DAFTAR PUSTAKA
Lansberg, Ivan. 2005, Suksesi mengapai impian dalam bisnis keluarga, Semarang, Edisi pertama, INA: Dahara Prize. Longenecker, Justin G. Carlos W Moore. 2000, Small Business Management, An Entrepreneurial Emphasis. SGA: Thomson Learning. Rothwell J. William, 2005, Effective Succession Planning. Ensuring Leadership Continuity and Building Talent from Within, New York: AMACOM. Lewicki J. Roy. David M. Saunders. Bruce Barry. 2006, Negotiation 5th edition, Singapore: Mc Graw-Hill International Edition. Susanto, A.B. 2005, World Class Family Business, Membangun Perusahaan Kelas Dunia. Jakarta, INA: PT. Mizan Pustaka. Susanto, A.B. Himawan,W. Patricia, S. Suwahjuhadi, M. 2007, The Jakarta Consulting Group On Family Business. Jakarta, INA: The Jakarta Consulting Group. Thornberry, Neal. 2006, Lead Like an Entrepreneur, The McGraw-Hill Companies. Timmons A. Jeffry, Spinelli Stephen, 2007, New Venture Creation. Enrepreneurship for the 21st Century, , New York: McGraw Hill. Wheelen, L. Thomas. J. David Hunger. 2000, Strategic Management and Business Policy, New Jersey: Prentice Hall. Wheelen, L. Thomas. J. David Hunger. 2003, Manajemen Strategis, Yogyakarta, INA: Penerbit ANDI. Wibowo. 2006, Managing Change, Pengantar Manajemen Perubahan, Bandung, INA: Penerbit ALFABETA http://www.portalhr.com/majalah/edisisebelumnya/strategi/1id71 http://www.portalhr.com/majalah/edisisebelumnya/strategi/1id73 http://www.stellakwarta.com 81
LAMPIRAN
Lampiran D Hasil Wawancara dengan Pak Aldo
Rangkuman Jawaban Pertanyaan Wawancara
Rangkuman jawaban pertanyaan wawancara dengan Bapak Aldo Rinaldi Koeswara 1. Latar belakang pendidikan Anda? Sarjana (S1) dengan Program Studi Administrasi Bisnis
2. Sudah berapa lama Anda terjun dalam bidang bisnis usaha milik keluarga Anda ini? Sejak umur berapa? Sekarang Anda berumur berapa? Saya terjun dalam bidang usaha milik keluarga ini dari tahun 1998, tetapi baru aktif pada tahun 2000. Saat ini umur saya 30 tahun.
3. Apakah ketika masuk dalam bisnis ini berdasarkan kinginan diri sendiri atau dorongan orang lain (seperti orangtua)? Saya masuk perusahaan ini dikarenakan karena ingin membantu orang tua dalam menjalankan bisnis perusahaan beserta dorongan dari keluarga terutama dari bapak saya karena ini merupakan perusahaan yang dimiliki oleh keluarga saya.
4. Posisi apa ketika Anda pertama kali masuk perusahaan? Pada saat saya masuk perusahaan ini, saya melakukan tugas seperti perencaan tour, membuat program-program tour dan perhitungan harga yang diperlukan untuk program tour. Membuat program-program marketing seperti membuat brosur-brosur untuk karena saya saat ini selain menjadi tour leader saya dibagian marketing.
5. Bagaimana proses pembelajaran Anda sampai saat ini? Mentoring? Atau autodidak? Kebanyakan pembelajaran dari awal sampai saat ini saya belajar dari pengalaman yang saya dapat dari pemblajaran. Saya juga mendapat 91
Lampiran D Hasil Wawancara dengan Pak Aldo
mentoring dari pak yongki dan sebelum saya menjadi tour leader saya menjadi asisten tour leader dari kakak saya sendiri Michael.
6. Bagaimana Bapak Jonki Koeswara dalam mengajarkan pengalamannya (transfer ilmu) pada Anda? (seperti cerita, penugasan atau mengenalkan kepada teman-teman bisnisnya) bagaimana Anda dilatih dan didik oleh Bapak Jonki Koeswara? Biasanya Bapak Jonki Koeswara mengajarkan kepada saya yaitu langsung kepada kasus seperti permintaan dari klien langsung diberikan kepada saya dan Bapak Jonki Koeswara hanya mengawasi saja. Biasanya pak yongki menceritakan pengalamanya kepada saya. Bapak Jonki Koeswara tidak mengenalkan kepada teman-temanya, tetapi mendorong untuk datang klien atau rekan bisnis dan saya sendiri yang berkenalan dengan mereka, contohnya saya datang sendiri ke maskapai penerbangan dan berkenalan kepada pihak yang bersangkutan tersebut. Sebernarnya yang lebih banyak berhunbungan dengan pihak diluar kantor Bapak Jonki Koeswara sendiri daripada saya atau arifin, karena di kantor masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Dan sepertinya saya dan Arifin lebih senang dikantor daripada harus kerja di luar kantor.
7. Menurut Anda apakah dengan pengetahuan dan pengalaman yang saat ini Anda miliki sudah cukup untuk perusahaan atau belum? apakah Anda perlu tambahan pelatihan pelatihan seperti apakah yang Anda butuh kan? Menurut saya dengan pengetahuan dan pengalaman yang saya miliki ini belum cukup dan harus belajar lebih banyak lagi. Dalam kapasitas pekerjaan saya saat ini masih cukup sehingga saat ini saya masih belum memerlukan pelatihan-pelatihan yang saya butuhkan.
8. Apakah Anda sering mengalami konflik dengan saudara Anda tentang perusahaan atau pekerjaan? Pastinya saya sering terjadi konflik dengan saudara-saudara saya tentang pekerjaan-pekerjaan dalam bisnis perusahaan ini, seperti berbeda pendapat 92
Lampiran D Hasil Wawancara dengan Pak Aldo
dalam pengambilan keputusan. Biasanya penylesaiannya dilakuakn secara musyawarah.
9. Bagaimana PAndangan Anda tentang perusahaan ini? (seperti apa?, sedang tumbuh? Atau stagnan? Atau turun?) Menurut saya saat ini perusahaan ini sedang berkembang tetapi sesuai dengan keadaan ekonomi karena produk-produk kami berkaitan dengan harga mata uang dollar dan euro, terutama pada kenaikan harga matauang tersebut. Bisnis ini juga sensitive terhadap keadaan atau stabilitas Negara yang dikunjungi. Dan yang lain seperti kompetitor baru yang banyak bermunculan karena saat ini bisnis wisata rohani ini cukup berkembang dengan pesat.
10. Andaikan Anda menjadi pemimpin dalam perusahaan ini, apa yang ada lakukan? Saat ini saya belum dapat membayangkan apabila saya menjadi pemimpin. Tetapi memang ada yang perlu untuk ditingkatkan dalam pengembangan perusahaan ini untuk menjadi kearah yang lebih baik. Sehingga perlu di evaluasi apa yang dapat ditingkatkan.
11. Apakah Anda puas dengan kinerja perusahaan Anda saat ini? Alasanya? Dalam hal kinerja perusahan saya sendiri belum puas terutama dalam hal pemasaran produk-produk.
12. Hal apa yang Anda anggap perlu diperbaikai tentang sistem organisasi perusahaan? Saat ini saya pikir tidak perlu apa yang akan diperbaiki dalam sistem organisasi karena masih sesuai dengan kapasitas yang ada tetapi apabila perusahaan ini berkembang maka perlu adanya pembenahan sistem organisasi yang lebih baik lagi.
93
Lampiran A Hasil Wawancara dengan Pak Jonki
Rangkuman Jawaban Pertanyaan Wawancara
Rangkuman jawaban pertanyaan wawancara dengan Bapak Jonki Koeswara
1. Apakah Bapak sudah merencanakan suksesi? Kira-kira (berapa tahun lagi dalam) suksesi dilaksanakan? Untuk suksesi sendiri saya sudah lakukan secara tidak langsung dan secara perlahan-lahan, dan saya akan mundur perlahan-lahan dan tidak langsung meningalkan perusahaan. Saya pribadi sendiri sebenarnya selama saya masih mampu untuk menjalankan tugas-tugas saya akan membantu, misalnya dalam bidang marketing. Yang saya lakukan karena klien masih melihat senioritas dalam perusahaan.
2. Menurut Bapak diantara ke empat anak Bapak mana yang paling berbakat dalam menjalankan bisnis ini? Masing-masing dari anak saya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing dan mereka menurut saya harus saling melengkapi. Saya harapkan mereka dapat bekerja sama terus, dan problem dalam keluarga juga pasti selalu ada.
3. Apa yang Bapak lakukan dalam memberikan pengetahuan tentang bisnis ini kepada anak-anak Bapak? Karena perusahaan ini dalam pekerjaannya memang unik tidak dapat seperti perushaan-perusahaan lain yang dapat memperkejakan para profesional karena perusahaan ini terdapat segi kekeluargaan, pelayanan, dan sesuatu yang merupakan kelebihantersendiri dari perusahaan ini dalam memberikan kepuasan kepada pelanggan. Dalam tour sendiri perusahaan ini jarang sekali memakai orang dari luar perusahaan. Saya juga mengajarkan kepada anak-anak saya untuk merencanakan hal-hal yang mungkin akan terjadi sehingga dalam pelaksanaannya perusahaan ini meiliki beberapa rencana candangan yang siap dipakai. Dan saya juga mengajarkan kepada anak-anak saya untuk memberikan yang terbaik 82
Lampiran A Hasil Wawancara dengan Pak Jonki
kepada pelanggan untuk menjaga loyalitas pelanggan dan namabaik perusahaan.
4. Apakah Bapak sering memberikan pelatihan khusus kepada anak-anak Bapak? Untuk pelatian sendiri saya tidak mengkususkan kepada pelatihan tertentu tetapi pada pengalaman masing-masing yang diceritakan dan seminarseminar.
83
Lampiran B Hasil Wawancara dengan Pak Arifin
Rangkuman Jawaban Pertanyaan Wawancara
Rangkuman jawaban pertanyaan wawancara dengan Bapak Maurizio Arifin Koeswara
1. Latar belakang pendidikan Anda? Sarjana (S1) dengan Program Studi Administrasi Bisnis
2. Sudah berapa lama Anda terjun dalam bidang bisnis usaha milik keluarga Anda ini? Sejak umur berapa? Sekarang Anda berumur berapa? Saya (Arifin) terjun dalam bidang bisnis milik keluarga ini semenjak tahun 1997 dan baru aktif pada tahun 1999. Saya lahir pada tahun1972, dan masuk perusahaan pada tahun 1997 yang pada saat itu berumur 25 tahun.
3. Apakah ketika masuk dalam bisnis ini berdasarkan kinginan diri sendiri atau dorongan orang lain (seperti orang tua)? Saya masuk dalam bisnis keluarga ini karena keterpaksaan. Keterpaksaan ini disebabkan karena pada tahun 1998 terjadi krisis moneter, serta pada saat itu sangat sulit mencari pekerjaan dan pada tahun 1998 PT Stella Kwarta membutuhkan karyawan.
4. Posisi apa ketika Anda pertama kali masuk perusahaan? Pertama kali pada tahun 1997 saya masuk dalam perusahaan keluarga ini sebagai pegawai freelance yang artinya belum memiliki perkerjaan tetap dan mengerjakan apa saja.
5. Bagaimana proses pembelajaran Anda sampai saat ini? Mentoring? Atau autodidak? Pada awalnya saya sebelum menjadi tour leader, saya beberapa kali menjadi asisten tour leader. Selama saya mejadi asisten tour leader saya belajar dari tour leader senior yang sudah berpengalaman dalam 84
Lampiran B Hasil Wawancara dengan Pak Arifin
memimpin perjalanan. Dan selebihnya saya belajar dari pengalaman yang saya dapatkan selama ini.
6. Bagaimana Bapak Jonki Koeswara dalam mengajarkan pengalamannya (transfer ilmu) pada Anda? (seperti cerita, penugasan atau mengenalkan kepada teman-teman bisnisnya) bagaimana Anda dilatih dan didik oleh pak yongki? Biasanya Bapak Jonki Koeswara mengajak pergi bertemu dengan klien, melakukan promosi dan sebagainya dan memperkenalkannya. Bapak Jonki Koeswara juga banyak bercerita pengalamanya kepada saya karena Bapak Jonki Koeswara dulunya adalah seorang tour leader juga. Sehingga dari situ saya dapat belajar untuk mengetahui lebih banyak tentang bisnis keluarga ini.
7. Menurut Anda apakah dengan pengetahuan dan pengalaman yang saat ini Anda miliki sudah cukup untuk perusahaan atau belum? apakah Anda perlu tambahan pelatihan pelatihan seperti apakah yang Anda butuh kan? Menurut saya pengalaman yang ada saat ini belum cukup dan perlu banyak belajar. Sebenarnya perlu diadakan pelatihan-pelatihan untuk menambah ilmu tetapi pada saat ini saya belum memiliki waktu untuk megikuti pelatihan-pelatihan karena saya memiliki banyak pekerjaan di kantor selain menjadi tour leader.
8. Apakah Anda sering mengalami konflik dengan saudara Anda tentang perusahaan atau pekerjaan? Konflik selalu ada dengan saudara-saudara saya terutama dalam masalah pengambilan keputusan yang memiliki perbedaan pendapat. Biasanya konflik yang terjadi ini selesai dengan cara musyawarah dan saling menerima pendapat.
9. Bagaimana PAndangan Anda tentang perusahaan ini? (seperti apa?, sedang tumbuh? Atau stagnan? Atau turun?) 85
Lampiran B Hasil Wawancara dengan Pak Arifin
Kalau menurut saya pribadi perusahaan ini dalam masa stagnan atau tidak tumbuh. Karena banyaknya perasingan walaupun permintaan selalu berdatangan, tatapi dengan kondisi saat ini menurut saya perusahaan belum dapat berkembang lebih baik lagi. Dapat dilihat bahwa PT Stella Kwarta sering mendapat penghargaan dari tetapi menurut saya masih banyak yang perlu dilakukan agar perususahaan ini dapat berkembang dan saat ini saya masih belum dapat mengetahui apa yang akan dilakukan agar perusahaan ini dapat berkembang.
10. Andaikan Anda menjadi pemimpin dalam perusahaan ini, apa yang ada lakukan? Terus terang saat ini saya belum dapat membayangkan apa yang saya akan lakukan untuk perusahaan ini agar dapat berkembang lebih baik lagi, sehingga yang saya lakukan adalah berjalan menjalankan perusahaan ini dengan sebaik-baiknya.
11. Apakah Anda puas dengan kinerja perusahaan Anda saat ini? Alasanya? Belum puas, karena dari promosi perusahaan masih kurang, untuk kerja timwork sendiri masi perlu ada yang diperbaiki. Sedangkan saya sendiri lebih baik memfokuskan kepada promosi produk-produk kita, karena saat ini hanya pak yongki sendiri yang aktif melakukan promosi.
12. Hal apa yang Anda anggap perlu diperbaikai tentang sistem organisasi perusahaan? Perusahaan saat ini masih perlu dilakukan pembenahan dalam bidang deskripsi pekerjaan di masing-masing bagian. Karena saat ini siapa saja masih dapat melakukan pekerjaan yang tidak sesuai dengan bagian masing-masing. Saya sendiri menginginkan perusahaan ini berkembang. Saya sendiri sebenarnya bersedia untuk mengantikan Bapak Jonki Koeswara sebagai pemimpin perusahaan, kalau tidak siapa yang akan mengantikan Bapak Jonki Koeswara sebabagai pimpinan.
86
Lampiran E Hasil Wawancara dengan Ibu Mira
Rangkuman Jawaban Pertanyaan Wawancara
Rangkuman
jawaban
pertanyaan
wawancara
dengan
Ibu
Miranti
Bernadette Koeswara 1. Latar belakang pendidikan Anda? S1 Kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor.
2. Sudah berapa lama Anda terjun dalam bidang bisnis usaha milik keluarga Anda ini? Sejak umur berapa? Sekarang Anda berumur berapa? Saya masuk dalam perusahaan ini baru tiga bulan, jadi saya masih tergolong baru disini. Umur saya saat ini 26 Tahun.
3. Apakah ketika masuk dalam bisnis ini berdasarkan kinginan diri sendiri atau dorongan orang lain (seperti orangtua)? Karena awalnya saya ingin membantu orang tua.
4. Posisi apa ketika Anda pertama kali masuk perusahaan? Posisi yang saya masuk saat ini hanya membantu saja, terutama membantu bapak saya sendiri seperti membuat program, berhubungan dengan maskapai penerbangan dan lain-lain.
5. Bagaimana proses pembelajaran Anda sampai saat ini? Mentoring? Atau autodidak? Untuk pembelajaran sendiri biasanya langsung dari praktek sehari-hari yang saya lakukan.
6. Bagaimana Bapak Jonki Koeswara dalam mengajarkan pengalamannya (transfer ilmu) pada Anda? (seperti cerita, penugasan atau mengenalkan kepada teman-teman bisnisnya) bagaimana Anda dilatih dan didik oleh Bapak Jonki Koeswara?
94
Lampiran E Hasil Wawancara dengan Ibu Mira
Bapak Jonki Koeswara sendiri dalam transfer ilmu ia lakukan cukup sabar kepada saya, dan biasanya pak jonki sering cerita bagaimana pengalamanpengalamannya dalam menjalankan bisnis ini. Untuk dengan kakak-kakak saya sendiri sepertinya mereka tidak mengajarkan langsung kepada saya tetapi hanya memberikan pengetahuannya sedikit-sedikit.
7. Menurut Anda apakah dengan pengetahuan dan pengalaman yang saat ini Anda miliki sudah cukup untuk perusahaan atau belum? apakah Anda perlu tambahan pelatihan pelatihan seperti apakah yang Anda butuh kan? Untuk saat ini saya kira pengalaman yang saya miliki masih sangat kurang sehingga saya harus masih banyak belajar. Mungkin pelatihan saya perlukan di masa depan, saat ini saya lebih memilih untuk praktek langsung dari pada untuk pelatihan.
8. Apakah Anda sering mengalami konflik dengan saudara Anda tentang perusahaan atau pekerjaan? Karena saya masih baru di perushaan ini maka konflik terhadap kakakkakak saya belum terjadi. Dan saya masih dalam porsi pemberian pendapat tidak dalam pengambilan keputusan untuk perusahaan.
9. Bagaimana PAndangan Anda tentang perusahaan ini? (seperti apa?, sedang tumbuh? Atau stagnan? Atau turun?) Menurut pAndangan saya saat ini perusahaan sedang tumbuh, dan perusahaan mulai dikenal di masyarakat.
10. Andaikan Anda menjadi pemimpin dalam perusahaan ini, apa yang ada lakukan? Karena saya masih baru dalam perusahaan ini jadi saya masih belum memikirkan untuk menjadi pemimpin, tetapi kalau saya menjadi pemimpin perusahaan saya akan menjalankan perusahaan ini sebaikbaiknya.
95
Lampiran E Hasil Wawancara dengan Ibu Mira
11. Apakah Anda puas dengan kinerja perusahaan Anda saat ini? Alasanya? Sejauh ini saya kira kinerja perusahaan tidak bagus dan tidak juga jelek jadi menurut saya kinerja perusahaan saat ini masih rata-rata.
96
Lampiran C Hasil Wawancara dengan Pak Michael
Rangkuman Jawaban Pertanyaan Wawancara
Rangkuman jawaban pertanyaan wawancara dengan Bapak Michael Rizal Koeswara 1. Latar belakang pendidikan Anda? S2 Magister Manajemen Atma Jaya
2. Sudah berapa lama Anda terjun dalam bidang bisnis usaha milik keluarga Anda ini? Sejak umur berapa? Berapakah umur Anda saat ini? Saya sudah terjun dalam bidang ini sejak awal PT Stella Kwarta berdiri yaitu tahun 1996, tetapi sejak awal saya sudah membantu di perusahaan ketika perusahaan ini belum menjadi PT Stella Kwarta yaitu sejaktahun 1992.
3. Apakah ketika masuk dalam bisnis ini berdasarkan kinginan diri sendiri atau dorongan orang lain (seperti orangtua)? Dari keempat saudara saya yang pertama kali masuk dalam perusahaan ini adalah saya sendiri, jadi saya ketika kuliah sewaktu tidak ada pelajaran dan kadang-kadang saya membantu di kantor. Dimulai dari tahun 1996 saya sudah full membantu karena pada saat itu saya sudah selesai kuliah lebih dahulu daripada saudara-saudara saya.
4. Posisi apa ketika Anda pertama kali masuk perusahaan? Ketika Bapak Jonki Koeswara masih dalam sebuah perusahaan yang kerjasama dengan orang lain sehingga saya membantu saja, dan posisi saat itu belum ada tetapi hanya membantu-membantu saja. Kecuali dalam bidang keuangan saya tidak banyak terlibat karena bagian keuangan langsung dipegang oleh Ibu Bapak Jonki Koeswara sendiri.
5. Bagaimana proses pembelajaran Anda sampai saat ini? Mentoring? Atau autodidak? 87
Lampiran C Hasil Wawancara dengan Pak Michael
Sebagaimana saya ketika itu masuk sebelum menjadi tourleader saya berawal dari asisten tour leader dari tour leader yang lebih senior. Sehingga ketika itu pada tahun 1994 memang ada kelompok-kelompok tertentu yang membutuhkan bantuan seorang asisten maka saya mulai belajar dari membantu kelompok-kelompok tersebut. Secara garis besar saya tidak secara kusus dimentoring oleh seseorang tetapi lebih kepada pengalaman dan pengetahuan yang saya dapat dari orang lain dalam bentuk pengalamannnya.
6. Bagaimana Bapak Jonki Koeswara dalam mengajarkan pengalamannya (transfer ilmu) pada Anda? (seperti cerita, penugasan atau mengenalkan kepada teman-teman bisnisnya) bagaimana Anda dilatih dan didik oleh Bapak Jonki Koeswara? Biasanya Bapak Jonki Koeswara mengajarkan ilmunya biasanya kepada kegiatan sehari-harinya. Biasanya juga Bapak Jonki Koeswara bercerita tentang pengalamannya kepada saya, dan ketika saya memiliki kesulitan biasanya Bapak Jonki Koeswara membantu memecahkan permaslahan tersebut. Pada setiap kesempatan Bapak Jonki Koeswara juga biasanya mengenalkan teman-temanya kepada saya.
7. Menurut Anda apakah dengan pengetahuan dan pengalaman yang saat ini Anda miliki sudah cukup untuk perusahaan atau belum? apakah Anda perlu tambahan pelatihan pelatihan seperti apakah yang Anda butuh kan? Pengetahuan dan pengalaman yang saya miliki saat ini saya kira sudah cukup, tetapi untuk perusahaan supaya lebih maju lagi saya kira masih perlu banyak pembelajaran.
8. Apakah Anda sering mengalami konflik dengan saudara Anda tentang perusahaan atau pekerjaan? Untuk konflik biasanya ada karena perbedaan pendapat yang saya utarakan kepada saudara-saudara saya.
88
Lampiran C Hasil Wawancara dengan Pak Michael
9. Apakah keluarga Anda (terutama orangtua) memberikan keleluasaan penuh untuk membebaskan Anda dalam bekarya (seperti usahaa Anda sekarang) ? Keluarga saya sendiri mendukung untuk saya berusaha atau memiliki bisnis sendiri seperti ini. Karena saya juga memiliki kecintaan dalam bidang fotografi sehingga saya membuka usaha fotografi ini.
10. Mengapa saat ini Anda mengembangkan usaha sendiri dan tidak fokus kepada usaha yang didirikan oleh orang tua Anda? Menurut saya kurang bijaksana kalau saya hanya mengAndalkan dari satu tempat terutama usaha orang tua saya saja.
11. Bagaimana PAndangan Anda tentang perusahaan ini? (seperti apa?, sedang tumbuh? Atau stagnan? Atau turun?) Menurut saya perusahan saat ini terutama pada tahun-tahun terakhir sedang tumbuh, dan saat ini permintaan masih menunjukan kenaikan dan saya harapkan perusahaan PT Stella Kwarta ini terus tumbuh.
12. Andaikan Anda menjadi pemimpin dalam perusahaan ini, apa yang ada lakukan? Saya kira ketika saya menjadi pemimpin dalam perusahaan PT Stella Kwarta saya hanya mejalankan perusahaan ini dan menjalankan apa yang sudah berjalan, dan saya lebih kepada Arifin dan Aldo untuk lebih mengembangkan PT Stella Kwarta. Untuk saya sendiri mungkin akan lebih fokus kepada bisnis saya di bidang fotografi, dan saya memiliki pemikiran bahwa kita semua tidak bisa untuk didalam satu perusahaan yang sama. Tetapi saya tetap harus membantu dalam perusahaan terutama untuk menjadi tour leader.
13. Apakah Anda puas dengan kinerja perusahaan Anda saat ini? Alasanya? Untuk terhadap kinerja team dalam perusahaan saya sangat puas, dan karyawan semua termasuk saya dan saudara-saudara saya dididik oleh 89
Lampiran C Hasil Wawancara dengan Pak Michael
Bapak Jonki Koeswara untuk tidak mengecewakan orang lain. Untuk berbicara dengan sistem organisasi saya tidak puas sehingga perlu banyak yang dibenahi untuk menjadi lebih baik.
14. Hal apa yang Anda anggap perlu diperbaikai tentang sistem organisasi perusahaan? Menurut saya yang perlu diperbaiki terutama sistem organisasinya, karena saat ini semua tertumpu pada Bapak Jonki Koeswara (one man show) dibeberapa bidang walupun bukan di bagian operation. Kendalany yaitu ketika kita semua pergi untuk menjadi tour leader, kinerja perusahaan agak tidak berjalan, seharusnya itu tidak boleh terjadi di dalam suatu perushaan.
90
Lampiran F Hasil Wawancara dengan Pak Ariyanto
Rangkuman Jawaban Pertanyaan Wawancara
Rangkuman jawaban pertanyaan wawancara dengan Bapak Ariyanto
1. Bagaimana karakter Bapak Jonki Koeswara? Untuk karaktrer Bapak Jonki Koeswara sendiri secara umum pasti memiliki sisi positif dan negative. Untuk sisi positifnya Bapak Jonki Koeswara memiliki karakter yang cukup baik, Bapak Jonki Koeswara adalah seroang pendidik yang baik untuk karyawannya, dapat bekerja cepat, pendekatan kepada ke rekan kerjasangat bagus baik dalam berupa telepon
maupun
sapaan-sapaan,
kunjunan-kunjungan,
pertemuan-
pertemuan sehingga Bapak Jonki Koeswara lebih banyak keluar kantor. Bapak Jonki Koeswara merupakan seorang teman dan sahabat yang baik untuk karyawan dikator maupun rekan kerja diluar perusahaan. Bapak Jonki Koeswara juga memiliki visi dan misi kedepan untuk perusahaan yang membuat saya cocok bekerja diperusahaan ini selama 11 tahun. Bapak Jonki Koeswara menurut saya merupakan seorang problem solver atau seseorang yang dapat memecahkan masalah yang baik. Untuk sisi negatifnya Bapak Jonki Koeswara kadang-kadang kurang memperhatiakan kesejahteraan karyawan.
2. Bagaimana Bapak memandang Bapak Jonki Koeswara sebagai pemimpin? Bapak Jonki Koeswara dari sisi karyawan bahwa memiliki karakter keBapakan, ia sendiri mengerti bagaimana menyapa karyawan dan memahami karyawan. Untuk kepemimpinan yang saya pandang dari sisi perusahaan keluarga maka Bapak Jonki Koeswara sendiri memiliki ketegasan yang berbeda ke anak-anaknya dan ke karyawannya. Sedangkan anak-anaknya sendiri tidak dapat membedakan antara Bapak Jonki Koeswara merupakn ayahnya sendiri atau pimpinan mereka.
97
Lampiran F Hasil Wawancara dengan Pak Ariyanto
3. Menurut Bapak Bagaimana PT Stella Kwarta menyikapi suksesi? Pada saat ini bagi saya PT Stella Kwarta sendiri sudah berkembang dari tahun 1996 sampai sekarang tahun 2008, tetapi Bapak Jonki Koeswara sendiri belum pernah berbicara secara langsung tentang pergantian pemimpin kepada saya. Tetapi kalau saya lihat sehari-hari atau saya pandang dari sisi karyawan kecenderungan suksesi ini lebih kepada Pak Arifin dari pada Pak Aldo. Tetapi Pak Arifin sendiri menurut saya memerlukan seorang pendamping juga yaitu Pak Aldo karena Pak Arifin sendiri memiliki kekurangan yang tidak dimiliki dan harus kekurangn itu harus ditutupi oleh Pak Aldo. Maka dari itu ketika terjadi pergantian kepemimpinan mereka harus saling membantu satu sama lain.
4. Apa yang dilakukan PT Stella Kwarta untuk melakukan suksesi? Untuk suksesi saya lihat sendiri dari Bapak Jonki Koeswara, PT Stella Kwarta belum melakukan persiapan ataupun untuk membentuk suatu sistem yang baku dalam pergantian kepemimpinan. Menurut saya perlu membentuk suatu sistem untuk suksesi atau pergantian kepemimpinan.
5. Menurut Bapak, anak-anak Bapak Jonki Koeswara ahli dalam bidang apa? Anak 1, anak 2, anak 3, anak 4. Bagaimana dengan kepemimpinan mereka? Anak 1 Pak Arifin sendiri memiliki kecepatan dan perhatian seperti pak yongki, dan memiliki felling bisnis yang sama baiknya dengan Bapak Jonki Koeswara. Sedangkan dalam menjalankan sebagai tourleader Pak Arifin tidak memiliki inti sebagai pemimpin tim, karena lebih kepada kecepatan.
Anak 2 Pak Michael memiliki jiwa wirausaha yang kuat dibuktikan dengan dirinya yang memiliki bisnis keluarga sendiri. Dengan Jiwa wirausaha itu maka jiwa kepemimpinan yang dimiliki oleh Michael cukup tinggi.
98
Lampiran F Hasil Wawancara dengan Pak Ariyanto
Anak 3 Untuk Pak Aldo lebih kepada kedetailan dan aldo lebih mau untuk belajar serta memiliki ketekunan yang tinggi. Karena Aldo memiliki ketekunan
yang
tinggi
sehingga
apa
yang
dilakukannya
harus
direncanakan dengan matang dan memikirkan resiko-resiko yang akan terjadi, sehingga dengan resiko-resiko dan kehati-hatian yang ada, Aldo terlalu kawatir untuk mengambil keputusan dan hal tersebut menghambat kecepatanya.
Anak 4 Untuk Mira saya sendiri tidak begitu mengenal karena Mira baru beberapa bulan masuk dalam perusahaan keluarga ini.
6. Menurut Bapak siapa diantara anak-anak Bapak Jonki Koeswara yang paling mengenal bisnis ini? Siapa yang paling memiliki jiwa wirausaha yang kuat? Menurut saya yang paling lebih mengenal bisnis ini adalah Michael dan Arifin. Saya pikir Michael karena ia sendiri memiliki bisnis sendiri diluar PT Setlla Kwarta dan ia sudah masuk dalam perusahaan ini lebih awal daripada saudara-saudaranya yang lain, sehingga ia lebih mengerti tentang prusahaan ini. Untuk Arifin sendiri menurut saya karena memilik jiwa wirausaha yang sama dengan Bapak Jonki Koeswara.
7. Siapakah diantara anak-anak Bapak Jonki Koeswara yang paling sabar atau matang dalam mengambil sebuah keputusan penting? Michael sangat sabar dan matang dalam mengambil sebuah keputusan penting.
8. Siapa diantara anak-anak Bapak Jonki Koeswara yang dapat merangkul atau akrab dengan saudara-saudaranya (yang dapat memberikan persatuan di angota keluarga)? Pak Arifin yang dapat merangkul atau memberikan persatuan kepada angota-angota keluarganya walaupun ia sendirinya merupakan sumber konflik yang sering terjadi. 99
Lampiran F Hasil Wawancara dengan Pak Ariyanto
9. Menurut Bapak bagaimanakah visi Bapak Jonki Koeswara terhadap perusahaan? Bapak Jonki Koeswara memiliki visi yang baik dalam perusahaan ini karena ia berusahaa untuk membesarkan perusahaan serta dengan komitmen yang cukup kuat terhadap pelanggan yang memilih jasa pada perusahaan
ini.
Contohnya,
Bapak
Jonki
Koeswara
biasanya
memberangkatkan peserta yang hanya sekitar 11-13 orang, dengan jumlah seperti itu maka merupakan hal yang tidak memungkinkan perusahaan mengambil untung tetapi menjadi rugi. Walaupun seperti itu Bapak Jonki Koeswara memiliki komitmen untuk memberangkatkan pelanggannya, bagi Bapak Jonki Koeswara kepuasan pelanggan adalah segalanya.
10. Bagaimana budaya perusahaan Bapak Jonki Koeswara? Budaya perusahaan ini sangat kekeluargaan sekali.
11. Menurut anda bagaimana jenjang karir dalam perusahaan ini terutama anak-anak Bapak Jonki Koeswara? Awalnya mereka semua kuliah dan membantu pada perusahaan ini satu per satu, dimulai dari Michael lalu Arifin selanjutnya Aldo dan yang terakhir Mira yang baru beberapa bulan ini membantu di perusahaan keluarga. Untuk latar belakang pendidikan mereka rata-rata sama dan untuk suksesi saya kira Pak Arifin yang akan menerusakan perusahaan ini.
12. Siapakah diantara anak-anak Bapak Jonki Koeswara yang memiliki profesionalitas dan kopetensi yang tinggi? Untuk dibilang kesempurnaan dalam pekerjaan saya bilang Michael, tetapi Arifin lebih professional dalam bidang pekerjaan dan bertanggung jawab dalam apa yang sudah ia lakukan dalam pekerjaannya.
100
Lampiran F Hasil Wawancara dengan Pak Ariyanto
13. Siapakah diantara anak-anak Bapak Jonki Koeswara yang dapat mendengarkan pendapat orang lain? Untuk yang dapat mendengarkan pendapat orang lain saya kira semua anaknya dapat mendengarkan pendapat oranglain. Tetapi yang lebih dekat dan lebih mengenal tentang kondisi karyawanya saya kira lebih kepada Arifin. Karena Arifin lebih banyak berinteraksi dengan karyawannya daripada Michael yang sudah diluar kantor PT Stella Kwarta karena memiliki bisnis sendiri, sedangkan untuk Aldo menurut saya kurang karena ia memiliki ruangan sendiri di lantai atas yang menyebabkan interaksi dengan karyawan kurang.
14. Siapakah diantara anak-anak Bapak Jonki Koeswara yang memiliki social skill yang baik? Untuk masalah social skill saya kira yang paling baik yaitu Michael dan Arifin.
101