Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
BUKU PANDUAN
MS. OFFICE WORD 2003
Penyusun : Asep Roni Hermansyah
Iqra Press Garut - 2011 1
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Daftrar Isi Daftar Isi Muqadimah Bab I : Pengenalan singkat Windows XP dan MS. Office Word 2003 Pengenalan singkat windows XP Pengenalan Tampilan dasar Win XP pengenalan Tampilan Ms. Word. Membuat dokumen baru dan menyimpannya. Page setup (menyiapkan ukuran kertas yang akan digunakan) Mengakhiri Ms. Word Mengakhiri Windows XP dan Mematikan Komputer Bab II : Formatting Dan Editing Pengenalan Tuts-tuts Keyboard dan fungsinya Formatting dan Editing Fonts Alignment Editing Format otomatis Arab dan Inggris Bullet and numbering Paragraph Halaman Koran Shortkeys Bab III : Daftar Isi dan Dekorasi Membuat Daftar Isi dengan TAB Drop Caps Border and Shading Border Shading Table Pictures Clip Art Pictures Auto Shapes Word Art Chart Bab IV : Paket Skripsi Paket Skripsi Penomoran Halaman (Page Number) Daftar Isi (Outline) Foot note dan End note Header and Footer Merubah hurup kecil jadi kapital (change case) Menampilkan Mistar Halaman (ruler) Merubah format Inchi ke Centi meter Cara merubah angka Arab dan latin Menyatukan Beberapa auto shape agar tidak berubah lagi Instalasi B. Arab Instalasi Maktabah Syamilah Printing (mencetak tulisan) Penutup Referensi dan Inspirasi Biografi Penyusun
i ii 1 2 3 4 5 9 10 10 11 12 14 14 16 17 17 18 19 20 21 22 23 25 26 26 27 28 29 29 30 30 32 33 35 36 36 37 37 38 39 39 39 40 40 41 44 48 49 49 50
2
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Muqaddimah
Tujuan Utama pembuatan Buku Panduan MS. Office Word 2003 ini adalah mengenalkan aplikasi MS. Office Word 2003 bagi mereka yang belum mengenal dan membantu mereka yang belum begitu familiar. Sehingga, setelah mempelajari Buku Panduan ini diharapkan mereka mahir untuk menggunakan atau bahkan mengajarkan kepada orang lain. Buku Panduan ini dibuat sederhana. Menggunakan screenshot (tampilan gambar), sehingga akan memudahkan menghapal kode-kode maupun perintah-perintah yang ada. Menghindari penggunaan musthalahat (istilah) teknologi yang membuat pusing dan susah difahami. Kecuali beberapa istilah yang sulit dihindari dan justru harus digunakan untuk menunjang pembelajaran dalam rangka mempercepat pemahaman. Buku Panduan ini dibagi Empat Bab. Setiap Bab berdiri sendiri. Sehingga, pengguna MS. Word yang sudah memiliki dasar bisa mengambil Bab yang diperlukan saja, kecuali bagi mereka yang belum mengenal sama sekali. Buku Panduan ini dirancang untuk mereka yang belum bisa sama sekali, sampai bisa menguasai. Setelah menguasai, diharapkan mereka mampu untuk mengajarkan kepada orang yang belum menguasainya. Jadi, Buku Panduan ini juga dirancang sebagai buku pegangan dasar bagi tutor atau pengajar di kelas atau di tempat kursus. Buku Panduan ini dirancang untuk anak-anak sekolah mulai tingkat menengah sampai mahasiswa. Bab terakhir dari buku ini adalah paket khusus skripsi (paper) yang dilengkapi dengan instalasi Maktabah Syamilah serta tutorial ringkasnya. Sebagai guide bagi mereka yang sedang menyusun skripsi baik menggunakan Bahasa Indonesia maupun Bahasa Arab. Buku Panduan ini kami dedikasikan untuk ilmu pengetahuan. Softcopy (versi .doc dan PDF) bebas untuk dicopy dan disebarluaskan sebagai media pendidikan dan bukan untuk tujuan komersial. Mudah-mudahan amal sederhana ini bisa menjadi catatan kebaikan bagi semua pihak yang terlibat. Hanya kepada Allah kami menyembah dan hanya kepada Allah kami memohon pertolongan.
Wassalam, Asep Roni Hermansyah Garut, 15 April 2011 M, 17:45, p.m.
3
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
BAB I PENGENALAN SINGKAT WINDOWS XP dan MS. OFFICE WORD 2003
Metode : Teori dan Praktek Materi : 1. Pengenalan singkat windows XP 2. Pengenalan Tampilan dasar Win XP 3. pengenalan Tampilan Ms. Word. a. Menubar b. Toolbar c. Ruler d. Scrollbar e. Kursor f. Taskbar g. Maximize, minimize dan close 4. Membuat dokumen baru dan menyimpannya. 5. Page setup (menyiapkan ukuran kertas yang akan digunakan) 6. Mengakhiri Ms. Word 7. Mengakhiri Windows XP dan Mematikan Komputer
4
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
1. PENGENALAN SINGKAT WINDOWS XP Windows XP adalah sebuah versi sistem operasi Windows yang diluncurkan oleh Microsoft Corporation pada tanggal 25 Oktober 2001 di Amerika Serikat. Sebelumnya, Microsoft telah meluncurkan Windows versi 5.0 atau yang dikenal dengan Windows 2000. Nama XP, menurut Microsoft merupakan singkatan dari kata Experience, yang artinya Windows XP membawa pengalaman baru dalam dunia komputasi, atau setidaknya begitulah yang diharapkan oleh Microsoft. Perubahan user interface dan tatacara penggunaan memang sangat revolusioner, seperti yang terjadi dari DOS ke Windows 3.0, dan dari Windows 3.1 ke Windows 95. perubahan revolusioner lagi akan terjadi pada peluncuran Windows Vista. Windows XP muncul dalam banyak jenis: Windows XP Professional Windows XP Home Edition Windows XP Media Center Edition Windows XP Tablet PC Edition Windows XP Starter Edition Windows XP Professional x64 Edition Windows XP Professional 64-Bit Edition for Itanium Windows XP Professional adalah sistem operasi Windows XP yang dibuat khusus untuk komputer desktop yang terhubung ke dalam sebuah jaringan dengan domain yang dikelola oleh Active Directory milik Windows 2000 Server atau Windows Server 2003. Windows XP Professional jauh lebih lengkap fiturnya dari pada Windows XP Home Edition. Ia bisa menjadi sebuah komputer server, meskipun hanya bisa menampung maksimal sepuluh client yang bisa login secara bersamaan. Windows XP Home Edition adalah sistem operasi Windows XP yang ditujukan untuk pengguna rumahan. Pada dasarnya, tidak ada perbedaan yang signifikan antara Windows XP Home Edition dengan Windows XP Professional, karena basis pembuatannya sama. Perbedaan yang diberlakukan terhadap versi Windows ini adalah dukungan jaringan, di mana Windows XP Home Edition tidak didesain untuk sistem dengan banyak pengguna, seperti halnya Windows XP Professional.
Bill Gates (Pendiri Microsoft Corporation)
5
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
2. TAMPILAN DESKTOP WINDOWS XP
Short Cut (Icon) Desktop
Start
Active bar
Language bar
Task bar
Keterangan : 1. Desktop 2. Tombol Start 3. Taskbar 4. Icon 5. Window 6. Shortcut 7. Active bar 8. . Langauge bar
: Tampilan Utama (depan) Windows XP : Untuk mengaktifkan sistem menu. : Tempat icon window yang dibuka, mudah pindah window. : Gambar kecil yang mewakili program atau folder. : Jendela tempat suatu program atau folder. : Icon pengaktif program. : menunjukan program-program atau jendela (wimdows) yang sedang aktif digunakan. : Menunjukan bahasa yang telah di install dan siap digunakan. Pada dasarnya (depault) menggunakan B. inggrus (E), tapi bias itambah sesuai kebutuhan seperti bahasa Arab atau Indonesia.
6
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
3. TAMPILAN UTAMA MS. WORD 2003
Title bar Menu bar
Horizontal ruler Maximize, minimize,
Toolbar Cursor/Insertent point Scroll bar Vertical ruler
Status bar
Keterangan : 1. 2. 3. 4.
Title bar Menu Bar Toolbar Maximize
: judul atau nama file yang sedang kita buka (lagi aktif). : berisi perintah-perintah yang bisa digunakan dalam proses formating. : kumpulan icon-icon berisi perintah (mempercepat kerja). : Maximize dan minimize, untuk membesarkan dan mengecilkan tampilan yang sedang aktif. 5. Horizontal Ruler : mistar imaginer ke samping sebagai alat bantu. 6. Vertical Ruler : mistar imaginer ke atas dan kebawah sebagai alat bantu. 7. Cursor : tanda garis kelap-kelip yang menunjukan posisi penulisan. 8. Scrollbar : menggeser layar kerja ke kiri atau ke kanan ke atas dan ke bawah. 9. Status bar : keterangan file aktif. Halaman, jumlah karakter tulisan, dll.
7
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
4. MEMBUAT DOKUMEN BARU DAN MENYIMPANNYA. a. Membuat Dokument baru Cara Pertama : Mengaktifkan Ms. Word dari menu Start Start - Microsoft Word.
Kalau belum muncul: Start - All Programs – Microsoft Office – Microsoft Office 2003.
8
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Kalau mau dimunculkan ke Desk Top, agar nanti mudah saat membukanya: Klik kanan diatas Ms. Office 2003 – Send to - Desk Top (create shortcut).
9
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Cara kedua : Membuat dokumen baru ketika jendela Ms. Office sudah aktif : File - New (atau langsung meng-klik icon new dengan lambang dokumen baru seperti diatas tadi. Lihat gambar !
, maka akan muncul
Cara ketiga : Membuat dokumen baru melalui Windows Exploler : Klik Kanan Tombol Srart – Exploler/Open , akan muncul jendela seperti dibawah : Pilih Foder yang akan kita gunakan untuk menyimpan dokumen baru (bikin folder baru : Partisi D:/ - File – New – Folder – kasih nama. File – New – Microsoft Wosd Document – kasih nama – klik dua kali. Windows Exploler
10
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
b. Menyimpan Dokumen Lembar kerja (document) yang kita buat dapat disimpan pada Harddisk, Flashdisk atau Disket dengan cara sebagai berikut ; Cara pertama : File – Save, akan muncul kotak dialog Save seperti ini :
Keterangan : 1. Save in : drive atau folder tempat menyimpan dokumen. 2. File name : nama dokumen 3. Safe as type : format dokumen. Contoh : kalau kita ingin agar file Ms. Word 2007 bisa dibuka di Ms Word 2003 dan versi sebelumnya maka pilihan formatnya adalah Rich Text Format (RTP) 4. Klik Save untuk memproses penyimpanan, selesai. Cara kedua : klik icon save (gambar disket) yang terdapat pada toolbar standar atau tekan Ctrl+S. (menyimpan dokumen yang sudah jadi)
11
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
5. PAGE SETUP (SETING UKURAN KERTAS) Pengaturan Halaman Dokumen (Page Set-Up) Agar dokumen yang kita kerjakan dapat dicetak sesuai dengan yang kita inginkan, maka mutlak diperlukan pengetahuan tentang tata cara pengaturan dokumen ini. 1. Klik menu File - Page Setup. 2. Tunggu sampai muncul kotak dialog Page Setup seperti gambar dibawah ini;
Keterangan jendela Margins: 1. Margins : untuk mengatur perataan tulisan (kiri-kanan-atas-bawah-jilid). 2. Orientation : untuk merubah bentuk kertas. Berdiri atau memanjang. 3. pages : untuk seting halaman. Satu haaman atau bolak-balik seperti buku. 4. priview : tampilan perubahan. Apakah untuk satu halaman atau semuanya.
Keterangan jendela Papers: 1. Paper size : untuk merubah ukuran kertas. HVS A4, Folio, A5, dll. 2. priview : tampilan perubahan. Apakah untuk satu halaman atau semuanya.
Untuk Jendela ayout silahkan pelajari sendiri.
12
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
6. MENGAKHIRI MS. WORD 2003 Untuk mengakhiri Ms. Word bisa menggunakan langkah berikut : 1. Simpan (save) dokumen. 2. Kemudian pilih salah satu langkah untuk mengakhiri penggunaan Ms. Word berikut ini ; a. Pilih dan klik File, Exit, atau b. Klil tombol Close (X) yang berada pada pojok kanan atas jendela Word c. Klik ganda icon kontrol menu yang berada pada pojok kiri atas jendela. d. Tekan tombol Alt+F4
7. MENGAKHIRI WINDOWS XP Mengakhiri Windows XP : Klip Start – Turn Off Computer, akan muncul table dialog seperti ini (atau yang serupa, karena ini versi update) : keterangan : • •
Klik Turn Off, jika ingin mematikan secara sempurna. Klik Stand By, jika ingin agar program yang sedang berjalan bisa langsung diakses kembali.
13
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
BAB II FORMATTING DAN EDITING
Metode : Teori dan Praktek Materi : 1. Pengenalan Keyboard dan fungsinya a. Tab b. Capslock c. Shift d. Ctrl dan Alt e. Esc f. F1-F12 g. Back space h. Enter i. Space j. Print screen k. Insert-delete-home-end-page up-page downl. Insertion point (tanda Panah) m. Numlock 2. Formatting dan Editing a. Fonts b. Alignment c. Editing d. Format otomatis Arab dan Inggris e. Bullet and numbering f. Paragraph g. Halaman Koran 3. Shortkeys
14
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
1. Pengenalan Keyboard dan Fungsinya Keyboard adalah media input (memasukan data) yang terdiri dari tombol huruf, angka dan perintah. Perbedaannya dengan mesin tik adalah keyboard bersifat elektris tidak memerlukan pijatan atau ketukan keras yang justru akan merusak elemen keyboard bagian dalam.. Secara umum kita terangkan sebagai berikut :
A
H
K I
B C D
L M
O
J N
E
F
G
Keterangan : A. ESC : untuk keluar dari program yang sedang berjalan, terutama program tambahan seperti game dan instalasi program yang biasanya tidak mau dikeluarkan dengan cara biasa. B. TAB : Singkatan dari tabulasi, untuk mempercepat perpindahan kursor ataupun untuk perapihan dalam penulisan teks (meloncat). C. CAPSLOCK : tombol kapital, tombol otomatis untuk hurup kapital D. SHIFT : mengalihkan, merubah satu hurup menjadi kapital dengan menekan shift dan hurup yang dimaksud. E. CTRL : Tombol kombinasi untuk melakukan perintah tertentu dalam proses Formating dan Editing seperti CTRL+P untuk mencetak tulisan, CTRL+I untuk memiringkan tulisan dll. F. ALT : Tombol kombinasi untuk melakukan perintah tertentu (diluar proses formating dan editing ) seperti ALT+F4 untuk keluar dari program yang sedang aktif, ALT+CTRL+Del untuk memunculkan Task Manager (untuk memaksa mematikan program error), ALT+F-E-V-I-T-W-H untuk memunculkan Tabel menu. G. SPACE : untuk memberi jarak antara tulisan sehingga tidak bertumpuk
15
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
H. F1-F12 : Tombol khusus, biasanya digunakandalam proses instalasi dan booting sebelum masuk ke Windows. Contoh : -Sebelum masuk windows : 1. F2 dan F4 : untuk masuk ke dalam BIOS pada komputer jadul (akan lebih faham ketika kita membahas masalah bios) 2. F1 : untuk memunculkan tabel HELP/bantuan. -Didalam program Ms. Word : 1. F5 : Go to, pindah kehalaman lain dengan cepat (sama dengan CTRL+G) 2. F7 : Spelling/ejaan dan grammar. I. BACKSPACE : Tombol keyboard bersimbol " " yang terletak di atas tombol Enter. Berfungsi untuk menghapus satu karakter atau tulisan dari belakang. J. ENTER : Tombol keyboard bersimbol " Baru atau memulai paragraph.
" . fungsinya untuk pindah kehalaman
K. PRINT SCREEN : untuk mencopy tampilan layer yang sedang aktif dilayar, biasanya menggunakan kombinasi CTRL+Printscreen (mencopy semua layar yang muncul) atau ALT+Print Screen (mencopy layer terakhir saja). Contohnya adalah table dialog yang ada digunakan dalam tutorial ini adalah hasil print screen. L. INSERT : mengaktifkan atau menonaktifkan pengeseran. Ketika ia aktif maka huruf-huruf didepan tulisan kita agan bergeser, ketika dinonaktifkan huruf-huruf itu akan ditimpa, jadi bisa digunakan untuk menghapus juga. HOME-END : Memindahkan kursor/insertent point ke awal dan akhir tulisan. PAGE UP-PAGE DOWN : pindah dari satu halaman kehalaman yang lain. M. DELETE : Menghapus huruf atau tulisan dari depan. N. NUMLOCK : untuk mengaktifkan tombol-tombol angka pada bagian kanan keyboard. Disini juga terdapat tombol HOME-END, PGUP-PGDN, KURSOR, INSERT, DELETE, DAN SPACE. Caranya: tekan tombol ’Num Lock’, maka akan ada lampu Led yang disebelah atasnya. O. TANDA PANAH : untuk memindahkan posisi insertent point/kursor kekiri, kekanan, keatas, dan kebawah. Tombol ini berguna saat mengedit tulisan.
16
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
2. Formating dan Editing Formating dan Editing adalah cara untuk merubah dan memodifikasi bentuk dan tampilan tulisan. Dengan formating dan editing kita bisa membuat tulisan sesuai dengan yang kita inginkan, tebal, miring, memakai garis bawah, rata kiri, rata kanan, rata tengah, paragraph dobel dan membuat list atau daftar secara otomatis dengan bullets and numbering. Formating dan editing pada dasarnya sama saja, disini dibedakan untuk mempermudah pemahaman saja.
a. Fonts (huruf) Cara memformat fonts : ketik sebuah kalimat kemudian block. Klik : Format – Font-muncul kotak dialog berikut :
Keterangan : • Font
: untuk menentukan jenis huruf yang digunakan.
• Font Style
: menentukan tipe huruf, yaitu Regular (biasa), Italic (miring), Bold (tebal), dan Bold Italic (tebal dan miring). • Size : menentukan ukuran huruf. • Font Color : menentukan warna huruf. • Effects : untuk membuat efek-efek yang akan diterapkan pada teks. • Preview : menampilkan contoh hasil pengaturan format teks. Untuk yang lainya, silahkan pelajari sendiri.
17
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________ Contoh Hasil Formating : Text Font :
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Times new Roman)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Impact)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Monotype Corsifa)
BUKU PANDUAN MS. OFFICE WORD 2003 (ALGERIAN)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Roaringfire96)
Buku panduan ms. Office word 2003 (- the battle -)
Catatan : Font yang bentuknya aneh dan unik tidak ada di Ms. Word 2003. silahkan download di internet. Gunakan keyword ‘Hand writing Fonts’.
Font Style :
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (regular-biasa)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Bold-tebal)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Italic-miring)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (underline-garis bawah)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Bold-italic-underline)
Text Effect :
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Striketrough)
Buku Panduan MS. Office Word 2003 (Doublestrike)
Buku
Panduan
MS.
Office
Word
2003
, 4 2, 5 0C
(Superscript)
Buku
Panduan
MS.
Office
Word
2003
, H2O, CO2
(Subscript) (outline)
B Bu ukku u PPaan nd du uaan nM MS S.. O Offffiiccee W Woorrd d2 20 00 03 3 (Emboss, tek naik keatas dan mempunyai bayangan kebawah)
B Bu ukku u PPaan nd du uaan nM MS S.. O Offffiiccee W Woorrd d2 20 00 03 3 (Engrave, tek turun kebawah dan mempunyai bayangan keatas)
18
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
b. Alignment (perataan Tulisan ) Aligenmen digunakan untuk mengatur perataan tulisan/halaman.tulisan/halaman yang menggunakan alignment akan terlihat rapi dan indah. Caranya : Klik dan blok semua tulisan yang ingin diratakan (CTRL+A) kemudian pilih saah satu tombol berikut:
Rata Kiri
Rata tengah
Rata kanan
Rata kiri kanan
Contoh hasil Alignment : 1. Align left (Rata kiri) Tujuan Utama pembuatan Buku Panduan MS. Office Word 2003 ini adalah mengenalkan aplikasi MS. Office Word 2003 bagi mereka yang belum mengenal dan membantu mereka yang belum begitu familiar. Sehingga, setelah mempelajari Buku Panduan ini diharapkan mereka mahir untuk menggunakan atau bahkan mengajarkan kepada orang lain.
2. Align right (Rata kanan) Buku Panduan ini dibuat sederhana. Menggunakan screenshot (tampilan gambar), sehingga akan memudahkan menghapal kode-kode maupun perintah-perintah yang ada. Menghindari penggunaan musthalahat (istilah) teknologi yang membuat pusing dan susah difahami. Kecuali beberapa istilah yang sulit dihindari dan justru harus digunakan untuk menunjang pembelajaran dalam rangka mempercepat pemahaman. 3. Center (Rata tengah) Buku Panduan ini dibagi Empat Bab. Setiap Bab berdiri sendiri. Sehingga, pengguna MS. Word yang sudah memiliki dasar bisa mengambil Bab yang diperlukan saja, kecuali bagi mereka yang belum mengenal sama sekali. setelah mempelajari Buku Panduan ini diharapkan mereka mahir untuk menggunakan atau bahkan mengajarkan kepada orang lain. 4. Justify (rata kiri kanan) Buku Panduan ini dirancang untuk mereka yang belum bisa sama sekali, sampai bisa menguasai. Setelah menguasai, diharapkan mereka mampu untuk mengajarkan kepada orang yang belum menguasainya. Jadi, Buku Panduan ini juga dirancang sebagai buku pegangan dasar bagi tutor atau pengajar di kelas atau di tempat kursus. Buku Panduan ini dirancang untuk anak-anak sekolah mulai tingkat menengah sampai mahasiswa.
19
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
c. Editing Editing yang saya maksud dalam Buku Panduan ini adalah cara memperbaiki kesalahan tulisan, menggandakan, menghapus, atau meng-cut. Caranya: silahkan ketik satu kalimat kemudian blok dan klik salah satu icon yang terdapat pada gambar dibawah. Jika ingin cepat, gunakan kombinasi tombol CTRL. Baca keterangan dibawah gambar!
Cut
Copy
Paste
Undo
Redo
Keterangan : 1. Cut
: untuk menghapus dan memindahkan ketempat lain Cara cepat : CTRL+X (cut) - CTR+V (paste)
2. Copy-Paste : untuk mencopy (memperbanyak tulisan) Cara cepat : CTRL+C (copy) – CTR+V (paste) 3. Undo-Redo : Membatalkan dan melakukan perintah kembali Cara cepat CTRL+Z CTR+Y
d. English-Arabic Format untuk antum/anda yang beada di pesantren, pasti memerlukan tulisan arab. Untuk menambah setingan Bahasa Arab akan dibahas di Bab terakhir. Sekarang, jika computer telah support Bahasa Arab, ada cara cepat untuk pindah setingan saat harus menulis dengan dua bahasa. Lihat gambar dibawah, klik salah satunya!
Left to right
Right to left
Keterangan : 1. Left to right : tulisan otomatis menjadi latin / English :
2.
Darul Aitam Muniroh
Right to lept : tulisan otomatis menjadi Arab : دار األيتام منيرة Cara cepat : tekan tombol ALT+SHIFT, tanda bahasa (Language bar) EN-AR pada Taskbar akan berubah. Untuk kebali, ulangi sekali lagi.
20
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
e. Bullet and numbering (Penomoran otomatis) Bullet dan numbering adalah cara untuk membuat list/daftar urutan secara otomatis, sehingga tidak perlu untuk memformatnya satu persatu. Untuk caranya : Klik : Format – Bullet and Numbering – muncul kotak dialog berikut :
Bullet (memakai tanda ) Number (memakai angka dan huruf)
Outline (untuk Setting Daftar Isi)
Bentuk-bentuk Bullets dan numbering
Atau cara langsung dengan mengklik tombol dibawah ini :
Bullets
Numbering
Contoh : -Bulets : • Buku Panduan Ms. Office Word 2003 • Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003 -Numbering : 1. Buku Panduan Ms. Office Word 2003 2. Buku Panduan Ms. Office Word 2003 a. Buku Panduan Ms. Office Word 2003 b. Buku Panduan Ms. Office Word 2003 1) Buku Panduan Ms. Office Word 2003 2) Buku Panduan Ms. Office Word 2003
21
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
f. Paragraph Paragraph memiliki fungsi untuk mengatur jarak antara baris tulisan dengan tulisan dibawahnya. Caranya ketik beberapa baris kalimat atau satu halaman kemudian block : Klik Format – Paragraph – muncul kotak dialog berikut :
Perataan Paragraph
Indent/status gantung
Spasi sebelum kalimat
Ukuran atau jenis paraghrap (paling penting) Tampilan perubahan
Atau cara cepatnya Klik tombol berikut :
Paragraph Contoh paragraph : Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003
1 spasi
1.5 spasi
Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003
2 spasi
Buku Panduan Ms. Office Word 2003 Buku Panduan Ms. Office Word 2003
22
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
g. Halaman koran. Halaman Koran digunakan untuk membagi halaman menjadi beberapa kolom seperti halaman Koran atau majalah. Caranya : Klik Format – Columns – muncul kotak dialog berikut :
Jumlah kolom Format dari kiri Jumlah kolom (nentukan sendiri)
Jarak antar kolom
Luas kolom Preview/tampilan Target Semua atau sebagian Cara cepat : Klik tombol dibawah ini kemudian tentukan berapa kolom yang akan digunakan, atur jarak antara tulisan pada horizontal ruler, atur alignnya.
Halaman koran Contoh : Halaman koran tiga kolom dengan align justify. Buku Panduan ini dibagi Empat Bab. Setiap Bab berdiri sendiri. Sehingga, pengguna MS. Word yang sudah memiliki
dasar bisa mengambil Bab yang diperlukan saja, kecuali bagi mereka yang belum mengenal sama sekali. setelah mempelajari Buku
Panduan ini diharapkan mereka mahir untuk menggunakan atau bahkan mengajarkan kepada orang lain.
Contoh : Halaman koran empat kolom dengan align left. Buku Panduan ini dirancang untuk mereka yang belum bisa sama sekali, sampai bisa menguasai.
Setelah menguasai, diharapkan mereka mampu untuk mengajarkan kepada orang yang belum menguasainya.
Jadi, Buku Panduan ini juga dirancang sebagai buku pegangan dasar bagi tutor atau pengajar di kelas atau di tempat kursus.
Buku Panduan ini dirancang untuk anak-anak sekolah mulai tingkat menengah sampai mahasiswa.
23
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
3. Shortkeys Shortkeys adalah kombinasi tombol yang ditekan bersamaan sebagai cara cepat untuk mengeksekusi perintah. Atau sederhananya, bila kita harus terus menggunakan mouse dan mengklik Menu-format-Insert atau perintah lainnya lalu mencari perintah yang kita inginkan akan memakan waktu lama. Dengan shortkeys kita cukup menghapal kombinasi ctrl/Alt dan huruf-huruf tertentu. Mungkin ada penamaan lain untuk shortkeys ini.
Shortkeys Yang Sering Digunakan dalam MS. Word
Ctrl + C Ctrl + V Ctrl + X Ctrl + B Ctrl + I Ctrl + U Ctrl + O Ctrl + S Ctrl + P Ctrl + Z Ctrl + Y Ctrl + A Ctrl + F1 Ctrl + G
Copy / mengkopi Paste / memperbanyak kopian Cut / menghapus untuk dipindah pake paste Bold / menebalkan tulisan Italic / membuat tulisan miring Underline / memberi garis bawah Open / membuka dokumen baru Save / menyimpan dokumen Print / mencetak dokumen keatas kertas Undo / menggagalkan formatting atau editing Redo / mengaktifkan kembali formatting atau editing Select All / memblok seluruh tulisan Task Pane / mengaktifkan side bar search dan quick launch Go to /Pindah ke halaman lain
24
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
BAB III : DAFTAR ISI DAN DEKORASI
Metode : Teori dan Praktek Materi : 1. Membuat Daftar Isi dengan TAB 2. Drop Caps 3. Border and Shading a. Border b. Shading 4. Table 5. Pictures a. Clip Art b. Picture c. Auto Shapes d. Word Art e. Chart
25
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
1. Membuat Daftar Isi Dengan Tabs Biasanya kita dipusingkan dengan perataan daftar isi yang tidak sama rata. Dengan fasilitas TABS hal itu bias ditanggulangi, seting daftar isi lebih cepat dan otomatis. Caranya : Format – Tabs – muncul tabel dialog berikut :
Jarak Tab Stop dari margin kiri
Perataan tab stop
Jenis garis antara tulisan dan tab stop Mengaktifkan tab Menonaktifkan perubahan tab
menonaktifkan seluruh perataan tab pada Horizontal Ruler
Lihat cara cepat berikut :
Left Tab
Right Tab Center Tab
Bar Tab
Decimal Tab
Untuk merubah jenis dan jarak tab Atau klik dua kali pada tab yang telah dibuat
26
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Contoh : Right Tab Daftar isi Klasifikasi ................................................................................... halaman Hardisk.........................................................................................................1 RAM ..........................................................................................................62 Processor ..................................................................................................163 Monitor ..................................................................................................1162
Contoh : Center tab Daftar kata Jenis ------------------------------------------------------------------ halaman Linux----------------------------------------------------------------------- 2 Windows ----------------------------------------------------------------- 28 Mac OS X ----------------------------------------------------------------232 OpenBSD ---------------------------------------------------------------4083 DOS-------------------------------------------------------------------- 598776
Contoh : Lept tab Daftar Hewan Jenis ________________________________________________________ Daerah Intel _________________________________________________________ Amerika AMD ________________________________________________________ Jerman VIA _________________________________________________________ Taiwan Sony ________________________________________________________ Jepang
Contoh : Decimal tab Daftar Nilai Nama ............................................................................................ nilai Andi.................................................................................................... 2.16 Yuni...................................................................................................05.00 Puspita...............................................................................................26.800 Ahmad ............................................................................................003.20
27
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
2. Drop Cap rop Cap adalah cara untuk merubah hurup pertama pada alinea. Perubahan yang terjadi adalah huruf itu berubah menjadi lebih besar dari yang lainnya. Perubahan ini untuk mempercantik tampilan tulisan yang kita buat sehingga tampak memiliki nilai seni. Dengan drop caps dokumen yang kita buat lebih bervariasi karena ada dekorasi tambahan. caranya: block satu huruf pertama pada alinea baru! Format – Drop Caps – muncul tabel dialog berikut :
D
Posisi Drop Cap
Bentuk huruf Jarak tinggi Drop Jarak antara Drop dengan teks setelahnya
Contoh :
D
rop Cap adalah cara untuk merubah hurup pertama pada alinea. Perubahan yang terjadi adalah huruf itu berubah menjadi lebih besar dari yang lainnya. Perubahan ini untuk mempercantik tampilan tulisan yang kita buat sehinngga tampak memiliki nilai seni. Sangat gampang, bukan! Posisi : Dropped, Line : 3, distance : none
D
rop Cap adalah cara untuk merubah hurup pertama pada alinea. Perubahan yang terjadi adalah huruf itu berubah menjadi lebih besar dari yang lainnya. Perubahan ini untuk mempercantik tampilan tulisan yang kita buat sehinngga tampak memiliki nilai seni. Sangat gampang, bukan! Posisi : Dropped, Line : 3, distance : 0,2
rop Cap adalah cara untuk merubah hurup pertama pada alinea. Perubahan yang terjadi adalah huruf itu berubah menjadi lebih besar dari yang lainnya. Perubahan ini untuk mempercantik tampilan tulisan yang kita buat sehinngga tampak memiliki nilai seni. Sangat gampang, bukan! Posisi : Dropped, Line : 2, distance : 0,1
D
28
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
3. BORDER AND SHADING Border and Shading adalah bagian dari jenis dekorasi yang digunakan untuk memberi bingkai pada tulisan (seperti pada piagam dan sertifikat). Dengan menambahkan Border and Shading dokumen terasa lebih hidup dan artistik. Salah satu contoh, halaman ini menggunakan border yang manis. Caranya : Format – Border and Shading – muncul tabel dialog berikut :
a. Border : Border
Bentuk luar
Tampilan
Border line Posisi halaman yang diborder Lebar border
Garis lurus
Bentuk border
Setting border (pada halaman atau teks)
Contoh : Border : Text Buku Panduan MS. Office Word 2003 Border : Paragraph Buku Panduan MS. Office Word 2003, mengantarkan antum memahami cara menulis, formatting dan editing teks. Belajar dan terus belajar. Border : Horizontal Line
29
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
b. Shading :
Shading
Warna Shading
Style/gaya latar warna
Area yang di-shading
Tampilan
Contoh : Shading adalah cara untuk memberi latar belakang warna baik teks maupun paragraph Perubahan yang terjadi adalah teks atau paragrapah memiliki latar warna sesuai yang kita pilih. Perubahan ini untuk mempercantik tampilan tulisan yang kita buat sehinngga tampak memiliki nilai seni. Jenis : Paragraph
Shading adalah cara untuk memberi latar belakang warna baik teks maupun paragraph Perubahan yang terjadi adalah teks atau paragrapah memiliki latar warna sesuai yang kita pilih. Perubahan ini untuk mempercantik tampilan tulisan yang kita buat sehinngga tampak memiliki nilai seni. Jenis : Text
NAMA
KELAS
NILAI
KET
Jenis : Cell, style : 5%
30
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
4. Table Table sangat penting keberadaanya dalam proses pembuatan data. Penggunaan table hamper menyerupai penggunaan teks. Apalagi jika antum/anda memiliki profesi sebagai sekretaris atau bendahara yang harus melakukan laporan rutin menggunakan table. Caranya : Table – Insert – muncul table dialog berikut :
Jumlah kolom kesamping Jumlah kolom kebawah
Bentuk kolom (variasi)
Atau cara cepat :
Insert Tabel Atau Tampilkan Toolbar : Table and borders berikut
Contoh table sederhana dan variasi :
NAMA Asep Roni Hermansyah
intensif Persiapan
TEORI 80 100 90
NILAI
PRAKTEK 70 90 90
KET Maksimal
KELAS Regular
Medium
NAMA Dudin Ahmad yudi candra
Minimal
NO 1 2 3 4
s
a ijin
TOTAL 150 190 180 31
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
5. PICTURES Pictures adalah dekorasi paling penting untuk sebuah dokumen. Dengan menambahkan pictures, isi dokumen terasa lebih mudah difahami. Ada semacam visualisasi hidup dan bukan sekedar barisan huruf-huruf.
a. Clip Art Sebuah tulisan kurang menarik tanpa ada gambar yang menyertai, maka menyisipkan gambar (picture) atau CliptArt akan menambah keindahan tulisan. CliptArt adalah gambar kartun atau animasi yang menyerupai manusia, hewan, tumbuhan, bangunan maupun pemandangan. Caranya : Insert – Picture – Clip art – Muncul tabel dialog berikut :
Klik disini - muncul Tabel Dialog
Pilihan Clip Art
Pilihan Bentuk
Untuk proses editing picture atau penyisipan kedalam teks (posisinya didepan atau dibelakang teks) diperlukan toolbar picture berikut : Perubahan warna otomatis
Menyisipkan Picture Kontras
Crop Kompresi Transparan (memotong gambar) (Membuang latar)
Brightness
Garisbingkai
Rotate (memutar posisi)
Formating Reset
Posisi penyisipan
32
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
b. Pictures Caranya : Insert – Picture – From File – Muncul tabel dialog berikut :
Ditektori/tempat Folder
Priview (icon, list, detail, thumbnail)
Nama pictures Catatan : untuk mengedit pictures setelah dimasukan ke dokumen, klik dua kali. Akan muncul jendela pictures seperti yang dijelaskan pada halaman sebelumnya.
c. Auto Shapes Insert – Picture – Auto Shape – Muncul tabel dialog berikut : Pilih salah satu auto shape yang kita sukai, trus perbesar sesuai selera. Kalo mau diisi tulisan : klik kanan – add text, lihat contoh dibawah Untuk memutar Atau Cara Langsung, munculkan Toolbar Drawing :
Untuk memperbesar Tekan tombol kiri mouse, tahan lalu tarik Pilih bentuk Auto shape yang kita inginkan
Garis dan panah
kotak dan lingkaran
Kotak plus tulisan 33
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Contoh Auto Shape dan Pictures :
Pasang bata rumah (pattern)
(Texture) Ma'had An-Nu'aimy (picture)
Sekolah Tinggi AN-NU'AIMY Jakarta
(Add Text) Belum beli kaleee…!!!!
(Add Text) (picture) Uuuh ...CD-R ane Mane ye..?!
Cara memasukan gambar dan efek kedalam auto shape seperti contoh diatas : Klik kanan gambar – Format auto shape – muncul tabel dialog berikut : Lihat contoh diatas
Klik disini Polos Pake warna Pake efek
memasukan efek akan muncul tabel dialog ini Untuk memasukan tulisan kedalan Auto Shape : Klik kanan Auto shape – add text – ketik tulisan yang kita inginkan. 34
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
d. Word Art wordArt digunakan untuk membuat judul atau tulisan-tulisan pada pamplet dan selebaran. Bentuknya yang unik akan menambah daya tari dokumen. Caranya : Insert – Picture – Word Art – Muncul tabel dialog berikut :
Atau Cara Cepat dengan mengklik toolbar berikut :
Warna isi WordArt Galery
Garis luar
Warna garis
Shadow dan Efek3D
Contoh :
Ketika kita membuat Word Art, akan muncul toolbar berikut : Insert/pilihan
Wrapping Formating
Edit Text
Bentuk Galery
Vertikal/Horizontal
Alignment Huruf besar/kecil
35
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
e. Chart Chart dalam aplikasi MS. Word ada dua macam, pertama Cart untuk mengetahui Grafik pertumbuhan, kadar, atau nilai sesuatu. Yang kedua Organization Chart untuk membuat struktur organisasi atau kepengurusan dan sebagainya. 1). Contoh Chart : Caranya : Insert – picture – Chart– muncul tabel dialog berikut :
Kita isikan dengan mengganti nama dan nilai yang ada (sudah otomatis). Contoh : 100 80 60
Jamaah
40
tahajud
20
infak
0 minggu1
minggu2
minggu3
minggu4
Ini adalah tabel kualitas jamaah, tahajud dan infak Akh. Fulan Selama satu bulan. Catatan : Chart lebih banyak digunakan dalam Ms. Excel. 2). Contoh Organizing Chart Insert – picture –Organizing Chart – muncul tabel dialog berikut : Preview Wraping (posisi) Auto format/jenis chart Blok otomatis Menambah chart Perubahan 36
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Contoh sederhana :
KABAR GEMBIRA
T
elah terbit Buku Panduan Microsoft Office Word 2003. buku ini disusun untuk merealisasikan salah satu tujuan pendidikan di Pondok Pesantren, yaitu menciptakan santri yang mampu berinteraksi dengan perkembangan teknologi. Hal ini terutama dalam menggunakan komputer dan aplikasi perkantoran. Buku Panduan Microsoft Office Word 2003 ini disusun menggunakan metode yang sederhana dan mudah dicerna. Setiap langkah dirertai Screenshot (gambar) yang bisa langsung diikuti dan dipraktekan. Kesuksesan hanyalah untuk mereka yang rajin berusaha dan tak putus berdo'a. Buku Panduan Microsoft Office Word 2003 hanya membantu memberi kunci, maka bukalah gudang ilmu pengetahuan itu dengan kemaun keras untuk terus maju dan meningkat. Kewajiban kita adalah berusaha, Allah yang menentukan hasil yang akan dicapai kemudian.
BUKU PANDUAN MICROSOFT OFFICE WORD 2003 Buku Panduan MS. Office Word 2003 BAB I
BAB II
Pengenalan
Formatting Dan Editing
Penyususn Asep Roni Hermansyah
BAB III
BAB IV
Daftar Isi Dan Dekorasi
Paket Skripsi
Ayo terus berlatih
37
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
BAB IV PAKET SKRIPSI
Metode : Teori dan Praktek Turuq tadris : 1. Teori 2. praktek Materi : 1. Paket Skripsi a. Penomoran Halaman (Page Number) b. Daftar Isi (Outline) c. Foot note dan End note d. Header and Footer e. Merubah hurup kecil jadi kapital (change case) f. Menampilkan Mistar Halaman (ruler) g. Merubah format Inchi ke Centi meter h. Cara merubah angka Arab dan latin i. Menyatukan Beberapa auto shape agar tidak berubah lagi j. Instalasi B. Arab k. Instalasi Maktabah Syamilah 2. Printing (mencetak tulisan)
38
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
1. Paket Skripsi Berikut ini adalah perintah-perintah yang sering digunakan saat penulisan skripsi, proposal, buku (bila menggunakan Ms. Word), ataupun tulisan lain yang memiliki halaman banyak.
a. Penomoran Halaman (Page Numbers) Page Numbers Fungsinya memberi Penomoran pada halaman yang berjumlah banyak seperti skripsi atau buku.Caranya : Insert – Page Numbers – muncul tabel dialog berikut :
Posisi Nomor
Alignment
Tampilan nomor
Bentuk nomor
Termasuk judul atau tidak
Mulai nomor pada halaman Ke...
39
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
b. Daftar Isi (Outline) Lihat bahasan tentang penggunaan TABS dan Bullets and Numbering.
c. Foot note dan End note Foot note dan End note digunakan dalam pembuatan catatan kaki. Perbedaanya adalah footnote langsung ditulis dibawah tulisan atau halaman sedangkan endnote disimpan diakhir sebuah artikel (makalah). caranya : Insert – Reference – muncul tabel dialog berikut :
Posisi Footnote
Format footnote Bentuk footnote Mulai penulisan angka Pengulangan tiap tulisan, Halaman atau berlanjut atau teks tertentu
semua halaman
40
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
d. Header and Footer Header and Footer berfungsi untuk menampilkan judul, halaman, nama produk atau pencipta, slogan, kop surat, dll. Header dan foother akan secara otomatis ditampilkan pada setiap halaman. Caranya : View – Header and Footer – muncul tabel dialog berikut : Bagian atas (header)
Ketik tulisan yang diinginkan didalam kotak ! Bagian Bawah (footer)
Panel editing :
Contoh header yang digunakan dalam modul ini adalah : Header : Buku Panduan Ms. Office Word 2003____________________________________
41
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
e. Merubah hurup kecil jadi kapital (change case) (atau sebaliknya tanpa menghapus teks). Format – change case – muncul tabel dialog berikut :
Pilih perubahan yang kita inginkan
Atau cara cepat : block tulisan, tekan kombinasi tombol SHIFT+F3 berulangulang. Lihat perubahanya.
f. Menampilkan Mistar Halaman (ruler) Untuk pemula biasanya akan kebingungan jika toolbar atau ruler hilang dan tidak muncul di halaman word. Cara menampilkannya : View – Ruler - Mistar Muncul diatas dan samping kiri halaman.
g. Merubah format Inchi ke Centi meter Caranya : Tool – Option – muncul Tabel dialog berikut : Perubahan ini berguna saat kita mengukur margin (jarak perataan halaman) kiri-kanan-atas-bawah. Atau saat memasang TABS. Agak repot bagi mereka yang biasa menggunakan satuan CM harus menggunakan satuan INCHI.
42
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
h. Cara merubah angka Arab dan latin Caranya : Tool – Option – muncul Tabel dialog berikut : Jika antum sedang menulis kemudian mengetikan angka, ternyata angkanya adalah angka arab. Maka antum memerlukan cara ini untuk mengembalikanya menjadi latin
i. Menyatukan Beberapa auto shape agar tidak berubah lagi Caranya : Lihat gambar berikut : jika belum muncul : View-Toolbars-Drawing
Klik tombol ini (gunanya untuk memblok semua auto shape). Pegang kursor di ujung kosong, tekan tombol kiri, tahan dan tarik (akan muncul garis) agar semua autoshap masuk dan terseleksi. Jika sudah yakin semuanya masuk, lepaskan. Akan muncul tanda bulatan-bulatan kecil seperti gambar dibawah. Pasang kursor (mouse) diatas salah satu autoshape (hati-hati agar tandanya tidak hilang, jika hilang harus diulangi lagi). Setelah di blok – klik kanan – pilih Grouping – lihat gambar berikut :
Tiga auto shape ini ditandai, berarti siap untuk digroup
43
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
j. Instalasi Bahasa Arab pada XP SP2 Sebetulnya ketika instalasi Windows XP dilakukan bahasa Arab bisa langsung diaktifkan. Akan tetapi terbatas hanya menambah bahasa untuk tulisan saja, jika kita menginstal program yang berbahasa Arab seperti Maktabah Syamila, Jami’ fiqh dan yang lain tulisan Arabnya sebagian tdk terdeteksi. 1) cara pertama : Menggunakan CD Arabic XP Masukan CD XP Arabic. Akan muncul tabel berikut secara otomatis :
Beri check list Pada kolom Accept... Kalau ga muncul atau instalasinya dari usb, klik dua kali icon berikut :
Lanjutkan : Kasih Check list Arabic
Rubah ke Arabic Kasih Check list semua
44
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Fungsi pemberian ceklist ini adalah untuk mengsingkronkan bahasa Arab. Bila tidak dikasih check list maka tulisan perintah berbahasa Arab akan muncul seperti kotak-kotak bukan bahasa Arab, akan terlihat saat kita menginstal Maktabah syamilah Nanti kalau minta CD XP, masukan CD tersebut. Sistem akan mencopy language (bahasa) dari CD, kemudian sistem akan minta CD XP Arabic kembali, masukan dan tunggu proses sampai selesai. Sebaiknya sistem di restart. Kalau Languagebar belum muncul di Taskbar, cek kontrol panel : Caranya : Start – contor planel – Language and Regional setting -
Secara default (bawaan) disni English, maka kita rubah menjadi Arabic (Saudi Arabia)
Klik apply maka pada Taskbar akan muncul ikon
Cara lain untuk merubah bahasa adalah dengan tombol berikut :
45
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
2) cara kedua : Menggunakan CD/DVD Windows XP/Vista/Win7
Caranya : Masukan CD/DVD Windows. Start-Control Panels-
Catatan : Buka jendela language. Beri ceklist pada dua kotak kosong kemudian klik Apply. Sistem akan mencopy language dari CD/DVD. Jika sudah, buka jendela Regional Option, cari Arabic(SaudiArabia) kemudian klik Apply dan OK.
Untuk Windows Vista dan Win7, buka jendela Advanced, dan ruban opsi ”for NonUnicede system” menjadi Arabic(SaudiArabia). Maka, instalasi software/aplikasi yang berbahasa arab akan bisa dilakukan.
46
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
k. Instalasi Maktabah Syamilah Pertama: Klik 2x icon setup (jika file maktabah syamilahnya dikompress pake winzip atau winrar maka ekstrak terlebih dulu filenya. Biasanya jadi dua file untuk yang 2 GB dan jadi empat atau lima file untuk yang 13 GB).
Kedua: klik tombol OK ()موافق
Jika tampilannya seperti ini berarti ada kesalahan instalasi bahasa Arab seperti yang dibahas diatas. Ulangi instalasi bahasa arab seperti cara diatas (bab instalasi bahasa Arab) Sekarang muncul seperti ini, berarti maktabah syamella siap diinstal, Klik موافق
47
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Maktabah Syamela sekarang sudah terinstal dan siap digunakan
48
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Coba diaktifkan. Klik search atau ! بحث
Ini hasil pencarian lafadz القرآنdalam tafsir Ibnu Katsir.
49
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Sekarang coba buka nyari ayat al-Qur`an
بحث فى القرآن
Ini hasil pencarian lafadz القرآن, ada surat, ayat dan tafsir.
50
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
2. Printing (mencetak Tulisan) Printing adalah proses print out tulisan keatas kertas. Untuk mencetak (nge-print) dengan beberapa cara berikut : Pertama
Kedua
: File word yang akan kita cetak di klik kanan – print. Fungsinya untuk mencetak semua halaman tanpa ada pengaturan lain yang manual. : klik File – Print – atau tekan kombinasi tombol Ctrl + P muncul table dialog berikut : Fungsinys : kita bisa menentukan halaman, format dan pengaturan lainnya secara manual.
Keterangan : All : mencetak semua halaman Current page : halaman atau tulisan tertentu, biasanya yang di-blok. Pages : halaman tertentu. Bila semua halaman maka 1-100 (akhir halaman). Kalau beda halaman maka dipisahkan dengan koma 2,5,7. Number of copies : jumlah halaman yang akan dicetak. Print : All page in range : semua dicetak Odd pages : hamanan genap saja Even pages : halaman ganjil saja (bisanya digunakan untuk mencetak bolak-balik. Page per sheet : untuk mencetak dua halaman atau lebih dalam satu lembar. (biasanya digunakan untuk mencetak halaman dengan ukuran A5 –setengah A4- , seperti buku bacaan) Untuk format yang lain bisa dipelajari sesuai kebutuhan 51
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
Penutup
Kesempurnaan hanya milik Allah Swt.. Buku Panduan Ms. Office Word 2003 ini hanya merangkum sebagian kecil tips. Untuk tingkat lanjut silahkan membuka buku lain yang membahas hal tersebut. Atau silahkan berkreasi sendiri kemudian rangkum menjadi sebuah buku panduan. Kritik dan saran sangat kami harapkan untuk memperbaiki Buku Panduan Ms. Office Word 2003 ini. Hanya kepada-Nya kami memohon agar modul sederhana ini menjadi catatan amal kebaikan di hari nanti.
Wassalam Asep Roni Hermansyah Garut, 15 April 2011 M, 17:45, p.m.
Referensi dan Inspirasi : 1) Pengenalan Windows oleh : Tamrizal A.M.dan Henry D P. (Slide Power Point), Excindo 2) Tutorial pengetikan Skripsi denganMs. Word 2003 (Fak. Ekonomi Univ. Sultan Ageng Tirtayasa- Ilmu Komputer.com – Petunjuk Penulisan Skripsi Univ. Gunadarma) 3) http://id.wikipedia.org 4) http://www.total.or.id 5) www.ilmukomputer.org 6) Kreatifitas NCC Team 2008-2009
52
Buku Panduan Ms. Office Word 2003_________________________________________
BIOGRAFI PENYUSUN Asep Roni Hermansyah, S.Pd.I Lahir di Desa Surabaya, Limbangan, Garut, Jawa Barat. Sejak Desember 1993 tinggal dan belajar di asrama Pesantren Yatim Piatu Darul Aitam Garut. Tahun 1995 mondok di Pesantren Darussalam Kersamanah Garut (masih satu yayasan dengan Darul Aitam) dan lulus tahun 2001 (setara SLTA/MA). Tahun 2001 Mengajar (pengabdian) di Pesantren Darussalam dan dilanjutkan di Darul Aitam sampai 2005. Tahun 2006-2008 dikirim sebagai kader untuk melanjutkan belajar (S1) di Sekolah Tinggi Pendidikan Guru An-Nu’aimy, Jakarta. Tahun 2009 kembali ke Darul Aitam dan mengajar disana. Perkenalan dengan dunia komputer bermula dari kursus WS (WordStar) dan DOS (Disk Operating System) saat kelas IV TMI Darussalam. Dibimbing oleh Ust. Cecep Sumarna, S.Pd.I. Beliau inilah yang memberi dorongan kuat untuk mempelajari komputer. Bahkan, beliau pernah berkata, “Kalo mau belajar, datang aja kesini, ke kantor saya.”. beliau yang telah berjasa menanamkan dasar ilmu komputer dalam diri penulis. Pada waktu pengabdian, beliau bahkan memberi kebebasan untuk menggunakan komputer di kantornya. Saat itu sudah ada Windows 95 kemudian Windows 98 dan Win Me. Pasca Pengabdian, penulis mulai akrab dengan Ust. Nanang Qosim, S.Pd.I. dari beliau inilah penulis mendapat banyak tambahan ilmu melalui CD aplikasi yang cukup banyak beliau miliki (walaupun harus outodidak sendiri). Saat itu sudah ada Win XP Home dan Pro. Melalui CD aplikasi dari beliau pula, penulis belajar Editing Video menggunakan Ulead Video Studio 9 dan Pinnacle. Beberapa waktu kemudian, ke Pesantren datang seorang wali santri, Bpk. Iskandar J. Beliau memiliki skill komputer yang hebat. Saat itu penulis diajak untuk ikut sebagai peserta amatir belajar merakit, instalasi dan recovery data. Selama tiga hari tiga malam nyaris tanpa tidur, penulis mengikuti pelatihan marathon. Kemauan keras untuk bisa kemudian mengantarkan penulis untuk mengoleksi buku dan majalah bekas untuk dibaca dan dibuat kliping. Saat ada kelebihan dana, penulis membeli tabloid PC-Mild dan buku-buku tutorial terbitan Maxicom. Saat PKL pasca kuliah, penulis memiliki akses luas ke Internet. Maka, kesempatan itu digunakan untuk mempelajari komputer dan internet lebih dalam. Penulis sempat mempelajari cara membuat Website (situs) menggunakan Wordpress dan sukses walau masih menggunakan domain dan hosting gratisan. Tahun ini, 2011. penulis sedang mempelajari Linux dan dunia Open Source. Menimbang kemungkinan migrasi ke dunia yang baru.
“Jika orang lain bisa, kenapa saya tidak?!” “Anda adalah apa yang anda fikirkan” “Bermimpilah, kemudian realisasikan!”
53