BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KABUPATEN KENDAL
BUKU PETUNJUK PRAKTIS OPERASIONAL APLIKASI PERCEPATAN PENGELOLAAN ADMINISTRASI PENSIUN BERBASIS WEBSITE
OLEH :
TIM PERCEPATAN PENGELOLAAN ADMINISTRASI PENSIUN BERBASIS WEBSITE
DAFTAR ISI
HALAMAN ........................................................................................................................... 1 DAFTAR ISI .......................................................................................................................... 2 I.
PENDAHULUAN...................................................................................................... 3 a. MAKSUD DAN TUJUAN .................................................................................... 3 b. FUNGSI .................................................................................................................. 3 c. RUANG LINGKUP ............................................................................................... 4 d. ALAMAT AKSES .................................................................................................. 4
II.
ALUR KERJA SISTEM............................................................................................... 4 a. Pengelolaan Administrasi Pensiun Berbasis Website ....................................... 4 b. Diagram Alur Pengajuan Pensiun BUP ............................................................. 5
III.
CARA PENGGUNAAN ............................................................................................ 6
2
I.
PENDAHULUAN A. MAKSUD DAN TUJUAN Badan Kepegawaian Daerah sebagai pembina dan penyelenggara Manajemen Aparatur Sipil Daerah, memiliki fungsi dan tugas antara lain untuk menyimpan informasi Sistem Informasi Manejemen Kepegawaian Daerah yang telah dimutakhirkan oleh Instansi Pemerintah, serta bertanggung jawab atas pengelolaan dan pengembangan Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian. Untuk mendukung penyelenggaraan manajemen, penyimpanan, pengelolaan dan pengembangan dari Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian maka diperlukan database Aparatur Sipil Daerah yang akurat, terpercaya dan integrasi. Pengembangan Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian dapat dimanfaaatkan dalam pengelolaan administrasi pensiun. Untuk mendukung pemanfaatan dari SIMPEG berupa pengelolaan administrasi pensiun yang cepat, murah, mudah dan praktis terhadap layanan pensiun diperlukan sebuah informasi layanan administrasi pensiun yang optimal berupa percepatan pengelolaan administrasi pensiun berbasis website. Berdasarkan Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Kendal Nomor 880/2101/2015 Tanggal 15 September 2015 tentang Pembentukan Tim Percepatan Pengelolaan Administrasi Pensiun Berbasis Website, salah satu output yang dikerjakan oleh Tim adalah Penyediaan Aplikasi Percepatan Pengelolaan Administrasi Pensiun Berbasis Website dan Penyediaan Petunjuk Praktis Operasional Aplikasi Percepatan Pengelolaan Administrasi Pensiun Berbasis Website.
B. FUNGSI Aplikasi Percepatan Pengelolaan Administrasi Pensiun Berbasis Website berfungsi sebagai perangkat (tool) dalam dalam mendukung kegiatan percepatan pengelolaan administrasi pensiun berbasis website yang masuk kedalam sistem pengelolaaan administrasi pensiun, petunjuk praktis operasional aplikasi ini juga berfungsi sebagai sarana untuk membangun komunikasi dan memudahkan dalam pengoperasional sistem pengelolaan administrasi pensiun terhadap layanan pensiun yang lebih baik dan bermanfaat.
3
C. RUANG LINGKUP Ruang lingkup pengguna aplikasi percepatan pengelolaan administrasi pensiun berbasis website adalah sebegai berikut : a. Pegawai Negeri Sipil di Lingkup Pemerintah Kabupaten Kendal; b. Badan Kepegawaian Negara; c. PT. TASPEN dan Jasa Perbankan
D. ALAMAT AKSES Aplikasi Percepatan Pengelolaan Administrasi Pensiun Berbasis Website merupakan suatu sistem aplikasi yang dibangun dengan terknologi berbasis web, saat ini untuk pengguna dapat mengakses dengan menggunakan web browser melalui alamat :
www.bkd.kendalkab.go.id II.
ALUR KERJA SISTEM A. PENGELOLAAN ADMINISTRASI PENSIUN
4
B. DIAGRAM ALUR PENYELESAIAN PENSIUN
5
III.
CARA PENGGUNAAN : Menu-Menu pada Aplikasi Pengelolaan Administrasi Pensiun meliputi : 1. Home 2. Penyajian Informasi Data Pensiun 3. Informasi Data Pengajuan Usul 4. Tahapan Proses Pengajuan Pensiun 5. Layanan 6. FAQ ditampilkan pada gambar berikut ini :
1. Home Menu Home berisikan tentang update informasi mengenai seputar pensiun dan berita terkini tentang pelayanan pensiun di Pemerintah Kabupaten Kendal. 2. Penyajian Informasi Data Pensiun Menu Penyajian Informasi Data Pensiun berisikan tentang informasi data nominatif pensiun sesuai dengan BUP
6
Untuk pencarian data dapat menggunakan kolom search, masukkan data yang akan anda cari kemudian tekan Enter, maka Aplikasi PAP akan menampilkan data yang dibutuhkan. Untuk melihat detail data tekan tombol Detail, maka akan ditampilkan detail data pegawai seperti gambar dibawah ini :
7
3. Informasi Data Pengajuan Usul Menu Informasi Data Pengajuan Usul berisikan tentang informasi data pengajuan usul pegawai dari SKPD masing-masing yang sudah dilakukan penginputan sebelumnya oleh Admin dari BKD, dimana Admin BKD akan menginput Tgl Usulan Pensiun dan No Usulan Pensiun dari SKPD dan akan ditampilkan seperti pada gambar dibawah ini :
8
Untuk pencarian data dapat menggunakan kolom search, masukkan data yang akan anda cari kemudian tekan Enter, maka Aplikasi PAP akan menampilkan data yang dibutuhkan. Untuk melihat detail data tekan tombol Detail, maka akan ditampilkan detail data PNS seperti gambar dibawah ini :
9
4. Tahapan Proses Pengajuan Pensiun Menu Tahapan Proses Pengajuan Pensiun berisikan simulasi tahap-tahap proses pengajuan usul pensiun sesuai dengan tahapan dari pengajuan pensiun dari masing-masing pegawai. Untuk melihat proses tahapan pengajuan usul pegawai dapat melakukan pencarian dengan memasukkan NIP ke dalam kolom NIP, kemudian tekan Enter, maka data akan ditampilkan sesuai dengan pencarian user, seperti pada gambar berikut :
10
Tahapan proses pengajuan usul pensiun terdiri dari 4 Tahap, yaitu : 1. Verifikasi Apabila proses tahapan pengusulan pensiun pegawai masih dalam tahap verifikasi, maka akan ditampilkan seperti gambar berikut :
11
Data yang ditampilkan pada tahap Verifikasi adalah sebagai berikut : a. Data Pribadi b. Data Pengajuan Pensiun dari SKPD 2. Input SAPK Apabila proses tahapan pengusulan pensiun pegawai masih dalam tahap Input SAPK, maka akan ditampilkan seperti gambar berikut :
12
Data yang ditampilkan pada tahap Verifikasi adalah sebagai berikut : a. Data Pribadi b. Data Pengajuan Pensiun dari SKPD c. Data Pengusulan Input SAPK 3. Pengiriman Ke BKN Apabila proses tahapan pengusulan pensiun pegawai masih dalam tahap Pengiriman Ke BKN, maka akan ditampilkan seperti gambar berikut :
13
Data yang ditampilkan pada tahap Pengiriman Ke BKN adalah sebagai berikut : a. Data Pribadi b. Data Pengajuan Pensiun dari SKPD c. Data Pengusulan Input SAPK d. Data Pengiriman Ke BKN 4. Selesai Apabila proses tahapan pengusulan pensiun pegawai sudah dalam Selesai, maka akan ditampilkan seperti gambar berikut :
14
Data yang ditampilkan pada tahap Pengiriman Ke BKN adalah sebagai berikut : a. Data Pribadi b. Data Pengajuan Pensiun dari SKPD c. Data Pengusulan Input SAPK d. Data Pengiriman Ke BKN e. Data SK
5. Layanan Menu Layanan berisikan formulir layanan pengaduan atau konsultasi mengenai pensiun, dengan cara mengisi jenis layanan, nip, nama, email, dan pertanyaan untuk ditanyakan kemudian menekan tombol kirim
15
6. FAQ Menu FAQ berisikan pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan seputar pensiun dan solusinya, diharapkan user akan cepat mendapatkan jawaban terlebih dahulu dengan melihat menu FAQ
16