BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Informasi merupakan salah satu hal utama yang menunjang terciptanya proses komunikasi yang sinkron. Kebutuhan akan informasi selalu mengalami peningkatan sejalan dengan perkembangan zaman. Hal tersebut turut berimbas pada
organisasi-organisasi
yang
umumnya
membutuhkan
suatu
media
penyampaian informasi secara cepat sehingga dapat memaksimalkan sumber daya organisasi yang tersedia. Kebutuhan akan informasi yang mengalami peningkatan harus didukung dengan kemajuan teknologi informasi (IT) yang dimilikinya serta pengolahan data secara terstruktur dan terintegrasi. Teknologi basis data merupakan salah satu sarana pendukung yang dapat digunakan sebagai tempat untuk menyimpan dan mengakses data yang terkomputerisasi. Oleh karena itu banyak organisasi yang terdorong untuk menginvestasikan modalnya di bidang IT. PT. Arsyadani Hasanah merupakan perusahaan distributor yang menyalurkan berbagai jenis produk listrik seperti switch breaker, contactor, mini circuit breaker (MCB), air circuit breaker (ACB), pilot lamp, dan lain-lain. Saat ini sebagai perusahaan yang sedang berkembang, penanganan masalah pembelian, penjualan, dan persediaan menjadi hal utama yang harus diperhatikan dan dikelola dengan baik agar proses bisnis dapat berjalan dengan maksimal dan tidak menimbulkan masalah sehingga dapat merugikan perusahaan.
1
2 Menanggapi isu global dan untuk memecahkan masalah yang dihadapi PT. Arsyadani Hasanah, maka melalui skripsi ini penulis ingin menganalisis, merancang dan membangun suatu sistem basis data pembelian, penjualan dan persediaan pada PT. Arsyadani Hasanah.
1.2
Ruang Lingkup Pada pembahasan skripsi ini penulis membatasi ruang lingkup pembahasan masalah sebagai berikut : 1. Penelitian skripsi ini dilakukan pada PT. Arsyadani Hasanah. 2. Analisis sistem yang sedang berjalan sebagai landasan perancangan sistem basis data pembelian, penjualan dan persediaan yang akan dibangun. 3. Merancang dan membangun sistem basis data yang berfokus pada proses pembelian, penjualan dan persediaan. 4. Merancang dan membangun aplikasi user interface sebagai sarana penyampaian informasi.
1.3
Tujuan dan Manfaat Berangkat dari latar belakang dan permasalahan yang ada, penulisan skripsi ini bertujuan : 1. Menganalisa sistem pembelian, penjualan dan persediaan pada PT. Arsyadani Hasanah. 2. Mengidentifikasi permasalahan dan kebutuhan informasi yang diperlukan oleh PT. Arsyadani Hasanah.
3 3. Merancang dan membangun suatu sistem basis data pembelian, penjualan dan persediaan pada PT. Arsyadani Hasanah. 4. Merancang dan membangun sebuah aplikasi yang mendukung penggunaan sistem basis data pembelian, penjualan dan persediaan pada PT. Arsyadani Hasanah. Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian skripsi ini adalah : 1. Memberikan kemudahan bagi PT. Arsyadani Hasanah untuk dapat memperoleh informasi secara akurat. 2. Memberikan visualisasi perkembangan data pembelian, penjualan dan persediaan PT. Arsyadani Hasanah dengan lebih efektif dan efisien. 3. Memberikan sistem basis data dan aplikasi yang lebih terstruktur dan terintegrasi sehingga dapat memaksimalkan proses penyampaian informasi pada PT. Arsyadani Hasanah.
1.4
Metodologi Metodologi yang digunakan dalam penulisan skripsi ini menyesuaikan dengan tahap-tahap pada The Database System Development Lifecycle (DSDLC) oleh Connolly & Begg. Tahapan yang digunakan adalah sebagai berikut: 1. Requirements Collection and Analysis Mengumpulkan dan menganalisa semua informasi yang didapat dari PT. Arsyadani Hasanah akan kebutuhannya dengan sistem basis data yang baru. 2. Perancangan Database Merancang sistem basis data PT. Arsyadani Hasanah yang baru dengan beberapa tahap yaitu: desain basis data konseptual, logikal dan fisikal.
4 3. Perancangan Aplikasi Merancang user interface dan aplikasi program yang memproses dan menggunakan basis data untuk disesuaikan dengan kebutuhan dari PT. Arsyadani Hasanah. 4. Prototyping Membangun sebuah model kerja sistem basis data penjualan, pembelian dan persediaan barang untuk melihat apakah aplikasi yang sampai saat ini dibuat, telah memenuhi persyaratan dari PT. Arsyadani Hasanah sehingga pengembang dapat memperbaiki ataupun menambahkan yang dirasa masih kurang. 5. Implementasi Menerapkan dalam wujud fisik dari pengembangan database dan aplikasi program yang sedang dibangun. 6. Data Conversion and Loading Melakukan proses konversi data untuk mengganti database PT. Arsyadani Hasanah yang lama yaitu Microsoft Access dan Microsoft Excel dengan sistem database yang baru SQL Server. Tahap ini diperlukan ketika sistem database yang baru akan menggantikan sistem database yang lama. 7. Testing Melakukan pengujian dan validasi sistem database yang baru untuk mendeteksi adanya error yang terjadi pada aplikasi program dan memperbaiki kesalahan tersebut sebelum selanjutnya diserahkan ke PT. Arsyadani Hasanah.
5 1.5
Sistematika Penulisan Sistematika penulisan aplikasi ini disusun dengan urutan sebagai berikut: Bab 1 Pendahuluan Bab ini membahas latar belakang, ruang lingkup permasalahan, tujuan dan manfaat, metodologi serta sistematika penulisan yang digunakan dalam menyusun penulisan skripsi ini. Bab 2 Landasan Teori Bab ini membahas teori-teori yang mendukung sebagai landasan penulisan skripsi ini. Teori-teori yang akan dibahas mengenai teori dasar yang relevan, lengkap dan urut sejalan dengan permasalahan. Bab 3 Analisis Sistem yang Berjalan Bab ini membahas sejarah dan struktur organisasi, sistem basis data yang sedang berjalan, permasalahan yang sedang dihadapi, serta usulan pemecahan masalah. Bab 4 Perancangan, Implementasi dan Evaluasi Bab ini membahas perancangan database, spesifikasi sistem, prosedur operasional, rencana implementasi serta evaluasi hasil percobaan. Bab 5 Simpulan dan Saran Pada bab ini berisi simpulan dan saran mengenai permasalahan yang ada.