Make You Know, What Our World Is
Edisi 114 Th.X / Mei 2012
Magazine Raffi Ahmad
Kebutuhan & Jangka Panjang
Tour Agen Ke
China JS PLAN OPTIMA Proteksi Pasti, Investasi Pasti
J
TERAS HASIL ANGKET PEMBACA
Jiwasraya kembali menawarkan produk asuransi yang memberikan jaminan proteksi sekaligus kepastian nilai investasi. Melalui JS Plan Optima 7, nasabah dapat memiliki produk asuransi endowment dengan masa asuransi 4 atau 5 tahun dengan pembayaran premi sekaligus di awal asuransi. Bagaimana informasi lengkap mengenai produk tersebut kami kupas tuntas dalam laporan utama edisi Mei ini.
Dalam edisi ini kami juga menyampaikan laporan singkat mengenai hasil Angket Pembaca di bulan April lalu. Dari 100% angket yang masuk, pendapat mengenai cover artis saat ini menarik atau tidak mendapat jumlah yang sama masing-masing 50%. Menarik karena menampilkan public figure, up to date dan enak dipandang. Sedangkan tidak menarik karena artis sudah banyak dimuat di media elektronik dan kurang popular. Untuk yang berpendapat tidak menarik mengusulkan cover diganti oleh tokoh di bidang asuransi atau motivator, atau tokoh BUMN yang populer di institusi finansial. Seluruh angket yang masuk berpendapat isi Jiwasraya Magazine menarik untuk dibaca. Sebagian besar karena isi rubriknya beragam, nama rubriknya singkat, gaya penulisan mudah dicerna, informatif & edukatif, serta menampilkan tokoh dan para agen yang sukses. Pendapat mengenai rubrik yang paling menarik didominasi oleh laporan utama, diikuti oleh tokoh, agen berprestasi, perspektif, pembaca menulis, liputan khusus, jendela, serta berita foto, seremoni, tips, dan mengenal nasabah. Meskipun demikian 88% pembaca menginginkan ada tambahan rubrik lain antara lain, teropong yang isinya informasi perkembangan industri asuransi termasuk pesaing, sport, musik, masakan dan obat tradisional Indonesia, dan up date penerimaan premi. Sebagian besar pembaca (88%) setuju nama majalah Jiwasraya Magazine. Ada beberapa usulan nama baru seperti Jiwasraya News, J news, Info Media Jiwasraya dan Info Jiwasraya. Beberapa masukan untuk peningkatan kualitas & fungsi Jiwasraya Magazine antara lain penambahan jumlah halaman, tiap 6 bulan dibuat edisi khusus ditambah gimmick menarik, majalah secara langsung dikirimkan ke nasabah prioritas, dan perbanyak liputan kegiatan di RO/BO. Atas nama Redaksi kami mengucapkan banyak terima kasih kepada para pembaca yang telah berpartisipasi mengirimkan angket tersebut. Pendapat Anda menjadi masukan berharga bagi kami untuk meningkatkan kualitas dan fungsi Jiwasraya Magazine sebagai majalah korporat yang ditujukan untuk kalangan internal maupun eksternal Jiwasraya. Adapun pengirim angket yang beruntung mendapatkan hadiah kali ini adalah Bapak Didik Prasetyo dari Pematang Siantar BO dan Bapak A. Zubir Saleh dari Jakarta Selatan. Selamat! Redaksi akan menghubungi untuk konfirmasi lebih lanjut. Informasi penting lainnya dalam edisi ini adalah liputan Bengkulu Branch Office lengkap dengan profil nasabah dan agen berprestasi. Tak hanya itu, seperti biasa banyak artikel menarik bisa Anda simak di edisi Mei ini, dan akhirnya SELAMAT MEMBACA!.
Daftar Isi Mei 2012 Edisi 114 Th. X
02
TERAS
03
LAPORAN UTAMA
06
LIPUTAN KHUSUS
08
PERSPEKTIF
10
JENDELA
12
TOKOH
13
SEREMONI
21
LAPORAN BULANAN
22
MENGENAL NASABAH
23
AGEN BERPRESTASI
24
GAYA HIDUP
26
MUTASI & QUIZ MANIA
27
SELEB BULAN INI
Redaksi
Pelindung /Penasehat: Direksi PT. Asuransi Jiwasraya (Persero)
Penanggung Jawab: Sumarsono, Redaktur Pelaksana: Wiwik Sutrisno, Sekertaris Redaksi: Wahyu Wijayanti, Reporter: Udhi Prasetyanto, Iswardi, Maria Orient, Umi Prasetiana, Kontributor Daerah RO & BO,
Fotografer: Anhar Syamsurizal, Distributor: Bagian Humas TU/Bagian Keuangan: Humas Alamat redaksi Divisi Sekertariat Perusahaan, Jl. Ir. H. Juanda No.34 Jakarta 10120 Telp. 021 3845031 ext. 121, 236 Fax. 021 3862344 Email: Newsletter @jiwasraya.co.id (ekstern,
[email protected]) Redaksi menerima sumbangan tulisan dari pembaca untuk rubrik KOLOM, yang berisi seputar masalah manajemen asuransi, PELANGI atau OPINI KITA. (Untuk Rubrik KOLOM tulisan di ketik 1 spasi maksimal 4.000 karakter. Naskah PELANGI dialamatkan ke redaksi up: sdr. Udhi sementara untuk naskah OPINI KITA up: sdr Umi) Semua naskah disertai foto diri penulis. KONSULTAN: e-mail:
[email protected]
2
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
Pembaca Menulis Pertanyaan : 1. Apakah Jiwasraya memiliki produk asuransi jiwa termlife atau wholelife? 2. Apakah di Jiwasraya bisa mengcover WNI yang untuk sementara berdinas diluar Indonesia? - Negara United Arab Emirates (UAE). Mohon tanggapannya Salam, M. Soekarno Muhibuddin Soekarno <
[email protected]> Jawaban : 1. Sebagai informasi kami tidak menjual Program Asuransi khusus termlife maupun wholelife. 2. Jiwasraya bisa mengcover WNI dimanapun dengan syarat-syarat yang berlaku. Adapun Produk Asuransi untuk Individu/Perorangan: al.: 1. Produk Beasiswa 2. Proteksi + Investasi : a. New JS-link b. Optima 7 (dgn garansi rate 7% dan masa asuransi 4 dan 5 tahun) c. Saving Plan (dgn garansi rate tergantung Premi dan masa asuransi maksimal 1 tahun) d. Plan Dollar (dgn garansi rate US$ 4% dan masa asuransi 4 dan 5 tahun) 3. Dwiguna 4. Personal Accident 5. Anuitas 6. Siharta (simpanan hari tua) 7. Dana Multi Proteksi Plus Demikian penjelasannya.Terima kasih. Salam, Humas
JS PLAN OPTIMA
S
LAPORAN UTAMA
Proteksi Pasti, Investasi Pasti
uatu perusahaan tidak akan mampu bertahan dengan produk lama untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang semakin selektif, sehingga perusahaan harus mampu mengimbangi pasar dengan produk-produk yang inovatif agar mampu bersaing dengan perusahaan sejenis.
Salah satu langkah yang dapat mengatasi kondisi tersebut adalah dengan pelaksanaan diversifikasi produk. Diversifikasi produk merupakan suatu upaya untuk mengembangkan dan mencari produk baru guna mengejar pertumbuhan, meningkatkan penjualan, yang akhirnya berujung kepada profit.
Apalagi persaingan bisnis yang terjadi di industri Asuransi Jiwa semakin tinggi bahkan pesaing yang dihadapi saat ini tidak hanya datang dari sesama industri, industri keuangan lainnya pun seperti perbankan mulai ikut masuk ke industri melalui jalur distribusi bancassurance.
Dalam kurun waktu 2 tahun (2006 dan 2007), Jiwasraya meluncurkan produk baru yang diberi nama JS Optima 1, yang kemudian diikuti oleh JS Optima 2, JS Optima 3, JS Optima 4, JS Optima 5 dan JS Optima 6. Keseluruhan produk tersebut menyumbang pendapatan premi yang signifikan bagi
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
3
LAPORAN UTAMA
JS PLAN OPTIMA 7 Manfaat Produk : 1. Jika tertanggung hidup sampai akhir masa asuransi, dibayarkan Jumlah Uang Asuransi Ekspirasi sebesar 100% akumulasi pengembangan premi selama masa asuransi 2.
Jika tertanggung meninggal dunia dalam masa asuransi, dibayarkan Jumlah Uang Asuransi Kematian sebesar 130% dari premi sekaligus atau Nilai tunai polis, dipilih mana yang lebih besar
Agung Nugraha, Pjs. Kadiv.ARC
perusahaan. Namun masa penjualan terhadap produk tersebut terbatas karena mulai tahun 2008 produk JS Optima 1, 2, 3, 4, 5 dan 6 sudah tidak dipasarkan lagi. Hal tersebut dikarenakan penjualan produk tersebut telah memenuhi batas/ kouta premi yang diberikan. Agung Nugraha, Pjs. Kadiv. ARC mengatakan produk JS Optima yang dipasarkan oleh Jiwasraya dibuat se simple mungkin sehingga agen mudah didalam memasarkannya. Lebih lanjut lagi disampaikan oleh Agung, untuk pemegang polis, JS Optima memberikan manfaat yang jauh lebih baik jika dibandingkan dengan tingkat pengembangan hasil deposito. “Tidaklah mengherankan dalam beberapa tahun saja kuota premi yang diberikan sudah terpenuhi,” ungkap Agung.
4
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
LAPORAN UTAMA Memasuki tahun 2012, Jiwasraya kembali meluncurkan produk JS Optima dengan nama JS Plan Optima 7. Produk JS Plan Optima 7 ini tidak jauh berbeda dengan produk Optima pendahulunya, hanya ada penyesuaian tingkat hasil pengembangan preminya. Syahmirwan, Kadiv. Investasi mengatakan adanya penyesuaian terhadap tingkat pengembangan premi mengikuti kondisi pasar dan makroekonomi yang ada saat ini, dimana saat ini tingkat suku bunga dipasar rendah. Namun demikian JS Plan Optima 7 memiliki tingkat pengembangan diatas tingkat pengembangan deposito. Fitriyansyah, Pjs. Kadiv PRC menambahkankan bahwa Produk JS Plan Optima 7 yang dipasarkan dengan cara bayar premi sekaligus ini diharapkan mampu menopang pencapaian pendapatan premi perusahaan. Fitri juga menambahkan bahwa dengan 2 (dua) keunggulan utama dari produk ini adalah adanya proteksi dengan nilai pertanggungan yang cukup besar apabila terjadi risiko kematian karena sebab apapun. Kemudian hasil investasi yang didapatkan jika tertanggung hidup di akhir kontrak asuransi cukup besar bahkan lebih besar dari tingkat bunga yang diberikan bank saat ini.
Syahmirwan, kepala divisi investasi
Peluncuran produk JS Plan Optima 7 langsung
mendapat respon positif dari aparat pemasar. Sampai dengan April 2012 hampir semua Branch Office seJiwasraya sudah membukukan polis JS Plan Otima 7 dengan total premi yang cukup besar. Adapun 3 besar Branch Office (BO) yang menghasilkan jumlah polis terjual sampai dengan bulan April diantaranya adalah Madiun BO, Kediri BO dan Balikpapan Kota BO. Sedangkan Fitriyansyah, Pjs. Kadiv. PRC 3 besar dalam perolehan premi sampai dengan bulan April adalah Balikpapan Kota BO, Jakarta Timur BO dan Surabaya Selatan BO. Jika melihat hasil yang dicapai sampai April 2012, tentunya dengan optimism yang tinggi produk JS Plan Optima 7 mampu menjadi salah satu penopang pendapatan premi Jiwasraya ditahun 2012. Pasti ! (iswardi)
BERITA FOTO
Beberapa waktu yang lalu bertempat di ruang kerja Direktur Pemasaran, De Yong Adrian didampingi Sumarsono, Kadiv. Sekretariat Perusahaan menerima 2 (dua) buah buku Kumpulan Sajak karangan Iberamsyah Barbary, Sastrawan Melayu yang juga pensiunan Jiwasraya didampingi Hamami Adaby, Sastrawan Kalimantan Selatan, Penulis Novel, Cerpen dan Puisi.
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
5
LIPUTAN KHUSUS
Tour Agen Ke
S
China (oleh I Wayan Wijana, Surabaya Regional Office)
aat ini Beijing memasuki musin semi. Pagi hari, 20 orang rombongan Tour Agen Berprestasi Jiwasraya didampingi Jakarta III Regional Manager tiba di Bandara Beijing yang sangat besar. Tur selama 7 hari (10/4-16/4) tersebut sangatlah berkesan, dan berikut tempat-tempat wisata yang kami kunjungi selama disana.
Tujuan pertama adalah Lapangan Tian An Men dan Kota Terlarang (Forbidden City). Selama perjalanan, terlihat pemadangan kota yang rapi dan arus lalu lintas sangat lancar. Sangat jarang terlihat polisi, malah yang banyak terdapat CCTV hampir di setiap tempat terutama di setiap traffic light atau fasilitas publik. Pihak kepolisian hanya mengamati lalu lintas via CCTV. Di pinggir jalan yang kami lewati, banyak tanaman yang sedang berbunga. LAPANGAN TIANANMEN Merupakan salah satu wisata China yang sangat terkenal bahkan mendunia. Letaknya di kota Beijing di dekat Istana kuno Dinasti Ming dan Qing. Nama Tiananmen diambil dari nama pintu selatan istana kuno tersebut, Tianan Menwai. Luasnya sekitar 440 ribu meter persegi dengan daya tampung satu juta orang menjadikannya sebagai lapangan terluas dan terbesar di dunia. Lapangan ini dibangun pada tahun 1652 dan terus dijaga serta dilestarikan dengan baik oleh pemerintahnya.
6
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
Lapangan Tiananmen pernah menjadi saksi sejarah demonstrasi Tiananmen tahun 1989. Demonstrasi unjuk rasa kelompok pro demokrasi yang dilakukan mayoritas oleh mahasiswa melawan pemerintah yang otoriter ini menjadi sebuah tragedi, karena menyebabkan ribuan orang meninggal setelah tentara bersenjata Cina berusaha membubarkan unjuk rasa ini. Di sekitar lapangan Tiananmen juga terdapat wisata China lainnya seperti bangunan museum. Wisatawan dapat berkunjung melihat Museum Nasional China, Monumen Pahlawan Rakyat dan Balai Agung Rakyat. Banyak bangunan saksi sejarah China berdiri di sekitar tempat wisata China ini. Tempat ini cocok dijadikan lokasi pemotretan bersama keluarga. Wisatawan akan terkagum melihat lestarinya budaya, sejarah dan perkembangan negeri Tiongkok ini.
KOTA TERLARANG (FORBIDDEN CITY) Forbidden City, sebetulnya bukanlah benar-benar sebuah kota, melainkan komplek istana yang saking besar dan luasnya hingga tampak seperti sebuah kota kecil. Di sebut sebagai Kota Terlarang karena selama hampir 500 tahun, yakni sejak pemerintahan Dinasti Ming hingga Qing, dua dinasti terakhir di China, komplek istana ini tertutup untuk umum. Hanya kalangan tertentu saja yang diperkenankan memasuki komplek istana. Karena saking luasnya komplek istana ini, sehingga untuk berjalan kaki dari pintu gerbang utama sampai dengan pintu keluar saja membutuhkan waktu kurang lebih dua jam.
a
Dibangun sejak tahun 1406 hingga tahun 1420, komplek istana yang memiliki total luas mencapai 720.000 m2 ini, keseluruhannya terdiri dari 980 bangunan yang meliputi 8.707 ruangan. Warna merah dan emas serta ukiran khas China mendominasi arsitekural bangunan-bangunan dalam istana. Betul-betul luas dengan bangunan-bangunan utama yang masih kokoh dan megah, serta tata letak ruangan yang begitu detail. Sungguh mahakarya manusia masa lampau yang luarbiasa. Namun sayang, di balik kesempuranan dan kemegahannya, Kota Terlarang kini tak lebih dari komplek bekas istana, simbol kedigdayan bangsa China di masa lalu. Tak ada lagi ruh-ruh tradisi yang tersisa di sini. KUIL LANGIT (TEMPLE OF HEAVEN) Kuil Langit kompleks bangunan Pendeta Tao yang didirikan tahun 1420 luasnya 4 kali lebih luas dari Kota Terlarang. Digunakan sebagai tempat pemujaan langit pada masa kaisar-kaisar Ming dan Qing. Kuil ini memiliki nilai arsitektur yang tinggi sebagai warisan Tiongkok kuno. Bangunan yang diperuntukan untuk upacara-upacara ritual dan sekala besar dan masih terawat dengan baik. Uniknya di tempat ini dijadikan tempat berkumpulnya orangorang tua (kakek nenek) untuk bermain catur, ngobrol, menari dan berbagai kegiatan yang menjadi hiburan bagi kaum lansia. ISTANA MUSIM PANAS (SUMMER PALACE) Istana tempat kaisar berlibur ini terletak di tengah Danau Kunming dengan luas bentangan 2.9 km2, 3/4 nya adalah air. Danau seluas 2.2 km2 sepenuhnya buatan manusia dan tanah galian itu untuk membangun Longevity Hill. Sehingga istana tersebut sungguh indah dan romantis. Dan istana ini tak bisa dilepaskan dari kisah romansa para selir kaisar. YA SHOW Disini surga belanja oleh-oleh. Tapi harus pintar menawar dengan mengurangi harga secara dramatis. Kita cukup berkomunikasi dengan pedagang menggunakan kalkulator, karena mereka banyak yang tidak bisa bahasa Inggris. Ada sebuah tas pesta khas Cina, harga semula 1 tas 100 yuan, saat dia tau saya dari Indonesia, dia bilang MURAH (kata tersebut yang mereka tau dari bahasa Indonesia), dan harga pun turun menjadi 50 yuan. Saya tawar 10 tas 100 yuan, pedagang tersebut tidak mau, tapi saat saya pergi, saya dipanggil dan mereka setuju. Bayangkan dari harga 1 tas 100 yuan menjadi 10 tas 100 yuan. Disini kalau menawar memang harus tak tau diri. Begitu juga saat saya beli barang-barang yang lain, dengan uang Rp. 1,000,000.- saja kita bisa bawa oleh-oleh satu koper besar. WANG FU JING Tempat belanja barang-barang bermerk, lengkap disini dan harganya pun bersaing. Tapi bila anda beli souvenir, pernak
pernik atau benda-benda untuk oleh-oleh sebaiknya jangan disini, karena tak bisa ditawar dan harganya jauh lebih mahal di banding di Ya Show. KOTA SHANGHAI Sungai Huangpu yang membelah kota mengingatkan kita pada kota Paris. Shanghai terbelah menjadi dua bagian, timur dan barat, yang dihubungkan oleh terowongan bawah sungai yang bernama Yaman Dong. Pada sisi sebelah timur dikonsepkan sebagai kawasan modern, dengan gedung perkantoran, hotel berbintang, apartemen, dan pusat pertokoan tumbuh pesat diwilayah tersebut. Karena itulah Shanghai sangat menarik karena memiliki banyak sekali gedung pencakar langit yang unik. THE BUND (WADUK ATAU DERMAGA) The Bund adalah salah tujuan wisata terkenal di Shanghai yang menawarkan panorama keindahan berupa bangunan-bangunan tinggi, sebuah dermaga serta beberapa daerah di sekitarnya. Kawasan The Bund ditandai dengan hadirnya sebuah menara tinggi yang bernama Pearl Tower yang bentuknya unik. Dari menara yang tingginya sekitar 80 tingkat ini, wisatawan bisa melihat Shanghai dari atas secara lebih luas. Menariknya lagi, di dekat The Bund berdiri banyak bangunan dengan arsitektur khas Eropa, seperti Jerman, Inggris, dan Prancis. Maklum, dulu Shanghai sempat menjadi rebutan ketiga negara Eropa tersebut sebelum kedatangan Jepang untuk menjajah China. JADE BUDHA TEMPLE Kuil Budha di Shanghai ini dibuat sebagai tempat sembahyang bagi kaum Budha yang menganut faham Budhisme Mahayana. Kuil Jade didirikan pada tahun 1882 dan dibuat dengan konstruksi bangunan yang sudah modern. Selain dilengkapi dengan dua buah patung giok Budha yang diimpor dari Burma, di lokasi Jade Budha Temple juga terdapat patung Budha yang sedang duduk seberat 3 ton dan tinggi 1,95 meter dan patung Budha lainnya yang disumbang oleh Singapura. NANJING ROAD Nanjing Road atau Nanjing Lu adalah kawasan perbelanjaan utama di Shanghai yang juga merupakan salah satu jalan tersibuk di dunia. Area jalan ini terbagi atas dua jalan, yaitu Nanjing Road timur dan nanjing Road barat. Biasanya para turis dan tamu lainnya merayakan hari-hari besar, seperti Tahun Baru Cina, Malam Tahun Baru, Natal dan Paskah di kawasan Nanjing Road. Bahkan di depan jalan ini juga seringkali dipasang kembang api sebagai perayaan meriah warga di sana. Selain ke tempat-empat diatas, di Shanghai juga kita mengunjungi Pabrik pembuatan Giok dan pabrik Sutra asli milik pemerintah Cina. Karena di cina banyak produk – produk palsu yang tidak dilarang oleh pemerintah, maka disarankan kalau membeli giok atau sutra di pabrik milik pemerintah dijamin kualitasnya. Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
7
PERSPEKTIF BENGKULU BRANCH OFFICE
Bahu Membahu Capai Target Premi macam strategi dalam proses untuk merekrut agen baru yaitu melalui radio, koran lokal, spanduk, brosur dan personal contact,” jelas Jumli kepada redaksi JS Magazine.
Sekilas Provinsi Bengkulu Bengkulu berasal dari kata Bangka Hulu, bangka (pinang) dan hulu (ulu sungai). Provinsi Bengkulu memiliki puspa langka yang menjadi salah satu kebanggan masyarakat yaitu bunga Raflesia Arnoldi yang hanya tumbuh di kawasan Hutan Lindung Bukit Daun Bengkulu. Secara geografis Provinsi Bengkulu terletak di sebelah Barat pegunungan Bukit Barisan. Luas wilayah Provinsi Bengkulu mencapai kurang lebih 1.978,7 Km2. Wilayah Provinsi Bengkulu memanjang dari perbatasan Provinsi Sumatera Barat sampai ke perbatasan Provinsi Lampung. Dan secara administrasi Provinsi Bengkulu terbagi menjadi 8 Kabupaten dan 1 Kota, yaitu Kabupaten Bengkulu Selatan, Rejang Lebong, Bengkulu Utara, Kaur, Seluma, Muku Muko, Lebong, Kepahiang dan Kota Bengkulu yang menjadi Ibukota provinsi. Bengkulu Branch Office Bengkulu Branch Office merupakan salah satu Branch Office di wilayah Palembang Regional Office, sejak 1 Februari 2010 dipimpin oleh Jumli Sulaiman. Didalam operasionalnya Bengkulu Branch Office didukung oleh 5 Area Office yaitu: Manna AO, Lubuk Linggau AO, Marborugh AO, Arga Makmur AO, dan Curup AO. Pada tahun 2011 pencapaian realisasi premi NBOB PPPK Bengkulu Branch Office mencapai 75% dari target yang ditetapkan.Keberhasilan dalam pencapaian target premi tersebut didukung oleh segenap tenaga operasional dan suporting unit dengan mewujudkan komitmen untuk bahu membahu mencapai target premi yang
8
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
Jajaran Bengkulu BO diberikan dengan melakukan penetrasi ke berbagai Segmen Pasar di wilayah Bengkulu. Dan untuk tahun 2012 yang sedang berjalan Jumli Sulaiman dan jajaran Bengkulu Branch Office bertekat untuk dapat mencapai target premi minimal 100%. Dan yang tidak kalah penting jajaran Bengkulu BO mempunyai etos kerja dan pelayanan prima. Setiap unit kerja berkoordinasi dan bekerja dengan rasa tanggung jawab terhadap tugas yang diemban. Baik tenaga pemasar maupun supporting unit bekerja penuh disiplin guna mencapai sasaran yang telah ditetapkan. Hambatan dan Solusi Dalam proses pencapaian target yang telah ditetapkan Jumli menegaskan tentu banyak sekali tantanggan dan hambatan yang harus dihadapi. Salah satunya adalah kurangnya tenaga operasional di Bengkulu BO. Umumnya Area Office di wilayah kerja Bengkung BO belum mampu mencapai target formasi yaitu seorang AM harus memiliki 4 orang UM dan UM harus memiliki 4 Marketing Associate. “Untuk mengatasi kekurangan formasi tersebut kami membuat berbagai
Khusus untuk metode rekrut personal contact yang terbukti paling jitu, Jumli berusaha menghubungi agen yang pernah bergabung dengan Jiwasraya dan meminta referensi dari Pemegang Polis. Dengan pola rekrut personal contact Bengkulu BO mampu mendapatkan 2 orang agen baru berkualitas setiap bulannya. Disamping jumlah tenaga pemasar masih kurang hambatan lain yang harus dihadapi adalah kurangnya product knowledge tenaga pemasar khususnya untuk produk-produk unggulan Jiwasraya. Umumnya agen-agen baru belum mampu untuk menjual produk New JS Link yang merupakan produk unggulan. Oleh karena itu untuk meningkatkan pemahaman bagaimana cara menjual produk New JS Link, kepada agen senior yang telah memiliki pemahaman dalam memasarkan produk New JS Link wajib memberikan bimbingan dan melakukan role play kepada agen lain yang masih belum pernah memasarkan produk New JS Link. Bahkan setiap ada pertemuan jajaran Bengkulu BO selalu ada sesi untuk pemantapan materi Easy To Sell Unit Link product dan simulasi income jika seorang agen mampu menjual produk unit link setiap minggu. Hambatan lain yang harus dihadapi adalah persaingan di Industri Asuransi Jiwa semakin hari kiat ketat. Jiwasraya harus berhadapan dengan perusahaan-
PERSPEKTIF Disamping itu Bengkulu BO juga giat membuka pasar baru dengan menjalin kerjasama dengan beberapa instansi keuangan maupun non keuangan di provinsi Bengkulu.Dengan adanya peralihan Penagih ke Unit Manager per 1 Maret 2012 otomatis menambah formasi Unit Manager sebanyak 13 orang. Diharapkan dengan adanya peralihan Unit Manager baru dapat melakukan Repeat Business, Switching Polis tradisional ke New JS Link, dan merekrut agen baru.
perusahaan joint venture, oleh karena itu kepada jajaran operasional sangat ditekankan agar selalu meng-up grade ilmu baik itu mengenai product knowledge maupun ilmu dibidang perasuransian. “Dan tentunya sesuai dengan persyaratan dari Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) seluruh agen harus berlisensi, maka kami terus mendorong agen untuk mendapatkan lisensi keagenan,” ujar Jumli. Kiat Mengkoodinir Tim Dalam mengkoodinir Tim Jumli Sulaiman sangat terbuka dalam memimpin, menerima masukan yang membangun demi tercapainya tujuan bersama. Setiap hari Senin seluruh jajaran Bengkulu Branch Office melakukan pertemuan guna membahas kinerja yang telah dilalui satu minggu sebelumnya. Pertemuan dibuka dengan sucses story dari agen yang berhasil melakukan penutupan tertinggi dalam minggu tersebut. Lalu pembahasan dilanjutkan dengan membahas kendala yang dihadapi oleh agen yang belum mampu melakukan closing dan mencari solusi atas kendala yang dihadapi agen. Dalam pertemuan mingguan tersebut juga dibahas mengenai program kerja yang akan dilakukan agar Bengkulu Branch Office dapat mencapat sasaran premi yang telah ditetapkan perusahaan.
Jumli Sulaeman (Bengkulu BM) & Kel Rencana Kedepan Menjadikan Bengkulu Branch Office sebagai BO yang dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap penerimaan premi Palembang Regional Office khususnya dan Jiwasraya umumnya merupakan rencana jangka panjang Bengkulu Branch Office. Sedangkan rencana khusus kedepannya Bengkulu BO kembali menggalakkan penjualan produk-produk dengan premi berkala. Kepada Area Manager dan Unit Manager disamping melakukan prospekting, sebagai seorang manager harus mampu membina agen sebawahnya dan harus terus melakukan rekruting.
Profil Branch Manager Jumli Sulaiman lahir di Bangka Belitung 3 Januari 1969. Memulai karir di Jiwasraya sejak tahun 1991 di Pangkal Pinang Branch Office yang saat itu dipimpin oleh Kepala Perwakilan, De Yong Adrian. Bapak 2 putera puteri ini pernah bertugas di Bangka Belitung sebagai Area Manager di Bangka Belitung, Kendari Branch Manager, Palembang Kota Branch Manager, dan sampai saat ini di Bengkulu Branch Office. “Sebagai seorang hamba saya tidak lupa bersyukur kepada ALLAH SWT atas nikmat karir dan kehidupan dalam berkeluarga,” tuturnya bersahaja. Pria santun ini yakin semua yang telah didapat semata karena kemudahan dan pertolongan dari ALLAH SWT karena bagiNya tidak ada yang mustahil di dunia ini kalau DIA berkendak. (Bengkulu BO/umi)
STRUKTUR ORGANISASI BENGKULU BRANCH OFFICE Jumli Sulaiman, SE. AAAJJ Branch Manager
Imam ASdrajat, S.Si
Erika Eskalita, SE
Zamhari, S.Si. AAAJJ
Kasi Operasional
Kasi Adm & Logistik
ADRIANUS NGAI, SE Kasi Pertanggungan
Zamsuar
Bobby Allay Indo Anggarista, SE
Hendri Silaban, S.Si
Kasir Uang
TU Adm & Logistik
TU Pertanggungan
Mulyadi & Riduan Hamzah Scurity EDKS
Hakiman, S.Sos
Jefri Suman, S.Mn
Satriawan
Jumlyem
Iskandar Zulkarnain
Argamakmur AM
Curup AM
Manna AM
Lubuk Linggau AM
Marlborough AM
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
9
JENDELA
B
Penandatanganan Amandemen PKS Jiwasraya & Sucofindo
ertempat di Graha Sucofindo pada hari Kamis 12 April 2012 telah dilaksanakan penandatanganan Amandemen Perjanjian Kerjasama Program JHT-THT antara Jiwasraya dan Sucofindo. Hadir dalam acara tersebut Direktur Utama Sucofindo Arie Safari, Direktur Keuangan Hendi Kariawan, Direktur Pengembangan Bisnis Hadrian Sjahrazad, Direktur Operasional Ganis Ramadhani , Direktur Operasi II Hidayat Hardian, Ketua Umum Serikat Pekerja Sucofindo beserta Ketua SP III dan beberapa pejabat. Sedangkan dari Jiwasraya hadir jajaran Direksi lengkap serta Kadiv. Sekper. dan Kadiv. Pemasaran, Kadiv. PRC serta Pgs. Jakarta III RO dan staf. Mengawali sambutannya Hendrisman Rahim menyampaikan rasa terima kasih walaupun dengan proses yang panjang yaitu lebih dari sepuluh tahun akhirnya sinergi dua BUMN dalam program JHT dan THT antara Sucofindo dan Jiwasraya akhirnya terlaksana. Harapannya semoga Amandemen ini
dapat berjalan dengan lancar dan menggembirakan seperti yang diinginkan, serta terima kasih atas kepercayaan yang diberikan selama ini oleh Sucofindo. Dalam sambutan balasannya Direktur Utama Sucofindo Arie Safari, juga mengucapkan terima kasih kepada Jiwasraya, dan berharap dengan dilakukannya penandatanganan kerjasama program JHT dan THT ini Sucofindo berjanji akan menyelesaikan dengan baik. Dijelaskan pula bahwa bukan hanya kewajiban kepada Jiwasraya tapi juga tanggung jawab bagi seluruh pegawai maupun manajemen bagaimana menjadi mitra yang baik, sehingga karyawan bisa bekerja lebih giat lagi …. Bersinergi dengan Jiwasraya …. Semoga sinergi antara Asuransi Jiwasraya dengan PT.Sucofindo dapat berjalan dengan lancar.Acara ditutup dengan foto bersama dan diakhiri dengan ramah tamah. (Wijayanti)
Diklat Orientasi Pegawai Baru Tahun 2012 Udhi Prasetyanto, Kadiv Pemasaran Leonard Tambunan, Kadiv Umum Erry Syafruddin, Kadiv Aktuaria Iswardi dan Kadiv URC Umi Ratih serta Fatriadi Tuhalus Direktur EDKS.
S
ebagai tindaklanjut proses seleksi penerimaan pegawai dan dalam upaya membangun dan mengembangkan Perusahaan menjadi sebuah company yang unggul dan maju, Divisi SDM melaksanakan Diklat Orientasi Pegawai Baru pada hari Senin tanggal 9 April bertempat di Pusdiklat Jiwasraya jalan Minangkabau Jakarta. Hadir dalam pembukaan Diklat yang diikuti oleh 47 Pegawai Baru tersebut adalah Direktur Utama Hendrisman Rahim didampingi Direktur Keuangan Hary Prasetyo, Kadiv SDM
10
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
Direktur Utama dalam sambutannya memberikan penjelasan bahwa kesempatan berkarir di Jiwasraya sebagai perusahaan milik Negara adalah kesempatan yang sangat bagus, dan diharapkan suatu saat bisa menjalankan perusahaan ini agar tetap eksis dan kuat ditengah industri asuransi jiwa yang semakin hari semakin ketat, sehingga dengan adanya pelatihan ini peserta akan mempunyai pemahaman yang sama mengenai bagaimana menjalankan tugas dan tanggungjawabnya untuk kemajuan Perusahaan. Untuk itu semua agar peserta mengikuti pelatihan yang merupakan transformasi pengetahuan tentang proses bisnis yang ada di Jwasraya sehingga setiap pegawai dapat menjalankan tugas dan tanggungjawabnya untuk kemajuan Perusahaan, demikian Direktur Keuangan menambahkan dalam sambutannya. Selamat mengikuti pelatihan. (Wijayanti)
Pelatihan Mitra Binaan PT. Asuransi Jiwasraya (Persero)
D
untuk menambah wawasan demi kemajuan usahanya.
alam usaha
mendukung Program Kemitraan Bina Lingkungan serta memberikan motivasi bagi mitra binaan, maka pada hari Kamis tanggal 12 April 2012 bertempat di Hotel Braja Mustika Bogor PT Asuransi Jiwasraya (Persero) mengundang 25 peserta dari mitra binaan yang berada didaerah Bogor dan sekitarnya untuk mengikuti Pelatihan Pengelolaan Keuangan & Motivasi dalam rangka peningkatan usaha peserta PKBL Jiwasraya. Pelatihan dibuka oleh Dhanny Bachtazar Kepala Bagian PKBL mewakili Direksi yang menjelaskan maksud diadakannya pelatihan ini adalah disamping sebagai ajang silaturahmi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap mitra binaan
Dengan menggandeng Swis Contact yang dipimpin oleh Ade Swargo Muljo, para peserta yang mempunyai berbagai macam usaha seperti salon kecantikan, pembuatan tas, bengkel motor, nata de coco, ternak kambing ini diberi pelatihan tentang bagaimana mengelola keuangan usaha, pembukuan usaha, dasar pemasaran dan produk, promosi dan masih banyak lagi tips-tips cara mengelola usaha. Keikutsertaan Mitra Binaan Jiwasraya dalam pelatihan yang berlangsung selama dua hari, dari tanggal 12 - 14 April 2012 ini menjadi pengalaman berharga karena dapat membuka jalan ke depan untuk semakin meningkatkan usaha yang dikelolanya. Semoga! (Wijayanti)
Fabulous Bazar 2012 Dalam Rangka Menyambut Hari Kartini
P
eringatan hari Kartini pada hakekatnya dimaksudkan agar seluruh warga Negara Indonesia utamanya para wanita selalu mengenang sejarah perjuangan dan sekaligus menghargai perjuangan Kartini dalam mengangkat harkat, martabat dan keluhuran kodrat kaum wanita. Untuk itu sebagai wujud penghormatan dalam rangka menyambut Hari Kartini tahun ini Persatuan Istri Karyawan (PIK) Jiwasraya Pusat menyelenggarakan Bazar dengan Tema UNTUKMU INSPIRASIKU yang diadakan di Cilandak Town Square (Citos) selama 2 hari pada tanggal 30-31 Maret 2012.
Bazar yang dikomandani oleh Ibu Alfi Agus Wahyu yang dipersiapkan selama 2 bulan ini berlangsung meriah dengan adanya 82 stand yang menampilkan aneka accessories, baju, fesyen, tas dan perlengkapan rumah tangga, terlihat dengan banyaknya pengunjung yang hadir. Hal yang perlu diketahui adalah bahwa hasil dari bazaar ini nantinya akan dipergunakan untuk acara sosial seperti sunatan masal, pembagian sembako bagi yang membutuhkan dan kegiatan amal lainnya. Semoga dengan niat yang mulia acara bazar seperti ini setiap tahun dapat diselenggarakan secara rutin. (Wijayanti)
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
11
TOKOH SEREMONI Siapa yang tidak mengenal Arief Suditomo, pria tampan kelahiran 14 Agustus 1968 yang wajahnya selalu hadir menemani pemirsa dalam menyampaikan suatu berita. Pria dengan nama lengkap Mohammad Arief Syafi’i Suditomo ini adalah gambaran dari sosok yang mencapai posisi puncak pada usia yang bisa terbilang masih teramat muda. Ia telah berpengalaman selama 16 tahun dalam dunia jurnalisme dan 13 tahun di industri broadcasting.
P
Arief Suditomo Berharap Tayangan Berita Menjadi
Prime Time
utera pertama dari pasangan Suditomo Soemoatmodjo dan Saribanon Sapi’ie ini adalah salah satu pemimpin redaksi termuda di salah satu stasiun televisi terkemuka di Indonesia yang merupakan news room paling produktif dengan rating paling kompetitif. Karirnya berawal dengan menjadi jurnalis di harian Jakarta Post sejak tahun 19921995. Kemudian ia mulai berkarir di dunia TV broadcasting dengan menjadi Sr. Anchor dan sekaligus Executive Producer di SCTV selama 8 tahun (1995-2003). Prestasinya bisa dibilang cukup membanggakan. Selama tiga kali ia meraih penghargaan Panasonic Awards bagi News Anchor pada tahun 1999, 2001 dan 2002, selain meraih The British Chevening Awards 1999-2000. Pada tahun 2003 ia mengembangkan karirnya dengan berpindah ke RCTI dan menjadi Program Planning & Scheduling Manager hingga tahun 2004. Karirnya menanjak sampai ia ditunjuk menjadi Deputy Editor in Chief sekaligus sebagai News Production Manager RCTI selama 1 tahun (2004-2005). Dan dengan cepat ia dipercayakan menjadi Editor in Chief RCTI sejak tahun 2005 hingga saat ini. Pada tahun ini Arief mulai mengembangkan karirnya dengan menambahkan kegiatannya dengan menjadi Programming & Production Director dari SUNTV Network. Ikhtiar dan Good Luck Bagi Arief suatu filosofi tentang kesuksesannya adalah sederhana saja dan merupakan prinsip hidup yang selalu dianutnya, “Kesuksesan adalah buah dari ikhtiar dan good luck.” Ia meyakini bahwa masing-masing orang bertanggung jawab untuk bekerja keras dan berupaya, tetapi jangan lupakan faktor luck yang adalah ketetapan Sang Pencipta. Baginya kedua hal ini adalah hal utama yang menentukan sebuah kesuksesan, tidak hanya kerja keras seseorang, tetapi juga keberuntungan
12
I
Magazine I edisi 113 114 Th. X I April Mei 2012 2012
yang adalah satu anugerah dari Yang Maha Kuasa. Arief mengaku bahwa ia bukan tipe seorang yang ambisius, tetapi dalam hidupnya ia selalu memiliki cita-cita. Dan ia memandang bahwa antara suatu upaya dan nasib seseorang tidak ada seorangpun yang mampu menentukan atau mengendalikannya. Ia menyadari benar bahwa keberhasilan yang ia capai tidak seluruhnya berasal dari usahanya, “Seluruh pencapaian saya tidak seluruhnya buah dari ikhtiar, mengingat ada banyak hal yang tidak saya proyeksikan, tetapi justru nasib dan keberuntunganlah yang membawa saya ke posisi-posisi yang pernah dan kini saya jalani,” ujar ayah dari dua orang putra ini. Baginya faktor keberuntungan adalah satu faktor yang menentukan keberhasilan seseorang, meskipun faktor usaha/ kerja keras adalah satu faktor utama yang tidak dapat dilupakan. Bagi seorang Arief perjuangannya sekarang adalah bagaimana agar produk-produk jurnalistik TV di Indonesia bisa menjadi tayangan alternatif di prime time. Ia sadar bahwa hal ini nampaknya sesuatu yang seperti mimpi. Tetapi dengan keyakinannya, seperti yang selalu dikatakannya. “Karena saya sangat percaya program berita dan sejenisnya memberikan lebih banyak hal positif,” maka ia tetap akan terus memperjuangkannya dengan penuh optimisme. Rasa opitimisme ini juga terbangun karena adanya banyak mereka lainnya yang juga memperjuangkan hal yang sama,” ujar Arief yang menyelesaikan S2 nya di Inggris. Ia juga mengungkapkan bahwa pencapaian terbesar baginya adalah disaat orang lain berbahagia atas apa yang ia lakukan atau tidak lakukan, dan di saat ia merasa bermanfaat buat orang lain. (olive)
SEREMONI MANADO RO
Penandatanganan PKS Dengan PT. BPR Maesa Waya Jos Manesye, S.Th selaku Perwakilan PT. Daya Proteksi Agency Manado sekaligus sebagai penutup, Manado Kota Branch Manager, Para Kepala Bagian, Kepala Seksi dan beberapa Area/Unit Manager Manado Kota BO.
B
ertempat di Aula PT. Asuransi Jiwasraya Manado RO, pada tanggal 2 April 2012 dilaksanakan Penandatanganan PKS antara PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) yang diwakili oleh Manado Regional Manager, Bachrudin, SE dengan PT. BPR Maesa Waya yang menghadirkan Estefien M. Adam, S.Pi, selaku Direktur Utama dan Direktur, Marthen R. Lumanauw, SE. Acara penandatangan PKS tersebut berlangsung dengan disaksikan oleh
Dalam sambutannya, Estefien mengatakan bahwa pada awalnya memilih Jiwasraya berdasarkan saran dari Direktur salah satu BPR yang sudah bekerjasama dengan Jiwasraya namun setelah merasakan sendiri pelayanan Jiwasraya selama kurang lebih 3 bulan terakhir menjadi lebih yakin lagi bahwa Jiwasraya yang adalah BUMN mampu memberikan rasa aman untuk menjadi mitra yang terpercaya dalam mengelola Program Asuransi Jiwa Kredit para nasabah PT. BPR Maesa Waya.
Bachrudin, dalam sambutan juga mengatakan bahwa Jiwasraya akan terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik dalam hal pembayaran klaim ataupun pelayanan lainnya dan akan terus komit terhadap segala kepercayaan yang diberikan oleh mitra perusahaan. Dalam upaya menguasai pangsa pasar Asuransi Kredit di wilayah Sulawesi Utara, sejak periode Juli 2011 s/d April 2012 melalui PT. Daya Proteksi Agency Perwakilan Manado, sudah ada 4 (empat) BPR yang mempercayakan program Askred kepada Jiwasraya yang salah satunya adalah PT. BPR Bank Prisma Dana, BPR terbesar di Sulut yang tahun 2011 lalu sudah merealisir premi PK Askred sebesar Rp. 1.753.000.000. (jois-eval)
MANADO RO
Sosialisasi Peralihan Penagih Menjadi Unit Manager
S
osialisasi Peralihan Penagih menjadi Unit Manager untuk lingkungan Manado RO dilaksanakan tanggal 26 Maret 2012 di Hotel Quality Manado dengan menghadirkan Tim Sosialisasi Head Office, Richard Rumagit, dari Divisi ARC dan Umuh Nursiam, mewakili Divisi KAI. Peserta Sosialisasi adalah seluruh Penagih yang masih aktif se-Manado Regioal Office dan Kasi Operasional RO dan BO. Acara Sosialisasi dibuka oleh Manado Regional Manager, Bachrudin, SE dihadiri oleh para Kepala Bagian. Dalam sambutannya Bachrudin memberikan motivasi kepada seluruh
peserta dengan adanya perbaikan karir dan pendapatan setelah migrasi menjadi Unit Manager. Acara Sosialisasi sendiri terbilang sukses karena semua peserta terlihat cukup antusias mengikuti ulasan Tim Sosialisasi tentang 7 Program Plus Plus Migrasi Penagih ke Unit Manager dengan suasana yang santai tapi serius. akhir acara dilaksanakan Penandatanganan Kesepakatan Bersama dan Penyerahan SK Pengakhiran Hubungan Kemitraan Penagih, PKAJ
dan SPA oleh Regional Manager, Bachrudin ke masing-masing Penagih. Momen berkumpulnya para Calon Unit Manager eks Penagih ini dimanfaatkan oleh manajemen Manado RO untuk memberikan materi Remunerasi & Product Knowledge JS Link yang disampaikan oleh Kabag Operasional, Paulus Lowing, pada keesokan harinya tanggal 27 Maret 2012, berlangsung Jam 08.30 s/d 12.30 WITA yang diawali dengan pengarahan Regional Manager, Bachrudin. (jois-eval)
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
13
SEREMONI BANDUNG RO BANDUNG BARAT BO
Kerjasama PKBL PT. Bio Farma
B
ertempat di aula gedung pertemuan PT. BIO FARMA (persero), pada 29 Maret 2012, berlangsung kesepakatan Kerjasama PKBL PT BIO FARMA (persero) yang di serahkan oleh Tedi Herawan sebagai wakil dari PT. BIO FARMA (persero), sedangkan dari PT. Asuransi Jiwasraya (persero) diwakili oleh Tatang Rusmaya sebagai Pjs. Branch Manager Bandung Barat Branch Office. Dimana membahas tentang penyaluran Kredit Pinjaman dana Kemitraan dan Penyerahan Bantuan
Hibah Program Bina Lingkungan Usaha Kecil Menengah (UKM), yakni program yang akan di kelola oleh Jiwasraya, Program ASURANSI KREDIT KUMPULAN. Penyaluran Kredit dimaksud pada tahap awal PT. BIO FARMA (persero) akan menyalurkan Bantuan Kredit ke UKM sebesar Rp. 10 miliar. PT. BIO FARMA (Persero) telah bekerjasama dalam Program ASKES untuk uji vaksin dengan Jiwasraya dan dalam waktu dekatpun
yang membuat antusias para penagih semakin bersemangat bahwa karir yang sebenarnya harus mereka cari dan mereka dapatkan selama ini adalah dengan ikut bergabung di Sektor Operasional Pemasaran, dimana dari segi pendapatan yang akan mereka terima selama menjadi penagih terinci jelas dan tidak hilang, sedangkan pendapatan yang akan mereka terima sebagai aparat operasional juga sangat menjanjikan, sehingga tidak menutup kemungkinan para eks penagih ini juga bisa mencapai karir yang tinggi.
DENPASAR RO
Sosialisasi Peralihan Penagih Menjadi Agen
T
anggal 30 Maret 2012 bertempat di Hotel Shanti Denpasar dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Peralihan Penagih menjadi Unit Manager di Wilayah Denpasar Regional Office, yang dihadiri oleh Denpasar Regional Manager, Kabag.Operasional, Kabag. Administasi & Keuangan, Kasi Evaluasi &
14
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
akan dilaksanakan program Kerjasama ASURANSI KESEHATAN PENSIUN KARYAWAN (prokespen) bagi para Karyawan/I yang memasuki masa Purnabakti. (Tatang Rusmaya)
Lap Keagenan PK selaku Tim Sosialisasi, Para Kepala Seksi Operasional dan Para Penagih se-Denpasar RO. Didalam kesempatan tersebut Denpasar Regional Manager membuka secara resmi acara sosialisasi tersebut sekaligus memberikan sambutan
Penyampaian dan penjelasan dari Instruktur Head Office oleh Richard N.B. Rumagit juga membuat antusias para peserta sosialisasi sangat bersemangat dan jelas akan hak-hak mereka selama ini dan yang akan didapatkan, sehingga selama acara ini berlangsung suasana yang tercipta sangat harmonis dan interaktif, dengan banyaknya pertanyaanmasing dari masing peserta. Acara ditutup oleh Kabag.Operasional Denpasar RO dengan memberikan bantuan uang saku, bantuan perlengkapan operasional dan bantuan transport kepada masingmasing peserta. (Josefin Arfonda H)
SEREMONI MAKASSAR RO
Peduli Korban Kebakaran
P
ada tanggal 19 April 2012, PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Makassar Regional Office melakukan Bhakti Sosial Peduli korban kebakaran yang telah menimpa warga Kelurahan Tamarunang Kecamatan Mariso Kota Makassar pada 13 April 2012. Dalam musibah kebakaran tersebut sebanyak kurang lebih 500 jiwa telah kehilangan tempat tinggal dengan korban rumah yang habis terbakar sekitar 78 rumah.
MAKASSAR RO
P
asca Pengalihan Penagih menjadi Unit Manager yang telah dilakukan di Makassar Regional Office pada tanggal 28 Maret 2012 Manajemen Makassar Regional Office memanfaatkan moment tersebut pada tanggal 29 Maret 2012 memberikan pembekalan pengetahuan tentang pemantapan produk unggulan diantaranya JS Link, Dana Multi Proteksi Plus, JS Prestasi dan lainnya, yang disampaikan Kepala Bagan Pertanggungan Makassar Regional Office, Frans Magel Sinaga.
MAKASSAR RO
P
ada tanggal 28 Maret 2012, telah dilaksanakan Sosialisasi Pengalihan Penagih menjadi Unit Manager di Makassar Regional Office. Makassar Regional Manager, Libertus Ompusunggu menyampaikan pada pembukaan bahwa Pengalihan Penagih menjadi Unit Manager adalah
Dalam kesempatan tersebut Jiwasraya Makassar Regional Office bekerjasama dengan Serikat Pekerja ikut peduli untuk membantu meringankan beban korban kebakaran dengan memberikan sumbangan berupa 6 karung beras, 10 dos Indo Mie, 10 dos air mineral, 10 rak telur dan satu dos besar pakaian layak pakai. Kepedulian tersebut adalah merupakan salah satu bentuk program Perusahaan Corporate Social Responsibility (CSR) dan sekaligus menarik simpatik dari masyarakat bahwa Jiwasraya dekat dengan masyarakat tidak terbatas kepada Pemegang Polisnya saja. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan
oleh Syahruddin, Kabag Operasional Makassar Regional Office mewakili Makassar Regional Manager, Libertus Ompusunggu didampingi oleh Ketua Serikat Pekerja Makassar Regional Office, Syarmansyah dan Kasi Operasional Makassar II Branch Office, La Damula Tangka. (Syarmansyah )
Pembekalan Penagih Pasca Pengalihan Menjadi Unit Manager Setelah pengenalan produk Makassar Regional Manager, Libertus Ompusunggu juga memberikan tambahan ilmu tentang Strategi penjualan Pertanggungan Perorangan dan Pertanggungan Kumpulan dan pengetahuan Instrument Investasi. Dengan adanya tambahan ilmu tersebut para Unit Manager semakin percaya diri sehingga dimasa transisi ini para Unit Manager dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
Dalam acara tersebut diserahkan reward prestasi Agen yang telah mencairkan premi BPPP/S pada Triwulan IV Tahun 2011 diatas 2 Miliar atas nama Josina Tomasoa dari Ambon Branch Office dan berhak mendapatkan 1 unit notebook diserahkan oleh Makassar Regional Manager, Libertus Ompusunggu diwakili Ramli Makatita, Kasi Operasional Ambon Branch Office. (Syarmansyah)
Sosialisasi Pengalihan Penagih Menjadi Unit Manager awal yang baik untuk meniti karir melalui Pola Keagenan karena menjadi seorang Unit Manager berarti mempunyai peluang dan kesempatan yang sangat besar untuk meniti karir yang lebih tinggi dibanding menjadi penagih. Hal ini perlu di apresisasi kepada Manajemen Perusahaan memberikan peluang kepada Panagih untuk berkarir mempersiapkan masa depan yang lebih baik. Sosialisasi Pengalihan Penagih menjadi Unit Manager disampaikan oleh Tim
dari Head Office, Richard N.B. Rumagit, dihadiri oleh seluruh Penagih Makassar Regional Office sebanyak 40 orang , Kabag Operasional para Kasi Operasional se-Makassar Regional Office. Acara tersebut berlangsung dengan antusias dari seluruh peserta dengan adanya Sosialisasi tersebut secara otomatis sejak 1 Maret 2012 status Penagih sudah berubah menjadi Unit Manager sehingga peluang Perusahaan untuk mencapai target tahun 2012 semakin terbuka lebar. (Syarmansyah)
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
15
SEREMONI PONTIANAK RO
Menyerahkan Klaim
B
ertempat di Kantor CU Gemawan Pontianak, beberapa waktu lalu telah diserahkan Klaim Meninggal Dunia sebesar Rp.69.908.253,-.Penyerahan Pembayaran Klaim dilakukan langsung oleh Ismail, SPD (Instruktur) kepada Ismail Karim (Kepala Bagian Kredit CU Gemawan) dan didampingi oleh Atri Aley Karinda (Kabag. Pertanggungan) serta seluruh pengurus CU Gemawan dalam suasana kebersamaan dan kekeluargaan. Dalam sambutannya sebelum penyerahan Klaim dilakukan, Ismail SPd dan Altri Aley Karinda mengucapkan rasa belasungkawa bagi keluarga yang ditinggalkan dan dana klaim dapat dipergunakan sebaik-baiknya serta berharap kedepan kerjasama pengelolaan program asuransi ini akan terus berlanjut dan lebih ditingkatkan lagi sehingga akan bermanfaat baik bagi Lembaga CU Gemawan sendiri maupun para anggota serta pengurusnya. Ucapkan terima kasih yang mendalam juga disampaikan oleh pengurus CU Gemawan atas pelayanan mulai dari pengurusan sampai pembayaran klaim ini dengan cepat dan baik. Sehingga CU Gemawan tidak ragu lagi untuk mempercayakan program asuransi baik Asuransi Kredit, Asuransi Kematian serta Personal Accident kepada PT. Asuransi Jiwasraya (Persero). (Diding Sudibya)
BALIKPAPAN RO
D
alam rangka pembinaan pegawai guna meningkatkan motivasi, sinergi dan rasa tanggung jawab dalam menjalankan fungsinya sebagai supporting unit, Balikpapan Regional Office pada tanggal 17 & 18 Maret 2012 melaksanakan outbound bertempat di kawasan wisata Trawas Mojokerto-Jawa Timur yang diikuti 35 peserta. Melalui kegiatan outbound tersebut dirasakan adanya kebersamaan yang dalam dari setiap peserta yang selama ini belum pernah berkumpul bersama dalam lingkup Se-Balikpapan Regional Office. Para peserta dapat saling mengenal, berkomunikasi dan bekerjasama dalam kegiatan atau game-game yang dilakukan selama outbound. Kegiatan outbound dilaksanakan dari pagi hingga siang hari dengan berbagai mancam games.
16
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
Pembinaan Pegawai Melalui Outbond Sore hari sampai malam dilanjutkan dengan Rapat Kerja yang diikuti semua peserta, membahas/mendiskusikan
Program Semester I/2012 serta masalahmasalah/kendala dalam administrasi dan pelayanan. (Charles.P)
SEREMONI CIREBON RO
Sosialisasi Peralihan Penagih Menjadi Unit Manager
B
ertempat di Tryas Hotel Cirebon pada tanggal 30 Maret 2012 telah dilaksanakan Sosialisasi Peralihan Penagih Menjadi Unit Manager yang dihadiri oleh seluruh Unit Manager Eks Penagih di lingkungan Cirebon Regional Office. Pada sambutannya Regional Manager Cirebon, H.M. Idris menyampaikan bahwa kebijakan perusahaan untuk memigrasi para aparat penagih menjadi Unit Manager hendaknya disikapi secara positif, karena kebijakan tersebut diambil semata-mata untuk kebaikan semua pihak, baik perusahaan maupun
CIREBON RO KARAWANG BO
D
alam rangka mensyukuri pencapaian target Premi Karawang BO tahun 2011 serta untuk memperkuat sinergi dan koordinasi antar semua elemen yang ada, khususnya dalam memenuhi target di tahun 2012, maka pada tanggal 17-18 Maret 2012, Karawang BO mengadakan acara Outbond dengan tema Karawang
aparat penagih itu sendiri, seperti yang tertuang dalam Nota Dinas Direksi Nomor 046.ND-U.0212 tanggal 29 Februari 2012. Materi yang disampaikan oleh tim sosialisasi dari Head Office, Budiono Kabag Adminitrasi SDM dan Heru Priyanto, Kabag Keagenan, tentang maksud dan tunjuan peralihan penagih menjadi Unit Manager, serta hak-hak
dan kewajiban para Unit Manager eks penagih. Pada akhir acara disampaikan Surat Keputusan (SK) Regional Manager tentang Pemberhentian beberapa Penagih, serta adanya Nota Kesepakatan Bersama yang ditandatangani oleh para Penagih dengan Perusahaan. (Nunung Nurjanah)
Adventure Program 2012 BO be in the forefront with Synergic Building 2012 (Karawang BO menjadi yang terdepan dengan synergic building 2012) . Bertempat di Citarik, Sukabumi ini diikuti oleh para Agen, Penagih dan pegawai dinas dalam dengan total peserta sebanyak 31 orang. Acara yang
berlangsung selama dua hari ini pada hari pertama diisi oleh Experiential Program yaitu untuk melatih team work melalui game-game yang menarik. Malam harinya acara diisi dengan pengarahan oleh Syafei Hanafi selaku Branch Manager, dalam pengarahannya Karawang Branch Manager berharap acara ini dapat memotivasi dan meningkatkan keberanian, keyakinan diri serta kerjasama dalam mencapai tujuan bersama. Pada hari kedua para peserta diajak untuk menguji adrenalin dengan menjelajahi Jeram yang ada di Sungai Citarik melalui kegiatan Arung Jeram sepanjang 5 km. Para peserta pada umumnya menyambut antusias dan merasakan manfaatnya dengan adanya acara Synergic Building ini dan berharap acara seperti ini dapat diadakan lagi pada masa yang akan datang.(Ali)
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
17
SEREMONI JOGYAKARTA RO
Sosialisasi Peralihan Penagih Ke Unit Manager
S
osialisasi Peralihan Penagih ke Unit Manager di Jogyakarta Regional Office diselenggarakan pada hari Rabu dan Kamis tanggal 21 dan 22 Maret 2012 bertempat di LPP Convention Hotel Demangan Jogyakarta.
Dalam sambutannya Jogyakarta Regional Manager, H. M. Arifin, memberikan motivasi kepada seluruh Penagih yang nantinya akan beralih profesi sebagai Sales Marketing dengan status Unit Manager dan diharapkan dapat
PEKANBARU RO PADANG BO
T
anggal 22-25 Maret 2012, Padang BO tour bersama ke Kuala Lumpur Malaysia dengan peserta 47 orang yang terdiri dari AM, UM, Agen, Penagih, 1 orang DKS, dan 1 orang tenaga honor dan seluruh pegawai dinas dalam. Khusus
memanfaatkan masa transisi ini dengan sebaik-baiknya. Tim Sosialisasi dari Head Office, Hasyimi dan Lutfi dan turut
hadir dalam acara tersebut seluruh Kepala Bagian, Branch Manager, Kasi. Operasional. (Lilies)
Tim Padang BO Tour Ke Malaysia bagi pegawai dinas luar diambil bagi mereka yang mencapai target 50% keatas. Semua ini dilakukan oleh BM Padang BO bertujuan untuk memotivasi temanteman untuk bekerja lebih bersemangat, baik dinas luar maupun dinas dalam agar
semuanya bisa bekerja lebih kompak/ bersinergi dalam pencapaian target 2012 ini. Semuanya harus ada kepedulian dalam bekerja. Alhamdulillah bulan maret ini kami menutup target bulanan dengan jumlah polis lebih kurang 60 polis. Semoga kedepannya teman-teman padang BO saling berlomba dalam pencapaian target. Perjalanan kami memuaskan, semua wisata yang ada di kuala lumpur Malaysia dapat kami jalani walaupun hanya 3 hari. Apalagi yang namanya Genting Island, sangat luar biasa. BM mengharapkan ke depannya bisa pergi lebih jauh lagi asalkan kita tutup target. Dengan adanya seperti ini, saling berlomba dan bersemangat, semoga semua ini terlaksana dan tercapai dengan baik. Perjalanan ini juga merupakan perpisahan Padang BO dengan Boy Jafri yang ditempatkan di Head Office per 1 April 2012.(Dewirma Suhelmi)
18
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
SEREMONI Medan Regional Manager, Rotua Pasaribu beserta jajaran Medan RO beberapa waktu lalu melakukan kunjungan kerja ke Walikota Medan yang diterima langsung oleh bapak Walikota Drs. H. Rahudman Harahap MM, Kep Badan Pengelolaan Keuangan, Drs. H. Ridwan Ritongan & Asisten Ekbang, Arief.
MEDAN RO SIBOLGA BO
P
ada hari Selasa tanggal 10 April 2012 bertepat di kantor Sibolga Branch Office dilaksanakan Rapat Evaluasi dan Motivasi triwulan I tahun
MEDAN RO SIBOLGA BO
”S
emoga kerjasama ini akan berlangsung dengan baik dan Jiwasraya Sibolga BO dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi kami”, demikian sambutan ketua Kopdit CU Maduma Manduamas Tap. Tengah, Modetus Buaton pada penandatanganan SPAJK asuransi kematian bagi seluruh anggota kopdit. CU Maduma Manduamas pada hari Sabtu tanggal 7 April 2012 di kantor CU Maduma Manduamas. ”Kami memilih Jiwasraya Sibolga BO berawal dari Kopdit. Credit Union lain mereferensikan kami untuk mengikuti
Rapat Evaluasi Dan Motivasi 2012 yang diikuti seluruh aparat Sibolga Branch Office. Acara yang juga dihadiri oleh Medan Regional Manager, Kabag. Pertanggungan dan Instruktur Medan RO ini bertujuan melihat hasil kinerja triwulan I 2012 unitunit kerja dilingkungan Sibolga BO. Pada kata sambutannya Medan Regional Manager berharap Sibolga BO dapat memberikan yang terbaik pada triwulan II 2012. ”Ciptakan suasana yang baik dilingkungan unit organisasi dan wujudkan kerjasama yang solid antara tim operasional dan supporting unit”.
Pada kesempatan yang sama sebagai motivasi diberikan juga hadiah bagi aparat dilingkungan Sibolga BO yang dapat mencapai penjualan premi JS Link berkala tertinggi dengan minimal premi berkala Rp.15.000.000. Sibolga Branch Manager dalam sambutannya berharap agar motivasi yang telah dilakukan Sibolga BO yang merupakan hasil pemikiran dan sumbangsih dari BM, Instruktur, Area Manager, Kasie. Operasional dan Unit Manager Khusus dapat menjadi motor penggerak bagi seluruh aparat dilingkungan Sibolga BO untuk berproduksi lebih baik lagi. (Rudy Manurung)
Kerjasama Kopdit CU Maduma Manduamas Tapanuli Tengah program Askem Jiwasraya dikarenakan pelayanan yang diberikan begitu prima dan cepat,” Tandas J. Padang selaku Manager pada CU Maduma Manduamas Tapanuli Tengah. Jumlah anggota yang telah disetujui untuk mengikuti program Askem Jiwasraya sebanyak 7.198 anggota dan akan berkesinambungan sesuai dengan jumlah penambahan anggota koperasi. Pada kesempatan yang sama Branch Manager Sibolga BO L. Maruap Siahaan, mengharapkan agar masyarakat terutama di kecamatan Manduamas sekitarnya
dapat lebih mengerti mengenai fungsi asuransi dan juga dapat memilih asuransi yang benar-benar memberikan nilai dan manfaat yang pasti. Branch Manager yang didampingi oleh Instruktur Ir. Sahat Silalahi dan Unit Manager, Robert Simorangkir, juga menegaskan bahwa Jiwasraya sebagai perusahaan asuransi BUMN ditengah persaingan industri asuransi saat ini, akan selalu memberikan komitmen yang tertinggi dalam melayani anggota CU Maduma Manduamas pada khususnya dan masyarakat Kab. Tapanuli Tengah pada umumnya. (Rudy Manurung) Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
19
SEREMONI JAKARTA III RO
Rapat Kerja Tahun 2012
M
ari bersama Kita Bersatu Padu Membangun Bangsa dan Negara. Dengan Layanan Yang Terbaiknya Dalam Asuransi Jiwasraya.... Itulah penggalan lagu Mars Jiwasraya yang dinyanyikan secara khidmat oleh Seluruh Peserta Rapat Kerja menandakan dimulainya acara Rapat Kerja Jakarta III Regional Office tahun 2012 yang diselenggarakan pada tanggal 10 sampai dengan 12 Februari 2012 di The Santosa Hotel Lombok Nusa Tenggara Barat. Rapat Kerja Jakarta III Regional Office 2012 mengusung tema “PERCEPATAN PENCAPAIAN TARGET PENERIMAAN PREMI MELALUI TOTAL MARKETING DAN TERTIB ADMINISTRASI” dengan
JAKARTA II RO SERANG BO
T
anggal 2 April 2012 bertempat di ruang General Manager PT. Indonesia Nippon Seiki telah diserah terimakan polis atas nama PT Indonesia Nippon Seiki (PT. INS). Penyerahan disampaikan langsung oleh
peserta Raker Regional Manager, Kepala Bagian, Kepala Seksi, Pegawai, Pejabat Fungsional Pemasaran, Top Agency, dan Top Agent Jakarta III Regional Office.
dan Interaktif sangat kental dalam Rapat Kerja kali ini, hampir seluruh elemen Jakarta III RO mengemukakan pendapat dan usulannya demi tercapainya target premi dan administrasi yang baik.
Rapat Kerja 2012 dilaksanakan dalam rangka membulatkan tekad dan menyatukan langkah mempercepat pencapaian target penerimaan premi Jakarta III Regional Office tahun 2012 sebesar Rp 1,1 Triliun sebelum akhir tahun 2012. Diskusi yang Komunikatif
Pada sesi terakhir, seluruh elemen Jakarta III RO yang hadir wajib menandatangani Letter of Agreement (Pernyataan Kesepakatan) sebagai komitmen bersama untuk Jakarta III RO menjadi yang terbaik. (J3RO-FadRon)
Penyerahan Polis PT. Indonesia Nippon Seiki Agus Suratmin selaku Serang Branch Manager yang didampingi oleh Zikwan Syahri selaku Cikande Area Manager kepada Agus Dwi Pitoyo selaku General Manager yang didampingi Sawin Manager Keuangan.PT Indonesia Nippon Seiki. Dalam sambutannya Agus Suratmin mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan PT. INS dengan menjadi Pemegang Polis sejak
20
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
tahun 2011, disamping itu Serang Branch Manager menyampaikan bahwa Jiwasraya selalu berusaha menjadi Perusahaan yang terpercaya dan dipilih untuk memberikan solusi bagi kebutuhan asuransi dan perencanaan keuangan. Sambutan balasannya Agus Dwi Pitoyo menyampaikan rasa terima kasih dan kepuasannya atas pelayanan serta komitmen Jiwasraya dalam melakukan bisnisnya, beliau juga berharap kerjasama dengan Jiwasraya dapat berlanjut dengan program asuransi yang lainnya. Sementara ini produk yang ditutup adalah JS Saving Plan dengan jumlah total dana investasi sebesar Rp. 71.000.000.000,- (Tujuh puluh satu miliar rupiah). (eka s)
LAPORAN BULANAN
Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
21
MENGENAL NASABAH Sindrawan (Pengusaha)
Bangku SMA adalah pendidikan formal terakhir yang dikecap Sindrawan pria kelahiran Curup 49 tahun silam. Walaupun tidak bisa melangkah ke pendidikan lebih tinggi lagi, Ko Afuk, begitu dia dikenal, tetap berjuang untuk mendapatkan yang terbaik.
Tak Bisa Kelain
Hati
“B
erjuanglah hari ini untuk persiapan masa depan” merupakan motto hidupnya yang membawanya pada suksesnya saat ini. Kini Ko Afuk memiliki usaha sendiri yang cukup mapan di bidang percetakan.
Mengenal Jiwasraya Tahun 1994 tepatnya Ko Afuk diperkenalkan dengan produk asuransi pendidikan oleh salah satu agen Jiwasraya. Sejak saat itu beliau sadar bahwa berasuransi sangatlah penting. “Asuransi bagi saya, selain untuk tabungan juga untuk proteksi masa depan keluarga saya,” katanya. Dari polis asuransi pendidikan dengan jumlah yang relatif kecil sampai polis asuransi dengan jumlah yang relatif besar akhirnya dipercayakan Ko Afuk semua kepada Jiwasraya. “Seiring dengan meningkatnya usaha saya, begitu juga dengan meningkatnya kepercayaan saya kepada Jiwasraya, maka saya terus menambah polis asuransi saya di Jiwasraya,” tambah pria yang memiliki hobi membaca dan bulutangkis ini. Ko Afuk mengaku sangat percaya
22
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
dan yakin Jiwasraya akan memberikan kenyamanan dan keamanan dalam berinvestasi sekaligus memberikan proteksi untuk keluarganya. Apalagi menurut beliau Jiwasraya adalah merupakan salah satu perusahaan milik Negara (BUMN). “Menurut pendapat Saya produk Jiwasraya sangat bagus, terutama JS Saving plan dan Bea siswanya karena memberikan nilai investasi yang cukup lumayan, dan itu sudah saya buktikan dan rasakan selama ini.” Mengenai pelayanan menurutnya sangat memuaskan dan bisa dipercaya 100%. Saran & Harapan Beliau menyarankan agar Jiwasraya dapat mempertahankan bahkan meningkatkan lagi mutu pelayanannya terhadap nasabah sehingga dapat mencerminkan Citra Jiwasraya yang sudah berjalan dengan baik selama ini. “Harapan saya untuk Jiwasraya yaitu dapat mengeluarkan produk-produk yang baru yang lebih fleksibel dan mengikuti perkembangan jaman dan keinginan nasabahnya sehingga dapat bersaing dengan asuransi-asuransi yang baru muncul di pasar asuransi saat ini,” harapnya. “Saya dan keluarga akan selalu mempercayai Jiwasraya sebagai salah satu asuransi untuk anak dan keturunan saya selanjutnya karena saya tidak bisa kelain hati terhadap Jiwasraya,” akunya sambil tersenyum. Ko Afuk juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat beliau akan menambah polis lagi guna memberikan manfaat perlindungan untuk kesehatannya yaitu New Js Link. (Maria)
AGEN BERPRESTASI
BENGKULU BRANCH OFFICE
Bapak 2 anak ini mengawali karirnya di Jiwasraya sebagai Agen di Bengkulu tanggal 1 Januari 1987. “Awalnya ketika itu saya melakukan pemasaran dengan berjalan kaki menemui calon nasabah untuk menawarkan produk asuransi Jiwasraya. Dari kantor ke kantor, dan rumah ke rumah (door to door) ke setiap calon nasabah. Yang ada dalam pikiran saya ketika itu hanya ingin nasabah termotivasi dan mau ikut program Jiwasraya yang saya tawarkan,” ujar Jafri mengenang awal masa karirnya.
Bangga sebagai Jafri Suman, S.Mn Curup Area Manager
agen
Awal karir di Jiwasraya Sebagai agen, perjalanan karirnya cukup panjang dan dilalui di beberapa tempat di Sumatera seperti di Bengkulu, Prabumulih dan Bandar lampung. “Selama bertugas, ada hal yang membuatnya bangga sebagai pimpinan unit. Tahun 1998 sebagai KAUDA, saya ditugaskan untuk menyelesaikan gejolak penebusan yang begitu tinggi di kantor UDA Metro Bandar lampung, dan Alhamdulillah gejolak tersebut dapat diselesaikan dalam jangka waktu 2 tahun,” ujar Jafri dengan nada riang. Saat ini Jafri bertugas di Curup Area Office di lingkungan unit kerja Bengkulu Branch Office. “Sebagai agen selama ini, banyak suka duka saya alami. Sukanya adalah memperbanyak pergaulan kita untuk menambah banyak kenalan yang digunakan seabagai calon nasabah yang merupakan prestasi bagi kita dan pertumbuhan polis bagi Jiwasraya sebagai perusahaan yang sama-sama kita cintai ini. Dukanya yaitu jika ada nasabah yang sudah kita yakini bakal masuk ternyata berubah pikiran dan membatalkan janji untuk membayar premi dan bayangan komisi di depan mata hilang…he…he…,” ungkap lelaki kelahiran Pesisir Selatan ini sambil tertawa. Kesan dan Pengalaman Bagi Jafri, banyak strategi untuk melakukan pendekatan kepada calon nasabah, antara lain melalui hobi dan kesenangan calon, akhirnya calon nasabah mau mengikuti program yang ditawarkan, dan bahkan ia menutup premi lebih besar dari yang kita tawarkan. Bagi saya salah satu kuncinya adalah melakukan terus after sales service dengan nasabah yang sudah ikut dengan tujuan untuk melakukan Repeat Bussines,” ujar Jafri yang aktif dalam organisasi Ikatan Keluarga Minang. Saat ini, Jafri telah memasuki masa 8 tahun memimpin Curup Area Office. Prestasi terakhir yang diraih tahun 2011 adalah mencapai rasio penerimaan premi sebesar 216%. Jafri juga pernah meraih penghargaan Top Agent dan Top Area
Manager di wilayah Palembang Regional Office. Tahun 2012 ini, Jafri memperoleh reward tour domestik.
Ketika ditanya kiat-kiatnya, lelaki yang memiliki hobby olahraga tenis lapangan ini menjawab secara filosofis. “Dengan semangat serta perencanaan yang matang dan banyak berinteraksi dengan orang lain, dan berolah raga sebagai pendekatan non formal, Insya Allah kita tidak akan kekurangan nasabah dan jangan lupa untuk selalu memohon kemudahan kepada Allah SWT,” kata Jafri. Sebagai agen, Jafri telah memperoleh hasil materil yang membanggakan, antara lain rumah idaman, mobil dan motor, tanah dan usaha rumah makan. Saya juga terus berusaha meningkatkan kemampuan dengan kuliah sendiri menyelesaikan sarjana jurusan managemen serta dapat menguliahkan 2 orang anak sampai tingkat Sarjana,” ungkap Jafri dengan nada penuh syukur. Di akhir perbincangan Jafri berharap agar di tahun ini, semua yang ia kerjakan bisa memberi kebaikan bagi dirinya, perusahaan, keluarga dan masyarakat. Ia juga berharap, bisa terus berprestasi dan memberikan yang terbaik bagi Jiwasraya dan keluarga. “Untuk perusahaan, harapan saya agar selalu bisa berinovasi menciptakan produk-produk asuransi yang baru dan terus berusaha memberikan pelayanan yang terbaik,” katanya lagi. (Udhi) Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
23
GAYA HIDUP
olahraga
s K
e
e s
untuk
e
Yoga, pastilah bukan kata asing
bagi telinga kita. Tapi, apa sejatinya yoga itu? Yoga adalah sistem kesehatan menyeluruh (holistik) yang terbentuk dari kebudayaan India kuno sejak 3000 SM lalu. Yoga atau yuj dalam bahasa sansekerta kuno berarti union (penyatuan). Penyatuan antara atman dan brahman (yang maha kuasa). Intinya, dengan yoga seseorang dapat mengenal lebih baik tubuhnya, sekaligus Tuhannya. Gerakan yoga sangat banyak variasinya, mulai dari yang sederhana, hingga yang sangat rumit. Jadi, semua orang, dari anak-anak hingga manula dan perempuan hamil, bisa melakukan yoga.
n h
a a
Demi mendapatkan postur tubuh ideal, biasanya di tentukan oleh tulang belakang yang baik pula. Ini bisa
m t
a
n
terlalu memaksa tubuh. Tubuh akan memberi sinyal untuk meregang lebih jauh saat ia telah siap.
didapatkan dari olahraga teratur. Nah,
Untuk pemula, diperlukan seorang yogi nya. Banyak senam yang menjanjikan atau guru yoga sebagai pemandu. Yogi pembentukan postur yang baik. Sebut akan memandu para pemula, memberi pengetahuan tentang gaya hidup sehat, saja Taebo dan Yoga. Terakhir, juga serta mampu memberi bimbingan ketika ada jenis olahraga tubuh yang lainnya bermeditasi. Manfaat berlatih yoga adalah yang mampu dan dinilai sangat bermeningkatkan fungsi kerja kelenjar endokrin manfaat membentuk posture tubuh di dalam tubuh, meningkatkan sirkulasi yakni pilates. Untuk lebih jelasnya, darah ke seluruh sel tubuh dan otak, serta yuk kita intip artikel di bawah ini. membentuk postur tubuh yang lebih tegap. Tak cuma itu, yoga membuat otot lebih lentur dan kuat, meningkatkan kapasitas paru-paru saat bernapas, dan membuang racun dari dalam tubuh. Yoga juga memperlambat Untuk melakukan yoga tidak terlalu memaksakan suatu penuaan, memurnikan saraf pusat yang terdapat di tulang gerakan yoga. Semua punggung, mengurangi sesuai dengan ketegangan tubuh, kebutuhan dan pikiran dan mental, kemampuan. siapapun serta lebih kuat saat yang melakukan yoga, menghadapi stres. melakukan asana dengan prinsip sweet Pilates, lebih dari discomfort atau batas sekedar latihan fisik, antara nyaman dan melainkan juga baik tidak nyaman. Jika untuk meningkatkan merasa tegangan tubuh kekuatan pikiran, serta meningkat, artinya Anda mental. Pilates awalnya
24
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
senam menjadi salah satu pilihan-
merupakan paket latihan yang diciptakan oleh Joseph Pilates pada awal abad kedua puluh dan dianggap cocok untuk para penari karena dapat meningkatkan fleksibilitas tubuh.Pilates dilakukan perlahan-lahan secara terkendali, menggunakan gerakan-gerakan peregangan untuk membangun kekuatan tubuh secara keseluruhan. Pilates juga meggabungkan latihan pernapasan sehingga bagus untuk menenangkan pikiran. Fokus utama Pilates adalah melatih otot inti (otot yang terdapat di panggul, punggung bawah, dan perut).Otot inti yang kuat akan membuat postur tubuh menjadi lebih baik, menghindarkan nyeri pada punggung, serta meningkatkan fleksibilitas.
memperpanjang waktu dan memaksa tubuh untuk memperbaiki sistemnya, sehingga bertanggung jawab untuk transportasi lebih banyak oksigen, dengan kata lain latihan ini dilakukan dalam keadaan yang tenang. Macam-macam senam aerobik, dengan menggunakan musik sebagai pengiring senam aerobik dapat dibagi menjadi lima macam antara lain sebagai berikut. Aerobik sport (Aerobik Keras), Discoaerobik, Rockaerobik, Low Impact aerobic, Flight Impact Aerobik.
Apakah Pilates Bisa Menurunkan Berat Badan? Jawaban singkatnya adalah ya. Pilates dapat membantu menurunkan berat badan, tetapi memang tidak akan secepat latihan kardiovaskuler misalnya. Pilates akan membangun massa otot tanpa lemak (menaikkan metabolisme), dan memberikan penampilan yang lebih ramping, tetapi tidak akan membakar jumlah kalori yang sama dengan sesi kardio seperti jogging. Hal ini tentu tidak membuat Pilates lantas tidak ada manfaatnya. Ada hal yang dapat Anda lakukan untuk membakar kalori lebih banyak dengan Pilates.
Manfaat senam aerobik adalah Untuk meningkatkan daya tahan jantung dan paru-paru serta membakar lemak yang berlebihan di tubuh karena aktifitas gerak untuk menguatkan dan membentuk otot dan beberapa bagian tubuh lainnya, seperti: Pinggang, Paha, Pinggul, Perut dan lain-lain, Meningkatkan kelentukan, keseimbangan koordinasi, kelincahan, daya tahan dan sanggup melakukan kegiatan-kegiatan atau olah raga lainnya dan Bila seseorang mempunyai motivasi untuk berlatih rutin dapat merupakan suatu program penurunan berat badan. (mutia)
Aerobik, selain membuat kita awet muda, manfaat dari aerobik bagi tubuh kita sangat banyak, yakni menjaga stamina tubuh kita, kebugaran tubuh , mengencangkan otot-otot tubuh/ membentuk tubuh menjadi kelihatan indah, melancarkan peredaran darah serta mengurangi kelebihan lemak dalam tubuh. Selain itu dengan aerobik juga memilki manfaat lain seperti dapat menyegarkan pikiran, selalu berpikir positif dan murah senyum, dan bahkan sebagai proses sosialisasi (menambah relasi).Hal ini merupakan usaha preventif/ pencegahan tujuannya untuk meningkatkan jumlah interaksi oksigen yang diproses di dalam tubuh dalam waktu tertentu. Aerobik dalam arti sesungguhnya adalah suatu kegiatan atau gerak badan yang menuntut lebih banyak oksigen untuk Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
25
MUTASI & Quiz PERALIHAN TUGAS DAN JABATAN DI LINGKUNGAN JIWASRAYA PER APRIL 2012 NO. N A M A
JABATAN LAMA
JABATAN BARU
1
HENDRAT INDRA LESMANA
PEG. ADMINISTRASI SEKSI PERTANGGUNGAN SERANG BO
PJS. KEPALA SEKSI PERTANGGUNGAN BEKASI BO
2
MEYDIAWATI R. WATUNG
KEPALA SEKSI KEUANGAN & AKUNTANSI MANADO RO
KEPALA SEKSI INVESTASI & INKASO MANADO RO
3
NOVIYANTI MONOARFA
PJS. KEPALA SEKSI ADMINISTRASI & LOGISTIK GORONTALO BO
PJS. KEPALA SEKSI KEUANGAN & AKUNTANSI MANADO RO
4
UMUH NURSIAM
KEPALA SEKSI LAPORAN & PEMBINAAN PENAGIH DIVISI KAI
KEPALA SEKSI ADMINISTRASI & LOGISTIK GORONTALO BO
5
BOY JAFRI
KEPALA SEKSI PERTANGGUNGAN PADANG BO
KEPALA SEKSI LAPORAN & PEMBINAAN PENAGIH DIVISI KAI
6
LIZA PURNAMA SARI
PEG. ADMINISTRASI SEKSI PERTANGGUNGAN PADANG BO
PJS. KEPALA SEKSI PERTANGGUNGAN PADANG BO
7
PERMADI JOKO SANTOSO
PEG. ADMINISTRASI SEKSI ADMINISTRASI & LOGISTIK PURWOKERTO BO
PEG. ADMINISTRASI SEKSI PERTANGGUNGAN MAGELANG BO
8
DIAN WAHYUNI
PEG. ADMINISTRASI SEKSI ADMINISTRASI & LOGISTIK PEKALONGAN BO
PEG. ADMINISTRASI/ KASIR SEKSI ADMINISTRASI & LOGISTIK PURWOKERTO BO
9
NUR KURNIATY ARIFIN
PEG. ADMINISTRASI SEKSI PERTANGGUNGAN SAMARINDA BO
PEG. ADMINISTRASI SEKSI PELAYANAN NASABAH PERT. KUMPULAN MAKASSAR RO
source: Divisi SDM
Ikut iQ kese uiz Man mpa ia d had an d tan iah m apa e unt uk d menan tkan gka @R ua p n p e (po . 250.00 menan ton g g pa 0,jak) . Pertanyaan Quiz Mania Jiwasraya Magazine No.114/TH-X/Edisi MEI 2012. 1. Apa harapan bengkulu BO dengan adanya peralihan Penagih ke Unit Manager ? 2. Sebutkan Topik Pelatihan Mitra Binaan Asuransi Jiwasraya yang dilaksanakan Tanggal 12 April 2012 di Bogor ?
Pemenang Quizmania No. 113/TH-X/Edisi April 2012. 1. Kurnia Jl.M.Saun No.84 RT.04/01 Kel. Tanah baru Depok.
Pertanyaan Quiz Mania Jiwasraya Magazine No. .113/TH-X/Edisi APRIL2012. 1. Sebutkan tujuan diadakannya diklat Employee Benefit? 2. Sebutkan MoU Jiwasraya dengan PERURI ? Jawaban : 1. Tujuan diadakannya Workshop Employee Benefit guna menggalakkan kembali produk Employee Benefit dari Product Driven berubah menjadi Market Driven. 2. MoU Jiwasraya dengan PERURI tentang Kerjasama Pelayanan Produk Intergrated Security Printing and System dan Program Pensiun, Asuransi Kesehatan serta Asuransi Purna Jabatan.
2. Bashar Security EDKS Makasar Regional Office. Hadiah dapat diambil paling lambat tgl. 15 Mei 2012 di PT.Asuransi Jiwasraya Head Office Jl. Ir. H.Juanda No. 34 Jakarta Pusat. Up.
: Wahyu W. (Bagian Humas) Telp. : (021) 3845031 ext. 121/ Fax.3862344 (Disertai dengan Foto Copy Identitas dan NPWP)
Syarat dan Ketentuan Quiz: 1. Setiap pembaca pasti dapat menjawab pertanyaan bila membaca dengan teliti isi Magazine ini. 2. Kirimkan jawaban lengkap Anda melalui faks: (021) 386-2344 Up: Redaksi Jiwasraya Magazine atau website Jiwasraya : www.jiwasraya.co.id sebelum tanggal 15 Mei 2012. 3. Tulis alamat lengkap Anda. 4. Satu pembaca hanya berhak memasukkan satu isian. 5. Pengundian akan dilaksanakan pada tanggal 16 s/d 17 Mei 2012 di Kantor Pusat Jiwasraya. 6. Redaksi akan mengundi jawaban yang masuk dan sah untuk mendapatkan dua pemenang, masing-masing berhak mendapat hadiah Rp 250.000,-.(potong pajak). 7. Nama pemenang akan diumumkan di Jiwasraya Magazine edisi berikutnya. Pemenang juga akan dihubungi melalui telepon atau surat. 8. Pajak pemenang ditanggung oleh pemenang. 9. Hadiah harus diambil langsung di Kantor Pusat Jiwasraya via Bagian Humas, apabila pemenang berasal dari Jakarta. Untuk pemenang yang berada di luar kota, hadiah akan kami transfer ke Rekening pemenang. 10. Bila diperlukan, Redaksi berhak menampilkan foto pemenang untuk keperluan publikasi dan kegiatan promosi lainnya. 11. Redaksi berhak untuk mengubah syarat dan ketentuan kuis ini tanpa pemberitahuan sebelumnya. 12. Redaksi akan mengundi peserta quiz dengan cara seobyektif mungkin di hadapan para pejabat yang berwenang. Jika terjadi perselisihan, keputusan final ada pada Redaksi.
26
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012
i f f Ra Ahmad
SELEB BULAN INI Pemilik nama lengkap Raffi Faridz Ahmad lahir di Bandung, 25 tahun silam. Anak sulung dari 3 bersaudara pasangan Munawar Ahmad (alm) dan Amy Qanita ini mengawali kariernya sebagai aktor. Hingga saat ini, Raffi telah terlibat di sejumlah sinetron, FTV dan film layar lebar. Selain menjadi aktor, Raffi mengembangkan kariernya menjadi bintang iklan, presenter dan penyanyi.
Kebutuhan & Jangka Panjang
Berawal dari menjadi pemeran pendukung di sinetron pertamanya, Tunjuk Satu Bintang, Raffi baru melejit dalam Senandung Masa Puber dimana dia menjadi pemeran utama bersama Bunga Citra Lestari. Setelah itu, Raffi terus-menerus muncul di sinetron-sinetron dan FTV remaja bahkan film layar lebar, salah satunya film berjudul Love Is Cinta. Akting apik Raffi di film yang juga dibintangi oleh Acha Septriasa dan Irwansyah ini mendapatkan pujian dari kritikus film. Pada tahun 2009, Raffi yang disebut-sebut sebagai salah satu artis terlaris saat ini berkat program Dahsyat makin memantapkan diri di bidang presenting. Selain Dahsyat, Raffi juga hadir dalam dua program baru Rafi Wkwkwk dan OMG yang kembali memasangkannya dengan Olga Syahputra. Namun Raffi juga tetap eksis di dunia akting. Bermain di beberapa judul FTV, sinetron Buku Harian Baim hingga sitkom OKB juga dijalaninya hingga saat ini. Selain itu Raffi juga kembali dengan single terbaru Johan (Jodoh Di Tangan Tuhan) dimana dia berduet dengan Laudya Chintya Bella. Mereka hadir dengan nama RaBel atau Raffi/Bella. Entertainment & Asuransi Kariernya yang cemerlang, hingga menghasilkan pundi-pundi uang yang tidak sedikit. Layaknya anak muda Raffi yang sudah kembali menjalin hubungan asmara dengan penyanyi Yuni Shara ini ternyata mempunyai hobi dengan kendaraan motor balap selain juga memiliki mobil impor mewah.Motor balap keluaran Jepang suka di pakai Raffi untuk mengisi waktu breaknya di luar jadwal manggungnya yang begitu padat. Seperti juga dipakai kala mengunjungi rumah sang pacar. “Saya memang menyukai motor balap keluaran Jepang seperti ini,” katanya saat ditemui di salah satu stasiun televisi swasta baru-baru ini. Selain memang hobi, cowok yang terkenal dengan cassanovanya dengan para wanita cantik bisa dikatakan memang penggemar dari motor balap keluaran merk tertentu dari Jepang. Melihat kesibukan yang padat di dunia entertainment dan juga hobi naik motor balap, bagaimana Raffi menjaga keselamatan motor dan dirinya? Apa semuanya sudah masuk dalam asuransi? Ternyata Raafi yang mengenal asuransi Jiwasraya itu sudah mempunyai beberapa produk asuransi untuk dirinya dan motor kesayangannya. “Saya sudah prepare itu semua. Asuransi sangat dibutuhkan dan sudah menjadi kebutuhan hidup sama dengan kalau kita makan atau pakai baju.menganggapnya sepele, Efeknya jangka panjang. Sewaktu-waktu dibutuhkan dan bisa tiba-tiba,” katanya memberi alasan. Menurut Raafi pekerjaan di dunia entertainment itu saling terkait. Harus di tunjang dengan produk asuransi yang mendukung. Untuk kesehatan dan barang berharga. “Tahu sendiri bagaimana kerja di dunia entertainment. Bagaimana kalau kita sakit atau tua nanti dan tidak laku lagi? Dari sekarang sudah harus dipikirkan. Kalau nanti saya menikah dan punya anak. Biaya kesehatan dan pendidikan juga harus dipikirkan. Sekarang sudah banyak bermacammacam produk asuransi yang ditawarkan dan kita sebagai nasabah atau konsumen bisa menentukan yang mana yang kita butuhkan saat ini,” kata Raffi panjang lebar. (mutia) Mei 2012 I edisi 114 Th. X I
Magazine I
27
28
I
Magazine I edisi 114 Th. X I Mei 2012