WALIKOTA MATARAM LAPORAN KETERANGAN PERTANGGUNGJAWABAN WALIKOTA MATARAM AKHIR TAHUN ANGGARAN 2013
DISAMPAIKAN DI DEPAN SIDANG PARIPURNA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KOTA MATARAM
KOTA MATARAM TAHUN 2014
KATA PENGANTAR
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah S.W.T. karena atas rahmat dan hidayah-Nya Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Mataram Akhir Tahun Anggaran 2013 ini dapat disusun sebagai implementasi pelaksanaan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2007 tentang Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah kepada Pemerintah, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Kepala Daerah kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dan Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah kepada masyarakat. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013 merupakan laporan kinerja implementasi Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2013 yang disusun berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Mataram Tahun 2011-2015. Sebagai
laporan
tahun
ketiga
penyelenggaraan
pemerintahan
yang
merupakan periode tahapan percepatan pembangunan Kota Mataram, diharapkan dokumen LKPJ ini dapat menjadi media yang mampu memberikan informasi secara transparan dan komprehensif terkait dengan pencapaian indikator kinerja daerah sebagaimana tertuang dalam dokumen RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 kepada DPRD Kota Mataram. Berbagai informasi tentang keberhasilan, peluang, hambatan, dan tantangan yang dihadapi dalam penyelenggaraan pemerintahan pada tahun 2013, diharapkan dapat menjadi bahan kajian yang nantinya dapat menghasilkan feed back, baik berupa kritik ataupun saran yang konstruktif dan positif sebagai bahan penyempurnaan penyelenggaraan pemerintahan pada tahun berikutnya. Mudah-mudahan penyajian LKPJ ini dapat menjadi cermin bagi setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Kota Mataram untuk dapat mengevaluasi kinerjanya mulai dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan hingga
tahap
pengawasan.
Sehingga
kedepannya
kinerja
penyelenggaraan
pemerintahan bisa berjalan lebih produktif, efektif dan efisien dalam mencapai visi, misi, tujuan dan sasaran pembangunan. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
i
KATA PENGANTAR
Akhirnya kami menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak atas berpartisipasi aktif dan dukungannya dalam mewujudkan kelancaran penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Kota Mataram. Semoga Allah S.W.T senantiasa memberikan kekuatan, kesehatan lahir dan bathin kepada kita untuk melaksanakan pengabdian serta tanggungjawab yang baik kepada Kota Mataram yang kita cintai ini menuju terwujudnya Mataram yang Maju, Religius dan Berbudaya. Mataram, 21 Maret 2014 M 19 Jumadil Awal 1435 H WALIKOTA MATARAM
H. AHYAR ABDUH
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
ii
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ................................................................................. DAFTAR ISI ........................................................................................... DAFTAR TABEL ...................................................................................... DAFTAR GAMBAR ..................................................................................
i iii vii x
BAB I
PENDAHULUAN ..................................................................... A. DASAR HUKUM ................................................................ B. GAMBARAN UMUM KOTA MATARAM .................................. 1. KONDISI GEOGRAFIS DAERAH ..................................... 2. TOPOGRAFI ............................................................... 3. GAMBARAN UMUM DEMOGRAFIS ................................. 3.1. PENDUDUK ....................................................... 3.2. INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA (IPM) ............. 3.3. ANGKA KEMISKINAN .......................................... 4. KONDISI EKONOMI .................................................... a. POTENSI UNGGULAN DAERAH .............................. b. PERTUMBUHAN EKONOMI/PDRB ........................... b.1. PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO (PDRB) ......................................................... b.2. STRUKTUR EKONOMI ..................................... b.3. PERTUMBUHAN EKONOMI .............................. c. LAJU INFLASI ....................................................... d. KETENAGA KERJAAN .............................................
IIIIIIIIIIII-
1 2 4 4 5 6 6 9 9 11 11 16
IIIII-
16 17 19 21 22
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH ......................................... A. VISI DAN MISI ................................................................. A.1. VISI ........................................................................ A.2. MISI ....................................................................... A.3. TUJUAN .................................................................. A.4. SASARAN STRATEGIS ............................................... B. KEBIJAKAN DAN PROGRAM PEMBANGUNAN TAHUN 2013 .................................................................... C. PRIORITAS DAERAH .........................................................
IIIIIIIIIIII-
1 1 1 2 2 3
BAB II
BAB III
II- 6 II- 18
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH ............ III- 1 A. PENGELOLAAN PENDAPATAN DAERAH .............................. III- 2
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
iii
DAFTAR ISI
A.1. PENDAPATAN DAERAH .............................................. a. PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) ........................ b. DANA PERIMBANGAN ........................................... c. LAIN-LAIN PENDAPATAN DAERAH YANG SAH ......... A.2. INTENSIFIKASI DAN EKSTENSIFIKASI PENDAPATAN DAERAH ............................................. A.3. TARGET DAN REALISASI PENDAPATAN ..................... A.3.1. PENDAPATAN ASLI DAERAH ........................... a. PENDAPATAN PAJAK DAERAH .................... b. HASIL RETRIBUSI DAERAH ........................ c. HASIL PENGELOLAAN KEKAYAAN DAERAH YANG DIPISAHKAN ..................... d. LAIN-LAIN PENDAPATAN ASLI DAERAH YANG SAH ................................................ A.3.2. DANA PERIMBANGAN .................................... a. BAGI HASIL PAJAK/BAGI HASIL BUKAN PAJAK .......................................... b. DANA ALOKASI UMUM .............................. c. DANA ALOKASI KHUSUS ........................... A.3.3. LAIN-LAIN PENDAPATAN DAERAH YANG SAH .................................................... a. PENDAPATAN HIBAH ................................ b. DANA BAGI HASIL PAJAK DARI PEMERINTAH PROVINSI ................... c. DANA PENYESUIAN DAN OTONOMI KHUSUS .................................. d. BANTUAN KEUANGAN DARI PROVINSI ATAU PEMERINTAH DAERAH LAINNYA ...... e. PENDAPATAN LAINNYA ............................ A.4. PERMASALAHAN DAN SOLUSI ................................... B. PENGELOLAAN BELANJA DAERAH .................................... B.1. KEBIJAKAN UMUM KEUANGAN DAERAH ..................... B.1.1 KEBIJAKAN BELANJA DAERAH .............................. B.1.1.1. KEBIJAKAN BELANJA TIDAK LANGUNG.......... B.1.1.2. KEBIJAKAN BELANJA LANGSUNG .................. B.2. TARGET DAN REALISASI BELANJA ............................ B.2.1. BELANJA TIDAK LANGSUNG ........................... B.2.2. BELANJA LANGSUNG ..................................... B.3. PERMASALAHAN DAN SOLUSI ................................... C. SURPLUS/DEFISIT ............................................................ D. PENGELOLAAN PEMBIAYAAN DAERAH ...............................
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IIIIIIIIIIII-
2 2 4 6
IIIIIIIIIIIIIII-
10 13 15 15 16
III- 16 III- 16 III- 17 III- 17 III- 17 III- 17 III- 18 III- 18 III- 18 III- 18 IIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIIII-
19 19 21 24 24 25 27 28 32 34 35 35 36 36
iv
DAFTAR ISI
BAB IV
D.1. KEBIJAKAN PEMBIAYAAN DAERAH ............................ D.1.1. KEBIJAKAN PEMBIAYAAN PENERIMAAN ................ D.1.2. KEBIJAKAN PENGELUARAN PEMBIAYAAN .............. D.2. TARGET DAN REALISASI PEMBIAYAAN DAERAH ......... E. SILPA ..............................................................................
IIIIIIIIIIIIIII-
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH ........... A. URUSAN WAJIB YANG DILAKSANAKAN .............................. 1. URUSAN WAJIB PENDIDIKAN ....................................... 2. URUSAN WAJIB KESEHATAN ........................................ 3. URUSAN WAJIB LINGKUNGAN HIDUP ........................... 4. URUSAN WAJIB PEKERJAAN UMUM .............................. 5. URUSAN WAJIB PENATAAN RUANG .............................. 6. URUSAN WAJIB PERENCANAAN PEMBANGUNAN ............ 7. URUSAN WAJIB PERUMAHAN ....................................... 8. URUSAN WAJIB KOPERASI DAN USAHA KECIL MENENGAH ................................................................ 9. URUSAN WAJIB KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL ......................................................................... 10. URUSAN WAJIB KETENAGAKERJAAN ............................ 11. URUSAN WAJIB KETAHANAN PANGAN .......................... 12. URUSAN WAJIB PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK ......................................... 13. URUSAN WAJIB KELUARGA BERENCANA DAN KELUARGA SEJAHTERA ................................................ 14. URUSAN WAJIB PERHUBUNGAN ................................... 15. URUSAN WAJIB KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA ......... 16. URUSAN WAJIB KESATUAN BANGSA DAN POLITIK DALAM NEGERI ........................................................... 17. URUSAN WAJIB OTONOMI DAERAH, PEMERINTAHAN UMUM, ADMINISTRASI KEUANGAN DAERAH, PERANGKAT DAERAH, KEPEGAWAIAN DAN PERSANDIAN .............................................................. 18. URUSAN WAJIB PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA .................................................................. 19. URUSAN WAJIB SOSIAL ............................................... 20. URUSAN WAJIB KEARSIPAN ......................................... 21. URUSAN WAJIB PERPUSTAKAAN .................................. B. URUSAN PILIHAN YANG DILAKSANAKAN ........................... 1. URUSAN PILIHAN PERTANIAN ..................................... 2. URUSAN PILIHAN PARIWISATA ....................................
IVIVIVIVIVIVIVIVIV-
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
36 39 39 40 41 1 2 2 8 22 30 41 51 56
IV- 60 IV- 64 IV- 67 IV- 70 IV- 76 IV- 83 IV- 89 IV- 94 IV- 96
IV- 103 IVIVIVIVIVIVIV-
122 126 130 132 135 135 141
v
DAFTAR ISI
3. 4. 5. 6. BAB V
BAB VI
BAB VII
URUSAN URUSAN URUSAN URUSAN
PILIHAN PILIHAN PILIHAN PILIHAN
KELAUTAN DAN PERIKANAN .............. PERDAGANGAN ................................ INDUSTRI ......................................... KETRANSMIGRASIAN ........................
IVIVIVIV-
147 150 154 158
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN ............................. A. TUGAS PEMBANTUAN YANG DITERIMA ............................. 1. DASAR HUKUM .......................................................... 2. INSTANSI PEMBERI TUGAS PEMBANTUAN ................... 3. SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH YANG MELAKSANAKAN ........................................................ 4. PROGRAM DAN KEGIATAN YANG DITERIMA DAN PELAKSANAANYA ................................................ 5. SUMBER DAN JUMLAH ANGGARAN .............................. 6. PERMASALAHAN DAN SOLUSI ..................................... B. TUGAS PEMBANTUAN YANG DIBERIKAN ............................
VVVV-
1 1 2 3
VVVV-
4 7 8 9
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN ................ A. KERJASAMA ANTAR DAERAH ............................................. B. KERJASAMA DAERAH DENGAN PIHAK KETIGA .................... C. KOORDINASI DENGAN INSTANSI VERTIKAL DI DAERAH ..... D. PEMBINAAN BATAS WILAYAH ........................................... E. PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN BENCANA .............. F. PENGELOLAAN KAWASAN KHUSUS .................................... G. PENYELENGGARAAN KETENTRAMAN DAN KETERTIBAN UMUM ...................................................
VIVIVIVIVIVIVI-
1 1 12 22 29 32 38
V- 3
VI- 38
PENUTUP .............................................................................. VII- 1
LAMPIRAN CAPAIAN INDIKATOR KINERJA PROGRAM DAN KEGIATAN URUSAN WAJIB DAN PILIHAN
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
vi
DAFTAR TABEL
DAFTAR TABEL
Tabel 1.1.
Tabel 1.2. Tabel 1.3. Tabel 1.4. Tabel 1.5. Tabel 1.6. Tabel 1.7. Tabel 1.8. Tabel 1.9. Tabel 1.10. Tabel 2.1. Tabel 3.1. Tabel 3.2. Tabel 3.3. Tabel 3.4. Tabel 4.1. Tabel 4.2. Tabel 4.3. Tabel 4.4. Tabel 4.5.
Jumlah Kelurahan dan Lingkungan beserta Luas Wilayahnya Menurut Kecamatan di Kota Mataram Di tahun 2013 .................................................................. Penduduk Kota Mataram Berdasarkan Jenis Kelamin Tahun 2011 - 2013 ........................................................... Penduduk Kota Mataram Menurut Kelompok Umur .............. Indeks Pembangunan Manusia Kota Mataram Tahun 2010 - 2012............................................................ Penduduk Miskin di Kota Mataram ...................................... Klaster Unggulan dan Wilayah Pengembangannya Di Kota Mataram ............................................................... PDRB Kota Mataram adh Berlaku adh Konstan Tahun 2010 - 2012............................................................ PDRB Kota Mataram adh Konstan 2000 dan Pengembangannya Tahun 2010 - 2012 ............................... PDRB Kota Mataram adh berlaku Menurut Kelompok Sektor Tahun 2010 - 2012 .................................. Indikator Ketenagakerjaan di Kota Mataram Tahun 2011 - 2013 ........................................................... Keterkaitan Antara Visi, Misi dan Sasaran Strategis .............. Target dan Realisasi Pendapatan Daerah Kota Mataram T.A. 2013 ........................................ Target dan Realisasi Belanja Daerah T.A. 2013 ................... Target Belanja Daerah T.A. 2012 DAN 2013 ....................... Alokasi Anggaran dan Realisasi Pembiayaan Daerah T.A. 2013 ........................................................................ Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Kualitas Pendidikan’’ ........... Capaian Tingkat Kelulusan masing-masing Tingkat Sekolah ............................................................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Kualitas Dan Derajat Kesehatan Masyarakat’’ .................................. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Ketersediaan Kawasan Kawasan Resapan Air ......................................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektifitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik .........................
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013 File Otda Bagian Pemerintahan
I- 5 I- 7 I- 7 I- 9 I- 10 I- 15 I- 12 I- 17 I- 18 I- 22 II- 3 III- 19 III- 33 III- 33 III- 40 IV- 5 IV- 6 IV- 13 IV- 24 IV- 34
vii
DAFTAR TABEL
Tabel 4.6. Tabel 4.7. Tabel 4.8.
Tabel 4.9. Tabel 4.10.
Tabel 4.11. Tabel 4.12. Tabel 4.13. Tabel 4.14. Tabel 4.15. Tabel 4.16. Tabel 4.17. Tabel 4.18. Tabel 4.19. Tabel 4.20.
Tabel 4.21. Tabel 4.22. Tabel 4.23.
Tabel 4.24.
Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Fungsi Saluran Drainase’’ ............................................................ Capaian Sasaran ‘’Optimalisasi Penataan Sungai Dan Pantai’’ ..................................................................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektifitas Pemanfaatan Dan Pengendalian Ruang yang Berwawasan Lingkungan Hidup’’ ........................................................... Capaian Sasaran ‘’ Meningkatnya Ketersediaan Media Ekspresi dan Ruang Publik’’ ............................................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektifitas Penyelenggaraan Pemerintahan Berdasarkan Good Governance’’ ........................................................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Penanganan Tidak Layak Huni dan Kawasan Permukiman Kumuh’’ .......... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektifitas Pengembangan Usaha ...................................................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektifitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik’’’ ....................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Ketersediaan Lapangan Kerja ................................................................. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektivitas Pemenuhan Kebutuhan Pangan Daerah ............................. Capaian Sasaran ‘’ Meningkatnya Kesetaraan Gender’’ .......... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Kualitas Keluarga’’ .............. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik’’ ......................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Kondusivitas Wilayah Kota Mataram’’.................................................................. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Evektivitas Penyelenggaraan Pemerintahan Berdasarkan Good Governance’’ ............................................................ Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Evekivitas Penerapan SPM dan SOP’’ .................................................................. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Upaya Penanganan Masalah Sosial Ekonomi Masyarakat’’ .................................. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektivitas Penyelenggaraan Pemerintahan Berdasarkan Good Governance’’ ............................................................ Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Kualitas Pendidikan’’ ...........
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013 File Otda Bagian Pemerintahan
IV- 35 IV- 38
IV- 43 IV- 47
IV- 53 IV- 58 IV- 62 IV- 65 IV- 68 IV- 72 IV- 77 IV- 85 IV- 92 IV- 99
IV- 113 IV- 119 IV- 128
IV- 131 IV- 133
viii
DAFTAR TABEL
Tabel 4.25. Tabel 4.26.
Tabel 4.27. Tabel 4.28.
Tabel 4.29.
Tabel 5.1. Tabel 5.2. Tabel 6.1. Tabel 6.2. Tabel 6.3.
Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektivitas Pemenuhan Kebutuhan Pangan Daerah’’ ............................. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Potensi Unggulan Daerah Berbasis Sumber Daya Lokal’’ ............................................. Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Internalitas Nilai Seni dan Budaya yang Mencerminkan Kearifan Lokal’’ .......... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Sistem dan Akses Permodalam UMKM’’ .......................................................... Capaian Sasaran ‘’Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Potensi Unggulan Daerah Berbasis Sumber Daya Lokal .............................................. Capaian Indikator Kinerja Penyelenggaraan Tugas Pembantuan Tahun 2013 .................................................. Rincian Jumlah dan Realisasi Anggaran Tugas Pembantuan di Pemerintah Kota Mataram Tahun 2013 ........ Jenis dan Jumlah Kejadian Bencana Menurut Kecamatan di Kota Mataram Tahun 2013 ............................................ Daerah Rawan Bencana Alam di Kota Mataram ................... Data Jenis dan Jumlah Gangguan Kriminalitas di Kota Mataram Tahun 2013 ............................................
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013 File Otda Bagian Pemerintahan
IV- 138
IV- 143 IV- 145
IV- 152
IV- 156 V- 4 V- 7 VI- 32 VI- 37 VI- 37
ix
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1.1. Presentase Penduduk Kota Mataram Menurut Kelompok Umur Tahun 2013 ............................................. Gambar 1.2. Rasio Ketergantungan Penduduk Kota Mataram Tahun 2013 ...................................................................... Gambar 1.3. Pertumbuhan Ekonomi Kota Mataram Tahun 2008 - 2009 ........................................................... Gambar 1.4. Laju Inflasi Kota Mataram Provinsi NTB dan Nasional Tahun 2011 – 2013 .......................................................... Gambar 3.1. Realisasi Pendapatan Kota Mataram Tahun 2008 s/d 2013 (Rp Milyar)........................................ Gambar 3.2. Komposisi Pendapatan Kota Mataram Tahun 2008 s/d 2013 (%) ................................................ Gambar 3.3. Komposisi Target Belanja Tidak Langsung dan Belanja Langsung Tahun 2012 dan 2013 (%) ............... Gambar 3.4. Komponen SILPA Tahun Anggaran 2013 ............................
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013 File Otda Bagian Pemerintahan
I-
8
I-
8
I-
20
I-
21
III- 14 III- 14 III- 34 III- 41
x
PENDAHULUAN
BAB I PENDAHULUAN
Dinamika politik nasional dan daerah yang menyuarakan dan menuntut adanya demokratisasi penyelenggaraan pemerintahan mengakibatkan terjadinya perubahan pola penyelenggaraan pemerintahan di level pusat dan daerah. Dinamika ini menghasilkan keputusan politik yang sangat fundamental dengan lahirnya konsepsi otonomi daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan yang sekaligus menandai perubahan pola pemerintahan dari pola sentralisasi menuju desentralisasi. Implementasi otonomi daerah mendorong terjadinya proses pelimpahan sebagian kewenangan pemerintahan dari Pemerintah kepada Pemerintah Daerah. Sebagai sebuah entitas pemerintahan yang otonom, pemerintah daerah dengan kewenangan
yang
dimilikinya,
dituntut
untuk
mampu
menyelenggarakan
pemerintahan daerah dengan mengintegrasikan prinsip transparansi, akuntabilitas dan partisipasi ke dalam sistem pemerintahannya menuju terwujudnya good governance, yang pada akhirnya akan bermuara pada pencapaian kemajuan dan kemakmuran masyarakat. Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) merupakan bentuk aktualisasi, ketaatan dan komitmen pemerintah daerah dalam mendorong pencapaian local good governance. LKPJ Walikota Mataram Akhir Tahun Anggaran 2013, sebagai sebuah laporan tahunan kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah (annual local governance implementation report), disusun untuk memberikan informasi capaian kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah kepada Masyarakat Kota Mataram melalui lembaga DPRD Kota Mataram. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013 memuat laporan capaian indikator kinerja dari sasaran strategis yang ditetapkan dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Mataram Tahun 2013 yang merupakan rencana tahunan pencapaian indikator kinerja daerah yang ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Mataram Tahun 2011-2015. Ditetapkannya sasaran-sasaran strategis berikut indikator kinerjanya tidak lain dihajatkan untuk menjadi pedoman dalam mengatasi perkembangan isu LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-1
PENDAHULUAN
pembangunan di Kota Mataram. Penatapan dan pengukuran capaian indikator kinerja daerah menjadi tolok ukur dalam menilai kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah. Akhirnya, sebagai laporan tahun ketiga penyelenggaraan pemerintahan daerah dan implementasi dari RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, diharapkan LKPJ ini dapat menjadi sarana evaluasi bagi Pemerintah Daerah, DPRD, masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan lainnya dalam memberikan umpan balik (feed back) bagi penyempurnaan penyelenggaraan pemerintahan daerah pada tahun-tahun mendatang dalam upaya mewujudkan Kota Mataram yang Maju, Religius dan Berbudaya. A. DASAR HUKUM Penyusunan
LKPJ
Walikota
Mataram
Akhir
Tahun
Anggaran
2013
mempunyai landasan hukum sebagai berikut : 1.
Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1993 tentang Pembentukan Kotamadya Daerah Tingkat II Mataram;
2.
Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;
3.
Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara;
4.
Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional;
5.
Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;
6.
Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah;
7.
Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan;
8.
Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah;
9.
Peraturan
Pemerintah
Nomor
3
Tahun
2007
tentang
Laporan
Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kepada Pemerintah, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Kepala Daerah Kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, dan Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kepada Masyarakat; LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-2
PENDAHULUAN
10. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota; 11. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah; 12. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan,
Pengendalian
dan
Evaluasi
Pelaksanaan
Rencana
Pembangunan Daerah; 13. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 yang dirubah dengan Permendagri Nomor 59 Tahun 2007 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah; 14. Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 4 Tahun 2008 tentang Urusan Pemerintahan
Yang
Menjadi
Kewenangan
Pemerintah
Daerah
Kota
Mataram; 15. Peraturan
Daerah
Pembentukan
Kota
Susunan
Mataram Organisasi
Nomor
5
Perangkat
Tahun Daerah
2008 Kota
tentang Mataram
sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 8 Tahun 2013; 16. Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 8 Tahun 2008 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Mataram Tahun 2005– 2025. 17. Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 2 Tahun 2009 tentang Pokok-Pokok Pengelolaan Keuangan Daerah; 18. Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 11 Tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Mataram Tahun 2011-2015; 19. Peraturan Walikota Mataram Nomor 15 Tahun 2012 tentang Rencana Kerja Pembangunan Daerah Kota Mataram Tahun 2013; 20. Peraturan
Daerah
Kota
Mataram
Nomor
19
Tahun
2011
tentang
Pembentukan Susunan Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Lain Sebagai Bagian dari Perangkat Daerah Kota Mataram sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 9 Tahun 2013;
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-3
PENDAHULUAN
21. Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 6 Tahun 2012 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2013; 22. Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 7 Tahun 2013 tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2013. B. GAMBARAN UMUM KOTA MATARAM 1. Kondisi Geografis Daerah Disahkannya
Undang-Undang
Nomor
4
Tahun
1993
menandai
terbentuknya Kota Mataram yang sekaligus berkedudukan sebagai Ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Barat. Secara geografis Kota Mataram terletak di ujung sebelah barat Pulau Lombok, pada posisi 116o04’ - 116o10’ Bujur Timur dan 08o33’ - 08o38’ Lintang Selatan dengan batas-batas wilayah adalah sebagai berikut : Sebelah Utara
: Kecamatan Gunungsari, Kecamatan Batulayar dan Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat.
Sebelah Timur
: Kecamatan
Narmada
dan
Kecamatan
Lingsar
Kabupaten Lombok Barat. Bagian Selatan
: Kecamatan Labuapi Kabupaten Lombok Barat.
Bagian Barat
: Selat Lombok.
Kota Mataram dengan luas wilayah 61,30 Km² (6.130 Ha) atau 0,30 persen dari luas wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat (20.153,15 Km²) terbagi secara administratif ke dalam 6 wilayah kecamatan dan 50 kelurahan dan 321 lingkungan. Kecamatan Cakranegara memiliki wilayah administrasi terbanyak
sebanyak
10
kelurahan
dan
72
lingkungan.
Sedangkan,
Kecamatan Sekarbela sebagai kecamatan pemekaran dari Kecamatan Ampenan memiliki 5 wilayah kelurahan dan 34 lingkungan. Untuk detailnya dapat dilihat table 1.1 berikut ini :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-4
PENDAHULUAN
Tabel 1.1 Jumlah Kelurahan dan Lingkungan beserta Luas Wilayahnya Menurut Kecamatan di Kota Mataram Tahun 2013 No
Kecamatan
Jumlah Kelurahan
Jumlah Lingkungan
Luas Wilayah (Km2)
1
Ampenan
10
55
9,46
2
Sekarbela
5
34
10,32
3
Mataram
9
55
10,76
4
Selaparang
9
61
10,77
5
Cakranegara
10
72
9,67
6
Sandubaya
7
44
10,32 61,30
Total 50 321 Sumber : Bagian Pemerintahan Setda Kota Mataram, 2013
Dari table diatas terlihat Kecamatan terluas adalah Kecamatan Selaparang dengan luas wilayah sebesar 10,77 Km², kemudian Kecamatan Mataram dengan luas wilayah sebesar 10,76 Km². Sedangkan kecamatan dengan wilayah terkecil adalah Kecamatan Ampenan dengan luas 9,46 Km². 2. Topografi Wilayah Kota Mataram sebagian besar adalah dataran rendah dan sedang dengan ketinggian wilayah 0-25 meter di atas permukaan laut (mdpl) yang menunjukkan bahwa sebagian besar wilayah Kota Mataram merupakan hamparan datar (73,16%) dan daerah datar-landai berada di sebelah barat serta agak tinggi-bergelombang di bagian timur. Hamparan wilayah dengan fisiografi datar disatu sisi mempunyai nilai positif, yakni pembangunan prasarana dan sarana secara fisik kurang mengalami hambatan teknis dan pembiayaan pembangunan relatif lebih murah. Disisi lain memiliki nilai kelemahan diantaranya rawan terjadi genangan dan potensial mengalami banjir khususnya dimusim penghujan. Dari aspek geologi, wilayah Kota Mataram tersusun dari batuan muda QaAlluvium. Qa Alluvium yang terdiri dari kerakal, kerikil, pasir, lempung, gambut, dan pecahan koral. Kota Mataram termasuk dalam Busur Bergunung Api Nusa Tenggara Barat, yang merupakan bagian dari Busur Sunda sebelah timur dan Busur Banda sebelah barat. Busur tersebut terbentang dari Pulau Jawa ke Nusa Tenggara dan melengkung mengitari Laut Banda. Kota Mataram sendiri tidak memiliki daerah pegunungan dengan timbulan kasar. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-5
PENDAHULUAN
Selain itu dalam aspek sumber daya air, Kota Mataram memiliki potensi air tanah (aquifer) yang cukup besar. Hal ini dapat dilihat di beberapa bagian wilayah Kota Mataram, seperti Kelurahan Rembiga dan Kelurahan Sayangsayang. Kedalaman air tanah di Kota Mataram antara 5–7 meter, kecuali di beberapa lokasi, seperti Cakranegara, Monjok dan Dasan Agung bagian utara kedalaman air tanah mencapai 15 meter.
Disamping potensi air tanah
(Aquifer) tersebut, hingga saat ini kebutuhan air minum masih diakses dan disuplai dari Mata Air Sarasute, Ranget dan Saraswaka di Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat. Kota Mataram dialiri 4 (empat) sungai utama dan potensial sebagai sumber daya air, yaitu: Sungai Jangkok, Sungai Ancar, Sungai Brenyok, dan Sungai Midang, yang hulunya berada di sekitar lereng Gunung Rinjani dan bermuara di Pantai Ampenan (Selat Lombok) yakni batas bagian barat wilayah Kota Mataram.
3. Gambaran Umum Demografis 3.1. Penduduk Kota
Mataram
merupakan
ibukota
Provinsi
NTB
sebagai
pusat
Pemerintahan, Pendidikan maupun Perekonomian bagi daerah lain yang berada di sekitarnya. Sehingga roda aktifitasnya pun menjadi lebih padat dan cepat dibanding daerah lain di Provinsi NTB. Sehingga banyak penduduk dari daerah lain di sekitarnya termotivasi bermigrasi untuk mencari pekerjaan ataupun menetap mencari pendidikan yang lebih baik. Pada tahun 2013 penduduk Kota Mataram berdasarkan data sangat sementara yang diperoleh dari BPS Provinsi NTB adalah sebesar 419.641 Jiwa yang terdiri atas penduduk laki-laki 207.440 Jiwa dan penduduk perempuan yang berjumlah 212.201 Jiwa. Dibandingkan dengan tahun 2012 penduduk Kota Mataram mengalami pertambahan sebesar 1,56 persen atau 6.431 Jiwa dari yang sebesar 413.210 Jiwa.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-6
PENDAHULUAN
Tabel 1.2 Penduduk Kota Mataram berdasarkan Jenis Kelamin Tahun 2011-2013 No
Tahun
1 2
Jumlah Penduduk
Jumlah
Pertumbuhan Penduduk
Sex Ratio
Kepadatan Penduduk
Laki-laki
Perempuan
2011
201.472
205.438
406.910
1,01
98
6.638
2012
204.676
208.534
413.210
1,55
98
6.741
212.201
419.641
1,56
98
6.846
3 2013 207.440 Sumber: BPS Provinsi NTB
Sebagai dampak dari bertambahnya jumlah penduduk kepadatan penduduk juga meningkat. Pada tahun 2013 kepadatan penduduk Kota Mataram mencapai 6.846 Jiwa/Km² meningkat 105 Jiwa/Km² dibandingkan tahun 2012 dimana kepadatan penduduknya sebesar 6.741 Jiwa/Km². Dari tabel 1.2 diatas dapat dilihat bahwa tiga tahun terakhir ini jumlah penduduk perempuan lebih besar dibanding jumlah penduduk laki-laki. Hal ini ditunjukkan dari rasio jenis kelamin sebesar 98 yang artinya untuk tiap 100 penduduk perempuan hanya terdapat 98 penduduk laki-laki. Oleh karena itu, dalam pembangunannya daerah ini harus memperhatikan perencanaan pembangunan berwawasan gender. Tabel 1.3 Penduduk Kota Mataram Menurut Kelompok Umur Tahun 2011-2013 Penduduk 0 - 14 thn 15 - 64 thn > 65 thn Total Sumber: BPS Provinsi NTB
2011 109.907 281.078 15.925 406.910
2012 111.609 285.431 16.170 413.210
2013 113.337 289.878 16.426 419.641
Penduduk muda berusia 0-14 tahun atau penduduk usia muda umumnya dianggap sebagai penduduk yang belum produktif karena secara ekonomi masih tergantung pada orang tua. Begitu juga, penduduk berusia diatas 65 tahun atau penduduk usia tua sesudah melewati masa pension dianggap sudah tidak produktif lagi. Sedangkan, penduduk usia kerja atau produktif adalah penduduk usia 15-64 tahun. Dari tabel diatas dapat dilihat jumlah penduduk usia tidak produktif maupun penduduk usia produktif di Kota Mataram selama tahun 2011 hingga tahun 2013. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-7
PENDAHULUAN
Untuk melihat kondisi struktur umur penduduk Kota Mataram dapat diketahui dari persentase pengelompokan penduduk menurut umur. Dari gambar 1 terlihat bahwa pada tahun 2013 jumlah penduduk Kota Mataram usia produktif (15-64 tahun) mencapai 69,08 persen. Besarnya penduduk usia produktif ini perlu di antisipasi dengan kebijakan dan program pemerintah pro job. Sehingga upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dapat tercapai. Gambar 1.1.
Gambar 1.2.
Persentase Penduduk Kota Mataram
Rasio Ketergantungan Penduduk Kota
Menurut Kelompok Umur Tahun 2013
Mataram Tahun 2013
Rasio ketergantungan dapat digunakan sebagai Indikator yang secara kasar dapat menunjukkan keadaan ekonomi sebuah Negara dari sisi
demografi, karena membandingkan penduduk yang dianggap belum produktif (0-14 tahun) atau sudah tidak produktif lagi (>65 tahun) dengan penduduk usia produktif (15-64 tahun). Besar beban yang ditanggung oleh penduduk usia produktif atau usia kerja di Kota Mataram
dapat
diukur
dengan
rasio
ketergantungan.
Rasio
ketergantungan Kota Mataram tahun 2013 pada gambar 2 adalah sebesar 45 persen yang berarti setiap 100 orang penduduk Kota Mataram yang berusia kerja mempunyai tanggungan sebesar 45 orang yang belum produktif dan tidak produktif lagi. Rasio sebesar 45 persen ini disumbangkan oleh rasio ketergantungan penduduk usia muda
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-8
PENDAHULUAN
sebesar 39 persen dan rasio ketergantungan penduduk usia tua sebesar 6 persen. Dari gambar tersebut juga terlihat bahwa pada tahun 2013 penduduk usia kerja di Kota Mataram masih dibebani tanggung jawab akan penduduk usia muda yang proporsinya lebih banyak dibandingkan tanggung jawab terhadap penduduk usia tua. Sehingga, kebijakan dan program perlu memperhatikan pemenuhan kebutuhan pelayanan dasar maupun pendidikan. 3.2. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Besarnya jumlah penduduk di suatu daerah dapat menjadi modal dasar pembangunan bila kualitas sumber daya manusianya baik, namun sebaliknya bila kualitas sumber daya manusianya rendah maka akan menjadi beban pembangunan yang cukup besar. Upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam skala luas disebut sebagai pembangunan manusia dan kinerja pembangunan terhadap pemberdayaan manusia dapat diukur dengan indikator IPM (Indeks Pembangunan Manusia). IPM merupakan indeks komposit yang mencakup tiga bidang pembangunan warga kota yang dianggap sangat mendasar yaitu bidang kesehatan yang diukur dengan angka harapan hidup, bidang pendidikan yang diukur dengan angka melek huruf dan rata-rata lama sekolah serta bidang ekonomi yang diukur dengan paritas daya beli. Berikut perkembangan IPM di Kota Mataram selama tahun 2010 hingga 2012. Tabel 1.4 Indeks Pembangunan Manusia Kota Mataram Tahun 2010 - 2012 Indeks Pembangunan Manusia IPM Pertumbuhan (Point) Angka Harapan Hidup (tahun) Angka Melek Huruf (tahun) Rata-rata Lama Sekolah (tahun) Paritas Daya Beli (Rp)
2010 72,26 0,44 66,64 91,81 9,21 645.100
2011 72,83 0,57 67,13 91,85 9,22 648.000
2012 73,70 0,87 67,62 92,25 9,68 650.090
Sumber : BPS Kota Mataram
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I-9
PENDAHULUAN
Hasil perhitungan IPM oleh BPS Kota Mataram menunjukkan bahwa status pembangunan warga di Kota Mataram pada tahun 2012 sebesar 73,70 meningkat 0,87 point dibandingkan dengan angka tahun 2011 yang sebesar 72,83. Wilayah yang baik adalah wilayah yang penduduknya sehat, berpendidikan dan berdaya beli, nilai IPM 73,70 terletak pada range 51 sampai 79 yang berarti bahwa daerah tersebut mulai memperhatikan pembangunan sumber daya manusianya. IPM Kota Mataram pada tahun 2012 menduduki peringkat-1 dari kabupaten/kota lain di Provinsi NTB. 3.3. Angka Kemiskinan Tabel 1.5 Penduduk Miskin di Kota Mataram tahun 2010 - 2012 Kemiskinan
2010
2011
2012
Jumlah Penduduk Miskin (Jiwa)
58.272
53.736
49.633
14,44
13,18
11,87
279.324
308.920
341.652
Tingkat Kemiskinan (%) Garis Kemiskinan (Rp) Sumber : BPS kota mataram, 2012
Dalam konteks pembangunan manusia masalah kemiskinan dapat menjadi akar dari permasalahan sosial dalam suatu daerah. Kota dengan kepadatan penduduk yang cukup tinggi rawan akan masalah kemiskinan. Menurut data BPS Kota Mataram jumlah penduduk miskin yang ada di Kota Mataram pada tahun 2012 menurun 1,31 persen atau 4.103 Jiwa dari 49.633 Jiwa di tahun 2011 menjadi 49.633 Jiwa, hal ini seiring dengan meningkatnya IPM Kota Mataram. Berkurangnya jumlah penduduk miskin di Kota Mataram pada tahun 2012 dapat juga diartikan bahwa pendapatan penduduk di Kota Mataram semakin meningkat. Karena secara konseptual, penduduk miskin adalah penduduk yang pendapatannya lebih kecil dari pendapatan yang dibutuhkan untuk hidup secara layak di wilayah tempat tinggalnya. Pendapatan hidup secara layak dicerminkan oleh nilai garis kemiskinan, di tahun 2012 nilai garis kemiskinan meningkat Rp. 32.732,menjadi Rp. 341.652,- dari sebelumnya di tahun 2011 adalah Rp. 308.920,-.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 10
PENDAHULUAN
3. Kondisi Ekonomi a. Potensi Unggulan Daerah Kota Mataram dalam Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Nasional ditetapkan sebagai Pusat Kegiatan Nasional (PKN) yang berfungsi sebagai pintu gerbang kegiatan perdagangan dan jasa skala regional. Sedangkan, dalam RTRW Provinsi Nusa Tenggara Barat, Kota Mataram ditetapkan sebagai Kawasan Strategis Provinsi (KSP) Mataram Metro di bidang pertumbuhan ekonomi, serta sebagai kawasan pariwisata dengan konsep MICE (Meetings, Incentives, Conferences, and Exhibitions). Sebagai Pusat Kegiatan Nasional (PKN) dan Kawasan Strategis Provinsi (KSP) Mataram Metro, pada tahun 2013 di Kota Mataram diselenggarakan beberapa event berskala provinsi, nasional dan internasional, sebagai berikut: 1.
City Sanitation Summit dan Musyawarah Nasional AKKOPSI V.
2.
Festival Keraton dan Masyarakat Adat se-Asia Tenggara II. Kota Mataram sebagai tuan rumah penyelenggaraan event berskala
provinsi, nasional dan internasional selama tahun 2013 telah mencapai tiga sukses yang diharapkan, yaitu: Sukses Penyelenggaraan (Event Succesfully) melalui terselesaikannya event sesuai dengan jadwal dan waktu yang direncanakan tanpa menghadapi kendala yang cukup berarti; Sukses Pencitraan Publik (Public Image Succesfully) dengan pemberitaan yang positif dan memberikan citra yang baik bagi Kota Mataram secara nasional maupun internasional; dan Sukses Ekonomi (Economic Succesfully) dengan adanya event, menjadi trigger (pemicu)
meningkatkan pertumbuhan dan distribusi ekonomi
terutama bagi pemberdayaan sektor informal, sektor industri kecil dan rumah tangga, termasuk juga sektor pariwisata dan budaya. Sebagai daerah yang tidak memiliki potensi sumber daya alam sebagaimana kabupaten dan kota lainnya di NTB, Kota Mataram dituntut untuk mampu mengembangkan secara optimal potensi wilayahnya yang memiliki nilai strategis untuk mendukung kedudukan dan fungsinya sebagai pusat pemerintahan, pendidikan serta perdagangan barang dan jasa di NTB. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 11
PENDAHULUAN
Secara kewilayahan Kota Mataram dibagi menjadi 3 (tiga) pusat pelayanan dengan fungsi utama adalah : 1. Wilayah Ampenan berfungsi sebagai pusat pelayanan bagi kegiatan perdagangan dan jasa serta pariwisata; 2. Wilayah Mataram berfungsi sebagai pusat pelayanan bagi kegiatan perkantoran pemerintahan dan fasilitas sosial, seperti pendidikan dan kesehatan; 3. Wilayah Cakranegara berfungsi sebagai pusat pelayanan bagi kegiatan perdagangan dan pusat bisnis. Pusat-pusat pelayanan tersebut di atas dikembangkan sebagai pusat bisnis skala kota dan regional, karena memiliki daya tarik yang tinggi terhadap perkembangan dan pertumbuhan kota. Kota Mataram memiliki beberapa kawasan strategis yang diharapkan mampu mendorong pertumbuhan wilayah dan memiliki pengaruh yang sangat penting dan strategis terhadap pertumbuhan dan perkembangan wilayah baik dalam bidang ekonomi, sosial-budaya, dan lingkungan. Kawasan strategis wilayah kota dengan fungsi sebagai berikut : 1. Mengembangkan, melestarikan, melindungi, dan mengkoordinasikan keterpaduan pembangunan nilai strategis kawasan yang bersangkutan dalam mendukung penataan ruang wilayah kota; 2. Sebagai alokasi ruang untuk berbagai kegiatan pertumbuhan ekonomi, sosial dan budaya, serta fungsi dan daya dukung lingkungan hidup dalam wilayah kota yang dinilai mempunyai pengaruh sangat penting terhadap wilayah kota bersangkutan; 3. Sebagai pertimbangan dalam penyusunan indikasi program utama RTRW kota; dan 4. Sebagai dasar penyusunan rencana rinci tata ruang wilayah kota. Kawasan strategis dari sudut kepentingan pertumbuhan ekonomi di Kota Mataram ditetapkan pada kawasan-kawasan yang dianggap memiliki potensi ekonomi cepat tumbuh, yaitu :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 12
PENDAHULUAN
1. Kawasan strategis bidang pariwisata. Kawasan pariwisata biasanya akan membawa pada efek berganda (multiplier effects), sehingga mampu menghasilkan manfaat yang besar bagi kehidupan masyarakat di suatu wilayah. Kawasan strategis bidang pariwisata ditetapkan di beberapa lokasi berikut ini : a. Kawasan eks. Bandar Udara Selaparang di Kelurahan Rembiga (Kecamatan Selaparang) dan Kelurahan Ampenan Utara (Kecamatan Ampenan)
sebagai
kawasan
pariwisata
dengan
konsep
MICE
(Meetings, Incentives, Conferences, and Exhibitions) yang berbasis lingkungan; b. Kawasan Mayura yang terdiri dari Taman Mayura, Pura Meru, dan kolam
renang
Mayura
di
Kelurahan
Mayura
(Kecamatan
Cakranegara); c. Kawasan Udayana di Kelurahan Kebon Sari dan Kelurahan Pejarakan Karya (Kecamatan Ampenan); d. Kawasan Mutiara Sekarbela di Kelurahan Pagesangan, Kelurahan Pagesangan Barat (Kecamatan Mataram), dan Kelurahan Karang Pule (Kecamatan Sekarbela); e. Kawasan Mapak yang terdiri dari pariwisata pantai, situs makam Loang Baloq, dan taman rekreasi, serta kawasan pengembangan pelabuhan wisata yang membentang dari Kelurahan Tanjung Karang hingga Kelurahan Jempong Baru (Kecamatan Sekarbela); f.
Kawasan Kota Tepian Air di Kelurahan Bintaro, Kelurahan Ampenan Tengah, dan Kelurahan Ampenan Selatan (Kecamatan Ampenan);
g. Kawasan Sayang-Sayang di Kelurahan Rembiga dan Kelurahan Sayang-sayang (Kecamatan Sandubaya) sebagai kawasan pariwisata kuliner. 2. Kawasan strategis bidang perdagangan dan jasa. Kawasan yang memiliki nilai ekonomi tinggi bidang perdagangan dan jasa ditetapkan di lokasi berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 13
PENDAHULUAN
a. Pusat perdagangan Ampenan di Kelurahan Dayan Peken, Kelurahan Ampenan Tengah, dan Kelurahan Ampenan Selatan (Kecamatan Ampenan); b. Pusat perdagangan grosir dan pusat bisnis Cakranegara di Kelurahan Cakranegara Barat, Kelurahan Cilinaya, Kelurahan Mayura, Kelurahan Cakranegara Timur, dan Kelurahan Cakranegara Selatan; c. Kawasan Bertais dan Kawasan Mandalika. 3. Kawasan strategis dari sudut kepentingan sosial budaya. Kawasan strategis di bidang sosial budaya ditetapkan pada sebuah kawasan yang dianggap memiliki nilai historis maupun kegiatan-kegiatan budaya untuk tempat pelestarian dan pengembangan adat istiadat atau budaya. Kawasan strategis ini juga merupakan aset wisata sejarah dan budaya yang dapat menunjukkan jati diri maupun penanda Kota Mataram. Kawasan-kawasan tersebut adalah : a. Kawasan Bintaro di Kelurahan Bintaro (Kecamatan Ampenan); b. Kawasan Makam Van Ham di Kelurahan Cilinaya (Kecamatan Cakranegara); c. Kawasan Pusat Kajian Islam (Islamic Center) di Kelurahan Dasan Agung; d. Kawasan Kota Tua Ampenan di Kelurahan Ampenan Tengah dan Ampenan Selatan (Kecamatan Ampenan). 4. Kawasan strategis dari sudut kepentingan fungsi dan daya dukung lingkungan hidup. Kawasan strategis dari sudut kepentingan fungsi dan daya dukung lingkungan hidup di Kota Mataram adalah: a. Kawasan konservasi di sepanjang Sungai Midang, Sungai Jangkok, Sungai Ancar, dan Sungai Brenyok; b. Kawasan konservasi sempadan pantai Selat Lombok sepanjang 8-9 km;
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 14
PENDAHULUAN
c. Kawasan lindung di Kelurahan Pagutan Timur (Kecamatan Mataram) serta
Kelurahan
Sayang-Sayang
dan
Selagalas
(Kecamatan
Sandubaya); d. Kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di tiap tanah pecatu yang terdapat di Kota Mataram. Selain memiliki potensi pengembangan wilayah strategis, Kota Mataram juga memiliki beberapa potensi klaster industri unggulan yang potensial untuk dikembangkan antara lain sebagai berikut : Tabel 1.6 Klaster Unggulan dan Wilayah Pengembangannya di Kota Mataram No
Jenis Klaster Industri
Klaster Wilayah
1
Kerajinan Mutiara, Emas dan Perak (MEP)
Sekarbela, Kamasan
Pagutan
2
Kerajinan Kayu dan Cukli
Sayang sayang
3
Kerupuk Kulit
Seganteng dan Pagutan
4
Tahu dan Tempe
Abian Tubuh dan Kekalik
5
Industri Kerajinan Logam
Babakan
6
Konveksi dan Bordir
Pagutan
7
Kerajinan Kulit Kerang dan Tanduk
Pagutan
8
Makanan Olahan
6 Kecamatan
dan
Sumber : Bappeda Kota Mataram, 2012
Berdasarkan hasil kajian Value Change Analysis (VCA) yang dilakukan oleh Bappeda Kota Mataram dan Bappenas tahun 2011 seperti nampak pada tabel di atas, klaster kerajinan Emas Perak dan Mutiara merupakan jenis usaha yang secara teknis dan ekonomis memiliki keunggulan dibandingkan dengan jenis usaha yang lain. Jenis usaha lain yang relatif unggul dibandingkan lainnya adalah jenis usaha kerupuk kulit. Klaster inilah yang diharapkan dapat menjadi klaster unggulan yang dapat menjadi roda penggerak utama perekonomian Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 15
PENDAHULUAN
b. Pertumbuhan Ekonomi/PDRB b.1. Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Nilai tambah barang dan jasa dari kegiatan-kegiatan ekonomi di suatu wilayah dalam periode tertentu sangat dipengaruhi oleh potensi sumber daya yang tersedia di wilayah tersebut, baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam. Kota Mataram yang wilayahnya sebagian besar merupakan hamparan datar dengan potensi sumber daya alam yang terbatas dan kepadatan penduduk yang cukup tinggi juga keberadaannya
sebagai
pusat
pemerintahan
dan
perekonomian
menyebabkan nilai tambah atas barang dan jasa yang dihasilkan dominan berasal dari aktivitas perdagangan maupun pendukungnya. Tabel 1.7 PDRB Kota Mataram adh Berlaku dan adh Konstan Tahun 2010 – 2012 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku (Ribu Rp)
Sektor
2010
Pertanian
2011*
2012**
PDRB Atas Dasar Harga Konstan (Ribu Rp) 2010
2011*
2012**
186.728.218
199.737.268
207.485.390
85.779.802
88.068.648
90.351.691
376.158
330.983
292.059
258.579.222
277.250.452
294.273.629
Pertambangan Industri Pengolahan LGA
751.166
690.716
649.288
490.036.708
550.190.117
609.199.370
55.822.526
61.978.017
71.596.604
17.376.807
19.046.464
21.298.973
Bangunan
413.445.538
485.867.056
587.395.648
201.831.341
220.036.527
246.242.877
Perdagangan
982.021.318
1.184.262.048
1.406.338.897
411.144.215
464.253.310
528.015.760
1.275.674.043
1.320.613.939
1.183.673.056
584.482.794
591.876.188
473.878.708
809.161.972
984.965.842
1.152.796.422
375.364.255 426.584.609 Jasa-Jasa 611.240.299 713.541.406 825.674.512 255.688.622 271.134.500 PDRB Kota 4.824.881.788 5.501.846.409 6.044.809.187 2.190.623.216 2.358.581.681 Mataram Sumber: BPS Kota Mataram *) angka sementara **) angka sangat sementara
486.165.236
Pengangkutan Keuangan
289.191.814 2.429.710.747
Berdasar capaian Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), kondisi perekonomian di Kota Mataram pada tahun 2012 mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2010 dan 2011, baik atas dasar harga (adh) berlaku maupun adh konstan 2000. Selama tahun 2010 hingga 2012 PDRB Kota Mataram adh berlaku selalu mengalami peningkatan. Pada tahun 2010, nilainya mencapai 4,824 triliun rupiah, meningkat menjadi 5,501 triliun rupiah pada tahun 2011 dan terus bertambah pada tahun 2012 menjadi 6,044 triliun rupiah. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 16
PENDAHULUAN
Tabel 1.8 PDRB Kota Mataram adh Konstan 2000 dan perkembangannya Tahun 2005 – 2012 PDRB adh Konstan Tahun
Dengan Subsektor Angkutan Udara
Tanpa Subsektor Angkutan Udara
Perkembangan PDRB adh Konstan Dengan Tanpa Subsektor Subsektor Angkutan Udara Angkutan Udara
2005
1.491.800.910.000
1.405.323.370.000
7,77
7,64
2006
1.608.992.200.000
1.511.592.550.000
7,86
7,56
2007
1.736.373.720.000
1.649.896.180.000
7,92
9,15
2008
1.871.167.660.000
1.749.395.920.000
7,76
6,03
2009
2.029.323.104.000
1.893.400.021.000
8,45
8,23
2010
2.190.623.216.000
2.031.562.393.000
7,95
7,30
2.358.581.681.000
2.220.224.065.000
7,67
9,29
2011
*)
**)
2012 2.429.710.747.000 2.429.710.747.000 3,02 Sumber: BPS Kota Mataram *) angka sementara **) angka sangat sementara
9,44
PDRB adh konstan 2000 mencerminkan perkembangan ekonomi secara riil. Dari table diatas dapat dilihat bahwa pada tahun 2012 PDRB Kota Mataram adh konstan 2000 mencapai Rp. 2,429 triliun dimana perkembangannya mengalami kontraksi menjadi 3,02 persen. Kondisi ini dikarenakan pada tahun 2012 sektor pengangkutan dan komunikasi khususnya subsektor angkutan udara tidak lagi berkontribusi terhadap pembentukan PDRB. Jika subsektor angkutan udara tidak diperhitungkan, maka perkembangan PDRB adh konstan Kota Mataram menjadi 9,44 persen meningkat dibandingkan dengan tahun sebelumnya. b.2. Struktur Ekonomi Sebagai indikator makro ekonomi yang bersifat lintas sektoral,
PDRB
dapat
digunakan
untuk
menginfomasikan
struktur
perekonomian suatu daerah. Struktur perekonomian suatu daerah dicerminkan oleh peranan atau kontribusi nilai tambah masingmasing sektor terhadap total PDRB atau terhadap perekonomian secara makro.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 17
PENDAHULUAN
Tabel 1.9 PDRB Kota Mataram adh berlaku Menurut Kelompok Sektor Tahun 2010-2012 Dengan subsektor Angkutan Udara 2010 2011 2012
Tanpa subsektor Angkutan Udara 2010 2011 2012
1. Sektor Primer
3,89
3,64
3,44
4,07
3,78
3,44
Pertanian
3,87
3,63
3,43
4,06
3,77
3,43
Pertambangan
0,02
0,01
0,01
0,02
0,01
0,01
2. Sektor Sekunder
19,88
19,96
20,98
20,83
20,71
20,98
Industri Pengolahan
10,16
10,00
10,08
10,64
10,38
10,08
LGA
1,16
1,13
1,18
1,21
1,17
1,18
Bangunan
8,57
8,83
9,72
8,98
9,17
9,72
3. Sektor Tersier
76,23
76,40
75,58
75,09
75,51
75,58
Perdagangan
20,35
21,52
23,27
21,33
22,34
23,27
Pengangkutan
26,44
24,00
19,58
22,92
21,13
19,58
Keuangan
16,77
17,90
19,07
17,57
18,58
19,07
Jasa-Jasa
12,67
12,97
13,66
13,27
13,46
13,66
PDRB
100
100
100
100
100
100
Kelompok Sektor
Meningkatnya jumlah penduduk dan daya beli masyarakat, maka meningkat pula kebutuhan penduduk akan barang dan jasa. Posisi Kota Mataram sebagai ibukota Provinsi Nusa Tenggara Barat menjadikannya sebagai pusat perdagangan, dimana arus keluar masuk barang dari berbagai daerah terjadi di Kota Mataram. Sektor perdagangan, hotel dan restoran pada tahun 2012 merupakan leading sektor bagi perekonomian Kota Mataram. Kontribusi sektor ini pada pembentukan PDRB Kota Mataram sebesar 23,27 persen. Peranan
pemerintah
daerah
dalam
mendukung
aktivitas
perdagangan cukup besar yang ditandai dengannya banyaknya bangunan ruko-ruko baru di Kota Mataram. Sektor pengangkutan dan komunikasi yang sebelumnya selalu memberikan kontribusi terbesar, pada tahun 2012 memberikan kontribusi sebesar 19,58 persen, menempati posisi kedua setelah LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 18
PENDAHULUAN
sektor perdagangan, hotel dan restoran. Keberadaan Bandara Internasional
Lombok
di
Praya
sebagai
pengganti
Bandara
Selaparang di Mataram memberikan dampak semakin banyak armada angkutan yang melayani penumpang dari dan ke Bandara baik yang dikelola oleh pemerintah maupun oleh swasta. Peranan PDRB atas dasar harga berlaku menurut kelompok sektor dalam kurun waktu 2010-2012 masih didominasi oleh kelompok sektor tersier. Pada tahun 2012 kontribusi sektor tersier sedikit mengalami penurunan dari 76,40 persen pada tahun 2011 menjadi
75,58
persen.
Penurunan
ini
merupakan
dampak
kepindahan Bandara Selaparang ke Bandara Internasional Lombok, sehingga pada tahun 2012 subsektor angkutan udara tidak lagi berkontribusi pada pembentukan PDRB Kota Mataram. Jika membandingkan kontribusi tiap sektor PDRB dengan adanya subsektor Angkutan Udara dan tanpa subsektor Angkutan Udara, maka perbedaan kontribusi tersebut tidak begitu signifikan, dimana pada tahun 2010 dan 2011 sektor tersier masih mendominasi dibanding sektor primer maupun sekunder. b.3. Pertumbuhan Ekonomi Selain menginformasikan struktur perekonomian suatu daerah, PDRB dapat menunjukkan pertumbuhan ekonomi daerah tersebut dengan membandingkan PDRB atas dasar harga konstan tiap tahun dengan tahun
sebelumnya.
Pertumbuhan
ekonomi
menggambarkan
perkembangan atau pertumbuhan riil perekonomian atau kinerja pembangunan suatu daerah dari tahun ke tahun. Suatu perekonomian akan mengalami pertumbuhan apabila produksi barang dan jasa suatu tahun tertentu meningkat dari tahun sebelumnya. Peningkatan produksi barang dan jasa tersebut dapat terjadi apabila ada peningkatan daya beli atau permintaan barang dan jasa oleh masyarakat dari daerah tersebut atau dari daerah lainnya. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 19
PENDAHULUAN
Periode 2011-2012 merupakan masa transisi perpindahan bandara Selaparang ke Bandara Internasional Lombok, sehingga pertumbuhan ekonomi Kota Mataram yang ditunjukkan oleh PDRB atas dasar harga konstan lebih lambat dibandingkan pertumbuhan ekonomi pada tahun 2010. Berikut visualisasi dari laju pertumbuhan ekonomi Kota Mataram selama lima tahun terakhir, baik dengan subsektor Angkutan Udara maupun dengan subsektor Angkutan Udara. Gambar 1.3. Pertumbuhan Ekonomi Kota Mataram Tahun 2008-2009
Pada tahun 2012 pertumbuhan ekonomi Kota Mataram dengan memperhitungkan subsektor Angkutan Udara adalah sebesar 3,02 persen lebih rendah jika dibandingkan dengan pertumbuhan ekonomi tahun 2011 yang mencapai 7,67 persen. Pada tahun 2012 sektor pengangkutan dan komunikasi khususnya subsektor angkutan udara
tidak lagi
berkontribusi terhadap pembentukan PDRB, hal inilah yang menyebabkan pertumbuhan
ekonomi
tahun
2012
lebih
rendah
dibandingkan
pertumbuhan ekonomi tahun 2011. Jika
tanpa
memperhitungkan
subsektor
Angkutan
Udara
pertumbuhan ekonomi Kota Mataram setiap tahun terus meningkat. Hal ini disebabkan karena pertumbuhan subsektor lainnya setiap tahun juga meningkat sehingga mampu mendongkrak laju pertumbuhan ekonomi total setiap tahun menjadi lebih tinggi.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 20
PENDAHULUAN
c. Laju Inflasi
Stabilnya perekonomian suatu daerah di indikasikan oleh stabilnya inflasi atau deflasi di daerah tersebut. Inflasi atau deflasi merupakan
perubahan
harga
barang
di
tingkat
konsumen.
Perubahan harga barang yang terjadi dapat mempengaruhi kemampuan daya beli masyarakat untuk membeli barang-barang kebutuhan hidup. Inflasi yang tinggi akan menyebabkan penurunan daya beli oleh masyarakat sehingga produksi barang dan jasa juga akan menurun dan pada akhirnya akan menurunkan pertumbuhan ekonomi. Dimana pertumbuhan ekonomi yang baik ditandai dengan semakin tertekannya laju inflasi. Gambar 1.4. Laju Inflasi Kota Mataram, Provinsi NTB dan Nasional Tahun 2011-2013
Sumber : BPS Provinsi NTB, 2014 *) angka sementara **) angka sangat sementara
Laju inflasi tahun 2013 mengalami kenaikan tertinggi selama 3 tahun terakhir. Pergerakan kenaikan inflasi ini relatif searah dengan inflasi Provinsi NTB maupun Nasional. Pada tahun 2013 laju inflasi tahunan di Kota Mataram tercatat mencapai 9,27 persen, lebih tinggi dari tahun lalu yang tercatat mencapai 4,10 persen. Kenaikan inflasi ini disebabkan karena imbas dari kenaikan harga BBM yang mulai berlaku sejak 22 Juni 2013. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 21
PENDAHULUAN
d. Ketenagakerjaan
Gambaran
kondisi
ketenagakerjaan
seperti
persentase
angkatan kerja yang bekerja, persentase tingkat pengangguran terbuka maupun persentase tingkat kesempatan kerja sangat berguna untuk memahami kualitas penduduk secara ekonomi yang ada di Kota Mataram. Tabel 1.10 Indikator Ketenagakerjaan di Kota Mataram Tahun 2011 – 2013 KETENAGAKERJAAN
2011
2012
2013*)
Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (%)
64,71
61,98
56,15
Tingkat Kesempatan Kerja (%)
93,30
93,47
94,52
6,70
6,53
5,48
Tingkat Pengangguran Terbuka (%)
Sumber : BPS Provinsi NTB dan BPS Kota Mataram, 2013 *) angka sementara
Tabel 1.10 menyajikan TPAK Kota Mataram pada periode tahun 2011 sampai 2013. Tahun 2013 TPAK di Kota Mataram mencapai 56,15 persen. Angka tersebut berarti dari 100 orang penduduk usia kerja ( 15 tahun ke atas) di Kota Mataram yang ikut berpartisipasi aktif dalam perekonomian hanya 56 orang, sedangkan sisanya sebanyak 44 orang lainnya melakukan kegiatan lain seperti bersekolah, mengurus rumahtangga, pensiun atau melakukan kegiatan lain yang tidak bernilai ekonomis. Dari tabel 1.10 juga terlihat adanya kecenderungan penurunan TPAK setiap tahunnya, tahun 2011 TPAK Kota Mataram sebesar 64,71 persen, menurun menjadi 61,98 persen tahun 2012 dan kembali mengalami penurunan ditahun 2013 menjadi 56,15 persen. Penurunan ini bisa disebabkan oleh keinginan penduduk usia kerja untuk tetap melanjutkan sekolah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 22
PENDAHULUAN
Pertumbuhan ekonomi yang telah dicapai Kota Mataram diikuti oleh peningkatan penyerapan tenaga kerja. Hal ini tercermin dari meningkatnya indikator Tingkat Kesempatan Kerja dari 93,47 persen pada tahun 2012 menjadi 94,52 persen pada tahun 2013. Sebaliknya, Tingkat Pengangguran Terbuka menurun di Tahun 2013 menjadi sebesar 5,48 persen. Hal ini adalah indikator bahwa lapangan pekerjaan di Kota Mataram meningkat, walaupun belum memenuhi kebutuhan seluruh penduduk Kota Mataram
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
I - 23
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
BAB II KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
A. VISI DAN MISI A.1. VISI Visi
pembangunan
Kota
Mataram
Tahun
2011-2015
adalah
“Terwujudnya Kota Mataram yang Maju, Religius dan Berbudaya”. Kota Mataram merupakan kesatuan masyarakat
hukum yang
mempunyai batas-batas wilayah, yang berwenang mengatur dan mengurus urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat kota menurut prakarsa sendiri berdasarkan aspirasi masyarakat dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia. Makna yang terkandung dalam Visi Kota Mataram adalah : a.
Maju mengandung makna bahwa dalam lima tahun kedepan terjadi peningkatan kualitas SDM Kota Mataram, yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi,
termasuk didalamnya seni dan sosial
budaya, sehingga kemajuan yang dicapai berlandaskan nilai-nilai keagamaan dan kearifan lokal untuk mewujudkan masyarakat Gumi
Mentaram yang sejahtera. Kemajuan ini dapat diukur berdasarkan perbaikan angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM). b.
Religius mengandung makna dalam lima tahun kedepan akan terjadi peningkatan kualitas masyarakat kota yang menjunjung tinggi nilainilai Ketuhanan, mengedepankan kebersamaan serta toleransi yang tinggi antar umat beragama dalam suasana harmonis dalam kerangka penciptaan masyarakat madani. Nilai-nilai religius menjadi spirit dalam menentukan kebijakan, program dan kegiatan pembangunan.
c.
Berbudaya mengandung makna dalam lima tahun kedepan terjadi peningkatan kualitas masyarakat yang memiliki keseimbangan antara kemajuan dan religiusitas yang saling berterima dalam kemajemukan, menguatnya
identitas
dan
karakter
masyarakat
yang
mandiri,
bermoral dan bermartabat. Masyarakat berbudaya tidak hanya dapat dilihat dari berkembangnya adat istiadat, melainkan juga pada berkembangnya infrastruktur yang berkarakter kearifan lokal. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 1
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
A.2. MISI Untuk mencapai Visi “Terwujudnya Kota Mataram yang Maju, Religius dan Berbudaya”, Pemerintah Kota Mataram telah menetapkan lima Misi yaitu : a.
Meningkatkan
rasa
“AMAN”
masyarakat
Kota
Mataram
yang
ditunjukkan dengan kehidupan yang kondusif, dinamis, dan harmonis yang dilandasi nilai agama dan budaya. b.
Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia yang handal dan religius untuk mendorong daya saing daerah.
c.
Memberdayakan
ekonomi
rakyat
berbasis
potensi
lokal
yang
berkelanjutan untuk meningkatkan kemandirian daerah. d.
Meningkatkan kualitas pelayanan publik dan pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat berdasarkan prinsip tata pemerintahan yang baik (Good Governance).
e.
Meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana perkotaan.
A.3. TUJUAN Tujuan
pembangunan
Kota
Mataram
dalam
pencapaian
Visi,
ditetapkan sebagai berikut : 1.
Menciptakan suasana Kota Mataram yang kondusif, dinamis dan harmonis yang dilandasi nilai agama dan budaya.
2.
Mewujudkan sumberdaya manusia yang berkualitas.
3.
Meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
4.
Meningkatkan kapasitas dan kemandirian ekonomi daerah.
5.
Meningkatkan investasi.
6.
Peningkatan kemitraan antara pemerintah, masyarakat dan swasta dalam pelayanan publik dan pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.
7.
Peningkatan kualitas pelayanan publik berdasarkan prinsip tata pemerintahan yang baik (Good Governance).
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 2
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
8.
Perluasaan
akses
masyarakat
terhadap
pelayanan
pendidikan,
Kesehatan, air bersih, persampahan, sanitasi, perijinan, transportasi, kependudukan dan catatan sipil. 9.
Mengurangi luas wilayah genangan dan abrasi di wilayah kota.
10. Meningkatkan kualitas lingkungan Padat, Kumuh dan Miskin (PAKUMIS), 11. Meningkatkan media ekspresi dan ruang publik, 12. Mewujudkan pembangunan berwawasan lingkungan dan berkelanjutan. A.4. SASARAN STRATEGIS Sasaran merupakan bagian integral dalam proses perencanaan kinerja dan merupakan dasar yang kuat untuk mengendalikan dan memantau pencapaian kinerja Pemerintah Kota Mataram. Sasaran kinerja juga lebih menjamin suksesnya pelaksanaan rencana kinerja program yang menyangkut keseluruhan Satuan Kerja Pemerintah Kota Mataram. Tabel 2.1. Keterkaitan antara Visi, Misi dan Sasaran Strategis VISI Terwujudnya
MISI Kota Meningkatkan
Mataram yang Maju masyarakat Religius Berbudaya
dan yang
SASARAN STRATEGIS
rasa Kota
ditunjukkan
kehidupan
yang
“AMAN”
1. Meningkatnya Kondusivitas
Mataram
wilayah Kota Mataram.
dengan
2. Meningkatnya toleransi
kondusif,
dinamis, dan harmonis yang dilandasi
nilai
agama
masyarakat dalam kehidupan beragama.
dan
budaya Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia yang handal dan religius untuk mendorong daya saing
1. Meningkatkan kualitas pendidikan. 2. Meningkatnya kualitas dan derajat kesehatan masyarakat.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 3
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
VISI
MISI
SASARAN STRATEGIS 3. Meningkatnya internalisasi nilai seni dan budaya yang mencerminkan kearifan lokal. 4. Meningkatnya kesetaraan gender. 5. Meningkatnya kualitas keluarga
Memberdayakan rakyat
ekonomi 1. Meningkatnya pendapatan
berbasis
ekonomi
lokal
potensi
yang 2. Meningkatnya upaya
berkelanjutan
untuk
meningkatkan
kemandirian
daerah
per kapita. penanganan masalah sosial ekonomi masyarakat. 3. Meningkatnya ketersediaan lapangan kerja. 4. Meningkatnya stabilitas pertumbuhan ekonomi daerah. 5. Meningkatnya efektivitas pemenuhan kebutuhan pangan daerah. 6. Meningkatnya efektivitas pengembangan potensi unggulan daerah berbasis sumber daya lokal. 7. Meningkatnya kemandirian pembiayaan daerah. 8. Meningkatnya efektivitas pengembangan sistem dan akses permodalan UMKM.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 4
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
VISI
MISI
SASARAN STRATEGIS 9. Meningkatnya efektivitas pengembangan usaha. 10. Meningkatnya kepastian berinvestasi.
Meningkatkan pelayanan
kualitas 1. Meningkatnya efektivitas publik
dan
penyelenggaraan
pemenuhan kebutuhan dasar
pemerintahan berdasarkan
masyarakat
Good Governance.
prinsip
tata
berdasarkan
pemerintahan 2. Meningkatnya efektivitas
yang baik (Good Governance).
penerapan SPM dan SOP. 3. Meningkatnya efektivitas pemerataan dan kualitas pelayanan publik.
Meningkatnya kuantitas
kualitas sarana
prasarana perkotaan
dan 1. Meningkatnya fungsi saluran dan
drainase. 2. Meningkatnya ketersediaan kawasan resapan air. 3. Optimalisasi penataan sempadan sungai dan pantai. 4. Meningkatnya penanganan perumahan tidak layak huni dan kawasan permukiman kumuh. 5. Meningkatnya ketersediaan media ekpresi dan ruang publik. 6. Meningkatnya efektivitas pemanfaatan dan pengendalian ruang yang berwawasan lingkungan hidup.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 5
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
VISI
MISI
SASARAN STRATEGIS 7. Meningkatnya efektivitas layanan penanggulangan bencana daerah.
B. KEBIJAKAN & PROGRAM PEMBANGUNAN TAHUN 2013 Untuk mewujudkan sasaran yang hendak dicapai harus dipilih strategi yang tepat agar sasaran tersebut dapat tercapai. Strategi Pemerintah Kota Mataram mencakup penentuan kebijakan dan program. Kebijakan pada dasarnya merupakan ketentuan-ketentuan yang telah disepakati pihak-pihak terkait dan ditetapkan oleh yang berwenang untuk dijadikan pedoman, pegangan atau petunjuk bagi setiap kegiatan agar tercapai kelancaran dan keterpaduan dalam upaya mencapai sasaran yang telah ditentukan. Program adalah kumpulan kegiatan-kegiatan nyata, sistematis dan terpadu dalam rangka mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan. Kegiatan merupakan penjabaran lebih lanjut dari suatu program sebagai arah dari pencapaian sasaran kinerja yang memberikan kontribusi bagi pencapaian tugas pokok dan fungsi. Kegiatan berdimensi waktu tidak lebih dari satu tahun. Kegiatan merupakan aspek operasional/kegiatan nyata dari suatu rencana kinerja yang berturut-turut diarahkan untuk mencapai sasaran. Adapun penjelasan lebih rinci kebijakan dan program untuk pencapaian sasaran, adalah sebagai berikut : 1. Sasaran: ”Meningkatnya kondusivitas wilayah Kota Mataram”. Kebijakan : a.
Menurunkan potensi gangguan terjadinya pelanggaran.
b.
Mengoptimalkan peran dan fungsi kelembagaan.
c.
Meningkatkan pelatihan peningkatan kompetensi.
d.
Menurunkan pelanggaran K3 di tengah masyarakat.
e.
Menurunkan angka pelanggaran Pemilu/Pemilukada.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 6
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
f.
Mengoptimalkan peran dan fungsi pembinaan, pencegahan, pelanggaran hukum dan HAM.
g.
Mengoptimalkan pengawalan penerapan PERDA.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri, dengan program utama sebagai berikut : 1.
Program pemberdayaan masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan.
2.
Program peningkatan pemberantasan Penyakit Masyarakat (PEKAT).
3.
Program pendidikan politik masyarakat.
4.
Program peningkatan keamanan dan kenyamanan lingkungan.
5.
Program
pemeliharaan
ketentraman
ketertiban
masyarakat,
dan
pencegahan tindakan kriminal. 2. Sasaran : ”Meningkatnya toleransi masyarakat dalam kehidupan
beragama”. Kebijakan : a.
Memantapkan hasil kesepakatan forum umat beragama.
b.
Optimalisasi peran kelembagaan adat keagamaan.
c.
Memantapkan partisipasi masyarakat dalam kegiatan keagamaan.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui dua urusan, yaitu: Urusan Wajib otonomi daerah, pemerintahan umum, administrasi keuangan daerah, perangkat daerah, kepegawaian dan persandian, dan Urusan Wajib Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri, dengan program utama: 1.
Program pemberdayaan kelembagaan sosial dan keagamaan.
2.
program kemitraan pengembangan wawasan kebangsaan.
3. Sasaran : ”Meningkatnya kualitas pendidikan”. Kebijakan : a.
Memantapkan manajemen dan pelayanan pendidikan.
b.
Meningkatkan akses dan peluang guru untuk memenuhi kualifikasi.
c.
Meningkatkan daya dukung dan sosialisasi peran perpustakaan.
d.
Memantapkan peran dan fungsi perpusatakaan daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 7
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Pendidikan dan Urusan Wajib Perpustakaan, dengan program utama; 1.
Program pendidikan dan usia dini.
2.
Program wajib belajar pendidikan dasar sembilan tahun.
3.
Program pendidikan menengah.
4.
Program pendidikan non formal.
5.
Program pendidikan luar biasa.
6.
Program manajemen pelayanan pendidikan
7.
Program pengembangan budaya baca dan pembinaan perpustakaan.
4. Sasaran :
”Meningkatnya
kualitas
dan
derajat
kesehatan
masyarakat”. Kebijakan : a.
Meningkatkan penanganan dan layanan kesehatan ibu melahirkan.
b.
Meningkatkan usia harapan hidup masyarakat.
c.
Mengoptimalkan upaya kesehatan masyarakat.
d.
Mengoptimalkan upaya peningkatan kesehatan balita.
e.
Mengoptimalkan peran dan fungsi Bidan.
f.
Mengoptimalkan peran, fungsi dan layanan Puskesmas/Pustu.
g.
Mengoptimalkan pelayanan RSU Kota Mataram.
h.
Meningkatkan jumlah dan kualitas/kompetensi tenaga medis.
i.
Mengoptimalkan layanan kesehatan bagi masyarakat miskin.
j.
Mengoptimalkan sosialisasi dan layanan HIV/AIDS.
k.
Mengoptimalkan sosialisasi dan layanan Gerakan Anti Narkoba.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Kesehatan, dengan program utama; 1.
Program upaya kesehatan masyarakat.
2.
Program promosi kesehatan dan pemberdayaan masyarakat.
3.
Program perbaikan gizi masyarakat.
4.
Program pengembangan lingkungan sehat.
5.
Program pencegahan penyakit menular.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 8
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
6.
Program pengadaan, peningkatan dan perbaikan sarana dan prasarana Puskesmas/Puskesmas Pembantu dan jaringannya.
7.
Program peningkatan mutu pelayanan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).
5. Sasaran :
”Meningkatnya internalisasi nilai seni dan budaya yang
mencerminkan kearifan lokal”. Kebijakan : a.
Meningkatkan frekuensi penyelenggaraan event budaya
b.
Meningkatkan keterbukaan akses pembentukan kelompok adat.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Pilihan Pariwisata, dengan program utama: 1.
Program pengelolaan keragaman budaya.
2.
Program pengembangan nilai budaya.
3.
Program pengelolaan kekayaan budaya.
6. Sasaran :
”Meningkatnya kesetaraan gender”.
Kebijakan : a.
Optimalisasi kesetaraan gender.
b.
Meningkatkan
upaya
partisipasi
perempuan
dalam
pendidikan,
pemerintahan dan sektor swasta. c.
Menurunkan jumlah KDRT.
Untuk
mencapai
sasaran
tersebut
dilaksanakan
melalui
Urusan
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dengan program utama: 1.
Program
keserasian
kebijakan
peningkatan
kualitas
anak
dan
perempuan. 2.
Program penguatan kelembagaan pengarusutamaan gender dan anak.
3.
Program peningkatan kualitas hidup dan perlindungan perempuan.
7. Sasaran :
”Meningkatnya kualitas keluarga”.
Kebijakan : a.
Meningkatkan upaya pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.
b.
Meningkatkan sosialisasi guna pemahaman ber-KB
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 9
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui dua Urusan, yaitu: Urusan Wajib Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera, dan Urusan Wajib Pemberdayaan Masyarakat, dengan program utama: 1.
Program keluarga berencana.
2.
Program pelayanan kontrasepsi.
3.
Program pembinaan peran-serta masyarakat dan kelompok usaha dalam pelayanan KB dan peningkatan kesejahteraan.
4.
Program peningkatan keberdayaan masyarakat perdesaan.
8. Sasaran :
”Meningkatnya pendapatan per kapita”.
Kebijakan : Meningkatkan distribusi dan sirkulasi ekonomi daerah. Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Perencanaan Pembangunan, dengan program utama: Perencanaan pembangunan ekonomi. 9. Sasaran :
”Meningkatnya upaya penanganan masalah sosial
ekonomi masyarakat”. Kebijakan : a.
Mengoptimalkan penanganan penduduk miskin.
b.
Pemberdayaan penduduk rentan miskin.
c.
Meningkatkan peran dan fungsi kelembagaan kesejahteraan sosial dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui dua Urusan, yaitu: Urusan Wajib Perencanaan Pembangunan, dan Urusan Wajib Sosial, dengan program utama: 1.
Program perencanaan sosial dan budaya.
2.
Program pemberdayaan fakir miskin, Komunitas Adat Terpencil (KAT), dan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) lainnya.
3.
Program pembinaan anak terlantar.
4.
Program pemberdayaan kelembagaan kesejahteraan sosial.
5.
Program pemberdayaan keluarga muda mandiri.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 10
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
10. Sasaran :
”Meningkatnya ketersediaan lapangan kerja”.
Kebijakan : a.
Meningkatkan peluang lapangan kerja.
b.
Mengoptimalkan penanganan pengangguran terbuka.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Ketenagakerjaan, dengan program utama: 1.
Program peningkatan kesempatan kerja dan berusaha.
2.
Program peningkatan dan produktivitas tenaga kerja.
11. Sasaran :
”Meningkatnya
stabilitas
pertumbuhan
ekonomi
daerah”. Kebijakan : Mengoptimalkan kebijakan ekonomi daerah. Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Perencanaan
Pembangunan,
dengan
program
utama:
Program
perencanaan pembangunan ekonomi. 12. Sasaran :
”Meningkatnya
efektivitas
pemenuhan
kebutuhan
pangan daerah”. Kebijakan : a.
Mengoptimalkan peran dan fungsi kelembagaan ketahanan pangan.
b.
Meningkatkan dampak penyuluhan terhadap pemenuhan pangan daerah.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Ketahanan Pangan, dengan program utama: Program Peningkatan Ketahanan Pangan. 13. Sasaran :
”Meningkatnya
efektivitas
pengembangan
potensi
unggulan daerah berbasis sumber daya lokal”. Kebijakan : a.
Mengoptimalkan sektor industri dalam pengembangan peluang dan pemasaran.
b.
Meningkatkan daya saing kluster unggulan daerah.
c.
Mengoptimalkan peluang dan pemasaran IRT.
d.
Mengoptimalkan sosialisasi dan promosi destinasi pariwisata.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 11
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui tiga Urusan, yaitu: Urusan Wajib otonomi daerah, pemerintahan umum, administrasi keuangan
daerah,
perangkat
daerah,
kepegawaian
dan
persandian, Urusan Wajib Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, serta Urusan Pilihan Perindustrian, dengan program utama: 1.
Program pembinaan dan pemantauan pelaksanaan Pemberdayaan Ekonomi Rakyat.
2.
Program penciptaan iklim usaha kecil menengah yang kondusif.
3.
Program pengembangan sistem pendukung usaha bagi UMKM.
4.
Program peningkatan kualitas kelembagaan koperasi.
5.
Program pengembangan industri kecil dan rumah tangga.
6.
Program peningkatan kemampuan teknologi industri.
7.
Program penataan struktur industri.
14. Sasaran :
”Meningkatnya kemandirian pembiayaan daerah”.
Kebijakan : Optimalisasi manajemen pendapatan daerah. Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib otonomi daerah, pemerintahan umum, administrasi keuangan daerah, perangkat daerah, kepegawaian dan persandian, dengan program utama: Program peningkatan dan pengembangan pengelolaan keuangan daerah. 15. Sasaran :
”Meningkatnya efektivitas pengembangan sistem dan
akses permodalan UMKM”. Kebijakan : a.
Mengoptimalkan penanganan dan peningkatan pendapatan usaha kecil/mikro.
b.
Mengoptimalkan
besaran
dan
pola
distribusi
bantuan
usaha
mikro/kecil. Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib otonomi daerah, pemerintahan umum, administrasi keuangan daerah, perangkat daerah, kepegawaian dan persandian, dengan program utama, yaitu: Program pembinaan, pemantauan pelaksanaan pemberdayaan ekonomi rakyat. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 12
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
16. Sasaran :
”Meningkatnya efektivitas pengembangan usaha”.
Kebijakan : a.
Meningkatkan upaya promosi dan peluang usaha.
b.
Mengefektifkan peran lembaga UMKM.
c.
Mengoptimalkan manajemen koperasi.
d.
Mengoptimalkan
peran
koperasi
untuk
pelayanan
kebutuhan
masyarakat. Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui dua Urusan, yaitu: Urusan Wajib koperasi dan usaha kecil menengah, dan Urusan Wajib perdagangan, dengan program utama: 1.
Program penciptaan iklim usaha UKM yang kondusif.
2.
Program pengembangan sistem pendukung usaha bagi UMKM.
3.
Program peningkatan kualitas kelembagaan koperasi.
17. Sasaran :
”Meningkatnya kepastian berinvestasi”.
Kebijakan : a.
Meningkatkan intensitas promosi investasi.
b.
Meningkatkan daya saing investasi daerah.
c.
Memantapkan identifikasi potensi yang dapat dikerjasamakan.
d.
Mengoptimalkan fungsi dan peran kelembagaan investasi.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib otonomi daerah, pemerintahan umum, administrasi keuangan daerah, perangkat daerah, kepegawaian dan persandian, dengan program utama sebagai berikut: 1.
Peningkatan penanaman modal daerah.
2.
Peningkatan kualitas pelayanan publik.
18. Sasaran :
”Meningkatnya
efektivitas
penyelenggaraan
pemerintahan berdasarkan Good Governance”. Kebijakan : a.
Mengefektifkan keterbukaan informasi dan partisipasi stakeholders.
b.
Memantapkan sinkronisasi rencana pembangunan daerah.
c.
Memantapkan mekanisme fungsi pengawasan/pembinaan SKPD.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 13
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
d.
Meningkatkan kualitas Pengawas (auditor).
e.
Mengoptimalkan sistem pengelolaan keuangan daerah.
f.
Meningkatkan opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) menjadi Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
g.
Mengoptimalkan sistem pencatatan aset daerah.
h.
Mengoptimalkan peran arsip dalam rangka tertib administrasi.
i.
Optimalisasi mekanisme pelaporan, pengendalian pengadaan barang dan jasa.
j.
Memantapkan sistem dan mekanisme evaluasi.
k.
Meningkatkan koordinasi pelaporan kinerja.
l.
Memantapkan mekanisme fungsi pembinaan PNS.
m. Meningkatkan cakupan pejabat yang mengikuti diklat jabatan. n.
Menyesuaikan kelembagaan SKPD sesuai dengan kebutuhan dan aturan.
o.
Memantapkan penanganan bahaya kebakaran.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui empat urusan pemerintahan, yaitu: Urusan wajib otonomi daerah, pemerintahan umum,
administrasi
kepegawaian
keuangan
dan persandian,
daerah, Urusan
perangkat
Wajib
daerah,
pemberdayaan
masyarakat desa, Urusan Wajib perumahan, serta Urusan Wajib komunikasi dan informasi, dengan program utama, sebagai berikut: 1.
Program kerjasama informasi dengan mass media.
2.
Program pengembangan komunikasi, informasi dan media massa.
3.
Program peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembangunan Kota.
4.
Program peningkatan dan pengembangan manajemen partisipatif.
5.
Program perencanaan pembangunan daerah.
6.
Program pengembangan pengelolaan keuangan daerah.
7.
Program peningkatan sistem pengawasan internal dan pengendalian pelaksanaan kebijakan KDH.
8.
Program pembinaan dan pengembangan aparatur.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 14
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
9.
Program pengendalian pembangunan daerah.
10. Program peningkatan capaian kinerja. 11. Program penataan daerah, organisasi dan ketatalaksanaan serta PAN. 12. Program peningkatan kapasitas sumber daya aparatur. 13. Program peningkatan kesiagaan dan pencegahan bahaya kebakaran. 19. Sasaran :
”Meningkatnya efektivitas penerapan SPM dan SOP”.
Kebijakan : a.
Mendorong penyusunan SPM SKPD.
b.
Mendorong penyusunan SOP SKPD.
c.
Mendorong penerapan SPM oleh SKPD.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib otonomi daerah, pemerintahan umum, administrasi keuangan daerah, perangkat daerah, kepegawaian dan persandian, dengan program utama, yaitu: Program penataan daerah, organisasi dan ketatlaksanaan serta PAN. 20. Sasaran :
”Meningkatnya efektivitas pemerataan dan kualitas
pelayanan publik”. Kebijakan : a.
Meningkatkan sarpras sekolah.
b.
Meningkatkan kuantitas sarpras kesehatan.
c.
Optimalisasi pelayanan kesehatan bagi masyarakat miskin.
d.
Meningkatkan sarpras air bersih.
e.
Optimalisasi pelayanan administrasi kelurahan.
f.
Meningkatkan infrastruktur transportasi.
g.
Optimalisasi pelayanan dan administrasi kependudukan.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui enam Urusan Pemerintahan, yaitu: Urusan Wajib Pendidikan, Urusan Wajib Kesehatan,
Urusan
Wajib
Pekerjaan
Umum,
Urusan
Wajib
Lingkungan Hidup, Urusan Wajib Perhubungan, serta Urusan Wajib Kependudukan dan Catatan Sipil, dengan program utama, sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 15
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
1.
Program wajib belajar pendidikan dasar sembilan tahun.
2.
Program pendidikan menengah.
3.
Program obat dan perbekalan kesehatan.
4.
Program upaya kesehatan masyarakat.
5.
Program pengembangan lingkungan sehat.
6.
Program pembangunan dan penataan lingkungan perumahan.
7.
Program pengembangan kinerja pengelolaan air minum dan air limbah.
8.
Program penataan daerah otonom baru.
9.
Program pembangunan prasarana dan fasilitas perhubungan.
10. Program peningkatan pelayanan angkutan. 11. Program penataan administrasi kependudukan. 21. Sasaran :
”Meningkatnya fungsi saluran drainase”.
Kebijakan : Meningkatkan kuantitas dan pemeliharaan saluran drainase. Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Pekerjaan Umum, dengan program utama, sebagai berikut: 1.
Program pembangunan talud/turap/bronjong.
2.
Program pengendalian banjir.
3.
Program pemeliharaan saluran drainase.
22. Sasaran :
”Meningkatnya ketersediaan kawasan resapan air”.
Kebijakan : Meningkatkan jumlah kawasan resapan air. Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui dua Urusan Wajib yaitu Pekerjaan Umum dan Lingkungan Hidup, dengan program utama, sebagai berikut: 1.
Program pengendalian pencemaran dan perusakan lingkungan hidup.
2.
Program pembangunan dan penataan lingkungan perumahan.
23. Sasaran :
”Meningkatnya
penataan
sempadan
sungai
dan
pantai”. Kebijakan : Meningkatkan sosialisasi, pengawasan, dan pengendalian kawasan sempadan sungai dan pantai.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 16
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Pekerjaan Umum, Lingkungan Hidup, dan Penataan Ruang, dengan program utamab, sebagai berikut: 1.
Program pengendalian banjir.
2.
Program pengembangan jaringan irigasi, rawa dan jaringan pengairan lainnya.
3.
Program pengembangan, pengelolaan, dan konservasi sungai, danau dan sumber daya air lainnya.
4.
Program pengendalian pemanfaatan ruang
24. Sasaran :
”Meningkatnya penanganan perumahan tidak layak
huni dan kawasan permukiman kumuh”. Kebijakan : a.
Meningkatkan upaya penanganan upaya penanganan rumah tidak layak huni.
b.
Meningkatkan upaya penanganan kawasan kumuh.
c.
Meningkatkan sarpras sanitasi.
d.
Meningkatkan kuantitas, kualitas, dan pemeliharaan TPS.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Pekerjaan Umum, dan Lingkungan Hidup, dengan program utama, sebagai berikut : 1.
Program pembangunan dan penataan lingkungan perumahan.
2.
Program pengembangan perumahan.
3.
Program pengembangan kinerja pengelolaan persampahan.
25. Sasaran :
”Meningkatnya ketersediaan media ekpresi dan ruang
publik”. Kebijakan : a.
Meningkatkan jumlah ruang publik.
b.
Meningkatkan fasilitas media ekpresi.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Lingkungan Hidup, dengan program utama, sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 17
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
1.
Program nasional pemberdayaan masyarakat (PNPM) Mandiri.
2.
Program perencanaan tata ruang.
3.
Program penataan dan pemeliharaan ornamen kota dan reklame.
26. Sasaran :
”bMeningkatnya
efektivitas
pemanfaatan
dan
pengendalian ruang yang berwawasan lingkungan hidup”. Kebijakan :b a.
Menambah ruang RTH.
b.
Mengoptimalkan pengawasan bangunan.
Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib, Penataan Ruang dan Lingkungan Hidup, dengan program utama, sebagai berikut: 1.
Program pengendalian pemanfaatan ruang.
2.
Program pemeliharaan dan pengelolaan pemakaman.
27. Sasaran :
”Meningkatnya efektivitas layanan penanggulangan
bencana daerah”. Kebijakan : Meningkatkan peran dan fungsi kelembagaan Untuk mencapai sasaran tersebut dilaksanakan melalui Urusan Wajib, Penataan Ruang dan Lingkungan Hidup, dengan program utama, yaitu: program pencegahan dini dan penanggulangan bencana daerah. C. Prioritas Daerah Guna mendukung pencapaian visi dan misi pembangunan Kota Mataram 2011-2015 yang menginginkan Terwujudnya Kota Mataram yang Maju, Religius dan Berbudaya” sebagaimana telah dijabarkan secara operasional ke dalam tujuan dan sasaran, maka ditetapkan 3 (tiga) program unggulan dengan program-program prioritas pembangunan sebagai berikut : 1. Peningkatan bKualitas Sumber Daya Manusia Dalam Rangka Peningkatan Daya Saing Daerah, terdiri dari 4 (empat) program prioritas : a. Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Pelaksanaan Wajar 12 Tahun; b. Peningkatan Derajat Kesehatan Masyarakat; c. Peningkatan Pemberdayaan Masyarakat; dan d. Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik di Bidang Pendidikan dan Kesehatan. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 18
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
2. Pemberdayaan Ekonomi Rakyat Berbasis Potensi Ekonomi Lokal, terdiri dari 4 (empat) program prioritas : a. Peningkatan Pertumbuhan Sektor Perdagangan dan Jasa; b. Peningkatan Pendapatan Masyarakat dan PAD; c. Peningkatan Penanggulangan Kemiskinan; dan d. Penguatan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (KUMKM). 3. Peningkatan
Daya
Dukung
Infrastruktur
Perkotaan
Dalam
Rangka
Pencapaian Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia dan Pemberdayaan Ekonomi Rakyat, terdiri dari 4 (empat) program prioritas : a. Peningkatan Pembangunan Sarana dan Prasarana di Bidang Sosial Budaya, Ekonomi dan Infrastruktur; b. Peningkatan Penataan Kawasan Pemukiman dan Pelestarian Lingkungan Hidup; c. Peningkatan Pemeliharaan dan Pengembangan Fasilitas Publik; dan d. Peningkatan Kerjasama dan Sharing Terhadap Program-Program Provinsi NTB dan Nasional. Selain ketiga program unggulan di atas, ditetapkan pula 1 (satu) Program
Good Governance sebagai program penunjang dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, yang dilaksanakan melalui 5 (lima) program prioritas sebagai berikut : a. Penataan Supra Struktur dan Infra Struktur Pemerintahan; b. Perwujudan
Prinsip-Prinsip
Tata
Pemerintahan
Yang
Baik
(Good
Governance); c. Peningkatan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas); d. Pembinaan dan Penegakan Kesadaran Hukum Masyarakat; dan e. Pembangunan Kelurahan Terpadu Berdasarkan Prinsip Good Gorvernance. Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Mataram Tahun 2013 sebagai dokumen implementasi rencana tahunan (tahun ke-3) RPJMD Kota Mataram 2011-2015, menetapkan 14 prioritas pembangunan daerah yang ditargetkan akan dicapai pada tahun anggaran 2013, adalah sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 19
KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH
1.
Peningkatan akses dan mutu pendidikan dasar dan menengah.
2.
Pelayanan Kesehatan berdasarkan Good Governance.
3.
Penurunan Angka Kemiskinan sebesar 3%.
4.
Penurunan Prevalensi Gizi Buruk.
5.
Peningkatan Pelayanan Administrasi Kependudukan.
6.
Penciptaan Wirausaha Baru.
7.
Pemerataan Pendapatan.
8.
Perluasan Lapangan Kerja.
9.
Pengembangan Produk Unggulan Kawasan.
10. Peningkatan Kualitas Jalan dan Jembatan. 11. Optimalisasi Penanganan Genangan/Banjir. 12. Peningkatan Rumah Layak Huni. 13. Pengurangan Kawasan Permukiman Kumuh. 14. Optimalisasi Mitigasi Bencana Alam.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
II - 20
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
BAB III KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Dengan diberlakukannya Undang-Undang (UU) Nomor 32 Tahun 2004 tentang Sistem Pemerintahan Daerah dan UU Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah, perekonomian
Indonesia
memasuki
babak
baru
yang
ditandai
dengan
diterapkannya kebijakan desentralisasi dan otonomi daerah serta pembagian keuangan pusat dan daerah secara proporsional. Otonomi daerah memberikan keleluasaan pada pemerintah daerah untuk menentukan langkah dan kebijakan dengan memperhatikan kebutuhan, potensi dan karakteristik daerahnya. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah merupakan instrumen kebijakan pemerintah daerah dan salah satu mesin pendorong pertumbuhan ekonomi yang diarahkan untuk mengatasi berbagai kendala
dan
permasalahan
pokok
yang
merupakan
tantangan
dalam
mewujudkan agenda masyarakat yang sejahtera dan mandiri. Sebagai instrumen kebijakan, anggaran daerah mempunyai posisi sentral dalam upaya mengembangkan kapabilitas dan efektivitas pemerintahan daerah. Oleh karena itu, anggaran daerah harus mampu secara optimal difungsikan sebagai alat untuk menentukan besar pendapatan dan pengeluaran, membantu pengambil keputusan dan perencanaan pembangunan, otorisasi pengeluaran di masa-masa yang akan datang, sumber pengembangan ukuran-ukuran standar untuk evaluasi kinerja, alat untuk memotivasi para pegawai dan alat koordinasi bagi semua aktivitas dari berbagai unit kerja (Jones, 1996). Secara umum struktur APBD terdiri dari pendapatan, belanja dan pembiayaan. Pendapatan daerah terdiri dari pendapatan asli daerah, dana perimbangan dan lain-lain pendapatan yang sah. Belanja terdiri dari belanja langsung dan tidak langsung. Pembiayaan terdiri dari penerimaan pembiayaan dan pengeluaran pembiayaan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 1
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
A. Pengelolaan Pendapatan Daerah Masalah yang umum terjadi pada berbagai daerah di Indonesia adalah besarnya kesenjangan fiskal (fiscal gap) yang disebabkan tingginya kebutuhan fiskal daerah (fiscal needs) sedangkan kemampuan daerah atau kapasitas fiscal daerah tidak mencukupi sehingga diperlukan upaya-upaya untuk meningkatkan kapasitas fiskal daerah baik dari segi jumlah maupun pengelolaannya. Disinilah pemerintah daerah dituntut untuk dapat menciptakan satu kebijakan keuangan pendapatan
yang
mampu
penerimaan
daerah
memberi
dengan
tetap
peluang
untuk
memperhatikan
menambah
volume
keberpihakan
pada
masyarakat terutama masyarakat kurang mampu. Arah kebijakan Pendapatan Daerah Kota Mataram pada tahun 2013 disusun mengacu pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 37 Tahun 2012 tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2013 terkait dengan pendapatan daerah yang disesuaikan dengan kondisi dan kemampuan daerah yaitu sebagai berikut : A. 1. Pendapatan Daerah Pendapatan daerah yang dianggarkan dalam APBD merupakan perkiraan yang terukur secara rasional dan memiliki kepastian serta dasar hukum penerimaannya. a. Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kebijakan penganggaran pendapatan daerah yang bersumber dari PAD memperhatikan hal-hal sebagai berikut : 1) Kondisi perekonomian yang terjadi pada tahun-tahun sebelumnya, perkiraan pertumbuhan ekonomi pada tahun 2013 dan realisasi penerimaan PAD tahun sebelumnya, serta ketentuan peraturan perundang-undangan terkait. 2) Tidak memberatkan masyarakat dan dunia usaha. 3) Peraturan daerah tentang pajak daerah dan retribusi daerah berpedoman pada Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak
Daerah
dan
Retribusi
Daerah,
sehingga
dilarang
menganggarkan penerimaan pajak daerah dan retribusi daerah yang peraturan daerahnya bertentangan dengan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah dan/atau telah dibatalkan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 2
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
4) Penerimaan atas jasa layanan kesehatan masyarakat yang dananya bersumber dari dana Jaminan Kesehatan Masyarakat (JAMKESMAS) atau Jaminan Persalinan (JAMPERSAL) pada SKPD atau unit kerja pada SKPD yang belum menerapkan PPK-BLUD, dianggarkan pada akun pendapatan, kelompok pendapatan PAD, jenis pendapatan Retribusi Daerah, obyek pendapatan Retribusi Jasa Umum, rincian obyek pendapatan Retribusi Pelayanan Kesehatan. 5) Rasionalitas hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan atas penyertaan modal atau investasi daerah lainnya, dengan memperhitungkan nilai kekayaan daerah yang dipisahkan, baik dalam bentuk uang maupun barang sebagai penyertaan modal (investasi daerah) sesuai dengan tujuan penyertaan modal dimaksud. 6) Penerimaan SKPD atau unit kerja pada SKPD yang telah menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah
(PPK-BLUD),
dianggarkan
pada
akun
pendapatan,
kelompok pendapatan PAD, jenis pendapatan Lain-lain PAD Yang Sah, obyek pendapatan BLUD, rincian obyek pendapatan BLUD. 7) Penerimaan hasil pengelolaan dana bergulir sebagai salah satu bentuk investasi jangka panjang non permanen, dianggarkan pada akun pendapatan, kelompok pendapatan PAD, jenis pendapatan Lain-Lain PAD Yang Sah, obyek pendapatan Hasil Pengelolaan Dana Bergulir, rincian obyek pendapatan Hasil Pengelolaan Dana Bergulir dari Kelompok Masyarakat Penerima. 8) Penerimaan bunga dari dana cadangan dianggarkan pada akun pendapatan, kelompok pendapatan PAD, jenis pendapatan Lainlain PAD Yang Sah, obyek pendapatan Bunga Dana Cadangan, rincian
obyek
pendapatan
Bunga
Dana
Cadangan
sesuai
peruntukannya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 3
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
b. Dana Perimbangan Penganggaran
pendapatan
daerah
yang
bersumber
dari
dana
perimbangan memperhatikan hal-hal sebagai berikut : 1) Penganggaran Dana Bagi Hasil (DBH), baik DBH-Pajak maupun DBH-Sumber Daya Alam berpedoman pada Peraturan Menteri Keuangan mengenai perkiraan alokasi DBH Tahun Anggaran 2013. 2) Penganggaran DBH-Cukai Hasil Tembakau (DBH-CHT) dialokasikan sesuai keputusan gubernur dengan mempedomani Peraturan Menteri Keuangan tentang Alokasi Sementara DBH-CHT. Dalam hal Peraturan Menteri Keuangan dan keputusan gubernur belum ditetapkan, maka penganggaran DBH-CHT didasarkan pada alokasi DBH-CHT Tahun Anggaran 2013 dengan memperhatikan realisasi DBH-CHT Tahun Anggaran 2012. Apabila Peraturan Menteri Keuangan tentang Alokasi DBH-CHT tersebut ditetapkan setelah peraturan daerah tentang APBD Tahun Anggaran 2013 ditetapkan, maka pemerintah daerah harus menyesuaikan alokasi DBH-CHT dimaksud dengan terlebih dahulu melakukan perubahan peraturan
kepala daerah
tentang penjabaran
APBD Tahun
Anggaran 2013 dengan pemberitahuan kepada Pimpinan DPRD, untuk selanjutnya ditampung dalam peraturan daerah tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013 atau dicantumkan dalam LRA bagi pemerintah daerah yang tidak melakukan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013. 3) Penganggaran Dana Bagi Hasil (DBH) minyak/gas/pertambangan lainnya mempedomani Peraturan Menteri Keuangan mengenai alokasi DBH minyak/gas/pertambangan lainnya Tahun Anggaran 2013. Dalam hal Peraturan Menteri Keuangan dimaksud belum ditetapkan, maka penganggaran DBH minyak/gas/pertambangan lainnya didasarkan pada alokasi DBH yang tercantum dalam Peraturan Menteri Keuangan Tahun Anggaran 2013, dengan mengantisipasi
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
perkembangan
harga
hasil
produksi
III - 4
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
minyak/gas/pertambangan lainnya Tahun 2013 dan/atau tidak tercapainya hasil produksi minyak/gas/pertambangan lainnya Tahun 2013, serta memperhatikan realisasi DBH Tahun Anggaran 2012. Apabila Peraturan Menteri Keuangan tersebut ditetapkan setelah peraturan daerah tentang APBD Tahun Anggaran 2013 ditetapkan, maka pemerintah daerah harus menyesuaikan alokasi DBH dimaksud dengan terlebih dahulu melakukan perubahan peraturan
kepala daerah
tentang penjabaran
APBD Tahun
Anggaran 2013 dengan pemberitahuan kepada Pimpinan DPRD, untuk selanjutnya ditampung dalam peraturan daerah tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013 atau dicantumkan dalam LRA bagi pemerintah daerah yang tidak melakukan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013. 4) Penganggaran Dana Alokasi Umum (DAU) dialokasikan sesuai Peraturan Presiden tentang Dana Alokasi Umum Daerah Provinsi, Kabupaten, dan Kota Tahun Anggaran 2013. Dalam hal Peraturan Presiden dimaksud belum ditetapkan, maka penganggaran DAU tersebut didasarkan pada alokasi DAU Tahun Anggaran 2013 dengan memperhatikan realisasi DAU Tahun Anggaran 2012. Apabila Peraturan Presiden tersebut ditetapkan setelah peraturan daerah tentang APBD Tahun Anggaran 2013 ditetapkan, maka pemerintah daerah harus menyesuaikan alokasi DAU dimaksud dengan terlebih dahulu melakukan perubahan peraturan kepala daerah tentang penjabaran APBD Tahun Anggaran 2013 dengan pemberitahuan
kepada
Pimpinan
DPRD,
untuk
selanjutnya
ditampung dalam peraturan daerah tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013 atau dicantumkan dalam LRA bagi pemerintah daerah yang tidak melakukan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 5
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
5) Untuk menjamin terpenuhinya kebutuhan belanja pegawai yang meliputi gaji pokok dan tunjangan Pegawai Negeri Sipil Daerah (PNSD), pemerintah daerah harus mengalokasikan dana untuk gaji pokok dan tunjangan PNSD dalam APBD Tahun Anggaran 2013, termasuk untuk kenaikan gaji pokok dan gaji ketiga belas. 6) Alokasi Dana Alokasi Khusus (DAK) dapat dianggarkan sebagai pendapatan daerah, sepanjang telah ditetapkan dalam Peraturan Menteri Keuangan tentang Alokasi DAK Tahun Anggaran 2013. Dalam hal pemerintah daerah memperoleh DAK Tahun Anggaran 2013 setelah peraturan daerah tentang APBD Tahun Anggaran 2013 ditetapkan, maka pemerintah daerah menganggarkan DAK dimaksud dengan terlebih dahulu melakukan perubahan peraturan kepala daerah tentang penjabaran APBD Tahun Anggaran 2013 dengan pemberitahuan kepada Pimpinan DPRD, selanjutnya ditampung dalam peraturan daerah tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013 atau dicantumkan dalam LRA bagi pemerintah daerah yang tidak melakukan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013. c. Lain-Lain Pendapatan Daerah Yang Sah Penganggaran pendapatan daerah yang bersumber dari Lain-Lain Pendapatan Daerah Yang Sah memperhatikan hal-hal sebagai berikut : 1) Alokasi dana penyesuaian dianggarkan sebagai pendapatan daerah pada kelompok Lain-Lain Pendapatan Daerah Yang Sah sepanjang telah ditetapkan dalam Peraturan Menteri Keuangan tentang Dana Penyesuaian Tahun Anggaran 2013. Dalam hal pemerintah daerah memperoleh Dana Penyesuaian Tahun Anggaran 2013 setelah peraturan daerah tentang APBD Tahun Anggaran 2013 ditetapkan, maka pemerintah daerah menganggarkan dana penyesuaian dimaksud dengan terlebih dahulu melakukan perubahan peraturan kepala daerah tentang penjabaran APBD Tahun Anggaran 2013 dengan pemberitahuan kepada Pimpinan DPRD, untuk selanjutnya dana penyesuaian dimaksud ditampung dalam peraturan daerah LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 6
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013 atau dicantumkan dalam LRA bagi pemerintah daerah yang tidak melakukan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013. 2) Penganggaran
Dana
Otonomi
Khusus
dan
Dana
Bantuan
Operasional Sekolah (BOS) didasarkan pada Peraturan Menteri Keuangan tentang Pedoman Umum dan Alokasi Dana Otonomi Khusus dan Dana BOS Tahun Anggaran 2013. Dalam
hal
Peraturan
Menteri
Keuangan
dimaksud
belum
ditetapkan, maka penganggaran Dana Otonomi Khusus dan BOS tersebut didasarkan pada alokasi Tahun Anggaran 2013, dan khusus untuk Dana Otonomi Khusus memperhatikan realisasi Tahun Anggaran 2012. Apabila Peraturan Menteri Keuangan tersebut ditetapkan setelah peraturan daerah tentang APBD Tahun Anggaran 2013 ditetapkan, maka pemerintah daerah harus menyesuaikan alokasi Dana Otonomi Khusus dan BOS dimaksud dengan terlebih dahulu melakukan perubahan peraturan kepala daerah tentang penjabaran APBD Tahun Anggaran 2013 dengan pemberitahuan
kepada
Pimpinan
DPRD,
untuk
selanjutnya
ditampung dalam peraturan daerah tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013 atau dicantumkan dalam LRA bagi pemerintah daerah yang tidak melakukan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013. 3) Penganggaran pendapatan kabupaten/kota yang bersumber dari bagi hasil pajak yang diterima dari pemerintah provinsi didasarkan pada alokasi belanja bagi hasil pajak dari pemerintah provinsi Tahun Anggaran 2013. Dalam hal penetapan APBD kabupaten/kota Tahun
Anggaran
2013
mendahului
APBD
provinsi,
penganggarannya didasarkan pada alokasi bagi hasil pajak Tahun Anggaran 2013 dengan memperhatikan realisasi bagi hasil pajak Tahun
Anggaran
2012,
sedangkan
bagian
pemerintah
kabupaten/kota yang belum direalisasikan oleh pemerintah provinsi akibat pelampauan target Tahun Anggaran 2013, ditampung dalam Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 7
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
4) Pendapatan daerah yang bersumber dari bantuan keuangan, baik yang bersifat umum maupun bersifat khusus yang diterima dari pemerintah provinsi atau pemerintah kabupaten/kota lainnya dianggarkan dalam APBD penerima bantuan, sepanjang sudah dianggarkan dalam APBD pemberi bantuan. Dalam hal penetapan APBD penerima bantuan mendahului
penetapan APBD pemberi
bantuan, maka penganggaran bantuan keuangan pada APBD penerima bantuan dilakukan dengan terlebih dahulu melakukan perubahan peraturan kepala daerah tentang penjabaran APBD penerima bantuan dengan pemberitahuan kepada Pimpinan DPRD untuk bantuan yang bersifat khusus, dan persetujuan DPRD untuk bantuan keuangan yang bersifat umum, untuk selanjutnya ditampung dalam peraturan daerah tentang Perubahan APBD penerima bantuan. Dalam hal bantuan keuangan tersebut diterima setelah penetapan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2013, maka bantuan keuangan tersebut ditampung dalam LRA pemerintah provinsi atau pemerintah kabupaten/kota penerima bantuan. 5) Penganggaran penerimaan hibah yang bersumber dari APBN, pemerintah daerah lainnya atau sumbangan pihak ketiga, baik dari badan, lembaga, organisasi swasta dalam negeri/luar negeri, kelompok masyarakat maupun perorangan yang tidak mengikat dan tidak mempunyai konsekuensi pengeluaran atau pengurangan kewajiban pihak ketiga atau pemberi sumbangan, dianggarkan dalam APBD setelah adanya kepastian penerimaan dimaksud. Dari aspek
teknis
penganggaran,
penerimaan
tersebut
di
atas
dianggarkan pada akun pendapatan, kelompok pendapatan Lainlain Pendapatan Daerah Yang Sah, dan diuraikan ke dalam jenis, obyek dan rincian obyek pendapatan sesuai kode rekening berkenaan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 8
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Secara umum, Pemerintah Kota Mataram telah merencanakan arah kebijakan Pendapatan Daerah Tahun 2013, yaitu sebagai berikut : 1. Upaya peningkatan target pendapatan daerah yang dilakukan secara
terencana
sesuai
kondisi
perekonomian
dengan
memperhatikan kendala dan potensi yang ada. 2. Mengoptimalkan dan mendayagunakan pengelolaan kekayaan daerah. 3. Intensifikasi sumber-sumber penerimaan daerah berdasarkan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. 4. Peningkatan kualitas sumber daya manusia pengelola pendapatan daerah. 5. Peningkatan koordinasi dalam pengelolaan pendapatan daerah. Dengan memperhatikan arah kebijakan pendapatan tahun 2013, maka upaya-upaya yang akan dilakukan untuk meningkatkan pendapatan antara lain sebagai berikut : a. Meningkatkan kualitas layanan publik yang lebih efektif dan maksimal sehingga masyarakat merespon secara positif produk layanan Publik yang ditawarkan ke masyarakat; b. Meningkatkan dan memperbaiki infrastruktur prasarana dana sarana
umum
yang
dapat
memberikan
dampak
terhadap
peningkatan pendapatan daerah khususnya PAD; c. Meningkatkan sistem koordinasi dan informasi pendapatan daerah kepada Pemerintah Pusat dengan memberikan dukungan data yang cepat, tepat dan akurat sehingga beroleh dana perimbangan yang memadai; d. Meningkatan
Pendapatan
Daerah
dengan
intensifikasi
dan
ekstensifikasi bersumber dari Pajak Daerah dan Retribusi Daerah; e. Melakukan pengawasan dan evaluasi secara rutin dan berjenjang mulai dari tingkat bawah atau wajib pajak dan wajib retribusi;
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 9
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
f.
Melakukan perbaikan administrasi penerimaan pendapatan untuk menjamin agar semua pendapatan dapat terkumpul dengan baik;
g. Meningkatkan koordinasi secara sinergis di bidang Pendapatan Daerah dengan Pemerintah Pusat dan SKPD pengelola PAD; h. Mengoptimalkan penerimaan bagi hasil pajak yang dapat di sharing dengan daerah sehingga bagian bagi hasil pajak daerah akan lebih tinggi; i.
Memberikan dukungan dana yang lebih memadai dalam upaya intensifikasi dan ekstensifikasi Pendapatan Daerah khususnya pungutan pajak dan retribusi daerah, berupa pemberian biaya operasional dan insentif;
j.
Peningkatan kualitas pelayanan publik antara lain peningkatan peran pemerintah daerah dalam bidang perijinan;
k. Melakukan kerjasama dengan investor dengan tujuan diperoleh multiplayer kearah peningkatan pendapatan masyarakat sebagai obyek dan subyek pendapatan daerah; l.
Meningkatkan
koordinasi
dengan
Pemerintah
Pusat
dan
Kabupaten/Kota dalam perhitungan lokasi Dana Perimbangan; untuk kebijakan dana perimbangan ditambahkan: penggalangan pendanaan pembangunan yang bersumber dari APBN/PHLN (khususnya
DAK
dan
Dana
Infrastruktur
Sarana
dan
Prasarana/DISP) dan APBD Kabupaten/Kota; dan m. Mengkaji sumber pendapatan daerah yang baru untuk ditetapkan dalam Perda pungutan baik pajak daerah maupun retribusi daerah serta mengkaji ulang peraturan daerah tentang pajak dan retribusi daerah yang kurang efektif. A. 2. Intensifikasi dan Ekstensifikasi Pendapatan Daerah Dalam upaya peningkatan dan pengelolaan pendapatan daerah, Pemerintah Kota Mataram melaksanakan kebijakan pendapatan berupa intensifikasi
dan
ekstensifikasi
guna
meningkatkan
kapasitas
dan
kemandirian daerah dalam membiayai penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah. Dalam hal ini, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pengelola pendapatan daerah melakukan upaya antara lain :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 10
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
1. Melakukan intensifikasi dalam proses pemungutan potensi pendapatan daerah khususnya penerimaan dari pajak daerah dan retribusi daerah, yang ditempuh melalui : a. Menerapkan Standar Pelayanan Minimal (SPM) dalam pelayanan publik
dan meningkatkan kualitas sumber
daya manusia
aparatur pemerintah untuk lebih profesional dalam manajemen pengelolaan keuangan daerah, khususnya pendapatan daerah; b. menginventarisir wajib pajak yang belum terdaftar sehingga data
potensi
menjadi
akurat
dalam
rangka
intensifikasi
pungutan; c. Memperkuat proses pemungutan dengan menyusun Perda terkait, mengubah tarif retribus dan meningkatkan efisiensi administrasi dan menekan biaya pemungutan dengan cara penyederhanaan administrasi dan peningkatan efisiensi pemungutan; d. Pemanfaatan teknologi informasi sehingga proses pemungutan pajak akan lebih efektif dan efisien juga dapat meningkatkan data menjadi lebih valid dan up to date juga melakukan sosialisasi baik melalui media massa maupun media elektronik; e. Menintensifkan pengawasan untuk menghindari adanya kebocoran dan
keterlambatan
penyetoran
ke
kas
daerah,
melakukan
pemeriksaan secara berkala, memperbaiki proses pengawasan, dan melakukan evaluasi dari hasil dari pengawasan yang dilakukan; dan f.
Dibidang Penerimaan Bagi Hasil Pajak terutama Pajak Bumi dan Bangunan ditempuh upaya-upaya untuk mencapai target yang ditetapkan, salah satunya melalui Gebyar PBB.
2. Melakukan ekstensifikasi potensi pendapatan daerah : a. Menyusun produk hukum daerah berdasarkan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah
dan
Merevisi
Peraturan
Daerah
yang
menyangkut
penambahan obyek pajaknya daerah/retribusi daerah dan yang berkaitan dengan perluasan obyek pajak daerah/retribusi daerah. Obyek pajak daerah bertambah menjadi 11 (sebelas) jenis. 10 (Sepuluh) jenis obyek pajak daerah yang telah dilaksanakan antara lain : LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 11
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Pajak Hotel Pajak Restoran Pajak Parkir Pajak Hiburan Pajak Reklame Pajak Penerangan Jalan Pajak Air Tanah Pajak Sarang Burung Walet Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Adapun obyek retribusi daerah yang telah diakomodir dengan pemberlakuan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 bertambah menjadi 24 jenis retribusi daerah dari 30 jenis retribusi daerah yang menjadi kewenangan pemerintah kabupaten/kota. b. Melakukan
ekstensifikasi
penerimaan
yang
dapat
PAD
dengan
dipungut
memperluas
oleh
daerah
basis dengan
mengidentifikasi potensi daerah yang dapat dijadikan sumber penerimaan, mengidentifikasi pembayar pajak baru/potensial, dan memperbaiki basis data objek. dan menjaring wajib pajak daerah/wajib retribusi daerah baru melalui pendataan rutin setiap triwulan. 3. Kebijakan
pendapatan
untuk
meningkatkan
Dana
Perimbangan
sebagai upaya peningkatan kapasitas fiskal daerah adalah sebagai berikut : a. Optimalisasi intensifikasi dan ekstensifikasi pemungutan Pajak Orang Pribadi Dalam Negeri (PPh OPDN), PPh Pasal 21 sebagai bentuk kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak. b. Meningkatkan
koordinasi
dengan
Pemerintah
Pusat
dan
Kabupaten/Kota dalam perhitungan lokasi Dana Perimbangan. c. Untuk kebijakan dana perimbangan ditambahkan: penggalangan pendanaan pembangunan yang bersumber dari APBN/PHLN (khususnya
DAK
dan
Dana
Infrastruktur
Sarana
dan
Prasarana/DISP) dan APBD Kabupaten/Kota.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 12
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
A. 3. Target dan Realisasi Pendapatan Jumlah pendapatan yang dianggarkan pada tahun 2013 adalah sebesar
Rp.864.905.445.373,00
Rp.124.957.834.100,00,
dana
terdiri
dari
perimbangan
dari
PAD
sebesar
pemerintah
pusat
Rp.580.130.769.628,00 dan Lain-lain Pendapatan Daerah Yang Sah sebesar Rp.159.816.841.645,00. Jumlah
pendapatan
yang
berhasil
direalisasikan sampai dengan akhir Tahun Anggaran 2013 adalah sebesar Rp.865.838.910.629,63 atau 100,11% dari target yang ditetapkan terdiri
dari
Realisasi
Rp.139.877.149.931,54
Pendapatan atau
Asli
111,94%
Daerah
sebesar
target
sebesar
dari
Rp.124.957.834.100,00. Realisasi pendapatan dana perimbangan dari pemerintah pusat sebesar Rp.580.925.364.432,00 atau 100,14% dari target sebesar Rp.580.130.769.628, dan realisasi lain-lain Pendapatan Daerah yang sah sebesar Rp.145.037.324.448,09 atau 90,76% dari target sebesar Rp.159.816.841.645,00. Dibanding dengan tahun 2012 target Pendapatan PAD mengalami peningkatan
dari
target
sebesar
Rp.78.841.707.800,00
menjadi
Rp.124.957.834.100.00, meningkat sebesar Rp.46.116.126.300,00 58,49%,
dana
peningkatan
dari
perimbangan target
dari
sebesar
pemerintah
atau
pusat mengalami
Rp.530.572.582.907,00
menjadi
Rp.580.130.769.628,00, meningkat sebesar Rp.49.558.186.721,00 atau 9,34% dan lain-lain Pendapatan yang sah mengalami kenaikan dari target sebesar Rp.112.484.952.282,50 menjadi Rp.159.816.841.645,00 naik sebesar Rp.47.331.889.362,50 atau naik sebesar 42,08%. Dari sisi Realisasi pendapatan, dibanding dengan tahun 2012, pendapatan PAD mengalami peningkatan dari realisasi sebesar Rp.95.877.364.968,29 menjadi
Rp.139.877.149.931,54,
meningkat
sebesar
Rp.43.999.834.963,25 atau 45,89%, dana perimbangan dari pemerintah pusat
mengalami
peningkatan
Rp.544.998.607.529,00
menjadi
dari
realisasi
sebesar
Rp.580.925.364.432,00
meningkat
sebesar Rp.35.926.756.903,00 atau 6,59% dan lain-lain Pendapatan yang sah
mengalami
peningkatan
dari
realialisasi
sebesar
Rp.
114.358.983.060,00 menjadi Rp. 145.037.324.448,09, meningkat sebesar Rp. 30.678.341.388,09 atau naik 26,83%.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 13
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Untuk mendapatkan gambaran pendapatan Kota Mataram tahun 2008 sampai dengan tahun 2013 dapat dilihat pada grafik berikut ini : Gambar 3.1. Realisasi Pendapatan Kota Mataram Tahun 2008 s/d 2013 (Rp Milyar)
Sumber: BPKAD Kota Mataram, data diolah.
Dari grafik di atas terlihat trend pendapatan Kota Mataram yang selalu mengalami peningkatan dari tahun ke tahun, hal ini dapat menggambarkan kemampuan daerah yang semakin kuat dalam mengisi fiscal gap yang ada. Bila
pendapatan
daerah
ini
di
breakdown
berdasarkan
komponennya, dapat kita lihat komponen pendapatan mana yang paling besar konstribusinya pada pendapatan agregat Kota Mataram. Dengan menggunakan data keuangan dari tahun 2008 sampai dengan tahun 2013 dapat terlihat kontribusi masing-masing komponen pendapatan Kota Mataram sebagai berikut : Gambar 3.2. Komposisi Pendapatan Kota Mataram Tahun 2008 s/d 2013 (%)
Sumber: BPKAD Kota Mataram, data diolah LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 14
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Terlihat
bahwa
Pendapatan
Daerah
didominasi
Pendapatan
Transfer, yang komposisinya rata-rata lebih dari 80% dari total pendapatan, Pendapatan Asli Daerah lebih dari 10% dari total pendapatan dan Lain-lain Pendapatan Yang Sah sekitar 2% dari total pendapatan daerah. Setiap tahun kontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) meningkat cukup signifikan. Bahkan pada tahun 2013 kontribusi PAD sebesar 16,15% dari total Pendapatan Daerah. Hal ini menunjukkan kemandirian daerah yang meningkat relatif pesat sehingga meningkatkan kemampuan daerah dalam
membiayai
pelaksanaan
pembangunan
di
Kota
Mataram.
Peningkatan yang cukup pesat pada PAD ini perlu mendapatkan perhatian yang terus menerus melalui berbagai upaya sehingga penggalian potensi daerah akan semakin optimal. A.3.1. Pendapatan Asli Daerah Pada tahun 2013, sebesar
Pendapatan
Rp.124.957.834.100,00,
Asli
Daerah (PAD) dianggarkan
dengan
realisasi
mencapai
Rp.139.877.149.931,54 atau 111,94% dari target yang ditetapkan atau
bertambah Rp.14.919.365.831,54
atau 11,94% dari target yang
direncanakan. PAD terdiri dari : a.
Pendapatan Pajak Daerah Pendapatan Asli Daerah yang bersumber dari Pendapatan Pajak
Daerah terdiri dari Pajak Hotel, Pajak Restoran, Pajak Hiburan, Pajak Reklame, Pajak Penerangan Jalan, Pajak Pengambilan Bahan Galian Golongan C, Pajak Parkir, Pajak Air Bawah Tanah, Pajak Sarang Burung Walet dan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB). Pendapatan Pajak Daerah dianggarkan sebesar Rp.71.550.000.000,00 dan dapat direalisasikan sebesar Rp.79.374.881.763,00
atau 111,02% dari
target yang direncanakan, yaitu bertambah Rp.7.874.881.763,00 atau 11,02% dari target yang direncanakan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 15
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
b.
Hasil Retribusi Daerah Berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 66
Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah, disebutkan bahwa obyek retribusi terdiri atas : - Retribusi Jasa Umum - Retribusi Jasa Usaha - Retribusi Perizinan Tertentu Pendapatan Asli Daerah yang bersumber dari Hasil Retribusi Daerah dianggarkan sebesar Rp.17.824.074.100,00 dan dapat direalisasikan sebesar
Rp.20.251.127.301,91
atau
113,62%
bertambah
sebesar
Rp.2.427.053.202,91,00 atau 13,62% dari target yang direncanakan. c.
Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang Dipisahkan PAD yang bersumber dari Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang
Dipisahkan terdiri dari : - Bagian laba atas penyertaan modal pada BPR/LKP Kebon Roek; dan - Bagian laba atas penyertaan modal pada PT. Bank NTB dan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). Pada
tahun
2013
Rp.4.640.000.000,00
secara
keseluruhan
dianggarkan
sebesar
dengan realisasi mencapai Rp.2.759.307.095,00
atau 59,47%, dari target yang direncanakan. d.
Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah Penerimaan pendapatan yang bersumber dari Lain-lain Pendapatan
Asli Daerah yang Sah terdiri dari : - Hasil Penjualan Aset Daerah yang Tidak Dipisahkan; - Penerimaan Jasa Giro; - Penerimaan Bunga Deposito; - Tuntutan Ganti Kerugian Daerah (TGR); - Fasilitas Sosial dan Fasilitas Umum; - Pendapatan dari Dana Kapitasi; dan - Pendapatan BLUD.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 16
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Secara keseluruhan Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah dianggarkan sebesar Rp.30.943.760.000,00 dengan realisasi mencapai Rp.37.491.833.771,63
atau
121,16%,
sehingga
bertambah
Rp.6.548.073.771,63 atau 21,16% dari target yang direncanakan. Dari realisasi
Pendapatan Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang
Sah
tersebut terdapat pendapatan dari RSUD Kota Mataram selaku BLUD sebesar Rp.25.326.339.238,77 pada komponen lain-lain PAD yang sah yang dikelola/digunakan
secara
langsung
dengan
mekanisme
BLUD oleh RSUD Kota Mataram. A.3.2. Dana Perimbangan Dana Perimbangan adalah penerimaan pendapatan daerah yang berasal dari Pemerintah Pusat berupa berupa Dana Bagi Hasil Pajak, Dana Bagi Hasil Bukan Pajak/Sumber Daya Alam, Dana Alokasi Umum dan Dana Alokasi Khusus. Tahun 2013, Dana Perimbangan dianggarkan sebesar Rp.580.130.769.628,00,
dengan
realisasi
mencapai
Rp.580.925.364.432,00 atau 100,14%, bertambah Rp.794.594.804,00 atau 0,14% dari target yang direncanakan. Dana Perimbangan terdiri dari: a. Bagi Hasil Pajak/Bagi Hasil Bukan Pajak Bagi Hasil Bukan Pajak/Sumber Daya Alam dianggarkan sebesar Rp.44.741.156.628,00, dengan realisasi sebesar Rp.45.535.751.432,00 atau 101,78%, bertambah
Rp.794.594.804,00 atau 1,78% dari target
yang direncanakan. b. Dana Alokasi Umum Dana Alokasi Umum dianggarkan sebesar Rp.500.043.553.000,00, dengan realisasi mencapai 100% dari target yang direncanakan. c. Dana Alokasi Khusus Dana Alokasi Khusus dianggarkan sebesar Rp.35.346.060.000,00 dengan realisasi mencapai 100% dari target yang direncanakan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 17
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
A.3.3. Lain-Lain Pendapatan Daerah Yang Sah Lain-lain Pendapatan yang Sah terdiri dari Pendapatan Hibah, Dana Bagi Hasil Pajak dari Provinsi, Dana Penyesuaian dan otonomi khusus, Bantuan Keuangan dari Provinsi dan dan Pemerintah Daerah Lainnya serta Pendapatan lainnya. Lain-lain
Pendapatan
Daerah
Yang
Sah
terealisasi
sebesar
Rp.145.037.324.448,09 atau 90,76% dari target yang direncanakan sebesar Rp.159.816.841.645,00. Tidak tercapainya target dikarenakan belum terealisasinya Pendapatan Hibah dari Pemerintah dan menurunnya realisasi Dana Penyesuaian dan otonomi khusus, dan Bantuan Keuangan dari Provinsi dan Pemerintah Daerah Lainnya. a.
Pendapatan Hibah Pendapatan Hibah terdiri dari Pendapatan Hibah dari Pemerintah yang
terkait hibah dari AusAid untuk bantuan air minum masyarakat miskin. Pada tahun 2013 dianggarkan sebesar Rp.5.000.000.000,00, masih dalam proses veriikasi sehingga belum terealisasi seluruhnya atau 0% dari target yang direncanakan untuk tahun 2013. b.
Dana bagi Hasil Pajak dari Pemerintah Provinsi Pendapatan Bagi Hasil Pajak dari Provinsi terdiri dari Bagi Hasil dari
Pajak Kendaraan Bermotor, Bagi Hasil dari Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, Bagi Hasil dari Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor, Bagi Hasil dari Pajak Pengambilan dan Pemanfaatan Air Bawah Tanah dan Pengambilan dan Pemanfaatan Air Permukaan. Pada tahun 2013 dianggarkan sebesar Rp.43.617.605.165,00, dengan realisasi mencapai Rp.37.042.319.448,09,00 atau 84,93% dari target yang direncanakan. c.
Dana Penyesuaian dan Otonomi Khusus Dana
Penyesuaian
dianggarkan
sebesar
dan
otonomi
khusus
Rp.98.967.436.480,00,
pada
tahun
terealisasi
2013
sebesar
Rp.97.256.605.000,00 atau 98,28% dari yang dianggarkan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 18
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
d.
Bantuan Keuangan dari Provinsi atau Pemerintah Daerah Lainnya Bantuan Keuangan dari Provinsi dan dan Pemerintah Daerah Lainnya
yang terdiri dar Bantuan Keuangan yang diarahkan terealisasi sebesar Rp.10.700.000.000,00
atau
sebesar
87,48%
dari
target
sebesar
Rp.12.231.800.000,00. e.
Pendapatan Lainnya Pendapatan Lainnya berupa Bantuan Dana Operasional CMS-Kasda
dari PT Bank NTB, terealisasi sebesar Rp.38.400.000,00. Pada tabel dibawah dapat dilihat besaran target dan realisasi Pendapatan Daerah Kota Mataram T.A. 2013. Tabel 3.1. Target dan Realisasi Pendapatan Daerah Kota Mataram T.A. 2013 NO
PENDAPATAN DAERAH
A 1
PENDAPATAN PENDAPATAN ASLI DAERAH a. Pendapatan Pajak Daerah Pajak Hotel Pajak Restoran Pajak Hiburan Pajak Reklame Pajak Penerangan Jalan Pajak Parkir Pajak Air Bawah Tanah Pajak Sarang Burung Walet Pajak bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) b. Hasil Retribusi Daerah Retribusi Jasa Umum Retribusi Jasa Usaha Retribusi Perizinan Tertentu c. Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang Dipisahkan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
864.905.445.373,00 124.957.834.100,00
865.839.838.811,63 139.877.149.931,54
PENCAPAIAN TARGET (%) 100,10 111,94
71.550.000.000,00
79.374.881.763,00
110,94
9.000.000.000,00 7.800.000.000,00 350.000.000,00 1.800.000.000,00 19.500.000.000,00
10.351.519.068,00 9.577.267.010,00 475.492.045,00 2.503.552.597,00 19.494.110.192,00
115,02 122,78 135,85 139,09 99,97
400.000.000,00 150.000.000,00
443.375.786,00 198.346.207,00
110,84 132,23
50.000.000,00
4.050.000,00
8,10
12.500.000.000,00
13.755.330.129,00
110,04
20.000.000.000,00
22.571.838.729,00
112,86
17.824.074.100,00 12.913.803.600,00
20.251.127.301,91 12.938.211.004,00
113,39 98,26
1.359.924.500,00
1.347.580.130,00
99,88
3.550.346.000,00
5.965.336.167,91
168,02
4.640.000.000,00
2.759.307.095,00
59,47
TARGET
REALISASI
III - 19
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
NO
PENDAPATAN DAERAH -
2.
3.
Bagian Laba atas Penyertaan Modal pada Perusahaan Milik Daerah/BUMD d. Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah Hasil Penjualan Aset Daerah yang Tidak Dipisahkan Penerimaan Jasa Giro Penerimaan Bunga Deposito Tuntutan Ganti Kerugian Daerah (TGR) Pendapatan Denda Atas Keterlambatan Pelaksanaan Pekerjaan Pendapatan Denda Pajak Pendapatan Hasil Eksekusi atas Jaminan Pendapatan dari Pengembalian Fasilitas Sosial dan Fasilitas Umum Pendapatan dari Dana Kapitasi Pendapatan BLUD Transfer Pemerintah Pusat - Dana Perimbangan a. Bagi Hasil Pajak/Bagi Hasil Bukan Pajak Bagi Hasil Pajak Bagi Hasil Bukan Pajak/Sumber Daya Alam b. Dana Alokasi Umum Dana Alokasi Umum C. Dana Alokasi Khusus Dana Alokasi Khusus LAIN-LAIN PENDAPATAN DAERAH YANG SAH a. Pendapatan Hibah Pendapatan hibah dari Pemerintah b. Dana Bagi Hasil Pajak dari Provinsi dan Pemerintah Daerah Lainnya Dana Bagi Hasil Pajak dari Provinsi
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
4.640.000.000,00
2.759.307.095,00
PENCAPAIAN TARGET (%) 59,47
30.943.760.000,00
37.491.833.771,63
121,29
0
10.300.000,00
-
3.700.000.000,00
2.211.540.972,00
59,77
1.750.000.000,00
6.157.640.552,86
354,17
135.000.000,00
581.363.366,68
430,64
10.000.000,00
48.380.578,15
483,80
0
474.145.615,00
-
0
0,00
0
150.000.000,00
0,00
0,00
500.000.000,00
1.569.768.936,17
313,95
1.198.760.000,00
1.112.354.512,00
92,79
23.500.000.000,00 580.130.769.628,00
25.326.339.238,77 580.925.364.432,00
107,77 100,14
44.741.156.628,00
45.535.751.432,00
101,77
41.863.270.886,00 2.877.885.742,00
43.338.602.331,00 2.197.149.101,00
103,52 76,34
500.043.553.000,00 500.043.553.000,00
500.043.553.000,00 500.043.553.000,00
100,00 100,00
35.346.060.000,00 35.346.060.000,00
35.346.060.000,00 35.346.060.000,00
100,00 100,00
159.816.841.645,00
145.037.324.448,09
90,75
5.000.000.000,00 5.000.000.000,00
0,00 0,00
0,00 0,00
43.617.605.165,00
37.042.319.448,09
84,92
43.617.605.165,00
37.042.319.448,00
84,92
TARGET
REALISASI
III - 20
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
NO
PENDAPATAN DAERAH c.
d.
e.
Dana Penyesuaian dan Otonomi Khusus Dana Penyesuaian Bantuan Keuangan dari Provinsi atau Pemerintah Daerah Lainnya Bantuan Keuangan dari Provinsi Pendapatan Lainnya - Pendapatan Lainnya
98.967.436.480,00
97.256.605.000,00
PENCAPAIAN TARGET (%) 98,27
98.967.436.480,00
97.256.605.000,00
98,27
12.231.800.000,00
10.700.000.000,00
87,48
12.231.800.000,00
10.700.000.000,00
87,48
0,00 0,00
38.400.000,00 38.400.000,00
-
TARGET
REALISASI
*) Angka Realisasi APBD 2013 sebelum diaudit Sumber : BPKAD Kota Mataram, 2013
A. 4. Permasalahan dan Solusi Otonomi daerah yang berimplikasi pada penerapan Desentralisasi fiskal akan menimbulkan dua kewajiban bagi pemerintah daerah, yaitu kewajiban pengeluaran (expenditure assignment) dan Kewajiban Penerimaan (Revenue
Assignment). Hal ini tentu menjadi tantangan bagi Pemerintah Kota Mataram untuk melaksanakan kewajiban penerimaannya secara optimal. Komposisi terbesar dari sumber pendapatan pemerintah Kota Mataram secara rata-rata adalah dari Dana Perimbangan. Sedangkan PAD sebagai tolak ukur keberhasilan daerah dalam menggali potensinya masih memiliki share yang relatif kecil yaitu sekitar 12,12% pada tahun 2011, 12,70% pada tahun 2012 dan 16,15% pada tahun 2013 dari total pendapatan. Perkembangan yang cukup signifikan pada tahun 2013 ini tentu dapat menjadi indikator keberhasilan Pemerintah Kota Mataram dalam menggali sumber-sumber pendapatan daerah, yang diharapkan akan terus meningkat untuk tahun-tahun selanjutnya. Upaya
peningkatan
penerimaan
dan
pendapatan
daerah
tentu
mempunyai permasalahan dan kendala, antara lain: a. Sumber-sumber potensi PAD yang ada belum dikelola secara optimal. Lemahnya manajemen/pengelolaan pendapatan daerah di unit-unit pengelola PAD, khususnya dari segi dukungan teknologi sistem informasi dan SDM baik dari sisi kuantitas maupun kualitas.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 21
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
b. Kualitas dan kinerja layanan publik yang belum optimal dan lemahnya penegakan
peraturan-peraturan
yang
ada
sehingga
kurang
mampu
memberikan dorongan terhadap partisipasi masyarakat untuk membayar pajak dan retribusi daerah. c. Pemberian kewenangan kepada daerah dalam penentuan obyek pajak daerah masih menemui kendala dikarenakan adanya perbedaan persepsi dari Pemerintah Pusat tentang obyek pajak daerah yang tumpang tindih dengan kewenangan Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi. d. Belum optimalnya fungsi infrastruktur prasarana dan sarana umum yang dapat memberikan akses langsung terhadap peningkatan pendapatan daerah khususnya PAD. e. Belum optimalnya peran Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam memberikan konstribusi terhadap PAD. f. Belum optimalnya jumlah uang yang dikucurkan oleh Pemerintah Pusat di luar Dana Perimbangan. Permasalahan diatas ditanggulangi dengan melakukan upaya-upaya sebagai berikut : a. Mengoptimalkan pengelolaan potensi PAD yang ada dengan menggunakan segala sumberdaya yang dimiliki, baik SDM, SDA, Infrastruktur pendukung, dan produk hukum yang mendukung secara tepat, efektif dan efisien. b. Perlunya upaya peningkatan kualitas dan kinerja pelayanan publik dengan menumbuhkan kesadaran kepada aparat terkait, peningkatan prosedur pelayanan yang efektif, efisien dan tepat sasaran sehingga dapat menjadi dorongan terhadap partisipasi masyarakat pembayar pajak dan retribusi daerah. c. Melakukan
koordinasi
berkesinambungan
dan
konsolidasi
secara
dengan
pemerintah
pusat
terus untuk
menerus
dan
menyamakan
pemahaman dan persepsi tentang objek pajak yang merupakan kewenangan pusat dan daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 22
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
d. Meninventarisir infrastuktur dan sarana prasarana umum yang dirasa dapat menjadi sarana bagi peningkatan pelayanan publik dan dapat menjadi sarana atau akses masyarakat dalam membayar kewajibannya kepada daerah. e. Meningkatkan
sistem
koordinasi
kepada Pemerintah Pusat dengan cepat,
tepat
dan
akurat
dan
informasi
memberikan
sehingga
pendapatan
dukungan
diperoleh
daerah
data
yang
dana perimbangan yang
memadai. f.
Melakukan pengawasan dan evaluasi secara rutin dan berjenjang mulai dari tingkat bawah atau wajib pajak dan wajib retribusi.
g. Mengkaji dan mempelajari kemungkinan peningkatan pendapatan
melalui
Charging for service (penjualan jasa publik). h. Secara bertahap membangun serta memperbaiki dan melengkapi
fasilitas
sarana dan prasarana penunjang peningkatan pengelolaan pendapatan daerah. i.
Melakukan
perbaikan
administrasi
penerimaan
pendapatan
untuk
menjamin agar semua pendapatan dapat terkumpul dengan baik. j.
Mengoptimalkan penerimaan bagi hasil pajak yang dapat di sharing dengan daerah seperti PPh, BPHTB, PBB sehingga bagian bagi hasil pajak daerah akan lebih tinggi.
k. Memberikan
dukungan
dana
yang
lebih
memadai
dalam
upaya
intensifikasi dan ekstensifikasi Pendapatan Daerah khususnya pungutan pajak dan retribusi daerah, berupa pemberian biaya operasional dan insentif. l.
Meningkatkan program dan kegiatan Pemerintah Kota Mataram yang bersinergi dengan program dan kegiatan nasional sehingga dana yang berasal dari APBN akan semakin besar dikucurkan ke daerah.
m. Melakukan
kerjasama
dengan
investor
dengan
tujuan
diperoleh
multiplayer kearah peningkatan pendapatan masyarakat sebagai obyek dan subyek pendapatan daerah. n. Mengkaji dalam
sumber
pendapatan
daerah
yang
baru
untuk
ditetapkan
peraturan daerah pungutan baik pajak daerah maupun retribusi
daerah serta mengkaji ulang peraturan daerah tentang pajak dan retribusi daerah yang kurang efektif.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 23
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
B. Pengelolaan Belanja Daerah B. 1. Kebijakan Umum Keuangan Daerah Belanja
Daerah
disusun
dengan
memperhatikan
arah
pembangunan nasional yang Pro Poor (Pro Kemiskinan), Pro Job (Pro Pekerjaan), Pro Growth (Pro Pertumbuhan) dan Pro Environment (Pro Lingkungan) yang diterjemahkan kedalam kebijakan umum belanja daerah sebagai berikut : 1. Pro Poor (Pro Kemiskinan), belanja daerah di Kota Mataram diarahkan secara konsisten dan berkesinambungan untuk upaya pengurangan masyararakat miskin. Wilayah khusus seperti Pakumis (Padat Kumuh dan Miskin) menjadi fokus wilayah implementasi pembangunan melalui berbagai program dan kegiatan; 2. Pro Job (Pro Pekerjaan), sebagai upaya pengimplementasian belanja yang pro poor didukung pula oleh kebijakan belanja lainnya yaitu pro job. Belanja daerah diarahkan sebagai upaya penciptaan peluang dan kesempatan kerja bagi masyarakat melalui beragam program dan kegiatan yang berpotensi menciptakan wirausaha baru. Program dan kegiatan penciptaan wirausaha baru tersebut diharapkan akan mampu membuka peluang dan kesempatan kerja bagi masyarakat, sehingga dapat mengurangi angka pengangguran di Kota Mataram; 3. Pro Growth (Pro Pertumbuhan), bila kedua kebijakan belanja tersebut telah dilaksanakan, kebijakan selanjutnya adalah belanja daerah yang
pro growth. Kebijakan belanja yang pro growth dimanifestasikan dengan arahan program dan kegiatan yang memberikan stiumulan atau dorongan bagi semua pihak untuk berinvestasi di Kota Mataram agar terjadi pertumbuhan ekonomi yang berkesinambungan. Beberapa program dan kegiatan yang pro growth tersebut saat ini fokus pada penguatan pelayanan publik melalui SKPD terkait seperti KPPT dan promosi kemudahan berinvestasi di Kota Mataram; dan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 24
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
4. Pro Environment (Pro Lingkungan), kebijakan belanja yang pro poor, pro job dan pro growth hanya dapat tercapai bila kebijakan belanja yang pro environment dapat dilaksanakan secara konsisten. Karena seperti diketahui ada hubungan yang erat antara kemiskinan dan kerusakan lingkungan. Orang dapat menjadi miskin ketika terjadi kerusakan lingkungan disekitarnya dan sebaliknya orang miskin akan punya peluang yang besar untuk melakukan kerusakan lingkungan ketika untuk memenuhi kebutuhan hidupnya mengalami kesulitan. Oleh karena itu, kebijakan belanja yang pro lingkungan menjadi sangat penting. Beberapa program dan kegiatan diarahkan untuk melakukan perbaikan lingkungan sekitar wilayah Pakumis, diharapkan memberikan persyaratan dasar bagi kelompok masyarakat miskin untuk dapat lebih mudah memenuhi kebutuhan hidupnya. Berkaitan dengan penetapan anggaran belanja daerah, Pemerintah Kota Mataram pada setiap tahun anggaran telah berupaya mengarahkan pengalokasian anggaran yang lebih berpihak kepada kepentingan rakyat
(public interest oriented) yang diprioritaskan kepada pelaksanaan program dan kegiatan yang menyentuh pada kebutuhan dan pelayanan dasar masyarakat. B.1.1. Kebijakan Belanja Daerah Belanja daerah harus digunakan untuk pelaksanaan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan kota yang terdiri dari urusan wajib
dan
urusan
perundangundangan.
pilihan Belanja
yang
ditetapkan
dengan
penyelenggaraan
ketentuan
urusan
wajib
diprioritaskan untuk melindungi dan meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat dalam upaya memenuhi kewajiban daerah yang diwujudkan dalam bentuk peningkatan pelayanan dasar, pendidikan, kesehatan, fasilitas sosial dan fasilitas umum yang layak serta mengembangkan sistem jaminan sosial. Pelaksanaan urusan wajib dimaksud berdasarkan Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang telah ditetapkan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 25
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Pemerintah daerah menetapkan target capaian kinerja setiap belanja, baik dalam konteks daerah, satuan kerja perangkat daerah, maupun program dan kegiatan, yang bertujuan untuk meningkatkan akuntabilitas perencanaan anggaran dan memperjelas efektifitas dan efisiensi penggunaan anggaran. Program dan kegiatan harus memberikan informasi yang jelas dan terukur serta memiliki korelasi langsung dengan keluaran yang diharapkan dari program dan kegiatan dimaksud ditinjau dari aspek indikator, tolok ukur dan target kinerjanya. Kebijakan Umum Belanja Daerah disusun dengan beberapa pertimbangan sebagai berikut : 1. Pengembangan kebijakan belanja/pengeluaran yang diarahkan untuk menciptakan peningkatan perekonomian masyarakat yang berimplikasi pada peningkatan penerimaan daerah yang selanjutnya dapat dimanfaatkan sebagai modal belanja pembangunan. 2. Peningkatan kemampuan manajemen pengelolaan keuangan dan penyempurnaan struktur organisasi pengelolaan keuangan, serta peningkatan sistem informasi keuangan daerah dan pengendalian pembangunan daerah. 3. Kebijakan untuk mendorong keikutsertaan swasta dalam pelayanan publik baik sebagai penanam modal maupun sebagai pengelola jasa pelayanan masyarakat. Adapun arah kebijakan Belanja Daerah, antara lain: 1. Memenuhi kebutuhan Belanja Tidak Langsung yang meliputi belanja pegawai, hibah, bantuan sosial dan belanja tidak terduga sesuai dengan pedoman peraturan perundang-undangan yang berlaku. 2. Efisiensi Belanja Langsung Rutin yang meliputi belanja pemanfaatan listrik, air, telepon, pemeliharaan gedung/kendaraan dinas/sarana dan prasarana kantor dan perjalanan dinas serta efisiensi pengadaan sarana dan prasarana kantor.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 26
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
3. Diarahkan pada belanja-belanja kegiatan yang mendukung prioritas pembangunan Kota Mataram Tahun 2013 serta kegiatan yang harus dilaksanakan
sesuai
dengan
ketentuan
peraturan
perundang-
undangan yang berlaku. 4. Mengoptimalkan Belanja Langsung untuk penyelenggaraan urusan kewenangan Pemerintah daerah sesuai kemampuan dan mengacu pada peraturan perundang-undangan yang berlaku. B.1.1.1. Kebijakan Belanja Tidak Langsung Kebijakan Belanja Tidak Langsung Tahun Anggaran 2013 sebagai berikut : 1. Mengalokasikan
belanja
pegawai
yang
merupakan
belanja
kompensasi, dalam bentuk gaji dan tunjangan, serta penghasilan lainnya yang diberikan kepada Pegawai Negeri Sipil yang ditetapkan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan; 2. Mengalokasikan belanja bantuan sosial (bansos) yang digunakan bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pemberian bantuan kepada masyarakat dalam bentuk uang dan/atau barang secara selektif; 3. Mengalokasikan belanja hibah yang digunakan untuk pemerintah atau pemerintah daerah lainnya, perusahaan daerah, masyarakat dan organisasi kemasyarakatan, yang secara spesifik telah ditetapkan peruntukannya, bersifat tidak wajib dan tidak mengikat, serta tidak secara
terus
menerus
yang
bertujuan
untuk
menunjang
penyelenggaraan urusan pemerintah daerah; 4. Mengalokasikan belanja tidak terduga yang merupakan belanja untuk kegiatan yang sifatnya tidak biasa atau tidak diharapkan berulang seperti penanggulangan bencana alam dan bencana sosial yang tidak diperkirakan sebelumnya, termasuk pengembalian atas kelebihan penerimaan daerah tahun-tahun sebelumnya yang telah ditutup;
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 27
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
5. Mengalokasikan belanja bagi Hasil kepada Kota digunakan untuk menganggarkan dana bagi hasil yang bersumber dari pendapatan provinsi kepada Kota sesuai dengan ketentuan perundang-undangan. Belanja bagi hasil dilaksanakan secara proporsional, guna memperkuat kapasitas fiskal kota dalam melaksanakan otonomi daerah; 6. Mengalokasikan Belanja Bantuan Keuangan kepada Kota yang digunakan untuk menganggarkan bantuan keuangan yang bersifat umum atau khusus dari Provinsi kepada Kota, dan kepada pemerintah daerah lainnya. B.1.1.2. Kebijakan Belanja Langsung Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 37 Tahun 2012 tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
Tahun
Anggaran
2013
terkait
dengan
belanja
langsung,
Penganggaran belanja langsung dalam rangka melaksanakan program dan kegiatan pemerintah daerah memperhatikan hal-hal sebagai berikut : 1. Alokasi belanja langsung dalam APBD digunakan untuk pelaksanaan urusan pemerintahan daerah, yang terdiri dari urusan wajib dan urusan pilihan. Belanja langsung dituangkan dalam bentuk program dan kegiatan, yang manfaat capaian kinerjanya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat dalam
rangka peningkatan kualitas
pelayanan publik dan keberpihakan pemerintah daerah kepada kepentingan publik. Penyusunan anggaran belanja untuk setiap program dan kegiatan mempedomani SPM yang telah ditetapkan, Analisis Standar Belanja (ASB), dan standar satuan harga. ASB dan standar satuan harga ditetapkan dengan keputusan kepala daerah dan digunakan sebagai dasar penyusunan RKA-SKPD dan RKA-PPKD. 2. Belanja Pegawai : a. Dalam
rangka
penganggaran
meningkatkan honorarium
efisiensi
bagi
PNSD
anggaran dan
Non
daerah, PNSD
memperhatikan asas kepatutan, kewajaran dan rasionalitas dalam pencapaian
sasaran
program
dan
kegiatan
sesuai
dengan
kebutuhan dan waktu pelaksanaan kegiatan dalam rangka mencapai target kinerja kegiatan dimaksud.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 28
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Berkaitan dengan hal tersebut, pemberian honorarium bagi PNSD dan Non PNSD dibatasi dan hanya didasarkan pada pertimbangan bahwa keberadaan PNSD dan Non PNSD dalam kegiatan benarbenar memiliki peranan dan kontribusi nyata terhadap efektifitas pelaksanaan kegiatan dimaksud. Dalam satu kegiatan tidak diperkenankan hanya diuraikan ke dalam jenis belanja pegawai, obyek belanja honorarium dan rincian obyek belanja honorarium Non PNSD. Besaran honorarium bagi PNSD dan Non PNSD dalam kegiatan, termasuk honorarium narasumber/ tenaga ahli dari luar instansi pelaksana kegiatan ditetapkan dengan keputusan kepala daerah. b. Penganggaran
uang
untuk
diberikan
kepada
pihak
ketiga/masyarakat hanya diperkenankan untuk penganggaran hadiah pada kegiatan yang bersifat perlombaan atau penghargaan atas suatu prestasi sebagaimana dimaksud dalam Lampiran A.VIII.a.1 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah, sebagaimana diubah beberapa kali, terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2012. 3. Belanja Barang dan Jasa a. Penganggaran belanja barang pakai habis disesuaikan dengan kebutuhan nyata yang didasarkan atas pelaksanaan tugas dan fungsi SKPD, jumlah pegawai dan volume pekerjaan serta memperhitungkan sisa persediaan barang Tahun Anggaran 2013. b. Mengutamakan produksi dalam negeri dan melibatkan usaha mikro dan usaha kecil serta koperasi kecil tanpa mengabaikan prinsip efisiensi,
persaingan
sehat,
kesatuan
sistem
dan
kualitas
kemampuan teknis. c. Penganggaran untuk pengadaan barang (termasuk berupa aset tetap)
yang
akan
diserahkan
atau
dijual
kepada
pihak
ketiga/masyarakat pada tahun anggaran berkenaan, dianggarkan pada jenis belanja barang dan jasa. LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 29
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
d. Penganggaran belanja perjalanan dinas dalam rangka kunjungan kerja dan studi banding, baik perjalanan dinas dalam negeri maupun perjalanan dinas luar negeri, dilakukan secara selektif, frekuensi dan jumlah harinya dibatasi serta memperhatikan target kinerja dari perjalanan dinas dimaksud sehingga relevan dengan substansi kebijakan pemerintah daerah. Hasil kunjungan kerja dan studi banding dilaporkan sesuai peraturan perundangundangan. Khusus penganggaran perjalanan dinas luar negeri berpedoman pada Instruksi Presiden Nomor 11 Tahun 2005 tentang Perjalanan Ke Dinas Luar Negeri dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 11 Tahun 2012 tentang Pedoman Perjalanan Dinas Ke Luar Negeri Bagi Pejabat/Pegawai di lingkungan Kementerian Dalam Negeri, Pemerintah Daerah, dan Pimpinan serta Anggota DPRD. e. Penganggaran bimbingan
untuk
teknis
menghadiri
atau
pendidikan
sejenisnya
yang
dan
pelatihan,
terkait
dengan
pengembangan sumber daya manusia Pimpinan dan Anggota DPRD
serta
pejabat/staf
pemerintah
daerah,
yang
tempat
penyelenggaraannya di luar daerah harus dilakukan sangat selektif dengan mempertimbangkan aspek-aspek urgensi dan kompetensi serta manfaat
yang akan diperoleh dari kehadiran dalam
pendidikan dan pelatihan, bimbingan teknis atau sejenisnya guna pencapaian efektifitas penggunaan anggaran daerah. Dalam rangka orientasi dan pendalaman tugas Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota agar berpedoman pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 57 Tahun 2012 tentang Pedoman Orientasi dan Pendalaman Tugas Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota. f.
Penganggaran untuk penyelenggaraan kegiatan rapat, pendidikan dan pelatihan, bimbingan teknis atau sejenisnya diprioritaskan untuk menggunakan fasilitas aset daerah, seperti ruang rapat atau aula yang sudah tersedia milik pemerintah daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 30
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
g. Dalam rangka antisipasi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan
dan
Perkotaan
(PBB-P2)
yang
akan
menjadi
kewenangan daerah paling lambat 1 Januari 2014 menjadi Pendapatan Asli Daerah pemerintah kabupaten/kota, pemerintah kabupaten/kota memprioritaskan penganggaran untuk program dan
kegiatan
pengalihan
dimaksud,
baik
aspek
regulasi,
kelembagaan, pendataan, sistem, standar pengelolaan, dan pengembangan sumber daya manusia serta penyiapan sarana dan prasarana maupun faktor lain yang terkait dengan pengalihan PBBP2. 4. Belanja Modal a. Jumlah belanja modal yang dialokasikan dalam APBD sekurangkurangnya 29 persen dari belanja daerah sesuai amanat Peraturan Presiden Nomor 5 Tahun 2010 tentang RPJMN Tahun 2010-2014. b. Penganggaran untuk pengadaan kebutuhan barang milik daerah, menggunakan dasar perencanaan kebutuhan barang milik daerah sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 17 Tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Milik Daerah dan memperhatikan standar barang berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 7 Tahun 2006 tentang Standarisasi Sarana dan Prasarana Kerja Pemerintah Daerah, sebagaimana diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 11 Tahun 2007 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 7 Tahun 2006. Khusus penganggaran untuk pembangunan gedung dan bangunan milik daerah memperhatikan Peraturan Presiden Nomor 73 Tahun 2012 tentang Pembangunan Bangunan Gedung Negara. Kebijakan penggunaan Belanja Langsung Tahun Anggaran 2013, sebagai berikut : 1. Belanja Langsung program dan kegiatan pada setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diprioritaskan untuk menunjang efektifitas pelaksanaan tugas dan fungsi SKPD dalam rangka melaksanakan urusan pemerintah daerah yang menjadi tanggung jawabnya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 31
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
2. Belanja Langsung Urusan Wajib dan Urusan Pilihan untuk Tahun Anggaran 2013 digunakan untuk: -
Mendanai program dan kegiatan yang menjadi prioritas pada Satuan
Kerja
Perangkat
Daerah
(SKPD)
dan
menunjang
pelaksanaan tiga Program Unggulan Pemerintah Kota Mataram. -
Mendanai program dan kegiatan dalam rangka mendukung dan meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat melalui peningkatan pelayanan dasar, pendidikan, kesehatan, fasilitas sosial dan umum
serta
mengembangkan
sistem
jaminan
sosial
dan
penanggulangan kemiskinan. -
Mendanai kebutuhan fisik, sarana dan prasarana dasar yang menjadi urusan daerah antara lain program dan kegiatan bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur jalan, irgasi, air bersih, sanitasi, transportasi darat, lingkungan hidup, kependudukan, perdagangan, pertanian, kelautan dan perikanan sesuai dengan petunjuk teknis yang ditetapkan oleh Menteri Teknis terkait sesuai dengan dengan peraturan perundang-undangan.
-
Mendanai program dan kegiatan yang berkaitan dengan dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBH-CHT).
B. 2. Target dan Realisasi Belanja Dalam Permendagri Nomor 13 Tahun 2006 ditegaskan bahwa Belanja daerah merupakan semua pengeluaran dari rekening kas umum daerah
yang
mengurangi
equitas
dana
lancar yang
merupakan
kewajiban daerah dalam satu tahun anggaran yang tidak akan diperoleh pembayarannya kembali oleh daerah.
Belanja
dalam rangka pelaksanaan
Pemerintahan
kewenangan
pemerintah
Urusan
daerah
(Propinsi
Daerah
ataupun
dipergunakan yang
menjadi
kabupaten/kota)
yang meliputi urusan wajib dan urusan pilihan. Belanja Daerah terdiri dari Belanja Tidak Langsung dan Belanja Langsung. Belanja tidak langsung terdiri dari belanja pegawai, belanja hibah, bantuan sosial, dan belanja tidak terduga. Belanja langsung terdiri dari Belanja Pegawai, belanja barang dan jasa dan belanja modal. Dapat dilihat secara rinci pada tabel berikut ini :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 32
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Tabel 3.2. Target dan Realisasi Belanja Daerah T.A. 2013 NO B
1.
2.
BELANJA DAERAH
TARGET
REALISASI
BELANJA BELANJA TIDAK LANGSUNG Belanja Pegawai Belanja Hibah Belanja Bantuan Sosial Belanja Tidak Terduga BELANJA LANGSUNG Belanja Pegawai Belanja Barang dan Jasa Belanja Modal
1.022.456.440.541 ,11 538.538.293.459,44 484.028.071.029,44 25.573.197.430,00 27.634.425.000,00 1.302.600.000,00 483.918.147.081,67 70.756.743.858,00 159.159.416.419,77 254.001.986.803,90
883.521.845.035,23 492.775.345.289,00 448.797.464.283,00 24.566.079.150,00 18.893.404.321,00 518.397.535,00 390.746.499.746,23 65.262.844.825,00 145.133.140.522,23 180.350.514.399,00
PENCAPAIAN TARGET (%) 86,41 91,50 92,72 96,06 68,37 39,80 80,75 92,23 91,19 71,00
*) Angka Realisasi APBD 2013 sebelum diaudit Sumber : BPKAD Kota Mataram, 2013
Belanja Daerah Kota Mataram untuk Tahun Anggaran 2013 dianggarkan sebesar Rp.1.022.456.440.541 dan dapat direalisasikan sebesar Rp.883.521.845.035,23 atau 86,41%, terdiri dari realisasi belanja tidak langsung sebesar Rp.492.775.345.289,00 atau 91,50% dari target sebesar Rp. 538.538.293.459,44 dan realisasi belanja langsung sebesar Rp.390.746.499.746,23
atau
80.75%
dari
target
sebesar
Rp.483.918.147.081,67. Dibanding dengan tahun 2012 realisasi tahun 2013 pada Belanja tidak
langsung
menjadi
Rp.
mengalami
peningkatan dari Rp.436.784.132.350,00
492.775.345.289,00
atau
meningkat
sebesar
Rp.55.991.212.939,00 atau 12,82% dan Belanja langsung mengalami peningkatan
realisasi
Rp.390.746.499.746,23
dari atau
Rp.303.489.874.626,29
meningkat
sebesar
menjadi
Rp.87.256.625,119
atau 28,75% dapat dilihat pada grafik dibawah ini. Tabel 3.3. Target Belanja Daerah T.A. 2012 dan 2013 NO
BELANJA DAERAH
B 1.
2.
BELANJA BELANJA TIDAK LANGSUNG Belanja Pegawai Belanja Hibah Belanja Bantuan Sosial Belanja Tidak Terduga BELANJA LANGSUNG Belanja Pegawai Belanja Barang dan Jasa Belanja Modal
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
2013 1.022.456.440.541 ,11 538.538.293.459,44 484.028.071.029,44 25.573.197.430,00 27.634.425.000,00 1.302.600.000,00 483.918.147.081,67 70.756.743.858,00 159.159.416.419,77 254.001.986.803,90
2012 810.748.789.576,61 473.844.497.878,62 426.835.076.202,62 24.582.707.601,00 20.400.100.000,00 2.026.614.075,00 336.904.291.697,99 57.026.089.602,80 121.161.855.634,66 158.716.346.460,53
PERUBAHAN (%) 26,11 13,65 13,40 4,03 35,46 (35,73) 43,64 24,08 31,36 40,84
III - 33
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
Bila dilihat komposisi belanja dari total belanja Daerah, dapat kita lihat bahwa dibanding tahun 2012 komposisi antara Belanja Tidak Langsung dan Belanja langsung pada tahun 2013 relatif lebih seimbang. Gambar 3.3. Komposisi Target Belanja Tidak Langsung dan Belanja Langsung Tahun 2012 dan 2013 (%)
Sumber: BPKAD Kota Mataram, data diolah
Dari grafik di atas, terlihat Belanja Daerah masih didominasi oleh Belanja tidak langsung sebesar 58,45% pada tahun 2012 dan 52,67% pada tahun 2013 dari total Belanja Daerah, sementara Belanja Langsung sebesar 41,55% pada tahun 2012 dan 47,3% pada tahun 2013. Terlihat bahwa komposisi Belanja Langsung pada tahun 2013 relatif cukup besar dari total belanja, hal ini dapat menjadi indikasi kebijakan anggaran yang semakin mengarah pada belanja publik atau belanja yang langsung dipergunakan untuk pembangunan dan pelayanan publik. B.2.1. Belanja Tidak Langsung Belanja Tidak Langsung terealisasi sebesar Rp.492.775.345.289,00 atau
86,41%
dari target yang ditetapkan terdiri dari Belanja Pegawai
yang sebesar Rp.448.797.464.283,00 atau 92,72%, Belanja Hibah sebesar Rp.24.566.079.150,00 atau 96,06%, Belanja Bantuan Sosial sebesar Rp.18.893.404.321,00 atau 68,37%, dan Belanja Tidak terduga sebesar Rp.518.397.535,00 atau 39,80%.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 34
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
B.2.2. Belanja Langsung Belanja Langsung terealisasi sebesar Rp.390.746.499.746,23 atau 80,75% dari target yang ditetapkan terdiri dari Belanja Pegawai yang sebesar Rp.65.262.844.825,00 atau 92,23%, Belanja Barang dan Jasa sebesar Rp.145.133.140.522,23 atau 91,19%, dan Belanja Modal sebesar Rp.180.350.514.399,00 atau 71,00%. Dari Total Belanja Langsung terdapat RSUD sebagai BLUD sebesar Rp.23.756.036.689,23 yang terdiri dari Belanja Pegawai sebesar Rp.1.000.720.000,00, Belanja Barang dan jasa sebesar Rp.21.918.714.189,23, Belanja Modal sebesar Rp.836.602.500,00. B. 3. Permasalahan dan Solusi Adanya kesenjangan fiskal (fiscal gap) yang timbul karena tingkat kebutuhan daerah (fiscal need) tidak seimbang dengan kapasitas fiskal (fiscal capasity) daerah menjadi permasalahan utama terkait belanja daerah. Tingginya ketergantungan terhadap Pemerintah Pusat juga menyebabkan timbulnya kesulitan dalam perencanaan belanja daerah. Solusi dari masalah diatas adalah dengan terus berupaya meningkatkan pendapatan daerah, baik dari PAD maupun dana perimbangan untuk mengisi kesenjangan fiskal. Peningkatan PAD dilakukan dengan intensifikasi dan
ekstensifikasi
sumber-sumber
penerimaan
daerah.
Sedangkan
peningkatan Dana Perimbangan diupayakan melalui sistem koordinasi dan informasi
dengan Pemerintah
Pusat terkait pendapatan
daerah dan
sinkronisasi program kegiatan daerah yang bersinergi dengan program kegiatan nasional dengan tepat
dan
akurat
memberikan
sehingga
dukungan
diperoleh
data
yang
cepat,
dana perimbangan yang
memadai. Permasalahan lainnya yang dihadapi dalam pengelolaan belanja daerah adalah peraturan yang kerap kali berubah-ubah, sehingga menimbulkan sejumlah kendala dalam pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah. Untuk hal ini solusi yang dilakukan adalah mengadakan sosialisasi ataupun bimbingan teknis terkait peraturan perundang-undangan bidang keuangan daerah. Permasalahan lainnya adalah terbatasnya sumber daya LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 35
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
manusia dari segi kuantitas maupun kualitas dalam penatausahaan keuangan daerah. Solusi yang dilakukan adalah pelaksanaan kegiatan peningkatan
kapasitas
pejabat
pengelola
keuangan
SKPD,
guna
mendukung kelancaran pengelolaan keuangan daerah ditinjau dari aspek tertib administrasi dan ketepatan waktu pelaporan keuangan daerah. Permasalahan lain adalah besaran belanja tidak langsung yang selalu lebih besar daripada belanja langsung, walau secara normatif diharapkan besaran belanja langsung yang merupakan belanja yang langsung digunakan untuk melaksanakan program kegiatan pembangunan diharapkan lebih besar komposisinya dibanding belanja tidak langsung. Namun di sisi lain belanja tidak langsung sulit untuk dikurangi rasionya dari total belanja daerah karena BTL yang terdiri dari Belanja Pegawai, Belanja Hibah, Belanja Bantuan Sosial, dan Belanja Tidak Terduga peruntukannya rata-rata 90% untuk belanja pegawai yang digunakan untuk membayar Gaji PNSD, dan setiap tahunnya wajib dianggarkan perkiraan kenaikan gaji pegawai sekitar 10% beserta acress 2,5% setiap tahun. Belum lagi adanya penerimaan atau pengangkatan Tenaga honor Daerah menjadi PNS yang tentu menambah beban APBD pada Belanja Tidak Langsung. Hal ini menjadi permasalahan yang harus dipikirkan dalam rangka pencapaian komposisi belanja yang optimal dan peningkatan belanja langsung daerah yang berorientasi pada kepentingan publik. C. Surplus/Defisit Pada akhir Tahun Anggaran 2013, Pemerintah Kota Mataram mengalami Defisit sebesar Rp.17.682.006.223,60 merupakan selisih negatif antara pendapatan dengan belanja di Laporan Realisasi Anggaran. Sementara surplus/defisit dianggarkan defisit sebesar Rp.157.550.995.168,11. D. Pengelolaan Pembiayaan Daerah D. 1. Kebijakan Pembiayaan Daerah Pembiayaan ditetapkan untuk menutup defisit yang disebabkan oleh lebih besarnya belanja daerah dibandingkan dengan pendapatan yang diperoleh. Penyebab utama terjadinya defisit anggaran adalah adanya LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 36
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
kebutuhan pembangunan daerah yang semakin meningkat. Kebijakan Pembiayaan Daerah terdiri dari penerimaan pembiayaan dan pengeluaran pembiayaan. Pembiayaan Daerah sebagaimana tercantum dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor
13 Tahun 2006 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Daerah, yang disempurnakan dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 tahun 2007 serta Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2012 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah adalah semua transaksi keuangan untuk menutup defisit atau untuk memanfaatkan surplus. Penerimaan Pembiayaan adalah semua penerimaan yang perlu dibayar kembali baik pada tahun anggaran yang bersangkutan maupun pada tahun-tahun anggaran berikutnya, mencakup sisa lebih perhitungan anggaran tahun sebelumnya (SILPA), pencairan dana cadangan, hasil penjualan kekayaan daerah yang dipisahkan, penerimaan pinjaman, serta penerimaan kembali pemberian pinjaman daerah, penerimaan kembali pemberian pinjaman dan penerimaan piutang. Penerimaan pembiayaan Tahun Anggaran 2013 adalah bersumber dari SILPA tahun lalu. Pengeluaran pembiayaan adalah pengeluaran yang akan diterima kembali baik pada tahun yang bersangkutan maupun pada tahun-tahun anggaran berikutnya, mencakup pembentukan dana cadangan, penyertaan modal (investasi) pemerintah daerah, pembayaran cicilan pokok hutang yang jatuh tempo, dan pemberian pinjaman. Selisih lebih penerimaan pembiayaan
terhadap
pengeluaran
pembiayaan
disebut
sebagai
pembiayaan netto. Jumlah pembiayaan netto harus dapat menutup defisit APBD. Kebijakan pembiayaan diarahkan pada pembiayaan daerah yang mengacu pada akurasi, efisiensi dan profitabilitas dengan strategi sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 37
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
1. Apabila APBD surplus maka perlu dilakukan transfer ke persediaan kas dalam bentuk penyertaan modal maupun sisa lebih perhitungan anggaran tahun berjalan. 2. Apabila APBD defisit maka perlu memanfaatkan anggaran yang berasal dari sisa lebih perhitungan anggaran tahun lalu dan melakukan rasionalisasi belanja. 3. Apabila sisa lebih perhitungan anggaran tidak mencukupi untuk menutup defisit APBD maka ditutup dengan dana pinjaman. Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 37 Tahun 2013 tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2013 terkait dengan pembiayaan daerah meliputi: 1. Penerimaan Pembiayaan Daerah dialokasikan untuk : a.
Penganggaran
Sisa
Lebih
Perhitungan
Anggaran
Tahun
Sebelumnya (SiLPA) harus didasarkan pada penghitungan yang cermat dan rasional dengan mempertimbangkan perkiraan realisasi anggaran Tahun Anggaran 2013 dalam rangka menghindari kemungkinan adanya pengeluaran pada Tahun Anggaran 2013 yang tidak dapat didanai akibat tidak tercapainya SiLPA yang direncanakan. Selanjutnya SiLPA dimaksud harus diuraikan pada obyek dan rincian obyek sumber SiLPA Tahun Anggaran 2013. b.
Dalam menetapkan anggaran penerimaan pembiayaan yang bersumber dari pencairan dana cadangan, waktu pencairan dan besarannya sesuai Peraturan Daerah tentang Pembentukan Dana Cadangan.
c.
Penerimaan kembali dana bergulir dianggarkan dalam APBD pada akun pembiayaan, kelompok penerimaan pembiayaan daerah, jenis penerimaan kembali investasi pemerintah daerah, obyek dana bergulir dan rincian obyek dana bergulir dari kelompok masyarakat penerima.
d.
Pemerintah daerah dapat melakukan pinjaman daerah berdasarkan peraturan perundang-undangan di bidang pinjaman daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 38
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
e.
Masa
penghapusan
piutang
PBB-P2
sebagai
konsekuensi
pengalihan pengelolaan PBB-P2 menjadi PAD, berpedoman pada Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009. 2. Pengeluaran Pembiayaan Daerah a.
Dalam rangka pemberdayaan masyarakat, pemerintah daerah dapat menganggarkan investasi jangka panjang non permanen dalam bentuk dana bergulir sesuai Pasal 118 ayat (3) Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah. Penganggaran dana bergulir dalam APBD pada akun pembiayaan, kelompok pengeluaran pembiayaan daerah, jenis penyertaan modal/investasi pemerintah daerah, obyek dana bergulir dan rincian obyek dana bergulir kepada kelompok masyarakat penerima.
b.
Penyertaan modal pemerintah daerah pada badan usaha milik negara/ daerah dan/atau badan usaha lainnya ditetapkan dengan peraturan daerah tentang penyertaan modal. Penyertaan modal dalam rangka pemenuhan kewajiban yang telah tercantum dalam peraturan daerah penyertaan modal
D.1.1. Kebijakan Penerimaan Pembiayaan Kebijakan penerimaan pembiayaan daerah yang akan dilakukan pada Tahun Anggaran 2013 diarahkan untuk mengoptimalkan dan mendayagunakan Sisa lebih Perhitungan Anggaran tahun sebelumnya (SiLPA), khususnya dari pos pelampauan penerimaan PAD, pelampauan penerimaan
dana
perimbangan,
pelampauan
penerimaan
lain-lain
pendapatan yang sah. D.1.2. Kebijakan Pengeluaran Pembiayaan Kebijakan pengeluaran pembiayaan pada tahun 2013 diarahkan kepada penyertaan modal dalam rangka peningkatan pendapatan daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 39
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
D. 2. Target dan Realisasi Pembiayaan Daerah Dalam Tahun Anggaran 2013, penerimaan pembiayaan dianggarkan sebesar Rp.168.800.995.168,11 yang terdiri dari SILPA tahun lalu sebesar Rp.103.800.995.168,11, dan Penerimaan Pinjaman Daerah dari Pihak Ketiga sebesar Rp.60.000.000.000,00. Sedangkan realisasinya sebesar Rp.103.800.995.168,11 atau 63,37% ddari anggaran. Realisasi ini berasal dari dari SILPA sebesar Rp.103.800.995.168,11, dan Rp.0,00 dari penerimaan pinjaman daerah atau 63,37% dari anggaran. Sementara pengeluaran pembiayaan dialokasikan untuk penyertaan modal sebesar Rp.6.250.000.000,00 terealisasi 100% dari terget yang ditetapkan dengan rincian pada PT. Bank NTB sebesar Rp.1.000.000.000.,00, PDAM Menang Mataram sebesar Rp.5.000.000.000,00, BPR LKP Ampenan Utara sebesar Rp.250.000.000,00 dan PD. BPR NTB sebesar Rp.500.000.000,00. Rincian
selengkapnya
untuk
alokasi
anggaran
dan
realisasi
pembiayaan daerah dapat disajikan dalam tabel sebagai berikut : Tabel 3.4. Alokasi Anggaran dan Realisasi Pembiayaan Daerah T.A. 2013 NO
BELANJA DAERAH
TARGET
A
PENERIMAAN PEMBIAYAAN DAERAH - Sisa Lebih Perhitungan Anggaran Tahun Anggaran Sebelumnya - Penerimaan Pinjaman Daerah PENGELUARAN PEMBIAYAAN DAERAH - Penyertaan Modal (Investasi) Pemerintah Daerah PEMBIAYAAN NETTO SISA LEBIH/KURANG PEMBIAYAAN TAHUN BERKENAAN
163.800.995.168,11 103.800.995.168,11
103.800.995.168,11 103.800.995.168,11
PENCAPAIAN TARGET 63,37 100,00
60.000.000.000,00 6.250.000.000,00 6.250.000.000,00
6.250.000.000,00 6.250.000.000,00
100,00 100,00
157.550.995.168,11 0,00
97.550.995.168,11 79.868.988.944,51
100,00
B
REALISASI
*) Angka Realisasi APBD 2013 sebelum diaudit Sumber : BPKAD Kota Mataram, 2013
Kebijakan penerimaan pembiayaan daerah yang akan dilakukan pada Tahun Anggaran 2013 diutamakan untuk mengoptimalkan dan mendayagunakan Sisa lebih Perhitungan Anggaran tahun sebelumnya (SiLPA), khususnya dari pos pelampauan penerimaan PAD, pelampauan penerimaan
dana
perimbangan,
pelampauan
penerimaan
lain-lain
pendapatan yang sah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 40
KEBIJAKAN UMUM PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH
E. Silpa Pada akhir Tahun Anggaran 2013, Pemerintah Kota Mataram memiliki SILPA sebesar Rp. 79.868.988.944,51. Dari grafik diatas, diketahui sumber utama SILPA tahun 2013 adalah karena adanya efisiensi Belanja tidak langsung sebesar Rp.45.762.948.170,44 Rp.93.171.647.335,44
atau atau
8,50%, 19,25%
efisiensi dan
Belanja
Pelampauan
langsung
sebesar
pendapatan
sebesar
Rp.934.393.438,63 atau 0,10% dari target yang dianggarkan. Gambar 3.4. Komponen SILPA Tahun Anggaran 2013
Sumber: BPKAD Kota Mataram, data diolah
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
III - 41
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
BAB IV PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Untuk
mendukung
pencapaian
tujuan
implementasi
otonomi
daerah,
pemerintahan daerah menyelenggarakan urusan pemerintahan dengan menganut prinisip otonomi seluas-luasnya berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan. Urusan yang menjadi kewenangan daerah terdiri dari urusan wajib dan urusan pilihan. Urusan pemerintahan wajib adalah urusan pemerintahan yang wajib diselenggarakan oleh pemerintahan daerah yang terkait dengan pelayanan dasar (basic services) bagi masyarakat, seperti pendidikan dasar, kesehatan, lingkungan hidup, perhubungan, kependudukan dan sebagainya. Urusan pemerintahan yang bersifat pilihan adalah urusan pemerintahan yang diprioritaskan oleh pemerintahan daerah untuk diselenggarakan yang terkait dengan upaya mengembangkan potensi unggulan (core competence) yang menjadi kekhasan daerah. Keterbatasan sumber daya dan sumber dana yang dimiliki oleh daerah, mengharuskan pemerintahan daerah
untuk
memprioritaskan
dan
memfokuskan
penyelenggaraan
urusan
pemerintahan pada urusan wajib dan urusan pilihan yang benar-benar mengarah pada penciptaan kesejahteraan masyarakat disesuaikan dengan kondisi, potensi, dan kekhasan daerah yang bersangkutan. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota, Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 4 Tahun 2008 tentang Urusan Pemerintahan Yang Menjadi Kewenangan Pemerintahan Daerah Kota Mataram dan RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, Pemerintah Kota Mataram menyelenggarakan 21 (dua puluh satu) urusan wajib dan 6 urusan pilihan. Penyelenggaraan urusan wajib dan pilihan ditujukan untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan lima tahunan Kota Mataram melalui pencapaian tujuan dan sasaran pembangunan yang ditetapkan dengan mengimplementasikan program dan kegiatan.
Anggaran
yang
dialokasi
pada
masing-masing
SKPD
dalam
mengimplementasikan program dan kegiatan meliputi belanja tidak langsung/rutin dan
belanja
langsung/pembangunan.
Penjelasan
mengenai
penyelenggaraan
masing-masing urusan diuraikan sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 1
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
A. URUSAN WAJIB YANG DILAKSANAKAN 1. Urusan Wajib Pendidikan Penyelenggaraan Urusan Pendidikan dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 355.017.130.594,11 terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 311.574.456.263,11 dan belanja langsung sebesar Rp. 43.442.674.331,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja urusan pendidikan mencapai Rp. 298.297.515.782,00 atau 84,02% dengan realisasi fisik mencapai 84,02%. A. Program dan Kegiatan Pada
tahun
2013,
implementasi
kebijakan
penyelenggaraan
Urusan
Pendidikan diarahkan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 yang dilaksanakan melalui tujuh program pokok, sebagai berikut: 1. Program Pendidikan Anak Usia Dini, bertujuan meningkatkan dan mengembangkan kualitas dan kuantitas pelayanan pendidikan non formal. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini. 2. Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar Sembilan Tahun, bertujuan meningkatkan pemerataan kesempatan belajar yang bermutu bagi siswa. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan gedung sekolah . b. Penambahan ruang kelas sekolah. c. Pembangunan perpustakaan sekolah. d. Pengadaan buku-buku dan alat tulis siswa. e. Pengadaan alat praktek dan peraga siswa. f.
Pengadaan Mebeluer sekolah.
g. Rehabilitasi sedang/berat bangunan sekolah. h. Penyediaan dana pengembangan sekolah untuk SD/MI/SDLB dan SMP/MTs.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 2
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
i.
Pembinaan Minat, Bakat dan Kreativitas Siswa SD/MI.
j.
Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan.
k. Penyediaan Dana untuk UPTD dan SD. l.
Penyediaan Dana Untuk SLTP.
m. Penyediaan beasiswa bagi keluarga tidak mampu. 3. Program Pendidikan Menengah, bertujuan meningkatkan kualitas dan kompetensi pada pendidikan menengah. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan Gedung Sekolah . b. Penambahan ruang kelas sekolah. c. Pengadaan alat praktek dan peraga siswa. d. Pengadaan Mebeluer sekolah. e. Pelatihan Penyusunan Kurikulum. f.
Peningkatan Kerjasama dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri.
g. Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan. h. Penyediaan Dana untuk SMU dan SMK. i.
Pembinaan Minat, Bakat dan Kreativitas Siswa .
4. Program Pendidikan Non Formal, bertujuan meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan non formal. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemberian Bantuan Operasional Pendidikan Non Formal. b. Pembinaan Pendidikan Kursus dan Kelembagaan. c. Pengembangan Pendidikan Kecakapan Hidup. d. Pengembangan Data dan Informasi Pendidikan Non Formal. e. Pengembangan Sertifikasi Pendidikan Non Formal. f.
Publikasi dan Sosialisasi Pendidikan Non Formal.
5. Program Pendidikan Luar Biasa, bertujuan mengembangkan pendidikan yang berorientasi kecapakan hidup berasaskan imtaq. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyediaan Dana untuk Sekolah Luar Biasa. b. Penyelenggaraan MTQ/STQ Siswa Pelajar. c. Lomba Tadarus Al-Qur'an Tingkat Pelajar.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 3
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
6. Program Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan, bertujuan mengembangkan mutu dan kualitas pendidikan dan tenaga kependidikan melalui uji kompetensi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan Uji Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan. b. Pengembangan Mutu dan Kualitas Program Pendidikan dan Pelatihan bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Bidang Pendidikan Dasar. c. Pengembangan Sistem Pendataan dan Pemetaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan. d. Pengembangan Sistem Penghargaan dan Perlindungan Terhadap Profesi Pendidik. e. Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan. 7. Program Manajemen Pelayanan Pendidikan, bertujuan menyebarluaskan informasi pendidikan melalui WEB, media massa dan elektronika mengenai isu-isu pendidikan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan Evaluasi Hasil Kinerja Bidang Pendidikan. b. Sosialisasi dan Advokasi Berbagai Peraturan Pemerintah di Bidang Pendidikan. c. Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan. d. Penyusunan Profil Pendidikan. e. Pengembangan Sistem Informasi melalui WEB. f.
Pelaksanaan Kerjasama dengan Media Massa dan Elektronika Tentang Informasi Berbagai Isu Pendidikan.
g. Penyediaan Administrasi Keuangan Sekolah. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang pendidikan dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Pendidikan yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, yaitu “Meningkatkan Kualitas Pendidikan”, dengan indikator keberhasilan, sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 4
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.1. CAPAIAN SASARAN “Meningkatkan Kualitas Pendidikan”
No 1 2 3
4
5
INDIKATOR KINERJA SASARAN
Tahun 2012 SATUAN
Target
Realisasi
Angka Melek Huruf % 99,00 91,85 (AMH) Rasio Lama Sekolah Thn 10 9,21 (RLS) Angka Partisipasi % Kasar (APK) - SD/MI/Paket A 105,27 108,62 - SMP/MTs/Paket B 114,19 103,28 - SMA/SMK/Paket C 116,96 90,44 Angka Partisipasi % Murni (APM) - SD/MI/Paket A 89,68 91,58 - SMP/MTs/Paket B 79,01 79,46 - SMA/SMK/Paket C 79,97 71,67 Guru yang % 87 79 memperoleh Sertifikasi (Kualifikasi S1/D4) Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 (%) 92,77
Tahun 2013 Target
Realisasi
99,60
92,25
CAPAIAN KINERJA 2013 (%) 92,62
92,10
10,50
9,68
92,19
103,18 90,45 77,33
105,27 114,19 116,96
109,36 104,92 89,41
103,89 91,88 76,44
102,12 100,57 89,62 90,80
89,68 79,01 79,97 88
97,42 76,73 64,66 83
108,63 97,11 80,86 94,31
93,22 93,22
93,10 93,10
Pembangunan di Kota Mataram dititikberatkan pada peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Untuk mendukung upaya peningkatan kualitas SDM diselenggarakan urusan pendidikan dengan tujuan utama meningkatkan mutu pendidikan yang merupakan sarana utama peningkatan SDM, utamanya bagi generasi muda, karena dengan meningkatnya kualitas SDM dapat membantu terwujudnya program percepatan pembangunan. Berbagai upaya dilakukan kearah peningkatan kualitas pendidikan menuju peningkatan kualitas SDM, mulai dari pengalokasian anggaran untuk BOSDA (Biaya Operasional Sekolah Dasar), Bantuan Siswa Miskin (BSM), Pembangunan Gedung dan Peningkatan Ruang Kelas Baru di beberapa sekolah. Selain itu dalam upaya peningkatan mutu pendidik dan tenaga kependidikan, dilakukan upaya perbaikan dan peningkatan kualitas jumlah tenaga pengajar yang lulus pada pendidikan dan latihan profesi guru (sertifikasi guru). Jumlah tenaga
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 5
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
pengajar yang lulus sertifikasi guru mengalami peningkatan dari 79 orang (90,80%) pada tahun 2012 menjadi 83 orang (90,43%) pada tahun 2013, atau meningkat sebesar 3,51%. Indikator lainya Keberhasilan capaian kelulusan siswa, sebagai berikut : Tabel 4.2. Capaian Tingkat Kelulusan masing-masing Tingkatan Sekolah Tingkat SD/MI SMP/MTs SMA/SMK/MA Sumber: Statistik Daerah Kota Mataram
2012 99,31 88,84 88,74 2013
2013 99,90 88,40 97,50
% Capaian 100,59 99,50 109,87
Program strategis yang diarahkan dalam meningkatkan kualitas pendidikan, antara lain : 1. Tidak ada pungutan biaya pendaftaran saat Penerimaan Siswa Baru (PSB) dengan menetapkan dan menerapkan Peraturan Walikota Nomor 16 Tahun 2013 tentang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) system on
line pada SMP, SMA, dan SMK Kota Mataram Tahun 2013. Peraturan ini juga diberlakukan pada PSB Tahun 2013. 2. Pada tahun sebelumnya penyediaan dana Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) telah dialokasikan sebesar Rp. 3,8 Milyar, dan pada tahun 2013 dianggarkan sebesar 3,2 Milyar masing-masing 1,8 Milyar untuk BOS SD, dan 1,4 Milyar untuk BOS SMP. Serta untuk Bantuan Siswa Miskin telah dialokasikan anggaran dalam APBD Kota Mataram sebesar Rp. 3 Milyar. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 6
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No
INDIKATOR KINERJA SASARAN
1 2 3
Angka Melek Huruf (AMH) Rasio Lama Sekolah (RLS) Angka Partisipasi Kasar (APK)
4
Angka Partisipasi Murni (APM)
5
Guru yang memperoleh Sertifikasi (kualifikasi S1/D4)
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013
% Thn SD SMP SMA SD SMP SMA %
91,85 9,22 103,36 104,92 89,41 97,42 76,73 64,66 83
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 99,80 12 105,27 114,19 116,96 89,68 79,01 79,97 91
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 92,03 76,83 103,88 91,88 76,44 108,63 97,11 80,85 91,20
Rata-rata Capaian Sasaran sesuai target RPJMD
90,98
Dari tabel diatas diketahui bahwa Angka Melek Huruf (AMH) mengalami trend peningkatan dari tahun ke tahun, hingga sampai dengan tahun 2015 ditargetkan AMH Kota Mataram tercapai 99,80 persen. Upaya kearah peningkatan tersebut dilakukan dengan mengoptimalkan kebijakan bidang pendidikan di Kota Mataram. Hal yang sama juga terjadi pada Rasio Lama Sekolah (RLS) yang mengalami trend peningkatan dari tahun ke tahun sebagai dampak makin sadarnya masyarakat atas pentingnya pendidikan. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Pendidikan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi -
Pada dasarnya capaian sasaran program telah dilaksanakan dengan maksimal dengan meminimalisir kesalahan yang terjadi baik dari segi pendanaan maupun dari segi pelaksanaannya. Akan tetapi terdapat hal mendasar yang menjadi kendala dalam pelaksanaan program dan kegiatan yang dananya bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK). Petunjuk teknis dan petunjuk pelaksanaan Dana Alokasi Khusus umumnya baru terbit pada pertengahan tahun anggaran, mengakibatkan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga mengalami kesulitan dalam
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 7
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
mengimplementasikan program dan kegiatan. Waktu yang terbatas menyebabkan pelaksanaan program dan kegiatan yang bersumber dari DAK menjadi belum maksimal. Untuk mengatasi hal tersebut, anggaran yang belum dapat dilaksanakan yang bersumber dari DAK dianggarkan kembali pada Tahun Anggaran 2014 sebagai dana luncuran. -
Belum optimalnya pelaksanaan monitoring dan evaluasi karena masih adanya keterbatasan pembiayaan. Upaya penyelesaian dengan tetap melaksanakannya monev namun dalam skala yang terbatas melalui pertemuan-pertemuan dengan pihak lembaga pendidikan baik formal maupun nonformal.
-
Hubungan kemitraan dengan pihak swasta dan masyarakat belum optimal. Upaya penyelesaiannya dengan menanamkan kepercayaan kepada swasta mengenai keuntungan program yang dilaksanakan.
-
Banyak lembaga pendidikan non formal pengusul proposal yang tidak terakomodir karena tidak memenuhi syarat. Upaya penyelesaiannya dengan melakukan pembinaan sampai memenuhi persyaratan.
-
Banyak lembaga pendidikan non formal dibentuk oleh pengelola yang belum memiliki pemahaman sehingga manajemen belum memenuhi standar. Upaya penyelesaiannya dilakukan pembinaan.
-
Pelaksanaan program belum menyentuh semua sasaran, karena masih adanya keterbatasan anggaran.
2. Urusan Wajib Kesehatan Penyelenggaraan Urusan Kesehatan dilaksanakan oleh : -
Dinas Kesehatan Kota Mataram dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 48.503.910.491,80, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar
Rp.
25.867.581.571,80
dan
belanja
langsung
sebesar
Rp.
22.636.328.920,00; dan -
Rumah Sakit Umum Kota Mataram, dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 58.818.725.879,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 8.304.900.956,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 50.513.824.923,00.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 8
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Secara keseluruhan, anggaran penyelenggaraan urusan kesehatan pada tahun 2013 mencapai Rp. 107.322.636.370,80 dengan realisasi anggaran belanja sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 mencapai Rp. 89.230.873.688,58 atau 83,14% dengan realisasi fisik mencapai 83,14%. A. Program dan Kegiatan Pada
tahun
2013,
implementasi
kebijakan
penyelenggaraan
Urusan
Kesehatan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui sebelas program pokok, terdiri dari : 1. Program
Obat
dan
Perbekalan
Kesehatan,
bertujuan
memenuhi
ketersediaan kebutuhan obat esensial dalam pelayanan kesehatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengadaan Obat dan Perbekalan Kesehatan. 2. Program Upaya Kesehatan Masyarakat, bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dasar. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin di Puskesmas Jaringannya. b. Pengadaan, Peningkatan, dan Perbaikan Sarana dan Prasarana Puskesmas dan Jaringannya. c. Pelayanan Kefarmasian dan Alat Kesehatan. d. Peningkatan Pelayanan dan Penanggulangan Masalah Kesehatan. e. Pembinaan dan Pelayan KIA. f.
Sosialisasi dan Pelatihan Teknis KIA.
g. Monitoring dan Evaluasi KIA. h. Peningkatan Pelayanan Kesehatan anak, Remaja dan lansia. i.
Pembinaan Kesehatan Institusi.
j.
Sosialisasi dan Pelatihan Kesehatan Institusi.
k. Penyediaan Dana untuk Puskesmas. l.
Pembinaan Pelayanan Perizinan Sarana Kesehatan Swasta.
m. Jaminan Kesehatan (Jamkesmas) Bagi Masyarakat Miskin. n. Pembinaan Program Askes Sosial dan Dokter Kelurga.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 9
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
3. Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat, bertujuan meningkatkan pengetahuan, sikap dan peran serta masyarakat dalam kesehatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyuluhan masyarakat pola hidup sehat. b. Penyelenggaraan lomba balita. c. Lomba Posyandu. d. Pembinaan UKBM. e. Pembinaan Desa siaga. f.
Penyebarluasan Informasi Kesehatan.
g. Pembinaan/revitalisasi posyandu. 4. Program Perbaikan Gizi Masyarakat, bertujuan menurunkan prevalensi gizi buruk/kekurangan gizi di masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penanggulangan Kurang Energi Protein (KEP), Anemia Gizi Besi, Gangguan Akibat kurang Yodium (GAKY), Kurang Vitamin A, dan Kekurangan Zat Gizi Mikro lainnya. b. Pemberdayaan masyarakat untuk pencapaian keluarga sadar gizi. c. Sistem Kewaspadaan Pangan dan Gizi. d. Pembinaan Gizi Institusi. e. Bulan Vitamin A. f.
Usaha Perbaikan Gizi.
g. Perbaikan Gizi Melalui Pemberdayaan Masyarakat. 5. Program Pengembangan Lingkungan Sehat, bertujuan meningkatkan kualitas lingkungan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyehatan Lingkungan Pemukiman, Penyehatan Air dan Sanitasi. b. Operasional Laboratorium Dinas Kesehatan. 6. Program Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Menular, bertujuan mencegah dan menekan angka kesakitan dan kematian akibat penyakit menular.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 10
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyemprotan/fogging sarang nyamuk. b. Pelayanan vaksinasi bagi balita dan anak sekolah. c. Pelayanan pencegahan dan penanggulangan penyakit menular. d. Peningkatan survellance Epidemiologi dan penanggulangan wabah. e. Pelayanan Kesehatan Haji. f.
Peningkatan Surveilance PD3I dan Penyakit Tidak Menular.
7. Program pengadaan, peningkatan dan perbaikan sarana dan prasarana puskesmas/puskemas
pembantu
dan
jaringannya,
bertujuan
meningkatkan mutu dan jumlah sarana pelayanan kesehatan dasar. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan puskesmas pembantu. b. Pengadaan sarana dan prasarana puskesmas. c. Pemeliharaan rutin/berkala sarana dan prasarana puskesmas. d. Pemeliharaan
rutin/berkala
sarana
dan
prasarana
puskesmas
pembantu. e. Rehabilitasi sedang/berat Pos Kesehatan Desa (Poskesdes). f.
Pembangunan Polindes.
8. Program Manajemen Kesehatan, bertujuan meningkatkan pengelolaan administrasi pelayanan kesehatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Sistem Informasi Kesehatan Daerah (SIKD). b. Peningkatan Administrasi Umum dan Inventaris Barang Dinas dan UPTD. 9. Program
Peningkatan Sarana
dan
Prasarana
Aparatur,
bertujuan
meningkatkan kinerja aparatur dalam mendukung terselenggaranya operasional pelayanan kesehatan rumah sakit. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengadaan Peralatan Gedung Kantor. b. Pemeliharaan Rutin/Berkala Peralatan Gedung Kantor.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 11
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
10. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur, bertujuan meningkatkan
kualifikasi/kemampuan
teknis
tenaga
medis
dalam
prasarana
rumah
pelayanan kesehatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendidikan dan Pelatihan Formal. 11. Program
pengadaan,
sakit/rumah
sakit
peningkatan
jiwa/rumah
sarana
sakit
dan
paru-paru/rumah
sakit
mata,
bertujuan memenuhi kebutuhan sarana dan prasarana rumah sakit serta peralatan kesehatan yang memadai. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan Rumah Sakit. b. Pengadaan Alat-alat Kesehatan Rumah Sakit. c. Pengadaan ambulance/mobil jenazah. d. Pengadaan Mebeleur Rumah Sakit. e. Pengadaan Perlengkapan Rumah Tangga Rumah Sakit (Dapur, Ruang Pasien, Laundry, Ruang tunggu dan lain-lain). f.
Pengadaan bahan-bahan logistik rumah sakit.
g. Pengadaan pencetakan administrasi dan surat menyurat rumah sakit. 12. Program pemeliharaan sarana dan prasarana rumah sakit/rumah sakit jiwa/rumah sakit paru-paru/rumah sakit mata bertujuan meningkatkan kinerja operasional sarana dan prasarana rumah sakit serta peralatan kesehatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemeliharaan rutin/berkala rumah sakit. 13. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit bertujuan meningkatkan kuantitas dan kualitas sarana dan prasarana rumah sakit serta peralatan kesehatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelayanan Administrasi Rumah Sakit. b. Peningkatan Sumber Daya Manusia Rumah Sakit. 14. Program Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), bertujuan meningkatkan mutu layanan kesehatan BLUD.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 12
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Kegiatan Pelayanan dan Pendukung Pelayanan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang kesehatan dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Kesehatan yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya Kualitas dan Derajat Kesehatan Masyarakat”. Pada tabel dibawah ini diuraikan capaian sasaran strategis sebagai berikut : Tabel 4.3. CAPAIAN SASARAN “Meningkatkan Kualitas dan Derajat Kesehatan Masyarakat” Tahun 2012 No 1 2
3 4 5 6 7 8 9 10
Indikator Kinerja Sasaran
Satuan
Target
Realisasi
Angka Kelangsungan % 40,39 40,31 Hidup Bayi per 1000 kelahiran hidup Cakupan % 94,00 97,23 Pertolongan Persalinan oleh Tenaga Kesehatan Angka Harapan Thn 67,13 67,13 Hidup Prevalensi Gizi Buruk % 2,75 2,52 Cakupan Kelurahan % 99 97 UCI Rasio Tenaga Medis 13,42 4,52 per 1.000 penduduk Cakupan Layanan % 1,5 1,7 Puskesmas Rasio Rumah Sakit RS 1:26.149 1:40.691 Cakupan Jiwa 89.647 89.647 JAMKESMAS Prevalensi HIV/AIDS % 0,01 0,05 Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2012 (%)
Tahun 2013
CAPAIAN KINERJA 2013 (%)
Target
Realisasi
99,80
45,00
43,22
96,05
103,43
99,00
97,44
98,43
100
67,62
67,13
99,28
91,63 97,97
2,50 99
2,50 98
100,00 98,99
33,68
13,03
7,00
53,73
113,33
2,0
1,7
113,33
155,61 100,00
1:26.149 89.647
1:40.691 89.647
155,61 100,00
50,00 93,75 93,75
0,01
0,05
50,00 95,56 95,56
IV - 13
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Peningkatan pelayanan kesehatan bagi warga Kota Mataram selalu menjadi prioritas Pemerintah Kota Mataram, karena dengan derajat kesehatan yang lebih baik dan selalu meningkat dari tahun ke tahun akan membantu upaya pencapaian sasaran misi Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia yang Handal dan Religius untuk Mendorong Daya Saing Daerah. Terbitnya Peraturan Walikota Mataram Nomor 1 Tahun 2013 tentang Pelayanan Kesehatan Gratis di seluruh puskesmas, berdampak pada tingkat kunjungan masyarakat di Puskesmas ataupun Puskesmas Pembantu. Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa masih terdapat 0,08 persen penanganan bayi lahir hidup yang belum mencapai target penanganan. Faktor ketidaktercapaian indikator ini antara lain disebabkan oleh faktor lingkungan dan faktor internal (kesiapan kondisi kesehatan) ibu melahirkan yang menyebabkan 0,8 atau 1 kelahiran tidak tertolong dalam 1.000 kelahiran hidup. Pada cakupan pertolongan kesehatan oleh tenaga kesehatan melampaui dari target sebesar 2,35 persen, angka ini lebih tinggi dari angka Provinsi NTB. Hasil ini didorong oleh meningkatnya jumlah tenaga kesehatan di Kota Mataram sebanyak 168 tenaga medis pada tahun 2012 bertambah menjadi 184 tenaga medis pada tahun 2013. Disamping itu, menurunnya angka kematian bayi menunjukkan tingkat kesadaran penduduk di bidang kesehatan yang cukup tinggi dalam memahami pentingnya keselamatan ibu dan bayi yang dilahirkan. Data statistik provinsi NTB tahun 2013 menunjukkan bahwa Angka Kematian Ibu Maternal sebanyak 9 kasus, dan angka kematian bayi sebanyak 25 kasus. Muara dari kualitas kesehatan masyarakat akan tergambarkan dalam Angka Harapan Hidup (AHH) bagi bayi yang baru dilahirkan saat itu. Angka Harapan Hidup (AHH) Kota Mataram telah mencapai 67,13 tahun, artinya bahwa peluang bayi yang dilahirkan pada saat itu akan berpeluang hidup selama 67,13 tahun yang akan datang. Setiap tahunnya AHH Kota Mataram mengalami peningkatan. Pada tahun 2009, AHH Kota Mataram pada posisi 66,15 tahun menjadi 67,13 di tahun 2013.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 14
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Peningkatan signifikan terjadi pada rasio layanan infrastruktur kesehatan, dengan bertambahnya jumlah Puskesmas dari 10 pada tahun 2012 menjadi 11 puskesmas pada tahun 2013, beroperasinya Puskesmas Rawat Inap Pejarakan di Kecamatan Ampenan menambah jumlah Puskesmas Rawat Inap dari 4 unit menjadi 5 unit. Penambahan unit Puskesmas Rawat Inap menjadikan rasio layanan Puskesmas dengan cakupan wilayah di tingkat Kecamatan capaiannya melampaui dari target sebesar 13,33 persen atau total menjadi sebesar 113,33 persen. Sampai dengan tahun 2013, ketersediaan fasilitas kesehatan di Kota Mataram, antara lain: No 1 2 3
Sarana Kesehatan RSU Pemerintah RSU TNI/Polri RSU Swasta
Jumlah 2 2 5
4 Rumah Sakit Jiwa 5 Rumah Bersalin 6 Balai Kesehatan Mata 7 Klinik 8 Puskesmas Perawatan 9 Puskesmas Non Perawatan 10 Puskesmas Pembantu 11 UP2F 12 Poskesdes 13 Posyandu 14 Poskestren 15 Praktek Dokter Perorangan Sumber: Buklet 20 Tahun Kota Mataram, 2013.
1 7 1 5 4 7 17 1 20 344 12 523
Keterangan RSUD Pemprov NTB & Kota Matam TNI/Polri RS Islam Siti Hajar, RS Saint Antonius, RS Risa, RS Biomedika, RS Harapan Keluarga Pemprov NTB Swasta Pemprov NTB Swasta Pemerintah Kota Mataram Pemerintah Kota Mataram Pemerintah Kota Mataram Swasta Pemerintah Kota/Kabupaten Pemerintah Kota/Kabupaten Swasta Swasta
Dengan adanya Perwal pelayanan kesehatan gratis, seluruh warga Kota Mataram dapat menikmati layanan kesehatan dasar di Puskesmas tanpa dipungut biaya, disamping itu dengan dimilikinya Rumah Sakit sendiri, Pemerintah Kota Mataram berupaya meningkatkan mutu layanan terutama dalam
meningkatkan
layanan
kesehatan
masyarakat
penerima
Jamkesmas/Jamkesda.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 15
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Pada kasus prevalensi gizi buruk pada tahun 2013 hanya terjadi satu kasus gizi buruk, namun sudah tertangani dengan baik. Pada tahun 2013, Pemerintah Kota Mataram menargetkan bahwa tidak ada lagi prevalensi gizi buruk. Langkah penurunan angka kejadian gizi buruk dengan mengefektifkan
pendataan,
kontrol
kejadian,
dan
intervensi
penanganannya. Pada beberapa kasus gizi buruk yang tinggi pada tahuntahun sebelumnya disebabkan oleh ketidaktepatan data yang juga mendata masyarakat di luar wilayah Kota Mataram yang dirawat di Rumah Sakit Kota Mataram. Data Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Provinsi NTB menyebutkan bahwa Kota Mataram sangat rentan bagi penyebaran kasus HIV dan AIDS. Pada tahun 2013, sebanyak 87 jiwa terinfeksi HIV dan 77 jiwa terinfeksi AIDS sehingga total 164 jiwa penduduk yang terinfeksi HIV/AIDS atau sebesar 0,04 persen. Angka ini lebih rendah dari tahun 2012 sebanyak 0,06 persen penduduk yang terinfeksi. Cakupan pertolongan Ibu Bersalin menunjukkan tingkat capaian Sangat Baik dicapai pada tahun 2013 dengan angka capaian mendekati target sebesar 100 persen (99,21 persen). Capaian ini menjadi dampak kebijakan Pemerintah Kota Mataram, atas implementasi program JAMPERSAL (Jaminan Persalinan) untuk semua penduduk yang menggunakan Fasilitas Perawatan Kelas 3, baik di RSU Kota Mataram maupun Puskesmas dan jaringannya. Faktor keberhasilan lainnya adalah meningkatnya Bidan yang telah dilatih PONED, adanya peningkatan sarana PONED di Puskesmas dan jaringannya, adanya pelayanan 24 Jam Persalinan di Puskesmas, serta meningkatkan komunikasi petugas kesehatan dengan sasaran ibu hamil (melalui kontak HP). Dari rasio Rumah Sakit per 10.000 penduduk mengalami peningkatan melampaui target RPJMD sebesar rasio 1 RS untuk 27.733 penduduk, menjadi rasio 1 RS terhadap 40.691 penduduk. Capaian ini sebagai akibat bertambahnya infrastruktur Rumah Sakit baik milik Pemerintah Daerah serta terbangunnya beberapa Rumah Sakit Swasta.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 16
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Cakupan Jamkesmas tidak mengalami perubahan data dari tahun 2008, jumlah penerima Jamkesmas Kota Mataram tetap sebanyak 89.647 jiwa. Namun pada tahun 2013, berdasarkan data dari BPS (PPLS 2012) terdapat peningkatan jumlah penerima Jamkesmas menjadi 108.307 jiwa atau terjadi peningkatan sebanyak 18.660 jiwa atau sebesar 20,81 persen. Rasio tenaga medis masih jauh dari target yang diharapkan sebesar 12,48 persen.
Upaya
untuk
meningkatkan
rasio
tenaga
medis
adalah
mengoptimalkan pemerataan tenaga medis agar tidak hanya terpusat pada Puskesmas pusat kota saja, namun beberapa Puskesmas dan Puskesmas Pembantu termasuk Polindes di pinggiran kota mendapat cakupan medis yang sama dengan di dalam kota. Prevalensi Gizi Buruk mampu diturunkan sebesar 0,5 persen dari target 2 persen tercapai pada tahun 2015. Upaya pencapaian target dilakukan melalui penyuluhan, pemberian bantuan PMT-ASI, serta optimalisasi layanan kesehatan anak di Puskesmas. Untuk
capaian
penanganan
HIV/AIDS
masih
dapat
ditanggulangi
penyebaran sampai sebesar 0,05 persen, jauh dari target yang diinginkan sebesar 2 persen. Kinerja ini menunjukkan perkembangan yang sangat baik, dikarenakan setiap tahun angka penduduk terinfeksi HIV/AIDS mengalami penurunan. Pemerintah Kota Mataram pada tahun 2010 telah membentuk Komisi Penanggulangan HIV/AIDS sehingga penanganan HIV/AIDS dapat lebih optimal. Hal yang sama juga terjadi pada Penanganan Narkoba/NAPZA, dimana capaian kinerja 0,04 persen masih jauh dari target sebesar 2 persen pada akhir periode RPJMD. Kinerja positif ini menjadi indikator meningkatnya upaya
Badan
Narkotika
Nasional
(BNN)
Kota
Mataram
dalam
mengendalikan peredaran Narkoba terutama pada penduduk rentan terhadap penggunaan Narkoba. Upaya preventif dan refresif pengendalian dan pencegahan peredaran Narkoba dilakukan sejak dibentuknya institusi BNN Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 17
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana sampai dengan tahun 2015 sebagaimana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
No
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
INDIKATOR KINERJA SASARAN Angka Kelangsungan Hidup Bayi per 1000 kelahiran hidup Cakupan Pertolongan Persalinan oleh Tenaga Kesehatan Angka Harapan Hidup Prevalensi Gizi Buruk Cakupan Kelurahan UCI Rasio Tenaga Medis per 1.000 penduduk Cakupan Layanan Puskesmas Rasio Rumah Sakit per 10.000 penduduk Cakupan JAMKESMAS Prevalensi HIV/AIDS
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013
RENCANA SESUAI TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015)
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013
%
40,31
39
103,36
%
97,23
98
99,21
Thn % % -
67,13 2,52 97 4,52
68,60 2 100 12,48
97,85 126,00 97,00 36,22
%
1,7
1,5
113,33
RS
1:40.691
1 : 27.733
146,72
Jiwa 89.647 89.647 % 0,05 2 Rata-rata Capaian Sasaran sesuai target RPJMD
Angka Kelangsungan Hidup
100,00 2,50 92,22
Bayi per 1000 kelahiran hidup dapat
ditingkatkan menjadi 40,31 persen dan melampaui target RPJMD sebesar 39 persen. Keberhasilan capaian ini seiring dengan peningkatan cakupan layanan UCI untuk setiap kelurahan sebesar 97 persen dan meningkatknya cakupan komplikasi kebidanan, serta cakupan pertolongan persalinan oleh tenaga
yang
memiliki
kompetensi
kebidanan
di
Puskesmas
dan
jaringannya. Dari rasio Rumah Sakit per 10.000 penduduk mengalami peningkatan melampaui target RPJMD sebesar rasio 1 RS untuk 27.733 penduduk, menjadi rasio 1 RS terhadap 40.691 penduduk. Capaian ini sebagai akibat bertambahnya infrastruktur Rumah Sakit baik milik Pemerintah Daerah serta terbangunnya beberapa Rumah Sakit Swasta.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 18
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Prevalensi Gizi Buruk mampu diturunkan sebesar 0,5 persen dari target 2 persen tercapai pada tahun 2015. Upaya pencapaian target dilakukan melalui penyuluhan, pemberian bantuan PMT-ASI, serta optimalisasi layanan kesehatan anak di Puskesmas. Untuk
capaian
penanganan
HIV/AIDS
masih
dapat
ditanggulangi
penyebaran sampai sebesar 0,05 persen, jauh dari target yang diinginkan sebesar 2 persen. Kinerja ini menunjukkan perkembangan yang sangat baik, dikarenakan setiap tahun angka penduduk terinfeksi HIV/AIDS mengalami penurunan. Pemerintah Kota Mataram pada tahun 2010 telah membentuk Komisi Penanggulangan HIV/AIDS sehingga penanganan HIV/AIDS dapat lebih optimal. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Kesehatan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi Permasalahan : 1. Dinas Kesehatan Kota Mataram a. Tenaga -
Keterbatasan jumlah dan distribusi tenaga kesehatan khususnya tenaga tehnis program sehingga terjadi satu orang merangkap beberapa program/kegiatan. Hal tersebut mengakibatkan kurang optimalnya pelaksanaan program.
-
Terbatasnya tenaga terlatih program kesehatan anak (SDIDTK) sehingga pelayanan kesehatan balita belum optimal.
-
Terbatasnya tenaga bidan di kelurahan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 19
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
b. Sarana -
Terbatasnya lahan di wilayah Kota Mataram yang menjadikan terbatasnya sarana pelayanan kesehatan khususnya poskesdes. Dari 50 kelurahan yang ada jumlah poskesdes masih berjumlah 19 poskesdes.
-
Kantor Dinas Kesehatan masih berstatus pinjam pakai pada Pemerintah Provinsi NTB.
c. Bahan -
Adanya keterbatasan bahan yang diterima seperti misalnya bahan MP ASI dari pusat sehingga tidak seluruh sasaran balita miskin mendapatkan MP ASI.
d. Pelaksanaan Kegiatan -
Sistem pencatatan dan pelaporan khususnya sistem catpor dari sarana pelayanan kesehatan swasta beberapa program pada Dinas Kesehatan tidak lengkap dan belum dikelola dengan baik. Hal tersebut berpengaruh pada hasil capaian program.
-
Tinggi tingkat kepadatan dan mobilisasi di Kota Mataram sehingga mempermudah/mempercepat
penularan
penyakit
menular
khususnya Demam Berdarah dan Chikungunya. -
Pengetahuan orangtua/keluarga atas pemberian gizi yang baik bagi anak masih kurang.
-
Sedikitnya ketersedian pangan bagi keluarga miskin.
-
Perilaku dan budaya masyarakat dalam pengolahan pangan.
2. Rumah Sakit Umum Daerah Kota Mataram -
Terbatasnya jumlah tenaga medis dan dokter spesialis.
-
Minimnya kuantitas dan kualitas sarana dan prasarana rumah sakit khususnya alat-alat kesehatan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 20
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Solusi : 1. Dinas Kesehatan Kota Mataram a. Tenaga -
Mengusulkan formasi kebutuhan tenaga melalui formasi CPNS dan PTT Pusat. Selain itu mengoptimalkan tenaga yang ada dan memanfaatkan tenaga praktek lapangan di Puskesmas.
-
Melaksanakan dan mengusulkan pelatihan dan sosialisasi tehnis bagi tenaga pengelola program melalui APBD dan APBN.
b. Sarana -
Mengusulkan pembangunan poskesdes melalui anggaran non APBD, rehab puskesmas dan pustu melalui anggaran APBD. Selain itu dukungan peralatan kesehatan diusulkan melalui dana DAK.
-
Mengusulkan pengalihan kepemilikan Kantor Dinas Kesehatan.
c. Bahan -
Mengusulkan bantuan bahan MP ASI dari pusat sesuai dengan sasaran balita miskin yang ada.
d. Pelaksanaan Kegiatan -
Meningkatkan intensitas konsultasi pada pihak-pihak terkait dengan pengelolaan keuangan.
-
Meningkatkan monitoring dan bimbingan tehnis program ke Puskesmas dan jaringannya.
-
Melaksanakan konsultasi program ke pemegang program di Provinsi dan Pusat.
-
Meningkatkan
surveilans,
pelacakan
kasus,
penyelidikan
epidemiologi dan penyuluhan kepada masyarakat. -
Meningkatkan koordinasi dengan pemberi pelayanan kesehatan swasta.
-
Meningkatkan koordinasi lintas program dan lintas sektor.
-
Penyuluhan, pendidikan dan promosi gizi untuk keluarga sadar gizi.
-
Pemberian PMT-P bagi keluarga miskin.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 21
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
2. Rumah Sakit Umum Daerah Kota Mataram -
Pengajuan usulan penambahan tenaga medis dan dokter spesialis kepada BKD Kota Mataram untuk mendapatkan prioritas pada formasi seleksi CPNS
-
Pengadaan sarana dan prasarana rumah sakit khususnya alat-alat kesehatan secara bertahap.
3. Urusan Wajib Lingkungan Hidup Penyelenggaraan Urusan Lingkungan Hidup dilaksanakan oleh : -
Dinas Pertamanan Kota Mataram, dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 24.546.499.967,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar
Rp.
4.117.391.125,00
dan
belanja
langsung
sebesar
Rp.
20.429.108.842,00; -
Dinas Kebersihan Kota Mataram, dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 20.814.151.727,67, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar
Rp.
6.712.562.131,00
dan
belanja
langsung
sebesar
Rp.
14.101.589.596,67; dan -
Badan Lingkungan Hidup Kota Mataram, dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 4.448.935.548,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 1.773.220.548,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 2.675.715.000,00.
Secara keseluruhan, anggaran penyelenggaraan urusan lingkungan hidup pada tahun 2013 mencapai Rp. 49.809.587.242,67 dengan realisasi anggaran belanja sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 mencapai Rp. 46.041.157.364,00 atau 92,43% dengan realisasi fisik mencapai 92,43%. A. Program dan Kegiatan Pada
tahun
2013,
implementasi
kebijakan
penyelenggaraan
Urusan
Lingkungan Hidup untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui enam program pokok, terdiri dari : 1. Program
Pengelolaan
Ruang
Terbuka
Hijau
(RTH),
bertujuan
meningkatkan pengelolaan Ruang Terbuka Hijau (RTH).
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 22
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan kebijakan, norma, standar, prosedur dan manual pengelolaan RTH. b. Sosialisasi
kebijakan,
norma,
standar,
prosedur
dan
manual
pengelolaan RTH. c. Penataan RTH. d. Pemeliharaan RTH. e. Penghijauan Ruang Terbuka Hijau. 2. Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan, bertujuan meningkatkan sistem pengelolaan persampahan yang lebih efektif dan efisien sesuai dengan semangat Undang-Undang No. 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Persampahan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyediaan Prasarana dan Sarana Pengelolaan Persampahan. b. Peningkatan Operasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Sarana Persampahan. c. Sosialisasi Kebijakan Pengelolaan Persampahan. d. Peningkatan
Peran
serta
Masyarakat
dalam
Pengelolaan
Persampahan. e. Penyediaan Peralatan Penyedotan Limbah MCK dan Tinja. f.
Penyediaan Sarana dan Prasarana TPA.
g. Penyediaan Sarana dan Prasarana Kebersihan. 3. Program Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup, bertujuan mengendalikan pencemaran dan perusakan lingkungan hidup yang telah, sedang dan akan terjadi sehingga kualitas lingkungan hidup dapat dipulihkan dan terjaga dengan baik. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Koordinasi Penilaian Kota Sehat/Adipura. b. Pemantauan Kualitas Lingkungan. c. Pelaksanaan Pengawasan Kebijakan Bidang Lingkungan Hidup. d. Pengelolaan B3 dan Limbah B3. e. Pengkajian Dampak Lingkungan. f.
Koordinasi Penyusunan AMDAL.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 23
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
4. Program Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam, bertujuan melindungi semua potensi Sumber Daya Alam agar kualitas lingkungan dapat terjaga dengan baik. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan Ekowisata dan Jasa Lingkungan. b. Konservasi Sumber Daya Air dan Pengendalian Kerusakan SumberSumber Air. c. Pengendalian Dampak Perubahan Iklim. d. Pengendalian dan Pengawasan Pemanfaatan Sumber Daya Alam. 5. Program Peningkatan Pengendalian Polusi, bertujuan melakukan upaya pengendalian polusi yang menyebabkan menurunnya kualitas lingkungan hidup sekaligus mencegah menurunnya kualitas lingkungan pada tingkat yang lebih mengkhawatirkan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan
Tempat
Pembuangan
Benda
Padat/Cair
Yang
Menimbulkan Polusi. b. Penyuluhan dan pengendalian polusi dan pencemaran. B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang lingkungan hidup dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan urusan lingkungan hidup yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang
dalam
RPJMD
Kota
Mataram
Tahun
2012-2015,
yaitu
“Meningkatnya Ketersediaan Kawasan Resapan Air”. Tabel 4.4. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Ketersediaan Kawasan Resapan Air” No 1
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Rasio % 80 72,50 Ketersediaan kawasan resapan air Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2012 90,63
Tahun 2013 Target
Realisasi
80
73,15
90,63 90,63
CAPAIAN KINERJA 2013 91,44
91,44 91,44
IV - 24
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Posisi Kota Mataram sebagai hilir aliran sungai di Pulau Lombok menjadi peluang terjadinya genangan atau banjir. Terdapat 4 sungai besar yang melintasi wilayah Kota Mataram, yang kesemuanya bermuara di sepanjang pantai Ampenan – Selat Lombok. Dalam upaya preventif mengatasi permasalahn genangan, maka dibutuhkan ketersediaan kawasan resapan air. Kawasan resapan air didukung oleh ketersediaan sumur-sumur resapan. Pada tahun 2012, kawasan sumur resapan dibandingkan dengan luas kota Mataram hanya 0,03 persen atau seluas 3.000 meter persegi, persentase luasan ini menurun pada tahun 2013 menjadi seluas hanya 0,01 persen atau 9.200 meter persegi. Sumur resapan yang dibangun di empat lingkungan, antara lain: Lingkungan Kebon Bawak Barat, Lingkungan Sukaraja Timur Perluasan, Lingkungan Pejarakan, dan Lingkungan Rembiga. Masing dengan diameter 1,2 meter dan kedalaman 3 meter. Disamping sumur resapan juga dibangun BIOPORI sebanyak 1.000 unit dan alat pengebor 100 unit. Guna meningkatkan ketersediaan kawasan resapan air, Badan Lingkungan Hidup Kota Mataram melalui Program Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam, akan menambah cakupan BIOPORI atau SUMUR RESAPAN pada titik strategis yang rawan genangan ataupun banjir di 50 kelurahan. Konservasi Sumber Daya Alam (SDA) juga dengan mengoptimalkan ruang terbuka hijau yang ada di Kota Mataram. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
No
1
RENCANA SESUAI REALISASI DENGAN INDIKATOR AKUMULASI TARGET SATUAN KINERJA SASARAN SD. TAHUN AKHIR 2013 RPJMD (TAHUN 2015) Ketersediaan kawasan resapan air % 10,00 15,00 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 50,00 66,67
IV - 25
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa pencapaian kinerja sampai dengan tahun 2013 adalah sebesar 66,67 persen, jika sampai dengan tahun 2015 maka terdapat kekurangan capaian sebesar 33,33 persen. Guna meningkatkan ketersediaan kawasan resapan air, Badan Lingkungan Hidup Kota Mataram melalui Program Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam, akan menambah cakupan BIOPORI atau SUMUR RESAPAN pada titik strategis yang rawan genangan ataupun banjir di 50 kelurahan. Konservasi Sumber Daya Alam (SDA) juga dengan mengoptimalkan ruang terbuka hijau yang ada di Kota Mataram. Beberapa kegiatan yang dilakukan dalam meningkatkan ketersediaan kawasan resapan air, adalah sebagai berikut : 1. Pemerintah Kota Mataram melakukan pengendalian dalam pemberian Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) dalam pengalihan fungsi lahan terutama pada zona atau kawasan yang menjadi kawasan resapan air. 2. Meningkatkan fungsi kelestarian dan konservasi lingkungan hidup, dengan penyediaan Pohon Pelindung sebanyak 1 paket, dan 1 paket Taman KEHATI di Kelurahan Selagalas. 3. Mengimplementasikan
dokumen
SLHD
dalam
pengkajian
Dampak
Lingkungan. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Lingkungan Hidup Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN
SOLUSI
Dinas Kebersihan Kota Mataram Peningkatan volume sampah tidak
Penambahan sarana dan prasarana
sebanding dengan jumlah sarana dan
dan tenaga kebersihan.
prasarana kebersihan yang tersedia.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 26
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN
SOLUSI
75 % sarana kebersihan utamanya
Melakukan pemeliharaan secara
dump truck yang dioperasionalisasikan
rutin dan melakukan peremajaan
sebagai sarana pengangkutan sampah
sarana dan prasarana secara
berada dalam kondisi tidak laik
bertahap.
operasional. Ketaatan masyarakat terhadap
-
Memberikan sosialisasi dan
peraturan perundang-undangan tentang
pembinaan kepada masyarakat
kebersihan dan peran sertanya dalam
tentang pengelolaan kebersihan.
hal tertib pengelolaan sampah dan
-
Pengenalan dini tentang
pemanfaatan sarana dan prasarana
pemilahan sampah dan teknik
kebersihan masih kurang.
komposting di tingkat masyarakat dan pelajar : a. Sosialisasi b. Penetapan tata cara dalam pengelolaan sampah.
- Kesulitan mencari lahan kosong
- Mengupayakan terrealisasinya
untuk TPS, container dan bin
Pembangunan TPST dan
container.
mengintensifkan pelaksanaan 3R
- Luas lahan TPA sampah saat ini
melalui program LISAN.
masih kurang yaitu dari luas lahan
- Pembentukan Bank Sampah.
TPA yang harus ada sekitar 20 Ha,
- Mengintensifkan sosialisasi
namun yang ada saat ini sekita 8,6
kebersihan.
Ha jadi sisa lahan TPA yang harus disediakan adalah sekitar 11,4 Ha. Dinas Pertamanan Pemenuhan kebutuhan 30% luas RTH.
a) Untuk memenuhi target 30%
Permasalahan yang dihadapi oleh Dinas
luas RTH, dapat dilakukan
Pertamanan Kota Mataram adalah :
melalui pengadaan lahan dan
a) Keterbatasan kemampuan anggaran
penegasan penyediaan RTH
daerah dalam penyediaan lahan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
private oleh masyarakat melalui
IV - 27
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN b) Belum adanya regulasi yang spesifik yang menetapkan porsi alokasi RTH dalam ijin pemanfaatan ruang. c) Tidak adanya kewenangan
SOLUSI izin pemanfaatan ruang. b) Untuk mengatasi masalah kemampuan penyediaan lahan diperlukan adanya intervensi
pengadaan lahan sebagai RTH
program dan pendanaan dari
(kewenangan tersebut sebagai
pusat/propinsi.
kewenangan Bagian Umum Setda).
c) Perlunya penetapan secara jelas porsi peruntukan RTH dalam setiap regulasi perizinan pemanfaatan ruang yang memungkinkan seperti IMB. d) Beban tanggung jawab pengadaan lahan RTH dapat dibebankan kepada Bagian Umum Setda sehingga Dinas Pertamanan bertanggung jawab dalam hal pengelolaan/pemanfaatannya saja. e) Dalam rangka mempercepat pencapaian target 30% luas RTH, saat ini Dinas Pertamanan telah melaksanakan penataan RTH dibeberapa lokasi, antara lain : -
Penataan Taman Pangan BTN Kekalik.
-
Penataan Taman Komplek Perumahan Gomong Lama.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 28
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN
SOLUSI -
Penanaman pohon dibeberapa jalur jalan yang dilaksanakan oleh beberapa pihak termasuk penggantian terhadap pohon yang ditebang karena menghalangi akses keluar masuk kendaraan bagi pemilik tanah.
Belum optimalnya peran kebun bibit
Penambahan/perluasan kebun bibit
dalam menunjang kebutuhan RTH kota
dilakukan untuk meningkatkan
yang ideal.
penyediaan bibit pohon penghijauan dan berbagai jenis tanaman hias dengan sistem pembibitan sendiri. Keuntungan lain dari perluasan kebun bibit ini adalah dapat menyediakan penjualan bibit sebagai upaya ekstensifikasi Pendapatan Asli Daerah.
Badan Lingkungan Hidup Kota Mataram Orientasi pengelolaan persampahan
Mengubah orientasi pengelolaan
masih menganut sistem Kumpul-
persampahan dari sistem Kumpul-
Angkut-Buang.
Angkut-Buang menjadi KumpulPilah-Olah.
Masih rendahnya kesadaran pelaku
Meningkatkan intensitas sosialisasi
usaha dan/atau kegiatan untuk
dan bimbingan teknis khusus
membuat dokumen lingkungan
kepada pelaku usaha dan/atau
(UKL/UPL, DPPL dan/atau AMDAL).
kegiatan tentang pentingnya pembuatan dokumen lingkungan untuk mengantisipasi terjadinya kerusakan lingkungan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 29
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN
SOLUSI
Pengelolaan air tanah yang masih
Optimalisasi pengelolaan air tanah
lemah.
melalui inventarisasi jumlah titik, lokasi dan debit air tanah yang dimiliki serta pembuatan regulasi pengelolaan air tanah guna menjamin keberlangsungan kualitas dan kuantitas air tanah.
Kesadaran masyarakat akan pentingnya
Peningkatan frekuensi sosialisasi
lingkungan hidup yang baik dan
tentang pentingnya lingkungan
berkualitas masih lemah.
hidup yang baik dan berkualitas melalui berbagai even/kegiatan.
Jumlah Sumber Daya Manusia (SDM)
Peningkatan jumlah SDM secara
sebagai eksekutor program dan
bertahap.
kegiatan masih terbatas. Alokasi anggaran untuk peningkatan
Peningkatan alokasi anggaran untuk
kapasitas aparatur masih minim.
peningkatan kapasitas aparatur karena peningkatan kapasitas aparatur berkorelasi langsung dengan kualitas output kegiatan yang dihasilkan.
4. Urusan Wajib Pekerjaan Umum Penyelenggaraan Urusan Pekerjaan Umum dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum
dengan
alokasi
anggaran
pada
tahun
2013
sebesar
Rp.
134.472.622.795,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 6.241.063.884,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 128.231.558.911,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 realisasi anggaran belanja Urusan Pekerjaan Umum mencapai Rp. 69.708.543.112,00 atau 51,84% dengan realisasi fisik mencapai 51,84%.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 30
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
A. Program dan Kegiatan Pada
tahun
2013,
implementasi
kebijakan
penyelenggaraan
Urusan
Pekerjaan Umum untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui dua belas program pokok, terdiri dari : 1. Program
Peningkatan Sarana
dan
Prasarana
Aparatur,
bertujuan
meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana aparatur untuk mendukung peningkatan kinerja aparatur dalam penyelenggaraan pemerintahan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan gedung kantor. 2. Program Pembangunan Jalan dan Jembatan, bertujuan meningkatkan kondisi prasarana jalan dan jembatan agar tetap dalam kondisi baik dan mantap guna menunjang kelancaran arus lalu lintas. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan Jalan dan Jembatan. 3. Program Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan dan Jembatan, bertujuan memelihara prasarana jalan secara rutin/berkala agar tetap dalam kondisi baik dan mantap dengan daya dukung, kapasitas dan kualitas yang memadai. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Rehabilitasi/Pemeliharaan Rutin Jalan. b. Rehabilitasi /Pemeliharaan Berkala Jalan. 4. Program Pembangunan Turap/Talud/Bronjong, bertujuan melindungi bantaran sungai dari kerusakan untuk mempertahankan keberlanjutan fungsi sungai sebagai sumber daya air serta mencegah terjadinya erosi/banjir. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan Turap/talud/Bronjong.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 31
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
5. Program Pengembangan dan Pengelolaan Jaringan Irigasi, Rawa dan Jaringan Pengairan Lainnya, bertujuan mewujudkan tercapainya sistem pengelolaan jaringan irigasi dan jaringan pengairan lainnya yang efektif dan efisien serta berkelanjutan guna mempertahankan keberlanjutan fungsinya dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Rehabilitasi/Pemeliharaan Jaringan Irigasi. b. Rehabilitasi/Pemeliharaan Saluran. 6. Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Air Minum dan Air Limbah, bertujuan menjaga ketersediaan sarana dan prasarana air minum guna peningkatan pelayanan dan pemenuhan pemerataan distribusi air minum bagi masyarakat serta terpeliharanya sistem jaringan perpipaan untuk mengurangi tingkat kebocoran air yang terjadi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyediaan Prasarana dan Sarana Air Minum Bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah. 7. Program Pengendalian Banjir, bertujuan melindungi kawasan sekitar muara sungai dan pantai yang rawan terjadi banjir/genangan dan abrasi pantai. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan Tanggul Pengaman Pantai. b. Rehabilitasi / Pemeliharaan Bantaran Sungai. c. Pemeliharaan Kolam Pengendalian Air 8. Program Pemeliharaan Saluran Drainase, bertujuan memelihara kondisi saluran drainase agar tetap dalam kondisi baik dan berfungsi mengalirkan air
guna
mencegah
terjadinya
genangan/banjir
pada
kawasan
permukiman/perkotaan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemeliharaan Saluran Drainase Perkotaan. b. Pemeliharaan Saluran Drainase Lingkungan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 32
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
9. Program Pembangunan Sarana dan Prasarana Perkotaan, bertujuan meningkatkan pembangunan prasarana dan sarana
perkotaan yang
memadai untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan Pasar. b. Pembangunan Sarana dan Prasarana Rekreasi. c. Penataan Kawasan Perkotaan. 10. Program Pembinaan dan Pengawasan Serta Pelayanan Ijin Usaha Jasa Konstruksi, bertujuan meningkatkan pembinaan dan pengawasan serta pelayanan ijin usaha jasa konstruksi guna mendukung penyelenggaraan tertib administrasi bagi usaha jasa konstruksi dan peningkatan kualitas pelaksanaan pembangunan konstruksi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengawasan Pembangunan Konstruksi Untuk Umum Oleh Pihak Swasta. b. Penyusunan Standar Harga Upah /Bahan Pekerjaan Konstruksi. c. Pembinaan dan Pelayanan Penerbitan Ijin Usaha Jasa Konstruksi. d. Penyusunan
dan
Pengadaan
Buku
Standar
Bidang
ke-PU-an,
Bangunan dan Jasa Konstruksi. 11. Program Pembangunan dan Penataan Lingkungan Perumahan, bertujuan meningkatkan kualitas lingkungan perumahan dan permukiman yang sehat dan bersih guna mendukung peningkatan kualitas dan derajat kesehatan masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan
Kualitas
Sarana
Air
Bersih
dan
Sanitasi
Dasar
Lingkungan. b. Peningkatan/Pembangunan Jalan Lingkungan Perumahan. c. Penilaian Kelayakan Bangunan. 12. Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri, bertujuan meningkatkan Kualitas Lingkungan Perumahan dan Permukiman. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan Kualitas Infrastruktur Lingkungan Perumahan dan Permukiman.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 33
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang pekerjaan umum dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Pekerjaan Umum bertujuan untuk mencapai lima sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu : 1. Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik. 2. Meningkatnya Fungsi Saluran Drainase. 3. Meningkatnya Ketersediaan Kawasan Resapan Air. 4. Optimalisasi penataan sempadan sungai dan pantai. 5. Meningkatnya penanganan perumahan tidak layak huni dan kawasan permukiman kumuh. Tabel 4.5. CAPAIAN SASARAN Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Cakupan layanan air bersih Jalan dalam Kondisi Baik
Tahun 2012
Target
Realisasi
38,58
CAPAIAN KINERJA 2012 96,45
40
41,54
CAPAIAN KINERJA 2013 103,85
318.524
99,86
319.000
256.453
80,25
SATUAN
Target
Realisasi
%
40
km
319.000
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
Tahun 2013
95,49 95,49
94,70 94,70
Cakupan layanan air bersih sebagai salah satu komponen layanan dasar masyarakat mengalami peningkatan jumlah pelanggan. Dari 402.843 jiwa penduduk, jumlah rumah tangga 110.175 RT pada tahun 2012 menjadi 111.288 RT pada tahun 2013, dengan jumlah pelanggan air minum 42.512 pelanggan (38,58 persen dari total RT) menjadi 46.231 pelanggan (41,54 persen), pelanggan terbanyak adalah rumah tinggal sebanyak 40.788 pelanggan. Hingga saat ini kebutuhan air minum PDAM masih diakses dan disuplai dari mata air Sarasuta, Ranget dan Saraswaka di Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat. Untuk mengoptimalkan penyediaan air bersih, pada tahun mendatang Kota Mataram dapat memanfaatkan sumber daya air yang dimiliki. Kota Mataram memiliki potensi air tanah (aquifer) yang cukup besar. Hal ini dapat dilihat di beberapa bagian wilayah Kota Mataram, seperti Kelurahan Rembiga dan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 34
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kelurahan Sayang-sayang. Kedalaman air tanah di Kota Mataram antara 5–7 meter, kecuali di beberapa lokasi, seperti: Cakranegara, Monjok dan Dasan Agung bagian utara kedalaman air tanah mencapai 15 meter. Kinerja di bidang bina marga ditunjukkan dengan telah dibukanya jalan tembus dari ruas jalan Bung Hatta menuju jalan jenderal Sudirman sepanjang 2,4 Km. Akses jalan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi ekonomi masyarakat disekitarnya. Selanjutnya terkait dukungan program dan kegiatan dalam pencapaian indikator sasaran strategis meningkatnya fungsi saluran drainase diuraikan sebagai berikut. Tabel 4.6 CAPAIAN SASARAN Meningkatnya Fungsi Saluran Drainase No 1
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
Tahun 2012 Target
Realisasi
Cakupan drainase % 75 71.32 dalam kondisi baik Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 95.09
Tahun 2013 Target
Realisasi
78,5
88,28
95,09 95,09
112,46 112,46
Klimatologi Kota Mataram umumnya merupakan daerah yang beriklim tropis, musim hujan antara bulan Oktober sampai dengan bulan April dengan curah hujan rata-rata sebesar 1.256,66 mm/tahun, dan jumlah hari hujan relatif yakni 110 hari/tahun, curah hujan tertinggi tercatat pada bulan Desember sebesar 302 mm dan jumlah hari hujan terbanyak juga terjadi pada bulan Desember sebanyak 29 hari. Kondisi topografi Kota Mataram yang sebagian besar merupakan daerah datar-landai dan dilalui oleh empat sungai besar, menyebabkan tiap daerah aliran sungai tersebut menjadi daerah rawan longsor terutama di musim penghujan.
Selain bencana longsor, beberapa titik di Kota Mataram
terutama di Kecamatan Sekarbela, Mataram, dan Cakranegara kerap terjadi genangan dan banjir. Genangan air ini, selain disebabkan oleh kondisi topografi yang cenderung datar, juga disebabkan oleh banyaknya saluran drainase yang tidak berfungsi secara optimal. Beralihnya fungsi dari saluran irigasi menjadi drainase/air buangan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2013 112,46
IV - 35
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Namun hal ini tidak berarti bahwa Kota Mataram terbebas dari genangan. Genangan yang kerap terjadi saat ini disebabkan oleh beberapa faktor yaitu: 1.
Banjir kiriman yang berasal dari daerah hulu yang mengalir melalui sungai-sungai yang ada di Kota Mataram sehingga sering kali sungaisungai tersebut meluap (over toping) dan mengakibatkan genangan di wilayah sekitarnya,
2.
Terjadinya
penyempitan
mulut-mulut/muara
sungai
dan
sering
berpindah-pindah. 3.
Penutupan saluran yang tidak mengikuti petunjuk teknis dari instansi terkait.
4.
Perubahan fungsi lahan dari daerah persawahan/peresapan menjadi kawasan hunian/ekonomi.
5. Kurangnya kesadaran masyarakat akan pentingnya saluran drainase serta pemeliharaanya. Seringkali genangan terjadi karena saluran tidak dapat menampung air hujan karena dipenuhi oleh sampah. Kota Mataram memiliki 12 titik rawan genangan dengan air tergenang kurang dari 6 jam. Faktor penyebab terjadinya genangan selain alih fungsi lahan juga karena akses jalan kurang memadai, idealnya setiap per 10 meter jalan harus tersedia lubang drainase jalan. Untuk mencapai target 2013, Kota Mataram bebas genangan di 12 lokasi rawan genangan tersebut, mulai tahun 2012 telah dilakukan pembuatan dan perbaikan saluran drainase sepanjang 18,6 Km dari Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPID) sebesar 9,7 milyar rupiah, dan sepanjang 4,7 Km berasal dari APBD Kota Mataram sebesar 2,3 milyar rupiah. Pada tahun 2012, drainase dalam kondisi baik terealisasi sebesar 71,32 persen dari target 75,00 persen, dengan panjang drainase dalam kondisi baik sepanjang 173.946 meter, dan drainase dalam kondisi kurang baik atau tersumbat sepanjang 49.880 meter. Efektivitas penanganan genangan dan banjir dilakukan melalui normalisasi saluran drainase baik di jalan utama, juga drainase di permukiman dan perumahan penduduk. Titik-titik genangan pada tahun 2013 mulai berkurang. Dengan
meningkatnya
cakupan
drainase
dalam
kondisi
baik
akan
memberikan dampak berkurangnya jumlah titik genangan di Kota Mataram. Pada tahun 2012 terdapat 16 titik genangan dan dengan pelaksanaan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 36
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
program Pemeliharaan Saluran Drainase terutama dengan diperolehnya anggaran Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPID) pada tahun 2012 titik-titik genangan tersebut dapat terselesaikan. Sedangkan untuk tahun anggaran 2013 jumlah titik genangan dapat diselesaikan sebanyak 9 titik. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
No
1
INDIKATOR KINERJA SASARAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013
SATUAN
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 100,00
Cakupan drainase dalam kondisi % 112,46 baik Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 92,46 92,46
Dari tabel diatas diketahui bahwa capaian kinerja telah mencapai 92,46 persen dari target 100 persen seluruh drainase Kota Mataram dalam kondisi baik atau berfungsi. Capaian ini mengartikan bahwa upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Mataram melalui Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pertamanan, serta satuan kerja terkait lainnya telah menunjukkan kinerja yang positif untuk mengatasi permasalahan genangan dan banjir yang terjadi di Kota Mataram. Dalam meningkatkan capaian kinerja pada indikator cakupan drainase dalam kondisi
baik,
melalui
Program
Pengendalian
Banjir,
dan
Program
Pemeliharaan Saluran Drainase, target yang diinginkan adalah: Menurunkan persentase luas genangan menjadi 4,45 persen, dan meningkatnya fungsi drainase sebesar 70 persen. Pencapaian Indikator kinerja dilakukan melalui : 1. Meningkatkan cakupan drainase yang masih belum optimal fungsinya, dengan melakukan normalisasi alur sungai dan pembanguan jetty, memperbesar dimensi dan levelling pada saluran pembuang, melalui Pemeliharaan Saluran Drainase Perkotaan Pengurasan,
Pengangkutan
sampah
dan
secara rutin (Penggalian, pengangkutan
sediment)
sepanjang 7419 meter dengan saluran drainase perkotaan yang dibuat dan diperbaiki sepajang 798 meter.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 37
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
2. Pengadaan
Penutup
Manhole
yang
diadakan
sejumlah
50
unit,
selanjutnya melakukan pemeliharaan Saluran Drainase Lingkungan dengan output Saluran drainase lingkungan yang dibuat dan diperbaiki sepanjang
2966 meter dan saluran drainase yang dinormalisasi
sepanjang 700 meter. 3. Pemantapan peran tenaga lapangan (pasukan biru Dinas PU) untuk normalisasi drainase dan mengatasi saluran yang tidak berfungsi, dan Pelaksanaan gotong-royong membersihkan saluran yang dilaksanakan oleh aparat pemerintah dan masyarakat. Terkait dukungan program dan kegiatan dalam pencapaian indikator sasaran strategis Optimalisasi penataan sempadan sungai dan pantai diuraikan sebagai berikut. Tabel 4.7. CAPAIAN SASARAN Optimalisasi penataan sempadan sungai dan pantai No 1
Tahun 2012
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
Target
Realisasi
Rasio sempadan sungai dan pantai yang dipakai bangunan liar
-
13,06
7,03
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 53,83
Tahun 2013 Target
Realisasi
13,06
9,94
53,83 53,83
76,11 76,11
Abrasi pantai terjadi karena tergerusnya pantai oleh gelombang atau ombak tinggi pada waktu tertentu yang terus menerus. Hal ini dikarenakan pantai tidak memiliki penahan gelombang, sehingga mempercepat proses terjadinya abrasi pantai. Kawasan yang rawan abrasi pantai di Kota Mataram adalah wilayah pesisir yang telah disebutkan di atas. Salah satu dampak abrasi pantai adalah terjadinya intrusi air laut yang dapat mempengaruhi kondisi air tanah di wilayah Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2013 76,11
IV - 38
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dengan panjang pantai 9,1 kilometer mengharuskan Kota Mataram melakukan upaya menjaga pantai dari abrasi maupun bangunan liar. Aktivitas pantai harus mengarah pada pelestarian sumber daya alam pantai yang ada, yang dilakukan melalui pembinaan kelompok nelayan dan relokasi perumahan nelayan. Pada tahun 2013, Pemerintah Kota Mataram sudah merelokasi perumahan nelayan dan menyiapkan rumah sebanyak 50 unit. Terkait sungai dan sempadannya, Kota Mataram dialiri empat sungai utama dan potensial sebagai sumber daya air, yaitu: Sungai Jangkok, Sungai Ancar, Sungai Brenyok, dan Sungai Midang, yang hulunya berada di sekitar lereng Gunung Rinjani dan bermuara di Pantai Ampenan (Selat Lombok) yakni batas bagian barat wilayah Kota Mataram. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut:
No
1
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 40,00
Rasio sempadan sungai dan 76,11 pantai yang dipakai bangunan liar Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 52,55 52,55
Dalam RKPD Kota Mataram tahun 2014, arah strategis daya dukung infrastruktur perkotaan dalam pencapaian Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia, dan Pengembangan Ekonomi Rakyat, maka dibutuhkan perhatian pada tiga komponen penting yaitu Jalan, Drainase, dan Permukiman. Mengingat kebutuhan akan perbaikan kualitas hidup masyarakat ada pada komponen permukiman, maka upaya penanganan oleh Pemerintah dilakukan melalui penataaan kawasan sempadan sungai. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Pekerjaan Umum Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 39
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN
SOLUSI
Jika dibandingkan dengan tahun 2012, Melaksanakan alokasi
anggaran
tahun
koordinasi
dengan
2013 PIP dan melakukan pembenahan
mengalami kenaikan sebesar 160,20 %. serta
pemenuhan
kelengkapan
Namun realisasi keuangan pada tahun administrasi. 2013
mengalami
penurun
menjadi
sebesar 52,44 % dan realisasi fisik sebesar 54,70 %. Rendahnya capaian realisasi keuangan dan fisik disebabkan karena
adanya
anggaran
dari
PIP
sebesar Rp. 60.000.000.000,- untuk kegiatan Peningkatan Jalan yang tidak jadi direalisasikan. Dana dari PIP (Pusat Investasi Pemerintah) tersebut tidak dapat direalisasikan karena pada Tahun 2013
masih
pemenuhan
dalam
masa
kelengkapan
proses dokumen
antara lain Surat Pengajuan, Proposal, Perencanaan Feasibility
dan
Study
DED, Rincian
AMDAL, Keuangan
Daerah, UKL/UPL, dan lain sebagainya untuk
persiapan
proses
evaluasi/verifikasi oleh Badan Pengawas PIP pada tahun 2014. Masih kurangnya kepedulian dan
Sosialisasi program/kegiatan mulai
partisipasi masyarakat dalam
dari tingkat lingkungan, kelurahan
memelihara infrastruktur yang telah
dan kecamatan.
dibangun. Hal ini dapat dilihat dari masih banyaknya masyarakat kita yang memanfaatkan sungai dan saluransaluran drainase yang ada sebagai tempat pembuangan sampah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 40
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
5. Urusan Wajib Penataan Ruang Penyelenggaraan Urusan Penataan Ruang dilaksanakan oleh Dinas Tata Kota dan Dinas Pertamanan dengan alokasi anggaran belanja pada tahun 2013 sebesar Rp. 13.715.361.783,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 3.093.631.483,00 dan anggaran belanja langsung sebesar Rp. 10.621.730.300,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 realisasi anggaran belanja urusan penataan ruang mencapai Rp. 11.398.245.663,00 atau 83,11% dengan realisasi fisik mencapai 83,11%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan urusan penataan ruang untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RPKD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui enam program pokok, terdiri dari : 1. Program Perencanaan Tata Ruang, bertujuan menyediakan informasi pengendalian syarat zoning kawasan dan informasi Tata Ruang Kota yang Faktual untuk pengawasan dan pengendalian Tata Ruang Kota. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang Kawasan (RDTRK). b. Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan Pemanfaatan Ruang. 2. Program Pemanfaatan Ruang, bertujuan menghimpun data dan informasi mengenai pemanfaatan ruang Kota Mataram yang Faktual sebagai bahan penyusunan kebijakan perizinan pemanfaatan ruang. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Survey dan Pemetaan. b. Penyusunan Kebijakan Perizinan pemanfaatan ruang. 3. Pengendalian
Pemanfaatan
Ruang,
bertujuan
meningkatkan
tertib
pemanfaatan tata ruang sesuai RUTRK, Dokumen Pemetaan Ruas Jalan Utama dan Prosedur Layanan Ijin Mendirikan Bangunan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan kebijakan pengendalian pemanfaatan ruang. b. Penyusunan Prosedur dan Manual Pengendalian Pemanfaatan Ruang.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 41
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
c. Pengawasan Pemanfaatan Ruang. d. Koordinasi dan Fasilitasi Pengendalian Pemanfaatan Ruang. e. Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan. 4. Program Penataan dan Pemeliharaan Ornamen Kota dan Reklame, bertujuan meningkatnya kinerja penataan dan pemeliharaan ornamen kota dan reklame. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Dekorasi Kota. b. Pengelolaan Layanan Isi Reklame. c. Penyediaan Sarana dan Prasarana Dekorasi Kota. 5. Program
Peningkatan
dan
Pemeliharaan
Fasilitas
PJU,
bertujuan
meningkatkan kemampuan operasional pelayanan penerangan jalan umum. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemeliharaan Sarana dan Prasarana PJU. b. Pemasangan Tiang dan Kap Lampu PJU. 6. Program
Pemeliharaan/Pengelolaan
Pemakaman,
bertujuan
melaksanakan penataan dan meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana di areal pemakaman. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan, Pemeliharaan dan Penataan Areal Pemakaman. B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang penataan ruang dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Penataan Ruang yang bertujuan untuk mencapai sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015, yaitu meningkatkan efektivitas pemanfaatan dan pengendalian ruang yang berwawasan lingkungan hidup; dan meningkatkan ketersediaan media ekspresi dan ruang publik.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 42
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.8. CAPAIAN SASARAN “Meningkatkan Efektivitas Pemanfaatan dan Pengendalian Ruang yang Berwawasan Lingkungan Hidup” No 1 2
3
4
INDIKATOR KINERJA SASARAN
Tahun 2012
Target
Realisasi
12,48
CAPAIAN KINERJA 2012 74,29
15,30
13,00
CAPAIAN KINERJA 2013 84,97
20,00
18,15
90,75
20,00
19,35
96,75
%
85,00
76,15
89,58
87,00
85,12
97,83
%
5,00
7,83
63,86
5,00
8,22
60,82
SATUAN
Target
Realisasi
Ruang Terbuka Hijau (RTH) Rasio Tempat Pemakaman Umum (TPU)
%
16,80
-
Bangunan yang memiliki Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) Alih fungsi lahan pertanian
Rata-rata Capaian Kinerja Sasaran Kinerja Capaian Sasaran
Tahun 2013
79,62 79,62
85,09 85,09
Isu pemanasan global menjadi poros sentral dalam upaya kembali merestorasi alam sebagai sahabat bagi semua makhluk hidup termasuk manusia.
Menjawab
isu
tersebut,
Pemerintah
Kota
Mataram
tetap
mempertahankan penetapan Car Free Day setiap minggu pagi di kawasan Udayana. Selain itu, kampanye Gerakan Mataram Bersepeda dilakukan guna menekan angka polusi udara di Kota Mataram yang umumnya disebabkan oleh peningkatan jumlah kendaraan bermotor. Kota Mataram dengan luas 6.130 hektar membutuhkan 20 persen Ruang Terbuka Hijau (RTH) setara dengan luas 460,86 hektar. Saat ini RTH Kota Mataram
mencapai
12
persen
sehingga
dibutuhkan
upaya
guna
meningkatkan persentase RTH Kota Mataram yang ditargetkan sebesar 20 persen atau setara dengan kebutuhan 41 titik RTH. Saat ini kebutuhan RTH dipenuhi baru 12 persen sehingga 8 persen RTH harus dipenuhi. Pada tahun 2012, luas RTH Publik yang ada di Kota Mataram seluas 765,07 hektar dari luas wilayah Kota Mataram sebesar 6.130 Km2.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 43
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Sesuai dengan amanat Undang-Undang 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang yang mewajibkan ketersediaan Ruang Terbuka Hijau (RTH) sebesar 30 persen, maka Pemerintah Kota Mataram melakukan penambahan luasan RTH pada areal tanah pecatu, serta penataan kembali taman-taman kota yang ada sebanyak 15 taman. Dari hasil analisa RTRW Kota Mataram 2010-2013, Luasan RTH dikalikan Koefisien Dasar Hijau (KDH) diperoleh luasan sebesar 1.646,51 hektar atau setara dengan 26,86 persen. Dalam menghitung RTH terbagi menjadi dua kategori, yaitu : 1. RTH Publik, terdiri dari: Taman Kota, Hutan Kota, Pemakaman, Lapangan Olahraga, RTH Jalan, RTH Sempadan Sungai, RTH Sempadan Pantai seluas 2.958,45 hektar. 2. RTH Privat, terdiri dari RTH perumahan dan kawasan Permukiman dan Bangunan Lainnya seluas 2.938 hektar. Di tahun 2013, dilaksanakan pula Gerakan Cinta Kota Hijau dengan penyediaan 2.000 bibit pohon pelindung per tahunnya, serta optimalisasi
Program Pembangunan Kota Hijau (P2KH) dengan menggandeng BUMD, komunitas sekolah, dan masyarakat. Dengan diimplementasikannya program ini, diharapkan tujuan pemulihan kondisi lingkungan, berkurangnya tingkat pencemaran udara dan meningkatnya kawasan resapan air dalam jangka panjang akan tercapai. Terkait indikator alih fungsi lahan, lahan pertanian yang beralih fungsi menjadi non pertanian cukup tinggi di Kota Mataram. Hal ini dibuktikan dengan berkurangnya lahan pertanian seluas 4,8 Ha atau 480 meter persegi per tahun sejak tahun 2009. Jika dibandingkan dengan luas Kota Mataram 6,130 Km2, maka terjadi alih fungsi lahan sebesar 7,83 persen per tahunnya. Jika dihitung secara keseluruhan maka luas yang tersisa pada kondisi pada tahun 2012 adalah 5,170 Km2. Tingginya pengalihan fungsi lahan disebabkan oleh tingginya permintaan pemanfaatan lahan pertanian menjadi non pertanian. Pada tahun 2013 kondisi lahan pertanian Kota Mataram mencapai 2.231 hektar atau sekitar 36,39 persen dari luas Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 44
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Indikator rasio tempat pemakaman umum menunjukkan saat ini jumlah areal pemakaman yang ada di wilayah Kota Mataram sebanyak 51 areal pemakaman dengan luas sebesar 197.181 meter persegi. Jumlah dan areal pemakaman yang ada saat ini sudah cukup memadai. Terkait dengan indikator bangunan yang memiliki Ijin Mendirikan Bangunan (IMB), berdasarkan data yang tercatat per Desember 2013, bangunan yang belum memiliki IMB diperkirakan sebanyak 50 persen dari jumlah bangunan yang ada di Kota Mataram. Sehingga dengan persentase tersebut, jumlah Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Mataram masih belum optimal diperoleh dari penarikan Retribusi Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) sehingga perlu dilakukan upaya-upaya strategis untuk mendorong peningkatan PAD dari sektor IMB. Namun demikian, sebagai salah satu sumber PAD, realisasi Retribusi IMB pada tahun 2013 melebihi target sebesar 154,36 persen, sementara untuk jenis Retribusi Daerah lainnya belum ada realisasi, sebagaimana diuraikan pada tabel dibawah ini : Jenis Retribusi
Target (Rp.) 2.255..000.000 7.500.000 25.000.000 -
Retribusi IMB Cetak Peta Kekayaan Daerah/Sewa Lahan Leges Jasa atas Pekerjaan Sumbangan Pihak Ketiga/ILOK Sumber: Dinas Tata Kota, 2013
Adanya
kegiatan
PEMUTIHAN
IMB
(PIMB),
Realisasi
%
3.530.963.211 -
yang
bertujuan
154,36 -
untuk
memberikan kesempatan kepada masyarakat yang belum memiliki IMB terhadap
bangunan-bangunan
yang
telah
terbangun
untuk
dapat
memperoleh IMB dengan biaya 50 persen dari IMB Reguler dan dibebaskan dari kewajiban membayar Retribusi Galian C. Kegiatan Pemutihan IMB dilakukan di 6 Kecamatan yang ada di Kota Mataram, yaitu Kecamatan Ampenan, Mataram, Cakranegara, Sekarbela, Selaparang, dan Sandubaya. Sedangkan untuk tahun 2013, kegiatan Pemutihan IMB dengan sasaran unit bangunan sebanyak 2.373 unit dengan realisasi sebanyak 1.762 unit. Dari data tersebut, dilihat penurunan realisasi kegiatan pemutihan IMB antar
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 45
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
tahun 2012 sebanyak 146 unit dan di tahun 2013 sebanyak 199 unit bangunan atau sebesar 36,30 persen. Bangunan yang belum memiliki IMB diperkirakan sebanyak 50%. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
No 1 2 3 4
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULAS I SD. TAHUN 2013 63,83 68,38
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (2015) 80,00 73,50
Ruang Terbuka Hijau (RTH) % Rasio Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bangunan yang memiliki Ijin % 89,79 94,50 Mendirikan Bangunan (IMB) Alih fungsi lahan pertanian % 60,82 30,00 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
PERSENTAS E CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 79,79 93,03
Dari tabel diatas dapat diketahui bahawa tingkat capaian sesuai target RPJMD baru mencapai 79,29 persen, sisa persentase capaian sebesar 20,71 persen akan diupayakan untuk dicapai melalui optimalisasi pelaksanaan program dan kegiatan yang terkait dengan perijinan (IMB) yang dikelola oleh KPPT dan Dinas Tata Kota, penataan RTH (Dinas Pertamanan), Pengendalian Alih Fungsi Lahan (Bappeda dan Dinas Tata Kota). Beberapa
program yang berkaitan dengan pencapaian kinerja tersebut,
adalah : 1. Program Pemeliharaan/Pengelolaan Pemakaman. 2. Program Perencanaan Pembangunan Daerah. 3. Program Perencanaan Tata Ruang. 4. Program Pengendalian Pemanfaatan Ruang. Dalam rangka meningkatkan sinergitas program, koordinasi antar masingmasing
SKPD
ditingkatkan,
pembentukan
FORUM
PERENCANA
yang
beranggota seluruh Kasubbag Perencanaan SKPD dapat dijadikan sebagai wahana menyatukan pemikiran sebagai bahan referensi arah program dan masukan dalam penetapan kebijakan pembangunan daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 46
95,02 49,32 79,29
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.9. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya ketersediaan media ekspresi dan ruang publik” No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Cakupan ketersediaan ruang public Cakupan ketersediaan fasilitas media ekspresi
Tahun 2012
Target
Realisasi
87,00
CAPAIAN KINERJA 2012 91,58
95
93,50
CAPAIAN KINERJA 2013 98,42
89,00
93,64
95
94,60
99,58
SATUAN
Target
Realisasi
%
95
%
95
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
Tahun 2013
92,61 92,61
99,00 99,00
Penggunaan lahan untuk ruang publik seperti taman, terjadi penurunan dari 6,10 hektar pada tahun 2012 menjadi 6,07 hektar. Hal ini menggambarkan bahwa terjadi pengurangan luas taman yang dimiliki Kota Mataram. Saat ini terdapat 30 lokasi taman didukung dengan 344.688 m2 hutan kota. Dalam rangka meningkatkan cakupan ruang publik dan fasilitas media ekpresi
maka
Pemerintah
Kota
Mataram
melakukan
upaya
dengan
mengeluarkan kebijakan kepada para pengembang (developer) perumahan untuk menyediakan fasilitas ruang publik atau ruang ekspresi bagi penghuni perumahan. Kebijakan ini setidaknya mengingatkan bahwa kebutuhan ruang publik dan media ekspresi telah menjadi kebutuhan masyarakat perkotaan. Disamping itu, untuk beberapa fasilitas media ekpresi yang sudah ada, dioptimalkan fungsinya melalui penanganan langsung oleh SKPD Dinas Pertamanan Kota Mataram selaku leading sektor dalam dekorasi dan penataan ruang kota. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut: No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
Cakupan ruang public Cakupan fasilitas media ekspresi
buah buah
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 14 2
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 35 10
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 40,00 20,00
Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 47
30,00
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa capaian kinerja sampai dengan tahun 2013 sebesar 30,00 persen, masih dibutuhkan beberapa tambahan titik ruang ekpresi sehingga dapat mencukupi rasio penduduk dengan jumlah ruang ekpresi dan ruang publik. Dalam rangka meningkatkan cakupan ruang publik dan fasilitas media ekpresi
maka
Pemerintah
Kota
Mataram
melakukan
upaya
dengan
mengeluarkan kebijakan kepada para pengembang (developer) perumahan untuk menyediakan fasilitas ruang publik atau ruang ekspresi bagi penghuni perumahan. Kebijakan ini setidaknya mengingatkan bahwa kebutuhan ruang publik dan media ekspresi telah menjadi kebutuhan masyarakat perkotaan. Disamping itu, untuk beberapa fasilitas media ekpresi yang sudah ada, dioptimalkan fungsinya melalui penanganan langsung oleh SKPD Dinas Pertamanan Kota Mataram selaku leading sector dalam dekorasi dan penataan ruang kota. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Penataan Ruang Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN
SOLUSI
Dinas Pertamanan Belum optimalnya pengelolaan
Untuk meningkatkan pelayanan
penerangan jalan umum. Hal ini
diperlukan sistem penanganan
disebabkan oleh tingginya tingkat
maksimal dengan menambah atau
kerusakan dan terbatasnya sarana
meningkatkan motivasi dan SDM
pendukung yang ada berupa mobil
yang telah ada dan/atau
tangga.
menyerahkan sebagian beban tersebut kepada pihak ketiga melalui kontrak kerja penyediaan jasa.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 48
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN
SOLUSI
Tingginya tagihan rekening PJU yang
Untuk menekan tingginya
disebabkan tingginya pemakaian daya
pembayaran rekening PJU yang
PJU
disebabkan oleh tingginya pemakaian PJU dilakukan penggantian lampu PJU Berkapasitas besar dengan daya 250 VA menjadi Lampu hemat energi Son-T dengan daya 150 VA dengan intensitas pencahayaan yang lebih baik, dan terhadap lampu kontrak daya dilakukan Meterisasi pada kompleks perumahan dengan tingkat pembayaran yang relatif tinggi seperti BTN Sweta, BTN Pagutan dll.
Masih tingginya angka pemasangan PJU
Untuk menekan pemasangan PJU
kontrak daya oleh masyarakat.
kontrak daya diupayakan pemasangan lampu lingkungan dengan pola swadaya daya listrik (perangkat PJU diadakan dan dibangunkan oleh pemerintah dan daya diambil dari masing-masing warga). Upaya ini harus mendapatkan dukungan dari semua pihak baik eksekutif maupun legislatif untuk memberikan contoh kepada masyarakat.
Belum efisiennya pengelolaan reklame.
Untuk lebih efisiennya pengelolaan reklame, akan dilakukan lelang titik reklame dan pembangunan sistem informasi perizinan reklame serta
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 49
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN
SOLUSI memperketat perpanjangan izin. Dengan sistem lelang titik dimungkinkan penawaran yang optimal terhadap titik-titik reklame. Dengan dukungan sistem informasi administrasi perizinan dapat dilakukan pengendalian pemasangan dan pembayaran pajak reklame lebih tertib, efektif dan efisien.
Dinas Tata Kota-Kota Mataram Kurangnya juklak dan juknis tentang
Mengusahakan terbitnya rancangan
penerbitan ILOK.
juklak untuk tata cara penerbitan ijin guna menjadi Standar Pelayanan Minimum (SPM).
Rendahnya tingkat pemahaman dan
Melaksanakan sosialisasi kebijakan,
kesadaran masyarakat tentang ILOK
norma, standar, prosedur dan
dan IMB.
manual tata cara penerbitan ijin ke masyarakat.
Tumbuhnya fisik kota yang cendrung ke
Mewajibkan kepada pengembang
arah selatan (pinggiran kota) rawan
permukiman formal (depelover)
terhadap alih fungsi lahan pertanian
menyediakan 10-20% lahan untuk
dan penyediaan pangan. Ketersediaan
fasilitas umum dan ruang terbuka
lahan yang sudah sangat menyusut
hijau.
semakin membebani penyediaan ruang terbuka. Inkonsistensi kebijakan dan strategi
Kebijakan anggaran pembangunan
tata ruang kota yang sudah diterapkan
kota juga perlu didorong untuk
serta lemahnya fungsi pengawasan
memberikan porsi yang cukup
dalam pelaksanaan pembangunan kota
signifikan dalam upaya pelestarian
menyebabkan kuantitas dan kualitas
lingkungan pada umumnya dan
RTH semakin menurun.
penyediaan RTH kota pada khususnya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 50
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
6. Urusan Wajib Perencanaan Pembangunan Penyelenggaraan Urusan Perencanaan Pembangunan dilaksanakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Mataram dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 10.279.702.963,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 2.821.797.063,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 7.457.905.900,00. Sampai dengan akhir tahun 2013, realisasi anggaran
belanja
urusan
perencanaan
pembangunan
mencapai
Rp.
6.540.374.090,00 atau 63,52% dengan realisasi fisik mencapai 63,62%. A. Program dan Kegiatan Pada
tahun
Perencanaan
2013,
implementasi
Pembangunan
untuk
kebijakan
penyelenggaraan
mencapai
sasaran
Urusan
strategis
yang
ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui enam program pokok, terdiri dari : 1. Program pengembangan data/informasi, bertujuan menyediakan data dan informasi sebagai bahan acuan perencanaan dengan mengacu pada tiga bidang sebagai bahan evaluasi pemberdayaan pemerintahan, wilayah dan masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan Profil Daerah. b. Penyusunan Buku Mataram Dalam Angka. c. Penyusunan Buku Kecamatan Dalam Angka. d. Penyusunan Indikator Kesejahteraan Rakyat. e. Koordinasi Perencanaan Bidang Litbang dan Statistik. f.
Koordinasi Penyusunan Laporan Kinerja Pemerintah Daerah.
2. Program Kerjasama Pembangunan, bertujuan meningkatkan kualitas pembangunan
melalui
peningkatan
partisipasi
masyarakat
dan
profesionalisme aparatur. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan Kemitraan. b. Fasilitasi Pembangunan/Renovasi Stadion Olahraga.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 51
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
3. Program perencanaan pengembangan kota-kota menengah dan besar, bertujuan
melaksanakan
perencanaan
pembangunan
kota-kota
menengah dan besar. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Koordinasi perencanaan air minum, drainase dan sanitasi perkotaan. 4. Program perencanaan pembangunan daerah, bertujuan mewujudkan perencanaan pembangunan daerah yang lebih terarah dan tepat sasaran. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan rancangan RPJMD b. Penyusunan Rancangan RKPD. c. Penyusunan KUA. d. Penyusunan PPAS dan PPA. e. Musyawarah Pembangunan Bermitra Masyarakat (MPBM). f.
Penyusunan Dokumen Perencanaan Bappeda.
g. Koordinasi Perencanaan Pembangunan Daerah. h. Rencana Aksi Daerah Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi. 5. Program perencanaan pembangunan ekonomi, bertujuan mewujudkan Perencanaan Pembangunan Ekonomi yang lebih terarah dan tepat sasaran. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan Indikator Ekonomi Daerah. b. Koordinasi Perencanaan Pembangunan Bidang Ekonomi. c. Kemitraan Pengembangan Ekonomi Lokal (KPEL). d. Penelitian Bidang Ekonomi. e. Koordinasi Pelaksanaan DBHCHT Kota Mataram. 6. Program perencanaan sosial dan budaya, bertujuan mewujudkan Koordinasi Perencanaan Pembangunan Bidang Sosial Budaya yang lebih terarah dan tepat sasaran. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Koordinasi Perencanaan Pembangunan Bidang Sosial dan Budaya. b. Penelitian Bidang Sosbud. c. Penyusunan dan Analisa Indeks Pembangunan Manusia.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 52
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
d. Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan. e. Pelaksanaan Program Percepatan Pembangunan Sanitasi Perkotaan (PPSP). f.
Penyusunan Rencana Aksi Daerah Pencapaian MDGs Kota Mataram (Millenium Development Goals).
7. Program perancanaan prasarana wilayah dan sumber daya alam, bertujuan mewujudkan Perencanaan Wilayah dan Sumber Daya Alam yang lebih terarah dan tepat sasaran. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penelitian Bidang Fispra. b. Pemantapan Koordinasi Perencanaan Pembangunan Sarana dan Prasarana Perkotaan. c. Pemantapan Koordinasi Perencanaan Wilayah & Sumber Daya Alam. B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang perencanaan pembangunan dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Perencanaan Pembangunan yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatkan Efektivitas Penyelenggaraan Pemerintahan berdasarkan Good Governance”. Tabel 4.10. CAPAIAN SASARAN “Meningkatkan Efektivitas Penyelenggaraan Pemerintahan berdasarkan Good Governance” No 1
2 3
INDIKATOR KINERJA SASARAN Peran serta masyarakat dalam MPBM/ Musrenbang Penetapan jadwal RKPD tepat waktu Penyampaian KUA-PPAS RAPBD tepat waktu
Tahun 2012
Target
Realisasi
85,00
CAPAIAN KINERJA 2012 89,47
95
86,00
CAPAIAN KINERJA 2013 90,52
100
100,00
100,00
100
100,00
100,00
100
100,00
100,00
100
100,00
100,00
SATUAN
Target
Realisasi
%
95
% %
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Tahun 2013
IV - 53
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No 4 5
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Renstra-SKPD % 100 100,00 yang mengacu RPJMD Renja-SKPD yang % 100 100,00 mengacu RKPD Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 100,00
Tahun 2013 Target
Realisasi
100
100,00
CAPAIAN KINERJA 2013 100,00
100,00
100
100,00
100,00
97,89 97,89
98,10 98,10
Pelaksanaan Musyawarah Pembangunan Bermitra Masyarakat (MPBM) berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 27 Tahun 2001 diperlukan sebagai wadah
partisipasi
program/kegiatan
masyarakat untuk
dalam
mengatasi
memberikan
permasalahan
usulan
kebutuhan
masyarakat.
Perda
tersebut menegaskan bahwa kehadiran masyarakat terwakili sebesar 80 persen dari total peserta MPBM. Melihat ketentuan tersebut, persentase kehadiran masyarakat ditargetkan hadir sebesar 80 persen atau sebanyak dari 280 orang dari total 350 peserta MPBM. Sehingga sisa kuota sebesar 20 persen diperuntukkan berasal dari peserta lainnya antara lain dari unsur SKPD yaitu sebanyak 70 peserta. Efektivitas penetapan RKPD akan mempengaruhi perencanaan program dan penetapan kebijakan umum APBD, sehingga ketepatan waktu penetapan Peraturan Walikota Mataram tentang RKPD harus sesuai dengan UU 25/2004 dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010. RKPD Kota Mataram telah ditetapkan dengan Peraturan Walikota Mataram Nomor: 24/PERT/2013, pada tanggal 1 Juni 2013, sehingga RKPD tersebut penetapannya sesuai dengan ketentuan dalam Permendagri Nomor 54 tahun 2010 pasal 128 yang menegaskan bahwa “Penyelesaian Rumusan Akhir Rancangan RKPD paling lambat pada akhir bulan Mei”. Dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 Tahun 2007, ditegaskan bahwa penyampaian Rancangan KUA dan PPAS kepada DPRD untuk dibahas bersama antara Pemerintah Daerah dengan Badan Anggaran DPRD dilakukan paling lambat bulan Juni tahun berkenaan. Sehingga disimpulkan bahwa KUA & PPAS disampaikan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan dalam peraturan perundang-undangan. Dalam hal ini capaian kinerja mencapai 100 persen.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 54
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dalam meningkatkan kinerja di bidang perencanaan pembangunan daerah, ketepatan waktu penyampaian dan penetapan dokumen perencanaan menjadi fokus kinerja yang harus dipenuhi. Terkait hal tersebut, sinkronisasi dan
integrasi
perencanaan
dan
pelaksanaan
pembangunan
terus
dioptimalkan. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut : No 1 2 3 4 5
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 86,00
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (2015) 100
Peran serta masyarakat % dalam Musrenbang Penetapan jadwal RKPD tepat % 100,00 100 waktu Penyampaian KUA-PPAS % 100,00 100 RAPBD tepat waktu Renstra-SKPD yang mengacu % 100,00 100 ke RPJMD Renja-SKPD yang mengacu % 100,00 100 RKPD Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 90,52
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Perencanaan Pembangunan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN Masih terbatasnya kuantitas dan kapasitas tenaga perencana.
Belum optimalnya koordinasi lintas SKPD. Ketersediaan data informasi perencanaan yang belum optimal.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
SOLUSI Penambahan tenaga teknis perencanaan. - Peningkatan kompetensi melalui Diklat Fungsional Perencana (DFP) bekerjasama dengan Bappenas. Meningkatkan frekuensi rapat-rapat koordinasi. Updating data dari SKPD terkait serta penyusunan data/kajian melalui penelitian. -
IV - 55
100,00 100,00 100,00 100,00 98,10
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
7. Urusan Wajib Perumahan Penyelenggaraan Urusan Perumahan dilaksanakan oleh Satuan Pemadam Kebakaran, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Dinas Pekerjaan Umum Kota Mataram dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 22.256.303.756,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 3.426.653.656,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 18.829.650.100,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja urusan perumahan mencapai Rp. 20.809.908.651,00 atau 93,50% dengan realisasi fisik mencapai 93,50%. A. Program dan Kegiatan Pada
tahun
2013,
implementasi
kebijakan
penyelenggaraan
Urusan
Perumahan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan enam program pokok, terdiri dari : 1. Program Pembangunan dan Penataan Lingkungan Perumahan, bertujuan mewujudkan
peningkatan
kualitas
lingkungan
perumahan
dan
permukiman yang sehat dan bersih guna mendukung peningkatan kualitas dan derajat kesehatan masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Perbaikan Perumahan dan Permukiman. b. Operasional Relokasi Perumahan Nelayan. c. Perbaikan Prasarana, Sarana dan Utilitas di Kawasan Kumuh. 2. Program
Pengembangan
Perumahan,
bertujuan
mewujudkan
penyelenggaraan pengembangan perumahan yang tertata dengan baik. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan Rumah Susun Sewa (Rusunawa). b. Pengelolaan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa). c. Perencanaan Pengembangan Kawasan Perumahan di Kawasan Kumuh. d. Pendataan Perumahan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 56
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
3. Program Pembinaan Perumahan, bertujuan melaksanakan pembinaan perumahan guna peningkatan pemahaman masyarakat akan kualitas dan derajat kesehatan lingkungan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Sosialisasi tentang Perumahan dan Permukiman. b. Pembinaan Perumahan dan Kawasan Pemukiman. 4. Program
Pengawasan
dan
Pengendalian
Perumahan
bertujuan
meningkatkan pengawasan dan pengendalian perumahan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengawasan dan Pengendalian Perumahan. b. Penyusunan Rencana Pencapaian dan Penerapan SPM Bidang Perumahan. 5. Program Perbaikan Perumahan Akibat Bencana Alam/Sosial bertujuan menormalisasi fungsi hunian penduduk yang terdampak bencana. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi dan stimulasi rehabilitasi rumah akibat bencana alam. 6. Program Peningkatan Kesiagaan dan Pencegahan Bahaya Kebakaran, bertujuan
mewujudkan
peningkatan
SDM
bagi
aparat
pemadam
kebakaran. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengawasan Pelaksanaan Kebijakan Pencegahan Kebakaran. b. Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Pertolongan dan Pencegahan Kebakaran. c. Kegiatan Penyuluhan Pencegahan Bencana Kebakaran. d. Pengadaan Sarana dan Prasarana Pencegahan Bahaya Kebakaran. B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang perumahan dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Perumahan yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, yaitu “Meningkatkan penanganan perumahan tidak layak huni dan kawasan permukiman kumuh”, dengan indikator keberhasilan, sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 57
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.11. CAPAIAN SASARAN “Meningkatkan penanganan tidak layak huni dan kawasan permukiman kumuh” No 1 2 3
INDIKATOR KINERJA SASARAN Rumah tidak layak huni Kawasan permukiman kumuh Rumah tinggal ber-sanitasi
Tahun 2012
Target
Realisasi
1.301
CAPAIAN KINERJA 2012 86,73
1.500
1.241
CAPAIAN KINERJA 2013 82,73
29,47
30,42
96,87
29,47
27,97
94,91
72.15
78.58
108.91
74,50
79,13
106,21
SATUAN
Target
Realisasi
unit
1.500
Ha %
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
Tahun 2013
97,50 97,50
94,62 94,62
Pada akhir tahun 2013 terdapat 87.376 unit rumah layak huni dari jumlah seluruh rumah Kota Mataram yaitu 89.519 unit. Dari 2836 unit rumah tidak layak huni, pada tahun 2013 dapat diintervensi sejumlah 693 unit rumah yang dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kota Mataram melalui Program Pembangunan dan Penataan Lingkungan Perumahan dengan kegiatannya Perbaikan Perumahan Permukiman
yaitu sejumlah
72 unit,
BPM Kota Mataram sejumlah 53 unit, BPM Provinsi NTB 107 unit, BAZDA Kota Mataram 53 unit, PNPM-MP (dana BLM-APBN) 355 unit, Dinas Sosial Kota Mataram 53 unit. Diluar intervensi terhadap rumah-rumah tidak layak huni berdasarkan data yang dimiliki oleh Dinas Pekerjaan Umum Kota Mataram,
pada tahun 2013 terdapat
319 unit rumah yang diperbaiki
berdasarkan usulan masyarakat dengan melalui Dinas Pekerjaan Umum Kota Mataram pada Program Pembangunan dan Penataan Lingkungan Perumahan dengan kegiatannya Perbaikan Perumahan Permukiman yaitu sejumlah 1 unit,
BPM Kota Mataram sejumlah
30 unit, BPM Prov. NTB 125
unit,
BAZDA Kota Mataram 8 unit, PNPM-MP (dana BLM-APBN) 103 unit, Dinas Sosial Kota Mataram 52 unit. Disamping itu terdapat 229 unit rumah telah diperbaiki melalui PNPM-MP (dana BLM-APBD) dan Dana Pembangunan Kelurahan (DPK) yang belum teridentifikasi apakah penanganannya berdasarkan data PU atau usulan masyarakat. Sehingga secara keseluruhan jumlah rumah tidak layak huni yang telah ditangani sebanyak 1.012 unit.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 58
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dalam RPJMD Kota Mataram 2012-2015, pada tahun 2015 diharapkan terjadi pengurangan Back Log Perumahan sebesar 1.250 unit, dari total rumah tidal layak huni pada tahun 2010 sebanyak 19.621 unit maka setiap tahunnya harus menyelesaikan pengurangan back log rumah sekitar 250 unit rumah setiap tahun. Program yang dilakukan oleh SKPD terkait (Dinas PU, BPM, dan lainnya) telah mampu menurunkan rasio rumah layak huni, dengan kinerja capaian sebesar 30,75 persen, dimana sampai dengan tahun 2015 ditargetkan menurun dengan capaian kinerja sampai dengan 85 persen. Telah mampu mendekati target capain menurunkan rasio kawasan kumuh sebesar 95,87 persen dari target 99,00 persen. Artinya program pembangunan di bidang perumahan di Kota Mataram telah cukup optimal keberhasilannya dalam menata permukiman kumuh kearah yang sesuai dengan kelayakan sebuah permukiman penduduk. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
No
1 2 3
RENCANA SESUAI INDIKATOR DENGAN SATUAN KINERJA SASARAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) Rumah tidak layak huni rumah 82,73 99,00 Rasio kawasan permukiman kumuh Ha 94,91 99,00 Rumah tinggal ber-sanitasi rumah 106,21 97,00 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD REALISASI AKUMULAS I SD. TAHUN 2013
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013
Dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015, pada tahun 2015 diharapkan terjadi pengurangan Back Log Perumahan sebesar 1.250 unit, dari total rumah tidak layak huni pada tahun 2010 sebanyak 19.621 unit maka setiap tahunnya harus menyelesaikan pengurangan back log rumah sekitar 250 unit rumah setiap tahun. Dari tabel diatas diketahui bahwa: Program yang dilakukan oleh SKPD terkait (Dinas PU, BPM, dan lainnya) telah mampu menurunkan rasio rumah layak huni, dengan kinerja capaian sebesar 30,75 persen, dimana sampai dengan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 59
83,57 95,87 91,33 90,26
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
tahun 2015 ditargetkan menurun dengan capaian kinerja sampai dengan 85 persen. Telah mampu mendekati target capain menurunkan rasio kawasan kumuh sebesar 95,87 persen dari target 99,00 persen. Artinya program pembangunan di bidang perumahan di Kota Mataram telah cukup optimal keberhasilannya dalam menata permukiman kumuh kearah yang sesuai dengan kelayakan sebuah permukiman penduduk. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Perumahan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN -
-
SOLUSI
Tingginya migrasi penduduk dan
Melakukan intervensi penangangan
daya dukung lingkungan dan sarana
secara intensif dengan melakukan
prasarana (infrastruktur) perkotaan
kordinasi dengan dinas-dinas terkait
yang semakin terbatas.
seperti Dinas Pekerjaan Umum,
Semakin padatnya jumlah
Badan Pemberdayaan Masyarakat
penduduk tidak diimbangi oleh
(BPM), Bazda, dan PNPM.
kepemilikan lahan yang memadai yang menimbulkan munculnya daerah kumuh, padat dan miskin. 8.
Urusan Wajib Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Penyelenggaraan Urusan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah dilaksanakan oleh Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kota Mataram dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 7.875.054.250,00 terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 4.201.602.140,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 3.673.452.110,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah mencapai Rp. 6.856.259.045,00 atau 87,06% dengan realisasi fisik mencapai 87,06%.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 60
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui tiga program pokok, terdiri dari : 1. Program penciptaan iklim usaha Usaha Kecil Menengah yang konduksif, bertujuan meningkatkan kemampuan dalam pengelolaan koperasi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi pengembangan Usaha Kecil Menengah. b. Monitoring, evaluasi dan pelaporan 2. Program Pengembangan Sistem Pendukung Usaha Bagi Usaha Mikro Kecil Menengah, bertujuan meningkatkan akses pasar dan informasi produk UMKM. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyelenggaraan promosi produk Usaha Mikro kecil Menengah. 3. Program
Peningkatan
Kualitas
Kelembagaan
Koperasi,
bertujuan
mewujudkan kondisi koperasi yang sehat, tangguh dan mandiri. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan sarana dan prasarana pendidikan dan pelatihan perkoperasian. b. Pembinaan, pengawasan, dan perhargaan koperasi berprestasi. c. Peningkatan Penataan Data Koperasi. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang koperasi dan usaha kecil dan menengah dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota
Mataram
Tahun
2012-2015,
yaitu
“Meningkatnya
Efektivitas
Pengembangan Usaha”, dengan indikator keberhasilan, sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 61
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.12. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Usaha” No 1 2 3
INDIKATOR KINERJA SASARAN Jumlah Wirausaha Baru Koperasi Berkualitas Koperasi Aktif
Tahun 2012
Target
Realisasi
8.215
CAPAIAN KINERJA 2012 82,15
10.000
8.550
CAPAIAN KINERJA 2013 85,50
130
104
80,00
130
111
85,34
400
307
76,75
413
315
75,90
SATUAN
Target
Realisasi
WUB
10.000
Unit Unit
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
Sejalan
dengan
program
nasional
Tahun 2013
79,63 79,63
dan
82,25 82,25
provinsi,
pengembangan
Enterprenuership di kalangan masyarakat terus digalakkan. Hal ini diwujudkan dengan memberikan peluang kepada masyarakat untuk berusaha dalam skala mikro, kecil, dan menengah.
Sebagaimana target
penciptaan 50.000 wirausaha baru sampai dengan tahun 2015, pada tahun 2012 sudah terbentuk 500 wirausaha baru dengan masing-masing sejumlah 10 wirausaha baru setiap Kelurahan. Peran Pemerintah Kota Mataram dalam hal ini adalah dalam kerangka fasilitasi dan penyediaan bantuan modal usaha, serta pendampingan guna pemantapan manajemen usaha secara bertahap sampai dengan tahun 2015. Data BPS menunjukkan bahwa jumlah koperasi di Kota Mataram sebanyak 552 unit dengan 81.617 anggota, mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya sebanyak 545 unit koperasi dengan 80.817 anggota. Pada tahun 2013, dari 552 koperasi yang ada terdapat 502 yang aktif dan sisanya sebanyak 50 adalah koperasi tidak aktif. Persentase koperasi aktif mengalami peningkatan sebesar 0,6 persen. Data Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan menunjukkan jumlah usaha perdagangan menurut skala usaha tercatat 10.573 perusahaan meningkat dari 9.970 perusahaan di tahun sebelumnya. Dari jumlah ini, sebanyak 7.886 usaha kecil dan 402 usaha mikro. Jumlah usaha mikro meningkat positif sebanyak 265 usaha mikro dari total 137 usaha mikro pada tahun sebelumnya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 62
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Pengembangan wirausaha melalui Penataan Pedagang Kreatif Lapangan (PKL) pada 34 titik yang ada di beberapa kawasan strategis, sehingga memberikan
dampak
positif
bagi
estetika
dan
keindahan
Kota.
Perkembangan jumlah Wirausaha Baru dari tahun 2010 sampai dengan tahun 2013 mengalami peningkatan yang positif. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut:
No
1 2 3
RENCANA SESUAI INDIKATOR DENGAN SATUAN KINERJA SASARAN TARGET AKHIR RPJMD (2015) Jumlah Wirausaha Baru WUB 8.550 20.000 Koperasi Berkualitas % 111 150 Koperasi Aktif % 315 450 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD REALISASI AKUMULAS I SD. TAHUN 2013
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013
Dari tabel diatas diketahui bahwa capaian sasaran 16 baru mencapai 62,25 persen. Dalam mencapai target RPJMD di tahun 2015, upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Mataram, sebagai berikut: 1. Meningkatkan kapasitas UMKM di bidang permodalan. 2. Mengembangkan manajemen perkoperasian. 3. Meningkatkan cakupan pembinaan kelompok usaha melalui pelatihan dan sosialisasi yang intensif. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Pengembangan usaha-usaha kecil masih mengalami hambatan permodalan yang terbatas.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
SOLUSI - Melakukan koordinasi dengan pihak terkait dan memotivasi pengusaha-pengusaha kecil
IV - 63
42,75 74,00 70,00 62,25
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN
SOLUSI
- Minimnya alokasi dana untuk
untuk menghasilkan lembaga-
partisipasi promosi melalui pameran baik di dalam daerah maupun luar daerah.
lembaga keuangan yang ada. - Mengembangkan pola kemitraan/kerjasama usaha dengan pengusaha besar - Melakukan kerjasama dengan pihak-pihak terkait dan menyusun program pada tahun berikutnya.
9.
Urusan Wajib Kependudukan dan Catatan Sipil Penyelenggaraan Urusan Kependudukan dan Catatan Sipil dilaksanakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 5.355.194.904,00 terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar
Rp.
2.639.232.325,00
dan
belanja
langsung
sebesar
Rp.
2.715.962.579,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Kependudukan dan Catatan Sipil mencapai Rp. 4.713.058.885,00 atau 88,01% dengan realisasi fisik mencapai 88,01%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Kependudukan dan Catatan Sipil untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui satu program pokok, yaitu : 1. Program Penataan Administrasi Kependudukan, bertujuan meningkatkan tertib
administrasi
kependudukan
melalui
penyediaan
data
kependudukan yang akurat dan valid. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan pelayanan publik dalam bidang kependudukan. b. Pengembangan data base kependudukan. c. Sosialisasi kebijakan kependudukan. d. Monitoring, evaluasi dan pelaporan. e. Pelayanan Akta Perkawinan dan Perceraian. f.
Pelayanan Akta Kelahiran dan Kematian.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 64
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
g. Pengawasan Administrasi Kependudukan. h. Pelayanan Akta Perubahan Nama Kewarganegaraan, Pengangkatan, Pengakuan dan Pengesahan Anak. i.
Penyusunan Perencanaan, Penataan dan Analisis Kependudukan.
B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang kependudukan dan catatan sipil dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Kependudukan dan Catatan Sipil yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik”. Sebagai bagian dari upaya pencapaian sasaran strategis di atas, penyelenggaraan program dan kegiatan bidang kependudukan dan catatan sipil telah memberikan kontribusi terhadap keberhasilan pencapaian indikator kinerja sasaran diatas sebagai berikut : Tabel 4.13. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik” No 1
INDIKATOR KINERJA SASARAN Rasio penduduk ber-KTP
Tahun 2012
SATUAN
Target
Realisasi
-
50,00
47,04
Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 94,08
Tahun 2013 Target
Realisasi
50,00
49,56
94,08 94,08
99,12 99,12
Terkait indikator rasio penduduk ber-KTP, bahwa telah dilaksanakan program e-KTP. Program ini sejalan dengan prioritas nasional untuk mengembangkan One Identity (Identitas Tunggal) bagi seluruh warga Negara Indonesia. Dalam optimalisasi e-KTP dalam kerangka SIAK (Sistem Informasi Administrasi Kependudukan) sasarannya diarahkan pada validitas data kependudukan. Data BPS menunjukkan bahwa jumlah penduduk yang memiliki KTP di Kota Mataram tahun 2012 sebanyak 189.496 jiwa meningkat sebesar 32.959 jiwa menjadi sebanyak 222.455 jiwa di tahun 2013. Persentase peningkatan penduduk ber-KTP sebesar 17,39 persen. Sementara untuk rasio penduduk ber-KTP pada tahun 2012 sebesar 47,04 persen meningkat menjadi 68,34 persen di tahun 2013, sehingga terdapat peningkatan sebesar 21,30 persen.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2013 99,12
IV - 65
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dengan diberlakukannya e-KTP secara tidak langsung akan memudahkan pendataan penduduk Kota Mataram, terutama yang terkait dengan validitas data. Pada tahun 2013, untuk memenuhi target RPJMD, pembuatan KTP sudah dapat dilakukan secara konvensional di masing-masing kecamatan. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut:
No
1
RENCANA SESUAI INDIKATOR DENGAN SATUAN KINERJA TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) Rasio penduduk ber-KTP 54,67 78,50 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD REALISASI AKUMULAS I SD. TAHUN 2013
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa pada tahun 2013 target capaian kinerja
sasaran
“Meningkatnya
Efektivitas
Pemerataan
dan
Kualitas
Pelayanan Publik” baru dicapai 69,64 persen. Dengan terus menerus melakukan terobosan pelayanan publik maka diharapkan pada akhir periode RPJMD dalam 2 tahun kedepan, target 100 persen capaiannya diupayakan dapat diperoleh. Dengan diberlakukannya e-KTP secara tidak langsung akan memudahkan pendataan penduduk Kota Mataram, terutama yang terkait dengan validitas data. Pada tahun 2013, untuk memenuhi target RPJMD, pembuatan KTP sudah dapat dilakukan secara konvensional di masing-masing kecamatan. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Kependudukan dan Catatan Sipil Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 66
69,64 69,64
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Registrasi penduduk untuk mencatat
SOLUSI - Melaksanakan sosialiasi kepada
kelahiran, kematian, perpindahan
masyarakat mengenai pentingnya
penduduk belum dapat terselenggara
pelaporan peristiwa
dengan baik. Hal ini disebabkan
kependudukan.
karena masih rendahnya tingkat
- Penambahan sarana dan
kesadaran masyarakat dalam
prasarana yang memadai guna
melaporkan setiap peristiwa
memenuhi aspek pelayanan
kependudukan dan belum efektifnya
masyarakat dalam mengurus
pelaksanaan pencatatan peristiwa
dokumen kependudukan.
kependudukan utamanya di tingkat kelurahan.
- Mengoptimalkan tugas dan fungsi petugas registrar dalam melaksanakan pencatatan setiap peristiwa kependudukan.
10. Urusan Wajib Ketenagakerjaan Penyelenggaraan Urusan Ketenagakerjaan dilaksanakan oleh Dinas Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 361.061.000,00, realisasi anggaran belanja sampai dengan pada akhir tahun anggaran mencapai Rp. 346.127.450,00 atau 95,86% dan realisasi fisik mencapai 95,86%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Ketenagakerjaan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui tiga program pokok, terdiri dari : 1. Program Peningkatan Kesempatan Kerja dan Berusaha, bertujuan mewujudkan peningkatan kesempatan kerja. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan Infirmasi Bursa Tenaga Kerja/Kesempatan Kerja.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 67
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
2. Program
Perlindungan
Ketenagakerjaan,
dan
Pengembangan
bertujuan
meningkatkan
Lembaga
Pengerah
perlindungan
dan
pengembangan lembaga pengerah ketenagakerjaan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyelesaian Prosedur dan Perselisihan Hubungan Industri. b. Pengawasan, Perlindungan dan Penegakan Hukum terhadap Tenaga Kerja. 3. Program Peningkatan Kualitas dan Produktivitas Tenaga Kerja, bertujuan mewujudkan peningkatan keterampilan bagi para lansia produktif. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan bagi Pencari Kerja. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan
penyelenggaraan
program
dan
kegiatan
bidang
ketenagakerjaan ditujukan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya
Ketersediaan
Lapangan
Kerja”.
Tabel
berikut
ini
menguraikan capaian indikator kinerja sasaran strategis sebagai berikut : Tabel 4.14. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Ketersediaan Lapangan Kerja” No 1
2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) Tingkat Kesempatan Kerja (TKK)
Tahun 2012
SATUAN
Target
Realisasi
%
76,27
91,04
%
95,00
93,30
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 119,37
Tahun 2013 Target
Realisasi
78,02
93,30
CAPAIAN KINERJA 2013 119,58
95,00
93,40
98,32
109,46 109,46
108,95 108,95
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa pencapaian target tingkat partisipasi angkatan kerja telah meningkat sebesar 2,26 persen di tahun 2013. Secara umum, cakupan ini meningkat sebagai akibat makin terbukanya peluang
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 68
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
kerja akibat meningkatkan jumlah usaha sektor formal maupun informal di Kota Mataram. Kebijakan keterbukaan usaha melalui kemudahan pemberian ijin usaha (SITU), TDP, IMB di bidang perdagangan dan jasa, telah menyebabkan menurunnya penduduk tidak bekerja (menganggur) di Kota Mataram sebesar 1,68 persen di tahun 2013. Hal lain yang mempengaruhi adalah bertumbuhnya sektor tersier yang positif terkait berkembangnya pasar modern seperti Alfamart, Indomaret dan JB-Mart yang menggunakan tenaga kerja lokal. Jika sebagian besar angkatan kerja dapat tertampung di lapangan usaha, maka taraf hidup penduduk akan meningkat, sebaliknya jika sebagian besar angkatan kerja tersebut tidak dapat tertampung di lapangan usaha maka akan menjadi masalah pengangguran yang pada akhirnya berdampak pada ekonomi rumah tangga dan dampak selanjutnya akan menimbulkan kemiskinan. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
No
1 2
RENCANA SESUAI INDIKATOR DENGAN SATUAN KINERJA SASARAN TARGET AKHIR RPJMD (2015) Cakupan Partisipasi Angkatan Kerja % 93,30 99,00 Penduduk Tidak Bekerja % 9,06 11,00 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD REALISASI AKUMULAS I SD. TAHUN 2013
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013
Dari tabel diatas diketahui bahwa cakupan angkatan kerja ditargetkan sebesar 99 persen dapat dicapai. Perbaikan capaian tahun 2013 dilakukan dengan
mengoptimalkan
sekolah-sekolah
kejuruan
(SMK)
sehingga
lulusannya dapat bekerja dan membuka usaha secara mandiri, disamping itu efektivitas
pelaksanaan
program
terobosan
Wirausaha
Baru
(WUB)
dilakukan dengan memberikan pelatihan dan bimbingan usaha, monitoring, serta akses permodalan. Sehingga dengan capaian 88,30 persen, optimis 100 persen target RPJMD dapat dicapai.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 69
94,24 82,36 88,30
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Secara umum, capaian kinerja di tahun 2013 terkait sasaran untuk meningkatkan ketersediaan lapangan kerja telah mencapai 88,30 persen sehingga sisanya sebesar 11,7 persen direncanakan secara bertahap akan dicapai pada tahun 2014 dan 2015, sehingga pada akhir RPJMD tercapai 100 persen ketersediaan lapangan kerja sesuai dengan yang direncanakan pada awal periode RPJMD. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Ketenagakerjaan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada
halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Lulusan perguruan tinggi yang selalu
SOLUSI - Memberikan pelatihan
membludak setiap tahun sehingga
entrepreneurship kepada setiap
terjadi over supply of labor force
angkatan kerja agar mampu
karena lapangan pekerjaan masih
menciptakan lapangan kerja
terbatas.
sendiri.
- Masih rendahnya jiwa
- Meningkatkan koordinasi dengan
entrepreneurship dari angkatan kerja
instansi terkait dan swasta untuk
untuk menciptakan lapangan usaha
mendorong program
sendiri disebabkan karena animo masyarakat untuk menjadi PNS atau karyawan di perusahaan swasta masih begitu besar.
pembentukan wirausaha baru dan peningkatan investasi di Kota Mataram yang dapat membantu penyerapan angkatan tenaga kerja pada sektor informal.
11. Urusan Wajib Ketahanan Pangan Penyelenggaraan Urusan Ketahanan Pangan dilaksanakan oleh : -
Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 7.103.596.440,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 3.674.757.082,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 3.428.839.358,00; dan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 70
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
-
Kantor Ketahanan Pangan, dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 1.651.089.091,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar
Rp.
844.187.941,00
dan
belanja
langsung
sebesar
Rp.
806.901.150,00. Secara keseluruhan, alokasi anggaran penyelenggaraan Urusan Ketahanan Pangan pada tahun 2013 mencapai Rp. 8.754.685.531,00, dengan realisasi anggaran
belanja
pada
akhir
tahun
anggaran
2013
mencapai
Rp.
7.989.412.953,00 atau 91,26% dengan realisasi fisik mencapai 91,26%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Ketahanan Pangan ditujukan untuk mencapai salah satu sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013. Implementasi kebijakan dilaksanakan melalui tiga program pokok, terdiri dari : 1. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani, bertujuan mewujudkan peningkatan kesejahteraan petani, pelaku agribisnis dan pengolah hasil melalui
pemberian
penyuluhan,
pendampingan
dan
pelatihan
keterampilan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan Petani dan Pelaku Agribisnis. b. Penyuluhan dan Pendampingan Petani dan Pelaku Agribisnis. c. Pembinaan dan Pendampingan Kelompok Tani. d. Pemberdayaan dan Pendampingan Keluarga Tani Miskin/Gakin. 2. Program Peningkatan Penerapan Teknologi Pertanian/Perkebunan Tepat Guna, bertujuan meningkatkan penerapan teknologi tepat guna dalam pengelolaan pertanian dan perkebunan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan
dan
Bimbingan
Pengoperasian
Teknologi
Pertanian/Perkebunan Tepat guna. 3. Program Pemberdayaan Penyuluh Pertanian/Perkebunan Lapangan, bertujuan meningkatkan kapasitas tenaga penyuluh pertanian dalam memberikan penyuluhan dan pendampingan kepada petani dan kelompok tani.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 71
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan Kapasitas Tenaga Penyuluh Pertanian. b. Penyuluhan dan Pendampingan bagi Pertanian/Perkebunan. 4. Program Peningkatan Ketahanan Pangan, bertujuan meningkatkan ketahanan pangan daerah dan kemandirian pangan masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penanganan Daerah Rawan Pangan. b. Penyusunan Database Potensi Produksi Pangan. c. Pemanfaatan Pekarangan untuk Pengembangan Pangan. d. Peningkatan Mutu dan Keamanan Pangan. e. Sosialisasi Kelembagaan Pangan. f.
Pengembangan Aksi Mandiri Pangan.
g. Pengembangan Perlindungan Konsumsi Atas Mutu dan Keamanan Pangan. h. Percepatan Penganekaragaman Konsumsi Pangan dan Gizi (P2KPG). i.
Pengembangan Rumah Pangan Lestari.
B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang ketahanan pangan dilaksanakan sebagai
implementasi
kebijakan
penyelenggaraan
Urusan
Ketahanan
Pangan, yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya Efektivitas Pemenuhan Kebutuhan Pangan Daerah”. Pada tabel dibawah ini diuraikan capaian sasaran strategis sebagai berikut : Tabel 4.15. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pemenuhan Kebutuhan Pangan Daerah” No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Luas lahan pertanian Cakupan layanan penyuluhan
Tahun 2012
Target
Realisasi
2,23
CAPAIAN KINERJA 2012 12,12
18,39
2,19
CAPAIAN KINERJA 2013 11,91
67,23
72,29
93
68,17
73,30
SATUAN
Target
Realisasi
Ha
18,39
%
93
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Tahun 2013
42,21 42,21
45,11 45,11
IV - 72
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Sebagai kota dan ibukota Provinsi NTB, Kota Mataram dihadapkan pada tantangan berkurangnya lahan pertanian dari tahun ke tahun. Pada tahun 2013 kondisi lahan pertanian Kota Mataram mencapai 2.231 hektar. Beberapa faktor yang menyebabkan perubahan fungsi lahan, antara lain belum adanya zona (zoning regulation) yang jelas mengenai perubahan lahan non terbangun di Kota Mataram; faktor “psikologis” pemilik lahan dalam mempertahankan lahan pertanian dari tawaran investor; dan lemahnya aspek hukum dalam perubahan pemanfaatan ruang. Tingkat kontribusi persentase PDRB dari sektor pertanian atas dasar harga berlaku (ADH) mengalami penurunan 0,24 persen dari sebesar 3,87 persen pada tahun 2012 menjadi 3,63 persen pada tahun 2013. Pertanian sebagai salah satu sektor primer pembentuk PDRB memiliki pertumbuhan lebih rendah dari sektor skunder dan tersier. Ini menunjukkan adanya pola pergeseran pola perekonomian masyarakat yang lebih maju. Kawasan pengembangan pertanian tanaman pangan Kota Mataram tersebar di masing-masing kecamatan, namun ketersediaan areal pengembangan pertanian yang ada jumlahnya berbeda dengan lainnya, perbedaan tersebut selain disebabkan oleh perubahan fungsi lahan juga perbedaan luasan kawasan. Saat ini kecamatan Sekarbela memiliki sebaran lahan pertanian tertinggi dibandingkan kecamatan lainnya seluas 650 hektar, dan kecamatan Cakranegara dengan sebaran terendah seluas 178 hektar. Beberapa komponen pembentuk tingkat cadangan pangan daerah,antara lain dapat dilihat dari capaian komponen-komponen, sebagai berikut : No 1 2 3 3 4
Uraian Luas lahan sawah (%) Luas panen padi (Ha) Produksi padi (ton) Rata-rata produksi padi (Kw/Ha) Rata-rata produksi jagung (Kw/Ha)
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
2012 11,40 4.440 24.236 55,52 35
2013 11,00 5.107 27.217 53,29 45
IV - 73
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Efektivitas kinerja di bidang pertanian, perikanan, dan tanaman pangan didukung oleh meningkatnya jumlah penyuluh pertanian dan perikanan sebanyak 53 orang. Saat ini, jumlah kelompok tani (Poktan) sebanyak 152 poktan, dengan 37 gabungan kelompok tani (Gapoktan). Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut : No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Tingkat Cadangan Pangan Daerah Cakupan layanan penyuluhan
%
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2012 39,00
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 45,00
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 86,60
%
68,17
75,00
90,80
SATUAN
Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
88,70
Dari tabel diatas diketahui bahwa tingkat cadangan pangan daerah menunjukkan capaian yang positif jika capaian sebesar 45 persen di tahun 2015. Produktivitas pangan daerah dioptimalkan melalui program penerapan teknologi tepat guna maupun perkebunan tepat guna untuk menunjang produksi padi dan pangan daerah di tahun yang akan datang. Program lainnya
adalah
peningkatan
produksi
pertanian/perkebunan
dengan
mengembangkan bibit unggul pertanian lainnya. Upaya ini diharapkan mampu memberikan kontribusi pencapaian 45,00 persen cadangan pangan daerah di akhir periode RPJMD. Terkait indikator cakupan layanan penyuluhan, dalam mencapai target 75,00 persen di tahun 2015, berangsur-angsur mulai tahun 2012 telah dilakukan optimalisasi layanan penyuluhan melalui peningkatan kapasitas dan kompetensi tenaga penyuluh baik penyuluh pertanian maupun penyuluh perikanan. Akan dilakukan peningkatan jumlah penyuluh perikanan yang saat ini hanya berjumlah 6 orang menjadi 10 orang di tahun 2013, sehingga dengan upaya ini terjadi peningkatan pemahaman petani/peternak/nelayan dalam meningkatkan produksinya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 74
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dengan telah meningkatnya kelembagaan penyuluhan menjadi lembaga daerah yang mandiri memberikan peluang dalam pengaturan kebijakan teknis di bidang pertanian, perikanan dan kelautan. Sehingga target capaian produksi perikanan dan kelautan dapat dicapai sebesar 75,00 persen di akhir periode RPJMD. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Ketahanan Pangan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada
halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi -
PERMASALAHAN Data daerah rawan pangan yang belum lengkap dan valid
menangani masalah pendataan
Perlunya Peta kondisi rawan pangan
daerah rawan pangan
yang valid sehingga data kondisi
-
-
Pembuatan Peta rawan pangan
rawan pangan dapat tersaji dengan
dengan memanfaatkan data
lengkap
yang ada , lengkap dan valid
Kurangnya animo dan antusiasme
sehingga dapat tersaji peta
masyarakat terhadap pelaksanaan
daerah rawan pangan secara
kegiatan penganekaraganam
lebih detail.
pangan berbasis B3A karena
-
-
SOLUSI Perlunya petugas yang khusus
-
Meningkatkan sosialisasi
kurangnya sosialisasi terhadap
terhadap kegiatan
kegiatan B3A.
penganekaragaman pangan
Permasalahan teknis dilapangan
berbasis B3A untuk
(tingkat pengetahuan dan
meningkatkan animo dan
keterampilan pemeliharaan tanaman
antusiasme masyarakat terhadap
,dan ternak,dan masalah keamanan
penyelenggaraan kegiatan
dilapangan) yang terjadi pada
-
Memberikan pelatihan untuk
kegiatan pengembangan rumah
meningkatkan pengetahuan dan
pangan lestari
ketrampilan pemeliharaan tanaman dan ternak dan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 75
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
-
PERMASALAHAN Untuk Kegiatan Sosialisasi
SOLUSI meningkatkan keamanan di
Kelembagaan Pangan permasalahan
lapangan
yang terjadi dilapangan adalah pada
-
Meningkatkan Pembinaan di
permasalahan pengembalian dana
Kelompok penerima bantuan
Bansos (Bantuan Sosial) bergulir
sosial
yang sumber dananya dari dana
-
Melakukan kontrol terhadap
APBN sering tersendat bahkan tidak
pencairan dana yang dilakukan
dikembalikan
secara bertahap sesuai RAB dan diawasi oleh ketua kelompok dan pendamping sehingga pertangungjawaban dana menjadi jelas
12. Urusan Wajib Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dilaksanakan oleh Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 169.211.000,00, dengan realisasi anggaran belanja sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 mencapai Rp. 100.302.900,00 atau 59,28% dan realisasi fisik mencapai 59,28%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui tiga program pokok, terdiri dari : 1. Program
Keserasian
Kebijakan
Peningkatan
Kualitas
Anak
dan
Perempuan, bertujuan memberikan pengetahuan hukum dan fasilitasi bantuan hukum kepada anak dan perempuan bermasalah hukum. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Sosialisasi dan Advokasi pengarusutamaan gender (PUG) dan PU Hak Anak (PUHA).
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 76
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
2. Program Penguatan Kelembagaan Pengarusutamaan Gender dan Anak. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Operasional KIE dan Konseling Pemberdayaan Perempuan dan Anak. b. Rakor Pokja PUG dan PA. c. Sosialisasi Pembentukan Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A). d. Pembinaan Desa Prima. 3. Program Peningkatan Kualitas Hidup dan Perlindungan Perempuan, bertujuan menurunkan angka tindak kekerasan terhadap perempuan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peringatan Hari Ibu b. Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang (PTPPO). B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak dilaksanakan untuk mengimplementasikan kebijakan penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak yang ditujukan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang
dalam
RPJMD
Kota
Mataram
Tahun
2012-2015,
yaitu
“Meningkatnya Kesetaraan Gender”, dengan indikator capaian sasaran sebagai berikut : Tabel 4.16. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Kesetaraan Gender” No 1 2 3
4
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Indeks NA NA Pemberdayaan Gender (IPG) Angka Melek 100 90,58 Huruf Perempuan Partisipasi orang 1.692 1.358 Perempuan di Lembaga Pemerintahan Jumlah KDRT kasus 0,625 0,346 Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2012 NA
Tahun 2013 Target
Realisasi
50
57,77
CAPAIAN KINERJA 2013 115,54
90,58
100
90,03
90,03
80,26
1.718
1.413
82,25
55,36 75,40 75,40
0,61
0,42
68,86 89,17 89,17
IV - 77
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Data statistik menunjukkan bahwa populasi penduduk perempuan Kota Mataram sebesar 50,49 persen (205.438 jiwa) lebih tinggi dari populasi penduduk laki-laki sebesar 49,51 persen (201.472 jiwa). Hasil Susenas menunjukkan pencapaian Angka Melek Huruf (AMH) di Kota Mataram mulai tahun 2010 mencapai diatas 90 persen, baik perempuan maupun laki-laki. Sedangkan untuk penduduk yang masih buta huruf sebesar 9,97 persen yang didominasi oleh penduduk usia lanjut. Tingkat buta huruf penduduk perempuan lebih besar dengan tingkat buta huruf penduduk laki-laki. Peran
perempuan
memberi
warna
pada
kemajuan
Kota.
Dengan
diberikannya ruang yang lebih besar bagi perempuan untuk berpartisipasi dalam pembangunan, antara lain melalui organisasi perempuan, antara lain: (1) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), (2) Gerakan Organisasi Wanita (GOW), (3) Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu), (4) Forum Peduli Air Susu Ibu (FPASI),
menorehkan beberapa prestasi yang diraih oleh Tim
Penggerak PKK Kota Mataram pada tahun 2013, antara lain : 1. Terbaik I Lomba Posyandu Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat. 2. Terbaik I Lomba Masak Serba Ikan Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat. 3. Terbaik I Lomba Rumah Sakit Sayang Ibu Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat. 4. Terbaik II Kategori Lomba Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat. 5. Terbaik II Lomba Kecamatan Sayang Ibu (KSI) Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat. 6. Terbaik III Lomba UP2K Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat. Pada tahun 2013, terjadi penurunan capaian Angka Melek Huruf (AMH) perempuan sebesar 0,55 persen dari tahun 2012. Dari jumlah tersebut didominasi oleh penduduk usia lanjut. Hal yang sama terjadi pada indikator partisipasi perempuan di sektor swasta mengalami penurunan sebesar 5,82 persen. Penurunan ini diakibatkan oleh menurunnya angkatan kerja perempuan di sektor swasta. Berdasarkan lapangan usaha 62,01 persen
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 78
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
penduduk perempuan bekerja di sektor perdagangan, dengan status pekerjaan
45,35
persen
ber-wirausaha,
dan
38,46
persen
sebagai
buruh/karyawan. Dalam pencapaian proporsi jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Perempuan telah menyentuh angka 41,12 persen, atau sebanyak 1.413 PNS Perempuan dari total 3.436 PNS. Pada tahun 2013, jumlah PNS Perempuan sebanyak 1.358 orang, terjadi peningkatan jumlah di tahun 2013 sebesar 4,05 persen Sementara
jumlah
proporsi
Pejabat
Struktural
perempuan
lingkup
Pemerintah Kota Mataram sebanyak 1 pejabat eselon II dan 23 pejabat eselon III dengan proporsi masing-masing 0,04 persen untuk eselon II dari total 29 jabatan eselon II, dan 22,33 persen untuk eselon III dari total 126 jabatan eselon III. Untuk proporsi Guru Perempuan menyentuh angka lebih besar dari PNS Perempuan yaitu 65,35 persen (1.999 guru) dari seluruh guru sebanyak 3.059 orang. Namun, proporsi ini menurun 1,24 persen dari tahun 2013 sebanyak 2.024 guru perempuan. Salah satu pilar penting daya saing daerah terletak pada penguatan institusi rumah
tangga.
Menyadari
hal
tersebut
Pemerintah
Kota
Mataram
memprioritaskan penguatan institusi rumah tangga sebagai salah satu kekuatan basis dalam mendorong peningkatan daya saing daerah. Tingkat partisipasi perempuan dalam pembangunan memiliki korelasi dengan tingkat harmonisasi rumah tangga, sehingga Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) harus diminimalisir.
Memperhatikan jumlah kasus KDRT yang
cenderung meningkat, telah dilakukan langkah strategis dalam perlindungan dan pencegahan KDRT, antara lain melalui: (1) Penetapan Peraturan Walikota Mataram Nomor 9 Tahun 2010 tentang Pembentukan Gugus PPTPPO, (2) Penetapan Keputusan Walikota Mataram Nomor 276/IV/2010 tentang Rencana Aksi Daerah (RAD) Pencegahan dan Penanganan Tindak Pidana Perdagangan Orang (PP-TPPO), (3) Penetapan Peraturan Walikota Mataram Nomor 12 Tahun 2012 tentang Rencana Aksi Daerah (RAD) Pencegahan dan Penanganan Kekerasan terhadap Anak.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 79
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Ada beberapa klasifikasi kebijakan gender yang dapat membantu pengambil keputusan untuk menentukan sejauhmana relasi gender dilakukan, bahwa kebijakan gender di Kota Mataram, adalah Kebijakan yang Sadar Gender (Gender-aware Policies), dengan mengakui bahwa perempuan adalah aktor pembangunan yang sama dengan laki-laki, bahwa keterlibatan perempuan pada dasarnya ditentukan oleh relasi gendernya sehingga keterlibatannya berbeda dan seringkali tidak setara; hal ini untuk menjamin bahwa target dan manfaat dari program sama-sama dinikmati oleh perempuan dan laki-laki dalam menjawab kebutuhan praktis gender mereka, sehingga kedepan tercipta suatu relasi yang lebih setara antara perempuan dan laki-laki dan menyentuh kebutuhan strategis gender. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut : No 1 2 3 4
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 57,77
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 50
Indeks Pemberdayaan Gender (IPG) Angka Melek Huruf 90,03 100 Perempuan Partisipasi Perempuan di % 1.413 1.718 Lembaga Pemerintahan Rasio Kasus KDRT kasus 0,315 0,5 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 115,54 90,03 82,25 63,00 92,63
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa Indeks Pemberdayaan Gender (IPG) telah melampaui target RPJMD, hal yang sama juga terjadi pada partisipasi perempuan di sektor swasta yang ditargetkan sebesar 80 persen di tahun 2015, dapat dilampaui capaiannya pada tahun 2013. Namun, beberapa indikator kinerja secara trend mengalami peningkatan seperti pada indikator partisipasi perempuan di lembaga pemerintahan yang baru dapat dicapai sebesar 82,25 persen. Pada indikator yang lainnya seperti kasus KDRT, penanganannya dapat dicapai lebih baik dengan konsistensinya penurunan kasus KDRT mulai tahun 2012 sampai dengan tahun 2013.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 80
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Pencapaian target RPJMD sasaran ini pada tahun 2012 mencapai 92,63 persen, sehingga dibutuhkan upaya untuk meningkatkan capaian kinerja menjadi 100 persen. Dalam mewujudkan kesetaraan gender tersebut telah dilakukan upaya-upaya, antara lain : 1. Meningkatkan keterlibatan perempuan dalam pembangunan, terutama dalam aspek perencanaan pembangunan dengan menargetkan proporsi peserta Musrenbang/MPBM sebesar 30 persen adalah peserta dari unsur perempuan. 2. Membuka seluas-luasnya informasi yang dapat diakses oleh Ibu, maupun Calon Ibu terhadap lesehatan reproduksi, keluarga berencana dan keluarga sejahtera. 3. Meningkatkan pengetahuan dan pengembangan diri perempuan dengan membuka kesempatan pembentukan lembaga-lembaga non formal pemerhati perempuan, ibu dan anak. 4. Penguatan kelembagaan Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BBPKB) melalui optimalisasi perencanaan program dan anggaran yang sadar gender (gender-aware programme). 5. Meningkatkan ruang expresi perempuan, melalui peningkatan frekuensi event/acara berbasis gender bernilai kebangsaan, seperti Peringatan Hari Ibu, Hari Kartini, dan lain-lain. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN 1. Pemberdayaan Perempuan. a. Masih terbatasnya sarana KIE
SOLUSI 1. Program Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan
untuk memberi penyuluhan /
Anak.
materi kepada Toma/Toga,
a. Sosialisasi Kesetaraan
LSOM, dan kelompok Sosial lainnya. b. Dukungan untuk penyebarluasan
Gender. b. Pemetaan Data potensi organisasi.
informasi tentang program
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 81
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN Pemberdayaan Perempuan
SOLUSI c. Pertemuan Advokasi dan KIE
sangat terbatas. c. Terbatasnya SDM yang melaksanakan program
PUG dan Anak. d. Sosialisasi PUG dan PUHA. e. Pelatihan Peningkatan peran
pemberdayaan perempuan dan
serta dalam Kesetaraan
perlidungan anak
Gender. f.
Sosialisasi dan Advokasi Kebijakan Perlindungan Tenaga Kerja Perempuan bagi Toma,Toga,LSOM dll.
g. Meminta penambahan jumlah personil/ SDM berkualitas yang dapat melaksanakan program PP/PA kepada BKD 2. Perlindungan Anak a. Terbatasnya sarana KIE, juklak,
2. Perlindungan Anak a. Memperbanyak Sarana
juknis untuk memberi
Kie,Juklak,Juknis,dalam
penyuluhan / materi
rangka pemberian materi
Perlindungan Anak kepada
kepada TOMA,TOGA,LSOM,
masyarakat (Toma/Toga,LSOM,
dan kelompok sosial lainnya.
dan kelompok Sosial lainnya yang ada di masyarakat). b. Terbatasnya pemberian
b. Orientasi program perlindungan anak kepada masyarakat
informasi tentang program
(TOMA,TOGA,LSOM,Camat
Perlindungan Anak kepada
dan Lurah).
masyarakat (Toma/Toga, LSOM, Camat, Lurah dll). c. Terbatasnya jumlah SDM yang
c. Meminta penambahan jumlah personil/ SDM berkualitas yang dapat
melaksanakan program
melaksanakan program
perlindungan anak
Perlindungan perempuan kepada BKD
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 82
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
13. Urusan Wajib Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera Penyelenggaraan
Urusan
Keluarga
Berencana
dan
Keluarga
Sejahtera
dilaksanakan oleh Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 6.427.749.518,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 4.115.893.343,00 dan anggaran belanja langsung sebesar Rp. 2.311.856.175,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 realisasi anggaran belanja Urusan Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera mencapai Rp. 5.799.819.171,00 atau 90,23% dengan realisasi fisik mencapai 90,23%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, kebijakan penyelenggaraan Urusan Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 diimplementasikan melalui enam program pokok, terdiri dari : 1. Program
Keluarga
Berencana,
bertujuan
memenuhi
permintaan
masyarakat akan pelayanan keluarga berencana & kesehatan reproduksi yang berkualitas, termasuk upaya-upaya menurunkan angka Kematian Ibu,bayi & Anak serta penanggulangan masalah reproduksi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Keluarga Berencana. b. Penyusunan Umpan Balik Hasil Pelaksanaan Program KB. c. Operasional Kader Program KBKS. d. Pengolahan Data Mutasi Keluarga. e. Orientasi Sistem Pemutahiran Data Mutasi Keluarga. f.
Penyusunan PPM Untuk Menjadi Peserta KB/Aktif.
g. Pemantauan dan Evaluasi Pelaksanaan Program KBKS Lapangan. h. Penyajian Data Program KB dan KS Tahunan. i.
Operasional Petugas Penghubung Dokter, Bidan Praktek Swasta.
j.
Pelatihan Penyuluh KB dan Petugas Klinik KB.
2. Program Kesehatan Reproduksi Remaja, bertujuan
meningkatkan
pemahaman, pengetahuan sikap dan perilaku remaja tentang kesehatan dan
hak-hak
reproduksi
serta
meningkatkan
kualitas
generasi
mendatang.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 83
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Operasional Konseling Bagi Konselor Kesehatan Reproduksi Remaja. b. Pelatihan Konselor Sebaya (Peer Conselor) Kesehatan Reproduksi Remaja. 3. Program pelayanan kontrasepsi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelayanan Pemasangan Kontrasepsi KB. 4. Program pengembangan bahan informasi tentang pengasuhan dan pembinaan tumbuh kembang anak. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan BKB bagi PKB dan Kader. 5. Program pengembangan model operasional BKB-Posyandu-PADU. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penilaian BKB, keluarga Balita, Keluarga Harmonis dan UPPKS Terbaik,
Operasional
Kader,
Pemantapan
Keterpaduan
BKB-
Posyandu-PADU. 6. Program Pembinaan Peran Serta Masyarakat dan Kelompok Usaha dalam Pelayanan KB dan Peningkatan Kesejahteraan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Ke Kelompok UPPKS, Orientasi Kewirausahaan bagi Kelompok UPPKS, Magang Kader Kelompok UPPKS. b. Peran Serta Kepala Lingkungan RT, LSOM Dalam Program PPKB. c. Refrising Program PPKB bagi PPKBD dan Sub PPKBD. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang keluarga berencana dan keluarga sejahtera
dilaksanakan
untuk
mengimplementasikan
kebijakan
penyelenggaraan Urusan Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang
dalam
RPJMD
Kota
Mataram
Tahun
2012-2015,
yaitu
“Meningkatnya Kualitas Keluarga”. Pada tabel dibawah ini diuraikan capaian indikator kinerja sasaran strategis sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 84
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.17. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Kualitas Keluarga” No 1 2
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Jumlah Keluarga % 110.175 78.141 Sejahtera Cakupan Layanan % 65.763 40.333 PUS ber-KB Aktif Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 70,92
Tahun 2013 Target
Realisasi
111.288
78.950
CAPAIAN KINERJA 2013 70,94
61,34
65.763
42.104
64,02
66.13 66.13
67,48 67,48
Data target jumlah keluarga sejahtera adalah data seluruh keluarga atau rumah tangga yang ada di Kota Mataram, yaitu pada tahun 2013sebanyak 110.175,- meningkat sebanyak 1.113 keluarga pada tahun 2013 menjadi 111.288 keluarga/rumah tangga, dengan rata-rata pertumbuhan penduduk sebesar 1,01 persen maka tata-rata jumlah anggota keluarga berkisar antara 3,3 sampai dengan 3,7 jiwa. Pentahapan Keluarga Sejahtera terbagi menjadi 4 kategori, mulai dari Keluarga Sejahtera I, II, III, dan III Plus. Data statistik menunjukkan bahwa pada tahun 2013, masing kategori dicapai sebagai berikut : Kategori Pra Sejahtera Sejahtera I Sejahtera II Sejahtera III Sejahtera III Plus Jumlah Keluarga Sejahtera Keluarga Keluarga Keluarga Keluarga Keluarga
2012 11.505 37.592 19.735 18.192 2.622 89.646 78.141
2013 10.549 37.306 21.425 20.219 3.317 92.816 78.950
Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa terjadi peningkatan jumlah Keluarga Sejahtera (KS) dari 78.141 KK pada tahun 2013 menjadi 78.950 KK di tahun 2013. Cakupan layanan KB pun meningkat sebesar 101,04 persen. Untuk indikator cakupan peserta KB Aktif menunjukkan informasi tentang pencapaian partisipasi masyarakat Kota Mataram dalam ber-KB. 65.763 PUS
Dari
Lapangan di Kota Mataram dibandingkan dengan metode
kontrasepsi yang digunakan, maka target yang ingin diperoleh dalam
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 85
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
partisipasi PUS sebesar 72.46 persen. Pada tahun 2013, tercapai 61,34 persen meningkat sebesar 2,46 persen atau menjadi 64,02 persen di tahun 2013. Kinerja peningkatan ini berhasil dicapai sebagai dampak intensitas penyuluhan guna meningkatkan pemahaman masyarakat untuk ber-KB yang dilakukan oleh Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Kota Mataram. Berdasarkan hasil Susenas 2010 yang menyebutkan bahwa total Fertility Rate Kota Mataram sebesar 1,9. Artinya setiap Pasangan Usia Subur (PUS) yang sudah berkeluarga mempunyai anak 1-2 orang. Data jumlah PUS tahun 2013, terbagi dalam dua kelompok umur, yaitu PUS usia 20-29 tahun sebanyak 20.387 orang, dan PUS usia 30-40 sebanyak 44.344 orang. Sementara untuk capaian program peserta KB Baru dan peserta KB Aktif yang ditargetkan pada tahun 2013 sebesar 10.878 peserta KB Baru dengan capaian sebesar 75 persen atau sebanyak 8.159 peserta. Demikian juga dengan peserta KB Aktif yang ditargetkan tahun 2013 sebanyak 49.490 telah tercapai sebesar 78,23 persen atau sebanyak 35.747 peserta. Dalam menekan angka kelahiran dilakukan pembagian alat kontrasepsi gratis dan suntikan KB gratis di seluruh Puskesmas, Puskesmas Pembantu, dan Polindes, selain itu dilakukan pendekatan psikologis tentang manfaat ber-KB kepada masyarakat. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut : No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Peningkatan Jumlah Keluarga Sejahtera Cakupan Layanan KB
SATUAN %
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 78.950
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 111.288
% 42.104 65.763 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 70,94 64,02 67,48
IV - 86
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dari tabel diatas diketahui bahwa sampai dengan tahun kedua RPJMD (2012), capaian kinerja baru mencapai 70,94 persen dari target jumlah keluarga sejahtera sebanyak 111.288 keluarga. Diharapkan pada akhir periode RPJMD, target yang diinginkan dapat dicapai diatas 80 persen. Upaya dalam mencapai target dilakukan antara lain melalui : 1. Intensitas temu kader dan optimalisasi peran penyuluh KB di lapangan. 2. Meningkatkan cakupan program kontrasepsi gratis di tahun 2013. 3. Meningkatkan
stimulasi
dan
pembinaan
keluarga
dalam
program
dan
rangka
peningkatan peningkatan daya beli. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN 1. Program Keluarga Berencana :
SOLUSI 1. Program Keluarga Berencana :
a. Pencapaian peserta KB baru non
a. Meningkatkan gerak kader,
hormonal (IUD) masih relative
dalam rangka mencari
rendah (s/d Desember 2013
akseptor melalui pemberian
sebanyak 3.323 dari total PUS
biaya operasional yang
67.605).
memadai.
b. Kesertaan pria dalam
b. Meningkatkan frekuensi,
menggunakan alat kontrasepsi
pelatihan/sosialisasi/orientasi
(kondom dan kontap pria) sangat
bagi
rendah (s/d Desember 2013
TOMA,TOGA,Kaling,Kader,TP
sebanyak 482 dari total PUS
PKK,LSOM, terhadap program
67.605).
KB-KS.
c. Sarana medis untuk penunjang
c. Memenuhi ketersediaan
pemasangan alat kontrasepsi
sarana medis pemasangan
(IUD dan Implant) masih terbatas
alat kontrasepsi
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 87
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN d. Masih rendahnya pengetahuan/
SOLUSI
pemahaman para keluarga tentang perlunya memelihara dan meningkatkan kesehatan. 2. Program Kesehatan Reproduksi
2. Program Kesehatan Reproduksi
Remaja :
Remaja :
a. Masih rendahnya tingkat
a. Ops. Konseling bagi Konselor.
pengetahuan & pemahaman para remaja tentang program Kesehatan Reproduksi Remaja (KRR). b. Kurangnya Sarana Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) tentang Program Kesehatan
b. Pelatihan Konselor Sebaya bagi SLA,Pondok pesantren. c. Melakukan pembinaan secara rutin kepada kelompokkelompok PIK-KRR yang ada di Kota Mataram. d. Meningkatkan frekuensi
Reproduksi Remaja (KRR) seperti
pelatihan,sosialisasi,orientasi
booklet,leaflet,brosur, dan Poster
kepada guru BP yang ada di
c. Belum berfungsinya secara
SLTA maupun yang ada di
maksimal Pusat Informasi dan
pondok pesantren, tentang
Konsultasi Kesehatan Reproduksi
program Kesehatan
Remaja (PIK-KRR) yang sudah
Reproduksi Remaja.
dibentuk dalam memberi KIE kepada para Remaja.
e. Memperbanyak Buku Pintar (booklet,leaflet,brosur,poster tentang KRR).
3. Program Pemberdayaan Keluarga : a. Belum Optimalnya pertemuan Kelompok Bina Keluarga Balita
3. Program Pemberdayaan Keluarga : a. Dilakukan
(BKB), Bina Keluarga Remaja
orientasi/sosialisasi bagi
(BKR), dan Bina Keluarga Lansia
pengurus dan anggota
(BKL).
kelompok BKB,BKR dan BKL
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 88
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN b. Masih banyak kelompok UPPKS tidak berjalan sesuai dengan yang diharapkan. c. Masih terbatasnya sarana untuk kegiatan kelompok BKB,BKL,& BKR.
SOLUSI b. Dilakukan pembinaan terhadap kelompok UPPKS. c. Pembinaan dan Temu Kader BKB,BKR,BKL. d. Refresing program KB&KS bagi TOMA,TOGA se Kota
d. Masih rendahnya pengetahuan
Mataram.
pengurus dalam kegiatan binabina pada kelompok UPPKS. e. Peran institusi masyarakat dalam pelaksanaan KB masih rendah. f. Belum optimalnya peran Toga/Toma dalam pelaksanaan program KB. 14. Urusan Wajib Perhubungan Penyelenggaraan Urusan Perhubungan dilaksanakan oleh Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 10.399.478.702,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 6.103.087.860,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 4.296.390.842,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Perhubungan mencapai Rp. 9.392.927.614,00 atau 90,32% dengan realisasi fisik mencapai 90,32%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun
2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan
Perhubungan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram 2013 dilaksanakan melalui delapan program pokok, terdiri dari : 1. Program Pembangunan Prasarana dan Fasilitas Perhubungan, bertujuan meningkatkan kuantitas prasarana dan fasilitas perhubungan untuk mendukung upaya peningkatan pelayanan LLAJ di Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 89
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan kebijakan, norma, standar dan prosedur bidang perhubungan. b. Monitoring, evaluasi dan pelaporan. c. Peningkatan pengelolaan terminal angkutan darat. 2. Program peningkatan pelayanan angkutan, bertujuan meningkatkan tertib pelayanan angkutan dan peningkatan keselamatan penumpang. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Kegiatan penyuluhan bagi para sopir/juru mudi untuk peningkatan keselamatan penumpang. b. Kegiatan pengendalian disiplin pengoperasian angkutan umum dijalan raya. c. Sosialisasi/penyuluhan ketertiban lalu lintas dan angkutan. d. Kegiatan
pemilihan
dan
pemberian
penghargaan
sopir/juru
mudi/awak kendaraan angkutan umum teladan. e. Pengendalian Pengoperasian Kendaraan Tidak Bermotor (Cidomo). f.
Pengawasan Keselamatan Angkutan dan Laik Jalan.
g. Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan. h. Monitoring Angkutan Hari-hari Besar. i.
Kegiatan penciptaan keamanan dan kenyamanan penumpang di lingkungan terminal.
3. Program pembangunan sarana dan prasarana perhubungan, bertujuan meningkatkan
kuantitas
dan
kualitas
prasarana
dan
fasilitas
perhubungan dalam rangka peningkatan pelayanan LLAJ di Kota Mataram. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan Halte bus, taxi gedung terminal. 4. Program
pengendalian
dan
pengamanan
lalu
lintas,
bertujuan
mewujudkan keselamatan, kelancaran dan ketertiban lalu lintas. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengadaan rambu-rambu lalu lintas. b. Pengadaan marka jalan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 90
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
c. Pengadaan pagar pengaman jalan. d. Pengadaan Traffic Light. e. Pemeliharaan Traffic Light. f.
Pengumpulan dan Analisis Database Lalu Lintas.
g. Pengawasan dan Sosialisasi Rambu, Marka dan Traffic light. h. Pengadaan Counter Down. i.
Pengumpulan dan Analisis Kinerja Persimpangan.
j.
Pengadaan Rambu Pendahulu Penunjuk Jurusan (RPPJ).
k. Pengadaan Paku Jalan. l.
Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas.
5. Program Peningkatan Pelayanan Telekomunikasi dan Informatika, bertujuan meningkatkan pelayanan pos dan telekomunikasi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengelolaan Website SKPD. b. Pendataan Menara Telekomunikasi. 6. Program Penguasaan serta Pengembangan Aplikasi dan Teknologi Informasi dan Komunikasi, bertujuan meningkatkan pengembangan dan penguasaan teknologi informasi dan komunikasi yang berbudaya dan berdaya guna. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Sosialisasi/Penyuluhan Teknologi Informasi dan Komunikasi. b. Pengembangan Sistem Komunikasi dan Informatika. 7. Program Peningkatan Kwalitas Pelayanan Informasi Publik, bertujuan meningkatkan pelayanan informasi publik yang optimal. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Layanan Informasi dan Komunikasi Publik. 8. Program Rehabilitasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Fasilitas LLAJ, bertujuan memelihara prasarana dan fasilitas perhubungan dalam rangka peningkatan pelayanan LLAJ di Kota Mataram. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Rehabilitasi/Pemeliharaan Terminal/Pelabuhan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 91
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
9. Program peningkatan kelaikan pengoperasian kendaraan bermotor, bertujuan meningkatkan laik jalan kendaraan bermotor mendukung upaya terwujudnya keselamatan dan ketertiban lalu lintas. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemeliharaan Alat Uji Kendaraan Bermotor. b. Penyediaan Kelengkapan Administrasi pengujian 10. Program Peningkatan Pelayanan Perparkiran, bertujuan meningkatkan tertib penyelenggaraan perparkiran yang mendukung upaya peningkatan keamanan, kenyamanan dan ketertiban lalu lintas dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan dan Analisis Data Base Perparkiran. b. Pengawasan dan Pengendalian Perparkiran. c. Pembinaan Perparkiran. d. Uji Petik Perparkiran. e. Sosialisasi Perda Parkir. B. Realisasi program dan kegiatan Implementasi keseluruhan program dan kegiatan bidang perhubungan ditujukan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang
dalam
RPJMD
Kota
Mataram
Tahun
2011-2015,
yaitu
“Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik”. Tabel 4.18. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik”
No 1
INDIKATOR KINERJA SASARAN Rasio terpasangnya fasilitas keselamatan & perlengkapan jalan
SATUAN -
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 45,00
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 75
Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 60,00 75,84
IV - 92
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Indikator ketersediaan fasilitas keselamatan dan perlengkapan jalan, pada tahun 2013, menunjukkan jumlah rambu-rambu lalu lintas yang terpasang sebanyak 340 buah sehingga total rambu yang terpasang sebanyak 1.020 rambu dari total kebutuhan sebanyak 2.414 rambu. Sementara untuk rambu penghubung penunjuk jurusan dipasang pada ruas-ruas jalan penghubung antar kawasan wisata yang telah terpasang sebanyak 126 buah dari total kebutuhan 228 buah. Faktor keberhasilan capaian ini antara lain adanya dukungan anggaran yang memadai khususnya dalam pencapaian faskel jalan yaitu anggaran pusat melalui
Dana
Alokasi
Khusus
(DAK)
Bidang
Keselamatan,
mampu
meningkatkan rasio terpasangnya fasilitas perlengkapan jalan di Kota Mataram. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Perhubungan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Terbatasnya SDM bidang perhubungan. - Belum tersusunnya penjabaran pelaksanaan bidang perhubungan. - Kurang memadainya sarana dan prasarana dalam melaksanakan tupoksi.
SOLUSI - Pengiriman aparatur pada diklat bidang perhubungan. - Penyusunan perda bidang perhubungan - Pengadaan dan pemeliharaan sarana prasarana - Perlu penataan unit kelembagaan SKPD
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 93
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
15. Urusan Wajib Komunikasi dan Informatika Penyelenggaraan Urusan Komunikasi dan Informatika dilaksanakan oleh Sekretariat Daerah Kota Mataram (Bagian Pengelolaan Data Elektronik dan Informatika; dan Bagian Humas dan Protokol) dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 2.807.801.040,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 realisasi anggaran belanja Urusan Komunikasi dan Informatika mencapai Rp. 1.689.423.128,00 atau 60,17% dan realisasi fisik mencapai 60,17%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Komunikasi dan Informatika untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram 2013 dilaksanakan melalui empat program pokok, yaitu : 1. Program Pengembangan Komunikasi, Informasi dan Media Massa, bertujuan mewujudkan pengembangan komunikasi dan media massa yang inovatif. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan dan Pengembangan Jaringan Komunikasi dan Informasi. b. Pengadaan alat studio dan komunikasi. c. Pengkajian dan pengembangan sistem informasi. d. Penyediaan Operasional Persandian dan Telekomunikasi. 2. Program fasilitasi Peningkatan SDM bidang komunikasi dan informasi., bertujuan mewujudkan kualitas SDM Bidang Komunikasi dan Informasi guna mendukung kelancaran tugas. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan Kwalitas Bidang Komunikasi Informasi. b. Pelatihan SDM dalam bidang komunikasi dan informasi. 3. Program
kerjasama
mewujudkan
informasi
peningkatan
dengan
akses
mas
informasi
media,
bertujuan
penyelenggaraan
pemerintahan daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 94
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyebarluasan informasi penyelenggaraan pemerintahan daerah. 4. Program pengkajian dan penelitian bidang informasi dan komunikasi. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengkajian dan penelitian bidang informasi dan komunikasi. B. Realisasi Program dan Kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang komunikasi dan informatika dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Komunikasi dan Informatika yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya Efektivitas Pemerataan dan Kualitas Pelayanan Publik”. Capaian indikator kinerja program dan kegiatan pada tahun 2013 menunjukkan peningkatan dibandingkan dengan capaian pada tahun 2012. Sampai dengan tahun 2013, untuk mengembangkan jaringan komunikasi dan informasi, telah dibangun satu jaringan komunikasi dan informasi berupa tower telekomunikasi. Untuk jaringan komunikasi dan informasi antar SKPD, sampai dengan tahun 2013 sebanyak 17 SKPD telah memiliki dan mengoperasikan jaringan internet untuk mendukung kemudahan akses informasi di lingkungan internal maupun eksternal. Selain upaya pengembangan jaringan, dilakukan pula pengembangan sistem informasi, melalui peningkatan kapasitas bandwith internet dan upgrading program aplikasi website dan hosting/domain yang disewa. Selain itu, untuk memberikan pedoman dalam pengembangan sistem dan pemberian pelayanan informasi telah disusun pedoman master plan, blue print dan SOP TIK. Akhirnya untuk mendukung pengembangan jaringan dan sistem informasi, dilakukan penguatan kapasitas sumber daya manusia bidang komunikasi dan informasi melalui pelatihan TIK. Sampai dengan tahun 2013, sejumlah 134 aparatur SKPD telah mengikuti pelatihan internet dan sebanyak 7 jenis pelatihan TIK diluar daerah yang telah diikuti oleh aparatur Bagian PDEI.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 95
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Komunikasi dan Informatika Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Terbatasnya SDM bidang komunikasi
SOLUSI - Pengiriman aparatur pada diklat
dan informatika.
bidang komunikasi dan
- Kurang memadainya sarana dan prasarana dalam melaksanakan
informatika. - Pengadaan dan pemeliharaan
tupoksi.
sarana prasarana komunikasi dan informatika.
16. Urusan Wajib Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri Penyelenggaraan
Urusan
Kesatuan
Bangsa
dan
Politik
Dalam
Negeri
dilaksanakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Satuan Polisi Pamong Praja dan Sekretariat Daerah (Bagian Pemerintahan) dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 17.343.404.137,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 8.936.573.537,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 8.406.830.600,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri mencapai Rp. 16.185.671.389,00 atau 93,32% dengan realisasi fisik mencapai 93,32%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, kebijakan penyelenggaraan Urusan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 diimplementasikan melalui delapan program pokok, terdiri dari : 1. Program pengembangan wawasan kebangsaan, bertujuan meningkatkan kesadaran berwawasan kebangsaan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 96
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan toleransi dan kerukunan dalam kehidupan beragama. b. Peningkatan kesadaran masyarakat akan nilai-nilai luhur budaya bangsa. c. Peningkatan Ideologi dan Ketahanan Bangsa. d. Koordinasi dan Pelaksanaan Kirap Pataka NTB. 2. Program kemitraan pengembangan wawasan kebangsaan, bertujuan meningkatkan kesadaran berbudaya dalam forum pengkajian masalah strategis. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan Kewaspadaan Pengkajian Masalah Strategis. 3. Program pemberdayaan masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan, bertujuan meningkatkan keterlibatan dan peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembentukan satuan keamanan lingkungan di masyarakat. b. Pemantauan Situasi Kamtibmas. 4. Program Penegakan Peraturan Perundang-undangan Daerah, bertujuan meningkatkan
pemahaman
dan
ketaatan
masyarakat
terhadap
peraturan perundang-undangan daerah serta efektifitas penegakan Perda. Kegiatan yang dilaksanakan : b. Fasilitasi Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Daerah. c. Pembinaan dan Pemberdayaan PPNS dan Forum PPNSPembinaan dan Pemberdayaan PPNS dan Forum PPNS. 5. Program peningkatan pemberantasan penyakit masyarakat (pekat) bertujuan
menurunkan
tingkat
peredaran
minuman
keras
dan
penyalahgunaan narkoba. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyuluhan pencegahan peredaran/penggunaan minuman keras dan narkoba.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 97
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
6. Program
pendidikan
politik
masyarakat,
bertujuan
meningkatkan
kesadaran mental dan moralitas, remaja dan tenaga kerja dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara Kegiatan yang dilaksanakan : a. Koordinasi Forum-forum Diskusi Politik. b. Pendataan Penertiban dan Pembinaan Lembaga-Lembaga Non Pemerintah. c. Peningkatan Stabilitasi dan Harmonisasi Kehidupan Sosial dan Politik. d. Fasilitasi Pemilu. e. Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA). 7. Program peningkatan keamanan dan kenyamanan lingkungan, bertujuan meningkatkan kerjasama, keamanan dan kenyamanan lingkungan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengendalain Keamanan Lingkungan. 8. Program pemeliharaan kantrantibmas dan pencegahan tindak kriminal, bertujuan meningkatkan pemeliharaan kantrantibmas dan pencegahan tindak kriminal melalui pengawasan, pengendalian bersama dengan instansi terkait. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Kerjasama pengembangan kemampuan aparat polisi pamong praja dengan TNI/POLRI dan kejaksaan. 9. Program Pemulihan Pasca Bencana Alam, bertujuan mengurangi dampak bencana yang dialami oleh korban bencana alam. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Sarana dan Prasarana Fasilitas Nelayan. 10. Program pencegahan dini dan penanggulangan korban bencana alam, bertujuan meningkatkan koordinasi dan penyampaian informasi dalam penanggulangan dan penanganan bencana. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemantauan dan penyebarluasan informasi potensi bencana alam. b. Pengadaan
sarana
dan
prasarana
evakuasi
penduduk
dari
ancaman/korban bencana alam.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 98
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
c. Pengadaan logistik dan obat-obatab bagi penduduk di tempat penampungan sementara. d. Pelatihan Teknik Penanggulangan Bencana dan Pengungsi bagi Satuan Linmas. e. Pelaksanaan Koordinasi dan Pengerahan Sumberdaya dalam rangka Penanganan Bencana. B. Realisasi Program dan Kegiatan Implementasi keseluruhan program dan kegiatan bidang kesatuan bangsa dan politik dalam negeri ditujukan untuk mencapai sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, yaitu “Meningkatnya
kondusivitas
wilayah
Kota
Mataram”,
“Meningkatnya
Toleransi Masyarakat dalam Kehidupan Beragama”, dan “Meningkatnya Efektivitas Layanan Penanggulangan Bencana Daerah”, dengan indikator keberhasilan, sebagai berikut : Tabel 4.19. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya kondusivitas wilayah Kota Mataram” No 1
2 3 4 5
INDIKATOR KINERJA SASARAN Cakupan Penanganan Keamanan, Ketentraman & Ketertiban (K3) Indeks Demokrasi Cakupan Penanganan Konflik Penyelesaian Pelanggaran Hukum dan HAM Penegakn Peraturan Daerah
Tahun 2012 Target
Realisasi
%
90
84,24
CAPAIAN KINERJA 2012 93,60
%
98
97,37
99,35
99
98,01
99,00
kasus
23
22
95,65
48
46
95,84
kasus
290
247
85,17
200
189
94,50
Dok.
17
20
117,64
17
17
100,00
SATUAN
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Tahun 2013 Target
Realisasi
90
85,18
CAPAIAN KINERJA 2013 94,62
85,38 85,38
96,79 96,79
IV - 99
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Untuk cakupan penanganan K3 (IKU 1) dapat diketahui dari rata-rata pengukuran terhadap 5 indikator pendukung lainnya, antara lain: No 1 2 3 4 5
Uraian 2012 2013 Persentase potensi gangguan ketentraman 15% 11% dan ketertiban yang dapat diatasi. Jumlah patroli Satuan Polisi Pamong Praja 3 kali 3 kali dalam pencegahan pelanggaran tramtib dalam 24 jam. Jumlah polisi pamong praja yang memiliki 121 orang kompetensi melalui diklat kesamaptaan. Angka kriminalitas 1.259 kasus 1.378 kasus Rata-rata kejadian gangguan keamanan per 171 kali 194 kali tahun per 10.000 penduduk Rata-rata Persentase Indikator Kinerja
% 73,34%
Ket. Menurun
100,00%
-
68,59%
Meningkat
9,46% 13,45%
Meningkat Meningkat
84,24%
Sumber: BPS Kota Mataram & Satuan Pol PP Kota Mataram, 2013. Dari data tabel capaian kinerja dalam meningkatkan kondusivitas wilayah Kota
Mataram,
terjadi
peningkatan
11,41
persen
di
tahun
2013,
dibandingkan dengan tahun 2012. Terjadi peningkatan angka kriminilitas sebesar 119 kasus di tahun 2013 dibandingkan tahun 2012. Komposisi penduduk Kota Mataram yang majemuk dengan berbagai ras, suku dan agama dapat menyimpan potensi konflik. Jika tidak ditangani dengan benar. Dalam meminimalisasi timbulnya konflik di tengah masyarakat. Upaya meminimalisasi pelanggaran K3 dilakukan melalui pembinaan perlindungan masyarakat berbasis Sistem Keamanan Lingkungan (SISKAMLING) dengan membina 43 orang, dan penunjukan 186 orang Tim Pelaksana LINMAS. Untuk itu, Satuan Polisi Pamong Praja dan Bakesbang-Linmas melakukan berbagai upaya preventif melalui pengadaan Pos Jaga 6 unit, dan pengadaan
alat
komunikasi
HT.
sosialisasi
yang
efektif
untuk
Pemberantasan Penyakit Masyarakat (PEKAT) dilakukan pada 6 kecamatan, upaya konkrit ini mendapat apresiasi dari Kepolisian Republik Indonesia melalui Kepolisian Daerah Nusa Tanggara Barat dengan diberikannya Penghargaan HONORIS POLICE tahun 2013 kepada Walikota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 100
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Gambar : Walikota Mataram saat menerima Penghargaan Honoris Police 2013 dari Kepolisian Republik Indonesia.
Dalam mengoptimalkan penanganan konflik, beberapa hal yang dilakukan: pertama, meningkatkan intervensi kebijakan Pemerintah Kota Mataram yang aktif mendorong harmonisasi dan mengantisipasi sedini mungkin potensi konflik, kedua, Pemerintah Daerah secara terus menerus dan aktif memfasilitasi dialog terbuka, menggelar rapat koordinasi, serta melakukan mediasi penanganan konflik. Tak ketinggalan keberadaan Komunitas Intelejen Daerah (KOMINDA) dan jejaringnya juga dioptimalkan, upaya lain adalah memfasilitasi dan mendukung program kerja sejumlah ormas yang merupakan wadah masyarakat untuk membangun pemahaman atas pluralisme dan keberagaman, seperti Forum Koordinasi Umat Beragama (FKUB). Dalam upaya penanganan masalah Hukum dan HAM dilakukan 4 kali Konsultasi Publik dan 6 kali publikasi produk hukum daerah selama tahun 2013.
Guna peningkatan pengetahuan, pemahaman, dan kepatuhan
aparatur dan masyarakat dalam menegakkan nilai-nilai HAM telah tersusun Rencana Aksi Hak Asasi Manusia (RAN-HAM) yang menjadi dasar pelaksanaan harmonisasi nilai-nilai HAM ke dalam program dan kegiatan Pemerintah Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 101
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Disamping itu, Penegakan Peraturan Daerah sebagai bagian penting pelaksanaan kebijakan daerah terus digalakkan, mulai dari tahapan sosialisasi yang intensif, uji coba, dan penerapan produk hukum daerah tersebut. Tim penegakan PERDA berupa tim operasional 20 orang. Jumlah produk hukum daerah yang telah ditetapkan selama 2012-2013: Produk Hukum Tahun 2012 Peraturan Daerah Kota Mataram 11 Perda Peraturan Walikota Mataram 20 Perwal Keputusan Walikota Mataram 500 Keputusan Sumber : LAKIP Setda Kota Mataram Tahun 2013
Tahun 2013 11 Perda 35 Perwal 978 Keputusan
Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD sebagai berikut : No 1 2 3 4 5
INDIKATOR KINERJA
%
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2012 94,62
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 95
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 99,60
% kasus
99,00 56,25
100 100
99,00 56,25
kasus
71,00
90
78,89
dok
88,24
100
88,24
SATUAN
Cakupan Penanganan Keamanan, Ketentraman & Ketertiban (K3) Indeks Demokrasi Cakupan Penanganan Konflik Penyelesaian Pelanggaran Hukum dan HAM Penegakan Peraturan Daerah
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja terhadap RPJMD
84,35
Dari hasil evaluasi pengukuran capaian kinerja sasaran sampai dengan tahun 2012 sebesar 81,82 persen, dibandingkan dengan tahun 2013 terjadi peningkatan sebesar 2,53 persen dibandingkan capaian target tahun 2012 terhadap RPJMD. Dari target rata-rata RPJMD sebesar 97,00 persen, di tahun 2013 belum tercapai 12,65 persen
sampai dengan periode akhir
RPJMD yaitu pada tahun 2015. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 102
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN Jumlah petugas linmas dan Satpol. PP
SOLUSI Melakukan koordinasi dan
untuk menjaga ketertiban dan
kerjasaman secara lebih intensif
ketentraman masih belum memadai
dengan instansi terkait yaitu dinas
untuk melakukan patroli penertiban
sosial,kepolisian, toga-toma untuk
penyakit masyarakat (pekat), anjal,
tetap menjaga kondusivitas
gepeng, pengamen, balapan liar dan
ketertiban dan kentraman.
sebagainya. 17. Urusan Wajib Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi Keuangan Daerah, Perangkat Daerah, Kepegawaian dan Persandian Penyelenggaraan Urusan Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi Keuangan
Daerah,
Perangkat
Daerah,
Kepegawaian
dan
Persandian
dilaksanakan oleh : -
Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan.
-
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
-
Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
-
Sekretariat Daerah Kota Mataram (10 Bagian ditambah Bagian Keuangan selaku Satuan Kerja Pengelola Keuangan Daerah).
-
Inspektorat.
-
Kecamatan Cakranegara.
-
Kecamatan Mataram.
-
Kecamatan Ampenan.
-
Kecamatan Selaparang.
-
Kecamatan Sandubaya.
-
Kecamatan Sekarbela.
-
Dinas Pendapatan.
-
Kantor Pelayanan dan Perijinan Terpadu.
-
Badan Kepegawaian Daerah.
-
Sekretariat Dewan Pengurus KORPRI.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 103
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Secara keseluruhan, alokasi anggaran penyelenggaraan Urusan Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi Keuangan Daerah, Perangkat Daerah, Kepegawaian dan Persandian pada tahun 2013 mencapai Rp. 243.650.030.770,53, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 119.755.593.974,53 dan belanja langsung sebesar Rp. 123.894.436.796,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013 realisasi anggaran belanja Urusan Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi Keuangan Daerah, Perangkat
Daerah,
Kepegawaian
dan
Persandian
mencapai
Rp.
196.311.580.708,00 atau 80,57% dengan realisasi fisik mencapai 80,57%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Otomomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi Keuangan Daerah, Perangkat Daerah, Kepegawaian dan Persandian untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui dua puluh delapan program pokok, terdiri dari : 1. Program peningkatan dan pengembangan pengelolaan keuangan daerah,
bertujuan
meningkatkan
efektivitas
sistem
pengelolaan
keuangan dan aset daerah. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Intensifikasi dan ekstensifikasi sumber-sumber pendapatan daerah. b. Penilaian dan Verifikasi Pajak dan/atau Retribusi Daerah. c. Pendataan Obyek Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. d. Pendataan dan Evaluasi Realisasi Pendapatan Pasar. e. Penyelenggaraan Pajak Rampung. f.
Peningkatan Management Penagihan Pajak/Retribusi Daerah.
g. Penanganan Pengaduan dan Keberatan Wajib Pajak/Retribusi. h. Gebyar dan Penagihan Pajak Bumi dan Bangunan. i.
Peningkatan Sarana/Prasarana Pasar.
j.
Pembinaan Penataan Pedagang Pasar.
k. Peningkatan Pengelolaan Pasar.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 104
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
l.
Evaluasi dan Pelaporan Pendapatan Daerah.
m. Peningkatan Kinerja Pelayanan PBB. n. Pilot Project Pasar Sehat. o. Sosialisasi Peraturan-Peraturan Pajak dan Retribusi Daerah. p. Penatausahaan Pendapatan Daerah. q. Penghitungan dan Penetapan Pajak Daerah. r. Pembukuan Pendapatan Daerah. s. Penyusunan standar satuan harga. t. Pembinaan dan Pelatihan Teknis Pengadaan Barang dan Jasa. u. Penyusunan rancangan peraturan daerah tentang APBD. v. Penyusunan rancangan peraturan KDH tentang penjabaran APBD. w. Penyusunan rancangan peraturan daerah tentang perubahan APBD. x. Penyusunan
rancangan
peraturan
KDH
tentang
Penjabaran
Perubahan APBD. y. Penyusunan
rancangan
peraturan
daerah
tentang
pertanggungjawaban pelaksanaan APBD. z. Penyusunan
rancangan
peraturan
KDH
tentang
penjabaran
pertanggungjawaban pelaksanaan APBD. aa. Penyusunan sistem informasi Pengelolaan Aset Daerah. bb. Peningkatan manajemen aset/barang daerah. cc. Penyusunan sistem informasi pengelolaan keuangan daerah. dd. Pembahasan RKA-SKPD dan DPA SKPD. ee. Penyelenggaraan Pelayanan Bendahara Umum Daerah (BUD). ff. Penyelenggaraan Tuntutan Perbendaharaan dan Ganti Rugi. gg. Persiapan Pembentukan LPSE Kota Mataram. hh. Pelayanan Pengadaan Barang dan jasa Pemerintah. 2. Program Pendidikan Kedinasan, bertujuan melaksanakan pendidikan kedinasan bagi pejabat struktural lingkup Pemerintah Kota Mataram. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendidikan penjenjangan struktural.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 105
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
3. Program
Peningkatan Kapasitas
Sumberdaya
Aparatur,
bertujuan
meningkatkan kapasitas sumber daya aparatur PNS melalui pendidikan dan pelatihan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendidikan dan pelatihan prajabatan bagi calon PNS Daerah. b. Pendidikan dan pelatihan teknis tugas dan fungsi bagi PNS Daerah. c. Bimbingan Teknis Manajemen Kepegawaian. d. Workshop Penyusunan Sasaran Kerja Pegawai (SKP). e. Pembinaan Mental dan Fisik Aparatur. f.
Sosialisasi peraturan perundang-undangan.
g. Bimbingan teknis implementasi peraturan perundang-undangan. h. Penataan administrasi kepegawaian. i.
Operasional Klasifikasi Arsip Pola Baru.
4. Program
pembinaan
dan
pengembangan
aparatur,
bertujuan
melaksanakan pembinaan dan meningkatkan kinerja aparatur PNS. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan rencana pembinaan karir PNS. b. Seleksi penerimaan calon PNS. c. Penataan sistem administrasi kenaikan pangkat otomatis PNS. d. Proses penanganan kasus-kasus pelanggaran disiplin PNS. e. Pemberian bantuan tugas belajar dan ikatan dinas. f.
Pemberian bantuan penyelenggaraan penerimaan Praja IPDN.
g. Pengelolaan Administrasi Kepegawaian. 5. Program peningkatan kapasitas lembaga perwakilan rakyat daerah, bertujuan meningkatkan kapasitas lembaga perwakilan rakyat daerah dalam melaksanakan tugas, fungsi dan wewenang lembaga legislatif. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembahasan rancangan peraturan daerah. b. Hearing/dialog dan koordinasi dengan pejabat pemerintah daerah dan tokoh masyarakat/tokoh agama. c. Rapat-rapat alat kelengkapan dewan. d. Rapat-rapat paripurna.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 106
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
e. Kegiatan Reses. f.
Kunjungan kerja pimpinan dan anggota DPRD dalam daerah.
g. Peningkatan kapasitas pimpinan dan anggota DPRD. h. Sosialisasi peraturan perundang-undangan. i.
Kunjungan Kerja Pimpinan Dan Anggota DPRD Keluar Daerah.
j.
Kegiatan Panitia Khusus.
k. Rapat-Rapat Koordinasi dan Konsultasi Pimpinan DPRD. l.
Penyediaan Jasa Asuransi Kesehatan Anggota DPRD.
m. Pengadaan Pakaian DPRD. n. Sosialisasi Kegiatan DPRD. o. Dukungan Fasilitasi Fraksi-Fraksi. 6. Program peningkatan sistem pengawasan internal dan pengendalian pelaksanaan kebijakan KDH, bertujuan meningkatkan intensitas dan kualitas pengawasan internal dan pengendalian pelaksanaan kebijakan kepala daerah. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan pengawasan Internal secara berkala. b. Tindak lanjut hasil temuan pengawasan. c. Kormonev Pelaksanaan Inpres No. 5 Tahun 2004. d. Review Atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah. 7. Program peningkatan profesionalisme tenaga pemeriksa dan aparatur pengawasan, bertujuan meningkatkan kapasitas dan kapabilitas tenaga pemeriksa dan aparatur pengawasan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan
pengembangan
tenaga
pemeriksa
dan
aparatur
pengawasan. 8. Program Peningkatan Kwalitas Pelayanan Publik, bertujuan mewujudkan kualitas pelayanan perijinan yang cepat dan akurat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendataan dan Pelaporan Perijinan Bidang Pembangunan. b. Pendataan dan Pelaporan Perijinan Bidang Pemerintahan. c. Pendataan dan Pelaporan Perijinan Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 107
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
9. Program peningkatan pelayanan kedinasan kepala daerah/wakil kepala daerah, bertujuan meningkatkan kelancaran pelaksanaan tugas kepala daerah/wakil kepala daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Dialog/audiensi dengan tokoh-tokoh masyarakat, pimpinan/anggota organisasi sosial dan kemasyarakatan. b. Penerimaan kunjungan kerja pejabat negara/departemen/lembaga pemerintah non departemen/luar negeri. c. Rapat koordinasi pejabat pemerintahan daerah. d. Koordinasi dengan pemerintah pusat dan pemerintah daerah lainnya. e. Penyediaan Dana Kegiatan dan Pemeliharaan Rumah Tangga KDH/Wakil KDH. f.
Penyediaan Dana Kegiatan Bidang Kehumasan.
10. Program
Pembinaan
Pemerintahan
Desa/Kelurahan,
bertujuan
mewujudkan tertib pengelolaan administrasi dan keuangan kelurahan dan kecamatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Administrasi Kecamatan, Kelurahan, dan Lingkungan. b. Pembinaan dan Penataan Administrasi Kepala Lingkungan. 11. Program Pengembangan Sistem Informasi Pertanahan, bertujuan meningkatkan akses informasi dan pemahaman masyarakat terkait administrasi pertanahan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Sosialisasi Informasi Pertanahan 12. Program Peningkatan Kerjasama Antar Pemerintah Daerah, bertujuan meningkatkan jalinan kerjasama antar pemerintahan daerah dalam bidang pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi Penerimaan Kunjungan Kerja Luar Daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 108
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
13. Program
Penataan
Peraturan
Perundang-Undangan,
bertujuan
mewujudkan tertib penyusunan dan penataan peraturan perundangundangan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan
rencana
kerja
rancangan
peraturan
perundang-
undangan. b. Fasilitasi sosialisasi peraturan perundang-undangan. c. Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemda Bidang SJDI dan Penyuluhan Hukum. d. Pelayanan Bantuan Hukum Pemda. 14. Program Penataan Daerah Otonomi Baru, bertujuan melaksanakan penataan wilayah kecamatan dan kelurahan untuk mendukung kinerja penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi percepatan penyelesaian tapal batas wilayah administrasi antar daerah. b. Pembangunan gedung kantor baru. 15. Program Penataan Daerah, Organisasi dan Ketatalaksanaan serta PAN, bertujuan melaksanakan koordinasi dengan dinas/instansi lingkup Pemerintah Kota Mataram, luar daerah dan dengan asosiasi pemerintah kota. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengkajian dan Penyempurnaan Penata Kelembagaan Perangkat Daerah. b. Penyempurnaan Tupoksi Perangkat Daerah. c. Penyusunan LAKIP Setda dan Penetapan Kinerja. d. Peningkatan Sarana dan Prasarana Ketatalaksanaan. e. Analisa Jabatan (ANJAB). f.
Penyusunan Standar Operating Prosedur.
g. Pembinaan Asistensi Unit Kerja Pelayanan Publik.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 109
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
h. Fasilitasi dan Koordinasi Penyelenggaraan Tugas-tugas Umum Pemerintahan. i.
Penyusunan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM).
j.
Penyusunan Analisis Beban Kerja Perangkat Daerah.
k. Peningkatan Kapasitas Reformasi Birokrasi. l.
Penyusunan Standar Pelayanan Minimum (SPM).
16. Program
Peningkatan
Capaian
Kinerja,
bertujuan
melaksanakan
penyusunan laporan keterangan pertanggungjawaban kepala daerah dan laporan penyelenggaraan pemerintahan daerah sebagai bentuk akuntabilitas pemerintah daerah kepada pemerintah dan masyakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Kota Mataram. b. Penyusunan LKPJ Walikota Mataram. 17. Program Pengendalian Pembangunan Daerah, bertujuan melaksanakan pengendalian
administrasi
pembangunan
daerah
sesuai
dengan
perencanaan pembangunan daerah yang telah ditetapkan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Koordinasi Pelaksanaan Pembangunan. b. Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan. 18. Program Pembinaan dan Pemantauan Pelaksanaan Pemberdayaan Ekonomi
Rakyat,
pemberdayaan
bertujuan
ekonomi
melaksanakan
rakyat
sehingga
pembinaan
terwujud
dan
peningkatan
kesejahteraan masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Dukungan Pemberdayaan Ekonomi Rakyat. b. Peningkatan Pelaksanaan Raskin. 19. Program Peningkatan Penanaman Modal Daerah, bertujuan mendorong peningkatan nilai investasi dunia usaha untuk mendukung pembangunan daerah pada sektor ekonomi.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 110
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyederhanaan Prosedur Perijinan dan Peningkatan Pelayanan Penanaman Modal. b. Peningkatan Kegiatan Pemantauan, Pembinaan dan Pengawasan Pelaksanaan Penanaman Modal. c. Penyelenggaraan Pameran Investasi. d. Sosialisasi Peraturan Perijinan. 20. Program Peningkatan Kesetaraan Gender dan Kepemudaan, bertujuan meningkatkan
kesetaraan
gender
dan
pemberdayaan
organisasi
kepemudaan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Pemuda dan Olahraga. b. Pembinaan dan Pemberdayaan Organisasi Perempuan. 21. Program Pemberdayaan Kelembagaan Sosial dan Keagamaan, bertujuan melaksanakan pemberdayaan dan meningkatkan peran serta lembaga sosial dan keagamaan dalam membina kerukunan sosial dan agama di Kota Mataram. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Kegiatan Keagamaan dan Ponpes. b. Pembinaan kepada Lembaga Kesejahteraan Sosial. c. Pembinaan Lembaga Pendidikan/yayasan yang bergerak dibidang Pendidikan. 22. Program Peningkatan Kesadaran Lingkungan, bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat lingkungan terhadap kebersihan dan ketertiban. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Gerakan Sadar Kebersihan dan Ketertiban. 23. Program Pengembangan Data/Informasi, bertujuan mewujudkan tertib administrasi kependudukan kecamatan dan kelurahan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemutakhiran Data Kependudukan. b. Penyusunan Data Kependudukan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 111
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
24. Program Peningkatan Kapasitas Kelurahan, bertujuan meningkatkan kepasitas kelurahan dalam pembangunan. Kegiatan yang dilaksanakan : d. Peningkatan Kapasitas Kelurahan dan Masyarakat Kelurahan. e. Koordinasi Pengendalian Keamanan dan Ketertiban Masyarakat. f.
Evaluasi Kinerja Pemerintah dan Masyarakat Kelurahan.
g. Koordinasi Pembangunan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat. 25. Program
Peningkatan
Pembangunan,
Partisipasi
bertujuan
Masyarakat
meningkatkan
peran
Kelurahan serta
dalam
masyarakat
kelurahan dalam kegiatan pembangunan kelurahan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan MPBM Tingkat Kecamatan. b. Evaluasi Kinerja Pemerintah Kelurahan. c. Lomba Lingkungan Sehat Tingkat Kecamatan. d. Peningkatan Kesehatan Masyarakat (Lomba Sekolah Sehat). e. Evaluasi Penilaian Kebersihan Lingkungan. f.
Monitoring Kebersihan Lingkungan.
26. Program Peningkatan Keamanan Lingkungan, bertujuan meningkatkan keamanan lingkungan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengendalian Keamanan dan Kenyamanan Lingkungan. 27. Program Peningkatan Keberdayaan Masyarakat Pedesaan, bertujuan meningkatkan keberdayaan masyarakat kelurahan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan STQ dan Pawai Takbiran Tingkat Kecamatan. b. Peningkatan Kesadaran Masyarakat Akan Nilai-Nilai Luhur Budaya Bangsa. c. Pembinaan Kelompok Usaha Kecil dan Menengah. d. Peningkatan Kesehatan Masyarakat Kelurahan. 28. Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan, bertujuan meningkatkan kualitas kebersihan lingkungan pemukiman.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 112
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengelolaan dan Pengolahan Sampah Pemukiman Sampah Nihil. b. Penyediaan Sarana dan Prasarana Pengelolaan Persampahan. B. Realisasi Program dan Kegiatan Implementasi keseluruhan program dan kegiatan bidang Urusan Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi Keuangan Daerah, Perangkat Daerah, Kepegawaian dan Persandian dilaksanakan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun
2012-2015,
Pemerintahan
yaitu
“Meningkatnya
berdasarkan
Good
Efektivitas
Governance”
Penyelenggaraan
dan
“Meningkatnya
Efektivitas Penerapan SPM dan SOP”. Berikut diuraikan dukungan program dan
kegiatan
terhadap
pencapaian
sasaran
strategis
meningkatnya
efektivitas penyelenggaraan pemerintahan berdasarkan good governance. Tabel 4.20. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Penyelenggaraan Pemerintahan berdasarkan Good Governance” No 1
2
3 4
5 6
INDIKATOR KINERJA SASARAN Jumlah hasil pemeriksaan yang ditindaklanjuti Jumlah Aparatur yang memiliki kualifikasi Auditor Daya serap APBD Peningkatan Kinerja Keuangan Daerah Tingkat pengelolaan aset daerah SKPD pengelola arsip yang baik
Tahun 2012
Target
Realisasi
690
CAPAIAN KINERJA 2012 59,79
1.556
857
CAPAIAN KINERJA 2013 55,08
38
17
44,74
38
19
50,00
%
95
91,60
96,42
90
76,49
84,98
Opini BPK
WTP
WDP
-
WTP
WDP
-
%
100
96
96,00
100
97
97,00
SKPD
35
28
80,00
35
35
100,00
SATUAN
Target
Realisasi
buah
1.154
orang
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Tahun 2013
IV - 113
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No 7
8
9
10 11 12
INDIKATOR KINERJA SASARAN SKPD yang menyampaikan Laporan Realisasi Fisik dan Keuangan tepat waktu SKPD yang menyampaikan LPPD SKPD tepat waktu SKPD yang menyampaikan LAKIP SKPD tepat waktu Tingkat Disiplin PNS selama satu tahun Pejabat yang telah mengikuti Diklat Struktural SKPD yang kelembagaannya sesuai dengan kebutuhan dan aturan
Tahun 2012
Target
Realisasi
32
CAPAIAN KINERJA 2012 91,43
35
32
CAPAIAN KINERJA 2013 91,43
35
29
82,86
35
31
88,57
SKPD
35
28
80,00
35
32
91,43
%
95
90,76
95,55
95
91,32
96,13
%
100
82,33
82,33
100
84,56
84,56
SKPD
35
35
100,00
35
35
100,00
SATUAN
Target
Realisasi
SKPD
35
SKPD
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
Penyelenggaraan peningkatan
otonomi
pelayanan
daerah
publik
75,76 75,76
memiliki
dan
Tahun 2013
korelasi
kesejahteraan
78,27 78,27
positif
terhadap
masyarakat.
Jika
pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat tidak semakin baik, berarti ada kesalahan dalam menafsirkan dan menjalankan otonomi daerah. Otonomi daerah perlu dikawal oleh seluruh pihak untuk menjamin tercapainya pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat yang lebih baik. Implementasi otonomi diselenggarakan dalam manajemen pelayanan dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah. Penyelenggaraan Good Governance sangat terkait dengan komitmen dalam pencegahan korupsi. Komitmen ini dilakukan dalam mendukung Rencana Aksi Nasional Pemberantasan Korupsi. Walikota Mataram menekankan pentingnya menumbuhkan kesadaran moral dan komitmen menciptakan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 114
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
pemerintahan
yang
bersih,
jujur
dan
transparan.
Seluruh
PNS
menandatangani PAKTA INTEGRITAS dan ditindaklanjuti upaya mencegah dan memberantas korupsi, yaitu melakukan sosialisasi ZONA INTEGRITAS menuju WILAYAH BEBAS KORUPSI (WBK) di seluruh SKPD Kota Mataram. Komisi Pemberantasan Korupsi pada 16 Desember 2013 mengumumkan hasil Survey Integritas (SI) Sektor Publik 2013 terhadap 85 Instansi (20 instansi pusat, 5 instansi vertikal, dan 60 pemda). Hasil SI Sektor Publik, nilai Integritas Daerah Kota Mataram 7,36 menempati posisi urutan ketujuh. Indeks tersebut meliputi 3 unit layanan publik, yaitu SIUP, Kesehatan Dasar Puskesmas, dan Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ). Sedangkan indeks Integritas Vertikal Kota Mataram sebesar 7,02 yang meliputi 8 unit layanan vertikal, yaitu SIM, SKCK, Peningkatan Hak Atas Tanah, Peralihan Hak Atas Tanah, Pasfor, Lembaga Permasyarakatan, Administrasi Pernikahan KUA, dan Administrasi Sidang Pengadilan Agama. Indeks Integritas Daerah Kota Mataram 7,36 Sumber : Publikasi KPK, 2013
Indeks Integritas Vertikal 7,02
Rata-rata 7,07
Dari gabungan nilai rata-rata Indeks Daerah dan Indeks Integritas Vertikal, Indeks Integritas Kota Mataram Tahun 2013 adalah 7,07. Indeks ini berada pada posisi diatas standar minimal ditetapkan KPK (6,00). Indeks ini mengalami peningkatan dari 6,78 di tahun 2013. Untuk indikator pembinaan pengelolaan keuangan daerah pada tahun 2013, diketahui bahwa : 1. Hasil audit BPK menguraikan bahwa Jumlah Temuan sampai dengan Tahun 2013 sebanyak 390 Temuan, berhasil ditindaklanjuti sebanyak 236 temuan. 2. Hasil audit Inspektorat Kota Mataram dengan jumlah Temuan sampai dengan Tahun 2013 sebanyak 1.002 Temuan, berhasil ditindaklanjuti sebanyak 771 temuan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 115
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Untuk lebih jelas dapat diuraikan pada tabel dibawah ini: No
Tahun 2012 Jumlah Temuan yang Temuan ditindaklanjuti 351 227
Uraian
1
Capaian (%)
Hasil Audit 64,68 BPK 2 Hasil Audit 1.205 630 52,28 Inspektorat Kota Mataram Total 1.556 857 58,48 Sumber: LAKIP Inspektorat Kota Mataram Tahun 2013.
Tahun 2013 Jumlah Temuan yang Temuan ditindaklanjuti 390 236 771
77,10
1.392
857
68,81
memiliki kualifikasi sebagai auditor dan pengawas pemerintahan, dapat dilihat pada tabel dibawah ini : No 1 2
Uraian Tahun 2012 Jumlah PNS Inspektorat 38 Jumlah Auditor/P2UPD 17 Kekurangan Auditor 21 Sumber: LAKIP Inspektorat Kota Mataram Tahun 2013
Tahun 2013 38 19 19
Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa terjadi peningkatan aparatur pengawasan yang sudah memiliki kualifikasi sebagai auditor dan pengawas pemerintahan yaitu peningkatan sebanyak 2 orang. Kualifikasi yang dimaksud disini adalah aparatur yang sudah mengikuti diklat dibidang pengawasan untuk auditor dan pengawas pemerintahan. Dalam meningkatkan pengelolaan ASET DAERAH sebagai komponen pendukung pencapaian opini WAJAR TANPA PENGECUALIAN (WTP) harus dioptimalkan melalui administrasi data asset yang jelas dan transparan. asset
daerah
sampai
dengan
tahun
2013
berjumlah
Rp.
1.359.897.010.363,85,- yang terbagi dalam 7 komponen asset sebagai berikut : NO 1 2 3 4 5 6 7
URAIAN NILAI (RP) Tanah 362.279.067.986,50 Peralatan dan Mesin 220.630.372.141,34 Gedung dan Bangunan 417.669.171.417,02 Jalan, Irigasi dan Jaringan 279.439.218.513,99 Aset Tetap Lainnya 18.567.898.563,01 Konstruksi Dalam Pengerjaan 15.486.843.040,00 Aset Lainnya 45.824.438.702,00 Jumlah 1.359.897.010.363,85 Sumber : Bagian Umum Setda Kota Mataram, 2013
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
60,52
1.002
Untuk Indikator mengenai jumlah aparatur pengawasan yang sudah
Nilai
Capaian (%)
IV - 116
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Untuk melaksanakan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil, pasal 7 ayat 1, melalui Badan Kepegawaian Daerah sesuai tupoksi yang diberikan, telah membentuk Tim Pelaksana Penyelesaian Kasus Pelanggaran Disiplin Pegawai Negeri Sipil sebagaimana ditetapkan oleh Walikota Mataram dengan Keputusan Nomor: 800/862/003.c/BKD/2012. DATA PENANGANAN DISIPLIN PEGAWAI NEGERI SIPIL PEMERINTAH KOTA MATARAM TAHUN 2012-2013 Jenis
2012
2013
Ket.
20 kasus
36 kasus
Peningkatan penanganan pelanggaran sebesar 80,00% (dominasi kasus ijin cerai)
- Kasus ijin cerai
11
28
Peningkatan penanganan kasus sebesar 55,56%
- Disiplin Tingkat Sedang & Berat
15
8
Penurunan pelanggaran sebesar 46,67%
Jumlah kasus pelanggaran yang ditangani
Sumber : LAKIP BKD Kota Mataram Tahun 2013
Jumlah Pejabat stuktural Dalam rangka meningkatkan profesionalisme PNS, dukungan terhadap peningkatan kapasitas pejabat struktural terus dilakukan melalui penyelengaraan Diklatpim, sebagaimana tabel berikut : KEIKUTSERTAAN PEJABAT STRUKTURAL DALAM DIKLATPIM
Uraian
Jumlah Pejabat sesuai Eselon
Eselon II (Diklatpim II) 33 Eselon III (Diklatpim III) 133 Eselon IV (Diklatpim IV) 692 Jumlah 858 Sumber : LAKIP BKD Kota Mataram Tahun 2013
Yang sudah mengikuti Diklatpim
Yang belum mengikuti Diklatpim
21 103 479 608
12 30 213 253
Persentase Pejabat yang belum Diklatpim 36,36% 22,56% 30,78% 29,90%
Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 117
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No 1 2 3 4 5 6 7
8 9 10 11 12
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 857
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (2015) 900
Jumlah hasil pemeriksaan buah yang ditindaklanjuti Jumlah Aparatur dengan orang 19 40 kualifikasi Auditor Daya serap APBD % 84,98 95,00 Peningkatan Kinerja Opini BPK WDP WTP Keuangan Daerah Tingkat pengelolaan aset SKPD 95 100 daerah SKPD pengelola arsip SKPD 32 34 yang baik SKPD yang SKPD 26 34 menyampaikan Laporan Realisasi Fisik dan Keuangan tepat waktu SKPD yang SKPD 23 34 menyampaikan LPPD SKPD tepat waktu SKPD yang SKPD 26 34 menyampaikan LAKIP SKPD tepat waktu Tingkat Disiplin PNS % 98,00 96,13 selama satu tahun Pejabat yang telah % 84,56 100,00 mengikuti Diklat Struktural SKPD yang SKPD 29 34 kelembagaannya sesuai dgn kebutuhan dan aturan Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 95,22 47,50 89,45 95,00 94,12 76,47
67,65 76,47 98,09 84,56 100,00
77,04
Terkait dengan dukungan program dan kegiatan terhadap pencapaian sasaran strategis “Meningkatnya Efektivitas Penerapan SPM dan SOP”, berikut diuraikan capaian indikator kinerja sasaran :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 118
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.21. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Penerapan SPM dan SOP” No 1 2
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN SKPD yang SKPD 27 13 mempunyai SPM & SOP SKPD yang SKPD 27 13 menerapkan SOP dan SPM Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 48,14
Tahun 2013 Target
Realisasi
20
15
CAPAIAN KINERJA 2013 75,00
48,14
20
15
75,00
48,14 48,14
75,00 75,00
Dari tabel diatas menunjukkan bahwa indikator kinerja yang berkaitan dengan penyusunan Standar Pelayanan Minimal (SPM) masih belum optimal. Beberapa SKPD teknis telah menetapkan SPM (15 SPM) yang ditetapkan oleh Kementerian terkait di Pemerintah Pusat dengan mengintegrasikan target indikator kinerja ke dalam dokumen perencanaan. Pada tahun 2013, Pemerintah Kota Mataram melalui Bagian Organisasi telah melakukan kegiatan sosialisasi dan pelatihan penyusunan SPM kepada seluruh SKPD, sehingga pada tahun 2014 diharapkan seluruh SKPD telah menyusun SPM untuk masing-masing urusan yang telah ditetapkan oleh kementerian, untuk selanjutnya ditetapkan dengan peraturan kepala daerah maupun dalam bentuk peraturan daerah. Dalam pelaksanaan tugas dan pelayanan kepada masyarakat, saat ini standar yang digunakan masih mengacu pada penetapan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) yang telah ditetapkan dengan Perda Nomor 5 Tahun 2008. Tupoksi yang sudah ada menjadi acuan pelaksanaan tugas kedinasan, serta tugas lain yang diberikan oleh atasan/pimpinan. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 119
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2012 15
SATUAN
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 32
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2012 46,86
SKPD yang mempunyai % SPM dan SOP SKPD yang menerapkan % 15 32 SOP dan SPM Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
46,86 46,86
Dari tabel diatas menunjukkan bahwa kinerja capaian sampai dengan 2012 baru mencapai 46,16 persen masih agak jauh dari target yang ditetapkan RPJMD, sehingga sisa target sebesar 53,84 harus dapat dicapai pada dua kali periode RPJMD pada tahun mendatang. Upaya yang dilakukan saat ini, yang difasilitasi oleh SKPD terkait, adalah: 1. Melaksanakan asistensi penyusunan SPM dan SOP yang dikoordinasikan oleh Bappeda Kota Mataram. 2. Memantau pelaksanaan penerapan SPM dan SOP melalui mekanisme monitoring dan evaluasi yang tepat sasaran, yang dilaksanakan oleh Bagian APP Setda Kota Mataram dan Bagian Organisasi Setda Kota Mataram. 3. Menyusun draft Perwal tentang Penyusunan SOP dan SPM, termasuk pula urgensi dan kebutuhannya bagi kelancaran pelaksanaan tugas pelayanan serta efektivitas penyelenggaraan pemerintahan yang baik (Good Governance). Keseluruhan
target
penyelenggaraan
dan
Urusan
capaian Otonomi
indikator Daerah,
program
dan
Pemerintahan
kegiatan Umum,
Administrasi Keuangan Daerah, Perangkat Daerah, Kepegawaian dan Persandian Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Terbatasnya anggaran untuk
SOLUSI - Mengoptimalkan anggaran yang
menunjang kelancaran tugas bidang
ada untuk memenuhi kebutuhan
pengawasan baik kegiatan-kegiatan
sarana dan prasarana sesuai
operasional pengawasan maupun
dengan prioritas.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 120
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN kegiatan dalam rangka peningkatan
SOLUSI - Melakukan upaya intensifikasi
sumber daya manusia aparatur
dan ekstensifikasi potensi
pengawasan dalam bentuk
pendapatan daerah.
pendidikan dan pelatihan Jabatan
- Mengirimkan aparatur
Fungsional Auditor maupun
pengawasan untuk mengikuti
pendidikan teknis lainnya.
pendidikan dan pelatihan Jabatan
- Masih tingginya ketergantungan
Fungsional Auditor maupun
sumber pendanaan dari Dana Alokasi
pendidikan dan pelatihan teknis
Umum (DAU).
lainnya.
- Terbatasnya sumber daya aparatur pengawasan yang berkualitas. - Dalam bidang perijinan, belum ada
- Mengupayakan percepatan penyusunan peraturan pelimpahan kewenangan untuk
pelimpahan kewenangan untuk
menandatangani ijin untuk
menandatangani ijin.
mempercepat penyelesaian
- Kurangnya tenaga akuntasi yang dibutuhkan dalam pengelolaan keuangan daerah. - Belum adanya pelimpahan kewenangan kepada kecamatan dan
proses perijinan . - Mengusulkan tambahan tenaga akuntasi melalui proses rekruitmen CPNS Daerah . - Merancang peraturan yang
kelurahan untuk mendukung
mengatur pelimpahan
efektifitas dan efisiensi
kewenangan dari walikota kepada
penyelenggaraan urusan
Camat dan Lurah.
pemerintahan. - Pelaksanaan dukungan PER yang
- Meningkatkan manajemen pengelolaan PER agar bantuan
tidak maksimal, sehingga realisasi
yang diberikan tepat waktu dan
sering tertunda dan ada yang tidak
sasaran.
terealisasi, karena jumlah tim
- Pengiriman aparatur untuk
survey/evaluasi sangat
mengikuti Diklat, Bintek,
terbatas/sedikit sementara
Lokakarya dan seminar Legal
usulan/proposal yang masuk sangat
Drafter.
banyak.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
- Peningkatan Peran serta dan
IV - 121
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN - Minimnya tenaga penyusun Produk Hukum Daerah (Legal Darfter). - Rendahnya kesadaran hukum masyarakat.
SOLUSI partisipasi masyarakat dalam pembangunan bidang hukum. - penyiapan sarana pendukung terkait pengelolaan PBB-P2,
- Pengalihan Pengelolaan PBB-P2
termasuk juga penyiapan sumber
menjadi pajak daerah menuntut
daya aparatur guna pemantapan
kesiapan sarana pendukung
posisi penggunaan aplikasi PBB-
termasuk kesiapan sumber daya
P2 dan pemenuhan kebutuhan
aparatur pengelola PBB-P2
penilaian dalam pajak bumi dan bangunan (PBB).
18. Urusan Wajib Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa dilaksanakan oleh Badan Pemberdayaan Masyarakat Kota Mataram dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 4.671.485.680,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 1.600.330.184,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 3.071.155.496,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa mencapai Rp. 4.184.420.125,00 atau 89,57% dengan realisasi fisik mencapai 89,57%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram 2013, dilaksanakan melalui enam program pokok, terdiri dari : 1. Program Peningkatan Keberdayaan Masyarakat Perdesaan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Pokmas Penerima Bantuan Modal. b. Gelar TTG. c. Pelatihan Pokmas Ekonomi Lemah. d. Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong. e. Bimbingan Teknis Kader Posyandu.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 122
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
f.
Lomba Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS).
g. Pemberian Makanan Tambahan Anak Sekolah (PMT-AS). h. Pasilitasi Pokjanal Posyandu Tingkat Kota Mataram. i.
Sosialisasi Pembentukan Lembaga Adat.
j.
Sosialisasi Percepatan Pembangunan Kelurahan.
k. Bantuan Beras Bagi Warga Jompo. 2. Program pengembangan lembaga ekonomi pedesaan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan Pokmas TTG. 3. Program peningkatan kapasitas aparatur pemerintah desa. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembinaan Administrasi Kelurahan. 4. Peningkatan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan Kota. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyiapan Masyarakat Dalam Pemanfaatan Air Bersih. b. Lomba Kelurahan. c. Perbaikan Perumahan dan Pemukiman. d. Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Sungai. 5. Program P2KP (PNPM) Mandiri. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi
Percepataan
Pelaksanaan
Pembangunan
Terpadu
di
Kelurahan. 6. Program Peningkatan dan Pengembangan Manajemen Pembangunan Partisipatif. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan Musyawarah Pembangunan Kota (MPBM Infrastruktur, Perencanaan, Pelaksanaan/Evaluasi). b. Penyusunan Profil Kelurahan. a. Sosialisasi Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Pantai.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 123
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang pemberdayaan masyarakat dan desa dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa yang bertujuan untuk mewujudkan masyarakat yang berdaya dan mandiri secara sosial dan ekonomi, yang mampu
mendukung
dan
berkontribusi
dalam
penyelenggaraan
pembangunan daerah. Capaian indikator kinerja program dan kegiatan menunjukkan peningkatan dari tahun ke tahun. Dalam rangka mewujudkan peningkatan keberdayaan masyarakat pedesaan, dilaksanakan kegiatan pemberian bantuan modal kepada pokmas.
Sampai dengan tahun 2013, bantuan modal telah
disalurkan kepada 66 pokmas dan untuk meningkatkan kemampuan manajerial pokmas dalam pengelolaan unit usahanya, kepada 50 orang anggota pokmas diberikan pelatihan manajemen pemasaran dan keuangan. Hingga tahun 2013, sebanyak 150 anggota pokmas telah mengikuti pelatihan. Untuk perbaiki kualitas pelayanan kesehatan ibu dan anak pada tingkat posyandu, dilaksanakan bimbingan teknis kepada 50 orang kader posyandu. Diharapkan melalui pelaksanaan bimbingan teknis ini, kualitas pelayanan kesehatan ibu dan anak di posyandu akan mengalami peningkatan,
sehingga
dapat
mendukung
upaya
pemerintah
dalam
meningkatkan kesehatan ibu dan anak balita. Masih terkait dengan upaya peningkatan keberdayaan masyarakat pedesaan, dilaksanakan pemberian bantuan beras kepada 2000 orang warga jompo/lansia. Dengan bantuan ini diharapkan
dapat
mengurangi
kesulitan
mereka
dalam
memenuhi
kebutuhan pokok sehari-hari. Selanjutnya pada program pengembangan lembaga ekonomi pedesaan, dilaksanakan
pemberian
pelatihan
manajemen
pemasaran
dan
tata
administrasi keuangan kepada 50 orang anggota pokmas TTG. Pada upaya peningkatan kapasitas aparatur pemerintahan kelurahan, dilaksanakan pembinaan administrasi pada 50 kelurahan, untuk selanjutnya dilakukan seleksi dan ditentukan satu kelurahan untuk mewakili Pemerintah Kota
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 124
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Mataram pada lomba kelurahan di tingkat provinsi dan nasional. Pada tahun 2013, kelurahan Pejeruk berhasil meraih penghargaan juara satu tingkat provinsi dan sepuluh besar tingkat nasional. Selain capaian program dan kegiatan di atas, salah satu capaian program dan kegiatan lainnya yang tak kalah penting adalah terlaksananya rehabilitasi rumah tidak layak huni sejumlah 64 unit, sehingga sampai dengan tahun 2013 sebanyak 1.004 unit yang tersebar di beberapa kelurahan di Kota Mataram. Untuk meningkatkan derajat kesehatan dan kualitas sanitasi serta pemenuhan kebutuhan air bersih bagi masyarakat, dilaksanakan program pengadaan MCK dan sarana air bersih, hingga tahun 2013 diadakan sejumlah 8 unit MCK dan 76 kran umum yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sanitasi dasar dan air bersih. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Belum memadainya sumber daya
SOLUSI - Memaksimalkan penggunaan
pendukung yang diperlukan baik
sumber daya yang ada baik
sumber daya manusianya maupun
sumber daya manusianya
sumber daya ketersediaan
maupun sumber daya lainnya.
sarana/prasarana dan pendanaan.
- Menggalang kerja sama dengan instansi terkait lainnya untuk mendukung kelancaran pelaksanaan program dan kegiatan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 125
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
19. Urusan Wajib Sosial Penyelenggaraan Urusan Sosial dilaksanakan oleh Dinas Sosial, Tenaga dan Transmigrasi dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 4.735.995.034,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 2.818.216.584,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 1.917.778.450,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Sosial mencapai Rp. 4.380.167.464,00 atau 92,49% dengan realisasi fisik mencapai 92,49%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, kebijakan penyelenggaraan Urusan Sosial untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 20112015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 diimplementasikan melalui sembilan program pokok, terdiri dari : 1. Program Pemberdayaan Fakir Miskin, Komunitas Adat Terpencil (KAT) dan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Lainnya, bertujuan meningkatkan keberdayaan Fakir Miskin, Komunitas Adat Terpencil (KAT) dan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) lainnya. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan
Kemampuan
(Capacity
Building)
petugas
dan
pedamping sosial pemberdayaan fakir miskin, KAT dan PMKS lainnya. b. Bimbingan Sosial bagi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial. 2. Program Pelayanan dan Rehabilitasi Kesejahteraan Sosial, bertujuan melaksanakan rehabilitasi sosial ekonomi di masyarakat khususnya PMKS Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan KIE konseling dan kampanye sosial bagi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS). b. Penanganan masalah-masalah strategis yang menyangkut tanggap cepat darurat dan kejadian luar biasa. c. Pelatihan bagi Perempuan Rawan Sosial Ekonomi (PRSE).
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 126
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
3. Program pembinaan anak terlantar, bertujuan membina perilaku dan meningkatkan
kualitas
serta
keterampilan
anak
terlantar
guna
peningkatan kualitas SDM. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Bimbingan Sosial dan Keterampilan bagi Anak Terlantar. 4. Program pembinaan para penyandang cacat dan trauma, bertujuan meningkatkan mentalitas dan etos kerja para penyandang cacat dan eks trauma. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendataan penyandang cacat dan penyakit kejiwaan. b. Pendidikan dan pelatihan bagi penyandang cacat dan eks trauma. 5. Program
pembinaan
panti
asuhan
/panti
jompo,
bertujuan
melaksanakan bimbingan sosial bagi PMKS Lansia. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Bimbingan Sosial bagi PMKS Lansia. 6. Program pembinaan eks penyandang penyakit sosial (eks narapidana, PSK, narkoba dan penyakit sosial lainnya), bertujuan melaksanakan pendidikan dan pelatihan keterampilan bagi anak nakal, eks narkoba,eks wanita tuna susila dan eks narapidana. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendidikan dan pelatihan ketrampilan berusaha bagi eks penyandang penyakit sosial. b. Pemantauan kemajuan perubahan sikap mental eks penyandang penyakit sosial. 7. Program Pemberdayaan Kelembagaan Kesejahteraan Sosial, bertujuan melaksanakan pelatihan bagi pengurus dan anggota karang taruna, pekerja sosial masyarakat dan organisasi social. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan kualitas SDM kesejahteraan sosial masyarakat. 8. Program Pencegahan Dini dan Penanggulangan Korban Bencana, bertujuan
meningkatkan
pengetahuan
dan
kemampuan
teknik
penanggulangan bencana melalui pendidikan dan latihan bagi satuan linmas.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 127
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan teknik penanggulangan bencana dan pengungsi bagi satuan linmas. 9. Program
Pemberdayaan
Keluarga
Muda
Mandiri,
bertujuan
melaksanakan bimbingan sosial bagi keluarga muda mandiri (KMM). Kegiatan yang dilaksanakan : a. Bimbingan dan Pelatihan bagi Keluarga Muda Mandiri. 10. Program Peningkatan Kelembagaan dan Kesejahteraan Sosial. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan Program Keluarga Harapan (PKH). b. Peningkatan Program keserasian Sosial. B. Realisasi program dan kegiatan Implementasi keseluruhan program dan kegiatan bidang sosial ditujukan untuk mencapai sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, yaitu “Meningkatnya Upaya Penanganan Masalah Sosial Ekonomi Masyarakat”. Adapun capaian indikator kinerja sasaran adalah sebagai berikut : Tabel 4.22. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Upaya Penanganan Masalah Sosial Ekonomi Masyarakat” No 1
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Penduduk Miskin % 18,59 13,18 Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 70,89 70,89 70,89
Tahun 2013 Target
Realisasi
15,00
11,87
Rasio penduduk miskin di tahun 2013 mengalami progress kinerja yang positif, hal ini ditunjukkan oleh menurunnya angka kemiskinan, yang dapat ditekan sebesar 0,09 persen dari tahun 2013. Kinerja dalam menekan angka kemiskinan adalah diketahuinya karakteristik dan faktor permasalahan yang sebenarnya terjadi pada penduduk miskin di Kota Mataram. Pada tahun 2013, beberapa program bantuan lanjutan seperti pada tahun sebelumnya terus dilakukan antara lain: Santunan Kematian, Bantuan Beras bagi masyarakat JOMPO, Pemberian Alat Kontrasepsi Gratis bagi masyarakat miskin, dan Baitul Mal Wa Tamwil (BMT).
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 128
CAPAIAN KINERJA 2013 79,13 79,13 79,13
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut: No 1
REALISASI RENCANA SESUAI AKUMULASI DENGAN TARGET SATUAN SD. TAHUN AKHIR RPJMD 2013 (2015) % 13,18 9,59 Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 72,76 83,46
INDIKATOR KINERJA SASARAN Penduduk Miskin
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa, secara keseluruhan capaian kinerja jika dibandingkan dengan target RPJMD sebesar 83,46 persen. Untuk kinerja penurunan rasio penduduk miskin di Kota Mataram baru mencapai 72.76 persen. Capaian menunjukkan kinerja baik dibandingkan tahun 2012, dengan mampu menekan pada
tahun
2013.
sebesar 1,26 persen jumlah penduduk miskin
Artinya
upaya penanganan
dan
pemberantasan
kemiskinan di Kota Mataram telah mencapai peningkatan sebesar 3,59 persen dari tahun 2012. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Sosial Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN SDM PMKS Masih rendah sehingga
SOLUSI Pemberdayaan melalui Bimtek,
diberikan bimbingan teknis/pelatihan
Pelatihan Bantuan Stimulan kepada
perubahan perilaku, kesadaran
penyandang Masalah Kesejahteraan
masyarakat masih rendah untuk
Sosial (PMKS) melalui Usaha
mengembangkan kelompok PMK, dana
Ekonomi Produktif (UEP).
pemberdayaan PMKS dan PSKS masih kurang.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 129
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
20. Urusan Wajib Kearsipan Penyelenggaraan Urusan Kearsipan dilaksanakan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 461.724.650,00, dengan realisasi keuangan pada akhir tahun anggaran mencapai Rp. 452.371.750,00 atau 97,97% dan realisasi fisik mencapai 97,97%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Kearsipan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota
Mataram
2011-2015
dan
RKPD
Kota
Mataram
Tahun
2013
dilaksanakan melalui dua program pokok, terdiri dari : 1. Program
penyelamatan
dan
pelestarian
dokumen/arsip
daerah,
bertujuan mengupayakan pelestarian dan penyelamatan dokumen/arsip daerah. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengadaan sarana pengolahan dan penyimpanan arsip. b. Pendataan dan penataan dokumen/arsip daerah. c. Pameran kearsipan. 2. Program pemeliharaan rutin/berkala sarana dan prasarana kearsipan, bertujuan meningkatkan kemampuan operasional sarana dan prasarana pengolahan dan penyimpanan arsip. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pemeliharaan rutin/berkala sarana pengolahan dan penyimpanan arsip. b. Bimbingan Teknik Kearsipan di Lingkungan Instansi Pemerintah. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang kearsipan dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Kearsipan yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya Efektivitas Penyelenggaraan Pemerintahan berdasarkan Good Governance”. Pada tabel dibawah ini diuraikan capaian sasaran strategis sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 130
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.23. CAPAIAN SASARAN “Meningkatkan Efektivitas Penyelenggaraan Pemerintahan berdasarkan Good Governance” No 1
INDIKATOR KINERJA SASARAN SKPD pengelola arsip yang baik
Tahun 2012
SATUAN
Target
Realisasi
SKPD
35
28
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 80,00
Tahun 2013 Target
Realisasi
35
35
80,00 80,00
100,00 100,00
Penyelenggaraan Urusan Kearsipan pada tahun 2013 difokuskan pada upaya penyelamatan dan pelestarian dokumen arsip daerah melalui kegiatan pengadaan sarana pengolahan dan penyimpanan arsip dan kegiatan pendataan dan penataan dokumen/arsip daerah. Melalui kegiatan ini telah diakuisisi arsip inaktif pada Kelurahan Pejeruk dan Dinas Tata Kota, dihasilkan dokumen arsip audio visual dan data volume arsip SKPD. Dibandingkan dengan tahun 2012, jumlah SKPD yang menerapkan sistem pengarsipan secara baku pada tahun 2013 mengalami peningkatan dari 13 SKPD menjadi 16 SKPD dari total 88 SKPD. Selain itu untuk menunjang ketertiban penyelenggaraan kegiatan kearsipan, telah disusun rancangan peraturan walikota mataram tentang tata kearsipan. Masih dalam upaya mendukung penataan arsip, sejumlah 216 aparatur Pemerintah Kota Mataram telah dilatih dan dibina tata cara pengolahan arsip. Diharapkan melalui pelatihan dan pembinaan bidang kearsipan ini, kemampuan aparatur dalam pengolahan arsip SKPD secara mandiri, efektif dan efisien akan meningkat. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Kearsipan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2013 100,00
IV - 131
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Kurangnya tenaga ahli (fungsional)
SOLUSI - Pengiriman PNS untuk mengikuti
yang mengelola perpustakaan dan
Diklat atau pendidikan secara
kearsipan baik secara kuantitas
formal (tugas belajar) sebagai
maupun kualitas, sehingga beban
tenaga fungsional dalam bidang
kerja terutama arsip tidak sesuai
perpustakaan dan kearsipan.
dengan jumlah tenaga pengelola.
- Sosialisasi pentingnya arsip dalam
- Kurangnya kesadaran para pegawai
suatu organisasi hingga adanya
terutama unsur pimpinan tentang
perubahan wawasan khususnya
arti pentingnya arsip dan kearsipan.
bagi penentu kebijakan atau
- Terbatasnya penyediaan dana untuk kegiatan kearsipan di masing-masing dinas/instansi sehingga pengelolaan
unsur pimpinan pada masingmasing SKPD. - Meningkatkan alokasi anggaran
arsip di setiap unit kerja belum
untuk kegiatan pengelolaan
optimal.
kearsipan untuk meningkatkan kinerja pengelola arsip.
21. Urusan Wajib Perpustakaan Penyelenggaraan Urusan Perpustakaan dilaksanakan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah, dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 2.313.613.347,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 1.141.054.847,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 1.172.558.500,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Perpustakaan mencapai Rp. 2.190.857.278,00 atau 94,69% dengan realisasi fisik mencapai 94,69%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Perpustakaan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui satu program pokok, yaitu :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 132
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
1. Program Pengembangan Budaya Baca dan Pembinaan Perpustakaan, bertujuan melaksanakan pengembangan budaya baca dan pembinaan perpustakaan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan minat dan budaya baca. b. Publikasi dan sosialisasi minat dan budaya baca. c. Penyediaan bahan pustaka perpustakaan umum daerah. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang perpustakaan diimplementasikan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya Kualitas Pendidikan”. Pada tabel dibawah ini diuraikan evaluasi capaian sasaran strategis sebagai berikut : Tabel 4.24. CAPAIAN SASARAN “Meningkatkan Kualitas Pendidikan” Tahun 2012 No
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
Target
Realisasi
orang
35.000
27.549
1
Rata-rata kunjungan perpustakaan
2
Cakupan Layanan lokasi 198 147 Perpustakaan Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 (%)
Tahun 2013 Target
Realisasi
78,71
35.000
30.513
CAPAIAN KINERJA 2013 (%) 87,18
74,24
205
158
77,07
76,48 76,48
82,13 82,13
Peningkatan layanan perpustakaan daerah untuk mendukung capaian kualitas pendidikan pada tahun 2013 difokuskan pada peningkatan rata-rata kunjungan perpustakaan, dari 35.000 orang pengunjung yang ditargetkan, tercapai sebanyak 30.513 orang pengunjung atau sebesar 87,18 persen, dengan 158 titik lokasi yang menjadi cakupan layanan. Efektivitas pengelolaan
anggaran
SKPD
guna
mengalami
peningkatan
layanan
perpustakaan yang dicapai sebesar 94,69 persen.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 133
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut : No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN
orang
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 30.513
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 35.000
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 87,18
lokasi
158
250
63,20
SATUAN
Rata-rata kunjungan perpustakaan Cakupan layanan perpusatakaan
Rata-rata Capaian Sasaran sesuai target RPJMD
75,19
Dari tabel diatas diketahui bahwa kecenderungan peningkatan minat baca masyarakat terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Hal ini diperkuat oleh capaian indikator kinerja rata-rata kunjungan perpustakaan dan cakupan layanan perpustakaan yang menunjukkan trend ke arah peningkatan. Diharapkan pada tahun 2015 rata-rata capaian masing-masing indikator kinerja di atas akan dapat mencapai target 100 persen (35.000 kunjungan perpustakaan dan 250 cakupan layanan perpustakaan) yang ditetapkan. Keseluruhan
target
dan
capaian
indikator
program
dan
kegiatan
penyelenggaraan Urusan Pendidikan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN
SOLUSI
Terbatasnya anggaran untuk
Perlunya peningkatan anggaran
pengadaan bahan pustaka/koleksi
untuk pengadaan penambahan
perpustakaan yang berakibat kurangnya
bahan pustaka yang akan disajikan
koleksi buku serta fasilitas yang dapat
hingga dapat meningkatkan minat
menunjang minat baca masyarakat.
baca masyarakat.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 134
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
B. URUSAN PILIHAN YANG DILAKSANAKAN 1. Urusan Pilihan Pertanian Penyelenggaraan Urusan Pertanian dilaksanakan oleh Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 12.172.954.807,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 6.709.201.960,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 5.463.752.847,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Pertanian mencapai Rp. 10.905.492.399,00 atau 89,59% dengan realisasi fisik mencapai 89,59%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Pertanian untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui sembilan program pokok, terdiri dari : 1. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani, bertujuan meningkatkan pendapatan petani melalui pemberdayaan, peningkatan sumber daya pertanian dan pengembangan kelembagaan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan petani dan pelaku agribisnis. b. Pengembangan Agribisnis Hortikultura. 2. Program Peningkatan Ketahanan Pangan (pertanian/perkebunan), bertujuan mewujudkan ketersediaan pangan masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penanganan pasca panen dan pengolahan hasil pertanian. b. Pengembangan intensifikasi tanaman padi, palawija. c. Peningkatan
produksi,
produktivitas
dan
mutu
produk
perkebunan, produk pertanian. d. Pengelolaan Lahan dan Air. e. SL-PHT Padi bagi Petugas dan Petani. f.
Pengendalian/Pengawasan Pupuk dan Pestisida.
g. Alih Informasi dan Teknologi Pengolahan Hasil Produksi Pertanian. h. Pelatihan Statistik Pertanian (SP).
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 135
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
i.
Pengembangan Pertanian Organik.
j.
Penyusunan Data Statistik Pertanian (SP).
k. Pemberdayaan Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) l.
Alih
Informasi
dan
Teknologi
Pengolahan
Hasil
Produksi
(Pertanian, Peternakan, Perikanan/Kelautan). 3. Program
peningkatan
pemasaran
hasil
produksi
pertanian/perkebunan, bertujuan meningkatkan pemasaran hasil produksi pertanian/perkebunan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Promosi atas hasil produksi pertanian/perkebunan unggulan daerah. b. Pengolahan informasi permintaan pasar atas hasil produksi pertanian/perkebunan masyarakat. c. Pelatihan
dan
Pengembangan
Pemasaran
Hasil
Produk
Pertanian/perkebunan. d. Penyediaan Sarana dan Prasarana Pemasaran Hasil Produksi Pertanian. e. Temu Usaha Agribisnis. f.
Mataram Agriculture.
4. Program peningkatan penerapan teknologi pertanian/perkebunan, bertujuan
menyediakan
sarana
dan
prasarana
teknologi
pertanian/perkebunan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengadaan sarana dan prasarana teknologi pertanian/perkebunan tepat guna. b. Pelatihan
dan
bimbingan
pengoperasian
teknologi
pertanian/perkebunan tepat guna. 5. Program peningkatan produksi pertanian/perkebunan, bertujuan meningkatkan kuantitas dan kualitas produksi pertanian/perkebunan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan bibit unggul pertanian/perkebunan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 136
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
6. Program pencegahan dan penanggulangan penyakit ternak, bertujuan mengedalikan persebaran penyakit hewan dan bahan pangan asal hewan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendataan masalah peternakan. b. Pemeliharaan kesehatan dan pencegahan penyakit menular ternak. c. Pelayanan Pusat Kesehatan Hewan (PUSKESWAN). 7. Program
peningkatan
produksi
hasil
peternakan,
bertujuan
mendorong peningkatan kapasitas produksi pengelolaan peternakan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan sarana dan prasarana pembibitan ternak. b. Pendistribusian bibit ternak kepada masyarakat. c. Penyuluhan pengelolaan bibit ternak yang didistribusikan kepada masyarakat. d. Pengembangan Pakan Ternak. 8. Program
peningkatan
pemasaran
hasil
produksi
peternakan,
bertujuan meningkatkan pemasaran hasil produksi peternakan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan
pusat-pusat
penampungan
produksi
hasil
peternakan masyarakat. b. Penyuluhan distribusi pemasaran atas hasil produksi peternakan masyarakat. c. Pemeliharaan rutin/berkala sarana dan prasarana pasar produksi peternakan. 9. Program peningkatan produksi peternakan, bertujuan mendorong peningkatan produksi peternakan dengan penerapan teknologi peternakan tepat guna. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengadaan sarana dan prasarana teknologi peternakan tepat guna.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 137
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang pertanian dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Pertanian yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang
dalam
RPJMD
Kota
Mataram
Tahun
2011-2015,
yaitu
“Meningkatnya Efektivitas Pemenuhan Kebutuhan Pangan Daerah”. Berikut diuraikan capaian indikator kinerja sasaran strategis sebagai berikut : Tabel 4.25. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pemenuhan Kebutuhan Pangan Daerah” No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Luas lahan pertanian Cakupan layanan penyuluhan
Tahun 2012
Target
Realisasi
2,23
CAPAIAN KINERJA 2012 12,12
18,39
2,19
CAPAIAN KINERJA 2013 11,91
67,23
72,29
93
68,17
73,30
SATUAN
Target
Realisasi
Ha
18,39
%
93
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
Tahun 2013
42,21 42,21
45,11 45,11
Sebagai kota dan ibukota Provinsi NTB, Kota Mataram dihadapkan pada tantangan berkurangnya lahan pertanian dari tahun ke tahun, pada tahun 2013 kondisi lahan pertanian Kota Mataram mencapai 2.231 hektar. Beberapa faktor yang menyebabkan perubahan fungsi lahan, antara lain: belum adanya zona (zoning regulation) yang jelas mengenai perubahan lahan non terbangun di Kota Mataram, faktor “psikologis” pemilik lahan dalam mempertahankan lahan pertanian dari tawaran investor, dan lemahnya aspek hukum dalam perubahan pemanfaatan ruang. Tingkat kontribusi persentase PDRB dari sektor pertanian atas dasar harga berlaku (ADH) mengalami penurunan 0,24 persen dari sebesar 3,87 persen pada tahun 2012 menjadi 3,63 persen pada tahun 2013. Pertanian sebagai salah satu sektor primer pembentuk PDRB memiliki pertumbuhan lebih rendah dari sektor skunder dan tersier. Ini menunjukkan adanya pola pergeseran pola perekonomian masyarakat yang lebih maju.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 138
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kawasan pengembangan pertanian tanaman pangan Kota Mataram tersebar di masing-masing kecamatan, namun ketersediaan areal pengembangan pertanian yang ada jumlahnya berbeda dengan lainnya, perbedaan tersebut selain disebabkan oleh perubahan fungsi lahan juga perbedaan luasan kawasan. Saat ini kecamatan Sekarbela memiliki sebaran lahan pertanian tertinggi dibandingkan kecamatan lainnya seluas 650 hektar, dan kecamatan Cakranegara dengan sebaran terendah seluas 178 hektar. Beberapa komponen pembentuk tingkat cadangan pangan daerah, antara lain dapat dilihat dari capaian komponen-komponen, sebagai berikut : No 1 2 3 3 4
Uraian Luas lahan sawah (%) Luas panen padi (Ha) Produksi padi (ton) Rata-rata produksi padi (Kw/Ha) Rata-rata produksi jagung (Kw/Ha)
2012 11,40 4.440 24.236 55,52 35
2013 11,00 5.107 27.217 53,29 45
Efektivitas kinerja di bidang pertanian, perikanan, dan tanaman pangan didukung oleh meningkatnya jumlah penyuluh pertanian dan perikanan sebanyak 53 orang. Saat ini, jumlah kelompok tani (poktan) sebanyak 152 poktan, dengan 37 gabungan kelompok tani (Gapoktan). Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut : No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN Tingkat Cadangan Pangan Daerah Cakupan layanan penyuluhan
%
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2012 39,00
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 45,00
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2012 86,60
%
68,17
75,00
90,80
SATUAN
Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
88,70
Dari tabel diatas diketahui bahwa tingkat cadangan pangan daerah menunjukkan capaian yang positif jika capaian sebesar 45 persen di tahun 2015. Produktivitas pangan daerah dioptimalkan melalui program
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 139
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
penerapan teknologi tepat guna maupun perkebunan tepat guna untuk menunjang produksi padi dan pangan daerah di tahun yang akan datang. Program lainnya adalah peningkatan produksi pertanian/perkebunan dengan mengembangkan bibit unggul pertanian lainnya. Upaya ini diharapkan mampu memberikan kontribusi pencapaian 45,00 persen cadangan pangan daerah di akhir periode RPJMD. Terkait indikator cakupan layanan penyuluhan, dalam mencapai target 75,00 persen di tahun 2015, berangsur-angsur mulai tahun 2012 telah dilakukan optimalisasi layanan penyuluhan melalui peningkatan kapasitas dan kompetensi tenaga penyuluh baik penyuluh pertanian maupun penyuluh perikanan. Akan dilakukan peningkatan jumlah penyuluh perikanan yang saat ini hanya berjumlah 6 orang menjadi 10 orang di tahun 2013, sehingga dengan upaya ini terjadi peningkatan pemahaman petani/peternak/nelayan dalam meningkatkan produksinya. Dengan telah meningkatnya kelembagaan penyuluhan menjadi lembaga daerah yang mandiri memberikan peluang dalam pengaturan kebijakan teknis di bidang pertanian, perikanan dan kelautan. Sehingga target capaian produksi perikanan dan kelautan dapat dicapai sebesar 75,00 persen di akhir periode RPJMD. Keseluruhan target dan capaian indikator program dan kegiatan penyelenggaraan Urusan Pertanian Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Berkurangnya lahan pertanian karena alih fungsi lahan. - Kurangnya Pengetahuan kelompok pengolahan hasil terhadap kualitas produk pengolahan hasil pertanian.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
SOLUSI - Melaksanakan Intensifikasi pertanian Memanfaatkan lahan pekarangan. - Pelatihan tentang pengolahan hasil produk pertanian yang baik
IV - 140
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
PERMASALAHAN - Kurangnya pengetahuan masyarakat tentang penyakit ternak.
SOLUSI Magang, Pameran, Study banding tentang pengolahan hasil produk pertanian. - Penyuluhan kepada masyarakat tentang penyakit hewan zoonosis.
2. Urusan Pilihan Pariwisata Penyelenggaraan Urusan Pariwisata dilaksanakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 6.720.114.251,00, terdiri dari anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp. 2.065.303.001,00 dan belanja langsung sebesar Rp. 4.654.811.250,00. Sampai dengan akhir tahun anggaran 2013, realisasi anggaran belanja Urusan Pariwisata mencapai Rp. 5.363.809.236,00 atau 79,82% dengan realisasi fisik mencapai 79,82%. A. Program dan Kegiatan Pada
tahun
2013,
kebijakan
penyelenggaraan
Urusan
Pariwisata
diimplementasikan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 melalui enam program pokok, terdiri dari : 1. Program
Pengembangan
Pemasaran
Pariwisata,
bertujuan
meningkatkan pemasaran pariwisata melalui promosi wisata. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelaksanaan promosi pariwisata nusantara di dalam dan di luar negeri. 2. Program
Pengembangan
Destinasi
Pariwisata,
bertujuan
meningkatkan sarana dan prasarana pada obyek wisata. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan pembangunan sarana dan prasarana pariwisata. b. Pengembangan jenis dan paket wisata unggulan. c. Pengembangan, sosialisasi, dan penerapan serta pengawasan standarisasi.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 141
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
3. Program
Pengembangan
Kemitraan,
bertujuan
meningkatkan
kemitraan antara pelaku usaha pariwisata dengan pemerintah daerah. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan dan penguatan informasi dan database. b. Pelaksanaan koordinasi pembangunan kemitraan pariwisata. c. Pemantauan dan evaluasi pelaksanaan program peningkatan kemitraan. 4. Program
Pengelolaan
Keragaman
Budaya
Daerah,
bertujuan
meningkatkan kualitas pagelaran kesenian. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan Kesenian dan Kebudayaan Daerah. 5. Program Pengembangan Nilai Budaya, bertujuan mempertahankan dan mengembangkan nilai-nilai budaya yang berakar di masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi dan Aktualisasi Adat Budaya Daerah. 6. Program Pengelolaan Kekayaan Budaya, bertujuan melestarikan kekayaan budaya daerah. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Sosialisasi Pengelolaan Kekayaan Budaya Lokal Daerah. B. Realisasi program dan kegiatan Implementasi keseluruhan program dan kegiatan Urusan Pariwisata dilaksanakan untuk mencapai sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2012-2015, yaitu “Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Potensi Unggulan Daerah berbasis Sumber Daya Lokal” dan “Meningkatnya internalisasi nilai seni dan budaya yang mencerminkan kearifan lokal”. Pada tabel dibawah ini diuraikan capaian sasaran strategis sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 142
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Tabel 4.26. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Potensi Unggulan Daerah berbasis Sumber Daya Lokal” No 1
2 3
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Kontribusi sektor % 25,00 21,52 perdagangan, hotel dan restoran terhadap pertumbuhan ekonomi daerah Jumlah kelompok Klp 150 141 sadar wisata Angka kunjungan Org 200.000 172.903 wisatawan Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 86,08
Tahun 2013 Target
Realisasi
25,00
23,27
CAPAIAN KINERJA 2013 93,08
88,13
150
145
96,66
86,45
300.000
283.309
94,44
86,89 86,89
94,73 94,73
Dalam mengembangkan potensi unggulan daerah, Pemerintah Kota Mataram di tahun 2013 melaksanakan berbagai upaya, antara lain: meningkatkan cakupan potensi unggulan daerah lainnya pada masingmasing kelurahan, dengan melakukan mapping potensi, meningkatkan penyelenggaraan event-event sebagai sarana pemasaran hasil produksi unggulan
daerah,
menjaga
stabilitas
ekonomi
daerah,
dengan
mempertahankan kondusivitas wilayah. Dalam meningkatkan cakupan kelompok sadar budaya dan angka kunjugan wisatawan, dilakukan: Optimalisasi ijin bidang kepariwisataan dan budaya yang mudah dan cepat, Pengembangan pembinaan kesenian dan budaya daerah melalui pagelaran dari 7 kali di tahun 2012 menjadi 10
kali
di
tahun
2013,
Peningkatan
promosi
pariwisata,
dan
Pengembangan 5 lokai destinasi pariwisata yang sudah ada. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut:
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 143
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No 1
2 3
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2012 13,00
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 17,00
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 76,47
Kontribusi sektor % perdagangan, hotel dan restoran terhadap pertumbuhan ekonomi daerah Jumlah kelompok sadar klp 141 200 wisata Angka kunjungan org 172.903 250.000 wisatawan Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
70,50 69,16 72,04
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa rata-rata capaian kinerja sampai dengan tahun 2013 sebesar 72,04 dari target RPJMD. Diharapkan pada akhir periode RPJMD, target dapat dicapai sesuai dengan target RPJMD sebesar 100 persen. Dalam mengembangkan potensi unggulan daerah, Pemerintah Kota Mataram di tahun 2013 melaksanakan berbagai upaya, antara lain : 1. Meningkatkan cakupan potensi unggulan daerah lainnya pada masing-masing kelurahan, dengan melakukan mapping potensi. 2. Meningkatkan
penyelenggaraan
event-event
sebagai
sarana
pemasaran hasil produksi unggulan daerah. 3. Menjaga
stabilitas
ekonomi
daerah,
dengan
mempertahankan
kondusivitas wilayah. Dalam meningkatkan cakupan kelompok sadar budaya dan angka kunjugan wisatawan, dilakukan hal-hal sebagai berikut : 1. Optimalisasi ijin bidang kepariwisataan dan budaya yang mudah dan cepat. 2. Pengembangan pembinaan kesenian dan budaya daerah melalui pagelaran dari 7 kali di tahun 2012 menjadi 10 kali di tahun 2013. 3. Peningkatan promosi pariwisata. 4. Pengembangan 5 lokai destinasi pariwisata yang sudah ada.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 144
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dari berbagai upaya tersebut, diharapkan target capaian kinerja kontribusi sektor unggulan daerah terhadap PDRB maupun pertumbuhan ekonomi dapat dicapai sampai dengan akhir periode RPJMD. Selanjutnya terkait dengan dukungan program dan kegiatan dalam pencapaian sasaran strategis bidang kebudayaan, dibawah ini diuraikan capaian indikator kinerja sasaran sebagai berikut : Tabel 4.27. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya internalisasi nilai seni dan budaya yang mencerminkan kearifan lokal” No 1
2
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Jumlah event Kali 72 53 seni & budaya daerah dalam satu tahun Jumlah Kali 45 42 pembinaan kelompok budaya Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 73,61
Target
Realisasi
75
60
CAPAIAN KINERJA 2013 80,00
93,33
45
42
93,33
Tahun 2013
83,47 83,47
86,67 86,67
Dalam mengimplementasikan Mataram sebagai salah satu destinasi pariwisata di Indonesia, maka ciri kekhasan daerah harus diekplorasi guna memberikan nuansa karakteristik lokal. Dalam RPJMD Kota Mataram, pariwisata dan budaya adalah sektor unggulan daerah yang harus dikembangkan sebagai salah satu basis pendongrak pertumbuhan ekonomi daerah. Pemerintah
Kota
Mataram
tetap
eksis
dan
perhatian
terhadap
berkembangnya budaya lokal yang dinamis. Upaya ini sebagai salah satu strategi mendukung konsep MICE (Meeting, Incentive, Conference,
Exhibition) dalam rangka perwujudan visi Mataram Berbudaya. Dalam upaya promosi pariwisata, Pemerintah Kota Mataram telah menerbitkan buku berjudul “ENJOY MATARAM” yang disajikan dalam narasi bahasa Inggris. Buku ini merupakan pelengkap buku pertama yang telah dibuat oleh Pemerintah Kota Mataram dalam upaya penyediaan informasi pariwisata Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 145
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Penyelenggaraan event nasional dan internasional di Kota Mataram seperti Festival Keraton Asia Tenggara II pada tanggal 25-28 Oktober 2013, telah memberikan dampak positif bagi peningkatan komitmen dan perhatian semua pihak terhadap pentingnya budaya dan kebudayaan. Disamping itu, penetapan DUTA WISATA Kota Mataram 2013 melalui pemilihan Terune Dedare Kota Mataram telah dapat memberikan kontribusi
peningkatan
pemahaman
masyarakat
di
bidang
kepariwasataan. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan 2013 dibandingkan dengan rencana akhir RPJMD, sebagai berikut : No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 60
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (2015) 75
Jumlah event budaya Kali daerah dalam satu tahun Jumlah pembinaan Kali 42 50 kelompok budaya Rata-rata Pencapaian Sasaran terhadap Target RPJMD
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 80,00 84,00 82,00
Berdasarkan tabel diatas, peningkatan jumlah event seni dan budaya daerah semakin tahun semakin mengalami peningkatan, ditargetkan pada akhir periode RPJMD, target 75 event dapat tercapai. Hal yang sama juga terjadi pada jumlah pembinaan kelompok budaya, diharapkan akan terpenuhi 50 kali pembinaan kelompok budaya. Dalam upaya meningkatkan pencapaian sasaran “Meningkatnya internalisasi nilai seni dan budaya yang mencerminkan kearifan lokal” Pemerintah Kota Mataram melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata melakukan: (1) Peningkatan pelestarian dan pengembangan budaya, dengan Gelar Budaya pada event nasional, seperti: AKKOPSI-CSS, Festival Keraton Nusantara, dan event lainnya di tingkat Provinsi NTB; (2) Menyiapkan seperangkat alat kesenian tradisional guna mendukung pagelaranpagelaran kesenaian dan budaya di dalam dan luar daerah; dan (3) Pelestarian dan aktualisasi Adat Budaya Daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 146
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Keseluruhan target dan capaian indikator program dan kegiatan penyelenggaraan Urusan Pariwisata Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN
SOLUSI
Anggaran untuk pengembangan wisata
Perlu meningkatkan koordinasi
di Kota Mataram belum memadai.
dengan pusat agar kegiatan yang berskala nasional diarahkan untuk diadakan di Kota Mataram, karena Kota Mataram sudah ditetapkan sebagai salah satu Pusat Kegiatan Nasional (PKN).
3. Urusan Pilihan Kelautan dan Perikanan Penyelenggaraan Urusan Kelautan dan Perikanan dilaksanakan oleh Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 3.068.594.975,00, dengan realisasi anggaran belanja pada akhir tahun anggaran mencapai Rp. 2.852.100.700,00 atau 92,94% dan realisasi fisik mencapai 92,94%. A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Kelautan dan Perikanan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui empat program pokok, terdiri dari : 1. Program
Pemberdayaan
Pengendalian
Masyarakat
Sumberdaya
Kelautan,
Dalam
Pengawasan
bertujuan
dan
meningkatkan
pemberdayaan masyarakat serta pengawasan dan pengendalian Sumber Daya Laut. Kegiatan yang dilaksanakan :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 147
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
a. Monitoring dan Pengawasan Penggunaan Bahan Kimia pada Produk Perikanan. b. Pengawasan Keamanan Laut. c. Penyediaan Sarana Pengawasan. d. Penyediaan Sarana Statistik Perikanan. e. Operasional PDC GIS Kota Mataram. f.
Pelatihan Kelompok Usaha Bersama (KUB).
2. Program Pengembangan Budidaya Perikanan, bertujuan mewujudkan pengembangan budidaya perikanan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyediaan Sarana dan Prasarana Perikanan Budidaya. b. Pengembangan Budidaya ikan air tawar. c. Pengembangan Budidaya Perikanan Laut. d. Pelatihan Cara Budidaya Ikan yang Baik (CBIB). e. Kontes Ikan Hias. 3. Program Pengembangan Perikanan Tangkap, bertujuan meningkatkan produksi hasil perikanan tangkap. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengadaan Prasarana/Alat Tangkap dan Pengolahan Ikan 4. Program perikanan,
Optimalisasi bertujuan
pengelolaan
dan
pemasaran
mengoptimalisasikan
produksi
pengolahan
dan
pemasaran produksi Perikanan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Lomba Gemar Makan Ikan. b. Peningkatan Sarana dan Prasarana Pengolahan dan Pemasaran Ikan. c. Partisipasi dalam Indonesia Fisheries Expo. d. Optimalisasi Pemanfaatan Outlet Ikan Hias. B. Realisasi program dan kegiatan Implementasi keseluruhan program dan kegiatan bidang kelautan dan perikanan ditujukan untuk mewujudkan optimalisasi pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya kelautan dan perikanan dalam mendukung ketahanan ekonomi dan pangan masyarakat.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 148
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Penyelenggaraan Urusan Kelautan dan Perikanan pada tahun 2013 difokuskan pada upaya pemberdayaan masyarakat dalam pengawasan dan pengendalian sumber daya kelautan; pengembangan budidaya perikanan;
pengembangan
perikanan
tangkap;
dan
optimalisasi
pengelolaan dan pemasaran produksi perikanan. Melalui kegiatan monitoring dan pengawasan penggunaan bahan kimia pada produk perikanan telah dilakukan uji sampel produk perikanan sebanyak 40 sampel untuk mengetahui apakah terdapat kandungan formalin, bakteri E. Coli dan Salmonela pada produk-produk perikanan yang dijual kepada konsumen.
Lebih
lanjut,
dalam
upaya
peningkatan
pengawasan
keamanan laut, dilaksanakan pengadaan sarana pengawasan berupa perahu dan speed boat masing-masing satu unit untuk meningkatkan armada yang ada untuk mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan pengawasan. Masih dalam koridor upaya pemberdayaan masyarakat dan pengendalian sumber daya kelautan, dilaksanakan pemetaan potensi perikanan dengan sistem GIS dan pelatihan kelompok pengolah hasil perikanan yang melibatkan 60 orang peserta. Terhadap upaya pengembangan budidaya perikanan, dilaksanakan pengadaan sarana dan prasarana budidaya perikanan, pakan ikan dan keramba jaring apung sebanyak satu paket. Untuk meningkatkan kemampuan budidaya perikanan tawar, dikirim delapan orang anggota kelompok budidaya perikanan untuk mengikuti pelatihan CBIB di Balai Besar Perikanan Sukabumi. Pada upaya pengembangan perikanan tangkap, diadakan prasarana berupa alat tangkap dan pengolah hasil sebanyak satu paket. Untuk mengoptimalkan
pengelolaan
dan
pemasaran
produksi
perikanan
dilaksanakan lomba gemar makan ikan untuk mendorong minat masyarakat dalam mengkonsumsi ikan dan untuk mendorong promosi produk-produk olahan perikanan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 149
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Keseluruhan target dan capaian indikator program dan kegiatan penyelenggaraan Urusan Kelautan dan Perikanan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Masih rendahnya kesadaran
SOLUSI - Penyuluhan kepada nelayan dan
masyarakat pesisir / nelayan untuk
masyarakat pesisir tentang
menjaga kelestarian laut.
pentingnya kebersihan,
- Masih adanya penggunaan bahan
keindahan dan kelestarian laut.
berbahaya dalam produk perikanan.
- Penyuluhan tentang bahaya
- Masih rendahnya pengetahuan petani
penggunaan bahan kimia
ikan tentang budidaya ikan air tawar. - Masih rendahnya pengetahuan nelayan tentang budidaya ikan dengan keramba jaring apung.
- Operasi penggunaan bahan kimia berbahaya pada produk perikanan secar berkala. - Pelatihan Tentang budidaya ikan air tawar yang baik untuk mendapatkan hasil yang optimal. - Magang petani ikan dan petugas ke daerah yang lebih maju. - Memperkenalkan teknik budidaya ikan dengan keramba jaring apung kepada nelayan. - Study banding tentang budidaya ikan dengan keramba jaring apung.
4. Urusan Pilihan Perdagangan Penyelenggaraan Urusan Perdagangan dilaksanakan oleh Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 5.287.831.040,00, dengan realisasi anggaran belanja pada akhir tahun anggaran mencapai Rp. 4.580.880.650,00 atau 86,63% dan realisasi fisik mencapai 86,63%.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 150
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Perdagangan untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui lima program pokok, terdiri dari : 1. Program perlindungan konsumen dan pengamanan perdagangan, bertujuan meningkatkan pengawasan peredaran barang dan jasa dan perlindungan konsumen. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Peningkatan pengawasan peredaran barang dan jasa. b. Pengawasan dan Pembinaan Perlindungan Konsumen. c. Tera Ulang, Pemutakhiran Data UTTP dan SPBU. d. Pemantauan
Penggunaan
Bahan
Berbahaya
dalam
Produk
Pangan. 2. Program
peningkatan
dan
pengembangan
ekspor,
bertujuan
meningkatkan kemampuan ekspor melalui promosi perdagangan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pembangunan promosi perdagangan internasional. b. Partisipasi Pameran. 3. Program peningkatan efisiensi perdagangan dalam negeri, bertujuan Meningkatnya kelancaran arus barang dan jasa serta tertibnya poerizinan di bidang perdagangan. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi kemudahan perijinan pengembangan usaha. b. Monitoring Persediaan dan Perkembangan Harga Kebutuhan Pokok Masyarakat dan Komoditi Strategis Lainnya. c. Penyelenggaraan Pasar Rakyat. d. Pembangunan Pasar. e. Pembangunan Pusat Informasi Showroom. f.
Pembinaan dan Fasilitasi Perdagangan Hasil Tembakau.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 151
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
4. Program pembinaan pedagang kaki lima dan asongan, bertujuan meningkatkan kemampuan mengelola usaha bagi PKL dan sarana pedagang kecil serta tertatanya PKL. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pelatihan Manajemen Usaha Kecil. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang perdagangan dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Perdagangan yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, yaitu “Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Sistem dan Akses Permodalan UMKM”. Pada tabel dibawah ini diuraikan capaian sasaran strategis sebagai berikut : Tabel 4.28. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Sistem dan Akses Permodalan UMKM” No 1 2
INDIKATOR Tahun 2012 SATUKINERJA AN Target Realisasi SASARAN Jumlah usaha UMK 20.000 14.218 mikro dan kecil Jumlah UMK yang UMK 500 234 mendapat bantuan permodalan Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 71,09
Tahun 2013 Target
Realisasi
25.000
22.768
CAPAIAN KINERJA 2013 91,07
46,80
500
351
70,20
58,95 58,95
80,64 80,64
Dari tabel diatas diketahui bahwa terjadi peningkatan jumlah usaha mikro dan kecil sebesar 19,98 persen dari tahun 2012. Peningkatan ini disebabkan dengan diberikannya peluang keterbukaan usaha dan fasilitasi modal usaha oleh Pemerintah Kota Mataram.
Perhatian
Pemerintah Kota Mataram terhadap UMKM dan Koperasi telah mendapat apresiasi dari Pemerintah Pusat dengan diberikannya anugerah SATYA LANCANA PEMBANGUNAN 2013 oleh Presiden Republik Indonesia.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 152
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Gambar : Walikota saat menerima Satya Lancana Pembangunan 2013 dari Presiden Republik Indonesia.
Rata-rata usaha mikro dan kecil adalah Pedagang Kaki Lima (PKL) dan Industri Kecil skala Rumah Tangga (IKRT). Adanya pedagang mikro dan kecil baru selaras dengan pembentukan zona wirausaha baru di berbagai kawasan di Kota Mataram, yang disesuaikan dengan klaster industri yang berkembang di kawasan tersebut. Dari sejumlah 500 UMK yang ditargetkan mendapatkan bantuan permodalan, sebanyak 351 UMK yang mendapat bantuan di tahun 2013, mengalami peningkatan sebesar 117 UMK dari tahun 2012. Jumlah ini cukup signifikan, disebabkan adanya kebijakan Pemerintah Kota Mataram untuk mengucurkan anggaran sebesar Rp. 5 Milyar, yang dialokasikan sebesar Rp. 100 juta untuk masing-masing Kelurahan. Jumlah Kelurahan penerima bantuan modal usaha sebanyak 50 kelurahan. Pihak kelurahan menginventarisir jenis dan jumlah usaha baru yang ada di kelurahannya masing-masing. Dari progress
tahun
2013,
menunjukkan
bahwa
secara
akumulatif
berpengaruh untuk terjadinya peningkatan paritas daya beli masyarakat. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut:
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 153
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No 1 2
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2013 91,07
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 97,00
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2013 93,87
Jumlah usaha mikro dan UMK kecil Jumlah UMK yang UMK 70,20 85,00 mendapat bantuan permodalan Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
82,59 89,73
Tabel diatas menguraikan bahwa capaian kinerja terhadap peningkatan jumlah usaha kecil dan mikro mengalami perkembangan positif sebesar 89,73 persen dari target RPJMD sebesar 100 persen. Keseluruhan target dan capaian indikator program dan kegiatan penyelenggaraan Urusan Perdagangan Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada
halaman lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN
SOLUSI
- Terbatasnya jaringan pasar.
- Pengembangan Potensi
- Lemahnya akses permodalan dan
Sumberdaya Perdagangan dan
sistem distribusi yang terlalu
Jasa, Perlindungan Konsumen,
panjang.
promosi investasi dan produk
- Menurunnya kualitas sarana dan
unggulan daerah, Peningkatan
prasarana pendukung sistem
Ekspor, Pengembangan Regulasi
distribusi barang.
Usaha dan Peningkatan Sarana
- Lemahnya daya saing produk-produk
Prasarana Perdagangan dan Jasa
lokal, akses pasar baik regional
serta pengembangan daya saing
maupun internasional.
produk unggulan daerah.
5. Urusan Pilihan Industri Penyelenggaraan
Urusan
Industri
dilaksanakan
oleh
Dinas
Koperasi,
Perindustrian dan Perdagangan dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 1.276.012.400,00, dengan realisasi anggaran belanja pada akhir tahun anggaran mencapai Rp. 1.046.120.700,00 atau 81,98% dan realisasi fisik mencapai 81,98%.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 154
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
A. Program dan Kegiatan Pada tahun 2013, implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Industri untuk mencapai sasaran strategis yang ditetapkan dalam RPJMD Kota Mataram 2011-2015 dan RKPD Kota Mataram Tahun 2013 dilaksanakan melalui tiga program pokok, terdiri dari : 1. Program Pengembangan Industri Kecil dan Menengah, bertujuan meningkatkan kualitas SDM pada sektor industri. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Fasilitasi bagi industri kecil dan menengah terhadap pemanfaatan sumber daya. b. Pembinaan industri kecil dan menengah dalam memperkuat jaringan klaster industri. c. Pemberian kemudahan izin usaha industri kecil dan menengah. d. Pemberian fasilitas kemudahan akses perbankan bagi industri kecil dan menengah. e. Fasilitasi kerjasama kemitraan industri mikro, kecil dan menengah dengan swasta. f.
Pengembangan Ekonomi Produktif.
g. Bimbingan dan Pembinaan Industri Pengolahan Hasil Tembakau. 2. Program Peningkatan Kemampuan Teknologi Industri, bertujuan meningkatkan kualitas produk dan SDM IKM Kota Mataram melalui pelaksanaan pembinaan & pelatihan pengrajin IKM. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pengembangan dan pelayanan teknologi industri. 3. Program
Penataan
Struktur
Industri,
bertujuan
mewujudkan
penambahan sarana penunjang kegiatan bidang indsutri. Kegiatan yang dilaksanakan : a. Penyediaan sarana maupun prasarana klaster industri. b. Pemberian Bantuan Peralatan Bagi Industri Kecil.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 155
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang industri dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Industri yang bertujuan untuk mencapai salah satu sasaran strategis dari misi yang tertuang dalam RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015, yaitu “Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Potensi Unggulan Daerah berbasis Sumber Daya Lokal”. Pada tabel dibawah ini diuraikan capaian sasaran strategis sebagai berikut : Tabel 4.29. CAPAIAN SASARAN “Meningkatnya Efektivitas Pengembangan Potensi Unggulan Daerah berbasis Sumber Daya Lokal” No 1
INDIKATOR KINERJA SASARAN Kontribusi sektor industri pengolahan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah
Tahun 2012
SATUAN
Target
Realisasi
%
15,00
10,00
Rata-rata Capaian Indikator Kinerja Kinerja Capaian Sasaran
CAPAIAN KINERJA 2012 66,66
Tahun 2013 Target
Realisasi
15,00
10,08
66,66 66,66
67,20 67,20
Dalam mengembangkan potensi unggulan daerah, Pemerintah Kota Mataram di tahun 2013 melaksanakan berbagai upaya, antara lain: meningkatkan cakupan potensi unggulan daerah lainnya pada masingmasing kelurahan, dengan melakukan mapping potensi, meningkatkan penyelenggaraan event-event sebagai sarana pemasaran hasil produksi unggulan
daerah,
menjaga
stabilitas
ekonomi
daerah,
dengan
mempertahankan kondusivitas wilayah. Pada tabel dibawah ini diuraikan tentang realisasi akumulasi pencapaian sasaran sampai dengan tahun ini dibandingkan dengan rencana yang tercantum dalam RPJMD yaitu sebagai berikut :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
CAPAIAN KINERJA 2013 67,20
IV - 156
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
No 1
INDIKATOR KINERJA SASARAN
SATUAN
REALISASI AKUMULASI SD. TAHUN 2012 9,99
RENCANA SESUAI DENGAN TARGET AKHIR RPJMD (TAHUN 2015) 11,00
PERSENTASE CAPAIAN KINERJA SD. TAHUN 2012 90,82
Kontribusi sektor industri % pengolahan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah Rata-rata Capaian Sasaran terhadap Target RPJMD
90,82
Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa rata-rata capaian kinerja sampai dengan tahun 2013 sebesar 90,82 dari target RPJMD. Diharapkan pada akhir periode RPJMD, target dapat dicapai sesuai dengan target RPJMD sebesar 100 persen. Untuk indikator kontribusi sektor industri rumah tangga terhadap pertumbuhan ekonomi daerah masih relatif stabil dengan capaian di kisaran 70-80 persen. Sementara untuk cakupan klaster unggulan daerah masih perlu ditingkatkan. Saat ini Kota Mataram memiliki empat klaster unggulan daerah, yaitu : 1. Klaster unggulan produksi emas, perak dan mutiara di Kelurahan Karang Pule, Pagutan, dan Karang Baru. 2. Klaster unggulan produksi tahu dan tempe di kelurahan Dasan Cermen dan Kekalik. 3. Klaster unggulan kerajinan tangan (Cukli) di kelurahan Sayangsayang. 4. Klaster unggulan olahan makanan ringan (roti, dsb) di kelurahan Babakan. Dalam mengembangkan potensi unggulan daerah, Pemerintah Kota Mataram di tahun 2013 melaksanakan berbagai upaya, antara lain : 1. Meningkatkan cakupan potensi unggulan daerah lainnya pada masing-masing kelurahan, dengan melakukan mapping potensi. 2. Meningkatkan
penyelenggaraan
event-event
sebagai
sarana
pemasaran hasil produksi unggulan daerah. 3. Menjaga
stabilitas
ekonomi
daerah,
dengan
mempertahankan
kondusivitas wilayah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 157
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Dari berbagai upaya tersebut, diharapkan target capaian kinerja kontribusi sektor unggulan daerah terhadap PDRB maupun pertumbuhan ekonomi dapat dicapai sampai dengan akhir periode RPJMD. Keseluruhan target dan capaian indikator program dan kegiatan enyelenggaraan Urusan Industri Tahun 2013 dapat dilihat pada tabel capaian program dan kegiatan urusan wajib dan pilihan pada halaman
lampiran. C. Permasalahan dan Solusi PERMASALAHAN - Pengembangan usaha-usaha kecil
SOLUSI - Melakukan koordinasi dengan
masih mengalami hambatan
pihak terkait dan memotivasi
permodalan yang terbatas.
pengusaha-pengusaha kecil untuk
- Minimnya alokasi dana untuk partisipasi promosi melalui pameran baik di dalam daerah maupun luar daerah.
menghasilkan lembaga-lembaga keuangan yang ada. - Melakukan kerjasama dengan pihak-pihak terakit dan menyusun program yang mantap pada tahun berikutnya.
6. Urusan Pilihan Ketransmigrasian Penyelenggaraan Urusan Ketransmigrasian dilaksanakan oleh Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi, dengan alokasi anggaran pada tahun 2013 sebesar Rp. 51.365.000,00, dengan realisasi anggaran belanja pada akhir tahun anggaran mencapai Rp. 46.714.000,00 atau 90,95% dan realisasi fisik mencapai 90,95%. A. Program dan Kegiatan Berdasarkan tugas pokok dan fungsi, dalam penyelenggaraan Urusan Ketransmigrasian, pada tahun 2012 Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi melaksanakan satu program pokok, yaitu : 1. Program Penempatan Calon Transmigrasi, bertujuan melaksanakan fasilitasi seleksi dan penempatan calon transmigrasi.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 158
PENYELENGGARAAN URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH
Kegiatan yang dilaksanakan : a. Pendaftaran dan Seleksi Calon Transmigrasi. b. Peningkatan Minat Penduduk Bertransmigrasi. c. Penempatan Calon Transmigrasi. B. Realisasi program dan kegiatan Keseluruhan program dan kegiatan bidang transmigrasi dilaksanakan sebagai implementasi kebijakan penyelenggaraan Urusan Transmigrasi yang
bertujuan
untuk
mendukung
program
pemerintah
dalam
meningkatkan kualitas dan taraf hidup masyarakat melalui pemerataan persebaran
penduduk
pada
wilayah-wilayah
dengan
ketersediaan
sumberdaya alam yang memadai dan memiliki potensi strategis untuk dikelola dan dikembangkan. C. Permasalahan dan Solusi Secara keseluruhan penyelenggaraan Urusan Ketransmigrasian terlaksana dengan baik dan dapat mencapai target yang direncanakan sebagaimana terlihat dari capaian indikator kinerja program dan kegiatan di atas dan dalam pelaksanaannya tidak ditemui kendala/permasalahan yang berarti.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
IV - 159
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
BAB V PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
A. TUGAS PEMBANTUAN YANG DITERIMA Tugas Pembantuan sebagai salah satu asas dalam penyelenggaraan pemerintahan di Indonesia diimplementasikan mengingat tidak semua urusan pemerintahan dapat diselenggarakan oleh Pemerintah dengan menggunakan asas desentralisasi, asas dekonsentrasi, maupun diotonomikan kepada daerah. Selain itu luasnya rentang kendali dan jangkauan pelayanan menjadi salah satu dasar dilaksanakannya Tugas Pembantuan. Pemberian Tugas Pembantuan diharapkan
dapat
mendorong
peningkatan
efisiensi
dan
efektivitas
penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan umum, serta memperlancar pelaksanaan tugas dan penyelesaian permasalahan, dan membantu pengembangan pembangunan bagi Daerah dan Desa, sehingga dapat mereduksi kesenjangan antara provinsi, kabupaten dan kota dalam konteks kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Pelaksanaan
Tugas
Pembantuan
yang
diselaraskan
dengan
rencana
pembangunan jangka penjang, menengah dan tahunan daerah, akan sangat membantu daerah dalam mengatasi kesulitan pembiayaan pembangunan yang disebabkan oleh keterbatasan alokasi sumber daya manusia dan fiskal. Melalui mekanisme Tugas Pembantuan, pemerintah daerah akan terbantu dalam menyelenggarakan pembangunan daerah pada bidang-bidang tertentu yang mempunyai nilai yang sangat strategis dalam mencapai visi, misi dan sasaran pembangunan daerah. Asas Tugas Pembantuan mengatur sistem dan prosedur penugasan dari Pemerintah kepada Daerah dan Desa, penugasan dari Provinsi kepada Kabupaten/Kota dan Desa, serta penugasan dari Kabupaten/Kota kepada Desa untuk menyelenggarakan urusan pemerintahan dan pembangunan, disertai pembiayaan, sarana dan prasarana serta sumberdaya manusia, dengan kewajiban melaporkan pelaksanaan dan mempertanggung-jawabkannya kepada pemberi tugas.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
V-1
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
Penyelenggaraan
Tugas
Pembantuan
membawa
konsekuensi
kepada
Pemerintah dan Pemerintah Daerah, pada setiap tahun anggaran untuk mengalokasikan pembiayaannya melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). 1. DASAR HUKUM a) Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara. b) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara. c) Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah. d) Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah, mengenai dana Tugas Pembantuan diatur dalam Pasal 94 yang berisikan penjelasan umum dana Tugas Pembantuan, penganggaran dana Tugas Pembantuan, penyaluran dana Tugas Pembantuan serta pertanggungjawaban dan pelaporan pelaksanaan Tugas Pembantuan. e) Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2012 tentang APBN Tahun Anggaran 2013. f) Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas UndangUndang Nomor 19 Tahun 2012 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2013. g) Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten. h) Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2008 tentang Dekonsentrasi dan Tugas Pembantuan. i)
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 65 Tahun 2008 tentang Pedoman Pembentukan Tim Koordinasi Penyelenggaraan Dekonsentrasi dan Tugas Pembantuan Provinsi dan Pembentukan Tim Koordinasi Penyelenggaraan Tugas Pembantuan Kabupaten/Kota.
j) DIPA Direktorat Jenderal Bina Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak Kementerian Kesehatan RI No. DIPA-024.03.4.239295/2013.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
V-2
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
k) DIPA Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan Kementerian Kesehatan RI No. DIPA-024.04.4.235162/2013. l)
DIPA Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan RI No. DIPA-090-02.4.235157/2013.
m) DIPA Direktorat Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian RI No. DIPA-081.04.4.235158/2013. n) DIPA
Kementerian
Negara
Lingkungan
Hidup
RI
No.
DIPA-
043.01.4.235161/2013. o) DIPA Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri RI No. DIPA-010.04.4.235159/2013. 2. INSTANSI PEMBERI TUGAS PEMBANTUAN Instansi pemberi tugas pembantuan kepada Pemerintah Kota Mataram pada Tahun Anggaran 2013 adalah : a) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. -
Direktorat Jenderal Bina Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak.
-
Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan.
b) Kementerian Perdagangan Republik Indonesia. -
Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri.
c) Kementerian Pertanian Republik Indonesia. -
Direktorat Jenderal Hortikultura.
d) Kementerian Negara Lingkungan Hidup RI. e) Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. -
Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum.
3. SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH YANG MELAKSANAKAN Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemerintah Kota Mataram yang melaksanakan Tugas Pembantuan pada Tahun Anggaran 2013 adalah : a) Dinas Kesehatan Kota Mataram b) Rumah Sakit Umum Daerah Kota Mataram c) Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kota Mataram d) Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
V-3
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
e) Badan Lingkungan Hidup Kota Mataram. f) Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Mataram g) Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Mataram. 4. PROGRAM
DAN
KEGIATAN
YANG
DITERIMA
DAN
PELAKSANAANNYA Realisasi pelaksanan program dan kegiatan berikut capaian indikator kinerja pelaksanaan program dan kegiatan Tugas Pembantuan, sebagaimana tertera pada tabel berikut : Tabel 5.1. Capaian Indikator Kinerja Penyelenggaraan Tugas Pembantuan Tahun 2013 NO.
PROGRAM
1. 1.
2. Bina Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak (Dikes)
2
Pengadaan,peningka tan sarana dan prasarana rumah sakit/ rumah sakit jiwa/ rumah sakit paru-paru/ rumah sakit mata. (RSUD Kota Mataram)
SASARAN PROGRAM 3. Meningkatnya derajat kesehatan ibu dan anak serta status gizi balita
Tersedianya alat-alat kesehatan rumah sakit
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
KEGIATAN 4. Bantuan Operasional Kesehatan (BOK)
Pengadaan Alatalat kesehatan rumah sakit
CAPAIAN INDIKATOR KINERJA URAIAN TARGET REALISASI 5. 6. 7. - Puskesmas yang 11 11 mendapatkan PuskesPuskesbantuan mas mas operasional kesehatan - Laporan BOK 1 1 Dokumen Dokumen - Laporan 1 1 perencanaan BOK Dokumen Dokumen - Laporan Monev 1 1 BOK Dokumen Dokumen - Laporan 1 1 Sosialisasi dan Dokumen Dokumen Pembinaan BOK Alat-alat kesehatan yang diadakan : 1. Neurosurgery 1 set 1 set Instrument Set 2. Instrument 1 set 1 set Orthopedic Set 3. Upper and 1 unit 1 unit Lower Endoscopic Accessories 4. Bedside 1 unit 1 unit Monitor 5. Defibrilator 1 unit 1 unit Bipasic analyzer 6. Electrosurgical 1 unit 1 unit Analyzer 7. Basic 1 unit 1 unit Athroscopy System 8. Anaesthesi 1 unit 1 unit Machine 9. Catarac Set 1 set 1 set 10. Urological 1 set 1 set Surgery Set
V-4
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
NO.
PROGRAM
1.
2.
SASARAN PROGRAM 3.
3
Pengembangan Perdagangan Dalam Negeri (Diskoperindag)
Pasar Percontohan
4.
Program Peningkatan Produksi, produktivitas dan Mutu Produk Tanaman Hortikultura Berkelanjutan (Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan)
Meningkatkan produksi, produktivitas dan mutu hasil tanaman hortikultura
KEGIATAN 4.
Pembangunan dan Pengembangan Sarana Distribusi Perdagangan Peningkatan Produksi, Produktivitas dan Mutu Produk Florikultura Berkelanjutan
Peningkatan Produksi, Produktivitas dan Mutu Produk Tanaman Sayuran dan Tanaman Obat Berkelanjutan
CAPAIAN INDIKATOR KINERJA URAIAN TARGET REALISASI 5. 6. 7. 11. Cardiothocogra 1 unit 1 unit ph (CTG) 12. Colposcopy 1 unit 1 unit 13. Ventilator ICU 1 unit 1 unit Pediatric to Addult 14. Retrofit DR 1 set 1 set System + Printer 15. Imunologi Automatic 1 unit 1 unit Abalyzer Jumlah Pasar 1 (satu) unit 1 (satu) unit Percontohan Yang Pasar Pasar Dibangun Tradisional Tradisional
Fasiltasi bantuan sarana produksi yang diberikan kepada petani (10.000 M2)
Sekolah lapang GAP florikultura yang dilaksana kan Fasilitasi bantuan sarana budidaya ke petani Fasilitasi bantuan sarana pasca panen ke petani Pembinaan dan pendampingan Monitoring dan evaluasi Sekolah lapang GAP tanaman sayuran
Fasilitasi bantuan sarana budidaya ke petani sayuran Fasilitasi bantuan sarana pasca panen ke petani sayuran
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Bibit heliconia, pupuk, kapur, fungisida, insektisida, herbisida
Bibit heliconia, pupuk, kapur, fungisida, insektisida, herbisida
20 orang
20 orang
Pompa air, genset, pipa
Pompa air, genset, pipa
Keranjang sayur, motor roda 3 1 kegiatan
Keranjang sayur, mo tor roda 3 1 kegiatan
1 kegiatan
1 kegiatan
30 orang
30 orang
Mesin air
Mesin air
Cooper, motor roda 3
Cooper, motor roda 3
V-5
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
NO.
PROGRAM
1.
2.
SASARAN PROGRAM 3.
KEGIATAN 4.
Dukungan manajemen dan teknis lainnya pada Ditjen Hortikultura
5.
Program Peningkatan Daya Saing Produk Perikanan
6.
Program Pengelolaan Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup
7.
Penguatan Penyelenggaraan Pemerintahan Umum
Mengembangkan industri pengolahan hasil perikanan yang maju, mandiri dan berdaya saing
Terbangunnya infrastruktur Pengendalian Pencemaran guna menurunkan beban pencemaran Meningkatnya dukungan Sarpras Kerja Aparatur
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Fasilitasi Pengembangan Industri Pengolahan Hasil Perikanan
CAPAIAN INDIKATOR KINERJA URAIAN TARGET REALISASI 5. 6. 7. Fasilitasi bantuan Benih sayur, Benih sayur, sarana produksi benih kang benih kang pengembangan kung kung sayuran (35 Ha) yang diberikan ke petani Pembinaan dan 1 kegiatan 1 kegiatan pendampingan Monitoring dan 1 kegiatan 1 kegiatan evaluasi Penataan dan 1 laporan 1 laporan pengelolaan laporan pelaksanaan kegiatan pengembangan hortikultura Penataan dan 1 dokumen 1 dokumen pengelolaan perencanaan, keuangan dan perlengkapan, kepegawaian kegiatan pengembangan hortikultura Layanan 12 bulan 12 bulan perkantoran Bangsal Pengo 1 lokasi 1 lokasi lahan hasil perikanan yang dibangun
Peralatan bangsal pengolahan rumput laut yang diadakan
1 paket (mesin pencuci. Peni ris, pemasak, pera jang, penepung, frezzer)
Peningkatan Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis LainnyaDitjen P2HP Peningkatan Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah
Perencanaan dan pelaporan kegiatan dan anggaran yang dibuat
1 paket dokumen
1 paket (mesin pencuci. Peni ris, pema sak, pera jang, penepung, frezzer) 1 paket dokumen
Jumlah Infrastruktur Pengendalian Pencemaran Yang Dibangun Di Kab/KotaTerpilih
6 unit
6 unit
Fasilitasi Pencegahan dan Penanggulangan Bencana
Bangunan Gedung Kantor
1 unit
1 unit
V-6
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
5. SUMBER DAN JUMLAH ANGGARAN Pembiayaan
penyelenggaraan
Tugas
Pembantuan
yang
diterima
Pemerintah Kota Mataram pada Tahun Anggaran 2013 secara keseluruhan bersumber
dari dana
APBN
dengan
alokasi
anggaran
sebesar
Rp.
18.196.519.000,00, dengan realiasasi keuangan pada akhir tahun anggaran sebesar Rp. 17.795.380.600,00 atau 96,76% dan realisasi fisik mencapai 99,97%. Rincian jumlah dan realisasi anggaran berikut Kementerian pemberi Tugas Pembantuan pada Tahun Anggaran 2013 sebagaimana tertera pada Tabel 5.2. Tabel 5.2. Rincian Jumlah dan Realisasi Anggaran Tugas Pembantuan di Pemerintah Kota Mataram Tahun 2013
NO 1 1.
2.
3.
4.
INSTANSI PEMBERI TUGAS PEMBANTUAN 2 Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Direktorat Jenderal Bina Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan) Kementerian Perdagangan Republik Indonesia (Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri) Kementerian Pertanian Republik Indonesia (Direktorat Jenderal Hortikultura)
JUMLAH ANGGARAN (Rp)
REALISASI ANGGARAN (Rp)
REALISASI KEUANGAN (%)
REALISASI FISIK (%)
3 2,489,700,000.00
4 2,485,718,000.00
5 99.84
6 99.84
8,895,000,000.00
8,895,000,000.00
100.00
100.00
3,000,000,000.00
2,855,479,000.00
95.18
100.00
1,911,819,000.00
1,678,543,600.00
87.78
100.00
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
V-7
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
NO 1 5.
6.
INSTANSI PEMBERI TUGAS PEMBANTUAN 2 Kementerian Negara Lingkungan Hidup RI Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum) TOTAL
JUMLAH ANGGARAN (Rp)
REALISASI KEUANGAN (%)
REALISASI ANGGARAN (Rp)
3 500,000,000.00
4 493.394.000.00
1,400,000,000.00
18,196,519,000.00
REALISASI FISIK (%)
5 98.68
6 100.00
1,387,246,000.00
99.09
100.00
17,795,380,600.00
96.76
99.97
6. PERMASALAHAN DAN SOLUSI PERMASALAHAN SOLUSI Secara umum permasalahan yang - Mengintensifkan koordinasi dan dihadapi adalah belum optimalnya
pembinaan
tertib pelaporan pelaksanaan Tugas
SKPD pelaksana.
Pembantuan.
- Penggunaan
pelaporan SIM
pada
Pelaporan
mulai Tahun Anggaran 2012. Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Mataram : - Waktu
pelaksanaan
program - Koordinasi
kegiatan
yang
tidak
dengan
kondisi
di
khususnya
sinkron lapangan
berkaitan
dengan
musim tanam petani. - Petani belum
florikultura dapat
sinkronisasi
pelaksanaan
program
kegiatan dengan musim tanam petani
sesuai
kondisi
di
lapangan. yang
masih - Penyuluhan dan pelatihan bagi
mengembangkan
tanaman sesuai dengan juknis yang ada.
petani/kelompok
tani
melalui
SL-GAP. - Panitia pengadaan barang dan
- Proses pelaksanaan yang harus melalui
proses
menyebabkan kegiatan
waktu
dan
tidak
lelang pelaksanan
tepat
jasa dapat mempercepat proses lelang dengan tidak keluar dari ketentuan.
pada
waktunya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
V-8
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
PERMASALAHAN Badan Lingkungan Hidup Kota Mataram : - Pengesahan
DIPA
sangat - Mengusulkan
terlambat (bulan juni 2013). tidak
didahului
kepada
Kementerian agar untuk tahun
- Penunjukkan Satuan Kerja (satker) baru
SOLUSI
berikutnya
dengan
pengesahan
DIPA
lebih awal.
pemberian pembekalan terhadap - Khusus untuk satker baru untuk SDM Pelaksana, sehingga SDM
ke
Pelaksana "dipaksa" harus belajar
diberikan
mandiri.
sebelumnya
- Pembangunan
IPAL
depannya
sangat
perlu
pembekalan sehingga
SDM
untuk
Pelaksana dapat melaksanakan
beberapa lokasi agak tersendat
program dan kegiatan dengan
akibat datangnya musim hujan,
baik sesuai harapan.
sehingga penyelesaian pekerjaan - Jadwal penyelesaian pekerjaan agak molor (tidak sesuai jadwal kontrak). - Kesadaran
diperpanjang. - Peningkatan frekuensi sosialisasi
masyarakat
akan
pentingnya IPAL masih rendah
tentang pentingnya IPAL bagi lingkungan hidup yang baik dan berkualitas.
B. TUGAS PEMBANTUAN YANG DIBERIKAN Berdasarkan ketentuan Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2008 tentang Dekonsentrasi dan Tugas Pembantuan serta Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 56 Tahun 2009 tentang Pedoman Penyelenggaraan Tugas Pembantuan Dari Pemerintah Provinsi Kepada Pemerintah Kabupaten/Kota dan Pemerintah Desa dan Dari Pemerintah Kabupaten/Kota Kepada Pemerintah Desa/Kelurahan, Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota dapat memberikan Tugas Pembantuan kepada Desa/Kelurahan. Namun demikian, di wilayah Kota Mataram, dengan ditetapkannya status kelembagaan kelurahan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) berdasarkan Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 5 Tahun 2008 tentang Pembentukan Susunan Organisasi Perangkat Daerah Kota Mataram sebagaimana telah diubah
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
V-9
PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN
beberapa kali terakhir dengan Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 8 Tahun 2013, Pemerintah Kota Mataram tidak memberikan Tugas Pembantuan kepada kelurahan di Kota Mataram. Pemerintah Kota Mataram mengalokasikan anggaran yang bersumber dari APBD kepada kelurahan untuk melaksanakan kegiatan pemerintahan, pembangunan, kemasyarakatan dan pelayanan publik kepada masyarakat. Selain didasarkan pertimbangan status kelurahan sebagai SKPD, pertimbangan faktor kondisi dan luas wilayah; rentang kendali pemerintahan; dan jangkauan pelayanan yang masih terjangkau menyebabkan implementasi asas tugas pembantuan dirasa belum cukup urgen untuk diterapkan di wilayah Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
V - 10
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
BAB VI PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Penyelenggaraan Tugas Umum Pemerintahan sebagaimana dimaksud dalam Pasal
15
Peraturan
Pemerintah
Nomor
3
Tahun
2007
tentang
Laporan
Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah kepada Pemerintah, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Kepala Daerah kepada DPRD, dan informasi LPPD kepada Masyarakat meliputi : a) Kerjasama antar daerah; b) Kerjasama daerah dengan pihak ke tiga; c) Koordinasi dengan instansi vertikal di daerah; d) Pembinaan batas wilayah; e) Pencegahan dan penanggulangan bencana; f) Pengelolaan kawasan khusus yang menjadi kewenangan daerah; dan g) Penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum. Uraian lebih lanjut tentang penyelenggaraan Tugas Umum Pemerintahan selama Tahun Anggaran 2013 adalah sebagai berikut : A. KERJASAMA ANTAR DAERAH 1. KEBIJAKAN DAN KEGIATAN Implementasi otonomi daerah yang dilandasi oleh semangat persatuan dan kesatuan sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 hendaknya terus dipahami sebagai upaya bersama pemerintah dan pemerintahan daerah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat menuju Indonesia yang makmur, adil dan sejahtera. Efektifitas dan efisiensi penyelenggaraan otonomi daerah harus tetap didorong melalui peningkatan kerjasama antara seluruh entitas pemerintahan, utamanya antar pemerintahan daerah. Berdasar pada ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 50 tahun 2007 tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerja Sama Daerah, ditegaskan bahwa : “Kerja sama daerah yang dilakukan dalam rangka pelaksanaan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 1
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
tugas dan fungsi dari satuan kerja perangkat daerah dan biayanya teranggarkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, dapat berupa
penyediaan
layanan
publik
maupun
lainnya
yang
menjadi
kewenangan Daerah Otonom”. Beberapa alasan pentingnya dilakukan kerja sama antar pemerintah daerah adalah sebagai berikut : 1. Pihak-pihak yang bekerjasama dapat membentuk kekuatan yang lebih besar. Dengan kerjasama antar pemerintah daerah, kekuatan dari masing-masing daerah yang bekerjasama dapat disinergikan untuk menghadapi ancaman lingkungan atau permasalahan yang rumit sifatnya daripada kalau ditangani sendiri-sendiri. Mereka bisa bekerjasama untuk mengatasi hambatan lingkungan atau mencapai tingkat produktivitas yang lebih tinggi. 2. Pihak-pihak yang bekerjasama dapat mencapai kemajuan yang lebih tinggi. Dengan kerjasama, masing-masing daerah akan mentransfer kepandaian, ketrampilan, dan informasi, misalnya daerah yang satu belajar kelebihan atau kepandaian dari daerah lain. Setiap daerah akan berusaha memajukan atau mengembangkan dirinya dari hasil belajar bersama. 3. Pihak-pihak yang bekerjasama dapat lebih berdaya. Dengan kerjasama, masing-masing daerah yang terlibat lebih memiliki posisi tawar yang lebih baik, atau lebih mampu memperjuangkan kepentingannya kepada struktur pemerintahan yang lebih tinggi. Bila suatu daerah secara sendiri memperjuangkan kepentingannya, ia mungkin kurang diperhatikan, tetapi bila ia masuk menjadi anggota suatu forum kerjasama daerah, maka suaranya akan lebih diperhatikan. 4. Pihak-pihak yang bekerjasama dapat memperkecil atau mencegah konflik. Dengan kerjasama, daerah-daerah yang semula bersaing ketat atau sudah terlibat konflik, dapat bersikap lebih toleran dan berusaha mengambil manfaat atau belajar dari konflik tersebut.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 2
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
5. Masing-masing pihak lebih merasakan keadilan. Masing-masing daerah akan merasa dirinya tidak dirugikan karena ada transparansi dalam melakukan hubungan kerjasama. Masing-masing daerah yang terlibat kerjasama memiliki akses yang sama terhadap informasi yang dibuat atau digunakan. 6. Masing-masing pihak yang bekerjasama akan memelihara keberlanjutan penanganan bidang-bidang yang dikerjasamakan. Dengan kerjasama tersebut
masing-masing
daerah
memiliki
komitmen
untuk
tidak
mengkhianati partnernya tetapi memelihara hubungan yang saling menguntungkan secara berkelanjutan. 7. Kerjasama ini dapat menghilangkan ego daerah. Melalui kerjasama tersebut, kecendrungan “ego daerah” dapat dihindari, dan visi tentang kebersamaan sebagai suatu bangsa dan negara dapat tumbuh. Selain enam prinsip umum di atas, beberapa prinsip khusus yang dapat digunakan sebagai acuan dalam kerjasama antar Pemerintah Daerah yaitu : 1. Kerjasama tersebut harus dibangun untuk kepentingan umum dan kepentingan yang lebih luas. 2. Keterikatan yang dijalin dalam kerjasama tersebut harus didasarkan atas saling membutuhkan. 3. Keberadaan kerjasama tersebut harus saling memperkuat pihak-pihak yang terlibat. 4. Harus ada keterikatan masing-masing pihak terhadap perjanjian yang telah disepakati. 5. Harus
tertib
dalam
pelaksanaan
kerjasama
sebagaimana
telah
diputuskan. 6. Kerjasama tidak boleh bersifat politis dan bernuansa KKN. 7. Kerjasama harus dibangun diatas rasa saling percaya, saling menghargai, saling memahami dan manfaat yang dapat diambil kedua belah pihak. Kerjasama antar daerah diharapkan dapat membantu daerah otonom untuk menjawab setiap tantangan dan hambatan dalam pelaksanaan pembangunan. Seluruh potensi yang dimiliki masing-masing daerah baik
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 3
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
potensi
sumber
daya
alam
maupun
sumber
daya
manusia,
dapat
dimanfaatkan sebagai prasarana dan sarana pendukung penyelenggaraan pembangunan daerah. Sejalan dengan tujuan desentralisasi dan otonomi daerah diatas, saat ini aksentuasi kerjasama antar daerah juga didorong untuk terus ditingkatkan khususnya pada sektor pelayanan publik, yang selama ini masih cenderung dipisahkan berdasarkan batas administrasi wilayah. Melalui kerjasama antar daerah, kebutuhan dasar masyarakat diharapkan dapat terpenuhi melalui peningkatan terhadap akses pelayanan publik yang memadai dan berkualitas, yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat khususnya yang berada diwilayah perbatasan yang selama ini sering terabaikan hak-haknya. Pada akhirnya, kerjasama antar daerah diharapkan dapat mendorong kemandirian dan daya saing daerah serta pemerataan pembangunan diseluruh wilayah NKRI tentunya dengan tetap mengedepankan prinsip demokrasi, keadilan, keistimewaan dan kekhususan suatu daerah. Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Mataram, Pemerintah Kota Mataram mengadakan kerjasama yang diwujudkan dalam bentuk kerjasama antar daerah dan kerjasama dengan pihak ketiga. Kerjasama yang dilaksanakan diharapkan menjadi satu jembatan yang dapat mengubah potensi konflik kepentingan antar daerah menjadi potensi pembangunan yang saling menguntungkan. Pada tahun 2013, terdapat beberapa program INISIASI atau RINTISAN KERJASAMA yang direncanakan untuk dilakukan pada tahun 2014. Bentuk inisiasi tersebut berupa KOMITMEN KERJASAMA. Perwujudan komitmen ini berupa implementasi kerjasama yang akan dilakukan di tahun 2014 dengan pihak ketiga, antara lain dalam bidang daya dukung infrastruktur kota, seperti
pengembangan
ECO-DISTRIK
di
Kota
Tua
Ampenan
serta
terbentuknya AMPENAN HERITAGE. Dalam mengefektifkan pengelolaan persampahan dilakukan inisiasi kerjasama dengan Mr. Qill, termasuk pembiayaan PNPM Mandiri melalui PLPBK tahun 2014 yang mencakup bantuan pada 3 kelurahan di kelurahan Bertais, Mandalika, dan Pagutan Timur.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 4
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Pada bidang kesehatan, dalam upaya mengoptimalkan penerapan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang ditetapkan pada tanggal 1 Januari 2014, telah dilakukan inisiasi kerjasama pada akhir tahun 2013. Hal ini sebagai upaya untuk lebih mengoptimalkan kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan BPJS Kesehatan terutama dampaknya bagi penduduk Kota Mataram yang terdaftar sebagai peserta JAMKESMAS maupun JAMKESDA. Rencana kerjasama yang di-inisiasi tersebut nantinya dalam bentuk HIBAH APBD Kota Mataram Tahun 2014 kepada BPJS Kesehatan. Pada tahun 2013, terdapat kesepakatan/kerjasama yang dihentikan, antara lain kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. BARATA dalam pengelolaan pusat perbelanjaan ACC di Ampenan, serta dilakukan pemutusan kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Gunung Lawoe Mercuana dalam
rencana
pembangunan
pelabuhan
Ampenan.
Pemutusan
dua
kerjasama dengan pihak ketiga di atas, tidak berarti kegiatan pengelolaan ACC dan pengembangan kawasan Kota Tua Ampenan dihentikan. Sebaliknya pengelolaan
ACC
dan pengembangan
kawasan
Kota
Tua
Ampenan
seluruhnya diambil alih dan dilaksanakan langsung oleh Pemerintah Kota Mataram. Implementasi kerjasama daerah meliputi penyelenggaraan seluruh urusan
yang
menjadi
kewenangan
Pemerintah
Kota
Mataram,
penatausahaan dan pemanfaatan aset daerah dan potensi daerah Kota Mataram serta penyediaan pelayanan umum. 2. REALISASI PELAKSANAAN KEGIATAN Sampai dengan Tahun Anggaran 2013 Kota Mataram menjalin kerjasama dengan daerah lain di dalam dan di luar wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat. Beberapa perjanjian kerjasama yang dihasilkan pada tahun 2013 dan masih berlaku dan dilaksanakan hingga tahun 2014, antara lain : a. Kerjasama Program Pelestarian Sumber daya Alam di Wilayah Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram. Kerjasama ini dilaksanakan dengan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat berdasarkan Kesepakatan Bersama Bupati Lombok Barat dengan Walikota Mataram Nomor 13A Tahun 2011
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 5
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
dan Nomor 04 Tahun 2011 tentang Kerjasama Program Pelestarian Sumber daya Alam di Wilayah Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram. Jangka waktu kerjasama ini berlaku untuk 5 (lima) tahun dan atas kesepakatan bersama dapat diperpanjang kembali. Kegiatan yang dilakukan dalam kerjasama ini, yaitu: -
Pelestarian, pemeliharaan, pemberdayaan ekonomi dan penguatan kelembagaan kelompok masyarakat disekitar daerah tangkapan air hulu maupun daerah hilir, yang besarnya akan ditetapkan bersama dengan PDAM Menang Mataram.
-
Melaksanakan sosialisasi, konsultasi dan koordinasi keberbagai pihak dalam pengelolaan pelestarian sumberdaya alam dan lingkungan.
-
Melaksanakan pendampingan, pengawasan dan evaluasi pengelolaan pelestarian lingkungan.
Sedangkan sasaran program dan kegiatan yang ingin dicapai, antara lain: -
Terlaksananya pengelolaan secara bersama-sama Penyaluran dana yang diperoleh dari deviden PDAM, untuk kegiatan pelestarian, pemeliharaan, pemberdayaan ekonomi dan penguatan kelembagaan kelompok masyarakat disekitar daerah tangkapan air hulu maupun daerah hilir, yang besarnya akan ditetapkan bersama dengan PDAM Menang Mataram.
-
Terlaksananya
pembiayaan
masing-masing
dalam
APBD
untuk
kegiatan pelestarian, pemeliharaan, pemberdayaan ekonomi dan penguatan kelembagaan kelompok masyarakat disekitar daerah tangkapan air hulu maupun daerah hilir. -
Terlaksananya sosialisasi, konsultasi dan koordinasi keberbagai pihak dalam pengelolaan pelestarian sumberdaya alam dan lingkungan.
-
Terlaksananya pendampingan, pengawasan dan evaluasi pengelolaan pelestarian lingkungan.
-
Terlaksananya
penyusunan
rencana
kerja
tahunan
dan
akan
dilakukan evaluasi bersama 6 (enam) bulan sekali.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 6
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
b. Kerjasama Penyelenggaraan Program Transmigrasi. -
Sampai dengan tahun 2013, Pemerintah Kota Mataram telah melaksanakan kerjasama penyelenggaraan Program Transmigrasi dengan enam pemerintah kabupaten di dalam dan luar Provinsi NTB, antara lain : 1. Pemerintah Kabupaten Majene Provinsi Sulawesi Barat. 2. Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara. 3. Pemerintah Kabupaten Kayong Utara Provinsi Kalimantan Barat. 4. Pemerintah Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah. 5. Pemerintah Kabupaten Sumbawa Provinsi NTB. 6. Pemerintah Kabupaten Bima Provinsi NTB.
-
Dasar hukum dan jangka waktu pelaksanaan kerjasama : 1. Perjanjian Kerjasama Antara Pemerintah Kabupaten Sumbawa Provinsi NTB dan Pemerintah Daerah Kota Mataram Provinsi NTB Nomor : 146 Tahun 2012 dan Nomor : 16 Tahun 2012 tentang Penyelenggaraan Transmigrasi di lokasi UPT. Berang Lamar Kabupaten Sumbawa Provinsi NTB Tahun 2012; dan Perjanjian Kerjasama Antara Pemerintah Kabupaten Sumbawa Provinsi NTB dan Pemerintah Kota Mataram Provinsi NTB Nomor : 121 Tahun 2013 dan Nomor : 4 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Transmigrasi di Lokasi UPT. Brang Lamar Kecamatan Lunyuk Kabupaten Sumbawa Provinsi NTB Tahun 2013. Kedua perjanjian kerjasama ini berlaku untuk jangka waktu 5 (lima) tahun sejak ditandatangani. 2. Perjanjian Kerjasama Antara Pemerintah Kabupaten Konawe Utara Provinsi Sulawesi Tenggara dan Pemerintah Kota Mataram Provinsi NTB Nomor dan Nomor tentang Penyelenggaraan Program Transmigrasi di Lokasi Unit Permukiman Transmigrasi (UPT) Padalere Kecamatan Wini Rano Kabupaten Konawe Utara Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2013. Perjanjian kerjasama berlaku untuk jangka waktu 5 (lima) tahun sejak ditandatangani.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 7
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
3. Perjanjian Kerjasama Antar Pemerintah Kabupaten Bima Provinsi NTB dan Pemerintah Daerah Kota Mataram Provinsi NTB Nomor : 03-3/025/024/2012 dan Nomor : 17 Tahun 2012 tentang Penyelenggaraan Transmigrasi di lokasi UPT. Soripanihi SP.6 Kabupaten Bima Provinsi NTB . Perjanjian Kerjasama ini berlaku sampai dengan berakhirnya masa Pembinaan Unit Pemukiman Transmigrasi atau selambat-lambatnya 5 (lima) tahun terhitung sejak penempatan transmigrasi. 4. Perjanjian Kerjasama Pemerintah Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah UPT. Dadahup.CU dan Pemerintah Daerah Kota Mataram Provinsi NTB Nomor : 595/58/Disnakertrans/2012 dan Nomor : 18 Tahun 2012 tentang Kerjasama Penyelenggaraan Program Transmigrasi, dengan jangka waktu 5 (lima) tahun dan dapat diperpanjang kembali selambat-lambatnya 3 (tiga) bulan sebelum perjanjian kerjasama berakhir. 5. Perjanjian Kerjasama Pemerintah Kabupaten Majene Provinsi Sulawesi Barat dan Pemerintah Daerah Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat Nomor 10 Tahun 2011 dan Nomor 10 Tahun 2011 tentang Kerjasama Penyelenggaraan Program Transmigrasi, dengan jangka waktu 5 (lima) tahun dan dapat diperpanjang kembali selambat-lambatnya 3 (tiga) bulan sebelum perjanjian kerjasama berakhir. 6. Perjanjian Kerjasama Pemerintah Kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tenggara dan Pemerintah Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat Nomor 10/PK/2011 dan Nomor 7 Tahun 2011 tentang Penyelenggaraan Transmigrasi di Lokasi UPT. Tondasi Kecamatan Tiworo Utara Kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tenggara. Jangka waktu perjanjian kerjasama ini selama 5 (lima) tahun terhitung sejak penempatan transmigrasi. 7. Perjanjian Kerjasama Antara Pemerintah Kabupaten Kayong Utara Provinsi Kalimantan Barat dan Pemerintah Daerah Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat Nomor 475.1/SNT-D/2011 dan Nomor 6 Tahun 2011 tentang Penyelenggaraan Transmigrasi Di
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 8
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Lokasi Desa Sei Mata-Mata Kabupaten Kayong Utara Provinsi Kalimantan Barat. Perjanjian Kerjasama ini berlaku dengan
berakhirnya
Masa
Pembinaan
Unit
sampai
Pemukiman
Transmigrasi atau selambat-lambatnya 5 (Lima) Tahun terhitung sejak penempatan transmigrasi. 8. Perjanjian Kerjasama Antara Pemerintah Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara dengan Pemerintah Daerah Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat Nomor 595/3193 dan Nomor
5
Tahun
2011
tentang
Penyelenggaraan
Program
Transmigrasi Di Lokasi Awua Jaya Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2011. Perjanjian Kerjasama ini mulai berlaku sejak ditanda tangani untuk jangka waktu 5 (lima) tahun. -
Hasil pelaksanaan kerjasama : Melalui pelaksanaan kerjasama ini, berhasil diseleksi dan ditempatkan calon transmigrasi sebanyak 52 Kepala Keluarga (KK), dengan rincian: 1. 10 KK di lokasi UPT Dadahup CU Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah. 2. 2 KK di lokasi UPT. Tandollo Ulumanda Kabupaten Majene Provinsi Sulawesi Barat. 3. 3 KK di lokasi UPT. Awuajaya Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara. 4. 3 KK di lokasi UPT. Padalere Kabupaten Konawe Utara Provinsi Sulawesi Tenggara. 5. 30 KK di lokasi UPT Soripanihi SP. 6 Kabupaten Bima Provinsi NTB. 6. 4 KK di lokasi UPT. Berang Lamar Kabupaten Sumbawa Provinsi NTB.
c. Kerjasama Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan dengan
Kegiatan
Pengelolaan
Prasarana
dan
Sarana
Tempat
Pembuangan Akhir (TPA) Regional Sampah Kebon Kongok. Kegiatan ini merupakan kerjasama
antara
Pemerintah Kabupaten
Lombok
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Pemerintah Kota Mataram dengan Barat
berdasarkan Perjanjian
BAB VI | 9
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
2 THN 2007 , dengan sumber dana berasal 660/28/Bappeda/2007 dari APBD daerah masing-masing disesuaikan dan diatur secara Kerjasama Nomor
proporsional sesuai dengan nilai aset yang dimiliki, dimana pada tahun 2012 Pemerintah Kota Mataram mengalokasikan anggaran operasional sebesar Rp. 555.290.318,00. Jangka waktu kerjasama ditetapkan selama 10 (sepuluh) tahun, berlangsung sejak tahun 2007 dan akan berakhir pada tahun 2017. Hasil yang dicapai dari kerjasama ini adalah terlaksananya pengelolaan secara bersama-sama baik dalam hal sharing pembiayaan
maupun
dukungan
terhadap
pelaksanaan
program
pembangunan terutama penanganan peningkatan dan pemeliharaan prasarana dan sarana pengelolaan TPA Regional Sampah Kebon Kongok. d. Kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat berdasarkan Keputusan Bersama Bupati Kepala Daerah TK II Lombok Barat dan Walikota Madya Daerah TK II Mataram Nomor 45 Tahun 1998 dan Nomor 3/KPTS/1998 tentang Pemilikan Hak dan Kewajiban serta Pengelolaan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM), dikoordinasikan oleh Bagian Perekonomian
Sekretariat
Daerah
Kota
Mataram.
Kerjasama
ini
dimaksudkan sebagai upaya pemenuhan kebutuhan air bersih bagi masyarakat yang berlangsung sejak tahun 1998 sampai dengan sekarang. Pada tahun 2013, Pemerintah Kota Mataram kembali menambah penyertaan modalnya pada PDAM Menang Mataram sebesar Rp. 5 Milyar. Hal ini ditegaskan dalam Keputusan Walikota Mataram Nomor : 913/XI/2013. Adapun komposisi kepemilikan saham yang dimiliki masing-masing daerah hingga tahun 2013 adalah sebesar 65% saham dimiliki oleh Pemerintah Kabupaten Lombok Barat dan 35% saham dimiliki oleh Pemerintah Kota Mataram. e. Kerjasama Pengembangan Sentra Industri Kreatif Batik Sasambo (SasakSamawa-Mbojo) di Wilayah Kota Mataram
dan Pemasyarakatannya di
Provinsi Nusa Tenggara Barat. Kerjasama ini dilaksanakan bersama dengan
Pemerintah
Provinsi
Nusa
Tenggara
Barat
berdasarkan
Kesepakatan Bersama Antara Gubernur Nusa Tenggara Barat dengan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 10
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Walikota Mataram Nomor : 430/279/Kesda dan Nomor : 4.A Tahun 2010 tentang Pengembangan Sentra Industri Kreatif Batik Sasambo (SasakSamawa-Mbojo) di Wilayah Kota Mataram
dan Pemasyarakatannya di
Provinsi Nusa Tenggara Barat. Jangka waktu kerjasama ini ditetapkan selama 4 (empat) tahun terhitung dari tanggal 17 April 2010 s/d 17 April 2014 dan dapat diperpanjang sesuai kesepakatan. Kegiatan yang dilaksanakan dalam kerjasama ini, antara lain : - Pelatihan manajemen dan keterampilan membatik. - Penyediaan teknologi dan peralatan membatik. - Memfasilitasi kemitraan usaha dan pemasaran. - Gubernur Nusa Tenggara Barat menunjuk Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Provinsi NTB dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Nusa Tenggara Barat sebagai pembina. - Walikota Mataram menunjuk Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kota Mataram dan SMK Negeri 5 Mataram sebagai pelaksana. - Mengatur Hak dan Kewajiban Pembina dan Pelaksana. Sasaran program dan kegiatan yang ingin dicapai adalah terwujudnya pengembangan sentra industri Batik Sasambo di Wilayah Kota Mataram dan pemasyarakatannya di Provinsi Nusa Tenggara Barat. Anggaran pembiayaan kerjasama bersumber dari APBD Provinsi Nusa Tenggara Barat dan APBD Kota Mataram dalam bentuk Cost Sharing masing-masing pemerintah daerah dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah Penyelenggara Kerjasama adalah Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kota Mataram dan SMK Negeri 5 Mataram. f.
Pemerintah
Kota
Mataram
juga
membangun
kerjasama
dengan
pemerintah kota untuk Wilayah Jawa Timur, Bali, NTB dan NTT yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia Komisariat Wilayah IV (Apeksi Komwil IV). Kerjasama ini dimaksudkan untuk meningkatkan
kerjasama
pembangunan,
sharing
informasi
dan
pembahasan permasalahan/isu-isu strategis penyelenggaraan otonomi daerah yang dihadapi oleh pemerintah kota sebagai bahan masukan kepada Pemerintah untuk melakukan penyempurnaan penyelenggaraan pemerintahan baik di pusat maupun di daerah.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 11
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
3. PERMASALAHAN DAN SOLUSI Permasalahan : Terbatasnya jumlah anggaran yang dialokasikan mengakibatkan pelaksanaan program dan kegiatan kurang berjalan maksimal dalam mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan. Solusi : Mengupayakan peningkatan proporsi anggaran pelaksanaan kerjasama, disesuaikan dengan tingkat kebutuhan dan kompleksitas kerjasama yang dilaksanakan oleh masing-masing daerah. B. KERJASAMA DAERAH DENGAN PIHAK KETIGA 1. KEBIJAKAN DAN KEGIATAN Seperti halnya kerjasama antar daerah, pemerintah daerah juga didorong untuk melaksanakan kerjasama dengan pihak ketiga untuk meningkatkan
kemandirian
penyelenggaraan
pembangunan
melalui
peningkatan pendapatan daerah, menurunkan beban pelayanan dan meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan publik. Yang dimaksud dengan Pihak Ketiga dalam kerjasama ini adalah Departemen atau Lembaga Pemerintah Non Departemen atau sebutan lain, perusahaan swasta yang berbadan hukum, Badan Usaha Milik Negara, Badan Usaha Milik Daerah, koperasi, yayasan dan lembaga di dalam negeri lainnya yang berbadan hukum. Pihak ketiga merupakan salah satu subyek dalam pelaksanaan kerjasama antar daerah. Untuk itu dalam rangka percepatan pembangunan, Pemerintah Kota Mataram juga merangkul dan mendorong keterlibatan serta peran aktif pihak ketiga dalam penyelenggaraan pembangunan di Kota Mataram dengan menjalin kerjasama. 2. REALISASI PELAKSANAAN KEGIATAN Sampai dengan Tahun Anggaran 2013 Pemerintah Kota Mataram menjalin kerjasama dengan pihak ketiga, beberapa perjanjian kerjasama yang dihasilkan pada Tahun 2013 dan masih berlaku hingga Tahun 2014, antara lain :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 12
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
1.
Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Masmurni Sejahtera a. Mitra yang diajak kerjasama : PT. Masmurni Sejahtera. b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama antara Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Masmurni Sejahtera tentang Pengembangan dan Pengelolaan Taman Hiburan Rakyat (THR) Lowang Baloq Kota Mataram Nomor 2 Tahun 2013 dan Nomor 001-PKS/MMS-Pemkot Mataram/III/2013 tanggal 6 Maret 2013. c. Bidang Kerjasama : Mengembangkan dengan membangun dan menata serta mengelola THR Lowang Baloq dengan bentuk Bangun Guna Serah menjadi kawasan Pariwisata Modern. d. Nama Kegiatan : Pengembangan dan Pengelolaan Taman Hiburan Rakyat (THR) Lowang Baloq Kota Mataram e. Program dan Kegiatan : Pengembangan dan Pengelolaan Taman Hiburan Rakyat (THR) Lowang Baloq Kota Mataram f. Sumber dan Jumlah Anggaran : -
Nilai Investasi Pemerintah Kota Mataram sebesar Rp. 24.942.227.950,00
-
Nilai Investasi PT. Masmurni Sejahtera sebesar Rp. 200.000.000.000,00
g. Jangka Waktu Kerjasama : 30 tahun h. Hasil (output) dari kerjasama : Mendayagunakan aset Pemerintah Kota Mataram, menambah sarana kota sesuai fasilitas yang akan dibangun dan sekaligus mendapatkan kontribusi bagi PAD melalui investasi. i. Permasalahan dan solusi : 2.
Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Saam Jaya a. Mitra yang diajak kerjasama : PT. Saam Jaya b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama antara Pemerintah Kota Mataram (Kecamatan Selaparang) dengan PT. Saam Jaya tentang Pengelolaan Persampahan Nomor. c. Bidang Kerjasama : Pengelolaan Persampahan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 13
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
d. Nama Kegiatan : Gerakan Menuju Lingkungan Dengan Sampah Nihil. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : f. Jangka Waktu Kerjasama : g. Hasil (output) dari kerjasama : Meningkatnya kinerja pengelolaan kebersihan
khususnya
persampahan
di
wilayah
Kecamatan
Selaparang. Melalui kerjasama ini mulai terjadi perubahan ke arah peningkatan
kepedulian
masyarakat
terhadap
kebersihan
dan
kelestarian lingkungan dan perubahan cara pandang masyarakat terhadap
sampah.
Lebih
lanjut,
dengan
diimplementasikannya
program ini, masyarakat memiliki sumber pendapatan baru dengan cara menjual sampah anorganik yang masih dapat didaur ulang. Selain membantu perekonomian warga, pembelian sampah anorganik cukup berdampak pada pengurangan volume sampah anorganik yang sangat berpotensi mencemari dan merusak lingkungan. h. Masalah dan Solusi : Masih kurangnya tenaga sortasi, pengepresan dan pengepakan. Untuk mengatasi masalah ini, dilakukan upaya perekrutan tenaga sortasi disamping mendorong masyarakat untuk melaksanakan sortasi sampah secara mandiri mulai dari lingkungan rumah tangga, sehingga dapat mengurangi beban kebutuhan tenaga sortasi. 3.
Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Pasific Cilinaya Fantacy a. Mitra yang diajak kerjasama : PT. Pasific Cilinaya Fantacy. b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama antara Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Pasific Cilinaya Fantacy tentang Pengelolaan Kawasan
APHM
Cilinaya
Nomor
16/KPTS/2002
dan
Nomor
792/VII/2002 tanggal 11 Juli 2002. c. Bidang Kerjasama : Pengelolaan Kawasan APHM Cilinaya. d. Nama Kegiatan : Pengelolaan Kawasan APHM Cilinaya. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : PT. Pasific Cilinaya Fantacy. f. Jangka Waktu Kerjasama : 20 tahun (s/d 11 Juli 2026). g. Hasil (output) dari kerjasama : Pengelolaan Kawasan APHM Cilinaya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 14
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
h. Masalah dan Solusi : Royalti PT. Pacifik Cilinaya Fantacy sebesar Rp. 150.000.000,- pertahun kepada Pemerintah Kota Mataram dipandang perlu dikaji kembali besarannya. Solusi dengan melakukan upaya penyesuaian kerjasama dengan PT. Pacifik Cilinaya Fantacy dalam rangka meningkatkan nilai royalti disesuaikan dengan potensi yang ada. Penyesuaian minimal dilakukan setiap 3 (tiga) tahun sekali. Pada tahun 2013, Pemerintah Kota Mataram, melalui jasa auditor independen, melaksanakan audit pendapatan PT. Pacifik Cilinaya Fantacy untuk menyesuaikan besaran royalti yang seharusnya dibayarkan kepada Pemerintah Kota Mataram.
4. Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan Giz-Red. a. Mitra yang diajak kerjasama : Deutsche Gesellschaft Fuer Internationale Zusammenarbeit (GIZ) GmbH- Regional Economic Development Program (RED). b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama antara Pemerintah Kota Mataram
dengan
Deutsche
Gesellschaft
Fuer
Internationale
Zusammenarbeit (GIZ) GmbH- Regional Economic Development Program (RED) tentang Pelaksanaan Program Regional Economic Development
Program
(RED)
di
Kota
Mataram
Nomor
80.f.E/Bappeda-Kt/IV/2013 dan Nomor 14/RED/PA/06.13 tanggal 1 April 2013. c. Bidang Kerjasama : Pelaksanaan pengembangan ekonomi lokal dan daerah bidang industri, perdagangan dan pariwisata di Kota Mataram meliputi aspek perencanaan, pelaksanaan, pemantauan, evaluasi dan pelaporan. d. Nama
Kegiatan :
Pelaksanaan
Program
Regional
Economic
Development Program (RED) di Kota Mataram. e. Program dan Kegiatan : Kemitraan Pengembangan Ekonomi Lokal (KPEL) f. Sumber dan Jumlah Anggaran : dana hibah dari Pemerintah Jerman melalui GIZ-RED g. Jangka Waktu Kerjasama : 1 tahun
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 15
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
h. Hasil (output) dari kerjasama :
Hasil kajian tentang pengembangan ekonomi lokal dan daerah.
Adanya peningkatan hasil pengolahan dan kreasi kerajinan.
Peraturan,
mekanisme,
sistem
dan
prosedur
tentang
pengembangan ekonomi lokal dan daerah.
Tertuangnya program dan kegiatan pengembangan ekonomi lokal dan daerah khususnya pengembangan mutiara, emas dan perak.
i. Permasalahan dan solusi : 5.
Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PDAM Menang Mataram a. Mitra yang diajak kerjasama : PDAM Menang Mataram. b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama
No.
417/974/DK-VII/2012
dan 690/174/PDAM-GM/2012. c. Bidang Kerjasama : upaya optimalisasi Pendapatan Asli Daerah dari sektor
retribusi
pelayanan
persampahan
guna
mendukung
peningkatan kinerja pelayanan persampahan di Kota Mataram. d. Nama Kegiatan : Pengelolaan retribusi pelayanan persampahan di Kota Mataram. e. Sumber
dan
Jumlah
Anggaran
:
retribusi
pelayanan
persampahan. f. Jangka Waktu Kerjasama : 1 tahun. g. Hasil (output) dari kerjasama : Pada tahun 2013, retribusi pelayanan persampahan yang berhasil dipungut sebesar Rp. 3.189.814.000,00 dari target yang ditetapkan sebesar
Rp.
3.000.000.000,00
atau
mencapai
106,33%.
Jika
dibandingkan dengan pencapaian penerimaan PAD pada tahun 2012 sebesar
2.950.739.000,00,
pelampauan
pencapaian
maka
pada
penerimaan
tahun PAD
2012 sebesar
terjadi Rp.
239.075.000,00 atau 8,10%. h. Permasalahan dan solusi : 6.
Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Jamkrida NTB. a. Mitra yang diajak kerjasama : PT. Jamkrida NTB. b. Dasar hukum : Keputusan Walikota Mataram Nomor 739/X/2012.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 16
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
c. Bidang
Kerjasama
:
untuk
mengoptimalkan
kemampuan
operasional PT. Jamkrida NTB dan meningkatkan sumber-sumber Pendapatan Asli Daerah dari penerimaan dividen penyertaan modal daerah. d. Nama Kegiatan : Pengelolaan PAD. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBD Kota Mataram. f. Jangka Waktu Kerjasama : 1 tahun. g. Hasil (output) dari kerjasama : Pada
Tahun
mengalokasikan
Anggaran
2012
anggaran
sebesar
Pemerintah Rp.
Kota
Mataram
1.000.000.000,00
yang
bersumber dari APBD Kota Mataram Tahun Anggaran 2012 dalam penyertaan modal pada PT. Jamkrida NTB. h. Permasalahan dan solusi : -. 7.
Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan Pusat Sarana Pengendali Dampak Lingkungan (Pusarpedal). a. Mitra yang diajak kerjasama : Pusat Sarana Pengendali Dampak Lingkungan (Pusarpedal). b. Dasar hukum : Tugas Pokok dan Fungsi (TUPOKSI) Pusat Sarana Pengendali Dampak Lingkungan (Pusarpedal). c. Bidang Kerjasama : Bidang Lingkungan Hidup. d. Nama Kegiatan : Pengujian Emisi Kendaraan Bermotor dan Uji Kualitas Udara Ambient (Passive Sampler Method) di Kota Mataram. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBN (Rp. 50.000.000,00). f.
Jangka waktu kerjasama : 1 tahun.
g. Hasil (output) dari kerjasama : 1. Hasil Uji Emisi :
Dari 1318 kendaraan yang diuji, total jumlah kendaraan yang data hasil uji emisinya dinyatakan sah/falid sebanyak 955 kendaraan, 615 diantaranya adalah kendaraan roda empat berbahan
bakar
bensin,
dan
340
lainya
merupakan
kendaraan berbahan bakar solar.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 17
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Persentase
kendaraan
berbahan
bakar
bensin
yang
dinyatakan lulus uji emisi di Kota Mataram adalah 79 % dan Persentase kendaraan berbahan bakar solar yang dinyatakan lulus uji emisi adalah 13%. 2. Hasil Uji Kualitas Udara Ambient (Passive Sampler Method) : Kadar SO2 dan NO2 udara ambient Kota Mataram masih berada di bawah baku mutu yang dipersyaratkan. h. Permasalahan dan Solusi : -.
8. Kerjasama
Pemerintah
Kota
Mataram
dengan
Kementerian
Pemuda dan Olahraga RI dan Komite Pembangunan Stadion Legenda Malomba Ampenan. a. Mitra yang diajak kerjasama : Kementerian Pemuda & Olahraga. b. Dasar
hukum
:
Surat
Perjanjian
360.c/KEMENPORA/PPK.D.V/11/2011 Malomba/XI/2011
dan
tentang
Kerjasama Nomor:
Pemberian
Nomor
:
06/KomiteBantuan
Pembangunan/Renovasi Stadion Legenda Malomba. c. Bidang
Kerjasama
:
untuk
mengoptimalkan
kemampuan
operasional PT. Jamkrida NTB dan meningkatkan sumber-sumber Pendapatan Asli Daerah dari penerimaan dividen penyertaan modal daerah. d. Nama Kegiatan : Pembangunan/Rehab Stadion Legenda Malomba Ampenan. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBN f.
Jangka Waktu Kerjasama : 2 tahun
g. Hasil (output) dari kerjasama : Terbangunnya stadion legenda Malomba Ampenan Tahap I. h. Permasalahan dan solusi : Karena bersumber dari APBN, proses pengadaan menggunakan mekanisme yang ditetapkan sesuai peruntukan proyek pusat di daerah. Pemerintah Kota Mataram bersama dengan Pemerintah Provinsi NTB berperan dalam fasilitasi perencanaan dan pelaksanaan proyek.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 18
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
9.
Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan CV. Asia Baru. a. Mitra yang diajak kerjasama : CV. Asia Baru. b. Dasar hukum : Perjanjian kerjasama antara Pemerintah Kota Mataram dengan CV. Asia Baru Nomor : 339/IX/2003 dan Nomor : 01/AB/IX/2003 tentang Perjanjian Kerjasama Pengelolaan Los Pasar Cakranegara. c. Bidang Kerjasama : Pengembangan kapasitas pengelolaan Los Pasar Cakranegara dan peningkatan PAD. d. Nama Kegiatan : Pengelolaan Los Pasar Cakranegara. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : CV. Asia Baru. f.
Jangka Waktu Kerjasama : Kerjasama
ini berlangsung selama
15 (lima belas) tahun dan berakhir pada tanggal 12 September 2018. g. Hasil (output) dari kerjasama : Hasil
yang
dicapai
dari
pelaksanaan
kerjasama
ini
adalah
terpungutnya retribusi pasar dan retribusi pasar grosir dan pertokoan. Retribusi pasar yang berhasil dipungut pada tahun 2013 sebesar Rp. 2.950.983.750,00 atau 95,42% dari target yang direncanakan sebesar Rp. 3.000.000.000,00; dan Retribusi pasar grosir dan pertokoan sebesar Rp. 626.048.880,00 atau 102,22% dari target yang direncanakan sebesar Rp. 612.424.500,00. h. Permasalahan dan solusi : 10. Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. PLN NTB. a. Mitra yang diajak kerjasama : PT. PLN NTB b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama Nomor : 23.b/973//TMNKT/III/2004 dan Nomor : 012.1 PJ/060/CAB.MAT/2004 tentang Kerjasama Pemungutan dan Penyetoran Pajak Penerangan Jalan dan Pembayaran Rekening Listrik oleh Pemerintah Daerah. c. Bidang Kerjasama : Pajak Penerangan Jalan . d. Nama Kegiatan : Pengelolaan pemungutan dan penyetoran Pajak Penerangan Jalan (PPJ). e. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBD Kota Mataram f.
Jangka Waktu Kerjasama : Jangka waktu kerjasama ini tidak terbatas, berlangsung sejak tahun 2004 sampai sekarang.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 19
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
g. Hasil (output) dari kerjasama : Penerimaan PAD dari Pajak Penerangan
Jalan
19.494.110.192,00
yang dari
berhasil
target
dipungut
yang
ditetapkan
sebesar sebesar
Rp. Rp.
19.500.000.000,00 atau mencapai 99,97%. Jika dibandingkan dengan pencapaian penerimaan PAD pada tahun 2012 sebesar Rp. 13.435.037.963,00, maka pada tahun 2013 terjadi pelampauan pencapaian penerimaan PAD sebesar Rp. 6.059.072.229,00 atau 45,10%. h. Permasalahan dan solusi : PT. PLN (Persero) Wilayah NTB Cabang Mataram kurang transparan dalam memberikan data jumlah obyek pajak dan laporan realisasi PPJ hanya disertai rekapitulasi rekening listrik pelanggan Penerangan jalan Umum (PJU), tidak disertai rincian perolehan PPJ setiap bulannya. Solusi dengan melakukan melakukan audit PPJ, meterisasi jaringan listrik PJU dan mempertegas
mekanisme
pelaporan
hasil
pemungutan
yang
tertuang di dalam MOU. 11. Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. Bank NTB. a. Mitra yang diajak kerjasama : PT. BANK NTB. b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama Nomor 439/VII/2006. c. Bidang Kerjasama : Penyertaan Modal. d. Nama Kegiatan : Penerimaan Deviden Penyertaan Modal. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBD Kota Mataram. f.
Jangka Waktu Kerjasama : Jangka waktu kerjasama ini tidak terbatas, berlangsung sejak tahun 2004 sampai sekarang.
g. Hasil (output) dari kerjasama : Tujuan kerjasama ini adalah untuk mengoptimalkan sumber-sumber Pendapatan Asli Daerah dari penerimaan dividen penyertaan modal daerah. Dari penyertaan modal daerah sebesar Rp. 1000.000.000,00 pada tahun 2013 berdasarkan Keputusan Walikota Mataram Nomor : 822/II/2013, Pemerintah
Kota
Mataram
menerima
dividen
sebesar
Rp.
2.312.382.730,00. h. Permasalahan dan solusi : -
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 20
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
12. Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan PT. BPR Lumbung Kredit Pedesaan Kebon Roek a. Mitra yang diajak kerjasama : PT. BPR NTB. b. Dasar hukum : Perjanjian Kerjasama Nomor 581/XII/2009. c. Bidang Kerjasama : Penyertaan Modal. d. Nama Kegiatan : Penerimaan Deviden Penyertaan Modal. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBD Kota Mataram. f.
Jangka Waktu Kerjasama : Jangka waktu kerjasama ini tidak terbatas, berlangsung sejak tahun 2004 sampai sekarang.
g. Hasil (output) dari kerjasama : Tujuan kerjasama ini adalah untuk mengoptimalkan sumber-sumber Pendapatan Asli Daerah dari penerimaan dividen penyertaan modal daerah. Dari penyertaan modal daerah sebesar Rp. 250.000.000,00 pada tahun 2013 berdasarkan Keputusan Walikota Mataram Nomor : 794/VIII/2013, Pemerintah
Kota
Mataram
menerima
dividen
sebesar
Rp.
431.745.600,00 h. Permasalahan dan solusi : 13. Kerjasama
Pemerintah
Kota
Mataram
dengan
Badan
Kerjasama
Penyelenggara Jaminan Kesehatan Masyarakat (Bkspjk) Provinsi Nusa Tenggara Barat a. Mitra yang diajak kerjasama : Badan Kerjasama Penyelenggara Jaminan Kesehatan Masyarakat (BKSPJK) Provinsi Nusa Tenggara Barat. b. Dasar hukum : Naskah Perjanjian Hibah Antara Pemerintah Kota Mataram
dengan
Badan
Kerjasama
Penyelenggara
Jaminan
Kesehatan Masyarakat (BKSPJK) Provinsi Nusa Tenggara Barat Nomor 3 Tahun 2010 dan Nomor: 001/BKSPJK/III/2010 tentang Pemberian Hibah. c. Bidang Kerjasama : Hibah. d. Nama Kegiatan : Pengelolaan hibah. e. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBD Kota Mataram
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 21
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
f.
Jangka Waktu Kerjasama : Jangka waktu kerjasama ini tidak terbatas.
g. Hasil (output) dari kerjasama: Output yang dihasilkan dari kerjasama ini adalah tersedianya dana jaminan kesehatan bagi masyarakat miskin di Provinsi Nusa Tenggara Barat. h. Permasalahan dan solusi : 14. Kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum a. Mitra yang diajak kerjasama : Ditjen Cipta Karya Kementerian PU b. Bidang Kerjasama : PNPM Perkotaan. c. Nama Kegiatan : PNPM Perkotaan. d. Sumber dan Jumlah Anggaran : APBN pada Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementrian Pekerjaan Umum dalam bentuk Dana Urusan Bersama (DUB) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kota Mataram dalam bentuk Dana Daerah untuk Urusan Bersama (DDUB). e. Jangka Waktu Kerjasama : Kerjasama ini berlaku selama 1 (satu) tahun selama pelaksanaan kegiatan PNPM Mandiri Perkotaan. f.
Hasil (output) dari kerjasama : Output yang dihasilkan dari kerjasama ini adalah tersedianya cost sharing pelaksanaan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan (PNPM Mandiri Perkotaan) kegiatan Penyaluran BLM dalam PNPM Mandiri Perkotaan di Kota Mataram.
g. Permasalahan dan solusi : C. KOORDINASI DENGAN INSTANSI VERTIKAL DI DAERAH 1. KEBIJAKAN DAN KEGIATAN Instansi
vertikal
merupakan
perangkat
Pemerintah
atau
wakil
Pemerintah di daerah yang melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi urusan Pemerintah. Eksistensi instansi vertikal di daerah adalah untuk mendorong terciptanya sinergitas, keselarasan dan keserasian antara pusat dan daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 22
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Dalam rangka mendukung kelancaran penyelenggaraan pemerintahan daerah, Pemerintahan Daerah melakukan koordinasi dengan instansi vertikal di daerah dengan tujuan agar pelaksanaan urusan pemerintahan di daerah sesuai dan selaras dengan kondisi dan kebutuhan daerah serta tetap mengacu kepada kebijakan nasional yang telah ditetapkan oleh Pemerintah. Koordinasi dengan instansi vertikal dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Mataram dengan beberapa instansi, yaitu sebagai berikut : a) Kepolisian Resort Mataram b) Komando Distrik Militer 1606 Lombok Barat c) Kejaksaan Negeri Mataram d) Pengadilan Negeri Mataram e) Kementerian Agama Republik Indonesia f) Kantor Pertanahan Kota Mataram g) Badan Pusat Statistik Kota Mataram h) Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi NTB Pelaksanaan koordinasi dengan instansi vertikal diselenggarakan melalui beberapa kegiatan : a) Rapat koordinasi penyampaian data, informasi dan/atau pendapat forum koordinasi, dilaksanakan melalui kelembagaan : -
Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD).
-
Forum Komunikasi Kerukunan Umat Beragama (FKUB)
-
Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM)
-
Komunitas Intelijen Daerah (KOMINDA)
-
Koordinasi Pengurus Pusat Pendidikan Wawasan Kebangsaan (PPWK)
-
Tim Terpadu Gangguan Keamanan
b) Konsultasi antara kepala SKPD dengan kepala instansi vertikal. c) Apel kamtibmas. d) Pengamanan kunjungan Kepala Negara, Wakil Kepala Negara, Pejabat Negara dan Kepala Negara Asing ke Provinsi NTB. e) Pengamanan pelaksanaan pemilukada Gubernur Nusa Tenggara Barat Tahun 2013. f) Pembahasan rumah tangga sasaran dan Pengamanam distribusi Raskin. g) Pengamanan Hari-hari Besar Keagamaan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 23
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
2. REALISASI PELAKSANAAN KEGIATAN Pada tahun 2013, hasil kegiatan koordinasi dengan instansi vertikal yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Mataram, antara lain : a) Melalui kelembagaan FKUB, FKPD, Kominda, FKDM dan Tim Terpadu Gangguan Keamanan, kegiatan koordinasi menghasilkan beberapa kegiatan, meliputi : -
Pertemuan dengan berbagai tokoh agama, unsur dan elemen masyarakat dalam membahas pendirian rumah ibadah di Kota Mataram.
-
Melaksanakan rapat koordinasi bersama instansi terkait dalam penyelesaian berbagai persoalan sesuai tugas dan fungsi FKUB sebanyak 12 kali.
-
Sosialisasi kerukunan hubungan antar umat beragama.
-
Sosialisasi Peraturan Bersama Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri No. 8 dan No. 9 Tahun 2006 tentang tentang pedoman pelaksanaan tugas kepala daerah dan wakil kepala daerah dalam pemeliharaan kerukunan umat beragama, pemberdayaan FKUB, dan pendirian rumah ibadah.
-
Koordinsi/pertemuan penanganan konflik Karang Mas-Mas dengan Tohpati.
-
Koordinasi/pertemuan
dengan
seluruh
instansi
terkait
dalam
pertemuan kunjungan dengan provinsi lain. -
Koordinasi/pertemuan,
diskusi
politik,
pengamanan
pemilukada
Gubernur NTB Tahun 2013 dan penertiban atribut partai politik. -
Koordinasi/pertemuan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2014.
-
Pertemuan FKDM sebanyak 12 kali.
-
Percepatan informasi antisipasi dini masyarakat.
-
Melaksanakan antisipasi dini sebelum kejadian bencana baik bencana sosial maupun bencana alam bekerja sama dengan Satgas Antisipasi Dini Masyarakat.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 24
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
-
Melaksanakan sosialisasi dan pertemuan dengan berbagai forum, instansi terkait dan elemen masyarakat lainnya.
-
Pembentukan FKDM Kecamatan dan Kelurahan.
-
Sosialisasi Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 12 Tahun 2006 tentang Kewaspadaan Dini Masyarakat di Daerah.
-
Pelatihan Satgas Antisipasi Dini Masyarakat.
-
Melaksanakan tugas komunikasi secara terbuka dan tertutup.
-
Melaksanakan rapat koordinasi Kominda sebanyak 12 kali.
-
Memberikan laporan hasil pelaksanaan kegiatan pemantauan kepada Walikota Mataram.
-
Memberikan laporan rutin kegiatan operasional kominda.
b) Terlaksananya kegiatan sosialisasi dan penegakan peraturan daerah melalui penyelenggaraan konsultasi publik, sosialisasi peraturan daerah yang dilaksanakan oleh SKPD dan pelaksanaan operasi yustisi melibatkan PPNS dan instansi terkait. c) Terlaksananya koordinasi pengendalian keamanan dan kenyamanan di seluruh wilayah kecamatan di Kota Mataram. Pelaksanaan koordinasi ditindaklanjuti dengan beberapa kegiatan seperti pengamanan hari-hari besar keagamaan, pengamanan kegiatan keagamaan, sosial dan budaya ditingkat masyarakat, serta pengamanan dan pemantauan wilayah rawan konflik sosial dan kejahatan. Koordinasi dan implementasi kegiatan melibatkan seluruh komponen terdiri aparatur kecamatan, kelurahan, TNI, Polri dan stakeholder dimasing-masing wilayah kecamatan. d) Terlaksananya kegiatan identifikasi, inventarisasi dan sertifikasi aset tanah Pemerintah Kota Mataram melalui koordinasi dan kerjasama dengan
Kantor
Pertanahan
Kota
Mataram
termasuk
kegiatan
pembebasan tanah untuk kepentingan umum seperti pembukaan akses jalan baru, RTH dan lain-lain. e) Terlaksananya koordinasi penyusunan data statistik dan ekonomi Kota Mataram antara Bappeda Kota Mataram dengan Badan Pusat Statistik Kota Mataram yang menghasilkan Buku Mataram Dalam Angka Tahun
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 25
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
2013, Buku Kecamatan Dalam Angka Tahun 2013 dan Buku PDRB Triwulan Tahun 2013, PDRB Sektoral, PDRB Kecamatan dan PDRB Penggunaan Tahun 2013 yang sangat bermanfaat sebagai salah satu base
data dalam penyusunan
formulasi kebijakan
pemerintahan,
pembangunan dan kemasyarakatan. f) Terlaksananya koordinasi pengamanan dan pengawasan distribusi beras bagi masyarakat kurang mampu (Raskin) di Kota Mataram yang melibatkan aparatur Pemerintah Kota Mataram, TNI dan Polri. Koordinasi ditujukan untuk memberikan jaminan kualitas beras dan distribusi raskin agar tepat sasaran dan tidak terjadi penyimpangan distribusi. g) Terlaksananya kegiatan koordinasi pemutakhiran data hasil temuan pemeriksaan BPK antara Inspektorat Kota Mataram dan BPK Perwakilan Provinsi NTB. Kegiatan koordinasi ini membahas hasil tindak lanjut temuan pemeriksaan BPK sampai dengan akhir tahun 2012 yang telah ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kota Mataram dengan Inspektorat Kota Mataram
sebagai
instansi
yang
melaksanakan
inventarisasi
dan
pembinaan agar tindak lanjut dapat dipenuhi oleh satuan kerja perangkat daerah di lingkup Pemerintah Kota Mataram. Kegiatan koordinasi dilaksanakan sebanyak dua kali setiap tahunnya pada setiap semester dengan tujuan agar tercapai keterpaduan data antara BPK dengan Inspektorat Kota Mataram mengenai jumlah temuan BPK. Sebagai tindaklanjut koordinasi, Inspektorat Kota Mataram telah melakukan asistensi
terhadap
satuan
kerja
perangkat
daerah
agar
dapat
menyelesaikan tindak lanjut hasil temuan BPK. h) Terlaksananya koordinasi dan kerjasama Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) antara Pemerintah Kota Mataram dengan Kejaksaan Negeri Mataram dan Kantor Kementerian Hukum dan HAM Wilayah NTB. Koordinasi dan kerjasama dimaksud adalah sebagai berikut : -
Koordinasi dan kerjasama Bantuan Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara dengan dasar hukum Undang-undang Nomor 16 Tahun 2004 tentang Kejaksaan Republik Indonesia dan Surat Perjanjian
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 26
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Kerjasama
Nomor:
650/P.210/Gs/03/2012.
02
Tahun
Kerjasama
2012 ini
dan
Nomor
dimaksudkan
:
untuk
memberikan pendampingan dan advokasi kepada Pemerintah Kota Mataram dalam penyelesaian kasus hukum perdata dan tata usaha negara. Anggaran penyelenggaraan kegiatan ini bersumber dari APBD Kota Mataram dengan jangka waktu pelaksanaan selama dua tahun terhitung sejak ditandatanganinya perjanjian kerjasama pada 5 Maret 2012 sampai dengan 5 Maret 2014. Sejak ditandatanganinya Perjanjian tersebut terdapat 4 (empat) kasus hukum yang ditangani, yakni 3 (tiga) kasus Perdata dan 1 (satu) kasus Tata Usaha Negara. Adapun 2 (dua) diantaranya sudah ada putusan Penadilan tingkat pertama (Pengadilan negeri) yang dimenangkan oleh Pemerintah Mataram dan yang lainnya masih dalam proses. -
Koordinasi dan kerjasama penyelenggaraan penyuluhan hukum sebanyak satu kegiatan pada tahun 2013.
-
Koordinasi dan kerjasama Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (Ranham) dengan dasar hukum Peraturan Presiden Nomor 23 Tahun 2011 tentang Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia Tahun 20112014, Keputusan Walikota Mataram Nomor : 580/X/2011 tentang Panitia Pelaksana Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia Kota Mataram Tahun 2011-2014, dan Keputusan Walikota Mataram Nomor: 46/I/2012 tentang Penetapan Penunjukan Moderator dan Narasumber Rapat Koordinasi Hak Asasi Manusia Kota Mataram Tahun 2012. Melalui kegiatan koordinasi ini, terbentuk forum sebagai menjadi wadah komunikasi dan koordinasi antar anggota dalam melaksanakan Ranham di Kota Mataram. Anggaran penyelenggaraan kegiatan bersumber dari APBD Kota Mataram Tahun Anggaran 2012 sebesar Rp. 12.775.000,00 dan selama tahun 2013 telah dilaksanakan satu kali kegiatan koordinasi.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 27
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
i)
Terlaksananya koordinasi bidang penanggulangan bencana antara Pemerintah Kota Mataram dengan beberapa instansi vertikal dan instansi/lembaga terkait lainnya antara lain Komando Distrik Militer 1606 Mataram, Kepolisian Resort Mataram, Lanal Mataram, Lanud Rembiga, SAR Mataram, BMKG Provinsi NTB, PLN Cabang Mataram, PMI, Organisasi Lokal dan RAPI. Kegiatan koordinasi dilaksanakan melalui Tim Koordinasi Penanggulangan Bencana Kota Mataram. Forum koordinasi yang terbentuk mengadakan rapat koordinasi sebanyak empat kali dan membahas mengenai langkah-langkah antisipasi dan penanggulangan bencana banjir, angin kencang, gelombang pasang dan sejumlah isu strategis dan aktual terkait dengan kebencanaan. Manfaat yang dirasakan dari pelaksanaan kegiatan koordinasi adalah terwujudnya kerjasama yang harmonis dalam penanganan bencana baik pada tahap prabencana, tanggap darurat maupun pasca bencana. Lebih lanjut, manfaat yang dirasakan adalah meningkatnya potensi dan kemampuan sumber daya yang dapat dikerahkan dalam penanganan bencana, kemudahan pengerahan sumber daya dalam penanganan bencana dengan adanya kerjasama dan komunikasi yang intensif antara lembaga terkait. Untuk mendukung penyelenggaraan kegiatan koordinasi dialokasikan dana bersumber dari APBD Kota Mataram sebesar Rp. 22.275.000,00. Adapun tindak lanjut koordinasi yang telah dilaksanakan adalah gotong royong perbaikan
tanggul
Sungai
Unus
di
Babakan
yang
jebol
akibat
banjir/luapan air sungai pada bulan Desember 2013 dengan melibatkan unsur BPBD, anggota TNI, POLRI, bersama anggota TRC BPBD, dan warga setempat. j) Terlaksananya koodinasi pengawasan pupuk dan pestisida di wiliyah Kota Mataram dan pengawasan keamanan laut di wilayah laut Kota Mataram. Melalui forum dan kelembagaan yang ada, terdiri dari unsur aparatur Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Mataram, TNI dan Polri, dilaksanakan pengawasan terhadap pendistribusian pupuk dan pestisida untuk mencegah terjadinya kelangkaan pupuk akibat penyalahgunaan
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 28
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
pupuk bersubsidi yang merugikan petani penggarap, mulai dari tingkat distributor hingga ke tingkat pengecer. Selain itu dilaksanakan pula pengawasan
dan
pencegahan
penggunaan
bahan
kimia
dalam
penangkapan ikan yang dapat membahayakan kelestarian sumber daya kelautan,
keselamatan
nelayan
dan
masyarakat
konsumen
hasil
perikanan laut. 3. PERMASALAHAN DAN SOLUSI Penyelenggaraan kegiatan koordinasi dengan instansi vertikal berjalan cukup baik dan lancar tanpa menemui kendala yang berarti. Seluruh kegiatan koordinasi dapat terlaksana dengan baik karena kerjasama dan komunikasi yang terjalin dengan baik antar instansi vertikal dengan SKPD Pemerintah Kota Mataram. Namun perlu adanya peningkatan intensitas koordinasi dalam rangka membahas isu-isu strategis, potensi gangguan dan tindaklanjut pencegahan gangguan dalam rangka pemeliharaan kondisi trantibmas di Kota Mataram. D. PEMBINAAN BATAS WILAYAH 1. KEBIJAKAN DAN KEGIATAN Kebijakan pembinaan batas-batas wilayah adalah percepatan penegasan batas antar daerah baik antar daerah dalam provinsi maupun antar provinsi sesuai dengan kebijakan Departemen Dalam Negeri melalui Surat Menteri Dalam Negeri Nomor 126/778/PUM tanggal 15 Oktober 2004 tentang Percepatan Penegasan Batas Wilayah Daerah dan Surat Nomor 126/87/SJ tanggal 12 Januari 2005 perihal Penyelesaian Permasalahan Batas Antar Daerah, serta Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 1 Tahun 2006 tentang Pedoman Penegasan Batas Daerah. Namun demikian, hal ini tidak berarti hanya terbatas pada persoalan penegasan batas wilayah secara administratif, akan tetapi menyangkut pula bagaimana upaya yang ditempuh oleh pemerintah daerah untuk mengembangkan wilayah perbatasan agar pembangunan yang dilaksanakan dapat tersebar secara merata sehingga pelayanan publik dapat dinikmati secara merata pula oleh masyarakat.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 29
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Pembinaan dan pengelolaan batas wilayah dan wilayah perbatasan akan lebih efektif apabila dilakukan melalui kerjasama antar daerah. Konflik kepentingan dan terbatasnya sumber daya dalam mengelola wilayah perbatasan akan mudah teratasi disebabkan adanya komunikasi dan kerjasama yang akan meningkatkan toleransi dan akselerasi pembangunan karena adanya ketersediaan dan toleransi pemanfaatan sumber daya yang dimiliki suatu daerah kepada daerah lainnya. Dalam rangka perencanaan dan pelaksanaan pembangunan di wilayah Kota Mataram, Pemerintah Kota Mataram telah melakukan upaya penegasan batas wilayah melalui koordinasi yang intensif dan cermat dengan pemerintah daerah yang berbatasan, dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Lombok Barat. Penegasan batas wilayah menjadi hal yang sangat mendasar dan urgen agar tidak menimbulkan konflik kepentingan (conflict of interest) di kemudian hari. Dengan demikian masing-masing pemerintah daerah yang berbatasan memiliki landasan legal formal yang memiliki kekuatan hukum tetap sebagai payung dalam pengaturan dan pembinaan wilayah perbatasan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan rakyat. Berkaitan dengan hal tersebut, Pemerintah Kota Mataram secara konsisten senantiasa melakukan koordinasi dan konsultasi dengan Kementerian Dalam Negeri dan Pemerintah Provinsi NTB dan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat berkaitan dengan pembinaan batas wilayah. Hingga akhirnya pada tahun 2013, diterbitkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2013 tentang Batas Daerah Kota Mataram dengan Kabupaten Lombok Barat Provinsi Nusa Tenggara Barat, yang memberikan legalitas bagi masing-masing daerah yang berbatasan untuk melaksanakan pembinaan dan pengelolaan batas wilayah dan wilayah perbatasan untuk dikelola baik secara parsial maupun bersamasama untuk kemajuan dan kesejateraan masyarakat di kedua daerah khususnya yang berada di wilayah perbatasan yang selama ini sering termarjinalkan akibat konflik batas wilayah yang tak kunjung tertangani.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 30
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
2. REALISASI PELAKSANAAN KEGIATAN Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik di wilayah perbatasan dan menghindari permasalahan dan sengketa batas daerah, Pemerintah Kota Mataram melaksanakan kegiatan penanganan wilayah perbatasan melalui penegasan batas daerah yang berbatasan dengan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat. Kegiatan pembinaan dan penanganan batas wilayah yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Mataram sampai dengan Tahun Anggaran 2013 adalah melakukan konsultasi dan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat dan Kementerian Dalam Negeri melalui Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum terkait dengan pengesahan dan penegasan batas wilayah. Kegiatan koordinasi yang dilaksanakan
menghasilkan
sebuah
kesepakatan
strategis
yang
ditindakanlanjuti dengan terbitnya Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2013 tentang Batas Daerah Kota Mataram dengan Kabupaten Lombok Barat Provinsi Nusa Tenggara Barat. 3. PERMASALAHAN DAN SOLUSI Permasalahan : -
Kurangnya
pemahaman
masyarakat
terhadap
batas
wilayah
mengakibatkan sering terjadi permasalahan administrasi pertanahan dan pembangunan terkait administrasi perijinan. Solusi : -
Melakukan koordinasi intensif dengan Kabupaten Lombok Barat dalam menyelesaikan permasalahan administrasi pertanahan dan perijinan khususnya dengan SKPD terkait.
-
Mendorong terlaksananya sosialisasi batas wilayah dimasing-masing daerah
kepada
masyarakat
khususnya
yang
berada
di
wilayah
perbatasan.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 31
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
E. PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN BENCANA 1. BENCANA YANG TERJADI DAN PENANGGULANGANNYA Seperti halnya daerah kabupaten dan kota lainnya di Wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat, bencana yang terjadi di Wilayah Kota Mataram umumnya meliputi bencana banjir, badai, angin puting beliung dan gelombang pasang/rob yang tergolong bencana klimatologis yaitu bencana alam yang disebabkan oleh faktor angin dan hujan; bencana gempa bumi; dan bencana kebakaran yang disebabkan oleh faktor alam dan kelalaian manusia. Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Mataram dan Satuan Pemadam Kebakaran Kota Mataram, tercatat dalam kurun waktu tahun 2013 di Kota Mataram terjadi beberapa kali bencana angin kencang dan puting beliung yang menyebabkan 3 kejadian angin puting beliung dan 27 kejadian pohon tumbang, 4 kali bencana banjir, 4 kali bencana gelombang pasang dan 41 kali bencana kebakaran. Tabel 6.1. Jenis dan Jumlah Kejadian Bencana Menurut Kecamatan di Kota Mataram Tahun 2013 Jenis Bencana No
Kecamatan
Pohon Tumbang
1.
Kecamatan Cakranegara Kecamatan Sandubaya Kecamatan Mataram Kecamatan Selaparang Kecamatan Ampenan Kecamatan Sekarbela
√
Angin Puting Beling -
√
2. 3. 4. 5. 6.
Jumlah Kejadian
Banjir
Kebakaran
Pohon Tumbang
-
√
12
Angin Puting Beling -
-
√
√
1
√
-
-
√
√
√
-
√
√
√
√
Banjir
Kebakaran
-
7
-
2
10
5
-
-
11
√
6
1
-
6
√
√
1
1
1
3
√
√
2
1
1
4
27
3
4
41
Jumlah
Keterangan - Status Bencana Banjir yang terjadi tergolong bencana lokal/kota - Status Bencana Kebakaran yang terjadi: a. Kebakaran Kecil (23 kejadian) b. Kebakaran sedang (15 kejadian) c. Kebakaran besar (3 kejadian)
Sumber : - Badan Penanggulangan Bencana Daerah, 2013 - Satuan Pemadam Kebakaran Kota Mataram, 2013
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 32
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Berbagai upaya terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Mataram dalam menanggulangi kejadian bencana, mulai dari tahap prabencana hingga pasca bencana. Upaya-upaya yang dilakukan antara lain : a) Melakukan koordinasi penanggulangan bencana dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat dan instansi/lembaga terkait lainnya. b) Melakukan koordinasi dan lobi dengan Pemerintah Pusat dalam mengatasi kekurangan dana dan keterbatasan sarana/fasilitas penunjang penanggulangan bencana. c) Melakukan tanggap darurat bencana dengan mengerahkan unsur Tagana (Taruna Siaga Bencana) dan TRC (Tim Reaksi Cepat) Kota Mataram dibantu aparat Satuan Polisi Pamong Praja, TNI dan Polri serta aparat Kelurahan dan Kecamatan. d) Memberikan bantuan logistik dan kesehatan kepada korban bencana. e) Melakukan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca kejadian bencana. Meskipun ditemui beberapa kendala, keseluruhan tindakan diatas dapat dilaksanakan dengan cukup efektif dan efisien untuk menyelamatkan dan mengurangi penderitaan korban bencana, mengurangi dampak bencana dan mempercepat proses pemulihan pasca bencana. Berdasarkan karakteristik wilayah dan potensi bencana yang ada di Kota Mataram, maka kebutuhan sarana/fasilitas penunjang untuk Penanggulangan Bencana baik dalam rangka melakukan pencegahan, pengurangan resiko bencana, mitigasi bencana, peringatan dini, kesiapsiagaan pada Pra Bencana, maupun pencarian, pertolongan dan evakuasi, pemulihan darurat saat terjadi bencana, serta rehabilitasi dan rekonstruksi pada pasca bencana, diperlukan tambahan sarana dan fasilitas penunjang yang memadai. Khususnya pada saat tanggap darurat kebutuhan peralatan yang tepat, jumlah dan spesifikasinya dan dapat tersedia dengan cepat untuk melakukan pencarian, pertolongan
dan
evakuasi
menjadi
sangat
penting,
agar
tujuan
penaggulangan bencana untuk penyelamatan dan mengurangi penderitaan korban dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien. Pada tahap ini, ketersediaan peralatan, jumlah dan spesifikasi yang tepat serta termobilisasi secara cepat ke lokasi bencana memainkan peranan penting untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi proses pencarian, pertolongan dan evakuasi korban bencana.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 33
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Hingga saat ini jika ditinjau dari Peraturan Kepala BNPB Nomor 17 Tahun 2008 tentang Pedoman Standarisasi Peralatan Penanggulangan Bencana, kondisi sarana dan fasilitas penunjang penanggulangan bencana yang dimiliki Pemerintah Kota Mataram masih jauh dari kebutuhan ideal. Demikian halnya dengan kebutuhan logistik untuk pemenuhan kebutuhan dasar korban bencana, jumlah yang tersedia masih jauh dari kebutuhan standar buffer stock sebanyak 4% dari jumlah penduduk sebagaimana dipersyaratkan dalam Peraturan Kepala BNPB Nomor 18 Tahun 2009 tentang Pedoman Standarisasi Logistik Penanggulangan Bencana. Untuk mengatasi kekurangan dan mengupayakan terpenuhinya standar minimal kebutuhan sarana, fasilitas dan logistik, Pemerintah Kota Mataram mengupayakan peningkatan pengalokasian anggaran untuk pemenuhan kebutuhan sarana, fasilitas dan logistik yang bersumber dari APBD Kota Mataram maupun mengupayakan bantuan dana dari Pemerintah dan Pemerintah Provinsi NTB. 2. STATUS BENCANA Status
bencana
yang
terjadi
di
wilayah
Kota
Mataram
dapat
dikategorikan sebagai bencana lokal/bencana kota sehingga penanganannya dilakukan oleh Pemerintah Kota Mataram dengan tetap berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat dan lembaga/instansi terkait lainnya. 3. SUMBER DAN JUMLAH ANGGARAN Anggaran penanggulangan bencana di Kota Mataram pada Tahun Anggaran 2013 bersumber dari APBD Pemerintah Kota Mataram yang dialokasikan pada SKPD terkait antara lain : No.
Dinas/Instansi
Program
Kegiatan
1.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Mataram
Pencegahan dini dan penanggulangan korban bencana
Pemantauan dan penyebarluasan informasi potensi bencana alam Pengadaan sarana dan prasarana evakuasi penduduk dari ancaman/korban bencana alam Pengadaan logistik dan obat-obatan bagi penduduk di tempat penampungan sementara
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
Pagu Rp. 186.960.000,00
Anggaran Realisasi Rp. 179.370.000,00
% 95,94
Rp. 74.300.000,00
Rp. 74.300.000,00
100,00
Rp. 76.600.000,00
Rp. 76.350.000,00
99,67
BAB VI | 34
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
No.
Dinas/Instansi
Program
Pemulihan Pasca Bencana Alam Perbaikan perumahan akibat bencana alam/sosial 2.
Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Mataram
Pelayanan dan Rehabilitasi Kesejahteraan Sosial
Pencegahan dini dan penanggulangan korban bencana 3.
Satuan Pemadam Kebakaran Kota Mataram
Peningkatan kesiagaan dan pencegahan bahaya kebakaran
Kegiatan Pelatihan Teknik Penanggulangan Bencana dan Pengungsi bagi Satuan Linmas Pelaksanaan Koordinasi dan Pengerahan Sumberdaya dalam rangka Penanganan Bencana Sarana dan Prasarana Fasilitas Nelayan Fasilitasi dan stimulasi rehabilitasi rumah akibat bencana alam Penanganan masalah-masalah strategis yang menyangkut tanggap cepat darurat dan kejadian luar biasa Pelatihan teknik penanggulangan bencana dan pengungsi bagi satuan Linmas Pengawasan pelaksanaan kebijakan pencegahan kebakaran Kegiatan pendidikan dan pelatihan pertolongan dan pencegahan kebakaran Kegiatan penyuluhan pencegahan bencana kebakaran Pengadaan sarana dan prasarana pencegahan bahaya kebakaran
Pagu Rp. 50.840.000,00
Anggaran Realisasi Rp. 16.940.000,00
% 33,32
Rp. 105.900.000,00
Rp. 104.985.000,00
99,14
Rp. 93.800.000,00
Rp. 93.574.000,00
99,76
Rp. 229.924.000,00
Rp. 229.856.700,00
99,97
Rp. 208.569.950,00
Rp. 191.450.500,00
91,79
Rp. 26.065.000,00
Rp. 24.379.750,00
93,53
Rp. 40.140.000,00
Rp. 7.890.000,00
19,66
Rp. 55.582.800,00
92,05
Rp. 91.756.000,00
Rp. 88.276.000,00
96,21
Rp. 1.528.155.000,00
Rp. 1.365.761.500,00
89,37
Rp. 60.385.000,00
Selain anggaran yang bersumber dari APBD Kota Mataram, pada Tahun Anggaran 2013, BPBD Kota Mataram mendapatkan kucuran dana APBN (Dana Fasilitasi Pencegahan dan Penanggulangan Bencana) dari Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri sebesar Rp. 1,4 Milyar untuk pembangunan gedung kantor. 4. ANTISIPASI DAERAH DALAM MENGHADAPI KEMUNGKINAN BENCANA Untuk mengantisipasi kemungkinan bencana mengingat posisi Kota Mataram yang masuk dalam zona rawan bencana, maka Pemerintah Kota Mataram melalui BPBD Kota mengambil langkah sbb :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 35
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
(1) Mengalokasikan anggaran untuk Program Kesekretariatan dalam rangka memperkuat kapasitas Kelembagaan BPBD, mengingat keberadaan BPBD Kota Mataram yang relatif baru di jajaran Pemkot Mataram. (2) Mengalokasikan
anggaran
untuk
Program
Pencegahan
dini
dan
penanggulangan bencana meliputi : Pembentukan Tim Koordinasi Penanggulangan
Bencana,
Penyelenggaraan
Rapat
Koordinasi
Penanggulangann Bencana dengan SKPD dan Lembaga/Instansi Vertikal terkait, Melaksanakan pemantauan/monitoring potensi bencana secara rutin, Memasang Baliho Peringatan Waspada Bencana pada 4 lokasi, Mengadakan Penyuluhan Pencegahan Bencana kepada 2.000 siswa SD/SMP di sepanjang Pantai Ampenan hingga Mapak, Menyiapkan Logistik untuk korban bencana, Menyiapkan Sarana evakuasi korban bencana dan Pengerahan sumber daya untuk pengamanan potensi bencana, Membentuk kelompok kader Tsunami, Melaksanakan Apel Siaga bencana ditindaklanjuti dengan Pembentukan Posko Terpadu dan Piket
Siaga
bencana,
Melaksanakan
Kegiatan
Gotong
Royong
membersihkan saluran yang menjadi pemicu genangan/banjir. (3) Menyelenggarakan Workshop Penanggulangan bencana yang diikuti oleh 50 peserta dari berbagai SKPD/Unsur terkait. (4) Melaksanakan Koordinasi dan konsultasi dengan Pemerintah Pusat guna mendapatkan bantuan logistik dan peralatan penangulangan bencana. (5) Membangun kerjasama/memberdayakan para pemangku kepentingan termasuk Pengusaha, Lembaga kemasyarakatan/pemuda, Relawan dan Pihak Peduli lainnya untuk bersama-sama melaksanakan penanganan bencana. Sedangkan upaya antisipasi dalam menghadapi kemungkinan bencana kebakaran dilaksanakan melalui : (1) Pelaksanaan Kegiatan Penyuluhan Kebakaran di 14 kelurahan dan 100 lingkungan se-Kota Mataram dengan mengikutsertakan sebanyak 980 orang peserta terdiri dari unsur aparatur pemerintah kelurahan, lingkungan, toga dan toma.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 36
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
(2) Peningkatan Kualitas SDM Petugas Pemadam Kebakaran dengan mengikutsertakan 113 aparat pemadam kebakaran dalam Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Pertolongan dan Pencegahan Kebakaran yang dilaksanakan di dalam daerah. 5. POTENSI BENCANA YANG DIPERKIRAKAN TERJADI Mengingat kondisi geografis, tofografis, hydrologis dan demografis Kota Mataram yang berada pada zona rawan bencana (subduksi lempeng IndoAustralia dan Euro-Australia), maka potensi bencana yang diperkirakan terjadi di Kota Mataram antara lain gempa bumi, tsunami/gelombang pasang, abrasi pantai, banjir/genangan air, angin kencang/puting beliung, kebakaran dan bencana non alam (konflik sosial) sebagai konsekuensi Kota Mataram dengan penduduk yang heterogen. Data daerah rawan bencana alam di Kota Mataram sebagaimana tertera di bawah ini :
No. 1.
2.
3.
4.
Tabel 6.2. Daerah Rawan Bencana Alam di Kota Mataram Kecamatan Kelurahan Jenis Bancana Ampenan 1. Ampenan Selatan - Air laut pasang (rob) 2. Ampenan Tengah - Air laut pasang (rob) 3. Banjar - Air laut pasang (rob) 4. Dasan Sari - Banjir 5. Bintaro - Air laut pasang (rob) 6. Taman Sari - Banjir 7. Kebon Sari - Banjir 8. Pejeruk - Banjir Sekarbela 1. Tanjung Karang - Air laut pasang (rob) dan luapan air sungai 2. Tanjung Karang Permai - Air laut pasang (rob) 3. Karang Pule - Luapan air sungai 4. Jempong Baru - Air laut pasang (rob) dan luapan air sungai Mataram 1. Mataram Timur - Banjir 2. Mataram Barat - Banjir 3. Pagesangan - Banjir 4. Pagutan - Banjir 5. Pagutan Barat - Banjir 6. Pagutan Timur - Banjir Selaparang 1. Rembiga - Banjir 2. Karang Baru - Banjir 3. Monjok - Banjir 4. Dasan Agung - Banjir
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 37
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
No. 5. 6.
Kecamatan Cakranegara Sandubaya
Kelurahan Jenis Bancana Cakranegara Selatan Luapan air sungai 1. Abian Tubuh Baru - Luapan air sungai 2. Babakan - Luapan air sungai 3. Turida - Luapan air sungai 4. Dasan Cermen - Luapan air sungai 5. Mandalika - Banjir Sumber : Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Mataram, 2013
F. PENGELOLAAN KAWASAN KHUSUS Di wilayah Kota Mataram, tidak ada kawasan khusus yang dikelola oleh Pemerintah Kota Mataram. G. PENYELENGGARAAN
KETENTRAMAN
DAN
KETERTIBAN UMUM
1. GANGGUAN YANG TERJADI Kota
Mataram
sebagai
Ibukota
Provinsi
NTB
dengan
tingkat
pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi, keterbukaan peluang usaha dan lapangan kerja menjadikannya sebagai tujuan migrasi penduduk dari daerah lain. Hal ini menjadikan kemajemukan penduduk dari sisi etnis/suku, ras dan agama. Fenomena dan realitas ini menjadikan Kota Mataram sebagai kota dengan tingkat potensi konflik yang cukup tinggi dengan potensi konflik yang cukup variatif mulai dari konflik etnis/suku; pengelolaan sumber daya ekonomi;
sosial;
dilatarbelakangi
politik;
adat-istiadat;
permasalahan
dan
potensi
pengangguran,
konflik
yang
kemiskinan
dan
kesejahteraan. Selama tahun 2013, stabilitas keamanan Wilayah Kota Mataram secara umum relatif baik dan terkendali. Secara politik, ekonomi, sosial dan budaya relatif tidak ada masalah yang berpotensi tinggi menimbulkan gangguan keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat. Seperti halnya tahun 2012, pada tahun 2013 gangguan keamanan, ketentraman
dan
ketertiban
umum
yang
terjadi
masih
didominasi
oleh gangguan kriminal seperti pencurian dengan kekerasan (curas), dengan
pemberatan
(curat),
curanmor,
pencopetan/penjambretan dan penipuan. Berdasarkan Kepolisian
penganiayaan, data
primer
Resort Mataram Tahun 2013, kejahatan curanmor mencapai
angka 1.005 kasus, pencurian 387 kasus, penganiayaan 117 kasus dan pencopetan/penjambretan 87 kasus dan penipuan 57 kasus.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 38
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Gangguan kriminalitas lainnya seperti penggunaan narkoba dan miras tak jarang memicu konflik yang lebih besar dengan melibatkan massa secara masiv. Konsumsi miras dan penyalahgunaan narkoba yang mendorong perilaku agresif dan destruktif sering kali disinyalir sebagai pemicu utama konflik. Tak jarang terjadi perkelahian antar warga yang dipicu oleh perkelahian
pemuda
yang
diduga
dalam
pengaruh
alkohol
akibat
mengkonsumsi miras sebelumnya. Selama tahun 2013, terjadi 7 (tujuh) kali konflik antar warga dibeberapa wilayah Kota Mataram, antara lain : 1. Keributan antar warga Kelurahan Pejeruk dan Karang Baru yang disebabkan kesalahpahaman antar anak muda yang terjadi pada tanggal 07 Februari 2013. 2. Perkelahian antar dua kelompok warga pada saat prosesi adat nyongkolan antara warga Jeringo dan warga Gerimak yang terjadi pada tanggal 3 Maret 2013. 3. Pengamanan perkelahian antara 2 orang warga diperumahan Permata Indah Selagalas yang terjadi pada tanggal 23 Juni 2013. 4. Perkelahian antara warga Pandan alas dan Tohpati yang terjadi pada tanggal 25 Mei 2013. 5. Perkelahian antara warga Seganteng dan Getap yang terjadi pada tanggal 22 September 2013. 6. Perkelahian antar warga Mapak dan Mapak Reong yang terjadi pada tanggal 2 Desember 2013. 7. Perkelahian
antar
warga
di
Lingkungan
Karang
Sukun
yang
mengakibatkan keresahan masyarakat yang terjadi pada tanggal 12 Desember 2013. Seluruh kejadian di atas dapat ditangani dengan baik melalui tindakan preemtif dan prefentif yaitu dengan cara pendekatan terhadap masyarakat dengan menurunkan personil dan bekerja sama dengan aparat Kepolisian dan TNI untuk menciptakan situasi lebih kondusif.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 39
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Untuk
melakukan
pencegahan
dan
penanggulangan
gangguan
keamanan, ketenteraman dan ketertiban umum khususnya kriminalitas, Pemerintah Kota Mataram bekerja sama dengan lembaga penegak hukum melakukan berbagai upaya, yaitu : a.
Melakukan pemetaan wilayah konflik dan kriminal. Tujuan dilakukannya upaya ini adalah : -
Mencegah/mengantisipasi terjadinya konflik dan kriminalitas dengan melakukan deteksi dini secara holistik terhadap potensi konflik dan kriminalitas yang ada.
-
Menggali potensi kearifan lokal sebagai sarana pencegahan konflik dan kriminalitas.
b.
Pendekatan penegakan hukum;
c.
Pendekatan sosial; dan
d.
Pelibatan dan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat seperti tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan stakeholders lainnya dalam mengantisipasi dan menanggulangi konflik dan gangguan kriminalitas.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 40
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
Tabel 6.3. Data Jenis dan Jumlah Gangguan Kriminal di Kota Mataram Tahun 2013*) No. 1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
Kecamatan
Jenis Gangguan
Ampenan
Sekarbela
Mataram
Selaparang
Cakranegara
Sandubaya
2 PERKELAHIAN PENGANIAYAAN PEMBUNUHAN PENCURIAN CURANMOR COPET/JAMBRET PENIPUAN PERZINAHAN NARKOBA JUDI KEBAKARAN LAIN-LAIN JUMLAH
3 3 48 130 7 6 1 7 18 220
4 11 54 168 19 12 2 6 272
5 17 90 316 13 9 8 453
6 20 70 221 9 6 6 332
7 38 60 91 24 15 5 50 283
8 31 65 79 15 9 1 1 9 38 248
TOTAL 9 3 117 0 387 1005 87 57 1 0 2 37 112 1808
*)
Data primer diperoleh dari Polres Mataram Sumber : Kantor Polisi Pamong Praja Kota Mataram, 2014
2. SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH YANG MENANGANI Satuan
Kerja
Perangkat
Daerah
(SKPD)
yang
menangani
penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum di Kota Mataram adalah Satuan Polisi Pamong Praja dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Mataram. 3. JUMLAH PEGAWAI, KUALIFIKASI PENDIDIKAN, PANGKAT DAN GOLONGAN a. Satuan Polisi Pamong Praja Jumlah Pegawai 112
Kualifikasi Pendidikan SD : 1 SLTA : 78 S1 : 31 S2 : 2
Pangkat/Golongan Juru (I/a) Juru Tk. I (I/d) Pengatur muda (II/a) Pengatur Muda Tk. I (II/b) Pengatu (II/c) Pengatur Tk. I (II/d) Penata Muda (III/a) Penata Muda Tk. I (III/b) Penata (III/c) Penata Tk. I (III/d) Pembina (IV/a) Pembina Muda Tk. I (IV/b)
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
: : : : : : : : : : : :
1 1 8 42 25 3 6 8 7 6 4 1
Pejabat Struktural Eselon II/b : 1 Eselon III/a : 1 Eselon III/b : 4 Eselon IV/a : 11
Pejabat Fungsional
BAB VI | 38
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
b. Badan Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat Jumlah Pegawai 24
Kualifikasi Pendidikan SD : SLTP : SLTA : 9 DI : DII : DIII : S1 : 15 S2 : S3 : -
Pangkat/Golongan Juru Muda (I/a) Juru Muda Tk.I (I/a) Juru (I/c) Juru Tk.I (I/c) Pengatur Muda (II/a) Pengatur Muda Tk.I (II/b) Pengatur (II/c) Pengatur Tk.I (II/d) Penata Muda (III/a) Penata Muda Tk.I (III/b) Penata (III/c) Penata Tk.I (III/d) Pembina (IV/a) Pembina MudaTk.I(IV/b) Pembina Tk.I (IV/c)
: : : : : : : : : : : : : : :
2 4 2 4 3 5 3 1
Pejabat Struktural Eselon IIb : 1 Eselon III/a : 1 Eselon III/b : 2 Eselon IV/a : 9 Eselon IV/b : Eselon V/a : Eselon V/b : -
Pejabat Fungsional
4. SUMBER DAN JUMLAH ANGGARAN Anggaran penyelenggaraan keamanan dan ketertiban umum
di Kota
Mataram bersumber dari APBD Pemerintah Kota Mataram Tahun Anggaran 2013 yang dialokasikan pada SKPD terkait, sebagai berikut : a) Badan Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat mendapatkan alokasi anggaran sebesar Rp. 5.392.587.240,00 dengan realisasi sampai dengan akhir tahun anggran sebesar Rp. 4.770.153.572,00 (88,46%). b) Satuan Polisi Pamong Praja mendapatkan alokasi anggaran sebesar Rp. 8.486.201.921,00 dengan realisasi sampai dengan akhir tahun anggran sebesar Rp. 8.169.535.953,00 (96,27%). 5. PENANGGULANGAN DAN KENDALANYA Berdasarkan Pasal 27 huruf c Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004, bahwa Kepala Daerah mempunyai kewajiban memelihara ketentraman dan ketertiban masyarakat. Dalam implementasinya tugas penyelenggaraan pemeliharaan ketentraman dan ketertiban masyarakat serta penegakan Peraturan Daerah di Kota Mataram dilaksanakan oleh Satuan Polisi Pamong Praja dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Mataram. Beberapa langkah-langkah yang diambil Pemerintah Kota Mataram dalam rangka penanggulangan gangguan ketentraman dan ketertiban masyarakat, meliputi :
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 39
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
a) Melaksanakan
rapat
koordinasi
penanggulangan
ketentraman
dan
ketertiban masyarakat dengan instansi/lembaga terkait dan stakeholders yang tergabung dalam wadah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Kewaspadaan Dini
Masyarakat
(FKDM),
Kominda
dan Tim
Terpadu Gangguan
Keamanan Kota Mataram. b) Meningkatkan ketentraman dan ketertiban serta kenyamanan lingkungan dengan melaksanakan penertiban, pengamanan dan patroli lingkungan untuk mengurangai gangguan ketentraman dan ketertiban umum. Selama tahun 2013 dilaksanakan kegiatan operasi penertiban sebanyak 122 kali dan kegiatan operasi pengamanan dan pengawalan sebanyak 223 kali. c) Melaksanakan sosialisasi peraturan daerah kepada masyarakat. d) Melaksanakan penyuluhan keamanan dan ketertiban masyarakat. e) Melaksanakan penyuluhan dan sosialsiasi peredaran dan pencegahan masalah miras dan narkoba di tiap-tiap lingkungan se-Kecamatan di Kota Mataram. f) Melakukan upaya peningkatan skills dan performance aparatur Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Pada tahun 2012 Satpol PP Kota Mataram telah mengirimkan aparaturnya sebanyak 76 orang untuk mengikuti kegiatan Peserta Pelatihan Dalmas, Bintek Penegakan Disiplin Aparatur, Bintek SOP Penegakan Perda dan Peserta Bintek SAR Darat dan Laut. Hingga akhir tahun 2013 tercatat secara keseluruhan sebanyak 76 orang aparatur Satpol PP Kota Mataram telah mengikuti kegiatan pendidikan dan pelatihan serta bimbingan teknis yang dipersyaratkan. Secara bertahap pada tahun anggaran berikutnya akan diupayakan untuk mengirimkan kembali aparatur Satpol PP Kota Mataram untuk mengikuti kegiatan pendidikan dan pelatihan lainnya untuk memenuhi kualifikasi serta meningkatkan kapasitas keilmuan, kapabilitas dan kinerja aparatur Satpol PP Kota Mataram.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 40
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
g) Penertiban dan penataan Pedagang Kreatif Lapangan (PKL) di beberapa kawasan di wilayah Kota Mataram terutama di jalan-jalan umum dan pusat keramaian sehingga tidak mengganggu ketertiban lalu lintas, akan tetapi penertiban ini lebih diarahkan pada pembinaan agar mereka menjaga keteraturan dan tidak mengganggu ketertiban umum. h) Peningkatan ketentraman dan ketertiban wilayah dengan melakukan pemantauan dan pengamanan secara tertutup terhadap kegiatan demonstrasi dan unjuk rasa serta terhadap tamu, Pejabat Negara yang berkunjung di Kota Mataram, sehingga dapat dideteksi secara dini kemungkinan terjadinya permasalahan dan gangguan keamanan di Kota Mataram. Dalam melakukan kegiatan ini dilakukan secara koordinatif dan terpadu dengan satuan keamanan yang ada yakni Polresta Mataram dan Kodim 1606/Lobar. i)
Pembinaan dan pemiliharaan kerukunan umat beragama berdasarkan Peraturan Menteri Agama RI Nomor 9/2006 dan Peraturan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 8/2006 tentang Pedoman Pelaksanaan Tugas Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah Dalam Pemeliharaan Kerukunan Umat Beragama dan Pendirian Rumah Ibadah. Kegiatan yang dilaksanakan antara lain : -
Pertemuan dengan berbagai tokoh agama, unsur dan elemen masyarakat dalam membahas pendirian rumah ibadah di Kota Mataram.
-
Melaksanakan rapat koordinasi bersama instansi terkait dalam menyelesaikan berbagai persoalan sesuai tugas dan fungsi FKUB sebanyak dua belas kali.
-
Sosialisasi Peraturan Bersama Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri No. 8 dan No. 9 Tahun 2006 tentang FKUB.
-
Pertemuan rutin FKUB Kota Mataram.
-
Sosialisasi Kerukunan Umat Beragama dalam rangka menjalin silaturahmi, dilaksanakan bersama dengan FKUB Provinsi NTB dan melibatkan tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan tokoh agama.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 41
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
-
Penyelenggaraan kegiatan Imtaq di seluruh SKPD dan sekolah di wilayah Kota Mataram. Nilai-nilai IMTAQ menjadi perwujudan Visi Kota Mataram yang Religius.
Permasalahan umum yang dihadapi Pemerintah Kota Mataram dalam menciptakan ketentraman dan ketertiban umum, antara lain : a) Adanya Arus Urbanisasi yang cukup tinggi yang berdampak pada tingkat gangguan ketentraman dan ketertiban yang semakin meningkat. b) Kurangnya kesadaran masyarakat di dalam memelihara ketentraman dan ketertiban. c) Dari segi kwalitas SDM aparatur Satpol PP Kota Mataram masih rendah dan dari segi kwantitas SDM aparatur Satpol PP juga masih kurang jika dibandingkan dengan luas wilayah Kota Mataram yang berakibat kurang optimalnya pengamanan dan penertiban. Jumlah personil dan sarana yang terbatas menyebabkan Pemerintah Kota belum bisa memantau wilayah secara keseluruhan setiap saat. Guna mengatasi permasalahan tersebut, Pemerintah Kota Mataram melakukan beberapa upaya, yaitu : a) Lebih meningkatkan koordinasi dan kerjasama antar instansi yang terkait dibidang ketentraman dan ketertiban. b) Melaksanakan kegiatan penertiban rumah kos-kosan. c) Melakukan
sosialisasi/penyuluhan
Perda
ke
masyarakat
serta
berkoordinasi dengan pihak kecamatan, kelurahan serta instansi/SKPD se-Kota Mataram. d) Meningkatkan patroli wilayah setiap hari ke kawasan/titik rawan gangguan trantibmas. Pada tahun 2013 dilakukan patroli sebanyak 1.440 kali pada wilayah se Kota Mataram khususnya yang memiliki potensi kerawanan konflik sosial dan aksi-aksi kejahatan. e) Meningkatkan profesionalisme anggota melalui pendidikan, pelatihan dan pembinaan lainnya serta menambah personil Satpol PP. f) Mengutamakan azas persuasif daripada refresif dan preventif dalam upaya penegakan Perda dan Keputusan Kepala Daerah Lainnya.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 42
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
g) Memotivasi tokoh-tokoh masyarakat dan perangkat kelurahan dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif ditengah masyarakat. Dalam bidang hukum, upaya pembangunan hukum diarahkan untuk mewujudkan good governance dengan menjunjung tinggi supremasi hukum, dimana menjadikan hukum sebagai pedoman bersikap, berbuat dan bertingkah laku bagi masyarakat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Hukum menjadi pedoman dalam hubungan interaksi dalam kehidupan seharihari. Pembangunan hukum
harus bersumber pada tiga pilar yaitu
pembentukan peraturan perundang-undangan yang baik, penegakan hukum yang konsisten dan pengembangan serta peningkatan kesadaran hukum masyarakat. Ketiga pilar tersebut harus berjalan secara simultan dan merupakan satu kesatuan yang utuh. Pembangunan
bidang
hukum
di
Kota
Mataram
diarahkan
pada
penegakan hukum yang konsisten dalam arti bahwa dalam penyelenggaraan tugas pemerintahan secara umum haruslah dilandasi pada norma-norma yang berintikan keadilan dan kebenaran serta diwajibkan untuk menciptakan kepastian hukum, demokratisasi dan menjunjung tinggi penegakan nilai-nilai HAM. Pembangunan bidang hukum dilakukan melalui program peningkatan kesadaran hukum masyarakat, penegakan hukum secara konsisten untuk menjamin kepastian hukum dan tegaknya keadilan, peningkatan pelayanan dan bantuan hukum kepada aparatur dan pemda, penegakan nilai-nilai HAM, penyusunan produk hukum berupa peraturan daerah, peraturan walikota, keputusan bersama walikota dan kepala daerah sesuai kebutuhan masyakat dan pemerintah serta pelaksanaan pembinaan keluarga sadar hukum (kadarkum). Permasalahan umum yang dihadapi oleh Pemerintah Kota mataram dalam rangka penyusunan dan pembentukan Produk Hukum Daerah adalah : a) Masih kurangnya tenaga tekhnis di bidang hukum yang memiliki kemampuan secara baik dan menguasai tekhnis perancangan produk hukum (Legal Drafting), selain itu kendala yang dihadapi adalah
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 43
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
kurangnya sarana dan prasarana serta informasi dan dokumentasi hukum yang memadai yang berdampak pada terhambatnya penyusunan produk hukum sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-Undangan masa kini (Ius Konstitutum). b) Rendahnya kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam melaksanakan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. c) Keberagaman profesi dan tingkat pendidikan masyarakat yang berbedabeda, sehingga menimbulkan penafsiran dan pemahaman yang beragam terhadap produk hukum yang di terapkan oleh Pemerintah. Untuk mengatasi berbagai masalah tersebut di atas maka Pemerintah Kota Mataram terus berupaya meningkatkan kemampuan dan ketrampilan aparatur di bidang penyusunan peraturan perundang-undangan (legal
drafting) baik dengan cara rekrutmen tenaga teknis hukum yang memiliki kemampuan di bidang penyusunan poroduk hukum maupun memaksimalkan Sumber Daya aparatur yang ada dengan mengikutsertakan dalam kegiatan Bintek atau Diklat Penyusunan Produk Hukum (Legal Drafting). Pemerintah Kota mataram juga perlu memperhatikan aspek sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam rangka penyusunan produk hukum daerah terutama Sistem Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (SJDI) yang memadai, hal ini diperlukan agar aparatur dapat dengan mudah mendapatkan informasi dalam menyusun produk hukum. Disisi Lain Pemerintah Kota Mataram juga terus
berupaya meningkatkan kesadaran
hukum
masyarakat
melalui
pendekatan dan pendidikan hukum masyarakat dengan cara melakukan pembinaan terhadap kesadaran hukum masyarakat dan penyuluhan hukum. Pada akhirnya, seiring dengan perkembangan dinamika pemerintahan, pembangunan dan kemasyakatan, program pembangunan hukum yang dilaksanakan hendaknya diarahkan kepada pembangunan hukum yang memihak
semua
memperhatikan penegakan
masyarakat
aspek-aspek
HAM.
Produk
tanpa
diskriminasi
yang terkait hukum
yang
dengan berkualitas
dan
juga
harus
demokratisasi dan akan
membantu
peningkatan kepastian hukum dan mendorong mudahnya penerimaan oleh masyarakat sehingga tidak menimbulkan kesalahan penafsiran.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 44
PENYELENGGARAAN TUGAS UMUM PEMERINTAHAN
6. KEIKUTSERTAAN APARAT KEAMANAN DALAM PENANGGULANGANNYA Keikutsertaan
dan
keterlibatan
aparat
keamanan
dalam
penyelenggaraan ketenteraman dan ketertiban umum dilaksanakan melalui koordinasi pengamanan dan pengendalian ketertiban umum dalam rangka pencegahan dan penanggulangan gangguan keamanan dan ketertiban umum yang terjadi di wilayah Kota Mataram melalui kegiatan, antara lain : a) Melakukan pemetaan wilayah konflik dan kriminalitas dan deteksi dini secara holistik terhadap potensi konflik dan kriminalitas yang ada dengan memanfaatkan sumber daya yang ada utamanya personil yang bertugas di wilayah. b) Kerjasama pemantauan wilayah Kota Mataram. c) Koordinasi dan percepatan penyampaian informasi kamtibmas melalui Kominda. d) Bantuan personil untuk melakukan pengamanan apabila terjadi gangguan keamanan dan ketertiban umum dalam skala besar maupun kecil.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
BAB VI | 45
PENUTUP
BAB VII PENUTUP
Keberhasilan
pembangunan
akan
terwujud
apabila
tiga
pilar
good
governance terbangun dalam penyelenggaraan pemerintahan. Ketiga pilar dimaksud adalah transparansi, akuntabilitas dan partisipasi. Aktualisasi
prinsip
transparansi
dan
akuntabilitas
ditunjukkan
oleh
Pemerintah Kota Mataram melalui penyampaian LKPJ Walikota Mataram Akhir Tahun Anggaran 2013. LKPJ ini merupakan laporan kinerja implementasi Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2013 yang disusun berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Mataram Tahun 2011-2015. Sebagai laporan implementasi kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah tahun ketiga
dibawah
pimpinan
Roliskana,S.Sos,MH
yang
pasangan
dicanangkan
H.
Ahyar
sebagai
Abduh
periode
dan
H.
tahapan
Mohan
percepatan
pembangunan, diharapkan penyampaian LKPJ ini dapat memberikan informasi secara transparan dan komprehensif terkait dengan pencapaian target indikator kinerja daerah sebagaimana tertuang dalam dokumen RPJMD Kota Mataram Tahun 2011-2015 kepada DPRD Kota Mataram. Berbagai informasi tentang keberhasilan, peluang,
hambatan,
dan
tantangan
yang
dihasilkan
dan
dihadapi
dalam
penyelenggaraan pemerintahan pada tahun 2013, diharapkan dapat menjadi bahan kajian yang nantinya dapat menghasilkan feed back, baik berupa kritik ataupun saran
yang
pemerintahan
konstruktif pada
sebagai
tahun
bahan
berikutnya
penyempurnaan mulai
dari
penyelenggaraan
aspek
perencanaan,
pengorganisasian, pelaksanaan hingga pengawasan. Selain implementasi prinsip transparansi dan akuntabilitas, keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan sangat ditentukan pula oleh implementasi prinsip partisipasi yang ditunjukkan dengan adanya dukungan dan peran serta para stakeholders khususnya warga masyarakat. Berkat dukungan dan peran serta para stakeholders dan warga masyarakat Kota Mataram, pada tahun 2013 Pemerintah Kota Mataram berhasil meraih beberapa prestasi di tingkat nasional dan regional NTB, antara lain : LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
VII - 1
PENUTUP
1. Penghargaan Piala Adipura untuk Kategori Kota Sedang atas prestasi menciptakan kota yang indah, bersih dan hijau, dengan melibatkan partisipasi masyarakat. 2. Penghargaan Honorary Police dalam upaya pemeliharaan ketertiban dan keamanan masyarakat. 3. Penghargaan Satya Lencana Pembangunan Bidang Koperasi. 4. Penghargaan “Manggala Karya Kencana” atas keberhasilan pengelolaan Program Keluarga Berencana. 5. Penghargaan IPHI Award dari IPHI Pusat atas keberhasilan mengelola manajemen kelembagaan termasuk memberikan perhatian khusus kepada jamaah calon haji. 6. Penghargaan Nasional dari Kementerian Perdagangan atas Prestasi Pasar Tertib Ukur di Pasar Mandalika. 7. Penyelenggaraan Pemerintahan Terbaik se-Provinsi NTB selama 3 tahun berturut-turut (2011-2013). Atas pencapaian tersebut, Pemerintah Kota Mataram menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah, Pemerintah Propinsi, pihak swasta dan masyarakat Kota Mataram yang telah menunjukkan dedikasi yang tinggi dalam mendukung kelancaran penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Kota Mataram. Upaya koordinasi dan peningkatan kerjasama dengan berbagai instansi terkait sangatlah penting, mengingat berbagai pencapaian target indikator yang hanya dapat dilakukan/dicapai dengan melibatkan segenap instansi lain. Akhirnya kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemerintah Kota Mataram dan berbagai pihak yang telah memberikan kontribusi data dan informasi guna mendukung kelancaran penyusunan LKPJ ini disampaikan ucapan terima kasih.
LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2013
VII - 2