KINERJA REKSA DANA IPB-KRESNA PERIODE JANUARI 2006-APRIL 2007
Oleh YAYUK LESTARI H24103052
DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2007
KINERJA REKSA DANA IPB-KRESNA PERIODE JANUARI 2006-APRIL 2007
SKRIPSI Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar
SARJANA EKONOMI Pada Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor
Oleh YAYUK LESTARI H24103052
DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2007
INSTITUT PERTANIAN BOGOR FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN DEPARTEMEN MANAJEMEN KINERJA REKSA DANA IPB-KRESNA PERIODE JANUARI 2006-APRIL 2007 SKRIPSI Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar
SARJANA EKONOMI Pada Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor
Oleh YAYUK LESTARI H24103052 Menyetujui, September 2007
Dr. Widigdo Sukarman, MBA, MPA Dosen Pembimbing I
Ir. Budi Purwanto, ME Dosen Pembimbing II
Mengetahui,
Dr. Ir. Jono M. Munandar, M.Sc Ketua Departemen Tanggal ujian: 20 Agustus 2007
Tanggal lulus:
ABSTRAK YAYUK LESTARI (H24103052). Kinerja Reksa Dana IPB-Kresna Periode Januari 2006-April 2007. Di bawah bimbingan WIDIGDO SUKARMAN dan BUDI PURWANTO. Pertumbuhan Reksa Dana di Indonesia terus meningkat pesat sejak dikeluarkannya Undang-Undang no. 8 tahun 1995 tentang Pasar Modal mengenai diperbolehkannya Reksa Dana berbentuk terbuka dan tertutup. Hal ini mendorong IPB untuk meluncurkan Reksa Dana IPB-Kresna dengan PT Kresna Graha Securindo, Tbk. sebagai Manajer Investasi. Sejak diluncurkan Desember 2005 sampai April 2007, Reksa Dana IPB Kresna memiliki kinerja yang kurang baik berdasarkan portfolio fact-sheet yang dikeluarkan PT Kresna Graha Securindo Tbk. dan pemeringkatan Reksa Dana yang dilakukan oleh InfoBank dan Infovesta. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kebijakan dan menguji keandalan portofolio IPB-Kresna sehingga bisa didapatkan rekomendasi dalam strategi, kebijakan, komposisi portofolio, atau pendekatan lainnya yang mampu dijadikan sebagai alat peningkatan kinerja bagi IPB-Kresna. Penelitian dilakukan dengan menggunakan data sekunder dari berbagai sumber yang akan digunakan untuk membentuk empat portofolio dan mengukur kinerja masing-masing portofolio. Pengukuran kinerja dilakukan dengan membandingkan kinerja portofolio IPB-Kresna dengan portofolio model Markowitz dan model indeks tunggal yang masing-masing dibuat 2 portofolio, yaitu portofolio menggunakan penerapan kebijakan IPB-Kresna dan portofolio yang dibentuk tanpa kebijakan investasi IPB-Kresna. Berdasarkan hasil penelitian, secara keseluruhan portofolio IPB-Kresna merupakan portofolio dengan kinerja terendah, baik diukur menggunakan metode time-weighted rate of return maupun rasio Sharpe. Hasil penelitian memang belum dapat menunjukkan apakah kebijakan investasi yang dilakukan oleh IPBKresna sudah tepat atau belum, namun dapat diketahui bahwa penyebab utama buruknya kinerja portofolio IPB-Kresna bukan berasal dari kebijakan yang diterapkannya karena kinerja pada portofolio Markowitz dan model indeks tunggal yang menerapkan kebijakan ini masih mampu memberikan kinerja yang lebih baik dibandingkan kinerja IPB-Kresna. Sehingga dari penelitian ini diketahui bahwa rendahnya kinerja portofolio IPB-Kresna disebabkan oleh faktor lain di luar kebijakan investasi yang telah diterapkannya. Model yang dapat direkomendasikan dalam kasus ini adalah portofolio model Markowitz karena memiliki kinerja paling tinggi di antara portofolio lainnya. Melihat posisi kinerja selama periode Januari 2006-April 2007 yang kurang optimal, Manajer Investasi IPB-Kresna hendaknya membenahi pengelolaan portofolio investasi untuk meningkatkan kinerja. Selain itu para investor juga harus melakukan pengawasan yang lebih baik lagi untuk menghindari kerugian yang lebih besar. Struktur organisasi rangkap dalam IPB-Kresna harus ditata kembali demi menghindari konflik kepentingan dalam menentukan keputusan investasi.
RIWAYAT HIDUP
Penulis bernama Yayuk Lestari, dilahirkan di Bogor pada tanggal 17 Oktober 1985 dari pasangan Teddy Subandi dan Eros Rostianah. Penulis merupakan anak pertama dari tiga bersaudara. Penulis menyelesaikan pendidikan di Sekolah Dasar Negeri Leuwiliang 1 pada tahun 1991 sampai dengan tahun 1997, Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama Negeri 1 Dramaga pada tahun 1997 sampai dengan tahun 2000, dan melanjutkan pendidikan di Sekolah Menengah Umum Negeri 5 Bogor pada tahun 2000 sampai dengan tahun 2003. Pada tahun 2003, penulis diterima di Institut Pertanian Bogor melalui jalur Ujian Seleksi Masuk IPB (USMI) di Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen. Selama menjalani perkuliahan, penulis berpartisipasi dalam organisasi kemahasiswaan, yaitu himpunan profesi Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor yaitu Center Of Management (COM@) pada periode tahun 2004-2005, panitia di beberapa kegiatan kampus, peserta seminar dan pelatihan.
iii
KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah Yang Maha Kuasa yang telah memberikan rahmat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan penelitian mengenai kinerja IPB-Kresna yang diungkapkan dalam skripsi yang berjudul “Kinerja Reksa Dana IPB-Kresna Periode Januari 2006-April 2007” ini. Skripsi ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat untuk meraih gelar Sarjana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor. Sebagai salah satu Reksa Dana Campuran di Indonesia, IPB-Kresna perlu melakukan pengukuran kinerja untuk dapat mengevaluasi kualitas pengelolaan portofolio investasi yang dilakukan Manajer Investasi. Pengukuran kinerja ini nantinya dapat digunakan oleh IPB-Kresna untuk mencapai kinerja yang lebih baik di masa yang akan datang. Pada kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan ungkapan terima kasih kepada: 1. Kedua orang tua yang selalu memberi kasih sayang, semangat, doa, dan segala hal untuk membantu penulis menyelesaikan skripsi ini. 2. Dr. Widigdo Sukarman MBA, MPA dan Ir. Budi Purwanto, ME sebagai dosen pembimbing yang telah meluangkan waktu dengan penuh kesabaran memberikan bimbingan, membagi ilmu, motivasi, saran, dan pengarahan kepada penulis dalam penyempurnaan skripsi ini. 3. Dr. Ir. Jono Munandar, M.Sc. atas kesediaannya untuk menjadi dosen penguji dan memberikan masukan, kritik, serta saran. 4. Ibu Farida Ratna Dewi, SE, MM atas kesediaannya menjadi moderator seminar dan memberikan masukan, kritik, serta saran yang amat berharga bagi penulis. 5. Seluruh staf dosen pengajar dan karyawan/wati Departeman Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor. 6. Bapak Anhar Rudi dari Biro Riset dan Teknologi Bapepam atas kesediaannya membantu penulis untuk mendapatkan data-data penunjang skripsi. 7. Kak Nova dan Kak Ari yang telah membantu penulis menyelesaikan skripsi.
iv
8. Aldhika Darajat atas kasih sayang, perhatian, doa, dukungan, dan motivasi tiada henti. 9. Adik-adikku (Asep dan Nita) yang dengan rela menunda main game saat komputer digunakan penulis untuk menyelesaikan skripsi. 10. Rekan satu bimbingan (Dian Suminnar, Linda, Rio, Yunia, Prita, dan Sekar) untuk kerjasama dan motivasi selama bimbingan dan konsultasi skripsi. 11. Teman-teman Dagoss (Uchi, Pasus, Ipeh, Amiko, Etty, Ulfa, Else, Rinrin) B’Boys (Irwan, Yan, Ruslan, dan Adit), Nela, dan Wina untuk keceriaan, kebersamaan, semangat, serta doanya selama ini. 12. Toro untuk kasih sayang, dukungan, dan keceriaan yang mampu membuat penulis tersenyum meski di saat terburuk sekalipun. 13. Teman-teman Manajemen 40 atas pengalaman-pengalaman berharga yang diberikannya. 14. Pihak-pihak lain yang tidak dapat disebutkan satu per satu yang telah ikut membantu selama penyusunan skripsi ini. Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, dengan segala kerendahan hati penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun untuk dijadikan bahan perbaikan dalam penulisan yang lebih baik lagi.
Bogor, September 2007
Penulis
v
DAFTAR ISI
Halaman ABSTRAK RIWAYAT HIDUP ........................................................................................... iii KATA PENGANTAR ....................................................................................... iv DAFTAR ISI ...................................................................................................... v DAFTAR TABEL ............................................................................................. ix DAFTAR GAMBAR ......................................................................................... x DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................... xi I. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah ......................................................................... 1.2 Rumusan Masalah .................................................................................. 1.3 Tujuan Penelitian ................................................................................... 1.4 Hasil yang Diharapkan ........................................................................... 1.5 Batasan Penelitian .................................................................................
1 7 7 7 8
II. TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Investasi ............................................................................................... 2.1.1 Pengertian Investasi ................................................................. 2.1.2 Jenis-Jenis Investasi ................................................................. 2.1.3 Instrumen Investasi Financial Assets ....................................... 2.1.4 Proses Investasi ........................................................................ 2.2 Teori Portofolio .................................................................................... 2.2.1 Tingkat Pengembalian dan Risiko ........................................... 2.2.2 Diversifikasi Markowitz .......................................................... 2.2.3 Model Indeks Tunggal ............................................................. 2.2.4 Pengukuran Kinerja Portofolio ................................................ 2.2.4.1 Time-Weighted Rate of Return ..................................... 2.2.4.2 Metode Sharpe ............................................................. 2.3 Reksa Dana .......................................................................................... 2.3.1 Pengertian Reksa Dana ............................................................ 2.3.2 Bentuk Hukum Reksa Dana ..................................................... 2.3.3 Jenis-Jenis Reksa Dana ............................................................ 2.3.4 Manajer Investasi ..................................................................... 2.3.5 Bank Kustodian ........................................................................ 2.3.6 Unit Penyertaan ........................................................................ 2.3.7 Manfaat Investasi Reksa Dana ................................................. 2.3.8 Kinerja Reksa Dana ................................................................. 2.3.9 Penelitian Tentang Reksa Dana di Indonesia ...........................
9 9 9 9 11 12 13 13 15 16 16 16 17 17 17 17 18 18 19 19 20 21
III. METODOLOGI PENELITIAN 3.1 Kerangka Pemikiran ............................................................................. 22
vi
3.2 Pengumpulan Data ................................................................................ 3.3 Metode Pengolahan dan Analisis Data ................................................. 3.3.1 Pemilihan Saham, Obligasi, dan Deposito ............................... 3.3.2 Menghitung Return, Expected Return, dan Risiko Tiap Aset ... 3.3.3 Membentuk Portofolio Model Markowitz ............................... 3.3.4 Membentuk Portofolio Model Indeks Tunggal ......................... 3.3.5 Mengukur dan Membandingkan Kinerja ................................. 3.3.5.1 Metode Time-Weighted Rate of Return ........................ 3.3.5.2 Sharpe Ratio ................................................................. IV. HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum Reksa Dana IPB-Kresna ......................................... 4.1.1 Pendirian Reksa Dana .............................................................. 4.1.2 Penawaran Umum .................................................................... 4.1.3 Penempatan Dana Awal ........................................................... 4.1.4 Pengelola Reksa Dana .............................................................. 4.1.5 Kebijakan Investasi .................................................................. 4.2 Manajer Investasi Reksa Dana IPB-Kresna ......................................... 4.2.1 Latar Belakang Manajer Investasi ............................................ 4.2.2 Visi dan Misi ............................................................................ 4.2.3 Struktur Organisasi Manajer Investasi ..................................... 4.3 Gambaran Umum Institut Pertanian Bogor ......................................... 4.3.1 Sejarah Institut Pertanian Bogor .............................................. 4.3.2 Visi, Misi, dan Motto ............................................................... 4.3.3 Tujuan ...................................................................................... 4.3.4 Organisasi IPB ......................................................................... 4.4 Pemilihan Saham, Obligasi, dan Deposito ............................................ 4.5 Perhitungan Return dan Risiko Aset .................................................... 4.5.1 Return dan Risiko Saham ......................................................... 4.5.2 Return dan Risiko Obligasi ....................................................... 4.5.3 Return dan Risiko Deposito ....................................................... 4.6 Pembentukan Portofolio Model Markowitz ......................................... 4.6.1 Portofolio Optimal Saham Menggunakan Model Markowitz ................................................................................. 4.6.2 Portofolio Optimal Obligasi Menggunakan Model Markowitz ................................................................................ 4.6.3 Portofolio Gabungan Menggunakan Model Markowitz .......... 4.6.4 Portofolio Gabungan Menggunakan Model Markowitz dengan Menerapkan Kebijakan Investasi IPB-Kresna ......................... 4.7 Portofolio Model Indeks Tunggal ........................................................ 4.7.1 Tingkat Pengembalian dan Risiko Pasar .................................. 4.7.2 Portofolio Optimal Saham Menggunakan Model Indeks Tunggal .................................................................................... 4.7.3 Portofolio Optimal Obligasi Menggunakan Model Indeks Tunggal ................................................................................... 4.7.4 Portofolio Gabungan Menggunakan Model Indeks Tunggal .... 4.7.5 Portofolio Gabungan Menggunakan Model Indeks Tunggal dengan Menerapkan Kebijakan Investasi IPB-Kresna ..............
vii
26 26 27 27 30 32 35 36 36 37 37 37 37 38 38 39 39 40 40 40 40 41 41 41 42 43 44 43 44 46 46 47 48 49 51 51 52 55 56 57
4.8 Return dan Risiko Portofolio Markowitz, Model Indeks Tunggal, dan IPB-Kresna Periode Januari 2006-April 2007 ..................................... 4.9 Pengukuran Kinerja Menggunakan Metode Time-Weighted Rate of Return ................................................................................................... 4.9.1 Holding Period Return Sub-Periode Masing-Masing Portofolio . 4.9.2 Kinerja Berdasarkan Metode Time-Weighted Rate of Return ...... 4.10 Pengukuran Kinerja Menggunakan Rasio Sharpe ................................ 4.11 Pergerakan Return Pasar ....................................................................... 4.12 Posisi Kinerja Portofolio IPB-Kresna Dibandingkan Gabungan Benchmark ........................................................................................... 4.13 Prediksi Return Portofolio Periode 6 Bulan Mendatang .......................
58 59 59 63 65 66 67 70
KESIMPULAN DAN SARAN 1. Kesimpulan ............................................................................................. 72 2. Saran ......................................................................................................... 73 DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 74 LAMPIRAN ........................................................................................................ 76
viii