10
10 BAB II UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENERAPKAN METODE INKUIRI PADA PEMBELAJARAN IPA TENTANG POKOK BAHASAN SIFAT-SIFAT CAHAYA
A. Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di Sekolah Dasar 1. Pengertian Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) secara harfiah dapat disebut sebagai ilmu
pengetahuan
tentang
alam
semesta.
Menurut
Powler
(http://id.wikipedia.org) menyatakan bahwa IPA merupakan ilmu yang berhubungan dengan gejala-gejala alam dan kebendaan yang sistematis dan tersusun secara teratur, berlaku umum yang berupa kumpulan dari hasil observasi dan eksperimen. Selain itu, menurut Wahyana dalam Trianto (2010), mengatakan bahwa IPA adalah suatu kumpulan pengetahuan yang tersusun secara sistematis dan dalam penggunaannya secara umum terbatas pada gejala-gejala alam. Dari pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa IPA adalah suatu kumpulan teori yang sistematis, penerapannya secara umum terbatas pada gejala-gejala alam, lahir dan berkembang hasil observasi dan eksperimen. 2. Hakikat Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar Menurut Prihartono dkk, dalam Trianto (2010) hakekat IPA merupakan suatu produk, proses dan aplikasi. Sebagai produk IPA merupakan sekumpulan pengetahuan dan konsep. Sebagai suatu proses, IPA merupakan proses yang digunakan untuk mempelajari objek, menemukan dan Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
11
mengembangkan produk-prosuk sains. Dan sebagai aplikasi, teori-teori IPA akan melahirkan teknologi yang dapat memberi kemudahan bagi kehidupan. Proses pembelajaran IPA di sekolah dasar harus dilaksanakan berdasarkan
Kurikulum Tingkat Satuan Pelajaran (KTSP) SD/MI. Mata
pelajaran IPA di SD/MI dalam KTSP bertujuan agar siswa memiliki kemampuan sebagai berikut: a. Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan kebesaran , keindahan, dan keteraturan alam ciptaan-Nya. b. Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep IPA yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. c. Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positif dan kesadaran tentang adanya hubungan yang saling mempengaruhi antara IPA, lingkungan, teknologi dan masyarakat. d. Mengembangkan keterampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar, memecahkan masalah dan membuat keputusan. e. Meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara, menjaga dan melestarikan lingkungan alam. f. Meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam dan sebagai segala keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan. g. Memperoleh bekal pengetahuan, konsep dan keterampilan IPA sebagai dasar untuk melanjutkan pendidikan ke SMP/MTs Arah pengembangan IPA dalam KTSP dilandasi dengan adanya standar
kompetensi
dan
kompetensi
dasar
sebagai
landasan
mengembangkan materi kegiatan pembelajaran, dan indikator kompetensi untuk penilaian.
untuk
pencapaian
Standar kompetensi dan kompetensi dasar
merupakan standar minimum yang secara nasional harus dicapai oleh peserta didik dan menjadi acuan dalam pengembangan kurikulum. Penyajian konsep dan keterampilan dalam pembelajaran IPA hendaknya dimulai dari benda nyata (konkrit) ke benda abstrak, dari mudah ke sukar, dari sederhana ke rumit, dan dari dekat ke jauh. Dengan kata lain,
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
12
mulailah dari apa yang ada disekitar siswa dan yang dikenal, diminati, dan diperlukannya. Seperti halnya menurut Piaget (Dahar. RW, 1996) menyatakan bahwa anak usia 7-11 tahun berada dalam tahap operasional konkret, sehingga anak akan dapat menyelesaikan masalah apabila dalam hal-hal yang konkrit atau berdasarkan pengalamannya. Pembelajaran IPA di sekolah dasar hendaknya didasarkan pada pemberian pengalaman belajar secara langsung melalui penggunaan dan pengembangan keterampilan proses dan sikap ilmiah, sehingga melalui IPA kita sebagai seorang guru dapat mengetahui pemahaman siswa dalam penguasaan materi dengan cara melakukan eksperimen, pengamatan, penelitian, penemuan terhadap suatu objek dan siswa dapat melakukannya sendiri tanpa harus dibatasi oleh guru. Oleh karena itu penyajian pembelajaran adalah menciptakan dan mengoptimalkan suasana bermain tersebut dalam kelas sehingga menjadi media yang efektif untuk pembelajaran IPA, suasana bermain tersebut dapat dilakukan dalam proses pembelajaran melalui pendekatan inkuiri. Seperti halnya yang terdapat dalam KTSP (2006) bahwa Pembelajaran IPA di sekolah dasar dapat dilakukan secara inkuiri ilmiah (scintific inkuiri) untuk menumbuhkan kemampuan berpikir, bekerja serta mengkomunikasikannya sebagai aspek penting kecakapan hidup. B. Pendekatan Inkuiri 1. Pengertian Pendekatan Inkuiri Inkuiri berasal dari bahasa Inggris inquiry yang dapat diartikan sebagai proses bertanya dan mencari tahu jawaban terhadap pertanyaan
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
13
ilmiah yang diajukannya. Pertanyaan ilmiah adalah pertanyaan yang dapat mengarahkan pada kegiatan penyelidikan terhadap objek pertanyaan sehingga dapat menemukan jawaban dari pertanyaan tersebut. Pendekatan inkuiri adalah pendekatan dengan bertanya atau menyelidiki, dimana siswa menemukan sendiri konsep baru dengan bantuan penyelidikan secara eksperimen dan penanyaan yang tepat (Irianto, DM dan Didin S, 1999) 2. Prinsip Penggunaan Strategi Pembelajaran Inkuiri Berorientasi pada Pengembangan Intelektual Tujuan utama dari strategi inkuiri adalah pengembangan kemampuan berpikir.
Dengan
demikian,
strategi
pembelajaran
ini
selain
berorientasi kepada hasil belajar juga berorientasi pada proses belajar. Prinsip Interaksi Pembelajaran sebagai proses interaksi berarti menempatkan guru bukan sebagai sumber belajar, tetapi sebagai pengatur lingkungan atau pengatur interaksi itu sendiri. Prinsip Bertanya Peran guru yang harus dilakukan dalam menggunakan strategi ini adalah guru sebagai penanya. Sebab, kemampuan siswa untuk menjawab setiap pertanyaan pada dasarnya sudah merupakan sebagian dari proses berpikir.Karena itu, kemampuan guru untuk bertanya dalam setiap langkah inkuiri sangat diperlukan.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
14
Prinsip Belajar untuk Berpikir Belajar bukan hanya mengingat sejumlah fakta, akan tetapi belajar adalah proses berpikir (learning how to think), yakni proses mengembangkan potensi seluruh otak. Pembelajaran berpikir adalah pemanfaatan dan penggunaan otak secara maksimal. Prinsip Keterbukaan Pembelajaran yang bermakna adalah pembelajaran yang menyediakan berbagai kemungkinan sebagai hipotesis yang harus dibuktikan kebenarannya. 3. Langkah-Langkah Pelaksanaan Strategi Pembelajaran Inkuiri Secara umum proses pembelajaran dengan menggunakan strategi dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut: Orientasi Langkah orientasi adalah langkah untuk membina suasana atau iklim pembelajaran yang responsif. Pada langkah ini guru mengkondisikan agar siswa siap melaksanakan proses pembelajaran. Guru merangsang dan Mengajak siswa untuk berpikir memecahkan masalah. Langkah orientasi merupakan langkah yang sangat penting. Keberhasilan startegi ini sangat tergantung pada kemauan siswa untuk beraktivitas menggunakan kemampuannya dalam memecahkan masalah, tanpa kemauan dan kemampuan itu tak mungkin proses pembelajaran akan berjalan dengan lancar.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
15
Merumuskan Masalah Merumuskan masalah merupakan langkah membawa siswa pada suatu persoalan yang mengandung teka-teki. Persoalan yang disajikan adalah persoalan yang menantang siswa untuk berpikir memecahkan teka-teki itu. Dikatakan teka-teki dalam rumusan masalah yang ingin dikaji disebabkan masalah itu tentu ada jawabannya, dan siswa didorong untuk mencari jawaban yang tepat. Proses mencari jawaban itulah yang sangat penting dalam strategi inkuiri, oleh sebab itu melalui proses tersebut siswa akan memperoleh pengalaman yang sangat berharga sebagai upaya mengembangkan mental melalui proses berpikir. Merumuskan Hipotesis Hipotesis adalah jawaban sementara dari suatu permasalahan yang sedang dikaji. Sebagai jawaban sementara, hipotesis perlu diuji kebenarannya. Perkiraan sebagai hipotesis bukan sembarang perkiraan, tetapi harus memiliki landasan berpikir yang kokoh, sehingga hipotesis yang dimunculkan itu bersifat rasional dan logis. Kemampuan berpikir logis itu sendiri akan sangat dipengaruhi oleh kedalaman wawasan yang dimiliki serta keluasan pengalaman. Dengan demikian, setiap individu
yang
kurang
mempunyai
wawasan
akan
mengembangkan hipotesis yang rasional dan logis.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
sulit
16
Mengumpulkan Data Mengumpulkan data adalah aktivitas menjaring informasi yang dibutuhkan untuk menguji hipotesis yang diajukan. Dalam strategi pembelajaran inkuiri, mengumpulkan data merupakan proses mental yang sangat penting dalam pengembangan intelektual. Proses pengumpulan data bukan hanya memerlukan motivasi yang kuat dalam belajar, akan tetapi juga membutuhkan ketekunan dan kemampuan menggunakan potensi berpikirnya. Karena itu, tugas dan peran guru dalam tahapan ini adalah mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang dapat mendorong siswa untuk berpikir mencari informasi yang dibutuhkan. Sering terjadi kemacetan berinkuiri adalah manakala siswa tidak apresiatif terhadap pokok permasalahan. Tidak apresiatif itu biasanya ditunjukkan oleh gejala-gejala ketidakgairahan dalam belajar. Manakala guru menemukan gejala-gejala semacam ini, maka guru hendaknya secara terus-menerus memberikan dorongan kepada siswa untuk belajar melalui penyuguhan berbagai jenis pertanyaan secara merata kepada seluruh siswa sehingga mereka terangsang untuk berpikir. Menguji Hipotesis Menguji hipotesis adalah proses menentukan jawaban yang dianggap diterima sesuai dengan data atau informasi yang diperoleh berdasarkan pengumpulan data. Dalam menguji hipotesis yang terpenting adalah mencari tingkat keyakinan siswa atas jawaban yang diberikan. Di
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
17
samping itu, menguji hipotesis juga berarti mengembangkan kemampuan berpikir rasional. Artinya, kebenaran jawaban yang diberikan bukan hanya berdasarkan argumentasi, akan tetapi harus didukung oleh data yang ditemukan dan dapat dipertanggungjawabkan. Merumuskan Kesimpulan Merumuskan kesimpulan adalah proses mendeskripsikan temuan yang diperoleh
berdasarkan
hasil
pengujian
hipotesis.
Merumuskan
kesimpulan merupakan gong-nya dalam proses pembelajaran. Sering terjadi, karena banyaknya data yang diperoleh, menyebabkan kesimpulan yang dirumuskan tidak fokus pada masalah yang hendak dipecahkan. Karena itu, untuk mencapai kesimpulan yang akurat sebaiknya guru mampu menunjukkan pada siswa data mana yang relevan. 4. Keunggulan dan Kelemahan Strategi Pembelajaran Inkuiri Strategi Pembelajaran Inkuiri merupakan strategi pembelajaran yang banyak dianjurkan, karena strategi ini memiliki beberapa keunggulan, di antaranya: a.
Startegi ini merupakan strategi pembelajaran yang menekan kankepadapengembangan aspek kognitif, afektif, dan psikomotor secara seimbang,sehingga pembelajaran melalui strategi ini dianggap lebih bermakna.
b.
Startegi ini dapat memberikan ruang kepada siswa untuk belajar sesuai dengan gaya belajar mereka.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
18
c.
Startegi ini merupakan strategi yang dianggap sesuai dengan perkembangan psikologi belajar modern yang menganggap belajar adalah proses perubahantingkah laku berkat adanya pengalaman.
d.
Keuntungan lain adalah strategi pembelajaran ini dapat melayani kebutuhan siswa yang memiliki kemampuan di atas rata-rata. Artinya, siswa yang memiliki kemampuan belajar bagus tidak akan terhambat oleh siswa yang lemah dalam belajar. Di samping memiliki keunggulan, strategi ini juga mempunyai
kelemahan, di antaranya: a. Jika strategi ini digunakan sebagai strategi pembelajaran, maka akan sulit mengontrol kegiatan dan keberhasilan siswa. b. Strategi ini sulit dalam merencanakan pembelajaran oleh karena terbentur dengan kebiasaan siswa dalam belajar. c. Kadang-kadang dalam mengimplementasikannya, memerlukan waktu yang panjang sehingga sering guru sulit menyesuaikannya dengan waktu yang telah ditentukan. Selama kriteria keberhasiJan belajar ditentukan oleh kemampuan siswa menguasai
materi
pelajaran,
maka
startegi
ini
akan
sulit
diimplementasikan oleh setiap guru.
C. Hasil Belajar Tujuan pembelajaran dapat tercapai dengan baik jika hasil belajar sesuai dengan standar yang diharapkan dalam proses pembelajaran tersebut.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
19
Hal ini menunjukkan bahwa hasil belajar harus dirumuskan dengan baik untuk dapat dievaluasi pada akhir pembelajaran. Hasil belajar seseorang tidak langsung kelihatan tanpa orang itu melakukan sesuatu untuk memperlihatkan kemampuan yang diperolehnya melalui belajar. Namun demikian, hasil belajar adalah perubahan yang mengakibatkan manusia berubah dalam sikap dan tingkah lakunya. Hasil belajar adalah tingkat penguasaan yang dicapai siswa dalam mengikuti program belajar mengajar sesuai dengan tujuan pendidikan yang ditetapkan yang meliputi aspek kognitif, afektif, dan psikomotor. Syah, Muhibbin (1997) menyatakan bahwa hasil belajar juga dapat dilihat dari tiga aspek, yaitu secara kuantitatif, institusional, dan kualitatif. Aspek kuantitatif menekankan pada pengisian dan pengembangan kemampuan kognitif dengan fakta-fakta yang berarti. Aspek insitusional atau kelembagaan menekankan pada ukuran seberapa baik perolehan belajar siswa yang dinyatakan dalam angka-angka. Sedangkan aspek kualitatif menekankan pada seberapa baik pemahaman dan penafsiran siswa terhadap lingkungan di sekitarnya. Sehingga dapat memecahkan masalah yang dihadapinya dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan definisi dan uraian yang telah dikemukakan, maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar adalah perubahan tingkah laku yang dapat diamati setelah mengikuti program belajar mengajar dalam bentuk tingkat penguasaan siswa terhadap pengetahuan dan keterampilan. Dengan demikian, hasil belajar IPA harus dikaitkan dengan tujuan pendidikan IPA yang telah tercantum dalam kurikulum dengan tidak melupakan hakikat IPA itu sendiri.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
20
Hasil belajar IPA dikelompokkan berdasarkan hakikat sains yang meliputi IPA sebagai produk, proses, dan sikap ilmiah. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa hasil belajar IPA meliputi pencapaian IPA sebagai produk, proses dan sikap ilmiah. D. Penerapan Pendekatan Inkuiri pada Pembelajaran Sifat-sifat Cahaya Pembelajaran pada konsep sifat-sifat cahaya dapat dilakukan dengan menggunakan pendekatan inkuiri, hal tersebut dipilih karena pembelajaran konsep sifat-sifat cahaya dengan menggunakan pendekatan inkuiri ini akan lebih
dapat
memudahkan
siswa
untuk
memahami
konsep.
Dalam
pembelajaran konsep sifat-sifat cahaya ini diperlukan beberapa media yang dapat langsung dilihat serta di gunakan oleh siswa untuk dieksplorasi. Dengan penggunaan media belajar yang nyata serta dapat digunakan siswa secara langsung, maka dapat memotivasi belajar siswa, serta dapat mengembangkan daya berpikir siswa. Hal tersebut sesuai dengan pendapat Piaget bahwa anak usia SD berada dalam tahap operasional konkrit. Penggunaan pendekatan inkuiri pada pembelajaran konsep sifat-sifat cahaya dapat dilakukan dengan menggunakan metode inkuiri itu sendiri. Pada pembelajaran awal metode yang digunakan adalah metode inkuiri terbimbing melalui
LKS
serta
melalui
penjelasan-penjelasan
mengenai
tahapan
pembelajaran, hal tersebut dilakukan untuk mempermudah cara belajar siswa yang belum terbiasa melakukan proses pembelajaran seperti ini.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
21
E. Sifat-sifat Cahaya Cahaya memiliki sifat-sifat sebagai berikut : 1. Cahaya merambat lurus Salah satu sifat cahaya adalah merambat lurus dari sumbernya. Lihat contoh gambar di bawah ini.
Gambar 2.1 Cahaya Merambat Lurus Gambar tersebut membuktikan bahwa cahaya merambat lurus. Contoh lain yang membuktikan cahaya merambat lurus tampak pada berkas cahaya matahari yang menembus masuk ke dalam ruangan yang gelap. Demikian pula dengan berkas lampu sorot pada malam hari. 2. Cahaya menembus benda bening
Gambar 2.2 Cahaya menembus benda bening
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
22
Gambar di atas adalah seorang anak yang mengarahkan senter kesebuah kertas putih dan cahaya tidak tembus. Kemudian kertas putih diganti dengan plastik bening maka cahaya dapat tembus. Dari hal tersebut membuktikan bahwa cahaya menembus benda bening tetapi tidak menembus benda yang tidak bening apalagi benda gelap. Cahaya menembus benda bening dapat terlihat jika kita menerawangkan plastik bening ke arah sinar lampu. Sinar tersebut dapat kita lihat karena cahaya dapat menembus benda bening. Jika cahaya mengenai benda yang gelap (tidak bening) misalnya pohon, tangan, mobil, maka akan membentuk bayangan. Contoh lain yang membuktikan bahwa cahaya dapat menembus benda bening adalah jika kita berada di dalam ruangan berkaca berwarna bening dan kita memandang ke halaman kita dapat melihat anak-anak yang sedang bermain di halaman.
3. Cahaya dapat dibiaskan
Gambar 2.3 Cahaya dapat dibiaskan Perhatikan gambar sebatang pinsil dalam gelas berisi air diatas, pinsil terlihat seolah-olah bengkok hal ini terjadi karena adanya pembiasan cahaya.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu
23
4. Cahaya dapat dipantulkan Kita dapat melihat sebuah benda jika ada cahaya. Prosesnya yaitu sinar/cahaya mengenai benda dan benda yang terkena cahaya memantulkannya ke mata kita.
Gambar 2.4 Cahaya dapat dipantulkan Pemantulan cahaya terdiri dari dua macam, yaitu : a. Pemantulan teratur yaitu jika sinar datarng
jatuh pada benda yang
permukaannya rata.Pada penantulan teratur sudut datang sama dengan sudut pantul. b. Penantulan tidak teratur, Pemantulan tidak teratur terjadi jika sinar atau cahaya jatuh pada benda yang permukaannya tidak rata. Pada pemantulan tidak teratur sudut datang tidak sama dengan sudut pantul. 5. Cahaya dapat diuraikan Contoh bahwa cahaya dapat diuraikan yaitu pada peristiwa penguraian cahaya (dispersi) oleh titik-titik air hujan saat terjadi pelangi. Dispersi merupakan penguraian cahaya putih menjadi berbagai cahaya warna yaitu : merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila,ungu.
Heti Nurani Noviati,2013
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dengan Menerapkan Metode Inkuiri Pada Pembelajaran Ipa Tentang Pokok Bahasan Sifat-Sifat Cahaya Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu