PENGARUH PROMOSI PENJUALAN TERHADAP MINAT MENGIKUTI EVENT LOMBA “BE CREATIVE WITH PHOTOKLIP” PT PHOTOKLIP KREASINDO PERIODE MARET – APRIL 2013 Melanie Bina Nusantara University, Jl. Kebun Jeruk Raya, (021) 5345830,
[email protected] Dra. Lidia Evelina, MM ABSTRAK
TUJUAN PENELITIAN adalah untuk mengetahui dan menganalisis hubungan dan pengaruh promosi penjualan terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” periode Maret – April 2013. Penelitian ini menggunakan tiga dimensi untuk menggambarkan variabel promosi penjualan (X), yaitu point of purchase (X1), hadiah (X2), dan demonstrasi (X3) terhadap variabel minat (Y). METODE PENELITIAN menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner kepada 84 responden yang mengunjungi outlet atau booth Photoklip dengan metode random sampling. ANALISIS penelitian menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji korelasi, uji t, uji f, uji regresi linear berganda, dan uji determinasi dengan menggunakan SPSS 21. HASIL PENELITIAN yang dicapai adalah adanya pengaruh sebesar 28,5% yang disebabkan oleh promosi penjualan. KESIMPULAN bahwa ada pengaruh antara promosi penjualan terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013 (M). Kata Kunci : Promosi Penjualan, Minat, Event Lomba ABSTRACT
THE PURPOSE is to analyze the effect of sales promotions on interest in following the event competition "Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo period of March - April 2013 by using three dimensions to describe the sales promotion variables (X), which are point of purchase (X1), gifts (X2), and demonstration (X3) to interest variales (Y). METHODS uses a quantitative approach by distributing questionnaires to 84 respondents who visited the outlet or Photoklip by random sampling methods. ANALYSIS in this study used validity, reliability test, normality test, multicollinearity, heteroscedasticity, correlation, t test, f test, multiple linear regression, and test of determination by using SPSS 21. RESULTS achieved was 28.5% as large as the influence caused by sales promotion. CONCLUSION that there is the effect of sales promotions on interest in following the event competition "Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo period of March - April 2013 (M).
Keywords: Sales Promotion, Interests, Event Competition
PENDAHULUAN Dalam menjalankan suatu bisnis, perusahaan menggunakan berbagai macam cara agar dapat dikenal dan diketahui oleh banyak orang. Salah satu cara yang paling sering digunakan saat ini adalah dengan mengadakan sebuah event. Event merupakan kegiatan yang dirancang secara khusus dengan cara melibatkan pelanggan dan sebagainya yang memilki prospek untuk mengasosiasikan merk kepada target pasar (Duncan, 2005:14). Kebanyakan event yang dilaksanakan adalah agar masyarakat dapat meningkatkan pengetahuan, pengenalan akan produk / perusahaan, dan upaya untuk memenuhi selera pasar, sehingga hal tersebut dapat menumbuhkan rasa saling pengertian antara kedua belah pihak dan pada akhirnya dapat menciptakan citra positif bagi perusahaan tersebut. (Evelina, 2009:4). PT Photoklip Kreasindo mengadakan sebuah event kompetisi, dan peserta event harus mendesain sebuah buku foto menggunakan software yang telah disediakan, kemudian hasil karya mereka harus didaftarkan ke perusahaan. Kompetisi memiliki urutan pemenang dalam pemberian hadiah. Kompetisi memerlukan banyak sponsor dan peserta agar berhasil. Bentuk kompetisi dapat berupa pertandingan, perlombaan, atau permainan. (Pudjiastuti 2010:xxi). Jangka waktu pelaksanaan event kompetisi ini adalah selama tiga bulan, mulai dari 1 Maret – 31 Mei 2013. Pada bulan Juni, perusahaan akan mengumumkan pemenang yang terdiri dari juara 1, 2, dan 3 serta juara favorit 1, 2, dan 3. Event tersebut diadakan perusahaan dengan tujuan masyarakat mengetahui tentang teknologi cetak foto yang dapat dilakukan secara online. Tentunya perusahaan mengharapkan banyaknya peserta dalam event. Dalam penelitian ini, melihat hubungan dan pengaruh antara point of purchase, hadiah, dan demonstrasi terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013. Kemudian peneliti melihatadanya pengaruh promosi penjualan secara simultan terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013.
METODE PENELITIAN Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, maka akan digunakan metode riset yang bertujuan untuk memperoleh informasi dengan sangat terstuktur dan mendetail dalam rangka memperdalam analisis dan interprestasi data.(Kriyantono, 2012:59). Oleh karena itu penulis menggunakan metode kuantitatif degan survei eksplanatif yang bertujuan untuk mengetahui mengapa suatu kondisi terjadi dan apa yang mempengaruhinya. Penelitian dilakukan terhadap 84 responden melalui penghitungan rumus slovin dengan melakukan pengumpulan kuesioner, kemudian hasil pengumpulan data diolah dengan SPSS 21 dengan uji validitas, reliabilitas, normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, uji t, uji f, korelasi, regresi linear berganda, dan uji koefisien determinasi.
HASIL DAN BAHASAN Berdasarkan tujuan penelitian, untuk mengetahui hubungan serta pengaruh promosi penjualan (X) terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” (Y) maka hasil penelitian
X1_tot Pearson Correlation X1_tot
1
Sig. (2-tailed) N
84 **
Pearson Correlation X2_tot
,454
Sig. (2-tailed)
Pearson Correlation
,454
Sig. (2-tailed)
Pearson Correlation
N
,502
**
,499
,000
,000
,000
84
84
84
1
*
,272
,041
,012 84
84
84
*
1
,224
*
,224
**
**
,460
,000
,041
84
84
84
84
**
*
**
1
,499
Sig. (2-tailed)
Ytotal **
84 ,502
N
Ytotal
X3_tot **
,000
N
X3_tot
X2_tot
,272
,000
,460
,000
,012
,000
84
84
84
84
Hasil penelitian menggambarkan korelasi antara variabel X1 (point of purchase) terhadap variabel Y (minat) dengan nilai 0,499, yaitu koefisien korelasi 0,4 - 0,599 dinyatakan sedang. Kemudian korelasi antara variabel X2 (hadiah) terhadap variabel Y (minat) dengan nilai 0,272, yaitu koefisien korelasi 0,199 -0,399 dinyatakan rendah. Dan korelasi antara variabel X3 (demonstrasi) terhadap variabel Y (minat) dengan nilai 0,460, yaitu koefisien korelasi 0,4 - 0,599 dinyatakan sedang. Hasil analisa dari korelasi tersebut adalah nilai sig dari X1 (point of purchase), X2 (hadiah), dan X3 (demonstrasi) adalah < 0,1 sehingga Ho ditolak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara point of purchase, hadiah, dan demonstrasi terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo Periode Maret-April 2013. Untuk melihat pengaruh antara variabel promosi (X) terhadap mina (Y)maka digunakan uji t dan anova Coefficientsa Model
t
Sig.
(Constant)
2,459
,016
X1_tot
2,831
,006
X2_tot
,564
,574
X3_tot
2,612
,011
1
Dalam penelitian, hasil uji t X1 (point of purchase) memiliki nilai signifikansi 0,006 < 0,1, bahwa Ha diterima, hasil uji t X2 (hadiah) memiliki nilai signifikansi 0,574 > 0,1, bahwa Ho diterima, dan hasil uji t X3 (demonstrasi) memiliki nilai signifikansi 0,011 < 0,1, bahwa Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa : 1. Ada pengaruh antara point of purchase terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013 2. Tidak ada pengaruh antara hadiah terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013 3. Ada pengaruh antara demonstrasi terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013
Uji Anova a
ANOVA Model
Sum of Squares Regression
1
df
Mean Square
553,146
3
184,382
Residual
1226,425
80
15,330
Total
1779,571
83
F 12,027
Sig. b
,000
Pada uji anova X (promosi penjualan) memiliki nilai signifikansi 0,000 < 0,1, bahwa Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang simultan antara promosi penjualan terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013. Uji Regresi Linear
Model
Unstandardized Coefficients
Standardized Coefficients
B (Constant)
Std. Error
Beta
8,670
3,526
X1_tot
,858
,303
,332
X2_tot
,177
,315
,059
X3_tot
,803
,307
,280
1
Y = a + b1X1 +b2X2 + b3X3 Hasil perhitungan persamaan regresi adalah Y = 8,670 + 0,858X1 + 0,177X2 + 0,803X3. Y adalah minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” dan X adalah pengaruhpromosi penjualan. Dapat disimpulkan bahwa : 1. Konstanta sebesar 8,670, artinya jika point of purchase, hadiah, dan demonstrasi nilainya 0 maka minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” nilainya sebesar 8,670. 2. Koefisien regresi point of purchase sebesar 0,858, artinya jika point of purchase mengalami kenaikan satu satuan, maka minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” akan mengalami kenaikan sebesar 0,858 dengan asumsi variable hadiah dan demonstrasi bernilai tetap.
3. Koefisien regresi hadiah sebesar 0,177, artinya jika hadiah mengalami kenaikan satu satuan, maka minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” akan mengalami kenaikan sebesar 0,177dengan asumsi variable point of purchase dan demonstrasi bernilai tetap. 4. Koefisien regresi demonstrasi sebesar 0,803, artinya jika demonstrasi mengalami kenaikan satu satuan, maka minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” akan mengalami kenaikan sebesar 0,803 dengan asumsi variable point of purchase dan hadiah bernilai tetap.
Uji Determinasi
Model Summary Model
1
R
R Square
a
,558
,311
Adjusted R
Std. Error of the
Square
Estimate ,285
3,915
a. Predictors: (Constant), X3_tot, X2_tot, X1_tot
Dalam penelitian dilihat bahwa pengaruh ditunjukan dari Adjusted R Square sebesar 0,285 yang artinya adalah promosi penjualan memiliki pengaruh sebesar 28,5% terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” Periode Maret – April 2013.
SIMPULAN DAN SARAN Simpulan 1.
2. 3.
4.
Ada hubungan antara point of purchase terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013 sebesar 0,499 artinya hubungannya sedang. Ada hubungan antara hadiah terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013 sebesar 0,272 artinya hubungannya rendah Ada hubungan antara demonstrasi terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013 sebesar 0,460 artinya hubungannya sedang. Ada pengaruh yang simultan antara promosi penjualan terhadap minat mengikuti event lomba “Be Creative with Photoklip” PT Photoklip Kreasindo periode Maret – April 2013 sebesar 28,5% dan sisanya, yaitu 71,5% dipengaruhi oleh faktor lain, seperti iklan di media cetak dan radio, sponsorship, dan promosi dalam event lain.
Saran akademis : 1. Selanjutnya dapat dilakukan penelitian lebih dalam lagi mengenai promosi penjualan karena alat promosi penjualan tidak terbatas. Penelitian selanjutnya dapat membahas alat promosi penjualan, seperti rabat, kupon, dan frekuensi pembelian konsumen. 2. Dapat menggunakan penelitian promosi penjualan tetapi pada jenis event yang berbeda, seperti festival, bazaar, ataupun gathering. 3. Penelitian selanjutnya dapat meneliti promosi penjulan dengan metode yang berbeda, yaitu kualitatif. Saran praktis : 1. Bagi perusahaan, dapat membuat event lainnya yang belum pernah dilaksanakan oleh perusahaan lain, seperti a. membuat festival yang dapat diadakan secara rutin setahun sekali. b. Mengadakan event lomba desain Photobook di dalam event lain, seperti event fauna dan flora yang diadakan setiap tahun juga. 2. Dapat menggunakan alat promosi lainnya untuk menunjang keberhasilan sebuah event, seperti melampirkan sampel produk di berbagai media atau bundling. Dapat juga menggunakan souvenir, seperti stiker, gantungan kunci, dan sebagainya yang bertujuan sebagai bahan promosi karena masyarakat akan melihat hal tersebut. 3. Perusahaan dapat mendengar masukan atau keluhan dari peserta event sekarang agar dalam event mendatang perusahaan tidak melakukan kesalahan yang sama, seperti banyaknya masayarakat yang mengeluh sistem online membutuhkan kecepatan internet yang baik dan terkadang server eror sehingga tidak dapat diakses. Oleh karena itu, perusahaan harus memperbaiki IT Support yang berfungsi menangani hal itu.
4. Menambahkan berbagai fitur baru dalam sistem produk online perusahaan dengan tujuan agar masyarakat tidak bosan dengan hal yang sudah ada di dalam produk.
REFERENSI Botha, Johan, Cornelius Iothma, & Annekie Brink. (2004). Introduction To Marketing, 3rd edition. South Africa : Juta and Co Ltd Duncan, Tom. (2005). Principles of Advertisig and IMC. Second Edition. United Kingdom: McGraw-Hill Evelina, Lidia. (2009). Event Organizer Pameran. Cetakan ketiga. Jakarta: PT Indeks Gregory, Anne. (2004). Public Relations Dalam Praktik. Jakarta: PT Gelora Askara Pratama. Kotler, Philip and Gary Amstrong. (2008). Prinsip-prinsip Pemasaran. Edisi 12 Jilid 1. Jakarta: Penerbit Erlangga. Kriyantono, Rachmat. (2012). Teknik Praktis Riset Komunikasi. Jakarta: Kencana. LittleJohn, Stephen W., Karen A. Foss. (2008) . Theories of Human Communication. Ninth edition. USA : Thomson Higher Education Ma’ruf, Hendri. (2005). Pemasaran Ritel. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama. Noor, Ani. (2009). Manajemen Event. Cetakan ke-1. Bandung:Alfabeta Purba, Amir, dkk. (2006). Pengantar Ilmu Komunikasi. Medan: Pustaka Bangsa. Press Priyatno, Duwi. (2008). Mandiri Belajar SPSS. Cetakan ke-1. Jakarta: PT Buku Kita Priyatno, Duwi. (2013). Mandiri Belajar Analisis Data Dengan SPSS. Jakarta: Mediakom Prisgunanto, Ilham. (2006). Komunikasi Pemasaran: Strategi & Taktik. Bogor: Ghalia Indonesia P.Cannon, Joseph, William D. Perreault & E. Jerome McCarthy. (2008). Manajemen Dasar. Jakarta: Salemba Empat Peter, J. Paul, & Jerry C. Olson. (2000). Consumer Behaviour Perilaku Konsumen dan Strategi Pemasaran. Edisi 4. Cetakan ke-1. Jakarta : Erlangga. Pudjiastuti, Wahyuni. (2010). Special Events. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Ruslan, Rosady. (2012). Manajemen Public Relations & Media Komunikasi. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada. Shimp, Terence A. (2003). Advertising, Promotion, and Supplemental Aspect of Integrated Marketing. Sixth Edition. Ohio: Thomson Southwestern. Shone, Anton, Bryn Perry. (2004). Successful event management: A practical handbook. London: Thomson. Sunyoto, Danang. (2012). Dasar-dasar Manajemen Pemasaran. Yogyakarta: CAPS. Sarwono, Jonathan. (2012). Metode Riset Skripsi: Pendekatan Kuantitatif (Menggunakan Prosedur SPSS). Jakarta: PT Elex Media Komputindo. Shaleh, Abdul Rahman & Wahab, Muhbib Abdul. (2004). Psikologi Suatu Pengantar Dalam Persfektif Islam. Jakarta: Kencana Soemagara, Rd. (2008). Strategi Marketing Communication. Cetakan ke-2. Bandung: Alfabeta. Suprapto, Tommy. (2009). Pengantar Teori dan Manajemen Komunikasi. Yogyakarta: Medpress. Tjiptono, Fandy. (2005). Pemasaran Jasa. Yogyakarta: Andi. Umar, Husein. (2005). Riset Pemasaran dan Perilaku Konsumen. Cetakan ke-4. Jakarta:PT Gramedia Pustaka Utama Wok, Saodah, Narimah Ismail, & Mohd. Yusof Hussain. (2006). Teori-Teori Komunikasi . Cetakan ke-3. Kuala Lumpur: PTS Proffesional
RIWAYAT PENULIS Nama Penulis : Melanie NIM : 1301008915 Tempat dan Tanggal Lahir : Jakarta, 19 Juli 1991 Email :
[email protected] Penulis menamatkan pendidikan S1 Universitas Bina Nusantara dalam bidang Komunikasi pada 2013