ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP ATRIBUT SIM CARD MEREK SIMPATI DAN MENTARI (KASUS MAHASISWA STRATA SATU INSTITUT PERTANIAN BOGOR)
Oleh FEBRIANTO KURNIAWAN H24102107
DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006
RINGKASAN FEBRIANTO KURNIAWAN. H24102107. Analisis Preferensi Konsumen Terhadap Atribut Sim Card Merek Simpati dan Mentari (Kasus Mahasiswa Strata Satu Institut Pertanian Bogor). Di bawah bimbingan W. H. LIMBONG. Peningkatan penggunaan telepon selular di kalangan masyarakat membuat persaingan antara perusahaan-perusahaan operator selular yang ada di Indonesia semakin ketat. Hal ini membuat perusahaan-perusahaan operator selular berusaha memberikan berbagai tawaran yang menarik untuk meningkatkan pangsa pasar dan mempertahankan konsumennya. Dengan ketatnya persaingan, perusahaanperusahaan operator selular perlu untuk mengukur sikap konsumen terhadap produknya, serta mengetahui atribut apa saja yang paling mempengaruhi konsumen dalam membuat keputusan pembelian sehingga dapat meraih pangsa pasar yang sebesar-besarnya. Penelitian ini bertujuan (1) Mengetahui karakteristik konsumen yang menggunakan sim card, (2) Mengetahui atribut sim card yang paling mempengaruhi konsumen dalam memilih sim card dan (3) Menganalisis preferensi sikap konsumen terhadap berbagai atribut produk sim card. Penelitian ini dilakukan di Institut Pertanian Bogor (IPB) yang berlokasi di kampus IPB Darmaga. Penelituan ini dibatasi hanya pada dua merek sim card yang memiliki pangsa pasar terbesar di Indonesia, yaitu merek Simpati dan Mentari. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari data primer, dan data sekunder. Metode penarikan sampel adalah dengan metode judgement sampling. Dengan menggunakan rumus Slovin, didapatkan jumlah responden sebanyak 100 orang responden. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan Model Sikap Multiatribut Fishbein dengan alat pengolah data Microsoft Excel dan SPSS versi 11.5. Dari seluruh responden, 55 persen menggunakan sim card Simpati dan 45 persen menggunakan sim card Mentari. Rata-rata responden berusia 21 tahun, jenis kelamin wanita, rata-rata pengeluaran perbulan sebesar Rp 500.001 – Rp1.000.000, rata-rata pengeluaran pulsa telepon selular perbulan sebesar kurang dari Rp 100.000, rata-rata responden telah menggunakan sim card yang digunakannya saat ini selama lebih dari 1 tahun. Atribut sim card yang menjadi prioritas utama bagi konsumen dalam memilih sim card adalah atribut kekuatan sinyal dan yang kedua adalah atribut luasnya jaringan. Konsumen menilai bahwa atribut kekuatan sinyal, luasnya jaringan kejernihan suara, tarif telepon, tarif SMS/MMS, bebas roaming merupakan atribut-atribut yang sangat penting pada sebuah sim card. Pada sim card merek Simpati, atribut-atribut yang sangat dipercaya oleh konsumen adalah luasnya jaringan, kekuatan sinyal, bebas roaming dan kejernihan suara. Pada sim card merek Mentari, atribut-atribut yang sangat dipercaya oleh konsumen adalah luasnya jaringan, bebas roaming, kekuatan sinyal dan kejernihan suara. Sedangkan atribut cepat merespon pengaduan pelanggan dan atribut pemberian hadiah merupakan atribut yang kurang dipercaya konsumen Mentari. Dari analisis Model Sikap Multiatribut Fishbein diperoleh bahwa sim card merek Simpati merupakan sim card yang dengan kategori sikap baik. Sedangkan sim card merek Mentari mendapatkan nilai sikap tertinggi kedua dan masuk kedalam kategori sikap biasa saja.
ii
ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP ATRIBUT SIM CARD MEREK SIMPATI DAN MENTARI (KASUS MAHASISWA STRATA SATU INSTITUT PERTANIAN BOGOR)
SKRIPSI Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar SARJANA EKONOMI pada Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor
Oleh FEBRIANTO KURNIAWAN H24102107
DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006
iii
INSTITUT PERTANIAN BOGOR FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN DEPARTEMEN MANAJEMEN
ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP ATRIBUT SIM CARD MEREK SIMPATI DAN MENTARI (KASUS MAHASISWA STRATA SATU INSTITUT PERTANIAN BOGOR)
SKRIPSI Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar SARJANA EKONOMI pada Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor
Oleh FEBRIANTO KURNIAWAN H24102107
Menyetujui,
September 2006
Prof. Dr. Ir. W.H. Limbong, MS Dosen Pembimbing
Mengetahui,
Dr. Ir. Jono Munandar, M.Sc. Ketua Departemen
Tanggal Ujian : 16 Agustus 2006
Tanggal Lulus :
iv
KATA PENGANTAR
Tiada kata yang layak kita haturkan selain mengucap rasa syukur kepada Allah SWT atas segala Rahmat dan Karunia-Nya kepada penulis, sehingga dapat menyelesaikan skripsi ini dengan baik. Skripsi ini disusun sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor. Persaingan usaha yang ketat mengakibatkan setiap perusahaan harus mengetahui kebutuhan dari para konsumen dan calon konsumennya untuk meraih pangsa pasar yang sebesar-besarnya. Skripsi ini berjudul “Analisis Preferensi Konsumen Terhadap Atribut Sim Card Merek Simpati dan Mentari (Studi Kasus Mahasiswa Strata Satu Institut Pertanian Bogor)”. Penyusunan skripsi ini banyak dibantu oleh berbagai pihak baik secara moril maupun materiil. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada : 1. Ibunda, Ayahanda dan adikku yang tidak terbatas rasa kasih sayangnya, semoga
Allah
SWT
masih
memberi
kesempatan
untuk
senantiasa
membahagiakan mereka 2. Prof. Dr. Ir. W.H. Limbong, MS atas bimbingan dan bantuannya yang begitu berarti. 3. Dr. Ir. Jono Munandar, M.Sc dan Heti Mulyati, STp, MT atas kesediaannya meluangkan waktu untuk menjadi dosen penguji. 4. Seluruh staf pengajar dan karyawan/wati di Departemen Manajemen, FEM IPB. 5. Teman-teman terdekat, Misha, Asep, Nanto, Ferdie, Arya, Prima, Denden, Rusli, Faisal, AP, dan Hafidz semoga kebersamaannya tetap terjalin. 6. Teman-teman senasib seperjuangan, Mpu, Posma, Ela, Angel, Elsa, dan Kak Endang yang telah melewati suka duka bersama. 7. Teman-teman yang telah membantu dalam penyelesaian skripsi, Angga, Isyana, Nanien, Eva, Rae, Nia, Dewi, Mira, dan Henry. 8. Seluruh teman-teman Manajemen ’39 yang telah membuat kenangan indah selama masa perkuliahan.
v
9. Semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu persatu, yang telah memberikan semua kontribusinya terhadap penulisan skripsi ini. Tak ada gading yang tak retak, masih banyak kekurangan yang terdapat dalam skripsi ini. Oleh karena itu, saran dan kritik konstruktif diperlukan untuk menuju ke arah yang lebih baik. Akhir kata, semoga skripsi yang jauh dari sempurna ini nantinya dapat memberikan manfaat bagi kita semua dan dinilai ibadah dalam pandangan Allah, SWT. Amiin.
Bogor, Agustus 2006
Penulis
vi
DAFTAR ISI Halaman RINGKASAN RIWAYAT HIDUP …………………………………………………… iii KATA PENGANTAR ...………………………………………………. iv DAFTAR ISI ..………………………………………………………… vi DAFTAR TABEL……………………………………………………… viii DAFTAR GAMBAR…………………………………………………… ix DAFTAR LAMPIRAN………………………………………………… x I. PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang ………………………………………………… 1.2. Perumusan Masalah …………………………………………… 1.3. Tujuan Penelitian ……………………………………………… 1.4. Manfaat Penelitian … …………………………………….……. 1.5. Ruang Lingkup Penelitian ……………………………………….
1 4 5 5 5
II. TINJAUAN PUSTAKA 2.1. Pengertian Telepon selular……………………………..………... 2.2. Konsumen ……………………….……………………………… 2.3. Perilaku Konsumen.……………………………………………… 2.4. Proses Keputusan Pembeian……………………………………... 2.5. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Proses Keputusan Pembelian. 2.6. Preferensi Konsumen…………….… ………………………........ 2.7. Persepsi Konsumen... ………………………………………….... 2.8. Sikap Konsumen…………….………………………………….... 2.9. Atribut Produk… ………………………………………….......... 2.10. Model Sikap Multiatribut Fishbein .............................................. 2.11. Hasil Penelitian Terdahulu ……………………………………. 2.12. Kerangka Pemikiran ……………………………………………
6 6 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15
III. METODOLOGI PENELITIAN 3.1. Penentuan Lokasi Penelitian …………………………………… 3.2. Data dan Sumber Data …………………………………………. 3.3. Metode Pengambilan Sampel ………………...………………… 3.4. Metode Pengumpulan Data …………………………………….. 3.5. Pengolahan dan Analisis Data ………………………………......
17 17 17 18 20
vii
IV. GAMBARAN UMUM PENELITIAN 4.1. Gambaran Umum Industri Operator Selular di Indonesia ………. 4.2. Gambaran Umum PT. Telkomsel ……………………………….. 4.2.1. Sejarah PT. Telkomsel……………………………………... 4.2.2. Visi dan Misi PT. Telkomsel ……………………………… 4.2.3. Struktur Organisasi PT. Telkomsel ……………………….. 4.2.4. Produk PT. Telkomsel …………………………………….. 4.3. Gambaran Umum PT. Indosat …………………………………... 4.2.1. Sejarah PT. Indosat……………………………………....... 4.2.2. Visi dan Misi PT. Indosat ……………………….………… 4.2.3. Struktur Organisasi PT. Indosat …………….…………….. 4.2.4. Produk PT. Indosat ………………………………………... 4.4. Karakteristik Umum Responden …………………...……………
22 23 23 25 26 27 28 28 30 31 31 39
V. HASIL DAN PEMBAHASAN 5.1. Prioritas Atribut Produk Sim Card ……………………………… 5.2. Analisis Preferensi dan Sikap Konsumen ……………………… 5.3.1. Komponen Kepentingan ………………………………….. 5.3.2. Komponen Kepercayaan …………………………………. 5.3.3. Analisis Sikap Konsumen …………………………………
42 44 44 46 51
KESIMPULAN ………………………………………………………… 67 DAFTAR PUSTAKA …………………………………………………… 69 LAMPIRAN …………………………………………………………….. 71
viii
DAFTAR TABEL No.
Halaman
1. 2. 3. 4. 5. 6.
Perusahaan-Perusahaan Operator Selular di Indonesia ……………... Komposisi Pelanggan Kartu Selular GSM.......................................... Jumlah Konsumen Kartu Operator Selular ......................................... Karakteristik Responden Konsumen Sim Card ……………………. Prioritas Atribut Pada Konsumen dalam Memilih Sim Card.............. Kategori Tingkat Kepentingan Konsumen Terhadap Atribut Produk Sim Card …………………………………………… 7. Tingkat Kepentingan dan Kategori Tingkat Kepentingan Atribut Produk Sim Card ………………………………..…………. 8. Kategori Tingkat Kepercayaan Konsumen Terhadap Atribut Produk Sim card ……………………..…………..………… 9. Tingkat Kepercayaan dan Kategori Tingkat Kepercayaan Produk Sim card Merek Simpati …………………………………… 10. Tingkat Kepercayaan dan Kategori Tingkat Kepercayaan Produk Sim card Merek Mentari …………………………………... 11. Kategori Sikap Konsumen Terhadap Atribut Produk Sim Card …... 12. Analisis Sikap Konsumen Simpati ………………………………… 13. Analisis Sikap Konsumen Mentari ………………………………...
ix
3 4 23 41 42 45 46 47 48 49 51 52 53
DAFTAR GAMBAR No.
Halaman
1. Kerangka Pemikiran Penelitian ……………………………………... 16 2. Grafik Perbandingan Tingkat Kepercayaan Konsumen Sim Card Merek Simpati dan Merek Mentari ……………………….. 50
x