EFEKTIVITAS METODE READING GUIDE TERHADAP KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA ARAB SISWA KELAS XI IPS MAN DEMAK
SKRIPSI diajukan untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan
oleh Nama
: Fredina Fransiska
NIM
: 2303411015
Prodi
: Pendidikan Bahasa Arab
Jurusan : Bahasa dan Sastra Asing
FAKULTAS BAHASA DAN SENI UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG 2015
PERSETUJUAN PEMBIMBING
Skripsi ini disetujui oleh pembimbing untuk diajukan ke sidang panitia ujian skripsi Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang pada : hari
: Kamis
tanggal
: 23 April 2015
Pembimbing,
Dr. Zaim Elmubarok, S.Ag.,M.Ag. NIP 197103041999031003
ii
iii
PERNYATAAN Dengan ini saya : Nama
: Fredina Fransiska
NIM
: 2303411015
Prodi/jurusan
: Pendidikan Bahasa Arab/ Bahasa dan Sastra Asing
Fakultas
: Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang
Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang berjudul: EFEKTIVITAS
METODE
READING
GUIDE
TERHADAP
KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA ARAB SISWA KELAS XI IPS MAN DEMAK yang telah saya tulis dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana ini benar-benar merupakan karya saya sendiri, yang saya hasilkan setelah melalui sebuah analisis, bimbingan, diskusi, dan pemaparan/ ujian. Adapun sumber informasi atau kutipan, baik yang langsung maupun tidak langsung, telah disertai identitas sumbernya dengan cara sebagaimana yang lazim dalam penelitian karya ilmiah. Demikian pernyataan ini saya buat agar dapat digunakan seperlunya.
Semarang, 23 April 2015 Yang membuat pernyataan
Fredina Fransiska NIM 2303411015
iv
MOTTO
ِ ي ِ آالء ربِّ ُكما تُ َك ِّذ )۳۱:بان (الرحمن ِّ َفَبِا َ َ “Maka, nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?”
ِ َّ ْم بِالَ َع َم ٍل َك (الش َج ِر بِالَ ثَ َم ٍر)المحفوظات ُ العل “Ilmu tanpa pengamalan itu bagaikan pohon tak berbuah”
Nikmati proses dan semua akan indah pada waktunya (Fredina Fransiska).
v
PERSEMBAHAN
Skripsi ini saya persembahkan untuk: 1. Bapak Sunaryo dan Ibu Asiyah beserta keluarga besarku yang selalu menyayangi dan mendo’akan ku 2. Seseorang yang selalu memberikan do’a, semangat dan motivasinya 3. Almamater tercinta UNNES dan PP HQ Al-Asror 4. Pemerhati Bahasa Arab dan Anda pembaca karya ini.
vi
PRAKATA
Segala puji dan syukur hanya bagi Allah sang penggenggam jiwa yang telah melimpahkan nikmat, rahmat, dan karunia-Nya sehingga peneliti dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “EFEKTIVITAS METODE READING GUIDE TERHADAP KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA ARAB SISWA KELAS XI IPS MAN DEMAK” sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Progam Studi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Negeri Semarang. Shalawat dan salam selalu tercurahkan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW sang suri tauladan terbaik sepanjang masa. Terselesaikannya skripsi ini tentunya tak lepas dari dorongan dan uluran tangan berbagai pihak. Oleh karena itu, tak salah kiranya bila peneliti mengungkapkan rasa terima kasih kepada : 1.
Bapak Sunaryo, Ibu Asiyah dan semua keluarga tercinta yang telah memberikan do’a dan ridhonya demi kesuksesan peneliti
2.
Prof. Dr. Agus Nuryatin, M.Hum., Dekan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang yang telah memberikan kemudahan dalam perijinan penyusunan skripsi
3.
Dr. Zaim El Mubarok, M.Ag., Ketua Jurusan Bahasa dan Sastra Asing Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang dan pembimbing yang telah membimbing dan memberikan arahan untuk menyelesaikan skripsi ini
vii
4.
Retno Purnama Irawati, S.S.,M.A., selaku Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Jurusan Bahasa dan Sastra Asing Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang dan penguji 2 yang telah meluangkan waktunya untuk menguji skripsi ini
5.
Mukhlisin Nawawi Lc.,M.A., yang telah membantu peneliti dalam menyelesaikan skripsi berbahasa Arab
6.
Hasan Busri, S.Pd.I.,M.S.I., selaku penguji 1 yang telah meluangkan waktunya untuk menguji skripsi ini
7.
Segenap dosen Prodi Pendidikan Bahasa Arab UNNES, yang telah memberikan ilmu pengetahuan dan motivasinya kepada peneliti
8.
Ibu Nyai Masruroh Mahmudah Al-Hafidhoh beserta keluarga yang memberikan ilmu dan pengalaman kepada peneliti dengan penuh kesabaran dan keikhlasan
9.
Semua teman-teman Prodi Pendidikan Bahasa Arab UNNES khususnya Durotun Nashiah, Khumaidi Hamzah, dan Rokhati yang telah memberikan
semangat dalam penyusunan skripsi ini 10. Chari Yogi Anwar, S.Pd., Khusnul Muasyaroh, S.Pd. yang telah memberikan semangat dalam penyusunan skripsi ini 11. Segenap keluarga besar MAN Demak yang telah berkenan membantu lancarnya penelitian 12. Keluarga Besar Pondok Pesantren Hufadhul Qur’an AL Asror khususnya teman-teman kamar Khodijah yang telah memberikan semangat dalam penyusunan skripsi ini
viii
13. Semua teman-teman PPL di MAN Kendal yang telah memberikan pengalaman dan semangat dalam penyusunan skripsi ini 14. Segenap pihak yang telah membantu terselesaikannya skripsi ini. Peneliti berharap semoga penelitian ini dapat bermanfaat, khususnya bagi peneliti sendiri dan pembaca umumnya. Amin. Semarang, 23 April 2015 Yang membuat pernyataan
Fredina Fransiska NIM 2303411015
ix
ABSTRAK Fransiska, Fredina. 2015. Efektivitas Metode Reading Guide Terhadap Keterampilan Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas XI IPS MAN Demak. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing: Dr. Zaim Elmubarok, S.Ag.,M.Ag. Kata Kunci : metode reading guide, keterampilan membaca bahasa Arab, peningkatan Keterampilan membaca (maharah al-qira’ah/ reading skill) adalah kemampuan mengenali dan memahami isi sesuatu yang tertulis (lambanglambang tertulis) dengan melafalkan atau mencernanya di dalam hati. Membaca hakekatnya adalah proses komunikasi antara pembaca dengan penulis melalui teks yang ditulisnya, maka secara langsung didalamnya ada hubungan kognitif antara bahasa lisan dengan bahasa tulis. Berdasarkan observasi awal di MAN Demak pada bulan November 2014 masih ditemukan sejumlah masalah dalam pembelajaran bahasa Arab. Masalah tersebut antara lain : (1) minat membaca siswa (terutama dalam membaca teks-teks berbahasa Arab) masih kurang, kategori kurang dalam hal ini dapat dilihat dari respon siswa dalam pembelajaran bahasa Arab masih lambat, ketika disodori teks-teks berbahasa Arab, siswa enggan untuk membacanya, (2) kurang bervariasinya metode pebelajaran yang digunakan dalam pembelajaran bahasa Arab, dan (3) ketika pelajaran bahasa Arab siswa merasa takut karena merasa tidak bisa. Oleh karena itu, perlu ada alternatif metode pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan membaca bahasa Arab pada siswa. Salah satunya adalah dengan menggunakan metode reading guide. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu bagaimana Efektivitas Metode Reading Guide Terhadap Keterampilan Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas XI IPS MAN Demak. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah Metode Reading Guide Efektif Terhadap Keterampilan Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas XI IPS MAN Demak . Desain penelitian yang digunakan adalah eksperimen, dengan cara membandingkan hasil kelompok kontrol yang tidak diberikan perlakuan dengan kelompok eksperimen yang diberikan perlakuan. Instrumen yang digunakan adalah instrumen tes. Teknik pengumpulan data berupa tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji hipotesis. Dari data tes dapat diketahui bahwa nilai rata-rata kelas kontrol dan kelas eksperimen dengan jumlah 34 siswa setiap kelasnya mengalami peningkatan. Rata-rata nilai pre-test kelas kontrol 60,74 dan rata-rata nilai post-testnya 73,00. Sedangkan rata-rata nilai pre-test kelas eksperimen 65,06 dan rata-rata nilai posttestnya 81,50. Hasil tes kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Hipotesis yang diterima adalah hipotesis kerja yang menyatakan bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide efektif terhadap keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak .
x
DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL ....................................................................................................i PERSETUJUAN PEMBIMBING ............................................................................. ii HALAMAN PENGESAHAN .................................................................................... iii PERNYATAAN .......................................................................................................... iv MOTTO ...................................................................................................................... iv PERSEMBAHAN ....................................................................................................... vi PRAKATA ................................................................................................................. vii ABSTRAK ................................................................................................................... x DAFTAR ISI ............................................................................................................... xi DAFTAR TABEL .................................................................................................... xiv DAFTAR GAMBAR ................................................................................................ xvi DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................... xvii BAB 1 PENDAHULUAN ........................................................................................... 1 1.1 Latar Belakang .................................................................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................... 4 1.3 Tujuan Penelitian ................................................................................................. 5 1.4 Manfaat Penelitian ............................................................................................... 5 BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI ................................... 7
xi
2.1 Tinjauan Pustaka ................................................................................................. 7 2.2 Landasan Teori .................................................................................................. 13 2.2.1 Keterampilan Membaca Bahasa Arab ........................................................ 13 2.2.2 Metode Reading Guide ............................................................................... 21 BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN .................................................................. 30 3.1 Jenis dan Desain Penelitian ............................................................................... 30 3.2 Variabel Penelitian ............................................................................................ 31 3.3 Subjek Penelitian ............................................................................................... 32 3.4 Lokasi dan Waktu Penelitian ............................................................................. 33 3.5 Instrumen Penelitian .......................................................................................... 33 3.6 Hipotesis ............................................................................................................ 36 3.7 Uji Instrumen ..................................................................................................... 37 3.7.1 Validitas ...................................................................................................... 37 3.7.2 Realibilitas .................................................................................................. 38 3.8 Teknik Pengumpulan Data ................................................................................ 39 3.9 Teknik Analisis Data ......................................................................................... 42 3.9.1 Rata-Rata Kelas .......................................................................................... 43 3.9.2 Uji Kesamaan Dua Varians (Homogenitas)................................................ 43 3.9.3 Menghitung Data dengan Menggunakan Uji t-test .................................... 44 BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN .......................................... 47
xii
4.1 Hasil Penelitian.................................................................................................. 47 4.1.1 Uji Instrumen .............................................................................................. 47 4.1.2 Tabulasi Data Hasil Tes .............................................................................. 58 4.2 Pembahasan ....................................................................................................... 73 4.2.1 Nilai rata-rata .............................................................................................. 73 4.2.2 Uji Kesamaan Dua Varians......................................................................... 78 4.2.3 Uji Hipotesis ............................................................................................... 78 BAB 5 PENUTUP...................................................................................................... 83 5.1. Simpulan ........................................................................................................... 83 5.2 Saran .................................................................................................................. 85 Daftar Pustaka ........................................................................................................... 85 LAMPIRAN ............................................................................................................... 89
xiii
DAFTAR TABEL
Tabel 2.1 Relevansi dan Perbedaan Penelitian ........................................................... 11 Tabel 2.2 Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas XI IPS MAN Demak .............................................................................. 17 Tabel 3.1 Kriteria Penilaian Membaca Bahasa Arab .................................................. 31 Tabel 3.2 Kategori Penilaian Keterampilan Membaca Bahasa Arab .......................... 33 Tabel 3.3 Tabel Interpretasi Nilai r ............................................................................. 39 Tabel 3.4 Kisi-Kisi Pre-Test ....................................................................................... 40 Tabel 3.5 Kisi-Kisi Post-Test ...................................................................................... 41 Tabel 4.1 Skor Nilai Instrumen ................................................................................... 48 Tabel 4.2 Validitas Menentukan Tema dan Judul ....................................................... 49 Tabel 4.3 Interpretasi Nilai r ....................................................................................... 51 Tabel 4.4 Validitas Menyimpulkan Isi Wacana .......................................................... 51 Tabel 4.5 Interpretasi Nilai r ....................................................................................... 53 Tabel 4.6 Validitas Menentukan ide pokok dalam satu paragraf ................................ 53 Tabel 4.7 Interpretasi Nilai r ....................................................................................... 55 Tabel 4.8 Analisis Validitas Isi ................................................................................... 55 Tabel 4.9 Analisis Aspek Instrumen ........................................................................... 56 Tabel 4.10 Interpretasi Nilai r ..................................................................................... 58 Tabel 4.11 Nilai pre-test Kelas Kontrol ...................................................................... 59 xiv
Tabel 4.12 Presentase Hasil Penelitian Pre-Test Kelas Kontrol ................................ 61 Tabel 4.13 Nilai Post-Test Kelas Kontrol ................................................................... 63 Tabel 4.14 Presentase Hasil Penelitian Post-Test Kelas Kontrol ............................... 65 Tabel 4.15 Nilai Pre-Test Kelas Eksperimen .............................................................. 66 Tabel 4.16 Presentase Hasil Penelitian Pre-Test Kelas Eksperimen ......................... 68 Tabel 4. 17 Nilai Post-Test Kelas Eksperimen ........................................................... 69 Tabel 4.18 Presentase Hasil Penelitian Post-Test Kelas Eksperimen ........................ 71 Tabel 4. 19 Hasil Uji Kesamaan Dua Varians ............................................................ 78
xv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 3.1 Paradigma Sederhana .............................................................................. 32 Gambar 4.1 Diagram Presentase Nilai Pre-Test Kelas Kontrol .................................. 62 Gambar 4.2 Diagram Presentase Nilai Post-Test Kelas Kontrol ................................ 65 Gambar 4.3 Diagram Aspek Penilaian Pre-Test Kelas Eksperimen ........................... 68 Gambar 4.4 Diagram Aspek Penilaian Post-Test Kelas Eksperimen ......................... 72 Gambar 4.5 Diagram Garis Pre-Test dan Post-Test Kelas Kontrol ............................ 74 Gambar 4.6 Diagram Garis Pre-Test dan Post-Test Kelas Eksperimen ..................... 76 Gambar 4.7 Diagram Rata-Rata antara Kelas Kontrol dan Eksperimen ..................... 77
xvi
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 SK Dosen Pembimbing ......................................................................... 900 Lampiran 2 Surat Bukti Penelitian .............................................................................. 91 Lampiran 3 Daftar Siswa Kelas Kontrol .................................................................... 92 Lampiran 4 Daftar Nama Siswa Kelas Eksperimen .................................................... 93 Lampiran 5 Silabus ..................................................................................................... 94 Lampiran 6 RPP Kelas Kontrol .................................................................................. 97 Lampiran 7 RPP Kelas Eksperimen .......................................................................... 132 Lampiran 8 Soal Pre-Test ......................................................................................... 171 Lampiran 9 Soal Post-Test ........................................................................................ 173 Lampiran 10 Checklist Validitas Isi .......................................................................... 175 Lampiran 11 Dokumentasi Kegiatan Penelitian ....................................................... 177 Lampiran 12 Biodata Diri ......................................................................................... 179
xvii
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Membaca merupakan kegiatan untuk mendapatkan makna dari apa yang tertulis dalam teks. Untuk keperluan tersebut, selain perlu menguasai bahasa yang dipergunakan, seorang pembaca perlu juga mengaktifkan berbagai proses mental dalam sistem kognisinya (Iskandarwassid dan Sunendar 2008:246). Keterampilan membaca (maharah al-qira’ah/ reading skill) adalah kemampuan mengenali dan memahami isi sesuatu yang tertulis (lambanglambang tertulis) dengan melafalkan atau mencernanya di dalam hati. Membaca hakekatnya adalah proses komunikasi antara pembaca dengan penulis melalui teks yang ditulisnya, maka secara langsung didalamnya ada hubungan kognitif antara bahasa lisan dengan bahasa tulis (Hermawan 2010:143). Menurut Mujib dan Rahmawati (2012:60) membaca adalah proses aktif dari pikiran yang dilakukan melalui mata terhadap bacaan. Pembaca, dalam kegiatan membaca memproses informasi dari teks yang dibaca untuk memperoleh makna. Membaca merupakan kegiatan yang penting dalam kehidupan sehari-hari. Sebab, membaca tidak hanya untuk memperoleh informasi, tetapi juga berfungsi memperluas pengetahuan dan bahasa seseorang. Keterampilan membaca pada dasarnya tidak dapat dipisahkan dari pembelajaran keterampilan berbahasa Arab karena setiap pembelajaran bahasa Arab bertujuan agar para siswa mempunyai keterampilan berbahasa. Keterampilan
1
2
berbahasa Arab mencakup mendengar, berbicara, membaca dan menulis (listening, speaking, reading dan writing). Dua tahap yang pertama berkaitan dengan bahasa lisan dan dua tahap terakhir berkaitan dengan bahasa tulisan. Anak mulai berbahasa dengan mendengar terlebih dahulu barulah kemudian dia mulai berbicara. Dua tahap berikutnya membaca dan menulis. Membaca dalam masyarakat modern, merupakan bagian yang tidak bisa dikesampingkan karena tanpa kemahiran ini dunia kita akan tertutup dan terbatas pada apa yang ada di sekitar kita (Dardjowidjojo 2005:299). Berdasarkan observasi awal di MAN Demak pada bulan November 2014 masih ditemukan sejumlah masalah dalam pembelajaran bahasa Arab. Masalah tersebut antara lain : (1) minat membaca siswa (terutama dalam membaca teksteks berbahasa Arab) masih kurang, kategori kurang dalam hal ini dapat dilihat dari respon siswa dalam pembelajaran bahasa Arab masih lambat, ketika disodori teks-teks berbahasa Arab, siswa enggan untuk membacanya, (2) kurang bervariasinya metode pebelajaran yang digunakan dalam pembelajaran bahasa Arab, (3) ketika pelajaran bahasa Arab siswa merasa takut karena merasa tidak bisa, dan (4) pembelajaran bahasa Arab lebih banyak melatih siswa untuk melakukan latihan-latihan tertulis dan menghafalkan kata atau tata bahasa Arab. Akibat dari masalah-masalah tersebut adalah (1) banyak siswa yang kurang dan bahkan tidak suka dengan pelajaran bahasa Arab, (2) nilai bahasa Arab siswa ratarata masih di bawah KKM, hal ini dapat buktikan dengan nilai-nilai siswa yang diperlihatkan oleh guru bahasa Arab MAN Demak kepada peneliti ketika
3
observasi awal, dan (3) siswa lebih aktif dalam mengikuti pelajaran lain selain pelajaran bahasa Arab dibadingkan dengan pelajaran bahasa Arab. Solusi yang dapat diberikan untuk permasalahan di MAN Demak adalah dengan menggunakan metode pembelajaran yang bervariatif, menggunakan media pembelajaran yang bervariatif, dan kerjasama antara guru dan siswa dalam pembelajaran lebih ditingkatkan agar tujuan pembelajaran yang hendak dicapai dapat tercapai. Sebagai salah satu solusi dalam penelitian ini adalah dengan memberikan metode pembelajaran yang berbeda dengan metode pembelajaran yang biasanya digunakan. Jika biasanya guru hanya menggunakan metode ceramah untuk mengajarkan semua keterampilan berbahasa Arab, maka dalam penelitian ini peneliti menawarkan metode reading guide sebagai salah satu metode alternatif yang dapat digunakan dalam pembelajaran keterampilan membaca bahasa Arab. Metode reading guide merupakan metode membaca terbimbing. Metode reading guide dilaksanakan dengan cara guru memilih materi yang akan dipelajari pada hari itu. Lalu guru membuat daftar pertanyaan sebanyak mungkin berdasarkan materi yang akan dipelajari (Ismail 2008:82). Ketika pembelajaran berlangsung, guru membagikan kepada siswa materi beserta dengan daftar pertanyaan yang telah dibuat sebelumnya. Tugas siswa memepalajari bahan dengan menggunakan pertanyaan atau kisi-kisi yang ada. Di akhir pelajaran guru memberi ulasan tentang materi secukupnya, setelah sebelumnya pertanyaan atau kisi-kisi tersebut dibahas dengan menanyakan jawabannya kepada peserta didik.
4
Metode reading guide dipilih dalam penelitian ini, karena metode ini sesuai dengan permasalahan keterampilan membaca bahasa Arab yang terdapat di MAN Demak. Kesesuain metode reading guide dengan permasalahan di MAN Demak adalah siswa perlu bimbingan yang bertahap agar mereka menyukai pelajaran bahasa Arab khususnya keterampilan membaca dan metode reading guide merupakan metode pembelajaran yang menggunakan bimbingan bacaan berupa kisi-kisi dalam proses pembelajaran. Penelitian ini menerapkan efektivitas metode reading guide terhadap keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak, karena banyak siswa yang kurang tertarik dengan metode pembelajaran yang sering digunakan oleh guru bahasa Arab mereka, dengan metode reading guide ini, memungkinkan siswa untuk lebih tertarik dan merasa tertantang untuk menyelesaikan setiap kegiatan pembelajaran, karena metode ini mengedepankan keaktifan siswa sebagai partisipan aktif dan komunikatif. Oleh karenanya peneliti memberikan tawaran solusi dengan melakukan penelitian yang berjudul Efektivitas Metode Reading Guide Terhadap Keterampilan Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas XI IPS MAN Demak . 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang di atas, masalah dalam penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut : Apakah metode reading guide efektif terhadap keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak?
5
1.3 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas metode reading guide terhadap keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak. 1.4 Manfaat Penelitian Penelitian ini dilaksanakan karena beberapa alasan. Salah satu alasannya adalah karena ingin memberikan kebermanfaatan bagi banyak orang. Sesuai dengan tujuan penelitian, maka penelitian ini, diharapkan dapat memberikan manfaat, baik secara teoritis maupun secara praktis. 1.4.1
Manfaat Teoritis Penelitian
ini
diharapkan
dapat
menambah
khasanah
ilmu
pengetahuan tentang metode pembelajaran dalam pembelajaran bahasa Arab dan pengetahuan tentang penelitian eksperimen. 1.4.2
Manfaat Praktis
1. Bagi sekolah a. Dapat memberikan kontribusi untuk sekolah dalam bidang metode pembelajaran
yang
dapat
dimanfaatkan
untuk
mendukung
pencapaian tujuan pembelajaran. b. Dapat dijadikan kontribusi sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas guru, siswa dan sekolah. 2. Bagi Guru a. Sebagai
alternatif
bagi
guru
dalam
pembelajaran mata pelajaran bahasa Arab.
pemilihan
metode
6
b. Memberikan informasi penggunaan metode reading guide dalam pembelajaran Bahasa Arab. 3. Bagi siswa a. Meningkatkan peran aktif siswa dalam proses pembelajaran khususnya pembelajaran Bahasa Arab. b. Meningkatkan hasil belajar siswa. 4. Bagi peneliti a. Dapat menambah wawasan tentang penelitian eksperimen. b. Dapat memberikan alternatif pilihan metode dalam proses belajar mengajar.
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI
Bab 2 dalam penelitian ini memaparkan tentang perbandingan penelitianpenelitian terdahulu dengan penelitian ini, baik kemiripan maupun perbedaan dari segi metode, subjek penelitian, dan sebagainya. Selain itu, peneliti juga akan mendiskripsikan landasan reori yang relevan dengan penelitian ini. 2.1 Tinjauan Pustaka Penelitian mengenai efektivitas metode pembelajaran maupun metode pengajaran bukanlah suatu hal baru dalam dunia pendidikan. Para mahasiswa di perguruan tinggi telah banyak melakukan penelitian mengenai efektivitas suatu metode. Penelitian mengenai efektivitas suatu metode yang telah dilakukan, dan dapat dijadikan tinjauan pustaka dalam penelitian ini adalah, penelitian dari Ahmad Muzakki (Universitas Negeri Semarang, 2010), Khoiriyya Nurlaili (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2011), Kurnia Asti Madasari (Universitas Negeri Semarang, 2011) dan Lindawati (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2013). Penelitian Keterampilan
Muzakki
Membaca
(2010)
yang
Pemahaman
berjudul
Bacaan
Upaya
Berbahasa
Meningkatkan Arab
Dengan
Menggunakan Media Puzzle Pada Siswa Kelas IV SD Islam Tunas Harapan Semarang Tahun Ajaran 2009/2010. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar subjek penelitian dari tiap pertemuan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diperoleh hasil selama penelitian bahwa rata-rata
7
8
peningkatan keterampilan membaca pemahaman bacaan bahasa Arab dengan menggunakan media puzzle menunjukkan hasil yang baik. Perbedaan penelitian ini dengan penelitian Muzakki adalah (1) penelitian ini penerapan metode reading guide, sedangkan penelitian Muzakki penerapan media puzzle, (2) penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimen, sedangkan penelitian Muzakki menggunakan desain penelitian tindakan kelas, dan (3) subjek penelitian, subjek penelitian dalam penelitian Muzakki adalah siswa kelas IV SD, sedangkan subjek penelitin dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MAN. Persamaan ini dengan penelitian Muzakki adalah dalam hal keterampilan membaca pemahaman bahasa Arab. Penelitian Khoiriyya Nurlaili (2011) yang berjudul Efektivitas Metode Pembelajaran Bahasa Arab Berbasis Inklusi Bagi Siswa Tunanetra Kelas X di MAN Maguwoharjo Depok Sleman. Penelitian yang dilakukan Khoiriyya ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas metode yang digunakan guru dalam pembelajaran bahasa Arab di kelas X MAN
Maguwoharjo, dan untuk mengetahui faktor-faktor pendukung dan
penghambat penggunaan metode tersebut, serta untuk mengetahui usaha yang dilakukan oleh guru dan pihak sekolah untuk mengatasi kendala-kendala yang dihadapi. Hasil penelitian yang dilakukan Khoiriyya menunjukkan bahwa pembelajaran yang ada telah efektif dengan adanya faktor-faktor yang mendukung yaitu menggunakan bilingual dalam pembelajaran, tape recorder sebagai salah satu media pembelajaran, dan kemauan siswa yang baik untuk belajar bahasa Arab. Faktor penghambatnya adalah minimnya sarana dan prasarana, pengetahuan dasar bahasa Arab, serta guru yang tidak mampu membaca dan menulis huruf braille.
9
Relevansi penelitian yang dilakukan Khoiriyya Nurlaili dengan penelitian ini terletak pada tujuan dari penelitian, yaitu untuk mengetahui efektivitas metode dalam pembelajaran bahasa Arab, sedangkan perbedaannya terletak pada (1) subjek penelitian, penelitian yang dilakukan Khoiriyya Nurlaili subjek penelitiannya adalah Siswa Tunanetra Kelas X di MAN Maguwoharjo Depok Sleman, sedangkan subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS MAN Demak, (2) desain penelitian yang digunakan, penelitian yang dilakukan oleh Khoiriyya Nurlaili menggunakan desain penelitian analisis deskriptif, sedangkan dalam penelitian ini peneliti menggunakan desain penelitian eksperimen, dan (3) metode pembelajaran yang digunakan dalam penelitian, Khoiriyya Nurlaili menggunakan metode pembelajaran bahasa Arab berbasis inklusi, sedangkan peneliti menggunakan metode reading guide dalam penelitian ini.
Penelitian Kurnia Asti Madasari (2011) tentang Penggunaan Media Reading box dalam Meningkatkan Keterampilan Membaca Pemahaman Bahasa Arab pada Siswa Kelas XI MAN 2 Kudus Tahun Ajaran 2011/2012 menunjukkan adanya peningkatan. Hal ini diketahui dengan nilai rata-rata tiap pertemuannya yaitu pada prasiklus diperoleh nilai rata-rata 63,68 sampai pada siklus yang kedua dengan nilai rata-rata 87,36. Selain itu, dari hasil nontes berupa observasi, wawancara dan angket diketahui terjadi peningkatan minat dan motivasi siswa. Relevansi penelitian ini dengan penelitian yang dilakukan oleh Madasari adalah terletak pada keterampilan membaca pemahaman bahasa Arab yang ingin diteliti oleh peneliti. Adapun perbedaannya terletak pada: 1) desain penelitian yang dilakukan oleh Madasari adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), sedangkan peneliti menggunakan desain eksperimen. 2) subjek penelitian yang dilakukan oleh Madasari adalah siswa kelas XI MAN 2 Kudus, sedangkan subjek
10
penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS MAN Demak. 3) penerapan media dan metode, penelitian Madasari menerapkan media reading box, sedangkan penelitian ini menerapkan metode reading guide. Penelitian Lindawati (2013) yang berjudul Efektivitas Model Cooperative Learning Tipe Spontaneous Group Discussion (SGD) Terhadap Hasil Belajar Bahasa Arab Siswa Kelas VII MTsN Wonokromo Bantul Tahun Ajaran 2012/2013. Penelitian yang dilakukan Lindawati ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran bahasa Arab dengan penerapan model Cooperative Learning Tipe Spontaneous Group Discussion (SGD) dilengkapi teknik kancing gemerincing daripada metode ceramah terhadap hasil belajar bahasa Arab siswa. Penelitian ini merupakan Penelitian Eksperimen (Experimental Research), penelitian experiment research ini dilakukan dengan pemberian perlakuan (treatment) kepada suatu kelas yang selanjutnya disebut dengan kelas eksperimen akan diperbandingkan dengan kelas yang tidak diberikan perlakuan (treatment) yang selanjutnya disebut kelas kontrol. Adapun siswa yang dijadikan sampel dalam penelitian ini berjumlah 65 siswa, yang terdiri dari kelas A yang dijadikan sebagai kelas eksperiment dengan jumlah 31 siswa dan kelas B yang dijadikan sebagai kelas kontrol dengan jumlah 34 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, tes, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan berupa analisis komparatif dengan menggunakan uji “t”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran bahasa arab dengan menggunakan model Cooperative Learning Tipe Spontaneous Group Discussion (SGD) dilengkapi teknik kancing gemerincing lebih efektif secara signifikan daripada metode ceramah terhadap hasil belajar bahasa Arab siswa. Hal ini ditunjukkan dari hasil perhitungan menggunakan bantuan SPSS 16. Hasil output menunjukkan bahwa pada uji independent sample t-test nilai post-test siswa kelas sampel didapat bahwa nilai sig. sebesar 0,002 <
11
0,05, maka H0 ditolak. Berarti rata-rata nilai post-test siswa kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan nilai post-test siswa kelas kontrol.
Persamaan penelitian yang dilakukan Lindawati dan penelitian ini terletak pada desain penelitian yang digunakan yaitu penelitian eksperimen serta tujuan dari penelitian
yaitu untuk mengetahui efektivitas metode. Sedangkan
perbedaanya terletak pada (1) subjek penelitian, penelitian yang dilakukan Lindawati subjek penelitiannya adalah siswa kelas VII MTsN Wonokromo Bantul tahun ajaran 2012/2013, sedangkan penelitian ini subjek penelitiannya adalah siswa kelas XI IPS MAN Demak, (2) metode pembelajaran yang digunakan dalam penelitian, metode pembelajaran yang digunakan Lindawati dalam penelitiannya adalah metode Cooperative Learning Tipe Spontaneous Group Discussion (SGD), sedangkan metode pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode reading guide, dan (3) keterampilan bahasa Arab, fokus penelitian Lindawati adalah pada keterampilan bahasa Arab secara umum, sedangkan fokus penelitian ini adalah pada keterampilan membaca bahasa Arab. Tabel 2.1 Relevansi dan Perbedaan Penelitian No
Pustaka
1.
Ahmad Muzakki (Universitas Negeri Semarang, 2010
2.
Khoiriyya Nurlaili (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2011)
Persamaan Perbedaan Keterampilan membaca 1. Penerapan metode pemahaman bahasa Arab reading guide dan penerapan media puzzle 2. Desain penelitian eksperimen dan PTK 3. Subjek penelitian yaitu siswa SD dan siswa MAN Tujuan dari penelitian 1. Subjek penelitian yaitu siswa tunanetra kelas X dan siswa kelas XI MAN 2. Desain penelitian yang digunakan yaitu penelitian
12
Keterampilan membaca pemahaman bahasa Arab
3.
4.
Kurnia Asti Madasari (Universitas Negeri Semarang,
Lindawati (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2013)
1. Desain penelitian yang digunakan yaitu penelitia eksperimen 2. Tujuan dari penelitian yaitu untuk mengetahui efektivitas metode
analisis deskriptif dan eksperimen 3. Metode pembelajaran yang digunakan dalam penelitian yaitu metode pembelajaran behasa Arab berbasis inklusi dan metode reading guide 1. Desain penelitian yaitu desain eksperiman dan penelitian tindakan kelas 2. Subjek penelitian yaitu siswa kelas XI MAN 2 Kudus dan siswa kelas XI MAN Demak 3. Penerapan media yaitu media reading box dan metode reading guide 1. Subjek penelitian yaitu siswa kelas VII MTs Wonokromo dan siswa kelas XI MAN Demak 2. Metode pembelajaran yang digunakan dalam penelitian yaitu metode cooperative learning tipe spomtaneous group discussion dan metode reading guide.
Berdasarkan persamaan dan perbedaan penelitian ini dengan penelitian sebelumnya membuktikan bahwa penelitian ini adalah penelitian baru yang tidak sama dengan penelitian yang dilakukan sebelumnya. Oleh sebab itu, peneliti melakukan penelitian yang berjudul Efektivitas Metode Reading Guide Terhadap Keteramplian Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas XI IPS MAN Demak sebagai salah satu sumbangsih peneliti terhadap penelitian keterampilan membaca bahasa Arab.
13
2.2 Landasan Teori Keterampilan membaca dan pembelajaran merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan dari penelitian ini. Berbagai teori mengenai keterampilan membaca, aspek membaca, tujuan membaca, jenis-jenis membaca, hakikat metode pembelajaran, dan metode reading guide akan diurakan dibawah ini: 2.2.1 Pengertian Keterampilan Membaca Dari segi linguistik, membaca adalah suatu proses penyandian kembali dan pembacaan sandi, berlainan dengan berbicara dan menulis yang justru melibatkan penyandian. Berdasarkan konsep ini, dapat dikatakan bahwa proses membaca merupakan kegiatan yang melibatkan pengguna (pembaca) secara langsung. Pembaca membaca hasil dan persandian dan melakukan penyandian kembali. Membaca pada hakikatnya adalah suatu yang rumit yang melibatkan banyak hal, tidak sekedar melafalkan tulisan, tetapi juga melibatkan aktivitas visual, berpikir, psikolinguistik, dan metakognitif (Rahim 2008:2). Membaca adalah kemampuan mengenali dan memahami isi sesuatu yang tertulis (lambang-lambang tertulis) dengan melafalkan atau mencernanya dalam hati. Pada hakikatnya, membaca adalah proses komunikasi antara pembaca dengan penulis melalui teks yang ditulisnya. Maka, secara langsung, di dalamnya terjadi hubungan kognitif antara bahasa lisan dengan tulisan. Tarigan berpendapat bahwa membaca adalah proses yang dilakukan dan dipergunakan oleh pembaca untuk memperoleh pesan yang hendak disampaikan oleh penulis melalui media kata-kata atau bahasa tulis (Nuha 2012:108-109).
14
Membaca merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang mempunyai pengertian: 1) membaca sebagai proses melisankan paparan tulis, 2) membaca sebagai kegiatan mempersepsi tuturan tulis, 3) membaca adalah penerapan seperangkat keterampilan kognitif untuk memperoleh pemahaman dari tuturan yang dibaca, 4) membaca sebagai proses pemberian makna kepada simbol-simbol visual, 5) keterampilan berbahasa yang mempunyai kegiatan melisankan, mempersepsi penerapan keterampilan kognitif dan pemahaman berfikir, dan bernalar serta pemberian makna terhadap simbol-simbol visual, 6) membaca proses yang dilakukan serta dipergunakan oleh pembaca untuk memperoleh pesan yang hendak disampaikan oleh penulis
melalui media kata-kata/bahasa tulis
(Haryadi 2006: 1-2). Membaca merupakan kemampuan yang kompleks, membaca bukanlah kegiatan memandangi lambang-lambang tertulis semata-mata. Bermacam-macam kemampuan dikerahkan oleh seorang pembaca agar dia mampu memahami materi yang dibacanya. Pembaca berupaya supaya lambang-lambang yang dilihatnya itu menjadi lambang-lambang yang bermakna baginya (Haryadi 2006: 76). Jadi
dapat
disimpulkan
bahwa
keterampilan
membaca
adalah
keterampilan untuk mengenali dan memahami lambang-lambang tertulis dan suatu proses interaktif yang melibatkan kegiatan fisik manusia yaitu gerakan tangan, bibir, dan mata.
15
2.2.2 Aspek-Aspek Membaca Menurut Effendy (2004:124) kemahiran membaca mengandung dua aspek, yaitu : 1. Aspek mengubah lambang tulis menjadi bunyi. Abjad Arab mempunyai sistem yang berbeda dengan abjad latin. Perbedaan lain adalah sistem penulisan bahasa Arab yang dimulai dari kanan ke kiri, tidak dikenalnya huruf besar dengan bentuk tertentu untuk memulai kalimat baru, menulis nama orang atau tempat, dan perbedaan bentuk huruf-huruf Arab ketika berdiri sendiri, di awal, di tengah, dan di akhir. 2. Aspek memahami makna bacaan. Ada tiga unsur yang harus diperhatikan dan dikembangkan dalam pelajaran membaca untuk pemahaman ini, yaitu unsur kata, kalimat, dan paragraf. Ketiga unsur ini bersama-sama mendukung makna dari suatu bahan bacaan. 2.2.3 Tujuan Membaca Menurut Iskandarwassid dan Sunendar (2008:289) tujuan umum dari keterampilan membaca yaitu: (1) mengenali naskah tulisan suatu bahasa, (2) memaknai dan menggunakan kosakata asing, (3) memahami informasi yang dinyatakan secara eksplisit dan implisit, (4) memahami makna konseptual, (5) memahami nilai komunikatif dari suatu kalimat, (5) memahami hubungan dalam
16
kalimat,
antarkalimat,
antarparagraf,
(6)
menginterpretasi
bacaan,
(7)
mengidentifikasi informasi penting dalam wacana, (8) membedakan antara gagasan utama dan gagasan penunjang, (9) menentukan hal-hal penting untuk dijadikan rangkuman, (10) skimming, dan (11) scanning untuk menempatkan informasi yang dibutuhkan. 2.2.4 Jenis-Jenis Membaca Menurut Effendy (2004:126) untuk melatih dua aspek kemahiran membaca, ada beberapa jenis membaca antara lain : 1. Membaca keras. Penekanan dalam kegiatan membaca keras adalah kemampuan membaca dengan (1) menjaga ketepatan bunyi bahasa Arab baik dari segi makhraj maupun sifat-sifat bunyi yang lain, (2) irama yang tepat dan ekspresi yang menggambarkan perasaan penulis, (3) lancar dan tidak tersendatsendat, dan (4) memperhatikan tanda baca. 2. Membaca dalam hati bertujuan untuk memperoleh pengertian, baik pokokpokok maupun rinciannya. Penciptaan suasana kelas yang tertib dalam kegiatan membaca dalam hati perlu dilakukan sehingga memungkinkan siswa untuk berkonsentrasi terhadap bacaannya. 3. Membaca cepat. Tujuan utama membaca cepat ialah untuk menggalakkan siswa agar berani membaca lebih cepat dari pada kebiasaanya. Siswa tidak diminta memahami rincian-rincian isi dalam membaca cepat ini, tetapi cukup dengan pokok-pokoknya saja. Namun perlu diingat bahwa tidak setiap bahan bacaan dapat dijadikan bahan membaca cepat.
17
4. Membaca rekreatif. Tujuan membaca rekreatif adalah untuk memberikan latihan kepada para siswa membaca cepat dan menikmati apa yang dibacanya. Tujuannya lebih jauh adalah untuk membina minat, keterampilan dan kecintaan membaca. 5. Membaca analisis. Tujuan utamanya ialah untuk melatih siswa agar memiliki kemampuan mencari informasi dari bahan tertulis. Siswa dilatih agar dapat menggali dan menunjukkan detail-detail yang memperkuat ide utama yang disajikan penulis. Penelitian ini termasuk penelitian yang menggunakan jenis membaca dalam hati. 2.2.5 Keterampilan Membaca Bahasa Arab Keterampilan membaca bahasa Arab (maharah al- qira’ah/ reading skiil) adalah kemampuan mengenali dan memahami isi sesuatu yang tertulis (lambanglambang tertulis) dengan melafalkan atau mencernanya di dalam hati (Hermawan 2010:143). Makna yang lebih luas, membaca tidak hanya terpaku kepada kegiatan melafalkan dan memahami makna bacaan dengan baik, yang hanya melibatkan unsur kognitif dan psikomotorik, namun lebih dari itu menyangkut penjiwaan atas isi bacaan. Jadi pembaca yang baik adalah pembaca yang mampu berkomunikasi secara intim dengan bacaan, ia bisa gembira, marah, kagum, rindu, sedih, dan sebagainya sesuai gelombang isi bacaan. Membaca dalam makna yang luas ternyata tidak mudah, sebab banyak variabel yang terlibat, namun untuk sekedar pendahuluan, kemampuan melafalkan kata-kata dan memahami makna secara
18
utuh sudah termasuk baik. Adapun penjiwaan dan implementasi makna dalam kehidupan akan muncul kemudian dengan memperbanyak latihan. 2.2.6 Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Membaca Bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak Standar Kompetensi membaca di MAN Demak kelas XI IPS semester genap adalah memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum. Tabel 2.2 Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Membaca Bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak No 1
Standar Kompetensi Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum.
Kompetensi Dasar 1. Melafalkan dan membaca nyaring kata, kalimat dan wacana tulis secara tepat dan benar. 2. Mengidentifikasi bentuk dan tema wacana secara tepat dan benar. 3. Menemukan makna dan gagasan atau ide wacana secara tepat.
2.2.7 Tes Keterampilan Membaca Tes kemampuan membaca diartikan sebagai kemampuan untuk memahami informasi yang disampaikan pihak lain melalui sarana tulisan. Tes kemampuan membaca dimaksudkan untuk mengukur kompetensi siswa memahami isi informasi yang terdapat dalam bacaan. Oleh karena itu, teks bacaan yang diujikan hendaklah yang mengandung informasi yang menuntut untuk dipahami (Nurgiyantoro 2010:371). Nurgiyantoro menegaskan bahwa tes kemampuan membaca dimaksudkan untuk mengukur tingkat kemampuan kognitif siswa untuk
19
memahami wacana tulis. Misalnya, kemampuan menemukan informasi tersurat maupun tersirat dalam suatu wacana tulis, menentukan ide pokok dalam suatu paragraf, menyimpulkan isi wacana dan menentukan tema atau judul bacaan. Persoalan yang muncul dalam tes keterampilan membaca adalah bagaimana mengukur kemampuan pemahaman isi pesan tersebut, yaitu apakah sekadar menuntut siswa memilih jawaban yang telah disediakan atau menanggapi dengan bahasa sendiri. Selama ini, bentuk soal yang lazim dipakai adalah merespon jawaban yang telah dibuat dan belum terlihat memaksimalkan tugastugas yang menuntut siswa mendayakan potensi yang dimilki untuk merespon wacana dengan kemampuannya sendiri (Nurgiyantoro 2010:376). Jika sebuah tes sekadar menuntut siswa mengidentifikasi, memilih atau merespon jawaban yang telah disediakan, misalnya bentuk soal objektif seperti pilihan ganda, tes itu merupakan tes tradisional. Sebaliknya, jika tes pemahaman pesan tertulis itu sekaligus menuntut siswa untuk mengkonstruksi jawaban sendiri, baik secara lisan maupun tertulis, maka tes itu menjadi tes otentik. Mengkonstruksi jawaban sendiri artinya peserta uji membuat jawaban sesuai dengan pemahamannya terhadap pesan dan kemampuannya membahasakan kembali baik secara tertulis maupun lisan. Kedua macam tes tersebut sama-sama diperlukan untuk mengukur hasil pembelajaran siswa. Pada ujian akhir yang waktunya dibatasi dalam hal pengerjaan oleh siswa maupun guru yang mengoreksi jawaban, soal bentuk tradisional tampak lebih efektif dipilih. Apalagi soal bentuk ini mampu menampung banyak soal sehingga validitas dan reliabilitas tes secara teoritis lebih memungkinkan untuk terpenuhi. Namun, untuk ujian
20
proses yang sekaligus sebagai bagian strategi pembelajaran, tugas-tugas yang berkadar otentik yang sebaiknya dipilih (Nurgiyantoro 2010:377). 2.2.8 Pengertian Metode dan Strategi Menurut Nata (dalam Rohmah 2011:25) metode berasal dari dua kata, yaitu metha dan hodos yang berarti jalan atau cara. Dengan demikian metode dapat berarti jalan atau cara yang harus dilalui untuk mencapai suatu tujuan. Khusus dalam istilah pendidikan menurut Jalaluddin bahwa: “Metode adalah suatu cara untuk menyampaikan materi pelajaran kepada anak didik (peserta didik)” (dalam Soleh 2012:20). Jadi yang dimaksud dengan metode dalam hal ini adalah jalan atau cara yang dilalui untuk menyampaikan materi pelajaran kepada anak didik, sehingga tercapai tujuan pendidikan. Menurut Iskandarwassid dan Sunendar (2008:2) strategi berasal dari kata Yunani strategia yang berarti ilmu perang atau panglima perang. Berdasarkan pengertian ini, maka strategi adalah suatu seni merancang operasi di dalam peperangan seperti cara-cara mengatur posisi atau siasat berperang. Strategia dapat pula diartikan sebagai suatu keterampilan mengatur suatu kejadian atau peristiwa. Secara umum sering dikemukakan bahwa strategi merupakan suatu teknik yang digunakan untuk mencapai tujuan. Berdasarkan pengertian-pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa metode merupakan cara yang dilalui untuk menyampaikan materi pelajaran kepada peserta didik, sehingga tujuan pendidikan dapat tercapai, sedangkan strategi adalah suatu teknik yang digunakan oleh guru atau pendidik untuk mencapai tujuan pendidikan yang telah dirancang sebelumnya.
21
2.2.9 Metode Reading Guide 1. Pengertian metode reading guide Ada banyak metode yang bisa diberikan dalam proses pembelajaran diantaranya metode reading guide. Reading guide terdiri dari 2 kata yaitu reading dan guide. Reading menurut Echols dan Shadily adalah membaca atau melihat catatan (dalam Soleh 2012:20), menurut Mulyono membaca adalah “pengenalan simbol-simbol bahasa tulis yang merupakan stimulus yang membantu proses mengingat tentang apa yang dibaca untuk membangun suatu pengertian melalui pengalaman yang dimiliki” (dalam Abdurrahman 2003:200201). Menurut Listiyanto Ahmad, membaca atau reading adalah suatu proses menalar (reading is reasoning). Aktivitas membaca dilakukan untuk mendapatkan dan memproses informasi hingga mengendap menjadi sebuah pengetahuan. Pengetahuan itu kemudian menjadi suatu dasar untuk dinamisasi kehidupan, memperlihatkan eksistensinya, berjuang mempertahankan hidup dan mengembangkan dalam bentuk sains dan teknologi sebagai kebutuhan hidup manusia (Ahmad 2010:14). Sedangkan guide menurut Echols dan Shadily sebagai penuntun/pedoman (dalam Soleh 2012:20). Jadi reading guide adalah membaca terbimbing. Metode reading guide adalah bentuk metode pembelajaran yang mengarah pada penyampaian materi secara optimal karena banyaknya materi yang harus diselesaikan dengan lebih banyak melibatkan kegiatan membaca siswa melalui bimbingan berbentuk kisi-kisi (Hisyam dkk 2008:8).
22
Metode Reading Guide dilaksanakan dengan cara guru memilih materi yang akan dipelajari pada hari itu. Lalu guru membuat daftar pertanyaan sebanyak mungkin berdasarkan materi yang akan dipelajari (Ismail 2008:82). 2.
Tujuan metode reading guide Tujuan metode reading guide adalah membantu peserta didik fokus
dalam memahami suatu materi pokok (Munir 2009:24). Metode Reading Guide ini lebih mengedepankan aktivitas siswa dalam mencari, mengolah dan melaporkan informasi dari sumber belajar. Proses pembelajaran dalam susana menyenangkan. Dan yang paling utama adalah para siwa bisa lebih fokus pada materi pokok karena mereka secara langsung dibimbing dengan daftar pertanyaan yang telah diberikan oleh guru, sehingga proses pembelajaran jelas akan lebih efektif dan efesien. 3.
Prinsip-prinsip metode reading guide Ada 5 prinsip strategi proses belajar mengajar dengan penggunaan
metode reading guide (Soleh 2012:22) yaitu:
23
a. Motivasi PBM tidak lepas dari adanya motivasi baik motivasi intrinsik yang berasal dari peserta didik seperti keinginan untuk belajar dengan baik atau motivasi ekstrinsik yang berasal dari luar peserta didik seperti dorongan dari orang tua dan guru. b. Kooperatif dan Kompetisi Ini dimaksudkan untuk pembentukan sikap kerja sama dalam mencapai suatu tujuan bersama seperti diskusi bersama tentang suatu materi. c. Korelasi dan Integrasi Berkaitan dengan sifat keterbatasan manusia untuk mengingat apa yang sudah dipelajarinya seperti siswa saling melengkapi kekurangan teman yang dimiliki siswa. d. Aplikasi dan transformasi Merupakan bentuk penerapan teori-teori/prinsip serta kaidahkaidah yang telah dipelajari oleh siswa. e. Individualisasi Proses individualisasi dilakukan dengan diantara siswa aktif mencari tahu tentang materi dengan banyak membaca buku dan bertanya kepada guru atau orang tua. Ada beberapa prinsip belajar yang dapat menunjang tumbuhnya cara siswa belajar aktif dengan dilakukannya strategi metode reading guide (Soleh 2012:2224), yaitu :
24
a. Stimulasi belajar Pesan yang diterima siswa dari guru melalui informasi biasanya dalam
bentuk
stimulus.
Stimulus
tersebut
dapat
berbentuk
verbal/bahasa, visual, auditif, taktik, dan lain-lain. Ada dua cara yang mungkin membantu para siswa agar pesan tersebut mudah diterima. Cara pertama perlu adanya pengulangan sehingga membantu siswa dalam memperkuat pemahamannya. Cara kedua adalah siswa menyebutkan kembali pesan yang disampaikan guru kepada siswa. b. Perhatian dan motivasi Perhatian dan motivasi merupakan prasyarat utama dalam proses belajar mengajar. Ada beberapa cara untuk menumbuhkan perhatian dan motivasi, antara lain melalui cara mengajar yang bervariasi, mengadakan pengulangan informasi, memberikan stimulus baru, misalnya melalui pertanyaan-pertanyaan kepada siswa memberikan kesempatan kepada siswa untuk menyalurkan keinginan belajarnya, menggunakan media dan alat bantu yang menarik perhatian siswa, seperti gambar, foto, diagram, dan lain-lain. Sedangkan motivasi belajar bisa tumbuh dari dua hal, yakni tumbuh dari dalam dirinya sendiri dan tumbuh dari luar dirinya.
25
c. Respons yang dipelajari Keterlibatan atau respons siswa terhadap stimulus guru bisa meliputi berbagai bentuk seperti perhatian, proses internal terhadap informasi, tindakan nyata dalam bentuk partisipasi kegiatan belajar seperti
memecahkan
masalah,
mengerjakan
tugas-tugas
yang
diberikan guru, menilai kemampuan dirinya dalam menguasai informasi, melatih diri dalam menguasai informasi yang diberikan dan lain-lain. d. Penguatan Sumber penguat belajar untuk pemuasan kebutuhan berasal dari luar dan dari dalam dirinya. Penguat belajar yang berasal dari luar diri seperti nilai, pengakuan prestasi siswa, persetujuan pendapat siswa, ganjaran, hadiah dan lain-lain, merupakan cara untuk memperkuat respons siswa. Sedangkan penguat dari dalam dirinya bisa terjadi apabila respons yang dilakukan siswa betul-betul memuaskan dirinya dan sesuai dengan kebutuhannya. e. Pemakaian dan pemindahan Belajar dengan memperluas pembentukan asosiasi dapat meningkatkan kemampuan siswa untuk memindahkan apa yang sudah dipelajari pada situasi lain yang serupa di masa mendatang. Asosiasi dapat dibentuk melalui pemberian bahan yang bermakna, berorientasi kepada pengetahuan yang telah dimiliki siswa, memberi contoh yang
26
jelas, memberi latihan yang teratur, pemecahan masalah yang serupa, melakukan dalam situasi yang menyenangkan. Dalam upaya memunculkan, merangsang, dan memupuk pertumbuhan kreativitas, pada proses penerapan metode reading guide guru harus menata sikap dan falsafah mengajarnya (Soleh 2012:24-25). a. Sikap Guru Upaya guru dalam mengembangkan kreativitas siswa adalah dengan mendorong motivasi intrinsik. Semua anak harus belajar bidang ketrampilan di sekolah, dan banyak anak memperoleh ketrampilan kreatif melalui model-model berpikir dan bekerja kreatif. Motivasi intrinsik akan tumbuh, jika guru memungkinkan anak untuk diberi otonomi sampai batas tertentu di kelas. Guru harus mengkondisikan ruang pembelajaran yang nyaman, ukuranya adalah siswa merasa tidak tertekan atau tegang sehingga motivasi internal tumbuh, ketegangan kurang, dan belajar konseptual lebih baik. Pendekatan yang dipilih adalah tidak diawasi tapi diarahkan (non-controlling but directed), sehingga 2anak melihat dirinya sebagai lebih kompeten di sekolah dan mempunyai rasa harga diri yang lebih tinggi dari pada anak-anak yang melihat lingkungan kelas mereka sebagai mengawasi. Penekananya lebih pada belajar bukan pada penilaian, dengan sikap ini guru betul-betul dapat menjadi kolaborator dalam belajar.
27
b. Falsafah Mengajar Falsafah mengajar yang mendorong kreativitas anak secara keseluruhan adalah sebagai berikut: 1) Belajar adalah sangat penting dan sangat menyenangkan. 2) Anak patut dihargai dan disayangi sebagai pribadi yang unik. 3) Anak hendaknya menjadi pelajar yang aktif. Mereka perlu didorong untuk membawa pengalaman, gagasan, minat, dan bahan mereka di dalam kelas. Siswa diberi kesempatan untuk membicarakan bersama dengan guru mengenai tujuan bekerja/belajar setiap hari, dan perlu diberi otonomi dalam menentukan bagaimana mencapainya. 4) Anak perlu merasa nyaman dan dirangsang di dalam kelas sehingga tidak ada tekanan atau ketegangan. 5) Guru merupakan nara sumber, bukan polisi atau dewa. Anak harus menghormati guru, tetapi merasa aman dan nyaman dengan guru. 6) Anak perlu merasa bebas untuk mendiskusikan masalah secara terbuka, baik dengan guru maupun dengan teman sebaya. Ruang kelas adalah milik mereka juga dan mereka berbagi tangung jawab dalam mengaturnya. 7) Kerja sama selalu lebih daripada kompetisi.
28
4.
Langkah-Langkah Metode Reading Guide (Zaini dkk 2007:8) Langkah-langkah dalam pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan
metode reading guide diantaranya : a. Tentukan bacaan yang akan dipelajari b. Buat pertanyaan-pertanyaan yang akan dijawab oleh peserta didik atau kisi-kisi dan boleh juga bagan atau skema yang dapat diisi oleh mereka dari bahan bacaan yang telah dipilih tadi. c. Bagikan bahan bacaan dengan pertanyaan atau kisi-kisinya kepada peserta didik. d. Tugas peserta didik adalah mempelajari bahan bacaan dengan menggunakan pertanyaan atau kisi-kisi yang ada. Batasi aktifitas ini sehingga tidak akan memakan waktu yang berlebihan. e. Bahas pertanyaan atau kisi-kisi tersebut dengan menanyakan jawabannya kepada peserta didik. f.
5.
Di akhir pelajaran beri ulasan secukupnya.
Kelebihan dan Kekurangan Metode Reading Guide (Zulaikhoh 2010:27-28) Pada penerapan metode pembelajaran Reading Guide terdapat kelebihan
dan kekurangan, adapun kelebihan dan kekurangan dalam penerapan metode pembelajaran Reading Guide diantaranya adalah : a. Kelebihan Metode Pembelajaran Reading Guide: 1. Peserta didik lebih berperan aktif dalam menjawab dan berani mengajukan pertanyaan pada guru.
29
2. Materi dapat lebih cepat diselesaikan dalam kelas. 3. Memotivasi peserta didik untuk senang membaca. 4. Membangkitkan minat baca peserta didik. 5. Mempermudah guru dalam mengelola kelas. 6. Menciptakan suasana kelas yang kondusif. b. Kekurangan Metode Pembelajaran Reading Guide: 1. Peserta didik yang tidak berani bertanya maupun menjawab pertanyaan guru akan semakin tertinggal dalam pencapaian KKM. 2. Guru harus menyiapkan lembar bacaan dan lembar pertanyaan dalam jumlah sesuai dengan jumlah peserta didik sehingga dibutuhkan persiapan yang matang.
BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN
Pada bab 3 ini akan diuraikan tentang metode yang digunakan dalam penelitian ini, antara lain : (1) jenis dan desain penelitian, (2) variabel penelitian, (3) subjek penelitian, (4) lokasi dan waktu penelitian, (5) instrument penelitian, (6) hipotesis, (7) uji instrumen, (8) teknik pengumpulan data, dan (9) teknik analisis data. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai bab 3, sebagai berikut : 3.1 Jenis dan Desain Penelitian Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif karena data yang disajikan berhubungan dengan angka-angka, dan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis statistik. Jenis Penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Eksperimen merupakan salah satu bentuk rancangan penelitian yang dimaksudkan untuk mengungkapkan sebabakibat dengan cara melibatkan kelompok kontrol disamping kelompok eksperimen (Ainin 2013:92). Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi experimental, desain ini terbagi menjadi dua bentuk desain yaitu time series design dan nonequivalent control group design (Sugiyono 2010:114). Penelitian ini menggunakan nonequivalent control group design. Desain ini hampir sama dengan pretest-post-test control group design, hanya pada desain ini kelompok eksperimen maupun kelompok kontrol tidak dipilih secara random (Sugiyono 2010:116) adalah sebagai berikut:
30
31
O1
X
O3
O2 O4
Keterangan : O1= pre-test kelompok eksperimen O2= post-test kelompok eksperimen X = perlakuan O3= pre-test kelompok kontrol O4= post-test kelompok kontrol Desain penelitian ini, baik kelompok eksperimen maupun kelompok kontrol dikenakan
(observasi sebelum eksperimen dan biasa disebut pre-test) dan
(observasi sesudah eksperimen dan biasa disebut post-test), tetapi hanya kelompok eksperimen saja yang mendapat perlakuan X. Pengaruh perlakuan X terhadap Y adalah (
(Sugiyono 2010: 116).
3.2 Variabel Penelitian Istilah “variabel” merupakan istilah yang tidak pernah ketinggalan dalam setiap jenis penelitian, F.N. Kerlinger menyebut variabel sebagai sebuah konsep seperti halnya laki-laki dalam konsep jenis kelamin, insaf dalam konsep kesadaran (dalam Arikunto 2010: 159). Selanjutnya Kidder (1981), menyatakan bahwa variabel adalah suatu kualitas (qualities) dimana peneliti mempelajari dan menarik kesimpulan darinya (dalam Sugiyono 2013:61). Sedangkan menurut Sugiyono (2013:61) variabel penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, objek atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya.
32
Penelitian ini memiliki dua variabel yaitu: 1) Variabel Bebas (X) Variabel bebas dalam penelitian ini adalah metode reading guide. 2) Variabel Terikat (Y) Variabel bebas dalam penelitian ini adalah keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak.
X
Y
Gambar 3.1 Paradigma Sederhana 3.3 Subjek Penelitian Subjek penelitian menurut Arikunto (2010:88) adalah benda, hal atau orang tempat data untuk variabel melekat, dan yang dipermasalahkan. Sesuai dengan fokus penelitian, yaitu eksperimen mengenai efektivitas metode reading guide terhadap keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak, subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS MAN Demak, terdiri dari kelas XI IPS 4 dan kelas XI IPS 5 dengan jumlah 80 siswa. Alasan diambilnya dua kelas ini karena dalam penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen yaitu penelitian yang menghendaki adanya kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas XI IPS 4 merupakan kelas kontrol dengan jumlah 40 siswa yang terdiri dari 14 siswa dan 26 siswi dan kelas XI IPS 5 merupakan kelas eksperimen dengan jumlah 40 siswa yang terdiri dari 14 siswa dan 26 siswi. Alasan memilih sampel kelas XI IPS karena pembelajaran bahasa
33
Arab yang rendah disebabkan kurang bervariasinya metode pembelajaran yang digunakan dan kurangya minat siswa dalam pembelajaran bahasa Arab. 3.4 Lokasi dan Waktu Penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada kelas XI IPS 4 dan XI IPS 5 semester genap di Madrasah Aliyah Negeri Demak (MAN Demak) dengan alamat Jalan Diponegoro No. 27 Wonosalam Demak. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 12 Januari 2015 sampai 26 Februari 2015 dengan empat kali pertemuan pada kelas eskperimen dan kelas kontrol. 3.5 Instrumen Penelitian Menurut Sugiyono (2014:305) kualitas instrumen penelitian dalam penelitian kuantitatif berkenaan dengan validitas dan reliabilitas instrumen dan kualitas pengumpulan data berkenaan ketepatan cara-cara yang digunakan untuk mengumpulkan data. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes. Tes yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tertulis buatan peneliti yang telah disesuaikan dengan materi pembelajaran pada kompetensi dasar yang ingin dicapai dan disesuaikan dengan silabus kelas XI IPS MAN Demak serta RPP yang digunakan ketika penelitian berlangsung. Instrumen yang berupa tes ini dapat digunakan untuk mengukur kemampuan dasar dan pencapaian atau prestasi. Untuk mengukur kemampuan dasar antara lain dengan tes intelegensi (IQ), tes minat, tes bakat, dan tes prestasi. Tes prestasi buatan peneliti ini digunakan untuk mengukur pencapaian siswa setelah mempelajari sesuatu, sehingga yang diukur adalah pemahaman
34
siswa tentang materi yang dipelajari sebelum dan sesudah menggunakan metode reading guide. Aspek-aspek dalam penilaian keterampilan membaca dalam penelitian ini telah disesuaikan dengan aspek penilaian tes keterampilan membaca yang dikemukakan oleh Nurgiyantoro. Penilaian setiap aspek dalam instrumen tes ditentukan skor sebagai patokan atau ukuran. Pengkategorian tersebut meliputi kurang, cukup, baik, dan sangat baik. Kategori kurang jika skor diperoleh kurang dari 75 ()راسب, kategori cukup bila skor diperoleh antara 75-79 () مقبىل, kategori baik jika mendapat skor antara 80-89 ()جيد, kategori sangat baik jika skor yang didapatkan siswa antara 90-100 () جيد جدا, adapun penskoran dari setiap aspek dapat dilihat dengan tabel berikut : Tabel 3. 1 Kriteria Penilaian Membaca Bahasa Arab No 1.
Kriteria Skor Penilaian Menentukan 16- 20 tema dan judul bacaan 11- 15
6-10
1-5
2
Menyimpulkan isi wacana
16-20
Kriteria
Kategori
Siswa dapat menentukan tema dan judul bacaan tanpa adanya kesalahan Siswa dapat mentukan tema dan judul bacaan dengan kesalahan 1 kata Siswa dapat menentukan tema dan judul bacaan dengan kesalan 2 kata Siswa dapat menentukan tema dan judul bacaan dengan kesalan 3 kata Siswa dapat menyimpulkan isi wacana secara keseluruhan tanpa ada kesalahan
Sangat baik () جيد جدا Baik ()جيد Cukup ()مقبىل Kurang )(راسب Sangat baik () جيد جدا
35
11-15
Siswa dapat menyimpulkan isi wacana secara keseluruhan dengan kesalahan 1 kata
Baik ()جيد
6-10
Siswa dapat menyimpulkan isi wacana secara keseluruhan dengan kesalahan 2 kata Siswa dapat menyimpulkan isi wacana secara keseluruhan dengan kesalahan 3 kata Siswa dapat menentukan ide pokok dalam setiap paragraf tanpa adanya kesalahan Siswa dapat menentukan ide pokok dalam setiap paragraf dengan kesalahan 1-2 kata dalam setiap paragrafnya Siswa dapat menentukan ide pokok dalam setiap paragraf dengan kesalahan 3-4 kata dalam setiap paragrafnya Siswa dapat menentukan ide pokok dalam setiap paragraf dengan kesalahan 5-6 kata dalam setiap paragrafnya Siswa dapat menentukan ide pokok dalam setiap paragraf dengan kesalahan lebih dari 6 kata dalam setiap paragrafnya
Cukup ()مقبىل
1-5
3.
Menentukan ide pokok dalam satu paragraph
50-60
40-50
30-40
10-30
0-10
Kurang )(راسب Sangat baik () جيد جدا Baik ()جيد
Cukup ()مقبىل
Kurang )(راسب
Sangat kurang
Kategori penilaian keterampilan membaca telah disesuaikan dengan kategori penilaian sekolah seperti dalam tabel berikut :
36
Tabel 3.2 Kategori Penilaian Keterampilan Membaca Bahasa Arab No. 1 2. 3. 4. 5.
Kategori Sangat baik)(جيد جدا Baik )(جيد Cukup )(مقبىل Kurang )) راسب KKM
Nilai 91-100 81-90 76-80 <75 75
3.6 Hipotesis Hipotesis berasal dari dua kata yaitu “hypo” yang artinya “di bawah”dan “thesa” yang artinya “kebenaran” (Arikunto 2010:110). Sedangkan menurut Nazir (dalam Ainin 2013:36) hipotesis adalah jawaban sementara terhadap masalah penelitian yang sebenarnya harus diuji secara empiris. Ada dua jenis hipotesis yang digunakan dalam penelitian (Arikunto 2010:112-113) yaitu hipotesis kerja dan hipotesis nol. Hipotesis kerja atau disebut dengan hipotesis alternatif, disingkat Ha. Hipotesis kerja menyatakan adanya hubungan antara variabel X dan Y, atau adanya perbedaan dua kelompok. Ha dirumuskan dengan kalimat positif “ada/terdapat”. Sedangkan hipotesis nol (Ho), yaitu hipotesis yang akan diuji, sehingga nantinya akan diterima atau ditolak. Menerima Ho berarti menolak Ha, begitu pula sebaliknya. Hipotesis nol berarti menunjukkan “tidak ada” dan biasanya dirumuskan dengan kalimat negatif. Hipotesisi nol dalam penelitian ini adalah : Ho= Pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide tidak efektif pada keterampilan membaca bahasa Arab.
37
Adapun hipotesis kerja dalam penelitian ini adalah : Ha= Pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide efektif pada keterampilan membaca bahasa Arab. Uji hipotesis digunakan untuk membuktikan kebenaran dari hipotesis yang dikemukakan, artinya hipotesis Alternatif akan diterima atau ditolak. Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap permasalahan yang hendak dicapai dan dipecahkan. Hipotesis hanya bersifat dugaan yang mungkin benar atau justru mungkin salah. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan uji t. Nilai tes dianalisis dengan uji statistika untuk menentukan ada tidaknya perbedaan yang signifikan antara hasil pre-test dan pos-ttest setelah kelompok tersebut diberi pembelajaran menggunakan metode reading guide. 3.7 Uji Instrumen 3.7.1 Validitas Menurut Arikunto (2010:211) validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen. Penelitian ini menggunakan validitas internal instrument yang meliputi validitas isi (Content Validity) dan validitas konstruk (Contruck Validity) (Sugiyono 2013:176). Validitas konstruk menurut Nurgiyantoro (2010:185) merupakan proses penentuan skor sebuah tes berkaitan dengan skor lainnya. Untuk instrumen yang berbentuk test, maka pengujian validitas isi dilakukan dengan membandingkan antara isi instrumen dengan materi pelajaran yang telah diajarkan (Sugiyono 2010:353). Untuk mengukur validitas isi tes ini maka diperlukan konsultasi ahli dengan melalui penelaahan kisi-kisi tes dengan menyertakan silabus, RPP, kisi-kisi soal dan soal tes yang peneliti buat.
38
Untuk mengukur tingkat validitas konstruk (Construck validity), peneliti menggunakan rumus korelasi product moment yang dikemukakan oleh Pearson (dalam Arikunto 2010:213), yaitu :
rxy=
∑ √
∑
∑ ∑
∑ ∑
∑
Keterangan : rxy : Koefisien korelasi antara variabel X dan variabel Y N : Jumlah responden X : Nilai variabel X/skor item Y : Nilai variabel Y/skor total (Arikunto 2010:213) Keputusan uji : rxy
rtabel = item soal tersebut valid
rxy
rtabel = item soal tersebut tidak valid
(Ridwan 2008:227) Uji validitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas internal instrumen yang berupa tes yang meliputi validitas isi dan validitas konstruk. 3.7.2 Realibilitas Reliabilitas adalah hasil pengukuran tetap konsisten, apabila dilakukan pengukuran dua kali atau lebih terhadap gejala yang sama dengan menggunakan
39
alat pengukur yang sama pula (Siregar 2010: 173). Instrumen yang reliabel berarti instrumen yang bila digunakan beberapa kali untuk mengukur objek yang sama, akan menghasilkan data yang sama (Sugiyono 2013:348). Penelitian ini menggunakan uji reliabilitas instrumen koefisien reliabilitas Alpha Cronbach karena diterapkan pada tes uraian yang mempunyai skor berskala, dengan rumus sebagai berikut : Rumus koefisien reliabilitas Alpha:
r11= (
)
-
∑
)
Keterangan: r11= Reliabilitas instrumen K = Banyaknya butir pertanyaan atau banyaknya soal ∑
= Jumlah varian butir = Varian total
(Arikunto 2010:239) Tabel 3.5 Interpretasi Nilai r Besarnya nilai r Interpretasi Antara 0,800 sampai dengan 1,00 Tinggi Antara 0,600 sampai dengan 0,800 Cukup Antara 0,400 sampai dengan 0,600 Agak rendah Antara 0,200 sampai dengan 0,400 Rendah Antara 0,000 sampai dengan 0,200 Sangat rendah (Tak berkorelasi) Sumber: (Arikunto 2010:319) 3.8 Teknik Pengumpulan Data Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik tes. Tes dapat digunakan untuk mengukur kemampuan dasar dan pencapaian atau prestasi.
40
Untuk mengukur kemampuan dasar antara lain: tes untuk mengukur inteligensi (IQ), tes minat, tes bakat khusus, dan sebagainya. Khusus untuk tes prestasi belajar yang biasa digunakan di sekolah dapat dibedakan menjadi dua, yaitu (1) tes buatan guru dan (2) tes terstandar (Arikunto 2010:266). Teknik tes digunakan untuk mengambil data berupa kemampuan siswa sebelum dan setelah mengikuti pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide. Tes ini dilakukan untuk mengetahui kemampuan keterampilan membaca siswa kelas XI IPS MAN Demak. Tes diberikan kepada siswa pada awal pertemuan (pre-test) dan akhir pertemuan (post-test) setelah diberi perlakuan, yaitu penggunaan metode reading guide. Jenis tes yang dipakai dalam penelitian ini adalah tes tertulis yang memiliki skor berkala. Adapun kisi-kisi pre-test (tes yang dilakukan pada awal pertemuan) untuk kelas kontrol dengan kelas eksperimen adalah sebagai berikut: Tabel 3.6 Kisi-Kisi Pre-Test No. 1
2
3
Soal
Indikator
Kompetensi Dasar املىطىع ما Menentukan Mengidentifikasi tema bentuk dan tema الىص الؿابم؟ wacana tulis wacana secara tepat dan benar
الفلغة ما Menentukan ide pokok ًالغئِؿُت م dari wacana Menemukan الىص الؿابم ؟ tulis makna dan gagasan atau ide Menentukan wacana secara ؤطكغي/ؤطكغ informasi tepat rinci dari املغافم ؤهىاع wacana tulis
!العامت
Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت.
41
ماطا حعغٍفين/حعغٍف باملغافم العامت؟ ما معنى الكلمت Menafsirkan makna التي جدتها زغ؟
4
kata/ungkap an sesuai konteks
هم وستطيع أن Menjawab أوىاع وشبهد pertanyaan انمزافق انعبمت في mengenai جبكزتب؟ informasi tertentu dari wacana tulis
5
Sedangkan kisi-kisi untuk post-test (test yang dilakukan setelah dilakukan perlakuan) untuk kelas eksperimen dan post-test untuk kelas kontrol adalah: Tabel 3.7 Kisi-Kisi Post-Test No. 1
Soal
Indikator
ما املىطىع هظا Menentukan الىص؟
Kompetensi Standar Dasar Kompetensi Mengidentifikasi Membaca/qiro’ah
tema
bentuk dan tema (Memahami
wacana tulis
wacana
secara wacana
tepat dan benar 2
الفلغة ًم
ما Menentukan الغئِؿُت
الىص الؿابم؟ الفلغة
ما
ide
pokok
tulis
berbentuk paparan dialog
atau tentang
dari wacana Menemukan fasilitas umum makna dan ()مزافق انعبمت. tulis gagasan atau ide wacana secara tepat
42
الغئِؿُت الفلغجان؟ Menentukan 3
من
منافع
أذكر
!الكهرباء
informasi rinci
dari
wacana tulis Menafsirkan 4
ضع الشكل للنص !السابقة
makna kata/ungkap an
sesuai
konteks Menjawab
5
مسجض له
هل الاؾخلالل
!اصواع؟ اطكغ
pertanyaan mengenai informasi tertentu dari wacana tulis
3.9 Teknik Analisis Data Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji hipotesis. Uji hipotesis digunakan untuk membuktikan kebenaran dari hipotesis yang dikemukakan artinya hipotesis akan diterima atau ditolak. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan uji t-test. Nilai tes dianalisis dengan uji statistika untuk menentukan ada tidaknya perbedaan yang signifikan antara hasil pre-test dan post-test setelah kelompok tersebut diberi pembelajaran menggunakan metode reading guide. Peneliti menggunakan rumus t-test untuk
43
menguji hipotesis tersebut, dan sebelum dibandingkan antara kelompok kontrol dan kelompok eksperimen akan dicari masing-masing mean dari hasil pre-test dan post-test. 3.9.1
Rata-Rata Kelas Data yang berupa nilai rata-rata (mean) dari kelas kontrol dan kelas
eksperimen didapatkan dengan menggunakan rumus sebagai berikut:
Me=
∑
Keterangan : Me = Nilai rata-rata (mean) ∑
= Jumlah Skor/nilai Jumlah Siswa
(Sugiyono 2013:49). 3.9.2
Uji Kesamaan Dua Varians (Homogenitas) Disamping pengujian terhadap normal tidaknya distribusi data pada
sampel, perlu kiranya peneliti melakukan pengujian terhadap kesamaan (homogenitas) beberapa bagian sampel, yakni seragam tidaknya variansi sampelsampel yang diambil dari populasi yang sama (Arikunto 2013:363-364). Untuk menentukan rumus t-tes, akan dipilih utuk pengujian hipotesis, maka perlu diuji dulu varians ke dua sampel homogen atau tidak. Pengujia homogenitas varias digunaka uji F dengan rumus sebagai berikut:
F= (Sugiyono 2013:140)
44
Keputusan uji: Jika :
maka tidak homogen
Jika :
, maka homogen
(Suprapto 2013:149) 3.9.3
Menghitung Data dengan Menggunakan Uji t-test Rumus t-test secara umum, pola penelitian dilakukan terhadap dua
kelompok, yang satu merupakan kelompok eksperimen (yang dikenal dengan perlakuan) dan kelompok kontrol atau kelompok pembanding yang tidak dikenai perlakuan. Uji perbedaan dua rata-rata digunakan untuk menguji adanya perbedaan hasil belajar siswa antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Hipotesis yang diajukan adalah sebagai berikut: Ho = Pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide tidak efektif pada keterampilan membaca bahasa Arab (
).
Ha = Pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide efektif pada keterampila membaca bahasa Arab (
).
Sesuai dengan hipotesis yang telah dirumuskan, maka teknik analisis yang dapat digunakan adalah uji t satu pihak kanan. Rumus t data yang digunakan sangat ditentukan oleh hasil uji kesamaan varians antara dua kelompok tersebut. Setelah selesai dilaksanakan eksperimen maka hasil kedua kelompok diolah dengan membandingkan kedua mean.
45
Adapun runus uji t untuk dua kelompok atau dua sampel yang tidak saling berkorelasi atau tidak berpasangan ada dua macam:
1). Separated varian
̅
t=
̅
√
Keterangan: t
= nilai t hitung
̅ = mean S2 = varian n = jumlah sampel 2). Polled varian
̅
t =
̅
√
Adapun pedoman penggunaan rumus tersebut adalah sebagai berikut: a). Bila jumlah anggota sampel n1 = n2, dan varian homogen ( dapat digunakan rumus t-test baik untuk separated maupun poll
=
)
maka
varian. Untuk
melihat harga t-tabel digunakan dk = n1 + n2 – 2. b). Bila n1
n2, dan varian homogen (
=
) maka dapat digunakan
t-test dengan polled varian. Derajat kebebasannya (dk) = n1 + n2 – 2.
rumus
46
c). Bila n1 = n2, dan varian tidak homogen (
) dapat digunakan
rumus
separated maupun poll varian, dengan dk = n1 – 1 atau n2 – 2. Jadi bukan n1 + n2 – 2. (Phopan, 1973). d). Bila n1
n2 dan varian tidak homogen (
). Untuk ini digunakan t-test
dengan separated varian, sebagai pengganti t-tabel dihitung dari selisih harga ttabel dengan dk (n1 – 1) dan dk (n2 – 2) dibagi dua, dan kemudian ditambahkan dengan harga t yang terkecil (Sugiyono 2010:272-273). Keputusan uji: Ho diterima jika –
⁄
⁄
artinya rata-rata hasil
belajar dan aktivitas siswa kelompok eksperimen lebih rendah atau sama dengan kelompok kontrol. Ha diterima jika
>
⁄
artinya rata-rata hasil belajar dan
aktivitas siswa kelompok eksperimen lebih tinggi daripada dengan kelompok kontrol.
BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Bab ini akan menjelaskan tentang hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan oleh peneliti. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai bab 4 adalah sebagai berikut: 4.1 Hasil Penelitian Berdasarkan dari penelitian yang telah dilakukan di MAN Demak tentang “Efektivitas Metode Reading Guide Terhadap Keterampilan Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas XI IPS MAN Demak ”, peneliti telah memperoleh data dari tes. Data yang berasal dari tes, diambil dari kegiatan pre-test maupun post-test. Data hasil tes tersebut kemudian dilakukan tabulasi data hasil tes, kemudian dianalisis dengan melakukan penghitungan nilai rata-rata (mean), uji kesamaan dua varians dan uji hipotesis. Hasil analisis data dan pembahasannya akan diuraikan sebagai berikut: 4.1.1 Uji Instrumen Sebelum melaksanakan pengambilan data, terlebih dahulu dilakukan uji coba instrumen yang diberikan pada 29 siswa. Uji coba instrumen bertujuan untuk mengukur validitas dan reliabilitas instrumen tersebut sebelum digunakan sebagai penelitian. Untuk menghitung validitas dan reliabilitas instrumen dalam penelitian ini menggunakan skor nilai dari uji coba instrumen tersebut, seperti terurai dalam tabel berikut ini:
47
48
Tabel 4.1 Skor Nilai Instrumen
No. 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29
Kode Siswa I-1 I-2 I-3 I-4 I-5 I-6 I-7 I-8 I-9 I-10 I-11 I-12 I-13 I-14 I-15 I-16 I-17 I-18 I-19 I-20 I-21 I-22 I-23 I-24 I-25 I-26 I-27 I-28 I-29
Jumlah
Menentukan Tema dan Judul
Menyimpulkan isi wacana
16 10 15 15 10 4 15 15 15 13 8 13 13 15 15 10 15 20 15 15 10 15 15 15 10 10 9 9 15
16 10 15 15 10 4 15 15 15 12 7 12 12 15 15 10 15 15 15 15 10 15 15 15 10 10 9 8 15 375
365
Menentuka n ide pokok dalam satu paragraf 50 32 43 47 25 31 45 42 52 40 22 41 41 42 20 41 47 45 37 37 27 46 40 42 37 35 26 41 48 1122
Skor Total 82 52 73 77 45 39 75 72 82 65 37 66 66 72 50 61 77 80 67 67 47 76 70 72 57 55 44 58 78 1862
Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes yang akan dihitung dengan rumus sebagai berikut:
49
4.1.1.1 Validitas 4.1.1.1.1 Validitas Konstruk Untuk mengetahui kevalidan atau kesahihan suatu instrumen tersebut, peneliti menggunakan validitas konstruk (construck validity) yang dapat diketahui dengan rumus sebagai berikut: 1. Menentukan Tema dan Judul Tabel 4.2 Validitas Menentukan Tema dan Judul Kode Siswa I-1 I-2 I-3 I-4 I-5 I-6 I-7 I-8 I-9 I-10 I-11 I-12 I-13 I-14 I-15 I-16 I-17 I-18 I-19 Bersambung . . .
X
Y
Xy
16 10 15 15 10 4 15 15 15 13 8 13 13 15 15 10 15 20 15
82 52 73 77 45 39 75 72 82 65 37 66 66 72 50 61 77 80 67
1312 520 1095 1155 450 156 1125 1080 1230 845 296 858 858 1080 750 610 1155 1600 1005
(x)2 256 100 225 225 100 16 225 225 225 169 64 169 169 225 225 100 225 400 225
(y)2 6724 2704 5329 5929 2025 1521 5625 5184 6724 4225 1369 4356 4356 5184 2500 3721 5929 6400 4489
50
Lanjutan . . . X
Y
Xy
(x)2
(y)2
I-20 I-21 I-22 I-23 I-24 I-25 I-26 I-27 I-28 I-29
15 10 15 15 15 10 10 9 9 15
67 47 76 70 72 57 55 44 58 78
Jumlah
375
1862
1005 470 1140 1050 1080 570 550 396 522 1170 25133
225 100 225 225 225 100 100 81 81 225 5155
4489 2209 5776 4900 5184 3249 3025 1936 3364 6084 124510
Kode Siswa
𝑟𝑥𝑦
𝑁 ∑ 𝑥𝑦 √ 𝑁 ∑𝑥
∑𝑥
29 𝑥 25 33 √ 29 5 55
375
∑𝑥 ∑𝑦 𝑁 ∑𝑦 375
∑𝑦
862
29 245
862
857
Berdasarkan perhitungan di atas, diperoleh diketahui bahwa pada taraf signifikansi atau = 0,367. Jika
>
857 dan dapat
= 5 % dengan N = 29 diperoleh
berarti instrumen dinyatakan valid, karena
>
maka dapat ditarik kesimpulan bahwa aspek menentukan tema dan judul tersebut dinyatakan valid.
51
Tabel 4.3 Interpretasi Nilai r Besarnya nilai r Antara 0,800 sampai dengan 1,00 Antara 0,600 sampai dengan 0,800 Antara 0,400 sampai dengan 0,600 Antara 0,200 sampai dengan 0,400 Antara 0,000 sampai dengan 0,200
Interpretasi Tinggi Cukup Agak rendah Rendah Sangat rendah (Tak berkorelasi)
Berdasarkan tabel interpretasi nilai r dengan
857 maka tingkat
validitas untuk aspek Menentukan tema dan judul tinggi. 2. Menyimpulkan Isi Wacana Tabel 4.4 Validitas Menyimpulkan Isi Wacana Kode Siswa
X
Y
Xy
I-1 I-2 I-3 I-4 I-5 I-6 I-7 I-8 I-9 I-10 I-11 I-12 I-13 I-14 I-15 I-16 Bersambung . . .
16 10 15 15 10 4 15 15 15 12 7 12 12 15 15 10
82 52 73 77 45 39 75 72 82 65 37 66 66 72 50 61
1312 520 1095 1155 450 156 1125 1080 1230 780 259 792 792 1080 750 610
(x)2 256 100 225 225 100 16 225 225 225 144 49 144 144 225 225 100
(y)2 6724 2704 5329 5929 2025 1521 5625 5184 6724 4225 1369 4356 4356 5184 2500 3721
52
Lanjutan . . . X
Y
Xy
(x)2
(y)2
I-17 I-18 I-19 I-20 I-21 I-22 I-23 I-24 I-25 I-26 I-27 I-28 I-29
15 15 15 15 10 15 15 15 10 10 9 8 15
77 80 67 67 47 76 70 72 57 55 44 58 78
Jumlah
365
1862
1155 1200 1005 1005 470 1140 1050 1080 570 550 396 464 1170 24441
225 225 225 225 100 225 225 225 100 100 81 64 225 4873
5929 6400 4489 4489 2209 5776 4900 5184 3249 3025 1936 3364 6084 124510
Kode Siswa
𝑟𝑥𝑦
𝑁 ∑ 𝑥𝑦 √ 𝑁 ∑𝑥
∑𝑥
29 𝑥 2444 √ 29 4873
365
∑𝑥 ∑𝑦 𝑁 ∑𝑦 365
∑𝑦 862
29 245
862
854
Berdasarkan perhitungan di atas, diperoleh diketahui bahwa pada taraf signifikansi atau = 0,367. Jika
>
854 dan dapat
= 5 % dengan N = 29 diperoleh
berarti instrumen dinyatakan valid, karena
>
maka dapat ditarik kesimpulan bahwa aspek menyimpulkan isi wacana tersebut dinyatakan valid.
53
Tabel 4.5 Interpretasi Nilai r Besarnya nilai r Antara 0,800 sampai dengan 1,00 Antara 0,600 sampai dengan 0,800 Antara 0,400 sampai dengan 0,600 Antara 0,200 sampai dengan 0,400 Antara 0,000 sampai dengan 0,200
Interpretasi Tinggi Cukup Agak rendah Rendah Sangat rendah (Tak berkorelasi) 854 maka tingkat
Berdasarkan tabel interpretasi nilai r dengan validitas untuk aspek menyimpulkan isi wacana adalah tinggi. 3. Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Tabel 4.6 Validitas Menentukan ide pokok dalam satu paragraf Kode Siswa I-1 I-2 I-3 I-4 I-5 I-6 I-7 I-8 I-9 I-10 I-11 I-12 I-13 I-14 I-15 I-16 Bersambung . . .
X
Y
Xy
(x)2
50 32 43 47 25 31 45 42 52 40 22 41 41 42 20 41
82 52 73 77 45 39 75 72 82 65 37 66 66 72 50 61
4100 1664 3139 3619 1125 1209 3375 3024 4264 2600 814 2706 2706 3024 1000 2501
2500 1024 1849 2209 625 961 2025 1764 2704 1600 484 1681 1681 1764 400 1681
(y)2 6724 2704 5329 5929 2025 1521 5625 5184 6724 4225 1369 4356 4356 5184 2500 3721
54
Lanjutan . . . Kode Siswa I-17 I-18 I-19 I-20 I-21 I-22 I-23 I-24 I-25 I-26 I-27 I-28 I-29 Jumlah 𝑟𝑥𝑦
𝑁 ∑ 𝑥𝑦 √ 𝑁 ∑𝑥
∑𝑥
29 𝑥 74936 √ 29 45388
22
X
Y
Xy
(x)2
(y)2
47 45 37 37 27 46 40 42 37 35 26 41 48
77 80 67 67 47 76 70 72 57 55 44 58 78
1122
1862
3619 3600 2479 2479 1269 3496 2800 3024 2109 1925 1144 2378 3744 74936
2209 2025 1369 1369 729 2116 1600 1764 1369 1225 676 1681 2304 45388
5929 6400 4489 4489 2209 5776 4900 5184 3249 3025 1936 3364 6084 124510
∑𝑥 ∑𝑦 𝑁 ∑𝑦 22
∑𝑦 862
29 245
862
924
Berdasarkan perhitungan di atas, diperoleh diketahui bahwa pada taraf signifikansi atau = 0,367. Jika
>
924 dan dapat
= 5 % dengan N = 29 diperoleh
berarti instrumen dinyatakan valid, karena
>
maka dapat ditarik kesimpulan bahwa aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf tersebut dinyatakan valid.
55
Tabel 4.7 Interpretasi Nilai r Besarnya nilai r Antara 0,800 sampai dengan 1,00 Antara 0,600 sampai dengan 0,800 Antara 0,400 sampai dengan 0,600 Antara 0,200 sampai dengan 0,400 Antara 0,000 sampai dengan 0,200
Interpretasi Tinggi Cukup Agak rendah Rendah Sangat rendah (Tak berkorelasi)
Berdasarkan tabel interpretasi nilai r dengan
924 maka tingkat
validitas untuk aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf adalah tinggi. 4.1.1.1.2 Validitas Isi Uji validitas digunakan untuk mengetahui kevalidan soal dengan menggunakan validitas isi, yaitu menganalisis isi tes dan mencocokkan dengan materi pelajaran yang diberikan sesuai dengan SK dan KD. Analisis validitas isi adalah sebagai berikut: Tabel 4.8 Analisis Validitas Isi No.
1.
2.
Validitas Isi Instrumen Instrumen Penelitian menyertakan silabus, RPP,
Kesesuaian Sesuai
Kisi-kisi soal, dan soal tes. Silabus mencakup standar kompetensi secara
keseluruhan
3.
RPP sesuai dengan indikator pembelajaran
4.
RPP sesuai dengan materi pokok
5.
RPP sesuai dengan aspek penilaian qiro’ah
RPP sesuai dengan sumber belajar/buku ajar
6.
7.
yang telah disediakan Madrasah Kisi-kisi soal sesuai dengan indikator pembelajaran
Tidak sesuai
56
8.
9.
10.
11. 12. 13.
14.
Kisi-kisi soal sesuai dengan materi pokok yang telah diajarkan
Kisi-kisi soal sesuai dengan aspek penilaian qiro’ah
Soal tes sesuai dengan indikator pembelajaran yang akan dicapai
Soal tes sesuai dengan materi pokok yang telah diajarkan Soal tes sesuai dengan aspek penilaian qiro’ah
Soal tes sesuai dengan sumber belajar yang telah
disediakan madrasah
Metode reading guide sesuai dengan indikator pembelajaran yang akan dicapai
4.1.1.2 Reliabilitas Untuk menghitung reliabilitas instrumen, peneliti menggunakan rumus koefisien reliabilitas Alpha karena diterapkan pada tes yang mempunyai skor berskala. Perhitungan reliabilitas Alpha adalah sebagai berikut: Tabel 4.9 Analisis Aspek Instrumen
No
Kode Siswa
1 2 3
I-1 I-2 I-3
Nomor Butir Jumlah Aspek /skor total 1/X1 2/X2 3/X3 16 16 50 82 10 10 32 52 15 15 43 73
Bersambung . . .
kuadrat skor total 6724 2704 5329
X12
X22
X32
256 100 225
256 100 225
2500 1024 1849
57
Lanjutan . . .
No
Nomor Butir Aspek 1/X1 2/X2 3/X3 15 15 47 10 10 25 4 4 31 15 15 45 15 15 42 15 15 52 13 12 40 8 7 22 13 12 41 13 12 41 15 15 42 15 15 20 10 10 41 15 15 47 20 15 45 15 15 37 15 15 37 10 10 27 15 15 46 15 15 40 15 15 42 10 10 37 10 10 35 9 9 26 9 8 41 15 15 48 375 365 1122
Kode Siswa
4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29
I-4 I-5 I-6 I-7 I-8 I-9 I-10 I-11 I-12 I-13 I-14 I-15 I-16 I-17 I-18 I-19 I-20 I-21 I-22 I-23 I-24 I-25 I-26 I-27 I-28 I-29 Jumlah
r11 = ( = (
-
) )
-
∑
) )
Jumlah /skor total 77 45 39 75 72 82 65 37 66 66 72 50 61 77 80 67 67 47 76 70 72 57 55 44 58 78 1862
kuadrat skor X12 X22 X32 total 5929 225 225 2209 2025 100 100 625 1521 16 16 961 5625 225 225 2025 5184 225 225 1764 6724 225 225 2704 4225 169 144 1600 1369 64 49 484 4356 169 144 1681 4356 169 144 1681 5184 225 225 1764 2500 225 225 400 3721 100 100 1681 5929 225 225 2209 6400 400 225 2025 4489 225 225 1369 4489 225 225 1369 2209 100 100 729 5776 225 225 2116 4900 225 225 1600 5184 225 225 1764 3249 100 100 1369 3025 100 100 1225 1936 81 81 676 3364 81 64 1681 6084 225 225 2304 124510 5155 4873 45388
58
=( )
– 0,5 7)
=
5
– 0,5 7)
=
5
483)
= 0,724 Tabel 4.10 Interpretasi Nilai r Besarnya nilai r Antara 0,800 sampai dengan 1,00 Antara 0,600 sampai dengan 0,800 Antara 0,400 sampai dengan 0,600 Antara 0,200 sampai dengan 0,400 Antara 0,000 sampai dengan 0,200
Interpretasi Tinggi Cukup Agak rendah Rendah Sangat rendah (Tak berkorelasi)
Berdasarkan perhitungan di atas, diperoleh diketahui bahwa pada taraf signifikansi atau = 0,367. Jika >
>
0,724 dan dapat
= 5 % dengan N = 29 diperoleh
berarti instrumen dinyatakan reliabel, karena
maka instrumen tersebut dinyatakan reliabel dengan tingkat
reliabilitas yang cukup, dan layak digunakan sebagai instrumen dalam penelitian ini. 4.1.2 Tabulasi Data Hasil Tes Hasil penelitian yang telah dilakukan dalam bentuk tes tulis, memperoleh nilai yang akan dipaparkan dalam bentuk tabel disertai dengan presentase hasil penelitian pada setiap kegiatan, dan diagram dari masing-masing aspek penelitian. Penelitian eksperimen menghendaki adanya kelas eksperimen dan kelas kontrol, kelas XI IPS 5 yang merupakan kelas eksperimen dengan jumlah 40 siswa, dan kelas kontrol kelas XI IPS 4 dengan jumlah 40 siswa. Pada saat
59
penelitian ini dilakukan, terdapat beberapa siswa yang absen sehingga subjek penelitian dalam penelitian ini adalah 34 siswa pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dari hasil penelitian diperoleh hasil nilai tes awal (pre-test) pada kelas kontrol. Nilai-nilai tersebut dapat dilihat dalam tabel dibawah ini : 4.1.2.1 Tabulasi Data Hasil Tes Awal (pre-test) pada Kelas Kontrol Dari hasil penelitian diperoleh hasil nilai tes awal (pre-test) pada kelas kontrol. Nilai-nilai tersebut dapat dilihat dalam tabel dibawah ini: Tabel 4.11 Nilai pre-test Kelas Kontrol
No
Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana Kode Siswa judul
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
1
K-1
10
10
45
65
2
K-2
10
10
39
59
3
K-3
8
7
38
53
4
K-4
8
7
47
62
5
K-5
9
9
33
51
6
K-6
7
7
39
53
7
K-7
8
7
36
51
8
K-8
8
7
40
55
9
K-9
10
10
42
62
Bersambung . . .
60
Lanjutan . . .
No 10
Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana Kode Siswa judul K-10 10 11
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
54
75
11
K-11
8
7
36
51
12
K-12
8
7
49
64
13
K-13
8
7
38
53
14
K-14
8
7
45
60
15
K-15
5
5
42
52
16
K-16
11
11
54
76
17
K-17
8
7
43
58
18
K-18
10
10
55
75
19
K-19
8
7
33
48
20
K-20
8
7
45
60
21
K-21
8
7
45
60
22
K-22
10
7
48
65
23
K-23
8
7
36
51
24
K-24
8
7
46
61
25
K-25
8
7
46
61
26
K-26
10
10
40
60
27
K-27
10
10
40
60
28
K-28
11
11
54
76
Bersambung . . .
61
Lanjutan . . .
No 29
Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana Kode Siswa judul K-29 10 11
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
54
75
30
K-30
11
11
54
76
31
K-31
11
10
54
75
32
K-32
9
8
39
56
33
K-33
9
8
36
53
8
7
38
53
301
281
1483
2065
K-34 34 Jumlah
Keseluruhan hasil nilai siswa kemudian dianalisis dengan menggunakan statistika deskriptif dengan rumus
∑
x 100% untuk menghitung presentase dan
dapat dilihat dari tabel prosentase hasil nilai pre-test kontrol, hasil selengkapnya dilihat sebagai berikut: Tabel 4.12 Presentase Hasil Penelitian Pre-Test Kelas Kontrol Nilai 90-100 80-89 75-79 <75
Kategori Sangat baik Baik Cukup Kurang Jumlah
Jumlah 7 27 34
Presentase 20,59% 79,41% 100%
62
Skor aspek penilaian pada pre-test kelas kontrol yang meliputi tiga aspek yaitu, Menentukan tema dan judul, menyimpulkan isi wacana, dan menentukan ide pokok dalam satu paragraf dapat digambarkan dalam diagram batang sederhana sebagai berikut: Gambar 4.1 Diagram Presentase Nilai Pre-Test Kelas Kontrol
Aspek Penilaian Pre-Test Kelas Kontrol 60 40
20 8.85
8.26
43.62
0 1 menentukan tema dan judul menyimpulkan isi wacana menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Diagram di atas menunjukkan bahwa kedudukan tertinggi adalah dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dengan skor 1483 dengan rata-rata 43,62, menentukan tema dan judul dengan skor 301 dengan rata-rata 8,85, dan menyimpulkan isi wacana dengan skor 281 dengan rata-rata 8,26. Dari uraian tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa skor tertinggi adalah dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dan skor terendah adalah dari segi menyimpulkan isi wacana. 4.1.2.2 Tabulasi Data Hasil Tes Akhir (post-test) pada Kelas Kontrol Dari hasil penelitian diperoleh hasil nilai tes akhir (post-test) pada kelas kontrol. Nilai-nilai tersebut dapat dilihat dalam tabel dibawah ini:
63
Tabel 4.13 Nilai Post-Test Kelas Kontrol Menentukan Menyimpulkan No tema dan isi wacana Kode Siswa judul
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
1
K-1
13
12
46
71
2
K-2
12
12
43
67
3
K-3
15
15
45
75
4
K-4
15
15
50
80
5
K-5
13
12
47
72
6
K-6
13
12
41
66
7
K-7
15
15
46
76
8
K-8
16
16
49
81
9
K-9
13
12
46
71
10
K-10
15
15
53
83
11
K-11
13
12
47
72
12
K-12
13
12
49
74
13
K-13
10
10
44
64
14
K-14
13
12
38
63
15
K-15
15
15
44
74
16
K-16
15
15
51
81
17
K-17
10
9
45
64
18
K-18
15
15
47
77
19
K-19
12
11
50
73
20
K-20
13
12
38
63
Bersambung . . .
64
Lanjutan . . . Menentukan Menyimpulkan No tema dan isi wacana Kode Siswa judul K-21 21 15 15
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
48
78
22
K-22
15
15
50
80
23
K-23
13
13
44
70
24
K-24
13
12
49
74
25
K-25
13
12
42
67
26
K-26
15
15
45
75
27
K-27
15
15
48
78
28
K-28
13
12
51
76
29
K-29
15
15
53
83
30
K-30
11
11
45
67
31
K-31
13
12
48
73
32
K-32
13
12
41
66
33
K-33
13
12
43
68
15
15
50
80
461
445
1576
2482
K-34 34 Jumlah
Hasil nilai rata-rata siswa pada post-test kelas kontrol sudah dapat diketahui maka akan diuraikan dengan rumus
∑
x 100%, dan hasil presentase
nilai siswa pada post-test kelas kontrol dapat dilihat dalam tabel sebagai berikut:
65
Tabel 4.14 Presentase Hasil Penelitian Post-Test Kelas Kontrol Nilai 90-100 80-89 75-79 <75
Kategori Sangat baik Baik Cukup Kurang
Jumlah 7 7 20 34
Jumlah
Presentase 20,59% 20,59% 58,82% 100%
Skor aspek penilaian pada post-test kelas kontrol yang meliputi tiga aspek yaitu, Menentukan tema dan judul, menyimpulkan isi wacana, dan menentukan ide pokok dalam satu paragraf dapat digambarkan dalam diagram batang sederhana sebagai berikut: Gambar 4.2 Diagram Presentase Nilai Post-Test Kelas Kontrol
Aspek Penilaian Post-Test Kelas Kontrol 60 40 20
13.55
13.08
46.35
0 1 menentukan tema dan judul menyimpulkan isi wacana menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Diagram di atas menunjukkan bahwa kedudukan tertinggi adalah dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dengan skor 1576 dengan rata-rata 46,35, menentukan tema dan judul dengan skor 461 dengan rata-rata 13,55, dan menyimpulkan isi wacana dengan skor 445 dengan rata-rata 13,08. Dari uraian tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa skor tertinggi adalah
66
dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dan skor terendah adalah dari segi menyimpulkan isi wacana. Dari diagram tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa terjadi peningkatan pada aspek penilaian pre-test ke post-test. 4.1.2.3 Tabulasi Data Hasil Tes Awal (pre-test) pada Kelas Eksperimen Dari hasil penelitian diperoleh hasil nilai tes awal (pre-test) pada kelas Eksperimen. Nilai-nilai terebut dapat dilihat dalam tabel dibawah ini: Tabel 4.15 Nilai Pre-Test Kelas Eksperimen
No
Kode Siswa
Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana judul
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
1
E-1
10
10
36
56
2
E-2
10
10
45
65
3
E-3
10
10
41
61
4
E-4
10
10
38
58
5
E-5
10
10
38
58
6
E-6
10
10
45
65
7
E-7
10
10
42
62
8
E-8
13
12
43
68
9
E-9
10
10
46
66
10
E-10
10
10
46
66
11
E-11
8
7
32
47
12
E-12
13
12
50
75
Bersambung . . .
67
Lanjutan . . . Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana judul
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
No
Kode Siswa
13
E-13
8
7
40
55
14
E-14
10
10
44
64
15
E-15
10
10
33
53
16
E-16
10
10
42
62
17
E-17
13
12
50
75
18
E-18
13
12
50
75
19
E-19
8
7
44
59
20
E-20
8
7
32
47
21
E-21
10
10
45
65
22
E-22
10
10
42
62
23
E-23
13
12
50
75
24
E-24
13
12
48
73
25
E-25
10
10
48
68
26
E-26
10
10
43
63
27
E-27
13
12
56
81
28
E-28
10
10
42
62
29
E-29
10
10
46
66
30
E-30
13
12
48
73
31
E-31
15
15
56
86
32
E-32
8
8
40
56
33
E-33
13
12
50
75
34
E-34
10
10
50
70
362
349
1501
2212
Jumlah
68
Hasil nilai rata-rata siswa pada pre-test kelas eksperimen sudah dapat diketahui maka akan diuraikan dengan rumus
∑
x 100%, dan hasil presentase
nilai siswa pada pre-test kelas eksperimen dapat dilihat dalam tabel sebagai berikut: Tabel 4.16 Presentase Hasil Penelitian Pre-Test Kelas Eksperimen Nilai 90-100 80-89 75-79 <75
Kategori Sangat baik Baik Cukup Kurang
Jumlah 2 5 27 34
Jumlah
Presentase 5,88% 14,71% 79,41% 100%
Skor aspek penilaian pada pre-test kelas eksperimen yang meliputi tiga aspek yaitu, Menentukan tema dan judul, menyimpulkan isi wacana, dan menentukan ide pokok dalam satu paragraf dapat digambarkan dalam diagram batang sederhana sebagai berikut: Gambar 4.3 Diagram Aspek Penilaian Pre-Test Kelas Eksperimen
Aspek Penilaian Pre-Test Kelas Eksperimen 60 40
20 10.64
10.26
44.15
0 1 menentukan tema dan judul menyimpulkan isi wacana menentukan ide pokok dalam satu paragraf
69
Diagram di atas menunjukkan bahwa kedudukan tertinggi adalah dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dengan skor 1501 dengan rata-rata 44,15, menentukan tema dan judul dengan skor 362 dengan rata-rata 10,64, dan menyimpulkan isi wacana dengan skor 349 dengan rata-rata 10,26. Dari uraian tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa skor tertinggi adalah dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dan skor terendah adalah dari segi menyimpulkan isi wacana. 4.1.2.4 Tabulasi Data Hasil Tes Akhir (post-test) pada Kelas Eksperimen Dari hasil penelitian diperoleh hasil nilai tes akhir (post-test) pada kelas Eksperimen. Nilai-nilai terebut dapat dilihat dalam tabel dibawah ini: Tabel 4. 17 Nilai Post-Test Kelas Eksperimen
No
Kode Siswa
Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana judul
Menentukan ide pokok dalam satu paragraph
Skor Total
1
E-1
15
15
54
84
2
E-2
13
12
57
82
3
E-3
12
12
59
83
4
E-4
12
12
59
83
5
E-5
12
10
57
79
6
E-6
13
12
57
82
7
E-7
12
12
54
78
Bersambung . . .
70
Lanjutan . . . Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana judul
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
No
Kode Siswa
8
E-8
16
15
57
88
9
E-9
13
12
57
82
10
E-10
13
12
53
78
11
E-11
10
10
58
78
12
E-12
14
13
57
84
13
E-13
13
12
52
77
14
E-14
12
11
59
82
15
E-15
13
12
59
84
16
E-16
13
12
57
82
17
E-17
15
15
59
89
18
E-18
15
13
59
87
19
E-19
10
10
59
79
20
E-20
13
12
32
57
21
E-21
13
12
59
84
22
E-22
13
12
45
70
23
E-23
15
15
56
86
24
E-24
13
12
55
80
25
E-25
12
10
57
79
26
E-26
13
12
59
84
Bersambung . . .
71
Lanjutan . . . Menentukan Menyimpulkan tema dan isi wacana judul
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Skor Total
No
Kode Siswa
27
E-27
14
12
57
83
28
E-28
13
12
57
82
29
E-29
13
12
57
82
30
E-30
15
15
57
87
31
E-31
15
14
59
88
32
E-32
13
12
54
79
33
E-33
13
12
57
82
34
E-34
15
15
57
87
449
421
1901
2771
Jumlah
Hasil nilai rata-rata siswa pada post-test kelas eksperimen sudah dapat diketahui maka akan diuraikan dengan rumus
∑
x 100%, dan hasil presentase
nilai siswa pada post-test kelas eksperimen dapat dilihat dalam tabel sebagai berikut: Tabel 4.18 Presentase Hasil Penelitian Post-Test Kelas Eksperimen Nilai 90-100 80-89 75-79 <75
Kategori Sangat baik Baik Cukup Kurang Jumlah
Jumlah 24 8 2 34
Presentase 70,59% 23,53% 5,88% 100%
Skor aspek penilaian pada post-test Eksperimen kontrol yang meliputi tiga aspek yaitu, Menentukan tema dan judul, menyimpulkan isi wacana, dan
72
menentukan ide pokok dalam satu paragraf dapat digambarkan dalam diagram batang sederhana sebagai berikut: Gambar 4.4 Diagram Aspek Penilaian Post-Test Kelas Eksperimen
Aspek Penilaian Post-Test Kelas Eksperimen 60 40
20 13.21
12.28
55.91
0 1 menentukan tema dan judul menyimpulkan isi wacana menentukan ide pokok dalam satu paragraf
Diagram di atas menunjukkan bahwa kedudukan tertinggi adalah dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dengan skor 1901 dengan rata-rata 55,91, menentukan tema dan judul dengan skor 449 dengan rata-rata 13,21, dan menyimpulkan isi wacana dengan skor 421 dengan rata-rata 12,28. Dari uraian tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa skor tertinggi adalah dari segi aspek menentukan ide pokok dalam satu paragraf dan skor terendah adalah dari segi menyimpulkan isi wacana. Dari diagram tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa terjadi peningkatan pada aspek penilaian pre-test ke post-test.
73
4.2 Pembahasan Pada pembahasan ini peneliti akan menjelaskan hasil analisis data meliputi nilai rata-rata, uji kesamaan dua varians (homogenitas) dan uji t atau perbedaan rata-rata. 4.2.1 Nilai rata-rata Untuk mengetahui nilai rata-rata yang diperoleh kelas kontrol dan kelas eksperimen digunakan rumus sebagai berikut: 4.2.1.1 Nilai rata-rata kelas kontrol a) Rata-rata pre-test ∑
60,74 Dari tabel 4.11 di atas dapat diketahui nilai pre-test kelas kontrol dengan nilai tertinggi 76 dan terendah 48, dengan nilai rata-rata 60,74. b) Rata-rata post-test ∑
73,00 Pada tabel 4.14 di atas dapat diketahui nilai post-test kelas kontrol dengan nilai tertinggi 83 dan terendah 63, dengan nilai rata-rata 73,00. Maka
74
dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata kelas kontrol pada post-test meningkat dibandingkan saat pre-test. Nilai rata-rata pre-test dan post-test kelas kontrol dapat digambarkan dengan diagram garis sederhana, untuk mengetahui perbedaan yang terjadi dari pre-test ke post-test. Diagram tersebut dapat digambarkan sebagai berikut: Gambar 4.5 Diagram Garis Pre-Test dan Post-Test Kelas Kontrol
Rata-Rata Kelas Kontrol 80 70 60 Axis Title
50 40 30 20 10 0 kelas kontrol
rata-rata pre-test
rata-rata post-test
60.74
73
Dari diagram garis di atas dapat dilihat nilai rata-rata pada kelas kontrol. Nilai rata-rata pre-test pada kelas kontrol 60,74 sedangkan nilai rata-rata post-test kelas kontrol 73. 4.2.1.2 Nilai rata-rata kelas eksperimen a) Rata-rata pre-test ∑
75
65,06 Pada tabel 4.15 di atas dapat diketahui nilai pre-test kelas eksperimen dengan nilai tertinggi 86 dan terendah 47, dengan nilai rata-rata 65,06. b) Rata-rata post-test ∑
81,5 Pada tabel 4.17 di atas dapat diketahui nilai post-test kelas eksperimen dengan nilai tertinggi 89 dan terendah 57, dengan nilai rata-rata 81,5. Maka dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata kelas eksperimen pada post-test meningkat dengan signifikansi tinggi dibandingkan saat pre-test. Nilai rata-rata pre-test dan post-test kelas eksperimen dapat digambarkan dengan diagram garis sederhana, untuk mengetahui perbedaan yang terjadi dari pre-test ke post-test. Diagram tersebut dapat digambarkan sebagai berikut:
76
Gambar 4.6 Diagram Garis Pre-Test dan Post-Test Kelas Eksperimen
Rata-Rata Kelas Eksperimen 90 80
Axis Title
70 60 50 40 30 20 10
0 kelas eksperimen
rata-rata pre-test
rata-rata post-test
65.06
81.5
Dari diagram garis di atas dapat dilihat nilai rata-rata pada kelas eksperimen. Nilai rata-rata pre-test pada kelas eksperimen 65,06. sedangkan nilai rata-rata post-test kelas eksperimen 81,5. Peningkatan rata-rata antara kelas kontrol dan kelas eksperimen dapat digambarkan dengan diagram garis sebagai berikut:
77
Gambar 4.7 Diagram Rata-Rata antara Kelas Kontrol dan Eksperimen
Rata-Rata Kelas Kontrol dan Eksperimen 90 80 70 Axis Title
60 50 40 30 20
10 0
rata-rata pre-test
rata-rata post-test
kelas kontrol
60.74
73
kelas eksperimen
65.06
81.5
Dari hasil data diatas, dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata pre-test kelas kontrol adalah 60,74 dan nilai post-test 73. Sedangkan nilai rata-rata pre-test kelas eksperimen adalah 65,06 dan nilai post-test adalah 81,5. Terdapat perbedaan nilai antara nilai pre-test dan post-test kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Nilai rata-rata pre-test kelas kontrol adalah 60,74 dan nilai rata-rata posttest adalah 73, jadi kelas kontrol mengalami peningkatan sebesar 12,26. Sedangkan nilai rata-rata pre-test eksperimen adalah 65,06 dan nilai rata-rata posttest adalah 81,5, jadi kelas eksperimen mengalami peningkatan sebesar 16,44. Namun, perbedaan yang ditunjukkan oleh peningkatan nilai rata-rata kelas kontrol lebih kecil dari peningkatan kelas eksperimen. Dan dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata pre-test dan post-test kelas eksperimen lebih baik dari pada nilai pre-test dan post-test kelas kontrol.
78
4.2.2 Uji Kesamaan Dua Varians Hasil perhitungan uji kesamaan dua varians data pre-test dan post-test dapat dilihat pada tabel dibawah ini: Tabel 4. 19 Hasil Uji Kesamaan Dua Varians Kelas Pre test Eksperimen Pre test Kontrol Post test Eksperimen Post test Kontrol
Varians 79,269
Dk 33
77,231
33
33,591
33
35,818
33
Kriteria
1,026
1,82
Mempunyai varians yang sama
1,066
1,82
Mempunyai varians yang sama
Berdasarkan perhitungan pada pre-test diperoleh sedangkan
= 1,82 dan pada post-test diperoleh
= 1,82. Karena
<
=
=
1,026
1,066 sedangkan
jadi dapat disimpulkan data awal antara
kelas eksperimen dan kelas kontrol mempunyai varians yang sama. 4.2.3 Uji Hipotesis Uji perbedaan data post-test antara kelas eksperimen dan kelas kontrol menggunakan hipotesis sebagai berikut: Ho = Pembelajaran dengan metode reading guide tidak efektif pada keterampilan membaca bahasa Arab. (Ho = Ha = Pembelajaran dengan metode reading guide efektif pada keterampilan membaca bahasa Arab. (Ha = : rata-rata kemampuan membaca bahasa Arab siswa yang menggunakan metode reading guide.
79
: rata-rata kemampuan membaca bahasa Arab siswa yang tidak menggunakan metode reading guide. Untuk mengetahui kesamaan rata-rata kemampuan membaca bahasa Arab siswa, dihitung menggunakan rumus polled varian adalah sebagai berikut:
̅
t =
̅
√
=
=
=
= = =
√
√
√
( )
√34 7
√2
45
4 32
428
= 5,952
Dari hasil perhitungan menggunakan rumus t-test, diperoleh 5,952 sedangkan
=
untuk N = 34 dan derajat kebebasan dk = 34+34-2 = 66
80
adalah 1,671 dengan taraf signifikansi 5%. Karena
berada pada daerah
penolakan Ho, maka Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa kelompok eksperimen lebih baik daripada kelompok kontrol. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa tingkat uji validitas terhadap nilai instrumen mempunyai tingkat uji validitas tinggi dengan hasil
0,857; 0,854; dan 0,924. Uji reliabilitas nilai
instrumennya adalah reliabel dengan hasil
0,724. Nilai rata-rata pre-test
kelas kontrol mengalami peningkatan sebesar 12,26. Dan untuk nilai rata-rata pretest eksperimen mengalami peningkatan sebesar 16,44. Namun, perbedaan yang ditunjukkan oleh peningkatan nilai rata-rata kelas kontrol lebih kecil dari peningkatan kelas eksperimen. Sedangkan untuk uji kesamaan dua varians atau homogenitas dari kelas kontrol dan kelas eksperimen pre-test dan post-test mempunyai varians yang sama. Untuk uji t atau uji perbedaan rata-rata, hipotesis yang diterima dalam penelitian ini adalah hipotesis kerja (Ha) karena
>
maka dapat disimpulkam bahwa hipotesis kerja berbunyi “Pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide efektif terhadap keterampilan membaca bahasa Arab.” 4.3 Analisis Hasil Tes Membaca Bahasa Arab Menggunakan Metode Reading Guide Instrumen tes yang digunakan untuk mengambil data penelitian adalah berupa tes bahasa Arab. Data yang diperoleh adalah membandingkan hasil pretest dan post-test kelas eksperimen dan kelas kontrol, menunjukkan bahwa hasil pre-test dan post-test kelas eksperimen lebih baik dari hasil pre-test dan post-test
81
kelas kontrol. Hal ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan keterampilan membaca bahasa Arab pada siswa setelah dilakukan pembelajaran menggunakan metode reading guide. Peningkatan yang paling besar terlihat pada kelas kontrol adalah aspek ketepatan dalam menjawab pertanyaan dengan jumlah 1483 saat pretest menjadi 1576 saat post-test. Sedangkan pada kelas eksperimen peningkatan yang paling besar terlihat pada aspek ketepatan dalam menjawab pertanyaan dari jumlah 1501 saat pre-test menjadi 1901 saat post-test. Pada aspek lainnya juga mengalami peningkatan dan akan diuraikan sebagai berikut: 4.3.1 Menentukan Tema dan Judul Dalam aspek ini mengalami peningkatan jumlah dari hasil pre-test kelas kontrol 301 dan jumlah hasil post-test kelas kontrol 461. Pada tes awal (pre-test) banyak siswa yang kurang bisa dalam memahami bacaan karena siswa banyak yang tidak memahami ma’na kata bahasa Arab. Jumlah dari hasil pre-test kelas eksperimen 362 dan jumlah hasil post-test 469. Pada tes awal banyak siswa yang kurang bisa dalam memahami bacaan, akan tetapi setelah diberikan pembelajaran dengan menggunakan metode reading guide terjadi peningkatan kemampuan siswa dalam memahami bacaan bahasa Arab. Jadi dapat disimpulkan bahwa metode reading guide efektif dalam keterampilan membaca bahasa Arab.
82
4.3.2 Menyimpulkan Isi Wacana Dalam aspek ini mengalami peningkatan jumlah pada kelas kontrol dan eksperimen. Hasil pre-test kelas kontrol 281 dan hasil post-test kelas kontrol 445. Pada tes awal (pre-test) banyak siswa yang kurang teliti dalam menyimpulkan isi wacana dalam bacaan sehingga seringkali terjadi kesalahan dalam menyimpulkan isi wacana. Jumlah dari hasil pre-test kelas eksperimen 349 dan jumlah hasil posttest kelas eksperimen 421.
BAB 5 PENUTUP 5.1. Simpulan Berdasarkan latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian, hasil penelitian dan pembahasan, penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut : 1. Penelitian ini dilatarbelakangi berbagai permasalahn pembelajaran bahasa Arab yang ada di kelas XI IPS MAN Demak. Permasalahan tersebut antara lain : (1) minat membaca siswa (terutama dalam membaca teks-teks berbahasa Arab) masih kurang, kategori kurang dalam hal ini dapat dilihat dari respon siswa dalam pembelajaran bahasa Arab masih lambat, ketika disodori teks-teks berbahasa Arab, siswa enggan untuk membacanya, (2) kurang bervariasinya metode pebelajaran yang digunakan dalam pembelajaran bahasa Arab, dan (3) ketika pelajaran bahasa Arab siswa merasa takut karena merasa tidak bisa. Oleh karena itu, penulis menawarkan solusi dengan cara menerapkan metode reading guide sebagai metode alternatif dalam pembelajaran bahasa Arab khususnya untuk keterampilan membaca. 2. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode reading guide terhadap keterampilan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak sehingga peneliti menggunakan tinjauan pustaka dan landasan teori yang relevan dengan penelitian ini seperti skripsi mengenai
83
84
penelitian eksperimen, teori tentang membaca, dan teori tentang metode reading guide. 3. Penelitian ini dilaksanakan mulai tanggal 12 Januari 2015 sampai dengan tanggal 26 Februari 2015. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan subjek penelitian yaitu siswa kelas XI IPS MAN Demak. Instrumen yang digunakan adalah instrumen tes. Dan untuk pengujian hipotesis, peneliti menggunakan uji ttest. 4. Penerapan metode reading guide dapat meningkatkan kemampuan membaca bahasa Arab siswa dibandingkan dengan metode yang biasanya digunakan oleh guru di sekolah, yakni metode ceramah. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata yang diperoleh dari kedua kelas. Rata-rata nilai post-test yang diperoleh pada kelas kontrol adalah 73,00 dari nilai pretestnya 60,74, sedangkan rata-rata nilai post-test kelas eksperimen adalah 81,50 dari nilai pre-testnya 65,06. Terjadi peningkatan rata-rata nilai sebesar 12,26 pada kelas kontrol dan 16,44 pada kelas eksperimen. 5. Dari hasil perhitungan uji perbedaan rata-rata satu pihak kanan memberikan hasil thitung = 5,952 dan ttabel = 1,671 dengan taraf signifikansi 5% dan dk = 66, dengan demikian thitung = 5,952 > ttabel = 1,671, maka dapat disimpulkan hasil rata-rata nilai siswa untuk keterampilan membaca bahasa Arab dengan menggunakan metode reading guide lebih baik dari pada dengan menggunakan metode ceramah.
85
5.2 Saran Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh peneliti tentang Efektivitas metode reading guide terhadap kemampuan membaca bahasa Arab siswa kelas XI IPS MAN Demak, penelitian ini diharapkan mampu menambah khasanah ilmu pengetahuan mengenai metode pembelajaran. Selain itu peneliti menyampaikan beberapa saran sebagai berikut: 1. Metode pembelajaran merupakan salah satu unsur penting dalam kegiatan belajar mengajar. Sehingga diperlukan perhatian lebih dalam pemilihan metode pembelajaran agar tujuan dari pembelajaran dapat tercapai. 2. Bagi guru bahasa Arab berkenan dapat memilih metode pembelajaran yang sesuai dengan keterampilan berbahasa yang akan dicapai. Dan memungkinkan materi pelajaran yang disampaiakan dapat diterima siswa secara maksimal. 3. Bagi siswa alangkah lebih baiknya dapat mengikuti pelajaran yang disampaikan oleh guru dengan seksama dan meningkatkan motivasi belajarnya, agar hasil belajar yang dirumuskan akan tercapai.
DAFTAR PUSTAKA A. Buku-Buku: Abdurrahman, Mulyono. 2003. Pendidikan Bagi Anak Berkesulitan Belajar. Jakarta: Rineka Cipta. Ahmad, Listiyanto. 2010. Spead Reading, Teknik dan Metode Membaca Cepat. Yogyakarta: A+ Plus Book. Ainin, Moh. 2013. Metodologi Penelitian Bahasa Arab. Malang: CV Bintang Sejahtera. Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT Rineka Cipta. Echols, M John dan Hasan Shadily. 1992. Kamus Inggris-Indonesia (An English-Indonesion Dictionary). Jakarta: Gramedia. Dardjowidjojo, Soenjono. 2005. Psikolinguistik Pengantar Pemahaman Bahasa Manusia. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia. Effendy, Ahmad Fuad. 2009. Metodologi Pengajaran Bahasa Arab. Malang: Kinara Jombang. Haryadi. 2006. Retorika Membaca:Model Membaca dan Teknik. Semarang: Rumah Indonesia. Hermawan, Acep. 2010. Metodologi Pembelajaran Bahasa Arab. Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset. Iskandarwassid, dan Sunendar. 2008. Strategi Pembelajaran Bahasa. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya. Mujib, dan Rahmawati. 2012. Permainan Edukatif Pendukung Pembelajaran Bahasa Arab 2. Jogjakarta: Diva Press. Nuha, Ulin. 2012. Metodologi Super Efektif Pembelajaran Bahasa Arab. Jogjakarta: Diva Press. Ridwan. 2008. Dasar-Dasar Statistika. Bandung: Alfabeta. Rahim, Haryadi. 2008. Retorika Membaca: Model Membaca dan Teknik. Semarang: Rumah Indonesia.
86
87
Siregar, Sofyan. 2010. Statistika Deskripif untuk Penelitian. Jakarta : Rajawali Press. SM, Ismail. 2008. Strategi Pembelajaran Agama Islam Berbasis PAIKEM (Pembelajaran Aktif, Inovatif, Efektif, dan Menyenangkan). Semarang: Rasail Media Group. Sudijono, A. 2005. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta: PT Grafindo Persada. Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Kuanttatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta. _______. 2013. Metode Penelitian Pendidikan Kuanttatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta. _______. 2014. Metode Penelitian Pendidikan Kuanttatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta. _______. 2013. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta. Suprapto. 2013. Metodologi Penelitian Ilmu Pendidikan dan Ilmu-Ilmu Pengetahuan Sosial. Yogyakarta: CAPS. Zaini, Hisyam, dkk. 2008. Pembelajaran Aktif. Yogyakarta: Pustaka Insan Madani. Zaini, Hisyam, dkk. 2007. Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta: CTSD IAIN Sunan Kalijaga.
B. Skripsi: Lindawati. 2013. “Efektivitas Model Cooperative Learning Tipe Spontaneous Group Discussio (SGD) Terhadap Hasil Belajar Bahasa Arab Siswa Kelas VII MTsN Wonokromo Bantul Tahun Ajaran 2012/2013”. Skripsi. Yogyakarta: UIN Sunan Kalijaga. Madasari, Kurnia Asti. 2011. “Penggunaan Media Reading box dalam Meningkatkan Keterampilan Membaca Pemahaman Bahasa Arab pada Siswa Kelas XI MAN 2 Kudus Tahun Ajaran 2011/2012”. Skripsi. Semarang: UNNES.
88
Munir, Muhammad Misbahul. 2011. “Upaya Peningkatan Prestasi Belajar Peserta Didik dengan Penggunaan Metode Reading Guide dalam Pembelajaran Al-Qur’an Hadits Pokok Bahasan Berkompetisi dalam Kebaikan Kelas XI IPS 1 di MA NU Hasyim Asy’ari 03 Kudus 2010/2011”. Skripsi. Semarang: IAIN Walisongo. Muzakki, Ahmad. 2010. “Upaya Meningkatkan Keterampilan Membaca Pemahaman Bacaan Berbahasa Arab Dengan Menggunakan Media Puzzle Pada Siswa Kelas IV SD Islam Tunas Harapan Semarang Tahun Ajaran 2009/2010”. Skripsi. Semarang: UNNES. Nurlaili, Khoiriyya. 2011. “Efektivitas Metode Pembelajaran Bahasa Arab Berbasis Inklusi Bagi Siswa Tunanetra Kelas X di MAN Maguwoharjo Depok Sleman”. Skripsi. Yogyakarta:UIN Sunan Kalijaga. Rohmah, Alfi. 2011. “Penerapan Metode Pembelajaran Reading Guide untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran PAI Pokok Bahasan Kisah Sahabat Nabi Kelas V SDN 2 Banyuringin Singorojo Kendal Tahun Pelajaran 2010/2011”. Skripsi. Semarang: IAIN Walisongo. Soleh, S. 2012. “Upaya Peningkatan Aktivitas dan Prestasi Belajar dengan Penggunaan Metode Reading Guide dalam Pembelajaran Fiqh Siswa Kelas V MI Miftahul Huda Kebonbatur Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak Tahun Pelajaran 2011/2012”. Skripsi. Semarang: IAIN Walisongo. Zulaikhoh, Siti. 2010. “Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Peserta Didik dengan Menggunakan Metode Pembelajaran Reading Guide pada Pembelajaran PAI Materi Pokok Perilaku Terpuji Kelas IV Semester Genap di SDN 02 Wonosari Kendal”. Skripsi. Semarang: IAIN Walisongo.
89
LAMPIRAN
90
LAMPIRAN 1 SK DOSEN PEMBIMBING
91
LAMPIRAN 2 SURAT BUKTI PENELITIAN
92
LAMPIRAN 3 DAFTAR SISWA KELAS KONTROL MAN DEMAK (XI IPS 4) No. Nama 28 Uli Juki Sekarwangi 1 Abdul Hasyim Asari 29 Ulin Nuha 2 Abdul Munif 30 Umi Rofiqoh 3 Abdur Rohman 31 Vikka Ainizatus Zulfa 4 Achmad Korniyawan 32 Wachidatul Fitriyah 5 Muhammad Sukron Ni Am 33 Wahyu Setyo Rini 6 Ahmad Nur Rokhim 34 Wahyuni Kusuma Ningrum 7 Ahmad Shofiyullah 35 Weny Rachma Sari 8 Anita Rahayu 36 Wulan Ramadhanti A 9 Fahrudin Yusuf 37 Yuli Dwiyanti 10 Hery Mahendra Setiawan 38 Yulia Maghfiroh 11 Khalimatus Sa`Diyah 39 Zahrotul Aliyah 12 Khoirul Mashudi 40 Zainul Muarif 13 Lailatul Fitriyani 14 Muhammad Syafri Syafruddin 15 Nihayatul Muthabaroh 16 Nurul Fitriana 17 Nurul Hidayanti 18 Nurun Niah 19 Putri Wlida Hidayati 20 Rika Saidatul Azizah 21 Safarotun 22 Sekar Puji Lestari 23 Siti Faizul Karomah 24 Siti Muniroh 25 Siti Sunarti 26 Syarifuddin 27 Trianingsih
93
LAMPIRAN 4 DAFTAR NAMA SISWA KELAS EKSPERIMEN MAN DEMAK (XI IPS 5) No. 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32
Nama Ahmad Jalaluddin Bagus Budi Prasetyo Bambang Widianto Dhadang Aji Gunarso Dhika Pribadi Sukamto Eka Setiana Susanti Erwin Firmansyah Fahri Tirta Aji Fajar Maulana Fahmi Febri Ana Handayani Hasan Fahmi Imdadun Nashihin Khoirun Nissa Krismona Lailis Saadah Layinatun Nafisah Lina Restiana Liyanatul Muawwanah M. Inam Attaqi Martini Masfuatun Mey Andriyanti Mila Mailatul Ulya Mudhoifah Muhamad Nur Arifudin Muhammad Miftakhul Munir Muslih Noor Linda Arova Nur Jannah Nur Linda Rifa Maarifatul Masbahah Rizky Bisryah
33 34 35 36 37 38 39 40
Rofiatul Amaliyah Sika Nur Aliza Sri Nureni Ulfatun Nihayah Uswatun Chasana Via Anggreani Zazinul Ummah Zulfa Saadatul Izah
94
LAMPIRAN 5 SILABUS Nama Sekolah
: Madrasah Aliyah Negeri Demak (MAN Demak)
Program
: Umum
Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
Kelas/Semester
: XI IPS 4 dan XI IPS 5/II
Standar Kompetensi : Membaca (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum)
Kompetensi Dasar
Materi Pembelajaran
Kegiatan Pembelajaran
1
2
3
Indikator Pencapaian Kompetensi 4
5
Sumber Belajar
6
7 1. Buku paket
MEMBACA Melafalkan dan
Penilaian
Alokasi Waktu (menit)
Wacana tentang:
Menirukan lafal guru
Melafalkan kata/frasa/kalimat
Jenis:
fasilitas
pelajaran bhs. Arab Program Bahasa
95
membaca nyaring kata, kalimat dan wacana tulis secara tepat dan benar
a. Fasilitas Umum, misalnya:
املغافم العامت وشاهض ؤهىاع الىؾائل التي جلىم بخىفيرها ْ الحكىمت ؤو حؿهال ملماعؾت..غيرها للىاؽ : ومً ؤهم هظه الىؾائل.ؤعمالهم
dalam membaca
dengan tepat
kata/frasa/kalimat
Membaca nyaring kata/frasa
Membaca wacana
/kalimat dengan intonasi dan
dengan nyaring di
lafal yang tepat
Tugas individu Bentuk: Membaca nyaring
umum 1 x
Asing
45
2. al Arabiyah Bayna
Wisata 1 x 45
depan kelas Test praktek
al Arabiyah 5. Kamus
التي ًخم جىفيرها ملصالحهم الاجخماعُت مثل ْ .املضاعؽ واملؿدشفُاث وصوع العباصة (ب) الدشهُالث العامت
bentuk dan tema
مثل,التي ًخم جىفيرها ملصالح الىاؽ جمُعا
wacana secara tepat dan benar
Menemukan makna dan gagasan atau ide wacana secara tepat
6. Multimedia 7. Lab. Bhs
.الشىاعع والعىاعة الكهغبُت
وفي جاكغجا وؿخعُع ؤن وشاهض بعض Membentuk . مً فىق البرج اللىمي.املغافم العامت
kelompok
Jenis: Menentukan tema wacana tulis
wacana tulis dalam
الاؾخلالل وغيره مً املؿاجض التي جغجفع
kerja kelompok
Bentuk:
45 Wisata 1 x 45
Diskusi
شىاعع جؼصخم وهظه. ماطنها إلى الؿماء Membaca wacana ِ tulis
fasilitas
. وجؿىع ؤزغي جمغ عليها الؿُاعاث. الىاؽ Menentukan ًمش ي عليها,وعلى جاهب الشىاعع ؤعصفت
fasilitas umum 1 x
Tugas kelompok
Menentukan tema
هظا املسجض,هىظغ في املىظاع ؤشُاء كثيرة
وهظه جؿىع ًمغ فىكه.باآلث املىاصالث
3. MP3 4. Qawaidul Lughah
(ا) الدؿهُالث الاجخماعُت
Mengidentifikasi
Yadaik
informasi umum
وهي. جلك مصابُذ الىىع في العغٍم. املشاة Menentukan ّ informasi tertentu ووؿخعُع ؤن هىظغ في املىظاع.جىظم املغوع
Menentukan ide pokok dari wacana tulis Menentukan informasi rinci dari
Jenis : Tugas kelompok
umum 4 x 45 Wisata
96
4 x 45
Bentuk: Diskusi Test tulis Bentuk: Memilih dan menjawab Ulangan harian
wacana tulis Menafsirkan makna kata/ungkapan sesuai konteks Menjawab pertanyaan
dalam kerja kelompok
ومباوي الىػاعاث واملدالث الخجاعٍت.
Menyusun kalimat
b. Wisata ke Timur Tengah
acak menjadi
mengenai informasi tertentu
wacana dalam kerja
dari wacana tulis
kelompok
Menjawab pertanyaan
املباوي الضخمت الكثيرة ,منها كصغ الغئاؾت
Menjawab
mengenai informasi rinci dari
pertanyaan
wacana tulis
mengenai informasi rinci dari wacana tulis
ؤها جلمُظ إهضووس ي ؤصعؽ في اخضي مضاعؽ الغٍاض .في ًىم ؤعلىذ املضعؾت عً عخلت إلى املىععت الشغكُت على الخلُج العغبي. وفي ًىم الغخلت وصل املشغفىن والخالمُظ مبكغًٍ إلى املضعؾت .وكاهذ الؿُاعة في إلاهخظاع ؾاعث بىا الؿُاعة في ظغٍم ظىٍل وؾغ الصحغاء .وفي ظغٍلىا شاهضها خلىل الؼٍذ وزعىط ألاهابِب التي جىلل الؼٍذ إلى املىاوي. وصلىا الظهغان بعض ؾذ ؾاعاث ،وؤكمىا في اؾتراخت العالب بجامعت البترول واملعاصن .وهي جامعت كبيرة جضًثت املباوي... إلخ (اهظغ العغبُت للىاشئين)
97
LAMPIRAN 6 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 4/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:1
7. Keterampilan
: Membaca
B. Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Mengidentifikasi bentuk dan tema wacana secara tepat dan benar tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. D. Indikator 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat.
98
E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu: 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
ُ ْ َ امل َغا ِف ُم ال َع َّامت
ُ َ ا َّ َ ُ ْ َ ْ َ َ ْ ُ ُ َ ْ ْ َ ُ ْ ُ ْ َّ َ َ ْ َ َ َْ ُ ّ ُ ح ْؿ ِهال ِمل َما َع َؾ ِت..اؽ ِ وش ِاهض ؤهىاع الىؾا ِئ ِل ال ِتي جلىم ِبخى ِفي ِرها الحكىمت ؤو غيرها ِللى ْ ّ َوم ًْ َؤ.َؤ ْع َماله ْم : هظ ِه الىؾا ِئل ِ هم ِ ِِ ِ ُ َ ْ ْ ُ ْ ْ َ اع َُّت ِ (ا) الدؿ ِهُ ِالث ِالاج ِخم ْ َ ْ َ ُْ َ ََ ْ َ َ َ ْ ْ َ َ َّ َ ْْ ْ .اث َو َص ْو ُع ال ِع َب َاص ِة ِ َُ اع َُّ ِت ِمث ُل املضا ِع ِؽ وامل ْؿدشف ِ ال ِت ْي ً ِخ ُّم جى ِفي ُرها ِملص ِال ِح ِهم الاج ِخم َ ْ َ ُ ْ (ب) الدش ِه ُْال ُث ال َع َّامت ْ َْ ْ َّ َّ َ َ َ ُ ْ ْ َ ُّ َ ْ َّ ِمث ُل الش َى ِاع ِع َوال ِع َىا َعة الك ْه َغِب َُّت,اؽ َج ِم ُْ اعا ِ ال ِتي ً ِخم جى ِفيرها ِملص ِال ِح الى ْ َ َ ْ َْ َ ْ َ َ َ ُ ْ َ ُ ْ َ ْ َ َْ . ِم ًْ ف ْىق ال ُب ْر ِج الل ْى ِم ّ ِي.ض امل َغ ِاف ِم ال َع َّام ِت َو ِف ْي جاكغجا وؿخ ِعُع ؤن وش ِاهض بع َ ُ َ ْ َ َْ َْ َ َ ْ َ َ ْ َ َ َّ هظا امل ْس ِج ُض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ُه ِم ًَ امل َؿ ِاج َض ال ِت ْي ج ْغج ِف ُع َم ِأط ُن َها,ه ْىظ ُغ ِف ْي ِامل ْىظ ِاع ؤش َُاء ك ِث ْي َرة ََ َُْ َّ ُ َ ْ َ ُّ ُ َ ْ ُ ُ ََْ َ َ َ َ َّ إ َلى َو ُج ُؿ ْى ُع.اؽ ِ هظ ِه شى ِاعع جؼص ِخ ُم ِب ِ و.أآلث املىاصال ِث ِ و.الؿ َم ِاء ِ ِ هظ ِه جؿىع ًمغ فىكه الى َ ُ َ َ ْ ُ َ َ ْ َ َّ َ جل َك َم. ًَ ْمش ي َعل ْي َها املشاة, َو َعلى َجاهب الش َىاعع ؤ ْعصفت.الؿ َُّا َعاث ْ ؤز َغي ج ُم ُّغ ص ِاب ُْ ِذ ِ َّ عليها ِ ِ ِ ِِ ِ ِ
99
َ ْ َّ َ َ َ ْ َ ْ ْ ْ َ ُ ْ َ ْ َ ُ ْ َ ْ َ َ ُّ ْ ع ْ َّ ْ َ َ ُ َ ّ ُ ْ ُ ُ ْو ,الضخ َمت الك ِث ْي َرة ووؿخ ِعُع ؤن هىظغ ِفي ِاملىظ ِاع املبا ِوي. و ِهي جى ِظم املغ ع.الىى ِ ِفي الع ِغٍ ِم ّ اؾت َو َم َباو َي ْالى َػا َ اث َو ْاملَ َد َّالث َ َ ّ ص ُغ ْ م ْن َها َك .الخ َجا ِعٍَّ ِت ِ ِ ع ِ ِ الغئ ِ ِ G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Membaca
Pendekatan
: Kooperatif
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab.
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2.
Media
:-
I. Kegiatan Pembelajaran No
1.
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru
menanyakan
kabar
siswa
(peduli)
10 menit
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin,
peduli,
dan
tanggung
do’a
sebelum
jawab) 4) Guru
memimpin
pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi
100
minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 6) Guru
mengenai
materi
yang
akan
disampaikan, meliputi kompetensi dasar
dan
indikator
pencapaian
(tanggung jawab)
2.
INTI Eksplorasi 1.) Guru menuliskan tema materi yag akan dipelajari di papan tulis dan memberikan gambaran awal tentang
tema
yang
akan
dipelajari (percaya diri, berani, dan kreatif)
20 menit
2.) Siswa melafalkan materi qira’ah انعبمت
tentang
مزافق
secara
bersama-sama dengan panduan guru (berani mencoba) 3.) Siswa berkelompok menjadi 8 (kerjasama) Elaborasi 4.) Setiap siswa berdiskusi dengan teman
dalam
kelompoknya
masing-masing
membahas
tentang
bacaan (kerjasama,
percaya diri, dan berani) 5.) Siswa
menjawab
pertanyaan
secara tertulis mengenai materi qira’ah yang telah dipelajari.
40 menit
101
(percaya diri, tanggung jawab) Konfirmasi 6.) Guru mengoreksi jawaban siswa dan
memberikan
penilaian
(tanggung jawab) 7.) Siswa mengajukan pertanyaan
15 menit
kepada guru tentang hal-hal yang belum di pahami (rasa ingin tahu) 8.) Siswa
mendengarkan
kesimpulan dari guru tentang materi yang telah diajarkan (rasa ingin tahu)
3.
PENUTUP 1.) Guru memberikan kesimpulan dari
materi
yang
telah
disampaikan serta memberikan motivasi
untuk
banyak
5 menit
membaca (kreatif, cinta tanah air, dan bersahabat) 2.) Guru mengakhiri pembelajaran dengan doa dan salam (religius dan disiplin) Jumlah
90 Menit
102
J. Penilaian 1. Penilaian Proses a. Kisi-kisi penilaian AspekPenilaian Bentuk No
Indikator
Teknik
Instru men
1.
Mengidentifikasi bentuk dan tema Kelompok
Tertulis
Contoh Instrumen مب انمىضىع يىبسب ببنقزاءة؟
dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 2.
Mengidentifikasi tema dan gagasan Kelompok
Tertulis
مب انفكزة انزئيسيت عه انقزاءة؟
utama dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 3.
Mengidentifikasi
makna
kalimat Kelompok
Tertulis
!تزجم هذي انكهمت
Tertulis
أجب عه األسئهت اآلتيت !وفقب نىص انقزاءة
dalam wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 4.
Menjawab
pertanyaan
berkaitan Kelompok
dengan wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca
b. Lampiran Materi
ُ ْ َ امل َغا ِف ُم ال َع َّامت
ُ َ ا َ ُو َشاه ُض َؤ ْه َى َّ الح ُك ْى َمت َؤ ْو َغ ْي ُر َها ل ُ اع ْال َى َؾائل َّالت ْي َج ُل ْى ُم ب َخ ْىف ْير َها ح ْؿ ِهال ِمل َما َع َؾ ِت..اؽ لى ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ْ َ َوم ًْ َؤ.َؤ ْع َماله ْم ّ : هظ ِه ال َى َؾا ِئل م ه ِ ِ ِ ِِ ُ َ ْ ْ ُ ْ ْ َ اع َُّت ِ (ا) الدؿ ِهُ ِالث ِالاج ِخم ْ َ ْ َ ْ َ ُْ َ َ َ ْ ْ َ َ َّ َ ْْ ْ .اع َُّ ِت ِمث ُل امل َضا ِعؽ َوامل ْؿدشف َُاث َو َص ْو ُع ال ِع َب َاص ِة ِ ال ِت ْي ً ِخ ُّم جى ِفي ُرها ِملص ِال ِح ِهم الاج ِخم
103
َ ْ َ ْ ُ (ب) الدش ِه ُْال ُث ال َع َّامت ْ َْ ْ َّ َّ َّ ْ َ ُّ َ ْ ْ ُ َ َ َ اؽ َج ِم ُْ اعاِ ,مث ُل الش َى ِاع ِع َوال ِع َىا َعة الك ْه َغِب َُّت. ال ِتي ً ِخم جى ِفيرها ِملص ِال ِح الى ِ َ َ ْ ْ َ ْ َ ْ ُ َ ْ ُ َ َ َ ْ َ َْ َْ ض امل َغ ِاف ِم ال َع َّام ِتِ .م ًْ ف ْىق ال ُب ْر ِج الل ْى ِم ّ ِي. َو ِف ْي جاكغجا وؿخ ِعُع ؤن وش ِاهض بع َ َ ُ ْ َ َْ َ َْ َ ْ َ َ ْ َّ َ َ ه ْىظ ُغ ِف ْي ِامل ْىظ ِاع ؤش َُاء ك ِث ْي َرة ,هظا امل ْس ِج ُض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ُه ِم ًَ امل َؿ ِاج َض ال ِت ْي ج ْغج ِف ُع َم ِأط ُن َها اص َالثَ .وهظه ُج ُؿ ْىع ًَ ُم ُّغ َف ْى َك ُه َّ الؿ َماءَ .وهظه َش َىاعع َج ْؼ َصخ ُم بأآلث ْاملُ َى َ إ َلى َّ اؽَ .و ُج ُؿ ْى ُع الى ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ ُ َ َ َ ْ ُ َ َ ْ َ َّ َ َ َ َ َ َ الؿ َُّا َعاث .وعلى جاهب الش َىاعع ؤ ْعصفتْ ًَ ,مش ي عل ْي َها املشاة .جلك َم َ ص ِاب ُْ ِذ ؤز َغي ج ُم ُّغ عل ْي َها َّ ِ ِ ِ ِِ ِ ِ ِ َ ُّ ْ ع ْ َّ ْ َ َ ُ َ ّ ُ ْ ُ ُ ْو َ َ ْ َ ْ ُ َ ْ َ ْ ُ َ ْ ْ ْ َ ْ َ َ َ َّ ْ الضخ َمت الك ِث ْي َرة, الىى ِ ِفي الع ِغٍ ِم .و ِهي جى ِظم املغ ع .ووؿخ ِعُع ؤن هىظغ ِفي ِاملىظ ِاع املبا ِوي اؾت َو َم َباو َي ْالى َػا َ اث َو ْاملَ َد َّالث ّ ص ُغ ّ َ َ م ْن َها َك ْ الخ َجا ِعٍَّ ِت. ِ ِ ع ِ الغئ ِ ِ ِ c. Lampiran Pertanyaan
أجب عن ألاسئلت آلاتيت وفقا لنص القراءة! ؤ .ما املىطىع ًىاؾب باللغاءة؟ ْ ْ َ َْ َ َْ بَ - .و ِم ًْ ؤ َه ِ ّم امل َغا ِف ِم ال َع َّام ِت الك ْه ُغَباء .امل َغا ِف ِم ال َع َّام ِت بمعنى؟ ث .ما الفكغة الغئِؿُت عً اللغاءة؟ ر .ماطا حعغٍف /حعغٍفين باملغافم العامت؟ ج .كم ؤهىاع الىؾائل التي جلىم بخىفيرها الحكىمت ؤو غيرها للىاؽ؟ ح. ر. ص. ط. ع.
هل وؿخعُع ؤن وشاهض بعض املغافم العامت في جاكغجا؟ اطكغ ! َ َ َ ْ َ ْ ُ َ ْ َ ْ ُ َ ْ ْ ْ َ ْ َ َ َ َّ ْ الضخ َمت الك ِث ْي َرة" جغجم هظه الكلمت! " .ووؿخ ِعُع ؤن هىظغ ِفي ِاملىظ ِاع املبا ِوي َ ْ َْ ًَل ُع ال ُب ْر ُج الل ْى ِم ُّي ِف ْي......؟ ْ َ . . . . . . . . . . . . . . .م ْث ُل َّ الؿ َُّ َاعاث َوال َحا ِفالث. ِ ًَ ْؼ َص ِخ ُم ْى َن . . . . . . . .ب َّ اث الؿ َاع ِ ِ
104
d. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek Menentukan tema dan judul Nama
Skor
Menyimpulkan
Menentukan
isi wacana
ide pokok
No
dalam satu
Siswa
paragraf 20
20
60
100
1. 2. 3.
Dst
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 e. PedomanPenskoran Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
Menyimpulkan isi wacana
20
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60 tertulis
105
1.
Annisa
2.
Jauhar
3.
Lukman
Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak, Januari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
bersahabat
air
Cinta tanah
Menghargai
Kerja sama
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatid
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
Religius Peduli
Nama
No.
2. Penilaian Sikap
106
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 4/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:2
7. Keterampilan
: Membaca
B. Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Menemukan makna dan gagasan atau ide wacana secara tepat tentang tentang listrik ()انكهزببء. D. Indikator 1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu:
107
1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
َ الك ْه َغَب ُاء ْ َ َْ َ َو ِم ًْ ؤ َه ِ ّم امل َغا ِف ِم ال َع َّام ِت الك ْه َغَب ُاء ْ ا َْ َ َوالك ْه َغَب ُاء ج ْج َع َل ال َع َم َل َؾ ْهال ْ َ ْ َ َ ََ ْ َ ْ ُ َ َ ْ َ : اض ُمس َخ ِل َفت ِ وؿخع ِمل الكهغباء ِِلغغ ْ ّ َ ْ ُ َّ َ َ َ ْ َ ْ َ َ َّ ُ َ ْ َ َ َّ َ َ ْ َ َ َ َ ْ َ َ ْ ُ ْ َ َْ ,الخل ِف ْؼٍُ ْىن ِبالك ْه َغَب ِاء ِ والغ ِاصًى و, وهعبش الععام ِبالكهغب ِاء,وغ ِؿل املال ِبـ ِفي غؿاَل ِث كهغبا ِئُ ِت َ ْ ُ ْ ْ َ َ ََ ْ َ ْ ُ َ َ ْ َ َْ َّ ض َو َ ألا ْع .الس َج ِاج ُْض ِبالك ْه َغَب ِاء وجى ِظُف,و ِإلاطاءة ِبالكهغب ِاء َ َْ َ َ َ ٌ َ ُ َّ َ ! ح َعع َل ك ّل ش ْي ٍئ, ِإطا ِاهلع َع ْذ الك ْه َغَباء.الك ْه َغَب ُاء ُم ِه َّمت ِج ًّضا ِف ْي َخ َُا ِج َىا G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Membaca
Pendekatan
: Komunikatif
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab.
108
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 halaman 61.
Media
:-
I. Kegiatan Pembelajaran No
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1.
1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru
menanyakan
kabar
siswa
(peduli)
10 menit
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin, peduli, dan tanggug jawab) 4) Guru
memimpin
do’a
sebelum
pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 6) Guru
mengenai
materi
yang
akan
disampaikan ,meliputi kompetensi dasar
dan
indikator
pencapaian
(tanggung jawab) INTI 2.
Eksplorasi 1.) Guru menuliskan tema materi yag akan dipelajari di papan tulis dan memberikan gambaran awal tentang tema yang akan dipelajari
109
(percaya diri dan kreatif)
15 menit
2.) Siswa membaca materi qira’ah انكهزببءdengan panduan
tentang
guru (berani mencoba) Elaborasi 3.) Siswa memahami materi qira’ah (rasa ingin tahu) 4.) Siswa
menjawab
pertanyaan
secara tertulis mengenai materi qira’ah yang telah dipelajari (percaya diri, tanggung jawab) 5.) Setiap siswa menutup buku ajar dan buku tulis (percaya diri, tanggung jawab, dan berani) 6.) Guru kemudian memimpin para siswa
dengan
menyampaikan
semua pertanyaan tersebut satu persatu
untuk
dijawab
oleh
semua siswa. Siswa yang diberi pertanyaan harus menjawab. Jika tidak
bisa
maka
pertanyaan
tersebut akan dilemparkan ke temannya. (berani, percaya diri, jujur,
tanggung
jawab,
dan
menghargai prestasi) Konfirmasi 7.) Bersama
guru
mengevaluasi
dan hasil
siswa jawaban
siswa (berani, tanggung jawab, dan peduli) 8.) Guru
memberikan
rewards
45 menit
110
kepada
siswa
yang
bisa
menjawab pertanyaan dari guru (peduli dan menghargai prestasi) 9.) Guru memberikan kesempatan bagi siswa yang ingin bertanya lagi (rasa ingin tahu) 10.)
Guru merespon pertanyaan
15 menit
dari siswa (menghargai prestasi) PENUTUP 3.
1.) Guru memberikan kesimpulan dari
materi
yang
telah
disampaikan serta memberikan motivasi untuk banyak membaca
5 menit
(kreatif, cinta tanah air, dan bersahabat) 2.) Guru mengakhiri pembelajaran dengan doa dan salam (religius dan disiplin) 90 Menit
Jumlah J. Penilaian 1. Penilaian Proses a. Kisi-kisi penilaian
Aspek Penilaian No 1.
Indikator Mengidentifikasi
Teknik makna Individu
Bentuk Instrumen
Contoh Instrumen
Tertulis
! جغجم هظه الكلمت
Tertulis
مب انفكزة انزئيسيت عه انقزاءة؟
kalimat dalam wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 2.
Menentukan ide pokok dari Individu
111
tentang listrik
wacana tulis
) yang telah dibaca.انكهزببء(
ماطا حعغٍف/حعغفين بالكهغباء؟ اطكغ مىافع إلاهاعة الكهغبائُت للىاؽ ! هل وؿخعُع ؤن وعِش بضون الكهغباء؟ ما الحضور اطا اهلععذ الكهغباء؟
Tertulis
أجب عه األسئهت اآلتيت وفقب نىص انقزاءة!
Tertulis
Menentukan informasi rinci dari Individu tulis
wacana
dari
3.
wacana
) yangانكهزببء( tentang listrik telah dibaca.
Menjawab pertanyaan berkaitan Individu
4.
dengan wacana tulis tentang telah
yang
)انكهزببء(
listrik dibaca.
b. Lampiran Materi
َ الك ْه َغَب ُاء ْ ْ َ َّ َ ْ ََ ُ َ ْ َ ْ ََ ُ َ ْ َ ْ َ َ َ َ ْا َ ْ َ ْ ُ ْ َ ْ ََ َ َ ْ َ َ ْ َ َ ّ ََْ اض ُمس َخ ِل َف ٍت : و ِمً ؤه ِم املغا ِف ِم العام ِت الكهغباء .والكهغباء ججعل العمل ؾهال .وؿخع ِمل الكهغباء ِِلغغ ِ َ ْ ُ ْ َ َ ْ َ َ َ َ ْ َ َ َّ َ َ ْ َ ُ َّ َ َ ْ َ ْ َ َ َ َّ ُ ْ َ ّ ْ ْ ُ ْ َن ْ َ ْ َ َ َ ْ َ ُ ط َاءة الخل ِفؼٍى ِبالكهغب ِاء ,و ِإلا وغ ِؿل املال ِبـ ِفي غؿاَل ِث كهغبا ِئُ ِت ,وهعبش الععام ِبالكهغب ِاء ,والغ ِاصًى و ِ ْ َ ْ ََ َ َ ْ ْ ُ ْ َ َْ ض َو َّ ألا ْع َ الس َج ِاج ُْ َض ِبالك ْه َغَب ِاء. ِبالكهغب ِاء ,وجى ِظُف َ َْ َ َ َ ٌ َ َّ ُ َ الك ْه َغَب ُاء ُم ِه َّمت ِج ًّضا ِف ْي َخ َُا ِج َىاِ .إطا ِاهلع َع ْذ الك ْه َغَب ُاء ,ح َعع َل ك ُّل ش ْي ٍئ. Lampiran Pertanyaan أجب عن األسئلة اآلتية وفقب لنص القراءة!
.١ماطا حعغٍف/حعغفين بالكهغباء؟ .٢اطكغ مىافع إلاهاعة الكهغبائُت للىاؽ! .٣ما الحضور اطا اهلععذ الكهغباء؟
c.
112
َ َْ َ َ َ ٌ َ ُ َّ َ ". ح َعع َل ك ُّل ش ْي ٍئ, ِإطا ِاهلع َع ْذ الك ْه َغَب ُاء. " الك ْه َغَب ُاء ُم ِه َّمت ِج ًّضا ِف ْي َخ َُا ِج َىا: جغجم هظه الكلمت.٤ ما الفكغة الغئِؿُت عً اللغاءة؟.٥ هل وؿخعُع ؤن وعِش بضون الكهغباء؟.٦ d. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek Menentukan tema dan judul Nama
Skor
Menyimpulkan
Menentukan
isi wacana
ide pokok
No
dalam satu
Siswa
paragraf 20
20
60
100
1. 2. 3.
Dst
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 e.
PedomanPenskoran
Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
Menyimpulkan isi wacana
20
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60
113
tertulis
1.
Adib
2.
Fathur
3.
Zainul Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak, Januari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
Bersahabat
air
Cinta tanah
Menghargai
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatif
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
Religius Peduli
No.
Nama
2. Penilaian Sikap
114
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 4/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:3
7. Keterampilan
: Membaca
B. Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Mengidentifikasi bentuk dan tema wacana secara tepat dan benar tentang tentang ( صوع املسجضperanan masjid). D. Indikator 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang tentang ( صوع املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca.
115
5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu: 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang tentang ( صوع املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
َْ َص ْو ُع امل ْس ِج ِض ُ ْ ْ َ ّ َ ُ ْ َّ َ َ ْ ُ َ َ َ ْ َ ْ َّ َ َ ْ َ َ َ َب ْل َك,امل ْؿل ُم ْى َن َش َعائ َغ ص ًْنه ْم ان ِ عغفىا ؤن املس ِجض مكان ال ِعباص ِة ال ِظي ًؤ ِصي ِفُ ِه ِِ ِ ِ ُ َْ ْ ُ ُ ُ َا َ َف َك.الخ ْعل ُْم َّ اص ات َ ْاملُ ْسج ُض ُم َل ًّغا ل َّلض ْع َىة ْإلا ْؾ َالم َُّت َو َز - َمثال-ان َج ِام ُع ك ْغظ َبت ِباِله َضلـ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ّ ُ ْ َّ َ ْ ْ ُ ُ ْ َ َّ ْ ّ ْ ُ ُ ْ ْ ُ َّ َ ُ ََْ َّ َ ّ الع ّب َو .اط َُاث َوالع ِب ُْ َعت َوالفلك ِ جضعؽ ِفُ ِه العلىم ِ الضً ِيُت والعلىم العامت ِمثل ِ ٍالغ ِ َ َ ُ َْ ْ ْ َ ُ َ َّ َْ َ َ ََ ؤ ْي َل,اؾت ِف ْي هظا ال َج ِامع َو ِف ْي غ ْي ِر ِه ِم ًَ امل َؿ ِاجض ِف ْي ألاه َضلـ َم َج ااها الضع ِ وكاه ِذ َ ْ َ َ َّ َ َ َ ُ ُ ْ َ َ َ ْ ُ ُ ْ َ ْ ُ َ ْ َ ْ ُ ُّ َ َ ْ َ ُ ُّ َّ ُ َ ْ ا .ـ ِ بل كاهىا ًدصلىن على الكخ ِب وعلى العع ِام واملال ِب.ًضفع العالب شِئا ِمً الغؾى ِم
116
ْ َ َ َ َْ َْ َ ْ ٌ َ ٌ َ ُ َ ِلظا وش ِاه ُض ِف ْي ِبال ِصها ك ِث ْي ارا ِم ًَ امل َؿ ِاجض.َوِلل ُم ْؿ ِل ِم ْي َن ِع َى َاًت ك ِب ْي َرة ِب ِئوش ِاء امل َؿ ِاجض َ ْ ُّ ًُبى َِ ْذ َع َلى َؤ ْخ َؿ َ َ َو ُؤط ِْ َئ ْذ ب ْامل, َو ُػ ٍّ َي ْذ ُج ْض َع ُان َها ب ْاآل ًَاث ْال ُل ْغآه َُّت,الى ُظم ,ص ِاب ُْ ِذ ال َج ِم ُْل ِت ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ ْ َ َ ُ َ َ ٌ َ ٌ ُ َ َ ُْ ًَ ك َما وش ِاه ُض ُه ِف ْي َم ْس ِج ِض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ِطل َك ِم,َوؤو ِشئ ْذ ل َها ك َّبت ك ِب ْي َرة َو َم ِأطن ُم ْغج ِف َعت َْ َْ َ َ .امل َؿ ِاجض الك ِب ْي َر ِة ِف ْي ِبال ِصها G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Membaca
Pendekatan
: Kooperatif
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab.
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 halaman 70.
Media
:-
I. Kegiatan Pembelajaran No
1.
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru
menanyakan
kabar
siswa
(peduli)
10 menit
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin,
peduli,
dan
tanggung
117
jawab) 4) Guru
memimpin
do’a
sebelum
pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 7) Guru
mengenai
materi
yang
akan
disampaikan, meliputi kompetensi dasar
dan
indikator
pencapaian
(tanggung jawab)
2.
INTI Eksplorasi 1) Guru menuliskan tema materi yag akan dipelajari di papan tulis dan memberikan gambaran awal tentang
tema
yang
akan
dipelajari (percaya diri, berani, dan kreatif) 2) Siswa melafalkan materi qira’ah tentang
انعبمت
مزافق
secara
bersama-sama dengan panduan guru (berani mencoba) 3) Siswa berkelompok menjadi 8 kelompok (kerjasama) Elaborasi 4) Setiap siswa berdiskusi dengan teman
dalam
masing-masing tentang
bacaan
kelompoknya membahas (kerjasama,
20 menit
118
percaya diri, dan berani) 5) Siswa
menjawab
pertanyaan
secara tertulis mengenai materi
40 menit
qiraah yang telah dipelajari. (percaya diri, tanggung jawab) Konfirmasi 6.) Guru mengoreksi jawaban siswa dan memberikan
penilaian
(tanggung
jawab) 7.) Siswa
mengajukan
pertanyaan
kepada guru tentang hal-hal yang
15 menit
belum di pahami (rasa ingin tahu) 8.) Siswa mendengarkan
kesimpulan
dari guru tentang materi yang telah diajarkan (rasa ingin tahu)
3.
PENUTUP 1) Guru memberikan kesimpulan dari materi yang telah disampaikan serta memberikan motivasi untuk banyak membaca (kreatif, cinta tanah air,
5 menit
dan bersahabat) 2) Guru
mengakhiri
pembelajaran
dengan doa dan salam (religius dan disiplin) Jumlah
91 menit
119
J. Penilaian 1. Penilaian Proses a.
Kisi-kisi penilaian AspekPenilaian Bentuk
No
Indikator
Teknik
Instru
Contoh Instrumen
men 1.
Mengidentifikasi bentuk dan tema Kelompok
Tertulis
(املسجض
انمىضىع
مب
ببنقزاءة؟
dari wacana tulis tentang peranan masjid
يىبسب
)صوعyang telah
dibaca. 2.
Mengidentifikasi tema dan gagasan Kelompok
Tertulis
مب انفكزة انزئيسيت عه انقزاءة؟
utama dari wacana tulis tentang tentang peranan masjid ()صوع املسجض yang telah dibaca. 3.
Mengidentifikasi
makna
kalimat Kelompok
Tertulis
!تزجم هذي انكهمت
Tertulis
أجب عه األسئهت اآلتيت !وفقب نىص انقزاءة
dalam wacana tulis tentang tentang peranan masjid ( )صوع املسجضyang telah dibaca. 4.
Menjawab
pertanyaan
berkaitan Kelompok
dengan wacana tulis tentang tentang peranan masjid ( )صوع املسجضyang telah dibaca.
120
b. Lampiran Materi
َْ َص ْو ُع امل ْس ِج ِض َ َ ْ َ َ َّ ْ َ ْ َ َ َ ُ ْ َ َ َّ ْ ُ َ ّ َ ْ ْ ُ امل ْؿل ُم ْى َن َش َعائ َغ ص ًْنه ْمَ ,ب ْل َك َ ان ِ عغفىا ؤن املس ِجض مكان ال ِعباص ِة ال ِظي ًؤ ِصي ِفُ ِه ِ ِ ِِ ُ ُ ُ ْ َْ ُ َا الخ ْعل ُْمَ .ف َك َ اص ات َّ ْاملُ ْسج ُض ُم َل ًّغا ل َّلض ْع َىة ْإلا ْؾ َالم َُّت َو َز َ ان َج ِام ُع ك ْغظ َبت ِباِله َضلـَ -مثال- ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ُ َ َّ ُ ْ ْ ُ ُ ْ ّ ْ َّ َ ْ ُ ُ ْ ْ َ َّ ْ ُ ّ ََْ َّ الع ّب َو ّ َ اط َُاث َوالع ِب ُْ َعت َوالفلك. جضعؽ ِفُ ِه العلىم ِ الضً ِيُت والعلىم العامت ِمثل ِ الغٍ ِ ِ َ َ ْ َْ ُ َ ْ َّ َ ُ َْ َ ََ َ اؾت ِف ْي هظا ال َج ِامع َو ِف ْي غ ْي ِر ِه ِم ًَ امل َؿ ِاجض ِف ْي ألاه َضلـ َم َج ااها ,ؤ ْي َل الضع وكاه ِذ ِ َّ َ َ ْ َ َ ْ َ ُ ُّ َّ ُ َ ْ ا َ ُّ ُ ْ َ ْ َ ُ ْ َ ْ ُ ُ ْ َ َ َ ْ ُ ُ َ َ َ ـ. ب ال ًضفع العالب شِئا ِمً الغؾى ِم .بل كاهىا ًدصلىن على الكخ ِب وعلى العع ِام وامل ِ ِ ْ َ َ َ َْ ٌ َ ٌ ْ َ َْ َ ُ َ َوِلل ُم ْؿ ِل ِم ْي َن ِع َى َاًت ك ِب ْي َرة ِب ِئوش ِاء امل َؿ ِاجضِ .لظا وش ِاه ُض ِف ْي ِبال ِصها ك ِث ْي ارا ِم ًَ امل َؿ ِاجض ْ َ ُبى َِ ْذ َع َلى َؤ ْخ َؿً ُّ الى ُظمَ ,و ُػ ٍّ َي ْذ ُج ْض َع ُان َها ب ْاآل ًَاث ْال ُل ْغآه َُّتَ ,و ُؤط ِْ َئ ْذ ب ْاملَ َ ص ِاب ُْ ِذ ال َج ِم ُْل ِت, ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ ْ َ َ ُ َ َ ُْ َ َ ُ ٌ َ ٌ َوؤو ِشئ ْذ ل َها ك َّبت ك ِب ْي َرة َو َم ِأطن ُم ْغج ِف َعت ,ك َما وش ِاه ُض ُه ِف ْي َم ْس ِج ِض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ِطل َك ِم ًَ َْ َْ َ َ امل َؿ ِاجض الك ِب ْي َر ِة ِف ْي ِبال ِصها. c. Lampiran Pertanyaan
أجب عن ألاسئلت آلاتيت وفقا لنص القراءة! ؤ .ما املىطىع املىاؾب باللغاءة؟ ب .ما الفكغة الغئِؿُت فلغة الثاوي؟ ث .ما الفكغة الغئِؿُت فلغة الثالثت؟ ر .هل جامع اللغظبت باِلهضلـ مكاها للخعلُم ؟ ج .هل املؿاجضفي بالصها ٌعلىها كبت كبيرة؟ ح .اي العلىم التي جضعؽ في جامع اللغظبت؟ َ َ ْ َ َ َّ ْ َ ْ َ َ َ ُ ْ َّ ُْ َ َ َ ان ال ِع َب َاص ِة ال ِظ ْي ًُؤ ِ ّص َي ِف ُْ ِه امل ْؿ ِل ُم ْىن ش َعا ِئ َغ ِص ًْ ِن ِه ْم " ر .جغجم هظه الكلمت! " عغفىا ؤن املس ِجض مك
121
ُ َْ ْ ْ َ ُ َ َّ َْ َ َ ََ ,اؾت ِف ْي هظا ال َج ِامع َو ِف ْي غ ْي ِر ِه ِم ًَ امل َؿ ِاج ِض ِف ْي ألاه َضلـ َم َج ااها الضع ِ جغجم هظه الكلمت! " وكاه ِذ.ص ُّ ُ َ ْ َ َ ْ َ ُّ ًَ الع َّال ُب َش ِْ ائا ِم " الغ ُؾ ْى ِم ؤي َل ًضفع َ َْ ْ َْ َ َ ُ َ جغجم هظه الكلمت! " ك َما وش ِاه ُض ُه ِف ْي َم ْس ِج ِض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ِطل َك ِم ًَ امل َؿ ِاج ِض الك ِب ْي َر ِة ِف ْي.ط َ َ ".ِبال ِصها هل في بالصها كثيرا مً املؿاجض بىِذ على ؤخؿً الىظم؟.ع d. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek Menentukan tema dan judul Nama
Skor
Menyimpulkan
Menentukan
isi wacana
ide pokok
No
dalam satu
Siswa
paragraf 20
20
60
100
1. 2. 3.
Dst
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 e. PedomanPenskoran Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
122
Menyimpulkan isi wacana
20
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60 tertulis
1.
Abhar
2.
Akbar
3.
Izza Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak, Februari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
bersahabat
air
Cinta tanah
Menghargai
Kerja sama
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatid
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
Religius Peduli
No.
Nama
2. Penilaian Sikap
123
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 4/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:4
7. Keterampilan
: Membaca
B. Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Menemukan makna dan gagasan atau ide wacana secara tepat tentang tentang Masjid Istiqlal ()مسجض الاؾخلالل. D. Indikator 1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( مسجض
)الاؾخلاللyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat.
124
E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu: 1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( مسجض
)الاؾخلاللyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
مسجض الاؾخلالل َْ ْ َ ُؤ ْوش َئ َم ْسج ُض ْ ِالا ْؾخ ْل َالل َع َلى ك ْع َعت َؤ ْعض َج ْب ُل ُغ م َؿ َوامل ْس ِج ُض, ِهك َخا اعا١٢ اخ ُت َها ِ ِ ِ ِ ِ ِ ٍ َ ُ ْ ُ َْ ُ َ َ َ َّ َ َ غ به َخض ًْ َلت َكب ْي َرة َو َؾ :اخت َو ِاؾ َعت جد ِؿ ُع ِلث َما ِه ِمائ ِت َؾ َُّا َع ِة ًَ َخك َّىن امل ْس ِجض ِم ًَ ؤ ْص َوا ِع ِ ِ ِ ِ ُج ِد ْ ُ ْ ََْ ٌ َ ُ ْ َْ ُ َ َْ َ ْ َّ ْ ُ َ َ َوه ِج ُض. َو ِه َي َمك َخ َبت ِإ ْؾال ِم َُّت َواملك ِاجب ِإلا َصا ِعٍَّت.اع امل َغ ِاف ُم ال َع َّامت ؤهى,الض ْو ِع الا َّو ِل ه ِجض ِفي ٌ َ َ َّ َّ َو َهج ُض ف ْي.ط ْىء ُ ُ ْ َ َّ َ ُ ْ َ َ ْ ُ ْ ْ ََْ ْ َّ َ َ ْ َ اخت ؾ:الض ْو ِع الثا ِوي ِ ِ ِ والحى ِفُاث املمخاػة املسصصت ِللى,ِفُ ِه املغ ِاخُض َ َم ْك ُش ْى َف ٌت م َؿ َ َج ْج َع ُل ْاملَ ْسج ُض َج َّدؿ ُع مل َائت َؤ ْلف ُم.اخ ُت َها َخ َى َالي َز َال َزت ه ْك َخا َعاث .ص ٍ ّل ِ ِ ِِ ِ ِ ِ ِ ِ َ َ َ ْ ُ ْ ُ ُ َْ ُ َ ْ ٌ َ ٌ ُ ؤ ْم َخاع َو ٍَي َخ ِهي ِب َى ْج َم ِت٣ َو ََ ْعل ْى ال ُل َّبت ِهال ٌل ًَ ْبل ُغ كع ُغ ُه.َوح ْعل ْى امل ْس ِج َض ك َّبت ك ِب ْي َرة ْ َ َ ْ َ َ َ َ َ ُ َ َ َ ْ ْ ْا ُ َؤ َّما ْامل ْئ َظ َه ُت َف َُ ْب ُل ُغ ِا ْعج َف,ُز َماؾ َُّت !اث ال ُل ْغآ ِه َُّت ً عضص ٌؿاوي عضص لْا, ِؾى ِدُ ِمترا٦٦٦٦ اع َها ِ ِ ِ
125
G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Membaca
Pendekatan
: Kontekstual
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab.
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 halaman 61.
Media
:-
I. Kegiatan Pembelajaran No
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1.
1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru menanyakan kabar siswa (peduli)
10 menit
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin,
peduli,
dan
tanggug
jawab) 4) Guru memimpin do’a sebelum pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 6) Guru
mengenai
materi
yang
akan
126
disampaikan, meliputi kompetensi dasar dan indikator pencapaian (tanggung jawab) INTI 2.
Eksplorasi 1) Guru menuliskan tema materi yag akan dipelajari di papan tulis dan memberikan
gambaran
awal
tentang tema yang akan dipelajari (percaya diri dan kreatif)
15 menit
2) Siswa membaca materi qira’ah tentang انكهزببءdengan panduan guru (berani mencoba) Elaborasi 3.) Siswa memahami materi qira’ah (rasa ingin tahu) 4.) Siswa menjawab pertanyaan secara tertulis mengenai materi qira’ah yang telah dipelajari (percaya diri, tanggung jawab) 5.) Setiap siswa menutup buku ajar dan buku tulis (percaya diri, tanggung jawab, dan berani) 6.) Guru kemudian memimpin para siswa
dengan
menyampaikan
semua pertanyaan tersebut satu persatu untuk dijawab oleh semua siswa.
Siswa
yang
diberi
pertanyaan harus menjawab. Jika tidak bisa maka pertanyaan tersebut akan dilemparkan ke temannya.
45 menit
127
(berani,
percaya
diri,
jujur,
tanggung jawab, dan menghargai prestasi) Konfirmasi 7.) Bersama
guru
dan
siswa
mengevaluasi hasil jawaban siswa (berani,
tanggung
jawab,
dan
peduli) 8.) Guru memberikan rewards kepada siswa
yang
bisa
menjawab
15 menit
pertanyaan dari guru (peduli dan menghargai prestasi) 9.) Guru memberikan kesempatan bagi siswa yang ingin bertanya lagi (rasa ingin tahu) 10.)
Guru merespon pertanyaan
dari siswa (menghargai prestasi) PENUTUP 3.
1) Guru memberikan kesimpulan dari materi yang telah disampaikan serta memberikan motivasi untuk banyak membaca (kreatif, cinta tanah air,
5 menit
dan bersahabat) 2) Guru
mengakhiri
pembelajaran
dengan doa dan salam (religius dan disiplin) Jumlah
92 Menit
128
J. Penilaian 1. Penilaian Proses c. Kisi-kisi penilaian Aspek Penilaian No 1.
Indikator Mengidentifikasi
Teknik makna Individu
Bentuk Instrumen
Contoh Instrumen
Tertulis
! جغجم هظه الكلمت
Tertulis
ما الفكغة الغئِؿُت عً الفلغة
kalimat dalam wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( مسجض
)الاؾخلاللyang telah dibaca. 2.
Menentukan ide pokok dari Individu wacana tulis tentang Masjid
ألاولى؟
Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 3.
Menentukan informasi rinci dari Individu wacana
dari
wacana
Tertulis
tulis
tentang Masjid Istiqlal ( مسجض
)الاؾخلاللyang telah dibaca.
4.
Menjawab pertanyaan berkaitan Individu dengan wacana tulis tentang
Tertulis
ؤًً ًلع مسجض الاؾخلالل؟ مذ ؤوش ئ مسجض الاؾخلالل؟ وعلى ؤي ؤعض ؤوش ئ؟ اطكغ املغافم العامت املىجىصة خىل مسجض الاؾخلالل؟ كم صوعا ملسجض الاؾخلالل؟ ما املغافم العامت في الضوع ألاول مً مسجض الؿخلالل؟ كُف جكىن كبت مسجض الاؾخلالل؟ كُف جكىن مئظهت مسجض الاؾخلالل؟ ؤجب عً ألاؾئلت لْاجُت وفلا !لىص اللغاءة
129
)مسجض الاؾخلالل( Masjid Istiqlal yang telah dibaca.
d. Lampiran materi
مسجض الاؾخلالل َْ ْ ُؤ ْوش َئ َم ْسج ُض ْ ِالا ْؾخ ْل َالل َع َلى ك ْع َعت َؤ ْعض َج ْب ُل ُغ م َؿ َ اخ ُت َها ِ ١٢هك َخا اعاَ ,وامل ْس ِج ُض ِ ِ ِ ِ ِ ٍ َ ُ ْ ُ َ ُ َْ َ َ َ َّ غ به َخض ًْ َلت َكب ْي َرة َو َؾ َ اخت َو ِاؾ َعت جد ِؿ ُع ِلث َما ِه ِمائ ِت َؾ َُّا َع ِةَ ًَ ,خك َّىن امل ْس ِجض ِم ًَ ؤ ْص َو ِاع: ِ ِ ِ ج ِدُ ِ ْ ْ ُ ْ ُ َ ٌ ََْ َْ َ ُ َْ َ ُ ْ َّ ْ َ َ اع امل َغ ِاف ُم ال َع َّامتَ .و ِه َي َمك َخ َبت ِإ ْؾال ِم َُّت َواملك ِاجب ِإلا َصا ِعٍَّتَ .وه ِج ُض الض ْو ِع الا َّو ِل ,ؤهى ه ِجض ِفي َ َ ٌ َّ ط ْىءَ .و َهج ُض ف ْي َّ ْ ُ ْ َ َ ْ ُ َ َّ َ ْ ُ ُ ْ ََْ ْ َ ْ َ َ َّ اخت الض ْو ِع الثا ِوي :ؾ ِفُ ِه املغ ِاخُض ,والحى ِفُاث املمخاػة املسصصت ِللى ِ ِ ِ َم ْك ُش ْى َف ٌت م َؿ َ اخ ُت َها َخ َى َالي َز َال َزت ه ْك َخا َعاثَ .ج ْج َع ُل ْاملَ ْسج ُض َج َّدؿ ُع مل َائت َؤ ْلف ُم َ ص ٍ ّل. ِ ِ ِِ ِ ِ ِ ِ ِ َ َ ُ ُ ْ ُ ْ َ ُ َْ ْ ُ ٌ َ ٌ َوح ْعل ْى امل ْس ِج َض ك َّبت ك ِب ْي َرةَ .و ََ ْعل ْى ال ُل َّبت ِهال ٌل ًَ ْبل ُغ كع ُغ ُه ٣ؤ ْم َخاع َو ٍَي َخ ِهي ِب َى ْج َم ِت ْ ْ ْا َ َ َ ُ َ َ َ َ َ ْ َ َ ْ ُز َماؾ َُّتَ ,ؤ َّما ْامل ْئ َظ َه ُت َف َُ ْب ُل ُغ ِا ْعج َف ُ اث ال ُل ْغآ ِه َُّت! اع َها ِ ٦٦٦٦ؾى ِدُ ِمترا ,عضص ٌؿاوي عضص لْاً ِ ِ ِ e. Lampiran Pertanyaan أجب عن األسئلة اآلتية وفقب لنص القراءة!
.١ؤًً ًلع مسجض الاؾخلالل؟ .٢مذ ؤوش ئ مسجض الاؾخلالل؟ وعلى ؤي ؤعض ؤوش ئ؟ .٣اطكغ املغافم العامت املىجىصة خىل مسجض الاؾخلالل؟ .٤كم صوعا ملسجض الاؾخلالل؟ .٥ما املغافم العامت في الضوع ألاول مً مسجض الؿخلالل؟ .٦كُف جكىن كبت مسجض الاؾخلالل؟
130
كُف جكىن مئظهت مسجض الاؾخلالل؟.٧ َْ
ْ
" جغجم هظه الكلمت ! " َج ْج َع ُل املَ ْس ِج ُض َج َّد ِؿ ُع ِ ِمل َائ ِت ؤل ِف ُم َص ٍ ّل.٨
ْ َ َ ْ َ َ َ َ َ ُ َ َ َ ْ ْ ْا ُ جغجم هظه الكلمت ! " َؤ َّما ْامل ْئ َظ َه ُت َف َُ ْب ُل ُغ ِا ْعج َف.٩ " اث ال ُل ْغآ ِه َُّت ً عضص ٌؿاوي عضص لْا, ِؾى ِدُ ِمترا٦٦٦٦ اع َها ِ ِ
ما الفكغة الغئِؿُت عً الفلغة ألاولى؟.١١ f. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek Menentukan tema dan judul Nama
Skor
Menyimpulkan
Menentukan
isi wacana
ide pokok
No
dalam satu
Siswa
paragraf 20
20
60
100
1. 2. 3.
Dst
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 g. PedomanPenskoran Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
Menyimpulkan isi wacana
20
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60
131
tertulis
1.
Adib
2.
Fathur
3.
Zainul Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak,
Februari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
Bersahabat
air
Cinta tanah
Menghargai
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatid
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
No.
Nama
Religius Peduli
2. Penilaian Sikap
132
LAMPIRAN 7 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 5/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:1
7. Keterampilan
: Membaca
B. Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Mengidentifikasi bentuk dan tema wacana secara tepat dan benar tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. D. Indikator 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat.
133
E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu: 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
ُ ْ َ امل َغا ِف ُم ال َع َّامت
ُ َ ا ُ َّ َ ُ ْ َ ْ َ َ ْ ُ ُ َ ْ ْ َ ُ ْ ُ ْ َّ َ َ ْ َ َ َْ ُ ح ْؿ ِهال ِمل َما َع َؾ ِت..اؽ ِ وش ِاهض ؤهىاع الىؾا ِئ ِل ال ِتي جلىم ِبخى ِفي ِرها الحكىمت ؤو غيرها ِللى ْ ََ ْ َ ْ َ : هظ ِه الىؾا ِئل ِ و ِمً ؤه ِ ّم.ؤع َم ِال ِه ْم ُ َ ْ ْ ُ ْ ْ َ اع َُّت ِ (ا) الدؿ ِهُالث ِالاج ِخم ْ َ ْ َ ُْ َ ََ ْ َ َ َ ْ ْ َ َ َّ َ ْْ ْ .اث َو َص ْو ُع ال ِع َب َاص ِة ِ َُ اع َُّ ِت ِمث ُل املضا ِع ِؽ وامل ْؿدشف ِ ال ِت ْي ً ِخ ُّم جى ِفي ُرها ِملص ِال ِح ِهم الاج ِخم َ ْ َ ُ ْ (ب) الدش ِه ُْال ُث ال َع َّامت ْ َْ ْ َّ َّ َ َ َ ُ ْ ْ َ ُّ َ ْ َّ ِمث ُل الش َى ِاع ِع َوال ِع َىا َعة الك ْه َغِب َُّت,اؽ َج ِم ُْ اعا ِ ال ِتي ً ِخم جى ِفيرها ِملص ِال ِح الى ْ َ َ ْ َْ َ ْ َ َ َ ُ ْ َ ُ ْ َ ْ َ َْ . ِم ًْ ف ْىق ال ُب ْر ِج الل ْى ِم ّ ِي.ض امل َغ ِاف ِم ال َع َّام ِت َو ِف ْي جاكغجا وؿخ ِعُع ؤن وش ِاهض بع َ ُ َ ْ َ َْ َْ َ َ ْ َ َ ْ َ َ َّ هظا امل ْس ِج ُض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ُه ِم ًَ امل َؿ ِاج َض ال ِت ْي ج ْغج ِف ُع َم ِأط ُن َها,ه ْىظ ُغ ِف ْي ِامل ْىظ ِاع ؤش َُاء ك ِث ْي َرة ََ َُْ َّ ُ َ ْ َ ُّ ُ َ ْ ُ ُ ََْ َ َ َ َ َّ إ َلى َو ُج ُؿ ْى ُع.اؽ ِ هظ ِه شى ِاعع جؼص ِخ ُم ِب ِ و.أآلث املىاصال ِث ِ و.الؿ َم ِاء ِ ِ هظ ِه جؿىع ًمغ فىكه الى َ ُ َ َ ْ ُ َ َ ْ َ َّ َ جل َك َم. ًَ ْمش ي َعل ْي َها املشاة, َو َعلى َجاهب الش َىاعع ؤ ْعصفت.الؿ َُّا َعاث ْ ؤز َغي ج ُم ُّغ ص ِاب ُْ ِذ ِ َّ عليها ِ ِ ِ ِِ ِ ِ
134
َ ْ َّ َ َ َ ْ َ ْ ْ ْ َ ُ ْ َ ْ َ ُ ْ َ ْ َ َ ُّ ْ ع ْ َّ ْ َ َ ُ َ ّ ُ ْ ُ ُ ْو ,الضخ َمت الك ِث ْي َرة ووؿخ ِعُع ؤن هىظغ ِفي ِاملىظ ِاع املبا ِوي. و ِهي جى ِظم املغ ع.الىى ِ ِفي الع ِغٍ ِم ّ اؾت َو َم َباو َي ْالى َػا َ اث َو ْاملَ َد َّالث َ َ ّ ص ُغ ْ م ْن َها َك .الخ َجا ِعٍَّ ِت ِ ِ ع ِ ِ الغئ ِ ِ G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Reading Guide
Pendekatan
: Kooperatif
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2
Media
: Kertas lampiran yang bertuliskan bacaan tentang مزافق انعبمتbeserta dengan kisi-kisinya.
I. Kegiatan Pembelajaran No
1.
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru
menanyakan
kabar
siswa
(peduli)
10 menit
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin,
peduli,
dan
tanggung
do’a
sebelum
jawab) 4) Guru
memimpin
pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi
135
minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 6) Guru
mengenai
materi
yang
akan
disampaikan, meliputi kompetensi dasar
dan
indikator
pencapaian
(tanggung jawab)
2.
INTI Eksplorasi 1) Guru menuliskan tema materi yag akan dipelajari di papan tulis dan memberikan gambaran awal tentang tema yang akan dipelajari (percaya diri, berani, dan kreatif)
15 menit
2) Siswa melafalkan materi qira’ah tentang مزافق انعبمتsecara bersamasama dan bergiliran dengan panduan guru (berani mencoba) 3) Siswa mencari kata yang sulit dalam wacana lisan tentang
مزافق انعبمت
yang telah dibacanya (rasa ingin tahu) 4) Siswa
bertanya
kepada
guru
mengenai isi wacana lisan tentang مزافق انعبمتyang belum dipahami (rasa ingin tahu dan percaya diri) 5) Siswa
berkelompok
menjadi
8
kelompok setelah diberi lembaran kertas yang berisi materi beserta dengan kisi-kisinya (kerjasama)
136
Elaborasi 6.) Setiap siswa berdiskusi dengan teman dalam kelompoknya masingmasing membahas tentang
tema,
gagasan,
yang
dan
makna
terkandung dalam bacaan tersebut (kerjasama, percaya diri, dan berani) 7.) Kemudian siswa mengerjakan atau menjawab yang
pertanyaan-pertanyaan
terdapat
dalam
45 menit
kisi-kisi
(percaya diri dan berani) 8.) Setiap kelompok secara bergiliran mempresentasikan
hasil
kerja
kelompoknya. Sementara kelompok yang lainnya memperhatikan dan mencermatinya serta memberikan tanggapan terhadap apa yang sedang dipresentasikan
oleh
kelompok
lainnya (percaya diri, tanggung jawab, dan berani) Konfirmasi 9.) Bersama
guru
dan
siswa
mengevaluasi hasil dari presentasi masing-masing kelompok (berani, tanggung jawab, dan peduli) 10.)
Guru memberikan rewards
kepada para siswa yag berhasil menyelesaikan mempesentasikan
dan tugas-tugasnya
(peduli dan menghargai prestasi) 11.)
Guru
memberikan
15 menit
137
kesempatan bagi siswa yang ingin bertanya (rasa ingin tahu) 12.)
Guru merespon pertanyaan
dari siswa (menghargai prestasi)
3.
PENUTUP 1) Guru memberikan kesimpulan dari materi yang telah disampaikan serta memberikan motivasi untuk banyak membaca (kreatif, cinta tanah air,
5 menit
dan bersahabat) 2) Guru
mengakhiri
pembelajaran
dengan doa dan salam (religius dan disiplin) 93 menit
Jumlah J. Penilaian 1. Penilaian Proses a. Kisi-kisi penilaian
AspekPenilaian Bentuk No
Indikator
Teknik
Instru men
1.
Mengidentifikasi bentuk dan tema Kelompok
Tertulis
Contoh Instrumen مب انمىضىع يىبسب ببنقزاءة؟
dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca. 2.
Mengidentifikasi tema dan gagasan Kelompok utama dari wacana tulis tentang fasilitas umum ( )مزافق انعبمتyang telah dibaca.
Tertulis
مب انفكزة انزئيسيت عه انقزاءة؟
138
تزجم هذي انكهمت!
Tertulis
أجب عه األسئهت اآلتيت وفقب نىص انقزاءة!
Tertulis
kalimat Kelompok
makna
Mengidentifikasi
3.
dalam wacana tulis tentang fasilitas ) yang telah dibaca.مزافق انعبمت( umum berkaitan Kelompok
pertanyaan
Menjawab
4.
dengan wacana tulis tentang fasilitas ) yang telah dibacaمزافق انعبمت( umum
b. Lampiran materi beserta degan kisi-kisinya
ْ ُ َ امل َغا ِف ُم ال َع َّامت
َ ا ُ ُو َشاه ُض َؤ ْه َى َ الح ُك ْى َمت َؤ ْو َغ ْي ُر َها ل َّ اع ْال َى َؾائل َّالت ْي َج ُل ْى ُم ب َخ ْىف ْير َها ُ اؽ ..ح ْؿ ِهال ِمل َما َع َؾ ِت لى ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ْ َؤ ْع َماله ْمَ .وم ًْ َؤ َ ّ هظ ِه ال َى َؾا ِئل : م ه ِ ِ ِِ ِ َ ْ ْ ُ ْ ْ َ ُ اع َُّت (ا) الدؿ ِهُ ِالث ِالاج ِخم ِ ْ ْ َ ُْ َ ْ َ َّ َ َ ْ ْ َ َ َ ْ ْْ َ اع َُّ ِت ِمث ُل امل َضا ِعؽ َوامل ْؿدشف َُاث َو َص ْو ُع ال ِع َب َاص ِة. ال ِت ْي ً ِخ ُّم جى ِفي ُرها ِملص ِال ِح ِهم الاج ِخم ِ َ ْ َ ْ ُ (ب) الدش ِه ُْال ُث ال َع َّامت ْ َْ ْ َّ صالح َّ َّالت ْي ًَخ ُّم َج ْىف ْي ُر َها ملَ َ اؽ َج ِم ُْ اعاِ ,مث ُل الش َى ِاع ِع َوال ِع َىا َعة الك ْه َغِب َُّت. الى ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ َ ْ ْ َ ْ َ ْ ُ َ ْ ُ َ َ َ ْ َ َْ َْ ض امل َغ ِاف ِم ال َع َّام ِتِ .م ًْ ف ْىق ال ُب ْر ِج الل ْى ِم ّ ِي. َو ِف ْي جاكغجا وؿخ ِعُع ؤن وش ِاهض بع َ َ ُ ْ َ َْ َ َْ َ ْ َ َ ْ َّ َ َ ه ْىظ ُغ ِف ْي ِامل ْىظ ِاع ؤش َُاء ك ِث ْي َرة ,هظا امل ْس ِج ُض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ُه ِم ًَ امل َؿ ِاج َض ال ِت ْي ج ْغج ِف ُع َم ِأط ُن َها اص َالثَ .وهظه ُج ُؿ ْىع ًَ ُم ُّغ َف ْى َك ُه َّ الؿ َماءَ .وهظه َش َىاعع َج ْؼ َصخ ُم بأآلث ْاملُ َى َ إ َلى َّ اؽَ .و ُج ُؿ ْى ُع الى ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ ُ َ َّ الش َىاعع ؤ ْعص َفتْ ًَ ,مش ي َع َل ْي َها املُ َشاة .ج ْل َك َم َ ؤ ْز َغي َج ُم ُّغ َع َل ْي َها َّ ص ِاب ُْ ِذ اثَ .و َعلى َجا ِه ِب الؿ َُّا َع ِ ِ ِ ِِ ِ َ ُّ ْ ع ْ َّ ْ َ َ ُ َ ّ ُ ْ ُ ُ ْو َ َ ْ َ ْ ُ َ ْ َ ْ ُ َ ْ ْ ْ َ ْ َ َ َ َّ ْ الضخ َمت الك ِث ْي َرة, الىى ِ ِفي الع ِغٍ ِم .و ِهي جى ِظم املغ ع .ووؿخ ِعُع ؤن هىظغ ِفي ِاملىظ ِاع املبا ِوي اؾت َو َم َباو َي ْالى َػا َ اث َو ْاملَ َد َّالث ّ ص ُغ ّ َ َ م ْن َها َك ْ الخ َجا ِعٍَّ ِت. ِ ِ ع ِ الغئ ِ ِ ِ
139
Kisi-kisi
أجب عن ألاسئلت آلاتيت وفقا لنص القراءة! ؤ .ما املىطىع ًىاؾب باللغاءة؟ ْ ْ َ َْ َ َْ بَ - .و ِم ًْ ؤ َه ِ ّم امل َغا ِف ِم ال َع َّام ِت الك ْه ُغَباء .امل َغا ِف ِم ال َع َّام ِت بمعنى؟ ث .ما الفكغة الغئِؿُت عً اللغاءة؟ ر .ماطا حعغٍف /حعغٍفين باملغافم العامت؟ ج .كم ؤهىاع الىؾائل التي جلىم بخىفيرها الحكىمت ؤو غيرها للىاؽ؟ ح. ر. ص. ط. ع.
هل وؿخعُع ؤن وشاهض بعض املغافم العامت في جاكغجا؟ اطكغ ! َ َ َ ْ َ ْ ُ َ ْ َ ْ ُ َ ْ ْ ْ َ ْ َ َ َ َّ ْ الضخ َمت الك ِث ْي َرة" جغجم هظه الكلمت! " .ووؿخ ِعُع ؤن هىظغ ِفي ِاملىظ ِاع املبا ِوي َ ْ َْ ًَل ُع ال ُب ْر ُج الل ْى ِم ُّي ِف ْي......؟ ْ َ . . . . . . . . . . . . . . .م ْث ُل َّ الؿ َُّ َاعاث َوال َحا ِفالث. ِ ًَ ْؼ َص ِخ ُم ْى َن . . . . . . . .ب َّ اث الؿ َاع ِ ِ C. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek
Skor Menentukan
Menyimpulkan
ide pokok
isi wacana
Menentukan tema dan judul Nama No
dalam satu
Siswa
paragraf 100
60
20
20 1. 2. Dst
3.
140
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 d. PedomanPenskoran Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
Menyimpulkan isi wacana
20
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60 tertulis
1.
Annisa
2.
Jauhar
3.
Lukman Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
bersahabat
air
Cinta tanah
Menghargai
Kerja sama
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatid
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
Religius Peduli
Nama
No.
2. Penilaian Sikap
141
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak, Januari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
142
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 5/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:2
7. Keterampilan
: Membaca
B. Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Menemukan makna dan gagasan atau ide wacana secara tepat tentang tentang listrik ()انكهزببء. D. Indikator 1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat.
143
E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu: 1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
َ الك ْه َغَب ُاء ْ َ َْ َ َو ِم ًْ ؤ َه ِ ّم امل َغا ِف ِم ال َع َّام ِت الك ْه َغَب ُاء ْ ا َْ َ َوالك ْه َغَب ُاء ج ْج َع َل ال َع َم َل َؾ ْهال ْ َ ْ َ َ ََ ْ َ ْ ُ َ َ ْ َ : اض ُمس َخ ِل َفت ِ وؿخع ِمل الكهغباء ِِلغغ ْ ّ َ ْ ُ َّ َ َ َ ْ َ ْ َ َ َّ ُ َ ْ َ َ َّ َ َ ْ َ َ َ َ ْ َ َ ْ ُ ْ َ َْ ,الخل ِف ْؼٍُ ْىن ِبالك ْه َغَب ِاء ِ والغ ِاصًى و, وهعبش الععام ِبالكهغب ِاء,وغ ِؿل املال ِبـ ِفي غؿاَل ِث كهغبا ِئُ ِت َ ْ ُ ْ ْ َ َ ََ ْ َ ْ ُ َ َ ْ َ َْ َّ ض َو َ ألا ْع .الس َج ِاج ُْض ِبالك ْه َغَب ِاء وجى ِظُف,و ِإلاطاءة ِبالكهغب ِاء َْ ّ ُ َ َّ َ َ َ َ ْ َ ْ َ َ َ ْ َ َ َ َ ْ ًّ ٌ َّ ُ ُ َ َ ْ َ ! حععل كل شي ٍئ, ِإطا ِاهلععذ الكهغباء.الكهغباء م ِهمت ِجضا ِفي خُا ِجىا G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Reading Guide
Pendekatan
: Komunikatif
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab.
144
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 halaman 61.
Media
: Kertas lampiran yang bertuliskan bacaan tentang انكهزببءbeserta dengan kisi-kisinya.
I. Kegiatan Pembelajaran No
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1.
1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru
menanyakan
kabar
siswa
(peduli)
10 menit
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin, peduli, dan tanggug jawab) 4) Guru
memimpin
do’a
sebelum
pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 6) Guru
mengenai
materi
yang
akan
disampaikan, meliputi kompetensi dasar
dan
indikator
pencapaian
(tanggung jawab) INTI 2.
Eksplorasi 1) Guru menuliskan tema materi yag akan dipelajari di papan tulis dan memberikan gambaran awal tentang
145
tema yang akan dipelajari (percaya diri dan kreatif) 2) Guru membagikan kertas yang berisi materi, kisi-kisi yang berupa peta konsep,
serta
pertanyaan
yang
15 menit
berkaitan dengan materi bacaan (tanggung jawab) 3) Siswa
membaca
materi
qira’ah
tentang انكهزببءdengan diberi batasan waktu (8 menit) (berani mencoba) 4) Siswa mencari kata yang sulit dalam wacana lisan tentang انكهزببءyang telah dibacanya (rasa ingin tahu) 5) Siswa
bertanya
kepada
guru
mengenai isi wacana lisan tentang انكهزببءyang belum dipahami (rasa ingin tahu dan percaya diri) Elaborasi 6) Setiap siswa mengisi/melengkapi peta konsep yang berkaitan dengan bacaan tentang listrik (percaya diri dan berani) 7) Kemudian
siswa
menjawab
pertanyaan-pertanyaan yang terdapat dalam lembaran kertas yang telah dibagikan sebelumnya (percaya diri dan berani) 8) Setiap siswa menutup buku ajar dan kertas yang telah dibagikan, setelah sebelumnya menjawab pertanyaan yang ada di dalam kertas tersebut
45 menit
146
(percaya diri, tanggung jawab, dan berani) 9) Guru kemudian memimpin para siswa dengan menyampaikan semua pertanyaan tersebut satu persatu untuk dijawab oleh para siswa dengan sistem berebut. Siapa yang lebih dahulu mengangkat tangan maka
guru
sebagai
akan
siswa
menjawab
menunjuknya
yang
berhak
pentanyaan
(berani,
percaya diri, jujur, tanggung jawab, dan menghargai prestasi) Konfirmasi 10.)
Bersama guru dan siswa
mengevaluasi hasil jawaban siswa (berani, tanggung jawab, dan peduli) 11.)
Guru memberikan rewards
kepada
siswa
yang
berani
mengangkat tangan serta menjawab pertanyaan
dari guru (peduli dan
menghargai prestasi) 12.)
Guru
15 menit memberikan
kesempatan bagi siswa yang ingin bertanya lagi (rasa ingin tahu) 13.)
Guru merespon pertanyaan
dari siswa (menghargai prestasi) PENUTUP 3.
1) Guru memberikan kesimpulan dari materi yang telah disampaikan serta memberikan motivasi untuk banyak
147
membaca (kreatif, cinta tanah air,
5 menit
dan bersahabat) 2) Guru
mengakhiri
pembelajaran
dengan doa dan salam (religius dan disiplin) 94 Menit
Jumlah
J. Penilaian 1. Penilaian Proses a. Kisi-kisi penilaian Aspek Penilaian No 1.
Indikator Mengidentifikasi
Teknik makna Individu
Bentuk Instrumen
Contoh Instrumen
Tertulis
! جغجم هظه الكلمت
Tertulis
مب انفكزة انزئيسيت عه انقزاءة؟
Tertulis
حعغفين بالكهغباء؟/ماطا حعغٍف اطكغ مىافع إلاهاعة الكهغبائُت ! للىاؽ هل وؿخعُع ؤن وعِش بضون الكهغباء؟ ما الحضور اطا اهلععذ الكهغباء؟
Tertulis
أجب عه األسئهت اآلتيت وفقب نىص !انقزاءة
kalimat dalam wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca. 2.
Menentukan ide pokok dari Individu wacana tulis tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca.
3.
Menentukan informasi rinci dari Individu wacana
dari
wacana
tulis
tentang listrik ( )انكهزببءyang telah dibaca.
4.
Menjawab pertanyaan berkaitan Individu dengan wacana tulis tentang
148
telah
yang
)انكهزببء(
listrik dibaca.
b. Lampiran materi beserta degan kisi-kisinya
َ الك ْه َغَب ُاء َ ْ َو ِم ًْ َؤ َه ّم ْاملَ َغا ِفم ْال َع َّ الك ْه َغَب ُاءَ .و ْال َك ْه َغَب ُاء َج ْج َع َل ْال َع َم َل َؾ ْه االَ .و ْؿ َخ ْع ِم ُل ْال َك ْه َغَب َاء ِ َِل ْغ َ اض ُمس َخ ِل َف ٍت : غ ت ام ِ ِ ِ ِ َ ْ ُ ْ َ َ ْ َ َ َ َ ْ َ َ َّ َ َ ْ َ ُ َّ َ َ ْ َ ْ َ َ َ َّ ُ ْ َ ّ ْ ْ ُ ْ َن ْ َ ْ َ َ َ ْ َ َ ُ الخل ِفؼٍى ِبالكهغب ِاء ,و ِإلاطاءة وغ ِؿل املال ِبـ ِفي غؿاَل ِث كهغبا ِئُ ِت ,وهعبش الععام ِبالكهغب ِاء ,والغ ِاصًى و ِ ْ َ ْ ََ َ َ ْ ْ ُ ْ َ َْ ض َو َّ ألا ْع َ الس َج ِاج ُْ َض ِبالك ْه َغَب ِاء. ِبالكهغب ِاء ,وجى ِظُف َ َْ َ َ َ ٌ َ َّ ُ َ الك ْه َغَب ُاء ُم ِه َّمت ِج ًّضا ِف ْي َخ َُا ِج َىاِ .إطا ِاهلع َع ْذ الك ْه َغَب ُاء ,ح َعع َل ك ُّل ش ْي ٍئ. الكهغباء
حعغٍف الكهغباء
أجب عن األسئلة اآلتية وفقب لنص القراءة!
.١ماطا حعغٍف/حعغفين بالكهغباء؟ .٢اطكغ مىافع إلاهاعة الكهغبائُت للىاؽ!
ؤغغاض الكهغباء
149
ما الحضور اطا اهلععذ الكهغباء؟.٣ َ َْ َ َ َ ٌ َ ُ َّ َ ". ح َعع َل ك ُّل ش ْي ٍئ, ِإطا ِاهلع َع ْذ الك ْه َغَب ُاء. " الك ْه َغَب ُاء ُم ِه َّمت ِج ًّضا ِف ْي َخ َُا ِج َىا: جغجم هظه الكلمت.٤ ما الفكغة الغئِؿُت عً اللغاءة؟.٥ هل وؿخعُع ؤن وعِش بضون الكهغباء؟.٦ c. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek Menentukan tema dan judul Nama
Skor
Menyimpulkan
Menentukan
isi wacana
ide pokok
No
dalam satu
Siswa
paragraf 20
20
60
100
1. 2. 3.
Dst
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 d. Pedoman Penskoran Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
Menyimpulkan isi wacana
20
150
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60 tertulis
1.
Adib
2.
Fathur
3.
Zainul Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak, Januari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
Bersahabat
air
Cinta tanah
Menghargai
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatif
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
Religius Peduli
No.
Nama
2. Penilaian Sikap
151
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 5/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:3
7. Keterampilan
: Membaca
B. Standar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Mengidentifikasi bentuk dan tema wacana secara tepat dan benar tentang tentang ( صوع املسجضperanan masjid). D. Indikator 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang tentang ( صوع املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca.
152
5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu: 1. Mengidentifikasi bentuk dan tema dari wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 2. Mengidentifikasi tema dan gagasan utama dari wacana tulis tentang tentang ( صوع املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 3. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang tentang صوع
( املسجضperanan masjid) yang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, kerja sama, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
َْ َص ْو ُع امل ْس ِج ِض ُ ْ ْ َ ّ َ ُ ْ َّ َ َ ْ ُ َ َ َ ْ َ ْ َّ َ َ ْ َ َ َ َب ْل َك,امل ْؿل ُم ْى َن َش َعائ َغ ص ًْنه ْم ان ِ عغفىا ؤن املس ِجض مكان ال ِعباص ِة ال ِظي ًؤ ِصي ِفُ ِه ِِ ِ ِ ُ َْ ْ ُ ُ ُ َا َ َف َك.الخ ْعل ُْم َّ اص ات َ ْاملُ ْسج ُض ُم َل ًّغا ل َّلض ْع َىة ْإلا ْؾ َالم َُّت َو َز - َمثال-ان َج ِام ُع ك ْغظ َبت ِباِله َضلـ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ّ ُ ْ َّ َ ْ ْ ُ ُ ْ َ َّ ْ ّ ْ ُ ُ ْ ْ ُ َّ َ ُ ََْ َّ َ ّ الع ّب َو .اط َُاث َوالع ِب ُْ َعت َوالفلك ِ جضعؽ ِفُ ِه العلىم ِ الضً ِيُت والعلىم العامت ِمثل ِ ٍالغ ِ َ َ ُ َْ ْ ْ َ ُ َ َّ َْ َ َ ََ ؤ ْي َل,اؾت ِف ْي هظا ال َج ِامع َو ِف ْي غ ْي ِر ِه ِم ًَ امل َؿ ِاجض ِف ْي ألاه َضلـ َم َج ااها الضع ِ وكاه ِذ َ ْ َ َ َّ َ َ َ ُ ُ ْ َ َ َ ْ ُ ُ ْ َ ْ ُ َ ْ َ ْ ُ ُّ َ َ ْ َ ُ ُّ َّ ُ َ ْ ا .ـ ِ بل كاهىا ًدصلىن على الكخ ِب وعلى العع ِام واملال ِب.ًضفع العالب شِئا ِمً الغؾى ِم
153
ْ َ َ َ َْ َْ َ ْ ٌ َ ٌ َ ُ َ ِلظا وش ِاه ُض ِف ْي ِبال ِصها ك ِث ْي ارا ِم ًَ امل َؿ ِاجض.َوِلل ُم ْؿ ِل ِم ْي َن ِع َى َاًت ك ِب ْي َرة ِب ِئوش ِاء امل َؿ ِاجض َ ْ ُّ ًُبى َِ ْذ َع َلى َؤ ْخ َؿ َ َ َو ُؤط ِْ َئ ْذ ب ْامل, َو ُػ ٍّ َي ْذ ُج ْض َع ُان َها ب ْاآل ًَاث ْال ُل ْغآه َُّت,الى ُظم ,ص ِاب ُْ ِذ ال َج ِم ُْل ِت ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ ْ َ َ ُ َ َ ٌ َ ٌ ُ َ َ ُْ ًَ ك َما وش ِاه ُض ُه ِف ْي َم ْس ِج ِض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ِطل َك ِم,َوؤو ِشئ ْذ ل َها ك َّبت ك ِب ْي َرة َو َم ِأطن ُم ْغج ِف َعت َْ َْ َ َ .امل َؿ ِاجض الك ِب ْي َر ِة ِف ْي ِبال ِصها G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Reading Guide
Pendekatan
: Kooperatif
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab.
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 halaman 70.
Media
: Kertas lampiran yang bertuliskan bacaan tentang
صوع املسجضbeserta dengan kisi-kisinya. I. Kegiatan Pembelajaran No
1.
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru
menanyakan
(peduli)
kabar
siswa 10 menit
154
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin,
peduli,
dan
tanggug
memimpin
do’a
sebelum
jawab) 4) Guru
pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 6) Guru
mengenai
materi
yang
akan
disampaikan, meliputi kompetensi dasar dan indikator
pencapaian
(tanggung jawab)
2.
INTI Eksplorasi 1) Guru menuliskan tema materi yag akan dipelajari di papan tulis dan memberikan gambaran awal tentang tema yang akan dipelajari (percaya diri, berani dan kreatif) 2) Siswa
membaca
materi
qira’ah
tentang صوع املسجضsecara seksama 15 menit
(berani mencoba) 3) Siswa mencari kata yang sulit dalam wacana lisan tentang صوع املسجضyang telah dibacanya (rasa ingin tahu) 4) Siswa
bertanya
kepada
guru
mengenai isi wacana lisan tentang
155
صوع املسجضyang belum dipahami (rasa ingin tahu dan percaya diri) 5) Siswa
berkelompok
menjadi
8
kelompok setelah diberi lembaran kertas yang berisi materi beserta dengan kisi-kisinya (kerjasama) Elaborasi 6.) Setiap siswa berdiskusi dengan teman dalam kelompoknya masingmasing membahas tentang
tema,
gagasan,
yang
dan
makna
terkandung dalam bacaan tersebut (kerjasama,
percaya
diri,
dan
berani) 7.) Kemudian siswa mengerjakan atau menjawab yang
pertanyaan-pertanyaan
terdapat
dalam
kisi-kisi 45 menit
(percaya diri dan berani) 8.) Setiap kelompok secara bergiliran mempresentasikan
hasil
kerja
kelompoknya. Sementara kelompok yang lainnya memperhatikan dan mencermatinya serta memberikan tanggapan sedang
terhadap
apa
dipresentasikan
yang oleh
kelompok lainnya (percaya diri, tanggung jawab, dan berani) Konfirmasi 9.) Bersama
guru
dan
siswa
mengevaluasi hasil dari presentasi
156
masing-masing kelompok (berani, tanggung jawab, dan peduli) 10.)
Guru memberikan rewards
kepada para siswa yag berhasil menyelesaikan mempesentasikan
dan tugas-tugasnya
(peduli dan menghargai prestasi) 11.)
Guru
15 menit
memberikan
kesempatan bagi siswa yang ingin bertanya (rasa ingin tahu) 12.)
Guru merespon pertanyaan
dari siswa (menghargai prestasi)
3.
PENUTUP 1) Guru memberikan kesimpulan dari materi yang telah disampaikan serta memberikan motivasi untuk banyak membaca (kreatif, cinta tanah air, dan bersahabat) 2) Guru
mengakhiri
5 menit pembelajaran
dengan doa dan salam (religious dan disiplin) Jumlah
95 Menit
157
J. Penilaian 1. Penilaian Proses a. Kisi-kisi penilaian AspekPenilaian Bentuk No
Indikator
Teknik
Instru
Contoh Instrumen
men 1.
Mengidentifikasi bentuk dan tema Kelompok
Tertulis
(املسجض
انمىضىع
مب
ببنقزاءة؟
dari wacana tulis tentang peranan masjid
يىبسب
)صوعyang telah
dibaca. 2.
Mengidentifikasi tema dan gagasan Kelompok
Tertulis
مب انفكزة انزئيسيت عه انقزاءة؟
utama dari wacana tulis tentang tentang peranan masjid ()صوع املسجض yang telah dibaca. 3.
Mengidentifikasi
makna
kalimat Kelompok
Tertulis
!تزجم هذي انكهمت
Tertulis
أجب عه األسئهت اآلتيت !وفقب نىص انقزاءة
dalam wacana tulis tentang tentang peranan masjid ( )صوع املسجضyang telah dibaca. 4.
Menjawab
pertanyaan
berkaitan Kelompok
dengan wacana tulis tentang tentang peranan masjid ( )صوع املسجضyang telah dibaca.
158
b. Lampiran materi beserta degan kisi-kisinya
َْ َص ْو ُع امل ْس ِج ِض َ َ ْ َ َ َّ ْ َ ْ َ َ َ ُ ْ َ َ َّ ْ ُ َ ّ َ ْ ْ ُ امل ْؿل ُم ْى َن َش َعائ َغ ص ًْنه ْمَ ,ب ْل َك َ ان ِ عغفىا ؤن املس ِجض مكان ال ِعباص ِة ال ِظي ًؤ ِصي ِفُ ِه ِ ِ ِِ ُ ُ ُ ْ َْ ُ َا الخ ْعل ُْمَ .ف َك َ اص ات َّ ْاملُ ْسج ُض ُم َل ًّغا ل َّلض ْع َىة ْإلا ْؾ َالم َُّت َو َز َ ان َج ِام ُع ك ْغظ َبت ِباِله َضلـَ -مثال- ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ُ َ َّ ُ ْ ْ ُ ُ ْ ّ ْ َّ َ ْ ُ ُ ْ ْ َ َّ ْ ُ ّ ََْ َّ الع ّب َو ّ َ اط َُاث َوالع ِب ُْ َعت َوالفلك. جضعؽ ِفُ ِه العلىم ِ الضً ِيُت والعلىم العامت ِمثل ِ الغٍ ِ ِ َ َ ْ َْ ُ َ ْ َّ َ ُ َْ َ ََ َ اؾت ِف ْي هظا ال َج ِامع َو ِف ْي غ ْي ِر ِه ِم ًَ امل َؿ ِاجض ِف ْي ألاه َضلـ َم َج ااها ,ؤ ْي َل الضع وكاه ِذ ِ َّ َ َ ْ َ َ ْ َ ُ ُّ َّ ُ َ ْ ا َ ُّ ُ ْ َ ْ َ ُ ْ َ ْ ُ ُ ْ َ َ َ ْ ُ ُ َ َ َ ـ. ب ال ًضفع العالب شِئا ِمً الغؾى ِم .بل كاهىا ًدصلىن على الكخ ِب وعلى العع ِام وامل ِ ِ ْ َ َ َ َْ ٌ َ ٌ ْ َ َْ َ ُ َ َوِلل ُم ْؿ ِل ِم ْي َن ِع َى َاًت ك ِب ْي َرة ِب ِئوش ِاء امل َؿ ِاجضِ .لظا وش ِاه ُض ِف ْي ِبال ِصها ك ِث ْي ارا ِم ًَ امل َؿ ِاجض ْ َ ُبى َِ ْذ َع َلى َؤ ْخ َؿً ُّ الى ُظمَ ,و ُػ ٍّ َي ْذ ُج ْض َع ُان َها ب ْاآل ًَاث ْال ُل ْغآه َُّتَ ,و ُؤط ِْ َئ ْذ ب ْاملَ َ ص ِاب ُْ ِذ ال َج ِم ُْل ِت, ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ ْ َ َ ُ َ َ ُْ َ َ ُ ٌ َ ٌ َوؤو ِشئ ْذ ل َها ك َّبت ك ِب ْي َرة َو َم ِأطن ُم ْغج ِف َعت ,ك َما وش ِاه ُض ُه ِف ْي َم ْس ِج ِض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ِطل َك ِم ًَ َْ َْ َ َ امل َؿ ِاجض الك ِب ْي َر ِة ِف ْي ِبال ِصها. Kisi-kisi
أجب عن ألاسئلت آلاتيت وفقا لنص القراءة! ؤ .ما املىطىع املىاؾب باللغاءة؟ ب .ما الفكغة الغئِؿُت فلغة الثاوي؟ ث .ما الفكغة الغئِؿُت فلغة الثالثت؟ ر .هل جامع اللغظبت باِلهضلـ مكاها للخعلُم ؟ ج .هل املؿاجضفي بالصها ٌعلىها كبت كبيرة؟ ح .اي العلىم التي جضعؽ في جامع اللغظبت؟ َ َ ْ َ َ َّ ْ َ ْ َ َ َ ُ ْ َّ ُْ َ َ َ ان ال ِع َب َاص ِة ال ِظ ْي ًُؤ ِ ّص َي ِف ُْ ِه امل ْؿ ِل ُم ْىن ش َعا ِئ َغ ِص ًْ ِن ِه ْم " ر .جغجم هظه الكلمت! " عغفىا ؤن املس ِجض مك
159
ُ َْ ْ ْ َ ُ َ َّ َْ َ َ ََ ,اؾت ِف ْي هظا ال َج ِامع َو ِف ْي غ ْي ِر ِه ِم ًَ امل َؿ ِاج ِض ِف ْي ألاه َضلـ َم َج ااها الضع ِ جغجم هظه الكلمت! " وكاه ِذ.ص ُّ ُ َ ْ َ َ ْ َ ُّ ًَ الع َّال ُب َش ِْ ائا ِم " الغ ُؾ ْى ِم ؤي َل ًضفع
َ ْ َْ َ َ ُ َ جغجم هظه الكلمت! " ك َما وش ِاه ُض ُه ِف ْي َم ْس ِج ِض ِالا ْؾ ِخ ْلال ِل َوغ ْي ُر ِطل َك ِم ًَ امل َؿ ِاج ِض.ط َْ َ َ ".الك ِب ْي َر ِة ِف ْي ِبال ِصها هل في بالصها كثيرا مً املؿاجض بىِذ على ؤخؿً الىظم؟.ع c. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek Menentukan tema dan judul Nama
Skor
Menyimpulkan
Menentukan
isi wacana
ide pokok
No
dalam satu
Siswa
paragraf 20
20
60
100
1. 2. 3.
Dst
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 b. PedomanPenskoran Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
160
Menyimpulkan isi wacana
20
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60 tertulis
1.
Abhar
2.
Akbar
3.
Izza Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak, Februari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
bersahabat
air
Cinta tanah
menghargai
Kerja sama
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatid
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
Religius Peduli
No.
Nama
2. Penilaian Sikap
161
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN A. Identitas 1. Nama Sekolah
: MAN Demak
2. Mata Pelajaran
: Bahasa Arab
3. Kelas/Semester
: XI IPS 5/Genap
4. Materi Pembelajaran : ( مزافق انعبمتfasilitas umum) 5. Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
6. Pertemuan
:4
7. Keterampilan
: Membaca
B. tandar Kompetensi Membaca/qiro’ah (Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog tentang fasilitas umum ()مزافق انعبمت. C. Kompetensi Dasar Menemukan makna dan gagasan atau ide wacana secara tepat tentang tentang Masjid Istiqlal ()مسجض الاؾخلالل. D. Indikator 1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( مسجض
)الاؾخلاللyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat.
162
E. Tujuan Pembelajaran Setelah kegiatan pembelajaran selesai, siswa diharapkan mampu: 1. Mengidentifikasi makna kalimat dalam wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 2. Menentukan ide pokok dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( مسجض
)الاؾخلاللyang telah dibaca. 3. Menentukan informasi rinci dari wacana dari wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 4. Menjawab pertanyaan berkaitan dengan wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( )مسجض الاؾخلاللyang telah dibaca. 5. Menunjukkan perilaku yang religius, peduli, disiplin, tanggung jawab, percaya diri, berani, kreatif, berani mencoba, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, cinta tanah air , dan bersahabat. F. Materi Pembelajaran
مسجض الاؾخلالل َْ ْ َ ُؤ ْوش َئ َم ْسج ُض ْ ِالا ْؾخ ْل َالل َع َلى ك ْع َعت َؤ ْعض َج ْب ُل ُغ م َؿ َوامل ْس ِج ُض, ِهك َخا اعا١٢ اخ ُت َها ِ ِ ِ ِ ِ ِ ٍ َ ُ ْ ُ َْ ُ َ َ َ َّ َ َ غ به َخض ًْ َلت َكب ْي َرة َو َؾ :اخت َو ِاؾ َعت جد ِؿ ُع ِلث َما ِه ِمائ ِت َؾ َُّا َع ِة ًَ َخك َّىن امل ْس ِجض ِم ًَ ؤ ْص َو ِاع ِ ِ ِ ِ ُج ِد ْ ُ ْ ََْ ٌ َ ُ ْ َْ ُ َ َْ َ ْ َّ ْ ُ َ َ َوه ِج ُض. َو ِه َي َمك َخ َبت ِإ ْؾال ِم َُّت َواملك ِاجب ِإلا َصا ِعٍَّت.اع امل َغ ِاف ُم ال َع َّامت ؤهى,الض ْو ِع الا َّو ِل ه ِجض ِفي ٌ َ َ َّ َّ َو َهج ُض ف ْي.ط ْىء ُ ُ ْ َ َّ َ ُ ْ َ َ ْ ُ ْ ْ ََْ ْ َّ َ َ ْ َ اخت ؾ:الض ْو ِع الثا ِوي ِ ِ ِ والحى ِفُاث املمخاػة املسصصت ِللى,ِفُ ِه املغ ِاخُض َ َم ْك ُش ْى َف ٌت م َؿ َ َج ْج َع ُل ْاملَ ْسج ُض َج َّدؿ ُع مل َائت َؤ ْلف ُم.اخ ُت َها َخ َى َالي َز َال َزت ه ْك َخا َعاث .ص ٍ ّل ِ ِ ِِ ِ ِ ِ ِ ِ َ َ َ ْ ُ ْ ُ ُ َْ ُ َ ْ ٌ َ ٌ ُ ؤ ْم َخاع َو ٍَي َخ ِهي ِب َى ْج َم ِت٣ َو ََ ْعل ْى ال ُل َّبت ِهال ٌل ًَ ْبل ُغ كع ُغ ُه.َوح ْعل ْى امل ْس ِج َض ك َّبت ك ِب ْي َرة ْ َ َ ْ َ َ َ َ َ ُ َ َ َ ْ ْ ْا ُ َؤ َّما ْامل ْئ َظ َه ُت َف َُ ْب ُل ُغ ِا ْعج َف,ُز َماؾ َُّت !اث ال ُل ْغآ ِه َُّت ً عضص ٌؿاوي عضص لْا, ِؾى ِدُ ِمترا٦٦٦٦ اع َها ِ ِ ِ
163
G. Strategi/Metode/Pendekatan Pembelajaran Metode
: Reading Guide
Pendekatan
: Kontekstual
H. Sumber/Bahan/Media Pembelajaran Sumber Pembelajaran
: Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 dan kamus bahasa Arab.
Bahan
: Materi di dalam buku Modul Pembelajaran Bahasa Arab untuk MA kelas XI semester 2 halaman 61.
Media
: Kertas lampiran yang bertuliskan bacaan tentang
مسجض الاؾخلاللbeserta dengan kisi-kisinya. I. Kegiatan Pembelajaran No
Kegiatan
Waktu
PENDAHULUAN 1.
1) Guru
mengawali
dengan
pembelajaran
mengucapkan
salam
(religius) 2) Guru
menanyakan
kabar
siswa
(peduli)
10 menit
3) Guru mengecek kehadiran siswa (disiplin, peduli, dan tanggug jawab) 4) Guru
memimpin
do’a
sebelum
pembelajaran dimulai (religius) 5) Guru melakukan mengulang materi minggu
sebelumnya
(tanggung
menyampaikan
informasi
jawab) 6) Guru
164
mengenai
materi
yang
akan
disampaikan ,meliputi kompetensi dasar
dan
indikator
pencapaian
(tanggung jawab) INTI 2.
Eksplorasi 1) Guru menuliskan tema materi yang akan dipelajari di papan tulis dan memberikan
gambaran
awal
tentang tema yang akan dipelajari (percaya diri dan kreatif) 2) Guru membagikan kertas yang berisi materi, kisi-kisi yang berupa peta konsep, serta pertanyaan yang berkaitan dengan materi bacaan (tanggung jawab) 3) Siswa membaca materi qira’ah
مسجض الاؾخلاللdengan
tentang
diberi batasan waktu (10 menit) (berani mencoba) 4) Siswa mencari kata yang sulit dalam wacana lisan tentang مسجض
الاؾخلاللyang telah dibacanya (rasa ingin tahu) 5) Siswa
bertanya
kepada
guru
mengenai isi wacana lisan tentang
الاؾخلالل
مسجضyang
belum
dipahami (rasa ingin tahu dan percaya diri)
20 menit
165
Elaborasi 6.) Setiap siswa mengisi/melengkapi peta konsep yang berkaitan dengan bacaan tentang listrik (percaya diri dan berani) 7.) Kemudian
siswa
menjawab
pertanyaan-pertanyaan yang terdapat dalam lembaran kertas yang telah dibagikan sebelumnya (percaya diri dan berani) 8.) Setiap siswa menutup buku ajar dan kertas yang telah dibagikan, setelah sebelumnya menjawab pertanyaan yang ada di dalam kertas tersebut (percaya diri, tanggung jawab, dan berani) 9.) Guru kemudian memimpin para siswa dengan menyampaikan semua pertanyaan tersebut satu persatu untuk dijawab oleh para siswa dengan sistem berebut. Siapa yang lebih dahulu mengangkat tangan maka
guru
sebagai
akan
siswa
menjawab
menunjuknya
yang
pentanyaan
berhak (berani,
percaya diri, jujur, tanggung jawab, dan menghargai prestasi) Konfirmasi 10.)
Bersama guru dan siswa
mengevaluasi hasil jawaban siswa (berani, tanggung jawab, dan peduli)
40 menit
166
11.)
Guru memberikan rewards
kepada
siswa
yang
berani
mengangkat tangan serta menjawab pertanyaan
15 menit
dari guru (peduli dan
menghargai prestasi) 12.)
Guru
memberikan
kesempatan bagi siswa yang ingin bertanya lagi (rasa ingin tahu) 13.)
Guru merespon pertanyaan
dari siswa (menghargai prestasi) PENUTUP 3.
1.) Guru memberikan kesimpulan dari materi yang telah disampaikan serta memberikan motivasi untuk banyak membaca (kreatif, cinta tanah air,
5 menit
dan bersahabat) 2.) Guru
mengakhiri
pembelajaran
dengan doa dan salam (religius dan disiplin) 96 Menit
Jumlah J. Penilaian 1.Penilaian Proses a. Kisi-kisi penilaian
Aspek Penilaian No 1.
Indikator Mengidentifikasi
Teknik makna Individu
kalimat dalam wacana tulis tentang Masjid Istiqlal ( مسجض
Bentuk Instrumen Tertulis
Contoh Instrumen
! جغجم هظه الكلمت
167
) yang telah dibaca.الاؾخلالل ما الفكغة الغئِؿُت عً الفلغة
Tertulis
Menentukan ide pokok dari Individu
2.
wacana tulis tentang Masjid
ألاولى؟
) yangمسجض الاؾخلالل( Istiqlal telah dibaca.
ؤًً ًلع مسجض الاؾخلالل؟ مذ ؤوش ئ مسجض الاؾخلالل؟ وعلى ؤي ؤعض ؤوش ئ؟ اطكغ املغافم العامت املىجىصة خىل مسجض الاؾخلالل؟ كم صوعا ملسجض الاؾخلالل؟ ما املغافم العامت في الضوع ألاول مً مسجض الؿخلالل؟ كُف جكىن كبت مسجض الاؾخلالل؟ كُف جكىن مئظهت مسجض الاؾخلالل؟ ؤجب عً ألاؾئلت لْاجُت وفلا لىص اللغاءة!
Tertulis
Menentukan informasi rinci dari Individu tulis
wacana
dari
3.
wacana
مسجض ( tentang Masjid Istiqlal
) yang telah dibaca.الاؾخلالل
Tertulis
Menjawab pertanyaan berkaitan Individu
4.
dengan wacana tulis tentang )مسجض الاؾخلالل( Masjid Istiqlal yang telah dibaca.
b. Lampiran materi beserta degan kisi-kisinya
مسجض الاؾخلالل َْ ْ ُؤ ْوش َئ َم ْسج ُض ْ ِالا ْؾخ ْل َالل َع َلى ك ْع َعت َؤ ْعض َج ْب ُل ُغ م َؿ َ اخ ُت َها ِ ١٢هك َخا اعاَ ,وامل ْس ِج ُض ِ ِ ِ ِ ِ ِ ٍ َ ُ ْ ُ َ ُ َْ َ َ َ َّ غ به َخض ًْ َلت َكب ْي َرة َو َؾ َ اخت َو ِاؾ َعت جد ِؿ ُع ِلث َما ِه ِمائ ِت َؾ َُّا َع ِةَ ًَ ,خك َّىن امل ْس ِجض ِم ًَ ؤ ْص َو ِاع: ج ِدُ ِ ِ ِ ِ ْ ْ ُ ْ ُ َ ٌ ََْ َْ َ ُ َْ َ ُ ْ َّ ْ َ َ اع امل َغ ِاف ُم ال َع َّامتَ .و ِه َي َمك َخ َبت ِإ ْؾال ِم َُّت َواملك ِاجب ِإلا َصا ِعٍَّتَ .وه ِج ُض الض ْو ِع الا َّو ِل ,ؤهى ه ِجض ِفي
168
َ َ ٌ َّ ط ْىءَ .و َهج ُض ف ْي َّ ْ ُ ْ َ َ ْ ُ َ َّ َ ْ ُ ُ ْ ََْ ْ َ ْ َ َ َّ اخت الض ْو ِع الثا ِوي :ؾ ِفُ ِه املغ ِاخُض ,والحى ِفُاث املمخاػة املسصصت ِللى ِ ِ ِ َم ْك ُش ْى َف ٌت م َؿ َ اخ ُت َها َخ َى َالي َز َال َزت ه ْك َخا َعاثَ .ج ْج َع ُل ْاملَ ْسج ُض َج َّدؿ ُع مل َائت َؤ ْلف ُم َ ص ٍ ّل. ِ ِِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ َ ُ ْ َ َ ُ ُ ْ َ ُ َْ ْ ُ ٌ َ ٌ َوح ْعل ْى امل ْس ِج َض ك َّبت ك ِب ْي َرةَ .و ََ ْعل ْى ال ُل َّبت ِهال ٌل ًَ ْبل ُغ كع ُغ ُه ٣ؤ ْم َخاع َو ٍَي َخ ِهي ِب َى ْج َم ِت ْ ْ ْا َ َ َ ُ َ َ َ َ َ ْ َ َ ْ ُز َماؾ َُّتَ ,ؤ َّما ْامل ْئ َظ َه ُت َف َُ ْب ُل ُغ ِا ْعج َف ُ اث ال ُل ْغآ ِه َُّت! اع َها ِ ٦٦٦٦ؾى ِدُ ِمترا ,عضص ٌؿاوي عضص لْاً ِ ِ ِ Lampiran Kisi-Kisi أجب عن األسئلة اآلتية وفقب لنص القراءة!
.١ؤًً ًلع مسجض الاؾخلالل؟ .٢مذ ؤوش ئ مسجض الاؾخلالل؟ وعلى ؤي ؤعض ؤوش ئ؟ .٣اطكغ املغافم العامت املىجىصة خىل مسجض الاؾخلالل؟ .٤كم صوعا ملسجض الاؾخلالل؟ .٥ما املغافم العامت في الضوع ألاول مً مسجض الؿخلالل؟ .٦كُف جكىن كبت مسجض الاؾخلالل؟ .٧كُف جكىن مئظهت مسجض الاؾخلالل؟ ْ
َْ
.٨جغجم هظه الكلمت ! " َج ْج َع ُل املَ ْس ِج ُض َج َّد ِؿ ُع ِ ِمل َائ ِت ؤل ِف ُم َص ٍ ّل"
ْ ْ ْا َ َ َ ُ َ َ َ َ َ ْ َ َ ْ .٩جغجم هظه الكلمت ! " َؤ َّما ْامل ْئ َظ َه ُت َف َُ ْب ُل ُغ ِا ْعج َف ُ اث ال ُل ْغآ ِه َُّت " اع َها ِ ٦٦٦٦ؾى ِدُ ِمترا ,عضص ٌؿاوي عضص لْاً ِ ِ
.١١ما الفكغة الغئِؿُت عً الفلغة ألاولى؟
169
c. Pedoman Penilaian Kriteria/Aspek Menentukan tema dan judul Nama
Skor
Menyimpulkan
Menentukan
isi wacana
ide pokok
No
dalam satu
Siswa
paragraf 20
20
60
100
1. 2. 3.
Dst
Keterangan : Penilaian kualitatif A : Sangat baik
( 90 - 100 )
B : Baik
( 80 – 89 )
C : Cukup
( 75 – 79 )
K : Kurang
( < 75 )
Kriteria Ketuntasan Minimal : 75 d. PedomanPenskoran Deskriptor
Skor maksimal
Menentukan tema dan judul
20
Menyimpulkan isi wacana
20
Menentukan ide pokok dalam satu paragraf menjawab pertanyaan 60 tertulis
170
1.
Adib
2.
Fathur
3.
Zainul Keterangan: BT
: Belum Terlihat (apabila peserta didik belum memperlihatkan tandatanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator).
MT
: Mulai Terlihat (apabila peserta didik sudah mulai memperlihatkan adanya tanda-tanda awal perilaku yang dinyatakan dalam indikator tetapi belum konsisten).
MB
: Mulai Berkembang (apabila peserta didik sudah memperlihakan berbagai tanda perilaku yang dinyatakan dalam indikator dan mulai konsisten).
MK
: Mengkultur/Membudaya (apabila peserta didik terus menerus memperlihatkan perilaku yang dinyatakan dalam indikator secara konsisten). Demak,
Februari 2015
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
H. Nur Salim, S.Ag. MSI.
Fredina Fransiska
NIP. 11966010522006041013
2303411015
Bersahabat
air
Cinta tanah
Menghargai
tahu
Mencoba Rasa ingin
Berani
Kreatid
Berani
Percaya Diri
jawab
Tanggung
Disiplin
No.
Nama
Religius Peduli
2. Penilaian Sikap
171
LAMPIRAN 8
DEPARTEMEN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG FAKULTAS BAHASA DAN SENI Gedung B Kampus Sekaran Gunungpati Semarang
SOAL PRE-TEST Mata Pelajaran : Bahasa Arab Kelas
: XI IPS
Waktu
: 45 Menit
Petunjuk Umum 1. Tulislah lebih dahulu nama, no.absen, kelas sebelum mengerjakan soal ini. 2. Kerjakan soal-soal yang kamu anggap mudah terlebih dahulu 3. Periksa kembali pekerjaan kamu sebelum diserahkan kepada pengawas/guru.
SELAMAT MENGERJAKAN
ُ ْ َ امل َغا ِف ُم ال َع َّامت َ ُ َ ا َ ُوشاه ُض َؤ ْه َى َّ الح ُك ْى َمت َؤ ْو َغ ْي ُر َها ل ُ اع ْال َى َؾائل َّالت ْي ج ُل ْى ُم ب َخ ْىف ْير َها . ح ْؿ ِهال ِمل َما َع َؾ ِت ؤ ْع َم ِال ِه ْم.اؽ لى ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ْ ََ ْ َ : هظ ِه الىؾا ِئل ِ و ِمً ؤه ِ ّم ُ َ ْ ْ ُ ْ ْ َ اع َُّت ِ (ا) الدؿ ِهُالث ِالاج ِخم ْ َ ْ َ ُْ َ ََ ْ َ َ َ ْ َ َ َّ َ ْْ .اث َو َص ْو ُع ال ِع َب َاص ِة ِ َُ اع َُّ ِت ِمث ُل املضا ِع ِؽ وامل ْؿدشف ِ ال ِت ْي ً ِخ ُّم ج ْى ِفي ُرها ِملص ِال ِح ِه ْم الاج ِخم َ ْ َ ُ ْ (ب) الدش ِه ُْال ُث ال َع َّامت َْ َ ْ ْ َّ َّ َ َ َ ُ ْ ْ َ ُّ َ ْ َّ . ِمث ُل الش َى ِاع ِع َوال ِعىا َعة الك ْه َغِب َُّت,اؽ َج ِم ُْ اعا ِ ال ِتي ً ِخم جى ِفيرها ِملص ِال ِح الى
172
- ١ماطا حعغٍف /حعغٍفين باملغافم العامت؟ – ٢ما الفلغة الغئِؿُت الىص الؿابم؟ - ٣ؤطكغ /ؤطكغي ؤهىاع املغافم العامت؟
ْ َ َ ُ َ َ ْ ْ َ ْ َ ْ ُ َ ْ ُ َ َ َ ْ َ َْ َْ ض امل َغ ِاف ِم ال َع َّام ِتِ .م ًْ ف ْىق ال ُب ْر ِج الل ْى ِم ّ ِي .ه ْىظ ُغ ِف ْي ِامل ْىظ ِاع َو ِف ْي جاكغجا وؿخ ِعُع ؤن وش ِاهض بع َ ْ َ َ ْ َ َ ْ َ ْ ُ ْ ْ ْ َ َ َ ْ ُ ُ َ ْ َ َ َ َّ ْ َ ْ َ ُ َ ُ َ َ الؿ َماءَ . َّ هظ ِه و ى ل ؤشُاء ك ِثيرة ,هظا املس ِجض ِالاؾ ِخلال ِل وغيره ِمً املؿ ِاجض ال ِتي جغج ِفع م ِأطنها ِإ ِ ِ اص َالثَ .وهظه ُج ُؿ ْىع ًَ ُم ُّغ َف ْى َك ُه َّ َش َىاعع َج ْؼ َصخ ُم بأآلث ْاملُ َى َ الىاؽَ .و ُج ُؿ ْى ُع ُؤ ْز َغي َج ُم ُّغ ْ عليها ِ ِ ِ ِ ِِ ِ ِ َ َ َ َّ َ َْ ُ َ صاب ُْذ ُّ الؿ َُّا َع َ َ َ ْ َ َ َ َّ َ ْ َ َْ الى ْى ِع ِف ْي الع ِغٍْ ِم. َّ ِ اث .وعلى جا ِه ِب الشى ِاع ِع ؤع ِصفتً ,م ِش ي عليها املشاةِ .جلك م ِ ِ َ َوه َي ُج َى ّظ ُم ْاملُ ُغ ْوعَ .و َو ْؿ َخع ُْ ُع َؤ ْن َه ْى ُظ َغ ف ْي ْامل ْى َظاع ْاملَ َباو َي َّ الغَئ َ الكث ْي َرة ,م ْن َها َك ْ الض ْخ َ ص ُغ ّ اؾ ِت ت م ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ِ ْ ْ َّ َ َو َم َباو َي الى َػا َ اث َوامل َدالث ّ الخ َجا ِعٍَّ ِت. ِ ِ ع ِ - ٤ما املىطىع الىص الؿابم؟ - ٥ما معنى الكلمت التي جدتها زغ؟ – ٦هل وؿخعُع ؤن وشاهض ؤهىاع املغافم العامت في جاكغجا؟
173
LAMPIRAN 9
DEPARTEMEN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG FAKULTAS BAHASA DAN SENI Gedung B Kampus Sekaran Gunungpati Semarang
SOAL POST-TEST Mata Pelajaran : Bahasa Arab Kelas
: XI IPS
Waktu
: 45 Menit
Petunjuk Umum 1. Tulislah lebih dahulu nama, no.absen, kelas sebelum mengerjakan soal ini. 2. Kerjakan soal-soal yang kamu anggap mudah terlebih dahulu 3. Periksa kembali pekerjaan kamu sebelum diserahkan kepada pengawas/guru.
SELAMAT MENGERJAKAN
الكهغباء : وؿخعمل الكهغباء ِلغغاض مسخلفت. والكهغباء ججعل العمل ؾهال. ومً ؤهم املغافم العامت الكهغباء وإلاطاءة, والغاصًى والخلفؼٍىن بالكهغباء, وهعبش الععام بالكهغباء,وغؿل املالبـ في غؿاَلث كهغبائُت . وجىظُف ألاعض والسجاجُض بالكهغباء,بالكهغباء . ضع الشكل للنص السابقة.١ ! اذكر منافع من الكهرباء.٢
ُ ُ ْ َْ َ َ ُؤ ْوش َئ َم ْسج ُض ْ ِالا ْؾخ ْل َالل َع َلى ك ْع َعت َؤ ْعض َج ْب ُل ُغ م َؿ َوامل ْس ِج ُض ج ِد ُْغ ِب ِه َخ ِض ًْلت, ِهك َخ ااعا١٢ اخ ُت َها ِ ِ ِ ِ ٍ ِ ِ َ َْ ُ َ َ َّ َ َ َ َكب ْي َرة َو َؾ :اخت َو ِاؾ َعت جد ِؿ ُع ِلث َما ِه ِمائ ِت َؾ َُّ َاع ِة ًَ َخك َّىن امل ْس ِجض ِم ًَ زمؿت ؤ ْص َو ِاع ِ
174
ْ ْ ُ َ ٌ ََْ ْ ُ َْ َ ُ ْ َّ ْ ْ َ َّ ل َ ْ َ ُ ْ َ َ اع امل َغا ِف ُم ال َع َّامتَ .و ِه َي َمك َخ َبت ِإ ْؾال ِم َُّت َواملكا ِجب ِإلا َص ِاعٍَّتَ .وه ِج ُض ِف ُْ ِه امل َغ ِاخ ُْض, ه ِجض ِفي الضو ِع الاو ِ ,ؤهى صت ل ْل ُى ُ َو ْال َح َىف َُّاث ْاملُ ْم َخ َاػة ْاملُ َس َّ َ ط ْى ِء. ص ِ ِ َ َْ َ ََ َ ْ َْ َ َّ َّ ْ َّ َ ََ ُ اخ ٌت َم ْك ُش ْى َف ٌت م َؿ َ الثاويَ :ؾ َ اخ ُت َها َخ َىالي زالز ِت ِهك َخ َاعاث ج ْج َع ُل امل ْس ِج ُض جد ِؿ ُع ِ ِملائ ِت ؤل ِف وه ِجض ِف ْي الضو ِع ِ ِ ُم َ ص ٍ ّل. .٣ما الفلغة الغئِؿُت الىص الؿابم؟ .٤هل مسجض الاؾخلالل له اصواع؟ اطكغ! َ َ ْ َ َ َّ ْ َ ْ َ َ َ ُ ْ َ َ َّ ْ ُ َ ّ َ ْ ْ ُ ْ ُ ْ َن َ َ َ ْ ْ َ ْ َ َ ْ ُ ان امل ْس ِج ُض عغفىا ؤن املس ِجض مكان ال ِعباص ِة ال ِظي ًؤ ِصي ِفُ ِه املؿ ِلمى شعا ِئغ ِصً ِن ِهم ,بل ك ُ َ ًّ َّ ْ َ ْ ْ َ َّ َ َ َ ا َّ ْ ْ َ َ َ َ ُ ُ ْ ُ َ ُ ْ َ ْ َ ُ َ َ ا ُ َ َّ ُ ْ ْ ُ ُ ْ ُ ّ ُ الض ًْ ِي َُّت ملغا ِللضعى ِة ِإلاؾال ِمُ ِت وزاصت الخع ِلُ ِم .فكان ج ِامع كغظبت ِباِلهضلـ-مثال -جضعؽ ِفُ ِه العلىم ِ َ ْ ُ ُ ْ ُ ْ َ َّ ُ ْ ُ ّ ْ َ َّ الع ّب َو ّ َ اط َُاث َوالع ِب ُْ َعت َوال َفلك. والعلىم العامت ِمثل ِ الغٍ ِ ِ ْ َْ ُ َ ْ ُّ َّ َّ َ ُ َ َ َ َْ َ ََ َ اؾت ِف ْي هظا ال َج ِامع َو ِف ْي غ ْي ِر ِه ِم ًَ امل َؿ ِاج ِض ِف ْي ألاه َضلـ َم َج ااها ,ؤ ْي َل ًَ ْضف ُع العال ُب الضع وكاه ِذ ِ َ َّ َ ْ ا َ ُّ ُ ْ َ ْ َ ُ ْ َ ْ ُ ُ َ َ ْ ُ الع َع ِام َوا ْمل َال ِب ِـ. صل ْىن َعلى الك ُخ ِب َو َعلى شِئا ِمً الغؾى ِم .بل كاهىا ًد .٥مااملىطىع هظا الىص؟ .٦ما الفلغة الغئِؿُت الفلغجان؟
175
LAMPIRAN 10 CHECKLIST VALIDITAS ISI
176
177
LAMPIRAN 11 DOKUMENTASI KEGIATAN PENELITIAN
Pembelajaran dengan menggunakan metode ceramah
Pembelajaran dengan mengunakan metode reading guide
Para siswa sedang mengerjakan soal pre-test
178
Para siswa sedang memperhatikan penjelasan dari guru
Para siswa sedang mengerjakan soal post-test
179
LAMPIRAN 12 BIODATA DIRI
Nama
: Fredina Fransiska
Tempat, Tanggal Lahir
: Kudus, 26 Desember 1993
Alamat
: Loram Wetan Rt. 02 Rw. 06 Jati, Kudus
Riwayat Pendidikan
:
1. 2. 3. 4.
SDN 2 Loram Wetan Jati Kudus SMPN 1 Jati Kudus SMAN 1 Mejobo Kudus Universitas Negeri Semarang
1999-2005 2005-2008 2008-2011 2011-Sekarang
E-mail
:
[email protected]
No. Hp
: 085727118742