RANCANG BANGUN SISTEM INTELIJEN BISNIS DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN TEKNOLOGI INFORMASI PERBANKAN
RICO RIZAL BUDIDARMO
SEKOLAH PASCASARJANA INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2010
PERNYATAAN MENGENAI DISERTASI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa disertasi Rancang Bangun Sistem Intelijen Bisnis dalam Pengambilan Keputusan Teknologi Informasi Perbankan adalah karya saya sendiri dengan arahan komisi pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apapun kepada perguruan tinggi manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks dan atau dicantumkan dalam daftar pustaka di bagian akhir disertasi ini.
Bogor, 17 Februari 2010
Rico Rizal Budidarmo NIM P06605014.3.1
ii
© Hak cipta milik IPB, tahun 2010
Hak cipta dilindungi Undang-Undang 1. Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber : a. Pengutipan hanya untuk kepentingkan pendidikan, penelitian, penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik atau tinjauan suatu masalah. b. Pengutipan tidak merugikan kepentingkan yang wajar di IPB. 2. Dilarang mengumumkan dan memperbanyak sebagian atau seluruhnya karya tulis ini dalam bentuk apapun tanpa izin IPB.
vi
RANCANG BANGUN SISTEM INTELIJEN BISNIS DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN TEKNOLOGI INFORMASI PERBANKAN
RICO RIZAL BUDIDARMO
Disertasi Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Doktor pada Program Studi Manajemen Bisnis
SEKOLAH PASCASARJANA INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2010
vii
Penguji Luar Komisi (Ujian Tertutup):1. Prof. Dr. Bunasor Sanim, M.Sc. 2. Prof. Dr. Ir. Kudang B. Seminar, M.Sc.
Penguji Luar Komisi (Ujian Terbuka):1. Prof. Dr. Ir. Eriyatno, MSAE 2. Dr. Ir. Tarmiden Sitorus, M.Sc.
viii
Judul Disertasi
: Rancang Bangun Sistem Pengambilan Keputusan Perbankan
Nama
: Rico Rizal Budidarmo
NIM
: P06605014.3.1DBM
Program Studi
: Doktor Manajemen Bisnis
Program
: S3 (Doktor)
Intelijen Bisnis dalam Teknologi Informasi
Disetujui Komisi Pembimbing
Prof. Dr. Ir. Marimin, M.Sc. Ketua
Dr. Ir. Rina Oktaviani, M.S. Anggota
Dr. Ir. Noer Azam Achsani, M.S. Anggota
Diketahui
Ketua Program Studi Manajemen dan Bisnis
Dr. Ir. Arief Daryanto, M.Ec.
Tanggal Ujian : 17 Februari 2010
Dekan Sekolah Pascasarjana
Prof. Dr. Ir. Khairil A. Notodiputro, M.S.
Tanggal Lulus : _______________
ix
KATA PENGANTAR Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya sehingga disertasi ini dapat diselesaikan. Ucapan terimakasih disampaikan kepada seluruh pihak yang telah memberikan inspirasi dan semangat untuk mengikuti Program Doktor Manajemen dan Bisnis Institut Pertanian Bogor angkatan I tahun 2006, khususnya kepada rekan DMB I IPB, rekan kerja, para sahabat, para senior, para staf MB IPB, dan keluarga yang telah memberikan dorongan, bantuan, dan motivasi untuk melakukan tugas belajar di program S3. Juga kepada Dr. Ir. Arief Daryanto, MEc, Prof. Dr. Ir. Ujang Sumarwan, MSc, dan Dr. Ir. Noer Azam Achsani, MS, Direktur Program Doktor Manajemen Bisnis Sekolah Pascasarjana IPB yang telah memberikan kesempatan mengikuti program dimaksud. Terimakasih dan penghargaan secara khusus juga disampaikan kepada Prof. Dr. Ir. Marimin M.Sc., Dr. Ir. Rina Oktaviani M.S., dan Dr. Ir. Noer Azam Achsani M.S., sebagai Ketua dan Anggota Komisi Pembimbing yang telah memberikan arahan, saran, dan perbaikan sejak awal sampai akhir penyelesaian disertasi. Terimakasih kepada Dr. Ir. Anny Ratnawati M.S. yang turut sebagai anggota komisi pembimbing pada awal disertasi ini disusun. Juga kepada para dosen penguji luar yaitu Prof. Dr. Bunasor Sanim, M.Sc., Prof. Dr. Ir. Kudang B. Seminar, M.Sc., Prof. Dr. Ir. Eriyatno, MSAE, dan Dr. Ir. Tarmiden Sitorus M.Sc. Penelitian berjudul Rancang Bangun Sistem Intelijen Bisnis dalam Pengambilan Keputusan Teknologi Informasi Perbankan bertujuan untuk membangun suatu model intelijen melalui suatu proses perencanaan dan evaluasi untuk pengembangan strategi pengambilan keputusan dalam bidang teknologi perbankan. Pendekatan sistem digunakan dalam membangun model pengambilan keputusan berbasis Soft System Methodology. Dua tulisan terkait dengan disertasi yaitu Model Sistem Bisnis Intelijen dalam Pengambilan Keputusan Persaingan Teknologi Informasi Perbankan dan Model Sistem Bisnis Intelijen dalam Pengambilan Keputusan Kelayakan Teknologi Informasi Perbankan sedang diproses publikasinya di Jurnal Manajemen & Agribisnis IPB dan Jurnal Bisnis & Manajemen Eksekutif, STIE IBMT. Akhir kata, semoga disertasi ini dapat digunakan sebagai suatu sumbangan yang berguna bagi pengembangan permodelan sistem intelijen dan pengambilan keputusan di bidang manajemen teknologi informasi perbankan. Bogor, 17 Februari 2010
Penulis
x
RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di Bandung pada tanggal 19 Juni 1963 dan meraih gelar sarjana ekonomi manajemen dari Universitas Gadjah Mada pada tahun 1987. Pada tahun 1994 mengikuti perkuliahan di California State University at Sacramento. Gelar Master of Business Administration diraih pada tahun 1996 untuk bidang Finance dan MIS di Stern School of Business, New York University. Pada tahun 1997 mengikuti Financial Executive Program tentang Asia-Pacific Capital Market di Rhode Island, USA. Sejak 2006 penulis memulai pendidikan doktoral pada Program Doktor Manajemen Bisnis Angkatan I, Institut Pertanian Bogor. Penulis saat ini bekerja sebagai Kepala Divisi Manajemen Risiko PT. Bank Rakyat Indonesia, Tbk., Komisaris Utama PT. Satkomindo Medyasa, dan staf pengajar di program S2 MM-UGM untuk mata kuliah corporate finance. Berbagai pendidikan spesifik yang dimiliki terutama berkaitan dengan bidang pasar modal, treasury, dan teknologi informasi. Penulis memiliki sertifikasi profesi Manajer Investasi Pasar Modal, Certified Wealth Management (CWM), dan sertifikasi profesi Dana Pensiun. Di sektor perbankan penulis memiliki pengalaman di bidang corporate banking, treasury, dan investment banking. Di bidang kredit, pada tahun 2001 ditugaskan mengembangkan Credit Risk Management untuk segmen nasabah Financial Institutions dan mengembangkan sistem credit scoring. Di bidang corporate finance, penulis terlibat di berbagai aktivitas seperti divestasi dan likuidasi anak perusahaan. Pada tahun 2003 ditugaskan sebagai tim IPO BRI serta koordinator penerbitan eurobond dan obligasi domestik. Pada tahun 2005 penulis mendirikan Dana Pensiun Lembaga Keuangan BRI dan menjabat sebagai Pelaksana Tugas Harian DPLK BRI hingga tahun 2007. Dalam bidang teknologi, pada tahun 2001 penulis mengembangkan rancang bangun kustodian BRI, dan tahun 2003 mendisain sistem transfer agent untuk reksadana serta sistem layanan stock online ritel untuk perbankan. Pada 2006 sebagai Deputy GM Divisi Teknologi Sistem Informasi PT. Bank Rakyat Indonesia. Dibidang organisasi profesi penulis terlibat sebagai pengurus Asosiasi Bank Kustodian Indonesia (2000-2002), Ketua Asosiasi Wali Amanat Indonesia (2004-2006), dan 2003-2007 menjadi Komite PT Kustodian Sentral Efek Indonesia.
xi