Menjelang Annual Meeting AIS-Indonesia chapter (AISINDO) Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta 13-14 Agustus 2016
Repositioning AIS-Indonesia chapter:
Mendefinisikan, Membangun, & Mempromosikan Sistem, Kompetensi, & Network Profesional Sistem Informasi Indonesia
Sekilas AIS-Indonesia chapter (AISINDO) AISINDO adalah singkatan dari Asosiasi Sistem Informasi Indonesia atau Association for Information – Indonesia chapter, yakni salah satu cabang dari 39 cabang Association for Information Systems (AIS) di dunia. Berikut tautan resmi AISINDO sebagai chapter AIS: http://aisnet.org/?AISChapters Association for Information Systems (AIS) adalah organisasi profesi terkemuka yang menaungi dan melayani individu maupun organisasi peneliti, akademisi, dan praktisi Sistem Informasi seluruh dunia. AIS (www.aisnet.org) telah memiliki anggota tersebar di 100 negara terbagi atas 3 wilayah (region): Region 1: Amerika Utara, Selatan, dan Tengah Region 2: Eropa, Timur Tengah, dan Afrika Region 3: Asia Pasifik
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Tujuan Strategis AISINDO Selaras dengan tujuan strategis AIS, AISINDO memiliki tujuan strategis: 1. Memposisikan dan mempromosikan Sistem Informasi sebagai disiplin ilmu, bidang penelitian, dan implementasi praktis organisasi/bisnis di Indonesia. 2. Memposisikan Sistem Informasi sebagai sebuah profesi terkemuka di masyarakat Indonesia. 3. Mewujudkan sistem pendidikan Sistem Informasi berkelas dunia dengan mengakomodasi nilai-nilai dan konteks lokal Indonesia. 4. Menggali topik penelitian, pengembangan teori, dan teknologi Sistem Informasi 5. Membantu dan memfasilitasi pengembangan jaringan kerjasama antar anggota AISINDO maupun dengan anggota AIS di seluruh dunia. 6. Melayani anggota dan komunitas terkait Sistem Informasi di Indonesia. Secara umum, terdapat 2 dimensi tujuan strategis AISINDO yang harus samasama diwujudkan, yakni: DUNIA KERJA Profesional Sistem Informasi PENDIDIKAN & PENELITIAN Sistem Informasi
Dunia KERJA
Pendidikan & Penelitian
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Tanggal Pendirian & Dokumen Hukum AISINDO AIS-Indonesia chapter (AISINDO) diresmikan tanggal 2 Desember 2013 di Bali oleh Prof. Doug Vogel(Immediate Past President AIS) dan memiliki landasan hukum: 1. AIS Council Approval, tanggal: 23 September 2013, ditandatangani oleh Pete Tinsley, CAE (Executive Director of AIS), Amanda S. Bureau, CAE, CVA (Membership Development Director), dan Tmitri Owens, MPA (Member Service Center Director). AISINDO resmi tercatat sebagai salah satu dari AIS regional chapters: http://aisnet.org/?AISChapters 2. Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-07029.50.10.2014 tentang Pengesahan Badan Hukum Yayasan Asosiasi Sistem Informasi Indonesia (AISINDO) 3. Akte Notaris Nomor 68 Tanggal 23 September 2014, dibuat oleh Notaris Siti Nurul Yuliami, S.H., M.Kn. di Surabaya 4. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) 71.097.552.5-606.000 Anggota AISINDO hingga bulan Juni 2016 telah mencapai 498 orang. Lebih lengkap tentang Manajemen dan Program AISINDO dapat dibaca di www.aisindo.org atau menghubungi kantor AISINDO di lantai 2 Gedung Jurusan Sistem Informasi Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Sukolilo, Surabaya 60111 Telepon/SMS/WA 08123037371 atau fax (031) 5964965.
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Latar Belakang: PR Besar Komunitas Sistem Informasi Indonesia Pemilihan tema “Repositioning AIS-Indonesia chapter: Mendefinisikan, Membangun, & Mempromosikan Sistem, Kompetensi, & Network Profesional Sistem Informasi Indonesia” untuk Annual Meeting AISINDO 2016 ini pada dasarnya dilatar-belakangi oleh berbagai permasalahan dan tantangan komunitas Sistem Informasi di Indonesia yang membutuhkan kontribusi AISINDO sebagai sebuah asosiasi profesi Sistem Informasi. Bidang PENDIDIKAN DAN PENELITIAN Sistem Informasi: 1. Kebelum-jelasan rumpun ilmu dan kurikulum Sistem Informasi sebagai sebuah disiplin ilmu dan program studi: Berdasarkan Undang-Undang No. 12 Tahun 2012 bahwa Sistem Informasi masuk dalam rumpun ilmu Formal, bersama-sama Statistika dan Matematika. Benarkah SI memiliki basic science yang sama dengan disiplin ilmu formal lainnya? Apakah SI disiplin ilmu science ataukah applied? Tidak adanya rumpun ilmu Komputasi sesuai rekomendasi ACM, IEEE, & AIS sebagai rumpun ilmu Sistem Informasi.
2. Belum adanya S3 Sistem Informasi di Indonesia dan tingginya kebutuhan studi lanjut S3 Sistem Informasi khususnya bagi dosen dan peneliti bidang Sistem Informasi.
3. Kebelum-jelasan dan rendahnya popularitas topik-topik penelitian dan metode penelitian Sistem Informasi.
Bidang DUNIA KERJA Profesional Sistem Informasi: 1. 2. 3. 4.
Kebelum-jelasan definisi siapakah “Profesional Sistem Informasi”? Kebelum-jelasan kriteria kompetensi “Profesional Sistem Informasi”? Pilihan pekerjaan dan karir Profesional Sistem Informasi? Latar-belakang pendidikan formal dan non-formal (training) yang dibutuhkan untuk mendukung kriteria kompetensi Profesional Sistem Informasi?
5. Sertifikasi kompetensi nasional dan internasional apa yang relevan dan mendukung kriteria kompetensi Profesional Sistem Informasi?
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
TARGET AGENDA AISINDO Annual Meeting 2016
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
TARGET AGENDA AISINDO ANNUAL MEETING 2016 “Sebuah Organisasi Profesi harus mampu Memfasilitasi, Memotivasi, Memaksa, dan Membuat Anggotanya menjadi Kian Profesional dan mampu
Berkontribusi bagi Kemajuan & Solusi Permasalahan Negara”.
Untuk menjawab permasalahan dan tantangan tersebut, AISINDO Annual Meeting 2016 mengalokasikan sesi untuk 5 target agenda:
Agenda 1: Sistem dan syarat keanggotaan AISINDO: a. Sistem poin Professional Development Unit (PDU), bertujuan memotivasi, mengukur, dan menjamin kompetensi profesional anggota AISINDO, mencakup: PDU in IS Practices (projects) PDU in IS Education (training, trainer, sertifikasi, peserta konferensi, pembicara, keanggotaan AIS global, lama keanggotaan AISINDO, dll) b. Syarat minimum poin PDU dalam 1 tahun sebagai syarat memperpanjang keanggotaan. c. Level keanggotaan individu berdasarkan poin PDU dan jenis kartu anggota dan sertifikat keanggotaan: (i) Junior member (ii) Junior IS Professional (iii) Intermediate IS Professional (iv) Senior Professional (v) Master Senior Professional (vi) Honorary member
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
d. Presentasi Website Sistem Informasi “IS Professionals Indonesia” (ISPI), feature: profile; search berdasarkan provinsi, bidang expertise, dan pengalaman; claim PDU; approval PDU. e. Pembukaan skema keanggotaan institusi dan fasilitas yang diberikan. f. Penawaran kesediaan sebagai anggota “Komite Approval PDU”
Agenda 2: Etika Profesional Sistem Informasi Indonesia (Indonesian Information Systems Professional (IISP) Code of Ethics and Professional Conduct) Agenda 3: Pembukaan Sistem “AISINDO Hub” di tiap Propinsi di Indonesia AISINDO Hub adalah organisasi/perusahaan/institusi yang menjadi perwakilan AISINDO di provinsi. Syarat institusi “AISINDO Hub”: Menjadi anggota institusi aktif AISINDO Berbadan hukum Memiliki kantor tetap Memiliki pegawai tetap Memiliki kredibilitas baik Mengirim dokumen aplikasi dan ditunjuk oleh AISINDO melalui bukti sertifikat resmi Wewenang & Kewajiban Institusi “AISINDO Hub”: 1. Menjadi pelaksana event training, Forum Group Discussion industri, dan event AISINDO lainnya di provinsi terkait, minimal 3 bulan sekali (min. 4 kegiatan dalam setahun) 2. Menginisiasi dan mengelola proyek Sistem Informasi yang memungkinkan proses coaching dan sharing sumber-daya, pengetahuan dan pengalaman antar AISINDO Hub, contoh:
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
melibatkan Profesional SI di AISINDO Hub lainnya (min. 1 proyek dalam setahun). 3. Membuat laporan (event dan proyek) ke AISINDO Pusat 2 bulan sebelum AISINDO Annual Meeting. Benefits bagi AISINDO Hub: % Keuntungan training AISINDO Network Promosi dan reputasi Pemberi rekomendasi prodi baru di provinsinya ke AISINDO Pusat Masa AISINDO Hub adalah 1 tahun, Evaluasi AISINDO dilakukan melalui laporan tahunan setiap AISINDO Hub ke AISINDO Pusat pada 1 bulan sebelum AISINDO Meeting. Penunjukkan/pergantian/perpanjangan AISINDO Hub dilakukan AISINDO Council saat AISINDO Annual Meeting.
Agenda 5: Laporan Council & Committees tentang Program 2015 – 2016 serta Rencana dan Usulan Program 2016 – 2017
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
PROFESIONAL
SISTEM INFORMASI Bagaimana AISINDO Mendefinisikan, Mempromosikan, & Memfasilitasi Kompetensi & Network Profesional Sistem Informasi Indonesia
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Draft Usulan: Definisi “Profesional Sistem Informasi” Profesional Sistem Informasi adalah seseorang yang memiliki peran dan kompetensi menginvestigasi, menganalisis, merancang, membangun/ mengembangkan, mengelola, mengevaluasi atau mengaudit Sistem Informasi berbasis komputer dan teknologi terkait lainnya. 1 *Sistem Informasi di sini adalah sebuah kumpulan Teknologi Informasi, Organisasi, dan Orang yang bekerja-sama mengumpulkan, memproses/ mengolah, menampilkan, dan mendistribusikan informasi bagi kebutuhan organisasi atau perorangan.
Setiap orang yang menyatakan dirinya seorang Profesional Sistem Informasi harus memiliki kepedulian dan kompetensi di tiga aspek utama kompetensi Profesional Sistem Informasi: Teknologi Informasi: dapat berupa software, hardware, jaringan komputer, teknologi Internet, basis data, atau teknologi informasi lainnya. Organisasi: mencakup proses, struktur, budaya, mekanisme relasional antar fungsi organisasi, dan hal-hal terkait manajemen organisasi lainnya. Orang: dapat berupa staf, pelanggan, pengguna, supplier, dan stakeholders Sistem Informasi terkait lainnya. Fakta di dunia kerja nasional dan internasional membuktikan bahwa latarbelakang pendidikan formal seorang Profesional Sistem Informasi dapat dari berbagai bidang ilmu (tidak terbatas alumni dari pendidikan Sistem Informasi), selama seseorang tersebut memenuhi kualifikasi seorang Profesional Sistem Informasi.
1
Definisi Information Systems Profesional oleh Canadian Information Processing Society (CIPS): http://www.cips.ca/isp dan http://occinfo.alis.alberta.ca/occinfopreview/info/browsecertification/certification-profile.html?id=22 Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Elemen-elemen Profesional Sistem Informasi AISINDO mendefinisikan enam elemen seorang Profesional Sistem Informasi dalam sistem keanggotaan AISINDO2: 1. Menjadi anggota AIS-Indonesia chapter (AISINDO). 2. Selalu mematuhi kode etik Profesional SI yang telah ditetapkan AISINDO. 3. Memiliki tanggung-jawab dan wewenang yang relatif besar dalam pekerjaan terkait Sistem Informasi. 4. Berkomitmen untuk senantiasa meningkatkan pengetahuan/belajar sepanjang hidup (*Dinilai dari claim PDU Pembelajaran SI). 5. Memiliki pengalaman mempraktekkan kompetensinya melalui proyekproyek Sistem Informasi (*Dinilai dari claim PDU as Praktisi SI) 6. Menguasai Body of Knowledge (BOK) Profesional Sistem Informasi, yang dibuktikan dengan Lulus Tes Kompetensi Profesional Sistem Informasi (*sebagai salah satu syarat memperoleh sertifikasi LSP AISINDO, selain syarat total PDU)
2
http://www.cips.ca/Professional
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Bagaimana AISINDO Memotivasi, Memfasilitasi, Menilai, dan Melisensi Kompetensi Profesional Sistem Informasi Anggotanya serta Membangun Network dan Peluang bagi Anggotanya?
PDU System
ISPI Database
Seminar Profesional SI
Publikasi Case Study & FGD
FGD Industri
Sertifikasi
Proyek SI
Training sebagai Trainer
Training sebagai Peserta
AISINDO Hub
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
AIS-Indonesia chapter akan berupaya memotivasi, memfasilitasi, menilai, sekaligus melisensi kompetensi Profesional Sistem Informasi anggotanya melalui 3 Sistem Utama, yakni: PDU System, ISPI Database, dan AISINDO Hub. 1. Sistem Professional Development Unit (PDU) adalah sistem dokumentasi sekaligus penilaian pengalaman setiap anggota AISINDO terkait 2 aspek utama seorang profesional, yakni pengalaman sebagai praktisi SI dan pengalaman pembelajaran SI. Pengalaman sebagai praktisi SI ini dapat dalam bentuk keterlibatan dalam proyek-proyek Sistem Informasi (contoh: perencana, pengembang, programmer, analis, dokumentasi, evaluator, surveyor, auditor, dll) maupun sebagai pejabat pengelola atau penanggung-jawab Sistem Informasi (contoh: admin, teknisi, manajer TI, CIO, Kepala Bidang TI, service desk, dll). Poin PDU minimum tahunan ini selanjutnya akan dipakai sebagai syarat memperpanjang keanggotaan AISINDO per-tahun sekaligus penilaian peningkatan kompetensi profesionalitas anggota (level keanggotaan di AISINDO). Sistem PDU ini selanjutnya akan menjadi basis pendirian dan sistem penilaian Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) AISINDO yang direncanakan berdiri paling cepat akhir tahun 2017. 2. AISINDO Hub adalah sebuah organisasi/perusahaan/institusi yang menjadi perwakilan AISINDO tiap provinsi. AISINDO Hub memiliki tanggung-jawab sekaligus wewenang dalam inisiatif dan penyelenggaraan event, training, dan proyek SI yang mampu melibatkan dan meningkatkan kompetensi anggota AISINDO serta kesempatan berbagi sumber-daya dan pengalaman antar anggota AISINDO di seluruh Indonesia. AISINDO Hub juga berwenang memberikan masukan kepada Direktur Akademik AISINDO dalam hal pemberian rekomendasi pendirian program studi Sistem Informasi baru di provinsi wilayah AISINDO Hub. AISINDO berkewajiban mendukung setiap program AISINDO terkait dengan wilayahnya, contoh: survey, promosi, event, dll. Evaluasi, Perpanjangan atau Penunjukkan setiap AISINDO Hub dilakukan AISINDO Council setiap tahun di acara AISINDO Annual Meeting berdasarkan laporan pemenuhan target kegiatan yang dikirimkan 2 bulan sebelum AISINDO Annual Meeting.
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
3. Information Systems Professionals Indonesia (ISPI) Database adalah sebuah website sistem informasi yang berisi detail informasi kompetensi anggota AISINDO sebagai Profesional Sistem Informasi, mencakup data diri, poin PDU, tingkat keanggotaan, pengalaman praktis SI, pengalaman pembelajaran SI, sertikasi, dll. ISPI Database berfungsi sebagai media informasi dan promosi kompetensi anggota-anggota AISINDO di seluruh propinsi di Indonesia bagi kebutuhan berbagi sumber-daya (tim ahli) proyek-proyek anggota AISINDO, perusahaan, pemerintah daerah, dan organisasi di Indonesia maupun internasional. Selanjutnya, ketiga sistem utama tersebut di atas akan didukung oleh programprogram peningkatan profesionalitas anggota AISINDO, mencakup diantaranya: a. Anggota AISINDO berkesempatan menjadi peserta atau trainer di training-training yang diselenggarakan AISINDO untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan di bidang Sistem Informasi. b. Kewajiban terlibat dalam proyek SI bagi anggota dan kewajiban menginisiasi proyek SI bagi AISINDO Hub setiap tahunnya. Proyekproyek AISINDO Hub harus memungkinkan kesempatan saling berbagi staf ahli antar anggota AISINDO. c. AISINDO berupaya menjadi Training Center dan Test Center bagi sertifikasi-sertifikasi internasional di bidang Sistem Informasi sehingga nantinya diharapkan dapat membantu anggota-anggota AISINDO yang ingin memperoleh sertifikasi internasional di bidang Sistem Informasi. d. AISINDO Pusat dan AISINDO Hub berkewajiban menyelenggarakan acara Forum Group Discussion (FGD) untuk berbagi dan menemukan solusi kasus-kasus di dunia kerja/perusahaan/industry. Seluruh anggota AISINDO didorong untuk dapat aktif mengikuti forum-forum tersebut. e. Setiap acara FGD Industri wajib dibuat notulen ilmiah untuk dipublikasikan AISINDO sebagai Case Study Report tahunan AISINDO.
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
f. Anggota AISINDO berkesempatan mengikuti seminar-seminar topik Profesional Sistem Informasi yang diselenggarakan oleh AISINDO Pusat atau AISINDO Hub.
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Bagaimana AISINDO Memajukan & Mempromosikan
PENDIDIKAN & PENELITIAN SISTEM INFORMASI di Indonesia
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Dimensi Pendidikan dan Penelitian Sistem Informasi dari Tujuan Strategis AISINDO pada dasarnya akan menjadi tanggung-jawab utama Director of Education Committee dan tim Education Committee bekerja-sama dengan Training & Certification Committee, Conference Committee, dan Publication Committee. Guna memajukan dan mempromosikan pendidikan dan penelitian Sistem Informasi, termasuk memecahkan permasalahan disiplin Ilmu Sistem Informasi di Indonesia, maka dalam tahun 2016 – 2017 AISINDO berencana untuk menyelenggarakan kegiatan:
ASEAN Information Systems International Conference (AISIC) 2017. Scholarships & IS Research Bootcamp. Indo-eGov Forum 2017. Publikasi Jurnal Nasional Sistem Informasi. Publikasi Jurnal Internasional Sistem Informasi. Pembentukan Task Force & perumusan rekomendasi Rumpun Ilmu, Gelar, dan Kurikulum Program Studi S1, S2, dan S3 Sistem Informasi, serta Indonesian Information Systems Professional (IISP) Body of Knowledge (BOK). FGD Sharing Best Practice pengajaran topik-topik Sistem Informasi.
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Draft ACARA Annual Meeting AISINDO 2016 Lokasi Hari & Tanggal
: Hotel Inna Garuda, Jalan Malioboro, Yogyakarta : Sabtu & Minggu, 13 – 14 Agustus 2016
HARI I, Sabtu 13 Agustus 2016, jam 08:00 – 21:00
“Top 3 IS Professional Certifications – 1 day training (PMP, CISA, ITIL)” Peserta: Umum dan anggota AISINDO Pemateri: I. Manajemen Proyek Sistem Informasi dan PMP: Dr. Budi Hartono, PMP* Director, PMI Indonesia Chapter-Yogyakarta Branch II.
Audit Sistem Informasi dan CISA: Rahmat Mulyana, MT, MBA,CISA,CISM,CGEIT,CRISC,PMP,ITIL,COBIT Co-Founder of Transforma, Vice President of ISACA & Branch Director of PMI Indo Chapter
III.
Manajemen Layanan Teknologi Informasi dan ITIL: Tony D. Susanto, Ph.D., ITIL Chapter president AIS-Indonesia chapter, Peneliti & Konsultan e-Government * in confirmation
8:00 - 8:30 8:30 – 9:00 9:00 – 12:00 12:00 – 13:00 13:00 – 15:00 15:00 – 15:30 15:30 – 16:30 16:30 – 18:00 18:00 – 18:30 18:30 – 20:30 20:30
Registrasi Pembukaan Manajemen Proyek Sistem Informasi dan Overview Ujian Sertifikasi PMP Lunch Break Audit Sistem Informasi Coffee Break & Ashar Overview Ujian Sertifikasi CISA Konsep-Konsep Manajemen Layanan Teknologi Informasi (MLTI) Coffee Break & Ashar Proses-Proses MLTI dan Overview Ujian Sertifikasi ITIL Penutupan Hari I
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
HARI II, Minggu 14 Agustus 2016, jam 08:00 – 17:00
“AISINDO Annual Meeting 2016” Peserta: anggota AISINDO 8:00 - 8:30 8:30 – 9:00 9:00 – 11:30 11:30 – 12:30 12:30 – 13:30 13:30 – 15:00 15:00 – 15:30 15:30 – 16:45 16:45 – 17:00
Registrasi Pembukaan Sistem & syarat keanggotaan baru AISINDO Etika Profesional Sistem Informasi Lunch Break & Dluhur AISINDO Hub Coffee Break & Ashar Laporan AISINDO dan Rencana & Usulan Program 2016 – 2017 Penutup
Detail Agenda Diskusi dapat dibaca dibagian Agenda
Biaya Pendaftaran dan Fasilitas No
1 2 1+2
ACARA TRAINING “Top 3 IS Professional Certification” (PMP, CISA, ITIL) AISINDO Annual Meeting TRAINING + ANNUAL MEETING (2 hari, Bonus: Pendaftaran/Perpanjangan Membership AISINDO 1 tahun)
UMUM Rp. 1.500.000
ANGGOTA AISINDO Rp 1.250.000 Rp. 750.000
Rp. 1.900.000
Fasilitas Peserta: Training kit Lunch (1x untuk setiap hari acara) Coffee Break (2x untuk setiap hari acara) Dinner (khusus untuk acara Training) Buku Manajemen Layanan Teknologi Informasi (khusus untuk peserta Training) Sertifikat peserta Training &/ Annual Meeting dari AIS-Indonesia chapter Khusus untuk pendaftar bundling Training + Annual Meeting Bonus: Pendaftaran atau perpanjangan membership AISINDO selama 1 tahun (bagi peserta yang keanggotaan AISINDO-nya masih aktif, sisa masa keanggotaannya akan diakumulasikan). Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Pendaftaran, Permintaan Surat Undangan, & Info Transportasi dan Akomodasi hubungi staf layanan AISINDO:
Lia telepon/WA/SMS: 08123037371 atau email:
[email protected]
Teknis Pendaftaran: 1. Transfer biaya pendaftaran ke Bank BNI a.n. YAYASAN AISINDO No Rek : 6868688687 (Paling lambat 8 Agustus 2016). 2. Kirimkan SMS/WA konfirmasi ke 08123037371 dengan format: Pilihan Acara, NAMA LENGKAP, INSTANSI, NOMOR HP, EMAIL, BESAR TRANSFER, TANGGAL TRANSFER BIAYA PENDAFTARAN
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta
Mohon sampaikan saran, komentar, & masukan anda untuk Draft Rencana Peningkatan Sistem & Program AISINDO dalam dokumen ini, dapat melalui: WA Group “AISINDO Member” Facebook Group AISINDO: https://www.facebook.com/groups/aisindo/
Mailinglist AISINDO:
[email protected] Email ke AISINDO Service:
[email protected] dengan subject: Feedback Annual Meeting 2016
Gabung AIS-Indonesia chapter (AISINDO) di: http://aisindo.org/aisindo-membership Daftar & Hadiri AISINDO Annual Meeting, 13-14 Agustus 2016, Inna Garuda Hotel, Malioboro, Yogyakarta