KEMAMPUAN SISWA SEKOLAH DASAR DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA MATEMATIKA MAJALAH BOBO Anifah Setiawati; Budiyono; Heru Kurniawan Program Studi Pendidikan Matematika e-mail:
[email protected] Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Purworejo tahun ajaran 2012/2013 dalam menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri se-Kecamatan Purworejo Kabupaten Purworejo. Teknik sampling penelitian ini adalah purposive sampling dan sampel penelitian ini berjumlah 171 siswa. Hasil uji normalitas diperoleh berdistribusi normal. Hasil uji homogenitas menunjukan hasil pengujian homogen. Pengujian hipotesis menggunakan uji t dengan taraf signifikan 0,05 diperoleh thitung = 2,11 dan ttabel = 1,645. Diperoleh thitung > ttabel sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Jadi dapat disimpulkan bahwa rerata kemampuan menyelesaikan soal cerita majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012 lebih dari nilai KKM ideal yaitu sebesar 75. Kata kunci: Kemampuan Matematika, Soal Cerita, Majalah Bobo
PENDAHULUAN Pemahaman matematika merupakan salah satu tujuan penting untuk mencapai
penguasaan
konsep
yang
diharapkan
sehingga
dalam
menyelesaikan masalah harus menggunakan algoritma. Salah satu contoh penerapan konsep matematika dalam soal matematika adalah soal yang berbentuk cerita. Dalam menyelesaikan soal cerita dibutuhkan pemahaman yang baik untuk menyelesaikan soal cerita dengan baik. Siswa cenderung menghindari soal cerita karena mereka malas untuk membaca
soal
cerita
yang
disajikan.
Kemampuan
siswa
dalam
menyelesaikan soal matematika berbentuk cerita masih belum sesuai yang diharapkan. Dalam menyelesaikan soal cerita diperlukan pemahaman Ekuivalen
116
: Kemampuan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo
dalam membaca soal cerita yang disajikan dan konsep untuk menyelesaikan soal matematika yang berbentuk cerita. Menentukan kalimat matematika dari soal cerita merupakan serangkaian proses dalam menyelesaikan soal cerita. Namun, banyak siswa pada saat ini cenderung mengutamakan hasil daripada prosesnya. Banyak majalah anak yang berisi dongeng dan cerita anak-anak seperti majalah Bobo tetapi sebagian besar anak hanya menyukai cerita dan dongeng saja padahal pada majalah Bobo terdapat soal-soal yang dapat melatih anak untuk mengingat pelajaran yang diajarkan di sekolah dasar (SD). Dengan anak menyukai cerita dan membaca dongeng dalam majalah Bobo maka diharapkan anak akan belajar untuk menyelesaikan soal-soal yang terdapat pada majalah Bobo terutama soal matematika yang berbentuk soal cerita. Hasil pengamatan dan informasi bahwa sebagian besar siswa sekolah dasar mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal cerita matematika. Permasalahan yang perlu diteliti yaitu bagaimanakah kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal cerita majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa kelas V SD Negeri se-Kecamatan Purworejo tahun pelajaran 2012/2013 dalam menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012. Hasil Monitoring dan Evaluasi (ME) Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Matematika pada 2007 dan Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Guru (PPPG) Matematika tahun-tahun sebelumnya menunjukkan lebih dari 50% guru menyatakan bahwa sebagian besar siswa mengalami kesulitan dalam Ekuivalen
: Kemampuan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo
117
menyelesaikan soal cerita. Penyebab kesulitan dalam menyelesaikan soal cerita adalah kurangnya ketrampilan siswa dalam menterjemahkan kalimat sehari-hari ke dalam kalimat matematika. Mulyono Abdurrahman (2010; 279), menyatakan bahwa matematika adalah bahasa simbolis untuk mengekspresikan hubungan-hubungan kuantitatif dan keruangan, yang memudahkan manusia untuk berpikir dalam memecahkan masalah kehidupan sehari-hari. Mata pelajaran hakekatnya adalah pengalaman nenek moyang masa lampau. Pengalamanpengalaman itu dipilih, dianalisa, kemudian disusun secara sistematis dan logis sehingga timbullah mata pelajaran seperti sejarah, ilmu hayat dan sebagainya. Syafri Ahmad dalam (Marsudi Rahardjo dan Astuti Waluyati (2011; 21)), menyatakan bahwa tujuan pembelajaran soal cerita di Sekolah Dasar untuk melatih siswa berfikir deduktif, membiasakan siswa untuk melihat hubungan antara kehidupan sehari-hari dengan pengetahuan matematika yang telah mereka peroleh di sekolah, dan memperkuat pemahaman siswa terhadap konsep matematika tertentu, maksudnya dalam menyelesaikan soal cerita siswa perlu mengingat kembali konsep-konsep matematika yang telah dipelajarinya sehingga pemahaman terhadap konsep-konsep tersebut semakin kuat.
METODE PENELITIAN Penelitian ini berjudul “Kemampuan Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri Se-Kecamatan Purworejo Tahun Pelajaran 2012/2013 dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo Edisi Bulan Oktober Tahun 2010”. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Ekuivalen
118
: Kemampuan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo
Penelitian dilaksanakan selama delapan bulan mulai bulan November 2012 sampai bulan Juni 2013 bertempat di Purworejo, Kabupaten Purworejo. Populasi yang diambil yaitu seluruh siswa kelas V SD Negeri se-Kecamatan Purworejo. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Sampel penelitian yaitu 171 siswa Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Purworejo. Sumber data penelitian adalah siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Purworejo. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal. Tes yang digunakan adalah soal cerita majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal cerita matematika pada majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012 ada 34 soal cerita dari soal-soal matematika kelas I sampai kelas V. Teknik pengolahan data yang ditempuh dalam penelitian ini adalah Uji Hipotesis dengan rumus uji t taraf signifikansi 0,05 dengan uji prasyarat normalitas metode Chi Kuadrat dan uji homogenitas metode Bartlett. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Penelitian ini dilakukan pada
bulan April tahun 2013. Adapun
tempat penelitian meliputi SD Negeri Purworejo, SD Negeri Paduroso, SD Negeri Tambakrejo, SD Negeri Sidorejo, dan SD Negeri Brenggong. Data dalam penelitian ini diperoleh dari hasil tes menggunakan instrumen yang diambil dari majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012. Instrumen dalam penelitian ini adalah soal matematika yang berbentuk cerita yang berjumlah 34 soal cerita. dari hasil tes tersebut diperoleh rerata sebesar 77,26% dengan standar deviasi sebesar 14,06%. Ketuntasan siswa dalam kemampuan menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi Ekuivalen
: Kemampuan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo
119
bulan Oktober tahun 2012 ditentukan berdasarkan Kriterian Ketuntasan Minimal (KKM) ideal yang ditentukan oleh negara yaitu sebesar 75%. Dalam hal ini berarti siswa dapat menguasai 75% dari seluruh soal yang disajikan. Apabila persentase kemampuan siswa mencapai 75% ke atas, berarti siswa tersebut dikatakan mencapai ketuntasan dalam menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012. Hasil pengolahan data yang dilakukan, diperoleh rerata kemampuan siswa kelas V sekolah dasar negeri se-Kecamatan Purworejo tahun pelajaran 2012/2013 dalam menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012 sebesar 77,26% dengan standar deviasi sebesar 14,06%. Dari rerata tersebut berada di atas KKM yang ditentukan, dan ini berarti secara umum siswa kelas V sekolah dasar negeri se-Kecamatan Purworejo tahun pelajaran 2012/2013 sudah mencapai ketuntasan belajar dalam menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012. Setelah diketahui nilai rerata dan standar deviasi, selanjutnya dilakukan uji normalitas data. Sehingga diperoleh χ2hitung = 8,12 dan χ2tabel = 11,070 maka χ2hitung < χ2tabel. Dari kriteria tersebut maka disimpulkan bahwa data berasal dari populasi yang berdistribusi normal. Untuk mengetahui bagaimana data yang diperoleh homogen atau tidak, dapat dilihat dengan uji homogenitas data. Dari uji homogenitas tesebut diperoleh χ2hitung sebesar
dengan taraf signifikan 5% diperoleh
χ2tabel = 11,070 maka χ2hitung < χ2tabel atau 8,89 < 11,070. Dengan demikian hasil penelitian tentang Kemampuan Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri seKecamatan Purworejo Tahun Pelajaran 2012/2013 Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo Edisi Bulan Oktober Tahun 2012 adalah homogen. Ekuivalen
120
: Kemampuan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo
Ketuntasan kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012 dari hasil pengujian hipotesis dengan menggunakan statistik deskriptif.
Data
berdistribusi normal maka statistik deskriptif yang digunakan adalah uji t. Dalam pengujian hipotesis menggunakan uji t diperoleh thitung = 2,11. Dengan taraf signifikan 0,05 dan n = 171 maka diperoleh t tabel = 1,645. Diketahui bahwa thitung > ttabel sehingga H0 ditolak dan H1 diterima, dapat disimpulkan bahwa rerata kemampuan menyelesaikan soal cerita majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012 lebih dari (>) nilai kriteria ketuntasan minimal (KKM) ideal yaitu sebesar 75. SIMPULAN DAN SARAN Simpulan dari penelitian ini adalah kemampuan siswa kelas V sekolah dasar negeri se-Kecamatan Purworejo Kabupaten Purworejo tahun pelajaran 2012/2013 dalam menyelesaikan soal cerita matematika majalah Bobo edisi bulan Oktober tahun 2012 sudah mencapai nilai KKM. Saran yang disampaikan yaitu guru diharapkan memberikan latihan-latihan soal yang berbentuk cerita dari majalah Bobo dimaksudkan agar siswa mempunyai bekal dalam menghadapi permasalahan seharihari. Dengan demikian siswa lebih mudah memahami dan lebih kuat mengingat materi yang diberikan.
Ekuivalen
: Kemampuan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo
121
DAFTAR PUSTAKA Abdurrahman, Mulyono. 2010. Pendidikan Bagi Anak Berkesulitan Belajar. Jakarta: Rineka Cipta. Raharjo, Marsudi dan Astuti Waluyati. 2011. Pembelajaran Soal Cerita Operasi hitung Campuran di Sekolah Dasar. Diakses dari http://p4tkmatematika. org/file/Bermutu%202011/SD/9.PEMBELAJARAN%20SOAL%20CERIT A%20OPERASI%20HITUNG%20....pdf pada tanggal 6 Maret 2013.
Ekuivalen
122
: Kemampuan Siswa Sekolah Dasar Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Majalah Bobo