BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Perkembangan teknologi pada saat ini sudah sangat pesat dan akan terus semakin berkembang dari hari ke hari membantu manusia untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Perkembangan teknologi memicu tumbuhnya berbagai macam perangkat lunak (software) yang sangat pesat, berupa gadgetgadget seperti telepon pintar (smartphone) dan komputer (ps tablet). Gadgetgadget tersebut didukung dengan berbagai macam sistem operasi, mulai dari iOS (sistem operasi buatan Apple), Windows Mobile, Blackberry OS, serta Android. Dan hampir semua orang membutuhkan semua hal yang bersifat cepat, praktis, efektif dan ekonomis unuk penyajian informasi.
Perkembangan teknologi mobile merupakan perkembangan yang sangat cepat, ini disebabkan oleh semakin banyaknya kebutuhan manusia akan komunikasi dan pertukaran data. Teknologi saat ini sangat praktis untuk digunakan oleh manusia karena disamping mudah digunakan dan dimanfaatkan serta dapat diakses kapan saja dan dimana saja, sehingga setiap orang dapat dengan mudah memperoleh informasi dan pertukaran data sangat cepat dan tak terbatas dimana saja. Dan hampir semua orang membutuhkan semua hal yang bersifat cepat, praktis, efektif dan ekonomis unuk penyajian informasi.
Kesehatan adalah bagian terpenting dalam hidup kita. Namun pada zaman sekarang masih banyak orang yang sering mengabaikan kesehatan tubuhnya. Padahal dampak dari mengabaikan kesehatan tubuh bisa menjadi masalah besar. Jika sudah terserang penyakit maka seseorang tidak dapat melakukan aktifitas sehari-hari dengan baik. `
Maka dari itu salah satu cara untuk menjaga kesehatan adalah dengan
mengatur pola makan. Melakukan pola makan yang salah dapat menyebabkan
1
http://digilib.mercubuana.ac.id/
2
masalah kesehatan seperti kegemukan, obesitas, diabetes, dan serangan jantung, itu hanya beberapa contoh yang bisa timbul akibat dari kesalahan pola makan. Dengan cara mengatur pola makan yang baik bisa membuatbadan kita menjadi lebih bugar dan sehat. Masalah kebugaran badan yang paling sering terjadi adalah terlalu kurus dan obesitas. Dengan berkembangnya teknologi yang sangat pesat pada saat ini maka di butuhkannya sebuah aplikasi yang dapat membantu pengguna untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan pengguna. Yang dapat membantu pengguna dalam menggunakan aplikasi yang mudah dibawa kemana-mana dan dapat digunakan kapanpun dan dimanapun.
Tujuan dari dibuatnya aplikasi “ Aplikasi Sistem Berat Badan Ideal Sebagai Pola Hidup Sehat Berbasis Android ” yaitu membantu pengguna untuk mengatur
jadwal
dan
mengingatkan pola hidup sehat. Pengguna dapat
mengetahui berapa berat badan idieal untuk pengguna dengan cara memasukan berat badan dan tinggi badan sehingga pengguna mengetahui berapakah berat badan ideal si pengguna. Sistem aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat memperoleh informasi berat badan ideal yang diharapkan pengguna.
Memang banyak aplikasi-aplikasi yang sama dengan aplikasi ini tetapi yang membedakan aplikasi ini dengan apikasi yang lainnya adalah adanya menu perhitungan kalori makanan dan menu video olahraga O7W yang tidak ada di aplikasi yang lainnya.
Salah satu sistem operasi yang terus berkembang pada saat ini adalah sistem operasi berbasis Android. Android merupakan sistem operasi untuk perangkat mobile yang bersifat terbuka atau open source dengan lisensi GNU yang dimiliki google. Dalam mengembangkan aplikasi atau membangun sebuah aplikasi Android, biasanya pengembang atau programmer Android menggunakan Android studio yang memiliki dukungan langsung dari google untuk mengembangkan sebuah aplikasi android.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
3
Penulis akan menggunakan metode Fuzzy Logic, Fuzzy Logic adalah metodologi pemecahan masalah dengan beribu – ribu aplikasi dalam pengendali yang tersimpan dan pemrosesan informasi. Fuzzy logic menyediakan cara sederhana untuk menggambarkan kesimpulan pasti dari informasi yang ambigu, samar-samar, atau tidak tepat. Sedikit banyak, fuzzy logic menyerupai pembuatan keputusan pada manusia dengan kemampuannya untuk bekerja dari data yang ditafsirkan dan mencarisolusi yang tepat. Fuzzy logic pada dasarnya merupakan logika bernilai banyak (multivalued logic) yang dapat mendefinisikan nilai diantara keadaan konvensional sepertiya atau tidak, benar atau salah, hitam atau putih, dan sebagainya. Mengapa penulis menggunakan metode ini dikarenakan operasi-operasi yang berbasiskan aturan, jumlah input yang masuk akan dapat di proses ( 1 sampai 8 atau lebih ) dan banyak output ( 1 sampai 4 atau lebih ) dihasilkan, walaupun pendefinisian rulebase secara cepat menjadi rumit jika terlalu banyak input dan output dipilih untuk implementasi tunggal selama pendefinisian rules(aturan), hubungan timbal baliknya juga harus didefinisikan. Akan lebih baik jika memecah system kedalam potongan – potongan yang lebih kecil dan menggunakan fuzzy logic controllers yang lebih kecil untuk didistribusikan pada system, masing – masing dengan tanggung jawab yang lebih terbatas.
1.2 Batasan Masalah Agar dalam penulisan ini dapat dibahas dengan baik dan terarah, maka penelitian dibatasi pada beberapa hal berikut : 1. Aplikasi ini hanya memberikan informasi berat badan ideal untuk pengguna. 2. Aplikasi yang di buat hanya menampilkan beberapa olahraga untuk menurunkan berat badan. 3. Aplikasi ini untuk mengetahui berat tubuh ideal bagi pria atau wanita.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
4
1.3 Perumusan Masalah Berdasarkan uraian latar belakang tersebut di atas, maka perumusan permasalahan pada penelitian ini yaitu : 1. Bagaimana membuat sebuah analisa perancangan aplikasi untuk mengetahui berat badan ideal yang dapat dengan mudah diakses oleh pengguna dengan menggunakan perangkat mobile yang berbasis Android? 2. Bagaimana keberhasilan untuk mengetahui olahraga apa yang dapat membuat badan lebih bugar dan sehat ? 3. Bagaimana cara pengguna mengetahui berat badan ideal yang diinginkan?
1.4 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian ini adalah : 1. Untuk membuat sebuah analisa perancangan aplikasi untuk mengetahui berat badan ideal sebagai pola hidup sehat yang dibuat oleh manusia yang dapat diakses oleh pengguna dengan menggunakan perangkat mobile yang berbasis Android. 2. Memberikan informasi olahraga apa yang tepat untuk menurunkan berat badan. 3. Merancang aplikasi untuk mengukur dan mengetahui berat badan ideal kita.
1.5 Manfaat penelitian Manfaat penelitian ini adalah : 1. Bagi masyarakat atau pengguna perangkat mobile (user) untuk bisa mengetahui berat badan ideal yang diinginkan melalui sebuah aplikasi pada perangkat mobile.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
5
2. Dihasilkan sebuah aplikasi alat ukur untuk mempermudah mengetahui berat badan ideal.
1.6 Metodologi penelitian 1.6.1 Jenis Data a) Studi Kepustakaan Yaitu mempelajari dan mengumpulkan data referensi buku yang berhubungan dengan materi pemenuhan data tentang berat badan ideal bagi tubuh yang ada di perpustakaan dan sumber bacaan lainnya yang ada hubunganya dengan penelitian yang penulis buat.
b) Studi Lapangan Yaitu pengumpulan data yang bersifat langsung terjun kelapangan, hal ini dilakukan untuk dapat mendapatkan informasi yang nyata, akurat dan efesien. Adapun cara
yang dilakukan dalam
pengumpulan data yang dilkukan secara langsung dilapangan, yaitu dengan cara: 1. Wawancara Yaitu
memperoleh
data
dengan
cara
mengajukan
pertanyaan langsung baik secara lisan maupun tulisan kepada ahli tentang berat badan ideal untuk mengetahui hal-hal yang berhubungan dengan berat badan yang penulis angkat dalam judul penelitian ini.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
6
1.7 Sistematika Penulisan Penulisan ini dibagi menjadi lima bab dengan sistematika penulisan sebagai berikut : BAB 1 PENDAHULUAN Bab ini berisi teori-teori latar belakang permasalahan, batasan masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, metode penelitian dan sistematika penulisan skripsi ini. Maksud dari bab ini adalah memberikan gambaran umum mengenai isi keseluruhan dari penelitian ini. BAB 2 LANDASAN TEORI Bab ini menguraikan penjelasan teoritis yang berhubungan dengan penelitian ini. BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM Bab ini akan menjelaskan tentang hasil pendefinisian kebutuhan dari permasalahan yang dijadikan topic tugas akhir atau skripsi berikut pemodelan, rancangan basisdata, serta rancangan design tampilan. BAB 4 IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM Bab ini akan menjelaskan tentang bahasan mengenai sarana yang dibutuhkan dalam implementasi, cara dan proses instalasi system, dan evaluasi hasil system yang telah diimplementasikan. BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN Dalam bab ini berisikan kesimpulan atas permasalahan yang diangkat, juga saran yang kiranya dapat memberikan masukan bagi pembaca dan masyarakat atau pengguna perangkat mobile (user).
http://digilib.mercubuana.ac.id/