PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL PENGELUARAN KAS DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) Studi Kasus pada SMKN 1 Yogyakarta
SKRIPSI
Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Akuntansi
Oleh : Advionika Resy Bella Putri 132114114
PROGRAM STUDI AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SANATA DHARMA 2017
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL PENGELUARAN KAS DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) Studi Kasus pada SMKN 1 Yogyakarta
SKRIPSI
Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Akuntansi
Oleh : Advionika Resy Bella Putri 132114114
PROGRAM STUDI AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SANATA DHARMA 2017
i
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
HALAMAN PERSEMBAHAN
“ Sebab Aku ini mengetahui rancangan –rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.” (Yeremia 29:11)
Skripsi ini dipersembahkan untuk : Tuhan Yesus dan Bunda Maria Mama dan Papaku tercinta Adikku Louisa Adella Regita Gregorius Adhytama Krishantoro Keluarga besar Sahabat-sahabat Bapak ibu Dosen
iv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
UNIVERSITAS SANATA DHARMA FAKULTAS EKONOMI JURUSAN AKUNTANSI-PROGRAM STUDI AKUNTANSI
PERNYATAAN KEASLIAN KARYA TULIS SKRIPSI Yang bertanda tangan di bawah ini saya, menyatakan bahwa Skripsi dengan judul:
EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL PENGELUARAN KAS DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (Studi Kasus pada SMKN 1 Yogyakarta) Dan dimajukan untuk diuji pada 11 April 2017 adalah hasil karya saya
Dengan ini saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa dalam skripsi ini tidak terdapat keseluruhan atau sebagian tulisan orang lain yang saya ambil dengan cara menyalin, atau meniru dalam bentuk rangkaian kalimat atau simbol yang menunjukkan gagasan atau pendapat atau pemikiran dari penulis lain yang saya aku seolah-olah sebagai tulisan saya sendiri dan atau tidak terdapat sebagaian atau keseluruhan tulisan yang saya salin, tiru, atau yang saya ambil dari tulisan orang lain tanpa memberikan pengakuan pada penulis aslinya. Apabila saya melakukan hal tersebut di atas, baik sengaja maupun tidak, dengan ini saya menyatakan menarik skripsi saya ajukan sebagai hasil tulisan saya sendiri. Bila kemudian terbukti bahwa saya ternyata melakukan tindakan menyalin atau meniru tulisan orang lain seolah-olah hasil pemikiran saya sendiri, berarti gelar dan ijasah yang telah diberikan oleh universitas batal saya terima.
Yogyakarta, 17 Maret 2017 Yang membuat pernyataan
Advionika Resy Bella Putri v
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS
Yang bertanda tangan di bawah ini, saya mahasiswa Universitas Sanata Dharma : Nama
: Advionika Resy Bella Putri
Nomor Mahasiswa
: 132114114
Demi pengembangan ilmu pengetahuan, saya memberikan kepada Perpustakaan Universitas Sanata Dharma karya ilmiah saya yang berjudul : EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL PENGELUARAN KAS DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (Studi Kasus SMKN 1 Yogyakarta) Dengan demikian saya memberikan kepada Perpustakaan Universitas Sanata Dharma hak untuk menyimpan, mengalihkan dalam bentuk media lain, mengelolanya dalm bentuk pangkalan data, mendistribusikan secara terbatas, dan mempublikasikannya di internet atau media lain untuk kepentingan akademis tanpa perlu meminta ijin dari saya maupun memberikan royalti kepada saya selama mencantumkan nama saya sebagai penulis.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya, Dibuat di Yogyakarta Pada tanggal : 17 Maret 2017
Yang menyatakan
Advionika Resy Bella Putri
vi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
KATA PENGANTAR Puji syukur dan terima kasih ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan rahmat dan karunia kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan skripsi ini. Penulis skripsi ini bertujuan untuk memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana pada Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma. Dalam menyelesaikan skripsi ini penulis mendapat bantuan, dan bimbingan dan arahan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada : 1. Tuhan Yesus Kristus dan Bunda Maria yang selalu memberikan berkat yang melimpah. 2. Johanes Eka Priyatma, M.Sc., Ph.D selaku Rektor Universitas Sanata Dharma
yang
telah
memberikan
kesempatan
belajar
dan
mengembangkan kepribadian penulis. 3. Albertus Yudi Yuniarto, S,E., M.B.A. selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma. 4. Drs. YP. Supardiyono, M.Si., Akt., QIA selaku Ketua Program Studi Akuntansi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. 5. Dr. FA Joko Siswanto, M.M., Ak., QIA., CA selaku dosen pembimbing skripsi dan dosen pembimbing akademik yang telah membantu dan membimbing penulis selama pembuatan skripsi dan proses perkuliahan. 6. Mama dan Papa yang sudah membiayai penddikan selama ini serta selalu memberikan semangat dan motivasi agar skripsi ini dapat terselesaikan. 7. Adikku Louisa Adella Regita yang selalu mendukung dan mendoakan penulis selama mengerjakan skripsi.
vii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
8. Gregorius Adhytama Krishantoro yang selalu memberikan semangat dan motivasi kepada penulis selama mengerjakan skripsi. 9. Eyang kakung, eyang uti dan keluarga besar yang selalu mendoakan penulis. 10. Sahabat-sahabat saya di SMP dan SMA Stece (Febi, Dhea, Lia, Olin) yang selalu mendukung penulis. 11. Sahabat-sahabat saya di kampus (Genk Gaje, Pejuang Skripsi, Oren dan Feli) yang selalu memberikan motivasi dan semangat kepada penulis. 12. Teman-teman pengurus Himaks 2015 yang selalu memberikan semangat kepada penulis. 13. Teman-teman Persekutuan Patriot GKJ Jatimulyo yang memberikan penulis semangat dan mendoakan penulis agar cepat lulus. 14. Sekolah Menengah Kejuruan (SMKN) 1 Yogyakarta yang telah bersedia menjadi tempat penelitian skripsi.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dan bermanfaat bagi penulis. Akhirnya penulis berharap semoga skripsi ini bermanfaat bagi para pembaca dan semua pihak yang memerlukan.
Yogyakarta, 17 Maret 2017
Penulis
viii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
DAFTAR ISI Halaman HALAMAN JUDUL........................................................................
i
HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING...............................
ii
HALAMAN PENGESAHAN..........................................................
iii
HALAMAN PERSEMBAHAN.......................................................
iv
HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN KARYA TULIS.........
v
LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI.......................................
vi
HALAMAN KATA PENGANTAR.................................................
vii
HALAMAN DAFTAR ISI...............................................................
ix
HALAMAN DAFTAR TABEL.......................................................
xii
HALAMAN DAFTAR GAMBAR...................................................
xiii
HALAMAN DAFTAR LAMPIRAN................................................
xiv
ABSTRAK........................................................................................
xv
ABSTRACT......................................................................................
xvi
BAB I PENDAHULUAN.................................................................
1
A. Latar Belakang Masalah .......................................................
I
B. Rumusan Masalah.................................................................
4
C. Batasan Masalah...................................................................
4
D. Tujuan Penelitian..................................................................
4
E. Manfaat Penelitian................................................................
4
F. Sistematika Penulisan...........................................................
5
BAB II LANDASAN TEORI...........................................................
7
A. Pengendalian Internal............................................................
7
1. Pengertian Pengendalian Internal....................................
7
2. Komponen-komponen Pengendalian Internal.................
9
3. Tujuan Pengendalian Internal.........................................
16
B. Pengeluaran Kas...............................................................
ix
17
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
1. Kas..............................................................................
17
2. Pengeluaran Kas..........................................................
17
C. Bantuan Operasional Sekolah............................................
22
1. Latar Belakang Bantuan Operasional Sekolah.............
22
2. Pengertian Bantuan Operasional Sekolah....................
25
3. Tujuan Bantuan Operasional Sekolah..........................
25
4. Sasaran Program dan Besar Bantuan...........................
26
5. Waktu Penyaluran Dana..............................................
27
D. Sampling Atribut................................................................
27
E. Atribut...............................................................................
28
BAB III METODE PENELITIAN................................................
29
A. Jenis Penelitian..................................................................
29
B. Tempat dan Waktu Penelitian............................................
29
C. Objek dan Subjek Penelitian..............................................
29
D. Data yang dibutuhkan........................................................
30
E. Teknik Pengumpulan Data.................................................
30
F. Teknik Analisis Data..........................................................
32
BAB IV GAMBARAN UMUM SMKN 1 YOGYAKARTA.........
36
A. Sejarah berdirinya SMKN 1 Yogyakarta.............................
36
B. Lokasi SMKN 1 Yogyakarta...............................................
37
C. Visi Misi SMKN 1 Yogyakarta...........................................
38
D. Tujuan Pendidikan SMKN 1 Yogyakarta............................
38
E. Struktur Organisasi dan Uraian Tugas.................................
42
F. Tugas Staf Pimpinan Sekolah..............................................
43
BAB V ANALISIS DATA dan PEMBAHASAN...........................
59
BAB VI PENUTUP.........................................................................
69
A. Kesimpulan.........................................................................
69
B. Keterbatasan........................................................................
69
C. Saran....................................................................................
69
x
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
DAFTAR PUSTAKA......................................................................
71
LAMPIRAN.....................................................................................
72
xi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
DAFTAR TABEL Halaman Tabel 3.1
Stop Or Go Sampling..................................................
35
Tabel 3.2
Besarnya Sampel Minimum untuk Pengujian Kepatuhan...................................................................
35
Tabel 5.1
Hasil Penelitian Sampel..............................................
61
Tabel 5.2
Hasil Pemeriksaan Atribut......................................................................
61
Tabel 5.3
Atribut Sampling Table for Determining Stop or Go Sizes and Upper Precision Limit Population Accurance Rate Based on Sample Result........................................................................
64
Tabel 5.4
Pertanyaan Checklist dan Jawaban Checklist............
66
xii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
DAFTAR GAMBAR Halaman Gambar 4.1
Struktur Organisasi SMKN 1 Yogyakarta .................
xiii
42
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
DAFTAR LAMPIRAN Halaman
Lampiran 1
Daftar SPJ BOS Januari sampai Juni 2015................
93
Lampiran 2
Daftar SPJ BOS Juli sampai Desember 2015.............
98
Lampiran 3
Buku Dana JPD Juli 2015........................................... 101
Lampiran 4
Buku Dana JPD Agustus 2015...................................
108
Lampiran 5
Buku Dana JPD September 2015...............................
117
Lampiran 6
Buku Dana JPD Oktober 2015...................................
125
Lmapiran 7
Buku Dana JPD November 2015................................ 130
Lampiran 8
Buku Dana JPD Desember 2015................................
xiv
135
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
ABSTRAK EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL PENGELUARAN KAS DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) Studi kasus pada SMKN 1 Yogyakarta Advionika Resy Bella Putri 132114114 Universitas Sanata Dharma 2017 Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi pengendalian internal pengeluaran kas dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dapat diselewengkan oleh pengelola dana jika tidak ada sistem pengendalian internal yang baik. Oleh karena itu perlu adanya sistem pengendalian internal yang dapat memberikan perlindungan terhadap kas. Jenis penelitian adalah studi kasus. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dengan cara dokumentasi, wawancara, observasi. Peneliti melakukan uji checklist terhadap pengendalian internal pengeluaran kas dana BOS. Teknik analisis data yang digunakan adalah stop or go sampling. Hasil penelitian Evaluasi Pengendalian Internal menunjukkan hasil yang efektif karena seluruh dokumen yang diperiksa memiliki kelengkapan dokumen bukti kas keluar, otorisasi pengeluaran kas, kesesuaian informasi yang satu dengan dokumen lain dalam Pengendalian Internal pengeluaran kas. Kata Kunci : Pengendalian Internal, Pengeluaran Kas, Bantuan Operasional Sekolah
xv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
ABSTRACT AN EVALUATION OF INTERNAL CONTROL ON CASH EXPENDITURE OF FUND FOR OPERATIONAL AID TO SCHOOL PROGRAM (BOS) A Case Study at SMKN 1 Yogyakarta Advionika Resy Bella Putri 132114114 Universitas Sanata Dharma 2017 This study was conducted to evaluate the internal control of cash expenditure of operational aid to school program. The management of the school's operational grant can be diverted by the fund manager if there is no good internal control system. Therefore, an internal control system is required to provide a protection towards cash The type of research used is case study. The data used in this research is obtained by documentation, interview, and observation. The researchers conducted a checklist test on the internal control of cash expenditure of operational aid to school program . Data analysis technique of this research was stop or go sampling. The result of the research shows that the internal control over the cash expenditure of school operational aid fund at SMKN 1 Yogyakarta runs effectively. The result shows that all documents examined are having complete document of cash expenditure, cash expenditure authorization, and conformity of information with each other related to internal control of cash expenditure. Keywords : Internal Control, Operational aid to School Program
xvi
Cash
Expenditure,
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Pendidikan
merupakan
usaha
sadar
dan
terencana
untuk
mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara (UU RI No 20 Tahun 2003). UUD 1945 pasal 31 ayat (1) menyatakan
bahwa
tiap-tiap
warga
negara
berhak
mendapatkan
pendidikan dan ayat (2) menjelaskan setiap warga negara wajib mengikuti pendidikan dasar dan pemerintah wajib membiayainya. Pendidikan membantu manusia untuk mengembangkan dirinya bukan saja dalam hal ilmu pengetahuan, melainkan juga dalam hal karakter. Indonesia menjadi negara yang masih memiliki anak-anak yang belum mendapat pendidikan karena adanya faktor ekonomi. Mahalnya Pendidikan yang ada di Indonesia inilah yang menjadi penyebab utama anak-anak tidak dapat merasakan pendidikan. Pemerintah menyadari hal tersebut, maka pemerintah membuat program Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Program BOS berfungsi untuk penyediaan pendanaan biaya operasi non personalia bagi satuan pendidikan dasar sebagai pelaksana program wajibbelajar. BOS ini digunakan untuk mendukung keberhasilan program wajib belajar selama 12 tahun. BOS diprioritaskan untuk biaya operasional
1
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 2
non personal, meskipun dimungkinkan untuk membiayai beberapa kegiatan lain yang tergolong dalam biaya personil dan biaya investasi. Juknis (2016) menjelaskan bahwa tujuan umum program BOS adalah meringankan beban masyarakat terhadap pembiayaan pendidikan dalam rangka wajib belajar dua belas tahun . Sasaran program BOS adalah semua siswa (peserta didik) dijenjang Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Program BOS yang diadakan Pemerintah dapat membantu masyarakat agar dapat memperoleh pendidikan yang baik dan layak terutama masyarakat yang tidak mampu. Salah satu faktor keberhasilan dari Program Pemerintah Dana BOS ini adalah pengelolaan dana yang didukung
adanya Sumber Daya
Manusia yang professional dan handal. Mulyadi (2002:185) menjelaskan bahwa karyawan yang kompeten dan jujur akan menghasilkan laporan keuangan yang dapat diandalkan. Pengelolaan keuangan sekolah yang baik dapat dilakukan
dengan menggunakan; 1) asas pemisahan tugas; 2)
perencanaan; 3) pembukuan setiap transaksi; 4) pelaporan dan pengawasan. Pengelolaan Dana BOS SMK yang baik akan mampu membantu ketercapaian tujuan dari program BOS SMK secara efektif dan efisien. Sekolah menempati posisi penting dalam penentuan penggunaan Dana BOS SMK, karena sekolah merupakan instansi yang terkait langsung Pengelolaan Dana BOS. Kesalahpahaman oleh pengelola dana BOS dapat menimbulkan hambatan dalam pelaksanaan Pengelolaan Dana BOS SMK.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 3
Oleh karena
itu Pemerintah mengharapkan agar
sekolah
dapat
menggunakan dana BOS dengan sebaik-baiknya serta sesuai dengan kebutuhan sekolah masing-masing. Sistem penggunaan Dana BOS memang sering disalahartikan oleh setiap pengelola dana BOS. Hal itu disebabkan kurangnya petunjuk yang spesifik dari Pemerintah, namun bukan
berarti
hal
ini
yang
menjadi
alasan
pengelola
untuk
menyelewengkan dana BOS. Pengelola Dana BOS perlu melakukan pengendalian
internal
secara
rutin
ntuk
menghindari
adanya
penyelewengan. Pengendalian internal itu berfungsi untuk mengevaluasi sistem pengeluaran kas yang dilakukan oleh pengelola dana BOS. Sumber Daya Manusia yang jujur , handal dan profesional menjadi kunci penting suksesnya pengendalian internal. Pemerintah juga menanggapi hal tersebut dengan mengeluarkan buku panduan BOS agar dapat memudahkan pemahaman dan pengendalian internal Dana BOS khususnya prosedur sistem pengeluaran kas Dana BOS. B. Rumusan Masalah Rumusan masalah dari penelitian ini adalah apakah pengendalian internal pada SMKN 1 Yogyakarta terkait pengeluaran kas Dana BOS sudah efektif?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 4
C. Batasan Masalah Batasan masalah yang digunakan dalam penelitian ini adalah Evaluasi terhadap pengendalian internal pengeluaran kas Dana BOS di SMKN 1 Yogyakarta periode 2015. D. Tujuan Penelitian Tujuan
Penelitian
ini
yaitu
untuk
mengetahui
efektivitas
pengendalian internal atas pengeluaran kas pada dana BOS di SMKN 1 Yogyakarta. E. Manfaat Penelitian Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah : 1. Bagi SMKN 1 Yogyakarta Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Yogyakarta dapat mengetahui tingkat efektiitas pengendalian internal pengeluaran kas Dana BOS yang dijalankan selama ini. 2. Bagi Universitas Sebagai suatu karya tulis yang dapat menambah kepustakaan bagi universitas dan sebagai bahan bacaan serta acuan dalam perkuliahaan mahasiswa.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 5
3. Bagi Penulis Sebagai sarana bagi penulis untuk menerapkan teori yang telah dipelajari dalam sebuah penelitian dan menambah pengetahuan penulis. F. Sistematika Penulisan Bab I
Pendahuluan Bab ini berisi mengenai latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan.
Bab II
Landasan Teori Bab ini berisi mengenai teori-teori yang digunakan dalam mendukung penelitian seperti
Pengendalian
Internal,
Pengeluaran Kas dan BOS. Bab III
Metode Penelitian Bab ini menjelaskan mengenai jenis penelitian, tempat dan waktu penelitian, subyek dan objek penelitian, data yang dibutuhkan, teknik pengumpulan data dan teknik analisis data.
Bab IV
Gambaran Umum
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 6
Bab ini berisi tentang sejarah berdirinya, lokasi sekolah, visi misi, tujuan pendidikan, struktur organisasi dan tugas dari staf SMKN 1 Yogyakarta. Bab V
Analisis Data dan Pembahasan Bab ini berisi tentang penguraian dan pengolahan data yang didapat menggunakan metode stop or go sampling.
Bab VI
Penutup Bab ini berisi tentang kesimpulan, batasan masalah dan saran untuk tempat penelitian.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
BAB II LANDASAN TEORI
A. Pengendalian Internal 1. Pengertian Pengendalian Internal Mulyadi (2002:180) mengungkapkan bahwa Pengendalian Internal didefinisikan sebagai suatu proses yang dijalankan oleh dewan komisaris, manajemen dan personil lain yang didesain untuk memberikan keyakinan memadahi tentang pencapaian kendala pelaporan keuangan, kepatuhan terhadap hukum dan peraturan yang berlaku, efektivitas dan efisiensi operasi. Diana dan Setiawati (2011:82) menjelaskan pengendalian internal adalah semua rencana organisasional, metode, dan pengukuran yang dipilih oleh suatu kegiatan usaha untuk mengamankan harta kekayaannya, mengecek keakuratan dan keandalan data akuntansi usaha tersebut, meningkatkan
efisiensi
operasional,
dan
mendukung
dipatuhinya
kebijakan manajerial yang telah ditetapkan. Widjayanto Nugroho (2001:168) dalam bukunya Sistem Informasi Akuntansi menjelaskan pengendalian internal adalah pengendalian yang memiliki dua fungsi utama yaitu mengamankan sumber daya organisasi dari penyalahgunaan dan mendorong efisiensi operasi organisas sehingga kebijaksanaan ataupun tujuan yang telah digariskan dapat tercapai. Berdasarkan pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa pengendalian internal adalah suatu sistem atau prosedur yang dimiliki oleh 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 8
entitas atau institusi yang memiliki tujuan untuk melindungi harta benda, pencapaian kinerja, serta penyiapan laporan keuangan yang dapat dipercaya agar tidak terjadi penyelewengan. Mulyadi (2002:180) menjelaskan bahwa 3 (tiga) golongan tujuan pengendalian internal, yaitu; (a) Keandalan pelaporan keuangan; (b) efektivitas dan efesiensi operasi; (c) kepatuhan terhadap hukum dan peraturan yang berlaku. Mulyadi (2002:180) juga menjelaskan pengendalian internal memiliki definisi konsep, yaitu : a. Pengendalian Internal merupakan suatu proses. Pengendalian Internal merupakan suatu proses untuk mencapai tujuan tertentu. Pengendalian internal merupakan suatu rangkaian tindakan yang bersifat pervasif dan menjadi bagian tidak terpisahkan bukan hanya sebagai tambahan dari infrastruktur entitas. b. Pengendalian internal dijalankan oleh orang. Pengendalian internal bukan hanya terdiri dari pedoman kebijakan dan formulir, namun dijalankan oleh orang dari setiap jenjang organisasi yang mencakup dewan komisaris, manajemen dan personil lain. c. Pengendalian internal dapat diharapkan mampu memberikan keyakinan memadahi, bukan keyakinan mutlak bagi manajemen dan dewan komisaris entitas. Keterbatasan yang melekat dalam semua sistem pengendalian internal dan pertimbangan manfaat serta pengorbanan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 9
dalam pencapaian tujuan pengendalian menyebabkan pengendalian internal tidak dapat memberikan keyakinan mutlak. d. Pengendalian internal ditujukan untuk mencapai tujuan yang saling berkaitan yaitu pelaporan keuangan, kepatuhan dan operasi. 2. Komponen Pengendalian Internal COSO menurut Hery (2011:90) Pengendalian Internal memiliki 5 komponen sebagai berikut : a. Lingkungan Pengendalian Lingkungan pengendalian berfungsi sebagai paying bagi keempat komponen pengendalian internal lainnya (penilaian risiko, aktivitas pengendalian, informasi dan komunikasi akuntansi, serta pemantauan). Lingkungan pengendalian terdiri atas tindakan, kebijakan dan prosedur yang mencerminkan sikap manajemen puncak, para direktur dan pemilik entitas secara keseluruhan mengenai pengendalian internal serta arti pentingnya bagi entitas tersebut. Mulyadi (2002: 184) memaparkan bahwa auditor wajib memahami dan menilai lingkungan pengendalian internal dengan mempertimbangkan subkomponen dari lingkungan pengendalian itu sendiri, yaitu : 1) Nilai integritas dan etika Menjunjung tinggi nilai integritas merupakan tanggung jawab manajemen. Nilai integritas adalah kemampuan untuk mewujudkan apa yang dikatakan atau telah menjadi komitmennya. Selain
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 10
menjalankan
aktivitas
bisnisnya,
manajer
dituntut
untuk
mendasarkan pada nilai etika bisnis. Nilai integritas dan etika dikomunikasikan oleh manajer melalui personal behavior dan operational
behavior.
Melalui
personal
behavior,
manajer
mengkomunikasikan nilai integritas dan etika melalui tindakan individual. Melalui operational behavior, manajer mendesain sistem yang digunakan untuk membentuk perilaku yang diinginkan, yang berdasarkan nilai integritas dan nilai etika. 2) Komitmen terhadap kompetensi Pengetahuan dan keterampilan diperlukan oleh personel disetiap tingkat organisasi agar dapat melaksanakan tugasnya secara efektif. Komitmen
terhadap
kompensasi
mencakup
pertimbangan
manajemen atas pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan, dan paduan antara kecerdasan, pelatihan, dan pengalaman yang dituntut dalam pengembangan kompetensi. 3) Dewan Komisaris atau Komite Audit Dewan komisaris mewakili pemegang saham dalam mengawasi jalannya kegiatan entitas yang dikelola oleh manajemen. Dewan Komisaris memiliki peran penting yaitu memastikan bahwa manajemen telah mengimplementasikan pengendalian internal dan proses pelaporan keuangan secara layak. Dewan membentuk komite audit untuk membantu melakukan pengawasan terhadap
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 11
manajemen. Komite audit memiliki tanggung jawab untuk melakukan komunikasi secara berkelanjutan dengan auditor internal maupun auditor eksternal, termasukmenyetujui jasa audit dan non audit yang dilakukan oleh para auditor eksternal. 4) Filosofi dan gaya operasi Manajaemen melalui prinsip dan sikapnya memberikan isyarat tertentu
bagi
para
karyawannya
mengenai
arti
penting
pengendalian internal. Dengan memahami gaya pengelolaan manajemen, auditor dapat merasakan sikap manajemen tentang pengendalian internal. 5) Struktur Organisasi Struktur organisasi menunjukkan tingkatan tanggung jawab dan kewenangan yang ada dalam setiap divisi atau bagian. Auditor dapat mempelajari perihal pengelolaan entitas dan unsur-unsur fungsional bisnis serta melihat bagaimana pengendalian atas pengelolaan tersebut diterapkan dengan memahami struktur organisasi klien 6) Pembagian wewenang dan pembebanan tanggung jawab Pembagian wewenang yang jelas akan membantu organisasi dalam mengalokasikan berbagai sumber daya yang dimilikinya untuk mencapai tujuan organisasi. Pembagian wewenang yang
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 12
jelas juga akan memudahkan pertanggungjawabkan konsumsi sumber daya organisasi dalam pencapaian tujuan organisasi. 7) Kebijakan dan praktik sumber daya manusia Karyawan merupakan unsur penting dalam setiap pengendalian internal. Karyawan yang kompeten dan jujur akan membantu perusahaan dalam mengahasilkan pertanggungjawaban keuangan yang dapat diandalkan. Pentingnya karyawan di dalam suatu entitas diperlukan kebijakan dari entitas seperti mengangkat, mengevaluasi,
melatih,
mempromosikan
dan
memberi
kompensasi kepada karyawan agar karyawan tidak mudah bosan dan selalu merasa puas atas hasil kinerjanya. 8) Kesadaran Pengendalian Kesadaran pengendalian dapat tercermin dari reaksi yang ditunjukkan oleh manajemen dari berbagai jenjang organisasi atas kelemahan pengendalian internal yang ditunjuk oleh auditor intern atau auditor independen b. Penilaian Risiko Penilaian risiko merupakan tindakan yang dilakukan manajemen untuk mengidentifikasi dan menganalisis risiko terkait penyusunan laporan keuangan yang sesuai dengan prinsip-prinsip akuntansi yang berlaku umum. Penilaian risiko manajemen berbeda dengan penilaian risiko oleh auditor. Manajemen menilai risiko sebagai bagian dari
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 13
perancangan dan pelaksanaan pengendalia internal untuk memperkecil kekeliruan serta kecurangan, sedangkan auditor menilai risiko untuk memutuskan jenis dan cakupan bukti yang dibutuhkan dalam pemeriksaan. Jika manajemen menilai risiko secara efektif, maka auditor akan mengumpulkan sedikit bukti audit. c. Aktivitas Pengendalian Aktivitas pengendalian merupakan kebijakan dan prosedur untuk membantu memastikan bahwa tindakan yang diperlukan untuk mengatasi risiko telah diambil guna mencapai tujuan entitas. Hery (2011: 93) menjelaskan bahwa terdapat kebijakan prosedur aktivitas pengendalian internal, yaitu : 1) Pemisahan Tugas Adanya pemisahan fungsi atas pembegian kinerja. Ada 2 (dua) prinsip pemisahan tugas secara umum yaitu : a) Pekerjaan yang berbeda seharusnya dikerjakan oleh karyawan yang berbeda. b) Harus adanya pemisahan tugas antara karyawan yang menangani pekerjaan pencatatan aktiva dan karyawan yang langsung menangani aktiva secara fisik. Hasil pekerjaan seorang karyawan dapat diperiksa silang (cross check) kebenarannya oleh karyawan lainnya. Pemeriksaan secara silang bertujuan untuk meminimalisir adanya kecurangan yang dilakukan oleh seorang karyawan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 14
2) Otorisasi yang tepat atas Transaksi Setiap transaksi harus diotorisasi secara tepat agar pengendalian internal berjalan dengan baik. Karakteristik yang paling penting dari pengendalian internal adalah penetapan tanggung jawab ke masingmasing karyawan secara spesifik. Penetapan tanggung jawab yang dimaksud meliputi pemberian otorisasi untuk menyetujui (approve) atas sebuah transaksi. 3) Dokumen dan catatan yang memadai Dokumen dan catatan merupakan objek fisik atas transaksi yang akan dicantumkan serta diikhtisarkan. Dokumen memberikan bukti bahwa transaksi bisnis atau peristiwa ekonomi telah terjadi dengan membubuhkan tanda tangan (atau inisial) ke dalam dokumen, sehingga orang yang bertanggung jawab atas terjadinya sebuah transaksi atau peristiwa dapat diidentifikasi dengan mudah. Dokumentasi atas transaksi seharusnya dibuat ketika transaksi terjadi dan bernomor urut tercetak serta seluruh dokumen tersebut dapat dipertanggungjawabkan. 4) Pengendalian Fisik atas Aktiva dan Catatan Aktiva dan catatan harus dilindungi untuk menyelenggarakan pengendalian internal yang memadai. Jika tidak diamankan aktiva dapat dicuri, diselewengkan dan disalahgunakan. Begitu juga dengan catatan, jika tidak dilindungi secara memadai catatan dapat dirusak,
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 15
hilang atau dicuri. Hal tersebut dapat menggangu proses pencatatan dan operasi normal bisnis perusahaan. Penggunaan pengendalian fisik, mekanik dan elektronik sangatlah penting. Pengendalian fisik terutama terkait dengan pengamanan aktiva. Pengendalian mekanik dan elektronik juga mengamankan aktiva. 5) Pemeriksaan Independen atau Verifikasi Internal Hampir semua sistem pengendalian internal memberikan pengecekan independen atau verifikasi internal. Prinsip ini meliputi peninjauan ulang, perbandingan dan pecocokan data yang telah disiapkan oleh karyawan lainnya yang berbeda. Kebutuhan akan pengecekan independen meningkat karena struktur pengendalian internal cenderung berubah setiap saat kalau tidak terdapat mekanisme penelaahan yang sering. d. Informasi dan Komunikasi Akuntansi Sistem informasi dan komunikasi akuntansi memiliki tujuan agar transaksi dicatat, diproses, dan dilaporkan telah memenuhi keenam tujuan audit umum atas transaksi yaitu; 1) Transaksi yang dicatat memang ada; 2) transaksi yang sudah ada dicatat; 3) transaksi yang dicatat dinyatakan pada jumlah yang benar; 4) transaksi yang dicatat diposting dan diikhtisarkan dengan benar; 5) transaksi diklasifikasi dengan benar; 6) transaksi dicatat pada tanggal yang benar. Sistem akuntansi harus dirancang untuk memastikan perihal keterjadian,
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 16
kelengkapan, keakuratan, posting dan pengikhtisaran, klasifikasi dan penetapan waktu transaksi dicatat. e. Pemantauan Ikatan Akuntan Indonesia (2001:319.24) memaparkan pengertian pemantauan
sebagai
suatu
proses
penentuan
kualitas
kinerja
pengendalian internal sepanjang waktu. Pemantauan ini mencakup penentuan desain dan operasi pengendalian tepat waktu dan pengambilan tindakan koreksi. Proses ini dilaksanakan melalui kegiatan yang berlangsung secara terus menerus, evaluasi secara terpisah atau dengan berbagai kombinasi dari keduanya. Aktivitas pemantauan dapat mencakup penggunaan informasi dari komunikasi dengan pihak luar seperti keluhan pelanggan dan komentar dari badan pengatur yang dapat memberikan petunjuk tentang masalah atau bidang yang memerlukan perbaikan 3. Tujuan Pengendalian Internal Tujuan Pengendalian Internal menurut Zaki (2009:13), yaitu: a. Menjaga keamanan harta milik perusahaan b. Memeriksa ketelitian dan kebenaran data akuntansi c. Memajukan efisiensi operasi perusahaan d. Membantu
menjaga
kebijaksanaan
manajemen
ditetapkan terlebih dahulu untuk dipatuhi.
yang
telah
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 17
B. Pengeluaran Kas 1. Kas Gitosudarmo dan Basri (2002) mengungkapkan kas sebagai : “Nilai uang kontan yang dalam perusahaan beserta pos-pos lain yang dalam jangka waktu dekat dapat diuangkan sebagai alat pembayaran kebutuhan finansial, yang mempunyai sifat paling tinggi likuiditasnya” Kas tidak hanya berupa uang kontan tetapi dapat disimpan di rekening giro atau rekening lainnya yang dapat dicairkan sewaktu-waktu pada saat dibutuhkan. Kas dapat digunakan untuk membiayai seluruh kegiatan operasional perusahaan sehari-hari; mengadakan investasi baru dalam aktiva tetap dan dapat digunakan untuk membayar deviden, pajak, bunga dan pembayaran lainnya. Pengeluaran kas juga dipengaruhi oleh adanya faktor-faktor; a) Budget biaya bahan baku; b) Budget biaya tenaga kerja langsung; c) Budget biaya pabrik lain-lain (overhead); d) Budget biaya administrasi umum dan administrasi penjualan. e) Budget penambahan aktiva tetap. f) Budget pengeluaran non-operating 2. Pengeluaran Kas Soemarsono (2004:297) mengungkapkan bahwa pengeluaran kas yaitu: “Suatu transaksi yang menimbulkan berkurangnya saldo kas dan bank milik perusahaan yang diakibatkan adanya pembelian tunai, pembayaran utang maupun hasil transaksi yang menyebabkan berkurangnya kas” Pengeluaran kas terdiri dari dua sistem pokok yaitu pengeluaran kas menggunakan cek dan pengeluaran kas dengan uang tunai melalui sistem dana kas kecil (Mulyadi, 2001:509). Pengeluaran kas dengan cek
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 18
mempunyai beberapa kebaikan ditinjau dari pengendalian internal, diantaranya : a) Dengan digunakan cek atas nama, pengeluaran yang menggunakan cek akan dapat diterima oleh pihak yang namanya sesuai dengan yang ditulis pada formulir cek. b) Dilibatkannya pihak luar yaitu bank, dalam pencatatan transaksi pengeluaran kas c) Adanya cancelled check yang merupakan tanda terima kas dari pihak yang menerima pembayaran. Pengeluaran kas ini terdiri dari dokumen, fungsi terkait, dan prosedut pengeluaran kas yaitu : 1) Prosedur pengeluaran kas Prosedur pengeluaran kas merupakan suatu urutan kegiatan yang telah dibuat untuk menjamin penanganan tentang suatu hal yang melibatkan
catatan-catatan
atas
transaksi-transaksi
yang
mengakibatkan berkurangnya saldo kas dan bank milik perusahaan yang diakibatkan adanya pembelian tunai, pembayaran utang maupun hasil transaksi lainnya yang menyebabkan berkurangnya kas. Prosedur Pengeluaran kas yaitu : a. Prosedur Permintaan Cek
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 19
Prosedur ini menguraikan mengenai permintaan pengeluaran kas yang dilakukan dengan cek oleh bagian yang memerlukan pengeluaran kas. Kemudian dokumen tersebut diotorisasi oleh pihak yang berwenang dan dikirimkan ke bagian akuntansi sebagai dasar pembuatan bukti kas keluar. b. Prosedur Pembuatan Bukti Kas Keluar Prosedur ini menguraikan mengenai pembuatan bukti kas keluar yang dibuat oleh bagian kas atas permintaan dari bagian yang memerlukan kas dengan membuat cek dan mencatatnya dalam bukti kas keluar. c.
Prosedur Pengeluaran Kas Prosedur ini menguraikan mengenai pengeluaran kas yang dilakukan oleh fungsi kas yang mengisi cek, meminta tanda tangan atas cek kepada pejabat yang berwenang dan mengirimkan kepada kreditur yang namanya tercantum pada bukti kas keluar.
d. Prosedur Pencatatan Pengeluaran Kas Prosedur ini menguraikan mengenai pencatatan yang dilakukan oleh fungsi akuntansi. Fungsi akuntansi mencatat pengeluaran kas di dalam jurnal pengeluaran kas atau register cek.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 20
2) Dokumen pengeluaran kas yang digunakan untuk pengendalian internal menurut Mulyadi (1993:512) : a)
Bukti Kas Keluar Bukti kas keluar dapat didefinisikan sebagai suatu tanda bukti bahwa perusahaan telah melakukan transaksi pengeluaran kas ataupun pembayaran, seperti pembelian dengan tunai atau cek, pembayaran gaji, pembayaran utang ataupun pengeluaran-pengeljuaran yang lainnya. Contoh dokumen ini kuitansi dari kreditur dan nota kontan asli. Dokumen ini berfungsi sebagai perintah pengeluaran kas kepada Bagian Kas sebesar yang tercantum dalam dokumen tersebut. b) Cek Cek merupakan surat perintah dari pihak pemisahan kepada bank untuk membayar sejumlah uang kepada pihak yang namanya tercantum dalam cek tersebut. c) Permintaan Cek Permintaan cek adalah surat permintaan dari fungsi yang memerlukan pengeluaran kas kepada fungsi akuntansi untuk dibuatkan bukti pengeluaran kas.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 21
3) Fungsi yang terkait Mulyadi (1993:515) mengungkapkan bahwa terdapat beberapa fungsi yang terkait dalam pengeluaran kas : a. Fungsi yang memerlukan pengeluaran kas Fungsi yang memerlukan kas keluar yaitu bagian di perusahaan yang memerlukan pencairan kas untuk kegiatan
pengeluaran
kas.
Contoh
dari
fungsi
pengeluaran kas yaitu adanya pembelian barang dan jasa, fungsi yang bersangkutan mengajukan permintaan cek kepada fungsi akuntansi, yaitu harus mendapat persetujuan dari kepala fungsi yang bersangkutan. b.
Fungsi Kas Fungsi kas merupakan bagian di dalam perusahaan yang
mempunyai
kewenangan
membiayai
setiap
kegiatan operasi perusahaan. c. Fungsi Akuntansi Fungsi akuntansi merupakan bagian yang mempunyai kewenangan
dalam
hal
pencatatan
keseluruhan
transaksi di perusahaan terutama transaksi pengeluaran kas.
Fungsi
akuntansi
bertanggung
jawab
atas
pencatatan pengeluaran kas yang menyangkut biaya
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 22
dan persediaan, pencatatan transaksi pengeluaran kas dalam jurnal pengeluaran kas atau register cek dan pembuatan bukti kas keluar yang memberikan fungsi otorisasi kepada fungsi kas dalam mengeluarkan cek sebesar yang tercantum dalam dokumen tersebut. d. Fungsi pemeriksaan internal Fungsi pemeriksaan internal ini memiliki tugas untuk melakukan pemeriksaan terhadap internal perusahaan, mencakup semua kegiatan di perusahaan untuk melihat kondisi perusahana. Fungsi ini memiliki tanggung jawab melakukan perhitungan kas secara periodik dan mencocokkan hasil perhitungannya dengan saldo kas menurut catatan akuntansi. C. Bantuan Operasional Sekolah (BOS) 1. Latar belakang Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Undang‐undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional mengamanatkan bahwa pendidikan nasional harus mampu menjamin pemerataan kesempatan pendidikan dan peningkatan mutu serta relevansi pendidikan untuk
menghadapi
tantangan
perubahan
kehidupan
lokal,nasional, dan global. Usaha untuk memenuhi amanat Undang-undang tersebut dilakukan melalui program Wajib
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 23
Belajar 9 (Sembilan) Tahun. Program yang telah dimulai dari tahun 1994 tersebut berhasil dituntaskan dengan indikator Angka Partisipasi Kasar (APK) Sekolah Menengah Pertama (SMP) mencapai 98,2%pada tahun 2010. Konsekuensi dari keberhasilan program Wajib Belajar 9 (sembilan) Tahun tersebut adalah meningkatnya jumlah siswa lulusan SMP yang harus ditampung oleh SMK. Sementara itu, ketersediaan ruang kelas pada jenjang pendidikan SMK belum sesuai dengan jumlah siswa lulusan SMP atau sederajat lainnya. Akibatnya, banyak lulusan SMP atau sederajat lainnya tidak dapat melanjutkan ke SMK baik dikarenakan kendala daya tampung SMK maupun ketidakmampuan membayar biaya pendidikan. Berdasarkan latar belakang tersebut di atas, pembangunan pendidikan menengah
difokuskan pada dua hal
yaitu
meningkatkan rata-rata lama sekolah penduduk usia 15 tahun ke atas dan meningkatkan relevansi lulusan pendidikan menengah terhadap dunia kerja. Untuk itu pemerintah menjamin akses pendidikan menengah seluas-luasnya sehingga diharapkan dapat menaikkan rata-rata kualifikasi tenaga kerja di Indonesia yang saat ini didominasi oleh lulusan pendidikan dasar. Partisipasi penduduk yang mengikuti pendidikan menengah meningkat cukup signifikan selama periode 20102014. Capaian APK SMA atau SMK atau Sekolah Menengah
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 24
Luar Biasa (SMLB) sebesar 68,92% pada tahun 2014. Pemerintah mendorong akselerasi pembangunan pendidikan menengah
dengan
menginisiasi
Pendidikan
Menengah
Universal (PMU) yang merupakan langkah awal menuju dilaksanakannya wajib belajar 12 tahun. Sebagai langkah awal wajib belajar 12 tahun, pada tahun 2016 pemerintah mengeluarkan kebijakan BOS bagi SMK dengan satuan biaya per siswa Rp1.400.000,00 (satu juta empat ratus ribu rupiah) per tahun. Mulai tahun 2016 penyaluran dana BOS SMK dilakukan dengan mekanisme transfer ke provinsi yang selanjutnya ditransfer ke rekening satuan pendidikan secara langsung dalam bentuk hibah. Pelaksanaan program BOS SMK diatur dengan beberapa peraturan (Buku Panduan Juknis BOS SMK, 2-3) : a. Peraturan Presiden yang mengatur Rincian APBN. b. Peraturan Menteri Keuangan yang mengatur mekanisme penyalurandana
BOS
dari
pusat
ke
provinsi
dan
pelaporannya. c. Peraturan
Menteri
Dalam
Negeri
yang
mengatur
mekanisme pengelolaan dana BOS di daerah dan mekanisme penyaluran pendidikan.
dari kas
daerah
ke
satuan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 25
d. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tentang petunjuk teknis penggunaan dan pertanggungjawaban keuangan dana BOS SMK. 2. Pengertian Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Berikut ini beberapa pengertian dasar dari Program BOS SMK (Buku Panduan Juknis BOS SMK, 3-4) : a. Merupakan
program
pemerintah
untuk
mendukung
pelaksanaan rintisan program Wajib Belajar 12 Tahun. b. Merupakan program pemerintah berupa pemberian dana langsung kepada SMK negeri dan swasta untuk membantu memenuhi Biaya Operasional Non‐Personalia Sekolah dan pembiayaan lainnya untuk menunjang proses pembelajaran. c.
Besaran dana BOS SMK yang diterima sekolah dihitung berdasarkan jumlah siswa masing‐masing sekolah dan satuan biaya bantuan.
3. Tujuan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Secara
umum
program
BOS
SMK
bertujuan
untuk
mewujudkan layanan sekolah menengah kejuruan yang terjangkau dan bermutu bagi semua lapisan masyarakat. Istilah “terjangkau” dalam pengertian untuk meringankan beban
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 26
masyarakat terhadap pembiayaan pendidikan dalam rangka rintisan wajib belajar 12 tahun yang bermutu. Secara khusus program BOS SMK bertujuan untuk: a. Membantu biaya operasional non personalia sekolah. b. Mengurangi angka putus sekolah siswa SMK. c. Meningkatkan APK peserta didik Sekolah Menengah Kejuruan SMK. d. Mewujudkan keberpihakan pemerintah (affirmative action) bagi peserta didik miskin SMK dengan cara meringankan biaya sekolah. e. Memberikan kesempatan yang setara (equal opportunity) bagi siswa miskin SMK untuk mendapatkan layanan pendidikan yang terjangkau dan bermutu. f. Meningkatkan kualitas proses pembelajaran di sekolah. 4. Sasaran Program dan besar bantuan Sasaran program BOS SMK adalah semua satuan pendidikan SMK baik negeri maupun swasta pada seluruh provinsi di Indonesia yang sudah terdata dalam sistem Data Pokok Pendidikan Dasar dan Menengah (Dapodikdasmen). Besar dana BOS SMK yang diterima oleh satuan pendidikan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 27
dihitung berdasarkan jumlah peserta didik dengan besar satuan biaya sebesar Rp.1.400.000 per peserta didik per tahun. 5. Waktu Penyaluran Dana Penyaluran dana dilakukan setiap periode 3 bulanan, yaitu periode
Januari-Maret,
April-Juni,
Juli-September
dan
Oktober-Desember. Bagi wilayah yang secara geografis sangat sulit (wilayah terpencil) sehingga proses pengambilan dana BOS SMK oleh satuan pendidikan mengalami hambatan atau memerlukan biaya pengambilan yang mahal, atas usulan pemerintah daerah dan persetujuan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, penyaluran dana BOS SMK kepada satuan pendidikan dilakukan setiap semester, yaitu pada awal semester. D. Sampling Atribut Sawyer (2006:19) mengungkapan bahwa sampling atribut membutuhkan jawaban ya atau tidak, benar atau salah. Sampling atribut
berkaitan
dengan
estimasi
jumlah
kesalahan
atau
karakteristik lainnya dalam suatu populasi. Semakin banyak variabel unit-unit dalam suatu populasi, maka semakin besar ukuran sampel yang diperlukan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 28
E. Atribut Atribut adalah ciri-ciri kualitatif yang dimiliki oleh suatu obyek yang mencerminkan sifat dari obyek tersebut. Atribut juga bisa diartikan sebagai karakteristik atau ciri yang melekat pada sebuah dokumen dan tidak dapat dimanipulasi. Contohnya dalam suatu dokumen terdapat atribut tanda tangan dari atasan (manajer, kepala sekolah) yang bersangkuta, tanda tangan ini besifat mutlak karena sebuah dokumen harus terdapat tandatangan dari pihak atasan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
BAB III METODE PENELITIAN A. Jenis Penelitian Jenis Penelitian ini adalah studi kasus yaitu melakukan penelitian terhadap objek tertentu yang populasinya terbatas sehingga hasil kesimpulan yang diambil dari penelitian ini hanya berlaku bagi objek yang diteliti dan berlaku pada waktu tertentu. Penelitian ini dilakukan secara langsung di SMKN 1 Yogakarta dan hasil penelitian hanya berlaku untuk SMKN 1 Yogyakarta. B. Tempat dan Waktu Penelitian 1. Tempat penelitian Penelitian terhadap evaluasi Pengendalian Internal Pengeluaran Kas Dana BOS dilakukan di SMKN 1 Yogyakarta. 2. Waktu Penelitian Penelitian evaluasi Pengendalian Internal Pengeluaran Kas Dana BOS dilaksanakan pada Desember 2016 C. Objek dan Subjek Penelitan 1. Objek Penelitian yaitu: a. Struktur organisasi yang berkaitan dengan pengeluaran kas Dana BOS
29
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 30
b. Uraian Tugas pada masing-masing bagian yang berkaitan dengan pengeluaran kas pada Dana BOS c. Prosedur Pengendalian Internal terhadap pengeluaran kas d. Dokumen
sumber
dan
dokumen
pendukung
untuk
pengeluaran kas seperti kuitansi dan nota pembelian 2. Subjek Penelitian adalah Bagian Pelaksana Dana BOS D. Data yang dibutuhkan : a. Gambaran Umum tentang SMKN 1 Yogyakarta b. Struktur organisasi dan uraian tugas c. Prosedur pencatatan dan pengeluaran kas d. Formulir, dokumen dan catatan yang digunakan di SMKN 1 Yogyakarta, terkait dengan pengeluaran kas e. Prosedur Pengeluaran Kas, terdiri dari prosedur pencatatan pengeluaran
kas
dan
prosedur
pengendalian
internal
pengeluaran kas E. Teknik Pengumpulan Data 1. Wawancara Wawancara pribadi (personal interviewee) menurut James (2008:152-153) adalah percakapan dua arah atas inisiatif pewawancara untuk memperoleh informasi dari responden.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 31
Dalam teknik ini, peneliti mengadakan tanya jawab langsung dengan Bagian Keuangan dan Bagian Akuntansi untuk mendapatkan data tentang gambaran umum SMKN 1 Yogyakarta dan pembagian kerja masing-masing bagian. 2. Checklist Checklist merupakan pengumpulan data dengan cara membubuhkan tanda check (centang) pada kolom jawaban yang sesuai dengan jawaban (ya atau tidak). Checklist ini berbentuk 2 (dua) kolom yaitu ya atau tidak. Tanda checklist bentuk utamanya “v” yang kepanjangannya veritas. Veritas berarti true atau benar atau terpenuhi atau ya. Penulis melihat dokumen pengeluaran kas yang ada lalu memberikan tanda check kepada jawaban yang sesuai dengan dokumen. 3. Dokumentasi Peneliti melihat langsung dokumen arsip, catatan-catatan yang berhubungan dengan pengeluaran kas pada dana BOS, contohnya data keuangan, bukti pengeluaran kas, buku-buku yang digunakan dalam pencatatan keuangan. 4. Observasi Jogiyanto (2013:109) dalam bukunya Metodologi Penelitian Bisnis menyatakan bahwa observasi merupakan “Teknik atau
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 32
pendekatan untuk mendapatkan data primer dengan cara mengamati langsung objek datanya”. Pendekatan ini dilakukan untuk mengamati suatu proses, kondisi, kejadian-kejadian atau perilaku manusia. F. Teknik Analisis Data Untuk menjawab pertanyaan apakah pengendalian internal pengeluaran kas dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang diterapkan Sekolah Menengah Kejuruan (SMKN) 1 Yogyakarta sudah efektif maka digunakan stop or go sampling. Stop or go sampling ini dapat mencegah auditor dari pengambilan sampel yang terlalu banyak, yaitu dengan cara menghentikan pengujian sedini mungkin, auditor menggunakan model ini jika yakin bahwa kesalahan yang diperkirakan dalam populasi sangat kecil (Mulyadi, 2002: 254). Prosedur stop or go sampling dapat dilakukan dengan : a. Menentukan populasi yang akan diambil yaitu Bukti Kas Keluar SMKN 1 Yogyakarta pada Tahun 2015 b. Menentukan atribut yang akan diperiksa untuk menguji efektivitas pengendalian internal. Setelah menentukan populasi yang akan diambil sampelnya kemudian ditentukan atribut yang akan diperiksa. Dalam hal ini atribut yang dipilih adalah : 1) Kelengkapan dokumen Bukti Kas Keluar
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 33
2) Otorisasi Pengeluaran Kas 3) Kesesuaian informasi yang satu dengan dokumen lain dalam Pengendalian Internal Pengeluaran Kas. c. Menentukan Desired Upper Precision Limit (DUPL) dan reliability level (R%). Dalam penelitian ini tingkat keandalaan 95% dan DUPL 5%, karena pengendalian internal di sekolah sudah baik tidak perlu menggunakan tingkat keandalan kurang dari 95 % dan DUPL 5%. d. Menggunakan tabel besarnya pengujian kepatuhan untuk menentukan sampel pertama yang harus diambil. Setelah menentukan tingkat keandalan dan DUPL, angka berikutnya adalah menentukan besarnya sampel minimum dengan bantual tabel besarmya sampel minimum untuk pengujian kepatuhan. Menentukan besarnya minimum sampel dilakukan dengan mengambil titik tengah dari baris AUPL (Acceptable Upper Precision Limit) adalah 5% dan R% adalah 95%. Berdasarkan tabel besarnya sampel minimum untuk pengujian kepatuhan sampel pertama adalah 60. e. Membuat Stop Or Go Decision dengan menggunakan langkahlangkah :
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 34
1) Menentukan besarnya sampel minimum. 2) Bila mernjumpai kesalahan dalam pemeriksaan anggota sampel sama dengan nol, maka menghentiksn pengambilan sampel dan mengambil kesimpulan bahwa Pengendalian Internal terlah efektif. Pengambilan sampel dihentikan bila DUPL=AUPL 3) Bila dijumpai kesalahan sama dengan satu, maka jumlah sampel bertambah sesuai dengan confidence level factor. Pada R=95% yaitu menjadi 96 4) Bila dijumpai kesalahan sama dengan dua, maka sampel akan ditambah tiga puluh sehingga menjadi 126. Confidence level factor pada kesalahan sama dengan dua adalah 6,3 sehungga AUPL dihitung dengan 6,3 :126 =5%. Jika tidak ditemukan kesalahan lagi maka pengendalian internal sudah efektif. 5) Bila dijumpai tiga kesalahan, maka AUPL menjadi sebesar 6,19% dengan sampel sebanyak 156. Jika tidak lagi dijumpai kesalahan, pengambilan sampel dihentikan dan ditarik kesimpulan bahwa pengendalian internal telah efektif. f. Evaluasi hasil pemeriksaan terhadap sampel Evaluasi ini dilakukan dengan membandingkan AUPL dan DUPL. Bila AUPL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 35
Pengendalian Internal lebih efektif. Namun sebaliknya AUPL>DUPL, maka pengendalian internal idak efektif. Tabel 3.1 Stop or-Go Sampling Langkah ke Besarnya sampel Kumulatif yang digunakan
Berhenti jika Kesalahan Kumulatif sama dengan
Lanjutkan ke Langkah Barikutnya Jika Kesalahan yang Terjadi Sama Dengan
Lanjutkan ke Langkah 5 Jika Kesalahan Paling Tidak sebesar
1
60
0
1
4
2
96
1
2
4
3
126
2
3
4
4
156
3
4
4
Sumber : Mulyadi 2002:266 Tabel 3.2 Tabel Besarnya Sampel Minimum untuk Pengujian Kepatuhan AUPL Sample Size Based On Confidence Level 90%
95%
97,5%
10%
24
30
37
9%
27
34
42
8%
30
38
47
7%
35
43
53
6%
40
50
62
5%
48
60
74
4%
60
75
93
3%
80
100
124
2%
120
150
185
1%
140
300
170
PERHATIAN :Jika kepercayaan terhadap pengawasan Internal, umumnya disarankan untuk tidak menggunakan tingkat keandalan kurang dari 95% dan tidak menggunakan AUPL lebih besar dari 55. Oleh karena itu, dalam hampir semua pengujian kepatuhan dan besarnya sampel tidak boleh kurang dari 60. Sumber : Mulyadi 2002:265
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
BAB IV GAMBARAN UMUM
A. Sejarah berdirinya SMKN 1 Yogyakarta SMK Negeri 1 Yogyakarta didirikan pada tanggal 1 Agustus 1961 dengan nama SMEA 2 Yogyakarta, dengan lokasi di SMP Negeri 1, Jalan Cik Ditiro, Yogyakarta. Pada saat itu jam masuk sekolah bergantian dengan SMPN 1. Pagi hari digunakan oleh SMPN 1 dan siang hari digunakan oleh SMKN 1 Yogyakarta. Hal tersebut berlangsung dari Agustus 1961 sampai dengan 1975. Mulai tahun 1975 sampai dengan tahun 1976 berlokasi di Gowongan Kidul dengan jam masuk siang/sore. Sedangkan pagi hari untuk sekolah SMEA 1 ( sekarang SMK N 7 ). Pada tahun ajaran baru 1976/1977 pindah lokasi ke Jalan kemetiran Kidul 47 Yogyakarta, yang sekarang menjadi nomer 35 dengan nama SMK N 1 Yogyakarta. SMK Negeri 1 Yogyakarta merupakan salah satu Sekolah Menengah yang cukup tua di Indonesia dan cukup punya nama di dunia industri maupun pemerintahan. Banyak lulusannya yang bekerja tersebar di berbagai bidang industri maupun pemerintahan di wilayah Indonesia. Gedungnya anggun dan berwibawa, dengan luas kurang lebih 3400 m2. Karena merupakan peninggalan sejarah yang dahulu adalah gedung Sekolah Dasar milik Thiongha yang bernama SD “Chung Hua Tsung Hui”, maka gedung ini oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata melalui 36
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 37
Peraturan Menteri Nomor: PM.25/PW.007/MKP/2007 ditetapkan sebagai cagar budaya. Awal tahun 2014, SMK Negeri 1 Yogyakarta sebagai sebuah lembaga pendidikan telah berhasil menorehkan pencapaian yang membanggakan dan tentu saja pencapaian ini akan semakin meningkatkan mutu layanan SMK negeri 1 Yogyakarta kepada semua pihak. Bulan Januari 2014, SMK Negeri 1 Yogyakarta berhasil mempertahankan sertifikat ISO 9001 : 2008 setelah melalui proses audit pada tanggal 17 Januari 2014 dari PT TUV Rheinland. SMK Negeri 1 Yogyakarta juga ditetapkan sebagai juara 1 dalam kegiatan Pemetaan Kualitas SMK yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta untuk kategori 8 Standar Nasional Pendidikan (8 SNP) setelah sebelumnya melalui proses penilaian oleh tim penilai dari Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta yang dilaksanakan pada tanggal 2 Desember 2013 yang lalu. Pada tanggal 16 Januari 2014, SMK negeri 1 Yogyakarta juga menerima hasil Akreditasi dari BAN DIY (Badan Akreditasi Daerah Istimewa Yogyakarta) dan mendapatkan nilai Akreditasi A untuk seluruh Kompetensi Keahlian baik Akuntansi, Administrasi Perkantoran, maupun Pemasaran. B. Lokasi SMKN 1 Yogyakarta SMKN 1 Yogyakarta terletak di Jalan Kumetiran no 35 Kecamatan Gedong
Tengen,
kelurahan
Pringgokusuman,
Yogyakarta,
Kota
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 38
Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55272. Lokasi SMKN 1 terletak di tengah kampung Sutodirjan. C. Visi Misi SMKN 1 Yogyakarta 1. VISI : ”Menghasilkan tamatan yang mampu bersaing dalam era global, bertaqwa dan berbudaya” 2. MISI : a. Melaksanakan manajemen sekolah yang mengacu pada ISO 9001:2000 b. Menerapkan dan mengembangkan kurikulum SMKN 1 Yogyakarta dengan mengacu pada profil sekolah berstandar Internasional c. Meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia yang Kompetitif d. Menanamkan nilai-nilai budaya, iman dan taqwa dalam setiap kegiatan sekolah D. Tujuan Pendidikan SMKN 1 Yogyakarta 1. Menciptakan struktur organisasi dan analisis tugas yang proporsional untuk menumbuhkan etos kerja tinggi. 2. Menyiapkan peserta didik yang kompeten dan profesional untuk memasuki lapangan kerja, melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, atau berwirausaha.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 39
3. Menciptakan situasi pembelajaran berbasis TIK sehingga tercipta pembelajaran yang variatif dan menyenangkan. 4. Meningkatkan kedisiplinan melalui pembiasaan tertib berlalu lintas. 5. Meningkatkan kerjasama dengan Dunia Usaha/Dunia Industri yang relevan untuk menjadi Institusi Pasangan. 6. Meningkatkan profesionalitas tenaga pendidik dan kependidikan. 7. Meningkatkan kesejahteraan guru dan karyawan melalui kegiatan Bisnis Center (Bussines Centre). 8. Melaksanakan kegiatan sekolah berdasarkan nilai-nilai budaya, iman, dan taqwa.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
E. Struktur Organisasi dan Uraian Tugas SMKN 1 Yogyakarta
Gambar 4.1 Struktur Organisasi SMKN 1 Yogyaka
42
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
F. Tugas Staf Pimpinan Sekolah 1. Wakil Kepala Sekolah (WKS) Kurikulum a. Menjabarkan
kurikulum
menjadi
program
operasional
pembelajaran di sekolah melalui analisis kurikulum, uji publik, sinkronisasi, penetapan kurikulum validasi b. Menetapkan program pembelajaran, jadwal kegiatan, pembagian tugas mengajar, jadwal pembelajaran dan bahan ajar c. Mengorganisasikan/mengkoordinasikan kegiatan belajar mengajar baik teori, maupun praktek yang terdiri dari: persiapan kegiatan belajar mengajar, pelaksana kegiatan belajar mengajar, evaluasi hasil belajar, analisis hasil evaluasi belajar, perbaikan dan pengayaan. d. Mengelola kelengkapan administrasi negara e. Merencanakan,
melaksanakan
dan
mengkoordinasikan
pengembangan Sumber Daya Manusia. f. Merencanakan dan mneyusun program pengembangan kurikulum 2. Wakil Kepala Sekolah (WKS) Humas dan Hubungan Instansi a. Menjalin kerjasama dengan Dunia Usaha atau Dunia Industri, Instansi terkait, Komite dan masyarakat
43
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 44
b. Menyusun program kerjasama dengan Dunia Usaha atau Dunia Industri, Instansi terkait, komite dan masyarakat c. Mempromosikan potensi sekolah d. Memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan program yang berkaitan dengan hubungan masyarakat e. Bersama-sama
Wakil
Kepala
Sekolah
Kesiswaan
menyelenggarakan kegiatan yang melibatkan siswa, warga sekolah dan masyarakat 3. Wakil Kepala Sekolah (WKS) Kesiswaan a. Menyusun program kegiatan kesiswaan dan mengkoordinasikan pelaksanaannya b. Mengkoordinasikan pelaksanaan pendampingan siswa c. Memonitor dan mengevaluasi seluruh kegiatan kesiswaan d. Merencanakan dan melaksanakan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) e. Menegakkan disiplin dan tata tertib siswa f. Mengkoordinasi program Bimbingan Konseling (BK) g. Melakukan Pembinaan OSIS dan Ektrakurikuler h. Mengelola administrasi kegiatan siswa i. Merencanakan membuat dan merevisi Buku Panduan Peserta Didik
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 45
4. Wakil Kepala Sekolah (WKS) Sarana dan Prasarana a. Mendata kebutuhan sarana prasarana sekolah b. Membuat rencana pengembangan sarana prasarana sekolah bersama dengan Kepala Sekolah c. Bersama
Kepala
Sekolah,
Wakil
Kepala
Sekolah,
Ketua
Kompetensi Keahlian (KKK), Koordinator Mapel Normatif Adaptif dan KTU merencanakan dan menyelenggarakan proses pengaduan sarana prasarana sekolah d. Mendata dan menginventarisasi sarana prasarana sekolah yang berada dalam pengelolaan Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, KKK, Koordinator Mapel Normatif Adaptif dan KTU. e. Memelihara daftar rekaman sarana dan prasarana sekolah secara menyeluruh 5. QMR a. Merencanakan kegiatan pengendalian layanan standar sesuai dengan sertifikat ISO 9001:2008 b. Melaksanakan kegiatan yang berkaitan dengan standarisasi mutu layanan c. Memeriksa kecukupan dokumen Pedoman Mutu pada Sistem Manajemen Mutu
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 46
d. Mengesahkan dokumen Standard Operating Procedure (SOP) pada Sistem Manajemen Mutu e. Merencanakan,
menyusun
dan
melaksanakan
program
pengembangan perpustakaan sekolah. f. Mengelola perpustakaan sekolah 6. Ketua Kompetensi Keahlian a. Menyusun struktur kurikulum b. Bersama
WKS
Kurikulum
melaksanakan
pengembangan
Kurikulum Sekolah c. Bersama-sama WKS Kurikulum melaksanakan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) d. Menyampaikan usulan pembagian tugas mengajar kepada WKS Kurikulum. e. Membuat tata tertib penggunaan laboratorium dan peralatan produktif. 7. Koordinator Mata Pelajaran Normatif Adaptif a. Menyusun struktur kuirkulum b. Bersama WKS I melaksanakan pengembangan kurikulum sekolah c. Bersama-sama WKS I melaksanakan Ujian Kenaikan Kelas d. Menyampaikan usulan pembagian tugas mengajar kepada WKS I
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 47
e. Membuat tata tertib penggunaan laboratorium dan peralatan produktif f. Menentukan kebutuhan bahan dan alat KBM Normatif Adaptif.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
BAB V ANALISIS DATA dan PEMBAHASAN Pengendalian internal
mengenai Bantuan Operasional Sekolah yang
merupakan rumusan masalah dalam penelitian ini akan dianalisis oleh peneliti menggunakan atribut sampling dengan model stop or go sampling. Stop or go sampling dipilih karena membantu peneliti untuk mendapatkan sampel yang tidak bias serta menghindari pengambilan sampel terlalu banyak. Pengambilan sampel secara acak memastikan bahwa setiap populasi memiliki peluang yang sama. Hasil penelitian melalui wawancara dan dokumentasi menunjukkan bahwa tidak terjadi
penyimpangan
terhadap
dokumen
pengeluaran
kas.
Dokumen
menunjukkan bahwa terdapat otorisasi dari pihak yang berwenang, terdapat kelengkapan dokumen dan adanya kesesuaian informasi yang satu dengan yang lainnya.
Hasil
wawancara
menunjukkan
bahwa
kepala
sekolah
selalu
mengotorisasi bukti pemgeluaran kas. 1. Menentukan populasi yang akan diambil sampelnya Dalam peneitian ini, populasi yang akan diambil sampelnya adalah Bukti Kas Keluar pada tahun 2015 yang berjumlah 100 lembar Bukti Kas Keluar (BKK) 2. Menentukan atribut yang akan dipilih untuk diperiksa untuk menguji efektivitas sistem pengendalian internal. Dalam hal ini, atribut yang akan dipilih untuk diperiksa adalah : a. Kelengkapan dokumen Bukti Kas Keluar 59
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 60
b. Otorisasi pengeluaran kas : 1) Kepala Sekolah 2) Bendahara Pengeluaran Kas BOS 3) Penerima Uang (dari pihak penjual) 4) Penerima Barang (dari pihak sekolah ) c. Kesesuaian informasi yang satu dengan dokumen lain dalam Pengendalian Internal Pengeluaran Kas (adanya bukti kwitansi dan nota) 3. Menentukan DUPL dan tingkat keandalan Dalam penelitian ini, DUPL sebesar 5% dan tingkat keandalan 95%. 4. Menentukan sampel pertama yang harus diambil Penentuan besarnya sampel minimum dilakukan dengan mengambil titik tengah dari baris AUPL sebesar 5% dan tingkat keandalan adalah 95%. Berdasarkan langkah tersebut, maka besarnya sampel minimum yang diambil adalah 60. Untuk memilih anggota sampel, maka akan dilakukan secara acak dengan menggunakan Simple-Random Sample with Random Table. Berdasarkan Simple-Random Sample with Random Table, maka diperoleh sampel sebagai berikut :
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 61
Tabel 5.1 Hasil Penelitian Sampel No No Urut No No Urut No BKK BKK
No Urut BKK
No
No Urut BKK
1
20
16
12
31
5
46
34
2
14
17
30
32
16
47
6
3
60
18
99
33
40
48
36
4
83
19
89
34
3
49
50
5
41
20
38
35
76
50
54
6
63
21
25
36
18
51
95
7
1
22
43
37
2
52
90
8
10
23
66
38
45
53
7
9
93
24
67
39
4
54
47
10
85
25
81
40
21
55
69
11
19
26
26
41
48
56
8
12
100
27
72
42
51
57
22
13
75
28
17
43
56
58
23
14
42
29
15
44
70
59
33
15
27
30
11
45
77
60
78
5. Membuat tabel Stop or Go Decision Dalam membuat tabel Stop or Go Decision, dilakukan pemeriksaan terhadap atribut pada sampel. Hasil pemeriksaan atribut dijelaskan dalam tabel 5.2 Tabel 5.2 Hasil Pemeriksaan Atribut Atribut No Urut No BKK 1 2 √ 1 20 √ 2 14 √ √ 3 60 √ √
3 √ √ √
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 62
Tabel 5.2 Hasil pemeriksaan atribut (lanjutan) Atribut No Urut No BKK 1 2 3 4 83 √ √ √ 5 41 √ √ √ 6 63 √ √ √ 7 1 √ √ √ 8 10 √ √ √ 9 93 √ √ √ 10 85 √ √ √ 11 19 √ √ √ 12 100 √ √ √ 13 75 √ √ √ 14 42 √ √ √ 15 27 √ √ √ 16 12 √ √ √ 17 30 √ √ √ 18 99 √ √ √ 19 89 √ √ √ 20 38 √ √ √ 21 25 √ √ √ 22 43 √ √ √ 23 66 √ √ √ 24 67 √ √ √ 25 81 √ √ √ 26 26 √ √ √ 27 72 √ √ √ 28 17 √ √ √ 29 15 √ √ √ 30 11 √ √ √ 31 5 √ √ √ 32 16 √ √ √ 33 40 √ √ √ 34 3 √ √ √ 35 76 √ √ √ 36 18 √ √ √ 37 2 √ √ √ 38 45 √ √ √ 39 4 √ √ √
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 63
Tabel 5.2 Hasil pemeriksaan atribut (lanjutan) No
No Urut BKK
40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 56 57 58 59 60
21 48 51 56 70 77 34 6 36 50 54 95 90 7 47 8 22 23 33 78
Atribut 1
2
3
√ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
√ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
√ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Keterangan : Atribut 1 : Kelengkapan dokumen Bukti Kas Keluar (BKK) Atribut 2 : Otorisasi pada Pengeluaran Kas Atribut 3 : Kesesuaian informasi yang satu dengan dokumen lain √
: Sesuai atau iya
Setelah dilakukan pngujian terhadap 60 sampel terhadap transaksi pengeluaran kas diperoleh hasil sebagai berikut : Untuk pemeriksaan atribut 1,2,dan 3 digunakan tabel 5.3
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 64
Tabel 5.3 Atribut Sampling Table for Determining Stop or Go Sizes and Upper Precision Limit Population Accurance Rate Based on Sample Result Confidence Level Number of Occurance
90%
95%
97,50%
0
2,4
3,0
3,7
1
3,9
4,8
5,6
2
5,0
6,3
7,3
3
6,7
7,8
8,8
4
8,0
9,2
1,3
9,3
1,6
11,7
5 Sumber : Mulyadi 2002 :265
a. Atribut Nomor 1 (kelengkapan dokumen Bukti Kas Pengeluaran ) Setelah dilakukan pengambilan 60 sampel dan diperiksa, maka dilakukan Pengujian Kepatuhan dengan mementukan confidence level factor, pada R %=95% dan DUPL=5% tingkat kesalahan =0 (nol) karena pada semua pengeluaran kas terdapat kelengkapan dokumen Bukti Kas Pengeluaran, dengan menggunakan rumus: Confidence level at factor at desired reliability for occurance observed AUPL = Sample Size AUPL = 3 / 60 AUPL = 0,05 AUPL = 5% Kesimpulan, karena AUPL=DUPL maka pengujian kepatuhan yang dilakukan adalah efektif
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 65
b. Atribut Nomor 2 (Otorisasi pada pengeluaran Kas ) Setelah dilakukan pengambilan 60 sampel dan diperiksa, maka dilakukan Pengujian Kepatuhan dengan mementukan confidence level factor, pada R %=95% dan DUPL=5% tingkat kesalahan =0 (nol) karena pada semua pengeluaran kas terdapat otorisasi pada pengeluaran kas, dengan menggunakan rumus: Confidence level at factor at desired reliability for occurance observed AUPL = Sample Size AUPL= 3/60 AUPL = 0,05 AUPL = 5% Kesimpulan, karena AUPL=DUPL maka pengujian kepatuhan yang dilakukan adalah efektif. c. Atribut Nomor 3 Kesesuaian informasi yang satu dengan dokumen lain) Setelah dilakukan pengambilan 60 sampel dan diperiksa, maka dilakukan Pengujian Kepatuhan dengan mementukan confidence level factor, pada R %=95% dan DUPL=5% tingkat kesalahan =0 (nol) karena pada semua pengeluaran kas kesesuaian informasi yang satu dengan dokumen lain, dengan menggunakan rumus:
Confidence level at factor at desired reliability for occurance observed AUPL = Sample Size AUPL= 3/60
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 66
AUPL = 0,05 AUPL = 5% Kesimpulan, karena AUPL=DUPL maka pengujian kepatuhan yang dilakukan adalah efektif Pengeluaran Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah pada SMKN 1 Yogyakarta efektif didukung dengan adanya persamaan teori dan fakta yang ada : Tabel 5.4 Pertanyaan Checklist dan Jawaban Checklist Pertanyaan Checklist Ya Tidak Keterangan 1. Apakah setiap √ transaksi pengeluaran kas tidak boleh dilaksanakan sendiri oleh pemegang dana BOS tanpa campur tangan bagian lain?
Pada saat akan dilakukan pembelian atau pengeluaran kas bendahara meminta persetujuan oleh pengurus lainnya terutama kepada kepala sekolah.
2. Apakah setiap √ pengeluaran kas menggunakan dokumen Bukti Kas Keluar yang diotorisasi oleh pejabat yang berwenang?
Setiap adanya pengeluaran kas, bendahara meminta tandatangan atau otorisasi dari kepala sekolah
3. Apakah dokumen √ dasar dan dokumen pendukung transaksi pengeluaran kas harus diberi cap “lunas” oleh bendahara setelah transaksi pengeluaran kas dilakukan?
Seluruh kuitansi atau nota pembelian dan bukti kas keluar diberi cap “lunas” atau cap dari toko yang bersangkutan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 67
Tabel 5.4 Pertanyaan Checklist dan Jawaban Checklist (lanjutan) Pertanyaan Checklist Ya Tidak Keterangan 4. Apakah terdapat uraian tugas?
√
Terdapat struktur organisasi di dalam pengelolaan Bantuan Operasional Sekolah yaitu penanggung jawab, ketua, sekretaris, bendahara dan anggota (unsur komite sekolah)
5. Apakah pembagian √ tugas, wewenang dan tanggung jawab cukup jelas?
Pembagian tugas di dalam pengurus pengelolaan dana Bnatuan Operasional Sekolah sudah cukup jelas yaitu kepala sekolah sebagai penanggung jawab dimana bertugas untuk mengotorisasi setiap pengeluaran kas, ketua bertugas mengkoordinasi pengelolaan dana, sekretaris bertugas mengetik dan membantu bendahara membuat anggaran dan lpj, bendahara bertugas memegang uang dan membuat lpj serta melakukan transaksi pengeluaran kas, anggota bertugas sebagai wakil sekolah jika ada rapat di Dinas Pendidikan
6. Apakah terdapat √ Buku Kas dan Jurnal Umum?
Pada Pencatatan pengeluaran kas selalu dibuat jurnal umum yang terdiri dari debet dan kredit. Pencatatan dilakukan menggunakan komputer.
√
Seluruh pembayaran didukung dengan bukti pendukung yaitu tandatangan oleh kepala sekolah dan juga cap dari SMKN 1 Yogyakarta
8. Apakah kepala √ sekolah selalu menyetujui setiap transaksi pembelian yang dilakukan ?
Kepala sekolah selalu menyetuji setiap transaksi pembelian yang dilakukan karena hampir semua transaksi pembelian yang dilakukan merupakan kebijakan kepala sekolah.
7. Apakah pembayaran didukung dengan bukti yang telah disetujui oleh kepala sekolah?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 68
Tabel 5.4 Pertanyaan Checklist dan Jawaban Checklist (lanjutan) Pertanyaan Checklist Ya Tidak Keterangan 9. Apakah setiap bukti √ pengeluaran kas terdapat tandatangan bendahara?
Setiap pengeluaran kas yang terjadi terdapat tandatangan bendahara sebagai bukti bahwa benar telah terjadi transaksi pengeluaran kas.
10. Apakah setiap bukti √ pengeluaran kas terdapat tandatangan bagian keuangan toko yang bersangkutan?
Setiap kuitansi dan bukti pengeluaran kas terdapat tandatangan karyawan atau bagian keuangan dari toko yang bersangkutan.
11. Apakah setiap √ transaksi pengeluaran kas terdapat tandatangan bagian penerima barang?
Setiap transaksi pengeluaran kas yang terjadi ditandantangani oleh bagian penerimaan barang atau gudang sebagai tanda bahwa gudang sudah menerima barang tersebut dan bukti bahwa benar terjadi transaksi pembelian.
12. Apakah setiap √ transaksi pengeluaran kas disertai dengan bukti atau dokumen pendukung?
Setiap transaksi pengeluaran kas disertai dengan bukti pendukung berupa nota atau kuitansi.
13. Apakah setiap √ transaksi pengeluaran kas dicatat sesuai dengan tanggal terjadinya transaksi?
Setiap transaksi pengeluaran kas dicatat sesuai dengan tanggal terjadinya transaksi.
√
Seluruh pencatatan pengeluaran kas dicatat menggunakan komputer
14. Apakah setiap transaksi pengeluaran kas dicatatat dengan komputer ?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 69
BAB VI PENUTUP A. Kesimpulan Berdasarkan analisis dan pembahasan pada, pengendalian internal pengeluaran kas dana Bantuan Operasional Sekolah SMKN 1 Yogyakarta sudah berjalan efektif. Hal ini ditunjukkan dengan atribut yang memiliki kelemgkapan dokumen bukti kas keluar, otorisasi pengeluaran kas dan pengendalian internal pengeluaran kas. Hasil Stop or go sampling menunjukkan ketiga atribut memiliki AUPL = DUPL yaitu sebesar 5% , B. Keterbatasan Dokumen Bukti Pengeluaran Kas yang diberikan oleh pihak sekolah hanya 10 bukti yang dapat dibawa pulang atau difotocopy sedangkan 90 bukti lainnya dilakukan pengecekan kelengkapan dokumen ditempat penelitian. C. Saran Saran yang diberikan kepada SMKN 1 Yogyakarta yaitu : Pengelolaan Dana Pengeluaran kas Bantuan Operasional Sekolah SMKN 1 Yogyakarta memiliki pengendalian internal yang efektif. Oleh karena itu, pihak SMKN 1 Yogyakarta disarankan untuk terus mempertahankan pengendalian internal pengeluaran kas Bantuan Operasional Sekolah secara efektif dan selalu mengevaluasi secara
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 70
rutin setiap periode agar pengendalian internal tetap berjalan secara baik.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 71
DAFTAR PUSTAKA Agoes, Sukrisno. (2012). Auditing : Petunjuk Praktis Pemeriksaan Akuntan oleh Akuntan Publik . (Edisi Keempat). Jakarta: Salmeba Empat. Baridwan, Zaki. (2009). Sistem Akuntansi Penyusunan Prosedur dan Metode. (Vol. Edisi Kelima). Yogyakarta: BPFE. Depdiknas. (2016). Petunjuk Teknis Bantuan Operasional Sekolah. Jakarta. Diana, Anastasia . (2011). Sistem Informasi Akuntansi, Perancangan, Proses dan Penetapan. (Vol. Edisi I).Yogyakarta: Andi Gitosudarmo dan Basri, H. (2002). Manejemen Keuangan (Vol. Edisi Keempat). Yogyakarta: BPFE. Hartono, J. (2013). Metodologi Penelitian Bisnis (Vol. Edisi 6). Yogyakarta: BPFE. Hery, S. M. (2011). Auditing I Dasar-dasar Pemeriksaan Akuntansi. Jakarta: Kencana Pernada Media Group. Ikatan Akuntan Indoenesia . (2001). Standar Profesional Akuntan Publik (Vol. Periode 1). Jakarta: Salemba Empat. James, Spillane. (2008). Metodologi Penelitian Bisnis. (P. U. Dharma, Ed.) Yogyakarta. Mulyadi. (2001). Sistem Akuntansi (Vol. Edisi 6). Jakarta: Salemba Empat. Mulyadi. (2002). Auditing (Vol. Edisi 6). Jakarta: Salemba empat. Noviana, Getradis. (2008), Evaluasi Sistem Pengendalian Intern Terhadap Pengeluaran Kas Pada Dana Bantuan Operasional Sekolah (Studi Kasus pada Sekolah Dasar Negeri 2 Kraguman, Klaten), Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta Priyanti, Dian Emi, 2014, Evaluasi Pengendalian Intern Penerimaan dan Pengeluaran Kas untuk Organisasi Non Profit (Studi Kasus di Gereja Kristen Indonesia Gejayan), Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta. Sawyer, Lawrence (2006). Audit Internal Sawyer (Vol. Edisi 5). Jakarta: Salemba Empat. Soemarsono, S. (2004). Akuntansi Suatu Pengantar (Vol. Edisi 5). Jakarta: Salemba Empat. Widjajanto, N. (2001). Sistem Informasi Akuntansi. Jakarta: Erlangga
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 72
LAMPIRAN
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 73
Diagram Flowchart 1
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 74
Diagram Flowchart 2
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 75
Diagram Flowchart 3
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 76
TRANSKRIP WAWANCARA Peneliti dalam penelitian melakukan teknik pengumpulan data melalui wawancara. Wawancara dilakukan dengan Bendahara Pengelola Dana BOS yang bernama Heksawati. Berikut merupakan transkrip wawancara : Peneliti (P) : selamat siang mbak,saya Bella dari Universitas Sanata Dharma ingin melakukan penelitian untukskripsi saya mengenai BOS. Narasumber (N) : Iyabisa silahkan ingin menanyakan mengenai apa saja. P : Apakah BOS itu sebenarnya? N : BOS itu bantuan yang diberikan oleh pemerintah untuk siswa siwa yang ada di SMK untuk bantuan non operesional berdasarkan banyaknya jumlah siswa siswi di sekolah tersebut. Nominalnya juga dapat berbeda beda setiap tahunnya. Semua aturan dan panduan dapat dilihat di Petunjuk Teknis yang ada di web BOS. P : Baik Terimakasih mbak. Lalu bagaimana
dengan prosedur jika ingin
melakukan pembelian barang atau melakukan pengeluaran kas? N : Penanggung jawab kegiatan atau masing-masing wakil kepala sekolah mengajukan surat pengajuan dana kepada kepala sekolah, kemudan kepala sekolah menerima surat pengajuan dana dan memeriksa kembali surat pengajuan dana tersebut serta dicocokkan dengan APBS atau RABT, jika setuju maka akan diotorisasi dan dikembalikan kepada penanggung jawab kegiatan tersebut. Penanggung jawab lalu memberikan surat pengajuan dana kepada bendahara untuk dicairkan. Bendahara memeriksa kembali surat pengajuan dana yang telah
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 77
diotorisasi oleh kepala sekolah dan penanggung jawab, jika sudah benar bendahara mencairkan uang dan membuat bukti kas keluar. P : Di dalam kepengurusan BOS terdapat berapa bendahara? N : Terdapat 1 bendahara saja, dulu 2 tetapi tahun lalu 1 bendahara meninggal dunia dan diputuskan untuk bendahara 1 saja P : Bagaimana tugas bendahara ? N : Tugasnya menyetujui dan memriksa surat pengajuan dana yang dilakukan penanggung jawab lalu mengotorisasi dan mencairkan dana sesuai yang dibutuhkan dan membuat bukti kas keluar. P : Lalu apakah setiap transaksi pengeluaran kas harus diotorisasi oleh kepala sekolah dan bendahara? N : Iya kepala sekolah berhak mengetahui semua pengeluaran kas yang ada dan mengotorisasi P : Lalu jika kepala sekolah tidak mengotorisasi bagaimana? N : Biasanya semua pengeluaran kas kepala sekolah yang menyuruh untuk membeli barang dan penanggung jawab membuat surat pengajuan dana, tetapi kepala sekolah tetap memeriksa nominal dana yang akan dikeluarkan. P : Apakah dokumen dasar dan dokumen pendukung transaksi pengeluaran kas harus diberi cap “lunas” oleh bendahara setelah transaksi pengeluaran kas dilakukan?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 78
N : Iya itu harus biasanya terdapat cap lunas dari toko yang bersangkutan, jika tidak ya cap saja atas nama toko tersebut. P : Apakah terdapat buku besar atau jurnal umum dalam pencatatan pengeluaran kas? N : Untuk buku besar tidak ada karena tidak pernah utang selalu kas sedangkan untuk jurnal dibuat umum secara manual maupun komputer. P : Apakah terdapat program khusus untuk melakukan pencatatan jurnal umum? N : Tidak ada karena dari pemerintah tidak dianjurkan dan tidak diwajibkan untuk memiliki program khusus.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 79
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 80
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 81
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 82
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 83
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 84
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 85
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 86
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 87
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 88
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 89
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 90
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 91
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 92
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 93
Lampiran 1 Daftar SPJ BOS Januari sampai Juni 2015 NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 1 06-Mar-15 Turun dana BOS Semester 1 Jan s.d. Juni 2015 2 3 4
22-Jan-15 30-Jan-15 30-Jan-15
Lap kering dan refil Pembelian RAM Visipro Pemeliharaan peralatan Tersebar dengan pembeliian tangga aluminium 3m Pembelian 2 uah filing kabinet
5
01-Feb-15
6
03-Feb-15
Pembelianharddisk, changer, kabel VGA
04-Feb-15
Pembelian Kamus Kebudayaan Imndonesia - Inggris sebanyak 2 buku
7
07-Feb-15
Uji Sertifikasi LSP Administrasi Perkantoran
8
16-Feb-15
9
26-Feb-15
10. 11 12
26-Feb-15 27-Feb-15 30-Mar-15
Pembelian 3 buag drink jar dlm rangka UKK Pembelian UPS dan stabilizer dalam rangka UN CBT Penbelian buku Matematika Konblok halaman depan Pembelian 1 unit RAM ddr 3
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 94
Lampiran 1 Daftar SPJ BOS Januari sampai Juni 2015 (lanjutan) NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 13 02-Apr-15 Pembelian UPS dan stabilizer dalam rangka UN CBT 14 11-Apr-15 Kontribusi Uji Sertifikasi Pemasaran 15 13-Apr-15 Pembelian Buku Pelajaran Normatif Adaptif 16 15-Apr-15 Pembelian alat musik dalam rangka untuk pendidikan seni budaya (musik) 17 21-Apr-15 Perbaikan papan nama SMK 18
22-Apr-15
Kontribusi Uji Sertifikasi Akuntansi
19
01-Mei-15
Pembelian Buku Pelajaran Normatif Adaptif Erlangga
20
01-Mei-15
Pembelian Harddisk external untuk bakup dat Sarpras
21
01-Mei-15
Pembelian senar gitar akustik
22.
04-Mei-15
Cetak Stopmap SMKN 1 Yogyakarta
23
20-Mei-15
Pembelian alat musik dalam rangka untuk pendidikan seni budaya (musik)
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 95
Lampiran 1 Daftar SPJ BOS Januari sampai Juni 2015 (lanjutan) NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 20-Mei-15 Cetak Stopmap SMK Negeri 1 24 Yogyakarta 25 23-Mei-15 Cetak Stopmap Rapor 26 26-Mei-15 Pembelian Alat2 Taekwondo 27 29-Mei-15 Cetak Stopmap SMK Negeri 1 Yogyakarta 28 01-Jun-15 Biaya Cetak buku 29 03-Jun-15 Pembelian Buku Bahasa Indonesia CV Jaya Mandiri 30 08-Jun-15 Pembelian Buku Pelajaran Normatif Adaptif 31
08-Jun-15
Pembelian Obat-obatan
32
12-Juni-15
33 34
22-Juni-15 23-Jun-15
35
30-Jun-15
Pembelian alat musik untuk Pelajaran Pendidikan Seni Budaya (Musik) Cetak Stopmap PPDB Cetak Stopmap SMK Negeri 1 Yogyakarta Belanja Cetak Bahan Ajar Kompetensi Keahlian Akuntai, Administrasi Perkantoran & Pemasaran
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 96
Lampiran 1 Daftar SPJ BOS Januari sampai Juni 2015 (lanjutan) NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 36 30-Jun-15 Belanja Cetak Bahan Ajar Kompetensi Keahlian Akuntai, Administrasi Perkantoran & Pemasaran 37 30-Jun-15 Belanja Cetak Bahan Ajar Kompetensi Keahlian Akuntai, Administrasi Perkantoran & Pemasaran 38 01/11/2015 Untuk Pembayaran Pajak BOS Semester 2 Tahun 2014 39 01/11/2015 Untuk Pembayaran Pajak BOS Semester 1 Tahun 2014 40 01/11/2015 Untuk Pembayaran Pajak BOS Semester 1 Tahun 2014 41 02/11/2015 Pembayaran Pajak Bos 2013 Siti Rahayu 42 31-Des-15 Pengembalian kelebihan dana Bantuan BOS tahun 2013 dan 2014 43 01-Mei-15 Pemeliharaan listrik tersebar dengan pembelian kabel rol dll 44
11 Mei 2015
45
11 Mei 2015
Kegiatan Ekstrakurikuler dalam rangka pembelian Tenda Pramuka Kegiatan Ekstrakurikuler dengan pembelian seragam Voli dan Basket
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 97
Lampiran 1 Daftar SPJ BOS Januari sampai Juni 2015 (lanjutan) NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 46 14 Juni 2015 Kegiatan Ekstrakurikuler dalam rangka pembelian Tenda Pramuka 47 2 Juni 2015 Kegiatan Ekstrakurikuler dalam rangka pembelian Tenda Pramuka 48 25 Juni 2015 Pembelian Untuk Upacara Bendera 49 26 Mei 2015 Pembelian Kegiatan Ektrakurikuler dengan pembelian baju lapangan 50
29 Juni 2015
51
12 Mei 2015
52 53
24 Mei 2015 27 Juni 2015
Pembelian bahan dan alat habis pakai praktek membatik (meja dll) Pembelian Bahan habis pakai praktek membatik (kain dll) Pembelian Buku Erlangga Pembelian Buku Erlangga TER-SPJKAN
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 98
Lampiran 2 Daftar SPJ BOS Juli sampai Desember 2015 NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 1 27 Juni 2015 Saldo BOS Semester 1 2015 2 23-Okt-15 Turun dana BOS Semester 1 Jan s.d. Juni 2015 3 01-Jul-15 Cetak brosur Try Out SMK Negeri 1 Yogyakarta 4 08-Jul-15 PPDB 2015/2016 5 01-Agu-15 Cetak brosur Try Out SMK Negeri 1 Yogyakarta 6 14-Agu-15 Pembelian Bahan Batik kegitan Praktek Siswa 7 27-Agu-15 Pembelian Bendera 8 31-Agu-15 Pembayaran Fotocopy dalam rangka kegiatan kurikulum 9 01-Sep-15 Cetak baner dan backdrop Try out SMK Negeri 1 Yogyakarta 10 14-Sep-15 Belanja Cetak LKJ, LJU, Berita Acara &Amplop 11 15-Sep-15 Biaya Tes Toeic kelas X 12 15-Sep-15 Pemeliharaan Lab Komputer atau Lab Akuntansi 24 29-Okt-15 Pembelian Bahan Lomba LKS 25 29-Okt-15 Pembelian Bahan Lomba LKS 26 29-Okt-15 Pembelian Bahan Lomba LKS
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 99
Lampiran 2 Daftar SPJ BOS Juli sampai Desember 2015 (Lanjutan) NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 27 02-Nov-15 Pemeliharaan untuk perbaikan talang 31 13-Nov-15 Beauty Clas siswa kelas x 32 14-Nov-15 Cetak banner 4x1 untuk kegiatan try out 33 14-Nov-15 Pemeliharaan kelas dengan pembelian kipas untuk kenyamanan belajar mengajar siswa 34 16-Nov-15 Pemeliharaan komputer Tersebar dengan pembelian casing hardisk eksternal 35 21-Nov-15 Pengisian ulang pengecekan dan penggantian Tabung Apar sebanyak 6 buah 36 25-Nov-15 Pembayaran Fotocopy dalam rangka Kegiatan Kurikulum 37 29-Nov-15 Pembelian Almari 38 11-Des-15 Belanja alat olahraga porseni 39 11-Des-15 Belanja alat olahraga porseni 40 15-Des-15 belanja Leaflet Tryout dan Poster Tryout 41 15-Des-15 Pembelian 4 PC Upgrade untuk TU 42 15-Dec-15 Pembelian 8 PC Upgrade untuk pembelajaran siswa 43 15-Des-15 Belanjaan Cetak Buku
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 100
Lampiran 2 Daftar SPJ BOS Juli sampai Desember 2015 (Lanjutan) NO TANGGAL NAMA KEGIATAN 44 21-Des-15 Pembelian Printer canon 45 22-Des-15 Pemeliharaan tembok dengan pengecatan diding tembok ruang gedung luar 46 27-Des-15 Belanja perbaikan komputer di Mulri media 47 28-Des-15 Belanja ATK 48 29-Des-15 Pembayaran jasa dan pembuatan pintu aluminium kaca 49 29-Des-15 Pembelian Almari 50 30-Des-15 Pembayaran TIM Tunjangan BOS Triwulan 2 (okt-des 2015) 51 31-Des-15 Pembayaran TIM Program Induksi Guru Pemula (PIGP) (Okt-Des 2015) JUMLAH TERSPJ-KAN
DEBET
KREDIT
SALDO
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 101
Lampiran 3 Buku Kas Umum Dana JPD Juli 2015 No Tanggal Kode Uraian . Rekening 1 2 3 4 1
07/01/2015
2
08/07/2015
Ref
Dana Bantuan JPD tahap 1 0.8.1.5.2.2.10. 01
3
08/07/2015
0.8.1.5.2.2
4
08/07/2015 0.8.1.5.2.2.06. 01
5
14/07/2015 0.6.1.5.2.2.02. 07
Sewa kursi lipat sejumlah 200 buah @ Rp 1.500/ buah untuk ke komunikasi dg orang tua siswa kelas X TP 2015/2016 hari Rabu 8 Juli 2015 Pembelian 1 rangkaian bunga prodium untuk kegiatan komunikasi dengan orangtua siswa kelas X TP 2015/2016 hari Rabu,8 Juli 2015 Pembuatan backdrop untuk keg komunikasi dg orang tua siswa kelas X TP 2015/2015 Pembelian papan slogan uk 60x30cm 10 buah @ Rp 65.000; papan uk 120x40cm 5 buah @ Rp 95.000 dan papan data dinding uk 120x80cm 1 buah @ Rp210.000
JPD
JPD
JPD
JPD
Penerimaan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 102
Lampiran 3 Buku Kas Umum Dana JPD Juli 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 5 14/07/2015 0.6.1.5.2.2.02. Pembelian papan slogan uk 07 60x30cm 10 buah @ Rp 65.000; papan slogan uk 120x40cm 5 buah @ Rp 95.000 dan papan data dinding uk 120x80cm 1 buah @ Rp 210.000 6 14/07/2015 PPN Pembelian papan slogan uk 60x30cm 10 buah @ Rp 65.000; papan slogan uk 120x40cm 5 buah @ Rp 95.000 dan papan data dinding 7 14/07/2015 PPh ps.22 Pembelian papan slogan uk 60x30cm 10 buah @ Rp 65.000; papan slogan uk 120x40cm 5 buah @ Rp 95.000 dan papan data dinding uk 120x80cm 1 buah @ Rp 210.000 8 22/07/2015 0.7.1.5.2.2.05. Pembelian 27,028 liter 03 premium @ Rp 7.400 mobil SMK N 1 Yk Nopol AB 1630 TA
Ref
JPD
JPD
JPD
JPD
Penerimaan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 103
Lampiran 3 Buku Kas Umum Dana JPD Juli 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 9 24/07/2015 0.4.1.5.2.2.06. Biaya cetak stiker Smerogana 01 dalam keg MOPD TP 2015/2016 sebanyak 10 lm @ Rp 4.000 10
27/7/2015
11
28/07/2015 0.11.1.5.2.2.11 .02
Konsumsi makan siang rapat koordinasi pengelolaan dan pengembangan sekolah hari Selasa, 28 Juli 2015 sebanyal 14 dos @ Rp 14.000
28/07/2015 0.7.1.5.2.2.10. 02
Sewa printer IP 2770 3 unit @ Rp 100.000; LBP 2900 1 unit @ Rp 100.000 dan HP 1010 1 unit @ Rp 100.000
12
0.9.1.5.2.2.11. 02
Pembelian konsumsi makan rapat koordinasi sejumlah 23 box @ Rp 16.000 untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 27 Juli 2015
Ref
JPD
JPD
JPD
JPD
Penerimaan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 104
Lampiran 3 Buku Kas Umum Dana JPD Juli 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 12 28/07/2015 0.7.1.5.2.2.10. Sewa printer IP 2770 3 unit @ 02 Rp 100.000; LBP 2900 1 unit @ Rp 100.000 dan HP 1010 1 unit @ Rp 100.000 13 28/07/2015 0.12.1.5.2.2.11 Konsumsi snack pagi keg .02 koordinasi internal tim ISO tgl 28 Juli 2015 sejumlah 5 org @ Rp 7.000 14
Ref
JPD
JPD
29/07/2015 0.7.1.5.2.2.05. 03
Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF
15
29/07/2015 0.11.5.2.2.11.0 2
Snack keg pertemuan antara sekolah dengan GTT PTT dalam rangka penandatanganan surat perjanjian kerta TP 2015/2016 sebanyak 20 dos
16
30/07/2015 0.14.1.5.2.2.11 .02
Snack rapat komite sekolah hari Kamis 30 Juli 2015 sebanyak 50 dos @ Rp 5.700
JPD
30/07/2015 0.14.1.5.2.2.11 .02
Snack rapat komite sekolah hari Kamis 30 Juli 2015 sebanyak 50 dos @ Rp 5.700
JPD
17
JPD JPD
Penerimaan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 105
Lampiran 3 Buku Kas Umum Dana JPD Juli 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 18
2 30/7/2015
3 0.9.1.5.2.2.06. 01
19
31/07/2015 0.11.1.5.2.2
20
31/07/2015
21
22
23
24
31/07/2015
31/07/2015 0.11.1.5.2.2
31/07/2015 0.11.1.5.2.2
31/7/2015
0.9.1.5.2.2
4 Cetak backdrop OSIS untuk keg HUT SMK N 1 Yk tgl 1 Agustus 2015 Pemakaian (sewa) mesin photocopy bulan Juli 2015 PPN Pemakaian (sewa) mesin photocopy bulan Juli 2015
Ref
JPD
JPD JPD
Setoran PPN Pemakaian (sewa) mesin photocopy bulan Juli 2015
JPD
Kelebihan counter bulan Juli 2015 sebanyak 8010 copy @ Rp 80,00
JPD
Jilid laporan penggunaan dana JPD belanja personal semester 2 TP 2014/2015 Januari-Juni Pembelian konsumsi snack juri sejumlah 4 dos @ Rp 7.000 keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 31 Juli 2015
JPD
JPD
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 106
Lampiran 3 Buku Kas Umum Dana JPD Juli 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 24 31/7/2015 0.9.1.5.2.2 Pembelian konsumsi snack juri sejumlah 4 dos @ Rp 7.000 keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 31 Juli 2015 25 31/7/2015 0.9.1.5.2.2 Biaya cetak backdrop ukuran 4 x 2 meter untuk keg HUT SMK N 1 Yk 26 31/7/2015 0.9.1.5.2.2 Pembelian konsumsi makan kerja bakti sejumlah 60 box @ Rp 16.000 untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 31 Juli 2015 27
28
31/7/2015
31/7/2015
0.9.1.5.2.2
0.9.1.5.2.2
Belanja lunch box Carlota, Tabungan Kaleng, Shaga Bottle, Jam Dinding, Mug Sendok, Muk Polos, Muk Soul, GMC Glas, GM Muk (Door Price) untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 Belanja Balon, kertas krep, slanger untuk keg HUT SMK 1 @2.000
Ref
JPD
JPD
JPD
JPD
JPD
Penerimaan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 107
Lampiran 3 Buku Kas Umum Dana JPD Juli 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 28 31/7/2015 0.9.1.5.2.2 Belanja Balon, kertas krep, slanger untuk keg HUT SMK 1 29 31/7/2015 0.9.1.5.2.2 Belanja Kiky mas PCL Large, WBW LL + Devider, Kiky HC A5, Kenko'Bind MAP A5, Notes A5 (ATK) untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 Jumlah bulan ini Jumlah s.d. bulan lalu Jumlah seluruhnya s.d. Bulan ini Sisa Kas
Ref
JPD
JPD
Penerimaan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 108
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 No. Tanggal Kode Rekening Uraian 1 1 2
3
5
2 08/01/2015 01/08/2015
01/08/2015
3 0.9.1.5.2.2.10.05
0.9.1.5.2.2
01/08/2015 0.9.1.5.2.2
6
01/08/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
7
01/08/2015 0.9.1.5.2.2
8
9
01/08/2015 0.9.1.5.2.2.31.01
01/08/2015
4 Saldo bulan lalu Biaya sewa tenda ukuran 4 x 8 meter 2 unit untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tahun 2015 Hadiah lomba-lomba dalam keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tanggal 1 Agustus Belanja tumpeng untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 1 Agustus 2015 Belanja snack 150 dos @ Rp 7.000 untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 1 Agustus 2015 Belanja balon gas dan transport pengiriman untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 254 Honorarium narasumber keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tahun 2015 PPh ps.21 Honorarium narasumber keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tahun 2015
Ref
JPD
JPD
JPD JPD
JPD
JPD
JPD
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 109
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) No. Tanggal Kode Rekening Uraian 1 10
11
12 13
14
2 3 01/08/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
01/08/2015
02/08/2015
0.7.1.5.2.2.05.03
04/08/2015 0.5.1.5.2.2
05/08/2015 0.6.1.5.2.2.02.07
4 Pembelian konsumsi makan siang sejumlah 150 box @ Rp 16.000 untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 1 Agust PPh ps.22 Pembelian konsumsi makan siang sejumlah 150 box @ Rp 16.000 untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 1 Agust Pembelian 33,78 liter premium @ Rp 7.400 mobil SMK N 1 Yk
Ref
JPD
JPD
JPD
Uang transportasi siswa keg karnaval Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) th 2015 tingkat DIY hari Minggu, 2 Agustus 2015 start halaman gedung DPRD DIY - Jl Malioboro Finish titik 0 Yogyakarta sebanyak 29 org @ Rp 10.000
JPD
Pembelian mesin absen (fingersprint) Elite Series W/RFID READER
JPD
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 110
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) No. Tanggal Kode Rekening Uraian 1 15
16
17 18
2 05/08/2015
3
05/08/2015
06/08/2015 0.7.1.5.2.2.05.03 06/08/2015 0.9.1.5.2.2.06.01
19
08/08/2015 0.5.1.5.2.2
21
11/08/2015 0.9.1.5.2.2.10.01
4 PPN Pembelian mesin absen (fingersprint) Elite Series W/RFID PPh ps.22 Pembelian mesin absen (fingersprint) Elite Series W/RFID READER Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 motor SMK N 1 Yk Biaya cetak undangan keg syawalan keluarga besar SMK N 1 Yk tahun 2015 Pembelian stick drum dan senar gitar dalam rangka keikutsetaan lomba band akustik antar SMA sederajat se-DIY dlm keg Internasional Culture and Education Fair (ICEF) 2015 Sewa meja dan kursi lipat untuk keg syawalan keluarga besar SMK N 1 Yk dg rincian Meja 10 buah @ Rp 3.500 dan kursi 150 buah @ Rp 1.750
Ref
JPD
JPD
JPD JPD JPD
JPD
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 111
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) Tanggal Kode Rekening Uraian No. 1 22
23
2
3
11/08/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
11/08/2015
Ref
4 Belanja konsumsi keg syawalan keluarga besar SMK N 1 Yk tahun 2015 dg rincian snack 250 @ Rp 7.000 dan makan 250 @ Rp 16.000 Pph ps.23 Belanja konsumsi keg syawalan keluarga besar SMK N 1 Yk tahun 2015 dg rincian snack 250 @ Rp 7.000 dan makan 250 @ Rp 16.000
JPD
JPD
24
11/08/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 motor SMK N 1 Yk
JPD
25
18/08/2015
Pendaftaran lomba kontes roket air Taman Pintar Tahun 2015 sebanyak 2 tim @ Rp 50.000
JPD
26
18/08/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
Belanja makan & minuman sejumlah 17 box @ Rp 16.000 untuk kegiatan evaluasi Rapat Praktik Kerja Industri
JPD
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 112
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 27
2 3 19/08/2015 0.12.1.5.2.2.11.02
19/08/2015 0.12.1.5.2.2.11.02 28
29
31
32
33
19/8/2015
0.10.1.5.2.2
20/08/2015 0.14.1.5.2.2.11.02
20/08/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
21/08/2015 0.7.1.5.2.2.20.04
4 Konsumsi makan siang keg pemantauan humas dan sarpras hari Rabu, 19 Agustus 2015 di Ruang KS sebanyak 11 org @ Rp 16.000 Konsumsi makan siang keg pemantauan humas dan sarpras hari Rabu, 19 Agustus 2015 di Ruang KS sebanyak 11 org @ Rp 16.000 Transport MGMP Pendidikan Jasmani Kota Yogyakarta untuk 2 org @ Rp 90.000 bulan Juli, Agustus dan September 2015 Konsumsi makan siang rapat komite sekolah sejumlah 37 dos @ Rp 16.000 Pembelian 2,7 liter premium @Rp 7.400 motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF Service dan ganti oli MPX1 sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol Ab 3622 UF
Ref
JPD
JPD
JPD
JPD
JPD JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 113
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian
Ref
1 34
2 3 21/08/2015 0.5.1.5.2.2.03.17
4 Pendaftaran kompetisi Tribun Jogja PAF @ Rp 300.000
JPD
35
22/08/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
Pembelian 27,028 liter premium @ Rp 7.400 mobil SMK N 1 Yk Nopol AB 1630 TA
JPD
36
37
38
24/08/2015
24/08/2015
Setoran PPN Pembelian papan slogan uk 60x30cm 10 buah @ Rp 65.000; papan slogan uk 120x40cm 5 buah @ Rp 95.000 dan papan data dinding uk 120x80cm 1 buah @ Rp 210.000
JPD
Setoran PPh ps.22 Pembelian JPD papan slogan uk 60x30cm 10 buah @ Rp 65.000; papan slogan uk 120x40cm 5 buah @ Rp 95.000 24/08/2015 0.12.1.5.2.2.11.02 Konsumsi makan siang keg pemantauan kurikulum pada hari JPD Senin, 24 Agustus 2015 di Ruang KS sebanyak 11 org @ Rp 16.000
Pemasukan (Rp)
Pengeluaran (Rp) 5
Saldo (Rp) 6
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 114
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 39
40
41
42
2 3 25/08/2015 0.7.1.5.2.2.11.02
25/08/2015 0.12.1.5.2.2.11.02
26/08/2015 0.11.1.5.2.2.01.05
27/08/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
43
27/08/2015 0.11.1.5.2.2.06.02
44
27/08/2015 0.5.1.5.2.2.03.17
4 Pembelian snack dalam rangka koordinasi akhir penulisan ijazah TP 2014/2015 Konsumsi snack siang keg pemantauan unit kesiswaan hari Selasa, 25 Agustus 2015 di Ruang KS sebanyak 8 org @ Rp 7.000 Pembelian hand pamp untuk keg lomba sekolah sehat sebanyak 10 buah @ Rp 8.500 Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF Pembayaran fotocopy SPM gaji&rapelan gaji sebanyak 232 Guna membayar pendaftaran lomba Mading Puding Competition SMA/SMK/MA se DIY 1 Kelompok @ Rp. 50.000
Ref
JPD
JPD
JPD
JPD JPD JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 115
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 45
2 27/08/2015
3 0.5.1.5.2.2.03.17
46
27/08/2015
47
28/08/2015 0.5.1.5.2.2.11.02
48
28/08/2015 0.7.1.5.2.2.10.02
49
28/08/2015 0.5.1.5.2.2.03.17
Ref
4 Guna membayar pendaftaran JPD lomba Puisi Puding Competition SMA/SMK/MA se DIY 3 siswa @20.000 Guna membayar pembelian ATK: gabus, kertas Origami, JPD Tape Nachi, Kertas Manila, Kertas Asturo Gradasi, Kertas Daur Ulang, Spidol SNQ silver dan gold, cat asturo. Guna membayar pembelian makan siang nasi telor 10 JPD bungkus @ Rp 6.500 Sewa printer IP 2770 3 unit @ JPD Rp 100.000; printer LBP 2900 1 unit @ Rp 100.000 dan HP 1010 1 unit @ Rp 100.000 Pendaftaran Lomba Band Akustik antar SMA sederajat seJPD DIY dalam keg International Culture and Education Fair (ICEF) 2015 OSIS Bhinnea Teladan Bhakti
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 116
Lampiran 4 Buku Kas Umum Dana JPD Agustus 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 50
2 3 28/08/2015 0.5.1.5.2.2.11.02
Ref
4 Makan siang keg penilaian Lomba Sekolah Sehat th 2015 sebanyak 37 dos @ Rp 15.000 Jumlah bulan ini Jumlah s.d. bulan lalu Jumlah seluruhnya s.d. Bulan ini Sisa Kas
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 117
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 Tanggal Kode Rekening Uraian No . 1 2 3 4 1 09/01/2015 Saldo bulan lalu 2 01/09/2015 0.12.1.5.2.2.11.02 Konsumsi snack siang untuk keg koordinasi dengan QMR SMK N 2 Yk dan QMR SMK N 5 Yk tgl 1 Sept 2015 sejumlah 7 org @ Rp 7.000 3
Ref
JPD
04/09/2015 0.11.1.5.2.2.11.02 Pembelian snack untuk rapat/ koordinasi penggunaan dana bantuan/ klarifikasi SPJ sebanyak 19 org @ Rp 7.000
JPD
4
04/09/2015 0.10.1.5.2.2.03.17 Transport MGMP BTIK KKPI di SMK 4
JPD
5
04/09/2015
Setoran PPh ps.22 Pembelian konsumsi makan siang sejumlah 150 box @ Rp 16.000 untuk keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tgl 1 Agust
JPD
6
05/09/2015 0.11.1.5.2.2.11.02 Pembelian 47 konsumsi (makan) @ Rp 16.000 kegiatan sosialisasi E-PUPNS hari Sabtu, 5 September 2015
JPD
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
5
6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 118
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian
Ref
1 7
2 3 06/09/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
4 Pembelian premium 27,027 liter @ Rp JPD 7.400 mobil SMK N 1 Yk Nopol AB 1630 TA
8
07/09/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 untuk sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF
JPD
Setoran PPN Pembelian mesin absen (fingersprint) Elite Series W/RFID READER
JPD
Setoran PPh ps.22 Pembelian mesin absen (fingersprint) Elite Series W/RFID READER
JPD
9
10
11 12
08/09/2015
08/09/2015
08/09/2015 0.5.1.5.2.2.11.02
Konsumsi rapat persiapan keg latihan Qurban SMK N 1 Yk TP 2015/2016
10/09/2015 0.12.1.5.2.2.11.02 Konsumsi makan siang keg kerja bakti menata dokumen hari Kamis, 10 Sept 2015 di ruang ISO sebanyak 3 org @ Rp 16.000
JPD JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 119
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian
Ref
1 13
2 3 11/09/2015 0.5.1.5.2.2.03.17
4 Pendaftaran Olimpiade Akuntansi SMA/ SMK se DIY 2015 sebanyak 2 tim @ Rp JPD 120.000
14
12/09/2015 0.5.1.5.2.2.07.04
Sewa studio band latihan lomba Band Akustik antar SMA sederajat se-DIY dalam keg ICEF 2015
16
12/09/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
Pembelian snack sejumlah 50 box @ Rp 5.700 untuk keg rapat penarikan PPL dari UNY tgl 12 September 2015
JPD
12/09/2015 0.12.1.5.2.2.11.02 Konsumsi makan keg kerja bakti menata dokumen hari Kamis, tgl 12 Sept 2015 di ruang ISO sebanyak 3 org @ Rp 16.000
JPD
17
18
19
14/09/2015 0.12.1.5.2.2.11.02 Konsumsi makan siang keg koordinasi tim ISO hari senin, 14 Sept 2015 di Ruang Perpustakaan sebanyak 3 org @ Rp 16.000 15/09/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
Konsumsi rapat persiapan kunjungan industri intern kelas XI TP 2015/2016 sebanyak 16 org @ Rp 7.000
JPD
JPD
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 120
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 20
2 16/9/2015
3 0.9.1.5.2.2.11.03
21
19/09/2015 0.10.1.5.2.2
22
19/09/2015 0.5.1.5.2.2
23
21/09/2015 0.5.1.5.2.2.11.02
24
22/09/2015 0.12.1.5.2.2
25
22/09/2015 0.9.1.5.2.211.02
26
23/09/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
27
25/09/2015 0.7.1.5.2.2.05.03
Ref
4 Pembelian snack sejumlah 17 biji @ Rp JPD 4.500 untuk rapat penerimaan tamu dari PT Pegadaian tanggal 16 September 2015 Seminar dan Musya Pengurus ATPUSI Kota Yogyakarta JPD Pembayaran biaya pendaftaran seleksi LKAP tahun 2015 Rp 25.000 dan biaya JPD transfer RP 10.000 kegiatan seleksi. Konsumsi rapat cheking akhir eg Latihan Qurban SMK N 1 Yk TP 2015/2016 JPD sebanyak 50 dos @ Rp 16.000 Pendaftaran awareness ISO 9001:2015 yang diadakan oleh PT TUV Rheinland JPD Yogyakarta Office, 22 Sept 2015 di The Phoenix Hotel Yk Konsumsi rapat persiapan kunjungan industri intern kelas XI TP 2015/2016 JPD SMK N 1 Yk sebanyak 16 org @ Rp 7.000 Pembelian 27,028 liter premium @ Rp 7.400 mobil SMK N 1 Yk Nopol AB JPD 1630 TA Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 JPD untuk sepeda motor SMK N 1 Yk
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 121
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 29 30
31
32
2 3 25/09/2015 0.9.1.5.2.2 25/09/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
25/09/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
25/09/2015 0.9.1.5.2.2.11.02
4 Pembelian obat-obat PPPK untuk keg kunjungan industri intern tgl 25 Sept 2015 Konsumsi pendamping kunjungan industri intern kelas XI TP 2015/2016 SMK N 1 Yk sebanyak 16 org @ Rp 16.000 Pembelian minum untuk peserta kunjungan insdustri intern kelas XI TP 2015/2016 SMK N 1 Yk sebanyak 8,5 dos Aqua @ Rp 48.000 Pembelian snack untuk peserta kunjungan intern kelas XI TP 2015/2016 SMK N 1 Yk sebanyak 204 org @ Rp 3.000
Ref
JPD JPD
JPD
JPD
33
25/09/2015 0.9.1.5.2.208.01
Sewa Bis untuk keg kunjungan industri intern kelas XI TP 2015/2016 SMK N 1 JPD Yogyakarta sebanyak 4 bis @ Rp 950.000
34
25/09/2015
PPh ps.23 Sewa Bis untuk keg kunjungan industri intern kelas XI TP 2015/2016 sebanyak 4 bis @ Rp 950.000
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 122
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 36
37
38
39
40
2 3 26/09/2015 0.5.1.5.2.2
26/09/2015 0.5.1.5.2.2.10.05
26/09/2015 0.5.1.5.2.2.11.02
26/09/2015
26/09/2015 0.5.1.5.2.2.11.02
41
26/09/2015 0.5.1.5.2.1
42
26/09/2015
4 Pembelian batu kapur untuk keg Latihan Qurban SMK N 1 Yogyakarta TP 2015/2016 Sewa tenda untuk kegatan Latihan Qurban 1436H SMK N 1 Yk TP 2015/2016 sebanyak 2 unit @ Rp 170.000 Konsumsi makan untuk keg Latihan Qurban SMK N 1 Yogyakarta TP 2015/2016 sebanyak 100 dos @ Rp 16.000 PPh ps.23 Konsumsi makan untuk keg Latihan Qurban SMK N 1 Yk TP 2015/2016 sebanyak 100 dos @ Rp 16.000 Konsumsi snack keg Latihan Qurban TP 2015/2016 sebanyak 100 dos @ Rp 7.000
Ref
JPD
JPD
JPD
JPD
JPD
Honorarium juri lomba masak dalam keg JPD Latihan Qurban 1436H SMK N 1 Yk TP 2015/2016 untuk 3 orang @ Rp 30.000 PPh ps.21 Honorarium juri lomba masak dalam keg Latihan Qurban 1436H SMK JPD N 1 Yk TP 2015/2016 untuk 3 orang @ Rp 30.000
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 123
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 43
44
45
2 3 26/09/2015 0.5.1.5.2.2
29/09/2015 0.7.1.5.2.2.10.02
4 Hadiah lomba masak dalam keg Latihan Qurban 1436H SMK N 1 Yogyakarta TP 2015/2016 Sewa printer IP 2770 3 unit @ Rp 100.000, LBP 2900 1 unit @ Rp 100.000, HP 1010 1 unit @ Rp 100.000
29/09/2015 0.10.1.5.2.2.03.17 Transport MGMP Administrasi Perkantoran Tahun 2015/20163 motor @15.000
46
29/09/2015
47
29/09/2015
48
29/09/2015 0.6.1.5.2.2
Ref
JPD
JPD
JPD
Setoran PPh ps.23 Konsumsi makan untuk keg Latihan Qurban SMK N 1 Yk JPD TP 2015/2016 sebanyak 100 dos @ Rp 16.000 Setoran PPh ps.21 Honorarium juri lomba JPD masak dalam keg Latihan Qurban 1436H SMK N 1 Yk TP 2015/2016 untuk 3 orang @ Rp 30.000 Pembuatan papan nama untuk komite sekolah dan TUK TIK PM sebanyak 2 papan @ Rp 450.000
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 124
Lampiran 5 Buku Kas Umum Dana JPD September 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Rekening Uraian 1 48
2 3 29/09/2015 0.6.1.5.2.2
4 Pembuatan papan nama untuk komite sekolah dan TUK TIK PM sebanyak 2 papan @ Rp 450.000 Jumlah bulan ini Jumlah s.d. bulan lalu Jumlah seluruhnya s.d. Bulan ini Sisa Kas
Ref
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 125
Lampiran 6 Buku Kas Umum Dana JPD Oktober 2015 No Tanggal Kode Uraian . Rekening 1 1 2 3
4
5 6
7 8
2 3 10/01/2015 01/10/2015 0.4.1.5.2.2 01/10/2015
03/10/2015 0.7.1.5.2.2
03/10/2015 04/10/2015 0.7.1.5.2.2
04/10/2015 05/10/2015
Ref
4 Saldo bulan lalu Pembelian lampion untuk perlengkapan HUT Kota Yogyakarta ke 259 Pembelian kostum peserta dalam rangka kegiatan LKS Paket Keahlian Adm Perkantoran Tingkat Propinsi TP 2015/2016 sebesar Rp 300.000 Pembelian 27,50 liter premium @ Rp 7.400 mobil SMK N 1 Yogyakarta Nopol AB 1630 TA Registrasi ulang kegiatan LKAP 2015 se-DIY Jateng TP 2015/2016 Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 untuk sepeda motor SMK N 1 Yogyakarta Nopol AB 3622 UF Uang perjalanan dinas peserta keg lomba Administrasi Perkantoran TP 2015/2016 Setoran PPh ps 23 Sewa Bis untuk keg kunjungan industri kelas XI sebanyak 4 bis @Rp 950.000
JPD JPD
JPD
JPD JPD
JPD JPD
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
5
6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 126
Lampiran 6 Buku Kas Umum Dana JPD Oktober 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Ref Rekening 1 2 3 4 9 05/10/2015 0.5.1.5.2.2 Jasa laundry lomba LKS Adm Perkantoran TP 2015/2016 JPD 10 06/10/2015 0.7.1.5.2.2 Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 untuk sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF JPD 11 07/10/2015 Setoran PPh ps.21 Honorarium narasumber keg HUT SMK N 1 Yk ke 54 tahun 2015 JPD 12 09/10/2015 0.10.1.5.2.2 Transport petemuan MGMP bahasa Inggrisdi SMK N 5 Yk JPD 13 12/10/2015 0.4.1.5.2.2 Hadiah lomba peringatan HUT Kota Yogyakarta ke 259 TP 2015/2016 JPD 14 12/10/2015 0.7.1.5.2.2 Refill HP 12 A sebanyak 1 unit @ Rp 120.000 JPD 15 13/10/2015 0.3.1.5.2.2 Iuran K3SK (Rp 10.000 x 560 siswa); Iuran POR? LKS (Rp 3.000 x 560 siswa); Cetak hal JPD blkg ijazah (Rp 2.500 x 181 siswa); Iuran dana setia kawan Prov Rp 100.000; 16 13/10/2015 0.3.1.5.2.2 Iuran penjajakan Kota dan DIY 181 siswa x Rp 20.000 TP 2015/2016 JPD
17
13/10/2015 0.10.1.5.2.2
18
16/10/2015 0.7.1.5.2.2
Transportasi keg pertemuan musyawarah guru Bimbingan Konseling (MGBK) SMK N 1 Yk tgl 8 Okt 2015 sebanyak 4 org @ Rp 30.000 Pembelian 27,028 liter premium @7.400 mobil SMKN 1 Yk Nopol AB 1630 TA
JPD
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 127
Lampiran 6 Buku Kas Umum Dana JPD Oktober 2015 (lanjutan) Tanggal Kode Uraian Ref No Rekening 1 2 3 4 5 19 16/10/2015 0.12.1.5.2.2 Konsumsi kegiatan pembentukan forum QMR SMK Negeri se-Kota Yogyakarta hari Jumat, JPD 16 Okt 2015 sejumlah 12 org @ Rp 15.000 dan biaya cash transport antar Rp 20.000 21 24/10/2015 0.9.1.5.2.2 Iuran Porgukar 2015 JPD 22 25/10/2015 Duplikat piala kejuaraan kewirausahaan 2015 dengan predikat most value product sebanyak 2 JPD buah @ Rp 80.000 23 26/10/2015 0.6.1.5.2.2 Pembuatan papan nama untuk tempat uji kompetensi jurusan Akuntansi dan administrasi JPD Perkantoran SMK N 1 Yk masing-masing @ Rp 450.000 24 27/10/2015 0.7.1.5.2.2 Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 untuk sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF JPD 25 27/10/2015 0.11.1.5.2.2 Pembelian 22 dos makan siang koordinasi pengelolaan keuangan Hari Selasa, 27 Oktober JPD 2015 26 28/10/2015 0.5.1.5.2.2 Pendaftaran LKS tingkat Propinsi DIY tahun JPD 2015 3 KK @ Rp 200.000 27 28/10/2015 Pendaftaran Lomba Roket Air Nasional 2015 JPD UNY sebanyak 1 tim @100.000 28 29/102015 0.4.1.5.2.2 Duplikat Plakat hadiah lomba Band Akustik JPD Antar SMA se DIY sebanyak 6 buah @90.000
Pemasukan (Rp) 6
Pengeluaran (Rp) 7
Saldo (Rp) 8
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 128
Lampiran 6 Buku Kas Umum Dana JPD Oktober 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 29 29/10/2015 0.7.1.5.2.2 Sewa printer IP 2770 3 unit @ Rp 100.000, LBP 2900 1 unit @ Rp 100.000, HP 1010 1 unit @ Rp 100.000 30
31
32
29/10/2015 0.10.1.5.2.2
29/10/2015
30/10/2015 0.5.1.5.2.2
Uang transport Seminar akreditasi perpustakaan sekolah di Universitas Sanata Dharma
Ref
JPD
JPD
Costum peserta LKS kompetensi keahlian akuntansi tingkat DIY TP 2015/2016 sebanyak 2 stell @ Rp 150.000
JPD
Biaya pendaftaran Lomba essai kebangsaan tingkat SMA/ sederajat se-DIY Yogyakarta dan Jawa Tengah Prodi Pkn - FKIP/ UAD
JPD
33
30/10/2015 0.9.1.5.2.2
Pembelian minuman untuk kegiatan JPD PORGUAR SMK N 1 Yk TP 2015/2016 sebanyak 6 dos @ Rp 48.000
34
30/10/2015 0.9.1.5.2.2
Snack latihan kegiatan PORGUKAR SMK N 1 Yk TP 2015/2016 selama 3 hari tgl 28-30 Okt sebanyak 36 dos x 3 hari x Rp 7.000
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 129
Lampiran 6 Buku Kas Umum Dana JPD Oktober 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 35 31/10/2015 0.9.1.5.2.2 Konsumsi makan untuk keg PORGUKAR SMK N 1 Yk TP 2015/2016 tgl 31 Oktober 2015 sebanyak 36 dos @ Rp 16.000 Jumlah bulan ini Jumlah s.d. bulan lalu Jumlah seluruhnya s.d. Bulan ini Sisa Kas
Ref
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 130
Lampiran 7 Buku Kas Umum Dana JPD November 2015 No Tanggal Kode Uraian . Rekening 1 2 3 4 1 11/01/2015 Saldo bulan lalu 2 02/11/2015 0.7.1.5.2.2 Beli BBM premium 13,513 liter @ Rp 7.400 dalam kegiatan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tk Propinsi DIY th 2015 ke SM N 1 Wonosari 3 02/11/2015 Belanja kostum lomba peserta LKS sebanyak 1 stel baju Rp 300.000 untuk keg LKS kompetensi keahlian pemasaran tingkat provinsi DIY tahun 2015/2016 4 02/11/2015 0.7.1.5.2.2 Pembelian premium menggunakan mobil sekolah dengan Nopol AB 1630 TA 5
6 7
02/11/2015
02/11/15 03/11/2015 0.7.1.5.2.2
Ref
JPD
JPD
JPD
Uang perjalanan dinas pembimbing lomba JPD kompetensi siswa (LKS) Adm. Perkantoran tingkat propinsi DIY th 2015 di SMK N Wonosari, Gunungkidul sebanyak 2 (dua) org selama 2 (dua) hari berdasarkan SPT no 421/ 1351 tgl 20 Okt 2015 dan SPPD no 421/ 1346 tgl 20 Oktober 2015 Uang Perjalanan dinas LKS di SMKN Wonosari 2 JPD orang selama 2 hari Pembelian premium/ pertalite dengan sepeda JPD motor sekolah Nopol AB 3622 UF
Penerimaan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
5
6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 131
Lampiran 7 Buku Kas Umum Dana JPD November 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 8 04/11/2015 0.7.1.5.2.2 Pembelian BBM premium 20,270 liter @ Rp 7.400 dalam kegiatan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tk propinsi DIY th 2015 di SMK N 1 Wonosari Gunungkidul 9
10 11
12
13
14
Ref
JPD
05/11/2015 0.4.1.5.2.2
Biaya duplikat piala kejuaraan robotik taman pintar Yogyakarta tahun 2015 sebanyak 2 buah @ Rp 60.000 05/11/2015 0.10.1.5.2.2 Uang transport MGMP Fisika, Kimia dan IPA SMK Se Kota Yogyakarta 05/11/2015 0.9.1.5.2.2
06/11/2015 0.9.1.5.2.2
06/11/2015 0.9.1.5.2.2
07/11/2015 0.5.1.5.2.2
JPD
JPD
Konsumsi pelaksanaan lomba paduan suara keg HUT PGRI th 2015 tgl 5 Nov sebanyak 30 dos @ Rp 16.000
JPD
Konsumsi pelaksanaan lomba gerak jalan keg HUT PGRI th 2015 tgl 6 Nov sebanyak 30 dos @ Rp 16.000
JPD
Pembelian minuman untuk lomba gerak jalan rangkaian HUT PGRI
JPD
Pendaftaran lomba olimpiade akuntansi tingkat Nasional Universitas Negeri Malang tahun 2015 sebanyak 1 tim @ Rp 200.000 dan 1 pembina @ Rp 50.000
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran
(Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 132
Lampiran 7 Buku Kas Umum Dana JPD November 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 15
16 17 18
19 20
2 3 09/11/2015 0.4.1.5.2.2
09/11/2015 0.10.1.5.2.2 09/11/2015 0.9.1.5.2.2 11/11/2015
14/11/2015 0.7.1.5.2.2 16/11/2015
21
16/11/2015
22
16/11/2015
Ref
4
Duplikat piala lomba kompetensi siswa (LKS) tk Provinsi DIY tahun 2014 kompetensi keahlian pemasaran sebanyak 3 buah @ Rp 80.000
JPD
Kontribusi MGMP seni budaya tanggal 19 Nov 2015
JPD
Kontribusi kunjungan ke PD Gunung Subur Solo sebanyak 182 siswa @ Rp 15.000 Setoran PPh ps.23 Sewa studio band latihan lomba Band Akustik antar SMA sederajat se-DIY dalam keg ICEF 2015 Pembelian bensin/ premium sepeda motor sekolah Uang transport pendamping (PNS) keg festival dan lomba seni siswa nasional (FLSN) khusus budaya jawa tingkat Kota Yk tahun 2015 berdasarkan SPT no 421/ 1378 tgl 27 Okt 2015 PPh ps.21 Uang transport pendamping (PNS) keg festival dan lomba seni siswa nasional (FLSN) khusus budaya jawa tingkat Kota Yk tahun 2015 SPT Uang transport pendamping (Non PNS) keg festival dan lomba seni siswa nasional (FLSN) khusus budaya jawa tingkat Kota Yk tahun 2015 berdasarkan SPT no 421/ 1378 tgl 27 Okt 2015
JPD JPD JPD JPD
JPD
JPD
Pemasukan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 133
Lampiran 7 Buku Kas Umum Dana JPD November 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1
2
3
16/11/2015 23
24
25
26
27 28
18/11/2015
21/11/2015 0.7.1.5.2.2
24/11/2015
24/11/2015 24/11/15
Ref Pemasukan (Rp)
4 PPh ps.21 Uang transport pendamping (Non PNS) keg festival dan lomba seni siswa nasional (FLSN) khusus budaya jawa tingkat Kota Yk tahun 2015 berdasarkan SPT no 421/ 1378 tgl 27 Okt 2015
JPD
Biaya duplikat piala fiber kejuaraan lomba kompetensi siswa (LKS) tingkat propinsi DIY tahun 2014
JPD
Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF Uang transport guru pendamping dalam kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (OOSN) SMK tingkat Kota Yogyakarta TP 2015/2016 berdasar SPT no 421/1473 tanggal 20 November 2015 Outsorching cleaning service PT Lintas Interkreasi Jaya periode 1-30 November 2015 sebanyak 2 org PPh ps.21 Uang transport guru pendamping dalam kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (OOSN) SMK tingkat Kota Yogyakarta TP 2015/2016 berdasar SPT no 421/1473 tanggal 20 November 2015
5
JPD
JPD
JPD
JPD
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 134
Lampiran 7 Buku Kas Umum Dana JPD November 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 29 24/11/2015 Kontribusi kegiatan rutin MKBS se Kota Yogyakarta bulan Jan s.d Des 2015 (12 x Rp 100.000) 30
31
24/11/2015
25/11/2015 0.7.1.5.2.2
Ref
JPD
Setoran PPN Outsorching cleaning service PT Lintas Interkreasi Jaya periode 1-30 November 2015 sebanyak 2 (dua) orang
JPD
Pembelian 27,028 liter premium @ Rp 7.400 mobil SMK Negeri 1 Yk Nopol AB 1630 TA
JPD
Jumlah bulan ini Jumlah s.d. bulan lalu Jumlah seluruhnya s.d. Bulan ini Sisa Kas
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran
(Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 135
Lampiran 8 Buku Kas Umum Dana JPD Desember 2015 No.
Tanggal
1 1 2
2 12/01/2015 01/12/2015
3
03/12/2015 0.7.1.5.2.2
4
03/12/2015
5
6
Kode Rekening 3
03/12/2015
07/12/2015
Uraian
Ref
4
Saldo bulan lalu Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF Pembelian 13,510 liter premium @ Rp 7.400 mobil SMK N 1 Yk Nopol AB 1630 TA Honorarium guru ekstrakurikuler Futsal semester gasal TP 2015/2016 sebanyak 12 kali tatap muka @ Rp 40.000 berdasar SK No 188/1252 tgl 31 Juli 2015 PPh ps.21 Honorarium guru ekstrakurikuler Futsal semester gasal TP 2015/2016 sebanyak 12 kali tatap muka @ Rp 40.000 berdasar SK No 188/1252 Pendaftaran Lomba Taekwondo sebanyak 3 orang @ Rp 200.000 TP 2015/2016
JPD JPD JPD
JPD
JPD
7
08/12/2015 0.6.1.5.2.2
Pembelian 3 buah figura 10R @ Rp 35.000 sebagai bingkai keg pemetaan sekolah JPD
8
08/12/2015 0.7.1.5.2.2
Pembelian 2,7 liter premium @ Rp 7.400 sepeda motor SMK N 1 Yk Nopol AB 3622 UF
JPD
Penerimaan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 136
Lampiran 8 Buku Kas Umum Dana JPD Desember 2015 (lanjutan) Tanggal
Kode Rekening
Uraian
1
2
3
4
9
10/12/2015
10
12/12/2015
11
12/12/2015 0.12.1.5.2.2
12
12/12/2015
No
13
14 15 16
14/12/2015
15/12/2015 16/12/2015 0.7.1.5.2.2 17/12/2015
Beli tanda Kecakapan Bantara (TKU) Penegak Bantara dan Musyawarah Dewan Ambalan 2016 sebanyak 14 buah @ Rp 8.000 Biaya pendaftaran Lomba Camp Music Festival FIP UNY Th 2015 sebanyak 1 group @ Rp 100.000 Konsumsi rapat koordinasi internal TIM ISO tgl 12 Desember 2015 Konsumsi latihan lomba penyusunan business plan antar siswa SMA?SMK se-DIY Jateng TP 2015/2016 Konsumsi latihan lomba penyusunan business plan antar siswa SMA?SMK se-DIY Jateng TP 2015/2016 Belanja snack sejumlah 26 dos @ Rp 5.300 untuk keg rapat koordinasi prakerin tgl 15 Des 2015 Pembelian 13,514 liter premium @ Rp 7.400 mobil SMK N 1 Yk Nopol AB 1630 TA Uang transport siswa ke peserta keg pendidikan dan pelatihan penguatan karakter angkatan V TP 2015/2016 berdasar SPT No 800/1541 tgl 8 Desember 2015 @ 7400
Ref
JPD
JPD
JPD JPD
JPD
JPD JPD
Pemasukan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 137
Lampiran 8 Buku Kas Umum Dana JPD Desember 2015 (lanjutan) No
Tanggal
Kode Rekening
1 17
2 17/12/2015
3
18
17/12/2015
19
17/12/2015
20
17/12/2015
21
17/12/2015
22 23
21/12/2015 23/12/2015 0.9.1.5.2.1
24
23/12/2015
Uraian
Ref
4
PPh ps.21 Uang transport siswa peserta keg pendidikan dan pelatihan penguatan karakter angkatan V TP 2015/2016 berdasar SPT No 800/ 1541 tgl 8 Des 2015
JPD
Uang transport pendamping siswa keg pendidikan dan pelatihan penguatan karakter angkatan V TP 2015/2016 berdasar SPT No 800/ 1541 tgl 8 Des 2015 PPh ps.21 Uang transport pendamping siswa keg pendidikan dan pelatihan penguatan karakter angkatan V TP 2015/2016 berdasar SPT No 800/ 1541 tgl 8 Des 2015 Pembelian snack 15 dos @ Rp 6.000 untuk keg pembekalan prakerin tgl 17 Des 2015
JPD
JPD
JPD
Konsumsi kegiatan rapat koordinasi pengurus komite sekolah sesuai undangan tgl 15 Des 2015 no 005/ 1571 (38 dos @ Rp 14,000) Susulan bantuan JPD 1 org Transport peserta lomba paduan suara keg HUT PGRI ke 70 TP 2015/ 2016 (PNS)
JPD
PPh ps.21 transport peserta lomba paduan suara keg HUT PGRI ke 70 TP 2015/ 2016 (PNS)
JPD
JPD JPD
Pemasukan (Rp)
Pengeluaran (Rp)
Saldo (Rp)
5
6
7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 138
Lampiran 8 Buku Kas Umum Dana JPD Desember 2015 (lanjutan) No
Tanggal
1 25
Kode Rekening 2 3 23/12/2015 0.9.1.5.2.1
26
23/12/2015
27
23/12/2015 0.9.1.5.2.1
28
23/12/2015
29
23/12/2015 0.9.1.5.2.1
30
23/12/2015
31
23/12/2015
32
23/12/2015
33
29/12/2015
Uraian
Ref
4
Transport peserta lomba paduan suara keg HUT PGRI ke 70 TP 2015/ 2016 (Non PNS) PPh ps.21 transport peserta lomba paduan suara keg HUT PGRI ke 70 TP 2015/ 2016 (Non PNS) Transport peserta lomba gerak jalan HUT PGRI ke 70 TP 2015/2015 (PNS)
JPD
PPh ps.21 transport peserta lomba gerak jalan HUT PGRI ke 70 TP 2015/2015 (PNS) Transport peserta lomba gerak jalan HUT PGRI ke 70 TP 2015/2015 (Non PNS) PPh ps.21 transport peserta lomba gerak jalan HUT PGRI ke 70 TP 2015/2015 (Non PNS) Pembelian 11 dos @ Rp 7.000 (tgl 21 Des); 10 dos @ Rp 7.000 (tgl 22 Des); 14 dos snack @ Rp 7.000 (tgl 23 Des) Keg pertanggungjawaban Penggunaan Dana BOS, BOSDA, BOP, JPD Kontribusi kegiatan Forum Komunikasi Kepala Sekolah SMP/SMA/SMK Negeri Kota Yogyakarta bulan Jan sd Des 2015 Setoran PPh ps.21 Uang transport guru pendamping dalam kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (OOSN) SMK tingkat Kota Yogyakarta TP 2015/2016 berdasar SPT no 421/1473 tanggal 20 November 2015
JPD
JPD JPD
JPD JPD JPD
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 139
Lampiran 8 Buku Kas Umum Dana JPD Desember 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 34 30/12/2015 0.7.1.5.2.2 Pembelian bensin 2,7 liter untuk nomor plat AB 35
30/12/2015
36 37
30/12/2015 30/12/2015
38
31/12/2015
39
31/12/2015
40
31/12/2015
41
31/12/2015
42
31/12/2015
Ref
JPD
3622 UF Pembayaran service dan ganti oli motor sekolah JPD Nopol AB 3622 UF Reffil toner HP 12 A di ruang Tata Usaha JPD Konsumsi latihan lomba penyusunan business plan antar siswa SMA?SMK se-DIY Jateng TP JPD 2015/2016 Setoran PPh ps.21 transport peserta lomba paduan suara keg HUT PGRI ke 70 TP 2015/ 2016 (PNS) JPD Setoran PPh ps.21 transport peserta lomba paduan suara keg HUT PGRI ke 70 TP 2015/ 2016 (Non JPD PNS) Setoran PPh ps.21 transport peserta lomba gerak jalan HUT PGRI ke 70 TP 2015/2015 (Non PNS) JPD Setoran PPh 21transport peserta lomba gerak jalan HUT PGRI ke 70 TP 2015/2016 (Non PNS) Setoran PPh ps.21 Uang transport pendamping (PNS) keg festival dan lomba seni siswa nasional (FLSN) tingkat Kota Yk tahun 2015 berdasarkan SPT no 421/ 1378 tgl 27 Okt 2015
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 140
Lampiran 8 Buku Kas Umum Dana JPD Desember 2015 (lanjutan) No Tanggal Kode Uraian Rekening 1 2 3 4 43 31/12/2015 Setoran PPh ps.21 Uang transport pendamping
44
31/12/2015
31/12/2015 45
(Non PNS) keg festival dan lomba seni siswa nasional (FLSN) khusus budaya jawa tingkat Kota Yk tahun 2015 berdasarkan SPT no 421/ 1378 tgl 27 Okt 2015 Setoran PPh ps.21 Uang transport pendamping siswa keg pendidikan dan pelatihan penguatan karakter angkatan V TP 2015/2016 berdasar SPT No 800/ 1541 tgl 8 Des 2015 Setoran PPh ps.21 Honorarium guru ekstrakurikuler Futsal semester gasal TP 2015/2016 sebanyak 12 kali tatap muka @ Rp 40.000 berdasar SK No 188/1252 tgl 31 Juli 2015 Jumlah bulan ini Jumlah s.d. bulan lalu Jumlah seluruhnya s.d. Bulan ini
Ref
JPD
JPD
JPD
Pemasukan (Rp) 5
Pengeluaran (Rp) 6
Saldo (Rp) 7
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 141