POKJA PENGADAAN BAHAN MAKANAN NARAPIDANA DAN TAHANAN LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA LUBUKLINGGAU ULP KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI TAHUN ANGGARAN 2017 Jalan Depati Said No. 39 Lubuklinggau
BERITA ACARA PENJELASAN PEKERJAAN / KEGIATAN (AANWIJZING) Nomor : W.6.PAS.6.PL.06.04-0831 Pada hari ini Senin tanggal Lima bulan Desember tahun Dua Ribu Enam Belas (5 Desember 2016), Pokja Pengadaan Bahan Makanan Narapidana Dan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lubuklinggau ULP Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia RI Tahun Anggaran 2017, telah mengadakan Rapat Penjelasan Pekerjaan / Kegiatan (Aanwijzing) yang dibuka oleh Ketua Pokja pada jam 10.00 WIB dan dihadiri oleh Sekretaris dan Anggota Pokja ULP. Adapun pokok - pokok penjelasan dan pembahasan yang disampaikan adalah sebagai berikut: A. Penjelasan Umum 1. Pekerjaan yang dilelangkan adalah: Unit Kerja : Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia RI Satuan Kerja : Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lubuklinggau Paket Pekerjaan : Pengadaan Bahan Makanan Narapidana Dan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lubuklinggau Tahun Anggaran 2017 Lingkup Pekerjaan : Pengadaan Bahan Makanan Narapidana Dan Tahanan Sumber Dana / Tahun Anggaran : APBN Tahun Anggaran 2017 Nilai Total HPS : Rp. 3.935.873.000,- (tiga milyar sembilan ratus tiga puluh lima juta delapan ratus tujuh puluh tiga ribu rupiah) 2. Dasar - dasar Pelelangan Penyedia Jasa : 1). Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 54 Tahun 2010, jo Nomor 4 tahun 2015 tentang Pengadaan Barang/Jasa. 2). Dokumen Pengadaan 3. Metode Pemilihan Penyedia Jasa : Pelelangan Sederhana dengan cara Pascakualifikasi (Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah) : 1). Peminat harus menyampaikan formulir isian kualifikasi jasa pemborongan yang telah diisi dan data administrasi perusahaan yang dilengkapi data pendukung yang terdiri dari: a. Surat Pernyataan Minat untuk Mengikuti Pelelangan b. Formulir isian kualifikasi yang terdiri dari : 1. Secara hukum mempunyai kapasitas menandatangani kontrak 2. Tidak sedang dinyatakan pailit atau kegiatan usahanya tidak sedang dihentikan atau tidak sedang menjalani sanksi pidana atau sedang dalam pengawasan pengadilan 3. Tidak pernah dihukum 4. Data Administrasi 5. Ijin Usaha 6. Landasan Hukum Pendirian Perusahaan 7. Pengurus Perusahaan 8. Data Keuangan Perusahaan
9. Data Personalia 10. Data Peralatan 11. Data Pengalaman Perusahaan 12. Data Pekerjaan yang sedang dilaksanakan 13. Kebenaran Data yang disampaikan dan kesanggupan dikenakan sanksi administrasi, perdata, pidana sesuai ketentuan peraturan perunadang-undangan yang berlaku. c. Data Administrasi dan Data Pendukung yang harus disampaikan di antaranya : 1. Foto copy Sertifikat Badan Usaha yang masih berlaku 2. Foto copy SIUP, SITU , TDP yang dikeluarkan oleh Instansi Pemerintah yang berwenang dan masih berlaku 3. Foto copy Akte Pendirian Perusahaan beserta perubahannya 4. Foto copy NPWP dan KTP 5. Foto copy Data Pendukung Pengalaman Bidang dan Subbidang yang sama dengan pekerjaan yang dilelangkan dalam kurun waktu 4 tahun terakhir (Kontrak + Berita Acara Serah Terima) 6. Foto copy SPT terakhir 2) Persyaratan Kualifikasi Penyedia di antaranya : a. Memiliki SIUP, SITU, TDP b. Memiliki Sertifikat Badan Usaha c. Secara hukum mempunyai kapasitas menandatangani Kontrak d. Tidak dalam pengawasan pengadilan, tidak bangkrut, kegiatan usahanya tidak sedang dihentikan dan/ atau tidak sedang menjalani sanksi pidana e. Dalam hal penyedia jasa akan melaksanakan kemitraan, wajib mempunyai perjanjian kerjasama operasi/ kemitraan yang memuat persentase kemitraan dan perusahaan yang mewakili kemitraan f. Memiliki NPWP dan telah melunasi kewajiban perpajakan tahun terakhir g. Selama 4 (empat) tahun terakhir pernah memiliki pengalaman di bidang pekerjaan pengadaan bahan makanan/sejenis di lingkungan pemerintah atau swasta termasuk pengalaman subkontrak, kecuali penyedia barang/ jasa yang baru berdiri kurang 3 (tiga) tahun dalam bidang dan sub bidang yang sama dengan pekerjaan yang dilelangkan. h. Memiliki kinerja baik dan tidak masuk dalam daftar sanksi atau daftar hitam disuatu instansi j. Memiliki kemampuan pada bidang pekerjaan yang sesuai untuk usaha kecil termasuk koperasi kecil k. Termasuk dalam penyedia jasa yang sesuai dengan nilai paket pekerjaan yang dilelangkan l. Menyampaikan daftar perolehan pekerjaan yang sedang dilaksanakan m. Tidak membuat pernyataan yang tidak benar tentang kompetensi dan kemampuan usaha yang dimiliki 4. Proses Pemilihan Penyedia Peserta yang dapat mengikuti Pelelangan Sederhana adalah seluruh Penyedia yang telah mendaftarkan Perusahaannya (melalui internet dan panitia), menandatangani Pakta Integritas dan telah mengambil/mendownload Dokumen Lelang / Dokumen Pengadaan Pascakualifikasi pada paket yang diminati.
5. Jadwal Pelaksanaan Lelang : Dapat dilihat pada website LPSE Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia RI : lpse.kemenkumham.go.id B. Penjelasan Dokumen Pengadaan Panitia/Pokja Pengadaan Bahan Makanan Narapidana Dan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lubuklinggau ULP Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia RI Tahun Anggaran 2017 tidak melakukan perubahan dan atau penambahan terhadap Dokumen Pengadaan. C. Metode Evaluasi 1. Metoda Evaluasi dengan menggunakan sistem gugur. dengan urutan proses sebagai berikut : 1. Koreksi aritmatik adalah dengan melakukan koreksi terhadap kesalahan kuantitas pekerjaan yang tercantum dalam daftar kuantitas dan harga disesuaikan dengan yang tercantum dalam dokumen lelang. 2. Harga Satuan yang ditulis dalam daftar kuantitas dan harga tidak dikoreksi 3. Mata pembayaran yang tidak diberi harga satuan dianggap sudah termasuk dalam harga satuan mata pembayaran yang lain, dan harga satuan pada daftar kuantitas dan harga tetap dibiarkan kosong 4. Apabila terdapat perbedaan antara harga satuan pada daftar kuantitas dan harga dengan harga satuan pada analisa harga satuan yang bersangkutan maka yang mengikat adalah harga satuan pada daftar kuantitas dan harga 5. Hasil koreksi aritmatik pada daftar kuantitas dan harga digunakan untuk menyusun rangking penawaran untuk selanjutnya dilakukan evaluasi administrasi. Harga penawaran setelah dikoreksi aritmatik yang nilai di atas pagu anggaran tidak dievaluasi. 2. Evaluasi Administrasi : 1). Evaluasi administrasi dilakukan terhadap penawaran yang memenuhi syarat pada pembukaan penawaran. 2). Evaluasi administrasi dilakukan terhadap dokumen penawaran yang masuk dan dievaluasi kelengkapan dan keabsahan syarat adminstrasi, unsur-unsur yang dievaluasi pada tahap ini berdasarkan ketentuan-ketentuan dalam dokumen lelang 3). Evaluasi administrasi menghasilkan kesimpulan, yaitu memenuhi syarat administrasi atau tidak memenuhi syarat administrasi. 3. Evaluasi Teknis : 1). Evaluasi teknis dilakukan terhadap penawaran yang dinyatakan memenuhi syarat/ lulus administrasi 2). Faktor-faktor yang dievaluasi pada tahap ini sesuai dengan kriteria yang ditetapkan dalam dokumen lelang, meliputi: a. Jadwal waktu pelaksanaan b. Spesifikasi teknis/Brosur dan Gambar c. Metode Pengiriman 3). Hasil evaluasi teknis adalah memenuhi syarat teknis (lulus) atau tidak memenuhi syarat teknis (gugur)
4. Evaluasi Harga/ Kewajaran Harga : Evaluasi harga hanya dilakukan terhadap penawaran yang dinyatakan lulus/ memenuhi persyaratan adminstrasi dan teknis. 5. Evaluasi Kualifikasi : Evaluasi Kualifikasi dilakukan terhadap calon pemenang lelang serta calon pemenang cadangan 1 dan 2 (apabila ada) yang lolos Evaluasi Administrasi, Teknis dan harga. Terhadap Penyedia yang akan diusulkan sebagai Calon Pemenang dan Pemenang Cadangan dilakukan verifikasi terhadap semua data dan informasi yang ada dalam berkas kualifikasi dengan memperlihatkan aslinya kepada Panitia. Bila diperlukan akan dilakukan konfirmasi dengan instansi terkait. Terhadap hal-hal yang tidak diklarifikasi, bukan berarti hal-hal tersebut sudah sesuai dengan dokumen lelang 6. Hal-hal yang Menggugurkan Penawaran : 1). Evaluasi administrasi : 1. Surat penawaran tidak ditanda tangani oleh yang berhak menandatanganinya 2. Masa berlakunya surat penawaran kurang dari waktu yang ditetapkan dalam dokumen lelang 3. Masa pelaksanaan dan pemeliharaan tidak sesuai dengan jangka waktu yang ditetapkan dalam dokumen lelang 4. Surat Penawaran tidak bertanggal 5. Tidak bermaterai cukup dan tidak bertanggal pada materai 6. Ternyata tidak benar keabsahan dari Dokumen/ sebagian Dokumen yang dilampirkan dalam syarat-syarat administrasi 7. Isi Surat Penawaran tidak sesuai dengan dokumen lelang 2)
Evaluasi Teknis : 1. Tidak dipenuhinya persyaratan teknis dalam spesifikasi 2. Menyimpang dari kriteria yang ditentukan dalam Persyaratan Teknis, seperti jadwal pelaksanaan, dan spesifikasi brosur/gambar barang. 3. Merubah substansi barang yang ditawarkan
3).
Evaluasi Harga : 1. Adanya penawaran yang bersyarat yang bertentangan dengan ketentuan Dokumen Lelang 2. Harga di atas HPS 3. Adanya unsur-unsur yang mempengaruhi substansi/ lingkup/ kualitas barang sehingga mempengaruhi substansi/ kualitas barang yang ditawarkan.
4).
Evaluasi Kualifikasi : 1. Tidak dipenuhinya persyaratan yang diminta dalam dokumen pascakualifikasi 2. Ternyata tidak benar keabsahan dari Dokumen/ keterangan yang disampaikan dalam Dokumen Pasca Kualifikasi 3. Tidak memenuhi batas ambang lulus Q (nilai total kualifikasi < 65).
5).
Pengumuman pemenang dan Sanggahan/ Sanggahan banding : 1. Sanggahan disampaikan kepada Panitia Pengadaan / Pokja ULP. 2. Hal hal yang dapat disanggah, hanya yang berkenaan dengan kriteria sanggahan. 3. Lama masa sanggah, Sanggahan yang tidak memenuhi kritetia sanggah akan di tindak lanjuti sebagai pengaduan.
D. Penjelasan Dokumen Pengadaan Dokumen Pengadaan terdiri dari: Bab I Bab II Bab III Bab IV Bab V Bab VI Bab VII Bab VIII Bab IX BAB X BAB XI BAB XII BAB XIII BAB XIV
: : : : : : : : : : : : : :
UMUM PENGUMUMAN PELELANGAN DENGAN PASCAKUALIFIKASI INSTRUKSI KEPADA PESERTA (IKP) LEMBAR DATA PEMILIHAN (LDP) LEMBAR DATA KUALIFIKASI BENTUK DOKUMEN PENAWARAN PETUNJUK PENGISIAN DATA KUALIFIKASI TATA CARA EVALUASI KUALIFIKASI BENTUK DOKUMEN KONTRAK SYARAT – SYARAT UMUM KONTRAK (SSUK) SYARAT – SYARAT KHUSUS KONTRAK (SSKK) SPESIFIKASI TEKNIS DAN GAMBAR DAFTAR KUANTITAS DAN HARGA BENTUK DOKUMEN LAIN
E. Tanya Jawab Tidak terdapat pertanyaan dari peserta lelang. Sehubungan terdapat kekeliruan pada kolom Anggaran di Data Paket Lelang dalam SPSE tertulis 2016 – APBN yang seharusnya 2017 – APBN, telah kami ajukan permohonan perbaikan perihal tersebut kepada Ketua LPSE Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI dengan Nomor : W.6.PAS.6.PL.01.04-0827 tanggal 5 Desember 2016 (Terlampir). Sumber Dana Paket Pekerjaaan Pengadaan Bahan Makanan Narapidana dan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tahun Anggaran 2017 ini berasal dari dana APBN Tahun Anggaran 2017. Peserta yang mendaftar sampai dilakukan penjelasan pekerjaan (aanwijzing) sebanyak 9 (sembilan) penyedia barang/jasa dan tidak terdapat pertanyaan dari para peserta lelang. Maka rapat ditutup pada jam 12.00 WIB oleh Ketua POKJA ULP dengan ucapan terima kasih.
Pokja ULP Ketua, ttd Junaini, S.H.
Lampiran
Print Screen. Penjelasan Lelang (aanwijzing) - Sebelum
Print Screen. Penjelasan Lelang (aanwijzing) - Sesudah
POKJA PENGADAAN BAHAN MAKANAN NARAPIDANA DAN TAHANAN LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA LUBUKLINGGAU ULP KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI TAHUN ANGGARAN 2017 Jalan Depati Said No. 39 Lubuklinggau
Lubuklinggau, 05 Desember 2016 Nomor : W.6.PAS.6.PL.06.04-0827 Lampiran : 1 (satu) lembar Perihal : Permohonan Perbaikan Data Paket Lelang pada SPSE Kepada Yth. Ketua LPSE Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia RI di tempat
Dengan hormat, Sehubungan dengan terdapat kekeliruan pada Paket Data Lelang Pengadaan Bahan Makanan Narapidana dan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lubuklinggau dengan : Kode Lelang : 6600252 Nama Lelang : Pengadaan Bahan Makanan Narapidana dan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II Lubuklinggau Tahun Anggaran 2017 Data yang seharusnya : Anggaran :
SEMULA 2016 – APBN
SEHARUSNYA 2017 – APBN
Bersama ini kami mohon petunjuk dan bantuannya atas perbaikan pada Data Paket Lelang Pengadaan Bahan Makanan Narapidana Dan Tahanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lubuklinggau Tahun Anggaran 2017 tersebut. Demikian atas bantuan dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Pokja ULP Ketua ttd Junaini, S.H.
Lampiran
Print sreen. Informasi Lelang (Semula – Seharusnya)