MINGGU PON, 26 OKTOBER 2014 TAHUN 65 NO. 246 ■ TERBIT 24 HALAMAN
Jokowi Tidak Mau Diintervensi ● Minta Hentikan Pelabelan Merah atau Kuning JAKARTA - Langkah Presiden Joko Widodo melibatkan PPATK dan KPK dalam menyeleksi calon-calon menteri dalam kabinet, selain merupakan langkah kali pertama yang dilakukan seorang Presiden, juga menunjukkan dia tidak mau diintervensi. ’’Pak Jokowi melakukan langkah yang kali pertama dilakukan Presiden yaitu melibatkan KPK dan PPATK. Langkah yang baik ini dapat dimaknai Pak Jokowi sangat peduli dengan isu-isu pemberantasan korupsi dan itu juga menunjukkan dia tidak mau diintervensi kepentingan-kepentingan pendukung dia sekalipun,’’ kata peneliti Populi Center Nico Harjanto dalam diskusi di kawasan Blok M, kemarin. Dengan tidak mau diintervesi agar mudah mengakomodasi kepentingan politik dari para pendukungnya, dan masih menyerahkan kepada KPK dan PPATK untuk memfilter kembali kabinetnya, Jokowi dinilai lebih
mengutamakan kepentingan rakyat yang sangat mendambakan pemerintahan yang bersih. Menurut Nico, pemerintahan yang bersih sangat mensyaratkan adanya menteri-menteri yang bersih. Dan untuk mencari orang yang bersih tidak boleh hanya mengandalkan dari latar belakang tertentu saja. ’’Jadi tidak bisa mengatakan dengan latar belakang akademisi, profesional, pengusaha, lebih bersih daripada parpol. Mungkin saja akademisi, profesional itu sudah terkena kasus hukum. Maka dengan menggunakan instrumen KPK dan PPATK diharapkan ada penyaringan lebih lanjut, dan Jokowi mendapatkan orang yang bersih,’’kata dia. Di lain pihak, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) berharap presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla memiliki visi kuat dalam upaya perlindungan anak. (Bersambung hlm 11 kol 1)
Kabinet Diumumkan sambil Minum Teh ● Sore Ini di Istana Merdeka ● Lima Tokoh Jateng Masuk Nominasi
JAKARTA - Setelah tertunda beberapa hari dari rencana semula, 21 Oktober lalu, Kabinet Tri Sakti dipastikan akan diumumkan pada Minggu (26/10) ini, pukul 16.00. SM/Antara
Pelantikan kabinet akan dilakukan Senin (27/10), sekitar pukul 11.00. Kepastian pengumuman kabinet diperoleh dari keterangan mantan deputi Tim Transisi Andi Wijayanto dan informasi resmi Biro Pers-Media Kepresidenan, kemarin. ’’Insya Allah tidak ada perubahan lagi,’’ kata Andi di Istana, kemarin. Dalam pengumuman menteri, ada yang berubah dari pemerintahan sebelumnya. Presiden Joko Widodo (Jokowi) lebih tertarik mengumumkannya dengan suasana informal. (Bersambung hlm 11 kol 3)
KETERANGAN PERS : Mantan Deputi Kepala Kantor Transisi Jokowi-JK, Andi Widjajanto memberi keterangan pers di halaman Istana Negara, Jakarta, Sabtu (25/10). (88)
2
NASIONAL
Andi Mallarangeng Tetap Dihukum 4 Tahun
Duta Museum Jateng 2014: Museum Harus Miliki Pusat Kajian (Kanal “Liputan Khusus”) Ki Anom Suroto Beber Wahyu Toh Jali (Kanal “Pringgitan”)
Sungguh, Dia Mencintai Indonesia PADA masa revolusi, kaum muda menunjukkan sikap nasionalisme dan jiwa patriotisme dengan bergerilya. Mereka memanggul senapan dan mengusir penjajah dari tanah kelahiran. Namun, kini, nasionalisme seolah-olah jadi perkara usang yang tak lagi menarik dibicarakan. Apalagi berkesan kaum muda cenderung memuja segala yang berbau luar negeri ketimbang milik negeri sendiri. Kendati begitu, bukan berarti sudah tak ada sama sekali anak muda yang memiliki nasionalisme dan jiwa patriot. Salah satunya adalah Daniel Mananta. Anak muda yang dikenal sebagai VJ dan presenter
itu memilih cara ngepop untuk mewujudkan kecintaan pada negeri dan budaya sendiri, yang selama ini banyak dipuji warga berbagai negeri lain. “Awalnya gue risi aja mendengar teman selalu merendahkan bangsa sendiri. Gue pikir, sebagai anak muda, kita harus punya rasa cinta tanah air yang sama besar dengan mereka yang sudah gugur mendahului kita. Dari sana gue lalu mikir, bagaimana caranya mewujudkan cinta tanah air, memuja keindahan negeri sendiri, dengan cara yang disukai anak muda,” ujar Daniel Mananta di butiknya di Grand Indonesia Jakarta. Maklum, ketika itu dia bermukim di Australia. Dia
akhirnya menemukan cara mengekspresikan semangat nasionalisme. Itulah cara yang bisa disebut anak muda banget. Ya, dia mendirikan brand Damn! I Love Indonesia, sebuah brand clothing bagi kaum muda di Indonesia. Itu dia lakukan tepat pada Hari (Bersambung hlm 7 kol 1 )
Mendunia dan Bangga Jadi Indonesia tetapi juga di mancanegara. Ada pula penyanyi Agnes Mo yang terus berjuang berkarier di kancah internasional. Masih dari kancah musik ada kelompok Gugun Blues Shelter, yang dipandegani Gugun. Grup itu tampil membanggakan pada perayaan ulang tahun ke-40 Hard Rock, “Hard Rock Calling 2011”. Dalam acara yang diselenggarakan selama beberapa hari di Hyde Park, London, Inggris, itu Gugun tampil berbagi panggung dengan musikus kelas dunia, seperti Rod Stewart, Bon Jovi, dan The Killers. Di luar bidang musik ada Eddie Hara, yang tinggal dan berkarya di Basel, Swis, dan berjaya lewat karya seni rupa. Berjaya pula para animator muda, komikus muda, dan lain-lain yang berkarya di kancah dunia. (Bersambung hlm 7 kol 1 ) Ardian Syah
MAKIN hari kian banyak anak muda berkarya di segala bidang, dengan prestasi mendunia. Prestasi itu jelas makin memosisikan Indonesia dalam segala aspek menjadi disegani. Juga sedikit-banyak mengikis berbagai kesan minor tentang Indonesia. Berbagai motivasi melatarbelakangi kiprah mereka. Salah satunya kecintaan pada bangsa dan negara. Adalah Daniel Mananta dengan brand Damn! I Love Indonesia yang bertujuan mengekspresikan kecintaan anak muda Indonesia terhadap bangsanya. Damn! I Love Indonesia mengusung tema bernuansa patriotik dan nasionalis. Namun dikemas secara pop dan tidak hanya mendapat tempat di Tanah Air,
Agnes Mo
Daniel Mananta
Gugun Blues Shelter
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Kabinet Bersih dalam Sejuta Harapan Oleh A Zaini Bisri MEMBENTUK kabinet terpercaya di negeri ini ternyata tidak mudah. Presiden Jokowi harus menunda pengumuman kabinetnya dari rencana semula paling lambat 21 Oktober menjadi Minggu, 26 Oktober. Orang pun mulai menyamakannya dengan kesulitan membentuk kesebelasan sepak bola yang tangguh di negeri berpenduduk 250 juta lebih ini. Jumlah 34 menteri di Kabinet Trisakti nanti kurang lebih sepadan dengan sebuah tim sepak bola dengan pemain-pemain
cadangannya. Dengan penduduk besar, apa sulitnya mencari 30-an orang yang berpendidikan, berkeahlian khusus, dan berintegritas? Pertanyaan jenis itu dilontarkan kalangan pelaku pasar. Dari lingkungan yang gampang labil itu, dipertanyakan apakah Jokowi memang terlalu berhati-hati atau tidak mampu memilih para pembantunya? Pelaku pasar khawatir kalau Jokowi dianggap kurang cakap maka bakal memicu sentimen negatif. Apa yang sebenarnya menghambat Jokowi mungkin baru akan diungkap Minggu besok, itu pun kalau dia berbaik hati mau
membuka rahasia proses seleksi calon menterinya. Tidak mudah mengambil jalan tengah di antara kebutuhan transparansi dan perlindungan atas martabat orang lain. Kalangan yang berpegang pada prinsip pemerintahan presidensial juga cenderung berpendapat bahwa memilih menteri adalah hak prerogatif presiden. Di antara kalangan ini yang paling vokal mengingatkan hak prerogatif tersebut adalah politikus Golkar, Indra J Piliang. Indra yang dipecat Partai Golkar karena mendukung Jokowi dalam Pilpres 2014, dalam akun Twitter pribadinya, @IndraJPiliang, menyayangkan penundaan pengu-
muman kabinet dari jadwal semula 21 Oktober. Dia mengingatkan Jokowi agar lebih sigap serta konsisten untuk membentuk kabinet yang ramping dan tidak transaksional. Diimpit Harapan Tingginya harapan publik atas susunan kabinet tampaknya membuat Jokowi harus menimbang segala sesuatunya dengan matang. Dalam praktik penyusunan kabinet sebelumnya, semua sisi pertimbangan dibuat dalam sebuah matriks yang memuat perimbangan wilayah Jawa dan non-Jawa, muslim dan non-muslim, unsur etnis, dan pertimbangan lain. Karena harapan publik dan janji
kampanye, matriks itu dianggap belum cukup. Dari itulah dia meminta bantuan KPK dan PPATK untuk menelusuri rekam jejak para calon menteri. Ketika ada delapan calon menteri yang dicoret KPK dan empat calon susulan yang juga harus diverifikasi lembaga antirasuah itu, proses seleksi menjadi lebih lama. Di tengah pertukaran nama, muncul persoalan lain terkait beberapa calon menteri yang dipanggil ke Istana. Nama-nama yang akan mengisi Kementerian BUMN, Kementerian ESDM, dan Kemenkeu disorot terkait kekhawatiran masuknya mafia. Tak ayal, Rini Suwarno yang diplot sebagai
menteri BUMN pun tak luput dari sorotan. Seperti dikatakan Samuel Huntington, partisipasi yang tinggi
acap kali membuat proses pengambilan keputusan politik menjadi lamban. Tetapi itulah harga sebuah demokrasi. (24)
Dilarang Terima Kunjungan ● Sembilan Tahanan KPK JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjatuhkan sanksi kepada sembilan tahanan penghuni Rumah Tahanan Jakarta Timur cabang KPK (Rutan KPK) dan Rutan Guntur.
SM/Antara
Penjualan Foto Presiden Jokowi PEDAGANG poster dan figura membersihkan foto Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla di Pasar Baru, Jakarta, kemarin. Harga foto presiden dan wakil presiden tersebut dijual dari harga Rp 150 ribu sampai Rp 250 ribu sepasang. (88)
Mabuk Keadaan Judul kolom ini saya ambil dari catatan seorang kepala desa yang bunuh diri setelah sebelumnya membunuh anak dan istrinya. Sebuah kebersamaan yang miris. Judul itu aslinya ditulis dalam bahasa Jawa, ”Mendem Kahanan”. Ada frasa yang mirip pengucapannya dan sangat populer, yaitu ”Mendem Wedokan”. Frasa itu saya ambil dari judul lagu campursari yang berarti mabuk perempuan. Dua ”mabuk” itu sama-sama merupakan keadaan yang menekan. Tetapi seberat-berat mabuk perempuan ternyata masih berat mabuk keadaan. Itulah tekanan yang sanggup memaksa seseorang mengakhiri hidup sambil sekaligus mengakhiri hidup keluarganya. Lalu keadaan seperti apakah yang sanggup menekan seseorang sampai terpaksa mengakhiri hidup? Malangnya tak ada ukuran khusus. Karena hukum tekanan itu ternyata tak berdiri sendiri. Besar-kecilnya tekanan sangat bergantung atas kuat lemahnya pihak yang ditekan. Soal kuat dan lemah ini malangnya tak bisa dipertandingkan. Ia adalah keadaan yang sangat khusus, butuh dipahami, dan lebih dari itu butuh empati. Akhirnya kata kuat dan lemah itu nisbi. Setiap keadaan memiliki ukurannya sendiri. Seseorang bisa saja menganggap ringan ledekan pihak lain atas dirinya. Seseorang yang lain bisa mengangap itu malah bagian dari kegembiraan hidup. Tetapi seseorang yang lain bisa menganggapnya sebagai derita tak terperi. Sebaliknya, ada derita yang bagi kebanyakan orang adalah puncak derita tapi bagi sebagian lain adalah soal biasa saja. Sudah di dalam keadaan sakit, ditinggal orang-orang tercinta masih ditambah dipecat dari pekerjaan pula. Jangan dikira penderitaan semacam itu hanya ada di sinetron dan novel-novel. Kepedihan yang lebih mencekam dari itu sering tergelar di sekitar kita. Tetapi selalu ada jenis manusia yang kuat menanggungnya. Derita itu bukan menghancurkan hidupnya melainkan malah membuatnya menemukan kualitas hidup yang lebih tinggih. Jadi di dalam seluruh ilustrasi tadi terdapat bukti bahwa tekanan itu nisbi. Kita tidak bisa mengatakan: begitu saja kok gembira. Begitu pula sebaliknya, kita tak bisa mengatakan: cuma begitu saja kok bunuh diri. Kata ”cuma” itu tak berlaku bagi pihak yang sedang terantuk ukurannya. Tetapi memang, adalah tugas manusia untuk terus berjerih payah mengusahakan sisi objektif sekuat mungkin di tengah kepungan sisi subjektif. Untuk apa? Agar hidup lebih menarik untuk dijalani. Yang dimaksud sisi objektif itu begini: walau ganteng itu subjektif tetapi selalu ada anggapan dan kesepakatan bahwa Arjuna itu ganteng. Kalau tidak, mana mungkin ibu-ibu berteriak histeris saat pemeran Arjuna dalam Mahabharata itu datang ke Indonesia. Jadi anggapan bahwa Arjuna itu ganteng adalah sisi objektif yang bisa dicapai manusia. Maka kalau Anda memiliki tampang seperti Arjuna, baik karena anugerah alam, karena pengaruh make up atau hasil operasi plastik, Anda akan disebut ganteng. Begitu juga derita. Kekuatan menjalani derita itu bisa diusahakan karena punya sisi objektif. (62)
Sanksi itu berupa pelarangan menerima kunjungan dari keluarga dan kolega selama satu bulan. Pelarangan kunjungan ini merupakan imbas atas penemuan sembilan ponsel dan perangkat komunikasi lainnya dalam inspeksi mendadak yang dilakukan KPK pada pekan lalu. Juru bicara KPK, Johan Budi SP menjelaskan, ada enam orang tahanan di lantai sembilan Rutan KPK yang kedapatan memiliki dan menggunakan ponsel. Mereka adalah bos Sentul City Kwee Cahyadi Kumala yang
KPK Geledah Kantor Al-Amin Universal
Andi Mallarangeng Tetap Dihukum Empat Tahun JAKARTA - Terpidana kasus korupsi Andi Alifian Mallarangeng tetap terkena hukuman empat tahun penjara. Pengadilan Tinggi DKI Jakarta menguatkan putusan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta. ”Untuk Andi Alifian Mallarangeng sudah (diputus), dengan putusan menolak permohonan banding dan menguatkan putusan tingkat pertama,” kata Humas Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta, M Hatta melalui pesan singkat, Sabtu (25/10). Dia mengatakan, putusan diketok pada 15 Oktober 2014 oleh majelis hakim dengan ketua Syamsul Bahri Bapatua. Majelis memberikan dua alasan untuk memperkuat putusan tingkat pertama itu. “Pertama, karena secara kesatria langsung mengundurkan diri dari jabatan menteri begitu ditetapkan sebagai tersangka. Ini sebagai ben-
tuk loyal terhadap hukum. Kedua, uang yang dikorupsi tersebut tidak pernah terdakwa secara langsung menerima, akan tetapi yang menerima saudara Wafid Muharam dan Choel Mallarangeng. Lagi pula uang tersebut telah dikembalikan seluruhnya,” papar Hatta. Penyimpangan Pada sidang di PN Tipikor, 18 Juli lalu, majelis hakim menyebut Andi terbukti menyalahgunakan kewenangannya dalam proyek Hambalang. Sebagai Menpora, Andi berkewajiban mengawasi program dan kegiatan di kementeriannya. Penyimpangan proyek ini, menurut majelis hakim, menguntungkan pihak lain. PT Adhi Karya menyetor uang kepada sejumlah pihak, di antaranya Anas Urbaningrum, Wafid Muharam, Mahyuddin, Aderusman Dault, Olly Dondokambey, Deddy Kusdinar dan
sejumlah orang untuk pengurusan perizinan dan retribusi IMB. Proyek pembangunan Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang telah merugikan keuangan negara Rp 464,391 miliar. Andi dinilai melanggar pasal 3 jo pasal 18 UU No 31/1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah dengan UU No 20/2001 jo pasal 55 ayat (1) ke 1 jo pasal 65 ayat (1) KUHPidana. Jaksa KPK menuntut Andi dengan pidana penjara selama sepuluh tahun, denda Rp 300 juta, subsidair enam bulan kurungan. Selain itu, jaksa dalam tuntutannya juga meminta hakim menjatuhkan pidana tambahan kepadanya yakni membayar uang pengganti sejumlah Rp 2,5 miliar.(D3-24)
Dengan Sastra, Jurnalisme Jadi Lebih Hidup SOLO - Jurnalisme dan sastra bisa dipersatukan. Hal itu terjadi ketika fakta dimunculkan dalam bentuk jurnalisme sastrawi, yang memungkinkan seseorang membaca hasil liputan bagaikan membaca cerpen. Hal itu dikemukakan Redaktur Pelaksana Suara Merdeka Triyanto Triwikromo saat menjadi salah satu pembicara di seminar nasional berjudul Bulan Bahasa Awal Bercinta dengan Karya Sastra di Gedung F Fakultas Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Sabtu (25/10). Dalam kegiatan yang digelar Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Himprobsi) FKIP UNS dalam rangka memeringati Bulan Bahasa tersebut hadir tiga pembicara, yakni Triyanto Triwikromo, sastrawan Seno Gumira Ajidarma dan staf pengajar FKIPUNS Suyitno. Lebih Hidup ”Jurnalisme bisa ditekuk dan dihaluskan seperti sastra hingga menjadi karya yang indah. Selama ini, jurnalisme tidak bisa sampai ke hati pembaca karena ada geronjalan. Dengan jurnalisme sastrawi, sebuah fakta jurnalistik lebih bisa mengena di hati,” kata Triyanto.
Sementara sastrawan kenamaan Seno Gumira Ajidarma mengemukakan, jurnalisme sastrawi bukan berarti menggunakan bahasa yang meliuk-liuk dan berbunga bunga. Jurnalisme sastrawi merupakan pendekatan baru dalam sebuah karya jurnalistik, sehingga jurnalistik bukan lagi sekadar 5Wdan 1H. Di hadapan audiens yang terdiri atas siswa, mahasiswa serta kalangan pen-
merupakan tersangka kasus suap alih fungsi lahan di Bogor, mantan ketua umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum yang nerupakan terdakwa kasus penerimaan hadiah terkait proyek Hambalang dan proyek lainnya dan pencucian uang, mantan menteri pemuda dan olahraga Andi Alifian Mallarangeng yang merupakan terdakwa kasus penyalahgunaan wewenang dalam proyek Hambalang, dan Teddy Renyut yang merupakan terdakwa kasus suap proyek tanggul laut di Biak Numfor. Kemudian, tersangka kasus du-
gaan korupsi pengadaan alat kesehatan di Banten Mamak Jamaksari, dan Gulat Manurung, tersangka kasus suap alih fungsi lahan di Riau. Adapun sisanya yang ditahan di Rutan Guntur adalah Chaeri Wardana, terdakwa kasus suap sengketa pilkada Lebak di Mahkamah Konstitusi; Ade Swara, tersangka kasus pemerasan perizinan di Karawang; dan Heru Sulaksono, terdakwa kasus korupsi Dermaga Sabang. ”Sanksi itu efektif berlaku sejak 9 Oktober bagi keenam tahanan, AM, AU, TR, MJ, G dan KCK. Sementara tiga tahanan KPK di Rutan Guntur, yaitu HS, efektif sejak 16 Oktober, TCW sejak 13 Oktober dan AS sejak 20 Oktober,” ujar Johan. Johan menambahkan, sanksi itu juga berlaku pada jam besuk keluarga dan kolega pada hari libur nasional peringatan Tahun Baru Hijriah, Sabtu (25/10) kemarin. (J13-24)
didik tersebut, Seno mengajak mereka untuk membuat dunia sastra menjadi hidup dan menarik. Triyanto juga memberikan tips pada salah seorang penanya, Bambang Kirmanto mengenai cara melakukan edukasi melalui penerbitan sastra. Dikatakan, salah satunya bisa dilakukan dengan membuat pembacaan teks dengan melibatkan masyarakat biasa yang berasal dari berbagai kalangan. (G18-24)
SM/Wisnu Kisawa
SEMINAR SASTRA : Sastrawan Seno Gumira Ajidarma (kanan) dan Triyanto Triwikromo (dua kanan) sastrawan yang juga Redaktur Pelaksana Suara Merdeka jadi pembicara Seminar Nasional Bulan Bahasa Awal Bercinta dengan Karya Sastra, di Aula FKIP UNS Surakarta, Sabtu (25/10). (88)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor biro perjalanan haji Al-Amin Universal, di Jalan Pakubuwono VI No 109 Jakarta Selatan. Biro perjalanan yang diketahui milik mantan wakil ketua MPR Melani Leimena Suharli ini digeledah terkait penyidikan kasus dugaan korupsi penyelenggaraan ibadah haji tahun 2012/2013 di Kementerian Agama. ”Iya, KPK menggeledah kantor travel AlAmin Universal di Jalan Pakubuwono No 109 Jakarta Selatan, Jumat (24/10),” ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha, Sabtu (25/10). Menurutnya, penggeledahan berlangsung hingga Jumat malam. Dari penggeledahan itu, KPK menyita sejumlah dokumen. ”Penyidik menyita sejumlah soft and hard documents,” kata Priharsa. Biro perjalanan haji Al-Amin Universal membawa sejumlah anggota DPR yang ikut dalam rombongan haji mantan menteri agama Suryadharma Ali pada ibadah haji 2012. Di dalam rombongan, selain Suryadharma Ali, ada juga mantan wakil ketua Komisi IX DPR dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan Irgan Chairul Mahfiz. MembayarONH Sebelumnya, Irgan mengaku ikut rombongan haji bersama Sur-
yadharma Ali pada 2012. Namun, politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut menegaskan dirinya tetap membayar ongkos naik haji (ONH). Menurut Irgan, dirinya membayar setoran ONH ke PT Al-Amin Universal. ”Saya membayar,” katanya. Irgan menambahkan, dia masih menyimpan bukti pembayaran untuk berangkat naik haji bersama istri. Bukti itu, kata dia, juga diperlihatkan kepada penyidik. ”Saya jelaskan, saya sertakan setoran Bank Mandiri ke PT Al-Amin Universal. Ada dua aplikasi, untuk biaya hajinya,” tegasnya. Pengakuan Irgan, selaras dengan pengakuan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan (DPW PPP) Banten, Muhammad Margiono, yang menyebut membayar Rp100 juta ke biro perjalananAl-Amin Universal. Pada 22 Mei lalu, Suryadharma Ali (SDA), yang saat itu masih berstatus menteri agama, ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. SDA dijerat dengan pasal 2 ayat 1 dan pasal 3 Undang-Undang (UU) No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo pasal 55 ayat 1 KUHP. Pasal 2 dan pasal 3 menyebutkan ancaman hukuman pidana penjara maksimal 20 tahun dan denda paling banyak Rp 1 miliar.(J13-24)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
CHELSEA KRISIS STRIKER LONDON - Chelsea hanya memiliki Didier Drogba sebagai satusatunya striker yang fit, menjelang laga sarat gengsi melawan Manchester United di Old Trafford, Minggu (26/10).
Angel Di Maria
Diego Costa kemungkinan menepi lantaran cedera hamstring, sedangkan Loic Remy diragukan tampil. Costa, yang kini mengemas sembilan gol, tengah menjalani proses perawatan. Adapun Remy masih berusaha pulih akibat cedera yang didapat kala The Blues menghancurkan Maribor, 60, pada pertandingan Liga Champions, Selasa lalu. ’’Dia (Costa) punya peluang, sedikit peluang,’’ kata manajer Chelsea, Jose Mourinho. ’’Dia harus menghabiskan satu malam di rumah sakit sebelum (Chelsea menang 6-0 di Liga Champions) melawan Maribor.’’ Remy mengalami cedera pangkal paha setelah mencetak gol pembuka ke gawang Maribor. Pemain Prancis itu berharap sembuh tepat waktu. Tetapi, Mourinho menegaskan Remy tidak akan diturunkan.
’’Remy tidak (memiliki) kesempatan,’’ katanya. ’’Dia satu-satunya pemain yang saya pastikan tidak akan tampil.’’ Dalam pertandingan itu, Drogba masuk menggantikan Remy pada menit ke-16. Striker asal Pantai Gading itu pun mencetak gol dari titik putih. Ini menjadi gol pertama pemain 36 tahun tersebut sejak kembali ke Chelsea setelah dua musim merumput di Shanghai Shenhua dan Galatasaray. Drogba sejauh ini lebih sering menghangatkan bangku cadangan. Meski hanya Drogba yang kondisinya prima, Mourinho masih memiliki cadangan striker berusia 17 tahun,
Dominic Solanke. Penyerang muda ini dimasukkan di ujung laga menghadapi Maribor. ’’Kita tahu Solanke memiliki bakat, tapi ia berada di fase yang jauh dari (komplet),’’ kata Mourinho. MU Bermasalah Chelsea akan berupaya memperpanjang rekor tak pernah kalah dalam 13 pertandingan dan tujuh kemenangan beruntun di semua kompetisi musim ini kala bertandang ke MU, yang kini berada di urutan keenam. MU berhasil menghindar dari kekalahan dari West Bromwich Albion, Senin, berkat gol Daley Blind pada menit ke-87. Gol itu mengubah hasil akhir menjadi 2-2 dalam pertandingan yang digelar di Hawthorns. Sama seperti sang tamu, MU juga dipusingkan dengan masalah lini depan. Kapten Wayne Rooney dilarang tampil usai menerima
kartu merah saat menghadapi W e s t Ham United pada 27 September. Bintang mereka Angel Di Maria kemungkinan besar bisa tampil meski pada pertandingan melawan West Brom mengalami cedera. Mantan pemain Real Madrid ini telah bergabung bersama rekanrekannya di pusat latihan. Apa pun hasilnya nanti, Chelsea tetap kokoh di puncak klasemen karena unggul tiga poin atas Southampton yang semalam mengalahkan Stoke City, 1-0. (rtr,espn, H69-94)
Didier Drogba
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Usung Seluruh Pemain
Sabtu, 25 Oktober 2014 Liverpool 0 - 0 Hull City Southampton 1 (Sadio Mane/33) - 0 Stoke City Sunderland 0 - 2 Arsenal (Alexis Sanchez/30,90+2) West Bromwich 2 (Victor Anichebe/51, Saido Berahino/90+3pen) - 2 Crystal Palace (Brede Hangeland/16, Mile Jedinak/45+1pen) 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
Chelsea Southampton Manchester City West Ham United Arsenal Liverpool Manchester United Swansea City Hull City Tottenham Hotspur Stoke City West Bromwich Aston Villa Everton Leicester City Crystal Palace Sunderland Newcastle United Burnley QPR
8 9 9 9 9 9 8 8 9 8 9 9 8 8 8 9 9 8 8 8
7 6 5 5 3 4 3 3 2 3 3 2 3 2 2 2 1 1 0 1
1 1 2 1 5 2 3 2 5 2 2 4 1 3 3 3 5 4 4 1
0 2 2 3 1 3 2 3 2 3 4 3 4 3 3 4 3 3 4 6
23-8 20-5 19-10 17-12 15-11 13-12 15-12 11-10 13-13 10-11 8-10 12-13 4-12 16-16 11-13 13-16 8-17 8-14 4-13 6-18
22 19 17 16 14 14 12 11 11 11 11 10 10 9 9 9 8 7 4 4
SLEMAN - PSIS bertekad mencuri poin saat menjalani laga pamungkas babak delapan besar melawan tuan rumah PSS Sleman, di lapangan Akademi Angkatan Udara (AAU) Adisutjipto Yogyakarta, Minggu (26/10) sore. Untuk mewujudkannya, Laskar Mahesa Jenar mengusung seluruh pemain. PSIS masih penasaran dengan tim besutan Herry Kiswanto itu. Pasalnya di pertemuan pertama, Laskar Super Elang Jawa berhasil menahan imbang PSIS 2-2 di Stadion Jatidiri. PSS menjadi tim kedua yang menahan imbang PSIS di kandang, sebelumnya itu dilakukan Persis dengan 1-1. ’’Kami tetap tidak boleh mengabaikan laga terakhir melawan PSS. Ini menjadi pertan-
dingan penting dalam menentukan apakah PSIS lolos sebagai juara Grup N atau runnerup. Karenanya, kami mengusung seluruh pemain ke Sleman,’’ sambung Pelatih PSIS Eko Riyadi. Meski laga tidak berlangsung di markas PSS, Stadion Maguwoharo, dan tanpa penonton, tim kebanggaan warga Kota Semarang tidak menyebut hal itu sebagai keuntungan.
Minggu, 26 Oktober 2014 Tottenham Hotspur Vs Newcastle United 20.30 WIB Bein Sports 1 Burnley Vs Everton 20.30 WIB Bein Sports 3
Senin, 27 Oktober 2014 Sevilla Vs Villarreal 01.00 WIB Fox Sports Getafe Vs Atletico Madrid 03.00 WIB RCTI
West Ham Pukul Juara Bertahan LONDON - West Ham United mempertahankan penampilan mengesankan musim ini saat memukul juara bertahan, Manchester City, 2-1, di Upton Park, Sabtu (25/10). Tambahan tiga poin mengamankan posisi The Hammers di urutan keempat klasemen. Manajer Sam Allardyce menyebut ini ’’kemenangan terbaik’’ setelah mengalahkan City untuk kali pertama dalam lima tahun dan meraih kemenangan ketiga berturut-turut. West Ham unggul lebih dulu pada menit ke-21. Morgan Amalfitano yang berdiri bebas bereaksi cepat menyambut umpan silang mendatar Enner Valencia. Tanpa kesulitan, Amalfitano mengelabuhi kiper Joe Hart. Keunggulan mereka bertambah pada menit ke-75 melalui sundulan Diafra Sakho. Bola meluncur deras ke pojok gawang City. Meski Hart mampu menghalau, bola terlanjur masuk ke gawang. Menatap Mistar Dua menit berselang, City memperkecil ketertinggalan. Silva melakukan aksi individu di sisi kiri pertahanan West Ham dengan melewati beberapa pemain dan melepaskan tembakan ke tiang jauh. Kiper West Ham, Adrian, melompat namun tak kuasa menyelamatkan gawang dari kebobolan. City bukannya tanpa peluang. Setelah gol pertama West Ham, Aguero nyaris mencetak gol. Memanfaatkan bola umpan silang Navas, Aguero melepaskan tembakan jarak dekat. Namun bola hanya membentur mistar. Yaya Toure yang mencoba memanfaatkan bola muntah gagal mencipta gol karena bola berhasil ditangkap Adrian. (rtr,H69-94)
Juventus Rindu Kemenangan TURIN - Dalam dua pertandingan terakhir, Juventus menuai hasil negarif. Bianconeri diimbangi Sassuolo 1-1 di Serie A dan kalah 01 dari Olympiakos di Liga Champions. Hasil minor itu tak diinginkan berlanjut saat Juve ditantang Palermo dalam pertandingan lanjutan kompetisi Serie A di Juventus Stadium, Minggu (26/10) malam. Gianluigi Buffon dan kawan-kawan pun sudah rindu kemenangan. ’’Kami rindu dengan performa kami sebelum jeda internasional. Semua pemain harus berusaha untuk bisa membawa tim ini kembali ke jalur kemenangan,’’ tutur kapten Juventus, Gianluigi Buffon. Peluang Juventus untuk menghentikan periode negatif tersebut memang sangat besar. Hal itu bisa dilihat dari rekor pertemuan kedua tim. Dari lima bentrokan terakhir dengan Palermo, Juve meraih empat kemenangan dan hanya kalah sekali. Selain itu, Si Nyonya Tua juga masih perkasa di Juventus Stadium. Dalam 21 pertandingan, Bianconeri selalu menang di kandang. Meski demikian, tim asuhan Massimiliano Allegri ini wajib kerja keras untuk mengalahkan Palermo. (rtr,H13-73)
Manajer Tim PSIS Wahyu Liluk Winarto mengatakan, meski tanpa didukung ribuan suporter fanatik, Laskar
Elang Jawa tetap akan sulit dikalahkan. PSS membuktikannya dengan menang 1-0 di kandang Persiwa, menahan imbang tuan rumah PSIS dan PSGC dengan 2-2. ’’Pertandingan tanpa penonton akan membuat suasana menjadi sedikit berbeda. Kami pernah merasakannya saat mengalahkan PSGC 4-2 di Ciamis. Namun, demi keamanan, kami harus tetap mematui aturan yang ada,’’ kata pria yang akrab disapa Liluk itu. Simpan Pemain Sebelumnya, Polres Sleman tidak mengeluarkan izin pertandingan. Bentrok suporter beberapa pekan terakhir yang menelan korban jiwa menjadi alasannya. Yakni suporter PSS yang masih dalam pengawasan terkait penyerangan rombongan suporter PSCS dan kerusuhan di Solo.
Sementara itu, Juru Taktik PSS Herry Kiswanto juga tak risau, meski berlaga bukan di home base. Tidak akan ada dukungan dari dua kelompok suporter setia PSS, Slemania dan Brigatta Curva Sud (BCS). Pelatih asli Ciamis itu justru risau jika timnya akan timpang saat di semifinal. Karenanya, dia menyimpan sejumlah pemain pilar. (K18, K15-94)
Bus Dilempari Batu, Pemain Tak Uji Lapangan SAMARINDA - Nasib nahas menimpa rombongan Persis Solo jelang duel melawan Pusamania Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (26/10). Bus skuad Laskar Sambernyawa yang hendak melakukan uji coba lapangan mendapat lemparan batu dari ratusan suporter tuan rumah yang mengadang di area stadion. Akibatnya, kaca bus pecah dan asisten pelatih Pipit F Yulianto mengalami luka terkena serpihan kaca. ’’Kejadiannya sangat cepat di area stadion. Kami yang tidak mendapat pengawalan dari pihak keamanan langsung mendapat serangan batu dari ratusan suporter,’’ kata pelatih Persis, Widyantoro, Sabtu (25/10). Wiwid, sapaan akrab sang pelatih, menceritakan skuadnya me-
ninggalkan JB Hotel Samarinda sekitar pukul 16.15 WITA guna menggelar agenda uji lapangan. Lima belas menit berselang, bus yang hendak masuk ke Stadion Segiri dikepung ratusan suporter tuan rumah. Alami Trauma Sesaat kemudian, bus digedor oleh massa dilanjutkan hujan batu yang mengakibatkan kaca kanankiri bus pecah. Bahkan, massa sempat berusaha merebut kunci kontak bus namun bisa dicegah sang sopir. Guna menghindari hal yang lebih parah, sopir bus membawa rombongan meninggalkan stadion dan menyelamatkan diri ke polsek ter-
dekat. ’’Jika tidak dievakuasi, mungkin kondisinya lebih parah karena kami dikepung ratusan massa. Agar tak terjadi sesuatu akhirnya kami putuskan kembali ke hotel dan batal uji lapangan,’’ jelas Wiwid. Atas kejadian tersebut, manajer Totok Supriyanto mengaku Fery Anto dkk mengalami trauma dan enggan bertanding. Pihaknya telah berkonsultasi dengan Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo berkait kelanjutan laga penutup babak delapan besar Grup P tersebut. ’’Kami menunggu pentunjuk Pak Wali apakah melanjutkan pertandingan besok (sore nanti) atau menolak. Karena pemain terlanjur trauma mendapat serangan bahkan sebelum laga digelar,’’ ungkap Totok.
Bersepeda, Wartawan Susuri Kinahrejo YOGYAKARTA - Pecinta olahraga sepeda dan wartawan dari berbagai media cetak dan elektronik di Tanah Air mencoba langsung sepeda Polygon menyusuri Kinahrejo, Cangkringan, Kabupaten Sleman, kemarin. Penyusuran medan sulit di lereng Gunung Merapi tersebut digelar Polygon menandai usianya yang ke-25 tahun. Kegiatan ini
sekaligus untuk revitalisasi logo agar lebih mencerminkan semangat baru Polygon. Meski melalui medan yang cukup sulit dan terjal, peserta merasa enjoy dan senang karena sepeda yang mereka gunakan terasa ringan. ’’Terus terang saya tidak merasa lelah, meski medan yang saya lalu cukup berat,’’ ujar Djoko, pe-
SM/dok
PRODUK BARU: Para penggemar sepeda mencoba produk terbaru Polygon menyusuri Kinahrejo, Kaliurang. (94)
cinta olahraga sepeda yang mengikuti program tersebut. Djoko mengaku mendapat pengalaman baru setelah menggunakan sepeda buatan Indonesia itu. Selain terasa nyaman, sepeda Polygon juga ringan dan enak ketika dibawa di medan berat. Herry Rusli, Product Manager Polygon, logo baru melambangkan konsistensi pada penerapan empat pilar prinsip yang selalu dipegang Polygon, yakni technology, quality, craftmanship, dan support. ’’Technology, berarti Polygon berkomitmen selalu menggunakan teknologi terbaru di dunia persepedaan,’’ jelas Herry. Sedangkan quality, lanjut dia, berarti Polygon mengedepankan kualitas material, desain dan bahan-bahan bermutu untuk menghasilkan karya terbaik. Sementara craftmanship berarti Polygon konsisten dalam memperhatikan setiap detail dan kerapian dalam setiap produknya. Adapun support berarti Polygon selalu berusaha memberikan yang terbaik dalam after sales service dan dekat dengan konsumen. ’’Logo baru akan menjadi semangat baru untuk bisa memberikan yang terbaik untuk para pecinta sepeda,’’ jelas Herry. (sgt-94)
DUEL: Gelandang PSIS M Yunus (kanan) berduel dengan pemain PSS Wahyu Gunawan pada pertandingan di Stadion Jatidiri, beberapa waktu lalu. (94)
Selain itu, sang manajer akan mengajukan surat protes kepada PSSI maupun PT Liga Indonesia berkait penyerangan tim Laskar Sambernyawa. ’’Surat protes jelas
akan kami berikan, karena sudah mengancam keselamatan rombongan. Padahal kami sudah jauh-jauh dari Solo untuk melaksanakan pertandingan,’’ tandas Totok. (ger-94)
SM/Setyo Wiyono
BEREBUT BOLA: Winger Persis Ainudin Defira (kiri) berebut bola dengan pemain PSGC Ciamis Rosian Indira Saputra dalam duel Divisi Utama di Stadion Manahan, beberapa waktu lalu. (94)
KONI Pusat Tidak Konsisten SEMARANG - Permintaan Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman agar KONI Jateng menggelar Musyawarah Olahraga Provinsi Luar Biasa (Musorprovlub) mendapat tanggapan beragam dari pengurus provinsi cabang olahraga Ketua Ikatan Olahraga Dansa Indonesia Jateng, Benny Riyanto, pernyataan Tono tidak konsisten. Sebab, kata dia, kebijakan KONI Pusat dalam membuat Surat Keputusan (SK) KONI Jateng terkait status Ketua Umum KONI nonaktif Tutuk Kurniawan berubah-ubah. Sepengetahuannya, SK pertama memberi mandat Pelaksana Tugas (Plt) selama enam bulan, lalu ada Musorprovlub. Namun, entah mengapa Tono mengganti SK pertama dengan SK kedua dengan masa Plt selama setahun dan setelahnya bisa dikembalikan ketua lama. ’’Secara normatif, ada istilah hukum lex posterior derogat legi priori atau keputusan yang baru mengesampingkan keputusan yang lama. Saya tak tahu persis isi mandat Plt di SK kedua ini. Apakah, mandat Plt itu berdasarkan keinginan Pak Tutuk, atau keinginan lain. Kalau memang keinginan Pak Tutuk, berarti memang tak ada Musorprovlub. Tapi secara substantif memang mestinya mengacu kepada SK pertama,’’ kata Benny di Semarang, beberapa waktu lalu. Cara Elegan Sementara menurut Ketua Harian Pengprov PTMSI Jateng M Farchan, KONI bukan sebuah badan atau instansi pemerintah yang harus menunggu ’’fatwa’’ dari atas. ’’Ini sebuah preseden buruk, kalau badan seperti KONI organisasinya dipengaruhi oleh fatwa ketua KONI Pusat, bukan mengacu AD/ART KONI yang menjadi dasar dalam bekerja. Kami yakin, intervensi seperti itu, bukan mencari jalan keluar, tapi menambah persoalan baru,’’ kata Farchan. Dia menyatakan, pihaknya tak menolak Musorprovlub. Namun kalau memang ada jalan yang lebih elegan dan sesuai AD/ART KONI, kenapa tidak dilakukan. Berdasarkan AD/ART KONI, salah satu dari empat alasan Musorprovlub adalah jika ada amanat dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) KONI. ’’Kenapa tak menggelar RAT. Misalnya Plt KONI Pak Hartono menyampaikan laporan pertanggungjawaban kegiatan selama setahun, lalu Pak Tutuk Kurniawan sebagai ketua umum nonaktif dimunculkan, diminta bicara maunya apa di depan forum RAT. Suasana seperti ini kan lebih memiliki semangat olahraga,’’ kata mantan wakabid binpres KONI Jateng itu. (H85,K18-94)
SM/Hendra Setiawan
Liga Premier Inggris
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Guardiola dan ”Permainan Rasa” SUATU ketika, Pep Guardiola memberi jawaban bersayap ketika ditanya tentang seberapa jauh upayanya menerapkan permainan indah tiki-taka untuk sebuah "revolusi" bagi Bayern Muenchen. "Saya membenci penguasaan bola yang dominan tetapi tidak menghasilkan golÖ" Dan, sesungguhnyalah, setelah selama satu setengah musim ini menukangi "FC Hollywood", Pep ibarat membuat "monster" Bayern menjadi "lebih monster". Kemenangan 7-1 atas AS Roma di fase penyisihan Liga Champions yang mengundang decak kagum pekan lalu, juga performa dalam partai-partai Bundesliga, menunjukkan Philip Lahm dkk selalu bermain dengan dominasi posesivitas bola. Musim lalu, para petinggi Bayern mengkritik perubahan cara bermain
yang lebih banyak mendominasi tetapi kering produktivitas. Pep diyakini belum mampu mengusung gaya Barcelona ke kultur Bayern yang selama ini cenderung menonjol dengan speed and power game. Bastian Schweinsteiger cs memang telah berubah, mulai bermain rancak dengan possession football yang mendikte. Namun sentuhan, ritme, dan gaya penikmatan mereka belum seperti anak-anak Barca yang lebih natural dan "apa adanya". Di Bayern, sentuhan Pep baru menghasilkan "disiplin bermain", belum pada "ekspresi" seperti kalau kita menyaksikan Andres Iniesta, Xavi Hernandez, Sergio Busquets, atau Lionel Messi yang mengesankan "bermain-main" dengan penuh kegembiraan. Namun perlahan tapi pasti, "permainan rasa" itu mulai tampak mengh-
inggapi penampilan "Die Roten". Sentuhan satu-dua, umpan-umpan pendek mengalir, sirkulasi bola yang menekan untuk memaksa lawan membuat kesalahan demi kesalahan kini menjadi langgam gaya Thomas Mueller cs. Mengusung cara bermain yang menjadi filosofi sebuah klub, bahkan doktrin akademi yang merasuk sebagai "ideologi" pelatih seperti Pep Guardiola ke komunitas yang telah memiliki filosofinya sendiri, bagaimanapun memang butuh waktu. Pep tentu membutuhkan lebih banyak musim untuk mencoba, menekankan, mengindoktrinasi, mentransformasi, dan menanam ideologinya. Inilah sejatinya perjalanan revolusi Bayern Muenchen. Hanya dalam setahun takkan cukup untuk memvonis dia gagal atau sukses. Kalau ukuran kinerja hanya dari sejumlah kekalahan tanpa melihat arah, perubahan bentuk, dan prospek yang mulai terlihat, justru akan terjadi kekacauan filosofi karena berlangsung "chaos" yang tak menghasilkan sintesis antara nilai-nilai lama dan segi-segi baru yang dibawa seorang pelatih. Metamorfosis permainan anakanak Bayern memang mulai terlihat
nyata sebagai "Bayern baru", dan aspek keindahan yang dibawa sebagai pancaran permainan yang dikehendaki sang arsitek kita yakini akan berkembang setahap demi setahap, ketika penghayatan filosofi mulai benar-benar diungkapkan sebagai pemaujudan "rasa", bukan sekadar disiplin penerapan "taktik bermain". Simaklah, bagaimana mereka mendemonstrasikan gaya push and run, operan-operan yang rancak bersirkulasi, pertukaran posisi secara cepat, gerakan tanpa bola, muncul dari belakang, juga permutasi penempatan posisi secara fleksibel. Di Barcelona, integrasi rasa itu terhayati dan dituang sebagai sikap bermain, dan kini Pep mentransformasi doktrin ideologinya untuk sekumpulan pemain yang dari sisi apa pun sebenarnya tidak di bawah level para penggawa Barca. Ya, ia bekerja untuk membikin Bayern yang sudah hebat menjadi "hebat plus", Bayern yang sudah kuat menjadi "kuat dan lebih indah". * * * PENERAPAN filosofi permainan menyerang (plus indah) acap memunculkan dilema, seperti pada awal kari-
er Pep di Allianz Arena. Kritik dan kecaman para pejabat Bayern Muenchen yang menghendaki efektivitas bermain adalah ungkapan yang sama terhadap para arsitek tim pada era Brasil 1982, 1986, juga Belanda 1974 dan 1978. Bagi para pemuja pragmatisme, pertanyaan ini sering terlontar, "Untuk apa memfanatiki permainan indah tetapi gagal memenangi laga?" Memang hanya sedikit tim yang "sempurna", seperti legenda sepanjang masa tim Brasil di Piala Dunia Meksiko1970, Prancis di Euro 1984, Belanda yang memenangi Euro 1988, Spanyol yang mencetak hattrick juara Eropa 2008, Piala Dunia 2010, dan Euro 2012. Atau di tingkat klub, Ajax pada 1970-an, AC Milan 1990-an, Barcelona 2006, dan 2010. "Hebat plus" -- kuat dan indah -memang butuh syarat komprehensif dari kekuatan taktikal, penghayatan filosofi, hingga kualitas materi pemain. Bayern era Pep jelas memenuhi unsur-unsur kebutuhan tersebut, bahkan boleh dikata sangat superlatif di Bundesliga. Di panggung Eropa, kekuatankekuatan seperti Chelsea, Real Madrid, Juventus, Manchester City,
dan Paris St Germain punya modal ketercukupan mutu pemain dan kemampuan pelatih, namun untuk ideologi permainan indah seperti Pep Guardiola para tokoh seperti Jose Mourinho, Carlo Ancelotti, Massimiliano Allegri, Manuel Pellegrini, dan Laurent Blanc bukan orangnya. Ancelotti, Pellegrini, dan Blanc menyukai permainan menyerang, tetapi dalam penghayatan sebagai "rasa" dan "seni" ala tiki-taka Barcelona, agaknya Bayern-lah yang akan setapak demi setapak menuju metamorfosis karena dikendalikan oleh ideologi pelatihnya. Di tengah perubahan gaya bermain, skor-skor besar yang dicetak Thomas Mueller cs mulai mengisyaratkan keseimbangan antara penghayatan filosofi dengan tuntutan produktivitas. Namun sejumlah kebuntuan produktivitas dengan skor minimalis, bahkan hasil seri juga menunjukkan Bayern belum stabil di bawah suntikan ideologi baru. Yang sudah terasakan baru fenomena "monster" yang bertransformasi menjadi "lebih monster". Mereka tengah berjalan menuju ke "permainan rasa"...(94)
Platini dan Hegemoni Ronaldo-Messi PANGGUNG Liga Champions matchday 3 masih menjadi aksi maksi Cristiano ” CR7” Ronaldo dan Lionel ''La Pulga'' Messi. CR7 sukses mengakhiri kutukan tak bisa membobol gawang Liverpool di Anfield. Bintang Real Madrid itu juga menambah pundi-pundi golnya di Liga Champions (UCL) menjadi 70 biji. Dia hanya terpaut satu gol dari top scorer di kompetisi elite Eropa itu, Raul Gonzalez. La Pulga atau Si Kutu pun menambah satu gol di kancah UCL sehingga total mengoleksi 69. Messi masih penuh potensi dan energi untuk mengukir rekor-rekor anyar musim ini. Rivalitas CR7 dan La Pulga
untuk terus melejit sangat terkait dengan penghargaan prestisius di setiap akhir tahun, yakni Balon d'Or alias Bola Emas. Predikat Pemain Terbaik Dunia merupakan ajang persaingan dua pemain nomor wahid tersebut. Tahun lalu CR7 berjaya dan itu adalah titel keduanya. Messi sudah merebutnya empat kali pada 2009, 2010, 2011, dan 2012. Ronaldo dan Leo disebutsebut masih sebagai kandidat terkuat untuk kembali menancapkan hegemoninya.
Pacuan khusus CR7 dan La Pulga memang tak bisa dihalangi. Namun, diakui atau tidak, itu menimbulkan kebosanan. Ketika ada kandidat lain kenapa tidak dikedepankan. Intinya jelas, yaitu biar ada penyegaran. Adalah Michel Platini, ketua Uni Sepak Bola Eropa (UEFA), yang mencoba mengusik hegemoni Cristiano-Leo. Dengan acuan hasil di Piala Dunia 2014, Platini berani mengklaim Balon d'Or tahun ini sah jika tak jatuh ke tangan CR7 atau Si Kutu. Giliran Jerman Platini dengan terang-terangan menyebut Bola Emas 2014 gliran buat pemain-pemain Jerman. Dia tidak menyebut nama, tetapi beberapa bintang Der Panzer layak diutamakan. Jerman punya sejumlah pemain unggulan yang pantas difavoritkan. Sebut saja kiper Manuel Neuer, bek Philipp Lahm, gelandang Toni Kroos, dan penyerang Thomas Mueller. Neuer merupakan penjaga gawang terbaik saat ini. Konsisten di klubnya, Bayern Munich, dan tiada tanding di timnas. Lahm bisa juga jadi pilihan ideal. Kendati sudah pensiun dari timnas, dia tetap hebat bersama Bayern. Pemain multitalenta, dan disebut pelatih Pep Guardiola sebagai yang paling cerdas di klubnya. Kroos pun fenomenal. Dia gelandang dengan akurasi operan terbaik. Penghasil assist yang mumpuni baik di Real Madrid maupun timnas. Lantas kenapa Mueller masuk
KONFERENSI PERS: Dari kiri, Cristiano Ronaldo, Andres Iniesta, and Lionel Messi menghadiri konferensi pers bersama nomine lain untuk Pemain Terbaik Dunia dan Pelatih Terbaik Dunia pada 7 Januari 2013 di Zurich, Swiss. (94) SM/Getty Images
hitungan? Zinedine Zidane, mantan bintang top Prancis, melabeli pemain Bayern ini sebagai penyerang ideal yang pandai memanfaatkan peluang dan selalu pada momen yang tepat jika tim membutuhkan. Seorang Thierry Henry, eks striker timnas Prancis, menambahkan, para pemain muda di dunia harus menempatkan Mueller dan Arjen Robben sebagai tokoh anutan, bukan malah Ronaldo. Apakah harapan Platini bisa menjadi kenyataan? Bisa ya tapi juga malah sebaliknya. Pasalnya, para pelatih timnas di seluruh dunia punya suara dengan argumen sendiri-sendiri. Dan selama ini Messi atau Ronaldo masih menjadi pilihan favorit ketimbang nama-nama lain. Dalam dunia olahraga nama besar memang lebih banyak diuntungkan. (Edi Indarto-94)
Balotelli Perlu Mawas Diri PEKAN ini saya menempatkan attitude Mario Balotelli sebagai fokus bahasan akhir pekan. Penyerang Italia berjuluk Super itu masih juga bertingkah aneh meski performanya belum mengesankan di Liverpool. Ulahnya bertukar jersey dengan bek Real Madrid Pepe di setengah main laga Liga Champions sungguh melukai fans The Reds. Padahal, saat itu klubnya sedang berduka lantaran tertinggal 0-3. Sehari berikutnya polah nakal Mario malah bertambah ''gila''. Dia membentak seorang perempuan yang kedapatan memotret mobil Ferrari kesukaannya. Ulah Balotelli ini jelas mengecewakan kubu Si Merah. Apalagi dia belum memberikan kontribusi yang signifikan. Harapan pelatih dan pendukung Liverpool sejauh ini cuma sebatas wacana. Balotelli gagal mengemban tugas sebagai pengganti Luis Suarez. Bahkan, mengimbangi Daniel Sturridge pun dia tak mampu. Lalu apa yang sebaiknya dilakukan? Menurut pengalaman saya sebagai pelatih, menghadapi tipe pemain
seperti Balotelli dibutuhkan trik-trik khusus. Pertama, melakukan pendekatan secara intens. Pendekatan ini penting untuk menampung keluhan yang dia rasakan kemudian berdiskusi dan mencari solusi. Dukungan Rekan Kedua, meminta semua rekan setim untuk mendukung Balotelli. Bagaimanapun, dia masih butuh waktu untuk beradaptasi di Anfield. Saya masih ingat, meski sering bertengkar, Mario bisa tajam di bawah polesan Roberto Mancini. Nah, ini menjadi pekerjaan ekstra bagi Brendan Rodgers, manajer Liverpool. Kalau cara-cara ''halus'' itu tak mujarab, maka metode ''kasar'' perlu diterapkan. Contohnya dengan menghukumnya duduk di bangku cadangan. Jika Balotelli bermental pemenang, seharusnya dia mencoba bangkit, mawas diri, dan memberi bukti. Mawas diri menjadi kata kunci dalam pematangan Balotelli. Kalau dia tetap ngeyel dan tidak mau berubah, saya yakin kesabaran Rodgers akan habis.
SM/dok
Rodgers masih ingin memberi waktu paling tidak hingga
Desember mendatang. Jika batas waktu itu tak bisa dimanfaatkan, saya memperkirakan Balotelli bakal dilego dalam bursa transfer Januari 2015. Memang menangani pemain bagus tapi nyentrik itu susah-susah gampang. Dalam kasus Balotelli dibutuhkan komunikasi dua arah yang intens. Beri waktu sebelum mengambil keputusan akhir untuk melepasnya. Balotelli punya potensi besar. (Widyantoro, mantan pemain nasional)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Wijaya Herlambang:
Sumpah Pemuda Bersemangat Revolusioner Sumpah Pemuda dikumandangkan 17 tahun sebelum Indonesia merdeka. Kini, 86 tahun sudah sejak para pemuda menyatakan keindonesiaan sebagai basis kehidupan bersama dalam wujud satu bangsa, negara, dan bahasa. Kini, apakah keindonesiaan sudah menjadi sesuatu yang nyata atau makin tak keruan juntrungannya? Berikut perbincangan dengan pengamat politik kebangsaan Wijaya Herlambang MPhil PhD.
SM/Hartono Harimurti
Oleh Hartono Harimurti
A
pa pandangan Anda tentang Sumpah Pemuda?
Sumpah Pemuda merupakan salah satu tonggak penting untuk mengerti proses sejarah kemerdekaan Indonesia dan arti dari kemerdekaan. Sumpah Pemuda 1928 adalah peristiwa politik saat kaum muda dari berbagai latar belakang etnis, agama, bahasa, dan ras berupaya sadar bahwa hanya dengan menyatukan kerangka berpikir dan citacita, sebuah bangsa dapat dilahirkan. Tujuan mereka mencari identitas kebangsaan dari sebuah kondisi masyarakat yang plural. Jadi persatuan dari berbagai latar belakang itu mutlak diwujudkan demi mencapai identitas kebangsaan yang tunggal. Itu berarti juga kaum muda saat itu berupaya memisahkan identitas mereka dari struktur identitas politik dominan, yaitu kolonilaisme Belanda. Selain mempersatukan cita-cita kebangsaan yang plural, pada saat yang sama mereka mengidentifikasi musuh utama yang jadi hambatan bagi keterwujudan cita-cita kebangsaan yang tidak lain adalah penjajahan Belanda. Jadi dalam peristiwa Sumpah Pemuda kita dapat melihat proses politik yang mengandung nilai-nilai ideologis antipenindasan. Itu berarti peristiwa Sumpah Pemuda mengandung semangat revolusioner. Harus diingat, Sumpah Pemuda terjadi hanya dalam waktu dua tahun sejak meletus pemberontakan PKI 1926 yang mengakibatkan ribuan orang dibunuh, dipenjara, dan dibuang ke Boven Digoel, Papua. Jadi Sumpah Pemuda lahir dalam konteks semangat antipenjajahan kolonial
Belanda yang begitu kuat memengaruhi kaum pemuda dari berbagai latar belakang itu untuk mewujudkan bangsa yang padu, terbebas dari penjajahan kolonial. Maka dengan demikian peristiwa itu merupakan pernyataan atau gerakan revolusioner. Terlebih lagi, pada 1927, setahun sebelum Sumpah Pemuda, kaum nasionalis yang dipimpin Soekarno mendirikan PNI, sebuah partai nasionalis yang, baik langsung maupun tidak, merupakan upaya melanjutkan gerakan yang sudah dimulai PKI pada 1926, yaitu membebaskan diri dari kolonialisme Belanda. Jadi perjuangan kaum muda dari berbagai latar belakang dan pandangan politik itu harus dilihat sebagai benang merah sejarah yang tak terputus dalam proses pembentukan sebuah bangsa, yang kelak bernama Indonesia. Jadi arti dari Sumpah Pemuda adalah cita-cita untuk memerdekakan diri dari penjajahan kolonial. Sebab, tanpa peristiwa Sumpah Pemuda dan berbagai upaya politik yang dilakukan sebelumnya untuk melawan kekuasaan Belanda, sulit membayangkan kemunculan revolusi dan Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945. Bagaimana keadaan (keindonesiaan) sekarang dilihat dari perspektif Sumpah Pemuda? Keindonesiaan sekarang dalam perspektif Sumpah Pemuda sangat artifisial. Artinya, jiwa persatuan yang kita saksikan kini dibentuk sedemikian rupa sebagai identitas semu dan dangkal. Itu tak terlepas dari pengaruh yang ditanamkan puluhan tahun ke benak masyarakat oleh Soeharto dan Orde
Baru; Sumpah Pemuda dihadirkan tanpa jiwa revolusioner. Sumpah Pemuda selalu diperingati sebagai ritual, tanpa kandungan ideologis baik untuk memberi kesadaran ideologis dari Sumpah Pemuda maupun meneruskan cita-cita yang jadi tujuan, yaitu bangsa yang merdeka dan mandiri secara politik, ekonomi, dan budaya. Tradisi peringatan hari besar yang ditanamkan dan diwariskan Orde Baru itu masih dipertahankan hingga kini. Artinya, masyarakat dipaksa mengerti peristiwa politik dan sejarah yang penting dalam perspektif bersifat ritual, bukan ideologis. Akibatnya, tak mengherankan jika peringatan hari bersejarah diwarnai aktivitas kebudayaan dan kesenian hedonis yang tak mengandung muatan ideologis sama sekali: upacara, arak-arakan, gerak jalan, tari-tarian hiburan, dangdutan, jajanan gratis, lomba masak, peragaan busana. Itu sama artinya dengan upaya mendepolitisasi aktivitas kebudayaan dan kesenian, sesuai dengan cita-cita Orde Baru untuk menciptakan dan memelihara massa mengambang atau dalam istilah Pierre Bourdieu the silent majority (masyarakat yang bungkam). Proses itulah yang paling berbahaya dalam sistem sosial, karena penindasan, kekerasan, ketidakadilan, ketimpangan ekonomi, kemisikinan dikaburkan dari penglihatan masyarakat. Melalui berbagai aktivitas dan produksi kebudayaan dan kesenian masyarakat dipaksa melihat permasalahan sosial yang berakar dari kebijakan struktural pemerintahan seolah-olah normal. Proses itulah yang disebut Johan Galtung sebagai praktik kekerasan budaya (cultural violence). Keragaman, pluralitas, keberbedaan adalah kenyataan di negeri ini.
Bagaimana menyikapi hal itu dalam perspektif persatuan? Persatuan hanya dapat terwujud ketika kita memiliki cita-cita atau tujuan kebangsaan yang sama. Itu sudah dibuktikan dalam sejarah yang salah satunya Sumpah Pemuda, hingga berlanjut menjadi Revolusi 1945. Tujuan itulah yang kita sebut ideologi. Jadi tanpa ideologi, mustahil ada persatuan. Pada masa Orde Baru segala bentuk ideologi diberangus, kecuali satu: ekonomi pasar liberal (eksplotasi sumber daya alam, kaum buruh dan tani). Dalam proses itu segala bentuk cita-cita politik progresif, yang anti-eksploitasi diberangus Soeharto ketika naik ke tampuk kekuasaan politik. Untuk menjaga stabilitas "pasar" (melalui kebijakan politik dan ekonomi), Orde Baru melihat depolitisasi massa dan apatisme merupakan satu-satunya jalan untuk menjamin stabilitas. Untuk mewujudkan tipe masyarakat apatis itu, Orde Baru menciptakan berbagai program dan kebijakan politik dan ekonomi untuk menghancurkan elemen progresif. Misalnya, kebijakan menerapkan Pancasila (versi Soeharto) dalam berbagai organisasi dan hubungan industrial. Namun pada saat yang sama Orde Baru justru memanfaatkan isu primordial yang sensitif sebagai alat menciptakan konflik sosial horizontal ketika kekuasaan politik dan ekonomi mereka terancam. Misalnya, melontarkan isu SARA, potensi konflik vertikal (rakyat melawan negara korup) dialihkan menjadi konflik horizontal (rakyat melawan rakyat). Pemberangusan ideologi atau elemen progresif di masyarakat membuat konflik makin mudah diciptakan dan tetap dipelihara hingga kini. Dalam perspektif ini, istilah "persatuan" menjadi semu atau artifisial.
Keseleo Lidah Para Pengamat Oleh Retmono KETIKA saya selesai mengetik (di desk top, bukan di mesin ketik yang berpita karbon hitam), Presiden Joko Widodo belum selesai menyusun kabinet . Semua pekerja media berbondong-bondong pindah dari satu tempat ke tempat lain, sampai-sampai ke garbarata di Tanjung Priok, mengejar siapa pun yang kira-kira dapat memberikan seberkas cahaya yang dapat memberikan hint apa yang sedang terjadi. Hint tidak mereka peroleh, sebaliknya malah terjebak putaran tanya-jawab dari para anchor person yang dari kesejukan studio masing-masing dapat mewawancarai para pengamat politik, yang sesuai dengan
Terbit sejak 11 Februari 1950
PT Suara Merdeka Press Pendiri : H Hetami Komisaris Utama : Ir Budi Santoso Pemimpin Umum: Kukrit Suryo Wicaksono Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : Amir Machmud NS Direktur Operasional : Hendro Basuki Direktur Pemberitaan : Sasongko Tedjo Direktur SDM : Sara Ariana Fiestri
pandangan politik masing-masing menganalisis mengenai mengapa Presiden sampai saat itu belum juga selesai menyusun kabinet. Para pengamat politik dan pengamat perilaku, baik di studio maupun di luar studio yang kepanasan karena belum hujan, adalah akademisi dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Nusantara. Ternyata mereka keseleo oleh suatu ungkapan idiomatik sederhana bahasa Inggris yang biasanya disebut two-word verbs yang berisi sebuah kata depan (preposisi). Hampir semua narasumber dan pewawancara menggunakan kata depan on dalam frasa in the right place.
Padahal, mereka semua dengan benar memakai on dalam frasa on the right track. Terkadang frasa in the right place itu (yang benar) dipakai secara berseloroh (dipelesetkan ) oleh orang-orang yang benar-benar menguasai bahasa Inggris dengan baik."He is the wrong man in the wrong place at the wrong time." Dalam wawancara yang saya sebutkan tadi, semua pakar memakai frasa on the right place. Bahasa Inggris sudah berumur ratusan,bahkan ribuan tahun. Dimulai dari
Apa hambatan yang mengadang untuk mewujudkan keindonesiaan yang Anda bayangkan? Hambatan dalam mewujudkan Indonesia yang mandiri di bidang politik, ekonomi dan budaya? Ya, besar sekali! Pertama, kekuasaan korporasi raksasa dalam dan luar negeri di Indonesia. Kedua, kekuasaan politik dan militer yang membela kepentingan ekonomi korporasi. Ketiga, masalah kesadaran politik atau kelas dari setiap anggota masyarakat. Bagaimana meretas hambatan itu? Kesadaran politik dan kelas tak bisa lahir seketika, harus secara gradual, terorganisasi, dan komprehensif dalam
bahasa Inggris kuno yang muncul pada abad kelima, bahasa itu mengalami berbagai perubahan. Perubahan-perubahan itu memengaruhi makna (meaning), lafal (pronunciation), dan tata bahasa (syntax). Pada abad modern negara Inggris tumbuh menjadi penjajah terbesar di seluruh dunia dan menjadikan bahasanya memengaruhi dan dipengaruhi oleh bahasa-bahasa lain. Dan, karena itu pula bahasa Inggris dipelajari oleh seluruh bangsa di dunia, termasuk di Rusia sebelum pecah, pun waktu perang dingin. *** OMONG-OMONG (bahasa Inggrisnya BTW, by the way; menurut Thukul dari Gunungpati ngemeng-emeng) kabarnya di salah satu jejaring sosial ada dialog yang menyatakan bahwa sebetulnya yang dimaksud Bapak di Cikeas itu, "Kita harus all out memperjuangkan agar nanti pilkada dilakukan secara langsung dan tidak lewat DPRD." Namun karena penerima pesan belum pernah mendengar frasa all out yang bermakna suatu ungkapan idiomatik yang berarti sampai titik darah penghabisan, dia mengajak teman-temannya di Gedung DPR
jangka waktu tak sebentar. Dengan kata lain, revolusi menuntut prasyarat yang harus diciptakan terus-menerus sebelum mencapai titik momentum. Itu proses yang sangat sulit dan butuh waktu, kerja keras yang terorganisasi, dan kesabaran. Secara praktis ada banyak sekali yang dapat dilakukan, misalnya mengorganisasi diri, menyatukan cita-cita, menyebarkan informasi yang berguna bagi perubahan sistemik, membongkar penyebab berbagai penyakit sosial, termasuk pelanggaran hak asasi manusia, dan mendidik anggota masyarakat yang disingkirkan untuk sadar atas hak mereka sebagai warga negara.(51)
untuk walk out. Andaikata dia mengajak seluruh teman separtai yang berjumlah lebih dari seratus orang untuk all out, cerita bisa jadi lain. Kembali ke sejarah bahasa Inggris, justru karena tuanya bahasa itu menjadi bahasa yang berejaan paling jelek. Ada kata-kata yang berejaan sama tetapi ucapan berlainan: bow /bou/ dasi kupu, busur; bow /bau/ membungkuk, bunyi anjing menyalak. Namun ada satu ungkapan yang oleh salah seorang narasumber dilafalkan dengan tepat, yaitu kata record. Kata dengan ejaan sama itu dapat berwujud kata kerja (/to rikord/: merekam) dan kata kerja (a rek3rd: sebuah rekor). Hanya satu narasumber yang dengan jelas berkali-kali mengucapkan secara betul. Dia akademisi yang berhubungan dengan olahraga. Saya juga tak luput dari kesalahan dalam berbahasa Jawa. Di SMS saya menanyakan, "Nuwun sewu, menika saking sinten, inggih?" Dijawab dengan halus, "Nyuwun pangapunten, saking...." Namun apa saya harus menanyakan, "Nyuwun setunggal ewu."? Sampai jumpa lain waktu. (51)
Wakil Pemimpin Redaksi : Gunawan Permadi. Redaktur Senior: Sri Mulyadi, AZaini Bisri, Heryanto Bagas Pratomo. Redaktur Pelaksana : Ananto Pradono, Murdiyat Moko, Triyanto Triwikromo. Koordinator Liputan: Hartono, Edy Muspriyanto. Sekretaris Redaksi : Eko Hari MudjihartoStaf Redaksi :Soesetyowati, Cocong Arief Priyono, Zaenal Abidin, Eko Riyono, Darjo Soyat , Ghufron Hasyim, Muhammad Ali, Bambang Tri Subeno, Simon Dodit, Budi Surono, Renny Martini, Diah Irawati, Agustadi,Gunarso, Ahmad Muhaimin, Bina Septriono, Edi Indarto, Nasrudin, M.Asmu’i, Ali Arifin, Sri Syamsiyah LS, Gunawan Budi Susanto, Imam Nuryanto, Arwan Pursidi, Arie Widiarto, Zulkifli Masruch, Agus Fathudin Yusuf, Petrus Heru Subono, Tavif Rudiyanto, M Jokomono, Saroni Asikin, Purwoko Adi Seno, Karyadi, Arswinda Ayu Rusmaladewi, Mohammad Saronji, Maratun Nashihah, Sarby SB Wietha, Mohamad Annas, Kunadi Ahmad, Ida Nursanti, Aris Mulyawan, Setyo Sri Mardiko, Budi Winarto, Sasi Pujiati, Hasan Hamid, Rony Yuwono, Sumaryono HS, M Norman Wijaya, Noviar Yudho P, Yunantyo Adi S, Fahmi Z Mardizansyah, Saptono Joko S, Dian Chandra TB, Roosalina, Dicky Priyanto, Hasan Fikri, Tri Budianto, Wahyu Wijayanto, Leonardo Agung Budi Prasetya. Litbang :Djurianto Prabowo ( Kepala ),Dadang Aribowo. Pusat Data, Analisa dan Produksi: Dwi Ani Retnowulan (Kepala). Personalia: Sri Mulyadi (Kepala), Dyah Anggarini. RedakturArtistik: Toto Tri Nugroho (Koordinator), Joko Sunarto, Djoko Susilo, Sigit Anugroho. Kepala Pracetak: Putut Wahyu Widodo. Reporter Biro Semarang : Nugroho DwiAdiseno ( Kepala), Surya Yuli Purwariyanto (wakil), Sutomo, Irawan Aryanto, Moh. Kundori, Adhitia Armitrianto, Rosyid Ridho, Yuniarto Hari Santosa, Maulana M Fahmi, Fani Ayudea, Hartatik, Modesta Fiska Diana, Royce Wijaya Setya Putra. Biro Jakarta : Hartono Harimurti, ( Kepala), Wahyu Atmadji, Fauzan Djazadi, Budi Yuwono, Sumardi, Tresnawati, Budi Nugraha, RM Yunus Bina Santosa, Saktia Andri Susilo, Kartika Runiasari, Mahendra Bungalan Dharmabrata, Wisnu Wijarnako. Biro Surakarta : Widodo Prasetyo (Kepala), Budi Cahyono (Kepala Perwakilan), Won Poerwono, Subakti ASidik, Joko Dwi Hastanto, Bambang Purnomo, Anindito, Sri Wahyudi, Setyo Wiyono, Merawati Sunantri, Sri Hartanto, Wisnu Kisawa,Achmad Husain, Djoko Murdowo, Langgeng Widodo, Yusuf Gunawan, Evi Kusnindya, Budi Santoso, Irfan Salafudin, Heru Susilowibowo, Basuni Hariwoto, Khalid Yogi Putranto, Budi Santoso. Biro Banyumas :Sigit Oediarto (Kepala), Khoerudin Islam, Budi Hartono, Agus Sukaryanto, RPArief Nugroho, Agus Wahyudi, M Syarif SW, Mohammad Sobirin, Bahar Ibnu Hajar, Budi Setyawan. Biro Pantura :Trias Purwadi (Kepala), Wahidin Soedja, Saiful Bachri, Nuryanto Aji, Arif Suryoto, Riyono Toepra, Dwi Ariadi, M Achid Nugroho, Wawan Hudiyanto, Cessna Sari, Bayu Setiawan, Teguh Inpras Tribowo, Nur Khoerudin. Biro Muria : Muhammadun Sanomae (Kepala), Prayitno Alman Eko Darmo, Djamal AG, Urip Daryanto, Sukardi, Abdul Muiz, Anton Wahyu Hartono, Mulyanto Ari Wibowo, Ruli Aditio, Moch Noor Efendi, A Adib. Biro Kedu/DIY: Komper Wardopo (Kepala), Doddy Ardjono, Tuhu Prihantoro, Sudarman, Eko Priyono, Henry Sofyan, Nur Kholiq, Amelia Hapsari, Supriyanto, Sony Wibisono. Daerah Istimewa Yogyakarta: Sugiarto, Asril Sutan Marajo,Agung Priyo Wicaksono, Juili Nugroho. Bandung :Dwi Setiadi. Koresponden : Ainur Rohim (Surabaya). Alamat Redaksi : Jl Raya Kaligawe KM 5 Semarang 50118.Telepon : (024) 6580900 ( 3 saluran ), 6581925. Faks : (024) 6580605.Alamat Redaksi Kota : Jl Pandanaran No 30 Semarang 50241. Telepon : (024) 8412600. Manajer Iklan :Bambang Pulunggono. Manajer Pemasaran: Berkah Yuliarto, Manajer Markom: Yoyok Gumulyo. Manajer Riset dan Pengembangan : Adi Ekopriyono. Manajer TU :Amir AR. Manajer Keuangan : Dimas Satrio W. Manajer Pembukuan : Kemad Suyadi. Manajer Logistik/Umum : Adi P. Manajer HRD: Budi Susanto. Alamat Iklan/Sirkulasi/Tata Usaha:Jl Pandanaran No 30 Semarang 50241. Telepon: (024) 8412600. Faks : (024) 8411116, 8447858. ■HOT LINE 24 JAM024-8454333 ■REDAKSI:(024) 6580900 Faks (024) 6580605 ■EMAILREDAKSI: redaksi _
[email protected] Dicetak oleh PTMasscom Graphy, isi di luar tanggung jawab percetakan.
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Siswa Lepas Tembakan di Kafetaria, 2 Tewas MARYSVILLE - Insiden penembakan di lingkungan sekolah kembali terjadi di AS. Seorang siswa Marysville-Pilchuck High School di Negara Bagian Washington melepaskan tembakan dengan menggunakan pistol di kafetaria sekolah, menewaskan seorang siswi dan melukai empat lainnya, Jumat (24/10) waktu setempat.
SM/rtr
TERBEBAS DARI EBOLA: Presiden AS Barack Obama memeluk Nina Pham di Kantor Oval, Gedung Putih. Pham adalah perawat asal Dallas yang pernah terjangkit ebola namun kini dinyatakan telah terbebas dari virus mematikan tersebut. (38)
Satu per Satu Pasien Ebola di AS Sembuh WASHINGTON- PresidenAS Barack Obama memuji warga New York yang bersikap tenang dalam menanggapi kasus pertama virus ebola di kota itu, setelah seorang dokter didiagnosis terjangkit ebola pada Kamis (23/10) lalu. Dalam pidato mingguannya, kemarin, dia menyatakan bahwa reaksi terhadap kasus ebola harus didasarkan pada ”fakta bukan ketakutan”. Kekeliruan awal dalam merawat seorang warga Liberia yang tewas akibat ebola di sebuah rumah sakit di Dallas beberapa pekan lalu, mengakibatkan dua perawat tertular virus mematikan tersebut sehingga menimbulkan ketakutan di seluruh negeri.
”Namun, sejak itu para pejabat di seluruh negeri telah meningkatkan upaya-upaya pelatihan dan pemeriksaan dan telah berhasil mengendalikan situasi,” tegas Obama. Salah satu perawat dari Dallas tersebut, Nina Pham, sudah keluar dari rumah sakit pada Jumat (24/10) setelah berhasil menjalani perawatan dan dinyatakan terbebas dari ebola. Dia dirawat di National Institutes of Health di Bethesda, Negara Bagian Maryland. Sedangkan kondisi kesehatan perawat yang satunya, Amber Vinson, terus membaik. ”Perlu diingat bahwa tujuh warga AS yang sekarang dirawat akibat ebola, lima terjangkit di
Sungguh.... (Sambungan hlm 1)
Sumpah Pemuda, 28 Oktober 2008. Damn adalah kependekan dari namanya: Daniel Mananta. Melalui brand yang kini sudah memiliki lebih dari lima cabang di Jakarta, Surabaya, dan Makassar itu, Daniel menghadirkan serangkaian koleksi Tshirt, dress, hoodies, dan masih banyak lagi. Tentu bukan sembarang produk fesyen karena kreativitas desainnya banyak berunsur kebudayaan Indonesia, antara lain desain edisi Pandawa Lima, pahlawan Indonesia, Buta Ijo, Dasamuka, Gatotkaca, proklamasi, gadis Bali, penari ronggeng. Tak cuma berupa gambar, setiap desain dia lengkapi cerita atau penjelasan. ”Saya ingin membuat anak muda jatuh cinta pada keragaman budaya Indonesia,” katanya. Keharusan melengkapi setiap desain dengan penjelasan memaksa Daniel mempelajari sejarah lagi. Dia pun betah berlama-lama di depan komputer mencari informasi. Daniel yang pada masa sekolah tak menyukai pelajaran sejarah, terpaksa belajar lagi. Kali ini melalui internet. Dia pun kembali merasakan sejarah besar para pejuang Indonesia dan menceritakan untuk
meningkatkan semangat nasionalisme anak muda lewat produknya. Patung Soekarno Selain produk fesyen, Damn! I Love Indonesia juga memproduksi patung Soekarno dari vinyl bust yang unik. Patung yang hanya diproduksi 250 buah itu laris manis di pasaran. Bahkan sudah dipesan sejumlah negara sejak dirilis. Taiwan, Amerika, Inggris, dan Rusia adalah beberapa negara yang menginginkan produk Damn! Supra Color Limited Edition Sukarno Urban Bust itu. Dengan slogan ”Patriotism Never Looked This Good”, tampaknya Daniel berhasil menularkan semangat nasionalisme pada anak muda yang lain. Terbukti, melalui pendekatan urban street wear itu anak mudah cukup tahu keberadaan brand miliknya. Daniel berencana membuka 10 gerai lagi di seluruh Indonesia. Pada 2012, dia juga merilis laman yang memungkinkan anak muda di seluruh Indonesia memesan produk fesyennya secara online. ”Ini memang bentuk apresiasi kepada bangsa dan Indonesia, sekaligus menginspirasi mereka agar lebih memperhatikan dan bangga pada
Mendunia.... (Sambungan hlm 1) Makin Terasah Dalam berbagai kesempatan, baik Agnes dan Gugun menyatakan saat mengikuti kompetisi hingga audisi di luar negeri, nasionalisme mereka justru makin terasah. Gugun, motor grup musik blues yang rekaman di bawah label Grooveyard Recordcom AS itu, menuturkan nasionalisme itu bagaikan penambah kekuatan sehingga dia dan kawan-kawan tidak takut beradu kemahiran bermusik dengan orang-orang bule. Dia tidak ingin memaknai nasionalisme hanya dari sesuatu yang terlihat, misalnya, gitar berwarna merah-putih atau harus mengenakan batik saat tampil. Yang terpenting, tutur dia, adalah ada semangat untuk mampu berkompetisi dan menjadikan bangsa Indonesia diperhitungkan di kancah musik dunia. Hal senada dikatakan
Agnes. Menurut penyanyi yang tengah rekaman di AS dan naik daun lewat lagu ”Coke Bottle” yang dia bawakan bersama Timbaland itu nasionalisme dalam konteks kini harus dimaknai berusaha memaksimalkan kreativitas untuk menjadi yang terbaik di berbagai bidang. Apakah itu di bidang olahraga, hiburan, bisnis, politik, sosial, prestasi terbaik dapat mengangkat nama bangsa. Dalam konteks ini, menurut pendapat penyanyi dengan jutaan penggemar itu, adalah penilaian sempit bila nasionalisme hanya diukur seberapa sering seseoang memakai bahasa Indonesia. Apa artinya seseorang selalu memakai bahasa Indonesia, tetapi dia koruptor. Itu berarti tidak bersikap amanah justru pada posisi yang penting. Bendera dan bahasa memang perlu,
Afrika Barat dan dua perawat di rumah sakit Dallas, semuanya berhasil selamat. Itu artinya, kita berhasil merespons dan menanganinya dengan baik,” ujar Obama. Jadi Isu Politik Ini adalah kali kedua Obama menyampaikan pesan secara langsung mengenai respons terhadap ebola melalui pidato resminya. Kasus ebola berubah menjadi isu politik menjelang Pemilu Kongres yang bakal diselenggarakan pada 4 November mendatang. ”Kemarin, warga New York menunjukkan respons yang baik terhadap kasus ebola pertama di kota itu. Mereka melakukan aktivitas sehari-hari seperti biasa.
Tidak ada kepanikan yang berlebihan,” ujarnya. Obama juga memuji respons para pejabat Kota New York yang cepat dalam mengisolasi dan merawat Dr Craig Spencer, pekerja bantuan kemanusiaan yang positif terjangkit virus ebola pada Kamis (23/10) lalu. Spencer adalah orang keempat yang didiagnosis tertular ebola di wilayah AS. Tom Skinner, juru bicara Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), mengungkapkan bahwa pemerintah AS sedang mempertimbangkan langkah karantina terhadap para pekerja kesehatan yang baru pulang ke AS dari Afrika Barat. (rtr-sep-38)
warisan sejarah dan kebudayaan sendiri. Cita-cita saya, ingin menumbuhkan kembali rasa bangga, cinta, semangat, dan patriotisme generasi muda pada Indonesia,” tutur Daniel. Dia gembira karena selain cita-citanya menularkan semangat nasionalisme mulai terwujud, bisnisnya pun berjalan lancar. Secara desain, Daniel mengulik segala hal yang berhubungan dengan Indonesia, dengan lebih memperkuat konsep lagi. Misalnya, wayang dan pahlawan dibuat sebagai presiden RI. Ternyata brand Daniel juga diminati banyak selebritas dari luar negeri. Personel Maroon 5 ketika ke Jakarta, misalnya, meminta baju Damn! I Love Indonesia. ”Waktu pertama Maroon 5 datang ke Indonesia, gue minta tolong Melanie Subono meminta tanda tangan mereka. Waktu itu gue kasih baju brand gue itu. Nggak nyangka, waktu mereka balik lagi ke Jakarta, manajemen Maroon 5 telepon ke promotor dan minta baju Damn! I Love Indonesia. Gue senang sekaligus kaget banget,” kenang Daniel. Dia menuturkan David Beckham, sang legenda hidup sepak bola, pun pernah mengenakan baju itu. Namun pasti Daniel tak berpuas diri. Dia bercita-cita melebarkan sayap hingga ke pasar luar negeri. Bukan hanya dalam skala bisnis, melainkan juga untuk lebih memperke-
nalkan Indonesia ke dunia internasional melalui produk clothing. ”Sekarang masih fokus mengembangkan sayap di Indonesia dulu. Saat ini sedang mencari spot-spot yang bagus supaya bisa terus mengembangkan bisnis ini,” katanya. Selain membuka gerai baru, Daniel juga terus berinovasi dalam desain produk agar dapat bersaing dengan produk clothing lain. Kini, dia mengusung tagline terbaru: Patriot is Me (dibaca: patriotisme). ”Kami pasti akan terus berinovasi agar tetap keren dipakai anak muda. Juga agar orang yang memakai produk ini tak terlalu terlihat ekstrem cinta Indonesia, tetapi stlylist and the same time tetap patriotik,” ujar dia. Daniel sadar dari hari ke hari bisnis semacam itu makin menjamur. Namun, bagi dia, itu bukan persaingan. ”Itu saya anggap misi yang sudah tercapai karena mereka mulai menggunakan Indonesia sebagai dasar dari desain mereka sehingga menunjukkan ke masyarakat luar betapa indah budaya Indonesia,” tutur pria kelahiran 14 Agustus 1981 itu. Daniel mengemukakan saat ini merupakan saat yang tepat bagi kaum muda terjun ke dunia entrepreneur. Sebab, dunia internasional kini sedang melirik dunia bisnis di Indonesia. (Tresnawati-51)
tetapi tak bisa lagi melulu jadi ukuran. Lewat Karya Tak bisa dimungkiri lagi di tengah kemajuan teknologi informasi dewasa ini, upaya mengenalkan prestasi orang muda Indonesia lewat karya mereka agar mendunia jadi semakin mudah. Dan, itu juga membuka paradigma baru tentang Indonesia itu dimata dunia. Salah satu orang muda itu adalah Ardian Syaf. Karya salah satu komikus berbakat Indonesia itu udah diperhitungkan di mata internasional. Pria asal Tulungagung, Jawa Timur, yang tetap lebih nyaman tinggal di Desa Rejotangan itu dikontrak secara eksklusif sebagai penciler komik oleh perusahaan penerbit raksasa Amerika Serikat. Itulah DC Comics, yang menerbitkan komik-komik ternama. Dia telah menggarap komik Superman, Batman, Batgirl, Green Lantern, Aquaman, dan superhero-superhero legendaris dunia yang lain. Sebeum dikontrak secara eksklusif oleh
DC Comics, dia pernah menggarap komik terbitan Marvel, yaitu komik superhero X-Men. Walaupun mendapat penghargaan dalam bentuk dolar AS, Adrian tetap ingin lebih mengenalkan kualitas orang Indonesia. Dia juga berupaya mengajak orang-orang lebih mengenal Indonesia. Hal itu untuk membantah pandangan yang salah tentang Indonesia. Selain Daniel, Gugun, Agnes, Ardian, masih banyak lagi orang muda yang membawa harum nama Indonesia di berbagai bidang. Mereka antara lain para pemenang olimpiade ilmu pengetahuan dan altlet olahraga. Mereka adalah sosok mandiri berprestasi, yang tidak banyak menuntut apa yang telah diberikan negara pada mereka. Alias, tidak menambah beban negara. Namun prestasi mereka lewat karya, terlepas semula untuk kepentingan diri sendiri, akhirnya juga telah mengharumkan nama bangsa dan negara. (Hartono Harimurti-51)
Pelaku yang diketahui bernama Jaylen Fryberg kemudian menembak dirinya sendiri. Pihak kepolisian tidak bersedia menyebutkan jenis senjata yang digunakan Fryberg, namun media menyebutkan senjata itu pistol Beretta kaliber 40. Seorang juru bicara Biro Alkohol, Tembakau, Senjata Api, dan Bahan Peledak mengatakan bahwa pistol itu diperoleh secara legal. Menurut teman-teman sekelasnya, Fryberg adalah siswa yang periang dan populer. Dia menjadi anggota tim gulat dan sepak bola sekolahnya. ”Dia muncul dari belakang dan tiba-tiba melepaskan tembakan sebanyak delapan kali. Saat itu, banyak teman-temannya di kafetaria sehingga, menurut saya, dia tidak menembak secara acak,” ujar Jordan Luton, salah seorang siswa yang ada di tempat kejadian. ”Dia menatap saya dan pacar saya sambil menyeringai. Kemudian, dia berputar balik dan kembali melepaskan tembakan ke arah luar,” tambahnya. Polisi belum bisa memberi konfirmasi mengenai motif di balik penembakan itu, namun seorang
pejabat Marysville-Pilchuck High School dan sejumlah saksi mata menyatakan pelaku belum lama ini terlibat pertengkaran dengan siswa lain. Percekcokan terjadi di lapangan olahraga saat latihan sepak bola dan seorang pria yang terlibat dalam pertengkaran itu turut menjadi sasaran tembakan. Sangat Periang Tidak seperti pelaku penembakan di sekolah pada umumnya
yang cenderung pendiam dan penyendiri, kepribadian Fryberg sangat periang dan mudah bergaul dengan teman-temannya. ”Dia orang baik dan punya banyak teman. Bahkan, dia baru saja dinobatkan sebagai ‘pangeran’dalam sebuah acara tahunan di sekolah,” kata Gladis Jimenez (15), adik kelas Fryberg. Tidak ada indikasi di akun media sosialnya bahwa dia merencanakan aksi penembakan tersebut. Namun, sejumlah cuitan di akun Twitter-nya dalam beberapa hari terakhir, Fryberg sepertinya sedang sakit hati karena putus pacar. ”Aku sedih.Aku tidak bisa hidup tanpamu,” bunyi salah satu cuitannya pada Selasa lalu. ”Katakan apa rencanamu. Kamu tidak boleh pacaran dengan orang lain,” bunyi cuitan lainnya. Seluruh korban penembakan berusia di bawah 18 tahun, dan tiga dari empat korban luka dalam kondisi kritis karena terkena tembakan di bagian kepala. (rtr-sep-38)
SM/rtr
BEPELUKAN: Dua siswi berpelukan di Gereja Shoultes Gospel Hall, tempat para anggota keluarga korban berkumpul setelah insiden penembakan di MarysvillePilchuck High School, Washington. (38)
Bom Guncang Sinai Utara, 33 Tentara Mesir Tewas ISMAILIA - Dua serangan di Semenanjung Sinai, Mesir, menewaskan 33 personel keamanan pada Jumat (24/10). Peristiwa itu mendorong Mesir untuk memberlakukan status keadaan darurat selama tiga bulan di beberapa daerah di Sinai Utara. Insiden tersebut merupakan tantangan baru bagi pemerintah yang telah berhasil membuat kemajuan dalam menumpas pemberontakan militan di Sinai dalam beberapa bulan terakhir ini. Presiden Abdel Fattah al-Sisi menyatakan keprihatinannya terhadap gerakan kelompok militan yang berusaha membuat kekacauan di Libia Gaddafi dan mulai melakukan perlawanan terhadap pemerintahan di Kairo. Mesir memberi pelatihan kepada pasukan propemerintah Libia sembari berusaha meredam pemberontakan di Sinai. Para pejabat keamanan menga-
takan, beberapa pesawat tempur Mesir yang diterbangkan oleh pilot-pilot Libia membombardir posisi-posisi militan di Libia, akhir-akhir ini. Tiga puluh tentara tewas dalam serangan pertama di daerah AlKharouba sebelah barat laut AlArish dekat Jalur Gaza. Sejumlah helikopter militer mengevakuasi korban tewas dan luka ke Kairo. Di antara para korban, terdapat beberapa perwira tinggi dari Second Field Army yang berbasis di Ismailia. Serangan bom mobil itu mengenai dua kendaraan lapis baja di sebuah pos pemeriksaan dekat sebuah instalasi militer. Ledakan besar terjadi mungkin karena kendaraan militer itu mengangkut amunisi dan senjata berat. Keterangan Berbeda Para pejabat keamanan memberikan keterangan yang berbeda mengenai serangan pertama.
Seorang perwira di Sinai menyebutkan penyerang menggunakan senjata granat roket dan melukai lebih dari 25 orang. Beberapa jam kemudian, sekelompok pria bersenjata melepaskan tembakan ke arah pos penjagaan di Al-Arish, menewaskan tiga anggota pasukan keamanan. Korban tewas diangkut ke Kairo dengan menggunakan helikopter. Belum ada pihak yang mengklaim bertanggung jawab atas kedua serangan itu. Serangan-serangan serupa sebelumnya diklaim oleh Ansar Bayt al Maqdis, kelompok militer paling aktif di Mesi Kendati Semenanjung Sinai telah lama menjadi persoalan keamanan bagi Mesir dan negaranegara tetangga, penggulingan Presiden Mursi mengakibatkan aksi kekerasan baru di kawasan dan berkembang menjadi pemberontakan.(rtr-sep-38)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Kupas Tuntas Pemilukada Kendal Kabar Jateng Siang
M
Hari : Selasa (28/10) Pukul : 12.00 WIB
enjelang Pemilukada Kendal awal 2015 mendatang, KPUD Kabupaten Kendal, terus melakukan persiapan, meskipun saat ini pro dan kontra UU Pilkada masih terjadi. Berbagai tahapan pelaksanaan perhelatan tersebut dipersiapkan. Jika tak ada perubahan pemilahan Bupatai Kendal akan digelar Mei 2015. Salah satu persiapan yang telah dilakukan adalah pembentukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Jika kelak diputuskan Pilkada Kabupaten/Kota tetap dilaksanakan secara langsung, KPUD Kendal akan menggunakan data yang masih mengacu pada DPT Pemilahan Presiden 2014 lalu. Dalam data tersebut tercatat jumlah pemlih sebanyak 756.131 orang. Untuk mengetahui bagaimana persiapan KPUD Kendal dalam menghadapi pesta demokrasi di kabupaten itu, Tvku akan menggelar dialog spesial bertema Menyambut Pemilukada Kabupaten Kendal. Narasumber yang akan berbicara Ketua KPUD Kendal, Wahidin Said. Saksikan tayangan tersebut pada 28 Oktober 2014, pukul 12.00. (Shakira-92)
Berprestasi Hingga Asia Pasifik
M
eski memiliki kekurangan, namun Eka Pratiwi Taufani mampu meraih prestasi secara terus-menerus. Salah satu prestasi mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya Jurusan Sastra Inggris angkatan 2012 ini adalah peringkat ke-8 terbaik dalam ajang kompetisi menulis Youth Blind Forum tingkat Asia Pasifik.
Hari : Kamis ( 30/10) Pukul : 12.00 WIB
Talkshow Kabar Udinus Pada 25 Novermber 2014 mendatang Eka akan presentasi di ajang World Blind Union yang digelar di Hongkong. Dalam kesempatan tersebut ia akan mempresentasikan cara menggunakan komputer tablet layar sen-
tuh untuk pembelajaran Bahasa Inggris yang diapalikasikan di SLB A sebagai alternatif pembvelajaran Bahasa Inggris berbasis teknologi. Dalam karya tulisnya Eka mengkritisi banyaknya aplikasu
software pembelajaran Bahasa Inggris untuk tuna netra yang sudah tersedia dan accesible namun belum banyak dipakai dan dikembangkan. Karena itu ia menegaskan perlunya suport dari berbagai kalangan dan stakeholder untuk pengembangan aplikasi tersebut. Selain selalu meraih cumlaude setiap semesternya, Eka juga sebagai pengurus DPD Per-
tuni Jawa Tengah. Untuk mengapresiasi prestasi Eka, Kabar Udinus mengundang Eka sebagai narasumber dalam talkshow di tayangan tersebut. Selain Eka, juga diundang Areif Nugroho, dosen pembimbingnya. Akan diperbincangkan secara mendalam tentang aplikasi tersebut dan gagasan Eka tentang hal itu. Jadi jangan lewatkan tayangan ini. (Shakira92)
Audisi Zona Anak Digelar di Kendal Zona Anak
Hari : Sabtu & Minggu Pukul : 06.30 WIB & 12.00 WIB
emua orangtua pasti ingin memberikan yang terbaik untuk buah hatinya. Pendidikan, fasilitas dan kasih sayang untuk anak selalu yang nomor satu. Selain pendidikan formal seperti sekolah, orangtua bisa mengarahkan anak untuk menda-
S
patkan ilmu ekstra di luar sekolah seperti les sesuai bakat, atau kegiatan lain. Tvku Semarang memfasilitasi keinginan para orangtua untuk mengedukasi tambahan ilmu pada buah hati mereka. Baru-baru ini, Tvku menayangkan program spesial anak berjudul Zona
Anak. Program dengan format air magazine ini sedang mencari presenter cilik yang paling cocok. Pekan lalu, tim Zona Anak mengadakan audisi presenter cilik di Kudus. Audisi akan diadakan di perumahan Tanjung Jati, jalan Cendana 4 no 131 Kudus. Apa saja syarat pendaftaran presenter Zona Anak? Anak-anak usia 5-13 tahun, putra maupun putri yang pandai dan good looking,
komunikatif dan ekspresif serta berani tampil di televisi. Biaya pendaftaran Rp 75 ribu, Anda bisa mendapat pengalaman dan ilmu presenting untuk buah hati tercinta. Selain di Kudus, audisi juga akan dilakukan di Kendal, Batang, Pekalongan. Di tiga kota itu pendaftaran dan audisi akan dilakukan di Aula Dinas Koperasi Kabupaten Kendal. Kontak persone Andre, telp 081575310057. (Shakira-92)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
APBD 2015 dan Infrastruktur Jadi Prioritas SEMARANG - Pembahasan rancangan APBD 2015 menjadi tugas pertama yang akan dilakukan Sekretaris Daerah (Sekda) Jateng Sri Puryono yang baru dilantik Jumat (24/10). Rancangan APBD 2015 harus selesai pada akhir tahun ini agar tahun depan bisa segera dilaksanakan. ‘’Saat ini, alat kelengkapan DPRD Jateng baru terbentuk, sehingga kami harus berpacu. Kami berkomitmen bersama dengan anggota DPRD dalam penyelesaiannya,’’kata Sri Puryono. Dia juga memprioritaskan optimalisasi pendapatan asli daerah untuk 2015 yang akan difokuskan bagi pekerjaan infrastruktur. ‘’Saya akan berupaya semaksimal mungkin untuk fokus pada penyelesaian pekerjaan infrastruktur. Ini sesuai dengan keinginan Gubernur yang sudah mencanangkan tahun infrastruktur,’’ ujarnya. Pelayanan Publik Selain itu, pelayanan publik di Jateng juga masih perlu ditingkatkan karena ada beberapa regulasi yang perlu diadakan penyederhanaan. Penyederhanaan mencakup penataan organisasi seiring dengan peraturan pelaksanaan dari undang-undang. ‘’Organisasi di Jateng dinilai pemerintah pusat
dan perguruan tinggi masih terlalu gemuk, sehingga perlu dirampingkan,’’imbuhnya. Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyatakan, ingin memiliki ‘’tangan’’ yang bisa sampai ke bawah, agar dapat memastikan reformasi birokrasi berjalan lancar, sehingga masyarakat dapat memperoleh pelayanan prima. ‘’Pelayanan yang prima ini diharapkan juga mampu meminimalisasi pungutan liar dan kelambatan pelayanan,’’tuturnya. Dikatakannya, ada dua metode kerja yang dapat dilakukan Sekda Jateng terkait dengan upaya mewujudkan pelayanan yang prima bagi masyarakat, yaitu penggunaan teknologi informasi dan pelaksanaan kontrol langsung. ‘’Saya ingin Pemprov Jateng menjadi organisasi pemerintah yang melayani masyarakat dengan bantuan teknologi, guna mempercepat penyelesaian pekerjaan. Pemprov harus responsif dalam menindaklanjuti masukan atau keluhan dari masyarakat di berbagai bidang,’’ paparnya. (J8,H68-24)
Liburan Penuh Kejutan bersama Afgan SEMARANG-Artis papan atas, cilik Keysha Diva Azzahra, serta Afgan Syahreza, akan dihadirkan dipandu oleh duo MC senior Seoleh Oase Production dan Bintang marang yang sudah tidak diraAsri Management didukung oleh gukan lagi kehebatan dalam meSM WOW. mandu acara, yakni Vita MahaswaKonser berskala nasional itu ri dan Arko Desero. akan bertema ‘’Show Case Live Menarik with Afgan’’ dan digelar di KraDalam konsernya nanti, Afgan katau Grand Ballroom Hotel Horitak sendiri. Dia akan tampil bersama son Semarang, Minggu (26/10) personel band dari Jakarta. Penonton malam ini. juga akan dihibur dengan game seru Dengan suara merdunya, Afbersama duo MC Riyo Seno dan SM/dok gan siap menghibur dan mengajak Madam Gilda. Afgan Syahreza para penggemarnya bersantai sejeOase Production dan Bintang nak dan melupakan rutinitas harian dalam Asri Management juga akan memanjakan konser yang dirancang akan penuh dengan keju- penonton dengan promo tiket menggiurkan yang tan itu. hemat dan menarik. ‘’Show Case Live with Afgan’’ akan dibuka Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi oleh penampilan juara show case audition, Pu- Dheny : +6282225509369, pin bb 328B8811 / Riyo : rwacaraka Accoustic Music Studio, dan artis +6224-70579577. (J12-49)
Rampok Tempat Kerja Dihajar Massa
SM/Muhamad Nurhafid
BABAK BELUR : Erik Cahyono dirawat di RS Banyudono. Dia nekat merampok Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Manunggal Makmur di Desa Bangak, Kecamatan Banyudono, Boyolali, tempatnya bekerja.(17) BOYOLALI - Seorang karyawan Koperasi Simpan Pinjam (KSP) di Boyolali nekat merampok tempatnya bekerja. Dia adalah Erik Cahyono, warga Mojosongo Solo. Pelaku nekat merampok di tempatnya bekerja KSP Manunggal Makmur di Desa Bangak, Kecamatan Banyudono, Boyolali. Dalam aksi itu ia menodongkan pisau kepada rekan kerjanya perempuan di bagian keuangan, Siti Sri Sayekti (20). Ia memakai penutup kepala menggunakan kerudung dan masker agar tidak dikenali. Informasi yang diperoleh menyebutkan, peristiwa terjadi Jumat pagi (24/10). Pelaku melakukan aksinya saat koperasi tempat kerjanya itu dalam keadaan sepi. Di kantor hanya ada dua orang rekan kerjanya, yaitu Siti Sri Sayekti dan Destik Pujiati. Pelaku datang dengan menggunakan motor dan langsung menghampiri Sayekti di bagian keuangan. Ia menodongkan pisau dapur ke muka Sayekti dan juga memegangi baju serta memukul korban. Pelaku meminta agar dibukakan brankas tempat menyimpan uang, namun korban berusaha berontak dan berhasil mendorong pelaku ke dinding. Korban segera kabur sambil berteriak minta tolong kepada warga sekitar. Pelaku selanjutnya memegangi rekan kerjanya yang lain, Destik Pujiati dan meminta cepat dibukakan brankas. Namun tidak dituruti. Takut aksinya ketahuan massa, pelaku berusaha kabur dengan motor Honda Vario miliknya.
Namun, massa sudah mulai berdatangan dan melakukan pengejaran. Sampai di jembatan perbatasan Kecamatan Banyudono dan Kecamatan Sambi pelaku akhirnya tertangkap. Massa yang geram kemudian memberikan bogem mentah pada pelaku sampai babak belur. Luka Parah Beruntung petugas Polsek Banyudono yang mendapat laporan segera datang. Pelaku kemudian dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka parah. Kapolsek Banyudono AKPWahidin menyatakan pelaku mengalami luka sobek di bagian kepala. Jajarannya mengamankan pelaku ke RS Banyudono. Dari peristiwa tersebut, pihaknya juga menyita barang bukti berupa pisau dapur yang digunakan pelaku untuk menodong serta kerudung dan masker yang dipakai pelaku untuk menutupi wajahnya. Juga motor yang digunakan sebagai sarana. Kapolsek membenarkan pelaku adalah karyawan di koperasi tersebut. ‘’Apa motifnya merampok belum kami dalami, sebab saat ini pelaku belum bisa dimintai keterangan karena masih menjalani perawatan di rumah sakit,’’ papar Kapolsek. Rekan kerja pelaku di koperasi, Sayekti saat dijumpai usai kejadian mengaku, tidak tahu jika yang merampok dan menodongkan pisau itu ternyata rekannya sendiri. Pasalnya pelaku mengenakan kerudung dan masker.(K23-17)
SM/Yoma Times Suryadi
KERBAU KYAI SLAMET : Kerbau Bule keturunan Kerbau Pusaka Keraton Kyai Slamet mengikuti Kirab Peringatan Malam 1 Suro Keraton Surakarta Hadiningrat, di Komplek Keraton Surakarta, Sabtu (25/10) dinihari. Kirab yang merupakan warisan Dinasti Mataram Islam diadakan tepat malam 1 Sura yang menandai pergantian tahun baru penanggalan Jawa (1 Sura). (88)
Sinuhun Tak Hadir Lagi di Upacara Malam 1 Sura ● Masyarakat Sambut dengan Panggung Musik SOLO - Sinuhun Paku Buwono XIII untuk kali ketiga sejak tahun 2012, tidak menghadiri upacara pelepasan prosesi kirab pusaka menyambut tahun baru Jawa 1 Sura 1948 atau tahun baru Hijriah 1 Muharam 1436, Sabtu dini hari (25/10). Meski demikian, upacara penyusunan barisan, penyerahan pusaka hingga pelepasan prosesi tetap berlangsung khidmat dan lancar di bawah komando KGPH Puger yang sehari-hari menjabat Pengageng Kusuma Wandawa Keraton Surakarta itu. ‘’Semua berjalan lancar tak ada aral suatu apa pun. Alhamdulillah, mudah-mudahan penyuwunan kita melalui doa di malam 1 Sura ini terkabul. Semoga bangsa dan negara kita serta keraton diberi ketenteraman, dan kemakmuran,’’ harap KGPH Puger yang dihubungi Suara Merdeka, kemarin. Ketika ditanya soal Sinuhun yang tidak hadir lagi di upacara malam itu, baik KGPH Puger maupun beberapa pejabat internal keraton malam itu tidak banyak berkomentar. Semua menyatakan bahwa setiap insan di dalam keraton, mulai dari raja sampai kawula mempunyai tugas yang sama, yaitu hadir dan menjalankan tugas masing-masing dalam setiap pelaksanaan upacara adat di
dalam keraton, tanpa diperintah atau diundang. Sebab itu, meski Sinuhun tidak hadir, sistem yang sudah mapan dan selalu dijaga dari waktu ke waktu, tetap bisa berjalan dengan baik, seperti pada pelaksanaan upacara adat besar menyambut pergantian tahun Jawa sekaligus tahun Hijriah. Upacara adat kirab pusaka berdasarkan kalender Jawa yang diciptakan raja Mataram Islam Sultan Agung Hanyakrakusuma itu mungkin hanya terjadi di Solo, apalagi yang melibatkan pusaka dalem mahesa Kiai Slamet. Kemarin, ada sembilan ekor mahesa bule Kiai Slamet yang dilibatkan menjadi cucuk lampah kirab yang prosesinya didukung ribuan orang kerabat dan masyarakat. Ada sejumlah abdi dalem srati (pawang) yang bertugas menjaga satwa jinak itu, bersiap di halaman Kamandungan sejak pukul 21.00, Jumat malam. Di saat kawanan kerbau bule bersiap menjadi cucuk lampah, ribuan warga dari berbagai daerah yang menyaksikan di sepanjang rute yang dilalui kirab mulai dari halaman Kamandungan, tampak lebih tertib dibanding tahun-tahun sebelumnya. Banyak
pula warga sekitar kompleks keraton yang tergabung dalam Kelompok Sadar Wisata tingkat kelurahan (Pokdarwis), memanfaatkan malam itu dengan menggelar hiburan keroncong, musik islami yang dipadu dengan baca puisi dan sebagainya. Di Yogyakarta Sementara itu, penyambutan malam tahun baru Jawa dan Hijriah juga berlangsung meriah dan khidmat di Yogyakarta. Hampir semua tempat bersejarah ramai dikunjungi warga, antara lain Pantai Parangkusumo Bantul, makam raja-raja Mataram Imogiri, makam Panembahan Senopati Kota Gede, dan makam Sewu. Namun, dari sekian prosesi yang paling menarik dan menyita perhatian masyarakat adalah ketika ribuan warga Yogyakarta dan sekitarnya menggelar laku tapa brata mubeng beteng Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Suasana meriah tampak sejak pukul 19.00, di mana warga mulai berkumpul di Alun-alun Utara Yogyakarta atau tepatnya persis di depan Pagelaran Keraton Yogyakarta. Semakin malam suasana semakin meriah, karena makin banyak warga yang kerumun untuk mengikuti laku tapa brata tersebut. (won,sgt-24)
Panpel Persis vs Martapura FC Mengaku Sudah Kantongi Izin SOLO - Panitia pelaksana (panpel) Persis Solo mengaku telah mengantongi izin dari kepolisian. Mereka menolak tudingan Kapola Jateng Irjen Nur Ali yang menganggap duel tuan rumah melawan Martapura FC di Stadion Manahan, Rabu (22/10), tak dapat izin. Ketua Panpel Solo, Paulus Haryoto mengaku telah mengantongi izin penyelenggaraan laga kandang babak delapan besar Divisi Utama, jauh hari sebelumnya. ‘’Surat rekomendasi pertadingan sudah kami pegang jauh-jauh hari sebelumnya. Sehingga panitia tidak ada masalah dengan penyelenggaraan laga delapan besar di Solo,’’ kata Paulus, Sabtu (25/10). Kapolda Nur Ali meminta panpel Solo bertanggung ja-
wab atas kejadian kerusuhan yang menewaskan seorang penonton Joko Riyanto, warga Ngaliyan, Simo, Boyolali. Kapolda juga menerangkan, jika tewasnya Joko disebabkan tusukan benda tajam. Selain itu, korban juga terinjak-injak oleh penonton lainnya. ‘’Kapolres sudah diarahkan untuk meminta pertanggungjawaban penyelenggara pertandingan. Hasil autopsi menyatakan meninggal karena tusukan benda tajam, bukan karena tembakan senjata api,’’ kata Kapolda usai memimpin apel penutupan Operasi Mantab Brata Candi 2014, di Lapangan Mapolda Jateng, Jumat (24/10). Tak Keberatan Paulus membawa bukti surat rekomendasi dari kepolisian jika tiga laga Persis Solo
di babak delapan besar sudah mengantongi izin kepolisian sejak 2 Oktober lalu. Dalam surat nomor YAN.2.14/47/X/2014/Resta Ska yang ditandatangani langsung oleh Kapolresta Surakarta Kombes Pol Iriansyah itu, kepolisian tak keberatan atas diselenggarakannya tiga laga Persis Solo, termasuk lawan Martapura FC. Surat tersebut dikeluarkan 2 Oktober lalu, atau sehari sebelum Laskar Sambernyawa menjamu Pusamania Borneo FC.
Selain itu, perwakilan kepolisian juga menghadiri temu teknik jelang pertandingan, termasuk menjelaskan jika laga sepak bola di Stadion Manahan sudah mendapat izin. Prosedur yang dilakukan panpel dengan membuat izin tiga laga sekaligus dinilai Paulus sudah tepat. ‘’Panitia tidak berani menggelar pertandingan jika tak mengantongi surat izin. Apalagi pihak kepolisian turut mengamankan laga lawan Martapura FC,’’ jelasnya. (ger,H74-90)
10
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
LAIN-LAIN
LOWONGAN
MrCLEAN,LAUNDRY Trima CuciKarpet Sofa,SpringBed,Kursi Ktr,Dll.Dgn TeknologiModern,Antar-JmptGratis Pusponjolo Dlm 23 Smg.Ph.7609210 Jl.S.Parman 63 Ungaran,T70370888 Jl.Raya Kaliwungu 53 Ph.70675785
BTH MRKTNG&TEKNISI KOMP,Min SMA/ Sdrjt,Pria Pny Mtr(Teknisi),Jam Krj Mall (Mrktng) Max25Th,Pnmpln Mnrik,Gj+UM,Lam.OBJ GROUP,Plaza Simpanglima,Lt4,No.14,T.70800069
01589102014-6
OBAT Impotent,ED,Pelarisan,Pelet Kaya Tanpa Tumbal Mahar 250rb Hub: Mas Wied 081 3527 2779 01574102014-3
CUCI GUDANG BUSA LEMBARAN 2x1m, Tebal 1-10Cm.Kw Super & KW Super Xtra.Hub:08172340088/BB 265ADE14 01A26J141CK-3
CUCI GDG Sparepart Mtr Roda 2 &Roda 3,Jl.Kol.Sutarto No.100 Solo.Hub(0271)648764/08122658158 01A26J146SG-3
STRES KARTU KREDIT & KTA MACET? KetakutanDikejarKolektor&Diteror Hub:081 901 805 111 - 70643669 01A26J141CK-3
SPECIALIS RELIEF,TAMAN,KOLAM KOI Air Terjun,Renovasi:081931936120 01575102014-2
RIDHO GORDYN TrmPsn:Gordyn,Sprai dll.PsrBulu(TuguMuda)Smg70372008
01009102014-5
Dibutuhkan Sopir ± memiliki SIM BI/B II,Gaji±2,2jt/bln,Sedia Mess (Bali).Lamaran Tertuju ke PT.Sukanda Djaya Jl.Tugu Wijaya IV No.9 Semarang/ 024.8661037 01A26J141CN-5
1.ADMIN 2.PACKING 3.POLA 4.Op.Jahit 5.Internet Marketing 6.Op.Cutting KM 8. Dtg Lsg:Surya Indah Garmindo, Kawasan Industri Candi H-2,Krapyak (Bp Anton)
01598102014-2
MEBEL BAGUS BERKWALITAS & MURAH Di Tk Sampurna,Depok 51 Semarang 01574102014-2
BIKIN KARAOKE Sistem Komputer 3,5jt Lagu Terbaru: 089617872609 01575102014-2
SERVICE SPRING BED & SOFA.GANTI Cover,Busa,Per.Hub:(024)70921001 01511102014-2
BAHAN BANGUNAN
BIRO PERJALANAN
JUAL GAMELAN SELENDRO PELOK Perunggu (Nego).Hub:081552279908
DICARI SALES (P/W) 22-40th u/ Daerah Semarang&Sktrnya.SIM A, B.Inggris,ngerti Mandarin,Pglmn. min SLTA. Krm Lmrn Lgkp+Foto ke Jl.Pluit Barat V No.2 Jkt 14450
** LOWONGAN ** LOWONGAN
* HAJI *
01A26J141CH-2
PROMO KERAMIK 40x40=38.500 UsahaMakmur,MT Haryono61-3550888 01A26J141TT-2
**BINATANG BINATANG RUMAH ** RUMAH JL:BURUNG MURAI BATU,MUDA HUTAN, Jinak,Ngepor,Jantan EkorPanjang, BetinaKlawu.Minat hub:0243566269 atau: 087700264185, 08164885940 01599102014-4
JUAL ANAKAN HERDER TOP di Kenel Top"Golden Schiff"anakan import Parakan Hp:081 668 3747 01A26J141TT-3
JUAL IKAN ARWANA SUPER RED 3EKOR P:32-35cm+Aquarium.082133322254 01532102014-2
ANDA BOSAN ANJING RAS / KUCING Mau Dijual,Hrg Oke.Hub: 70122228 01A26J141CK-2
** BIRO JASA BIRO**JASA
* JASA PROPERTY * DESAIN GAMBAR 20Rb/m2.BngunBaru, Standart 2Jt/m2,Mnengah 2,4Jt/m2 Mewah Mulai 2,8Jt/m2.Kwalitas No.1 Hub:Ir.Joko S, 081 6655 319 01592102014-4
SPESIALIS KEBOCORAN,Dak,Atap, Talang.Garansi.0856.268.3333 01589102014-2
TRMA JASA Borong Bang.Ruko,Renov Rmh Home Property,081 391 588929 01592102014-2
BERHADIAH UMRAH !!! DaftarkanSegeraHaji&UmrahAnda Di KaisaLilHajj BiayaMulai USD 1850 Berangkat Tiap Senin&Sabtu. Hub: (024) 3559 678 / 081 2287 7758
DIBUTUHKAN SEGERA~1.Teraphis 2.Customer Care. SMA/D3. Kirim ke Klinik Terapi Kesehatan Nuga Jl.Kedungjati No.26 Semarang 01592102014-4
BUTUH TENAGA SPBU 44.501.09 Operator & Security Pria/Wanita Max 30Th,SKCK,Kirim Lamaran,Jl. Siliwangi No.440 Smg,024-7606567 01554102014-4
DBTHKN CPT 2 Tenaga Pria Untuk Mesin Injeksi Plastik,Gaji UMR, Tunjangan Kesehatan,Makan, Komisi,dll.Hub:083838734484
01598102014-3
* SERVIS (PANGGILAN) * HARI LIBUR BUKA ServiceKhususKul kas 2 &3Pintu,AC,M.Cuci.W.Heater KGas,PAir,TV SgalaMerk.Panggilan Dlm &Luar Kota *3558O36-7O992918 01576102014-4
MULYA TEHNIK Ph.70618222/8445879 Specialis:AC.Kulkas.WHeater.PAir MCuci.24J-LiburBuka.Jl.Sriwijaya
01A26J141TT-3
TEMPAT PENDAFTRN HAJI&UMROH.Ijin D/21,HajiBrkt2015Sms081326047718
DBTHKN Staff Cs Wnt U/ Jakarta Usia 25-35Th U/ Yayasan Penyalur PRT Min SMA(ada mes)087880906060
01A26J141RZ-3
* SUMUR/WC * CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin cepat,bersih & memuaskan Hub:(024)3542653-3562498
01576102014-3
ZEBRA KURAS WC Dijmn Bersih&Puas Mahal Tidak Jadi Jaminan.Hubungi CakrawalaTmr18.Ph7609683/7601651 01589102014-3
01592102014-2
SANTOSOJAYA KRS WC&LBH,TANJUNG 8 Ph(024)3548090-3542438-3542439 01A26J141PT-2
* TIKET * BUKA 24JAM PASTI DAPAT TERMURAH TiketPswt,Kereta,Htl.Cendrawasih 17 T:024 3559 678 /081 2287 7758
01A26J141TT-2
BURSA TIKET MURAH - ONLINE !!! Smg:3584141-8442468, Ung:6924040 01A26J141GM-2
01593102014-3
LSG KRJ BTH TNG TETAP KANTOR Cab Jteng U/ Prodksi,Staf Kantor 1,7 SMS/H: 085950754319 (Ibu Arlita)
01A26J141CM-2
SEWA MOBIL : Hub.0857 2951 4882
01592102014-3
BUTUH ADM WNT S1-ACCOUNTING,BISA Computer,Lam Kirim Ke:PT.JANICO RAYA,Jl.Raya Genuk KM 5,6 Smg
01A26J141GM-2
ELF 13SEAT LUX KARAOKE 2000 LAGU Nugroho(024)8318454-8504071 Smg.
01267102014-3
01A26J141CH-2
CARI TENAGA PRIA,SLTA,MAX 23TH, Datang Lsg Ke:Mijen Motor Lemah Mendak No.3 Rt.2 Rw.06 Mijen-Smg
MUJUR RC Pick Up.Box Grand Max Hubungi:70333133,081325633133 01574102014-2
01390102014-3
* TOUR/TRAVEL *
DICARI Tkg Masak Padang. Gaji menarik.Lam ke Jl.Katamso no.10 Bayeman Magelang, CP: Bp.Aziz
TS TRAVEL: SMG-BDG,SMG-PWKT SMG-YK Telp.7609958,6921059
01A26J144MG-3
DBTHK:SALESMAN &SOPIR u/Perush. Variasi Otomotif.Lamr:CV.Triska Utama,Jl.Syuhada Raya No.99 Smg
01A26J141CM-2
** BPR/BUTUH BPR/BUTUH UANGUANG **
01A26J141TT-3
DIBUTUHKAN: SOPIR PRIBADI, PRT/ Pasutri+Karyawan/wati.LamaranKe: Jl.Amarta I No5 Smg.T08156690078
GESTUN1,3% Plnsan1,4%SampaiMalam SmgBawah70346999 SmgAtas70563999 01A26J141CK-2
01575102014-3
ELEKTRONIK ** ELEKTRONIK ** JUAL LAMPU Penerangan Jalan Umum (PJU)TenagaSurya Garansi3Th DSBC Ruko Soba Bisnis Square JD71 Solo Baru-Solo Telp:0271-622948 01A26J144SL-4
** HIBURAN ** HIBURAN
* KOLAM RENANG * SWIMMING POOL Golden Hill Bukit Duta 2-4 Bukitsari.024-7473191 01A26J141TT-2
** KEHILANGAN ** KEHILANGAN HILANG BPKB H-2365-NP An.PT Blue Gas Indonesia.Hub:08122557476 01578102014-2
STNK & BPKB H-6250-GH An.JOHANES Kurniawan.Hub:087731716830 01744092014-2
HILANG BPKB H-3564-QS An.LILIK Mujiyono.Hub:08122557476 01578102014-2
STNK H-3758-KI,an Juremi d/a Kalibeji RT1/RW3 Kec.Tuntang 01A26J146SG-2
** KERJASAMA ** KERJASAMA DICARI MITRA DOKTER UMUM & GIGI, Klinik Mardi Saras,Jln.Tambak Dalam Raya 55 Smg T.08161617867 01593102014-3
KOST
Ngekost Bisa Dapat Mobil Hanya Ada di D'Paragon Fasilitas Lengkap:AC,TV Kabel,Laundry,Wifi Full Furnished,Mulai 1,5jt/bln, 150rb/hr.4 Lok.Strtgs Tembalang, Veteran,KijangUtr,BukitSari.Hub: 081229992200 www.dparagon.com 02027092014-7
KOST PUTRI Bngnn Baru,Fas.Lngkp, Nyman,Prkir Luas,Lok:Jl.Ketileng Tmr VI/69(Dkt RS Kodya Ketileng& Kampus UNIMUS).Hub:(024)70123472
01A26J141GM-3
TIKET PSWT MURAH.Gajahmada 70B j8-21.T70170333-3585777-3515345
KLINIKITA Cari:Perawat,dr.Umum, dr.Gigi,Apoteker,AA.Kirim Lam Jl.Abdulrahman Saleh Kav.783 Smg
01A26J141CH-4
** KOST ** BINTANG SEDOT LIMBAH WC MURAH Bersih(024)70646596/081901141395
01498102014-3
TRANS SUKSES: Charter/Sewa Elf/Bus Ph.6921059,33058808
01592102014-3
RODAMAS KRS LIMBAH WC Mobil Baru TdkBau,MsnOtmts,Dlm&LrKota,H.Lbr Bk(O24)85O5943/7O721444/7O96O563
DIBUTUHKAN TIKETING,Max 25Th,SMA / SMK,Kirim CV Ke Panorama World Jl.Menteri Supeno No50.T:8444900
BUS NUGROHO AC/NON AC/EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th'2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 smg Ph(024)8318454-8504071-70286647
01A26J14WWS-3
SEDOT WC JGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X.Hb:Doremon Jaya Sjk 1980.T:024-6722939/76729596
01A26J141TT-3
TANPA SURVEY: 23jt Pick Up,28jt Ayla,40jt Luxio,48jt Terios,35jt (Xenia,Sirion,GrnMx)081216834744
01193102014-4
Krywan Pria Exclusive,AC,Loundry Dkt T.Muda:70541965/08157651965 01598102014-2
KOS Pasutri(Sah)BangBaruPaviliun KmrDlm,Dpr,RT,StrgstPalbn6711292 01598102014-2
DICARI:SOPIR SIM.A Hub:085 842 575 769 (Jam Kerja)
XENIA XI DLX PLUS'2011 HITAM (H) Tgn-1,Istw Skl Tdk Kcw 70710480
DICARI PENJAHIT Hub:024-70595556 dgn Mas Sulis 01578102014-2
Bth Tkg/Kenek Las Besi,Canopy U/ Klmntn:GustiPutri II/21-70114554 01592102014-2
DCR PRT Wnt Max30th Tdr Dlm,Diut Luarkota Gaji 700rb.085866869696 01593102014-2
BTH:Min D3 Sipil,Ngerti SAP,RAB, Autocad:Jl.Lamper Tengah 2 No593
01A26J146JT-10
DIBUTUHKAN Salesman pengalaman bahan bangunan max.40thn.Motor sendiri.Brsdia tgas keluar kota Fas(gaji,instv,asrnsi&jamsostek) Fax CV 021-58904626. Email: saleswe @ hotmail.com/data lengkap Via SMS 0896.0308.8376 01A26J146JT-7
DICARI Pria max.40th min Tamatan STM bangunan sebagai pelaksana Lapangan diPerusahaan Kontraktor Perumahan,Penempatan di Jakarta Lamaran di email ke:ptybp @ yahoo. co.id atau Hub:085710493421
01575102014-2
BTH CS Wnt Max30th,MinD3.Lmr ke ParkwayHealth,ErlanggaTgh18C Smg 01A26J141AL-2
BEAUTICIAN, KAPSTER,PENJAHIT, Karyawati.Hub:T.70662429 01A26J141CK-2
Pel.Sosial Krstn Bth:Laki2,Prwt, Plyn Srbtn,Tggl Dlm:024 70265286 01592102014-2
BTH:OFFICE BOY Max27Th,SMP,Jujur Cekatan:Jl.Lamper Tengah 2 No593 01575102014-2
** MESIN **MESIN
XENIA Xi'2011 Electric Mirror, Velc Racing, 081 212121 696
Dbthkan Krywan FamilyFun Karaoke Jl.Pandanaran No50 Psisi Manager Outlet,KaShift,Ass.EDP,Acounting Kasir Koki,OfficeBoy,Waiter/es Customer Service.Max dtnggu 2 Minggu stlh iklan ini terbit 01569102014-6
DIBUT.STAF MARKETING,Pria,Muslim Min.D3,Max.30th,SKCK,Punya SIM C Menyukai Pekerjaan Lapangan,Utk Ngaliyan.Krm Lam:KJKS Binama Jl. Tlogosari Raya 1,Ruko ANDA Kav.7 sdm.binama @ gmail.com Max31 Okt 01593102014-6
BTH SGR: 1.Manager 2.Ppic 3.Pur chasing 4.Drafter 5.Admin pglmn min 1th Pt.horestco jl.Ra.Rukmi ni 18/4 bawu batealit jpr 59461/ tlp.02915760267/hr @ horestco.com 01A26J146JP-5
PELUANG KERJA Di PERUSAHAAN Malaysia 18-35Th,Gaji 3-6Jt Gratis Biaya Proses,Asrama, Transport.PT.Sofia Sukses Sejati Tlp:024-7619201 & 087731793440 01425092014-5
BEASISWA? Syrt:Wnt,Min SMA.Pnddk Ank&Mjd GruLesAnk2(6th,4&3)stiap hri.Kul pgl&tdr dirmh sya.pnySIM C.Fas:U.Sklh+U.Bnsin+U.sk.Hub: smrg @ samabe.com /085737206885 01A26J14AGL-5
JUAL:MSN OBRAS, MSN JAHIT,MESIN Zig-Zag.Hub:0812 2650 6629 01A26J141CK-2
FUJI Shinohara 58 & Ryobi 500k Sparasi,Seiap Tes,081 225 61676 01A26J144SL-2
** MOBIL DICARIDICARI ** MOBIL ANDA INGIN JUAL MOBIL T.70106220 Dtg Sgr Ke Rmh Anda Pasti Dibeli 01A26J141CK-2
MOBIL ** MOBIL DIJUALDIJUAL **
01595102014-2
BU D.GMAX PU1.5 th 2013 Htm 73Jt Tambak Mas 5 No.66 Ph.70850772
01573102014-10
HARDTOP'81 PRIMA LUAR DLM 5Speed Hub: 0821 33933 595 01A26J141CK-2
* KIA * VISTO'2OO2 MANUAL (H)SILVER ISTW Hub:(O24) 7O171O19 01576102014-2
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Carenz'05 (H) istw 01602102014-2
SEDONA'06 Silver,Simpanan,110Jt Naga Jaya Motor,7604047,7603253
01A26J141GM-2
SIRION All New 2011 (H) MT,Putih 110Jt(Nego) Hub:081346507791
01592102014-2
* MERCEDEZ *
01587102014-2
FEROZA SE'95 (AA)VELG COBRA,BAN 33,Gagah:085 943 360 500 Weleri
MERCY C-CLAS 230 AT'07 Elegance, 210jtNg;081326505233/02476745541
01592102014-2
GRAN MAX 1.3 PU 2010,Hitam Ors Cat,KM 73Rb,Istimewa. 70334620
01606102014-2
01593102014-2
Sirion M'09 htm istw ban VR16 96Jt Nego Tipis.081326656637 Ung 01561102014-2
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Mirage'13GLX Putih M/T Tgn1SptBr Kuda'03 DLX & Kuda'01 GLS istw 01602102014-3
PAJERO'2O1O HITAM (H) FULL AUDIO 3O5Jt*O81229154OO / O82134962469 L300 PU '2000 Bak Rata Baru (H) Tgn I,Ors Cat,Terawat.70334620
EVEREST XLT AT 2011,Htm,100% Ori Fiesta'2011 AT,Putih,Bgs Skl Ranger Dbl Cabin'2008 3.0 Pol H Naga Jaya Motor,7604047;7603253 01592102014-4
PROMO MOBIL88 ASTRA 024-76633188 Ranger Dc'09/10 90an085741896688 Serbu Bunga 4.5%*Free TLO 1TH 01583102014-3
01A26J141TT-2
L300 Dp 6jtan ,Col d Dp 15jtan Hub: 02470646615 01A26J141CN-2
KhsusHrIni BU EVO 3'96 APIK,H,AC Audio,PwPsEmCL,60jt.085727780008 01599102014-2
PAJERO EXCEED'12,(H),Putih,Tgn I Istw,Km Dikit,338Jt.T:0817820414 01528102014-2
* HONDA *
Lancer GLXi'97 Evo 4 FullVar Gold 78Jt Nego.085865168950 Ung
Mobilio14AT Prestige,Km3rb,SptBr Sport CRZ'13 Merah,Km5Rb,Spt Br Odesey'10 Silver,100% Ori,Tgn I New Odesey'2004 AT,H,Tgn I,Top Accord'2004 VTiL AT,Hitam,BgsSkl Accord'02 VTiL MT,Hitam,Bgs,90Jt Accord'2005 VTiL,Hitam,Spr Antik Accord'04 VTi MT,Silver,100% Ori Accord'2010 VTiL AT,Istw Skl Naga Jaya Motor,7604047,7603253 01592102014-10
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG JAZZ'10(RS)Hitam,A/T Istw Ors Jazz'05'07 A/T Slverstne NolSpet Freed'09'10 PSD Hitam&Putih,Istw N.City'04'07 Hitam&SlvrStne FVar Stream'04 Hitam A/T Istw N.Acord'03 VTiL Silver,NolSpet Ferio97Merh,istw&Cielo95MerhFVar 2Maestro'93,Biru&Coklat,Ors 01591102014-9
Ferio'97 Tgn1 drBaru,jrgPake mulusSkl 100% SuperIstw skl,dija min Msh SptBaru,PastiSuka,Pemake Srondol Asri Blok A.4 SrondolSmg
01561102014-2
PAJERO DISC 41Jt+10Jt+8Jt,Outlan derDisc27Jt+8Jt+6Jt.081227069617 01551102014-2
KABIN COLT DIESEL Canter 4Rd-Bru Komplit.08122802412/088215318087 01536102014-2
MOBIL * MOBIL ANTIK *ANTIK HOLDEN SLENDANG 61(Total Ori)Pra mbanan Tgh I/2 Myrn SMP Isriati 01592102014-2
* NISSAN *
01A26J141GM-4
JL CRV MATIC '2008 2.0 DarkMocca Km34Rb,Brg Istw,STNK Agst 2015 Hg 200Jt.Minat?SMS:08122909897
01602102014-3
DIJUAL X-TRAIL ST 2008 A/T Abu2 Metalik.Hub: 70276960 01593102014-2
X-TRAIL XT'05 A/T 115Jt Nego Brg Bagus. 082221985180/087731839237 01A26J141GM-2
GrandLivina SV'10,HijauMudaMetlk Tgn1 DrBaru.Ex Wanita.0811149501 01603102014-2
* PEUGEOT *
01592102014-3
BU: JAZZ RS'10.H.Tgn1.MT.Silver Km 38rban.Istimewa.160jt.Nego Ph:082 227 749 188.Pin:27D1CC9A 01574102014-3
JAZZ '07 MATIK SILVRSTONE H ASLI BykBonus.081325038430 118Jt Nego 01578102014-2
Honda Jazz RS.AT.Th 2009.Hitam Kndsi Terawat.Bagus.081329228686 01564102014-2
JUALCPT:HONDA ODYSSEY'2002.HITAM Plat H.Istw. Hub:081 6488 4484 01599102014-2
JUAL: Accord Exec'85 Ors,100%Sim panan.HP:36jt. Jl.Arjuna 19 Smg 01577102014-2
FERIO'96(K) MERAH MET,ORS,73Jt 081 326 956 339 Weleri 01592102014-2
ALL NEW CITY '2009, Type E Silver, Istimewa, 081 212121 696 All New Civic th 2007.M/T.Hitam Metalik.Asli H. Hub:085640090800 01572102014-2
JUAL CRV Th'2008 2000cc,MATIC, Hitam,190Jt Hub: 0812 333 499 30 01592102014-2
ALL NEW CRV '07 2.0 AT Istimewa. Hub: 081 901 915 261 01575102014-2
01602102014-2
* SUZUKI *
01602102014-8
PROMO MOBIL88 ASTRA 024-76633188 Apv Sgx'11 117Jt;Futura Pu'10 Serbu Bunga 4.5%*Free TLO 1TH 01583102014-3
APV '05/07 Harga 75Jtan BrgBagus 082221985180 / 087731839237 01A26J141GM-2
APV Blindvan'09 DP13Jt Ang 1,9Jt Zirang Siliwangi 504 T:7605972-3 01A26J141GM-2
VITARA'93 Istimewa,Hijau Metalik Hub:Haryanto.085600225302 01598102014-2
KARIMUN'10 GX MT,SlvrMet,Btl2Bgs Naga Jaya Motor 7604047;7603253 01592102014-2
DIJUAL SX4 X-OVER 1,5 th 2007 Manual Abu2 Metalik.Hub:70276960 01593102014-2
AERIO '04 Silver, Manual, An. Sendiri,Ors Cat,Istw. 70334620 01A26J141TT-2
AERIO 2005 AT,Biru Metalik Istw Gombel Permai III/65.T0811272719 01564102014-2
APV'2004 Merah Type.A Standart 65Jt Nego.Hub:081.901.578493 01598102014-2
01602102014-2
* TIMOR *
BURSA MOBIL DIAN....MINGGU BUKA Mjpahit 35&Supriyadi60 T70056700 2TarunaFGX&FL'02 Silver Istimwa 2TarunaCSR Efi'02&'00 HtmNolSpet Taruna CSXLimited'00 Coklat Met Xenia LiPlus'09/10 Merah 100%Ors TeriosTX Elegant'08/11 Tgn1Silvr
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Panther LS'02'06 Biru&Gold,istw TotalEasy'95 Hijau,Ors 01602102014-3
PROMO MOBIL88 ASTRA 024-76633188 Isz Elf Box'10 105J 085741896688 Serbu Bunga 4.5%*Free TLO 1TH 01583102014-3
01573102014-7
Ferosa G2'99/98,Tgn 1,Jrg Pake 100% Ful Ors,Dijamin Super Istw skl Spt Pake Mbl Baru,Tdk ada 2nya se Jateng,Pemake Vila Aster 1 Blok A.4 Srondol Smg 01604102014-5
GRAND TOURING '12,100% ORI,TGN I Naga Jaya Motor 7604047; 7603253 01592102014-2
JUAL PANTHER 2013 (K),HITAM,Ori An.Sndri,190jt Nego.081391926199 01593102014-2
01576102014-2
Avanza G13 Th 2011 Hitam Metalik Hub:085 8900 42 777 01572102014-2
ALTIS G 2009/2010 A/T Hub:Villa Ngalian D.16 HP.085 640 399 191 01592102014-2
BU LGX 1.8'00 SGT ISTW,CKLAT MET AN:Sndri (H),Ori,HP.085713069474 01557102014-2
AVANZA'05/07/08 80Jtan Brg Bagus Terawat082221985180/087731839237
TIMOR SOHC'96 (B)ABU2,ISTIMEWA 27Jt Nego:081 229 266 08 Weleri 01592102014-2
* TOYOTA *
AVANZA G A/T'1O (H) SILVER-TGN 1 Terawat -Sgt Istw * O24-7O728778 01576102014-2
AVANZA G'2004 Silver Orisinil BagusSekali085640335976/70123365 01575102014-2
YARIS E'2011 Tgn 1, Manual Istimewa, 081 212121 696 01A26J141GM-2
FORTUNER DIESEL G AT'1O(H) HITAM Tgn1,NolSpet,SgtIstw*O8883967977 01576102014-2
TOYOTA AGYA '13 Hub: 081 901 915 261 01575102014-2
INNOVA G'05 MT,Htm,Bensin,Tgn 1. Nopol 1 Angka,Istw.081805931762 01540102014-2
Starlet '91 LSE 1.3 EDI MURAH Sangat Istimewa.Hub:081325708065 YARIS S MATIC '06 Pol H Tangan 1, Asuransi. 081228695663 01575102014-2
JL CPT BU LGX DSL'2000,H,Silver Istw,Hrg 90Jt.Hub:081325616975 01A26J141AL-2
FORTUNER G 2010 GRAY,ISTIMEWA Tangan 1,Hub:Fai:081575506107 01556102014-2
INOVA G'07 Bensin Super Istimewa 082221985180 / 087731839237 01A26J141GM-2
JUAL INNOVA V LUXURY GREY'2010 Istimewa,Hub:0811276556 AVANZA E Up To G'2012,SILVER,AC Dobel,VR,Plat K,Hub:081273272784 01537102014-2
KIJANG SUPER BOX'94 AC,VR,RADIAL 42Jt Nego Hub: 085 640 399 191 AVANZA G'09/08 HITAM,H,TGN I,ORS Antik:AbdulrahmanSaleh 67 Myaran 01592102014-2
BU:KIJANG SUPER ROVER TH 95 BIRU FVar.081 2292 65007/024-70521041 01A26J141CK-2
YARIS E MANUAL 08 Stone H Tg 1 antik 50rb SerepBlmTurun91003747 01A26J141CN-2
TOYOTA PROMO AKHIR Thn Special PriceInfoPmesan Ade-081390181627 01A26J141AL-2
SPR KJG G'96 H,VelgRac,Ac Dingin Biru,DashboardSedan.024-70409200 01578102014-2
JUAL CPT BU: K.Krista 2000 Solar Istmwa HP:96jt. Hub:08156542233 01577102014-2
JL:KIJANG LGX '99 DIESEL(H)Kead. bgs.Senjoyo II/37 Ph:70118878 01A26J141TT-2
** MOBIL SERVICE ** MOBIL SERVICE AC MOBIL ANDA TIDAK DINGIN? BAU? Dg TeknologiKomputer AC Mbl Anda Dijamin Dingin Maximal. "Bengkel Binaan Astra" Spesialis AC Mobil Majapahit160 SmpgTOLGayam6703009 SoekarnoHatta50 Arteri Tlogosari (6725757)Sukun58 Bymanik:7460358 PerintisKemerdekaan 80 PdkPayung (7478026)Jl.Barito No.9(8448119) 01511102014-9
BENGKEL SERVICE HONDA & NISSAN Spesialis Mesin& Onderstel Ganti Oli,Tune Up,Service Rem SuperCar,SultanAgung 98-dktAkpol NEW TERUS MAJU JAYA.Majapahit700 T.76747531.TuneUp,Balance,Rem,AC Oli,Spooring,InstalasiKabel,Cuci 01589102014-3
** MOBIL VARIASI ** MOBIL VARIASI
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Innova'12 G/V,Hitam,Istw Avanza'06'11 E/G,Silver,Ors Rush'08 M/T Vios'05 Hitam Altis'02'04 HitamM/T,NolSpet,Ors LGX'03 Hitam & Silver,Full Var SX'01'03 Biru,Ors&Lsx'03 Gold Krista'00'01Biru&KjgSuper'95FVar NCorola'00Slver&GrtCorola93FVar LGX'01'02 Dsl,FullVar Htm&Merah 01591102014-10
DIBELI TINGGI MOTOR ANDA SEMUA Type,siap dtng ke rumah-70187836 01A26J141TT-2
DIBELI MOTOR SEMUA TYPE, Motor Tua-Tua/2 Tak OK: 0856 4133 5004 01575102014-2
** MOTOR DIJUALDIJUAL ** MOTOR
* HONDA * JL:CB 100'78 Klasik,Merah,Modif VelgBan Racing Baru.024-50292939 01A26J141TT-2
CBR 250CC Repsol Edition'2013 Kond.99%,hrg 48jt.085.740.747474 01A26J141TT-2
JUAL HONDA SUPRA X'2003 AKHIR,Hi tam,Tangan I Hub: 0817 959 5599 01592102014-2
* YAMAHA * BU:MIO SOUL GT 2012 MERAH,H Banyumanik,T.085 8654 18003 01A26J141CK-2
USAHA ** PELUANG PELUANG USAHA ** Seminar Entrepreneur Terdahsyat! Gratis!"Cara Mdh Jadi Pengusaha" By Roike Sahetapy, Senin 3/11/14 Hotel Citra Dream Smg,Sesi 1:Jam 13-16,Sesi 2:Jam 19-22 SMS: Dftr #Nama#Plhn Sesi Krm:081915568890 01A26J141GM-6
SEMINAR Woman Interpreuner"CrMdh Bisnis Online,Bjr Order Oleh Pkr Digital Mrktng"RezaAditia"29 Okt '14,Jam9-14.CP:Lisa 087831161071 01498102014-4
HERBAL Gold-G Sea Cucumber Jelly Isi320ml.Hrg Grosir 089666020111 01A26J144SL-2
MODAL 3,6Jt Punya Usaha Travel Potensi 250Jt/Minggu.08112906986 01597102014-2
** PENDIDIKAN ** PENDIDIKAN
01A26J141GM-2
01A26J141TT-4
* ISUZU * * DAIHATSU *
VIOS G'2OO7 MANUAL(H)SILVER ISTW Jl.TegalWareng II/151*O8112991O5
01592102014-2
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Splash'11 M/T Coklat Mtl,istw X Over'10 M/T Putih,Nol Spet Estillo'08'12 M/T Pink/Putih Ors Swift'08'09 ST/GT,Hitam,FullVar APV'11 M/T Hitam,istw Baleno04NexG,Ors&Aerio'03HtmFVar Estim'93,Biru,Antik
* HYUNDAI * DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Atoz'01 Silverstone M/T, Ors
01553102014-3
Avanza G '09 DP 19Jt Angs 2,9Jt LGX Diesel '02 DP 20Jt Angs 3Jt Zirang A.Yani 179 T:8414322
01558102014-2
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Peugeot'04 (206) Biru,istw
01A26J144SL-3
MAESTRO'93 (INJECSI)MERAH,H,Paj ak Panjang,Istimewa,Pemakai Lsg Puspowarno III/4 T.082133684176
01583102014-5
AVANZA'10 Akhir,Pajak Baru,Ori, Jl.Pucangjajar Tmr Raya No.4 Pc.Gading SMG.Hub:085640392403
01572102014-2
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG G.Livina'07 XV Hitam A/T istw G.Livina '09 XV Hitam M/T Ors
01604102014-4
Honda CRV 2.4 Agustus 2010 Tangan I, Audio Mahal, Istimewa Pandanaran Dpn Toko Buku Merbabu Bukan Showroom, 0816-65-65-61
01592102014-8
PROMO MOBIL88 ASTRA 024-76633188 Avanza G'11 Mulai 116J Credit NewCamry G At'11 260J:Vios G'10 Innova G'11 168J;Innova E'9 140J Serbu Bunga 4.5%*Free TLO 1TH
01A26J141GM-3
01576102014-2
* FORD *
HARRIER'2011 Putih,Km18.000 Vellfire'2008 Htm,B9,No Cantik Fortuner'11 Bsn,Htm,Btl2 Bgs Camry'2008 V AT,Hitam Innova V Lux'12 Htm,AT,Tg I,Istw Innova'2010 G MT Kijang SGX'97 Super Antik Naga Jaya Motor,7604047,7603253
* MITSUBISHI *
01A26J141TT-2
BU TERIOS'07 Hitam (H) Istimewa Hub: 76740356 / 08122564221
BURSA DIAN Mjpahit45&Supriyadi60 SolunaGLi02&GrtCorolaSEG92 Slver AllNewCorollaSEG&KjgGrandExtra95 2Altis M/T'04&01/02 Merah&Silver 3Yaris E A/T'10&07&M/T'07 Merah AvanzaG VVTi M/T'06Silver OrsCat 2LGX&LSXEfi'03&2KristaEfi&Dsl'00 4Innova G'10'09Efi&G'12'06DslHtm Rush S'07&Wish AT'04SilvrNolSpet FortunerG MT Dsl'08 Slvr NolSpet
* JEEP *
01A26J141GM-2
01A26J141GM-2
01344102014-6
01A26J141RZ-2
Pntr LS TURBO 07,HTM,FVar An.Sdr Bulustalan IIIB/377C. T:3551197
01A26J141CN-2
01A26J141CK-2
Walk in Interview - CMO Kami Mengundang anda yg Pglmn sbg CMO pembiayaan mobil/ motor/Sales Officer KPM u/ dtg dlm walk in interview pada Tgl 27 s/d 29 Okt'14 pkl 08.00 s/d 15.00 Wib di PT.Mutualplus Global Resources, Jl.Pleburan Barat No.38C Smg. Harap bawa CV & Copy dokumen pendukung
01444102014-2
ISUZU TBR HTM'13 MINIBUS,157Jt, KM:77.691,Hub:Robert082225582789
01A26J141CN-3
01583102014-3
* KENDARAAN SEWA *
01599102014-3
JALA TEKNIK Ph.6715658/70269445 AC.Bkr/Psg AC,Klks,M.Cuci,P.Air dll,Grsi 1-6Bln,Lbrbk,MemangBeda
TOKO OEN OUTLET BSB LAKERS Membutuhkan Karywn.Krm CV/Lamr:Jl. Pemuda 52 Smg (dpn SriRatuJohar)
01A26J141GM-5
* PENGIRIMAN BARANG * SRT MOVERS JASA PINDAHAN,PACKING Trucking Indonesia & Int'I. 0247618570/081390247559/08170196266
01A26J146SG-4
WALK IN INTERVIEW PR/CRE Berpengalaman,Wanita Max 32th FNF Spa BabyFace Building Jl.Puri Anjasmoro Blok E1/8.Telp:7624544
PANTHER LS'04 Akhir,Plat(H), Istimewa.Hub:083838383600
01591102014-4
NEW TERIOS TS EXTRA MT'14 Htm(G) an.sndr bln 5,KM1900 msh baru,AC dbl blwr&dbl airBag.081226798818
01530102014-4
CV Profanindonesia Bth Admin & Mrktg,P/W,18-25Th,SMA,Ult,Mnrk Ada UM/UT,Insntf,Bns.Hub:Saleh Jl.Hasanudin17 Sltg/081390074917
01578102014-4
01575102014-2
01583102014-4
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A SMG Terios'10 A/T TX Hitam,Istw 3Xenia'09'10Li&XiMrhTua&SlvrIstw 3Taruna'00'02'03CSXLmtedCx&ClOrs
01A26J146JT-5
01578102014-2
LANTAI MOTIF 40X40 KWI=39rb/m Abadi, Pekojan 25 Ph 3541561 Smg
PROMO MOBIL88 ASTRA 024-76633188 NwXenia'13 126J;Xenia XI'11 105J Granmax 13Pu'10 65J 085741896688 Serbu Bunga 4.5%*Free TLO 1TH
01593102014-5
01592102014-2
Renovasi Segala Sofa Dan Kursi Serta Spring Bet:70353648
MOTOR DICARI
NIKI VELG Selalu ada yg baru Setiap pembelian 1unit Velg+Ban Gratis Spooring,Balancing,Nitro Hadiah Lsg plh brng Elektronik bisa tukar tambah,bisa cicilan Jen.Sudirman 188/024-7622267 Smg 01A26J141TT-6
HARAPAN JAYA Kdmundu 54:6703044 Spcl KcFilmBlock Dpn 90Rb MgguBk 01598102014-2
Anda Blm Mahir Komptr,Pemrogramn &CasCisCus Bhs Inggris.Ayo Krsus Alfabank Jl.Kelud Ry19 T:8310002 01281102014-3
PRESTASI PRIVAT GROUP,SD,SMP,SMA GuruDatang T7614381/081325504554 01A26J141GM-2
** PENGOBATAN ** PENGOBATAN TELATBULAN Cpt,Aman,Akrt,Tuntas, (Aws Wnt Hml) Hub:085726925934 024-74001568,087832125700 Tmbh Trpi/Herbl Dinkes44620Brt0381104 01298102014-4
PIJAT CAPEK UNTUK PRIA WIL.SMG Datang Ke Rumah Anda,Rp 50Rb/Jam Hub:Bp.Topo 0859 4334 0413 01533102014-3
Ki.Gentong Ahli Pelet,Guna2,Plar isan WntMlm,Dagang,Jodoh,Jabatan Pshkan Pil/Wil,dll:024 7034 8972 01592102014-3
PIJAT URUT SELURUH BADAN &TERAPI Hub:Ph.(024) 70 196 789 01589102014-2
KLINIK Spsialis Lelaki Jg BesarPanjang. Jeng Peni.081326614119 01601102014-2
Spc.GENDAM CINTA,Asmara & Perselingkuhan.GusNur 087 888 000 391 01575102014-2
Pijat capek +reflexi u/pria & wa nita,Tng pria.Rezza 024-70947476 01A26J141CN-2
MASSAGE'N RILEX Panggilan Hotel CallAja Lisa 082135608290(NoSMS) 01A26J141CM-2
RUMAH ** RUMAH DIJUALDIJUAL ** GS Prop 0811 290 419 -Tengger 350/200 3,5M,-Malabar Cocok U/Mess 400/550 3,5M,-Graha Padma 1,6M, -Seteran-Singosari 4,25M,Apart MG 1,65M,-Jl.Pemuda 700m2,-Padi Raya 6000m2 HM 2Jt/m -Ruko Gatsu 1,2M,-Progo-Plewan (Gajah)-Ganesha 500-800Jt 01A26J141CK-8
RUMAH ISTIMEWA BARU 100%,T85/129 Desain Mewah,4KT,2KM,Dapur,R.Kel PAM, 1300 va, Taman,Carport,Lantai Full Granit,Kusen Aluminium, Plafon Tinggi, Keamanan 24 Jam Mapagan Ungaran. 081 22444 8888 01A26J141CK-6
TINGGAL 3UNIT Permhn di Ngaliyan T.45/105 Hrg 200jtan,DP5jt,Free KPR&Ruko 1unit hrg 170jtan. Afla 081225356021 /70312552 /70192552 01596102014-4
KE HALAMAN 11
MINGGU, 26 OKTOBER 2014 Kabinet....
Anggota Densus Gadungan Pingsan saat Ditahan
(Sambungan hlm 1)
WONOGIRI - Anggota Densus (Detasemen Khusus) 88 gadungan, Agus Heru Prasetyo alias Edo (42), mendadak jatuh pingsan saat ditahan untuk menjalani pemeriksaan. Karena tak sadarkan diri, warga asal Tanjunganom 5 Kabupaten Ngajuk Jatim, itu kemudian diangkut ke RSUD Wonogiri. Kapolres Wonogiri AKBP Windro Akbar Panggabean menjelaskan, Agus semula diamankan oleh anggota Polsek Baturetno, karena gerak-geriknya mencurigakan dan meresahkan masyarakat. Dia yang mengontrak rumah selama dua bulan di rumah Satibi di RT 02/ RW 07 Dusun Batu Kidul, Desa dan Kecamatan Baturetno, Wonogiri itu mengenalkan diri sebagai anggota Brimob yang direkrut menjadi anggota Densus 88. Dia juga suka memamerkan pistol dan amunisi peluru yang dibawa serta kelengkapan atribut kepolisian lain. Menyikapi keresahan warga itu, aparat kepolisian kemudian bergerak menyelidiki dan kemudian menangkapnya untuk dimintai keterangan. Pistol yang dibawa dan suka dipamerkan itu ternyata senjata air soft gun berpeluru gotri. Kecuali itu, Agus Heru Prasetyo yang di Baturetno membuka praktik jasa pelayanan pengobatan alternatif itu juga membawa 85 peluru aktif. Terdiri atas 53 peluru organik pistol FN kaliber 9 milimeter (mm), dan sebanyak 32 peluruh kaliber 3,8 mm. Dari tangannya polisi juga mengamankan beragam atribut Brimob, topi-topi berlambang Brimob dan Kepolisian, jaket doreng Brimob dan aneka atribut serta stiker Tim Gegana Brimob. Menipu di Karanganyar Polisi juga mengamankan pisau lipat, pelat nomor kendaraan bermotor G-364-NA (Gegana) dan B-21-
MOB (Brimob). Di awal pemeriksaan, dia mengaku beragama Hindu dan suka tirakat ke Kahyangan, Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri. ''Dia juga mengaku sebagai perajin perak dan pengusaha produsen lilin,'' jelas Kasatreskrim AKP Budiarto. Kaitannya dengan pengakuan sebagai pengusaha lilin, polisi menemukan pipa cetakan untuk membuat lilin. ''Tapi ketika akan diperiksa lebih lanjut, dia mendadak pingsan dan kemudian kami angkut ke rumah sakit untuk mendapatkan pengobatan. Karena itu pemeriksaan kepadanya dihentikan sampai dia sehat kembali,'' tandasnya. Mendengar khabar Agus ditangkap di Wonogiri, jajaran Polres Karanganyar berupaya menjalin koordinasi terkait dugaan Agus yang melakukan tindak pidana penipuan di Kabupaten Karanganyar. Bersama Agus, polisi juga mengamankan empat orang pengawalnya dan dua mobil terdiri atas Toyota Innova AD-8949-AK dan Daihatsu Grandmax AD9123-AK. Keempat pengawalnya tersebut terdiri atas Agus Purwadi (40), penduduk Kampung Ketelan RT13/RW 9, Banjarsari, Kota Surakarta, Jatmiko (37), asal Karangsari 3, Karangkidul Semarang Tengah. Kemudian Ihwan Saktiono (34) penduduk Sambiroto Tembalang Semarang, dan Utomo (36) asal Lamper Tengah Semarang Selatan. Dalam pemeriksaan Agus Purwadi dan Jatmiko mengaku sebagai sopir mobil rental yang disewa tersangka. Kemudian Ihwan dan Utomo mengaku sebagai pengawal. Disebutkan, tersangka suka memberikan uang jasa pengawalan Rp 300.000 sampai Rp 500.000.(P27-17)
Jokowi....
anak. Jangan pilih anggota kabinet dan pembantu presiden yang memiliki problem keluarga dan kekerasan terhadap anak,” kata Ketua KPAI Asrorun Niam Sholeh. Mantan Deputi Tim Transisi Andi Wijayanto menyatakan, Presiden Jokowi meminta agar media dan publik tak lagi meributkan soal label merah dan kuning yang diberikan KPK. ’’Presiden inginkan agar spekulasi di media tentang nama-nama yang dapatkan bendera kuning merah dari KPK dihentikan,’’ jelas Andi. “KPK dan PPATK hanya serahkan dokumen itu ke Presiden, hanya Presiden yang pegang dokumen itu. Presiden sama sekali tidak pernah ungkap nama-namanya ke media. Tolong spekulasinya dihentikan karena itu berkaitan dengan integritas dan masa depan orang tersebut,’’ tegas dia. (F4-90)
(Sambungan hlm 1) Hal itu dengan memastikan seluruh kebijakan serta programnya menjamin pemenuhan hak-hak dasar anak serta melindungi anak dari kekerasan dan eksploitasi. “Untuk itu KPAI meminta presiden untuk memilih menteri-menteri dengan melihat rekam jejak aspek perlindungan anak yang menjadi pertimbangan utama. Yakni, memiliki rekam jejak yang baik dari sisi etik dan moralitas, sukses dalam urusan keluarga dan domestik, tidak memiliki riwayat konflik keluarga dan atau anak, tidak pernah melakukan kekerasan dan penelantaran terhadap anak, serta memiliki riwayat yang baik dalam pemihakan terhadap isu-isu perlindungan
RUMAH DIJUAL JUAL RMH SIAP HUNI,FULL FURN,2KT 2AC,Full Elektronik,Carport 1Mbl Keamanan 24Jam,Sewa Min 2Th, Taman Avonia III/32 Graha Padma, Smg,Hub:Bp.Nugroho.087831053396 01529102014-5
Shima Property Mnmls Cluster,Bj Rgn,KPR DP10%,bbs(Bjr,Adm,Prof, Aprl)mlai hrg150jt,30m dr WMngsd Jl.Ry Mjpht,Tandang,Dinar,Tmblng T024(70145513,70360737,70564303)
RUMAH DIJUAL Temon Asri T36/120m2 dkt Unnes Sekaran 100m dr Jl.Ry bs KPR, UM dibyr 3x.085600316317 / 74025779 01581102014-3
RMH PLAMONGAN INDAH,LOK.HOEK Samping Lap.Tenis,Lt176m,LB:145m 3KT,2KM,R.Kel,R.Mkn- 08122869122 01A26J141CK-3
HORE: 085799998695,CCK U/ USAHA Jangli Perbalan LT400 Jl Ramai Urip Sumuharjo Ung LT180 LB320
01A26J141CN-5
DIJUAL MURAH :RUMAH BESAR,LT:720 m2/LB:400m2 Hak Milik.Lokasi Tgh Kota/Dekat Tugu Muda,Harga Murah :17M/Nego.Hub: 081325211145 (TP) 01A26J144SL-4
RMH HM Lt:217m2 Lb±400m2 1 Sert. 2 Rmh,Blkg Kost2an/Kontrak,9KT, 4KM,Surya Panel,AC,Istw/Baru,Jl. Kawi IIIB/56.Hub:085600377362 01531102014-4
RHM Ltb1713m.1,8M,KotaUngrn.Ltb 686m6,7MJl.SingoSrRy DktRSRumani Ltb650m.1,8M,Ltb1025m.3,8M.Bymnk Kos.Ltb995m3,7M.Tblg.08179503935
01A26J141GM-3
JUAL RMH HM BANYUMANIK SMG,2KT, 325Jt/Nego,Hub:Pemilik Langsung 085943272388 & 081228776088 01560102014-3
BU:RMH HM Lt:84m2 Lb:120m2,3KT, 2KM,Kost/Kontrak,Jl.Kawi V/751-A SMG,325jt/Nego.Hub:085600377362
01585102014-3
DIJUAL RUMAH LT174M2,Jl.Lemah Mendak Mijen,Pinggir Jalan Raya 230Jt/Nego.Hub:085-726-951-809
01582102014-4
DIJUAL: RUKO/RUMAH Di Woltermonginsidi Dan Ketileng 300Jt-an Hub:024-70597825 / 085640012426 Pin:7cd03acb 01598102014-4
DIJUAL MURAH: RUMAH BESAR LT:720 m2/LB:400m2 Hak Milik.Lokasi di Tengah Kota/Dekat Tugu Muda. Hrg Murah:1,7M/NEGO.081325211145(TP) 01A26J144SL-4
DJL RMH 90/150 Perum BPD3,Tlogomulyo,LingkBgs,BbsBnjr,BgnnTh'10 Sisa KPR 420Jt.Telp:081232695639 01A26J141RZ-3
INFINITE 7602299/YOS087832101030 Sell Rk Majapahit Dkt Simpang 5 Jln Besar,Sngt Ramai,Akses Tol
01539102014-3
RMH PUSAT KOTA ANGGREK I SHM dkt Kp.Kali,Lt=282 bebas banjir hdp timur.Hub:081.901.11.7767
DIJUAL Rmh Di Semarang Atas T.50 LT.140 Hny 500Jtan Lokasi Sangat Strategis:082221174473/70332019 01598102014-3
RMH/KOS Ls±7.5x25.8Kt.FasKomplit Kp.Malang Banjarsari 7(Blk UNAKI Ph.03415451000 / 087859571123
01535102014-3
RUMAH SHM Jl.Taman Durian Raya No.7 Srondol,LT:235/210,Dekat ADA Banyumanik.Hub:085728282812 01525102014-3
245jt di JATINGALEH ±500m dr Jl. Smg-Solo LB/LT:30/63 08179578805 01414102014-2
JUAL RUMAH Lt.76m2,3KT,1KM,ESKA Graha C7.200Jt/Nego.08179500351 HM 100m2 Pekuden,70m Pandanaran Hub:082227928613-081542068956
RMH GRAHA WAHID CLUSTER PARIS B16 3KT,1KM.Hub: 081 2291 4696
DISEWAKAN RMH LT.200/LB.180,Km. Tdr 2+1KmrTdr Pmbntu,1Km.Mndi+ Garasi&CarPort,Ln.Tlp,Jl.Pinus1 GF 5 Solo Baru.Hub:081229568866
01593102014-2
JUAL RMH LEBDOSARI 1,Dkt BANDARA TOL,Ada:AC,Telp,PAM.081513350833 01396102014-2
BU RmhNyaman Bs u/Usaha LT651/LB 300 TlgosariSlt G-36:0811279098 Rmh 2Lt HM LT.552m2 Jl.Gajah Mungkur Slt 13A Smg. 0816665084
DIKONT u/kel.Muslim 125m2/160m2 Prm.Dolog Pasadena105 JW Mongins PdrgSmg:02491224965/081575031550 01A26J144SL-3
GRIYA SEKAR GADING C19,3KT,Full Tralis,Pgr/Msk 2Pnt,085865934640
01572102014-2
DIJUAL:RMH KOST SHM TEMBALANG Jl Tirto Agung 2,6M- 087 8321 74972 01A26J141CK-2
JUAL RUKO 2Lt 2KM Jl.Tirto Agung 72A Tembalang Hub: 085878341199 01593102014-2
PERUM GREEN PENGGARON UNG T36/80 DP35jt Spek Mewah.0822 2778 0128 01A26J141CN-2
JUAL RMH HM Lt.400m,BPI NGALIYAN 1,7M/Ng.085721099440.BB:7D3BCE02 01524102014-2
DIJUAL: Rmh Klentengsari Ry Tembalang,LT:360 LB:15:081327781111 01598102014-2
JUAL:KOST-2 Di Tembalang.LT:435m LB:187m. Hub : 087 889 681 804 01575102014-2
LELANG TNH & BANG DI KARANG TNGH Kaliwungu. Taufik: 087831101901. 01589102014-2
01272102014-2
RMH 2LT Jl.Yos Sudarso UNGARAN 5KT/4KM/Gud.36m2.Hp:081807720004 01A26J141TT-2
RMH T80 3KT,Jl.NGESREP BRT III/4 Komplek BI Smg,Hub:081326244900
01538102014-2
DiJual Rumah Dekat Java Mall Bs Kontrak Fas Komplit:8455847 01598102014-2
RMH SIAP HUNI 230jt T36/80,Sndg Mulyo Cluster istmw 085866267199 01A26J141CM-2
BU KPA 3 BlokC1/76,L60 2KT,250Ng HP.089691207606 & 0895029445241 01559102014-2
RMH HM Jl.Lamper Tgh Ry669,20x20 Hub:(024)70703798 / 08174172454 01547102014-2
JL RMH HM LT.470 LB±400 Jl.Abdul rahman Saleh 106 Smg.08883971717 01593102014-2
KONTRAK ** RUMAH RUMAH KONTRAK **
RMH Krakatau Ls.334m2 HM,Rmh Ban teng Utr X Ls.147m2.081226506629
Rmh2LtJtRy SblhMndri,Indo&Alfmrt Bymnk.081228717505/ 087731205505
01A26J141CK-2
01599102014-2
RADIO
TANAH DIJUAL JUAL CEPAT TANAH~di Mulawarman. Datar 750Rb/m2. Gombel View Kota 2,6Jt/m2; Jl.Raya Gatot Subroto 600m2 Harga 3Jt/m2 Include Rumah 300m2 HP.081 2287 1112 01592102014-5
Kavling bs Kredit Ls.120m2 Lok UNNES Sekaran DP Murah Hrg Nego Hub:085640597809 / 085225723958 01581102014-3
KAVLING HM Rata2 150m2 View Bgus Jl.MulawarmanRy Tmblng Bymnik.08 1226611383/08122839697/70255596 01598102014-3
TNH SHM Uk.P:70mxL:30m Raya Ngaliyan Dpn LP.Kd.pane,Cck u/Ruko Hub:081343921803Tdk SMS(Maaf TP) 01474102014-3
01555102014-2
Dikontr Rmh 2KT,2KM,Air,Listrik Dkt Undip Tembalang.083838306362 01572102014-2
Dikont Rmh Kond Bgs Kumudasmoro Slt 2/2 Grs,PAM T.0813 2555 7988 01592102014-2
BKT WAHID A1-25,3KT,2KM,Baru+Rnv FullFurnis,Dpn KlmRng.0817820414 01528102014-2
RMH Jl.Blimbing 4Ung,5KT,3KM,Tlp 2200W,PAM,Sumur,Grs*085865280639 01592102014-2
KONTRAK /JUAL RUKO IMPERIAL Jl. Asmara Ungaran.Hub:024-70000988
RUMAH HM BARU MINIMALIS,TERMURAH Di SMG.08151664725/085226077111
01572102014-2
RADIO
01A26J144SL-4
01A26J144SL-2
01561102014-2
JL RMH HM 160/300m,Tirto Agung Dkt Al-Azhar Banymk.081259119168
01589102014-3
RADIO
RUMAH KONTRAK
01A26J141TT-3
RMH HM Jl.Wologito Tgh II/20,Kel Kembangarum,Lt298m2,7KT,4KM,Grsi 2 Mobil,Kond.Bgs.Hp:089681463057
01376102014-2 01583102014-3
RUMAH DIJUAL
01534102014-3
JUAL RMH HOEK HM,Lt/Lb:94/60,3KT 1KM,SumurArtts,Grfika Indah Dkt SMKGrafka Bymk,225Jt.08157777711
’’Pas sore hari, enaknya sambil minum teh. Perkenalannya dengan suasana santai,’’ kata Andi Wijayanto. Sementara itu, muncul bocoran soal nama-nama yang akan masuk dalam kabinet. Namun tidak ada petinggi Istana yang bersedia dikonfirmasi mengenai kebenaran isi bocoran tersebut. Beberapa nama yang dalam 2-3 hari belakangan dipanggil presiden justru tidak masuk dalam daftar bocoran tersebut. Seperti Sudharto P Hadi (Rektor Undip), AM Hendropriyono (mantan kepala BIN), Komjen Budi Gunawan. Dari kalangan politikus Aria Bima (PDIP), Muhaimin Iskandar (PKB), dan masih banyak nama lainnya. Presiden Jokowi dalam beberapa kali kesempatan menegaskan, tidak semua tokoh yang datang ke Istana terkait dengan pengisian kabinet. ’’Ada yang ya (dipanggil untuk seleksi menteri). Ada yang tidak,’’ kata dia menjawab pertanyaan wartawan terkait apakah tokohtokoh yang dipanggil soal menteri. Sedangkan dari bocoran nama kabinet itu, muncul beberapa tokoh dari Jateng. Antara lain M Nasir (rektor terpilih Undip) yang diperkirakan menduduki jabatan Menteri Koperasi dan UKM. Sebelumnya muncul nama pakar lingkungan dari Undip, Sudharto P Hadi yang disebut-sebut sebagai calon kuat Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup. Namun dalam beberapa daftar bocoran yang beredar, namanya tak tercantum. Tokoh Jateng lainnya adalah Retno Marsudi (Dubes RI untuk Belanda) dinominasikan sebagai Menteri Luar Negeri. Basuki Hadimulyono (Dirjen Tata Ruang Kementerian PU) selanjutnya akan menjabat Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Dari kalangan politikus ada nama Hanif Dhakiri (PKB) dinominasikan Menteri Tenaga Kerja, Desa Tertinggal, dan Transmigrasi/Kepala BNPTKI. Hapus Pencitraan Rencana pengumuman nama-nama kabinet dilakukan di Istana, langsung mendapat apresiasi dari sejumlah kalangan . Keputusan Jokowi itu dinilai tepat,
01578102014-2
DIJUAL: Tnh L520m2 di Jl.Letnan Tukiat Raya Ds.Kedon Kab.Mgl Hub:08569318355 Pinggir Jalan 01A26J144MG-3
JUAL SUPER CPT Tnh HM L.257m2 di Klcri Sprydi Tlogosari T.0856416 87362,70080290 Tembus Jl.Kanguru 01571102014-3
DIJUAL KSB Mrican Dekat JavaMall LT:172m-320m2 Hanya 1Jt/m2Nego Hub:085327787518 / 082135800845 01598102014-3
TNH HM 3 Kav,Ls:610m2 di Daerah SMA 7 SMG,Kel.Bambankerep,Strgs. Cocok u/Usaha.Hub:089681463057 01535102014-3
** SANGGAR SANGGAR SENAM ** SENAM SENAM VIVI PandeanLamper II/69A 8414841.BL,Yoga jam07-8.30-16.30 01A26J141TT-2
TANAH ** TANAH DIJUALDIJUAL ** KSB SIAP BANGUN Uk 8x15=120m2,HM Ds.Sidorejo Rt.3/3,Kel.Tambangan Kec.Mijen.60Jt,Bs Cash/Kredit,Jl 6Mtr,Bbs Bjr Gandeng Pemukiman, Jln Msk Mbl Bs Simpangan,dr Jln Raya Smg-Boja 1Km,Tanah Datar Hub:081325358621 & 089668420385 & 085865754878 & 081393939508 01527102014-8
MURAH (dibawah Hrg Pasar)Tnh HM, 497m2 Jl.Tirto AgungII Tembalang (dkt UNDIP)3,2Jt/m,085740009766
TANAH,HM 7.500m2 Mijen, Lokasi di Dalam Lingkungan Perumahan 375Rb/m Nego Hub:085 640 399 191 01592102014-3
TNH GARAPAN 240m.Lbr Jl:10m Dkt Jl.Ry Myrn.Net 98Jt.087700454546 01592102014-2
TNH Gdwang Bnymnk.ExKavDPRD Prov 18x24.HM.240Jt.Nego.081215296108 01574102014-2
TANAH 8X20 SIAP BANGUN DI JANGLI Hub: 024 - 70885010 01A26J141CK-2
HORE: 085799998695, UTK INVEST /Hunian Tnh TlogoBiru LT=480M 01A26J141GM-2
HM L1881m,Jl.Letjen Suprapto Ung dktPintuTol,ViewIstw.08122922223 01561102014-2
Tnh HM 485m2 pgr.jln.ry.bsr(900 rb/m)bisa TT Mobil.081227774554
00454102014-3
RADIO
01A26J141CN-2
RADIO
karena merupakan suatu yang substantif dan memupus kesan pencitraan. Pengamat politik dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang juga Direktur Puspol Indonesia, Ubedilah Badrun menyatakan, Presiden sudah harus menyudahi pencitraan. ’’Sudah saatnya harus segera bekerja. Walaupun mengusung visi memajukan maritim kita, tidak harus di Tanjung Priok segala. Yang mana jelas lebih merepotkan dalam berbagai aspek, baik itu biaya, teknis pelaksanan dan pengamanannya,’’ kata Ubedilah. Menurut dia, dengan mengumumkan di Istana, maka yang berlaku adalah yang sesuai standar, tidak membutuhkn halhal ekstra. Dan era pencitraan kini sudah harus mulai ditinggalkan, karena publik hari ke hari akan mulai mengkritisi dan menagih relisasi janji-janji Jokowi. Sementara itu, pimpinan DPR belum selesai membahas surat Presiden Joko Widodo tentang pertimbangan perubahan nomenklatur kementerian masih belum selesai dibahas pimpinan DPR. Padahal, kabinet akan diumumkan pada Minggu (26/10) ini. ’’Ada beberapa hal yang masih menjadi pertimbangan. Misal, ada penggabungan kementerian kehutanan dengan lingkungan hidup, dari mitra kerja saja itu sudah berbeda. Kehutanan itu bidang Komisi IV, lingkungan hidup Komisi VII,’’ kata Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan Komisi IV membidangi pertanian, perkebunan, kehutanan, kelautan, perikanan, dan pangan. Sementara Komisi VII membidangi energi, sumber daya mineral, riset dan teknologi, dan lingkungan. ’’Kalau kehutanan dan lingkungan hidup digabungkan, itu jadi mitra kerja siapa? Kehutanan ini aspeknya luas, lingkungan hidup juga sangat luas. Kalau digabung kan justru makin luas,’’ lanjutnya. Menurut Taufik, meski pertimbangan DPR dalam UU Kementerian Negera tidak wajib digunakan oleh Presiden, namun pertimbangan ini menjadi penting terlebih untuk keselarasan pemerintah sebagai mitra kerja DPR. ’’Kami tentu bekerja keras (memberi pertimbangan), tapi tentunya harus memperhatikan aspek kehati-hatian dan prudent. Jangan sampai ada kajian, tata tertib, mekanisme yang dilewati sehingga ini semata-mata untuk mendukung kelancaran pemerintah,’’ paparnya.
TANAH DIJUAL KAV.SIAP BGN 32jtan lok20M dr jl Utm Smg-Boja mblmsk 087731751653
Contoh lain kata Taufik, adalah penggabungan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, padahal keduanya berbeda. Pekerjaan umum terkait infrastruktur dan lainnya dalam Komisi V. Sementara bidang perumahan rakyat itu masuk dalam bidang Komisi IV terkait kebutuhan primer, sandang, pangan dan papan. ’’Itu berbeda relevansinya,’’ ucap Sekjen PAN itu. Meski kabinet akan diumumkan hari ini, DPR tak berjanji bisa dikirimkan ke Jokowi sebelum pengumuman kabinet. ’’Secara logika politik, (pertimbangan DPR diserahkan) sebelum pengumuman kabinet. Tapi kami tak bisa janjikan itu, karena prinsipnya dewan kolektif kolegial,’’ ucap Taufik. Soal penggabungan sejumlah kementerian, ada sejumlah kalangan yang menilai kebijakan itu belum tepat. Direktur Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Abetnego Tarigan menyesalkan penggabungan Kementerian Kehutanan dengan Kementerian Lingkungan Hidup. Jika rencana penggabungan tersebut direalisasikan, pemerintah Jokowi-JK tidak memprioritaskan masalah lingkungan hidup. ’’Situasi ini menjadi satu pembuka yang mengkhawatirkan. Hal ini karena lingkungan hidup harus bersiap kembali menjadi bidang kelas dua yang akan diurus oleh pemerintah. Pada pemerintahan sebelumnya lingkungan hidup jadi kelas satu karena ada kementerian khusus untuk itu,’’ ujar Abetnego dalam siaran pers, yang diterima Suara Merdeka. Dengan penggabungan ini, maka akan membentuk pandangan yang salah kaprah. Yaitu bahwa persoalan lingkungan hidup bertumpu pada sektor kehutanan. Padahal, persoalan dalam kedua bidang tersebut memiliki konteks dan penanganan yang berbeda. Walhi ragu akan komitmen Jokowi untuk memperhatikan isu lingkungan hidup. Hal ini karena para aktivis lingkungan hidup sudah begitu banyak memberikan masukan mengenai isu lingkungan ke Tim Transisi. Namun, hingga Tim Transisi dibubarkan tidak jelas apakah masukan dari berbagai aktivis tersebut ditindaklanjuti secara konkret. Penggabungan Kemenhut dengan Kemen LH justru menunjukkana masukan aktivis lingkungn hidup diabaikan.(F4-90)
TELEPON BELI BB/TAB/iPHONE Pin:28CFE76E Dr.BB: 7017_4000 / 081_7417_4000
01A26J141CM-2
DIJUAL TANAH HM, Jl.Nogososro Tlogosari,Uk:10x41m:081325647280
SALATIGA
01600102014-2
01A26J146SG-3
UCAPAN ** UCAPAN **
*** KUDUS *** KUDUS
01598102014-2
Jual Kavling 260,250m Ungaran Dlm Kota.Hub:085226974088
PUJI SYUKUR &TRM KSH Terkabulnya Doa Novena,3xSalamMaria-Johannes
01561102014-2
tnh ngesreptmr 475m2G1 60m drjln S.budi blkngAcDenso 087733887926 01A26J146JP-2
JUAL: TANAH+BANGUNAN HM LT.220m Hub:76633682 / 085640044570 01572102014-2
KAPLING SiapBgn Ukrn 120m2 Jl.Pa ving DgnLbr 5m.46jt.081228455566 01595102014-2
GRAHA VETERAN Jl.KarangKepoh Type:63/84 Rp.350Juta.Hub: Jl.JenSud 97 Lt.2(0298)328400
01A26J141TT-2
RUMAH 45/95,SHM,SIAP HUNI.167Jt Kapling,SHM,SiapBangun,84m2=50Jt Hadipolo Asri Kudus.082135337110 01386102014-3
SALATIGA *** SALATIGA *** PURI WAHID REGENCY Jl.Argaboga Disc20%.Type 40/72,49/84 Hub: Jl.JenSud 97 Lt.2 (0298) 328400 01A26J146SG-3
*** MAGELANG *** MAGELANG DJL PURI CITRA MANDIRI Lb84 Lt114,HM,2KT,Full AC.08122757512 01A26J144ST-2
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Peracik Miras Oplosan Ditangkap ● Digerebek di Rumah Kos
Semarang Pusat Mode Busana Jawa
SEMARANG - Aparat Unit Reskrim Polsek Gayamsari melakukan penggeledahan di rumah kos di Kampung Gebang Anom Jalam Sarirejo RT 02 RW 01, Semarang Timur, Jumat sore (24/10).
SM/Dhoni Zustiyantoro
PERAGAAN BUSANA : Model memeragakan busana rancangan desainer Kota Semarang menyemarakkan Semarang Fashion Parade 2014, di Lawang Sewu, semalam.. (49) SEMARANG -Potensi Kota Semarang dalam dunia mode tak diragukan lagi. Telah banyak perancang busana kelas internasional lahir dari kota ini. Nuansa etnis Jawa, seperti batik dan kebaya, menjadi unggulan para desainernya. Atas dasar itulah, Pemerintah Kota Semarang bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Semarang, dan Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI), dan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Tengah, mencanangkan Semarang sebagai Java
Fashion Capital, di Lawang Sewu, semalam. Pencanangan itu dilakukan dalam rangkaian Semarang Fashion Parade 2014 yang berlangsung Sabtu hingga Senin (25-27/10). Berbagai rancangan busana dari sejumlah desainer kenamaan Kota Semarang pun dipamerkan, seperti karya Gregorius Vici dengan tema ‘’Fashionity’’, dan Soese Asmadhi dengan ‘’Senandung Langgam Semarang.’’ Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi menyebut, geliat mode di kota lunpia dari waktu ke waktu semakin menggairahkan.
SM/Dhoni Zustiyantoro
PENCANANGAN BRAND JFC : Pencanangan brand Kota Semarang sebagai Java Fashion Capital (JFC) dilakukan dalam rangkaian Semarang Fashion Parade 2014, di Lawang Sewu, semalam. (49)
Hal itu karena, selain terus lahir para desainer muda berbakat yang ambil bagian dalam berbagai acara internasional, perkembangan industri mode di Semarang juga kian dinamis. ‘’Perkembangan mode juga memberi dampak positif terhadap industri lainnya. Oleh karena itu, mode perlu untuk terus didorong,’’kata Hendrar. Menurutnya, acara serupa akan digelar rutin untuk memfasilitasi pelaku industri mode lokal, sehingga makin kreatif dan inovatif. ‘’Sekaligus persiapan menuju Masyarakat Ekonomi ASEAN pada 2015,’’ujarnya. Potensi Lokal Selaras dengan hal itu, Ketua Umum Kadin Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono, berharap melalui gelaran rutin tersebut, Semarang lebih dilirik oleh industri mode dunia. ‘’Semarang punya desainer dan insfrastruktur yang memadai, eman-eman kalau tak dimaksimalkan,’’kata Kukrit. Menurut Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Semarang, Nurjanah, masyarakat perlu mengenal potensi lokal yang makin dike-
Tiket Ludes, Animo Peserta di Luar Dugaan ● Jalan Sehat HUT Ke-465 Kota Kudus KUDUS - Animo warga untuk mengikuti jalan sehat menyemarakkan HUT Ke-465 Kota Kudus di luar dugaan. Sebanyak 10 ribu tiket yang disediakan panitia ludes, seminggu sebelum jalan sehat digelar. Panitia pun harus mencetak ulang tambahan tiket sebanyak 1.500 lembar, menyusul masih banyaknya warga yang mendatangi tiket boks yang disediakan. Mesti tidak ada bonus kaus cantik dari panitia, warga tetap saja memborong tiket yang dibandrol seharga Rp 15 ribu per lembar. Jalan sehat kerja sama Pemkab Kudus dan Suara Merdeka itu digelar di Alun-alun Kudus, Minggu, (26/10) ini. Peserta jalan sehat dijadwalkan dilepas langsung oleh Bupati Kudus Musthofa pukul 06.00. Bersama Wakil Bupati Kudus Abdul Hamid dan pejabat
forum komunikasi pimpinan daerah (Forkompida), para pejabat akan ikut berjalan kaki bersama ribuan peserta. Jalan sehat yang disponsori Luwak White Koffie itu juga akan dihadiri Direktur Operasional Suara Merdeka Hendro Basuki dan Pemimpin Redaksi Suara MerdekaAmir Machmud. Kepala Bagian Humas Setda Kudus Puthut Winarno mengatakan, tingginya animo peserta mengikuti jalan sehat sesuai perkiraannya sejak awal. ‘’Sejak event ini direncanakan bersama, kami yakin warga akan antusias meramaikan jalan sehat. Apalagi ada hadiah utama satu unit mobil Ayla dan berbagai hadiah menarik lainnya yang disediakan panitia,’’ katanya. Olahraga Murah HUT Ke-465 Kota Kudus mengusung tema Kudus Kreatif,
SM/Saiful Annas
SIAPKAN STAN : Sejumlah pekerja menyiapkan stan milik Luwak White Koffie untuk menyemarakkan jalan sehat HUT Kudus, Sabtu (25/10) sore. (49)
Hebat, Berbudaya, dan Sejahtera. Jalan sehat ini digelar sekaligus mengajak warga untuk berolahraga murah meriah, namun menyehatkan, yaitu jalan sehat. ‘’Ketka warga sehat, maka kreativitasnya akan terus bermunculan. Kreativitas inilah yang akan membuat Kudus semakin hebat dengan modal budaya dan kearifan lokal. Dengan begitu, warga Kudus akan semakin sejahtera, seperti visi dan misi yang digaungkan pimpinan daerah,’’katanya. Jalan sehat akan dimulai di Alun-alun Kudus, pukul 06.00. Peserta akan berjalan kaki ke arah timur melintasi Jalan SudirmanPenthol- belok kiri ke arah Jalan Bhakti-Proliman-Jalan Sunan Kudus-dan finish di alun-alun kembali. Panggung terbuka dan stan sponsor disiapkan di alun-alun. Selama proses pengundian, peserta akan dihibur pertunjukan musik dangdut Putra Remaja dan Blackswan Dancer dari Kudus. Kegiatan ini didukung PTSemen Indonesia, PT Indocement, PT Sido Muncul, Garuda Food, Mubarok Food, Sukun, Nojorono, PT Arisa, PT Pura Barutama, UMK dan Telkomsel. Kepala Biro Muria Suara Merdeka Muhammadun Sanomae mengatakan, event jalan sehat ini sekaligus menjadi momentum untuk semakin mendekatkan Suara Merdeka dengan pembacanya. Kabupaten Kudus, lanjut Muhammadun, menjadi barometer pembaca di wilayah Pantura timur Jawa Tengah. ‘’Itulah mengapa jalan sehat kami gelar di Kota Kudus,’’ ujarnya. (H62-49)
nal hingga mancanegara. Selain itu, melalui brand Semarang Java Fashion Capital juga diciptakan untuk menumbuhkan kecintaan terhadap produk dalam negeri. Busana etnis Jawa menjadi andalan karena elegan dan nyaman dipakai. ‘’Sedikitnya 40 desainer Kota Semarang yang mengikuti acara ini kami ajak membaca peluang itu,’’ kata Nurjanah. Ketua Dekranasda Kota Semarang, Tia Hendrar Prihadi mengatakan, acara serupa akan digelar rutin mengingat antusiasme yang tinggi, baik masyara-
kat maupun pelaku industri mode. Kegiatan juga diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan melalui pelatihan industri kreatif. Semarang Fashion Parade 2014 digelar Sabtu hingga Senin (25-27/10). Hari ini akan ada pelatihan hijab pukul 10.00 dan kontes model etnik pukul 12.00. Malam nanti pengunjung akan disuguhi parade desainer pada pukul 18.30, pada Senin pagi digelar seminar pengembangan desain batik dan ‘’Merenda Kasih’’ oleh Anne Avantie pukul 18.30. (dhz-49)
Saat digeledah, petugas menemukan 60 liter minuman beralkohol oplosan dan sejumah pewarna makanan dan bahan kimia. Bahan berbahaya itu diduga digunakan untuk meracik minuman tersebut. Mariyoto (38), penghuni rumah kos tidak bisa berbuat banyak dan hanya bisa pasrah saat petugas membawanya ke Mapolsek bersama barang bukti. Dia mengaku meracik minuman beralkohol tanpa izin dan membahayan nyawa pembelinya itu, sejak dua tahun terakhir ini. Minuman oplosan dibungkus plastik dijual seharga Rp 10.000 per kantong. ‘’Satu hari paling tidak saya bisa menjual 20 kantong,’’ungkapnya, kemarin. Dia mengaku, tidak ada keahlian khusus dalam meracik minuman oplosan tersebut. Awalnya dia hanya coba-coba, hingga akhirnya laku dijualbelikan. Pelanggannya mayoritas adalah remaja yang sengaja datang ke tempatnya untuk membeli. ‘’Dari mulut ke mulut dan menyebar begitu saja,’’ujarnya. Kapolsek Gayamsari, Kompol Juara Silalahi, mengatakan penindakan tersebut dilakukan setelah pihaknya mendapat informasi kalau di lokasi tersebut menjual minuman oplosan berbahaya. ‘’Dari situ ditindaklanjuti hingga akhirnya pemilik usaha kami tangkap,’’katanya. Kanit Reskrim Polsek Gayamsari, AKP Suharto, menambahkan pihaknya masih terus melakukan penelusuran terkait jaringan penjualan minuman oplosan itu. Pasalnya, dimungkinkan usaha tersebut tidak hanya dilakukan oleh Mariyoto. (K44,H74-17)
MIRAS OPLOSAN : Puluhan liter miras oplosan dan bahan pembuatan diamankan di Mapolsek Gayamsari, Jumat sor (24/10).(17)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
SM/dok
Dunia Para Pencinta SM/dok
Memelihara reptil bukan hal yang menakutkan lagi. Terbukti saat ini, semakin banyak orang yang kepincut memeliharanya. Tidak hanya ular, iguana rupanya juga mencuri perhatian cukup banyak orang, tak terkecuali di Semarang.
Kadal Pohon
Ike Purwaningsih
B
erangkat dari hobi yang sama, sekelompok anak muda Semarang bergabung dalam Komunitas Pencinta Iguana (KPI) Semarang. Enggar Dwi P, bendahara KPI Semarang mengungkapkan, dibentuknya komunitas ini untuk memudahkan para pencinta iguana mendapat informasi seputar hewan yang menyerupai binatang purba itu. Komunitas yang berdiri Februari 2013 ini memiliki empat agenda besar, yakni gathering, sosialisasi, bakti sosial dan hiking. Lewat gathering yang rutin digelar dua minggu sekali saat acara Car Free Day (CFD) di jalan Pahlawan, Semarang, 25 anggota aktif KPI Semarang sharing banyak hal seputar iguana. Tak semata-mata memfasilitasi para pencinta iguana, komunitas ini juga ingin mengenalkan iguana ke masyarakat luas dengan melakukan sosialisasi saat gathering berlangsung. Sejauh ini masih banyak orang yang tak mengerti iguana. Tak sedikit masyarakat beranggapan bahwa iguana sejenis dengan bunglon, cleret gombel ataupun biawak. Padahal iguana berbeda dengan hewan melata tersebut. ''Bahkan ada juga yang menganggap iguana hewan jadi-jadian. Sehingga ada beberapa orang yang langsung membunuh ketika melihatnya,'' seloroh Enggar sambil tertawa. Sebagian orang beranggapan hewan
SM/dok
Fakta Menarik
IGUANA SM/dok
melata satu ini selalu tampak cantik dan eksotis. Dan siapa sangka di balik penampilannya yang sangar dan gahar, kadal pohon yang berasal dari daerah tropis di Amerika Tengah, Amerika Selatan dan Karibia ini cukup jinak dan bersahabat untuk dipelihara. Mungkin hal itulah yang membuat sebagian orang jatuh hati untuk memeliharanya. ''Di samping itu, ketimbang reptil lain iguana termasuk mudah dipelihara. Salah satunya ya karena makannya tidak terlalu sulit dan murah karena iguana termasuk herbivora. Cukup makan sayur dan buah,'' imbuh Samuel, humas KPI Semarang. Konsultasi Samuel menambahkan, untuk bergabung dengan KPI Semarang seseorang tak harus memiliki iguana lebih dulu. Siapapun yang tertarik dan suka iguana bisa langsung bergabung dan datang ke acara gathering. Dalam acara itu, siapapun bisa bertanya ataupun sharing banyak hal, menyentuh atau
JANGAN BIARKAN
TAK TERAWAT
menggendong iguana milik anggota KPI Semarang. Jika tertarik memelihara iguana bisa berkonsultasi pada anggota KPI Semarang sebelum memutuskan untuk membeli dan memeliharanya. Seperti dituturkan salah seorang anggota komunitas itu, Muzon Batok, biasanya pemula yang akan membeli iguana sering kali belum tahu banyak mengenai kondisi, kualitas sekaligus kisaran harga iguana. Belum lagi sebagian penjual tidak memberi tahu cara perawatan. Sebagai solusinya KPI Semarang siap membantu siapapun yang berminat membeli dan memelihara iguana. Harapannya, para calon pembeli tidak terjebak dengan harganya yang mahal tapi kualitas iguananya kurang oke. Dijelaskan Ketua KPI Semarang, Tedi Tri Ramana, mahalnya harga iguana biasanya dilihat dari kualitas fisiknya, seperti warna serta coraknya, spike (duriduri di sepanjang punggung iguana), dewlap (jengger yang terletak di
TAK SEMATA-MATA MENJADI HEWAN PELIHARAAN BIASA, IGUANA JUGA BISA DIIKUTSERTAKAN DALAM SEBUAH KOMPETISI. SEPERTI YANG PERNAH DIIKUTI IGUANA MILIK TAHTA PRAMUDITA, SALAH SEORANG ANGGOTA KPI SEMARANG. Ike Purwaningsih guana hijau milik Tahta berhasil membawa pulang piala juara II dalam kompetisi ”Gebyar Flora Suara Merdeka: A Day with Reptile” 4 Mei lalu di Semarang. Dalam kompetisi tersebut iguana betina Tahta dinilai dari segi kelengkapan tubuh (spike), kuku, jari dan ekor tidak putus, warna, corak tubuh dan karakternya, jumpy (agresif) atau cenderung anteng, diam. Untuk menjaga kondisi iguana sebelum kompetisi, lelaki berkacamata itu mengaku rutin memberikan serum untuk mempertahankan spike di punggung iguananya tetap berdiri. Selain itu,
I SM/dok
lehernya), kemulusan tubuh dan ekornya. ''Biasanya iguana dengan panjang 30 sentimeter, rentang usia sekitar 1-2 bulan kisaran harganya sekitar Rp 350.000,00. Tapi itu semua tetap tergantung kondisi dan kualitas iguananya,'' terang lelaki yang memelihara iguana sejak 2004. Untuk pemelihara iguana pemula, Tedi menyarankan sebaiknya memelihara yang panjang tubuhnya sudah mencapai 40-50 sentimeter, usia 3 bulan ke SM/dok atas. Menurutnya, iguana di usia tersebut sudah cukup stabil terutama untuk masalah makan. Jadi memeliharanya tidak terlalu sulit. (92)
Tahta pun rutin merendam iguananya dengan air daun sirih agar tubuh iguana terhindar dari penyakit, jamur terutama. ”Yang pasti harus selalu hati-hati. Memperhatikan dan menjaga benar kelengkapan tubuhnya. Karena biasanya spike, kuku, jari dan ekor iguana itu rawan cacat. Salah satu penyebabnya, misal karena terjepit kandang,” terangnya. Sementara, untuk masalah warna seiring pertumbuhannya, iguana akan mengalami siklus alami yakni mutasi alias perubahan warna. Tedi Tri Ramana menuturkan, biasanya setelah panjang iguana mencapai 1m lebih warna iguana yang tadinya hijau atau merah akan mengalami perubahan menjadi agak putih lalu berubah lagi ke warna coklat atau oranye. Untuk mempertahankan warnanya agar tetap cantik meski terjadi mutasi, Tedi menyarankan agar pola makannya diatur dengan baik. Selain sayuran, seperti kangkung atau selada, iguana juga sebaiknya diselingi makan buah seperti pepaya dan melon. Untuk makin memperkuat warna bisa juga memberinya bunga sepatu. ”Selain pola makan, intensitas penjemuran di bawah sinar matahari matahari pagi pukul 07.00-09.00 juga akan membantu mempertahankan warna tubuhnya,” imbuh Tedi. (92)
K
eunikan dan keeksotisan iguana tak dimungkiri telah membuat beberapa pencinta binatang jatuh hati untuk memeliharanya. Namun meski reptil satu ini cukup menarik perhatian beberapa orang, tapi masih banyak yang belum mengerti fakta-fakta menarik tentang iguana. Penampakan fisiknya yang cukup gahar menyerupai biawak membuat beberapa orang menganggap iguana sama dengan biawak yang juga pemakan daging. Padahal, seperti diungkapkan Enggar Dwi P, iguana murni hewan herbivora alias pemakan tumbuhan. ”Beberapa sumber memang ada yang menyebutkan iguana adalah omnivora. Tapi sistem pencernaan iguana tidak dirancang untuk mencerna makanan produk hewani,” jelas lelaki yang memelihara lima ekor iguana di rumahnya itu. A Rifqi Wicaknoso menambahkan, untuk membantu proses cernanya, iguana menyukai dan membutuhkan paparan sinar matahari. Iguana membutuhkan sinar UVA dan UVB dari matahari untuk membantu proses penyerapan nutrisi agar dapat berlangsung lancar. ”Sinar UVB digunakan guna memicu reaksi kimia di kulit iguana untuk membuat vitamin D3. Vitamin ini berguna dalam pemrosesan kalsium dalam aliran darah,” terang anggota KPI Semarang yang semakin tahu banyak fakta-fakta iguana setelah bergabung dengan komunitas tersebut. Bisa Dilatih Nah, meski tampangnya cukup mengerikan, binatang melata yang panjangnya bisa mencapai dua meter itu rupanya bisa jinak dan dilatih, seperti halnya kucing maupun anjing. Jack Khauna, anggota KPI Semarang yang sudah mengenalkan reptil pada kedua anaknya yang masih kecil mengatakan, iguana adalah hewan yang cukup cerdas. ”Iguana bisa dilatih menggunakan toilet atau membuang kotoran di tempat tertentu. Jika pergi bermain, iguana juga dapat menemukan jalan pulang ke kandangnya,” ujar lelaki yang akrab disapa Mas Jack itu. Namun melatih iguana membutuhkan kesabaran, sama seperti saat melatih anjing atau kucing. Sebelum membiasakan iguana yang dipelihara dengan kebiasaan-kebiasaan yang akan dibentuk, kedekatan antara pemelihara dengan iguananya harus dibangun lebih dulu. Hubungan itu bisa dijalin dengan interaksi langsung, seperti menyentuh, mengelus, menggendong atau mengajaknya bermain. Agar pertumbuhan iguana maksimal dan tidak mudah mati, Enggar menuturkan, kondisi kesehatan iguana perlu diperhatikan. Untuk membuatnya terhindar dari penyakit yang umum menyerang seperti jamur dan cacingan, kebersihan kandang dan makanannya harus dijaga benar. ”Selain rutin membersikan kandang dan tubuh iguana dari kotorannya, makanannya juga harus dicuci bersih kemudian dipotong kecil-kecil agar terhindar dari bakteri dan mudah dicerna,” tandas Enggar. (92) Ike Purwaningsih
Struktur Organisasi Komunitas Pencinta Iguana (KPI) Semarang Ketua Bendahara Sekretaris Humas
: Tedi Tri Ramana : Enggar Dwi P : Sheila Nawang : Sammuel
Facebook : KPIS (Komunitas Pencinta Iguana Semarang)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Endah Wara Cahyaning Sari
Dua Fleksibilitas
Bersua untuk kali pertama bukan berarti
menjadi pertemuan yang canggung bagi saya dengan Endah Wara Cahyaning Sari. Ia menyambut saya dengan ramah serta candaan yang renyah.
S
ebagai seorang yang bekerja di perusahaan asuransi, perempuan yang kerap disapa Ririn ini pandai sekali membawa suasana obrolan menjadi menyenangkan. Bukan rahasia umum lagi, “orang” asuransi selalu mempunyai banyak cerita inspiratif, berbicara dengan kalimat penuh optimistis, menggebu-gebu serta membakar semangat. Begitu pula Ririn. “Sepertinya saya dilahirkan dengan energi yang tinggi,” kelakarnya. Meski berpenampilan formal, gaya bicaranya sangat luwes dan bersahabat. Apa adanya, suka bercerita, dan banyak senyum adalah kesan pertama yang saya tangkap dari perempuan 47 tahun ini. Barangkali berkat itu pulalah, kariernya di PT Prudential Life Assurance tergolong cemerlang. Ia mengawali karier di asuransi sebagai agen pada 2011. Menjalani profesinya dengan sepenuh hati, Ririn kini duduk sebagai Senior Unit Manager. Lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada Yogyakarta itu begitu menikmati pekerjaan di dunia asuransi. “Ini adalah kegiatan marketing yang sesuai dengan hati saya,” tambah wanita asli Pati itu. Ia begitu mencintai pekerjaannya
yang sekarang. Namun sebelum mencapai titik tersebut, ibu dua putri ini telah menjajal berbagai jenis pekerjaan mulai dari kontrol bus, departemen ekspor impor, mengajar hingga katering. Lalu, apa yang membuat Ririn merasa telah menemukan pekerjaan yang tepat sekarang? Menurutnya, pekerjaannya cocok dan selaras dengan peran utamanya sebagai istri dan ibu. “Di sini tidak ada tekanan, yang ada hanya penawaran. Jenjang karier pun jelas. Satu lagi yang penting, saya mendapatkan fleksibilitas dalam hal waktu dan pendapatan,” urainya. Tersentil Alasan yang ia kemukaan terakhir itu menjadi alasan yang utama. Perhatian dan waktu bersama buah hati baginya sangat penting. Tak ada pekerjaan setinggi apa pun yang menarik menurutnya jika itu mengorbankkan kedekatannya dengan mutiara hatinya. “Dulu saya pernah dipanggil ’mbak’ oleh anak Teks : Siti Kathijah
saking saya jarang di rumah. Kejadian itu membuat hati saya tersentil,” ungkap istri dari Muhammad Arif Prabowo tersebut. Namun zaman sekarang, menjadi ibu tak melulu selalu berada dekat dengan anak 24 jam, bukan? Bagi Ririn, perempuan sebaiknya selalu berkarya, menghasilkan, dan berkontribusi. Tujuannya supaya kemampuan para perempuan selalu terasah. “Ibu rumah tangga sebaiknya tidak memblok dirinya sendiri dengan pemikiran bahwa ia harus selalu di rumah dan tidak melakukan apa-apa,” imbaunya. Dengan bekerja, pergaulan para ibu tidak terbatas di rumah, tetapi lebih luas lagi. Pengetahuan yang berkembang itulah yang akan menjadi penyeimbang ketika mengobrol dengan anak dan suami. “Saat di rumah, suami dan anak tidak hanya mendambakan rumah bersih dan makanan yang enak, tapi juga sahabat yang bisa berdiskusi dengan mereka,” katanya. Tapi, Ririn menegaskan saat memutuskan untuk bekerja, ibu-ibu harus meminta izin suami dan bisa seimbang dalam menjalankan perannya. Nah, dalam hal ini, Ririn rupanya sudah mengupayakan sejak dulu. Kini, ia sudah tidak kesulitan lagi membagi waktu antara urusan kantor dan rumah.(75)
Foto : Irma M Manggia
Busana : Pribadi
Akrab dengan Target ejak menjadi agen asuransi, Ririn tentu saja akrab dengan target. Mencapai sebuah angka yang sudah ia tentukan di awal bukanlah perkara yang susah. Ya, dengan target, seseorang memang menjadi tahu tujuan konkretnya. Tidak hanya di perusahaan asuransi, sesungguhnya perempuan yang gemar berwisata kuliner ini sudah terbiasa dengan target sejak masa muda. Mulai hal kecil hingga besar, terasa lebih mudah tercapai jika target telah ia tentukan. Baginya, dengan mengetahui sesuatu yang hendak dicapai, ia merasa langkahnya lebih terarah. Satu lagi, dengan target, dirinya menjadi terbiasa menghargai waktu. “Secara tidak langsung, saya belajar disiplin waktu,” ujarnya. Membuat jadwal dengan menyertakan waktu inilah yang awalnya ingin ia terapkan di tengah-tengah keluarganya. Ia berharap, putri-putrinya juga mempunyai disiplin waktu yang baik. Namun, tak semua cara yang Ririn anggap tepat, juga akan di tepat di mata anak-
S
Kesuksesan Itu Kutukan? Oleh Afniawati alam kebudayaan Indonesia perempuan dilekatkan pada sejumlah tuntutan. Perempuan dipersiapkan untuk mengurus rumah tangga dan suami dan anakanak. Ada pandangan umum yang menyebutkan, wanita ideal adalah wanita yang patuh pada suami, terampil mengerjakan pekerjaan rumah tangga dan tentu saja yang mampu mengurus anak-anaknya. Wanita yang antusias dalam karier masih dipandang bukanlah calon ibu yang ideal. Kesuksesan seorang wanita muda justru bisa menjadi ‘’kelemahan’’ di mata seorang pria. Semakin sukses seorang laki-laki semakin banyak wanita yang menginginkannya. Namun, hal itu tidak berlaku bagi seorang
D
wanita. Semakin sukses seorang wanita semakin sedikit pria yang mau menjadi pendampingnya. Secara umum pria mengatakan perempuan yang berambisi dalam karier atau dalam hal ini wanita yang cemerlang kariernya menakutan bagi mereka. Mereka cukup mengaguminya saja. Wanita dengan karier cemerlang menurut sebagian besar pria cenderung akan memberikan tekanan bagi mereka. Mereka merasa terintimidasi oleh kecemerlangan wanita tersebut. Kenyataan itu memang terasa sangat tidak adil. Namum itulah kenyataan pahit yang harus dihadapi para wanita super. Biasanya para wanita tersebut menikah pada usia yang sudah sangat matang, pada usia yang disebut sudah terlambat atau bukan lagi usia ideal bagi seorang wanita untuk menikah. Tampak bagi orang lain para wanita super itu memang mengorbankan kehidupan pribadi mereka
demi karier. Hal itu tidak sepenuhnya benar. Wanita mana yang tidak ingin menikah pada usia muda dan sukses? Permasalahannya, tidak banyak pria yang berani mendekati karena terintimidasi oleh kesuksesan mereka. Memang akan selalu ada pengorbanan dalam setiap perjuangan mencapai kesuksesan. Contohnya yang dialami istri George Clooney, Amal Alamudin. Amal adalah pengacara sukses di New York. Dia menikah pada usia 36 tahun. Wanita satu ini sangat cerdas dan cemerlang kariernya. Bahkan majalah TIME menobatkannya sebagai salah satu pengacara wanita top dunia. Namun sebelum bertemu dengan suaminya yang sekarang, selama beberapa tahun Amal sempat merasa khawatir dengan kehidupan asmaranya. Tidak banyak pria yang mau mendekatinya. Kesuksesan dan kecemerlangannya menjadi semacam ‘’kutukan’’ baginya.
anaknya. “Rupanya, anak-anak tak terlalu suka dengan rutinitas yang terpatok jam. Mereka mempunyai cara sendiri, asalkan semua urusan beres,” ceritanya. Jadi Sahabat Dalam hal ini, Ririn tak bisa memaksakan anak-anaknya untuk mengikuti aturan mainnya. Sebagai ibu, ia berusaha untuk memahami keinginan sang anak. “Saya selalu ingin menjadi sahabat bagi mereka. Dengan mendengar penjelasan, maka saya akan mengerti mau mereka,” tandasnya. Sebagai orang tua, ibu dari Arieta Nur Aisha dan Arina Syafna Shafira tak pernah lupa mengajarkan nilai-nilai yang baik sebagai fondasi perkembangan buah hati. “Yang selalu saya taamkan kepada mereka sejak dini adalah tentang tanggung jawab,” katanya. Ia membebaskan kedua putrinya dalam hal memilih teman, berkegiatan bahkan gaya hidup namun dengan catatan mereka bisa mempertanggungjawabkannya. Ririn menyebutkan dirinya memang harus mempunyai toleransi dan bersikap demokratis pada anak-anak. Dengan begitu, putri-putrinya akan tumbuh dalam iklim yang menyenangkan.(75)
Setidak-tidaknya itulah pandangan orangorang di sekitarnya. Namun, penantian panjang Amal tidaklah sia-sia. Dia dipertemukan dengan seseorang yang mampu mengimbanginya, sanggup merangkul ‘’kesuperannya’’ dan menerima kehebatannya. Ya, mampu menerima kehebatan seorang wanita, mengakui kehebatan seorang wanita hanya dimiliki oleh para pria hebat pula. Ada yang mengatakan kita dipertemukan dengan orang yang juga seperti kita. Jadi orang hebat bertemu dengan orang hebat. Dan di dunia ini lebih banyak orang biasa- biasa saja dari pada orang hebat. Itulah sebabnya wanita hebat membutuhkan waktu yang mungkin lama untuk menemukan belahan jiwanya yang hebat pula. Penantian panjang dan perjuangan itu tidaklah pernah sia-sia. Jadi tetaplah menjadi perempuan hebat. (62) — Afniawati SS, tutor bahasa Inggris, anggota BSpeak.inc Community, alumnus YPI Training Centre & Consultancy
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Biyan dalam
Balutan ”Seruni” Koleksi Seruni dari Biyan Wanaatmadja menjadi show pembuka di gelaran Pasar Indonesia dan Bazaar Fashion Festival di Hall A dan Hall B Jakarta Convention Center, Rabu (22/10) lalu.
A
cara yang berlangsung hingga 26 Oktober ini digelar oleh Bank Mandiri yang bekerjasama dengan Harper's Bazaar Indonesia. Kali ini Pasar Indonesia mengajak tidak kurang dari 200 mitra binaan yang membawa berbagai produk kreatif dan kuliner dari berbagai wilayah di Indonesia. Bukan hanya itu, acara ini dimeriahkan oleh pergelaran busana Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI) Trend Show 2015. Sejumlah desainer anggota IPMI berpartisipasi dalam gelaran ini. Diantaranya Era Soekamto, Mel Ahyar, Yogie Pratama, Danny Satriadi, Carmanita, Oscar Lawalata, dan masih banyak lainnya. Bank Mandiri juga mempersiapkan highlight fashion show dari Danjyo Hiyoji, Monday to Sunday, Opi Bachtiar, dan Sere Simanjuntak. Saat pembukaan koleksi Seruni dari Biyan Wanaatmadja yang telah dipresentasikan di bulan Juni lalu menjadi sajian yang indah. Pembukaan dihadiri oleh Mufidah Jusuf Kala, Vernoia Basuki Tjahaya Purnama serta Ny Boediono. Iriana Joko Widodo yang
semula dijadwalkan hadir, tidak tampak saat itu. Setelah show Biyan, panggung diramaikan oleh Presentasi White Cube dari Didi Budiardjo yang mengangkat koleksi 'Resort'. Koleksi Seruni menggambarkan dunia wanita ala Biyan yang cantik dalam siluet loose namun berkarakter kuat lewat garis potong edgy. Potongan asimetris ataupun oversized tampil sebagai shift dress atau jaket bergaya maskulin. Dalam rancangannya ini, Biyan mengadaptasi karakter Asia Timur, khususnya Jepang lewat sentuhan motif bunga krisan dan bangau di keseluruhan koleksi. Nuansa tribal dan etnik dari Sumba-Indonesia juga diangkat oleh Biyan dalam koleksi rancangan women's wear spring/summer 2015. Kali ini, Biyan menampilkan koleksi busana siap pakai untuk pria dan wanita, yang menebarkan daya pikat perpaduan modern dan tradisional. Permainan warna putih, hitam, nude, dan khaki kian menyempurnakan etika garis rancang yang mendetil. Setia dengan detail bordiran dan payet di atas bahan sheer menerawang, koleksi Seruni menampilkan konsistensi Biyan sebagai desainer yang telah berkarya 30 tahun lebih. Beberapa busana tampil edgy dengan paduan antara outer bahan sheer yang ringan bersama blouse dan celana capri atau kulot. Ada banyak pilihan outer bergaya kimono yang ditampilkan. Beberapa tampil dengan layering asimetris. Hiasan payet juga tampak menghiasi koleksi busana Biyan, entah dijadikan aksen di leher ataupun sepanjang busana. Terusan dengan potongan loose yang berhias digital printing di atas kain silk sebagai material dress menjadi sajian berikutnya. Koleksi Seruni menampilkan simbol bunga dandelion dan burung bangau. Koleksi diakhiri dengan gaun-gaun material tulle menerawang yang dipenuhi hiasan bordir bunga dan payet di atasnya. Dress panjang tampil dalam warna nude ataupun hitam yang mendominasi.(11) Teks : Tresnawati Foto : Sumardi
Menikmati
Hidangan
bak di Museum Oleh Siti Khatijah ika Anda pencinta steak, daging wagyu pastilah menjadi primadona. Selain lezat, daging dari sapi unggul ini juga menyehatkan karena kaya nutrisi omega 3 dan 6 serta yang tak kalah penting, rendah lemak. Salah satu tempat makan yang mengolah serta menyajikan daging wagyu dengan sangat istimewa adalah KoenoKoeni Gallery CafÈ. Di restoran
J
yang terletak di jalan Tabanan Semarang itu menyediakan menu bernama wagyu beef on hot stone. Menu ini patut Anda coba karena nikmat dan empuknya wagyu disajikan di atas sebuah batu vulkanik yang sangat panas. Sebagai pengganti hotplate, penyajian steak di atas batu panas pastilah lebih higienis. Anda tak perlu khawatir dengan tingkat kematangan dagingnya. Seorang chef akan membantu mendapatkan kematangan yang Anda kehendaki. "Chef akan memasak langsung di
SM/Rifqi Aditya Utama
depan para tamu dan memberikan kematangan steak sesuai dengan permintaan, apakah tamu ingin blue rare, medium rare, well done atau lainnya," kata Ahmad Munir, Asisten Resto Manager KoenoKoeni. Dengan cara memasak dan penyajian yang sama, selain wagyu Anda juga bisa menikmati kelezatan lamb leg brochettes. Ini juga menu andalan restoran yang berdiri sekitar tiga tahun lalu itu. Menu Lokal Tapi, bukan berarti bersantap di KoenoKoeni Anda hanya bisa memilih
menu-menu barat. Di sini, menu lokal pun tak kalah beragam. Beberapa menu yang patut Anda coba adalah nasi campur KoenoKoeni, dan nasi asem-asem ikan patin. Minuman segar tradisional pun lengkap di sini. Ada es teler, es doger, es campur, es cincau, dan berbagai macam jamu. Bahkan, jika Anda mau, datanglah sekadar menikmati pemandangan Kota Semarang sembari menyeruput wadang ronde di malam hari. Di ruangan outdoor restoran KoenoKoeni, ada angkringan yang menyajikan aneka wedang-wedangan termasuk wedang ronde dengan harga terjangkau. Ya, di KoenoKoeni Gallery CafÈ Anda akan merasakan sensasi menyantap hidangan istimewa di tengah-tengah susunan barang-barang antik. Di sana, Anda akan menjumpai deretan sepeda, motor, dan mobil kuno yang berangka tahun 1930-an. Itu belum seberapa, jika sempat berjalan berkeliling restoran, Anda akan menemukan koleksi kamera tua, radio tua, trompet tua, dan beberapa barang antik lainnya. Seperti namanya, restoran ini memang mengajak para tamu untuk merasakan nuansa tempo dulu. "Kami ingin para tamu merasakan seolah-olah sedang makan di dalam museum," ujar pria yang kerap disapa Munir itu. Restoran yang pernah dikunjungi beberapa artis ibu kota seperti Viki Notonegoro, Bondan Winarno, Ade Rai, dan lainnya itu buka setiap hari pada pukul 11.00 hingga 00.00. Singgahlah sebentar ke sana dan rasakan seberapa jauh Anda terbawa dalam nuansa kekunoannya.(75)
SOTO BETAWI -
Bahan dan bumbu : 500 gram daging sandung lamur 2.500 ml air 250 gram lidah 10 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya 4 lembar daun salam 3 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan 3 blok kaldu sapi 1 1/2 sendok makan garam 4 sendok teh gula pasir 1 batang daun bawang, dipotong 1 cm 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus: - 20 butir bawang merah - 10 siung bawang putih - 1 1/2 sendok teh merica - 3 cm jahe - 3 cm kunyit, dibakar - 4 buah cabai merah, dibuang bijinya Bahan Pelengkap: - 8 buah risoles - 2 buah kentang kukus, digoreng berkulit, dipotongpotong
-
2 buah tomat, dipotongpotong 2 tangkai seledri, diiris halus 300 gram kol, diiris kasar 150 gram mi, direbus 50 gram bihun, diseduh 4 buah jeruk limau 4 sendok makan kecap manis
Cara Pengolahan : 1. Rebus lidah 10 menit dalam air mendidih. Angkat. Kupas kulitnya. Presto lidah sampai empuk 30 menit. Rebus daging dan air sampai empuk. Angkat. Potongpotong. Saring. Ukur 2.000 ml kaldunya. Rebus lagi sampai mendidih. Tambahkan daging dan lidah. 2. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, dan serai sampai harum. Tuang ke rebusan daging. Masukkan kaldu sapi blok, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata. – Heru Supriatna, Executif Chef Hotel Ciputra Semarang
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Cinta Alam ala Psikologi
Hijau
Sehari-hari belajar soal ilmu jiwa, bukan berarti para anak muda ini tak acuh dengan kondisi alam kita. Mereka bisa memadukan ilmu psikologi dengan kecintaan terhadap semua makhluk ciptaan Tuhan. Yap, mereka adalah mahasiswa pencinta alam (mapala) Psikologi Hijau Undip.
Foto-Foto: Dokumentasi Psikologi Hijau
Puncak Bukan Tujuan
B
eberapa tahun lalu, bagi Deden, tujuan dari mendaki adalah mencapai puncak. Jika nggak ada lagi tanah yang bisa ditapak, maka selesai dan puaslah ia. Tapi, sekarang, pandangan itu sudah berubah. Cowok bernama lengkap Afriasta Mars Radendra itu kini punya pendapat lain. ‘’Yang kuharapkan dari kegiatan pendakian adalah kebersamaan dan keseruan bareng temanteman,’’akunya. Dalam pendakaian, ada rasa syukur karena ia bisa berkunjung ke situ. Apalagi jika tempat itu sudah lama menjadi harapannya. Gunung Rinjani, misalnya. Setahun lalu, Deden menyempatkan waktu mengunjungi gunung di Lombok itu. Persiapan baik fisik maupun duit telah ia lakukan. Akhirnya, bersama beberapa temannya, ia berhasil menghirup udara segar dan pemandangan indah gunung berapi tertinggi kedua di Indonesia itu. ‘’Gunung Rinjani indah banget jika kulihat langsung. Jauh dari yang sudah diceritakan
orang atau kubaca di internet,’’ceritanya dengan nada antusias. Ya, dengan persiapan matang, Deden cs bisa menikmati Rinjani yang seksi dan pulang ke rumah dengan selamat. Pentingnya persiapan itulah yang sering dikatakan kepada adik-adiknya di Psikologi Hijau. ‘’Setelah mempunyai niat yang kuat untuk mendaki, selanjutnya seorang pendaki harus memastikan ia aman dan nggak boleh memaksakan sendiri,’’terang cowok asli Semarang itu. Deden mengaku senang ketika sekarang semakin banyak anak muda yang akrab dengan pendakian. Toko yang menjual peralatan berkemah serta liputan di media massa tentang pendakian makin menjamur. Nggak dimungkiri, tren sedang menuju ke arah itu. Tapi, penggemar mainan radio control itu mengimbau untuk tetap menomorsatukan faktor keamanan. ‘’Jangan menyepelekan keamanan dengan membawa peralatan seadanya dan persiapan sekenanya,’’katanya. Nah, jika kamu pengin menjajal serunya mendaki, apa saja yang wajib kamu ketahui? Deden menerangkan, seseorang harus bisa mengenali kapasitas diri sendiri. Jika fisik nggak prima, sebaiknya menunda pendakian. Membawa obat-obatan untuk pribadi juga sangat ia sarankan. Cowok satu ini menambahkan, ‘’Jangan lupa membawa jaket dan sleeping bag, ya!’’(62)
Oleh Siti Khatijah
L
ahir di Fakultas Psikologi Undip, wadah ini menjadi salah satu Unit Pelaksana Kampus (UPK) yang diminati mahasiswa. Terbukti, Psikologi Hijau selalu berhasil menarik mahasiswa baru untuk bergabung di dalamnya tiap tahun. ‘’Selain karena tren mendaki lagi ngehit, aku mengamati tingkat kepedulian anak muda terhadap lingkungan memang semakin baik,’’ujar Genda Febriansyah, ketua Psikologi Hijau. Lalu, apakah kegiatannya hanya naik gunung lagi dan lagi? Tentu saja aktivitasnya nggak cuma itu. Selain mendaki, wadah yang mempunyai lebih dari 40 anggota aktif ini juga sering melakukan arung jeram (rafting), membersihkan pantai dari sampah (coastal clean up), bakti sosial, seminar dan lain-lain. Dan karena para awaknya adalah
Siti Khatijah
elain harus melakukan pendekatan langsung dari rumah ke rumah, alasan bermain pun digunakan agar anak-anak di lingkungan ini mau untuk diajak belajar. Galuh merupakan salah satu sukarelawan dari Indonesian International Work Camp (IIWC) yang menangani isu global mulai dari pendidikan, sosial, budaya, dan kesehatan. Salah satu program IIWC yang dilaksanakan pada Februari 2014 lalu adalah International Work Camp in Tegalrejo yang fokus terhadap pendidikan bagi anak-anak dari pekerja seks komersial. Di sana, Galuh beserta sukarelawan dari berbagai negara di dunia melakukan kemah kerja selama dua minggu untuk meningkatkan pendidikan di lingkungan tersebut. Kesabaran dan rasa optimismenya diuji kala itu. ‘’Susah mengubah pemikiran mereka untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Bagi anak-anak di sana, setelah lulus sekolah ya mereka akan melanjutkan bisnis karoke keluarga atau bekerja di pabrik. Padahal banyak dari mereka yang pin-
Kebahagiaan S
SMNur Fajriani F
Galuh
Tidak mudah bagi Galuh Agliesta Erawati Sutopo untuk dapat membangkitkan minat belajar anak-anak yang berada di salah satu kawasan Tegalrejo, Kabupaten Semarang.
tar,’’cerita mahasiswi semester 7 Jurusan Sastra Inggris Undip itu. Kisah ‘’perjuangan’’Galuh dan timnya diawali dengan pendekatan pribadi dari rumah ke rumah di sana. ‘’Saat kami datang, anak-anak menyembut riang, lebih-lebih ketika diajak bermain-main. Tapi untuk belajar, agak susah merayu mereka.’’ Galuh tentu saja tidak menyerah. ‘’Mereka kami ajak bermain-main dari permainan itulah kami selipkan nilai-nilai pendidikan.’’ Galuh mensyukuri kehadiran sukarelawan asing dari Korea, Belanda, dan Malaysia. Pasalnya, kehadiran mereka membangkitkan motivasi anak-anak di Tegalrejo untuk belajar. ‘’Mereka yang tadinya nggak banyak tahu tentang dunia luar, jadi kenal apa itu negara
mahasiswa psikologi, mereka mengaplikasikan ilmunya dengan kerap merancang kegiatan outbond. ‘’Kami mengikuti perkembangan dunia outbond. Biasanya dengan membaca dan bertanya pada dosen dan para senior yang sudah mengetahui terlebih dahulu,’’terang cowok yang kerap disapa Genda itu. Itulah yang bikin wadah ini berbeda dengan mapala lainnya. Maka, mengadakan outbond bagi mahasiswa baru merupakan kegiatan tahunan guna melatih jiwa kepemimpinan, sosial dan lainnya. Kebersamaan Sejak tahun keduanya berkuliah, Sandra tertarik dengan kegiatan Psikologi Hijau. Selain bisa memenuhi kegemarannya berjalan-jalan, wadah ini diyakininya bisa mendatangkan banyak manfaat. ‘’Aku jadi tahu banyak tempat baru, teman baru, keluarga baru dan pengetahuan baru,’’kata cewek bernama lengkap Nur Hidayah Aluih Sasandra itu. Meski kerap diserang hipotermia ketika mendaki gunung, cewek asal Batang ini nggak kapok untuk tetap aktif dalam Psikologi Hijau. Kebersamaan yang membuat ia dan teman-temannya terus mengikuti setiap program kerjanya. ‘’Yang paling kusukai adalah pas kegiatan membersihkan pantai soalnya itu mengajak masyarakat untuk turut peduli dengan lingkungan,’’terang cewek berjilbab itu. Baginya, susah-susah gampang mengajak masyarakat untuk sadar lingkungan. Beberapa kali ia menjumpai orang-orang dengan bersemangat memungut sampah hingga bersih. Tapi, adakalanya meski sudah memberikan contoh, orang tetap cuek bebek. ‘’Nggak apa-apalah. Tapi kami nggak akan pernah bosan mengajak orang-orang membuang sampah di tempat sampah,’’ tambahnya. Manfaat yang sama juga dirasa oleh Afriasta Mars Radendra. Cowok yang gemar main futsal ini mengaku semakin menghargai lingkungan sejak bergabung dengan mapala di kampusnya. Ia berharap, semakin banyak anak muda yang cinta alam. Yap, kita memang kudu semakin peduli dengan kondisi alam. Nggak harus bergabung menjadi anggota mapala. Hati, pikiran dan sikap kamu tetap bisa seperti anak-anak mapala, meski nggak sering mendaki gunung dan mengarungi jeram. ‘’Mapala Psikologi Hijau ini hanya sarana,’’tandas cowok yang lebih sering disapa Deden itu. (62)
Belanda atau Korea. Mereka ingin belajar agar bisa ke negara-negara itu. Yang penting, kami jadi senang menyaksikan mereka mulai berminat belajar,’’ujar cewek kelahiran Boyolali, 21 Desember 1993 itu. Bepergian Menjadi seorang sukarelawan juga membawa Galuh bepergian ke banyak tempat. Selain aktif di program Work Camp in Tegalrejo, dia juga pernah menjadi delegasi Indonesia dalam International World Heritage Work Camp yang diadakan di Melaka, Malaysia. Cewek yang hobi bernyanyi itu juga pernah menjadi delegasi pertukaran pelajar di Universitas Chiang Mai, Thailand, selama satu bulan. Impiannya adalah bisa pergi keliling dunia, belajar, dan memberi dampak positif bagi orang lain. Baginya setiap orang adalah inspirasi. Ketika orang lain bisa melakukan sesuatu, maka dirinya pun termotivasi untuk bisa. Dia bahagia bila melihat orang yang kurang beruntung bisa juga berbahagia. Dia berbahagia bila bisa berbagi dengan orang lain.(62) Nur Fajriani Falah
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Menjaga Rasa Riang
Polkadot
”T
Berbunga-bunga Era tongsis dan dan narsis seperti sekarang agaknya sudah terlalu kuno kalau saya ngomong, ‘’Batik zaman sekarang itu sudah modis dan cocok dipakai anak muda, nggak seperti zaman dulu, batik hanya untuk ibu-ibu.’’
emua batik zaman sekarang sudah modis, mengikuti mode, dan bahkan menjadi trend-setter dalam dunia mode. Jenis batik apa saja bisa disulap menjadi busana yang elegan atau fashionable, terutama yang desainnya memang ditujukan untuk anak muda. Saya menyebutnya batik chic. Karena kita bisa tampil chic ke mana saja dan kapan saja dengan memakai batik. Semua batik tampil chic, segar dan muda. Yang membedakannya, desain dan detail yang menjadi ciri khasnya. Kali ini, mata saya jatuh hati pada Batik Tulis Lasem yang dipadukan dengan motif polkadot, salah satu koleksi ready to wear terbaru Dana Rahardja. Bukan perpaduan dengan warna yang sama, tapi hanya dengan nuansa warna yang sama. Batik lasem termasuk salah satu batik
S
Teks & Foto : Irma Mutiara Manggia
Model : Sefania
Busana : Etherea by Dana Rahardja
pesisir sehingga kamu mudah untuk menandainya dari warna-warnanya yang terang. Batik yang punya ciri khas geometris dalam motifmotifnya ini merupakan akulturasi antara budaya Jawa dan Tiongkok. Maka, motif-motifnya merupakan perpaduan dua budaya tersebut. Misalnya motif bambu, naga, kelelawar, burung foeniks (burung hong atau huk), latonan (tanaman khas yang banyak terdapat di sekitar pantai), kricak (batu pecah), dan bunga-bungaan seperti bunga seruni, teratai, peoni, magnolia, dan sakura. Nah, batik lasem yang dipilih Dana Rahardja untuk koleksinya kali ini, yang bermotif bunga-bunga. Nggak cuma hadir dalam warna merah yang cerah, tapi juga warna ungu, oranye dan pink. Mini dan midi dres yang berpotongan simpel dan bergaya ala sixties ini meskipun sekilas terlihat sederhana, ada satu detail kecil yang menarik pada setiap dres-nya. Seperti detail kerah tinggi asimetris, pita, pleates, cut out dan saku kecil pada bagian bawah. Sedangkan motif polkadotnya, pada masing-masing dres, motif polkadot hadir sebagai padanan warna yang lebih terang atau kalem. Potongannya yang simpel, bisa kamu pakai untuk acara santai atau formal, siang atau malam. Khusus untuk acara formal, tinggal kamu tambahkan blazer warna gelap, jadi, deh. Dan untuk sepatu, nggak usah ragu memadukannya dengan bot atau sneakers. (62)
ato itu seni,’’ kata Ozii Syarif, mahasiswa Jurusan Sastra Indonesia Undip yang sudah sejak SMA menggeluti dunia tato. Di Indonesia, keinginan memiliki tato sering harus berbenturan dengan norma-norma yang ada. Umumnya, masyarakat masih memandang tato sebagai suatu hal yang bertentangan dengan etika tertentu. Ozii pun sering mengalami ‘’benturan’’ itu. Bahkan keluarganya pun tidak mendukung dirinya bergelut dengan tato. Wajar saja, dulu, tato identik dengan premanisme. Namun seiring perkembangan zaman, tato sudah diidentikkan dengan seni keindahan pada tubuh dan bahkan menjadi gaya hidup seseorang. Apalagi sebagain orang beranggapan pembuatan tao adalah ekspresi seni. Pemikiran seperti itulah yang membuat cowok lulusan SMA Walisongo Semarang ini tetap terus percaya diri menggeluti bidang pembuatan dunia tato, baik tato temporer maupun permanen. ‘’Awalnya keluarga nggak mendukung. Lalu saya terus meyakinkan mereka. Syukurlah, mereka sudah mendukung,’’ ujarnya. Berkat keahliannya membuat tato, kini Ozii sering diundang untuk ikut pada event. Dia dan teman-temannya aktif mempromosikan tato buatan mereka tak hanya di Kota Semarang, tapi juga ke kota-kota lain seperti Solo. Selama menggeluti pembuatan tato, Ozii memiliki cara agar karyanya bagus. Dan bagus-tidaknya karya itu sangat bergantung atas suasana hatinya. ‘’Kalau suasana lagi senang, gambar tato saya bagus. Karena itu saya terus berusaha merasa senang, terutama senang melakukan aktivitas pembuatan tato ini. Tapi yang jelas, sebagai profesional. kita harus mampu berkarya dalam suasana hati apa pun,’’ imbuh cowok yang menjadi satu pengelola Doctor Temporary Tato Semarang ini. Bukan tanpa alasan Ozii gandrung pada tato dan menjadikannya bisnis. Dia termotivasi oleh teman mainnya yang kini sukses menjadi pembuat tato di Bali. Dia ingin seperti sang kawan. Karena itu, dia mulai belajar membuat tato secara lebih serius. Saat itu dirinya masih kelas dua SMA. Langsung lancarkah? ‘’Awalnya saya sangat canggung. Bayangkan, saya masih SMA, dan orang yang saya bikinkan tato kali pertama sudah mahasiswa. Lambat-laut saya bertambah pede.’’ Kini, Ozii sangat yakin, seni pembuatan tato bisa menghidupi dirinya. ‘’Yang penting keluarga mau terus mendukung yang saya lakukan. Saya berharap suatu hari bisa punya studio tato,’’ tandasnya. (62) Rifqi Aditya Utama
Make Up: Mira
SM/Rifqi AU
Ayo kirim FOTO NARSIS kamu seheboh-hebohnya, kasih nama dan akun e-mail plus biodata lengkap sekolah atau kampusmu. Kamu juga bisa kirim CERPEN, PUISI, VIGNET & ARTIKEL. Kirim ke sini ya: xpresiminggu @gmail.com
ANGGITA PRIBADI mahasiswa Jurusan Ilmu Perpustakaan Undip
FAIZAL DZULQARNAIN
Gagah DepanBelakang
SYARIF HIDAYAT mahasiswa Jurusan Ilmu Pemerintahan Undip ‘’Cihui, pemandangannya saingan nih ye.... Gunung di belakang gagah, cowok-cowok di depan juga nggak kalah gagah dan menawan.’’
siswa SMA IT Ihsanul Fikri Kabupaten Magelang ‘’Para cowok berbaju rapi ini mungkin tim logistik soalnya ada makanan di sekeliling mereka. Eits, tapi jajan rentengannya jangan dicemil-cemil gitu, dong. Nanti tertangkap CCTV, lo.’’
‘’Mungkin mereka nggak sedang bermain bola sodok tapi bermain truth or dare. Yang ketahuan bohong atau nggak mau melakukan tantangan, dialah yang kena oles tepung di wajah.’’
FAQIH MUSYAFFA Kebumen ‘’Hayooo, bubar, bubar, bubar! Pukul berapa sekarang? Sudah bel kok belum masuk kelas. Hihi. Yeah, selama dihukum bareng-bareng, malunya pun bakal bareng-bareng, ya?’’
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Asyiknya Menggambar Animasi
S
ejak kemunculannya di layar televisi kita, serial animasi Upin dan Upin sudah menarik perhatian masyarakat, terutama anak-anak. Apakah kamu juga salah satu anak yang tidak pernah ketinggalan menyaksikan setiap hari? Yap, cerita yang dikemas dalam bentuk animasi memang menarik dan tidak membuat bosan. Tidak cuma Upin dan Ipin, ada puluhan film animasi lain yang digemari anak-anak, sebut saja Monster Inc, Toys Story, Spongebob, Naruto, dan yang paling legendaris, Doraemon. Selain cerita yang menarik, film animasi digemari oleh banyak orang karena gambar karakternya bagus dan lucu. Si pembuat animasi
Homeschooling Primagama Semarang
Oleh Siti Khatijah bisa menggambar ekspresi senang, sedih, marah yang dialami tokoh dengan sempurna dan terkadang membuat kita geli. Nah, karakter-karakter yang ada dalam film animasi ini menarik perhatian Robby (14). Sangking tertariknya, tidak jarang anak bernama lengkap Robby Fandriansyah itu menggambar tokoh animasi kesukaannya, Spongebob. Robby memang gemar menggambar. Selain jago menggambar binatang dan mobil, ia juga jago menggambar tokoh ceria berwarna kuning
dapat berkembang secara maksimal. "Biasanya alasan para siswa dan orang tua memilih homeschooling karena sebagai solusi pendidikan yang tepat antara siswa yang perlu perhatian khusus karena trauma, depresi, sakit secara fisik sehingga tidak bisa hadir di sekolah," kata Dwi Heni Setyowati, manager Homeschooling Primagama, di kantornya Jl Abdurrahman Saleh No 246, Manyaran Semarang, belum lama ini. Lalu, lanjut dia, anak-anak yang memiliki tingkat kesibukan tinggi, seperti atlet, artis, hingga yang berwiraswasta. Kemudian, anakanak berkebutuhan khusus (ABK), yaitu anak kurang konsentrasi belajar (AKB), autis, hiperaktif, insomnia, syndrome asperger, gifted, hingga kecanduan game online.
Bersekolah Lebih Menyenangkan Homeschooling Primagama (HSPG) adalah sistem pendidikan alternatif yang saat ini menjadi pilihan orang tua untuk memberikan pendidikan kepada anak-
anak. Di mana keberadaannya sah, diakui, sama, dan sederajat dengan sekolah formal sesuai dengan hukum di Indonesia. Homeschooling, menurut buku Sekolah Rumah sebagai Satuan Pendidikan Kesetaraan, yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Luar Sekolah Departemen Pendidikan Nasional adalah proses layanan pendidikan yang secara sadar, teratur, dan terarah dilakukan oleh orang tua/keluarga di rumah atau tempattempat lain, di mana proses belajar mengajar dapat berlangsung dalam suasana yang kondusif dengan tujuan agar setiap potensi anak yang unik
Heni mengungkapkan, anak-anak yang mendapat tindakan kekerasan di lingkungan sekolah (bullying) dan anak-anak yang merasakan kurikulum di sekolah formal yang terlalu padat, sangat cocok belajar dengan sistem homeschooling. Selain itu, anak-anak yang putus sekolah dan orang tua yang sering berpindah-pindah tempat tinggal. Dua Pendekatan Penggunaan metode "school at home" Homeschooling Primagama, bisa menjadi alternatif proses pendidikan anak-anak selain di sekolah, namun tetap memiliki standar keter-
berbentuk persegi itu. "Gampang, kok. Aku tinggal menggambar kota, lalu kuberi mata, tangan, kaki. Jadilah Spongebob," ceritanya. Setiap pagi, teman kita ini selalu menonton serial Spongebob di televisi. Saat menonton, ia mengamati bentuk tubuh, ekspresi, dan warna sehingga ia bisa menuangkannya dalam bentuk gambar. "Nggak ada yang mengajari. Aku cuma menonton televisi," akunya. Susah Gampang Hmm, menggambar memang susah-susah gampang. Untuk yang terbiasa, bisa jadi tidak perlu waktu lama untuk bisa menghasilkan gambar bagus. Tapi jika kamu baru belajar menggambar, maka jangan malas untuk terus mencoba, ya! Teman kita, Salwa Kumala Dewi (8), senang sekali menggambar. Supaya bakatnya bisa tersalurkan dengan baik, ia les menggambar. Bersama sang guru, Salwa, panggilannya, mencoba menggambar banyak objek, salah satunya gambar animasi. Menurut siswi kelas III SD Islam Al Azhar 25 Semarang itu, bagian paling susah dari menggambar adalah mewarnai. Walau begitu, ia tetap bersemangat untuk belajar. Katanya, dengan menggambar, dirinya bisa menginspirasi orang lain yang melihat gambarnya. Yap, menggambar animasi berbeda dari menggambar objek lain. Untuk keperluan bisnis, mereka yang jago menggambar animasi akan dihargai mahal oleh perusahaan. Beberapa orang Indonesia berbakat bahkan ditarik keluar negeri dan terlibat dalam pembuatan film animasi terkenal di dunia. Contohnya, ada Kak Marsha Chikita Fawzi yang menjadi salah seorang animator serial Upin dan Ipin, Kak Michael Reynold Tagore yang mendesain baju-baju dalam film The Avangers dan Iron Man 3, serta Kak Rini Triyani Sugianto yang terlibat dalam pembuatan film The Adventure of Tintin: Secret of The Unicorn. Nah, apakah kamu termotivasi dengan prestasi mereka? Tidak perlu khawatir. Di Indonesia sudah ada sekolah khusus untuk animator, kok. Di beberapa universitas juga ada yang membuka jurusan yang berhubungan dengan animasi. Tapi, untuk bisa ke sana, bukankah kita harus belajar giat dulu? Dengan tetap memegang teguh cita-cita dan rajin belajar, maka ke mana pun tujuan kita, pasti akan tercapai.(75)
capaian materi yang berkualitas sama dengan sekolah biasa. Proses pendampingan di Homeschooling Primagama, kata Heni, menggunakan dua pendekatan, yaitu pendekatan psikologis dan pendekatan akademik. Pendekatan psikologis, di mana siswa diberdayakan sesuai dengan aspek minat bakat dengan membekali siswa dengan pelatihan Achievement Motivation Training (AMT), character building, leadership, dan enterpreneurship sesuai dengan potensi minat dan bakat siswa. Pendekatan akademik, di mana siswa akan diberikan pengajaran sesuai dengan tingkat kemampuan (sensitive learning), gaya belajar (learning style), ataupun karakter komunikasi. Dalam praktiknya, konsep pengajaran di Homeschooling Primagama menekankan pada pemberdayaan potensi otak kiri dan otak kanan siswa dan juga mengembangkan konsep belajar bagaimana cara belajar yang baik (learn how to learn), sehingga terciptalah output anak didik yang memiliki bekal ilmu pengetahuan yang baik (knowledge), kecakapan hidup yang baik (life skill), dan juga sikap hidup yang baik (attitude). Heni menambahkan, kini Homeschooling Primagama membuka cabang baru di Kota Semarang, tepatnya di Jl Abdurrahman Saleh No 246, Manyaran Semarang. "Sebelum mendaftar, para orang tua bisa menelepon kami di nomor 024-7608980 atau ke 082244204433. Di sini kami menawarkan program kurikulum nasional bagi siswa jenjang SD-SMP-SMA melalui Ujian Nasional dan UNPK, serta kurikulum internasional bagi siswa dari grade IGCSE, O Level, hingga A/AS Level dengan sistem Cambridge International Examination (CIE) Certificate," tandas Heni. (Hyu-75)
Harus Simetris Dewi Lestari Hana Wijayanti Kelas VII, SMP Nasima Semarang Menggambar animasi itu seru. Apalagi, aku bisa mengarang karakter sendiri kalau lagi kepengin. Tapi, menggambar animasi juga susah karena harus simetris. Misalnya, mata. Antara mata kanan dan kiri harus sama besarnya. Jadi, aku menggunakan perasaan kalau menggambar animasi. Mahatva Raya Kelas II, SDIT Al Islam Kudus Aku suka menggambar karakter yang ada pada film animasi Cars sejak TK. Selain mengikuti les, biasanya aku minta tolong ayah untuk mengajariku. Aku juga sering mencontoh gambar mobil-mobil yang ada di majalah. Destiara Rahmanissa Istabani Kelas IV, SD Pedurungan Tengah 1 Dulu aku sempat mngikuti les menggambar dan mewarnai. Beberapa alat yang kugunakan untuk menggamar yaitu krayon, pastel, pensil warna, dan lainlain. Kalau sudah besar, aku bercita-cita menjadi desainer, karena aku ingin mendesain kamarku tidurku dengan karakter Hello Kitty kesukaanku. Muhammad Nefil Adibta Kelas I, SD Lamper Tengah 02 Semarang Aku belum bisa menggambar kartun, tapi aku ingin bisa menggambar Naruto. Biasanya aku melihat gambar Naruto di komik milik om atau melihat gambar di toko buku. Menggambar Naruto susah. Kalau aku menggambar, nggak bisa mirip dengan aslinya.(75)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
abis latihan tari balet, Shelomita eksen dulu ah... Eh tahu ngga, ketimbang jalan ke mall, Shelomita ternyata lebih suka bermain ke tempat bernuansa alam, menyusuri sungai, mendaki bukit atau berenang di pantai. Meski sekadar makan siang di hutan beralaskan tikar di bawah Gunung Merbabu dengan bekal dari rumah, membuatnya sangat bahagia. Candi juga jadi tempat favoritnya dan hampir semua candi besar di Jawa Tengah sudah dikunjunginya. Karena itu, salah satu cita-cita Shelo saat ini menjadi Arkeolog.
H
Shelomita Gasya Amory Kelas Kindy B Bethany School, Salatiga
abbaik Allaahumma labbaik... Meski panas sangat terik, aku harus tetap semangat mengikuti Manasik Haji. Daffa memang top ya..
L
Daffa Firas Al-Farisi TK B Az-Zahra Lempongsari Kota Semarang
ian punya hobi bermain dan bernyanyi. Setiap lagu baru yang diajarkan di sekolah, ditirukan di depan orang tuanya. Tian selalu mencari-cari perhatian orang lain, apa pun yang sedang dia lakukan. Nonton film kartun dan makan mi goreng juga kegiatan yang jadi favoritnya sehari-hari.
T
Penjual Balon Samantha Tjia Kelas I SD Bina Bangsa School Jangli Boulevard Semarang
enikmati libur di hari Minggu, Azka pun keliling-keliling naik sekuter. Tak peduli panas, yang penting hati senang.
M
Azka Amalina Hapsari Kelas IV SD Islam Hidayatullah Semarang
Prabandana Christian Adi Play Group St Pius Kartini Kelurahan Mangunharjo Kecamatan Tembalang
Keindahan Laut Fahriel Anugrah Oktaviansyah Kelas III SDN 01 Podosugih Pekalongan
Hip-hip Ceria! Indonesia baru Kita punya pemimpin baru Pengemban amanah rakyat Tugasmu mulia menjadi pelayan rakyat Indonesia baru Tugasmu sangat berat Menjadi pemimpin rakyat Semoga engkau bisa mengemban amanah itu Teruskan tugasmu untuk pemimpin baru Bersama Indonesia hebat Seperti Jokowi dan Jusuf Kalla
Abdurahman Shiddiq Alharrik Kelas IVB SDIT Annida Sokaraja Kulon
Merpati Melenggang melintasi biru mega Mengudara kuat singkirkan keraguan Tak akan jera di ketinggian awan Melayang pasti melawan ketakutan Demi tugas tersemat di raga Merpati Sayapmu lebar kepakkan keindahan Mengibas kabut menyapu angin Bak pesawat hidup melukis udara Tak tampak terbesit kelelahan Kau lincah melalang buana Mengitari dunia melihat yang kau ingin Merpati Kau pegang janji sepenuh hati Kau pegang harapan dengan kejujuran Kau bawakan berita yang menjanjikan Kau emban tugas penuh keberanian Karena itulah semua mengerti Merpati tak kan pernah ingkar janji Ali Bryandhito Rosandi Indriaswara Kelas VIII A di MTs Negeri 02 Semarang Jl Medoho V RT 03/01
Silakan kirim puisi dan gambar karya kamu ke Redaksi Yunior Suara Merdeka Jl Kaligawe Km 5 Semarang atau
[email protected]. Karya yang dimuat akan diberi imbalan.
ore... dapat undangan ulang tahun teman! Begitu undangan ulang tahun diterima, yang terbersit di pikiran kamu pasti kado dan gaun pesta. Tentu saja kamu ingin tampil cantik dan penuh gaya agar menjadi pusat perhatian di acara pesta nanti. Banyak aneka gaun pesta, pilihlah mana yang kamu suka. Yang pasti, pilihlah warna-warna cerah untuk mengekspresikan kegem-
H
biraan. Biar berkesan ramai, lengkapi dengan aksesori, bisa topi, pita besar, atau kacamata. Hip-hip ceria! (69) Asa Model : Nadhira, Aqila, Shinya Kaori, dan Aldella (Exisít Modelling) Pengarah Gaya : Bayu Ramli Busana : Koleksi Bayu Ramli Fotografer : Yusuf (Studio 2000, telepon 024-86454280)
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
S MILOKUI SARONI ASIKIN
epilude99.wordpress.com @PengendaraAngin
Perkawinan
Mantan Pacar ernahkah Anda mendatangi pesta pernikahan mantan pacar Anda? Jon Lebay pernah. Tentu saja dia tak seperti Risna, gadis yang aksinya pada pernikahan mantan pacarnya membuat terharu banyak pengguna jejaring sosial. Jon menyalami kedua mempelai dengan riang, makan hidangan dengan lahap, dan tertawa-tawa bersama teman-temannya yang sama-sama jadi hadirin resepsi pernikahan itu. Jadi, kisah Jon tak menarik dituliskan atau disebarkan di media massa dan jejaring sosial bila pada saat itu dirinya tidak dibikin terlongong-longong oleh nasihat bijak seseorang. Lebihlebih bila kita memercayai sangkalan Jon bahwa sang mempelai perempuan adalah mantan pacarnya. Alkisah, seorang lelaki yang selanjutnya Jon ketahui sebagai sanak si mempelai perempuan, mendekatinya dan berkata lirih, ‘’Sabar ya Mas, jodoh itu di tangan Tuhan. Kalau memang bukan jodoh kita, ya mau diapain lagi? Mas pasti dapat pengganti yang memang diberikan Tuhan.’’ Jon memandang orang itu. Andai ketika itu ada yang melihat muka Jon, kemungkinan orang itu akan menyitir peribahasa: ia bak kera terkena tulup. Bingung. Lantaran Jon tentu saja lebih tampan dari kera, kita sebut saja: ketika itu mukanya mirip orang yang dibangunkan secara mendadak dan ditodong senapan (Hahaha, saya yakin Jon lebih memilih dimiripkan dengan kera ketimbang nyawanya terancam). Jon tidak merespons nasihat bijak yang dia anggap ‘’salah telinga’’ itu. Dia pulang dari resepsi dengan kepala penuh pertanyaan. Jawaban atas kebingungan Jon itu datang bersamaan kedatangan seorang temannya yang juga hadir pada perhelatan tersebut. Dialah informan yang memberitahu kepada lelaki itu mengenai kisah asmara Jon dan mempelai perempuan. ‘’Rupanya temanku itulah si biang kerok pembikin kebingunganku. Tapi kepadanya aku bisa membuktikan bahwa antara diriku dan si mempelai perempuan tak pernah ada kisah asrama, eh maksudku asmara,’’ ujar Jon saat bercerita kepada saya. ‘’Bila kalian benar-benar pernah berasmara, kau akan tetap datang ke pesta pernikahan itu?’’ Jon tertawa, lalu saya dengar dia menembang, ‘’Tak sengaja lewat depan rumahmu/Ku melihat ada tenda biru/Dihiasi indahnya janur kuning/Hati bertanya pernikahan siapa//Tak percaya tapi ini terjadi/Kau bersanding duduk di pelaminan/Air mata jatuh tak tertahankan/Kau khianati cinta suci ini....’’ ‘’Jon, cukup. Aku tahu suaramu lebih elok ketimbang Desy Ratnasari ketika menyanyikan itu. Jawab saja pertanyaanku: akan tetap datangkah bila kalian pernah berpacaran?’’ Jon tidak menjawab dan kembali mengandalkan jurus mautnya: dalih atau pengalihan topik pembicaraan. ‘’Dari lagu itu kita tahu Desy telah meramalkan drinya bakal memasuki tenda biru.’’ ‘’Maksudmu?’’ Oh, pintar pula rupanya Jon mengalihkan pembicaraan.... ‘’Kalau saat itu yang dia lihat tenda merah, pasti sekarang dia tidak menjadi anggota DPR melalui Partai Amanat Nasional (PAN).’’ Pembaca, bila Anda memercayai analisis Jon soal Desy Ratnasari, Anda termasuk ke dalam golongan orang-orang yang mudah disesatkan, hahaha.... Karena itu, saya tetap menanyakan hal yang belum dijawab Jon dengan menyinggung kisah Risna-Rais. Akhirnya, dia menjawab, ‘’Tentu saja tak semua orang bisa merasa nyaman mendatangi pesta pernikahan mantan pacar. Itu sebabnya aku bersimpati pada Risna yang terguguk memeluk mantan pacarnya di mahligai pelaminan. Kita semua akan bersimpati pada orang seperti dia, dan bila berkesempatan kita akan melipurnya. Lelaki yang mendatangiku dan memberi nasihat itu buktinya, tanpa harus diperdebatkan benar-tidak si mempelai perempuan pernah jadi pacarku lo, ya. Puas atas jawabanku?’’ Saya mengangguk. ‘’Insyaallah saya adalah tipe orang yang bisa menerima ‘yang lalu biarlah berlalu’. Jadi kalau saya diundang ke Bali dan punya waktu untuk datang, saya akan ringan kaki ke sana. Sayang sekali....’’ ‘’Maksudmu?’’ ‘’Ke pesta privat perkawinan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, dong.’’ ‘’Maksudmu kau mantan pacar Nagita atau jangan-jangan kau mantan si Raffi,’’ ujar saya untuk membanyolinya. ‘’Tulis saja semaumu soal hubunganku dengan mereka, maka kau hanyalah tukang gosip berbaju domba, eh maksudku berbusana wartawan,’’ ujarnya sambil ngakak. ‘’Cukup! Aku tak mau jatuh ke dalam pergunjingan karena sekarang aku sedang menunggu sesuatu. Jangan telepon dan jangan ganggu aku dulu. Oke?’’ katanya sembari memasang pelantang telinga pada pemutar musik portabel miliknya. ‘’Menunggu sesuatu?’’ ‘’Orang boleh bergunjing dan berspekulasi soal calon-calon menteri. Tapi sebelum janur kuning melengkung, eh maaf, sebelum Pak Presiden Joko Widodo mengumumkan namanama, pintu masih belum tertutup, kan? Telepon masih bisa setiap kali berdering, kan?’’ Dia lalu asyik mendengarkan lagu. Lantaran saya membenci aksi kekerasan, telepon seluler saya urung ‘’mampir’’ ke muka Jon. Memang menteri apa yang pas buatnya? Saya gemas dia buat, lantas saya cabut pelantang suara dari telinganya dan menyimak dengar: ‘’Kalau saja aku tahu/Salamah itu namamu/Tak mungkin aku hadiri/pesta perkawinan ini....’’ Oalah! Melihat keasyikan Jon menyimak lagu ‘’Undangan Palsu’’ yang didendangkan Caca Handika itu, rasanya ingin membanting alat pemutar lagu itu. Tapi sekali lagi, saya benci aksi kekerasan. (62)
P SM/Detik.com
Jokowi Adalah Kita
Joko Widodo juga Manusia Oleh Hasan Fikri
Presiden RI Joko Widodo, Jokowi adalah fenomena. Kebiasaannya melakukan blusukan sejak menjabat Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta membuatnya sangat dekat dengan masyarakat yang dia pimpin.
T
ak hanya itu, blusukan yang dia lakukan seakan ‘’menampar’’pejabat publik dimana pun di negeri ini. Betapa tidak? Selama ini yang namanya pejabat cenderung berada di awang-awang alias jauh dari rakyat yang dipimpinnya. Memang ada satu dua bupati/wali kota atau gubernur yang melakukan inspeksi mendadak (sidak). Namun, hal itu dilakukan sebatas memenuhi kewajiban dan bukan didasari oleh watak dasar seorang pemimpin yang memang ingin selalu dekat dengan rakyatnya. Dengan posisi seperti itu, sangat pantas jika Jokowi diganderungi, dicintai rakyatnya. Wajar pula jika banyak orang yang mengorek lebih jauh tentang siapa dan bagaimana sejatinya perjalanan hidup dan kehidupan Presiden ke-7 RI itu. Sejumlah buku tentang Jokowi telah ditulis dan diterbitkan. Sejumlah wawancara sudah pula dilakukan berpuluh media dalam dan luar negeri. Dan, kini sebuah film telah siap diedarkan. Film yang dimaksud berjudul Jokowi adalah Kita (selanjutnya ditulis, JaK) yang trailernya dirilis 7 Oktober lalu. Sebelumnya, Mei 2013 telah beredar Jokowi. Film ini dibintangi Teuku Rifnu Wikana dan Prisia Nasution. Kabarnya film yang disutradarai Azhar Kinoi Lubis ini tak meminta izin Jokowi. Meski sama-sama diproduksi K2K Picture, JaK adalah kita bukanlah kelajutan Jokowi. Cerita JaK terfokus pada sepak terjang Jokowi sebagai gubernur DKI Jakarta. Ada pula sosok Basuki
Tjahaya Purnama, Ahok. Jika menonton trailernya, JaK menarik untuk dijadikan tontonan keluarga. Film ini terbagi menjadi tiga bagian penting dalam hidup Joko Widodo, yakni perjuangannya mendekati warga DKI Jakarta, sebagai kepala keluarga dan konflik-konflik batin dan politik yang dialaminya. Film ini memperlihatkan kedekatan dan kehangatan Jokowi (Ben Joshua) dengan warganya. Pada bagian ini film yang disutradarai Ronny Tempel menyoroti kebiasan blusukan Jokowi ke pemukiman kumuh, kawasan banjir, pasar dan beberapa lainnya. Sang sutradara bekerja keras menjadikan JaK dan para pemerannya senatural mungkin, meski pun tampak kerepotan di sana-sana. Pada bagian lain, dikisahkan juga sosok Jokowi sebagai suami dari Iriana dan ayah dari ketiga anaknya. Digambarkan hubungan yang harmonis, bahagia, bahkan mesra antara Jokowi dan Iriana (Sylvia Fully). Ada adegan saat Iriana mengirim makan siang, memijit saat lelah, dan salat berjamaah. Juga diperlihatkan keakraban Jokowi dengan ketiga anak dan isterinya yang kerap bercanda di meja makan. Pada bagian ini terlihat jelas bahwa sebenarnya Jokowi sebenarnya manusia biasa, ia suami dari Iriana dan ayah dari ketiga anaknya. Pada bagian akhir sutradara merangkum sejumlah konflik yang dialami Jokowi terkait dengan posisinya sebagai Gubernur DKI Jakarta dan awal
SM/Detik.com
Jokowi maju dalam pencalonan presiden. Ada adegan Jokowi meminta restu kepada ibunya dan kecemasan sang istri mendengar niat sang suami. Juga ada adegan dimana Jokowi hormat pada sang Merah Putih secara hikmat. Meski begitu, adegan ini tak cukup untuk menjadi simbol bahwa Jokowi sudah menjadi milik negeri ini, bukan lagi sekadar Gubernur DKI Jakarta. Di samping itu, JaK juga menyoroti peran Ahok (Agustin Taidy). Adegan yang memperlihatkan gaya khas Ahok yang ‘’galak’’juga menjadi adegan yang menarik. Salah satunya saat Ahok berkonflik dengan preman terkait dengan pembenahan pasar Tanah Abang. Dari keseluruhan cerita, porsi Ahok lebih kurang 35 persen. Tontonan Keluarga JaK akan ditayangkan di bioskop Tanah Air pada 20 November 2014. Sekali lagi, film ini layak untuk dijadikan tontonan keluarga. Tentu saja sejumlah catatan perlu diberikan. Tiap kali menggarap film biofik, sineas Indonesia memiliki kecenderungan gagal memilih peran tokoh sentralnya. Sutradara JaK kembali melakukan hal yang sama. Adalah sah memilih Ben Joshua memerankan Jokowi. Namun, betapa njomplangnya sosok Ben dibanding Jokowi. Benar, bahwa film ini hanya saduran atau adaptasi dari kisah hidup Jokowi. Meski, begitu, pemiliahan pemeran yang memainkan tokoh sentralnya haruslah
lebih serius. Sehingga penonton tak terbahak-bahak ketika menyaksikannya. Bukan hanya itu, pemilihan Sylvia Fully begitu pula. Terasa sekali, Prisia Nasution dalam Jokowi lebih pas untuk memerankan Iriana. Tampak benar pertimbangan pasar lebih mempengaruhi sutradara dan produser film ini. Hal yang lumrah sebenarnya. Sekaligus juga sebuah langkah berani yang luar biasa. Dari sisi akting, para pemeran lumayan bagus. Tentu, Ben, Sylvia, juga Agustin harus bekerja keras dalam memainkan para tokoh yang diperaninya. Bukan hal mudah untuk memerankan Jokowi yang spontan, gesit, energik. Juga bukan hal gampang memerankan Ahok yang selalu ekspresif. Hal yang sama juga terjadi pada Iriana. Memerankan Iriana yang datar dan nyaris tanpa letupan dalam kesehariannya sangat tak mudah. Agustin yang memerankan Ahok cukup mirip. Ia juga mampu mendekati logat bicara Ahok sampai cara membenarkan kacamata, memimpin rapat dan caranya marahnya. Meski memiliki kelemahan dalam hal penokohan, namun, sebagai tontonan JaK tetap menarik di tengah momentum kegembiraan rakyat yang baru saja mendapatkan seorang presiden baru yang merakyat. Sebagai hiburan keluarga film ini menarik ditonton. Tapi, harap jangan bandingkan JaK dengan film sejenis yang telah menghiasi layar bioskop nasional lainnya. (92)
SM/Detik.com
Cerita Tiga Pemeran en Joshua mengaku tak akan pernah melupakan pengalamannya memerankan sosok Jokowi dalam Jokowi adalah Kita. Wajar jika Ben mengaku begitu. Sebab, sebelum akting, ia terlebih dahulu melakukan berbagai upaya agar mampu memerankan Jokowi semirip mungkin. Ia rela ikut Jokowi ngantor. Ia belajar keras agar logat bicaranya mirip Jokowi. Hasilnya, lumayan. Logat bicara Ben nyaris sama dengan Jokowi, medhok, khas ligat bicara orang Jawa. Ben mengaku, jauh sebelum memerankan Jokowi ia lebih sudah mengagumi Sang Presiden itu. ‘’ Pak Jokowi itu salah satu tokoh idola saya,’’ kata dia yang dalam memerankan Jokowi mendapat dukungan penuh dari keluarganya. Pengalaman sama juga dialami Sylvia Fully. Ia mengaku belajar beradaptasi menjadi seorang istri sekaligus seorang ibu. Yang berat, kata Sylvia, ia harus menaikkan berat badannya, hal yang berbalikan dengan Ben Joshua. Ben diminta menguruskan badan. Berkat usaha kerasnya, Sylvia berhasil menggemukkan badannya sampai 5 kg. Dengan tambahan berat badan itu, ia tampak lebih mirip Iriana Joko Widodo. Agustin Taidy, mengaku mendalami karakter Ahok dengan riset dan melihat sejumlah tayangan di Youtube, serta membaca beberapa referensi yang berhubungan dengan sosok Ahok. Ketika melihat hasil aktingnya, Agustin mengakui bahwa dirinya masih perlu banyak belajar. ‘’Ada beban juga sih. Saya cuma aktor dan hanya meriset karakter yang saya mainkan,’’ katanya. (fikri-92)
B
SM/K2K Picture.com
SM/Detik.com
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Golden lake, indahnya pemandangan danau Dal dari atas perahu
Membelah Keheningan Dal Lake Oleh Attini Zulfayah
Garis jingga sang surya membelah Bumi. Perlahan menguak pesona Danau Dal di pagi hari. Berjajar rumah perahu dengan latar belakang gugusan pegunungan Himalaya berselimut salju.
bukitan dan pegunungan, menikmati suguhan alam dan kehidupan alam pedesaan. Negara bagian Utara India ini terkenal dengan gejolak politik dan demontrasi. Hal ini tidak kami rasakan ketika berkunjung. Justru kemacetan dan keceriaan lebih terasa, karena banyaknya pengunjung yang menikmati liburan musim panas di Kashmir. Rumah Kapal Danau Dal atau yang akrab dikenal dengan Dal Lake berada di jantung kota Srinagar. Danau yang dijuluki uduk di dermaga ”Jewel in The Crown of Kashmir” rumah perahu. merupakan pusat wisata kota Srinagar. Membiarkan kaki saya Di sisi jalan dikelilingi deretan hotel menggantung, dan toko - toko souvenir. merasakan kesejukan Di Danau Dal sendiri berjajar rumah di dalam danau dal. Secangkir chai, teh kapal atau biasa disebut Houseboats. yang yang diseduh dengan susu meneRumah kapal ini selain digunakan mani dinginnya udara. Menikmati sang sebagai tempat tinggal juga digunakan surya terbit menyinari bumi surga sebagai tempat penginapan. Lengkap dunia Jammu dan Kashmir India. dengan segala fasilitas layaknya sebuah Melintas di depan saya. Seorang hotel. Bahkan, rumah kapal yang kami wanita cantik berhidung mancung dan sewa menyediakan fasilitas wifi gratis. Danau seluas 35 Km ini mengayomi sekitar 1.200 rumah kapal. Rumah kapal terbuat dari kayu, di depannya berhiaskan ukiran kayu khas Kashmir. MengJAMMU Kashmir memiliki empat musim ingatkan saya dengan ukilayaknya negara di Eropa. Musim Semi ran Gebyok Jawa. dan Awal musim panas adalah waktu Terbentang karpet yang tepat mengunjungi Kashmir. merah di dalamnya. Yaitu bulan Maret hingga Mei. Permadani hasil karya mahakarya seni keraTIDAK ada penerbangan langsung jinan penduduk dari Jakarta menuju Srinagar. Pilihannya Kashmir. Menengok ke Jendela, kami meliadalah menggunakan penerbangan dari hat hamparan kumpuJakarta menuju Delhi. Berbagai pilihan lan bunga lili warna seperti pesawat terbang, bus, kereta merah muda yang mendilanjutkan dengan menyewa jeep gapung di sebelah rumah atau menggunakan bus dari kapal. Keheningan menyekota Delhi limuti. Di malam hari, Danau menuju Srinagar. Dal menyajikan panorama yang
D
Tips
berkulit putih. Mendayung sampan menuju pasar terapung. Assalamualaikum sapanya dengan senyum ramah. Sebagian besar penduduk Kashmir adalah Muslim. Kedamaian dan kebahagiaan merasuk ke dalam relung hati. Sesaat saya melupakan segala lelah yang saya lalui di hari kemarin. Setelah 24 jam perjalanan darat dari kota Delhi menuju Srinagar, Ibu kota Jammu dan Kashmir, India. Melewati puluhan per-
Suasana sunrise dari rumah kapal danau Dal
berbeda. Jajaran rumah kapal dihiasi lampu warna - warni memantul bayangan dalam beningnya danau. Menyeruput hangatnya teh kashmir. Teh terbuat dari campuran kapulaga, kayumanis dan saffron. Menikmati makanan khas Kashmir yang cocok dengan lidah kita. Semua dihidangkan oleh pemilik rumah kapal dengan nuansa kekeluargaan. Cruise dengan Shikara Setelah menikmati santapan sarapan pagi dengan omelet bawang dan roti bakar. Kami bersiap berkeliling Danau
Dal dengan menggunakan Shikara. Sebuah perahu hias yang dilengkapi dengan sofa nyaman dengan warna mencolok. Mirip dengan Gondola yang ada di Venezia Italia. Dengan membayar 400 rupee atau sekitar 90.000 rupiah saja, saya bisa menikmati berkeliling Danau Dal di atas Shikara bak permaisuri. Parvez, pendayung shikara kami menjelaskan. Untuk menyusuri setiap ujung danau seluas 35 KM dibutuhkan waktu hingga 12 Jam lamanya. Dia juga menjelaskan bahwa hanya penduduk asli Kashmir lah yang bisa memiliki rumah kapal. Harga sebuah rumah kapal di atas danau terbesar kedua di India ini senilai Rp. 500 juta. Untuk menjaga ekosistem dan kebersihan danau, pemerintah tidak mengizinkan pembangunan rumah kapal baru. Shikara melaju perlahan menuju Golden lake. Danau dengan ke dalaman sekitar 6 meter ini merupakan bagian dari Danau Dal. Disini kami bisa menikmati permainan jet ski di atas danau. Sesekali para penjual bunga, safron, aksesoris, es krim, snack, jagung bakar, shawl merapatkan perahunya ke shikara kami. Golden lake memang memberikan panorama keindahan yang menjadi ikon potret kecantikan Danau Dal. Di sebelah kanan lengkung perbukitan menghijau. Di depan kami, gugusan pegunungan himalaya dengan pepohonan pinus yang menjulang tinggi. Di sebelah kiri kami, jajaran rumah kapal dengan hiasan ukiran kayu. Bahkan, beberapa diantaranya memberikan nuansa gazebo penuh bunga. Paling cocok buat acara resepsi pernikahan. Sedangkan di belakang, membetang gugusan pegunungan himalaya dengan puncak puncak saljunya. Tengah Danau Parvez kemudiam mengajak kami menuju Nehru Park. Sebuah taman kecil yang berada di tengah Danau Dal. Melihat padatnya pengunjung taman hari itu, kami putuskan untuk memutari taman dan beranjak menuju perkebunan. Danau Dal yang membeku ketika musim dingin ini memiliki perkebunan di tengahnya. Saya sempat terheran melihat perkebunan hijau di tengah danau. Kebun yang menghasilkan sayur mayur dan buah bua-
Pasar terapung
Houseboats, rumah kapal di atas danau han ini memang ada sejak dahulu. Hasil panennya dijual di pasar terapung di pagi hari. Selain perkebunan, juga terdapat taman bunga lotus. Sayang, ketika saya berkunjung ke tempat ini bunga lotus masih belum bermekaran. Hamparan bunga lotus akan mengapung dan menghiasa Danau Dal di bulan Juli dan Agustus. PasarTerapung Tujuan kami selanjutnya yaitu pasar terapung. Ada dua macam pasar terapung di danau ini. Yaitu pasar terapung yang menjual berbagai sayur, buah, makanan, dan aneka souvenir dan menjualnya di atas perahu. Pasar yang merupakan satu dari dua pasar terapung di atas danau di dunia ini hanya bisa kita nikmati di pagi hari saja. Mulai pukul 5 hingga pukul 7 pagi hari. Sama seperti yang ada di Banjarmasin atau di bangkok namun pedagang perahu berjualan di atas sungai, aktivitas jual beli dari atas perahu. Tatkala ada pembeli yang ingin membeli sesuatu, baik makanan atau souvenir tinggal mengundang penjual, kemudian perahu akan merapat ke pembeli. Sedangkan pasar terapung lainnya yaitu deretan toko yang mengapung di atas danau. Deretan toko ini buka selama 24 jam. Menjual berbagai macam souvenir khas Kashmir. Seperti karpet, shawl, pashmina, aneka pernak pernik, baju, sandal dan berbagai buah buhan kering. (11)
Penjual di atas perahu merapat ke perahu pembeli
Rumah kapal berjejer rapi
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Gulane Digrumut Semut
SM/karya Sigit Satyonohadi/kuaskanvas.com
Dening Didik Supriadi Lur, takona marang semut, kenangapa nggrumuti gula. Emane semut ora bisa mangsuli nganggo basane menungsa. Mbokmenawa, kewan mau butuh gula kanggo nyukupi panguripane. Embuh kanggo nyukupi sandhang pangan, krana kareman, utawa kanggo rerenggan. Semute kepencut gula, dudu gula sing tawa rasa memanise.
R
asa gula katitik jenis rasa sing sipate manis. Semut seneng rasa manis. Kareman mono ora bisa dipaido, apamaneh dipeksa. Sanajan jamu pait unggul kasiate, semut ora gampang kengguh milang-miling yen ing kana tinemu pilihan sing ditresnani. Embuh kopi manis, susu manis, roti manis, bakal digrumut semut. Malah kepara bisa dadi titikan golek panggonan dununge manis-manis sing umpetan utawa kecer ing ngendi-endi. Barang kelangenan terkadang pancen ora bisa tinemu nalar. Kaya angele jlentrehake rasa manis, asin, pait, sepet, kecut, keri, panas. Bisane mung diembakake karo lelakon sing padha nalika nemahi rasa kasebut. Tuladhane, gatele lara herpes nguyap, persis yen kena wulu uler kadhak. Sipat samar sing ora bisa digambarake kaya dene jumedhule sing ora bisa dirantam sadurunge. Nalika kepengin, badan krasa klabakan, muser, muter nggoleki klangenane nganti keturutan. Ora mikir bibit, bobot, apamaneh bebet. Upama ora
kelakon, batine rinasa gela. Dadekake pamikir ora lerem lan tentrem. Ibarate, golek sadalan-dalan bakal dilakoni kanggo nuruti hardane ati. Yen wis keturutan, batine krasa plong, lega. Mula, klangenan terkadang sok gawe lali. Samangsa butuh, kapenggak srana apa wae ora bakal kengguh ngalangi-alangi. Aja kok wong liya, dhiri pribadi kadhang angel ngendhaleni. Yen duwe pepenginan, pranyata angel dieguhke karo kareman liya, sanajan wujude luwih apik lan nggumunake mungguh liyane. Kepara yen dipeksa milih, rasa seneng nuju klangenane tambah makantar-kantar. Najan tata lair kapeksa kudu srujuk, durung temtu gambuh karo swara batine. Karep Dadi Gula Jarwadasane gula yaiku digugu lan dikawula. Kaya dene semut sing padha ngrubung lan mondhongi gula, pawongan sing dikawulani, dikurmati, lan disuyudi dadi titikan titah sing duwe patrap becik. Slageyan lan sipat menungsa tumus saka laku labet sadurunge. Ora usah digawe-gawe, rasa urmat lan pekewuh bakal mapan dhewe. Yen digawe-gawe, adate lelakon kasebut ora kuwat suwe. Nalika batin ketaton malah dadekake gething sing angel tambane. Mikut kanthi cara ringkes kanggo golek fans becike ora susah dilakoni. Balane akeh apike merga solah bawa sing ngangeni lan akeh lelabuhane. Kaya Prabu Duryudana sing duwe peparab Suyudana. Dijuluki mangkono amarga kawulane padha sumuyut awit kawicaksanan lan labuh labete. Para kawula bener-bener dadi penggemar sing tansah nggugu sabda lan slageyane. Mangkono panyandrane dhalang nalika babarake lakune Ratu Ngestinapura. Lumrahe ing lakon wayang, Duryudana dudu ratu sing becik. Sanajan ala munggweng Pandhawa mungsuh, nyatane ratu mau digandrungi kawulane, bisa ngemong lan bisa ngawruhi tradhisi sing lumaku ing Ngastina. Brayate Duryudana durung mesthi ayem yen klakon dipimpin dening kulawarga Pandhawa. Upama klakon mangkono, kepiye yen rasa urmat dituku nganggo rega dhuwur? Yen sing duwe rasa bisa nampa kahanan, ateges rasane gathuk klawan ragad sing diunjukake, semana uga sewalike. Nanging, ana uga sing ngamuk lan ora trima, jalaran duwe paugeran rasa tan kena tinambak arta, kaya
MONUMEN
dene kethokan tembang Asmaradana Serat Wulangreh Putri kuwi. Kepengin digandrungi sapa wae pancen ora gampang. Tur maneh ora bisa didadak, direka, lan dipeksa. Saben pawongan duwe nalar sing ukurane beda-beda. Apik mungguh pribadi yen dituruti ora bakal ana rampunge. Mula, titikan apik lan ala sing dienggo becike sing sipate umum. Bisa ngesuhi kekarepan brayat akeh lan bisa sinau saka tumindak sing wis kelakon kuwi. Merga angel-angel gampang, wong sing kanugrahan sipat iki diarani wong kewahyon. Titikane, kabeh wong bisa manut lan sengkut mbelani kawicaksanane. Dening para dhalang, panampane wahyu digambarake kanthi ngegla. Ora ana satriya sing bisa kadunungan nugrahane Gusti, nalika ragane ora kulina dijak laku prihatin. Abimanyu bisa nampa Wahyu Cakraningrat amarga bisa ngendhaleni nepsu kadonyan sing bisa mendhak lelabuhan becik. Dheweke milih njaga sucine dhiri, sinaosa digodha kumeclap wentis kuning, gumrincing dana ringgit, utawa solahe iwak ing banyu. Nganti-nganti jagone tapa, Arjuna (bapake) ora kuwagang nampa wahyu kasebut. Pitukon kanggo dadi gula sejatine mung satus, kudu bisa ngesat nepsu lan ngetus pambudi. Ateges, wahyu ora barang klenik sing samar. Mula, gumun sagumun-gumune nalika ana titah sing kementhus nyalon dadi pangarsa sing kepengin disuyudi, diajeni, apamaneh diugemi. Dhasar nyalon nganggo karepe dhewe, ora pedhuli marang rasa pangrasane titah liyane. Ora duwe isin maju krengkangkrengkang, munggah dhuwur ngungkuli-ungkuli, malah kepara duwe karep pribadi mung mentingake klangenan pribadi. Muga rejane jaman mengko, wujud nemtokake calon ora kaya mangkene maneh. Sing madeg ya pawongan sing diajokake brayat akeh, disuyudi, lan digandrungi kawula. Kuwi wae mung jejer dadi calon, sadurunge madeg dadi pangarsa pinilih. Amarga, pangarsa kuwi guru. Pawongan sing bisa digugu lan ditiru, pengarep sing njejeri sipat gula, digugu lan dikawula. (51) - Didik Supriadi, mulang ing Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa Unnes
Sapa Wani Ditata Dening Hermawan Widodo gomongke wanita ora bakal ana enteke. Kabar sing magepokan karo wanita tansah pating sliwer, tanpa kandheg. Sujarah ora ucul seka iguh pretikele wanita. Apamaneh menungsa didhunke ning donya uga merga wanita. Tau ana pawongan tuwa, wis diarani eyang, nggandheng wanita akeh dadi bojone. Ana uga pawongan sugih ngobral dhuwit marang para wanita. Ora cukup dhuwit, nanging uga rajabrana sing ora murah. Para wanita sing ndilalah “nasibe apik” biasane pancen ayu, arepa seka kalangan beda-beda. Ana sing dadi artis utawa mahasiswi. Malah tau ana sing isih sekolah ning SMK. Seka kabar sing sumebar, para wanita iku kepencut rata-rata merga ana bandhane. Kayane mokal para wanita enom sing ayu-ayu iku gelem dadi “kancane spesial” wong lanang sing isa diarani lelananging jagad urip melarat kesrakat, ngglandhang tanpa papan panggonan. Nanging apa ya kudu sugih mblegedhu kanggone wong lanang lagi isa nggandheng wanita idaman? Sujiwo Tedjo ora patiya sarujuk karo media massa sing tansah gawe berita utawa opini menawa wanita gelem karo pria merga dhuwit utawa bandhane. Dhuwit kaya-kaya banjur dadi pelet paling manjur. Dheweke yakin dudu dhuwit sing marahi wanita iku kepincut lan gelem suwita karo pria, nanging merga katresnan. Sabenere ora kudu duwe dhuwit sagrobak kanggo nduweni sisihan wanita utawa bojo sing sah. Nalika wis sepakat, gelem lan eklas, mahar sing dadi sarat ora kudu duwit milyaran. Yen uwis ikrar ijab kabul, kabeh mau wis sah. Ora Gawe Abot Pancen ora isa diselaki, ana uga wong lanang kepingin duwe sisihan kanthi wani kurban ora entheng. Bandung Bandawasa kudu gawe candhi cacahe sewu sewengi dadi. Ana calon raja sing trima ora dadi raja merga luwih ngeboti randha idamane. Malah ora sithik sing tega nyeret negara nganti perang gedhe mung pengin ngrebut wanita idamane. Wanita pancen duwe hak njaluk karo pria sing kepengin nyandhing. Dadi kewajibane pria nuruti penjaluke calon sisihane. Apike pancen ora gawe abot. Sadurunge dadi sisihane, wanita oleh njaluk, oleh nata. Wanita oleh njaluk mahar apa wae. Nalika calone ora isa nuruti, oleh nolak. Nanging nalika wis dadi sisihane, dheweke kudu manut karo sing lanang sing dadi imam keluwarga. Kudu wani ditata. Jaman awal hijrah ning Madinah, Kanjeng Nabi nikahke kaum Muhajirin karo kaum Anshor. Akeh wanita Anshor dadi bojone Muhajirin. Kabeh mau dilakoni kanggo nata masarakat lan negara anyar. Para wanita kuwi wani ditata kanggo kabecikan negara sing durung suwe ngadek. Ana conto cukup ekstrem. Ana wanita ditinggal bojone lan dipeseni ora oleh ninggalke umah selagine bojone ora ning umah. Merga taat karo bojo, nalikane ibune lara lan njaluk ditiliki, dheweke ora gelem ninggalke umah. Malah nalikane ibune tilar donya, dheweke tetep ning umah, njaga amanah. Wanita kaya ngono kuwi isa diarani wani ditata. Wanita sing ngabdi karo pria, bojone sing kinasih. Wanita sing nglakoni fungsi lan perane kanthi bener miturut keyakinane. Ngrungkebi kewajibane kanggo keluwarga, masarakat, lan negara. Ora saderma ngoyak gebyare donya, sing isa-isa malah njlomprongke ning jurang kanistan. Nanging pancen kabeh mau ora isa dipeksa. Gumantung marang keyakinan lan dalan urip sing dipilih. Nanging kabeh wis cetha terwaca, pilihan apa wae nggawa konsekuensi dhewe-dhewe. Nalika wis milih, kabeh konsekuensi ing tembe mburi dadi tanggung jawab pribadi. (51)
N
- Hermawan Widodo, cantrik Perpustakaan Pramoedya Ananta Toer Anak Semua Bangsa (Pataba) Blora, mapan ana Cirebon
SM/serbaserbi-antik.blogspot.com
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Kabut Sungai etelah kematian beruntun tanpa sebab yang menimpa warga di kampung ini, senyap adalah jawaban pasti dari segala macam pertanyaan. Tak banyak warga yang memberanikan diri keluar rumah selepas matahari bungkam di balik gunung, seakan benar-benar tak ada lagi kehidupan di antara jalanan sepi, warung kopi, dan pos ronda yang juga sepi. Kecuali Pitoyo, ia hendak memancing malam ini. Istrinya ngidam lele yang dipancing dari Sungai Serayu pada malam purnama, harus tepat saat bulan purnama. Seolah-olah besok pagi atau hari lainnya tak mengandung keberkahan, berkah itulah yang diidamkan istrinya. Atau barangkali ada kekhawatiran anaknya bakal lahir ngiler kalau tidak dituruti. Seekor saja, tak peduli besar atau kecil yang penting bisa digoreng buat jabang bayinya yang baru berumur lima bulan dalam kandungan. ”Ealah Nak, kamu ini minta macammacam,” katanya seraya mengusap perut sang istri, lalu mengecupnya. Dengan keberanian yang terus dipompakan ke dalam dada, ia menutup pintu dapur yang juga sekaligus kamarnya. Ia melangkah seorang diri dengan menenteng dua batang bambu panjang yang di ujungnya telah diikat senar bermeter-meter, dalam segala kemustahilan cuaca: bulan bulat sempurna tapi terdengar gemuruh guntur berkalikali, dan angin tak henti mengempaskan daun-daun dari rantingnya. Tak ada joran, karena ia bukan pemancing profesional. Memancing juga baru kali ini dia lakukan. Pekerjaannya seharihari hanyalah kuli panggul di pabrik semen yang terletak di bantaran Sungai Serayu, setidak-tidaknya sudah tiga bulan belakangan ini, sejak pabrik tersebut mulai beroperasi, dapurnya tetap ngebul. Di dekat pabrik tempatnya bekerja itulah, Pitoyo akan menenggelamkan mata pancingnya. Semoga saja senar peruntungan yang akan dia tarik nanti. Langkahnya menimbulkan suara berserak yang menarik perhatian apa pun di sekelilingnya, ketika tiba-tiba cahaya dari atas menyorot tajam ke tubuhnya. Gerakannya mendadak gesit karena terkejut, dan telapak kakinya berkali-kali menginjak duri cantik si putri malu yang menghampar di tepian sungai. Kedua matanya menyipit berikut tangannya yang melambai-lambai ke sumber cahaya. ”Pitoyo, Pak. Bukan maling.” ”Ngapain kamu malam-malam begini, Yo?” Ternyata sumber cahaya tersebut berasal dari senter milik penjaga pabrik yang bertugas di ketinggian menara. ”Mancing.” Kedua bilah bambunya dia angkat tinggi-tinggi, pamer. ”Istriku ngidam kepingin makan lele.” Tinggal tawa yang terdengar dari ketinggian menara. ”Mancing yang banyak, nanti aku minta buat dibakar.” *** SENTER kembali padam, Pitoyo kembali menderapkan langkah dalam kegelapan, di bawah bayang pohonpohon yang menyerupai gergasi. Mencari lokasi paling nyaman untuk melempar pancing yang berumpan cacing. Meskipun lele paling suka makan bancet, ia tahu bahwa di sungai, ular taliwangsa juga suka makan bancet. Dan ia juga tahu, ular itu pertanda apa. Beberapa hari sebelum meninggal, tepatnya dua bulan yang lalu, bapaknya bercerita bahwa siang itu aritnya memenggal kepala seekor ular pohon di sawah. Warnanya yang hijau sama persis dengan daun-daun singkong, membuat bapaknya yang sedang memangkas dedaunan tak sadar bahwa di hadapan-
S
melahirkan.
Cerpen Dwi S Wibowo nya ada seekor ular yang tengah lelap memilin ranting. Sebagai makhluk nokturnal, mereka hanya menggeliat mencari mangsa pada saat gelap, dan ketika terik seperti ini, berlindung di balik rimbun dedaun ternyata bukanlah pilihan baik bagi ular tersebut. Asal tebas saja, tepat di bawah kepala, darah muncrat mengenai mukanya. Barulah ia sadar, ada nyawa segar yang melayang di depannya. Buru-buru, bangkai ular yang masih memilin ranting tersebut dia bawa ke tepi sungai untuk dihanyutkan, dengan sedikit doa. ”Duh Gusti, ampunilah hamba.” Kedua bibirnya komat-kamit, kemudian meludah ke arah ular. Cuh! Cuh... semoga kamu mulya di akhirat.” Antara tubuh ular dan warna daun tak lagi dapat dibedakan di permukaan Serayu yang kecokelatan. Setelah mencuci bersih arit, lalu mukanya. Dengan kedua tangannya, ia meraup air dari sungai lalu membilas wajahnya. Telapaknya kalis oleh
keringat yang bercampur darah. Di bawah terik matahari, rasa lelah menghinggapi pundaknya seperti burung yang tiba-tiba jatuh, memaksanya menghentikan pekerjaannya siang itu. Timbul juga niatnya untuk membasuh riak kental yang menggenangi dan membuat perih tenggorokan, kedua tangannya, sekali lagi, meraup air lalu mengalirkannya ke mulut. Tanpa peduli seberapa pekat lumpur yang teraduk dalam arus tersebut. Malam harinya, Pitoyo berlari meninggalkan sepedanya yang terjungkal di halaman rumah Nyi Surti, lalu segera mengajak tukang suwuk itu ke rumah bapaknya. Ia khawatir bahwa bapaknya bernasib sama dengan beberapa warga kampung yang meninggal secara tiba-tiba, entah apa penyebabnya. Ketika mereka sampai, bapaknya sedang mengoser-ngoser di tanah sambil menahan sakit pada perutnya. Sejak sore, ia sudah muntah beberapa kali, dan yang terakhir disertai darah. Setelah memejam beberapa saat sambil memegang perut lelaki tua yang tengah kesakitan itu, Nyi Surti sudah bisa mengambil kesimpulan bahwa lelaki di hadapannya terkena tulah. Kena sial karena salah berbuat. Saat itulah, bapaknya menceritakan peristiwa yang dia alami di sawah pada Pitoyo. Nyi
Surti hanya menyarankan untuk minum air rebusan daun kelor yang dicampur garam. ”Ular takut dengan garam,” katanya. Tiga hari berselang, bapaknya menjadi warga kesembilanbelas dalam waktu sebulan terakhir yang dimakamkan di pemakaman kampung. Bunga tabur di atas kuburnya, masih sama segar dengan yang ada di atas kubur lainnya. Timbunan tanahnya masih sama lembab menghitam. Mendung kasat mata seperti menjangkiti kampung ini, meski setelah lewat beberapa hari, warga kampung tak lagi merasakan duka mendalam. Mereka berdesakan di halaman pabrik siang kemarin, mengantre ingin menjual tanahnya untuk perluasan area pabrik. Tawaran harga yang lumayan tinggi, membuat mereka tak lagi berpikir untuk menanami tanahnya dengan padi, apalagi cabai dan singkong. ”Bertani itu sudah kuno,” kata salah seorang dari mereka.
”Lebih baik sawah ini dijual. Duitnya bisa buat beli motor. Lagi pula si Kardun sudah ngebet kepingin sekolah naik motor.” ”Kalau pabrik ini semakin besar, menantuku pasti bisa diterima kerja di sini.” ”Sepuluh angga sudah cukup buat modal buka warung makan.” ”Setelah kematian suamiku, siapa lagi yang bisa menggarap sawah? Lebih baik dijual saja.” Itu semua bukan urusannya. Sepeninggal bapaknya, sawahnya memang tak terurus lagi, tapi ia tak hendak ikut-ikutan menjualnya seperti para tetangganya itu. ”Sawah itu jangan dijual, Kang.” Ia teringat perkataan istrinya tempo hari, ”mending buat simpanan anak kita nanti.” Pikirannya sekarang hanya tertuju pada karung-karung semen siap angkut yang harus segera dia panggul menuju truk-truk tronton. Bersama rekan-rekannya, berbaris seperti pasukan semut yang membawa remah roti, satu per satu, membungkuk. Tanpa peduli berapa jumlah uang yang akan dia terima, dan seberapa lelah pundaknya memanggul beban, asalkan istrinya dapat makan dan punya tabungan buat biaya
*** PUNGGUNGNYA menyandar pada pagar keliling pabrik yang berdiri kokoh, karena dibangun dengan semen kualitas pertama. Kepala banteng sekalipun tidak akan sanggup merobohkannya. Warnanya masih dapat terlihat oleh terpaan sinar purnama, meskipun kabut telah menyamarkan bentuk aslinya. Arus Sungai Serayu terlihat tenang di permukaan, setenang kumbul di pancingannya, tanpa seorang pun tahu yang di bawah sana, mungkin saja kebalikannya: deras. Sementara itu, di kejauhan, masih saja terdengar gemuruh guntur tak henti-henti. Dan angin berembus semakin kencang. Barangkali di daerah lain sedang turun hujan, ia membatin, sambil menyalakan rokok ketiganya dengan korek api yang berkali-kali padam. Sementara matanya terus mengawasi kumbul yang mengapung-ngapung, berharap segera ada yang nyendat dan menyeretnya ke dalam air. ”Ke mana perginya lele-lele itu?” ia berkata pada dirinya sendiri, ”Padahal waktu pabrik ini baru dibangun, masih banyak ikan yang ngambang di sini.” Jangan-jangan, lele memang lebih menyukai bancet dibanding cacing. Daripada tak dapat tangkapan satu pun, dan demi jabang bayinya, ia memutuskan untuk mengganti umpan. Kakinya mencebur ke air, berharap menemukan seekor bancet. Yap, begitu mudah menemukannya di balik ganggang. Setelah dipasang, pancingnya segera ia lemparkan lagi ke tengah sungai. Kedua tangannya lalu meraupkan air ke mukanya untuk membasuh kantuk, dengan sedikit mencecap segarnya air. Barulah ia kembali naik ke darat. Dari atas batu besar yang didudukinya, ia mencoba memandang sekeliling, seakan-akan mencari kesibak air sebagai pertanda adanya kehidupan yang masih tersisa di Sungai Serayu ini. Tetapi nihil. Matanya kemudian nyalang semakin jauh, di seberang sana, di balik rumpun gelagah, sawah peninggalan bapaknya yang tak lagi terurus. Kalau saja bapaknya belum meninggal, rumpun gelagah itu pasti sudah dibabatnya habis. ”Pak, semoga mulya di akhirat sana.” Di tengah kabut yang mulai menyentuh permukaan sungai, diamdiam, air matanya menetes. Tapi segera diusapnya ketika melihat kumbulnya nyendat dan ditarik ikan. ”Dasar rezekimu, Nak.” Bilah bambu dia genggam erat, kemudian menariknya. Pitoyo masih belum tahu ikan apa yang menyambar pancingnya. Mudah-mudahan lele, agar ia bisa lekas pulang menemui istrinya. Dengan penuh semangat ia menarik senar, secara samar dapat ia lihat tubuh gilig memanjang yang tergantung di ujung pancingnya. Hatinya sekilas lega, tapi segera beralih cemas. Tangannya gemetar, tak berani memegang hasil tangkapannya karena ternyata bukan lele yang memakan umpan bancetnya melainkan seekor ular taliwangsa. Ia mundur beberapa langkah, hingga menyandar pada pagar pabrik semen yang selama beberapa bulan belakangan ini memberinya penghidupan, sebelum pancing dan bilah bambunya dia lempar jauh-jauh. (62) — Dwi S Wibowo lahir di Jatilawang, Banyumas, 23 Februari 1990 tetapi kemudian hijrah ke Yogyakarta dan bergiat di komunitas Rawarawa. Selain menulis, dia juga melukis dan menulis ulasan seni rupa. Beberapa karyanya pernah dipublikasikan di media massa nasional, dan termaktub dalam beberapa bunga rampai. Kini dia masih berkuliah di Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia UNYk
Isbedy Stiawan ZS Berkawan Angin kita berkawan angin. tubuhmu menjadi layanglayang di tanganku segala bisa melayang atau terkulai di dadaku padamu yang mabuk. segelas alkohol bergelombang di bibirmu. dermaga bagi sandar kapalku malam pengap. hampir fajar ketika kita sampai lalu membongkar rindu; lupakan penumpang lain yang mungkin menghidupkan lilin agar terangnya sampai di wajahmu dan aku akan tersipu menghapus sisa basah di bibirku.... aku akan terus melangkah hingga pelabuhan makin di kejauhan 11-14 Oktober 2014
Hanya Perahu di Laut Ini kita, kau dan aku, hanyalah perahu di laut ini. terkadang tak mengenal waktunya singgah di pelabuhan, atau kehilangan suar: tanda bahwa kita sudah dekat pantai. demikian, kita tak menunjuk siapa yang harus duduk di buritan dan siapa yang berdiri di kemudi sebagai nakhoda. meski kita hapal tugas masing-masing, yaitu menundukkan badai atau gelombang pasang di laut lepas ini kita hanya perahu. melangkahi gelombang, memburu kemudian meninggalkan pulau-pulau. hanya sebagai pelayar kita pasih kapan menurunkan jangkar dan menaikan layar. kepada rasi di langit hitam segala denyut jantung dikalungkan. di awan benderang segala mantra dihunjamkan. ”wahai, di pelabuhan akan kutitip segala impian. o seluruh ciuman....” sebab di laut kita tabur impian perjalanan di pelabuhan lalu cinta ditambatkan kita hanya perahu di laut ini. kau layar dan aku kemudi berlayar nun ke mana tak takut mati; sebab cinta lalu membuat kita gairah menembus rahasia rasi dan matahari 2013/2014
Lalu Kedua Tanganmu Bersayap lalu kedua tanganmu terbuka, ingin mengajakku bersama terbang setelah sayapsayap memenuhi tubuhmu. aku tahu waktu sudah amat malam. tak ada lagi yang akan pergi, kecuali inginmu ”jangan ragukan kemampuanku, ke langit tujuh aku bisa sampai dengan sayapsayapku di tangan ini. akan kubawa ke tempattempat indah—berumput hijau dan salju, sungai bening dan dingin—dan kumau kau mencintaiku,” katamu tanpa katakata itu, aku sudah mencintaimu Kekasih. tak perlu kau susun sayapsayap itu, kita akan tetap terbang. seperti malammalam yang sudah. bukankah kita lalui hingga kau terpejam di dadaku? kini kau siapkan lagi sayap. tak ada nyanyian juga ayatayat mantra kecuali senyumanmu. lalu sayapsayap di kedua tanganmu mengembang. kepaklah agar segera kita tinggalkan malam di bumi, benderang di langitbintang ”o, sudah berapa malam percintaan yang kita jahit pada sayap di kedua tanganmu, hingga serupa layar?” bisikku ”seperti menanak makanan untukmu aku tak akan menghitung berapa kali sudah kujamu di meja makan,” balasmu dan kini siaplah, akan kuajak kau terbang. menyiang percintaan dengan jiwa yang santan 10-19 Oktober 2014
— Isbedy Stiawan ZS, sastrawan, tinggal di Tanjungkarang, Lampung
Tentang Rumah Penyair Itu Oleh Dimas Indiana Senja ”Penyair itu berumah pada kata-kata” (Umbu Landu Paranggi) Dalam catatan sejarah, puisi memiliki peran yang sangat penting. Bahkan, puisi dianggap sebagai rumah: rumah penyair. Kita bisa membuka catatan tentang seorang penyair besar asal Palestina, Mahmud Darwish. Akibat ketiadaan rumah, Darwish menjadikan puisi sebagai sebuah tenda yang luas bagi rakyat Palestina yang membutuhkan rumah. Dengan puisi ia mengubah rasa pilu menjadi lagu rindu. Begitulah gambaran betapa puisi bukan sekadar kata-kata, bukan sekadar permainan metafor, namun sebaliknya, puisi adalah sebuah bangunan yang mahadahsyat. Di situ penyair hidup. Di situ penyair mengerti kehidupan. Sebab, menulis puisi bukanlah sekadar menyusun kata-kata lalu mengindah-indahkannya, melainkan melalui proses panjang. Sebab, kreativitas seorang penyair sesungguhnya tidak terletak pada kemampuannya dalam menciptakan nilai-nilai, tetapi lebih kepada bagaimana ia menangkap berbagai sinyal dan isyarat yang terjadi atau muncul di sekelilingnya sebagai peristiiwa budaya, karena puisi tidak tercipta
dalam kekosongan budaya. Dan hal itu terjadi di dalam rumah bernama puisi. Sebelum menulis puisi, penyair seperti sedang menyiapkan membangun sebuah rumah, penyair terlebih dulu menyediakan materi apa yang akan ditulis, penyair memikirkan dengan cara seperti apa menulis puisi, penyair memilih diksi yang paling mampu mempresentasikan isi. Proses pengumpulan bahan itulah, sebagai langkah awal seorang penyair menulis puisinya, mempersiapkan segalanya sebelum membangun sebuah rumah. Ada kerja ”membaca”. Sebab, tanpa membaca, mustahil seorang penyair mampu menulis puisi. Membaca dalam konteks ini bukan semata membaca teks, namun membaca fenomena, membaca pikiran orang lain, membaca lingkungan, membaca semesta, dalam sebuah kembara, sebelum nantinya ia berpulang, kepada puisi. Pergulatan Saya sepakat perkataan Umbu di atas, bahwa penyair berrumah pada kata-kata: pada puisi yang ia tuliskan, pada sepilihan diksi tempat ia menitipkan pesan. Sebab, di dalam
rumah yang bernama puisi itu, seorang penyair mengalami banyak pergulatan. Sedari ia menyiapkan bahan membuat rumah dengan kerja membaca, menginventarisasi fenomena-fenomena yang akan dijadikan materi untuk menuliskan sajak, juga mengambil sudut pandang agar ketika dituliskan, ruh dari apa yang akan dituliskan itu tidak hilang. Tidak jarang, kita banyak menemukan kesamaan bentuk atau gaya ucap dalam perpuisian seseorang. Inilah mengapa Roland Barthes dalam Style and Its Image (1971) mengatakan bahwa ”style is a historic concept” yang berarti bahwa gaya merupakan suatu konsep yang mengandung aspek kesejarahan. Dalam hal ini, ada keberhubungan antara sebuah gaya ucap penyair dengan gaya ucap pendahuluya. Di sinilah adanya pertukaran atau pewarisan atau juga estafet keberucapan dari suatu generasi ke generasi berikutnya di dalam rumah bernama puisi: adanya pertukaran wacana yang dialogis. Adanya kesalingberinteraksian lintas penyair di dalam puisi. Di dalam rumah (baca: puisi) itulah, lagi-lagi seorang penyair melakoni kehidupan yang kompleks. Di sana, seorang penyair mengalami banyak pergulatan batin. Hal ini sebagaimana disampaikan Goenawan Mohamad bahwa terlampau sederhana jika masalah yang dihadapi penyair hanya sebatas pada anasir penciptaan. Juga terlampau sederhana jika masalahnya sebatas pada sekadar pencarian dan penemuan sebentuk nilai artistik yang selanjutnya diekspresikan dalam verbalisasi sebuah puisi dari keseluruhan proses pencarian yang dilakukannya di setiap kemungkinan pencip-
taan. Artinya, kepenyairan menuntut aspek yang lebih kompleks, bahwa apa yang dilakukan seorang penyair bukan semata menjalankan tradisi menulis atau mencipta sebuah puisi. Lebih dari itu, juga menuntut keterlibatan yang suntuk dalam kehidupan dan momen puitik bagi seorang penyair. Sebagaimana juga Suminto A Sayuti, penulis kritik sastra, mengatakan bahwa dalam kehidupan sehari-hari, pengalaman-pengalaman kita memasuki atau menciptakan berbagai peristiwa tidak pernah jelas. Artinya, pengalaman-pengalaman itu tidak pernah mencapai bentuknya secara kongkret: pengalaman hampir selalu dalam kondisinya yang in abstracto. Maka, di sini, pengalaman-pengalaman itu direalisasikan dengan sepilihan bahasa yang tepat melalui puisi, atau dalam istilahnya Altenbernd yaitu ”poetry as the interpretative dramatization of experience”. Maka puisi sebagai rumah berperan untuk mengolah apa saja yang dialami penyair dalam rangka menjelaskan pengalaman-pengalaman yang masih bersifat abstrak tadi. Puisi adalah tempat untuk merenungkan segala apa yang ingin dikonkritkan dengan media bahasa. Pribadi Paradoksal Selain itu, setelah mengalami pergulatan dalam diri, penyair mengalami banyak gesekan dengan dunia di luar dirinya. Ia akan suntuk dan mencari sebuah tempat yang mampu memahami bahasa hatinya, maka itu ia kembali kepada puisi. Pun ketika penyair melakukan kerja keluar dari konvensi bahasa, karena bagaimanapun puisi tidak pernah lepas dari persoalan bahasa. Dalam puisi, kita mengenal
licentia poetica, dan penyair bisa memilih dengan sebebasnya cara mengungkapkan isi kepalanya dengan diksi yang ia kehendaki, juga persoalan gaya ucap, sejauh masih bisa dipertanggungjawabkan. Fungsi puisi sebagai rumah yang lain adalah sebagaimana yang Teeuw pernah katakan, bahwa penyair adalah sebuah pribadi yang paradoksal. Jika pada umumnya orang menyimpan rahasia pribadinya di dasar hati yang terdalam, penyair malah sebaliknya, ia menguraikan berbagai hal yang bergejolak dalam dirinya lewat puisi. Karena sebagaimana wajarnya, di rumah (baca: puisi) seorang penyair bisa dengan bebas berteriak, menangis, tertawa lepas, dengan tujuan melampiaskan apa yang ia rasakan, membahasakan apa yang ingin ia sampaikan. Dan yang lebih penting dari semuanya adalah bahwa puisi sebagai rumah penyair, menurut penyair D Zawawi Imron adalah puisi mampu menyegarkan rohani. Tentu, hal ini tersebab puisi mampu memberikan apa yang tak didapatkan penyair di dunia luar dirinya. Jadilah puisi menjadi tempat berpulang, manakala kejenuhan menghinggapi rohani sang penyair. Puisi sebagai tempat seorang penyair mengembalikan kegersangan yang ia rasakan sepanjang keberkutatannya dengan kehidupan. (62) — Dimas Indiana Senja adalah nama pena Dimas Indianto S, penyair dan esais kelahiran di Brebes, 20 Desember 1990 yang sedang menempuh pendidikan Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta.
MINGGU, 26 OKTOBER 2014
Perut Buncit s v Perut Sehat ANDA mungkin masih ingat, zaman dulu ada sebuah ungkapan, perut atau tubuh yang gendut merupakan lambang kemakmuran. Dan tampaknya ungkapan ini sudah tidak berlaku lagi. Karena kita semua tahu, perut yang gendut identik dengan berbagai risiko penyakit. Oleh Irma Mutiara Manggia
S
elain berkemungkinan menimbulkan berbagai macam penyakit, ada pula berbagai hal yang bisa menyebabkan perut kian membuncit. Baik itu dari segi penyakit tertentu yang diderita, sampai pola makan yang tidak seimbang. Mari kita uraikan satu-persatu. Pertama, yang identik dengan perut gendut adalah penyakit liver. Ketika hati terganggu, maka ’hancur’lah raga ini. Karena hati merupakan organ vital yang bertugas sebagai detoksifikasi, sebagai filter sirkulasi darah. Ini yang membantu produksi hormon dan protein. Ia juga bertugas mengatur volume dan pembekuan darah. Nah, salah satu gejala liver adalah nyeri perut, ada benjolan pada perut, pembengkakan dan rasa nyeri pada bagian bawah tulang rusuk kanan bawah. Jika penyakitnya sudah berkembang menjadi sirosis (pembengkakan hati), perut menjadi gendut, karena pembuluh darah sekitarnya mem-
bengkak. Sirosis mempengaruhi aliran darah melalui hati. Bahkan ketidakseimbangan hormon seks pada pria yang terkena disfungsi hati, bisa membuat payudaranya membesar. Sering mengkonsumsi bir atau minuman beralkohol lainnya, juga sering dikaitkan dengan perut buncit. Namun yang perlu Anda ketahui, minuman atau makanan apapun yang mengandung kalori tinggi, dan dikonsumsi secara berlebihan, tentu akan membuat perut buncit. Minuman beralkohol merupakan bagian dari karbohidrat, sehingga mudah diserap dan masuk ke dalam liver, lalu menginfiltrasi sel otot sehingga menjadi kendor. Risiko jangka panjangnya adalah kerusakan liver atau hepatitis alkoholik. Karena Usia Tak hanya orang dewasa yang rentan dengan perut buncit. Pada usia anak pun, rentan terhadap perut buncit. Yang biasanya tak disadari orangtua, perut kembung pada anak karena cara makan yang salah. Terburu-buru dalam menghabiskan makanannya, makan terlalu banyak, atau makan sambil berbicara. Kondisi ini membuat anak menelan banyak udara, sehingga perutnya menjadi kembung. Lalu, intoleransi terhadap laktosa, dan makanan jenis gandum atau gluten. Intoleransi laktosa terjadi karena sistem tubuh anak tak mampu menghasilkan enzim laktase (yang mencerna gula) pada susu, atau makanan dan minuman yang mengandung susu. Sedangkan intoleransi terhadap jenis gandum (penyakit celiac), anak akan sering mengalami distensi perut setiap ia makan roti, pasta, atau makanan yang mengandung gandum. Beberapa penyakit lain yang bisa menimbulkan perut anak Anda buncit antara lain sembelit, giardia (parasit usus) dan apendisitis (gejala usus buntu). Perut membuncit juga dikaitkan dengan usia. Mungkin Anda pernah mendengar keluhan, atau guyonan “kalau sudah tua itu susah ngecilin perut”. Ini fakta. Semakin tua, semakin mudah menjadi gemuk, termasuk perut menjadi buncit. Semakin tua, fungsi fisiologis dan anatomis tubuh berkurang. Otot-otot yang tadinya kencang mulai mengendur. Hormon-hormon pun berkurang. Sehingga terjadi
penumpukan lemak. Seiring bertambahnya usia, aktivitas juga ikut berkurang. Kurangnya berkegiatan atau berolahraga, ditambah pola makan yang tak dijaga, maka ini menambah jumlah angka pada lingkar perut. Jika berbicara mengenai pertambahan usia yang menyebabkan perut mudah menjadi buncit, maka kita juga berbicara soal hormon. Ketika memasuki menopause, hormon estrogen berkurang sehingga mempengaruhi penimbunan lemak. Namun, jika dari sebelum masa menopause Anda sudah berolahraga secara teratur, maka perut tak mudah membuncit. Pola makan Tak ketinggalan, pola makan yang pastinya berperan besar dalam hal perut buncit. Dr. Ny. Kusmiyati D.K.M.Kes, ahli gizi dan ketua bagian biokimia UNDIP Semarang mengatakan, idealnya tubuh harus menerima asupan gizi seimbang sehingga meminimalisir timbunan lemak dalam tubuh, termasuk perut. Dan ketika asupan yang masuk lebih banyak daripada yang dikeluarkan (atau dibakar), inilah yang menjadi timbunan lemak. Dan timbunan lemak ini paling banyak terdapat pada bagian perut, karena dekat dengan usus atau abdomen. Nah, yang paling banyak menyebabkan perut buncit atau berat badan naik adalah asam lemak trans. Banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak trans, berat badan lebih cepat naik. Lemak trans meningkatkan LDL (kolesterol ’jahat’) dan menurunkan HDL (kolesterol ’baik’). Asam lemak trans ini banyak terdapat pada makanan cepat saji (junk food), gorengan, margarin, sup
instan, microwave popcorn dan makanan beku siap saji. Jika Anda ingin menurunkan berat badan atau menjaga supaya berat badan tetap ideal, dr. Kusmiyati menyarankan agar menjauhi lemak trans, dan menggantinya dengan konsumsi lemak esensial. Jenis lemak yang dibutuhkan tubuh namun tidak diproduksi oleh tubuh ini, berfungsi sebagai serat. Dan makanan yang mengandung lemak ’baik’ini terdapat pada biji-bijian seperti kedelai, atau pada minyak nabati seperti minyak wijen atau minyak ikan yang berasal dari perairan laut dalam. Bagaimana dengan makan malam sebelum tidur, yang dikatakan bisa menyebabkan perut buncit? Menurut dr. Kusmiyati, ini hanya mitos. Makan di malam hari menjelang tidur tidak membuat perut buncit selama tidak melebihi kebutuhan kalori harian. Dan selama Anda rutin berolahraga, ini juga tak menjadi masalah. Jadi, tiga poin penting untuk mengecilkan perut buncit yang bisa Anda lakukan tanpa harus meminum pil diet, adalah dengan berolahraga rutin, terutama latihan kardio seperti jogging atau lari, bersepeda dan berenang. Banyak konsumsi asam lemak esensial atau serat, dan kurangi makanan yang mengandung asam lemak trans.(Irma Mutiara Manggia-11)
Modifikasi Program Pikiran (2)
inggu lalu kita membahas tentang Hipnosis. Harapan saya Anda sudah memahami bahwa Hipnosis itu fenomena alamiah yang terjadi pada kita setiap hari. Bisakah Hipnosis dilakukan untuk merugikan orang lain? Hipnosis yang paling berbahaya justru Hipnosis yang tidak disengaja mau-
M
pun direncanakan namun telah diam-diam mengakar di pikiran bawah sadar lalu mengendalikan hidup kita. Pernahkah Anda mengata-ngatai anak Anda sebagai anak bodoh, lamban, merepotkan / memalukan orangtua, nakal, tidak sepintar anak lain, lemah sakit-sakitan, tukang makan, lebih baik dibuang saja? Kata-kata itu adalah con-
toh Hipnosis yang tanpa sadar Anda lakukan terhadap anak Anda. Anda menanamkan program negatif terhadap anak Anda yang akan mengendalikan dirinya seumur hidupnya nanti. Atau Anda juga biasa menyampaikan hal negatif terhadap pasangan (tidak becus urus anak, tidak becus cari uang, mengecewakan, merepotkan terus, apa-apa selalu tidak beres), karyawan atau bawahan (lamban, bakal susah tembus target, jaman sekarang kerja susah, mana ada kerja yang enak,
divisi ini selalu saja ketinggalan) atau teman Anda (menikah artinya terbelenggu, punya anak repot, pria selingkuh itu biasa, jangan percaya sama pria/wanita, rejeki dia memang segitu saja, dunia itu kejam)? Intinya, apa yang Anda sampaikan kepada orangorang terdekat jika sembarangan dalam menyampaikannya bisa mengakar kuat menjadi program dalam pikiran mereka. Dan jika Anda tidak tahu caranya sungguh tidak mudah untuk mencabutnya. Ingat, semua orang bisa menanamkan
program pikiran namun hanya segelintir orang yang bisa membatalkan atau mencabutnya kembali. Jadi berhati-hatilah dengan apa yang keluar dari hati apalagi mulut. Ada ungkapan bahwa apa ucapan kita adalah doa kita. Dan itu memang benar. Cara Mencabut Lalu bagaimana mencabut program pikiran negatif yang telanjur tertanam? Hipnoterapi adalah salah satu cara yang sekarang cukup popular (sekali lagi tidak seperti di acara televisi). Saya adalah Hipnoterapis
profesional yang telah menangani berbagai kasus terapi mulai dari anak-anak hingga dewasa. Namun sekarang saya lebih sering menggunakan Instant Change Technique (ICT). Sebab membenahi program pikiran dan emosiemosi tertentu yang menghambat kemajuan hidup umumnya perlu waktu dalam hitungan menit bahkan detik saja namun terbukti permanen mengatasi masalah hingga ke akarnya yang terdalam. Uniknya terapinya hanya seperti orang ngobrol santai.
Saya mengajarkan ICT ini kepada masyarakat luas karena kesederhanaannya untuk dipahami dan dipraktikkan. Banyak alumnus saya di Semarang dan Yogyakarta setelah rajin mempraktikkan, hidupnya berubah drastis jadi lebih baik bahkan berhasil membantu banyak orang lepas dari masalah psikis serta fisik yang sekian lama membelenggu hidup mereka. Dibanding sekadar saya sendiri menerapi klien, menduplikasikan apa yang saya ketahui sehingga makin banyak lagi orang yang terbantu jelas lebih memberdayakan. (92)