NATIONAL RESEARCH PROPOSAL COMPETITION (NRPC) AMSA-INDONESIA 2013-2014 PCC SCIENTIFIC PAPER AMSC THAILAND 2014
National Research Proposal Competition (NRPC) AMSA-Indonesia adalah salah satu program kerja Secretary of Research and Advocacy AMSA-Indonesia 2013/2014 untuk mengembangkan kemampuan dan memajukan iklim penelitian anggota AMSA-Indonesia. Kompetisi ini terbuka untuk seluruh anggota AMSA-Indonesia. Juara pertama akan mempresentasikan proposalnya pada Indonesian Medical Students’ Training and Competition (IMSTC) 2014. Proposal penelitian dari tim yang berhasil menjadi juara pertama akan dilaksanakan dalam program Secretary of Research and Advocacy yaitu National Research Task (NRT) atau Riset Nasional AMSA-Indonesia, dimana AMSA-universitas pemenang akan menjadi center utama penelitian dan semua AMSA-universitas akan menjadi center penelitian yang mewakili daerah masing-masing yang bertugas dalam pengambilan data. Penelitian multi-center ini sangat membutuhkan partisipasi seluruh anggota AMSA-Indonesia. Partisipasi AMSA-universitas adalah sebagai salah satu bentuk kontribusi dalam program AMSA-Indonesia. Untuk itu, proposal penelitian yang dicari adalah proposal penelitian yang memiliki perencanaan yang matang serta feasible agar memungkinkan untuk center lainnya melaksanakan pengumpulan data dengan mudah. Data yang berhasil dikumpulkan oleh setiap AMSA-universitas dikirimkan kepada tim RPT (Research Paper Team) yang terdiri dari tim pemenang NRPC (2 orang), Secretary of Research and Advocacy (Dina Amalia Pratiwi), Secretary of Academic (Fabianto Santoso) dan 3 orang hasil open recruitment yang akan dibuka setelah juara pertama NRPC diumumkan. Sistem ini menjadi sebuah rangkaian yang diselenggarakan dalam rangka persiapan AMSA-Indonesia mengikuti kompetisi scientific paper pada Asian Medical Students’ Conference (AMSC) Thailand 2014 yang akan mengikutsertakan sebuah hasil 1
riset nasional AMSA-Indonesia. Oleh sebab itu, NRPC ini merupakan sebuah
Pre
Conference Competition (PCC) AMSC Thailand 2014 untuk Scientific Paper. Dengan dibukanya kompetisi ini, sekaligus membuka PCC Scientific Paper AMSC Thailand 2014. Ketentuan Umum Kompetisi Tema penelitian sesuai AMSC 2014: “Travel and Global Health Always Prepare: Living with Changes” 1. Peserta adalah merupakan mahasiswa kedokteran yang terdaftar sebagai anggota AMSA-Indonesia. 2. Setiap peserta diperkenankan untuk mengikutsertakan lebih dari satu proposal. 3. Peserta berjumlah 2 orang dalam satu tim dengan menunjuk 1 orang sebagai penulis utama. 4. Tim diperkenankan terdiri dari anggota yang berasal dari universitas yang berbeda. 5. Karya tulis adalah karya orisinil yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya di media manapun, belum pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis, belum pernah dipresentasikan dan/atau tidak pernah digunakan untuk media komunikasi apapun. 6. Proposal dibuat dalam Bahasa Indonesia 7. Proposal dibuat pada kertas A4, font Times New Roman, size 12, 1.5 space. 8. Peserta harus memperhatikan bahwa penelitian ini merupakan penelitian multi-center. Oleh sebab itu, proposal penelitian yang dibuat hendaknya feasible untuk dilakukan pengambilan datanya oleh seluruh AMSA-universitas.
2
Panduan Penyusunan Proposal Riset Nasional AMSA-Indonesia 2013/2014 Panduan di bawah ini hanya merupakan gambaran singkat. Susunan akhir proposal diserahkan kepada tim peneliti. Proposal sekurang-kurangnya terdiri dari hal berikut:
Proposal Bagian Awal 1. Halaman cover tersusun seperti dibawah ini: o Judul penelitian menggambarkan isi penelitian secara ringkas dan jelas. Judul merupakan kalimat pernyataan dan diketik dengan huruf kapital. o “Proposal Riset Nasional AMSA-Indonesia” terletak di bawah judul. o Lambang AMSA-Indonesia. o Nama pengusul proposal, nomor induk mahasiswa dan nama AMSA-universitas. o ”Asian Medical Students’ Association Indonesia (AMSA-Indonesia)” o Tahun proposal 2. Lembar Pengesahan o Memuat judul proposal, nama penulis, nomor induk mahasiswa dan nama AMSAuniversitas. o Halaman pengesahan ditandatangani oleh ketua tim peneliti, Representative, dosen pembimbing
(jika
ada)
dan
pembantu
dekan/ketua/wakil
dekan
bidang
kemahasiswaan, lengkap dengan stempel perguruan tinggi. 3. Halaman Pernyataan Orisinalitas o Memuat pernyataan bahwa proposal hasil karya tim pengusul, dan semua sumber kutipan maupun rujukan telah dinyatakan dengan benar. Halaman ini disertai tanda tangan tim peneliti. 4. Kata pengantar 5. Daftar isi o Daftar isi memuat seluruh bab, sub-bab, dan sub sub-bab (3 tingkatan). Penomoran menggunakan sistem multilevel numbering. 6. Daftar tabel, daftar gambar, daftar lampiran, daftar singkatan (jika ada).
3
Proposal Bagian Isi 1. Bab I: Pendahuluan o Latar Belakang Memberikan informasi mengenai topik yang diteliti dan yang terpenting adalah menjawab pertanyaan “Mengapa penelitian ini layak/penting dilaksanakan” o Rumusan Masalah atau pertanyaan penelitian merupakan ringkasan uraian dalam latar belakang yang dibuat padat dan spesifik dalam bentuk kalimat tanya. Boleh terdiri dari lebih dari satu pertanyaan dan disusun berdasarkan prioritas. o Tujuan Penelitian Dibuat menjadu tujuan umum dan tujuan khusus o Manfaat Penelitian Diuraikan manfaat apa yang diharapkan dan siapa yang akan menerima manfaat. Misalnya, bidang akademik atau ilmiah, bidang pelayanan masyarakat, dan lain-lain. 2. Bab II: Tinjauan Pustaka o Tinjauan Pustaka Memuat dasar pemikiran atau teori yang relevan mengenai topik terkait. Dikemukakan secara sistematis. Dapat diambil dari buku teks dan/atau jurnal. o Kerangka Konsep Memuat penyederhanaan dari teori, gambaran variabel yang masuk dalam ruang lingkup penelitian, sehingga dapat menunjukkan hubungan antarvariabel.
3. Bab III: Metode Penelitian o Ruang Lingkup Penelitian Ruang lingkup tempat, waktu, dan disiplin ilmu terkait. o Desain penelitian Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian observasional, tidak diperkenankan untuk jenis penelitian eksperimental dan desain penelitian dibatasi hanya studi potong lintang (cross-sectional) untuk memudahkan pelaksanaan penelitian, mengingat pengambilan data akan dilaksanakan oleh semua AMSA-universitas. o Identifikasi Variabel 4
Variabel bebas (independent), variabel tergantung (dependent), variabel perancu. o Definisi Operasional Variabel Deskripsi terminologi dan operasionalisasi variabel-variabel yang tercakup dalam penelitian, disertai cara dan skala pengukuran. o Populasi dan Subjek Penelitian Disarankan untuk memilih populasi yang mudah dicapai oleh seluruh anggota AMSA-Indonesia. o Kriteria Inklusi dan Eksklusi o Teknik pengambilan sampel o Instrumen Penelitian Bahan dan alat yang digunakan dalam penelitian. o Cara Pengumpulan Data Bagian ini meliputi jenis data yang dikumpulkan, cara pengumpulan data termasuk alur penelitian. o Rencana analisis.
Proposal Bagian Akhir 1. Daftar Pustaka Menggunakan sistem Vancouver 2. Lampiran Di bagian ini dapat dilampirkan contoh kuesioner, informed consent, daftar riwayat hidup pengusul proposal (data pribadi, prestasi dan karya ilmiah yang sudah pernah dibuat), dan lain-lain.
5
JADWAL RANGKAIAN KEGIATAN: Pengiriman proposal dibuka Penutupan pengiriman proposal softcopy Penutupan pengiriman proposal hardcopy
: 15 September 2013 : 13 November 2013, 23:59 WIB (GMT+7) : 15 November 2013 (cap pos), 23:59 WIB (GMT+7) Pengumuman 3 besar : 22 November 2013 Pengumuman pemenang : 25 November 2013 *Proposal yang dikirim terdiri dari 3 hardcopy proposal dan 1 lembar formulir pendaftaran yang terlampir dalam file ini.
SEKRETARIAT : Ruang Parlemen FK Universitas Trisakti Lantai 1 Kampus B Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti Jl. Kyai Tapa No.1 Grogol – Jakarta Barat 11440 CONTACT DETAILS: Dina Amalia Pratiwi Secretary of Research and Advocacy AMSA-Indonesia 2013/2014 Faculty of Medicine Trisakti University 2011 Official e-mail:
[email protected] Personal e-mail:
[email protected] Phone : +6285880807827 BB pin : 276A1355 Line : dinaamaliapratiwi Skype : dinaamaliapratiwi
6
Formulir Pendaftaran
KOMPETISI PROPOSAL RISET NASIONAL AMSA INDONESIA Nama Peserta (tulis seluruh anggota tim)
Universitas Judul Proposal
Deskripsi Singkat (isi bebas, hanya utk dokumentasi; kurang dari 150 kata)
Saya/kami yang bertanda tangan di bawah ini menyatakan bahwa proposal penelitian yang didaftarkan dalam kompetisi proposal penelitian ini adalah benar karya ilmiah saya/kami dan menjamin bahwa proposal penelitian tersebut tidak mengandung unsur plagiarisme dalam bentuk apapun. Ttd & nama jelas
Tanggal
7