PENGARUH RASIO LEVERAGE, PANGSA PASAR, DAN RASIO INTENSITAS MODAL TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN WHOLESALE AND RETAIL TRADE PERIODE 2007- 2011 SKRIPSI
Ditulis Oleh : Nama
: Arief Nugraha
Nomor Mahasiswa
: 08311076
Program Studi
: Manajemen
Bidang Konsentrasi : Keuangan
UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA FAKULTAS EKONOMI YOGYAKARTA 2013
1
PENGARUH RASIO LEVERAGE, PANGSA PASAR, DAN RASIO INTENSITAS MODAL TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN WHOLESALE AND RETAIL TRADE PERIODE 2007- 2011
SKRIPSI
Ditulis dan diajukan untuk memenuhi syarat ujian akhir guna memperoleh gelar sarjana strata-1di Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Islam Indonesia
Oleh :
Nama
: Arief Nugraha
Nomor Mahasiswa
: 08311076
Jurusan
: Manajemen
Konsentrasi
: Keuangan
UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA FAKULTAS EKONOMI YOGYAKARTA 2013
2
3
4
5
ABSTRACT Penelitian empiris ini dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh rasio Leverage, Pangsa Pasar, dan rasio Intensitas Modal terhadap Profitabilitas ( ROA & ROE ) perusahaan Wholesale and Retail Trade periode 2007-2011 . Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan Wholesale and Retail Trade yang tercatat (listing) di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2007 sampai dengan 2011. Penelitian ini merupakan penelitian sensus, sehingga seluruh perusahaan Wholesale and Retail Trade yang tercatat (listing) di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2007 sampai dengan 2011 dijadikan sebagai sampel penelitian. Penelitian ini meliputi tiga variabel independen, meliputi rasio Leverage, Pangsa Pasar,dan rasio Intensitas Modal serta dua variabel dependen yaitu ROA dan ROE. Alat analisis yang digunakan adalah regresi berganda (multiple regression), dengan uji asumsi klasik meliputi uji normalitas data, uji multikolinearitas, uji autokorelasi, dan uji heterokesdastisitas. Berdasarkan hasil analisis data, hasil pengujian regresi pertama secara bersamasama menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan dari variabel-variabel rasio leverage (DER), pangsa pasar, dan rasio intensitas modal terhadap ROA dengan nilai pvalue dari hasil uji F sebesar 0,028. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan variabel-variabel pangsa pasar berpengaruh signifikan terhadap ROA, sedangkan variabel rasio leverage (DER) dan rasio intensitas modal tidak berpengaruh terhadap ROA. Berdasarkan uji koefisien determinasi dapat diketahui bahwa proporsi sumbangan variabel rasio leverage (DER), pangsa pasar, dan rasio intensitas modal terhadap ROA sebesar 5,6%. Hasil pengujian regresi kedua secara bersama-sama menunjukkan adanya pengarh yang signifikan dari variabel-variabel rasio leverage (DER), pangsa pasar, dan rasio intensitas modal terhadap ROE dengan nilai p-value dari hasil uji F sebesar 0,000. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan variabel-variabel rasio leverage (DER) dan rasio intensitas modal berpengaruh signifikan terhadap ROE, sedangkan variabel pangsa pasar tidak berpengaruh terhadap ROE. Berdasarkan uji koefisien determinasi dapat diketahui bahwa proporsi sumbangan variabel rasio leverage (DER), pangsa pasar, dan rasio intensitas modal terhadap ROE sebesar 39,2%.
Kata kunci :
rasio leverage (DER), pangsa pasar, rasio intensitas modal, ROA, dan ROE
6
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum wr.wb
Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT atas karunia, rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis bisa menyelesaikan skripsi berjudul “ Pengaruh Rasio Leverage, Pangsa Pasar dan Rasio Intensitas Modal Terhadap Profitabilitas Perusahaan Wholesale and Retail Trade Periode 2007-2011 “. Shalawat serta salam kepada junjungan Nabi Muhammad SAW, yang selalu memberikan syafa’atnya. Skripsi ini merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar strata-1 sarjana ekonomi pada jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Islam Indonesia. Penulis menyadari bahwa skripsi ini bisa terselesaikan dengan baik karena ada dukungan, dorongan, dan bimbingan dari berbagai pihak yang secara langsung maupun tidak langsung sangat membantu dalam penyusunan skripsi ini. Oleh karena itu penulis mengucapkan banyak terima kasih khususnya kepada : 1.
Allah SWT yang selalu melimpahkan rahmat, karunia dan hidayah-Nya kepada penulis.
7
2.
Kedua orang tuaku tercinta, Bapak Yusfek Helmi, MM dan Ibu Banun Bunzanah Terima Kasih atas dukungan, semangat serta doa yang selalu di panjatkan agar skripsi ini selasai di susun.
3.
Kedua saudara kandung, Abang Reza Yusdi Terima kasih atas dukungan berupa materi, perhatian-perhatikan yang d berikan kepada saya dan tidak lupa kepada adik kecil saya Danu Kusuma yang selalu mengingatkan saya agar selalu semangat dalam menyusun skripsi hingga selesai.
4.
Bapak Prof. Dr .H. Edy Suandi Hamid, Ph.D selaku rektor Universitas Islam Indonesia.
5.
Bapak Prof. Dr. Hadri Kusuma,MBA selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indonesia.
6.
Bapak Drs. Abdul Moin. MBA selaku dosen pembimbing skripsi yang telah dengan sabar memberikan pengarahan, koreksi dan bimbingan dalam penyusunan skripsi ini, Bapak Dr.Dwipraptono Agus Harjito, M.Si dosen Metopel dan selaku Kaprodi Manajemen serta bapak dan ibu dosen, beserta seluruh staf dan karyawan di lingkungan Fakultas.
7.
Terima Kasih atas dukungan kepada Wisnu, Madhan, Tambun, Rianto dan Frantoan yang selalu menemani dan membantu agar skripsi ini selesai tersusun khusus nya kepada Bang Reza. SE yang banyak berperan penting dalam membantu mengarahkan, memberikan contoh
serta
8
masukan-masukan yang baik dan benar dalam mewujudkan skripsi yang saya susun. Selain itu, penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu kritik dan saran dari para pembaca sangat penulis harapkan agar skripsi ini menjadi lebih dari sempurna. Semoga skripsi ini bisa bermanfaat bagi penulis pada khususnya dan bagi semua pembaca pada umumnya. Wassalamu’alaikum Wr.Wb Yogyakarta, 8 Januari 2013
Penulis
9
HALAMAN PERSEMBAHAN
Seiring rasa syukur atas karunia Allah SWT, Skripsi ini kupersembahkan kepada : Ayah dan Ibu yang selalu memberikan doa, cinta, perhatian dan kasih sayangnya kepadaku. Shalawat dan Salam tidak lupa saya panjatkan kepada Nabi Muhammad SAW, yang telah menjadi suri tauladan dalam kehidupan di muka bumi ini. Terima kasih buat Drs. Abdul Moin. MBA yang sudah sabar sekali membimbing saya dalam mengerjakan tugas akhir saya sampe selesai. Semoga kebaikan bapak di balas sama Allah SWT, Amien..
10