1
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Desain merupakan proses perancangan yang melibatkan kreatifitas manusia yang bertujuan dalam membuat sesuatu benda, sistem, dan sejenisnya yang memiliki manfaat yang luas bagi masyarakat. Desain juga merupakan manifestasi umat manusia dalam berkebudayaan yang menjadi ciri khas bagi peradabannya. Desain juga merupakan ilmu meramu / merakit, bahkan memodifikasi sesuatu dari dasar dasar cabang ilmu pengetahuan. Ilmu desain sangatlah menuntut kreatifitas seseorang dalam menghasilkan suatu karya baru. Ilmu desain sangat berpengaruh penting dalam kebutuhan manusia yang dapat menuntun manusia untuk menghasilkan sesuatu yang lenih baik, guna meningkatkan kualitas hidup manusia itu sendiri dalam memenuhi berbagai kebutuhannya. Cara berpikir desain bermula dari permasalahan, pemecahan desain itu sendiri, proses produksi, pasar, dipergunakan oleh konsumen, kemudian kembali menjadi permasalahan baru, dan seterusnya berputar. Dalam mendukung produktifitas, ilmu desain sangatlah berperan penting dalam peranannya terhadap pasar global yang dapat menjadi dorongan untuk lebih berkembangnya suatu produksi. Perancangan sebuah desain yang unik dapat berperan sebagai image brand dikalangan masyarakat luas. Terlebih lagi penggunaan konsep desain yang diterapkan belum pernah muncul dikalangan masyarakat. Dunia fashion sangatlah membutuhkan suatu kreatifitas yang tinggi guna menarik minat masyarakat dan meningkatkan produksi.
1
2
Adanya peran suatu perancangan desain dalam mendukung produksi identitas lokal sangat berpengaruh terhadap komunikasi. Dengan adanya komunikasi setiap perancangan desain dapat dengan mudah tersampaikan kepada khalayak luas yang termasuk didalamnya adalah pasar global, dimana setiap khalayak dapat mengetahui peran keberadaan dan peran dari identitas lokal itu sendiri. Definisi dari komunikasi itu sendiri adalah hubungan timbal balik antara satu individu kepada khalayak luas baik penyampaian pesan secara lisan, tatap muka, maupun penyampaian pesan dengan berbagai bentuk visualisasi. Maka dari itu, perancangan desain atas suatu produksi sangatlah bergantung oleh peran komunikasi didalamnya yang dapat bersaing secara luas dan mengangkat status identitas perusahaan itu sendiri. Dalam mendukung peranan produksi identitas lokal terhadap global sangat dipengaruhi oleh perancangan desain awal yang benar-benar matang. Berawal dari konsep yang memiliki definisi sangat kuat dan memiliki arti luas, sehingga global dapat mengetahui dengan pasti siapa yang berperan dalam persaingan industri tersebut, dan apa strategi yang digunakan dalam menghadapi pasar global. Persaingan yang sangat ketat di pasar global, menuntut para pendukung produksi untuk benarbenar kreatif dan inovativ dalam menghasilkan dan berinovasi atas hasil karyanya. Salah satu brand yang memiliki perancangan desain dalam mendukung produksi dalam negeri demi menjadi sebuah trendsetter dunia luas adalah Your Custom Clothing (YCC) yang berperan dalam bidang industri fashion atau pakaian. YCC itu sendiri merupakan brand lokal yang sangat berperan penting dalam industri fashion dalam negeri. YCC merupakan suatu perusahaan industri pakaian yang berasal dari Indonesia, dan berada tepat di Jakarta. Berdirinya perusahaan ini sangat dipengaruhi oleh berbagai tantangan yang muncul dari berbagai kompetitor brand clothing dan
3
atas semakin berkembangnya jaman dan perkembangan ilmu desain. Tujuan awal usaha ini adalah untuk mengembangkan berbagai perancangan desain dalam dunia fashion terutama desain visual pada media sablon kaos yang sangat berpengaruh terhadap gaya hidup pada setiap individu atas dasar tuntutan perkembangan jaman dengan mencakup global sebagai sebuah tantangan. Pemilihan konsep yang akan diterapkan sangatlah menunjang dalam peningkatan produktifitas sebuah clothing. Campaign Sosial merupakan strategi yang akan diterapkan pada pola rancangan desain YCC dengan mengangkat tema pengenalan terhadap satwa langka yang saat ini populasinya sangat memprihatinkan. Dengan cara ini YCC mengajak semua konsumen untuk lebih mengenal dan lebih mengetahui tentang perkembangan satwa langka yang ada di dunia, terutama Indonesia. Beberapa macam satwa langka di
Indonesia yang pada saat
ini
perkembangannya memprihatinkan adalah burung cendrawasih, badak bercula satu, orang hutan, burung kasuari, komodo, dan harimau jawa. Berbagai cara telah dilakukan dalam memperkenalkan berbagai satwa langka, baik melalui sebuah kampanye dalam dukungan berbagai elemen masyarakat yang disosialisasikan terjun langsung kelapangan, hingga pembuatan poster dan bermacam-macam media dalam memberi dukungan. Clothing adalah istilah yang digunakan untuk perusahaan yang memproduksi pakaian jadi dibawah brand mereka sendiri. Awalnya barang yang diproduksi berupa kaos, tetapi seiring perkembangan dan kebutuhan dan permintaan customer, produknya pun meluas hingga ke celana, dompet, tas dan aksesoris lainnya. Istilah
4
clothing local sendiri dimulai dengan berdirinya 347 boardrider.co pada tahun 1996 yang kini dikenal dengan 347/eat. Penerapan desain visual pada media kaos sangatlah mempengaruhi aspek kebudayaan sosial pada masyarakat tentang bagaimana cara pengembangan ide kreatif melalui sebuah desain. Desain pada kaos dapat menjadi sebuah sarana bagi para pengembang desain dalam mengkomunikasikan secara visual melalui desain yang kreatif, imajiatif, dan dapat menyampaikan pesan secara jelas. Perkembangan teknologi, dan produksi serta meningkatnya peminatan masyarakat yang terus berkembang mengakibatkan perlunya sebuah desain visual pada kaos dengan pengembangan desain yang menarik dan lebih mengarah pada konsep nyata. Desain yang diterapkan haruslah memiliki konsep yang kuat dan memiliki sebuah ciri khas dari brand tersebut agar bisa dikenal oleh masyarakat luas. Salah satu hal yang menjadi sebuah pertimbangan dalam produk pakaian yaitu mengenai desain visual yang sangat dinilai kreatif karena desain visual merupakan salah satu sarana dalam berkomunikasi. Desain visual pada clothing merupakan bisnis kreatif yang mencakup berbagai elemen desain, typografi, penerapan layout, material, penerapan warna, dan pengenalan bentuk-bentuk atas penerapan konsep brand tersebut demi pemasaran sebuah produk. Berdasarkan data yang diperoleh langsung dari sang pemilik Your Custom Clothing, Giri Nugraha, mengatakan bahwa YCC belum memiliki desain tetap yang menjadi andalan dari suatu ciri khas sebuah brand. Faktor tersebut yang menjadi sebuah kelemahan dari brand ini. Dengan banyaknya masukan dan berbagai complain yang datang dari customer, Your Custom Clothing lebih mempertimbangkan untuk menciptakan suatu andalan desain yang dapat meningkatkan popularitas diantara
5
kalangan brand clothing yang lain serta turut membantu dalam meningkatkan nilai produksi dengan mengankat tema satwa langka. Di Indonesia telah banyak perusahaan clothing yang muncul dengan berbagai amunisi dalam mengembangkan dan memperkenalkannya kepada masyarakat hingga menjadikannya suatu trendsetter. Beberapa diantaranya adalah Endorse, Ouval Research, Eat347, dan Bloop merupakan beberapa dari industry clothing terkemuka yang berada di Jakarta dan tentu juga sebagai competitor dari Your Custom Clothing. Fashion clothing menyebar tidak hanya pada pasar Indonesia tetapi juga pada pasar Internasional seperti di Amerika, Italy, France, Singapore, Japan, Bangkok yang juga merupakan clothing industri terbesar di dunia. Produk yang dihasilkan oleh Your Custom Clothing merupakan sebagian besar produk yang hanya berdasarkan permintaan konsumen. Oleh karena itu YCC belum memiliki desain tetap yang menjadi ciri khas dalam produksinya. Untuk itu penulis ingin menciptakan suatu terobosan baru dengan membuat sebuah pola rancangan yang akan divisualisasikan kedalam bidang clothing sesuai dengan ketentuanketentuan yang berlaku, sehingga dapat menjadi lebih baik lagi dalam membangun image kepada masyarakat.
1.2 Identifikasi masalah Perancangan desain sangat menentukan tingkat produktifitas brand lokal dalam menyongsong perkembangannya. Berbagai cara dilakukan dalam meningkatkan kualitas dan mutu produksi demi menjawab semua tantangan global. Salah satu industri yang sangat berperan dalam hal, membawa produksi lokal kedalam pasar
6
industri fashion adalah Your Custom Clothing atas kinerja dan strategi yang diterapkan dalam membangun image lokal agar memiliki nilai lebih diantara para pengamat pasar global atau masyarakat dalam mengikuti perkembangan jaman. Perlunya dukungan pada setiap usaha industri fashion, dituntut untuk lebih kreatif dan inovativ dalam menciptakan suatu karya dan berbagai macam perancangan desain maupun produksi. Dalam menjalankan perannya sebagai salah satu produsen produk lokal, terdapat banyak berbagai tantangan dan permasalahan muncul yang mempengaruhi dalam perancangan produksi tersebut yang dapat berimbas terhadap
identitas lokal itu
sendiri. Berbagai gejala-gejala yang muncul dalam mempengaruhi tingkat produksi adalah:
Kualitas dan kuantitas produksi
Berbagai kompetitor
Tingkat kesejahteraan
Target pasar
Perkembangan jaman
1.3 Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah yang dikemukakan tersebut, maka dapat diketahui bahwa pokok permasalahan yang terjadi pada suatu produksi identitas lokal adalah berbagai perancangan desain dan strategi produksi, serta munculnya
7
persaingan yang semakin ketat dengan competitor sejenis, akan tetapi YCC tetap mengandalkan berbagai perancangan desain dan pengembangan ide kreatif dalam penerapan produksi agar dapat bersaing di tingkat pasar global hingga dapat membawa identitas lokal kedalam tingkat yang lebih tinggi bahkan mendunia. Pada kesempatan
ini
akan
diteliti
bagaimana
cara
perancangan
desain
dalam
pengembangan produk Your Custom Clothing dengan cara mempromosikannya terhadap industri fashion. Oleh karena itu dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut: “Bagaimana pola rancangan desain visual yang diterapkan demi menjadi sebuah image di masyarakat ?”
1.4 Tujuan Perancangan Tujuan dari perancangan ini adalah untuk mengembangkan bagaimana perancangan desain yang diterapkan oleh Your Custom Clothing dalam meningkatkan produksi lokal dan menjadi suatu image pada masyarakat. Tujuan perancangan ini juga untuk menjadikan suatu clothing dalam memerankan sebagai image brand dikalangan masyaraktat luas melalui proses desain fashion dengan konsep satwa langka yang menjadi andalan.
8
1.5 Manfaat Perancangan Dengan berbagai masalah pada penulisan yang telah dijabarkan serta tujuan yang akan dicapai dari perancangan, maka penulisan ini diharapkan dapat memberikan manfaat:
1.5.1 Bagi Perusahaan Perancangan ini diharapkan akan menghasilkan berbagai informasi yang sangat bermanfaat dan menjadikannya sebagai masukan serta menjadikan pertimbangan bagi brand Your Custom Clothing untuk mengetahui arti pentingnya perancangan desain dalam membangun image kepada masyarakat.
1.5.2 Bagi Akademisi Membantu untuk lebih memahami dan memperluas wawasan berfikir, serta membantu untuk lebih mengembangkan ide kreatif dalam perancangan suatu desain yang dapat mempengaruhi produksi brand lokal.