BUKU PROGRAM
MINI-CONFERENCE 2015 S E M I N A R T U G A S A K H I R B E R S AM A , D E P A R T E M E N I L M U K O M P U T E R
Auditorium Ruang Kuliah Bersama (CCR) Ruang CCR 2.02 - 2.09 Senin, 22 Juni 2015 Isi: Agenda Mini-Conference 2015 Kumpulan Abstrak Pembagian Ruangan Paralel Profil Pembicara Tamu
Departemen Ilmu Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, IPB cs.ipb.ac.id
Sambutan Ketua Departemen Ilmu Komputer, FMIPA, IPB Dr Ir Agus Buono, MSi, MKom Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena atas karunia-Nya Kegiatan Mini Conference 2015 ini dapat dilaksanakan. Kegiatan dengan tema “Technologies that help people improve and enjoy their lives” dilaksanakan pada tanggal 22 Juni 2015 di Auditorium Common Class Room (CCR), Kampus IPB Dramaga - Bogor, dengan penyelenggara Departemen Ilmu Komputer, FMIPA IPB. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai media bertukar gagasan dan sosialisasi hasil penelitian para mahasiswa Departemen Ilmu Komputer, FMIPA, IPB. Diharapkan dari kegiatan ini akan muncul peluang-peluang dalam bentuk sinergisitas penelitian yang melibatkan berbagai institusi untuk mengembangkan teknologi informasi ke dalam domaindomain pertanian serta meningkatkan minat mahasiswa dalam pengembangan aplikasi ilmu komputer di berbagai bidang. Buku abstrak ini merupakan kumpulan abstrak dari makalah yang dipresentasikan pada Mini Conference 2015. Bidang ilmu yang tercakup dalam buku abstrak ini yaitu Komputasi Terapan, Sistem Informasi, Komputasi Net-Centric, dan Kecerdasan Komputasional. Jumlah pemakalah yang menampilkan hasil penelitiannya pada acara ini sejumlah 31 makalah yang terbagi menjadi 7 kelas paralel. Akhir kata kepada semua pihak yang telah membantu dan peserta seminar, kami ucapkan terima kasih.
Agenda Mini Conference 2015 Registrasi dan Sesi Poster 07.30-08.00 Pembukaan dan Sambutan 08.00-08.10 Dr Agus Buono, Ketua Departemen Ilmu Komputer Dr Sri Nurdiati, Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Presentasi Lab Keilmuan 08.10-10.00 Moderator: Dr Imas Sukaesih Sitanggang Lab Software Engineering and Information Science Pembicara: Dr Irman Hermadi
Lab Computational Intelligence Pembicara: Dr Yeni Herdiyeni
Lab Net-Centric Computing Pembicara: Dr Heru Sukoco
Lab Applied Computation Pembicara: Dr Wisnu Ananta Kusuma
Diskusi dan Door Prize
Diskusi Panel 10.00-12.00 Moderator: Dr Sri Wahjuni To Be a Digipreneur Kuncoro Wastuwibowo, Telkom Indonesia
Performance Engineering Tutun Juhana, Institut Teknologi Bandung
Menjadi Wirausaha Software Developer Muhammad Dhani Anwari, Executive Director, BlankOn Project
Sesi Foto dan Istirahat 12.00-12.30 Sesi Poster dan Pameran Komunitas 12.30-13.30 Sesi Presentasi Paralel 13.30-17.30
Dilaksanakan di Ruang CCR 2.01 - 2.10
Buka Shaum Bersama 17.50-19.00 Dilaksanakan di Auditorium CCR
1
Profil Bagian Keilmuan Bagian Rekayasa Perangkat Lunak dan Ilmu Informasi Software Engineering and Information Sciences, SEInS cs.ipb.ac.id/~seis Mengkaji, mengembangkan dan menerapkan Ilmu Komputer dalam bidang Temu Kembali Informasi, Rekayasa Perangkat Lunak, serta Rekayasa Data dan Pengetahuan. Kepala Bagian: Dr Irman Hermadi
Bagian Komputasi Net-Centric Net-Centic Computing, NCC cs.ipb.ac.id/~ncc
Mengkaji, mengembangkan dan menerapkan Ilmu Komputer dan aplikasi dalam bidang Jaringan Komputer, Jaringan Telekomunikasi, Keamanan Informasi, Sistem Komunikasi Multimedia, serta Sistem Kontrol danEmbedded. Kepala Bagian: Dr Heru Sukoco
Bagian Kecerdasan Komputasional Computational Intelligence, CI cs.ipb.ac.id/~ci Mengkaji, mengembangkan dan menerapkan model-model komputasi dalam membangun sistem cerdas. Kepala Bagian: Dr Yeni Herdiyeni
Bagian Komputasi Terapan Applied Computation, AC cs.ipb.ac.id/~ac Mengkaji, mengembangkan dan menerapkan teknik-teknik komputasi untuk menyelesaikan permasalahan di berbagai bidang terapan, terutama di bidang data mining, temu kembali informasi, geoinformatika, dan bioinformatika. Kepala Bagian: Dr Wisnu Ananta Kusuma
2
Pembicara Tamu
Dr Tutun Juhana, MT Dosen dan Peneliti, Kelompok Keilmuan Teknik Telekomunikasi Sekolah Teknik Elektro dan Informatika, Institut Teknologi Bandung
Internet of Things (IoT) Dr Tutun Juhana adalah seorang dosen dan peneliti dari Institut Teknologi Bandung yang salah satu kepakarannya ialah Internet of Things (IoT). IoT adalah sebuah konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus-menerus, berikut kemampuan remote control, berbagi data, dan sebagainya, termasuk pada benda-benda di dunia fisik. Pada Mini-Conference 2015, Dr Tutun Juhana, MT akan memberikan pencerahan dan berbagi ilmu mengenai Internet of Things dengan Civitas Akademika Departemen Ilmu Komputer, FMIPA, IPB.
3
Pembicara Tamu
Mohammad D Anwari, SKom Executive Director, BlankOn Project (2004-sekarang) Partner – Software Engineer, Kodekreatif.co.id (2012-sekarang) Principal Software Engineering, Nokia (2005-2012)
Menjadi Wirausaha Pengembang Perangkat Lunak Muhammad Dhani Anwari adalah seorang alumni Departemen Ilmu Komputer, FMIPA, IPB yang memiliki banyak pengalaman di bidang pengembangan perangkat lunak. Setelah mendapatkan gelar sarjana, pria yang acap disapa Dhani ini telah menghasilkan banyak perangkat lunak berkualitas serta menerbitkan buku di dengan topik seputar pengembangan web dan sistem operasi sumber terbuka. Saat ini, Dhani merangkap sebagai partner – software engineer di kodekreatif.co.id sekaligus sebagai Executive Director pada BlankOn Project, distro Linux asli Indonesia. Pada MiniConference 2015, Dhani akan kembali ke almamaternya untuk berbagi pengalaman menjadi seorang wirausaha sekaligus pengembang perangkat lunak yang sukses.
4
Pembicara Tamu
Ir Kuncoro Wastuwibowo, MSc Chairman, IEEE Indonesia Section (2013-sekarang) Divisi Government & Education Ecosystem, PT Telkom Indonesia (2012-2013)
Menjadi Seorang Digipreneur Kuncoro Wastuwibowo bekerja bersama dengan PT Telkom Indonesia untuk mengembangkan iklim pertumbuhan digital entrepreneur (startup) di Indonesia melaui program Indigo Accelerator. Selain itu, pria bergelar magister dari Coventry University, Inggris ini saat ini mendapatkan kehormatan untuk menjadi Chairman pada IEEE Indonesia Section sejak tahun 2013. Kedekatannya dengan dunia akademik dan digipreneur membuatnya menjadi seorang yang kaya dengan pengalaman. Pada Mini-Conference 2015, Bapak Kuncoro akan berbagi tips dan cerita untuk menjadi seorang digipreneur yang sukses.
5
Kumpulan Abstrak
6
Daftar Abstrak 1
Halaman Deteksi Overlap Graph Menggunakan ACGT Words Tree pada Sekuens DNA 10 Wisnu Febry Pradana (G64090057), Wisnu Ananta Kusuma
2
Pemrograman Paralel pada Pengoreksian DNA Sequencing Error Menggunakan Metode Spectral Alignment dengan Sistem Memori Bersama
11
Akselerasi Algoritme Advanced Encryption Standard Menggunakan Dual Graphics Processing Unit
12
Fadhlan Rizal (G64110009), Wisnu Ananta Kusuma
3
Ikhsan Wisudhandi Wibawa (G64110062), Wisnu Ananta Kusuma
4
Klasifikasi Metagenome pada Kasus Imbalance Data dengan Metode Mahalanobis Distance Base Sampling 13 Majesty Eksa Permana (G64110064), Toto Haryanto
5
Implementasi Map-Reduce pada Clustering Metagenome dengan Metode K-Means 14 Farino (G64110067), Toto Haryanto, Wisnu Ananta Kusuma
6
Implementasi Hybrid Parallelization pada Algortime Global Pairwise Alignment 15 Erwansyah Adriantama (G64110069), Wisnu Ananta Kusuma
7
Akselerasi Global Pairwise Alignment dengan Skema Partisi Blocked Column-wise pada Sistem Memori Terdistribusi 16 Maulana Rizal Ibrahim (G64110101), Wisnu Ananta Kusuma
8
Klasifikasi Khasiat Formula Jamu Menggunakan Metode Support Vector Machine dan Algoritme K-Means Sebagai Penyeleksi Fitur 17 Meylinda N Puspita (G64110105), Wisnu Ananta Kusuma, Aziz Kustiyo
9
Clustering Dataset Titik Panas dengan Algoritme RDBC Menggunakan Web Framework Shiny pada Bahasa R 18 Aries Santoso (G64110071), Karlina Khiyarin Nisa
10 Sistem Temu Kembali Dokumen Hukum Nasional dengan Menggunakan Sphinx 19 Tri Ardini (G64110016), Ahmad Ridha
7
11 Prototipe Sistem Sinkronisasi untuk Temu Kembali Dokumen Hukum Menggunakan rsync 20 Rahmanda Wibowo (G64110029), Ahmad Ridha
12 Pengembangan Sistem Pendeteksi Plagiat Harfiah pada Dokumen Teks Berbahasa Indonesia Dengan Memanfaatkan Mesin Pencari 21 Muhammad Nasrurrohman (G64110086), Ahmad Ridha
13 RDF Retrieval untuk Dokumen Bahasa Indonesia dengan Pembobotan Per Konteks 22 Reza Kemal Zaen (G64110003), Julio Adisantoso
14 Analisis Performa Algoritme Wall Following pada Variasi Tingkat Ketidakpastian Pembacaan Sensor Robot (Studi Kasus : Kontes Robot Pemadam Api Indonesia-Divisi Robot Berkaki) 23 Dimas W H N (G64100131), Karlisa Priandana, Vektor Dewanto
15 Pengembangan Aplikasi Layanan Informasi di Unit General Electronic Engineering Bandara Soekarno Hatta
Firman Syah Kusnawan (G64090071), Firman Ardiansyah
24
16 Perancangan User Experience KRB Apps Menggunakan Five Planes User Experience Elements 25 Fikry Destian (G64110011), Firman Ardiansyah
17 Modul Extract, Transform, Load (ETL) untuk Data Warehouse Tanaman Hortikultura Menggunakan Kettle 26 Rudi Hartomo (G64110013), Rina Trisminingsih
18 Modul Extract, Transform, Load (ETL) Untuk Spatial Data
Warehouse Kebakaran Hutan Menggunakan Geokettle Winda Astriani (G64110036), Rina Trisminingsih
19 Pengembangan Sistem Informasi Rekam Medis Berorientasi Objek Berbasis ASP.NET MVC Framework Azis Novian (G64110047), Irman Hermadi
27
28
20 Pengembangan Interface Sistem Komunikasi yang Terintegrasi dengan Website Direktorat Kerjasama dan Program Internasional Institut Pertanian Bogor 29 M. Ega Sanjaya (G64110055), Meuthia Rachmaniah
21 Perancangan Mobile User Experience Permainan Edukasi Kedelai Menggunakan Metode Lean UX 30 Weni Handayani (G64110058), Firman Ardiansyah
8
22 Local E-Government: Sistem Pelayanan Publik Online di Kecamatan Bogor Utara 31 Dhimita Jati Praditya (G64110066), Yani Nurhadryani
23 Sistem Pemesanan Makanan Foodcourt Terintegrasi (Layanan Pesan Antar) : Studi Kasus Bara Foodcourt Abghi Ul Haq (G64110072), Meuthia Rachmaniah
32
24 SEMAKSEMAK.COM: Sistem Informasi Penjualan Benih/Bibit Eceran untuk Masyarakat Perkotaan Menggunakan Magento dan Bootstrap 33 Albert Sebastian (G64110075), Meuthia Rachmaniah
25 Estimasi Nitrogen Tanaman Padi berdasarkan Reflectance Daun Menggunakan Artificial Neural Network 34 Whina Ayu Lestari (G64110018), Yeni Herdiyeni, Wahyudi Hasbi
26 Anotasi Morfologi Spesimen Belalang di Museum Serangga dengan Realitas Tertambah 35 Auliansa Muhammad (G64110028), Auzi Asfarian
27 Ekstraksi Fitur Venasi Daun Tumbuhan Obat Berbasis Geometri
36
Dwi Agung Prastya (G64110046), Yeni Herdiyeni, Stéphane Douady
28 Ekstraksi Bentuk Geometri Daun Tumbuhan Obat Berbasis Kontur Citra 37 Dicky Iqbal Lubis (G64110079), Yeni Herdiyeni, Stéphane Douady
29 Ekstraksi Label Spesimen pada Koleksi Museum Serangga dengan Teknik Morfologi dan Penelusuran Kontur 38 Fikri Ardiansyah (G64110081), Auzi Asfarian, Yeni Herdiyeni
30 Segmentasi Venasi Citra Daun Tanaman Obat Menggunakan Matriks Hessian
39
Adzkia Salima (G64110099), Yeni Herdiyeni
31 Pembangunan Sistem Biodiversity Informatics Keanekaragaman Hayati Tumbuhan Obat Menggunakan Ontologi ChEBI dan NCBI Taxon 40 Muhammad Fuad Makarim (G64110113), Yeni Herdiyeni
9
Deteksi Overlap Graph Menggunakan ACGT Words Tree pada Sekuens DNA Wisnu Febry Pradana (G64090057), Wisnu Ananta Kusuma DNA sequence assembly memiliki peran yang sangat penting dalam analisis genom. Salah satu metode yang digunakan dalam DNA sequence assembly untuk penggabungan potongan-potongan fragmen adalah overlap layout consensus. Teknik overlap layout consensus yang digunakan adalah overlap graph. Pada graf ini, node merepresentasikan fragmen dan edge merepresentasikan overlap. Penelitian ini mengembangkan sebuah perangkat lunak untuk menyusun overlap graph menggunakan ACGT words tree. Evaluasi dilakukan dengan menghitung jumlah node, jumlah edge dan waktu eksekusi yang kemudian dibandingkan dengan penyusunan menggunakan suffix tree dalam beberapa nilai pada minimum overlap. Minimum overlap didefinisikan sebagai panjang minimum dari substring yang diperhitungkan dalam overlap di antara dua fragmen. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa penyusunan overlap graph menggunakan ACGT words tree memberikan nilai output lebih sedikit pada node, jumlah edge dan waktu eksekusi yang lebih cepat dibandingkan dengan penyusunan overlap graph menggunakan suffix tree. Kata Kunci: DNA sequence assembly, overlap graph, overlap Layout Consensus, pendeteksian overlap.
10
Pemrograman Paralel pada Pengoreksian DNA Sequencing Error Menggunakan Metode Spectral Alignment dengan Sistem Memori Bersama Fadhlan Rizal (G64110009), Wisnu Ananta Kusuma Proses sequencing menggunakan Next Generation Sequencer menghasilkan throughput yang besar, namun fragmen-fragmen yang dihasilkan masih mengandung sequencing error. Keberadaan sequencing error dapat meningkatkan kompleksitas graf saat dilakukan proses sequence assembly. Proses error correction dapat mengurangi masalah tersebut. Error correction pada program sekuensial membutuhkan waktu eksekusi yang tinggi. Oleh karena itu, dibutuhkan paralelisasi pada proses error correction tersebut. Metode error correction pada penelitian ini adalah metode spectral alignment. Penelitian ini mengimplementasikan proses pencarian dan pengoreksian DNA yang memiliki error secara paralel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa teknik yang diusulkan mampu meningkatkan speedup pada pencarian T-string mencapai 1.97 dengan dua thread, 2.81 dengan tiga thread dan 3.56 dengan 4 thread dan efisiensi masing mencapai 99%, 94% dan 89%, adapun pada pengoreksian weak T-string speedup mencapai 1.98 dengan dua thread, 2.84 dengan tiga thread dan 3.71 dengan 4 thread dan efisiensi masing mencapai 99%, 95% dan 93%. Kata Kunci: DNA sequencing error, error correction, parallel computation, spectral alignment.
11
Akselerasi Algoritme Advanced Encryption Standard Menggunakan Dual Graphics Processing Unit Ikhsan Wisudhandi Wibawa (G64110062), Wisnu Ananta Kusuma Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi, kebutuhan akan keamanan data dalam jumlah yang besar semakin meningkat. Dalam dunia kriptografi, salah satu algoritme yang dapat diandalkan adalah AES. Algoritme ini dapat mengenkripsi dan mendekripsi suatu data sehingga informasi di dalamnya tidak dapat diakses secara bebas oleh yang tidak berkepentingan ataupun mencegah kerusakan yang disebabkan oleh virus. AES memiliki kompleksitas O(n) pada proses enkripsi dan dekripsinya, namun semakin besar jumlah data yang diperlukan semakin lama waktu eksekusinya. Oleh karena itu diperlukan pemrograman paralel menggunakan GPU untuk memecahkan masalah ini. Penelitian ini menerapkan algoritme AES pada paralel menggunakan dual GPU dan membandingkan performanya dengan paralel single GPU. Hasil yang didapat menunjukan untuk data dengan ukuran dibawah 32MB dengan penggunaan dual GPU menyebabkan waktu eksekusi menjadi lebih lama. Sebaliknya, semakin besar ukuran datanya waktu eksekusi lebih cepat. Speedup maksimal diperoleh saat menggunakan data 512MB. Nilai speedup nya adalah 305 kali pada dual GPU dan 223 kali pada single GPU. Kata Kunci: AES, pemrograman parallel, GPU, speedup, enkripsi, dual.
12
Klasifikasi Metagenome pada Kasus Imbalance Data dengan Metode Mahalanobis Distance Base Sampling Majesty Eksa Permana (G64110064), Toto Haryanto Metagenom merupakan unsur genetis yang diambil secara langsung dari lingkungan tanpa melalui proses isolasi. Pengambilan unsur genetis secara langsung dari lingkungan mengakibatkan banyak orgnisme yang bukan menjadi subjek penelitian ikut terambil sehingga perlu dilakukan proses klasifikasi. Namun, proses klasifikasi terkendala kasus imbalance data pada data sampel. Tujuan dari penelitian ini adalah menerapkan metode Mahalanobis Distance based Sampling untuk mengatasi masalah imbalance data pada proses klasifikasi fragmen metagenom. Proses ekstraksi fitur dilakukan dengan metode kmers dan pembentukan classifier dilakukan dengan algoritme C4.5. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa akurasi rata-rata dari seluruh tingkat taksonomi sebelum dilakukan penyeimbangan data adalah 92.95% untuk kelas minoritas dan 99.16% untuk kelas mayoritas. Adapun akurasi rata-rata untuk data yang telah dilakukan penyeimbangan dari seluruh tingkat takson adalah 99.03% untuk kelas minoritas dan 92.08% untuk kelas mayoritas. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa proses penyeimbangan data latih dapat memindahkan peluang kesalahan pada kelas minoritas ke dalam kelas mayoritas. Kata Kunci: imbalance data, k-mers, mahalanobis distance based sampling, metagenom.
13
Implementasi Map-Reduce pada Clustering Metagenome dengan Metode K-Means Farino (G64110067), Toto Haryanto, Wisnu Ananta Kusuma Kendala dalam rekonstruksi DNA yang diambil dari lingkungan adalah bercampurnya fragmen DNA dari berbagai mikroorganisme serta besarnya data dari fragmen DNA yang didapat. Penelitian ini bertujuan melakukan pengelompokan untuk memisahkan fragmen DNA antar mikroorganisme dengan metode k-means. Proses ekstraksi fitur dan clustering akan menerapkan model map-reduce untuk menangani besarnya ukuran data dari fragmen DNA. Penelitian ini akan menggunakan metode k-mers frequency untuk ekstraksi fitur dan euclidean distance untuk ukuran kemiripan antar objek. Evaluasi hasil clustering diukur dengan indeks Davies-Bouldin dan purity. Hasil imlementasi map-reduce akan dievaluasi dengan ukuran speedup. Hasil evaluasi clustering dari dataset yang digunakan menunjukan pengelompokan dengan 3 cluster memiliki indeks Davies-Bouldin terbaik dengan nilai 2.441. Nilai purity dari hasil clustering tersebut ialah 0.693 pada tingkat genus. Speedup rata-rata yang diperoleh dari implementasi map-reduce mendekati nilai 3. Kata Kunci: metagenom.
euclidean
distance,
k-means,
k-mers,
map-reduce,
14
Implementasi Hybrid Parallelization pada Algortime Global Pairwise Alignment Erwansyah Adriantama (G64110069), Wisnu Ananta Kusuma Algoritme pairwise alignment (PA) merupakan salah satu metode yang umum digunakan dalam penjajaran sekuens. PA terbagi menjadi dua jenis yaitu global pairwise alignment (GPA) dan local pairwise alignment. Perkembangan teknologi yang semakin pesat menyebabkan semakin besar nya data sekuens yang harus diproses dan hal tersebut akan memakan waktu yang sangat lama apabila hanya dikerjakan dalam satu prosesor. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu metode pemrosesan paralel untuk mempersingkat waktu komputasi. Penelitian ini bertujuan untuk mempercepat algoritme GPA menggunakan skema partisi data blocked columnwise dengan menggunakan metode hybrid parallelization. Hybrid parallelization ini dilakukan dengan menggabungkan metode sistem memori terdistribusi dengan sistem memori bersama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa speedup yang diperoleh lebih baik, akan tetapi efisiensi yang didapat tidak lebih baik dari penelitian sebelumnya. Kata Kunci: hybrid parallelization, memori bersama, memori terdistribusi, pairwise alignment, pemrosesan paralel.
15
Akselerasi Global Pairwise Alignment dengan Skema Partisi Blocked Column-wise pada Sistem Memori Terdistribusi Maulana Rizal Ibrahim (G64110101), Wisnu Ananta Kusuma Algoritme global pairwise alignment (GPA) merupakan salah satu algoritme fundamental dalam disiplin ilmu bioinformatika untuk penjajaran sekuens. Namun demikian, panjang sekuens dari data biologis sangat besar sehingga melakukan penjajaran sekuens hanya pada satu prosesor akan memakan waktu yang sangat lama. Untuk itu diperlukan solusi metode pemrosesan paralel sehingga dapat mempersingkat waktu komputasi algoritma GPA. Paralelisasi algoritme GPA sudah dilakukan dengan berbagai skema partisi data. Skema partisi data sangat berpengaruh pada kinerja algoritme GPA paralel. Diketahui skema partisi data dengan efisiensi terbaik adalah skema partisi blocked column-wise pada sistem memori bersama. Penelitian ini mempercepat algoritme GPA menggunakan skema partisi data blocked column-wise pada sistem memori terdistribusi. Pararelisasi algoritme GPA dilakukan dengan model pemrograman message-passing menggunakan pustaka Message Passing Interface (MPI). Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa skema partisi tersebut memiliki efisiensi yang lebih baik pada sistem memori terdistribusi Kata Kunci: pairwise alignment, paralelisasi, partisi data, memori terdistribusi.
16
Klasifikasi Khasiat Formula Jamu Menggunakan Metode Support Vector Machine dan Algoritme KMeans Sebagai Penyeleksi Fitur Meylinda Nur Puspita (G64110105), Wisnu Ananta Kusuma, Aziz Kustiyo Jamu adalah tanaman obat tradisional dari Indonesia yang terkenal dengan istilah herba atau herbal yang terbuat dari bahan alami seperti akar-akaran, daun-daunan, kulit batang, buah dan bagian dari tubuh hewan. Tujuan penelitian ini adalah membuat sistem klasifikasi khasiat jamu berdasarkan komposisi tanaman menggunakan metode Support Vector Machine (SVM) dan menerapkan metode clustering kmeans sebagai seleksi fitur. Hasil dari penelitian ini dibandingkan dengan penelitian sebelumnya yang menggunakan metode SVM tanpa dilakukan seleksi fitur. Penelitian ini menggunakan variance untuk mengevaluasi hasil clustering. Sebanyak 3138 data jamu dan 465 jenis tanaman dikelompokkan ke dalam 100 cluster dengan variance sebesar 0,0096. Pengelompokan tersebut berhasil mereduksi dimensi data sebanyak 3047 data jamu dan 236 jenis tanaman. Hasil klasifikasi SVM dengan menggunakan seleksi fitur menghasilkan akurasi sebesar 71,5%. Kata Kunci: k-means, jamu, klasifikasi, machine learning, seleksi fitur, support vector machine.
17
Clustering Dataset Titik Panas dengan Algoritme RDBC Menggunakan Web Framework Shiny pada Bahasa R Aries Santoso (G64110071), Karlina Khiyarin Nisa Indonesia memiliki hutan tropis yang cukup luas, namun sering terbakar hingga menimbulkan dampak yang besar bagi Indonesia. Pemantauan titik panas dapat menjadi salah satu penanggulangan bencana kebakaran hutan tersebut. Tiap titik panas akan dicatat pada suatu dataset sehingga dapat diproses dan mendapatkan informasi. Penelitian ini bertujuan untuk membangun aplikasi web clustering pada data titik panas. Aplikasi ini menggunakan bahasa pemrograman R dengan mengimplementasikan algoritme Recursive Density Based Clustering (RDBC) serta menggunakan framework Shiny. Clustering dilakukan pada data titik panas Pulau Kalimantan dan Provinsi Sumatera Selatan tahun 2002-2003 untuk menemukan pola penyebaran titik panas. Hasil yang diperoleh dari proses clustering dievaluasi menggunakan Silhouette Coefficient (SC). Nilai SC yang diperoleh pada penelitian ini sebesar 0,2045354 untuk dataset Pulau Kalimantan dan sebesar 0.2414827 untuk dataset Provinsi Sumatera Selatan. Hasil tersebut ditampilkan dalam bentuk halaman web agar dapat diakses dengan mudah serta dapat menjadi acuan prediksi kejadian kebakaran selanjutnya. Kata Kunci: clustering, RDBC, Shiny, silhouette coefficient, titik panas .
18
Sistem Temu Kembali Dokumen Hukum Nasional dengan Menggunakan Sphinx Tri Ardini (G64110016), Ahmad Ridha Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) adalah salah satu bagian dari Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) yang bertugas mengelola perpustakaan hukum nasional yang mengelola seluruh dokumen hukum dari instansi di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem temu kembali dokumen hukum dengan memanfaatkan Sphinx sebagai inti pencarian. Korpus pada penelitian ini menggunakan 185 dokumen, pembangunan sistem menggunakan framework Laravel dengan bahasa pemrograman PHP dan dengan menggunakan metode Waterfall. Hasil penelitian ini adalah sistem temu kembali dokumen hukum yang memudahkan pengguna dalam mencari dokumen. Sistem ini memiliki filter tahun untuk membatasi pencarian berdasarkan tahun dokumen. Hasil evaluasi sistem ini didapatkan nilai precision dari 11 titik recall adalah sebesar 0.77. Kata Kunci: dokumen hukum, mesin pencari, Sphinx, temu kembali informasi, Waterfall.
19
Prototipe Sistem Sinkronisasi untuk Temu Kembali Dokumen Hukum Menggunakan rsync Rahmanda Wibowo (G64110029), Ahmad Ridha Sistem temu kembali dokumen hukum (http://jdihn.bphn.go.id) yang dimiliki oleh JDIHN masih terdapat banyak kekurangan, diantaranya adalah kurang lengkapnya koleksi dokumen. Padahal dokumen-dokumen tersebut sebenarnya tersedia pada website lembaga-lembaga anggota JDIHN. Untuk dapat mengumpulkan dokumen-dokumen hukum tersebut dapat memanfaatkan mekanisme sinkronisasi data. Program rsync dapat digunakan untuk mengimplementasikan mekanisme sinkronisasi data pada sistem dengan lebih mudah. Sehingga pada penelitian ini dibuat prototipe sistem sinkronisasi menggunakan rsync. Pengembangan prototipe sistem menggunakan metode Personal Extreme Programming (PXP) untuk memperoleh sistem dengan kualitas yang baik meskipun hanya dibuat oleh pengembang tunggal. Saat ini proses implementasi telah menyelesaikan setengah dari empat modul yang harus dibuat.
20
Pengembangan Sistem Pendeteksi Plagiat Harfiah pada Dokumen Teks Berbahasa Indonesia Dengan Memanfaatkan Mesin Pencari Muhammad Nasrurrohman (G64110086), Ahmad Ridha Mesin pencari sudah menjadi salah satu perangkat plagiat yang banyak digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem pendeteksi plagiat yang siap pakai dengan memanfaatkan mesin pencari dan menambah korpus dokumen plagiat. Korpus dokumen plagiat terdiri atas 100 dokumen. Teks diekstraksi menjadi segmensegmen yang terdiri atas 4-20 kata. Segmen-segmen tersebut diboboti berdasarkan ada tidaknya kata dalam kamus dengan bobot lebih besar diberikan pada kata yang tidak ada dalam kamus. Mesin pencari yang dijadikan acuan sumber korpus adalah Bing dan DuckDuckGo. Kata Kunci: deteksi plagiat, mesin pencari, segmentasi.
21
RDF Retrieval untuk Dokumen Bahasa Indonesia dengan Pembobotan Per Konteks Reza Kemal Zaen (G64110003), Julio Adisantoso Penelitian temu kembali informasi pada dokumen RDF sudah dilakukan. Akan tetapi penelitian tersebut belum memperhatikan struktur dari dokumen RDF. Pada penelitian ini akan mengembangkan sistem temu kembali informasi pada dokumen RDF dengan memperhatikan struktur dokumen yaitu dengan membedakan bobot pada setiap konteks (tag) yang ada pada dokumen RDF. Pembobotan yang digunakan adalah Tf-idf. Bobot yang dihasilkan pada setiap konteks dikalikan dengan suatu koefisien dengan nilai koefisennya adalah 0.2, 0.4, 0.6, 0.8, dan 1. Sistem temu kembali informasi yang dibangun dievaluasi dengan menggunakan 29 kueri. Penelitian ini menghasilkan nilai average precision (AVP) sebesar 0.89721. Nilai tersebut lebih tinggi 1.912% jika dibandingkan dengan sistem temu kembali informasi yang tidak membedakan bobot per konteks. Kata Kunci: Pembobotan konteks, RDF, temu kembali informasi.
22
Analisis Performa Algoritme Wall Following pada Variasi Tingkat Ketidakpastian Pembacaan Sensor Robot (Studi Kasus : Kontes Robot Pemadam Api Indonesia-Divisi Robot Berkaki) Dimas Wirastomo Hasurungan Napitupulu (G64100131), Karlisa Priandana, Vektor Dewanto Wall following merupakan salah satu metode navigasi yang digunakan untuk menyusuri kontur dinding. Pada dasarnya algoritme ini bertujuan untuk menjaga agar jarak robot terhadap dinding tetap pada batas yang diinginkan selama robot bergerak. Penelitian ini menganalisis perilaku algoritme wall following standar pada variasi tingkat ketidakpastian pembacaan sensor robot berkaki. Simulator yang digunakan adalah V-REP. Bentuk alur dinding yang dibangun menyerupai huruf S. Robot yang digunakan memiliki lebar 0,50 meter serta lebar lorong dinding 0,75 meter. Algoritme wall following diintegrasikan pada robot dan diberikan nilai eror yang dibangkitkan dengan bahasa pemrograman python. Nilai eror diperoleh dari fungsi distribusi normal acak dan diubah-ubah sampai batas maksimal toleransi nilai eror yang dapat diterima robot. Simulasi menunjukkan bahwa untuk ukuran robot dan dinding yang ditetapkan, nilai maksimum standar deviasi yang masih dapat ditolerir adalah 0,18 meter. Kata Kunci: wall following, ketidakpastian, navigasi, eror.
23
Pengembangan Aplikasi Layanan Informasi di Unit General Electronic Engineering Bandara Soekarno Hatta Firman Syah Kusnawan (G64090071), Firman Ardiansyah Penelitian kali ini akan fokus pada penerapan sistem informasi di layanan informasi pegawai unit General Electronic Engineering terminal 2 Bandara Soekarno Hatta. Selama ini belum ada penerapan sistem informasi pada layanan informasi pegawai sehingga segala macam informasi yang masuk ke unit ini masih dikelola secara konvensional. Pengembangan aplikasi dilakukan mengunakan metode waterfall model. Dengan penerapan sistem informasi pada layanan informasi pegawai di unit ini diharapkan akan mengoptimalkan kinerja unit dan pada akhirnya mampu berkontribusi dalam memaksimalkan kinerja pelayanan bandara Soekarno Hatta secara keseluruhan. Kata Kunci: sistem informasi, optimal, waterfall model.
24
Perancangan User Experience KRB Apps Menggunakan Five Planes User Experience Elements Fikry Destian (G64110011), Firman Ardiansyah Keterbatasan informasi lokasi objek wisata di Kebun Raya Bogor (KRB) membuat pengunjung mengalami kesulitan mencari rute menuju objek wisata. KRB Apps adalah aplikasi mobile yang membantu pengguna menemukan rute terpendek menuju objek wisata di KRB berdasarkan lokasi pengguna secara real-time. Penelitian ini fokus terhadap pengembangan user experience (UX) menggunakan metode five plane user experience elements. Metode tersebut diawali dengan analisis kebutuhan pengguna dan tujuan bisnis stakeholder pada lapisan strategy plane. Penentuan fitur dan spesifikasi fungsional dilakukan pada lapisan scope plane. Hierarchical task analysis (HTA) digunakan dalam perancangan interaksi dan analisis task pada lapisan structure plane. Pembuatan prototipe low fidelity dan medium fidelity masing-masing dilakukan pada lapisan skeleton plane dan surface plane. Berdasarkan hasil think-aloud evaluation terdapat masalah dalam penempatan menu navigasi dan penggunaan icon yang kurang efektif namun secara keseluruhan kebutuhan usability dan UX telah terpenuhi. Kata Kunci: aplikasi bergerak, Kebun pengguna.
Raya Bogor, pengalaman
25
Modul Extract, Transform, Load (ETL) untuk Data Warehouse Tanaman Hortikultura Menggunakan Kettle Rudi Hartomo (G64110013), Rina Trisminingsih Kualitas data, kompleksitas sumber data, hubungan dalam data, logging, in-house expertise, dukungan, ruang penyimpanan dan penjadwalan merupakan faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas data warehouse. Proses extraction, transformation, dan loading (ETL) merupakan penghubung antara sumber data dan data warehouse yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas data warehouse. Proses ETL pada data berukuran besar yang dilakukan secara manual merupakan cara yang tidak efisien karena variasi data dari sumber data yang berbeda-beda akan membutuhkan waktu yang lama. Untuk mengefisiensi waktu, sumber daya, dan biaya dalam implementasi data warehouse dibutuhkan tool yang dapat yang dapat melakukan proses ETL secara otomatis. Penelitian ini membuat modul ETL untuk data warehouse tanaman hortikultura dengan menggunakan Kettle dan membuat aplikasi Online Analitycal Processing (OLAP) menggunakan SpagoBI. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data tanaman hortikultura di Indonesia dari tahun 1960 sampai tahun 2014. Hasil penelitian ini berupa modul ETL berupa fail transformation dan job serta data warehouse tanaman hortikultura. Penelitian ini dilakukan 2 pengujian yaitu pengujian ETL dan pengujian OLAP pada data warehouse. Kata Kunci: ETL, data warehouse, Kettle, tanaman hortikultura, OLAP, SpagoBI.
26
Modul Extract, Transform, Load (ETL) untuk Spatial Data Warehouse Kebakaran Hutan Menggunakan Geokettle Winda Astriani (G64110036), Rina Trisminingsih Praproses data pada data warehouse dilakukan dengan tahapan extraction, transformation, loading (ETL). Proses ETL secara manual membutuhkan waktu yang lama sehingga pada penelitian ini digunakan sebuah perangkat khusus untuk integrasi data yang konsisten pada komponen spasial yaitu Geokettle. Selain melakukan praproses data, penelitian ini betujuan melakukan pemodelan ETL. Informasi mengenai kebakaran hutan dapat dilihat dari persebaran titik panas. Sumber data yang digunakan adalah data kebakaran hutan di Indonesia yang berisi informasi titik panas milik FIRM NASA dan data peta administratif yang berisi batas wilayah Indonesia dari Badan Informasi Geospasial (BIG). Penelitian ini menghasilkan tiga jenis transformasi untuk tabel dimensi, satu jenis transformasi untuk tabel fakta dan satu jenis job yang dapat menjalankan seluruh hasil transformasi. Selain itu, penelitian ini juga berhasil membuat perancangan data warehouse untuk membentuk kubus data menggunakan SpagoBI Studio dan menghasilkan satu kubus data. Kemudian hasilnya divisualisasikan dalam bentuk OLAP untuk menguji proses ETL. Kata Kunci : ETL, GeoKettle, kebakaran hutan, SpagoBI, spatial data warehouse.
27
Pengembangan Sistem Informasi Rekam Medis Berorientasi Objek Berbasis ASP.NET MVC Framework Azis Novian (G64110047), Irman Hermadi Rekam medis adalah berkas yang berisikan catatan dan dokumen tentang identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan dan pelayanan lain kepada pasien pada sarana pelayanan kesehatan. Kegiatan rekam medis di Poliklinik Institut Pertanian Bogor masih menggunakan cara penulisan manual dalam proses pengumpulan data pasien sehingga sering terjadi keterlambatan dalam pelaporan. Penelitian ini melakukan pengembangan sistem informasi berbasis web yang dapat melakukan semua manajemen kegiatan rekam medis yang berfokus pada data integrasi sivitas Institut Pertanian Bogor. Sistem informasi ini dikembangkan dengan pendekatan Prototyping berorientasi objek yang diimplementasikan dalam ASP.NET MVC Framework. Sistem ini bertujuan untuk dapat membantu perekam medis dalam pelaporan dan manajemen aktivitas rekam medis. Metode Blackbox digunakan untuk pengujian sistem. Hasil prototype kedua menunjukkan semua fungsi sistem dapat berjalan sesuai kebutuhan pengguna. Dengan demikian pengelola rekam medis dapat melakukan manajemen data pasien dengan efektif, terintegrasi, dan efisien. Kata Kunci: aplikasi berbasis web, ASP.NET MVC, rekam medis, sistem informasi.
28
Pengembangan Interface Sistem Komunikasi yang Terintegrasi dengan Website Direktorat Kerjasama dan Program Internasional Institut Pertanian Bogor M. Ega Sanjaya (G64110055), Meuthia Rachmaniah Direktorat Kerjasama dan Program Internasional (KSPI) berada di bawah koordinasi Wakil Rektor Bidang Riset dan Kerjasama, yang terdiri atas dua sub direktorat, yaitu Sub Direktorat Kerjasama, dan Sub Direktorat Program Internasional. Sebelumnya KSPI sudah mempunyai website yang di dalamnya terdapat sebuah sistem informasi manajemen yang bernama Sistem Informasi Manajemen Kerjasama (SIM Kerjasama), yang berfungsi untuk melakukan pengolahan data kerjasama antara KSPI dan mitra. Tujuan dari penelitian ini adalah memperbaharui website KSPI menjadi lebih modern dan responsif, membangun database yang terstruktur dan membangun sistem komunikasi yang memudahkan user berhubungan dengan pihak KSPI. Manfaat yang diharapkan setelah pembangunan sistem ini adalah sebagai rujukan pengganti website KSPI yang sebelumnya sudah ada serta komunikasi antara pihak mitra dan pihak KSPI akan menjadi lebih mudah dengan menggunakan sistem komunikasi yang dibangun. Sistem Informasi Manajemen (SIM) didefinisikan sebagai sistem yang menyediakan informasi untuk mendukung fungsi manajerial. Dalam pembuatan sistem informasi ini, metode pengembangan yang digunakan adalah metode waterfall. Melalui metode ini telah berhasil dikembangkan website KSPI yang di dalamnya terintegrasi SIM Kerjasama dan sebuah sistem komunikasi antara user dan admin. Website juga dilengkapi dengan dashboard admin yang berfungsi untuk pengelolaan website. Kata Kunci: Komunikasi, KSPI, Sistem, Waterfall.
29
Perancangan Mobile User Experience Permainan Edukasi Kedelai Menggunakan Metode Lean UX Weni Handayani (G64110058), Firman Ardiansyah Komoditas kedelai memiliki harga yang relatif murah, gizi yang tinggi, dan jenis olahan yang beragam. Faktanya, masyarakat hanya mengonsumsi sebagian kecil dari jenis produk olahan kedelai. Finding Soya adalah permainan edukasi kedelai berbasis mobile yang dirancang untuk memperkenalkan jenis produk olahan kedelai kepada anak-anak. Penelitian ini berfokus pada perancangan mobile user experience (UX) menggunakan metode Lean UX. Tahapan penelitian dimulai dari declare assumptions melalui wawancara yang melibatkan tiga responden. Hasilnya diterapkan dalam prototipe low dan high fidelity minimum viable products (MVP) melalui aplikasi mobile prototyping on paper dan Axure RP Pro 7.0. Feedback dari hasil pengujian iterasi pertama dievaluasi dengan menggunakan evaluasi heuristik. Berdasarkan hasil evaluasi heuristik, permainan Finding Soya memenuhi 83,33% game usability heuristics, 100% game mobility heuristics, dan 78,57% game playability heuristics. Pengujian prototipe iterasi kedua dilakukan oleh satu orang stakeholder. Hasil evaluasi think aloud prototipe iterasi kedua bahwa prototipe Finding Soya dapat memperkenalkan jenis-jenis produk olahan kedelai kepada anak-anak dengan mudah dan menyenangkan. Kata Kunci: Lean UX, permainan edukasi kedelai, user experience.
30
Local E-Government: Sistem Pelayanan Publik Online di Kecamatan Bogor Utara Dhimita Jati Praditya (G64110066), Yani Nurhadryani E-Government adalah pemanfaatan informasi, komunikasi dan teknologi oleh pemerintah yang terkonsentrasi dalam pelayanan publik. Pengoptimalan e-Government di Indonesia dimulai dari struktur pemerintahan yang paling dekat dengan masyarakat, yaitu local eGovernment. Di Indonesia, local e-Government dilaksanakan di tingkat kecamatan dan kelurahan. Hingga saat ini seluruh pelayanan di kecamatan masih dilakukan secara manual yaitu pemohon pelayanan harus datang ke kecamatan untuk mendapatkan pelayanan dan pencatatan berkas dilakukan tanpa komputer sehingga kecamatan tidak mempunyai arsip digital. Informasi tentang syarat yang diperlukan untuk mendapatkan suatu pelayanan juga kurang jelas karena minimnya informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan local e-government berbasis web yang diharapkan mampu membantu pelayanan publik di Kecamatan Bogor Utara dengan meyediakan informasi tentang pelayanan yang tersedia setiap saat, dan proses pelayanan yang dapat diberikan kapanpun dan dimanapun. Selain itu, penelitian ini juga diharapkan mampu memudahkan pengarsipan datadata yang berkaitan dengan pelayanan di Kecamatan Bogor Utara. Kata Kunci : kecamatan, local e-Government, sistem pelayanan publik, sistem informasi.
31
Sistem Pemesanan Makanan Foodcourt Terintegrasi (Layanan Pesan Antar) : Studi Kasus Bara Foodcourt Abghi Ul Haq (G64110072), Meuthia Rachmaniah Sistem pemesanan makanan foodcourt satu pintu merupakan sebuah sistem pemesanan terpusat yang bertujuan untuk mengurangi biaya operasional kedai yang berada di foodcourt mulai dari bagian pemesanan hingga pengiriman makanan. Selain sistem terpusat pada foodcourt, kemudahan pelanggan dalam memesan makanan juga perlu diperhatikan. Pelanggan dapat memesan makanan dari berbagai kedai yang berbeda dan dikirimkan menjadi satu pesanan. Pembuatan aplikasi pemesanan berbasis mobile dapat memberikan kemudahan bagi pelanggan mengingat bahwa mayoritas penduduk Indonesia saat ini sudah menggunakan smartphone sehingga mendukung adanya pembuatan aplikasi ini. Pengembangan sistem pemesanan akan menggunakan agile development method yaitu Mobile-d. Metode Mobile-d ini dirancang khusus untuk pengembangan aplikasi berbasis mobile. Data yang akan digunakan dalam pengembangan sistem adalah data kedai makanan pada foodcourt, data menu makanan setiap kedai makanan, data pegawai kedai makanan, dan data pelanggan foodcourt. Sistem yang telah dibuat yaitu webservice, web, dan mobile telah memberikan kemudahan bagi manajemen foodcourt dan pelanggannya. Kata Kunci: foodcourt, Mobile-d, sistem terintegrasi, sistem pemesanan makanan.
32
SEMAKSEMAK.COM: Sistem Informasi Penjualan Benih/Bibit Eceran untuk Masyarakat Perkotaan Menggunakan Magento dan Bootstrap Albert Sebastian (G64110075), Meuthia Rachmaniah Terdapat banyak masyarakat perkotaan yang memiliki minat dibidang bercocok tanam. Hanya saja, kebutuhan mereka akan komponen dasar seperti alat-alat bercocok tanam (sekop, pot, sarung tangan dll) dan benih/bibit sulit untuk ditemukan di kota besar. Selain itu, hal yang membuat masyarakat perkotaan enggan untuk bercocok tanam adalah tidak adanya penjual yang menjual benih dalam jumlah kecil. Padahal, masyarakat perkotaan sering kali tidak memiliki lahan yang luas untuk bercocok tanam. Banyaknya benih yang akan terbuang (benih sisa), harga yang relatif mahal dan sulitnya mencari tempat pembelian suatu benih serta perlengkapan bercocok tanam adalah faktor-faktor utama yang membuat semangat bercocok tanam masyarakat perkotaan menurun. Untuk itu, diperlukan sebuah sistem informasi penjualan benih/bibit dalam jumlah kecil (satuan hingga puluhan) dengan harga terjangkau yang dapat di beli oleh masyarakat perkotaan darimana saja. Semaksemak.com menjadi sebuah situs yang mencoba menjawab permasalahan diatas. Sistem Semaksemak.com dibangun dengan menggunakan framework Magento dan pola pengembangan “Agile” sehingga dapat selesai dalam waktu yang cepat. Pembuatan website ini diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat perkotaan dalam bercocok tanam sekaligus memperlihatkan peran nyata teknologi informasi dalam mengembangkan pertanian di era modern ini. Kata Kunci: benih eceran, Magento, Semaksemak.com, sistem informasi.
33
Estimasi Nitrogen Tanaman Padi berdasarkan Reflectance Daun Menggunakan Artificial Neural Network Whina Ayu Lestari (G64110018), Yeni Herdiyeni, Wahyudi Hasbi Kualitas dan kuantitas padi (Oryza Sativa, sp.) dipengaruhi oleh intensitas kadar nitrogen (N) daunnya. Jika petani tidak mengetahui kadar N daun padi, penggunaan pupuk yang tidak tepat dapat menambah kadar N daun tersebut. Kelebihan N dapat mencemari lingkungan dan kekurangan N dapat mengurangi jumlah produksi padi. Oleh karena itu, monitoring status kadar N daun diperlukan untuk mengontrol efisiensi penggunaan N dalam pupuk. Estimasi kadar N daun dapat diketahui berdasarkan spectral reflectance-nya dengan metode Artificial Neural Network (ANN). Hand-held Spectroradiometer digunakan untuk mengambil nilai reflectance 45 sampel daun pada saluran tampak (panjang gelombang 400-700 nm). Pada pengambilan data pertama, 12 sampel daun dari 12 area sawah dilakukan secara acak. Kadar N dari sampel daun diukur menggunakan metode Kjeldahl. Nilai reflectance dan kadar N daun merupakan pasangan input-output dalam pembuatan model ANN. Berdasarkan pengambilan data pertama, hasil estimasi menggunakan model ANN menghasilkan nilai RMSE 0,20 dan rata-rata akurasi sebesar 91%. Penelitian ini dapat mengontrol penggunaan pupuk sehingga dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas padi. Kata Kunci: ANN, Nitrogen, padi, reflectance.
34
Anotasi Morfologi Spesimen Belalang di Museum Serangga dengan Realitas Tertambah Auliansa Muhammad (G64110028), Auzi Asfarian Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan prototipe aplikasi realitas tertambah yang dapat menampilkan informasi spesimen serangga secara interaktif. Tahapan yang akan dilakukan dalam penelitian ini meliputi pemilihan informasi dan interaksi yang tepat untuk diimplementasikan, dan pengembangkan prototipe aplikasi realitas tertambah. Pemilihan informasi dan interaksi dilakukan dengan cara mewawancarai kepala museum. Hasil dari wawancara menentukan pilihan interaksi yang diimplementasikan. Pengembangan prototipe aplikasi dilakukan dengan menggunakan metode prototyping. Berdasarkan hasil wawancara, informasi yang ditampilkan ialah informasi morfologi belalang, dengan skenario interaksi jogging. Informasi ditampilkan dengan cara memberikan anotasi kepada spesimen belalang. Aplikasi berhasil menampilkan anotasi untuk spesimen spesifik. Aplikasi dibangun dengan menggunakan Metaio Creator. Kata Kunci: anotasi, morfologi, museum, realitas tertambah, serangga.
35
Ekstraksi Fitur Venasi Daun Tumbuhan Obat Berbasis Geometri Dwi Agung Prastya (G64110046), Yeni Herdiyeni, Stéphane Douady Daun merupakan salah satu komponen biometric pada tumbuhan. Hal ini disebabkan karena daun memiliki venasi yang dapat dijadikan penciri untuk identifikasi. Pada penelitian ini dilakukan ekstraksi venasi dengan pendekatan geometri pada citra daun tumbuhan obat. Metode geometri pada penelitian ini untuk mengekstraksi ciri daun berdasarkan nilai straightness, angle, dan length ratio. Citra masukan merupakan citra biner yang telah tersegmentasi dengan baik. Setelah itu akan ditentukan titik-titik tiap segmen, titik akhir dan titik cabang. Tiap segmen akan dilakukan perhitungan dengan pendekatan geometri. Hasil dari penetian ini merupakan nilai straightness, angle dan length ratio pada tiap spesies tumbuhan obat yang terdiri dari empat tipe venasi yaitu Acrodromous, Actinodromous, Campylodromous, dan Pinnate. Kemudian hasil dari ekstraksi ciri akan direpresentasikan dalam bentuk histogram. Hasil histogram dapat menujukan perbedaan ciri dari setiap tipe venasi. Penelitian ini diharapkan dapat membantu untuk proses identifikasi nantinya. Kata Kunci: ekstraksi fitur, geometri, tumbuhan obat, venasi daun.
36
Ekstraksi Bentuk Geometri Daun Tumbuhan Obat Berbasis Kontur Citra Dicky Iqbal Lubis (G64110079), Yeni Herdiyeni, Stéphane Douady Identifikasi tumbuhan obat dapat dilakukan dengan mengekstraksi bentuk geometri daun. Penelitian ini menerapkan metode ekstraksi ciri citra daun berbasiskan geometri kontur. Kontur daun merupakan bagian terluar daun yang merupakan salah satu ciri geometri. Metode geometri dalam penelitian ini digunakan untuk menentukan landmark kontur daun berdasarkan kelengkungannya. Dengan perhitungan geometri, ciri citra diekstraksi pada landmark yang telah dideteksi. Data penelitian ini berupa citra daun dalam lima kelas bentuk daun tumbuhan obat yang diambil dari beberapa lokasi pembudidayaan tumbuhan obat Indonesia. Metode ini telah berhasil mendeteksi landmark kontur daun dengan enam nilai penciri kontur hasil ekstraksi. Nilai-nilai tersebut yaitu: jarak landmark terhadap titik pusat, posisi landmark terhadap titik awal kontur, kelengkungan terbesar, perubahan sudut, kemiringan, serta koefisien fungsi polinom kontur. Hasil percobaan menunjukkan bahwa tiga ciri kontur yaitu jarak, posisi, dan kelengkungan landmark mampu merepresentasikan bentuk daun dengan baik. Hasil terbaik didapatkan untuk bentuk daun Reniform. Hasil penelitian ini diharapkan akan mampu membantu proses pengidentifikasian tumbuhan obat lebih lanjut. Kata Kunci: bentuk geometri, kontur, titik optimal, tumbuhan obat.
37
Ekstraksi Label Spesimen pada Koleksi Museum Serangga dengan Teknik Morfologi dan Penelusuran Kontur Fikri Ardiansyah (G64110081), Auzi Asfarian, Yeni Herdiyeni Digitasi koleksi serangga pada museum merupakan salah satu tugas dalam keilmuan informatika biodiversitas. Penelitian ini mngembangkan prototipe teknologi digitasi laci spesimen serangga khusunya untuk proses ekstraksi pada label spesimen. Akuisisi citra laci specimen dilakukan menggunakan kamera digital single-lens reflex dengan resolusi 12 megapiksel. Setelah itu, citra diubah dalam bentuk biner dan label pada citra laci spesimen diekstraksi dengan operasi sobel, morfologi dan penelusuran kontur. Setelah itu, tulisan pada label dikenali dengan menggunakan pustaka Tesseract. Hasil penelitian ini diharapkan dapat mempermudah dan mempercepat proses pengumpulan informasi biodiversitas serangga, terutama di Indonesia. Kata Kunci: digitasi, informatika biodiversitas, laci serangga, OCR, museum serangga.
38
Segmentasi Venasi Citra Daun Tanaman Obat Menggunakan Matriks Hessian Adzkia Salima (G64110099), Yeni Herdiyeni Venasi daun merupakan salah satu fitur biometrik yang dapat dijadikan penciri suatu tanaman. Klasifikasi menggunakan venasi masih sulit dilakukan karena biasanya citra venasi tidak tersegmentasi dengan baik. Pada penelitian ini diimplementasikan segmentasi venasi daun menggunakan matriks Hessian. Matriks Hessian merupakan metode deteksi tepi dengan turunan kedua yang dapat mensegmentasi citra berdasar kelompok strukturnya melalui nilai eigen pixel citra tersebut. Untuk menghasilkan citra yang siap ekstraksi, dilakukan proses thinning. Kemudian untuk beberapa data, morphological image processing dilakukan untuk memperbaiki garis rusak atau venasi tidak terhubung. Metode diujikan pada empat tipe venasi daun dengan total 31 spesies tanaman obat. Evaluasi visual untuk venasi daun yang telah tersegmentasi menunjukkan bahwa analisis nilai eigen matriks Hessian dapat diimplementasikan untuk segmentasi venasi. Dengan pemilihan skala yang tepat venasi primer dan sekunder dapat tersegementasi dengan sempurna. Kata Kunci: segmentasi venasi daun, matriks hessian, deteksi tepi.
39
Pembangunan Sistem Biodiversity Informatics Keanekaragaman Hayati Tumbuhan Obat Menggunakan Ontologi ChEBI dan NCBI Taxon Muhammad Fuad Makarim (G64110113), Yeni Herdiyeni Penelitian ini membangun sistem Biodiversity Informatics (BI) keanekaragaman hayati tumbuhan obat Indonesia menggunakan ontologi ChEBI dan NCBI Taxon. BI merupakan aplikasi dari teknologi informasi untuk mengelola informasi setiap level (gen, spesies, dan ekosistem) keanekaragaman hayati, dengan protokol dan standar yang ditentukan. Pada penelitian ini informasi yang dikelola ialah pada level spesies. Dengan teknologi web saat ini, selain menyediakan informasi keanekaragaman hayati, sistem BI dituntut untuk dapat melakukan inferensi pengetahuan keanekaragaman hayati. Hal tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan ontologi sebagai basis data. Ontologi adalah hubungan dan klasifikasi beberapa konsep dalam domain tertentu, sebagai cara untuk merepresentasikan pengetahuan atau pemetaan pengetahuan. Ontologi ChEBI memiliki domain pengetahuan struktur molekul dan peran senyawa kimia. Sedangkan ontologi NCBI Taxon memiliki domain pengetahuan taksonomi garis keturunan suatu organisme. Metode yang digunakan dalam pembangunan sistem BI ini ialah metode Semantic Web Object Oriented Design Methodology (SWOODM). Metode SW-OODM merupakan pengembangan dari tahapantahapan pembuatan aplikasi web yang menggunakan paradigma object-oriented (OODM). Dengan metode tersebut, ontologi ChEBI dan NCBI Taxon berhasil diterapkan. Sistem tersebut dapat melakukan inferensi pada ontologi yang diterapkan, dan mengembalikan informasi struktur molekul, peran senyawa kimia yang terdapat pada tumbuhan obat seperti antibodi, farmasi, koenzim, dan sebagainya, serta taksonomi tumbuhan obat Indonesia. Kata Kunci: biodiversity informatics, ChEBI, NCBI Taxon, Ontologi, tumbuhan obat.
40
Pembagian Ruangan Paralel Ruang Paralel 1: RK CCR 2.09 Moderator: Hari Agung Adrianto, S.Kom, M.Si Waktu 13.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
RDF Retrieval untuk Dokumen Bahasa Indonesia dengan Pembobotan Per Konteks Reza Kemal Zaen (G64110003), Julio Adisantoso
Ruang Paralel 1: RK CCR 2.09 Moderator: Ir. Julio Adisantoso, M.Kom 14.00 Pengembangan Sistem Pendeteksi Plagiat Harfiah pada Dokumen Teks Berbahasa Indonesia Dengan Memanfaatkan Mesin Pencari Muhammad Nasrurrohman (G64110086), Ahmad Ridha
14.30
Sistem Temu Kembali Dokumen Hukum Nasional dengan Menggunakan Sphinx Tri Ardini (G64110016), Ahmad Ridha
15.00
Prototipe Sistem Sinkronisasi untuk Temu Kembali Dokumen Hukum Menggunakan rsync Rahmanda Wibowo (G64110029), Ahmad Ridha
Ruang Paralel 2: RK CCR 2.02 Moderator: Aziz Kustiyo, S.Si, M.Kom Waktu 13.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Klasifikasi Metagenome pada Kasus Imbalance Data dengan Metode Mahalanobis Distance Base Sampling Majesty Eksa Permana (G64110064), Toto Haryanto
14.00
Implementasi Map-Reduce pada Clustering Metagenome dengan Metode K-Means Farino (G64110067), Toto Haryanto, Wisnu Ananta Kusuma
41
Ruang Paralel 2: RK CCR 2.02 Moderator: Toto Haryanto, S.Kom, M.Si Waktu 14.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Klasifikasi Khasiat Formula Jamu Menggunakan Metode Support Vector Machine dan Algoritme KMeans Sebagai Penyeleksi Fitur Meylinda N Puspita (G64110105), Wisnu Ananta Kusuma, Aziz Kustiyo
15.00
Analisis Performa Algoritme Wall Following pada Variasi Tingkat Ketidakpastian Pembacaan Sensor Robot (Studi Kasus : Kontes Robot Pemadam Api Indonesia-Divisi Robot Berkaki) Dimas W H N (G64100131), Karlisa Priandana, Vektor Dewanto
Ruang Paralel 3: RK CCR 2.03 Moderator: M. Abrar Istiadi, S.Komp, M.Kom Waktu 13.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Deteksi Overlap Graph Menggunakan ACGT Words Tree pada Sekuens DNA
Wisnu Febry Pradana (G64090057), Wisnu Ananta Kusuma
14.00
Akselerasi Global Pairwise Alignment dengan Skema Partisi Blocked Column-wise pada Sistem Memori Terdistribusi
Maulana Rizal Ibrahim (G64110101), Wisnu Ananta Kusuma
14.30
Pemrograman Paralel pada Pengoreksian DNA Sequencing Error Menggunakan Metode Spectral Alignment dengan Sistem Memori Bersama Fadhlan Rizal (G64110009), Wisnu Ananta Kusuma
15.00
Akselerasi Algoritme Advanced Encryption Standard Menggunakan Dual Graphics Processing Unit Ikhsan W Wibawa (G64110062), Wisnu Ananta Kusuma
15.30
Istirahat
16.00
Implementasi Hybrid Parallelization pada Algortime Global Pairwise Alignment Erwansyah A (G64110069), Wisnu Ananta Kusuma
42
Ruang Paralel 4: RK CCR 2.04 Moderator: Vektor Dewanto, ST, M.Eng Waktu 13.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Pembangunan Sistem Biodiversity Informatics Keanekaragaman Hayati Tumbuhan Obat Menggunakan Ontologi ChEBI dan NCBI Taxon
Muhammad Fuad Makarim (G64110113), Yeni Herdiyeni
14.00
Ekstraksi Fitur Venasi Daun Tumbuhan Obat Berbasis Geometri Dwi Agung Prastya (G64110046), Yeni Herdiyeni, Stéphane Douady
14.30
Ekstraksi Bentuk Geometri Daun Tumbuhan Obat Berbasis Kontur Citra Dicky Iqbal Lubis (G64110079), Yeni Herdiyeni, Stéphane Douady
15.00
Segmentasi Venasi Citra Daun Tanaman Obat Menggunakan Matriks Hessian Adzkia Salima (G64110099), Yeni Herdiyeni
15.30
Estimasi Nitrogen Tanaman Padi berdasarkan Reflectance Daun Menggunakan Artificial Neural Network Whina Ayu Lestari (G64110018), Yeni Herdiyeni, Wahyudi Hasbi
Ruang Paralel 5: RK CCR 2.05 Moderator: Auzi Asfarian, S.Komp, M.Kom Waktu 13.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Perancangan Mobile User Experience Permainan Edukasi Kedelai Menggunakan Metode Lean UX Weni Handayani (G64110058), Firman Ardiansyah
14.00
Perancangan User Experience KRB Apps Menggunakan Five Planes User Experience Elements Fikry Destian (G64110011), Firman Ardiansyah
14.30
Pengembangan Aplikasi Layanan Informasi di Unit General Electronic Engineering Bandara Soekarno Hatta Firman Syah Kusnawan (G64090071), Firman Ardiansyah
43
Ruang Paralel 5: RK CCR 2.05 Moderator: Firman Ardiansyah, S.Kom, M.Si Waktu 15.00
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Anotasi Morfologi Spesimen Belalang di Museum Serangga dengan Realitas Tertambah Auliansa Muhammad (G64110028), Auzi Asfarian
15.30
Istirahat
16.00
Ekstraksi Label Spesimen pada Koleksi Museum Serangga dengan Teknik Morfologi dan Penelusuran Kontur
Fikri Ardiansyah (G64110081), Auzi Asfarian, Yeni Herdiyeni
16.30
Aplikasi Mobile untuk Media Pembelajaran Struktur dan Geometri Molekul Kimia Menggunakan Teknologi Augmented Reality M Zahid Rausyanfikri (G64110098), Auzi Asfarian, Yeni Herdiyeni
Ruang Paralel 6: RK CCR 2.06 Moderator: Dr. Yani Nurhadryani, S.Si, MT Waktu 13.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
SEMAKSEMAK.COM: Sistem Informasi Penjualan Benih/Bibit Eceran untuk Masyarakat Perkotaan Menggunakan Magento dan Bootstrap Albert Sebastian (G64110075), Meuthia Rachmaniah
14.00
Sistem Pemesanan Makanan Foodcourt Terintegrasi (Layanan Pesan Antar) : Studi Kasus Bara Foodcourt Abghi Ul Haq (G64110072), Meuthia Rachmaniah
14.30
Pengembangan Interface Sistem Komunikasi yang Terintegrasi dengan Website Direktorat Kerjasama dan Program Internasional Institut Pertanian Bogor M. Ega Sanjaya (G64110055), Meuthia Rachmaniah
44
Ruang Paralel 6: RK CCR 2.06 Moderator: Hari Agung, S.Kom, M.Si Waktu 15.00
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Local E-Government: Sistem Pelayanan Publik Online di Kecamatan Bogor Utara Dhimita Jati Praditya (G64110066), Yani Nurhadryani
Ruang Paralel 7: RK CCR 2.07 Moderator: Irman Hermadi, S.Si, M.S, P.hd Waktu 13.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran Modul Extract, Transform, Load (ETL) Untuk Spatial Data Warehouse Kebakaran Hutan Menggunakan Geokettle Winda Astriani (G64110036), Rina Trisminingsih
14.00
Modul Extract, Transform, Load (ETL) untuk Data Warehouse Tanaman Hortikultura Menggunakan Kettle Rudi Hartomo (G64110013), Rina Trisminingsih
Ruang Paralel 7: RK CCR 2.07 Moderator: Rina Trisminingsih, S.Komp, MT Waktu 14.30
Judul Tugas Akhir dan Pemrasaran
Pengembangan Sistem Informasi Rekam Medis Berorientasi Objek Berbasis ASP.NET MVC Framework Azis Novian (G64110047), Irman Hermadi
15.00
Clustering Dataset Titik Panas dengan Algoritme RDBC Menggunakan Web Framework Shiny pada Bahasa R Aries Santoso (G64110071), Karlina Khiyarin Nisa
45
Terima Kasih Atas kesediaan Anda berpartisipasi dalam kegiatan Mini-Conference 2015. Mohon maaf atas kesalahan dan ketidaknyamanan yang terjadi. Materi presentasi pembicara dapat diakses pada alamat cs.ipb.ac.id/miniconference
46
47