37th Edition • April – June 2016
Directors’ Message di tahun 2016-2019. Kami kembali menyampaikan kesiapan QBE Pool menjadi partner Anda dalam meraih kesempatan dan peluang bisnis yang tersedia. Kami sangat optimis bersama para Agent, QBE Pool akan meraih tahun yang sukses di tahun 2016.
Selamat datang di Edisi ke-37 Jendela, media komunikasi dari QBE Pool untuk para intermediari agar up-to-date dengan kegiatan perusahaan dan tentang apa saja yang terjadi di QBE Pool. Pada edisi ini kami menyampaikan beberapa update dari perusahaan diantaranya pelaksanaan Roadshow Agency Kick-Off 2016 yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan mempererat kerjasama dengan para Agent tentang Target dan Program Kerja QBE Pool untuk Agency Business dalam satu tahun kedepan, dengan tujuan untuk memotivasi para Agent agar lebih kreatif dan bersemangat dalam menghadapi tahun 2016 yang penuh tantangan. Road Show kedua Open Day yang telah dimulai di Jakarta pada bulan November 2015 lalu, telah dilakukan di kota Surabaya pada tanggal 17 Maret 2016 di Ballroom TS Suite Hotel. Melalui Open Day ini, kami ingin berbagi informasi dengan para Agent perusahaan tentang Market Updates di pasar asuransi Indonesia
Anda akan membaca tentang perayaan International Women’s Day di QBE Pool. Direksi sangat mendukung perayaan International Women’s Day yang telah dirayakan dengan berbagai bentuk acara oleh karyawan dan Agent perempuan di seluruh cabang. Kami memandang penting dan sangat menghargai peran perempuan dalam organisasi QBE Pool. Dalam edisi ini anda akan membaca tentang berbagai aktivitas yang dilakukan dalam “QBE Pool’s Charity Program” yang merupakan pelaksanaan misi Corporate Social Responsibility (CSR) sepanjang tahun 2015. QBE Pool memiliki komitmen dalam memberikan kembali kepada komunitas atau masyarakat dengan harapan dapat memberikan sumbangan bagi masyarakat Indonesia untuk menjadi lebih baik.
In this edition 2
QBE Pool’s Roadshow Agency Kick-Off 2016
3
QBE Pool Open Day Surabaya 2016
4
QBE Pool celebrates International Women’s Day 2016
5
QBE Pool’s Employee Donation to Fiji
6
QBE Pool’s Corporate Social Responsibility (CSR) 2015
7
Product Info: Packing
8
Claim Info: Dasar Penyelesaian Ganti Rugi (Basis of Indemnity) Dalam Polis Engineering
10
Seremonia
Terimakasih kepada Tim Redaksi dan Kontributor telah menyiapkan berbagai tulisan menarik bagi para pembaca pada edisi ini, semoga isinya dapat bermanfaat bagi semua pembaca setia kami. Terimakasih. Atas nama Direksi QBE Pool Indonesia.l Untuk kalangan sendiri Aziz Adam Sattar President Director
Editorial Team Chief of Editor : Andy Soen, Chun Ling Editor Team : Imam Musjab, Arief Admadi, Bayu Samudro, Gerda Silalahi Project Leader : Gerda Silalahi
Alamat Redaksi: PT. Asuransi QBE Pool Indonesia MidPlaza 2, 23rd floor, Jl. Jenderal Sudirman Kav. 10-11. Jakarta 10220. Phone: 021 5723737, Fax: 021 5710547/8 Email:
[email protected], Website: www.qbe.co.id
2
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
UPDATE
QBE Pool’s Roadshow Agency Kick-Off 2016 By Steve Tandjung, Agency Development Manager Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan mempererat kerjasama dengan para Agent, PT Asurasi QBE Pool Indonesia melakukan “Agency Kick Off 2016” yang bertujuan untuk menjelaskan Target dan Program Kerja QBE Pool untuk Agency Business dalam satu tahun kedepan, dengan tujuan untuk memotivasi para Agent agar lebih bersemangat dalam menghadapi tahun 2016 yang penuh tantangan. Rangkaian Roadshow Agency Kick-Off 2016 dimulai di Hotel Intercontinental Jakarta pada tanggal 16 Februari 2016. Agency Kick-Off ini kemudian digulirkan di semua kantor cabang dan perwakilan QBE Pool di tujuh kota sepanjang bulan Maret. Batam dilakukan pada tanggal 29 Februari di Hotel Harris Batam. Medan tanggal 1 Maret di Istana Koki Restaurant. Makassar tanggal 7 Maret di Surya Seafood Restaurant. Balikpapan tanggal 8 Maret di Mandarin Restaurant. Semarang tanggal 15 Maret di Hotel Aston Semarang. Surabaya tanggal 16 Maret di Hotel Crowne Prince Surabaya. Bali sebagai kota terakhir dilakukan pada tanggal 1 April di Kana Kuta Hotel Bali. Agency Kick-Off di Jakarta dihadiri oleh lebih oleh 70 orang Agent. Ibu Chun Ling, Marketing Director menyampaikan presentasi tentang performance Agency di tahun 2015, target Agency tahun 2016 dan apa saja dukungan yang siap diberikan oleh perusahaan kepada para Agent untuk bersama-sama mencapai sukses di tahun 2016. Disampaikan juga bahwa bahwa pada saat ini, QBE Pool merupakan salah satu market leader di Marine Insurance khususnya Marine Hull, data dari AAUI tahun 2014, QBE Pool berada pada peringkat ke-dua GWP terbesar setelah Jasindo dan peringkat ke-12 GWP terbesar dalam Marine Cargo. Steve Tandjung, Agency Development Manager memperkenalkan beberapa Program Agency tahun 2016 yaitu Agency Reward and Incentives yang diharapkan bisa
memotivasi para Agent untuk memasarkan produk-produk dari QBE Pool. Disampaikan pula QBE Pool berkomitmen untuk terus memfasilitasi dengan pelaksanaan Training – Training Produk yang diselenggarakan secara regular di semua cabang. Selain itu pak Bayu Samudro, Head of Underwriting and Products menyampaikan presentasi tentang “Asuransi Wreck Removal” dan “Asuransi Terrorisme & Sabotase” yang dapat mulai dipasarkan kepada para client. Pada kesempatan ini QBE Pool juga memperkenalkan para Top Agents yang berhasil mencatatkan prestasi di tahun 2015 sehingga berhak untuk mengikuti Agency Regional Conference tahun 2016 di South Africa, Cape Town. Bapak Bambang Soemantri, Ibu Novida Rosniwati, Bapak Paulus Gunawan dan PT Wirabella Proteksi. Secara khusus Ibu Ade dari PT Wirabella yang telah mengikuti Agency Regional Conference di Roma, Italia tahun 2015 diminta untuk berbagi kesan-kesannya mengikuti COE. Ibu Ade menyatakan programnya sangat menarik karena bukan hanya sekedar jalan-jalan mengunjungi objek wisata namun juga menambah ilmu dan networking yang disampaikan dengan sangat professional oleh QBE Asia Pasifik. Melalui acara ini PT Asurasi QBE Pool Indonesia menegaskan komitmen perusahaan untuk menumbuhkan kepercayaan diri dari rekan-rekan Agent agar dapat bersaing di pasar yang merupakan upaya dari perusahaan untuk mewujudukan visi baru QBE Pool yang baru saja diluncurkan yaitu:
“Menjadi perusahaan asuransi yang membangun kemitraan paling kokoh dengan nasabah. To be the insurer that builds the strongest partnership with customers”
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
QBE Pool Open Day Surabaya 2016
By Hari Pendy Surabaya Assistant Branch Manager Setelah lebih dari dua tahun PT Asuransi QBE Pool Indonesia menyelenggarakan exhibition event yang bertajuk QBE Pool Open Day di kota Surabaya. Pada tahun 2016 ini gelaran serupa kembali menyambangi Surabaya yang bertujuan untuk berbagi informasi tentang Market Updates dan Business Opportunities dalam Asuransi di tahun 2016-2019 dengan para Agent dan Broker di kota Surabaya. Bertempat di hotel berbintang di Surabaya Selatan yaitu TS Suite Hotel, acara yang digelar pada tanggal 17 Maret 2016 ini sukses dihadiri oleh para undangan baik dari Agency maupun Broker. Hampir 70 undangan yang hadir setia mengikuti rangkaian acara yang dimulai dengan makan siang hingga sore hari. Pada Open Day Surabaya kali ini, acara dilaksanakan dengan format yang baru, konsep acara yang sama dengan yang telah diselenggarakan di Jakarta pada bulan November 2015. Kali ini, QBE Pool membagikan informasi tentang Update Market Information dan Business Opportunities tahun 2016 di market asuransi umum di Indonesia, secara khusus pada market Asuransi Property dan SME, Engineering, Liability dan Marine. Acara dibuka dengan Welcome Speech yang hangat oleh Ibu Chun Ling selaku Marketing Director yang menyampaikan bahwa QBE Pool secara khusus mempersiapkan format acara Open Day roadshow kedua ini dengan memikirkan kebutuhan para Agent dan Broker akan Update Market dalam Asuransi di tahun 2016. Ibu Chun Ling mengajak seluruh Agent dan Broker untuk optimis bersama QBE Pool menghadapi tantangan market asuransi Indonesia di tahun 2016 yang diperkirakan sedikit banyak mengalami imbas dari slowing down economy secara global. QBE Pool memandang masih banyak kesempatankesempatan atau peluang yang bisa dimanfaatkan untuk menjadi keuntungan bisnis dengan kerjasama yang kuat dan solid dengan para Agent. Bapak Soffian Zubaidi sebagai host rangkaian kegiatan juga menyambut para undangan dengan ucapan terima-kasih atas kehadiran dan dukungan yang diberikan selama ini. Pak Soffian
berharap lewat Open Day kali ini, para Agent di Surabaya lebih yakin dan confidence dalam memasarkan produk-produk asuransi dari QBE Pool karena kami menawarkan rangkaian produk yang lengkap, kapasitas yang besar dan didukung oleh tenaga para ahli. Para pembicara yang tampil memberikan presentasi mengenai prospektus market dan peluang-peluang atau business opportunities yang bisa diambil di empat sector yang menjadi focus atau appetite bisnis PT Asuransi QBE Pool Indonesia. Dimulai dengan paparan materi dari Agency Manager yaitu Bapak Steve Tandjung, Agency Manager menyampaikan presentasi tentang “Indonesia Economy Outlook 2016”, untuk memberi rangkuman tentang keadaan ekonomi maupun rencana pemerintah di tahun 2016. Pak Steve membuka jalannya presentasi kemudian berturut-turut dilanjutkan oleh Bapak Imam Musjab untuk Highlights dari Market Update dan Business Opportunities di segment Property Insurance, Bapak Indrajaya Wardhana dengan topik Engineering Insurance, Liability Insurance oleh Ibu Leny Tandjung dan Bapak Bayu Samudro melengkapi focus terakhir dengan segmen Marine Insurance. Keempat pembicara ini merupakan Product Leader di bidangnya masing-masing. Pembicara siang itu tampil cukup interaktif dengan diselingi beberapa sesi tanya-jawab sepanjang rangkaian acara serta beberapa gimmick berupa pengundian door prize yang diselipkan oleh panitia untuk membangkitkan semangat para audiens. Hingga memasuki sesi penutupan, tampak para audiens masih tetap antusias menyimak tanggapan atas berbagai pertanyaan yang diajukan kepada pembicara. Dengan berakhirnya seluruh kegiatan Open Day hari itu, para undangan cukup puas dan semakin bertambah wawasannya mengenai kondisi market dan peluang-peluang bisnis yang ada di market dan tentu saja semakin memahami produk produk unggulan yang dimiliki oleh QBE Pool Indonesia. Sampai jumpa pada event QBE Pool Indonesia lainnya. l
3
4
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
QBE Pool celebrates International Women’s Day 2016 By Gerda Silalahi Marketing & Communications Manager Tanggal 8 Maret 2015 merupakan hari spesial yang dirayakan sebagai Hari Perempuan Internasional (International Women’s Day) oleh berbagai organisasi dalam berbagai bentuk acara di seluruh dunia dengan tujuan untuk memberikan penghargaan atas prestasi perempuan di berbagai bidang, sekaligus memberikan inspirasi dan motivasi kepada kaum perempuan dalam mewujudkan potensi maksimalnya. QBE Group memandang penting untuk merayakan acara ini sebagai bentuk apresiasi kepada karyawan perempuan dalam organisasi QBE di seluruh dunia. QBE Pool Indonesia bukan hanya ingin memberikan penghargaan kepada para karyawan perempuan, namun juga mengundang para Agent perempuan untuk bersama-sama merayakan acara spesial ini. Acara International Women’s Day tahun 2016 dirayakan dengan cara berbeda dari tahun sebelumnya oleh karyawan dan Agent perempuan di Head Office Jakarta dan cabang North Jakarta pada tanggal 10 Maret dengan “Nonton Bareng” film bertema keluarga berjudul “Danny Collins”. Nonton Bareng ini dilaksanakan di Auditorium Gold Class Blitz
CGV, Grand Indonesia. Sebelum film dimulai, Ibu Chun Ling selaku Marketing Director yang merupakan figur pemimpin perempuan di QBE Pool yang meniti karirnya hingga posisi puncak selama lebih dari 30 tahun memberikan motivasi agar para Agent dan karyawan perempuan terus berusaha untuk maju, memaksimalkan semua potensinya untuk memberikan yang terbaik bagi keluarga, diri sendiri dan perusahaan tempat bekerja. Nonton Bareng ini juga menyampaikan pesan bahwa kaum perempuan berhak untuk sekali-sekali menikmati waktu bersama teman dan dirinya sendiri, lebih menghargai dirinya sendiri sehingga bisa lebih berkarya. Perayaan acara International Women’s Day ini juga dilakukan di seluruh kantor cabang dan perwakilan QBE Pool. Dibawah ini adalah pelaksanaan di beberapa cabang. Andi Surahmi, Makassar Tahun ini perayaan International Women’s Day di cabang Makassar berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Jika tahun sebelumnya kami rayakan dengan lunch bersama dan sharing bersama Agent dan karyawan perempuan di kantor,
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
maka tahun ini kami mencari suasana baru, agar lebih dapat menikmati kebersamaan dengan teman-teman Agent. Kami sengaja memilih tanggal 23 Maret, bertepatan dengan pemutaran perdana dari Film Batman VS Superman di Makassar. Jadi acara kami tahun ini adalah Nonton Bareng film Batman vs Superman. Suasana yang akrab, cukup meriah namun tetap hangat pada Womens Day kali ini membuatnya sangat berkesan. Dapat menghabiskan waktu bersama-sama dengan suasana yang sedikit berbeda dari sebelumnya. Kami sangat berterima-kasih kepada Management yang telah memberi kesempatan setiap tahunnya untuk bisa merayakan International Women’s Day. Karena buat kami hal itu sangat berarti bagi kami kaum wanita , we are encouraged to appreciate ourselves. Dini Agustina, Surabaya Branch Perayaan Hari Perempuan Sedunia di cabang Surabaya atau lebih hangat dikenal dengan International Women’s Day kali ini dikemas dalam momen kesahajaan dan kehangatan sesuai dengan sosok seorang perempuan sebenarnya yakni dengan acara Potong Tumpeng sebagai simbol kebersamaan serta rasa syukur kodrati sebagai perempuan. Dunia menjadi tempat yang lebih baik karena perempuan membawa dan memberikan kehidupan, kehangatan dengan cinta, dukungan serta kepedulian terhadap jiwa sejati bangsa. Memacu terus semangat belajar, saling membantu
dan membawa perubahan melalui pemanfaatan kemajuan tehnologi agar tidak ada lagi diskriminasi dan segala bentuk kekerasan.. Women... you can do almost everything and put your mind to, swim in the deepest ocean, climb the high peak.. beautiful, strong and compassionate.. and much more than words could say.. today is Yours, as any other days.. Happy Women’s Day... Emma Ismunantiah, North Jakarta Branch Tahun ini adalah tahun ketiga keluarga besar QBE Pool Indonesia merayakan acara International Women’s Day. Tema yang diambil tahun ini adalah kebersamaan. Khusus untuk karyawati di Cabang North Jakarta, kami merayakannya dengan mengadakan perjalanan singkat ke Cirebon, Jawa Barat. Disana kami mengunjungi beberapa tempat wisata diantaranya Curug Sidomba, Cibulan dan tentu tidak terlewatkan wisata belanja ke Batik Trusmi yang menjadi kebanggaan kota udang ini. Walaupun cukup melelahkan namun perjalanan ini sangat mengesankan bagi kami semua, karena kami mempunyai kesempatan untuk refreshing sejenak dari pekerjaan dan rutinitas, melewatkan waktu bersama teman-teman kerja diluar kantor. Untuk itu kami mengucapkan terima-kasih kepada Management yang turut mendukung pelaksanaan acara ini. Sampai jumpa di International Women’s Day di tahun 2017. Cheers. l
QBE Pool’s Employee Donation to Fiji By Gerda Silalahi Marketing & Communications Manager
Sebagian dari kita mungkin telah mendengar dan sempat menyaksikan liputan berita tentang bagaimana masyarakat di Fiji menderita akibat Topan Tropis yang disebut Tropical Cyclone Winston pada tanggal 20-21 Februari lalu. Dengan kecepatan angin hingga 325 km/jam dan gelombang mencapai 12 meter, merupakan badai terkuat yang pernah tercatat di belahan bumi selatan. Topan ini telah mengakibatkan lebih dari 40 orang meninggal, ratusan lukaluka dan puluhan ribu orang terpaksa mengungsi karena kehilangan tempat tinggal. Fiji memiliki populasi lebih dari 900.000 orang, yang mendiami sekitar sepertiga dari 332 pulau. Topan Winston ini menyebakan kerusakan hebat dan melumpuhkan infrastruktur komunikasi vital. QBE Group telah hadir di Fiji sejak 1899 dan saat ini merupakan market leader dengan pangsa pasar lebih dari 25%. Bagi QBE, Fiji lebih dari sekadar pelanggan yang kami layani, namun telah menjadi sebuah komunitas yang sangat dekat bagi perusahaan.
Dalam situasi ini, PT Asuransi QBE Pool Indonesia bersama dengan rekan-rekan kami di QBE Group bersatu dalam mengadakan program penggalangan dana dari karyawan dan perusahaan di seluruh QBE Asia Pasifik dan Amerika Latin. Program donasi yang diatur oleh QBE Foundation ini bertujuan untuk memberikan sumbangan guna mendukung masyarakat Fiji yang sedang menghadapi musibah. l
5
6
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
QBE Pool’s Corporate Social Responsibility (CSR) 2015 By Gerda Silalahi Marketing & Communications Manager Dalam sejarahnya yang panjang, QBE Group telah menjalankan peran aktif dalam kemanusiaan dan lingkungan di 37 negara tempatnya beroperasi. Pada tahun 2011, QBE Group meluncurkan QBE Foundation yang merupakan inisiatif global dari QBE Group untuk Corporate Social Responsibility (CSR). QBE Foundation mendukung kegiatan amal yang dilakukan untuk membantu masyarakat mengatasi kelemahan, memperkuat kemampuan mereka, dan agar dapat hidup lebih mandiri, sukses dan produktif. Di QBE, kami percaya bahwa sangat penting untuk memberikan kembali kepada masyarakat dimana kami beroperasi. QBE Foundation memberikan kami sebuah platform untuk melakukan berbagai aktivitas dengan pendekatan yang terkoordinasi untuk bentuk kegiatan, dana dan keterlibatan. PT Asuransi QBE Pool Indonesia telah menjalankan berbagai bentuk program CSR sejak tahun 2003. Misi CSR ini tentunya sejalan dengan filosofi QBE Foundation yaitu memberikan perhatian dan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan agar dapat mengatasi kelemahan, memperkuat kemampuan mereka, dan agar dapat hidup lebih mandiri, sukses dan produktif. Sepanjang tahun 2015 PT Asuransi QBE Pool Indonesia secara konsisten mengadakan berbagai aksi sosial perusahaan yang dinamai QBE Pool Charity diantaranya adalah sebagai berikut: Pada tanggal 16 Januari 2015, QBE Pool Indonesia menyumbangkan beberapa unit komputer layak pakai kepada Rumah Singgah di TPST (Tempat Pembuangan Sampah Terpadu) Bantar Gebang, Bekasi. Komputer ini akan dipergunakan oleh para relawan pendidik untuk memberikan kursus gratis ketrampilan menggunakan komputer kepada anakanak di Rumah Singgah. Ini merupakan tahun ketiga QBE Pool memberikan perhatian kepada Rumah Singgah yang memiliki PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) dan memberikan berbagai jenis kursus pendidikan dan ketrampilan kepada anak-anak yang tinggal di sekitar TPST, yang sebagian besar orangtuanya dan juga anak-anak ini berprofesi sebagai pemulung sampah dan profesi marginal lainnya.
Pada tanggal 18 September 2015, PT Asuransi QBE Pool Indonesia mengadakan acara “Pasar Sembako Murah” dengan target 300 orang jompo dan tidak mampu yang tinggal di RW 08, kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Disamping memberikan bantuan sembako murah kepada warga jompo, QBE Pool juga memberikan bantuan tas sekolah, alat tulis dan snack sehat kepada 100 anak warga RW 08 dimana setengahnya atau sekitar 55 orang merupakan anak yatim yang tetap bersekolah. Selain dari Pasar Sembako Murah di Penjaringan Jakarta, pada bulan yang sama dilakukan Donor Darah di tiga cabang perusahaan yaitu Makassar (29 September), Medan (29 September) dan Surabaya (8 Oktober). Donor darah ini diadakan dengan mengundang para agent, broker, rekanan maupun masyarakat disekitar kantor cabang QBE Pool. Pada tanggal 29 September 2015 bekerjasama dengan JLT Indonesia, QBE Pool memberikan dukungan kepada doctorSHARE dengan cara mengansuransikan kapal yang difungsikan menjadi Rumah Sakit Apung dr. Lie Dharmawan. QBE Pool memberikan perlindungan asuransi Hull & Machinery dan Protection & Indemnity bagi RSA dr Lie Dharmawan yang berlayar dengan misi kemanusiaan tersebut. doctorSHARE (Yayasan Dokter Peduli) adalah organisasi kemanusiaan nirlaba yang memfokuskan diri pada pelayanan kesehatan dan bantuan kemanusiaan. Rumah Sakit Apung (RSA) adalah program dari doctorSHARE bagi masyarakat pra-sejahtera di pulau terpencil di Indonesia yang sulit mendapat layanan medis karena kendala geografis dan finansial. Selain kegiatan sosial tersebut diatas, QBE Pool juga memberikan edukasi tentang asuransi kepada para pelajar SMA Taruna Bakti Bandung pada tanggal 27 Agustus 2015. Edukasi ini dilaksanakan untuk mendukung kampanye literasi keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang dikenal dengan sebutan Financial Literation, dimana salah satu programnya adalah kewajiban perusahaan asuransi untuk memberikan edukasi asuransi kepada masyarakat umum. l
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
PRODUCT INFO
By Underwriter Team (Wendy Caesarine, Imam Musjab, Bayu Samudro)
Mungkin kita sering melihat slip penawaran asuransi pengangkutan dari agen dan broker yang mencantumkan “standard packing”, karena mereka tidak bisa menjelaskan secara spesifik kemasan dari cargo (apakah paper bag atau plastic bag, wooden crate atau wooden pallet, atau bahkan curah tanpa kemasan), apalagi jika jenis barang milik si client banyak macamnya. Apa yang disebut standard packing, atau standard packing itu yang seperti apa ? Apakah harus dibungkus plastik untuk mencegah kerusakan karena air. Kalau ya, apakah harus 2 lapis atau 3 lapis untuk berjaga-jaga kalau lapisan terluar robek. Jika memakai kardus, apakah harus corrugated carton box ? Kalau ya, yang ketebalan berapa supaya kokoh menahan tumpukan di atasnya. Jika kita mengartikan standard packing sebagai suatu cara yang normal atau yang biasa dilakukan oleh para shipper atau freight forwarder ketika mengirim barang, maka kita akan menemukan beragam packing. Jika kita mengartikan standard packing sebagai suatu cara packing yang bisa menjadi acuan, atau sesuai regulasi, sehingga bisa menentukan mana packing yang benar, maka kita tidak akan menemukan regulasi yang mengatur secara khusus, detail secara teknis, dan mengikat untuk dilaksanakan, baik nasional maupun internasional, kecuali untuk barang beracun dan berbahaya yang diatur secara tegas. Dalam Institute Cargo Clauses A, B dan C, ada pasal 4.3 yang berbunyi sebagai berikut :
EXCLUSIONS 4. In no case shall this insurance cover 4.3 loss damage or expense caused by insufficiency or unsuitability of packing or preparation of the subjectmatter insured (for the purpose of this Clause 4.3 “packing” shall be deemed to include stowage in a container or lift van but only when such stowage is carried out prior to attachment of this insurance or by the Assured or their servants) Apakah dengan istilah “standard packing” pada slip penawaran, underwriter dapat menerima dan dianggap bahwa packing sudah suitable dan sufficient dan pasal 4.3 tidak akan jadi masalah kerika terjadi klaim ? Dikatakan suitable dan sufficient jika packing dapat melindungi cargo dari kemungkinan kerusakan atau kerugian (contoh : benturan, goncangan, gesekan, kontaminasi, perubahan suhu dan kelembaban dari lingkungan sekitar) selama penanganan dan perjalanan yang normal-artinya tidak ada insiden. Packing dan cara penyusunan barang pada alat angkut tergantung dari : l sifat barang (barang rentan pencurian, rentan benturan/ tekanan, mudah pecah, mudah terbakar, menimbulkan reaksi kimia yang tidak dinginkan jika sedikit saja tercampur bahan kimia lain yang berdekatan, barang yang perlu dibekukan) , ukuran barang, berat barang,
7
8
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
l
jenis alat angkut yang dipakai (kapal general cargo, kapal container, kapal tongkang, truk, kereta, pesawat, kapal besi atau kapal kayu),
l
dan kondisi perjalanannya (dalam kota, antar pulau atau antar negara, jalanan darat mulus atau tidak rata dan berkontur agak terjal menanjak atau menurun curam atau – misalnya rute jalan di Sumatera - sehingga barang yang besar dan berat yang tidak diikat dengan baik dapat bergeser posisinya di atas truk menyebabkan truk oleng).
Packing di sini tidak hanya tentang bahan dari kemasan atau cara mengemas tapi juga cara memberi segel yang memadai, memberi alamat tujuan yang jelas dan lengkap, memberi tanda yang diperlukan - misalnya tanda barang pecah belah, tanda jangan kena hujan - supaya pihak yang melakukan bongkar muat barang dapat mengetahui dan menangani barang dengan baik sesuai kebutuhan cargo dan barang bisa sampai di alamat yang benar. Sehingga mungkin tidak terlalu mudah untuk dapat menjawab spesifikasi dari packing yang suitable dan sufficient itu konkritnya seperti apa, karena tergantung dari banyak variable di atas. Metode packing juga bisa mengalami perubahan seiring dengan kemajuan science dan teknologi. Karena itu sebaiknya istilah “standard packing” yang dicantumkan oleh broker atau agen, diganti dengan subjectivity : “Subject to suitable and sufficient packing in accordance with the nature of cargo, conveyance and its
voyage to withstand normal handling and normal course of transit”. Suitability dan Sufficiency dari packing akan dibuktikan nanti dalam hal telah terjadi klaim. Untuk jenis barang yang kira-kira sama, moda transportasi yang kira-kira sama, rute perjalanan yang kira-kira sama, biasanya shipper atau freight forwarder akan menggunakan metoda packing yang walaupun sedikit berbeda, tapi biasanya pendekatannya sama, tergantung dari praktek yang umum dipakai, pengalaman dan pertimbangan yang baik. Umpamanya untuk barang elektronik, biasanya kardus asli yang berasal dari pabrik - beserta styrofoam di dalamnya yang berfungsi untuk menstabilkan posisi barang dalam kardus – harus dimasukkan lagi ke dalam kardus yang lebih besar. Di dalam kardus besar di sekeliling inner box tersebut dimampatkan syrofoam butiran untuk mencegah inner box bergerak/berguncang di dalam outer box. Ada shipper/ freight forwarder yang mempersyaratkan berapa cm lebih panjang/lebar/tinggi seharusnya si outer box itu, tapi ada juga yang tidak memberikan spesifikasi khusus. Kadang dari 10 kardus yang sampai, ditemukan beberapa kardus yang isinya rusak, sedangkan yang lain selamat. Dalam hal ini, mungkin Penanggung tidak dapat begitu saja menyatakan bahwa packing tidak memadai dan menolak klaim dengan menggunakan pasal 4.3. Mungkin dalam hal ini bukan packing yang menjadi masalah, barangkali memang telah terjadi rough handling, dimana rough handling dijamin oleh ICC A, sehingga setelah Penanggung menyelesaikan kewajiban pembayaran klaimnya kepada Tertanggung, ia dapat menuntuk pihak ketiga yang bertanggung jawab. l
CLAIM INFO
Dasar Penyelesaian Ganti Rugi (Basis of Indemnity) Dalam Polis Engineering By Arief Admadi Claims Manager – Non Marine Dalam Polis Engineering (Contractor All Risk, Erection All Risk, Contractor’s Plant & Machinery, Heavy Equipment) untuk Basis of settlement tertulis:
the cost of materials and wages incurred for the purpose of the repairs plus a reasonable percentage to cover overhead charges.
Memo 2 - Basis of Indemnity: a. In cases where damage to an insured items can be repaired - the insurers shall pay expenses necessarily incurred to restore the damaged item to its former state of serviceability plus the cost of dismantling and re-erection incurred for the purpose of effecting the repairs as well as ordinary freight to and from a repair shop, customs duties and dues, if any, to the extent such expenses have been included in the sum insured. If the repairs are executed at a workshop owned by the insured, the insurers shall pay
No deduction shall be made for depreciation in respect of parts replaced, but the value of any salvage shall be taken into account. ...................................... b. In cases where an insured item is destroyed - the Insurers shall pay the actual value of the item immediately before the occurrence of the loss, including charges for ordinary freight, cost of erection, customs duties, if any, provided such expenses have been included in the sum insured,
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
such actual value to be calculated by deducting proper depreciation from the replacement value of the item. The value of any salvage shall be taken onto account. ......................................
2. Apabila klaim Total Loss, maka penggantian akan dikurangi dengan depresiasi.
Terjemahan bebasnya sebagai berikut:
Mungkin agak susah memahami apabila hanya membaca kondisi diatas. Untuk itu kami akan membuat contoh kasus sehingga mudah memahami kondisi diatas.
Memo 2 –Penyelesaian Ganti Rugi: a. Dalam hal kerusakan harta benda yang dipertanggungkan dapat diperbaiki – penanggung membayar biaya yang ditimbulkan untuk memulihkan harta benda yang rusak ke keadaannya semula ditambah biaya pembongkaran pemasangan kembali yang ditimbulkan untuk tujuan melaksanakan perbaikan serta biaya pengangkutan ke dan dari bengkel, bea cukai dan bea yang terhutang, bila ada, sejauh biaya tersebut telah dimasukkan dalam jumlah pertanggungan. Jika perbaikan dilakukan di bengkel milik tertanggung, penanggung membayar biaya material dan upah yang ditimbulkan untuk tujuan perbaikan tersebut ditambah persentase untuk menutup biaya overhead.
Contoh kasus 1 Contactor pertambangan mengasuransikan beberapa excavator dalam polis Contractor’s Plant & Machinery. Resiko sendiri (deductible) yang tertulis dalam polis sebesar Rp 5,000,000 untuk setiap kejadian klaim. Suatu hari sebuah excavator dicuri controlernya. Contractor tersebut mengajukan klaim penggantian controller sebesar Rp 40,000,000. Karena kerugian partial bukan total loss, maka penggantian tidak dikurangi dengan depresiasi. Jadi penggantiannya: Klaim Rp 40,000,000 Deductible Rp 5,000,000 Net Rp 35,000, 000
Tidak ada pemotongan yang dilakukan untuk depresiasi berkenaan dengan suku cadang yang diganti, tetapi nilai bangkai harta benda yang rusak akan diperhitungkan. ...................................... b. Dalam hal harta benda yang dipertanggungkan mengalami kerusakan total, Penanggung membayar nilai sebenarnya harta benda tersebut sebelum terjadinya kerugian, termasuk biaya pengangkutan normal, biaya pemasangan, bea cukai, bila ada, dengan ketentuan biaya-biaya tersebut telah dimasukkan dalam jumlah pertanggungan, nilai sebenarnya tersebut diperhitungkan dengan memotong depresiasi yang wajar dari nilai penggantian harta benda tersebut. Nilai harta benda yang rusak akan diperhitungkan. ...................................... Secara singkat penjelasan kondisi diatas sebagai berikut: 1. Apabila klaim partial, maka penggantian tidak dikurangi depresiasi
Contoh kasus 2 Contractor pembangunan jalan tol mengasuransikan semua peralatan beratnya dalam polis Contractor’ Plant & Machinery. Suatu ketika sebuah Dump Truck terkubur oleh longsoran batu dan tanah dari tebing yang sedang dipapras. Kondisi dump truck tersebut hancur total. Data-data klaim asuransi dump truck tersebut: Nilai Pertanggungan (Sum Insured) : Rp 300,000,000 Klaim yang diajukan (harga baru) : Rp 305,000,000 Depresiasi 20% (asumsi) Deductible 10% of claim Karena Total Loss maka penggantiannya dikurangi dengan depresiasi. Perhitungan penggantian sebagai berikut: Klaim Rp 305,000,000 Depresiasi 20% Rp 61,000,000 Rp 244,000,000 Deductible 10% Rp 24,400,000 Net Rp 219,600,000 l
Note: Perhitungan diatas hanya ilustrasi. -ARF-
9
10
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
SEREMONIA International Women’s Day
Jakarta
North Jakarta
Makassar
Surabaya
Medan
Batam
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
SEREMONIA Agency Kick-Off 2016 at QBE Pool’s Branches
Surabaya
Surabaya
Medan
Bali
Batam
Makassar
Balikpapan
Semarang
11
12
Jendela • 37th Edition • April – June 2016
SEREMONIA Agency Kick-Off 2016 Jakarta
QBE Pool Open Day at Surabaya