BAB I PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang Pembangunan di Indonesia berlangsung begitu pesat disegala bidang mengharuskan
Sumber Daya Manusia (SDM) perlu dibekali ilmu memadai untuk mengelola segala sesuatu menjadi berguna dan mempunyai nilai jual, terlebih seiring berkembangnya jumlah penduduk di Indonesia, maka permintaan konsumen akan kebutuhan sehari-hari pun meningkat. Jaman semakin maju cukup signifikan ditandai oleh adanya barang elektronik dan peralatan rumah tangga lebih mudah dijangkau. Sehingga hal ini banyak memotivasi beberapa perusahaan besar untuk membentuk agen-agen penjualan resmi di masing-masing daerah termasuk di wilayah Yogyakarta. Kehadiran CV. Buana Arta Mandiri (BAM) yang merupakan salah satu perusahaan dagang dan melakukan penjualan langsung, memberikan manfaat yang cukup besar, baik bagi masyarakat/konsumen dan tentunya juga bagi perusahaan dalam meningkatkan pendapatan perusahaan tersebut. Dalam menjalankan usahanya, perusahaan mempunyai tujuan utama untuk memperoleh laba sebesar besarnya. Perusahaan memperoleh laba dari kegiatan pokok perusahaan, yaitu penjualan barang yang dihasilkannya. Penjualan barang pada perusahaan dapat dilakukan melalui penjualan tunai dan penjualan kredit. Untuk meningkatkan volume penjualan, perusahaan mengambil kebijakan dengan melakukan penjualan kredit. Penjualan kredit merupakan salah satu cara untuk menarik minat konsumen dalam melakukan pembelian secara kredit, sehingga semakin banyak peluang perusahaan untuk mencapai laba yang besar. Penjualan kredit memerlukan perhatian dan
penanganan yang serius agar resiko yang timbul dapat dihindari. Kegiatan penjualan kredit tersebut ditangani oleh perusahaan melalui sistem penjualan kredit. Sistem penjualan kredit merupakan bagian penting bagi perusahaan karena sebagian besar pendapatan
berasal
dari
penjualan
kredit.
Sistem
ini
banyak
memberikan
informasi-informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan oleh manajemen agar tujuan perusahaan dapat tercapai. Maka dari itu, mekanisme mengenai penjualan di dalam sistem tersebut sangat penting untuk diketahui agar menjadi salah satu tolok ukur menilai perusahaan apakah sudah berjalan dengan baik atau belum. Banyaknya perusahaan-perusahaan swasta yang ingin menambah laba terkadang membuat perusahaan tersebut memasarkan barang-barang dengan cara asal-asalan atau tidak sesuai dengan prosedur yang ada. Hal ini dapat mengakibatkan rugi, kecurangan oleh pegawai, sampai yang paling parah, yakni gulung tikar. Agar resiko-resiko dapat dikurangi, sebuah sistem yang menyangkut penjualan sangat penting demi masa depan perusahaan lebih baik. Berdasarkan latar belakang itulah penulis mengangkat dan mengkaji tema mengenai teknis penjualan kredit dengan judul “Mekanisme Aktivitas Penjualan dan Penyaluran Kredit Barang Pada Konsumen di CV. Buana Arta Mandiri”.
1.2
Batasan Masalah Batasan masalah yang menjadi pokok pembahasan dalam Tugas Akhir penulis
adalah sebagai berikut: 1. Penelitian ini difokuskan pada mekanisme penjualan barang secara kredit dan penyalurannya kepada konsumen di CV. Buana Arta Mandiri. 2. Data yang digunakan adalah data dari CV. Buana Arta Mandiri Yogyakarta.
1.3
Rumusan Masalah Penyusunan sistem penjualan kredit yang tepat perlu dilakukan oleh sebuah
perusahaan dagang untuk memudahkan proses penjualan. Berdasarkan latar belakang masalah, maka permasalahan yang akan diangkat dalam penulisan Tugas Akhir ini adalah sebagai berikut: 1.
Bagaimana mekanisme penjualan kredit yang ada di CV. Buana Arta Mandiri?
2.
Apa saja hambatan yang dihadapi perusahaan dalam menjalankan
3.
Bagaimana cara perusahaan menanggulangi hambatan yang ada?
bisnisnya?
1.4 Tujuan Penulisan Tujuan peneliti untuk melaksanakan penelitian di CV. Buana Arta MAndiri berdasarkan rumusan masalah di atas adalah sebagai berikut: 1. Mengetahui mekanisme penjualan kredit yang ada di perusahaan. 2. Mengetahui hambatan-hambatan yang dihadapi perusahaan dalam menjalankan bisnis.
3. Mengetahui cara perusahaan menanggulangi hambatan yang ada.
1.5
Manfaat Penulisan Adapun manfaat yang diharapkan penulis selama melaksanakan penelitian adalah
sebagai berikut: 1. Bagi Penyusun Memperdalam ilmu serta wawasan mengenai mekanisme sistem penjualan kredit. 2. Bagi Instansi Hasil penelitian ini dapat dijadikan sumber, referensi maupun acuan dalam mempertimbangkan atau pada saat pengambilan keputusan. 3. Manfaat Akademis Hasil penelitian ini bermanfaat untuk memberi informasi dan
pengetahuan
serta pembanding apabila ingin mendirikan perusahaan dagang. 1.6
Metodeologi Penulisan 1. Ruang Lingkup Penelitian Penelitian dilakukan di CV. Buana Arta Mandiri yang terletak di Jalan Retno Dumilah Nomor 3Z, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta. 2. Metode pengumpulan data a.Wawancara Merupakan metode pengumpulan data melalui tanya jawab langsung kepada direktur maupun staf atau karyawan CV. Buana Arta Mandiri
untuk memperoleh informasi yang benar mengenai mekanisme penjualan kredit yang berlaku di perusahaan. b. Observasi Merupakan metode pengamatan
dan pencatatan
secara langsung
keperusahaan untuk mendapatkan data yang diperlukan untuk penelitian. c.Dokumentasi Merupakan metode yang dilakukan dengan cara membaca dan mempelajari buku-buku yang berkaitan dengan masalah penelitian tersebut. 3. Sumber data a. Data primer, yaitu data yang diperoleh secara langsung dari perusahaan yang menjadi objek penelitian melalui pengamatan langsung dan wawancara kepada direktur maupun staf atau karyawan bekerja di CV. Buana Arta Mandiri. b. Data sekunder, yaitu data yang diperoleh secara langsung dari perusahaan
berupa catatan-catatan pendukung dalam menganalisa masalah penelitian. Data tersebut antara lain: nota penjualan, surat order, Laporan Harian Inkaso (LHI), Rencana Masuk Kas (RMK), Surat Pengeluaran Barang (SPB)dan Tanda Terima Barang (TTB).
1.7 Kerangka Penulisan
Peningkatan kebutuhan peralatan rumah tangga
Perkembangan teknologi dan informasi
Faktor pendukung perusahaan melakukan penjualan kredit
Mekanisme aktivitas penjualan kredit pada CV. Buana Arta Mandiri
Hambatan-hambatan yang dihadapi perusahaan
Rekomendasi
Ketertarikan memperoleh laba tinggi
Keterangan : 1. Terdapat faktor-faktor penarik sebuah perusahaan untuk melakukan penjualan dengan sistem kredit seperti peningkatan kebutuhan alat rumah tangga, kemajuan jaman serta menciptakan laba yang besar. 2. Penulis tertarik menganalisis mekanisme aktivitas kredit pada CV. Buana Arta Mandiri, yang merupakan perusahaan dengan sistem penjualan langsung, baik tunai dan non tunai. 3. Hambatan yang dihadapi perusahaan dalam menjalankan bisnisnya seringkali adanya kredit macet, kegagalan untuk demo barang di suatu tempat dan kesalahan pencatatan pada laporan/komisi karyawan. 4. Dengan adanya hambatan tersebut, penulis akan memberikan beberapa rekomendasi untuk perusahaan.
1.8
Sistematika Penulisan BAB I
PENDAHULUAN Berisi latar belakang masalah tentang topik tugas akhir, kemudian rumusan masalah yang merupakan intisari dari masalah yang mendasari pengambilan topik tugas akhir, tujuan penulisan yang mencakup tujuan pembuatan tugas akhir, manfaat penulisan bagi penulis dan pihak lain,
serta kerangka penulisan yang menjelaskan kerangka berpikir secara umum yang akan ditulis di dalam tugas akhir.
BAB II
GAMBARAN UMUM PENULISAN Berisi mengenai profil instansi tempat penelitian yaitu CV. Buana Arta Mandiri dan kondisi umum atau deskripsi topik penulisan yang menjelaskan secara detail mengenai aktivitas umum dari topik penulisan, kemudian tinjauan pustaka yang terkait dengan topik penulisan, dan metodologi yang menjelaskan tentang cara menganalisis topik penulisan serta jenis dan sumber data yang digunakan dalam penulisan.
BAB III ANALISIS DAN PEMBAHASAN Berisi tentang analisis topik tugas akhir dan juga kelebihan serta kekurangan topik tersebut. BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN Berisi rangkuman yang menjadi pokok bahasan dalam tugas akhir, sedangkan saran diberikan apabila penulis mampu memberikan rekomendasi berdasarkan kesimpulan penulisan.