LAPORAN AKHIR PENELITIAN DOSEN PEMULA
INTEGRASI NILAI KARAKTER BUDAYA JEPANG DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS Oleh : Arif Suryo Priyatmojo, S.Pd., M.Pd/ 198306102010121002 Fatma Hetami, S.S., M.Hum/ 197708272008122002 Rohani, S.Pd., M.A/197903122003121002 Dewi Cahyani/2211412046
Di biayai: DIPA UNNES No. 023-04.2.189822/2014 MAK.4078.032.012.525112
FAKULTAS BAHASA DAN SENI UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG NOVEMBER 2014
1
HALAMAN PENGESAHAN LAPORAN PENELITIAN 1. Judul Penelitian 2. Bidang Penelitian 3. Ketua Peneliti a. Nama Lengkap dan Gelar b. Jenis Kelamin c. Golongan/Pangkat/NIDN d. Jabatan Fungsional e. Jabatan Struktural f. Fakultas/Jurusan g. Pusat Penelitian 4. Alamat Ketua Peneliti a. Alamat Kantor/Telp/Fax/E-mail
: Integrasi Nilai Karakter Budaya Jepang Dalam Pembelajaran Bahasa Inggris : Inovasi Pendidikan Kualitas Berkarakter : Arif Suryo Priyatmojo, S.Pd., M.Pd : Laki-Laki : Penata Muda Tk. 1/ 3b / 0010068302 : Asisten Ahli :: FBS/ Pend. & Sastra Inggris : UNNES
: Gd. B3 Kampus Sekaran Gunung Pati (024) 8508071 b. Alamat Rumah/Telp/Fax/E-mail : Perum Mutiara Jl. Giok 2 No. 23 Rt. 002 Rw. 10 Tingkir-Salatiga 5. Jumlah Anggota Peneliti : 3 orang a. Nama Anggota : Fatma Hetami, S.S., M.Hum b. Nama Anggota : Rohani, S.Pd., M.A c. Nama Anggota : Dewi Cahyani 6. Lokasi Penelitian : UNNES 7. Kerjasama dengan Institusi Lain :a. Nama Istitusi :b. Alamat :c. Telepon/Fax/E-mail :8. Lama Penelitian : 1 Tahun 9. Biaya yang dipelukan : a. Sumber dari Lembaga Penelitian Universitas Negeri Semarang : Rp. 10.000.000,b. Sumber Lain, sebutkan…….. : Rp. Jumlah : Rp. 10.000.000,Semarang, November 2014 Mengetahui, Ketua Peneliti Dekan Prof. Dr. Agus Nuryatin, M.Hum NIP. 196008031989011001
Arif Suryo P, S.Pd., M.Pd NIP. 198306102010121002
Menyetujui Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Prof. Dr. Totok Sumaryanto F, M.Pd NIP. 196410271991021001
2
RINGKASAN Mengajar Bahasa Inggris untuk mahasiswa pembelajar bahasa asing (Non-English students) merupakan sebuah tantangan yang memerlukan inovasi pembelajaran oleh dosen. Dosen di tuntut untuk dapat berfikir kreatif bagaimana supaya pembelajaran Bahasa Inggris tersebut dapat dengan mudah di serap oleh mahasiswa. Kegiatan penelitian ini adalah sebuah usaha yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran mata kuliah Bahasa Inggris, yang memfokuskan pada kegiatan menulis (writing) untuk mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang. Dalam penelitian ini, peneliti mengintegrasikan nilai karakter budaya Jepang di dalam perkuliahan dengan cara memberikan teks-teks bacaan tentang budaya Jepang (authentic materials) yang nantinya mereka akan mencurahkan ide tentang tiga bentuk budaya, yakni perspectives, practices, dan products dalam bentuk tulisan. Untuk melaksanakan kegiatan ini, peneliti menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas (CAR) melalui dua siklus. Ada empat instrumen yang digunakan yakni observasi, kuesioner, tes dan jurnal. Untuk melihat perkembangan kualitas hasil tulisan mahasiswa, peneliti menggunakan teori writing assessment (Brown, 2004) untuk menganalisa tulisan mahasiswa. Selain peningkatan kualitas menulis oleh mahasiswa, tujuan lain dari kegiatan ini adalah peningkatan pemahaman mahasiswa tentang nilai karakter budaya Jepang (cultural awareness).
3
DAFTAR ISI Halaman Judul .................................................................................................... Halaman Pengesahan ......................................................................................... Ringkasan .......................................................................................................... Daftar Isi ............................................................................................................ Daftar Tabel ....................................................................................................... Daftar Gambar ................................................................................................... Daftar Lampiran ................................................................................................ BAB 1 PENDAHULUAN ................................................................................ 1.1 Latar Belakang Masalah .............................................................................. 1.2 Perumusan Masalah ..................................................................................... BAB II TINJAUAN PUSTAKA........................................................................ 2.1 Budaya dan Elemen Budaya ........................................................................ 2.2 Budaya Masyarakat Jepang ......................................................................... 2.3 Menulis ........................................................................................................ 2.4 Menulsi Ekstensive ...................................................................................... BAB III TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIAN ....................................... 3.1 Tujuan Penelitian ......................................................................................... 3.2 Manfaat Penelitian ...................................................................................... BAB IV METODE PENELITIAN ................................................................... 4.1 Tahapan Penelitian ...................................................................................... 4.2 Lokasi Penelitian ......................................................................................... 4.3 Peubah Yang Diamati .................................................................................. 4.4 Model Penelitian ......................................................................................... 4.5 Rancangan Penelitian ................................................................................. 4.6 Teknik Pengumpulan Data .......................................................................... 4.7 Analisis Data ............................................................................................... BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 5.1 Hasil Observasi dan Kuesioner ................................................................... 5.2 Hasil Kegiatan Menulis Berdasarkan Tema ................................................ 5.3 Analisis Kemampuan Menulis Mahasiswa ................................................. BABVI KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................... 6.1 Kesimpulan ................................................................................................. 6.2 Saran ............................................................................................................ DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................
4
1 2 3 4 5 6 7 8 8 9 10 10 11 11 12 14 14 14 15 15 15 16 16 16 17 18 19 19 19 23 26 26 26 25
DAFTAR TABEL Tabel 5.1 Hasil Menulis Awal ........................................................................... Tabel 5.2 Hasil Kegiatan Menulis .................................................................... Tabel 5.3 Hasil kegiatan Menulis Akhir ...........................................................
5
20 21 22
DAFTAR GAMBAR Gambar 4.1 Siklus PTK ........................................................................................
6
16
DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1 Instrumen Penelitian ......................................................................... Lampiran 2 Personalia Tim Peneliti .................................................................... Lampiran 3 Surat Perjanjian Penelitian ............................................................... Lampiran 4 Artikel Ilmiah ................................................................................... Lampiran 5 Dokumentasi .................................................................................... Lampiran 6 Data Tema Kegiatan Menulis Awal ................................................. Lampiran 7 Data Tema Kegiatan Menulis ........................................................... Lampiran 8 Data Tema Kegiatan Menulis Akhir ................................................. Lampiran 9 Paragraf Karya Mahasiswa ..............................................................
7
28 29 42 43 44 45 50 56 61
BAB 1. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Mahasiswa ketika belajar bahasa asing dalam proses pembelajarannya tidak dapat lepas dari konteks budaya (cultural discourse). Mahasiswa berhadapan dengan budaya dari bahasa asing (target language) yang dipelajarinya, sehingga bahasa dan budaya adalah dua hal yang saling terkait (interconnected). Pada satu sisi budaya asing akan memberikan pengaruh positif bila mahasiswa dapat mengakulturasi nilai budaya tersebut dalam proses pembelajarannya sehingga akan berperan dalam meningkatkan kemampuan menguasai bahasa asing tersebut (L2). Namun di sisi yang lain tidak semua mahasiswa mampu dan dapat mengakomodir dua hal tersebut, yakni bahasa dan budaya dalam satu kesatuan dalam proses pembelajarannya sehingga mahasiswa kesulitan menguasai bahasa asing tersebut (L2) karena adanya dikotomi antara bahasa dan budaya. Pada semester gasal dan genap mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang memperoleh mata kuliah Bahasa Inggris. Bahasa Inggris ini merupakan bahasa asing ke dua yang di pelajari mereka. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah umum (MKU) yang di peroleh hanya pada semester gasal (Bahasa Inggris 1) dan semester genap (Bahasa Inggris 2). Pada semester gasal target pembelajaran Bahasa Inggris adalah kemampuan mahasiswa dalam menggunakan Bahasa Inggris untuk berkomunikasi secara verbal (speaking). Sehingga kegiatan-kegiatan pembelajaran di kelas terkait bagaimana mahasiswa mampu menggunakan ujaran Bahasa Inggris sederhana untuk berkomunikasi secara lisan dengan orang lain (interlocutor). Tujuan komunikasi verbal ini adalah bagaimana seorang mahasiswa mampu menyampaikan makna (meanings). Pada semester gasal tahun ajaran 2013-2014 kemarin, saya mengampu mata kuliah Bahasa Inggris 1 untuk mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang. Pada semester genap ini, fokus mata kuliah Bahasa Inggris menitikberatkan pada bagaimana mahasiswa mampu menciptakan makna melalui bentuk tulisan (written language). Bentuk tulisan ini masih sederhana atau terbatas yakni dalam bentuk paragraf, belum sampai menulis essay maupun tulisan ilmiah (academic writing). Sehingga tujuan pembelajaran pada semester genap ini adalah kemampuan mahasiswa menulis paragraf sederhana namun dapat menyampaikan makna/ pesan di dalam paragraf tersebut.
8
Berbicara dan menulis termasuk dalam kategori kemampuan aktif (productive skills) dimana mahasiswa mampu menghasilkan sebuah wacana (discourse) baik dalam bentuk ujaran maupun tulisan. Namun dua kemampuan tersebut sangat berbeda dari satu dengan lainnya, baik dari bentuk, dan cara penyampaiannya. Menulis adalah salah satu kemampuan dalam Bahasa Inggris yang di anggap sulit karena banyak faktor yang mempengaruhinya. Misalnya, bagaimana tulisan itu kohesif dan koheren, bagaimana motivasi mahasiswa dalam menulis, teknik apa yang signifikan digunakan mahasiswa dalam menulis, dsb. Berdasarkan pengalaman saya mengampu Bahasa Inggris untuk mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang semester gasal kemarin, salah satu faktor yang perlu menjadi perhatian adalah bagaimana mahasiswa dapat dengan mudah belajar Bahasa Inggris walaupun mata kuliah ini hanya sebagai mata kuliah umum (MKU) dengan teknik/ media/ cara yang menyenangkan sesuai dengan bidang yang mereka pelajari. Pada penelitian ini, saya menggunakan pendekatan lain untuk mengajar menulis Bahasa Inggris. Kegiatan ini memiliki dua tujuan yakni bagaimana mahasiswa mahir dalam menulis dalam Bahasa Inggris dan bagaimana mengintegrasikan nilai karakter budaya Jepang yang dapat digunakan untuk meningkatkan pemahaman budaya (cultural awareness). Sehingga ada perpaduan nilai budaya dengan tulisan yang harapannya pemahaman budaya mahasiswa dapat semakin luas melalui media tulisan. 1.2 Perumusan Masalah Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Seberapa jauh motivasi mahasiswa dalam belajar Bahasa Inggris? 2. Bagaimana mengintegrasikan nilai karakter budaya Jepang dalam kegiatan menulis dalam Bahasa Inggris? 3. Apakah ada peningkatan kemampuan menulis dalam bahasa Inggris dan peningkatan pemahaman budaya (cultural awareness) dengan adanya integrasi nilai karakter budaya dalam kegiatan pembelajaran tersebut?
9
BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA 2.1. Budaya dan Elemen Budaya Manusia yang hidup dalam sebuah komunitas sosial pasti memiliki budaya. Dengan sadar atau tidak, budaya yang dimiliki mempengaruhi bagaimana masyarakat itu berfikir, berinteraksi, berkomunikasi dan bertukar ilmu pengetahuan dari satu generasi ke generasi yang berikutnya. Ketika kita berbicara tentang budaya, kita akan selalu berfikir budaya dalam bentuk makanan (food), pakaian (clothings), musik (music), seni (arts), sastra (literature), dsb. Selain itu budaya juga dapat berbentuk pola sosialisasi sosial (social), nilai (values), ide (ideas), dan sikap (attitude). Seorang ahli antropologi, Bodley (1994, 22) mendeskripsikan budaya sebagai apa yang dipikirkan, diperbuat dan dilakukan oleh manusia. Dia juga lebih jauh melihat budaya sebagai sebuah kepercayaan/ keyakinan umum yang secara sosial di transmisikan melalui simbol, mental, tingkah laku dan aspek materi yang di akumulasikan menjadi sebuah kerangka masyarakat dalam berkehidupan di lingkungan sosial. Mahasiswa yang belajar bahasa asing tidak luput dari belajar budaya karena budaya merepresentasikan siapa mereka sebagai komunikator. Oleh karena itu, menurut Lundsteen (1989: 491) budaya yang di representasikan oleh setiap mahasiswa di dalam kelas perlu dipahami dan dihargai, yang demikian membutuhkan sebuah level pemahaman baru pada masing-masing individu karena setiap budaya dan sub-budaya memiliki cara-cara sendiri untuk dipelajari. Budaya secara umum di bagi menjadi tiga elemen, yakni perspectives, practices dan products. Ketika mengintegrasikan budaya dalam pembelajaran bahasa asing, harus memasukan ketiga elemen tersebut. Hal tersebut sesuai dengan pedoman yang diberi nama The Standards for Foreign Language Learning (NSFLEP, 1999). Perspectives terkait dengan apa yang dipikirkan, dirasakan dan dinilai menurut masyarakat dalam sebuah budaya. Lalu, practices mendeskripsikan tentang bagaimana masyarakat berkomunikasi dengan masyarakat lainnya. Dan yang terakhir, products, adalah segala macam yang diciptakan dan disebarkan kepada generasi berikutnya oleh masyarakat dalam sebuah budaya. Products dapat berupa teknologi, musik, seni, makanan, karya sastra, dsb. (Frank, 2013: 3). Ketiga elemen tersebut yang menjadi fokus pada kegiatan penelitian ini.
10
2.2 Budaya Masyarakat Jepang Masyarakat yang maju pasti di dukung dengan nilai karakter budaya yang luhur yang menjadi pondasi suatu masyarakat dalam berinteraksi dengan masyarakat global. Dengan nilai karakter budaya tersebut masyarakat mampu menjadikannya sebagai landasan berfikir dan bertingkah laku sehingga menjadi trendmark masyarakat. Salah satu negara yang memiliki budaya tinggi adalah negara Jepang. Jepang yang merupakan sebuah negara di Asia Timur di anggap oleh masyarakat dunia sebagai negara yang memiliki nilai karakter budaya tinggi yang selalu di terapkan dari satu generasi ke generasi berikutnya. Nilai-nilai budaya tersebut yang selalu tertanam dalam masyarakat dalam berinteraksi dengan masyarakat luas. Berikut ini adalah 10 budaya Jepang yang sangat menonjol di tunjukan masyarakatnya: 1). kerja keras, 2). budaya malu, 3). hidup hemat, 4). loyalitas yang tinggi, 5). inovasi,
6). pantang
menyerah, 7). budaya membaca, 8). kerja kelompok, 9). kemandirian sejak dini, 10). penghormatan kepada orang tua (www.santrinulis.com). Mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang yang sedang belajar Bahasa Jepang harus memahami 10 nilai budaya yang dimiliki oleh masyarakat Jepang, walaupun masih banyak nilai-nilai budaya lain yang dapat ditemukan. Kesepuluh nilai itu terdapat dalam elemen perspectives, practices dan products. Misalnya dalam contoh realitas kehidupan masyarakat Jepang merujuk pada poin nomer satu (kerja keras), masyarakat Jepang memiliki paradigma bahwa untuk menjadi bangsa yang maju harus di dukung dengan usaha keras (perspective), yang dibuktikan dengan jam kerja masyarakat yang disiplin (practice), dan menghasilkan output yang dapat meningkatkan kemaslahatan masyarakat Jepang (products). Ini merupakan sebuah contoh, dan nantinya mahasiswa harus bisa mendeskripsikan ketiga elemen tersebut pada masing-masing contoh utama nilai budaya Jepang. 2.3. Menulis Menulis merupakan salah satu kemampuan (skill) dalam pembelajaran Bahasa Inggris selain kemampuan mendengarkan (listening), berbicara (speaking) dan membaca (reading). Menulis di kategorikan sebagai kemampuan ekspresif (expressive) karena
11
dalam kegiatan menulis, mahasiswa secara aktif mengaktualisasikan ide dan gagasan dalam bentuk tulisan. Hal ini sesuai dengan pendapat Mykelbust (1973) yang menyatakan bahwa kegiatan menulis adalah untuk mengekspresikan imaginasi personal, pikiran dan ide-ide yang diekspresikan melalui kata, kalimat, paragraf. Lebih lanjut Palmer, Hafner dan Sharp (1994: 84) mendeskripsikan bahwa tujuan menulis adalah untuk mengkonstruksi makna untuk si penulis itu sendiri dan untuk di komunikasikan kepada orang lain. Sedangkan menurut Paltridge (2001: 4) tujuan menulis adalah supaya mahasiswa punya literasi (writing literacy). Literasi disini diartikan sebagai kemampuan mahasiswa untuk menyampaikan pesan. Ketika kita menulis, kita mengekspresikan ide, pikiran dan imaginasi yang di ekspresikan melalui tulisan. Pembelajaran Bahasa Inggris untuk mahasiswa menurut Wells (1987) masuk dalam kategori level epistemic. Tingkatan ini yang menitikberatkan kemampuan mahasiswa dalam menulis. Berdasarkan tingkat literasi epistemic ini, mahasiswa harus memiliki kemampuan menulis yang dimulai dari kemampuan menulis paling dasar yaitu menulis kalimat (sentence-based writing), disusul kemampuan menulis paragraph (paragraph-based writing) dan terakhir adalah kemampuan menulis teks (genre-based writing). Tujuan dari menulis itu sendiri adalah mahasiswa mampu menyampaikan informasi yang bermakna (meaningful) kepada pihak pembaca yang tertuang dalam tulisan tersebut. Dapat di simpulkan bahwa pembelajaran Bahasa Inggris untuk mahasiswa lebih di fokuskan pada kegiatan menulis, sehingga mereka mempunyai kemampuan untuk menyampaikan gagasan, ide, pikiran dan imaginasi dalam bentuk tulisan. 2.4 Menulis Ekstensif (Extensive Writing) Brown (2004: 220) menjelaskan kegiatan menulis terbagi menjadi empat jenis, yakni imitative, intensive (controlled), responsive dan extensive. Kegiatan menulis yang paling sesuai untuk level mahasiswa adalah jenis ekstensif (extensive), dan salah satu jenis menulis pada level ekstensif adalah menulis paragraf (paragraph construction tasks). Pada level ini mahasiswa harus menulis sebuah paragraf yang terdiri atas:
12
a. topik kalimat (topic sentence writing) b. pengembangan topik (topic development within a paragraph) c. pengembangan ide utama dan pendungkung (development of main and supporting ideas) (Brown, 2004: 235) Pada kegiatan penelitian ini, fokus yang dilaksanakan adalah pada kegiatan menulis paragraf oleh mahasiswa. Hasil tulisan mahasiswa ini di analisa berdasarkan kriteria ketiga di atas dengan menggunakan rubrik penilaian skala analitik (analytic scale) milik Brown (2004: 244-245).
13
BAB 3. TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIAN 3.1 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sebarapa jauh motivasi mahasiswa belajar bahasa Inggris, mendeskripsikan bagaimana usaha mengintegrasi nilai karakter budaya Jepang dalam kegiatan menulis dalam Bahasa Inggris, dan untuk mengetahui apakah ada peningkatan kemampuan menulis dalam bahasa Inggris beserta pemahaman mereka tentang budaya (cultural awareness) dengan adanya integrasi tersebut. 3.2. Manfaat Penelitian Manfaat penelitian ini dijabarkan ke dalam 3 manfaat utama, yakni: 1.
Manfaat Teoritis (Theoretical Significance) Harapannya pembelajaran bahasa tidak hanya di lakukan dengan teori maupun teknik konvensional, namun ada hal-hal lain yang bisa dilakukan dengan tujuan yang sama seperti teori budaya dalam meningkatkan pembelajaran.
2. Manfaat Praktis (Practical Significance) Penelitian ini berkontribusi luas terhadap mahasiswa, dimana mereka mampu menulis Bahasa Inggris dengan menggunakan sumber-sumber budaya Jepang. Sehingga teks bacaan yang digunakan sesuai dengan latar belakang mereka (authentic materials). Selanjutnya pemahaman mahasiswa juga semakin luas dengan cara mengakulturasi nilai karakter budaya positif Jepang dengan budaya lokal mereka sehingga akan terjadi perpaduan budaya positif dalam proses pembelajaran mereka. Harapannya kedepan mereka akan menjadi manusia yang berbudaya dan berkaratker. 3. Pengembangan Lebih Lanjut (Further Research Development) Kedepan diharapkan akan ada penelitian terkait dengan peningkatan pembelajaran dan pendidikan karakter mahasiswa dengan memakai teknik, media, dan pendekatan yang semakin variatif dan konstruktif.
14
BAB 4. METODE PENELITIAN 4.1 Tahapan Penelitian Tahapan yang telah dilaksanakan dalam penelitian ini adalah: a. Melakukan pengamatan pada kelas yang menjadi subjek penelitian, yakni menggunakan teknik observasi, pemberian kuisoner, dan tes. Ketiga teknik tersebut di gunakan untuk mengumpulkan data tentang kondisi mahasiswa terkait dengan mata kuliah tentang menulis yang akan dilaksanakan. Kondisi tersebut terkait dengan hal-hal yang perlu ditingkatkan atau hal-hal yang kurang sesuai dengan harapan. b. Menganalisa dan menginterpretasikan hasil data yang diperoleh melalui kegiatan pada poin diatas. Dari data tersebut di ambil kesimpulan terkait hal-hal apa saja yang menjadi permasalahan, dan hal apa yang perlu dilakukan selanjutnya. c. Membuat perencanaan bersama teman sejawat (anggota penelitian) tentang apa saja yang harus dilakukan di kelas pembelajaran berdasarkan hasil interpretasi data. d. Melakukan kegiatan pembelajaran (action) berdasarkan rencana yang sudah dipersiapkan. e. Melakukan pengamatan, refleksi dan evaluasi tentang pelaksanaan kegiatan di dalam kelas. Selain itu juga mendeskripsikan perkembangan tiap mahasiswa f. Menginterpretasikan hasil dari siklus pertama akan berhasil tidaknya. Meskipun hasilnya dianggap berhasil, namun peneliti telah melasanakan kegiatan siklus kedua untuk memastikan keberhasilan yang lebih maksimal. g. Melakukan siklus yang kedua dengan urutan-urutan yang sama seperti siklus sebelumnya h. Mendeskripsikan perkembangan setiap mahasiswa dari siklus pertama dan kedua, sehingga bisa diambil sebuah kesimpulan. 4.2 Lokasi Penelitian Penelitian ini dilaksanakan di sebuah kelas pembelajaran, mata kuliah Bahasa Inggris (MKU) untuk mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang (semester 2). Ruang yang di gunakan adalah B8 306.
15
4.3 Peubah Yang Diamati/ Diukur Ada tiga hal yang telah diamati dalam penelitian ini. Yang pertama deskripsi motivasi mahasiswa tentang pembelajaran bahasa Inggris, peningkatan pemahaman nilai karakter budaya Jepang (cultural awareness) dan kualitas kemampuan menulis dalam Bahasa Inggris mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang. 4.4 Model Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilaksanakan di kelas pembelajaran mata kuliah Bahasa Inggris 2, dimana peneliti juga merupakan pengampu mata kuliah tersebut. 4.5 Rancangan Penelitian Penelitian tindakan kelas menggunakan dua siklus, seperti pada alur dibawah ini:
Planning pada siklus 1
- Observasi - Kuisoner - Tes
Action pada siklus 1 Siswa melakukan kegiatan menulis kalimat-kalimat dalam paragraf sesuai dengan teks tentang budaya Jepang pada setiap pertemuan
Refleksi & Evaluasi pada siklus 1
Planning pada siklus (melihat hasil refleksi dan evaluasi)
Action pada siklus 2 Siswa melakukan kegiatan menulis kalimat-kalimat dalam paragraf sesuai dengan teks tentang budaya Jepang pada setiap pertemuan dengan menyesuaian pada perencanaan siklus 2
Refleksi & Evaluasi
- Observasi - Kuisoner - Tes Gambar 4.1. Siklus PTK (Action Research) (sumber: Kemmis & McTaggart, 1988: 10)
16
Interpretasi Data
4.6 Teknik Pengumpulan Data Ada tiga macam instrumen yang di gunakan dalam penelitian ini, yakni: a. Observasi Observasi di gunakan dengan tujuan untuk melihat tingkat motivasi mahasiswa tentang pembelajaran bahasa Inggris dan nilai karakter budaya Jepang. Kegiatan observasi ini dilakukan pada awal perkuliahan (early assessment), dan hasil observasi ini dijadikan acuan untuk rencana kegiatan pembelajaran di kelas. b. Kuisoner Kuisoner digunakan untuk mengidentifikasi/ mengetahuan tentang seberapa jauh mahasiswa memahami dan mengetahui tentang nilai karakter budaya Jepang. Pada tahap ini kuesioner akan diberikan pada awal pertemuan. Sehingga dari hasil kuesioner ini, akan di ketahui apa saja yang harus dipersiapkan tentang materi yang akan diberikan di dalam kelas pembelajaran. Selain itu pada akhir kegiatan (tahap evaluasi pada dua siklus), mahasiswa juga akan diberikan kuesioner yang berisi tentang seberapa jauh mahasiswa mengetahui nilia karakter budaya Jepang sehingga dapat di aplikasikan dalam kehidupan mereka. Serta tanggapan mahasiswa terhadap kemampuan menulis mereka dalam bahasa Inggris dengan teknik pembelajaran yang digunakan. c. Tes Tes yang digunakan adalah tes menulis, dimana tes ini di lakukan pada awal dan akhir perkuliahan. Hasil tes pada awal perkuliahan digunakan sebagai analisa kemampuan menulsi mahasiswa. Sedangkan tes akhir perkuliahan di gunakan untuk menganalisa kegiatan akhir pembelajaran. Namun tes ini bukan dijadikan sebagai acuan utama penilaian proses pembelajaran. Untuk melihat peningkatan kemampuan
menulis
mereka,
acuan
penilaiannya
dilihat
berdasarkan
perkembangan mahasiswa dalam menulis pada setiap pertemuan karena pada setiap pertemuan mahasiswa mempunyai kewajiban menulis paragraf pada setiap akhir pembelajaran.
17
4.7 Analisis Data Untuk mengukur tingkat validitas penelitian ini, selain instrumen yang digunakan kita juga menggunakan teknik lainnya sehingga hasil penelitian ini akan terukur dengan baik tingkat validitasnya. Ada dua teknik pendukung yang digunakan selain instrumen yang sudah ada, yakni: a. Teman Sejawat (Critical Colleague) Dalam penelitian ini, saya juga melibatkan satu teman sejawat (anggota penelitian) yang membantu dalam proses pelaksanaan penelitian ini. Teman sejawat ini juga membantu dari awal kegiatan (planning), pelaksanaan (action) dan refleksi maupun evaluasi. Namun demikian, pada akhir kegiatan saya meminta evaluasi dari teman sejawat itu (critical colleague) tentang pelaksanaan penelitian ini. Evaluasi yang diberikan terkait dengan hal-hal positif dan kekurangannya sehingga ada usaha untuk meningkatkan kualitas penelitian ini (Burns, 2010: 131). b. Mahasiswa Yang Menjadi Subjek Penelitian Beberapa mahasiswa yang terlibat menjadi subjek penelitian ini memberikan respon mereka terhadap kegiatan penelitian ini. Respon-respon tersebut diberikan berdasarkan kriteria yang diberikan dalam bentuk tabel. Kriteria tersebut berisi tantang pelaksanaan kegiatan penelitian, baik dari tahap perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil respon beberapa mahasiswa ini akan memberikan data yang faktual sehingga validitas penelitian ini terukur dengan baik (Burns, 2010: 131-132). Untuk menilai tulisan mahasiswa, rubrik penilaian yang digunakan adalah skala analitik (analytic scale) yang ditulis oleh Brown (2004)
18
BAB 5. HASIL DAN PEMBAHASAN 5. 1 Hasil Observasi dan Kuesioner Untuk mengidentifikasi kemampuan menulis mahasiswa sebelum kegiatan pembelajaran, saya melakukan tiga kegiatan dan dengan kegiatan ini saya mendapatkan data yang valid. Pertama saya melakukan observasi pada pertemuan-pertemuan awal untuk mengetahui motivasi mahasiswa tentang kegiatan pembelajaran Bahasa Inggris karena mata kuliah ini bukan mata kuliah utama. Berdasarkan kegiatan observasi, saya menyimpulkan bahwa kebanyakan mahasiswa memiliki motivasi untuk belajar bahasa Inggris karena semua mahasiswa datang ke kelas tepat waktu, dan mereka juga memiliki buku referensi yang sesuai dianjurkan pada awal perkuliahan. Mahasiswa juga menikmati kegiatan yang dapat teramati dengan keaktifan mereka pada kelas pembelajaran dan kegiatan diskusi. Ketika saya menanyakan alasan mereka memiliki motivasi belajar bahasa Inggris, mereka merespon bahwa belajar bahasa asing bersifat universal. Hal ini berarti mereka tertarik untuk belajar bahasa asing lainnya, dan mereka ingin lebih fokus pada kegiatan menulis dalam bahasa Inggris (lihat lampiran 1). Namun demikian, karena mereka merupakan mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang, sangat dibutuhkan sebuah metode atau teknik pembelajaran yang akan memotivasi mereka. Oleh karena itu saya menggunakan bahan autentik didalam kelas pembelaran tersebut. Pada satu sisi mahasiswa akan lebih diuntungkan karena materi tersebut terkait dengan latar belakang program studi yang mereka ambil, dan di sisi lain kemampuan menulis dalam bahasa Inggris mereka akan meningkat. 5.2 Hasil Kegiatan Menulis Berdasarkan Tema Dan untuk melihat kompetensi menulisnya, saya juga memberikan tugas kepada mahasiswa untuk menulis sebuah paragraf menggunakan bahasa Inggris (lihat lampiran 2). Mahasiswa harus mengupload paragraf mereka ke dalam secara online ke “edmodo.com”. Dengan cara seperti ini saya bisa memberikan respon langsung dan mahasiswa dapat melihat hasil evaluasi tersebut. Beberapa contoh paragraf mahasiswa dapat di lihat di lampiran 3. Berdasarkan analisi data, di bawah ini adalah hasil kegiatan menulis awal mahasiswa:
19
Tabel 5. 1 Hasil Menulis Awal Temuan Topik Prosentase
Perspective
Practice
Product
3
1
32
8.3%
2.8%
88.9%
Berdasarkan tabel di atas, ada 36 mahasiswa yang telah mengupload hasil tulisan paragraf mereka. Sebenarnya jumlah mahasiswa di kelas pembelajaran berjumlah 38, dan dalam hal ini dapat di ambil kesimpulan bahwa ada 2 mahasiswa yang tidak mengupload hasil tulisan mereka. Tulisan-tulisan mahasiswa paling banyak memuat tema tentang hasil-hasil budaya masyarakat Jepang (product) yakni 88.9%% disusul dengan perspective 8.3% dan practice yang hanya 2.8%. Berikut adalah salah satu contoh sebuah paragraf yang telah di buat oleh mahasiswa yang bertemakan product.: Ikebana oleh Wisnu Angger Japan has many kinds of art, one of these art is flowers arrangement which called Ikebana that also known as Kado (the art of flowers). As we know that each country has a different style of flower arrangement. In contrast to the decorative form in western countries. The Japanese creates a harmony of linear construction, rhytm, and color. In the other hand, western is focus on the quantity and colours of the flowers. It is quite different with the Japanese which is focus on the linear aspect of arrengement which is based on three main points that symbolize heaven, earth and human kind. During the six century Ikebana become as a kind of flowers offering which was made in Buddist temple in Japan. Than, more sophisticated style of flower arrengement appeared in the fiveteenth century which called Rikka. The Rikka style became populer in the seventeen century which is use as decorative technique for ceremonial and festive occations. Nowdays, it is become and antique form of flower arrengement. Berdasarkan sebuah paragraf diatas, mahasiswa tersebut mendeskripsikan tentang sebuah karya seni yang dijalankan masyarakat Jepang yakni Ikebana. Ikebana merupakan sebuah seni merangkai bunga dengan menitikberatkan pada keharmonisan bentuk dan warna. Mahasiswa tersebut mengakhiri paragrafnya dengan kekaguman akan keunikan hasil seni menata bunga tersebut. Dengan menulis paragraf ini mahasiswa mampu menggambarkan bagaimana masyarat Jepang menjunjung tinggi budaya Ikebana, yang mungkin tidak ditemukan didalam budaya asal mahasiswa tersebut. Pemahaman mahasiswa (cultural understanding) bertambah semakin luas.
20
Tabel 5.2 Hasil Kegiatan Menulis Temuan Perspective Topik Prosentase
Practice
Product
1
0
37
2.63%
0
97.37%
Berdasarkan tabel di atas, semua mahasiswa mengupload hasil tulisan paragraf mereka. Tulisan-tulisan mahasiswa paling banyak memuat tema tentang hasil-hasil budaya masyarakat Jepang (product) yakni 7.37%% disusul dengan perspective 2.63%. Yang menarik pada kegiatan menulis ini, tidak ada satupun mahasiswa yang membuat desripsi dengan tema practice (komunikasi antar masyarakat). Hal ini memang sedikit sulit untuk menemukan budaya bagaimana masyarakat Jepang menggunakan aturan budaya tentang bagaimana berkomunikasi di dalam komunitas masyarakatnya. Berikut adalah salah satu contoh sebuah paragraf yang telah di buat oleh mahasiswa yang bertemakan product.: Tanabata oleh Aifatul Fajria Tanaabata festival is the 7th day of the 7th month that celebrated on July 7th. This is a summer festiva that marked by brightly colored streamers and wishes on paper strips tied to bamboo. This is also known as the Star Festival. Tanabata originated more than 2000 years ago with an old Chinese tale. Once there was a weaver princess named orihime and a cow herder prince named Hikoboshi. After they got together, they were playing all the time and forgot about their jobs. The king was angry at them and separated them on opposite sides of the Amanogawa River or called Milky Way. The king allowed them to meet only once a year on the 7th day of the 7th month. Japanese people write their whishes down on a small strips of colored paper and hang them on bamboo that placed them outside their house. This known as Tanzaku in Japan. When Japanese celebrating Tanabata, they set colorful displays along the main streets that makes we fun to walk. Berdasarkan paragraf diatas, mahasiswa tersebut mendeskripsikan tentang Tanabata festival. Festival ini merupakan festival musim panas dimana dihampir keseluruhan jalanan dihiasi oleh masyarakat sehingga akan indah untuk dilihat. Festival ini dilaksanakan dengan di sisipi dengan harapan-harapan oleh masyarakat untuk keberuntungan. Mahasiswa ini menutup paragraf tersebut dengan keindahan jalanan untuk di lewati.
21
Tabel 5.3 Hasil Kegiatan MenulisAkhir Temuan Perspective Topik Prosentase
Practice
Product
3
3
32
7.89%
7.89%
84.21%
Tabel diatas merupakan data hasil analisa pada kegiatan menulis akhir mahasiswa. Berdasarkan data diatas maka akan kita temukan hal menarik dimana ada 3 mahasiswa yang menulis paragrafnya menggunakan tema perspective. Tema ini merupakan sebuah tema yang dianggap paling sulit karena harus memahami bagaimana sebuah masyarakat di Jepang melestarikan ajaran budaya untuk kelangsungan berfikir masyarakat. Meskipun perubahan tema dari ketiga kegiatan menulis itu tidak terlalu signifikan, namun pembelajaran bahasa Inggris menggunakan materi autentik meningkatkan pemahaman budaya oleh mahasiswa. Berikut adalah salah satu contoh paragraf dengan tema perspective: Atika Hatmaning Triyantika The guests who seated in a Japanese restaurant as soon as handed wet towel. The towel is invitingly hot in winter and cold in summer called Oshibori is for wiping hands. Dinners in Japanese restaurants are also given chopstick; however there are some rules of ettiquette involving chopsticks. The rules is never stick chopstick vertically into na bowl of rice and leave them there; also never pass anything from chopstick to chopstick, because both of them have an associations with death. Japan soup is sipped directly from the bowl instead of with a spoon, and one should never fill one’s own glass from communal bottle of wine or sake; accordingly, there are the rules of dining ettiquette. In addition, the dinner should wait until someone notice his cup needs refilling, and should then hold it up to make pouring easier, also should then reciporate by filling the other dinner’s glass. If a glass is full when offered something more to drink, it’s costumary to drink as much of it as possible before holding out the cup to receive more. Finally, its considered perfectly good manners to slurps noodles; however it’s a sign of a good appetite, and considered good manners to walk down a street eating or drinking. Contoh diatas merupakan sebuah paragraf yang menggambarkan bagaimana masyarakat memiliki aturan yang harus dilaksanakan oleh para generasi sesuai yang diajarkan oleh para leluhur yakni bagaimana menggunakan sumpit. Kegiatan makan tidak hanya sebuah rutinitas keseharian, namun juga ada aturan-aturan yang harus dilaksanakan.
22
5.3 Analisa Kemampuan Menulis Mahasiswa Pada umumnya tulisan-tulisan yang dihasilkan mahasiswa pada kegiatan pembelajaran dikelas semakin meningkat. Hal ini karena kegiatan menulis merupakan kegiatan mingguan yang harus dilaksanakan oleh mahasiswa. Setiap minggu mahasiswa mempunyai kewajiban menuliskan paragraf dengan tema-tema budaya Jepang (lihat lampiran 2). Mahasiswa diberikan kebebasan untuk mencari sumber materinya (authentic material). Materi-materi tersebut diambil dan didownload dari internet. Mahasiswa lalu menuliskan kembali materi-materi tersebut menggunakan tulisan mereka sendiri dalam sebuah paragraf. Hasil tulisan tersebut di upload melalui manajemen online (edmodo.com).
Saya
lalu
memberikan
feedback
hasil
tulisan-tulisan
tersebut.
Tulisan-tulisan mahasiswa lalu dikategorikan ke dalam tiga tema perspective, practices dan products (lihat lampiran 3). Berikut ini adalah contoh 3 paragraf yang berbeda yang di tulis oleh seorang mahasiswa: Paragraf 1 Koinobori Festival (Shifaq Annisa) Koinobori festival is celebrated on Children’s Day in each May 5th. Koinobori is beautiful carp windsocks that has 5 main colours included black, red, blue, green and yellow. Koi means the carp, while nobori means go up. Since for Japanese, the carp has full of spirit as fish that could swimming against the stream and surfaced of the water whereas the other fishes could not do, so it has become the symbol of tango no sekku or Boy’s Day in Japan. On Children’s Day, people hang koinobori kites from poles outside the homes hoping for their sons will growing up to be healthy and strong. The number of koinobori kites which hang on the poles in each family is suspended by the family’s member. The large black one (magoi) symbolizes disease amulet is represents father, the red one (higoi) symbolizes fire is represents mother, the small ones (blue, green and yellow) are represent the sons in the family. Blue one is represents first son also the symbol of water, green one symbolizes the plants is represent second son, and the yellow one symbolizes the land is represents third son. We are not only be able to see a lot of koinobori hang on the poles and blown the wind outside the people’s homes, but also along the way as the cherry blossoms trees have blooming. Analisis: Mahasiswa ini menulis sebuah paragraf pada kegiatan awal kuliah tentang Koinobori Festival. Dia mangawali paragrafnya dengan sebuah topik kalimat ‘Koinobori festival is celebrated on Children’s Day in each May 5th. Ini merupakan sebuah hal yang bagus karena sebuah paragraf harus di awali dengan sebuah topik kalimat yang nantinya akan dikembangkan pada kalimta-kalimat berikutnya. Mahasiswa ini juga telah memberikan
23
kalimat-kalimat pendukung setelah topik kalimat yang mendeskripsikan tentang apa itu Koinobori Festival dan apa saja yang ada didalam kegiatan tersebut. Berdasarkan analisa secara grammatical, mahasiswa ini masih banyak membuat kalimat yang secara grammar belum benar. Misalnya: 1. Koinobori is beautiful carp windsocks that has 5 main colours included black, red, blue, green and yellow. Kalimat diatas seharusnya: Koinobori is beautiful carp windsocks that has 5 main colours which include black, red, blue, green and yellow 2. Since for Japanese, the carp has full of spirit as fish that could swimming against the stream and surfaced of the water whereas the other fishes could not do, so it has become the symbol of tango no sekku or Boy’s Day in Japan Kalimat diatas seharusnya: For Japanese, the carp has full of spirit as fish that could swim against the stream and surfaced of the water whereas the other fishes could not do, so it has become the symbol of tango no sekku or Boy’s Day in Japan Pada contoh kalimat pertama, mahasiswa seharusnya menuliskan ‘which include’ dan pada kalimat no 2 mahasiswa juga seharunya menuliskan ‘since for’, ‘could swim’ dan ‘fish’. Kesalahan pada no 1 terletak pada bagaimana mahasiswa belum menguasai cara menggabungkan kalimat komplek (complex sentence) menggunakan klausa bebas (dependent clause) bentuk relative clause. Selanjutnya pada kalimat no 2, mahasiswa belum memahami bahwa modality seharusnya di ikuti oleh kata kerja dasar pertama (V1) bukan V-ing, dan kesalahan mengidentifikasi bentuk singular plural kata benda ‘fish’. Sehingga mahasiswa ini masih mengalami kesulitan menulis paragraf dalam tataran grammar bukan strukture penulisan paragraf. Paragraf 2. Shichi-go-san Festival (Shifaq Annisa) Shichi-go-san is a festival in Japan to mark the growth of children as they turn three, five, and seven years of age. Shichi-go-san is celebrated on November 15th, but most families do the festival on the weekend since the day is not National holiday. Shichi-go-san itself means seven, five, and three. These ages are chosen because Japanese considered seven, five, and three are the most important ages in child’s life. On that day, a young girl at seven years old celebrates by wearing her first obi (a certain kind of belt), while at the age of five a young boy celebrates by wearing his first hakama pants (Japanese traditional clothe for male) in public. The age of three both boys or girls are allowed to let their hair
24
grow. Generally, the parents buy their children chitose ame or thousand years candy which shaped as if a stick that carries illustrations crane and turtle. In order that these animals symbolized longevity in Japan, the parents wish that their children lead long and prosperous live. Shichi-go-san Festival adalah tema paragraf kedua yang di tulis oleh mahasiswa yang sama. Paragraf ini diawali dengan sebuah topik kalimat ‘Shichi-go-san is a festival in Japan to mark the growth of children as they turn three, five, and seven years of age’. Lalu diikuti dengan kalimat-kalimat pendukung setelahnya yang mendesrkipsikan tentang festival ini yang berisi tentang kapan festival ini dilaksanakan, dan apa saja yang dilaksanakan pada umur 3, 5 dan 7. Pada paragraf ini, tidak ditemukan kesalahan grammatical dalam penulisan kalimat-kalimatnya. Sehingga bisa diambil kesimpulan bahwa mahasiswa sudah mampu meningkatkan kualitas tulisannya dilihat dari sisi grammarical dan struktur penulisan paragraf. Paragraf 3.Tanabata Festival (Shifaq Annisa) The Tanabata or Star festival began from the legend more than 2.000 years ago that the Cowherd Star (Altair) and Weaver Star (Vega), separated by the Milky Way. The story there was a weaver princess named Orihime and a cow herder prince named Hikoboshi who after got married, they were playing all the time and forgot the jobs. The king got angry, so he separated them on the opposite sides of Amanogawa river (Milky Way) and let them to meet only once a year on July 7th. Based on the legend, in each July 7th Japanese people celebrating tanabata by write their whises on narrow strip of coloured paper and then hang it on bamboo branches called “sasa”. They then pray hardly to make their whises come true. People usually placed bamboo tree with colourful streamers that symbolize the weaving of threads in the backyards or entrances of their homes. The bamboo tree also decorated with toami (parallelogram scrap paper) which means good luck for fishing and farming, kinchaku (bag) which means wealth, otsuri (origami in form of bird) which means health. On that day, people decorating the main streets with a lot of ornaments, everybody in various age gather in the same place to see tanabata festival. Dibanding paragraf 1 dan 2, paragraf ini tidak lebih baik karena tidak ditemukan topik kalimat sebagai unsur utama sebuah paragraf. Namun langsung menuliskan tentang sejarah legenda festival ini. Dan kalimat-kalimat berikutnya pun tentang kalimat-kalimat pendukung yang berupa deskripsi legenda. Paragraf ini belum terstruktur dengan baik yang berisi topik kalimat dan kalimat pendukung. Namun di lihat secara grammatical, paragraf ini ditulis dengan baik.
25
BAB 6. KESIMPULAN DAN SARAN 6.1 Kesimpulan 1. Mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang secara umum memiliki motivasi yang tinggi terhadap pembelajaran Bahasa Inggris meskipun ini merupakan mata kuliah bahasa asing tambahan. Motivasi ini bisa dilihat dari kesiapan mereka terhadap kegiatan pembelajaran Bahasa Inggris dan keaktifan mereka selama mengikuti kegiatan pembelajaran dan diskusi-diskusi dikelas. Selain itu semua mahasiswa juga aktif melakukan kegiatan menulis paragraf menggunakan Bahasa Inggris melalui tema budaya Jepang walaupun antara satu mahasiswa dan mahasiswa lainnya memiliki ketertarikan yang berbeda-beda (perspectives, practices dan products). 2. Pembelajaran Bahasa Inggris untuk mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang dapat dibuat lebih menyenangkan dengan menggunakan salah satu metode materi autentik (authentic materials) yang di sesuaikan dengan latar belakang mereka sebagai mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang. Sehingga selain belajar Bahasa Inggris, mereka juga akan semakin luas wawasan budaya Jepang nya. Hal ini bisa dilihat dengan semakin bervariasinya tema-tema tulisan mereka. 3. Setelah di analisa secara analitik paragraf-paragraf mahasiswa semakin berkembang walaupun tidak berkembang secara signifikan. Hal ini dikarenakan tidak setiap mahasiswa memiliki kemampuan yang sama tentang menulis bahasa Inggris karena di butuhkan tidak hanya kemampuan menyusun pargaraf secara terstruktur namun juga secara grammatical benar. 6.2 Saran 1. Bahasa Inggris senantiasa diberikan kepada mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang karena sebagai modal mereka ketika memasuki dunia kerja 2. Dosen di tuntut untuk selalu berfikir kreatif untuk menciptakan pembelajaran yang menyenangkan
26
DAFTAR PUSTAKA Bodley, J. H. (1994). Cultural anthropology: Tribes, states, and the global system. Palo Alto, CA: Mayfield Brwon, H.D. (2004). Language assessment: Principles and classroom practices. San Fransisco: San Fransisco University Burns, Anne. (2010). Doing action research in english language teaching: A guide for practitioners.
New York: Routledge
Frank, Jerrold. (2013). Raising Cultural Awareness in the English Language Classroom. English Language Teaching Forum, Volume 51 No. 4 Kemmis, S. and R. McTaggart. (1988). The action research planner (3rd edition). Geelong, Victoria: Deakin University Press. Lundsteen, S.W. (1989). Children with special needs in the language arts. In Language arts: A problem solving approach (pp.481 - 496). New York: Harper & Row. Mykelbust, H.R. (1973). Development and disorder of written language (Vol .2). New York: Grune & Stratton. NSFLEP (National Standards in Foreign Language Education Program). 1999. Standards for foreign language learning in the 21st century. Yonkers, NY: NSFLEP Palmer, B.C., Hafner, M.L., & Sharp, M.E. (1994). Developing cultural literacy through the writing process. Boston: Allyn & Bacon Paltridge, Brian. (2001). Genre and the language learning classroom. Michigan: The University of Michigan Press. Wells, G. 1987. Apprenticeship in Literacy. In Interchange 18, 1/2: 109-123.
27
LAMPIRAN 1. Instrumen penelitian A. Lembar Kuesioner NO
PERTANYAAN
JAWABAN
1
Apakah kalian menyukai mata kuliah Bahasa Inggris?
2
Sudah berapa lama kalian belajar Bahasa Inggris?
3
Apa yang membuat kalian suka/ tidak suka terhapad mata kuliah Bahasa Inggris?
4
Bagaimana dan metode apa yang digunakan ketika belajar Bahasa Inggris?
5
Motivasi apa yang membuat kalian ingin belajar bahasa Inggris?
6
Kemampuan (skill) apa yang ingin kalian kuasai?
7
Manfaat apa yang kalian peroleh ketika menguasai Bahasa Inggris?
8
Adakah kendala ketika kalian belajara dua bahasa sekaligus yakni Jepang dan Bahasa Inggris?
B. Kegiatan Menulis Writing Activities: Instruction: 1. Find a text about Japanese Culture in any madia (newspaper, magazine or internet) written in English 2. Find the text that would be your interest 3. Read and analyze its content 4. Rewrite the text into a paragraf with your own words 5. Give comment what you can learn from the text about Japanese culture
28
2. Personalia tim peneliti Biodata Ketua dan Anggota A. Identitas Diri 1. Ketua 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Nama Lengkap Jenis Kelamin Jabatan Fungsional NIP NIDN Tempat dan Tanggal Lahir Alamat Rumah Nomor Telepon/ Fax/ Hp Alamat Kantor
10 Nomor Telepon/ Fax 11 Alamat E-mail 12 Lulusan Yang Telah Dihasilkan 13 Mata Kuliah Yang Diampu
Arif Suryo Priyatmojo, S.Pd., M.Pd Laki-Laki Asisten Ahli 198306102010121002 0010068302 Kebumen, 10 Juni 1983 Perum Mutiara Rt. 002 Rw. 010 Jl. Giok 2 No. 23 Tingkir-Salatiga 085640975213 Gedung B3, Kampus Sekaran Gunung Pati FBS, UNNES (024) 8508071
[email protected] 5 mahasiswa 1. Grammar Meaning Discourse 2. Advanced Reading Comprehension 3. Sentence-based Writing 4. Elementary Grammar 5. Language Teaching and Technology 6. Bahasa Inggris 2 Nomor 1 – 6 adalag mata kuliah pada semester genap 2013-2014.
B. Riwayat Pendidikan Nama Perguruan Tinggi Bidang Ilmu Tahun Masuk – Lulus Judul Skripsi/ Thesis/ Disertasi
S1 Universitas Negeri Semarang Pendidikan Bahasa Inggris Masuk 2001 Lulus 2005 Michael Learns to Rock’s Songs as Media for Improving the Students’ 29
S2 Universitas Negeri Semarang Pendidikan Bahasa Inggris Masuk 2008 Lulus 2010 Cohesion and Coherence in the Recount Texts by High School Students
S3 -
Nama Pembimbing
Fluency in Speaking (A Case of the XI Students of SMA Negeri 6 Semarang in the Academic Year of 2005-2006). 1. Dra. Dwi Anggani D.B, M.Pd 2. Dra. C. Murni W, M.A
of SMA Negeri 6 Semarang in the Academic Year of 2009-2010)
1. Dr. Djoko Soetopo, M.Si 2. Prof. Dr. Warsono, M.A
-
C. Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir No 1
Tahun 2012
2
2012
3
2012
Pendanaan Sumber Jumlah Menulis DIPA FBS 6.000.000 Kuliah Dengan
Judul Penelitian Peningkatan Kemampuan Kalimat Dalam Mata Sentence-Based Writing Penerapan Teori Cohesion Peningkatan Koherensi Kalimat Teaching Dengan Model Thematic Grant Progression dan Individual Blog PHKI-b Dalam Mata Kuliah Sentence-based Writing
Sastra Inspiratif Laskar Pelangi: DIPA FBS Representasi Asmara, Pendidikan, dan Ekranasi.
7.500.000
6.000.000
D. Pengalaman Pengabdian Masyarakat Dalam 5 Tahun Terakhir No 1
Tahun 2012
2
2013
Pendanaan Judul Pengabdian Sumber Jumlah Pengenalan Bahasa Inggris Dengan DIPA 4.500.000 Metode Total Physical Response FBS Kepada Siswa Kelompok Bermain ”Aku Bisa” Salatiga Status: Ketua Evaluasi Program Diklat Kepala Lab DIPA 6.000.000 Pola 300 Jam Kerja Sama Antara UNNES HIPPSI dan Pasca UNNES Dengan Kegiatan Pendampingan ke Sekolah
30
3
2013
Peserta Status: Ketua Pengenalan Bahan Ajar Jenis Teks BOPTN Bahasa Inggris (Character-based English Text Types) berdasarkan Kurikulum 2013 Pada Guru-Guru Bahasa Inggris SMP Negeri 15 Semarang. Status: Anggota
7.000.000
E. Pengalaman Menyampaikan Makalah Secara Oral Pada Pertemuan/ Seminar Ilmiah Dalam 5 Tahun Terakhir No Nama Pertemuan Ilmiah/ Judul Artikel Ilmiah Waktu dan Seminar Tempat 1 International Conference Cohesion and Coherence of 2011 “English Across Culture”. the Students Recount Texts Universitas and Its Implication for Ganesha, Bali Teaching Writing of text Types in English. Status: Pembicara 2 The 1st International Indonesian Political 2012 Conference on ELTL Language. UNNES “English Language Teaching Status: Pembicara and Literature”. 3 The 2nd International Literacy-based Approach in 2013 Conference on ELTLT Interpersonal and UNNES “ Issues and Challenges in Transactional Conversation English Language Teaching, Class. Literature and Translation”. Status: Pembicara 4.
The 11th Asia TEFL International Conference on “Englishes Across Asian Contexts: Opportunities and Challenges”
What students nees to improve theor conversation skills? Status: Pembicara
2013 De Ateneo University, Phillipine.
F. Pengalaman Menulis Artikel Dalam Jurnal 5 Tahun Terakhir No Judul Artikel Tahun Jumlah Nama Jurnal Halaman 1 Political Discourse: Obama’s 2011 13 Language Appraisal Attitude. Jurnal Circle No/Vol: Volume VI/1Oktober 2 Positive and Negative 2011 15 Signifie Politeness of Javanese Educational
31
People
Jurnal: UNIKAL No/Vol: Vol.1 No.2 April Jurnal Language Circle UNNES No/ Vol: Volume VI/2 April
3
Improving Cohesion of the 2012 Students’ Sentences through the Application of Cohesion Theory in the Sentence-based Writing Class.
9
4
Improving Coherence of the 2012 Students Sentences by Applying Thematic Progression and Personal Blog in the Sentence-based Writing Class.
12
Jurnal REGISTER No. 5 Vol. 2 November ISSNL 1979-8903
5.
Intoleransi Media Televisi
2013
2
6.
Media Televisi dan Pedofilia
2014
2
Surat Kabar Nasional REPUBLIKA Surat Kabar Nasional REPUBLIKA
G. Pengalaman Memperoleh HAKI Dalam Jurnal 5 Tahun Terakhir No Judul/ Tema Tahun Jenis Nomor P/ID HAKI
H. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik/ Rekayasa Sosial Dalam 5 Tahun Terakhir No Judul /Tema Tahun Tempat Respon Jenis Penerapan Masyarakat Rekayasa Sosial Lainnya yang telah diterapkan
Semarang, Ketua,
November 2014
(Arif Suryo Priyatmojo, S.Pd., M.Pd.)
32
BIODATA ANGGOTA 1 A. Identitas Diri 1. Nama Lengkap (dengan gelar) 2. Lenis Kelamin 3. Jabatan Fungsional 4. NIP 5. NIDN 6. Tempat dan Tanggal Lahir 7. E-mail 8. Nomor Telepon/HP 9. Alamat Kantor
Fatma Hetami, S.S., M.Hum. Perempuan Lektor 19770827 200812 200 2 0027087706 Semarang, 27 Agustus 1977
[email protected] 087834586300 Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris FBS Unnes Jl. Raya Sekaran Gunungpati Semarang 50229 Email:
[email protected] 10. Nomor Telepon/Faks 024-8508071 11. Lulusan yang Telah Dihasilkan S1= 40 mahasiswa ; S2 = 12. Mata Kuliah yang Diampu 1. Prose Analysis 2. Introduction to Literary Studies 3. Prose
B. Riwayat Pendidikan S1 Nama Perguruan Tinggi Universitas Diponegoro Semarang Bidang Ilmu Sastra Inggris Tahun Masuk-Lulus 1995-2000 Judul/Skripsi/Tesis/ Disertasi Multiple Personality as the Effect of Childhood Trauma Experienced by the Main Character in Clark’s All Around the Town Nama Drs. Suharno, Pembimbing/Promotor M.Ed.
S2 Universitas Diponegoro Semarang Ilmu Susastra 2002-2005 Penyesuaian Diri M Perempuan dalam Perspektif Kebudayaan (Analisis Tokoh Anju dan Sudha dalam Novel Sister of My Heart dan the Vine of Desire Karya Chitra Banerjee Divakaruni) 1. Prof. Dr.Nurdin H. Kiestanto 2. Drs. Darmanto Jatman, S.U
33
S3 -
-
C. Pengalaman Penelitian dalam 5 Tahun Terakhir No.
Tahun
1
2012
1.
2.
2011
2010
Judul Penelitian Perempuan dan Eksistensi dalam Novel Eat, Pray, Love: One Woman’s Search for Everything across Italy, India, and Indonesia Karya Elizabeth Gilbert (Ketua) Peningkatan Minat Baca Mahasiswa dalam Mata Kuliah Prose Analysis Melalui Sinergi Facebook dan Cooperative Learning (Ketua) Bentuk Pelarian dalam Formula Novel Terjemahan Harry Potter and The Sorcerer’s Stone dan The chronicles of Narnia: The Lion, The Witch, and The Wardrobe (Anggota)
Pendanaan Sumber Jml (Juta Rp) DIPA Unnes 6.000.000
Teaching Grant PHKI-B Unnes
7.000.000
6.000.000 DIPA Unnes
Transformasi Ideologi Patriarki dalam Ekranisasi Anna and the King, (Ketua) Upaya menumbuhkan Minat Baca dan Critical Thinking Mahasiswa dalam Mata Kuliah Prose Analysis dengan Model Pembacaan Resepsi Sastra dan Intertextualitas (Ketua)
DIPA Unnes
6.000.000
Teaching Grant PKHI-B
8.000.000
Perempuan Air dan Energi dalam Novel Najla karya Byar Rufael: Sebuah Tinjauan Ekofeminisme (Ketua) Persepsi Mahasiswa Tentang Penerapan Metode Workshop Menulis dan Portofolio dalam Pendekatan Proses di Perkuliahan Menulis (Anggota)
DIPA Unnes
6.000.000
DIPA Unnse
6.000.000
D. Pengalaman Pengabdian Kepada Masyarakat dalam 5 Tahun Terakhir Pendanaan No. Tahun Judul Penelitian Sumber Jml (Juta Rp) 1. 2013 Pelatihan Classroom Language Bagi DIPA 6.000.000 Guru-Guru SGM Prestasi Center Unnes Semarang: Memaksimalkan Kemampuan Berbicara Melalui Ungkapan-Ungkapan Bahasa Inggris Untuk Tujuan Pengajaran (Ketua)
34
2.
2012
2011
2010
Pengembangan Media Pembelajaran dengan Variasi Media: Upaya Meningkatkan Kemampuan penguasaan Kosakata Berbahasa Inggris Guru-Guru TK Bina Citra Cendekia (Ketua) Peningkatan Kemampuan Pronunciation Guru-Guru PAUD: Upaya Menciptakan Contoh yang Baik dan Benar Mengenai Pengucapan Kata dan Pelafalan Bunyi dalam Bahasa Inggris Bagi Siswa-Siswa PAUD di Teman Sejati Sari Husada (TSS) Center Semarang (Ketua) Pemberdayaan Pembantu Rumah Tangga Dosen-Dosen di Lingkungan Universitas Negeri Semarang Melalui Pelatihan Vocabulary Enrichment dan Pronunciation Drill dalam Bahasa Inggris: Upaya Menciptakan Caregiver yang Berkualitas Bagi Anak Asuhan Mereka (Anggota I) Peningkatan Kemampuan Pemahaman Kepala Regu dan Supervisor di PT Sinar Sosro KPB Ungaran Terhadap Sistem Kerja Mesin yang Terdapat dalam Manual Book Berbahasa Inggris (Ketua) Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Melalui Diskusi dan Ceramah Tentang SDM Unggul dan Pelatihan Bahasa Inggris Sebagai Upaya Menyukseskan Pendidikan Putera-Puteri Mereka (Anggota I)
DIPA Unnes
4.500.000
DIPA Unnes
4.000.000
DIPA Unnes
4.000.000
DIPA Unnes
4.500.000
DIPA Unnes
4.000.000
E. Publikasi Artikel Ilmiah dalam Jurnal dalam 5 Tahun Terakhir No
Judul Artikel Ilmiah
1.
Multiple Personalities: Childhood Unresolved Conflicts an Trauma in Clark’s All Around the Town (2011) Resepsi Sastra dan Intertekstualitas Sebagai Alternatif Pembelajaran Efektif dalam Mata
2.
Nama Jurnal
Volume/Nomor/ Tahun Jurnal Nasional Terakreditasi No.256/Akred-LIPI/P2 MB/05/2010)
Atavisme
Lembaran Ilmu Kependidikan (LIK)
35
Jilid /No.: 39/ 2/ September Halaman: 174-180 Tahun: 2010, ISSN:
3.
Kuliah Drama Analysis (2010) The Industrial Revolution and Its Consequences as Revealed in Dickens’ Great Expectation (2009)
0216-0847 LANGUAGE CIRCLE, Journal of Language And Literature, English Department, Faculty of Languages and Arts, Semarang State University
No./Vol.: IV/ 1 Oktober Halaman: 41-48 Tahun: 2009, ISSN: 1858-0165
F. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation) dalam 5 Tahun Terakhir Nama Pertemuan No. Judul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat Ilmiah/ Seminar 1 The 11th Asia TEFL Ateneo de Manila International University, Filipines Conference on Facebook And Cooperative 2013 Learning Collaborated In “Englishes Across Promoting Students’ Reading Asian Contexts: Interest In Prose Analysis Opportunities and Class Challenges” 2
3
4
5
6
7
1st UNNES International Conference on English Language Teaching and Literature International Conference on Arts and Cultures
Women, Water, and Energy in Byar Rufael’s Najla: an Ecofeminist Approach Pretense VS Truth in Ca Bau Kan
Srinakarinwirot University, Bangkok, Thailand 2012
Konferensi Internasional Kesusastraan XXII (HISKI) 58th TEFLIN International Conference
Transformasi Ideologi dalam Ekranisasi Anna and The King
UNY, Yogyakarta 2012
Character Building through Reader Responses and Intertextuality in Drama Analysis
IKIP PGRI, Semarang 2011
16th English South East ASIA (ESEA) Conference
Seminar Internasional HISKI
Empowering Students in Prose Analysis Class: Offering Humane Society Through English Literature Sastra Islami dalam Transformasi Lintas Genre:
36
Universitas Negeri Semarang 2013
Sanata Dharma University, Yogyakarta 2011 Universitas Airlangga, Surabaya 2010
Representasi Cinta, Seks, dan Perkawinan dalam Novel dan Film Ayat-Ayat Cinta 8
Seminar Internasional FORKIBASTRA
9
2nd RAFIL International Conference
Pembentukan Karakter Bangsa Melalui Kuliah Drama (Teater) Berbahasa Inggris Berbasis Identitas Kelokalan India and America in Cultural Perspectives: Personal Adjustment of Women in Divakaruni’s Sister of My Heart and The Vine of Desire
Balai Bahasa, Palembang, 2010
Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta, 2009
G. Karya Buku dalam 5 Tahun Terakhir No.
Judul Buku
Tahun
Jumlah Halaman
Penerbit
H. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik/Rekayasa Sosial Lainnya dalam 5 Tahun Terakhir Judul/Tema/Jenis Rekayasa Sosial Tempat Respon No. Tahun Lainnya yang Telah Diterapkan Penerapan Masyarakat I. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi, atau institusi lainnya) Institusi Pemberi No. Jenis Penghargaan Tahun Penghargaan 1 Teaching Grant PHKI-B Universitas Negeri 2012 (Grant untuk Penelitian) Semarang 2 Teaching Grant PHKI-B Universitas Negeri 2011 (Grant untuk Penelitian) Semarang Semarang, November 2014 Anggota 1
(Fatma Hetami,. S.S., M.Hum.)
37
BIODATA ANGGOTA 2 A. Identitas Diri 1 Nama Lengkap 2 Jenis Kelamin 3 Jabatan Fungsional 4 NIP 5 NIDN 6 Tempat dan Tanggal Lahir 7 Alamat Rumah 8 Nomor Telepon/ Fax/ Hp 9 Alamat Kantor 10 Nomor Telepon/ Fax 11 Alamat E-mail 12 Lulusan Yang Telah Dihasilkan 13 Mata Kuliah Yang Diampu
Rohani, S.Pd., M.A Laki-Laki Lektor 197903122003121002 0012037903 Temanggung, 081390223561 Gedung B3 FBS – UNNES Kampus Sekaran Semarang (024) – 8508071
[email protected] 20 mahasiswa 1. Listening Comprehension 2. Language Teaching and Technology Mata kuliah tersebut adalah yang di ampu pada semester genap 2013-2014.
B. Riwayat Pendidikan
Nama Perguruan Tinggi Bidang Ilmu Tahun Masuk – Lulus Judul Skripsi/ Thesis/ Disertasi Nama Pembimbing
S1 Universitas Negeri Semarnag Sastra Inggris
S2
S3
Sastra Inggris 2004
C. Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir Judul : Pemanfaatan Internet oleh Dosen dan Mahasiswa pada Jurusan Bahasa Inggris Universitas Negeri Semarang (UNNES) 1 Program : SP-4 Tahun : 2005 Status : Mandiri Tim : Judul : MENINGKATKAN KEMAMPUAN CALON GURU DALAM MENYUSUN BAHAN AJAR MATA PELAJARAN BAHASA INGGRIS 2 SMP DAN SMA BERBASIS E-LEARNING DENGAN MENGGUNAKAN BLOG
38
Program : Dosen Muda Tahun : 2011 Status : Mandiri Tim : Judul : ANALISIS KEBUTUHAN MAHASISWA JURUSAN BAHASA SAN SASTRA INGGRIS FBS UNNES DALAM PENGAYAAN 3 KETERAMPILAN BERINTERAKSI Program : Akademik Tahun : 2012 Status : Ketua Tim : Bernadus Wahyudi Joko Santoso - Januarius Mujiyanto D. Pengalaman Pengabdian Masyarakat Dalam 5 Tahun Terakhir Judul : English for Executives for PT. Sarana Lindung Upaya, Semarang 1 Program : Pusat Pelatihan Bahasa UNNES Tahun : 2004 Status : Mandiri Tim : Judul : English for Executives for PT. Apac Inti Corpora 2 Program : Pusat Pelatihan Bahasa UNNES Tahun : 2004 Status : Anggota Tim : Judul : Introducing Genre-based Approach and Functional Grammar 3 Program : LPMP Jateng Tahun : 2004 Status : Mandiri Tim : Judul : Introducing Genre-based Approach and Systemic Functional Linguistics 4 Program : LPMP Jateng Tahun : 2004 Status : Mandiri Tim : Judul : Pelatihan Bahasa Inggris untuk Guru Sekolah Imersi di Semarang, Tegal, dan Pati 5 Program : Tahun : 2004 Status : Mandiri Tim : Judul : Juri Lomba Pidato bahasa Inggris 6 Program : Tahun : 2004 Status : Mandiri Tim : Judul : Penerjemahan Buku Sejarah untuk SMP Imersi 7 Program : Tahun : 2004 Status : Mandiri Tim : Judul : Penerjemahan Buku Sejarah untuk SMA Imersi 8 Program : Tahun : 2004 Status : Mandiri Tim : Judul : Koreksi Ujian Universitas Terbuka 9 Program : Tahun : 2005 Status : Mandiri Tim : Judul : Pelatihan Bahasa Inggris untuk Para Dokter di RSUP Dr. Kariadi 10 Program : Tahun : 2005 Status : Mandiri Tim : Judul : Penataran untuk Guru SMP/SMA Imersi 11 Program : Tahun : 2005 Status : Mandiri
39
Tim : Judul : PENINGKATAN KEMAMPUAN BAHASA INGGRIS GURU-GURU RSBI SMP NEGERI 2 PEMALANG MELALUI 12 PELATIHAN TOEL Program : Iptek Tahun : 2011 Status : Anggota Tim : SEFUL BAHRI - PRAYUDIAS MARGAWATI Judul : evaluasi program diklat kepala lab pola 300 jam kerja sama antara hippsi dan pasca unnes dengan kegiatan pendampingan ke sekolah peserta 13 Program : Pengabdian Tahun : 2013 Status : Anggota Tim : Arif Suryo Priyatmojo A. Pengalaman Menyampaikan Makalah Secara Oral Pada Pertemuan/ Seminar Ilmiah Dalam 5 Tahun Terakhir No Nama Pertemuan Ilmiah/ Judul Artikel Waktu dan Seminar Ilmiah Tempat 1 2 3 4 5 B. Pengalaman Menulis Buku Dalam Jurnal 5 Tahun Terakhir No Judul Buku Tahun Jumlah Halaman
Penerbit
C. Pengalaman Memperoleh HAKI Dalam Jurnal 5 Tahun Terakhir No Judul/ Tema Tahun Jenis Nomor P/ID HAKI
D. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik/ Rekayasa Sosial Dalam 5 Tahun Terakhir No Judul /Tema Tahun Tempat Respon Jenis Penerapan Masyarakat Rekayasa Sosial Lainnya yang telah diterapkan
Semarang, November 2014 Anggota 2 (Rohani, S.Pd., M.A)
40
BIODATA ANGGOTA 3 Nama
:
Dewi Cahyani
Kendal, 13 Desember 1991 Tempat, Tgl Lahir: Umur: 22 tahun Jenis Kelamin: Perempuan Agama: Islam Alamat Asal: Jalan/Dusun: DUSUN PUCUNGKEREP RT 003/004 SUKOREJO Kab. Kendal, RT: 003, RW: 004 Kelurahan: Pesaren Kecamatan: Sukorejo Kota/Kab.: Kendal -Kode Pos: 51363 Propinsi: Jawa Tengah Nomor Telepon/HP: 081901286313 Alamat di Semarang (Kos): Puri Anjasmoro Blok E1/28
Akademik Jurusan/Fak: Program Studi: Tahun Masuk/Terdaftar: Program Khusus: Status Akademik:
BAHASA & SASTRA INGGRIS/BAHASA DAN SENI (F B S) Sastra Inggris, S1 2012 Reguler Kuliah 20 SKS
Riwayat Pendidikan SD Negeri Anjasmoro 01-02 Semarang, Status: Negeri, Lulus tahun: 2005 SMP Negeri 1 Semarang, Status: Negeri Lulus S M P: tahun: 2008 20328892 SMA Negeri 06, Status: Negeri Lulus S M A: tahun: 2011
Sekolah Dasar:
Semarang, November 2014 Anggota 3
(Dewi Cahyani)
41
3. Surat Perjanjian Penelitian
42
4. Artikel ilmiah (submission konderensi Internasional di Hongong Juni 2015)
43
5. Dokumentasi
44
Lampiran 6 Data Tema Kegiatan Menulis Awal
45
NO
Students
Title
1
Mahfudlo tun Ainiah
Geisha
2
Ika Amanda
Ikebana: Japanese Flower Arrangement
3
Wisnu Angger
Gion Matsuri
4
Shifaq Annisa
Ikebana: Japanese Flower Arrangement
5
M.Afhiya n Arisman Zul Faida
Koinobori Festival
7
Aiffatul Fajria
How to Drink Tea in Japan
8
Nur Afiyatul Fikri
Oshogatsu
6
Perspectives Pride to be Geisha in old Japanese societies
Culture Domains Practices
Products
Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants Annual biggest festival during a full one moon Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants Festival celebrated ion Children’s Day Japanese people alwasy eat the KitKat (a wafer chocolate) before having exam, job interview, or match Habit and procedure of drinking tea Japanese New Year’s Holliday. People come home, clean houses, set decoration, buy special new year’s dishes and visit shrine
The Weird of Japanese KitKat
46
9
Bayu Firdana Lazuardi
Kabuki
10
Riska Fransiska
Shinto Shrines
11
Aditya Hendra
Kabuki
12
Agatha Putri Hersanti
Hanabi
13
Riyanto Ihsan
Chanoyu
14
Ayu Larasati Glatik Larassati
Sanja Matsuri
Aufa Maulana Muhamm ad Wida Kusuma Mawarni Khasanah
Bunraku
15
16
17 18 19
Faridzotu n Nikmah
Traditional drama consisting of singing and dancing The existence of temple (Buddism) and shrine (Shinto) around the nations Traditional drama consisting of singing and dancing Japanese firework from past to present time A traditional tea ceremony influenced by Zen Buddhism Festival Three Temple A national festival by making decoration with bamboo and Japanese paper Japanese puppet theater
Tanabata
Japan in General
History of Japan
Occassions for Wearning Kimono Fireworks Shows
How to wear kimono A Japanese annual firework
47
20
Nurlita Septia Ningrum
Tanabata
21
Bangkit Novitasar i Nana Noviana
Cosplay
23
Dwi Nugrahen ni
Shichi Gosan
24
Dona Nuril
Hanami
25
Eva Meitha Pangestik a
Origami
26
Mayang Primadita Lutfia Pratidina
22
27
28
Tafdi Rokhim
festival A national festival by making decoration with bamboo and Japanese paper Fashion
Akihabara
The world’s largest electrical equipment marketplace A traditional rite of passage and festival day for 3 and 7 yearl old girls and five year old boys Japanese traditional costum of enjoying the beauty of flowers A Japanese tradition of folding paper to create an object A kind of fried food The most important hollidays for Japanese in January. The people decorate their houses Arts of flower arrangement utilizing
Ikebana
48
flower, grasses and plants 29
Afita Sari
Geisha
30
Rini Sarwiyah
Ganjitsu
31
Wijayant hi Dyah Sekar Rini
Ikebana
32
Rejeki Suci
Noh
33
Ocsha Suciana Atika Hatmanin g Triyantik a Siti Yuliani Rahma Yuniar
Boy’s Day Koinobori Japanese Food
34
35 36
Pride to be Geisha in old Japanese societies New Year for Japanese people. They visit a Shinto shrine or Buddist temple Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants A classical Japanese performance Carp banners Japanese Food
Oshougatsu
Japanese New Year The world’s largest electrical equipment marketplace
Akihabara
49
Lampiran 7 Data Tema Kegiatan Menulis
50
NO
Students
Title Perspectives
1
Mahfudlo Japanese Tea tun Ceremony Ainiah
2
Ika Amanda
Tenjin Matsuri
3
Wisnu Angger
Hanami
4
Shifaq Annisa
Shichi-Go-Sa n
5
M.Afhiya Souran Bushi n Arisman
6
Zul Faida Ikebana: Japanese Flower Arrangement
7
Aiffatul Fajria
Tanabata
8
Nur Afiyatul Fikri
Setsubun
51
Culture Domains Practices
Products A traditional ritual influenced by Zen Buddism An annual festival held in Osaka by Osaka Temmangu temple on July 24 and 25 A traditional custom of enjoying cherr blossoms from late Mach to early May A traditional rite of passage and festival day for 3 and 7 yearl old girls and five year old boys A traditional dance that originated from the northern region of Japan Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants A national festival by making decoration with bamboo and Japanese paper A festival held at the first day of spring according to
9
Bayu Firdana Lazuardi
Awa Odori
10
Riska Fransiska
Ikebana: Japanese Flower Arrangement
11
Aditya Hendra
Anime
12
Agatha Putri Hersanti
Geisha
13
Riyanto Ihsan
Aoi Matsuri
14
Ayu Larasati
Sapporo Ice Festival
15
Glatik Larassati
Ikebana: Japanese Flower Arrangement
16
Aufa Japanese Maulana Cuisine Muhamm ad
17
Wida Ehomaki Kusuma Sushi Roll Mawarni Khasanah Fireworks Shows
18
the oled Japanese calender (lunar calender) A very popular dance in Tokushima region Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants Inspirated by Japanese comic (manga) Pride to Geisha in Japanese societies
be old One of the three largest celebration Display of rows of small and large snow statues at three sites in Sapporo City Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants Japanese cuisine with Japanese ingredients such as sushi Eating sushi roll as the roll of fortune A Japanese annual firework festival
52
19
Faridzotu n Nikmah
Setsubun
20
Nurlita Septia Ningrum
Atchi muite, hoi
21
Bangkit Shichi Gosan Novitasar i
22
Nana Noviana
23
Dwi Noh Nugrahen ni Dona Hanami Nuril
24
A festival held at the first day of spring according to the oled Japanese calender (lunar calender) A kind of game in Japan such as rock and paper (in western) A traditional rite of passage and festival day for 3 and 7 yearl old girls and five year old boys A Japanese Buddist custom to honor the spirits of one’s ancestors A classical Japanese performance Japanese traditional costum of enjoying the beauty of flowers A Japanese food consisting of rice that is formed with side dishes such as seafood, meat, raw, or cooked vegetables A day to celebrate the health and
Obon Odori
25
Eva Sushi Meitha Pangestik a
26
Mayang Kodomo no Primadita hi
53
27
Lutfia Pratidina
28
Tafdi Anime Rokhim Afita Sari Rini Sarwiyah Wijayant hi Dyah Sekar Rini Rejeki Suci Ocsha Suciana Atika Hatmanin g Triyantik a Siti Yuliani Rahma Yuniar Septi Shichi-Go-Sa Diah n Afiyeti
29 30 31
32 33 34
35 36 37
38
Hanif Nur Fauzi
happiness of children Manga (Japanese comics) and Anime (Japanese animation) Japanese animation
Manga and Anime
A traditional rite of passage and festival day for 3 and 7 yearl old girls and five year old boys A desk of ancient Japanese playing cards that has undergone several modern incarnations
Hanafuda
54
55
Lampiran 8 Data Tema Kegiatan Menulis Akhir
56
NO
Students
Title Perspectives
1 2 3
Mahfudlot Sumo un Ainiah Ika Nebuta Amanda Festival Aomori Wisnu Tea Angger Ceremony
4
Shifaq Annisa
Tanabata Festival
5
M.Afhiya n Arisman
Kagome Kagome
6
Zul Faida
Kimono
7
Aiffatul Fajria
Dorayaki
8
Nur Afiyatul Fikri Bayu Firdana Lazuardi
Shogatsu
Riska Fransiska Aditya Hendra Agatha Putri Hersanti
Sumo
9
10 11 12
Culture Domains Practices
Products A traditional sport ini Japan A summer festival in the city of Aomori
Schools teaching how to serve tea for its purity A star festival begun from the legend mora than 2000 years ago A traditional Japanese Children’s game A traditional Japanese custom worn by most women One of the most favorite Japanese food. It relates to Doraemon’s favorite food Japanese New Year’s Celebration Dress up like favourite characters of an anime or an idol A traditional sport ini Japan Japan
Cosplay
Japan Ninja
A person who is engaged in secret is an assassin trained in the art of 57
13
Riyanto Ihsan
Jidai Matsuri
14
Ayu Larasati Glatik Larassati
Maid Cafe
Aufa Maulana Muhamm ad Wida Kusuma Mawarni
Sumo
18
Khasanah
Firework Shows
19
Faridzotu n Nikmah
Origami
20
Nurlita Septia Ningrum
Bowing
21
Bangkit Novitasari
Hanami
15
16
17
ninjitsu in Japan. Nowadays, it becomes a martial art. A festival held annyally every October 22 in the city of Tokyo A cafe serving tea and cakes A taditional Japanese performance performed by men A traditional sport ini Japan
Kabuki
Season for wearing Kimono
A traditional Japanese custom worn by most women An annual Noryo firework festival A traditional Japanese pasttime where a single square of paper is folded in different ways to create shapes like cute animals or beautiful plants A manner to greet someone with its difference between men and women An important custom in
58
22
Nana Noviana Dwi Nugrahen ni
Sumo
24
Dona Nuril
Sushi and Sashimi
25
Eva Meitha Pangestik a
Manga and Anime
26
Mayang Primadita
Tanabata Festival
27
Lutfia Pratidina Tafdi Rokhim
Bunraku
29
Afita Sari
Tea Ceremony
30
Rini Sarwiyah
Koinobori
31
Wijayanth Ganjitsu i Dyah Sekar Rini
23
28
Japan worn by people to enjoy the beautiful scenery of cherry blossoms A traditional sport ini Japan A traditional sport or modern martial in Japan with empty hand Traditional rawfood from Japan that dominate Japanese cuisine
Judo
Manga (Japanese comics) and Anime (Japanese animation) A star festival begun from the legend mora than 2000 years ago Japanese puppet theater Japanese traditional dance drama
Kabuki Schools teaching how to serve tea for its purity
A traditional festival held by most children A day on the first day of the first month in the year. Most companies are
59
32
Rejeki Suci
Ikebana: Japanese Flower Arrangement
33
Ocsha Suciana
Traditional Japanese Music
34
Atika Hatmanin g Triyantika Siti Yuliani
Eating manner
36
Rahma Yuniar
Platina {arlour
37
Septi Diah Hanami Afiyeti
38
Hanif Nur Fauzi
35
closed and family spend the day playing traditional games Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants Japan’s historical folk music for its sparse rythm characteristics How Japanese eat food with such rules
Ikebana
Arts of flower arrangement utilizing flower, grasses and plants The first butler cafe in Indonesia that used otome game system A traditional custom of enjoying cherr blossoms from late Mach to early May
60
Lampiran 9 Paragraf Karya Mahasiswa (diambil beberapa sampel saja) Mahfudlotun Ainiah Ikebana : Japanese Flower Arrangement Ikebana is the art of flower arranging that utilize various types of flowers, grasses and plants with the purpose to enjoy its beauty. Ikebana is a art of flower from Japan but has been expanded to entire world. In Japanese, ikebana is also known as kado (ka: flower,do: the way of life) more emphasis on the art to achieve in floral design. Minimalism is a central theme in ikebana. This is often seen by arrangements that only have a few blooms interspersed with interesting leaves and stalks. In ikebana there are many streams, each oh which has its own way of arranging various types of flowers. The arrangement is usually structured around the shape of a scalene triangle. The trhee main points are meant to symbolize different things by different art schools. Usually the points mean man, heaven, and earth. The key element of the entire composition is the container of the flower arrangement. Various pottery materials and styles are used to create these container. The art of ikebana is very unique to Japanese culture and remains very popular to this day. It is regulary featured on television shows,taught as part of school curriculums, and generally admired by everyday people. Seikei bijin (artificial beauty) is one of the most popularprograms that features ikebana on Japanese television. The basic theme of the show is that natural beauty is a very important part of life. With is various schools and styles ikebana continues to be an exciting and unique facet of Japanese culture. Ika Amanda Gion Matsuri (祇园祭) Is an annual festival (matsuri) held in Kyoto during a full one moon in July. The celebration begins on July 1 marked with kippu rituals and Nagoshinoharae rituals terminated on July 30. The last celebrate on Gion Matsuri is : Yoiyoiyama (the night before Yoiyama, July 15) Yoiyama (the night before the procession, July 16) Yamaboko-Junko (procession Yamaboko, July 17). Yamaboko is the term for Yama and Hoko. Yama is a wheeled vehicle (float) of the timber with a magnificent decoration and drawn by many people. Ornament vehicle (kenshōhin) in the form of Yama religious objects and objects of art such as carpets were imported from Europe and China via the Silk Road. Trade with Ming Dynasty reached its peak in the Muromachi period, so the motive of many exhibited abroad in the Gion Matsuri. Each Yama has a theme which is usually a fairy tale original from China. Hoko is kind of Yama with its soaring tower at the end of it there is hoko (katana with an eye on the two sides), although there are Hoko is not tower. Hoko is also used as a stage for a group of people dressed in yukata consisting of Gionbayashi music players and participants had the opportunity to ride for winning lottery results buy Chimaki or Gofu (a talisman). Music by ear Gionbayashi the Japanese reads "Kon-chi-ki-chin" Gion Matsuri recently become a tradition in the Edo period. Gion Matsuri procession climax Yamaboko be held on July 17 in the morning on the street Karasuma-dori, Shijo. In the current era, Yama and Hoko who participated in the procession are 32 pieces. Yama and Hoko procession in the main street of Kyoto believed to gather all infectious diseases. Yama and Hoko return to each location after the feast is finished to quickly dismantled and stored in the warehouse.
61
Yama and Hoko is said to be immediately dismantled before returning an outbreak of infectious disease in the population settlements. Gion Matsuri is held jointly by Ayatokunaka temple and Yasaka shrine is one of the three largest festivals in Kyoto together with Aoi Matsuri (Kamowakeikazuchi temples & shrines Kamomioya) and Jidai Matsuri (temple Heianjingū). Gion Matsuri is also held in several places in Japan by various Shinto shrines (jinja) which bears the title Gion Shrine (Gion-sha). In the city of Fukuoka (Kyushu) each year in July also held Yamakasa Hakata. Kyoto Gion Matsuri is one of the three biggest festivals in Japan together with the Kanda Matsuri and Tenjinmatsuri. Wisnu Angger Ikebana Japan has many kinds of art, one of these art is flowers arrangement which called Ikebana that also known as Kado (the art of flowers).As we know that each country has a different style of flower arrangement. In contrast to the decorative form in western countries. The Japanese creates a harmony of linear construction, rhytm, and color. In the other hand, western is focus on the quantity and colours of the flowers. It is quite different with the Japanese which is focus on the linear aspect of arrengement which is based on three main points that symbolize heaven, earth and human kind. During the six century Ikebana become as a kind of flowers offering which was made in Buddist temple in Japan. Than, more sophisticated style of flower arrengement appeared in the fiveteenth century which called Rikka. The Rikka style became populer in the seventeen century which is use as decorative technique for ceremonial and festive occations. Nowdays, it is become and antique form of flower arrengement. Shifaq Annisa Koinobori Festival Koinobori festival is celebrated on Children’s Day in each May 5th. Koinobori is beautiful carp windsocks that has 5 main colours included black, red, blue, green and yellow. Koi means the carp, while nobori means go up. Since for Japanese, the carp has full of spirit as fish that could swimming against the stream and surfaced of the water whereas the other fishes could not do, so it has become the symbol of tango no sekku or Boy’s Day in Japan. On Children’s Day, people hang koinobori kites from poles outside the homes hoping for their sons will growing up to be healthy and strong. The number of koinobori kites which hang on the poles in each family is suspended by the family’s member. The large black one (magoi) symbolizes disease amulet is represents father, the red one (higoi) symbolizes fire is represents mother, the small ones (blue, green and yellow) are represent the sons in the family. Blue one is represents first son also the symbol of water, green one symbolizes the plants is represent second son, and the yellow one symbolizes the land is represents third son. We are not only be able to see a lot of koinobori hang on the poles and blown the wind outside the people’s homes, but also along the way as the cherry blossoms trees have blooming.
62