GARIS-GARIS BESAR HALUAN ORGANISASI (GBHO)
PERHIMPUNAN PELAJAR INDONESIA TURKI 2016-2017
MPA PPI TURKI 2016-2017
GARIS-GARIS BESAR HALUAN ORGANISASI PERHIMPUNAN PELAJAR INDONESIA TURKI PERIODE 2016-2017
BAB I PENGERTIAN Pasal 1 1. Organisasi sebagaimana yang dımaksud dalam Garis-garis Besar Haluan Organisasi adalah PPI Turki 2. GBHO adalah suatu haluan organisasi yang bersifat umum dan tidak terperinci yang pada hakekatnya menjadi pola umum pembangunan organisasi yang ditetapkan dalam Musyawarah Tahunan (MUSTA). 3. Pola umum organisasi tersebut merupakan rangkaian program organisasi yang menyeluruh, terarah, dan berkelanjutan. 4. Rangkaian program organisasi tersebut dimaksudkan untuk mewujudkan organisasi sebagaimana yang telah diarahkan oleh AD/ART PPI Turki.
BAB II MAKSUD DAN TUJUAN Pasal 2 GBHO menjadi rujukan kegiatan dan usaha PPI Turki dalam upaya mewujudkan tujuan organisasi secara bertahap seperti tertulis dalam AD/ART PPI Turki.
BAB III LANDASAN Pasal 3 GBHO berlandaskan AD/ART PPI Turki.
BAB IV PENYUSUNAN Pasal 4 GBHO ini perlu disusun dan dituangkan ke dalam pola umum program organisasi secara sistematis sebagai berikut: 1. Pola umum kebijakan organisasi 2. Pola umum jangka panjang 3. Pola umum jangka pendek
BAB V PELAKSANA Pasal 5 GBHO yang telah ditetapkan dalam MUSTA dilaksanakan oleh Badan Pengurus Harian (BPH) PPI Turki yang dituangkan dalam bentuk program kerja PPI Turki.
BAB VI POLA UMUM KEBIJAKAN ORGANISASI Pasal 6 1. Pola umum kebijakan organisasi merupakan pandangan menyeluruh atas segala kebijakan organisasi yang disusun dalam MUSTA. 2. Pengembangan organisasi lebih berperan dalam dinamika kehidupan pelajar Indonesia di Turki, khususnya pada: a. Program pengkaderan melalui pengembangan bidang pendidikan, olahraga, sosial, dan seni budaya. b. Memperluas gerak organisasi sebagai wadah kegiatan pelajar Indonesia di Turki. c. Menjadi koordinator yang menaungi semua PPI wilayah di Turki. 3. Agar tetap terjadi kesinambungan program tahunan antar MUSTA maka diperlukan penyaluran serta pengembangan ide dan gagasan melalui pembaruan yang terencana
dengan baik dan sistematis. 4. Guna mengantisipasi perubahan yang akan terjadi, maka diberikan peluang kepada BPH PPI Turki untuk mengembangkan kebijakan jangka panjang sesuai dengan kebutuhan.
BAB VII POLA UMUM JANGKA PANJANG Pasal 7 1. Pola umum jangka panjang merupakan kebijakan organisasi yang akan dijadikan pedoman dalam pelaksanaan kebijakan organisasi selama 5 tahun demi menuju tercapainya tujuan organisasi. 2. Pola umum jangka panjang berlaku sejak ditetapkan di MUSTA, kemudian dapat ditinjau ulang setelahnya. (dengan catatan) 3. Kerangka Program: a. Mengakomodasi aspirasi pelajar Indonesia di Turki dalam segala bidang. b. Memupuk dan mengembangkan kerjasama yang baik untuk mencapai tujuan organisasi berdasarkan asas kekeluargaan. c. Mengusahakan peningkatan intelektualitas dan kemampuan berorganisasi anggota. d. Meningkatkan peran PPI Turki dalam menyikapi persoalan pelajar di Turki dan masalah-masalah kebangsaan.
BAB VIII POLA UMUM JANGKA PENDEK Pasal 8 1. Pola umum jangka pendek merupakan kebijakan organisasi yang dijadikan pedoman dalam pelaksanaan kebijakan organisasi selama satu periode kepengurusan. 2. Kerangka kebijakan: a. Menciptakan hubungan koordinasi dan konsolidasi antara MPA PPI Turki, BPH PPI Turki, dan PPI wilayah. b. Menciptakan hubungan baik antar pengurus dan anggota.
c. Menciptakan hubungan baik dengan perwakilan Republik Indonesia di Turki dan Organisasi-organisasi Kemitraan(OK) lainnya. d. Menyelaraskan dan mensosialisasikan keputusan organisasi. e. Memberikan landasan yang kuat bagi pelaksanaan kebijakan organisasi periode berikutnya. 3. Pokok-pokok kebijakan pola umum jangka pendek, meliputi: a. Aspek Organisasi b. Aspek Pendidikan, Olahraga, dan Seni Budaya c. Aspek Pengabdian pada Masyarakat d. Aspek Kesejahteraan Anggota dan Dana Usaha 4. Aspek Organisasi sebagaimana dimaksud dalam pasal 8 ayat 3a, meliputi: a. Menata administrasi dan program kerja organisasi. b. Menyempurnakan database anggota organisasi dengan akurat. c. Mensosialisasikan dan merealisasikan ketetapan-ketetapan MUSTA 2016. d. Meningkatkan kualitas berorganisasi anggota. e. Melaksanakan pengkaderan untuk seluruh pelajar Indonesia di Turki. 5. Aspek Pendidikan, Olahraga, dan Seni Budaya sebagaimana dalam pasal 8 ayat 3b, meliputi: a. Membantu mengembangkan kemampuan intelektual, spiritual dan kecakapan berorganisasi anggota. b. Mengadakan kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan keterampilan berorganisasi dan intelektual. c. Membantu mempromosikan kebudayaan Indonesia di Turki. d. Mengadakan kegiatan-kegiatan yang dapat menyalurkan minat dan bakat di bidang seni dan olahraga. 6. Aspek Pengabdian pada Masyarakat sebagaimana dalam pasal 8 ayat 3c, meliputi: a. Meningkatkan kepedulian terhadap kondisi sosial kemasyarakatan pelajar Indonesia di Turki. b. Menjadi pusat informasi lembaga-lembaga pendidikan di Turki bagi calon pelajar dari Indonesia. c. Menjadi sarana pendukung kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat
Indonesia di Turki dan di Indonesia. 7. Aspek Kesejahteraan Anggota dan Dana Usaha sebagaimana dalam pasal 8 ayat 3d, meliputi: a. Meningkatkan rasa gotong-royong, partisipasi, dan persatuan berdasarkan asas kekeluargaan di kalangan anggota tanpa memandang latar belakang suku, agama, ras dan antar golongan. b. Mengadakan kerjasama dengan lembaga lain guna mendukung kesejahteraan dan keselamatan anggota. c. Mengusahakan sumber dana yang legal dan tidak mengikat untuk kepentingan organisasi.
BAB IX PENUTUP Pasal 9 1. Setiap periode kepengurusan, GBHO dapat ditinjau kembali dan disesuaikan dengan perkembangan PPI Turki. 2. Untuk dapat mewujudkan dan mencapai hasil yang diinginkan diperlukan ketekunan, kesungguhan tekad, dan semangat berkarya dari pengurus dan anggota untuk melaksanakannya dengan penuh tanggung jawab. 3. GBHO ini dibuat sebagai landasan dalam penyusunan program kerja PPI Turki.
STRUKTUR ORGANISASI PERHIMPUNAN PELAJAR INDONESIA (PPI) TURKI 2016-2017