PENGARUH PELAYANAN TELLER TERHADAP LOYALITAS NASABAH PADA PT BANK TABUNGAN NEGARA (PERSERO) TBK KANTOR KAS SIMPANG LIMUN MEDAN
TUGAS AKHIR
Ditulis untuk Memenuhi Syarat Menyelesaikan Pendidikan Program Diploma 3
Diajukan Oleh MAYA DESTRI WULANDARI NIM 1205071067
PROGRAM STUDI PERBANKAN DAN KEUANGAN JURUSAN AKUNTANSI POLITEKNIK NEGERI MEDAN MEDAN 2015
ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Pengaruh Pelayanan Teller terhadap loyalitas nasabah pada PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh pelayanan Teller terhadap loyalitas nasabah pada PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 98 responden yang menjadi nasabah di bank tersebut. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dan diolah dengan menggunakan SPSS (Statistical Product and Service Solution) versi 20. Hasil penelitian ini menunjukkan 23,6% loyalitas nasabah dipengaruhi oleh variabel dimensi kualitas pelayanan dimana sisanya 76,4% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini. Dan hasil penelitian ini menunjukkan pengaruh signifikan dimana jika terjadi kenaikan pada pelayanan Teller maka loyalitas nasabah juga akan meningkat. Hasil tersebut ditunjukkan dengan persamaan analisis regresi linier berganda sebagai yaitu Y= 13,375 - 1,198X1 + 0,039X2 + 1,711X3 + 0,600X4 + 0,233X5. Variabel yang dominan mempengaruhi loyalitas nasabah adalah reliability karena memiliki nilai thitung paling besar yaitu 4,412 dan koefisien regresi terbesar 1,711.
Kata kunci: Pelayanan, Teller, Loyalitas Nasabah
ABSTRACT The title of this research is “The Effect of Service by Teller on Customer Loyalty at PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan”. The purpose of this research was to determine the effect of service by Teller on customer loyalty at PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan. This study was conducted by distributing questionnaires to 98 respondents who become customers of the bank. Data analyze method used is multiple regression and processed using by SPSS (Statistical Product and Service Solution) versi 20. The results showed 23,6% customer loyalty satisfaction is influenced by the variable dimensions of service quality where 76,4% is influenced by other factors not included in this study. The result in this research showed a significant effect whereby if there is an increase in the Teller service, it means that it will also increase the customer’s loyalty. The results are indicated by multiple analyzes equation as follows Y= 13,375 - 1,198X1 + 0,039X2 + 1,711X3 + 0,600X4 + 0,233X5. Dominant variables that effect customer loyalty is the reliability because it has the highest value of tresult, where by tresult is 4,412 and the largest regression coefficient is equal to 1,711.
Keywords: Service, Teller, Customer Loyalty
KATA PENGANTAR Segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan Karunia-Nya yang berlimpah yang Insya Allah akan diberikan selalu kepada hamba-Nya. Shalawat beriring kepada nabi besar Muhammad SAW atas segala akhlak yang mulia. Tugas Akhir ini disusun sebagai salah satu syarat guna menyelesaikan pendidikan Diploma 3 Jurusan Akuntansi Program Studi Perbankan dan Keuangan Politeknik Negeri Medan.
Pada kesempatan ini, penulis menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan, baik moral maupun material, bimbingan, dan petunjuk serta semangat dan doa kepada semua pihak yang telah membantu Penulis dalam menyelesaikan Penulisan Tugas Akhir, terutama kepada: 1. M. Syahruddin, S.T., M.T., Direktur Politeknik Negeri Medan. 2. Darwin S.H Damanik, S.E., M.Si., Ketua Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan. 3. Parjuangan Pardosi, S.E., M.Si.,Sekretaris Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan. 4. Enny Segarahati Barus, S.E., M.Si., Kepala Program Studi Perbankan dan Keuangan Politeknik Negeri Medan. 5. Cut Nizma, S.E., M.Si., Dosen Pembimbing Utama yang telah meluangkan waktu, pikiran, tenaga dan bersedia membimbing penulis dan memberikan penulis jalan keluar dalam permasalahan penulisan tugas akhir. 6. Enny Segarahati Barus, S.E., M.Si., Dosen Pembimbing Pendamping yang telah meluangkan waktu, pikiran, tenaga, membimbing penulis dan mengarahkan penulis dalam menyusun tugas akhir. 7. Drs. Budi Indra Syahdewa, M.Ed. Adm. Dosen Wali Kelas BK-6C. 8. Bapak dan Ibu Dosen Jurusan Akuntansi, Program Studi Perbankan dan Keuangan Politeknik Negeri Medan.
i
9. Khususnya terima kasih kepada Ayahanda Suyanto dan Ibunda Sri Mulyani tercinta, yang senantiasa memberikan dukungan dan kasih sayangnya, kesabarannya dalam mendidik penulis hingga kini, serta mengorbankan seluruh jiwa raga dan pikirannya baik dalam doa maupun tindakan. Tiada kata yang dapat penulis ucapkan selain kata syukur kepada Allah SWT serta doa yang senantiasa penulis panjatkan kepada Allah SWT untuk Ayahanda dan Ibunda tercinta. 10. Sahabat-sahabat
yang
selalu
memotivasi
dan
senantiasa
menjadi
penyemangat: Anik Asmoro, Cut Silbri Hafnisa, Eliana Sabet Sitorus, Gustina Ayu dan Yoppie Aria Pratama. 11. Teman-teman saya di BK-6C terima kasih untuk kebersamaan kita selama hampir tiga tahun, semoga kita tetap bisa merasakan kasih persaudaraan yang lebih lagi dimasa yang akan datang. 12. Kepada semua pihak yang mendoakan penulis mungkin semua tidak bisa penulis sebutkan, terimakasih penulis sampaikan atas doanya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini.
Penulis menyadari bahwa Tugas Akhir ini masih belum sempurna karena keterbatasan pengetahuan yang Penulis miliki, maka dengan kerendahan hati dan dengan tangan terbuka Penulis menerima saran dan kritik yang membangun untuk kesempurnaan Tugas Akhir ini. Semoga Tugas Akhir ini dapat memberikan manfaat bagi semua pihak khususnya mahasiswa Politeknik Negeri Medan.
Medan,
Agustus 2015
Penulis,
Maya Destri Wulandari NIM 1205071067
ii
DAFTAR ISI
LEMBAR PERSETUJUAN LEMBAR PENGESAHAN LEMBAR PERNYATAAN ABSTRAK ABSTRACT KATA PENGANTAR .................................................................................... i DAFTAR ISI ................................................................................................... iii DAFTAR TABEL .......................................................................................... v
BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Pemilihan Judul ............................................................... 1 1.2. Perumusan Masalah .................................................................................. 3 1.3. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 3 1.4. Manfaat Penelitian .................................................................................... 3 1.5. Teknik Pengumpulan dan Pengolahan Data ............................................. 4 1.6. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Laporan................................................... 10
BAB 2 TINJAUAN UMUM MENGENAI PERUSAHAAN 2.1. Sejarah Singkat Perusahaan ...................................................................... 12 2.2. Ruang Lingkup Kegiatan Perusahaan ....................................................... 19
BAB 3 TINJAUAN PUSTAKA 3.1.Pengertian Bank ......................................................................................... 55 3.2. Pengertian Pelayanan ................................................................................ 56 3.3. Ciri-ciri Pelayanan Yang Baik .................................................................. 56 3.4. Etiket Pelayanan Nasabah ......................................................................... 58 3.5. Dimensi Kualitas Pelayanan ..................................................................... 58 3.6. Pengertian Teller ....................................................................................... 59 3.7. Jenis-jenis Teller ....................................................................................... 59 3.8. Uraian Pekerjaan Teller............................................................................. 60 3.9. Peralatan-peralatan Teller ......................................................................... 61 3.10. Etika Teller .............................................................................................. 61 3.11. Aturan dan Tata Tertib Teller ................................................................. 62 3.12. Pengertian Loyalitas dan Pelanggan/Nasabah ........................................ 62
iii
3.13. Jenis-jenis Loyalitas ................................................................................ 64 3.14. Karakteristik Loyalitas Konsumen.......................................................... 64 3.15. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Loyalitas ........................................ 65
BAB 4 HASIL PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA 4.1. Pengumpulan Data .................................................................................... 67 4.2. Pengolahan Data........................................................................................ 72
BAB 5 PEMBAHASAN 5.1. Analisa Hasil Pengolahan Data ................................................................. 75 5.1.1. Statistik Deskriptif ................................................................................. 75 5.1.2. Koefisien Korelasi dan Koefisien Determinasi ...................................... 76 5.1.3. Analisis Regresi Linear Berganda .......................................................... 78 5.1.4. Analisis Uji Simultan (Uji F) ................................................................. 79 5.1.5. Analisis Uji Signifikan Individual (Uji t)............................................... 81
BAB 6 SIMPULAN DAN SARAN 6.1. Simpulan ................................................................................................... 87 6.2. Saran.......................................................................................................... 87
DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN
iv
DAFTAR TABEL
No. Tabel
Judul
Halaman
Tabel 1.1Pedoman untuk memberikan interpretasi koefisien korelasi ............ 8 Tabel 1.2 Jadwal Kegiatan dan Penulisan Tugas Akhir Tahun 2015 .............. 10 Tabel 2.1 Persyaratan Dokumen Penjualan Kredit KPR Sejahtera Tapak dan Sejahtera Susun................................................................................ 35 Tabel 2.2 Maksimal Kredit PUMP-KB BPJS Ketenagakerjaan ...................... 36 Tabel 2.3 Maksimal Kredit BPUM Bapertarum. ............................................. 38 Tabel 2.4 Maksimal Kredit KPR BTN Platinum ............................................. 39 Tabel 2.5 Persyaratan Dokumen Pengajuan Kredit KPR BTN Platinum ........ 40 Tabel 2.6 Persyaratan Dokumen Pengajuan Kredit KPR BTN Platinum Indent ............................................................................................... 42 Tabel 2.7 Maksimal Kredit KPA BTN ............................................................ 43 Tabel 2.8 Persyaratan Dokumen Pengajuan Kredit KPA BTN ....................... 44 Tabel 2.9 Persyaratan Dokumen Pengajuan Kredit KAR BTN ....................... 46 Tabel 2.10 Tahapan Pencairan KAR BTN ....................................................... 48 Tabel 4.1 Klasifikasi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ......................... 67 Tabel 4.2 Klasifikasi Responden Berdasarkan Usia ........................................ 68 Tabel 4.3 Klasifikasi Responden Berdasarkan Pekerjaan ................................ 68 Tabel 4.4 Tabel Hasil Kuesioner Variabel Kriteria Pelayanan oleh Teller Mengenai Bukti Fisik (Tangible) .................................................... 69 Tabel 4.5 Tabel Hasil Kuesioner Variabel Kriteria Pelayanan oleh Teller Mengenai Empati (Empathy) ........................................................... 69 Tabel 4.6 Tabel Hasil Kuesioner Variabel Kriteria Pelayanan oleh Teller Mengenai Kehandalan (Reliability) ................................................. 70 Tabel 4.7 Tabel Hasil Kuesioner Variabel Kriteria Pelayanan oleh Teller Mengenai Daya Tanggap(Responsiveness) ..................................... 70 Tabel 4.8 Tabel Hasil Kuesioner Variabel Kriteria Pelayanan oleh Teller Mengenai Jaminan (Assurance)....................................................... 71
v
Tabel 4.9 Tabel Hasil Variabel Kriteria Loyalitas Nasabah ............................ 71 Tabel 5.1 Descriptive Statistics ........................................................................ 75 Tabel 5.2 Model Summaryb ............................................................................ 76 Tabel 5.3 Correlations ...................................................................................... 77 Tabel 5.4 Coefficientsa ..................................................................................... 78 Tabel 5.5ANOVAa ........................................................................................... 79 Tabel 5.6 Tabel Uji t ........................................................................................ 83 Tabel 5.7 Tabel Hasil Uji Validitas Tangibles (X1), Empathy (X2), Reliability (X3), Responsiveness (X4), Assurance (X5) dan variabel Kepuasan Nasabah dengan jumlah 98 responden ............................................ 85
vi
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1.Latar Belakang Pemilihan Judul Loyalitas nasabah adalah puncak pencapaian pelaku bisnis perbankan. Nasabah yang puas dan setia tidak akan ragu untuk menjadi penyebar kabar baik yang selalu menyebarkan kebaikan mengenai produk perbankan yang dikonsumsinya. Mereka memiliki kredibilitas yang tinggi, karena tidak dibayar oleh pihak manapun untuk merekomendasikan produk atau merek perbankan tersebut. Mempertahankan nasabah yang loyal memang harus mendapatkan prioritas yang utama daripada mendapatkan nasabah baru, karena untuk merekrut atau mendapatkan nasabah baru bukanlah hal yang mudah karena akan memerlukan biaya yang banyak, maka sangatlah rugi bila perusahaan melepas nasabah yang telah loyal secara begitu saja.
Dalam konteks bisnis belakangan ini, istilah loyalitas telah digunakan untuk melukiskan kesediaan pelanggan untuk terus berlangganan pada sebuah perusahaan dalam jangka panjang, dengan membeli dan menggunakan barang serta jasanya secara berulang-ulang dan lebih baik lagi secara eksklusif, dan dengan sukarela merekomendasikan produk perusahaan tersebut kepada temanteman dan rekan-rekannya.
Efek loyalitas bagi perusahaan adalah memberikan sumber pendapatan terusmenerus dalam kurun waktu bertahun-tahun. Perlu digaris bawahi bahwa, loyalitas hanya akan berlanjut sepanjang pelanggan merasakan bahwa mereka menerima nilai yang lebih baik (termasuk kualitas yang lebih tinggi) dibandingkan dengan yang dapat diperoleh dengan beralih kepada penyedia jasa lain. Menurut Al-Rousan et al., (2010) mengatakan bahwa:“Loyalitas pelanggan terjadi ketika ada pembelian berulang oleh pelanggan yang sama dan kesediaan mereka
1
2
untuk merekomendasikan produk kepada pelanggan lain tanpa imbalan langsung dan akhirnya penggunaan berulang tersebut akan berdampak pada hasil keuangan”.
Dalam pelayanan yang diberikan kepada nasabah, pelayanan dari Teller sebuah bank
merupakan
bagian
yang
sangat
berpengaruh
terhadap
pelayanan
keseluruhan, karena hampir sebagian besar nasabah perbankan yang mendatangi banking hall bertujuan untuk melakukan transaksi perbankan di counter Teller. Sedangkan transaksi yang dapat dilakukan di counter Teller antara lain: penyetoran dan penarikan tabungan, pencairan dan penempatan deposito, penarikan cek dan bilyet giro, transfer, kliring, pembayaran-pembayaran tagihan, dan lain-lain. Oleh karena itulah peranan Teller sangat penting terhadap reputasi pelayanan sebuah bank, sehubungan dengan sebagian besar nasabah mengujungi counter Teller untuk bertransaksi, maka bank harus selalu memperhatikan kualitas pelayanan dari Tellernya agar tercapai kepuasan nasabah tanpa harus mengesampingkan aspek keamanan dan kehati-hatian.
Bank-bank yang memberikan pelayanan terbaiklah yang akan dicari oleh nasabah dan sebaliknya ketidakpuasan konsumen akan mudah sekali membuatnya pindah kebank lain.
Dikarenakan sikap Teller yang tidak ramah, tidak peduli, tidak menarik, tidak cepat dalam menyelesaikan transaksi, dan waktu pelayanan terhadap nasabah tidak efektif. Maka peranan Teller sangat berpengaruh untuk membujuk nasabah agar tetap loyal dan setia kepada produk-produk dan fasilitas perbankan.
Dengan uraian-uraian di atas, penulis tertarik untuk membahas masalah pelayanan Teller ini, dan selanjutnya penulis merumuskan judul tentang “Pengaruh Pelayanan Teller Terhadap Loyalitas Nasabah Pada PT Bank Tabungan Negara Persero Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan”.
3
1.2. Perumusan Masalah Adapun masalah yang akan dibahas dalam penulisan tugas akhir ini adalah: Bagaimana pengaruh pelayanan Teller terhadap loyalitas nasabah pada PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan?
1.3. Tujuan Penelitian Adapun tujuan dari penulisan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh pelayanan Teller terhadap loyalitas nasabah pada PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan.
1.4. Manfaat Penelitian Adapun manfaat dari penulisan tugas akhir ini dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Bagi Politeknik Negeri Medan a. Untuk menambah informasi yang dapat dipakai sebagai studi perbandingan yang ada di Politeknik Negeri Medan dengan kenyataan di lapangan. b. Sebagai standar pengukuran kemampuan mahasiswa dalam melakukan penelitian dan penulisan karya ilmiah guna meningkatkan sumber daya dan kualitas para alumni Politeknik Negeri Medan. 2. Bagi Bank/Perusahaan a. Sebagai bahan masukan dan informasi bagi perusahaan dalam memberikan pelayanan kepada nasabah. b. Sebagai bahan evaluasi terhadap kinerja perusahaan dalam meningkatkan kualitas pelayanan, sehingga nasabah tetap loyal. 3. Bagi Penulis a. Untuk meningkatkan mutu pengetahuan penulis dalam rangka mengembangkan wawasan keilmuan dan kemampuan berfikir terutama mengenai prosedur atau cara-cara dalam memberikan pelayanan kepada nasabah khususnya di dalam industri perbankan. b. Untuk menambah wawasan mengenai perbandingan antara teori dengan praktik di dunia perbankan.
4
1.5. Teknik Pengumpulan Data dan Pengolahan Data 1.5.1. Teknik Pengumpulan Data Untuk memperoleh data atau informasi dalam studi kasus perlu dilakukan kegiatan pengumpulan data. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah:
1.5.1.1. Populasi dan Sampel Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: objek/subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya (Sugiyono, 2012:115). Yang menjadi populasi dalam tugas akhir ini adalah semua nasabah PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan dengan jumlah nasabah tabungan sampai bulan juni 2015 sebanyak 5.327 orang.
Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut (Sugiyono, 2012:116). Dalam tugas akhir ini yang menjadi sampel adalah nasabah PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan. Dalam menentukan sampel ini digunakan rumus yang dibuat Slovin sebagai berikut: =
=
+
5327 1 + 5327(10%)
= 98,16 ≈ 98 responden
Keterangan : n
= jumlah sampel
N
= jumlah populasi
e
= Taraf signifikansi
1
= Konstanta
5
1.5.1.2. Kuesioner (Angket) Kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawabnya (Sugiyono, 2012:199). Butir-butir pernyataan yang terdapat dalam kuesioner diberikan bobot dengan pengukuran berdasarkan skala likert (Sugiyono, 2012:133) berikut ini:
1. SS (Sangat Setuju)
= bernilai 5
2. S (Setuju)
= bernilai 4
3. KS (Kurang Setuju)
= bernilai 3
4. TS (Tidak Setuju)
= bernilai 2
5. STS (Sangat Tidak Setuju) = bernilai 1
1.5.1.3. Jenis Data Adapun jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Data Kualitatif Data kualitatif adalah data yang berasal dari respons (Sanusi, 2011:104).
2) Data Kuantitatif Data kuantitatif adalah data yang berupa angka. Sesuai dengan bentuknya, data kuantitatif dapat diolah atau dianalisis dengan menggunakan teknik pengolahan statistik (Siregar, 2013:38).
1.5.1.4. Sumber Data Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1) Data Primer Data primer yaitu data yang pertama kali dicatat dan dikumpulkan oleh peneliti (Sanusi, 2011:104). Data primer dalam tugas akhir ini diperoleh dari PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Kantor Kas Simpang Limun Medan, berupa daftar pernyataan atau kuesioner yang dibagi langsung kepada nasabah.
6
2) Data Sekunder Data sekunder yaitu data yang sudah tersedia dan dikumpulkan oleh pihak lain (Sanusi, 2011:104). Data sekunder tugas akhir ini diperoleh dari buku-buku bacaan yang bersifat teori.
1.5.2. Teknik Pengolahan Data Teknik pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu statistik deskriptif. Statistik deskriptif adalah statistik yang digunakan untuk menganalisa data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi. Dalam statistik deskriptif juga dapat dilakukan mencari kuatnya hubungan antara variabel melalui analisis korelasi, melakukan prediksi dengan analisis regresi, dan membuat perbandingan dengan membandingkan dua nilai rata-rata (populasi/sampel) (Sugiyono, 2012: 206-207).
Dalam penelitian ini, data yang diperoleh akan dianalisis dengan metode statistik, yaitu dengan menggunakan analisis regresi linier berganda, korelasi linier berganda, dan diolah dengan menggunakan SPSS versi 20.
1.5.2.1. Regresi Linier Berganda ”Regresi linier berganda pada dasarnya merupakan perluasaan dari regresi linier sederhana yaitu menambah jumlah variabel bebas yang sebelumnya hanya satu menjadi dua atau lebih variabel bebas” (Sanusi, 2011:135). Dengan demikian, regresi linier berganda pada penelitian ini dinyatakan dalam persamaan matematika sebagai berikut: Y= a + b1X1 + b2X2 + b3X3 + b4X4 + b5X5 + e Dimana: Y
= Loyalitas Nasabah terhadap pelayanan Teller
X
= Pelayanan Teller
X1
= Tangible
7
X2
= Empathy
X3
= Reliability
X4
= Responsiveness
X5
= Assurance
a
= Konstanta
b1, b2, b3
= koefisien Regresi
e
= variabel pengganggu
Pengolahan data yang dimaksudkan untuk mengetahui besarnya pengaruh secara kuantitatif dari beberapa kejadian atau variabel (X) terhadap kejadian lainnya, serta dipakai untuk meramalkan kejadian lainnya (Y) tersebut. Ada lima variabel yang dicoba untuk menganalisa pelayanan Teller yaitu: Tangible (X1), Empathy (X2), Reliability (X3), Responsiveness (X4), dan Assurance (X5) kelima variabel ini disebut “variabel bebas”. Sedangkan variabel lainnya (Y) yang merupakan loyalitas nasabah yang akan diramalkan “variabel tidak bebas”. Untuk membentuk hubungan antara variabel (X1), (X2), (X3), (X4), dan (X5) dan variabel (Y) digunakan analisa regresi berganda tersebut.
1.5.2.2. Analisis Data 1. Analisis Korelasi Linier Berganda (R) Analisis ini digunakan untuk mengetahui hubungan antara dua atau lebih variabel independen (X1, X2,
…
Xn) terhadap variabel dependen (Y) secara serentak.
Koefisien ini menunjukkan seberapa besar hubungan yang terjadi antara variabel independen (X1, X2,…..Xn) secara serentak terhadap variabel dependen (Y). Nilai R berkisar antara 0 sampai 1, nilai semakin mendekati 1 berarti hubungan yang terjadi semakin kuat, sebaliknya nilai semakin mendekati 0 maka hubungan yang terjadi semakin lemah. Pedoman untuk memberikan interpretasi koefisien korelasi sebagai berikut.
8
Tabel 1.1 Pedoman untuk memberikan interpretasi koefisien korelasi Interval Koefisien
Tingkat Hubungan
0,00 – 0,199
Sangat rendah
0,20 – 0,399
Rendah
0,40 – 0,599
Sedang
0,60 – 0,799
Kuat
0,80 – 1,000
Sangat kuat
Sumber: Metode penelitian Bisnis Sugiyono (2012:250)
Koefisien korelasi adalah bilangan yang menyatakan kekuatan hubungan antara dua variabel atau lebih, juga dapat menentukan arah hubungan dari kedua variabel (Siregar, 2013: 337). Nilai korelasi (r) = (-1 ≤ 0 ≤ 1). Untuk kekuatan hubungan, nilai koefisien korelasi berada diantara -1 sampai 1, sedangkan untuk arah dinyatakan dalam bentuk positif (+) dan negative (-). a. Apabila r = -1 korelasi negatif sempurna, artinya hubungan bertolak belakang antara variabel X dan variabel Y. Jika variabel X naik, maka variabel Y turun dan sebaliknya. b. Apabila r = 1 korelasi positif sempurna, artinya terjadi hubungan searah variabel X dan variabel Y. Jika variabel X naik, maka variabel Y juga naik.
2. Analisis Uji Simultan (Uji F) “Uji F digunakan untuk mengetahui pengaruh secara bersama-sama antara variabel independen terhadap variabel dependen” (Priyatno, 2012:89). Hipotesis nol (H0) yang hendak diuji adalah apakah semua parameter dalam model sama dengan nol, atau: H0 : b1 = b2 = ….. = bk = 0 Artinya, apakah suatu variabel independen bukan merupakan penjelas yang signifikan terhadap variabel dependen. Hipotesis alternatifnya (Ha), tidak semua parameter secara simultan sama dengan nol, atau:
9
Ha : b1 ≠ b2 ≠ ….. ≠ bk ≠ 0 Artinya, semua variabel independen secara simultan merupakan penjelas yang signifikan terhadap variabel dependen.
Cara melakukan uji F adalah dengan cara sebagai berikut: Membandingkan nilai F hasil perhitungan dengan nilai F menurut tabel. Bila nilai F hasil perhitungan lebih besar daripada nilai F menurut tabel maka hipotesis alternatif yang menyatakan bahwa semua variabel independen secara serentak dan signifikan mempengaruhi variabel dependen. Nilai Ftabel dapat dicari pada tabel Ftabel dengan ketentuan sebagai berikut (Siregar, 2013:535) : Ftabel = F (α, k, dk) Keterangan: dk
= n – (k + 1)
k
= pembilang (jumlah variabel bebas)
dk
= penyebut
3. Uji Signifikan Individual (uji statistik t) Uji Statistik t pada dasarnya menunjukkan seberapa jauh pengaruh satu variabel penjelas secara individual dalam menerangkan variasi variabel terikat. Hipotesis non (H0) yang hendak diuji adalah apakah suatu parameter (b1) sama dengan nol, atau: H0 : b1 = 0 Artinya, apakah suatu variabel independen bukan merupakan penjelas yang signifikan terhadap variabel independen. Hipotesis alternatifnya (Ha), parameter suatu variabel tidak sama dengan nol, atau: Ha : b1 ≠ 0 Artinya, variabel tersebut merupakan penjelas yang signifikan terhadap variabel dependen.
Cara melakukan uji t adalah dengan cara sebagai berikut: Membandingkan nilai statistik t dengan titik kritis menurut tabel, apabila nilai statistik t hasil perhitungan lebih tinggi dibanding nilai t tabel, kita menerima
10
hipotesis alternatif yang menyatakan bahwa suatu variabel independen secara individual mempengaruhi variabel dependen. Nilai ttabel dapat dicari dengan menggunakan tabel t-student. bila pengujian dua sisi, maka nilai " dibagi 2 (Siregar, 2013:411). ttabel = t (α/2)(n-2) Menurut Priyatno (2012:90) Kriteria Uji Signifikansi yaitu sebagai berikut: 1. Jika signifikansi > 0,05, maka H0 diterima. 2. Jika signifikansi < 0,05, maka H0 ditolak. 4. Uji Validitas Item Uji validitas item digunakan untuk seberapa cermat suatu item dalam mengukur objeknya. Item dikatakan valid jika ada korelasi dengan skor total. Adapun kriteria signifikansi (Priyatno, 2012:120) yaitu sebagai berikut: 1. Jika signifikansi < 0,05 maka valid 2. Jika signifikansi > 0,05 maka tidak valid
1.6. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Laporan
Tabel 1.2 Jadwal Kegiatan Penulisan Tugas Akhir Tahun 2015
Sumber : Buku Pedoman TA Jurusan Akutansi, 2015
11
Keterangan: 1. Tahap persiapan Tugas Akhir Pada tahap ini, dilakukan pengajuan judul, serta pengajuan proposal dan menunggu sampai proposal disetujui.
2. Tahap pengumpulan data Tugas Akhir Pada tahap ini, dilakukan pengumpulan data untuk kebutuhan tugas akhir baik data yang berasal dari perusahaan maupun data pendukung dari sumber lainnya.
3. Tahap tabulasi dan analisis data Tugas Akhir Pada tahap ini, data dianalisis yang telah diperoleh dari berbagai sumber.
4. Tahap penyusunan konsep laporan Tugas Akhir Pada tahap ini, mengerjakan dan menyusun konsep laporan Tugas Akhir yang disidangkan.
5. Tahap konsultasi pada pembimbing Tugas Akhir Pada tahap ini, melakukan bimbingan dan konsultasi sampai Tugas Akhir selesai disetujui.
6. Tahap sidang Tugas Akhir Pada tahap ini, akan diuji pada sidang atas Tugas Akhirnya.
7. Tahap perbaikan laporan Tugas Akhir Pada tahap ini, dilakukan perbaikan yang diperlukan.
8. Tahap penggandaan laporan Pada tahap ini, penggandaan laporan Tugas Akhir yang ditujukan kepada pihakpihak yang berkepentingan.