News
Sphaira Mobile Electronic Medical Record (m-EMR)
Mobile Application untuk pelayanan medis yang lebih baik
Para narasumber di peluncuran aplikasi Sphaira Mobile pada tablet Windows 8 (ki-ka) Rudy Surjanto (CEO National Hospital), Kurniawan Leonardi (Direktur PT. QPRO Sukses Mandiri),
1/5
News
Bernard Saisse (Marketing & Operations Director Microsoft Indonesia), Harry K. Nugraha (Director of Channel Sales Intel Indonesia), Peter Lydian Sutiono (SMS&P Director Microsoft Indonesia)
JAKARTA, QPRO – PT. QPRO Sukses Mandiri atau dikenal dengan “QPRO”, bergerak di industri kesehatan dan mempunyai pengalaman selama 22 tahun. Perusahaan kami selalu mengedepankan nilai-nilai berkualitas, teknologi, dan tanggung jawab untuk merealisasi misi kami yaitu “The Choice in Connecting Healthcare”. Itu berarti kami merupakan pilihan tepat bagi anda dalam memberikan solusi di industri kesehatan. Telah kami buktikan dengan pemasangan sebanyak 80 lokasi seperti rumah sakit, klinik, laboratorium, praktek pribadi, di seluruh Indonesia.
Pada tahun 2012, QPRO telah meluncurkan Sphaira ERC (Enterprise Resource Care) sebagai solusi hig h-end yang membantu rumah sakit dengan 4 modul yang digabungkan menjadi satu. Modul tersebut diantaranya EOP ( Enterprise Operation Plan ), ADT ( Admission, Discharge & Transfer ), EMR ( Electronic Medical Records ), FAC ( Financial and Costing ). Ide dasar dari solusi ini adalah tidak hanya untuk pasien yang sakit tetapi juga untuk pasien yang sehat . Aplikasi ini sudah diimplementasikan dan berjalan yaitu di Rumah Sakit National Hospital Surabaya.
Pada tanggal 19 Juni 2014, National Hospital sebagai mitra dari PT. QPRO Sukses Mandiri meresmikan aplikasi terbarunya. Melalui penggunaan aplikasi bernama Sphaira m-EMR yang mempunyai kemampuan memantau pasien dan menampilkan data secara real time bahkan dalam jarak yang jauh, serta memberikan akses ke catatan medis melalui perangkat tablet. Sphaira
2/5
News
m -EMR merupakan produk inovasi untuk membantu para dokter memberikan tindakan secara cepat dan tepat tanpa harus meminta data dari bagian catatan medis. Sehingga rumah sakit pun secara pro-aktif dan akurat memberi penanganan kepada pasien-pasiennya. Dalam pengembangan aplikasi Sphaira m -EMR, PT. QPRO Sukses Mandiri juga bekerja sama dengan Microsoft. Karena aplikasi mobile ini dijalankan pada sistem operasi Windows 8.1 pro.
Sphaira m-EMR memiliki keuntungan dalam implementasinya. Pertama, meningkatkan harapan hidup pasien yang dirawat. Ini disebabkan dokter dan perawat bisa secara pro-aktif menangani pasien juga efisien dari segi jarak dan waktu. Kedua, mencegah duplikasi pelayanan kesehatan. Fitur ini berfungsi mengurangi kesalahan yang umum terjadi saat memberi tindakan. Ketiga, menempatkan informasi pasien menjadi yang utama. Sphaira m -EMR memiliki beberapa tampilan yang memudahkan dokter untuk menerjemahkan kondisi dari pasien tersebut. Contohnya pada tampilan Patient Dashboard yang menampilkan Vital Sign menggunakan warna menunjukan kemajuan maupun kemunduran kesehatan pasien. Selain menggunakan penanda dengan warna, jika ingin melihat secara keseluruhan, disediakan grafik dan batas referensi penunjuk batas atas dan batas bawah ( Critical high and low ) untuk hasil Vital Sign dan Laboratorium .
Berbicara mengenai pengamanan data, sistem operasi Windows 8.1 pro dilengkapi dengan fitur yang lengkap. Menurut Peter Lydian, untuk pengamanan data setidaknya ada tiga layer, yakni dari lay er pertama yang merupakan pengamanan tematik dari pembuat aplikasi. Layer kedua, pengaman dari Windows 8.1 pro yaitu Encryption oleh Bit Locker dan Windows Defender, dan layer pengaman ketiga adalah dari sisi infrastruktur atau perangkat penunjang. Bagaimana kalau tablet yang digunakan hilang atau dicuri? Jika ini terjadi, sistem operasi mempunyai kendali menghilangkan semua isi data yang ada didalam tablet tersebut sehingga tidak bisa dipakai
3/5
News
lagi. Sedangkan data pasien akan tetap aman karena tidak tersimpan di dalam tablet melainkan tersimpan di dalam server database rumah sakit dan ter-enkripsi.
Seusai peluncuran perdana dan peresmian Sphaira m-EMR di National Hospital Surabaya, tim QPRO mengadakan survei terhadap dokter disana. Hasilnya, semua dokter menyatakan puas akan aplikasi mobile ini dan berkeyakinan dapat meningkatkan kinerja mereka. “Saat ini semua ingin efisien, kita ingin dokter bisa memantau pasien walaupun mereka ada dimana saja, jadi terobosan ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan,” tutur Rudi Surjanto, CEO National Hospital .
Direktur PT. QPRO Sukses Mandiri pun berani mengklaim bahwa Sphaira m-EMR ini merupakan yang pertama di dunia sebagai aplikasi yang dapat menampilkan laporan kesehatan secara mobile . Alasannya adalah karena Sphaira m -EMR dirancang tidak hanya bisa melihat, tetapi juga bisa berinteraksi memberi tindakan berupa instruksi CPOE ( Computerized Physician Order Entry ) kepada penunjang medis untuk penanganan pasien.
Perjalanan kami tidaklah berhenti sampai disini. Kami akan terus mengukir prestasi demi prestasi. QPRO sebagai konsultan IT untuk solusi healthcare akan terus mengembangkan produk kami demi tercapainya pelayanan kesehatan yang lebih baik di Indonesia.
klik disini untuk melihat video liputan Bloomberg TV Indonesia saat peluncuran Sphaira Mobile di National Hospital Surabaya
Penulis : Daniel Sanov Tjokro
4/5
News
[email protected]
5/5