BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1
Hasil Penelitian
4.1.1 Gambaran Umum Kecamatan Tuntang Kecamatan Tuntang merupakan salah satu kecamatan yang berada diwilayah Kabupaten Semarang. Luas wilayah Kecamatan Tuntang adalah 56,24 km2, sedangkan luas tanahnya 5.624,20 Ha yang terdiri dari luas pertanian 3.442,88 Ha dan luas tanah bukan pertanian 2.181,32 Ha, dengan ketinggian rata-rata 480 meter diatas permukaan laut Kecamatan Tuntang memiliki jumlah penduduk sebanyak 63.765 jiwa dengan jumlah kepala keluarga 21.515 KK, penduduk laki-laki berjumlah 32.220 jiwa dan penduduk perempuan berjumlah 31.545 jiwa. Adapun batas wilayah Kecamatan Tuntang adalah “Sebelah Barat : Kecamatan Bawen Rawa Pening Sebelah Timur : Kecamatan Pabelan Kecamatan Bringin Sebelah Utara : Kecamatan Bawen Sebelah Selatan : Kota Salatiga Kecamatan Getasan”43) Kecamatan Tuntang dipilih oleh peneliti sebagai tempat penelitian berdasarkan permasalahan yang telah dijelaskan pada bagian pendahuluan. Peneliti juga mempunyai pertimbangan lain yaitu waktu dan biaya yang praktis karena peneliti tinggal di Kecamatan Tuntang. Kinerja di Kecamatan Tuntang secara umum menunjukkan perkembangan yang baik. Hal ini ditujukkan dengan pelayanan yang 43)
Badan Pusat Statistik, 2013, Kecamatan Tuntang Dalam Angka 2013, hal.1.
41
diberikan oleh Kecamatan Tuntang semakin baik.
CAMAT
JABATAN FUNGSIONAL
KASI PEMERINTAHAN
SEKCAM
KASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT
KASI KESEJAHTERAAN RAKYAT
KASI TRANTIB
Gambar 4.1 Struktur Organisasi Pegawai di Kecamatan Tuntang Kebupaten Semarang Berikut ini merupakan Tugas Pokok dan Fungsi Pegawai Kecamatan Tuntang: 1. Camat yang bertugas melaksanakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan oleh Bupati untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah. 2. Sekretaris kecamatan yang bertugas melaksanakan sebagian tugas Camat di bidang penyusunan perencanaan, pengelolaan administrasi keuangan, administrasi umum dan administrasi kepegawaian. 3. Seksi tata pemerintahan yang bertugas melaksanakan sebagian tugas Camat di bidang tata pemerintahan. 4. Seksi pembangunan, pemberdayaan masyarakat, dan desa yang bertugas melaksanakan sebagian tugas Camat di bidang pembangunan, pemberdayaan masyarakat, dan desa.
42
5. Seksi kesejahteraan rakyat yang bertugas melaksanakan sebagian tugas Camat di bidang kesejahteraan rakyat. 6. Seksi ketenteraman dan ketertiban umum yang bertugas melaksanakan sebagian tugas Camat di bidang ketenteraman dan ketertiban umum. Adapun uraian tugas pokok dan fungsi pada Kecamatan Tuntang tercantum pada Peraturan Bupati Semarang Nomor 92 Tahun 2011 tentang Tugas Pokok, Fungsi, dan Rincian Tugas Kecamatan dan Kelurahan. Untuk lebih jelasnya pada (lampiran) disajikan Peraturan Bupati Semarang Tentang Tugas Pokok, Fungsi dan Rincian Tugas Kecamatan dan Kelurahan. Visi Kecamatan Tuntang “Terwujudnya Pelayanan Prima dengan dukungan sumber daya manusia yang handal”. Misi Kecamatan Tuntang 1) Peningkatan kerja aparatur pemerintahan kecamatan. 2) Meningkatkan Kualitas sistem pelayanan kepada masyarakat 3) Melaksanakan pencapaian dan penegakan peraturan perundang-undangan. 4) Melaksanakan penyelenggaraan kegiatan pemerintahan di tingkat kecamatan. 5) Mengoptimalkan pembinaan penyelenggaraan pemerintahan. 6) Meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Motto Kecamatan Tuntang “Kami menjalankan tugas pelayanan tuntas anda pasti puas”. Kondisi Pegawai Kecamatan Tuntang” 43
a) Jumlah Pegawai Jumlah keseluruhan pegawai yang bekerja di Kecamatan Tuntang adalah 14 orang b) Waktu Kerja 1)
Berdasarkan Peraturan Daerah waktu kerja ditetapkan 5 hari kerja, yaitu hari Senin sampai dengan hari Jumat.
2)
Jam Kerja Hari Senin-Kamis : 07.00-15.30 Hari Jum’at : 07.00-15.00
3)
Untuk jam istirahat waktu yang ditentukan selama 1 ( satu ) jam yaitu pukul 12.00-13.00 WIB.
c) Hari Libur Setiap pegawai (PNS) yang bekerja di Kecamatan Tuntang berhak atas libur resmi yang ditetapkan oleh pemerintah. d) Jaminan Sosial Pemerintah memberikan jaminan sosial kepada seluruh pegawainya (PNS) berupa asuransi kesehatan (ASKES). 4.1.2
Penilaian Kinerja Pegawai di Kecamatan Tuntang Penilaian Kinerja pegawai dibutuhkan untuk mendorong kinerja pegawainya.
Di Kantor Kecamatan Tuntang setiap satu tahun sekali mengadakan penilaian dengan menggunakan Daftar Pelaksanaan Penilaian Pekerjaan dengan menggunakan standar
44
yang sudah ditetapkan. Berikut ini Daftar Pelaksanaan Penilaian Pekerjaan pegawai di Kantor Kecamatan Tuntang tahun 2013. Tabel 4.1 Transkrip Daftar Penilaian Pelaksanaan Pekerjaan Pegawai No Item Nilai DP3 Kategori Nilai DP3 Jumlah Ket AB B CB KB TB pegawai 1. Kesetiaan 14 14 2. Prestasi Kerja 14 14 3. Tanggung Jawab 14 14 4. Ketaatan 14 14 5. Kejujuran 14 14 6. Kerja sama 14 14 7. Prakarsa 14 14 8. Kepemimpinan 14 14 Sumber : Nilai pegawai Kecamatan Tuntang tahun 2013 Penilaian seperti dalam tabel diatas jelas menunjukkan nilai Daftar Pelaksanaan Penilaian Pekerjaan (DP3) pegawai pada umumnya sangat baik. Hal ini tidak sesuai dengan kondisi kinerja pegawai yang sesungguhnya. Penilaian kesetiaan dan prestasi kerja memang sangat obyektif, namun tidak demikian halnya dengan penilaian-penilaian lainnya. Pelaksanaan Penilaian kinerja pegawai di Kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang pada umumnya tidak disesuaikan dengan standar yang sudah ditetapkan. Penilaian kinerja pegawai yang menjadi catatan yaitu pemberian nilai dirasa terlalu longgar karena adanya unsur memudahkan dan tidak ingin mempersulit. Penilaian dalam setiap indikator juga belum sepenuhnya sesuai dengan standar jika dilihat dari kinerjanya. Ketaatan misalnya, pada pagi hari justru loket masih sering terlihat kosong karena ada diantara pegawai yang bertugas datang terlambat sehingga masyarakat harus menunggu dulu untuk mendapatkan pelayanan.
45
Kualitas beberapa indikator seperti tanggung jawab, kejujuran, kerja sama atau indikator lainnya juga perlu perbaikan. 4.1.3 Pelaksanaan Penilaian Kinerja Pegawai di Kecamatan Tuntang Penilaian kinerja pegawai di Kecamatan Tuntang pada umumnya mecakup delapan hal penting yaitu kesetiaan, prestasi kerja, tanggung jawab, ketaatan, kejujuran, kerjasama, prakarsa, dan kepemimpinan. Berikut ini merupakan penjelasan dari hasil data yang diperoleh ketika di lapangan terkait dengan pelaksanaan penilaian kinerja pegawai. Tabel 4.2 Unsur Penilaian Kinerja Pegawai di Kecamatan Tuntang No
1.
Unsur yang Dinilai Kesetiaan
Sub unsur yang dinilai 1.
2.
3.
4.
Peangabdian kepada Pancasila dan UUD 1945 Menjungjung tinggi kehormatan Negara Mengutamakan kepentingan Negara Berdaya guna
Uraian
1.
2.
3.
4.
5.
2.
Prestasi Kerja
1. 2. 3. 4.
Kecakapan Kesungguhan kerja Bardaya guna Hasil Kerja
1.
2.
3.
Tidak pernah menentang kebenaran Pancasila, baik dalam ucapan, sikap, tingkah laku, dan selalu menjunjung tinggi kehormatan Negara, serta senantiasa mengutamakan kepentingan Negara. Pada umumnya tidak pernah menentang kebenaran Pancasila, baik dalam ucapan, sikap dan tigkah laku, pada umumnya menunjung tinggi kehormatan Negara, serta senantiasa menutamakan kepentingan Negara. Adakalanya menentang kebenaran Pancasila baik dalam ucpaan maupun tindakan, adakalanya menjunjung tinggi kehormatan Negara. Kurang mampu menjunjung tinggi kehormatan Negara dan kurang mengutamakan kepentingan Negara. Sering menentang kebenaran Pancasila baik dalam ucapan maupun tindakan, sering tidak mengutamakan kepentingan Negara. Mempunyai kecakapan, selalu bersungguh-sungguh menjalankan tugas, selalu berdaya guna dan hasil kerjanya melebihi rata-rata yang ditentukan. Mempunyai kecakapan, selalu bersungguh-sungguh menjalankan tugas, pada umumnya berdaya guna, dan hasil kerjanya sesuai rata-rata yang ditentukan. Kecakapannya cukup, bersungguhsungguh menjalankan tugas jika ada dorongan, ada kalanya tidak menjalankan tugas dengan berdaya guna.
46
Nilai Amat Baik : 91 - 100
Baik
: 76 – 90
Cukup
: 61 – 75
Sedang
: 51 – 60
Kurang bawah
: 50 ke
Amat Baik : 91 – 100
Baik
: 76 – 90
Cukup
: 61 – 75
4.
5.
3.
Tanggung Jawab
1. 2. 3. 4. 5.
Pelaksanaan tugas Dedikasi Pertanggungjawab Keberanian mengambil resiko Memelihara
1.
2.
3.
4.
5. 4.
Ketaatan
1. 2. 3. 4.
5.
Disiplin Perintah Dinas Ketetntuan Jam Kerja Pelayanan terhadap masyarakat Sopan santun
1.
2. 3.
4.
5. 5.
Kejujuran
1.
2. 3.
Keikhlasan melaksanakan tugas Penggunaan wewenang Laporan hasil kerja
1.
2.
3.
4.
5.
6.
Kerjasama
1.
2.
Memahami hubungan tugasnya dengan bidang lain Menghargai pendapat orang lain
1.
2.
Kecakapan sedang, adakalanya tidak bersungguh dalam menjalankan tugas, berkali-kali tidak mencapai hasil kerja. Kurang kecakapan, tidak bersungguhsungguh dan tidak pernah mencapai hasil yang sudah ditentukan. Selalu menyelesaikan tugas dengan baik, selalu mengutamakan kepentingan dinas, bertanggung jawab dan berani mengambil resiko. Pada umumnya menyelesaikan tugas dengan baik,pada umumnya mengutamakan kepentingan dinas, pada umumnya berani mengambil resiko dan memeliraha barang kantor dengan baik. Ada kalanya terlambat melaksanakan tugas, pada umumnya mengutamakan kepentingan dinas, pada umumnya berani mengambil resiko dan memeliraha barang kantor dengan baik. Tidak tepat waktu, kurang mengutamakan kepentingan dinas, tidak berani memikul resiko dan tidak baik dalam hal menyimpan barang kantor. Tidak dapat menyelesaikan tugas, sering mengabaikan tugas dinas.
Sedang
: 51 – 60
Kurang : 50 ke bawah Amat Baik : 91 – 100
Baik
: 76 – 90
Cukup
: 61 – 75
Sedang
: 51 – 60
Kurang : 50 ke bawah Selalu menaati peraturan kedinasan dan Amat Baik : 91 – 100 selalu memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik. Pada umumnya menaati peraturan, Baik : 76 – 90 adakalanya terlambat masuk kerja, sopan. Adakalanya mengabaikan peraturan Cukup : 61 – 75 kedinasan dan adakalanya kurang baik memberikan pelayanan. Adakalanya mengabaikan peraturan Sedang : 51 – 60 kedinasan dan kurang baik dalam pelayanan Kurang : 50 ke Sering mengabaikan peraturan, sering bawah terlambat dan tidak sopan. Selalu melaksanakan tugas dengan Amat Baik : 91 – 100 ikhlas, tidak pernah menyalagunakan wewenang dan selalu memberikan laporan kerja. Baik : 76 – 90 Pada umumnya melaksanakan tugas dengan ikhlas, pada umumnya tidak Cukup : 61 – 75 menyalahgunakan wewenang. Adakalanya kurang ikhlas dalam tugas, Sedan : 51 – 60 adakalanya menyalahgunakan wewenang, adakalanya tidak laporan hasil kerja. Adakalanya tidak ihklas, adakalanya Kurang : 50 ke menyimpang dari wewenang, kadang bawah berbohong di laporan hasil kerja. Sering tidak ihklas, sering menyimpang dari wewenang dan sering berbohong dalam hasil kerja Mengetahui secara mendalam tugas Amat Baik : 91 – 100 orang lain, selalu menghargai pendapat, selalu dapat menerima usul orang lain. Pada umumnya mengetahui tugas orang Baik : 76 – 90 lain, menghargai pendapat dan pada umumnya mau menerima usul.
47
3. 4.
5.
Penyesuaian pendapat Mempertimbangka n dan menerima usul Kemampuan kerja sama
3.
4.
5.
7.
Prakarsa
1. 2. 3.
Inisiatif Mencari tata-kerja baru Memberikan sarn
1.
2.
3.
4.
5.
8.
Kepemimpina n
1. 2.
Penguasaan tugas Kemampuan mengambil keputusan 3. Komunikasi 4. Penentuan prioritas tugas 5. Ketegasan dan objektifitas 6. Panutan 7. Koordinasi 8. Memahami kemamuan bawahan 9. Motivasi 10. Pembinaan 11. Menghargai saransaran
1.
2.
3.
4.
5.
Mengetahui secara garis besar bidang tugas orang lain, adakalanya menghargai pendapat, adakalanya kurang mampu bekerja sama dengan orang lain. Kurang mengetahui bidang tugas orang lain, adakalanya sulit menghargai pendapat dan adakalanya tidak mampu bekerja sama dengan orang lain. Sering tidak mengetahui tugas orang lain, sering tidak dapat menyesuaiakan pendapat,dll. Tanpa menunggu pentunjuk atau perintah atasan dalam melaksanakan tugas, selalu mencari tata kerja baru, selalu memberikan saran yang dipandangnya baik,dll. Dalam keadaan mendesak tanpa menunggu perintah, pada umumnya mencari tata kerja baru, dll. Adakalanya terlambat melaksanakan tugas, adakalaanya mencari tata kerja baru, mau memberikan saran apabila diminta. Ragu-ragu dalam menjalankan tugas, kurang berusaha mencari tata kerja baru,kurang berani memberikan saran. Tanpa perintah tidak berani menjalankan tugas, tidak berusaha mencari tata kerja baru dan tidak berani memberikan saran. Menguasai sepenuhnya bidang tugasnya,selalu mampu mengemukakan pendapat,selalu mampu mengutamakan prioritas dengan tepat, selalu bertindak tegsa dan selalu memberikan teladan yang baik. Pada umumnya menguasai sepenuhnya bidang tugasnya,mampu mengemukakan pendapat,pada umumnya mampu mengutamakan prioritas dengan tepat,bertindak tegsa dan memberikan teladan yang baik. Menguasai secara garis besar tugasnya, adakalanya kurang jelas mengutarakan pendapat, adakalanya kurang mampu bertindak tegas dan adakalanya kurang mampu memberikan teladan yang baik. Kurang menguasai tugas,kurang jelas mengemukakan pendapat , kurang mampu bertindak tegas da kurang mampu memberikan teladan yang baik. Sering kurang menguasai tugasnya,sering tidak jelas mengemukakan pendapat, sering tidak mampu bertindak tegas dan sering tidak mempu memberikan teladan yang baik
48
Cukup
: 61 – 75
Sedang
: 51 – 60
Kurang bawah
: 50 ke
Amat Baik : 91 – 100
Baik
: 76 – 90
Cukup
: 61 – 75
Sedang
: 51 – 60
Kurang bawah
: 50 ke
Amat Baik : 91 – 100
Baik
: 76 – 90
Cukup
: 61 – 75
Sedang
: 51 – 60
Kurang bawah
: 50 ke
1.
Kesetiaan Kesetian merupakan faktor penting mengingat bahwa pegawai negeri sipil
sebagai unsur aparatur Negara, abdi Negara dan abdi masyarakat wajib setia, taat dan mengabdikan sepenuhnya kepada Pancasila dan UUD 1945 dan Pemerintah. Kecamatan Tuntang juga memberikan penilaian tentang kesetiaan terkait dengan kinerja pegawai. Kondisi kesetiaan pegawai dilingkungan Kecamatan Tuntang berdasarkan data yang diperoleh dari wawancara dan dokumentasi Daftar Pelaksanaan Penilaian Pekerjaan (DP3) pada umumnya sangat baik, dimana dari 14 pegawai yang dinilai kesetiaannya terhadap Pancasila, Negara dan pemerintah pada umumnya memperoleh nilai rata-rata 91. Kesetiaan terhadap Pancasila, Negara dan pemerintah memang dirasa agak sulit menentukan tolak ukurnya. Akan tetapi paling tidak berdasarkan hasil wawancara terhadap pegawai Kecamatan Tuntang baik Kepala Camat, Seksi-seksi yang menilai kinerja diperoleh keterangan bahwa kondisi sesungguhnya kesetiaan Pegawai di lingkungan Kecamatan Tuntang berada pada kategori sedang. Hal ini terlihat dari sikap dan perilaku serta kepatuhannya terhadap Pancasila, UUD 1945 tersebut. Dalam kesetiaan sudah tercantum bahwa pegawai harus mengutamakan kepentingan Negara, tetapi kenyataanya diantara pegawai datang terlambat dan tidak melakukan apel pagi dengan alasan masih ada kesibukan dirumah yang harus dikerjakan terlebih dahulu, dan pada saat masyarakat ada yang datang meminta permohonan mereka tidak langsung ditangani dan dibiarkan menunggu padahal melayani masyarakat merupakan tugas dari setiap pegawai di Kecamatan. 49
2.
Prestasi Kerja Prestasi kerja merupakan hasil kerja yang dicapai oleh seorang pegawai.
Prestasi kerja pegawai di Kecamatan Tuntang mengacu pada hasil kerja yang sudah dilakukan. Prestasi kerja selama ini kebanyakan dilihat dari hasil tugas pokok dan fungsi setiap pegawai. Sebagai Kantor yang bertugas memberikan pelayanan kepada masyarakat, Kecamatan Tuntang menyadari bahwa ketersediaan pegawai disana terbatas. Hal ini dikarenakan belum adanya penambahan pegawai dari Bagian Kepegawaian Daerah. Prestasi kerja pegawai selama ini bisa dilihat dengan keterbatasan pegawai dan banyaknya tugas yang harus dikerjakan namun pekerjaan bisa terselesaikan. Setiap organisasi mempunyai standar kinerja sendiri-sendiri dalam mengukur kinerja pegawainya, seperti halnya Kecamatan Tuntang untuk penilaian prestasi kerja standarnya berada pada batas terendah baik atau antara nilai 76 - 90. Padahal tidak semua pegawai di Kecamatan Tuntang memiliki prestasi kerja yang baik. Beberapa diantara pegawai ada yang tidak mampu mengoperasikan komputer akhirnya pekerjaan dilakukan secara manual, pekerjaan yang seharusnya bisa terselesaikan secara cepat jika menggunakan komputer karena pegawai tidak bisa maka pekerjaanpun kadang terselesaikan tidak tepat pada waktunya. Pada saat jam kerja justru diantara pegawai ada yang malah membaca koran atau bahkan ngobrol bersama rekan kerja lain. 3.
Tanggung Jawab Tanggung jawab kantor tentu melibatkan seluruh pegawai kantor. Bentuk
tanggung jawab yang harus dilaksanakan adalah camat sebagai penanggung jawab 50
tertinggi untuk mengatur dan mengkoordinasi kinerja seluruh pegawainya baik para seksi maupun staff sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang sudah diberikan. Sejauh ini tanggung jawab pegawai terhadap pekerjaan atau tupoksi masih kurang, hal ini terlihat pada pekerjaan yang sering terlambat dalam penyelesaiannya, tugas yang seharusnya menjadi tanggung jawab salah satu pegawai terkadang pegawai tersebut meminta tolong kepada pegawai lain untuk mengerjakannya dengan alasan banyaknya pekerjaan yang harus dikerjakan. Ada juga pegawai yang meminta ijin tidak berangkat melalui telephone dengan alasan ada acara di rumah, padahal mereka mempunyai tanggung jawab untuk bekerja sesuai peraturan yang ditetapkan. 4.
Ketataan Ketaatan merupakan salah satu unsur yang penting dalam kinerja dimana
ketaatan adalah tunduk dan patuh terhadap perintah pimpinan maupun perintah dari kedinasan. Ketaatan pegawai di Kecamatan Tuntang selama ini dinilai masih kurang, pada saat pagi hari justru loket pelayanan masih terlihat kosong ini di karenakan pegawai yang datang terlambat padahal ada masyarakat yang akan meminta pelayanan. Dari hasil observasi banyak pegawai yang tidak melakukan apel pagi, mereka datang melebihi dari ketentuan jam kerja. Ada juga di Kecamatan Tuntang setelah jam istirahat pegawai tidak kembali ke kantor dan diantara pegawai pada saat jam kerja malah membaca koran. Ketaatan yang harus dilaksanakan pegawai jelas sudah tercantum dalam tata tertib Kecamatan yang dibuat oleh pemerintah, tetapi sejauh ini pegawai Kecamatan kurang menaatinya.
51
5.
Kejujuran Pada umumnya yang dimaksud dengan kejujuran adalah ketulusan hati
seorang pegawai untuk melaksanakan tugas dan kemampuan untuk tidak menyalahgunakan wewenang yang diberikan kepadanya. Hasil observasi dan wawancara selama ini kejujuran di Kantor Kecamatan Tuntang masih harus diperbaiki. Pegawai yang tidak melakukan apel pagi tetapi dalam absen terdapat tanda tangan apel pagi itu sudah merupakan hal biasa yang sering dilakukan pegawai dan setelah jam istirahat ada diantara pegawai yang pulang dengan alasan ada tugas dinas. Kejujuran pegawai dalam hal jam kerja masih belum diperbaiki, sehingga kejujuran pegawai dinilai masih kurang. 6.
Kerjasama Kerjasama merupakan hubungan yang saling menguatkan dalam proses
operasional pekerjaan. Kerjasama akan terwujud jika dilandasi pemahaman yang sama dan komunikasi yang aktif dengan dilandasi saling ketergantungan satu sama lain dalam berlangsungnya uraian tugas. Di Kecamatan Tuntang dengan pekerjaan yang banyak dengan pegawai yang terbatas sering terjadi tumpang tindih pekerjaan dalam arti satu pegawai bisa mengerjakan beberapa pekerjaan yang bukan merupakan pekerjaannya, hal itu membutuhkan kerja sama agar pekerjaan selesai dengan rapi. Di Kecamatan Tuntang sudah menjadi hal yang biasa kalau seorang pegawai merasa bahwa pekerjaannya terlalu banyak padahal harus terselesaikan, pasti pegawai tersebut meminta kepada pegawai lain untuk membantunya, seperti contohnya waktu itu Sekertaris Camat meminta tolong kepada Seksi Pemerintahan untuk segera 52
membantu pekerjaannya karena pekerjaan itu harus segera di selesaikan. Pada saat pagi hari petugas loket di Kecamatan Tuntang belum datang padahal ada masyarakat mengajukan permohonan maka pegawai lain yang sudah datangpun untuk sementara menggantikman pegawai yang belum datang tersebut untuk melaksanakan tugasnya menjaga loket agar masyarakat tidak menunggu dan segera dilayani. 7.
Prakarsa Prakarsa merupakan kemampuan seorang pegawai untuk mengambil
keputusan, langkah-langkah atau melaksanakan sesuatu tindakan yang diperlukan dalam melaksanakan tugas pokok tanpa menunggu perintah dari atasan. Selama ini di Kecamatan Tuntang ada pegawai yang melaksanakan tugasnya menunggu perintah dari atasan, namun ada juga pegawai yang melaksanakan tugasnya atas kesadarannya sendiri bahwa itu memang tugasnya dan harus segera dilaksanakan. Prakarsa di Kecamatan Tuntang masih perlu perbaikan, hal ini terlihat pada saat observasi ada pegawai yang diminta pekerjaan yang diberikan sebelumnya oleh atasannya tetapi ternyata pekerjaan tersebut belum terselesaikan akhirnya pekerjaan itu baru dikerjaan pada saat itu setelah diingatkan oleh atasannya. Berdasarkan wawancara pada salah satu pegawai di Kecamatan Tuntang ternyata pegawai tersebut merupakan pegawai yang baru saja bekerja disitu, karena merasa baru bekerja di Kecamatan Tuntang makanya pegawai tersebut tidak berani memberikan saran maupun pendapat padahal pegawai tersebut mengatakan kinerja pegawai di Kecamatan Tuntang dinilai kurang baik dari ketaatan, kejujuran maupun hal lain tetapi kembali lagi bahwa karena
53
pegawai tersebut baru bekerja maka pada saat rapat dia tidak berani untuk memberikan saran atau pendapat untuk membenahi kinerja. 8.
Kepemimpinan Kepemimpinan merupakan kemampuan mengelola pegawai dengan dukungan
sumber daya yang ada sehingga pegawai dapat mendukung terhadap tujuan organisasi dan target yang ingin dicapai dari seorang pemimpin. Kepemimpinan dikembangkan melaui pendidikan dan pelatihan maupun mempelajari/mencontoh pigur pimpinan yang memiliki pengalaman yang baik. di dalam Kantor Kecamatan Tuntang dipimpin oleh seorang camat yang berwenang untuk mengatur para bawahannya. Di Kecamatan Tuntang jiwa seorang pemimpin kurang maksimal, hal ini terlihat pada saat pegawainya datang terlambat tidak ada teguran dari camat dan salah satu pegawainya pulang setelah jam istirahat juga tidak ada teguran. Pernyataan dari beberapa pegawainya hal itu dikarenakan dulu pak camat merupakan pegawai biasa disni dan berpindah tugas ke Kecamatan lain dan kemudian kembali lagi ke Kecamatan Tuntang dan menjadi camat, hal itu yang menyebabkan camat merasa canggung atau sungkan untuk menegur pegawainya, dari hal itu berarti tidak ada ketegasan dari camat dalam membina pegawainya. 4.2
Pembahasan
4.2.1 Pelaksanaan Penilaian Kinerja Pegawai di Kecamatan Tuntang Suatu instansi didirikan karena mempunyai tujuan yang ingin dicapai. Keberhasilan mencapai tujuan tergantung kepada perilaku dan sikap orang-orang dalam menyatukan sumber daya, termasuk sumber daya manusia, sumber daya alam, 54
ilmu pengetahuan dan teknologi. Dengan kata lain, keberhasilan mencapai tujuan tergantung pada kecakapan dan kemampuan pegawai yang mengoperasikan unit-unit kerja yang terdapat dalam instansi bersangkutan. Kinerja pegawai Kecamatan Tuntang pun perlu dinilai untuk mengetahui seberapa besar tingkat kemampuan pegawai dalam bekerja memberikan pelayanan kepada masyarakat wilayah Kecamatan Tuntang pada khususnya. Menilai kinerja pegawai Kecamatan Tuntang diperlukan suatu aspek penilaian kinerja pegawai yang sesuai keputusan dan kesepakatan bersama. Pelaksanaan penilaian kinerja pegawai yang digunakan Kecamatan Tuntang yaitu dengan menggunakan Daftar Pelaksanaan Penilaian Pekerjaan (DP3). Di dalam DP3 terdapat beberapa unsur indikator yang perlu dinilai untuk mengetahui bagaimana kualitas kinerja pegawai selama satu periode atau satu tahun. 1.
Kesetiaan Kesetiaan yang dinilai dalam Daftar Pelaksanaan Penilaian Pekerjaan (DP3)
adalah kesetiaan terhadap Pancasila, UUD 1945, Negara dan pemerintah. Serta dalam hal ini tidak mengamalkan seluruh nilai-nilai dan kaidah-kaidah Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. “Kesetiaan yaitu kesetiaan, ketaatan, dan pengabdian kepada Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara dan Pemerintah Republik Indonesia.”44) Kesetiaan ini merupakan unsur utama yang dinilai terhadap pegawai. Penilaian kinerja pegawai di Kecamatan Tuntang tentang kesetiaan dilakukan oleh Kepala Ke44)
Wirawan, hal 141.
55
camatan Tuntang dan pihak penilai atau atasan dari pihak yang dinilai. Penilaian kesetiaan biasanya dilihat dari sikap, tingkah laku dan perbuatan pegawai yang tidak menentang kebenaran Pancasila, serta menjunjung tinggi kehormatan Negara dan senantiasa mengutamakan kepentingan Negara daripada kepentingan diri sendiri, seseorang, atau golongan. Tujuan adanya penilaian tentang kesetiaan adalah untuk meningkatkan rasa setia, patuh dan disiplin terhadap aturan umum yang berlaku bagi bangsa Indonesia paling tidak dapat dijadikan pedoman terutama dalam mengamalkan lima sila dalam Pancasila dan dalam mematuhi aturan-aturan yang berlaku bagi Pegawai seperti norma-norma disiplin dan perilaku dalam kehidupan bermasyarakat. Penilaian Kinerja di Kecamatan Tuntang dilakukan setiap satu tahun sekali yaitu akhir desember dan dilakukan ditempat dimana pegawai melakukan segala aktivitas pekerjaannya. Tolak ukur yang akan dipergunakan untuk mengukur kinerja para pegawai adalah dengan berorientasi pada masa lalu dan berdasarkan standar kinerja. Dalam hal ini standar yang ditetapkan dalam unsur kesetiaan adalah untuk mendapatkan promosi (kenaikan pangkat, kenaikan gaji, atau jabatan), nilai unsur kesetiaan seorang pegawai minimal harus mencapai nilai 91 atau amat baik. jika nilai dibawah 91 maka pegawai akan mengalami rotasi atau perpindahan tugas. 2.
Prestasi Kerja Prestasi Kerja yang dicapai oleh pegawai di dalam suatu organisasi, hal ini
terwujud karena adanya dorongan atau motivasi baik dari diri sendiri maupun dari pihak lain. Jika pegawai sudah mempunyai motivasi yang tinggi dalam bekerja, maka 56
pegawai tersebut pasti akan bersungguh-sungguh dalam menjalankan setiap tugas dan tanggung jawabnya. “Prestasi Kerja adalah suatu hasil kerja yang secara nyata dapat dicapai oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugas yang dibebankan kepadanya. Prestasi kerja tersebut akan di pengaruhi oleh kecakapan, ketrampilan, dan kesungguhan kerja pegawai yang bersangkutan.”45) Penilaian atas prestasi kerja para pegawai harus terdapat interaksi positif antara para pejabat pimpinan dan bagian kepegawaian. Hal inilah yang diperoleh peneliti dari hasil wawancara dan observasi bahwa interaksi positif tersebut tidak hanya menjamin persyaratan objektifitas dan pendokumentasian yang rapi, akan tetapi juga memuaskan bagi para pegawai yang pada gilirannya menumbuhkan loyalitas dan semangat kerja karena mereka merasa memperoleh perlakuan yang adil. Telah dimaklumi tidak hanya di Kecamatan Tuntang bahwa merasa diperlakukan dengan adil merupakan salah satu prinsip manajemen sumber daya manusia yang sangat umum sifatnya dan karenanya harus dipegang teguh. Penilaian Prestasi Kerja di Kecamatan Tuntang dilakukan oleh tiga pihak, Kepala Camat, pihak yang menilai dan atasan langsung. Bentuk penilaian itu yaitu kecakapan, ketrampilan dan kesungguhan dalam bekerja. Wirawan juga mengatakan bahwa bentuk penilaian prestasi kerja antara lain : “Kecakapan, ketrampilan, pengalaman yang luas, selalu bersungguh-sungguh dalam menjalankan setiap tugasnya dan hasil kerjanya jauh melebihi hasil kerja rata44)
Wirawan, ibid, hal 141.
57
rata yang ditentukan, baik dalam arti mutu maupun jumlah.”46) Pihak yang terlibat
dalam penilaian harus memahami bahwa penilaian prestasi kerja
merupakan suatu sistem yang bukan saja efektif, melainkan juga diterima oleh pihak-pihak yang berkepentingan. Penilaian Prestasi kerja yang baik sangat bermanfaat untuk berbagai kepentingan seperti berikut : a. Mendorong peningkatan prestasi kerja. Dengan mengetahui hasil prestasi kerja, ketiga pihak yang terlihat dapat mengambil berbagai langkah yang diperlukan agara prestasi kerja para pegawai lebih meningkat lagi di masamasa yang akan datang. b. Sebagai bahan pengambilan keputusan dalam pemberian imbalan. Telah dimaklumi bahwa imbalan yang diberikan oleh organisasi kepada para anggotanya tidak hanya berbatas pada upah dan gaji yang merupakan penghasilan tetap bagi para anggota yang bersangkutan, akan tetapi juga berbagai imbalan lainnya seperti bonus pada akhir tahun, hadiah pada hari-hari besar tertentu, dan bahkan juga oleh banyak organisasi niaga pemilikan sejumlah saham perusahaan. Keputusan tentang siapa yang berhak menerima berbagai imbalan tersebut dapat didasarkan antara lain pada hasil penilaian atas prestasi kerja pegawai yang bersangkutan. c. Untuk kepentingan mutasi pegawai. Prestasi kerja seseorang dimasa lalu 45)
Wirawan, ibid, hal.141.
58
merupakan dasar bagi pengambilan keputusan mutasi baginya diamasa depan, apapun bentuk mutasi tersebut seperti promosi, alih tugas, alih wilayah maupun demosi. d. Membantu para pegawai menentukan rencana kariernya dan dengan bantuan bagian kepegawaian menyusun program pengembangan karir yang paling tepat, dalam arti sesuai dengan kebutuhan para pegawai dan dengan kepentingan organisasi. Penilaian prestasi kerja yang dilakukan setiap satu tahun sekali di Kecamatan Tuntang itu dilaksanakan setiap akhir bulan desember ditempat dimana pegawai melakukan segala aktivitas pekerjaannya. 3. Tanggung Jawab Setiap pegawai harus bertanggung jawab terhadap setiap pekerjaannya, karena tanggung jawab setiap pegawai sangat menentukan kinerja pegawai tersebut. “Ada tiga sub unsur yang dinilai dalam penilaian tanggung jawab yaitu pelaksanaan tugas, dedikasi dan bertanggung jawab. Pelaksanaan tugas berarti selalu menyelesaikan tugas sebaik-baiknya tepat pada waktunya. Dedikasi berarti selalu mengutamakan kepentingan dinas daripada kepentingan pribadi/golongan. Sedangkan bertanggung jawab berarti tidak pernah berusaha melepaskan kesalahan yang dibuatnya kepada orang lain.”47) Penilaian tanggung jawab menjadikan setiap pegawai bersungguh sungguh menyelesaikan setiap
pekerjaannya
karena untuk
menghindari
penundaan penyelesaian pekerjaan. Hasil observasi di Kecamatan Tuntang terlihat 46)
Wirawan, Ibid, hal.141
59
bahwa rasa tanggung jawab tidak nampak di sebagian pegawai. Hal ini dapat dilihat dari hasil pekerjaan yang sering salah dan tertunda. Tanggung jawab ini bisa dilihat dan diukur melalui evaluasi kerja secara harian terhadap beban tugas yang diberikan kepada pegawai, apakah pekerjaan tersebut dapat terselesaikan atau tertunda sesuai dengan batas waktu yang diberikan dan yang akhirnya dari evaluasi-evaluasi kinerja tersebut kemudian akan dilakukan penilaian setiap akhir tahunnya dengan berdasarkan standar yang sudah ditetapkan di Kecamatan Tuntang dan penilaian akan dilakukan di tempat kerja bagian masing-masing pegawai dan akan dinilai oleh atasan yang dinilai dan Kepala Camat. 4. Ketataan Setiap pegawai harus taat terhadap ketentuan-ketentuan yang berlaku, tugas dan pimpinan. Memiliki tingkat disiplin yang tinggi dan berdedikasi. “Ketaatan adalah kesanggupan seorang pegawai negri sipil untuk menaati segala peraturan perundang-undangan dan peraturan kedinasan yang berlaku, menaati perintah kedinasan yang di berikan atasan yang berwenang, serta kesanggupan untuk tidak melanggar larangan yang ditentukan.”48) Penilaian kinerja digunakan untuk berbagai tujuan dalam organisasi. Setiap organisasi menekankan pada tujuan yang berbeda-beda dan organisasi yang lain dapat juga menekankan tujuan yang berbeda dengan sistem penilaian yang sama. Manfaat penilaian kinerja bagi semua pihak adalah agar mereka me48)
Wirawan, Ibid, hal.141.
60
ngetahui manfaat yang dapat mereka harapkan seperti halnya penilaian ketaatan pegawai di Kecamatan Tuntang yang mempunyai peran sangat penting bagi kinerja pegawainya, misalnya dengan adanya penilaian ketataan pegawai menjadi termotivasi untuk lebih meningkatkan ketaatannya terhadap peraturan yang sudah ditetapkan. Tetapi dari hasil observasi dan wawancara penilaian ketaatan di Kecamatan Tuntang masih kurang obyektif dari kondisi yang sesungguhnya, hal ini terlihat dari pegawai yang sering datang terlambat dan tidak melakukan apel pagi dan ada diantara pegawai yang pulang setelah jam istirahat. Tetapi dalam daftar pelaksanaan penilaian pekerjaan (DP3) yang dilaksanakan penilainnya setiap akhir tahun di Kecamatan Tuntang oleh atasan dari pegawai yang dinilai dan Kepala Camat justru memberikan penilaian ketaatan rata-rata pegawai mendapatkan nilai 81 atau kategori baik. Ini menggambarkan bahwa penilaian yang dilakukan oleh atasan penilai masih belum sesuai dengan kondisi yang sebenarnya terjadi di lingkungan kerja. 4. Kejujuran Setiap pegawai harus berlaku jujur dan adil terhadap diri sendiri maupun terhadap rekan sekerja dan juga terhadap pimpinan. “Kejujuran yaitu ketulusan hati seorang pegawai dalam melaksanakan tugas dan kemampuan untuk tidak menyalahgunakan wewenang yang diberikan kepadanya.”49) Pada dasarnya kejujuran tidak dapat dilihat begitu saja secara kasat mata, tetapi kujujuran bisa 48)
Wirawan, Ibid, hal.141.
61
saja dilihat aktifitas keseharinya di kantor, misalnya di Kecamatan Tuntang laporan hasil kerja apakah benar-benar sudah sesuai dengan apa yang dikerjakannya atau belum. Terdapat beberapa pegawai yang kurang jujur dalam hal jam kerja contohnya pegawai tidak melakukan apel pagi tetapi dalam absen terdapat tanda tangannya. Penilaian kejujuran pegawai yang dilaksanakan setiap satu tahun sekali di Kecamatan Tuntang seharusnya pihak yang menilai benarbenar melihat bagaimana kejujuran dari pegawai yang dinilainya agar penilaian berjalan secara obyektif yang nantinya bisa menjadi motivasi pegawai yang dinilainya untuk melakukan pekerjaannya secara ikhlas. Nilai sesungguhnya kejujuran di dalam Daftar Pelaksanaan Penilaian Pekerjaan (DP3) harus sesuai dengan sesungguhnya. Artinya penilaian DP3 harus mencerminkan kondisi sesungguhnya dengan kinerja yang ada di Kecamatan Tuntang. 5. Kerjasama Setiap pegawai dituntut untuk dapat melakukan kerja sama, karena dalam proses kerja di dalam Kantor apalagi di Kantor Kecamatan Tuntang dengan keterbatasan pegawai kerjasama merupakan kunci utama untuk mencapai tujuan. “Kerjasama adalah kemampuan seorang pegawai negeri sipil untuk bekerja sama dengan orang lain dalam menyelesaikan suatu tugas yang ditentukan sehingga mencapai daya guna dan hasil guna yang sebesarbesarnya.”50)) Penilaian kinerja pegawai di Kecamatan Tuntang tentang kerjasama dila50)
Wirawan, Ibid, hal.141.
62
kukan oleh Kepala Kecamatan Tuntang dan pihak penilai atau atasan dari pihak yang dinilai. Penilaian kerjasama biasanya dilihat dari sikap, tingkah laku dan perbuatan pegawai yang pada saat bekerja sama dengan pegawai lainnya. Keterbatasan pegawai di Kecamatan Tuntang dan banyaknya tugas pekerjaan yang harus dilaksanakan secara tidak langsung menuntut antar pegawai untuk saling bekerjasama dalam menyelesaikan pekerjaan agar pekerjaan selesai tepat pada waktunya. Adanya bentuk kerjasama bertujuan untuk menciptakan komunikasi yang baik antar pegawai dalam bekerjasama dengan orang lain, disamping itu dengan adanya penilaian kerjasama antar pegawai akan saling menghargai pendapat maupun saran orang lain dan menjadikan pegawai lebih mengusai berbagai tugas tidak hanya yang menjadi tugasnya saja. Penilaian Kinerja di Kecamatan Tuntang dilakukan setiap satu tahun sekali yaitu akhir desember dan dilakukan ditempat dimana pegawai melakukan segala aktivitas pekerjaannya. Tolak ukur yang akan dipergunakan untuk mengukur kinerja para pegawai adalah berdasarkan standar kinerja. 6. Prakarsa Gagasan, ide, inisiatif setiap pegawai sangat diperlukan dalam pelaksanaan tugas. Oleh sebab itu setiap pegawai tidak hanya menunggu instruksi atau perintah dari atasan tapi lebih diharapkan mampu memberikan konstribusi pemikiran, ide, gagasan dan inisiatif.
63
“Prakarsa adalah kemampuan seorang pegawai negeri sipil untuk mengambil keputusan, langkah-langkah, atau melaksanakan suatu tindakan yang diperlukan dalam melaksanakan tugas pokok tanpa menunggu perintah.”51) Penilaian kinerja pegawai di Kecamatan Tuntang tentang prakarsa dilakukan oleh Kepala Kecamatan Tuntang dan pihak penilai atau atasan dari pi hak yang dinilai. Penilaian prakarsa biasanya dilihat dari inisiatif, mencari tata kerja baru, dan dalam memberikan saran saran . Prakarsa yang dimiliki bisa meningkatkan rasa inisiatif seorang pegawai agar pegawai tersebut tidak terlihat pasif di dalam Kantor tetapi justru pegawai tersebut akan kelihatan aktif dan benar-benar menjalankan pekerjaannya dengan kesadarannya sendiri tanpa harus dipaksa-paksa oleh atasan. Penilaian prakarsa di Kecamatan Tuntang dilakukan setiap satu tahun sekali yaitu akhir desember dan dilakukan ditempat dimana pegawai melakukan segala aktivitas pekerjaannya. Tolak ukur yang akan dipergunakan untuk mengukur prakarsa adalah sama dengan yang lain yaitu berorientasi pada masa lalu dengan berdasarkan standar kinerja. 7. Kepemimpinan Kepemimpinan memimpin diri sendiri dalam unit kerja maupun dalam organisasi merupakan suatu kebutuhan dalam proses kerja. “Kepemimpinan adalah kemampuan seorang pegawai negeri sipil untuk meyakinkan orang lain sehingga dapat dikerahkan secara maksimal untuk melaksanakan tugas pokok. Dimensi ini hanya dinilai bagi pegawai negeri sipil golongan II/a ke atas yang mempunyai jabatan.”52) 50) 52)
Wirawan, Ibid, hal.141. Wirawan, op.cit, hal.142
64
Penilaian kinerja pegawai di Kecamatan Tuntang tentang kepemimpinan dilakukan oleh pihak Kabupaten. Penilaian kepemimpinan biasanya dilihat dari penguasaan tugas, kemampuan mengambil keputusan, komunikasi dan penentuan prioritas kerja. Tujuan adanya penilaian tentang kepemimpinan adalah untuk melihat apakah camat di Kecamatan Tuntang sudah memiliki jiwa kepemimpinan. Jiwa kepemimpinan yang dimiliki oleh Kepala Camat di Kecamatan Tuntang memang dirasa masih kurang. Melihat pegawai yang menyalahi aturan namun tidak ada ketegasan dari Kepala Camat untuk menegur. Tidak adanya teguran bisa disebabkan oleh dua hal yang pertama Kepala Camat ingin melihat bentuk kesadaran dari pegawainya atau yang kedua memang Kepala Camat sungkan untuk menegur. Kepala Camat merupakan atasan yang seharusnya bisa menjadi contoh dan panutan bagi pegawainya, Kepala Camat berhak menegur apabila pegawainya tidak menaati aturan karena itu memang merupakan kewajiban yang dijalankan sebagai atasan di Kantor Kecamatan. Adanya sikap ketegasan dan jiwa kepemimpinan yang kuat secara langsung akan menciptakan rasa hormat pegawai kepada Kepala Camatnya dan pegawai akan lebih patuh terhadap apa yang diperintahkan oleh Kepala Camat. Penilaian Kepemimpinan di Kecamatan Tuntang dilakukan setiap satu tahun sekali yaitu akhir desember dan dilakukan ditempat dimana Kepala Camat melakukan segala aktivitas pekerjaannya baik pada saat di Kantor Kecamatan maupun pada saat dinas di Kabupaten atau diluar kantor.
65