BAB III METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian, Rancangan Penelitian dan Metode Pendekatan. Rancangan penelitian yang digunakan merupakan penelitian eksperimen murni (True experiment) dengan rancangan penelitian Postest dengan kelompok kontrol (Postest Only Whit Control Group Design). Dimana banyaknya perlakuan penelitian adalah 7 macam perlakuan dan satu kontrol. Yaitu konsentrasi garam yang terdiri dari 0%, 1%, 1,5%, 2%, 2,5 %, 3%, 3,5 %, 4 %. Metode pendekatan yang digunakan adalah sebagai berikut: Pretes O O O O O O O O
Treatment X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7
Postes O kontrol O1 O2 O3 O4 O5 O6 O7
B. Waktu dan Tempat Penelitian Penelitian akan dilakukan di Laboratorium Biologi Lingkungan, Balai Besar Teknologi Pencegahan Pencemaran Industri Semarang pada bulan September 2008.
C. Populasi dan Sampel (Subyek Penelitian) Subyek dari penelitian ini adalah bakteri Coliform yang didapat dari kultur murni yang dibiakkan dari media yang spesifik. Dengan kultur murni diharapkan faktor pengganggu yang dapat mempengaruhi penelitian bisa di kendalikan. Untuk menentukan jumlah ulangan pada perlakuan pengenceran salinitas air atau tingkatan konsentrasi salinitas air dengan menggunakan rumus : ( t – 1 ) (r – 1 ) ≥ 15 (10 ) Dimana
t : Jumlah Perlakuan r : Jumlah Ulangan
Dari hasil perhitungan diatas dengan jumlah perlakuan 7 dan 1 kontrol, jadi ada 8 tingkatan pengenceran untuk salinitas air, diperoleh hasil ulangan sebanyak 4 kali.
D. Variabel dan Definisi Operasional. 1. Variabel penelitian. Variabel bebas
: Salinitas dalam air dengan 7 perlakuan pengenceran dan satu kontrol.
Variabel terikat
: Pertumbuhan bakteri Coliform.
Varibel terkendali : Suhu, pH, media pertumbuhan. ¾ Suhu : suatu keadaan yang menunjukkan kondisi panas atau dingin bisa disebut juga sebagai temperatur. Dalam penelitian ini suhu dikondisikan sama pada semua perlakuan. Satuan dari suhu adalah derajat celcius. ¾ pH adalah suatu tanda atau petunjuk akan adanya suatu kondisi keasaman atau kebasaan tertentu. Dalam penelitian ini pH juga harus dikondisikan sama pada semua perlakuan penelitian. ¾ Media pertumbuhan adalah tempat bakteri untuk tumbuh dan berkembang yang mengandung bahan makanan yang dibutuhkan untuk sumber energi maupun mineral dan vitamin untuk pertumbuhan. 2. Definisi operasional Definisi operasional dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : a. Salinitas adalah konsentrasi garam (NaCl) yang terlarut dalam air atau banyaknya garam ( NaCl ) dalam 100 ml air. Dalam penelitian terdapat 8 (delapan) tingkatan konsentrasi yaitu (kode 0) 0 %; (kode 1) 1 %; (kode 2) 1,5 %; (kode 3) 2 %; (kode 4) 2,5 %; (kode 5) 3 %; (kode 6) 3,5%; (kode 7) 4 % . Skala : Ordinal b. Pertumbuhan bakteri Coliform adalah jumlah bakteri Coliform yang dapat tumbuh pada media air dengan beberapa tingkatan konsentrasi garam. Dimana satuannya adalah MPN per 100 ml. Skala : Rasio
E. Metode Pengumpulan Data Data penelitian merupakan data primer dan sekunder, data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari penelitian di Laboratorium, sedangkan data sekunder yang berkaitan dengan penelitian diperoleh dari buku dan jurnal ilmiah dengan tema serupa yang pernah dilakukan sebelumnya.
F. Prosedur Penelitian 1. Prosedur Penelitian a. Alat dan Bahan Peralatan : Tabung reaksi, tabung Durham, Pipet ukur 1 ml, 2ml, 5 ml, dan 10 ml, inkubator (lemari pengeram), Autoclave, Neraca Analitik, Ose, Lampu Bunsen. Bahan
: Kultur Murni Bakteri Coliform, Lactose Broth, Brillian Green Lactose Bile Broth 2 % (BGLB), Garam (NaCl).
2. Prosedur Disediakan media lactose broth dengan pH 6,8. Pengukuran pH dengan menggunakan pH meter. Diambil satu ml contoh kultur murni bakteri Coliform ke dalam 9 ml air dengan konsentrasi garam tertentu sehingga diperoleh pengenceran (10-1) kemudian dihomogenkan. Sediaan tersebut kemudian diambil masing-masing sebanyak 1 ml dimasukkan kedalam 3 (tiga) tabung reaksi yang berisi 5 ml media Lactose Broth yang didalamnya terdapat tabung Durham dengan posisi terbalik. Ambil 1 ml sediaan pengenceran 10-1 kemudian dimasukkan kedalam 9 ml akuades untuk membuat sediaan dengan konsentrasi 102
. Lakukan dengan cara yang sama terhadap pengenceran 10-2 pada 3
(tiga) seri tabung ke dua dan 10-3 pada seri tabung ke 3 (tiap pengenceran gunakan pipet baru dan steril). Simpan semua tabung dalam lemari pengeram (inkubator) pada temperatur 37 oC ± 1 oC selama 48 jam. Setelah 24 jam dicatat jumlah tabung yang membentuk gas pada masing-masing pengenceran. Dilakukan uji penegasan (confirmed test) untuk tabung yang terbentuk gas. Dipindahkan
sebanyak satu sengkelit atau satu ose dari tabung yang terbentuk gas pada media Lactose Broth ke dalam tabung yang berisi 10 ml media Brilliant Green Lactose Bile Broth 2 % (BGLB 2%). Dimasukkan semua tabung ke dalam inkubator pada suhu 37 oC ± 1 oC selama 48 jam. Adanya gas pada tabung BGLB memperkuat adanya bakteri coliform dalam contoh. Dicatat jumlah tabung yang membentuk gas. Angka paling memungkinkan dari Coliform dapat dilihat pada tabel APM atau Tabel MPN (dengan 3 seri tabung). Percobaan pengujian dilakukan dengan ulangan sebanyak 4 kali, hasil masing-masing ulangan di rata-rata.
G. Metode Pengolah dan Analisis Data 1. Pengolahan Data a. Editing Adalah memeriksa validitas dan reliabilitas data yang masuk. Kegiatan ini meliputi pemeriksaan atas kelengkapan data yang diperoleh selama melakukan penelitian. b. Koding Adalah upaya untuk memberikan kode pada data yang telah diperoleh untuk mempermudah dalam menganalisis. c. Entri Data Yaitu memindahkan data yang diperoleh kedalam file komputer agar dapat dianalisis lebih lanjut. 2. Analisis Data a. Analisis Univariat Analisis Univariat digunakan untuk mendeskripsikan variabel bebas dan terikat dengan menggunakan distribusi frekuensi. b. Analisis Bivariat Analisis bivariat digunakan untuk menguji pengaruh salinitas dalam air menggunakan Uji Anova Satu Arah (One Way Anova) bila data berdistribusi normal, dan dengan Uji Kruskall Wallis bila data
berdistribusi tidak normal. Sebelumnya data diuji kenormalannya dengan Uji Kolmogorov Smirnov. Tabel Analisa
Kode
Kadar garam (%)
0
Kontrol (0)
1
1,0
2
1,5
3
2,0
4
2,5
5
3,0
6
3,5
7
4,0
Jumlah kuman (MPN/100ml) Ulangan 1
Ulangan 2
Ulangan 3
Ulangan 4