BUKU PETUNJUK OPERATOR DAN SERVIS
POWERHEART® AED G3 9300A DAN 9300E
70-00966-40 A
Informasi dalam dokumen ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Kecuali dinyatakan lain, nama dan data yang digunakan dalam contoh adalah fiktif. Pernyataan Tanda CE Tanda kepatuhan CE menunjukkan bahwa perangkat dengan simbol ini pada label yang terkait memenuhi persyaratan yang berlaku dalam Petunjuk Perangkat Medis Eropa. Informasi Merek Dagang Cardiac Science, logo Jantung Berperisai, Quinton, Burdick, HeartCentrix‚ Powerheart‚ FirstSave‚ Mastertrak‚ MDLink‚ STAR‚ Intellisense‚ Rescue Ready‚ RescueCoach‚ Rescuelink‚ RHYTHMx‚ and Survivalink adalah merek dagang atau merek dagang terdaftar dari Cardiac Science Corporation. Semua nama produk dan perusahaan lain adalah merek dagang atau merek dagang terdaftar dari pemiliknya masing-masing. Hak cipta © 2011 Cardiac Science Corporation. Semua Hak Dilindungi Undangundang. Paten Perangkat ini dicakup oleh paten A.S. dan asing berikut: 5,792,190; 5,999,493; 5,402,884; 5,579,919; 5,749,902; 5,645,571; 6,029,085; 5,984,102; 5,919,212; 5,700,281; 5,891,173; 5,968,080; 6,263,239; 5,797,969; D402,758; D405,754; 6,088,616; 5,897,576; 5,955,956; 6,083,246; 6,038,473; 5,868,794; 6,366,809; 5,474,574; 6,246,907; 6,289,243; 6,411,846; 6,480,734; 6,658,290; 5,850,920; 6,125,298; EP0725751; EP0757912; EP00756878
Paten A.S. dan asing lainnya dalam proses.
Cardiac Science Corporation 3303 Monte Villa Parkway Bothell, WA 98021, USA (800) 426 0337 (AS) (425) 402 2000
[email protected] www.cardiacscience.com ii
70-00966-40 A
EC REP
MDSS GmbH Schiffgraben 41 D-30175 Hannover Jerman
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Garansi Terbatas Garansi Terbatas Cardiac Science Corporation (“Cardiac Science”) memberi jaminan kepada pembeli asli bahwa AED dan masa pakai baterai yang dinyatakan bebas dari cacat bahan dan pengerjaan sesuai dengan persyaratan dan ketentuan dari Garansi Terbatas ini (“Garansi Terbatas”). Untuk tujuan dari Garansi Terbatas ini, pembeli asli diangap sebagai pengguna akhir dari produk yang dibeli. Garansi Terbatas ini TIDAK DAPAT DIALIHKAN dan TIDAK DAPAT DITETAPKAN.
Untuk Berapa Lama? Garansi Terbatas ini mencakup produk atau komponen berikut selama periode berikut:
1.
Tujuh (7) tahun sejak tanggal pengiriman asli ke pembeli asli defibrilator eksternal otomatis AED Powerheart. Masa garansi untuk pad, baterai, dan aksesori dicakup di bawah.
2. 3.
Pad defibrilasi sekali pakai akan dijamin sampai tanggal kedaluwarsanya.
4.
Satu (1) tahun sejak tanggal pengiriman asli ke pembeli asli untuk aksesori AED Powerheart. Persyaratan Garansi Terbatas berlaku sejak tanggap pembelian asli dan akan berlaku untuk semua klaim garansi.
Baterai lithium P/N (9146) dilengkapi jaminan penggantian operasional empat (4) tahun sejak tanggal pemasangannya ke AED Powerheart.
Yang Harus Anda Lakukan: Lengkapi dan kirimkan Pendaftaran Produk secara online di http://www.cardiacscience.com/services-support/product-registration/. Untuk mendapatkan layanan garansi untuk produk Anda: Di AS, hubungi kami bebas pulsa di 800.426.0337 tujuh hari seminggu, 24 jam sehari. Perwakilan dukungan teknis kami akan mencoba mengatasi masalah Anda melalui telepon. Jika diperlukan, dan atas kebijakan kami sendiri, kami akan mengatur untuk servis atau penggantian produk kami. Di luar AS, hubungi perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
iii
Yang Akan Kami Lakukan: Jika produk Cardiac Science Anda dikembalikan dalam 30 hari sejak dibeli, atas petunjuk perwakilan dukungan teknis, kami akan memperbaiki atau menggantinya dengan produk baru yang bernilai setara tanpa biaya atau menawarkan pengembalian uang penuh sebesar harga pembelian, sepanjang garansi berlaku. Cardiac Science berhak menentukan secara eksklusif untuk memperbaiki atau mengganti produk atau menawarkan pengembalian uang penuh sebesar harga pembelian atas kebijakannya sendiri. PENGGANTIAN TERSEBUT MERUPAKAN PENGGANTIAN SATU-SATUNYA DAN EKSKLUSIF BAGI ANDA UNTUK PELANGGARAN GARANSI APA PUN. Jika produk Cardiac Science Anda dikembalikan, atas petunjuk perwakilan dukungan teknis, setelah 30 hari tetapi masih dalam masa garansi, Cardiac Science, atas kebijakannya sendiri, akan memperbaiki produk Anda atau menggantinya. Produk yang diperbaiki atau diganti akan dijamin berdasarkan persyaratan dan ketentuan Garansi Terbatas ini selama (a) 90 hari atau (b) masa garansi asli yang tersisa, mana yang lebih lama, sepanjang garansi berlaku dan masa garansi belum kedaluwarsa.
Kewajiban dan Batas Garansi: Kewajiban Garansi Terbats: Penggantian Eksklusif GARANSI TERBATAS DI ATAS BERLAKU SEPENUHNYA DAN SECARA KHUSUS MEMBATALKAN DAN MENGGANTIKAN SEMUA GARANSI YANG TERSURAT ATAU TERSIRAT LAINNYA TERMASUK NAMUN TIDAK TERBATAS PADA JAMINAN TERSIRAT MENGENAI KELAYAKAN UNTUK DIPERDAGANGKAN DAN KESESUAIAN UNTUK KEPERLUAN TERTENTU. Beberapa negara bagian tidak membolehkan pembatasan masa berlaku jaminan tersirat, oleh karena itu pembatasan ini mungkin tidak berlaku bagi Anda. TIDAK SEORANG PUN (TERMASUK AGEN, DEALER, ATAU PERWAKILAN CARDIAC SCIENCE) BERWENANG UNTUK MEMBERIKAN REKOMENDASI ATAU JAMINAN APA PUN ATAS PRODUK CARDIAC SCIENCE, KECUALI MERUJUK PEMBELI KE GARANSI TERBATAS INI.
iv
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
PENGGANTIAN EKSLUSIF ANDA DALAM KAITANNYA DENGAN SETIAP DAN SEMUA KERUGIAN ATAU KERUSAKAN YANG DIAKIBATKAN OLEH PENYEBAB APA PUN ADALAH SEPERTI DITETAPKAN DI ATAS. DALAM KEADAAN APA PUN CARDIAC SCIENCE TIDAK BERTANGGUNG JAWAB ATAS KERUGIAN KHUSUS, SEBAGAI SANKSI, TIDAK LANGSUNG, KONSEKUENSIAL, ATAU INSIDENTAL APA PUN, TERMASUK, NAMUN TIDAK TERBATAS PADA, KERUSAKAN SEBAGAI CONTOH, KERUGIAN KOMERSIAL KARENA PENYEBAB APA PUN, GANGGUAN BISNIS DALAM BENTUK APA PUN, HILANGNYA KEUNTUNGAN ATAU CEDERA ATAU KEMATIAN, BAHKAN JIKA CARDIAC SCIENCE TELAH MENERIMA PEMBERITAHUAN TENTANG KEMUNGKINAN KERUSAKAN TERSEBUT, BAGAIMANA PUN TERJADINYA, BAIK KARENA KELALAIAN ATAU SEBAB APA PUN LAINNYA. Beberapa negara bagian tidak membolehkan pengecualian atau pembatasan kerusakan insidental atau konsekuensial, oleh karena itu pembatasan atau pengecualian di atas mungkin tidak berlaku bagi Anda.
Yang Tidak Dicakup Dalam Garansi Ini: Garansi Terbatas ini tidak mencakup cacat atau kerusakan apa pun yang diakibatkan oleh, namun tidak terbatas pada, kecelakaan, kerusakan saat pengiriman ke lokasi servis kami, pengubahan produk, modifikasi produk secara tidak resmi, servis tidak resmi, pembukaan casing produk secara tidak resmi, kegagalan untuk mengikuti petunjuk, tindakan kasar, kelalaian, kebakaran, banjir, perang, atau bencana alam lainnya. Cardiac Science tidak memberikan jaminan apa pun atas kompatibilitas produk Cardiac Science dengan produk, komponen, atau aksesori non-Cardiac Science apa pun.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
v
Garansi Terbatas Ini Batal Jika: 1.
Produk Cardiac Science apa pun diservis atau diperbaiki oleh orang atau entitas selain Cardiac Science kecuali yang ditunjuk secara khusus oleh Cardiac Science.
2.
Casing produk Cardiac Science apa pun dibuka oleh personel yang tidak berwenang atau jika produk digunakan untuk keperluan yang tidak sah.
3.
Produk Cardiac Science apa pun digunakan dalam kaitannya dengan produk, komponen, atau aksesori yang tidak kompatibel, termasuk namun tidak terbatas pada baterai. Produk, komponen, dan aksesori tidak kompatibel jika bukan produk Cardiac Science yang ditujukan untuk digunakan dengan AED Powerheart.
Jika Masa Garansi Kedaluwarsa: Jika produk Cardiac Science Anda tidak dicakup oleh Garansi Terbatas kami: Di AS, hubungi kami bebas pulsa di 888.466.8686 untuk memperoleh saran apakah kami dapat memperbaiki AED Powerheart Anda, serta informasi perbaikan lain, termasuk biayanya. Biaya untuk perbaikan nongaransi akan dihitung dan menjadi tanggung jawab Anda. Setelah perbaikan selesai, persyaratan dan ketentuan Garansi Terbatas ini akan berlaku atas perbaikan atau produk pengganti tersebut selama 90 hari. Di luar AS, hubungi perwakilan Cardiac Science setempat Anda. Garansi ini memberi Anda hak-hak legal khusus, yang berbeda-beda antar negara bagian.
vi
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Daftar Isi
Daftar Isi Bab 1: Informasi Produk dan Keselamatan Informasi kontak...................................................................................... 1-2 Pelacakan defibrilator............................................................................... 1-2 Model produk.......................................................................................... 1-3 Referensi produk...................................................................................... 1-3 Informasi garansi...................................................................................... 1-3 Persyaratan dan definisi keselamatan ........................................................ 1-3 Keterangan peringatan keselamatan.......................................................... 1-4 Keterangan simbol ................................................................................... 1-7 Kepatuhan standar emisi elektromagnetik .............................................. 1-11 Panduan dan pernyataan pabrikan – emisi elektromagnetik ............ 1-11 Panduan dan pernyataan pabrikan – imunitas elektromagnetik....... 1-13 Jarak pemisahan yang disarankan antara peralatan komunikasi RF portabel dan seluler dan AED ............................................... 1-19
Bab 2: Pendahuluan Keterangan AED...................................................................................... 2-1 Indikasi untuk penggunaan...................................................................... 2-2 AED Powerheart G3 dan AED Powerheart G3 Automatic ............... 2-2 Elektrode Defibrilasi 9131 ................................................................ 2-2 Algoritma analisis ECG AED RHYTHMx .............................................. 2-3 Kecepatan deteksi ............................................................................. 2-3 Ambang batas asistol......................................................................... 2-3 Deteksi derau.................................................................................... 2-3 Shock terpisah .................................................................................. 2-4 Shock yang disinkronkan .................................................................. 2-4 Deteksi pulsa alat pacu jantung......................................................... 2-4 Diskriminator SVT........................................................................... 2-4 Kecepatan SVT................................................................................. 2-5 Protokol penyelamatan ............................................................................ 2-5 Bentuk gelombang bifase STAR® ............................................................. 2-5 Protokol energi bifase STAR untuk AED Powerheart G3 ........................ 2-6 Persyaratan pelatihan operator ................................................................. 2-7 70-00966-40 A
Daftar Isi
vii
Daftar Isi
Bab 3: Memulai Indikator AED ......................................................................................... 3-2 Indikator status Siap Penyelamatan................................................... 3-2 Indikator audio perawatan ................................................................ 3-2 Panel diagnostik................................................................................ 3-3 Menyetel jam internal AED ..................................................................... 3-6 Prompt suara dan tampilan teks ............................................................... 3-7
Bab 4: Pengelolaan Data Merekam data penyelamatan.................................................................... 4-1 Meninjau data penyelamatan ................................................................... 4-2
Bab 5: Pemecahan Masalah dan Perawatan Uji sendiri ................................................................................................ 5-2 Tabel indikator pemecahan masalah......................................................... 5-3 Perawatan terjadwal.................................................................................. 5-4 Perawatan harian............................................................................... 5-4 Perawatan bulanan ............................................................................ 5-5 Perawatan tahunan............................................................................ 5-5 Servis perbaikan resmi .............................................................................. 5-6 Pertanyaan Umum ................................................................................... 5-7
Bab 6: Data Teknis Parameter................................................................................................. 6-1 Bentuk gelombang bifase STAR ............................................................... 6-8
viii
Daftar Isi
70-00966-40 A
1
Informasi Produk dan Keselamatan Daftar Isi ◆ Informasi kontak ◆ Pelacakan defibrilator ◆ Model produk ◆ Referensi produk ◆ Persyaratan dan definisi keselamatan ◆ Keterangan peringatan keselamatan ◆ Keterangan simbol
1-2 1-2 1-3 1-3 1-3 1-4 1-7
Sebelum Mengoperasikan AED Powerheart G3: ◆
Biasakan diri Anda dengan berbagai peringatan keselamatan dalam bagian ini.
◆
Peringatan keselamatan mengidentifikasi kemungkinan bahaya menggunakan simbol dan kata untuk menjelaskan hal-hal yang dapat membahayakan Anda, pasien, atau AED Powerheart G3.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-1
Informasi Produk dan Keselamatan
Informasi kontak Di Amerika Serikat: Untuk memesan AED Powerheart G3 tambahan atau aksesorinya, hubungi Layanan Pelanggan Cardiac Science: ◆
Bebas Pulsa (AS): 1.800.426.0337 (opsi 2)
◆
Telepon: +1.425.402.2000 (opsi 2)
◆
Faks: +1.425.402.2001
◆
Email:
[email protected]
Cardiac Science menyediakan dukungan teknis 24 jam melalui telepon. Anda juga dapat menghubungi Dukungan Teknis melalui faks, email, atau chat langsung di web. Pelanggan tidak dikenakan biaya untuk panggilan dukungan teknis. Siapkan nomor seri dan model sebelum menghubungi Dukungan Teknis. (Nomor seri dan model terdapat di bagian bawah AED.) ◆
Bebas Pulsa (AS): 1.800.426.0337 (opsi 1)
◆
Telepon: +1.425.402.2000 (opsi 1)
◆
Faks: +1.425.402.2022
◆
Email:
[email protected]
◆
Situs web: http://websupport.cardiacscience.com/webchat/
Di Luar Amerika Serikat: Hubungi perwakilan Cardiac Science setempat Anda untuk memesan perangkat atau aksesori serta menerima dukungan teknis untuk produk AED Anda.
Pelacakan defibrilator Pabrikan dan distributor defibrilator diwajibkan, berdasarkan UU Perangkat Medis Aman tahun 1990, untuk melacak lokasi defibrilator yang mereka jual. Harap memberi tahu Dukungan Teknis Cardiac Science seandainya defibrilator Anda dijual, hilang, dicuri, diekspor, dimusnahkan, atau jika tidak dibeli langsung dari Cardiac Science atau dealer resminya.
1-2
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Model produk
Model produk Buku petunjuk ini untuk AED Powerheart G3 model 9300E dan Powerheart G3 Automatic model 9300A. Kedua model ini memiliki serangkaian fitur dasar yang sama dan perbedaannya akan diuraikan di sepanjang buku petunjuk.
Referensi produk Untuk menyederhanakan dan memperjelas petunjuk dalam buku ini, perhatikan referensi produk yang digunakan. Fitur, spesifikasi, petunjuk pengoperasian dan perawatan yang berlaku umum untuk model-model produk ini akan dirujuk sebagai: “Powerheart G3 AED”, “AED”, atau “perangkat” berlaku untuk AED Powerheart G3 model 9300E dan Powerheart G3 Automatic model 9300A AED, kecuali dinyatakan lain.
Informasi garansi Buku Petunjuk Operator dan Servis AED Powerheart G3 serta setiap dan semua informasi yang tercantum di sini (kecuali bab Garansi Terbatas) tidak dapat ditafsirkan dengan cara apa pun sebagai garansi atas G3, Powerheart G3 Automatic atau produk apa pun yang terkait. Bab Garansi Terbatas dalam buku petunjuk ini merupakan garansi satusatunya dan eksklusif yang diberikan oleh Cardiac Science untuk produk AED Powerheart G3.
Persyaratan dan definisi keselamatan Simbol-simbol yang ditampilkan di bawah menunjukkan kategori kemungkinan bahaya. Definisi masing-masing kategori tersebut adalah sebagai berikut:
!
BAHAYA Peringatan ini menunjukkan bahaya yang akan menyebabkan cedera parah atau kematian.
!
PERINGATAN Peringatan ini menunjukkan bahaya yang dapat menyebabkan cedera parah atau kematian.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-3
Informasi Produk dan Keselamatan
!
Perhatian Peringatan ini menunjukkan bahaya yang dapat menyebabkan cedera ringan, kerusakan produk, atau kerusakan properti.
Keterangan peringatan keselamatan Berikut ini daftar peringatan keselamatan AED Powerheart G3 yang muncul di bagian ini dan di seluruh buku petunjuk ini. Baca dan pahami peringatan keselamatan ini sebelum mengoperasikan AED.
! !
!
1-4
Perhatian: Baca Buku Petunjuk Operator dan Servis ini dengan saksama. Berisi informasi tentang keselamatan Anda dan keselamatan orang lain. Biasakan diri dengan kontrol dan cara menggunakan AED dengan benar sebelum mengoperasikan produk. BAHAYA! Bahaya Kebakaran dan Ledakan Untuk mengindari kemungkinan bahaya kebakaran atau ledakan, jangan operasikan AED: •
Di dekat gas yang mudah terbakar
•
Di dekat oksigen yang terkonsentrasi
•
Di dalam ruang hiperbarik
PERINGATAN! Bahaya Shock dan Kemungkinan Kerusakan Peralatan Arus shock defibrilasi yang mengalir melalui jalur yang tidak diinginkan dapat menyebabkan bahaya shock listrik yang parah dan dapat merusak peralatan. Untuk menghindari bahaya ini selama defibrilasi patuhi semua hal berikut: •
Jangan gunakan di dalam air yang menggenang atau hujan. Pindahkan pasien ke tempat kering
•
Jangan sentuh pasien, kecuali pemberian RJP diindikasikan
•
Jangan sentuh benda logam yang menempel pada pasien
•
Jauhkan pad defibrilasi dari pad yang lain atau benda logam yang menempel pada pasien
•
Lepaskan semua peralatan yang tidak tahan defibrilator dari pasien sebelum defibrilasi
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Keterangan peringatan keselamatan
! !
!
PERINGATAN! Baterai Tidak Dapat Diisi Ulang. Jangan coba mengisi ulang baterai. Upaya apa pun untuk mengisi ulang baterai dapat mengakibatkan bahaya ledakan atau kebakaran. PERINGATAN! Kemungkinan Kerentanan Frekuensi Radio (RF). Kerentanan RF dari ponsel, radio CB, radio FM 2-arah, dan perangkat nirkabel lainnya dapat menyebabkan kesalahan pengenalan ritme dan akibatnya saran shock yang salah. Ketika mencoba melakukan penyelamatan menggunakan AED, jangan operasikan telepon radio nirkabel dalam jarak 1 meter dari AED – matikan daya ke telepon radio dan perangkat yang serupa di dekat insiden. PERINGATAN! Kemungkinan Interferensi dengan implant Alat Pacu Jantung. Terapi tidak boleh ditunda untuk pasien dengan implant alat pacu jantung dan upaya defibrilasi harus dilakukan jika pasien tidak sadar dan tidak bernapas. AED dilengkapi deteksi dan penolakan alat pacu jantung, namun AED mungkin tidak menyarankan shock defibrilasi dengan alat pacu jantung tertentu. (Cummins, R., ed., Advanced Cardiac Life Support; AHA (1994): Ch. 4) Ketika meletakkan Pad:
! !
•
Jangan letakkan pad tepat di atas perangkat implant.
•
Letakkan pad sedikitnya satu inci dari perangkat implat apa pun.
PERINGATAN! Kompatibilitas Elektromagnetik. Penggunaan aksesori atau kabel selain yang ditetapkan, kecuali aksesori dan kabel yang dijual oleh Cardiac Science Corporation sebagai komponen pengganti untuk komponen internal, dapat mengakibatkan kenaikan emisi atau penurunan imunitas AED. PERINGATAN! Penempatan Peralatan yang Tidak Benar. Tempatkan AED jauh dari peralatan lain. Jika AED perlu digunakan di dekat atau ditumpuk dengan peralatan lain, perhatikan AED untuk memverifikasi operasi yang normal.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-5
Informasi Produk dan Keselamatan
!
Perhatian: Penggunaan Terbatas. Hukum Federal membatasi perangkat ini untuk dijual oleh atau atas pesanan dokter atau praktisi yang berlisensi berdasarkan peraturan hukum di negara bagian tempatnya berpraktik.
!
Perhatian: Baterai Lithium Sulfur Dioksida. Isi bertekanan: jangan isi ulang, hubung singkat, tusuk, rubah bentuk, atau paparkan pada suhu di atas 65° C (149° F). Keluarkan baterai setelah kosong.
! ! ! !
!
1-6
Perhatian: Pembuangan Baterai. Daur ulang atau buang baterai lithium sesuai dengan semua peraturan hukum federal, negara bagian, dan lokal. Untuk menghindari bahaya kebakaran dan ledakan, jangan bakar atau masukkan baterai ke dalam api. Perhatian: Gunakan hanya Peralatan yang Disetujui oleh Cardiac Science. Menggunakan baterai, pad, kabel, atau peralatan opsional selain yang disetujui oleh Cardiac Science dapat menyebabkan AED berfungsi secara tidak benar selama penyelamatan. Perhatian: Kemungkinan Kinerja AED yang Tidak Benar. Menggunakan pad yang rusak atau kedaluwarsa dapat mengakibatkan kinerja AED yang tidak benar. Perhatian: Kabel Komunikasi Serial. AED tidak akan berfungsi selama penyelamatan apabila kabel komunikasi serial tersambung ke port serial. Apabila kabel komunikasi serial tersambung ke AED selama penyelamatan, prompt “Pisahkan kabel untuk melanjutkan penyelamatan” akan terdengar sampai Anda melepaskan kabel komunikasi serial. Perhatian: Memindahkan Pasien Selama Penyelamatan. Selama upaya penyelamatan, lonjakan atau pemindahan pasien secara berlebihan dapat menyebabkan kesalahan AED dalam menganalisis ritme jantung pasien. Hentikan semua gerakan atau getaran sebelum mencoba melakukan penyelamatan.
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Keterangan simbol
Perhatian: Pernyataan Sistem.
!
Peralatan yang tersambung ke antarmuka analog dan digital harus bersertifikasi standar IEC yang terkait (mis. IEC 60950 untuk peralatan pemrosesan data dan IEC 60601-1 untuk peralatan medis). Lebih jauh lagi, semua konfigurasi harus mematuhi standar sistem IEC 60601-1-1. Setiap orang yang menyambungkan peralatan tambahan ke bagian masukan atau keluaran sinyal berarti mengonfigurasikan sistem medis, dan oleh karena itu, bertanggung jawab bahwa sistem tersebut mematuhi persyaratan standar sistem IEC 60601-1-1.
!
Perhatian: Kegagalan Fungsi Peralatan. Peralatan portabel dan komunikasi RF dapat mempengaruhi AED. Selalu ikuti jarak pemisahan yang disarankan seperti ditetapkan dalam tabel pernyataan EMC.
!
Perhatian: Kegagalan Fungsi Peralatan. AED memerlukan tindakan pencegahan khusus mengenai EMC. Gunakan AED sesuai dengan pedoman dalam tabel pernyataan EMC.
Keterangan simbol Simbol-simbol berikut mungkin muncul dalam buku petunjuk ini, pada AED, atau pada komponen opsionalnya. Beberapa simbol ini menunjukkan standar dan kepatuhan yang terkait dengan AED dan penggunaannya.
Simbol
!
Keterangan Perhatian. Bacalah dokumentasi yang disertakan.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Simbol
Keterangan Informasi tambahan tersedia dalam Buku Petunjuk Operasi dan Servis AED.
70-00966-40 A
1-7
Informasi Produk dan Keselamatan
Simbol
IP24
1-8
Keterangan
Simbol
Keterangan
Tegangan Berbahaya: Keluaran defibrilator bertegangan tinggi dan dapat menyebabkan bahaya shock. Bacalah dan pahami semua peringatan keselamatan dalam buku petunjuk ini sebelum mencoba mengoperasikan AED.
Peralatan Tahan Defibrilator Tipe BF: AED, bila tersambung ke dada pasien melalui pad, dapat menahan efek shock defibrilasi yang diterapkan secara eksternal.
AED diproteksi dari efek percikan air sesuai dengan standar IEC 60529.
Jangan isi ulang baterai.
Diklasifikasikan oleh CSA International dalam kaitannya dengan shock listrik, kebakaran, dan bahaya mekanis hanya berdasarkan UL 60601-1, CAN/CSA C22.2 No.601.1-M90, EN60601-1, dan EN60601-2-4. Memenuhi Standar UL UL60601-1. Bersertifikasi Standar CAN/CSA C22.2 No. 601.1-M90.
Diklasifikasikan oleh Intertek dalam kaitannya dengan shock listrik, kebakaran, dan bahaya mekanis hanya berdasarkan UL 60601-1, CAN/CSA C22.2 No.601.1-M90, EN60601-1, dan EN60601-2-4. Memenuhi Standar UL UL60601-1. Bersertifikasi Standar CAN/CSA C22.2 No. 601.1-M90.
Simbol untuk ON (HIDUP). Buka penutup untuk menghidupkan AED.
Menunjukkan status baterai AED. Area yang menyala menunjukkan kapasitas baterai yang tersisa.
70-00966-40 A
0%
100%
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Keterangan simbol
Simbol
Keterangan
Simbol
Keterangan
Periksa pad. Pad tidak ada, tidak tersambung, atau fungsionalitasnya terganggu.
Menunjukkan AED memerlukan perawatan oleh teknisi servis resmi.
Apabila indikator SHOCK menyala, tekan tombol ini untuk memberikan shock defibrilasi.
Port komunikasi serial
Indikator merah dengan X HITAM berarti AED memerlukan perhatian operator atau perawatan, dan tidak Siap Penyelamatan.
Indikator hijau tanpa X HITAM berarti AED Siap Penyelamatan.
Tanggal pembuatan: tahun dan bulan.
Tanggal resertifikasi pabrik (R): tahun dan bulan.
2 R
Bebas lateks.
Sekali pakai. Hanya untuk digunakan pada satu pasien.
Robek di sini untuk membuka.
Posisi pad di dada pasien.
Untuk digunakan oleh atau atas pesanan Dokter, atau orang yang berlisensi berdasarkan hukum negara bagian.
Pisahkan salah satu pad dari pelapis biru dengan menarik sudut yang terkelupas.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-9
Informasi Produk dan Keselamatan
Simbol
Keterangan
2
Simbol
Jangan bakar atau masukkan ke dalam nyala terbuka.
Bahaya ledakan: Jangan gunakan di dekat gas yang mudah terbakar, termasuk oksigen yang terkonsentrasi.
Batas bawah dan atas suhu pengoperasian.
Gunakan pad sebelum tanggal ini.
Nomor Seri
Nomor model perangkat; nomor model baterai
REF MODEL
Nomor model perangkat; nomor model baterai
LOT
Nomor lot
Lithium sulfur dioksida
Perwakilan resmi di Masyarakat Eropa (EC)
Tanda CE: Peralatan ini memenuhi persyaratan pokok Petunjuk Perangkat Medis 93/42/EEC.
Pabrikan
Limbah Peralatan Listrik/Elektronik (WEEE). Pengumpulan terpisah untuk limbah peralatan listrik dan elektronik.
Limbah Peralatan Listrik/ Elektronik (WEEE) mengandung timbal. Pengumpulan terpisah untuk limbah peralatan listrik dan elektronik.
Daur ulang karton sesuai peraturan hukum setempat.
1-10
Keterangan
70-00966-40 A
Pb
Buang dengan benar sesuai dengan semua peraturan negara bagian, provinsi, dan negara.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Kepatuhan standar emisi elektromagnetik
Kepatuhan standar emisi elektromagnetik
Panduan dan pernyataan pabrikan – emisi elektromagnetik AED ditujukan untuk digunakan di lingkungan elektromagnetik di bawah. Pelanggan atau pengguna AED harus memastikan bahwa perangkat ini digunakan dalam lingkungan tersebut.
Uji emisi
Kepatuhan
Lingkungan elektromagnetik – panduan
Emisi RF
Grup 1
AED menggunakan energi RF hanya untuk fungsi internalnya. Oleh karena itu emisi RF-nya sangat rendah dan kemungkinan besar tidak akan menyebabkan interferensi apa pun pada peralatan elektronik di dekatnya.
CISPR 11
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-11
Uji emisi
Kepatuhan
Lingkungan elektromagnetik – panduan
Emisi RF
Kelas B
AED sesuai untuk digunakan di semua bangunan, termasuk rumah tangga dan yang tersambung ke jaringan listrik umum tegangan rendah yang menyuplai bangunan yang digunakan untuk keperluan rumah tangga.
CISPR 11 Emisi harmonik
Tidak berlaku
IEC 61000-3-2 Fluktuasi tegangan/emisi kedip
Tidak berlaku
IEC 61000-3-3
1-12
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Kepatuhan standar emisi elektromagnetik
Panduan dan pernyataan pabrikan – imunitas elektromagnetik AED ditujukan untuk digunakan di lingkungan elektromagnetik di bawah. Pelanggan atau pengguna AED harus memastikan bahwa perangkat ini digunakan dalam lingkungan tersebut.
Uji imunitas
Tingkat uji IEC 60601
Tingkat kepatuhan
Lingkungan elektromagnetik – panduan
Pelepasan elektrostatik (ESD)
±6 kV kontak
±6 kV kontak
±8 kV udara
±8 kV udara
Lantai harus berbahan kayu, beton, atau tegel keramik. Jika lantai dilapisi dengan material sintetis, kelembapan relatif harus sedikitnya 30%
Transien cepat/ semburan listrik
±2 kV untuk saluran suplai daya
Tidak berlaku
IEC 61000-4-4
±1 kV untuk saluran masukan/keluaran
Lonjakan
±1 kV mode diferensial
IEC 61000-4-5
±2 kV mode umum
IEC 61000-4-2
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Tidak berlaku
70-00966-40 A
1-13
Uji imunitas
Tingkat uji IEC 60601
Tingkat kepatuhan
Penurunan tegangan, gangguan singkat, dan variasi tegangan saluran masukan suplai daya
<5% UT (penurunan >95% dalam UT) untuk 0,5 siklus
Tidak berlaku
61000-4-11
Lingkungan elektromagnetik – panduan
40% UT (penurunan 60% dalam UT) untuk 5 siklus 70% UT (penurunan 30% dalam UT) untuk 25 siklus <5% UT (penurunan >95% dalam UT) selama 5 dtk.
Frekuensi daya (50/60 Hz) bidang magnetik
3 A/m
80 A/m
IEC 61000-4-8
Frekuensi daya bidang magnetik harus di tingkat yang tidak lebih tinggi dari karakterikstik lokasi tipikal di pabrik industri berat dan pembangkit listrik dan ruang kontrol substasiun H.V. tipikal.
Catatan: UT adalah tegangan listrik a.c. sebelum penerapan tingkat uji. 1-14
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Kepatuhan standar emisi elektromagnetik
Uji imunitas
Tingkat uji IEC 60601
Tingkat kepatuhan
Konduksi RF
3 Vrms
Tidak Berlaku
IEC 61000-4-6
150 kHz – 80 MHz di luar band ISMa
Tidak Berlaku
Lingkungan elektromagnetik – panduan
10 Vrms 150 kHz – 80 MHz dalam band ISMa
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-15
Uji imunitas
Tingkat uji IEC 60601
Tingkat kepatuhan
Lingkungan elektromagnetik – panduan Peralatan komunikasi RF portabel dan seluler tidak boleh digunakan di dekat bagian apa pun dari AED, lebih dekat dari jarak pemisahan yang disarankan yang dihitung dari persamaan yang berlaku untuk frekuensi pemancar tersebut. Jarak pemisahan yang disarankan d = 1,2 P 80 MHz – 800 MHz
Radiasi RF
10 V/m
IEC 61000-4-3
80 MHz – 2,5 GHz
10 V/m d = 2,3 P 800 MHz – 2,5 GHz di mana P adalah kelas daya keluaran maksimum pemancar dalam watt (W) menurut pabrikan pemancar, dan d adalah jarak pemisahan yang disarankan dalam meter (m)b.
1-16
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Kepatuhan standar emisi elektromagnetik
Uji imunitas
Tingkat uji IEC 60601
Tingkat kepatuhan
Lingkungan elektromagnetik – panduan Kekuatan medan dari pemancar RF tetap, sebagaimana ditentukan oleh survei lokasi elektromagnetik,c harus kurang dari tingkat kepatuhan di setiap kisaran frekuensi.d Interferensi mungkin terjadi di dekat peralatan yang ditandai dengan simbol berikut:
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-17
CATATAN 1 Pada 80 MHz dan 800 MHz, berlaku kisaran frekuensi yang lebih tinggi. CATATAN 2 Pedoman ini tidak berlaku di semua situasi. Penyebaran elektromagnetik dipengaruhi oleh penyerapan dan pantuan dari struktur bangunan, benda, dan orang.
1-18
a
Band ISM (industrial, scientific and medical) di antara 150 kHz dan 80 MHz meliputi 6,765 MHz – 6,795 MHz; 13,553 MHz – 13,567 MHz; 26,957 MHz – 27,283 MHz; dan 40,66 – 40,70 MHz.
b
Tingkat kepatuhan dalam band frekuensi ISM di antara 150 kHz dan 80 MHz serta di kisaran frekuensi 80 MHz – 2,5 GHz ditujukan untuk memperkecil kemungkinan bahwa peralatan komunikasi seluler/portabel dapat menyebabkan inferterensi jika dibawa ke area pasien tanpa sengaja. Oleh karena itu, faktor tambahan 10/3 digunakan dalam menghitung jarak pemisahan yang disarankan dari pemancar di kisaran frekuensi ini.
c
Kekuatan medan dari pemancar tetap, seperti stasiun asal telepon radio (seluler/nirkabel) dan radio portabel darat, radio amatir, siaran radio AM dan FM, dan siaran TV secara teoritis tidak dapat diprediksi secara akurat. Untuk menilai lingkungan elektromagnetik yang disebabkan oleh pemancar RF tetap, survei lokasi elektromagnetik harus dipertimbangkan. Jika kekuatan medan yang terukur di lokasi di mana AED digunakan melebihi tingkat kepatuhan RF yang berlaku di atas, AED harus diawasi untuk memverifikasi pengoperasian normal. Jika kinerja yang abnormal teramati, tindakan pencegahan tambahan mungkin diperlukan, seperti mengubah arah atau memindahkan lokasi AED.
d
Di ats kisaran frekuensi 150 kHz – 80 MHz, kekuatan medan harus kurang dari 1 V/m.
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Kepatuhan standar emisi elektromagnetik
Jarak pemisahan yang disarankan antara peralatan komunikasi RF portabel dan seluler dan AED AED ditujukan untuk digunakan di lingkungan elektromagnetik dengan gangguan radiasi RF yang terkontrol. Pelanggan atau pengguna AED dapat membantu mencegah interferensi elektromagnetik dengan menjaga jarak minimum antara peralatan komunikasi RF portabel dan seluler (pemancar) dan AED seperti disarankan di bawah, sesuai dengan daya keluaran maksimum peralatan komunikasi tersebut. Kelas daya keluaran Jarak pemisahan berdasarkan frekuensi pemancar maksimum pemancar m 150 kHz – 80 MHz di luar band ISM
150 kHz – 80 MHz dalam band ISM
80 MHz – 800 MHz
800 MHz – 2,5 GHz
d = 1,2 P
d = 1,2 P
d = 1,2 P
d = 2,3 P
0,01
0,12
0,12
0,12
0,23
0,1
0,38
0,38
0,38
0,73
1
1,2
1,2
1,2
2,3
10
3,8
3,8
3,8
7,3
100
12
12
12
23
W
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
1-19
Untuk pemancar dengan kelas daya keluaran maksimum yang tidak terdaftar di atas, jarak pemisahan yang disarankan d dalam meter (m) dapat ditentukan menggunakan persamaan yang berlaku untuk frekuensi pemancar tersebut, di mana P adalah kelas daya keluaran maksimum dalam Watt (W) menurut pabrikan pemancar. CATATAN 1 Pada 80 MHz dan 800 MHz, berlaku jarak pemisahan untuk kisaran frekuensi yang lebih tinggi. CATATAN 2 Band ISM (industrial, scientific and medical) di antara 150 kHz dan 80 MHz meliputi 6,765 MHz – 6,795 MHz; 13,553 MHz – 13,567 MHz; 26,957 MHz – 27,283 MHz; dan 40,66 – 40,70 MHz. CATATAN 3 Faktor tambahan 10/3 digunakan dalam menghitung jarak pemisahan yang disarankan untuk pemancar dalam band frekuensi ISM di antara 150 kHz dan 80 MHz serta di kisaran 80 MHz – 2,5 GHz untuk kemungkinan bahwa peralatan komunikasi seluler/portabel dapat menyebabkan inferterensi jika dibawa ke area pasien tanpa sengaja. CATATAN 4 Pedoman ini tidak berlaku di semua situasi. Penyebaran elektromagnetik dipengaruhi oleh penyerapan dan pantuan dari struktur bangunan, benda, dan orang.
1-20
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
2
Pendahuluan Daftar Isi ◆ Keterangan AED ◆ Indikasi untuk penggunaan ◆ Algoritma analisis ECG AED RHYTHMx ◆ Protokol penyelamatan ◆ Bentuk gelombang bifase STAR® ◆ Protokol energi bifase STAR untuk AED Powerheart G3 ◆ Persyaratan pelatihan operator
2-1 2-2 2-3 2-5 2-5 2-6 2-7
Bagian ini berisi informasi tentang AED, penggunaannya, dan pelatihan yang diperlukan untuk mengoperasikannya.
Keterangan AED AED adalah defibrilator eksternal otomatis dengan pengujian sendiri, yang dioperasikan baterai (AED). Setelah menempelkan pad defibrilasi AED ke dada pasien yang terbuka, AED akan menganalisis elektrokardiogram (ECG) pasien secara otomatis dan menyarankan operator untuk menekan tombol dan memberikan shock jika diperlukan. AED akan memandu operator di sepanjang penyelamatan menggunakan kombinasi prompt suara, peringatan audio, dan indikator visual. Untuk AED Powerheart G3 Automatic, AED akan memberikan shock secara otomatis jika diperlukan.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
2-1
Pendahuluan
Indikasi untuk penggunaan AED Powerheart G3 dan AED Powerheart G3 Automatic Perangkat AED Powerheart G3 dan AED Powerheart G3 Automatic ditujukan untuk digunakan oleh personel yang telah terlatih untuk mengoperasikannya. Pengguna harus memenuhi syarat dengan pelatihan dalam alat penyangga kehidupan dasar atau tanggapan medis darurat lain yang ditetapkan oleh dokter. Perangkat ini diindikasikan untuk penanganan darurat korban yang menunjukkan gejala serangan jantung mendadak yang tidak menunjukkan tanggapan dan tidak bernapas. Pasca resusitasi, jika korban bernapas, AED harus dibiarkan menempel untuk memungkinkan akusisi dan deteksi ritme ECG. Jika terjadi tachyarrhythmia ventrikular yang dapat diberi shock, perangkat akan diisi daya secara otomatis dan memberi tahu operator untuk memberikan terapi (G3) atau memberikan muatan listrik secara otomatis (G3 Automatic). Bila pasien adalah anak kecil atau bayi hingga usia 8 tahun, atau dengan berat hingga 55 lbs (25kg), perangkat ini harus digunakan dengan Elektrode Defibrilasi Atenuasi Pediatrik Model 9730. Terapi tidak boleh ditunda untuk menentukan usia atau berat pasien secara tepat.
Elektrode Defibrilasi 9131 Elektrode Defibrilasi 9131 Cardiac Science untuk sekali pakai dan ditujukan untuk digunakan dengan defibrilator eksternal otomatis (AED) Cardiac Science untuk memantau dan memberikan energi defibrilasi kepada pasien. Elektrode ini ditujukan untuk penggunaan dalam waktu singkat (<8 jam) dan harus digunakan sebelum tanggal kedaluwarsa yang tercantum pada kemasan. Elektrode AED digunakan untuk penanganan darurat pasien serangan jantung yang berusia di atas 8 tahun atau beratnya lebih dari 55 pound (25 kg). Pengguna menilai kondisi pasien dan mengonfirmasi bahwa pasien tidak sadar, tidak berdenyut, dan tidak bernapas sebelum menempelkan elektrode ke kulit.
2-2
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Algoritma analisis ECG AED RHYTHMx
Algoritma analisis ECG AED RHYTHMx Algoritma analisis ECG AED RHYTHMx™ menyediakan kemampuan deteksi ECG. Fitur-fitur yang tersedia dengan AED termasuk berikut ini: ◆
Kecepatan Deteksi
◆
Ambang Batas Asistol
◆
Deteksi Deraun
◆
Shock Terpisah
◆
Shock yang Disinkronkan
◆
Penolakan Pulsa Alat Pacu Jantung
◆
Diskriminator SVT
◆
Kecepatan Takhikardia Supraventrikular (SVT)
Kecepatan deteksi Semua ritme fibrilasi ventrikular (VF) dan trachikardia ventrikular (VT) pada atau di atas kecepatan ini akan diklasifikasikan sebagai dapat diberi shock. Semua ritme di bawah kecepatan ini akan diklasifikasikan sebagai tidak dapat diberi shock. Kecepatan ini dapat diprogram antara 120 bpm (detak per menit) dan 240 bpm melalui Perangkat Lunak MDLink oleh Direktur Medis. Kecepatan Deteksi bawaan adalah 160 bpm.
Ambang batas asistol Ambang batas dasar-ke-puncak asistol diatur pada 0,08 mV. Ritme ECG pada atau di bawah 0,08 mV akan diklasifikasikan sebagai asistol dan tidak akan dapat diberi shock.
Deteksi derau AED akan mendeteksi jejak derau pada ECG. Derau dapat ditimbulkan oleh memindahkan pasien secara berlebihan atau derau elektronik dari sumber eksternal seperti telepon seluler dan radio. Apabila derau terdeteksi, AED akan mengeluarkan prompt “ANALISIS TERGANGGU. HENTIKAN PERGERAKAN PASIEN” untuk memperingatkan operator. AED akan melanjutkan untuk menganalisis ulang ritme dan melanjutkan dengan penyelamatan.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
2-3
Pendahuluan
Shock terpisah Setelah menyarankan shock, AED akan melanjutkan memantau ritme ECG pasien. Jika ritme pasien berubah menjadi ritme yang tidak dapat diberi shock sebelum shock sebenarnya diberikan, maka AED akan memberi tahu bahwa ritme telah berubah dan mengeluarkan prompt “RITME BERUBAH. SHOCK DIBATALKAN.” AED akan mengabaikan pengisian daya.
Shock yang disinkronkan AED dirancang untuk memberikan shock yang disinkronkan secara otomatis pada gelombang-R jika ada. Jika pemberian shock tidak dapat disinkronkan dalam satu detik, shock yang tidak disinkronkan akan diberikan.
Deteksi pulsa alat pacu jantung AED dilengkapi sirkuit deteksi pulsa alat pacu jantung untuk mendeteksi pulsa dari implant alat pacu jantung.
Diskriminator SVT AED dikirimkan dengan Diskriminator SVT diaktifkan dan dengan pengaturan bawaan “TIDAK ADA TERAPI UNTUK SVT”. Dengan pengaturan bawaan pabrik “TIDAK ADA TERAPI UNTUK SVT”, AED tidak akan memberi shock ritme SVT. Diskriminator SVT merupakan filter canggih yang menganalisis morfologi bentuk gelombang ECG dan membedakan VF/VT dari SVT dan Ritme Sinus Normal (NSR). Diskriminator SVT hanya akan diterapkan ke ritme yang berada di antara Kecepatan Deteksi dan Kecepatan SVT. Pengaturan bawaan pabrik untuk fitur ini adalah “TIDAK ADA TERAPI UNTUK SVT”, namun Direktur Medis dapat mengaktifkan fitur ini menggunakan MDLink pada AED Powerheart.
2-4
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Protokol penyelamatan
Kecepatan SVT Semua ritme dengan kecepatan di antara Kecepatan Deteksi dan Kecepatan SVT akan disaring melalui sejumlah Diskriminator SVT untuk diklasifikasikan menjadi VF/VT atau SVT. Ritme yag diklasifikasikan sebagai SVT di antara kedua kecepatan yang ditetapkan tidak dapat diberi shock. Semua ritme SVT di atas kecepatan tersebut akan diklasifikasikan sebagai dapat diberi shock. Kecepatan SVT harus lebih tinggi dari Kecepatan Deteksi dan dapat dipilih di antara 160 dan 300 bpm atau, “TIDAK ADA TERAPI UNTUK SVT” dapat dipilih melalui Perangkat Lunak MDLink oleh Direktur Medis.
Protokol penyelamatan Protokol penyelamatan AED konsisten dengan pedoman yang disarakan oleh AHA/ERC 2010 Guidelines for Resuscitation and Emergency Cardiac Care (Pedoman Resusitasi dan Perawatan Darurat Jantung). Setelah mendeteksi ritme jantung yang dapat diberi shock, AED akan menyarankan operator untuk menekan tombol SHOCK (hanya 9300E) untuk memberikan shock defibrilasi diikuti dengan petunjuk untuk melakukan RJP selama 2 menit. Untuk AED Powerheart G3 Automatic, setelah mendeteksi ritme yang dapat diberi shock, AED akan memberikan shock defibrilasi secara otomatis diikuti dengan petunjuk untuk melakukan RJP selama 2 menit.
Bentuk gelombang bifase STAR® Bentuk Gelombang Bifase STAR® dirancang untuk mengukur impedansi pasien dan memberikan shock yang diubahsuaikan. Hal ini memungkinkan pemberian tingkat energi yang dioptimalkan untuk setiap pasien. Tingkat energi untuk AED Powerheart G3 tersedia dalam tiga tingkat shock defibrilasi yang berbeda. Energi shock yang tersedia adalah Energi Ultra Rendah (150 VE), Energi Rendah (200 VE), dan Energi Tinggi (300 VE). Energi yang sebenarnya ditentukan oleh impedansi pasien. Untuk informasi tambahan, lihat Tabel 2-1 di halaman 2-6, Tabel 6-2 di halaman 6-9, Tabel 6-3 di halaman 6-9, dan Tabel 6-4 di halaman 6-10.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
2-5
Pendahuluan
Protokol energi bifase STAR untuk AED Powerheart G3 Bentuk gelombang defibrilasi bifase STAR akan memberikan energi variabek meningkat yang disesuaikan untuk setiap pasien berdasarkan impedansi dada pasien. Pengaturan ini dapat diubahsuaikan dengan perbedaan fisik yang unik antar pasien. AED Powerheart G3 dilengkapi dengan lima protokol energi bifase yang berbeda. Operator, dengan panduan, petunjuk, dan penerapan dari Direktur Medis program AED yang ditetapkan, dapat memilih salah satu dari lima protokol ini ketika menggunakan AED Powerheart G3. Protokol energi bawaan pabrik AED Powerheart G3 adalah Energi Variabel (VE) yang meningkat 200 – 300 – 300 Joule (J). Shock pertama akan diberikan dalam kisaran 126 J – 260 J. Shock berikutnya akan diberikan dalam kisaran 170 J – 351 J. Protokol ini dipilih dengan menggunakan program perangkat lunak MDLink. Tersedia lima protokol energi bifase sebagai berikut: Tabel 2-1: Protokol Energi Bifase
Protokol Energi Urutan Shock1 Tingkat Energi (VE) Kisaran Energi2 (J) Bawaan Pabrik
Protokol #2
Protokol #3
2-6
1
200
126 – 260
2
300
170 – 351
3
300
170 – 351
1
200
126 – 260
2
200
126 – 260
3
300
170 – 351
1
150
95 – 196
2
200
126 – 260
3
200
126 – 260
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Persyaratan pelatihan operator
Tabel 2-1: Protokol Energi Bifase (lanjutan)
Protokol Energi Urutan Shock1 Tingkat Energi (VE) Kisaran Energi2 (J) Protokol #4
Protokol #5
1
150
95 – 196
2
150
95 – 196
3
200
126 – 260
1
200
126 – 260
2
200
126 – 260
3
200
126 – 260
1Energi variabel shock yang tersedia adalah Energi Ultra Rendah (150 VE),
Energi Rendah (200 VE), dan Energi Tinggi (300 VE). Energi yang sebenarnya ditentukan oleh impedansi pasien. 2Kisaran energi yang dibolehkan.
Persyaratan pelatihan operator Orang yang berwenang mengoperasikan AED harus mengikuti semua pelatihan minimum berikut: ◆
Pelatihan defibrilasi dan pelatihan lainnya yang diwajibkan oleh peraturan negara bagian, provinsi, atau negara
◆
Pelatihan pengoperasian dan penggunaan AED
◆
Pelatihan tambahan yang diwajibkan oleh dokter atau Direktur Medis
◆
Memahami sepenuhnya prosedur dalam buku petunjuk ini Catatan: Menyimpan sertifikat pelatihan yang valid dan sertifikasi yang diwajibkan oleh peraturan negara bagian, provinsi, atau negara.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
2-7
Pendahuluan
2-8
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
3
Memulai Daftar Isi ◆
Indikator AED
◆
Menyetel jam internal AED
3-6
◆
Prompt suara dan tampilan teks
3-7
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
3-2
70-00966-40 A
3-1
Memulai
Indikator AED Indikator berikut terdapat pada AED.
Indikator status Siap Penyelamatan Indikator status terdapat pada tangkai AED Powerheart G3. Apabila indikator ini hijau, AED Siap Penyelamatan. Ini berarti uji sendiri AED telah memverifikasi hal-hal berikut: ◆ Daya baterai memadai ◆ Pad tersambung dengan benar ke AED dan
berfungsi ◆ Integritas sirkuit internal baik
Bila indikator status menyala merah, perhatian diperlukan. 1. Buka penutup AED untuk memecahkan masalah tersebut. 2. AED mungkin menjadi Siap Penyelamatan (indikator berubah hijau) setelah menjalankan uji selanjutnya. Jika indikator tetap merah, hubungi Dukungan Teknis Cardiac Science (lihat Informasi kontak di halaman 1-2) atau di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda. Catatan: Bila indikator status menunjukkan tidak Siap Penyelamatan (indikator merah) Anda mungkin mendengar bunyi biip terputusputus. Lihat Indikator audio perawatan untuk informasi pemecahan masalah.
3.
Indikator audio perawatan Bila uji sendiri harian, mingguan, atau bulanan menentukan bahwa perhatian diperlukan, bunyi biip akan terdengar setiap 30 detik sekali sampai penutup dibuka atau daya baterai habis. Membuka dan menutup penutup dapat menonaktifkan bunyi biip. Jika kesalahan itu belum diperbaiki pada uji sendiri otomatis berikutnya, bunyi biip akan diaktifkan ulang.
3-2
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Indikator AED
Karena bunyi biip adalah indikator umum bahwa AED tidak Siap Penyelamatan, selalu buka penutup terlebih dahulu dan biarkan AED menjalankan uji sendiri. Jika AED mengeluarkan prompt suara tetapi tidak mengubah indikator Siap Penyelamatan menjadi hijau, catat prompt tersebut dan hubungi Dukungan Teknis Cardiac Science (lihat Informasi kontak di halaman 1-2) atau di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
Panel diagnostik Panel diagnostik dilengkapi beberapa indikator berikut:
2 3
0%
4
100%
1 1 2 3 4
Indikator baterai Smartgauge™ Indikator Pad Indikator Servis Tombol Shock (hanya Powerheart G3 model 9300E)
Indikator status baterai Smartgauge Indikator Status Baterai Smartgauge dilengkapi lima LED, empat hijau dan satu merah. Keempat LED hijau 0% 100% menampilkan kapasitas baterai yang tersisa seperti halnya meteran bahan bakar. Bila digunakan, LED hijau akan berangsur mati, dari kanan ke kiri, seiring dengan penurunan kapasitas baterai. Bila semua LED hijau mati dan LED merah menyala, ganti baterai.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
3-3
Memulai
Catatan: Bila LED merah mulai menyala–ketika penutup dibuka atau kapan saja selama penyelamatan–prompt BATERAI LEMAH akan ditampilkan sekaligus. Namun, AED masih mampu memberikan sedikitnya 9 shock defibrilasi lagi setelah prompt BATERAI LEMAH ditampilkan.
Bila baterai AED tidak dapat memberikan shock lagi, AED akan menampilkan BATERAI LEMAH pada tampilan teks, dan LED merah baterai akan menyala. Untuk melanjutkan penyelamatan, biarkan penutup terbuka, keluarkan baterai, dan ganti dengan baterai baru. Jika penggantian baterai membutuhkan waktu lebih dari 60 detik, penyelamatan pertama akan diakhiri dan penyelamatan kedua akan dimulai setelah baterai dimasukkan. Catatan: Bila baterai benar-benar kosong, baik LED maupun tampilan teks tidak menyala.
Indikator Pad LED Pad akan menyala apabila pad: ◆ Tidak tersambung dengan benar ke AED ◆ Di luar spesifikasi operasional (dingin, kering,
rusak) ◆ Terpisah dari pasien selama penyelamatan
Indikator Servis LED Servis akan menyala bila AED mendeteksi kesalahan yang tidak dapat diperbaiki dengan uji sendiri. Hubungi Dukungan Teknis Cardiac Science (lihat Informasi kontak di halaman 1-2) atau di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
Tombol Shock Hanya untuk Powerheart G3 model 9300E: AED dilengkapi satu tombol yang disebut tombol Shock. Kata Shock dan LED tombol shock akan menyala merah bila AED siap untuk memberikan shock defibrilasi kepada pasien.
3-4
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Indikator AED
Tampilan teks Tampilan teks berisi 2 baris teks. Tampilan teks menyediakan informasi mengenai inisialisasi sistem, prompt teks dan data selama penyelamatan, dan diagnostik bagi operator.
SHOCKS 0 00:20 TEKAN PAD DG BAIK
SHOCKS 0 00:22 SPT DITUNJUKKAN
Inisialisasi sistem akan dilakukan ketika penutup dibuka untuk pertama kali. Tampilan teks menunjukkan kepada operator tanda pengenal kode internal, prompt suara, dan versi prompt suara. Tampilan teks juga menampilkan tanggal dan waktu saat ini. Selama penyelamatan, tampilan teks menampilkan jumlah shock yang diberikan dan waktu yang berjalan sejak penyelamatan dimulai (ketika penutup dibuka untuk pertama kali). Selama RJP, timer hitung mundur akan ditampilkan. Versi teks prompt suara juga akan ditampilkan. Catatan: Ada penundaan 3 detik antara waktu penutup LED dibuka dan penyelamatan dimulai. Penundaan 3 detik ini tidak dihitung dalam waktu penyelamatan yang berjalan.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
3-5
Memulai
Menyetel jam internal AED Untuk model AS, jam internal telah disetel ke Waktu Standar Tengah (CST). Anda dapat menyetelnya ke tanggal dan waktu setempat. Untuk menyetel jam, Anda memerlukan Windows XP atau PC yang lebih baru, perangkat lunak RescueLink terinstal, dan kabel serial AED tersambung ke PC. Untuk menyetel jam:
3-6
1.
Pastikan bahwa PC disetel dengan benar ke waktu dan tanggal setempat.
2.
Buka penutup AED lalu jalankan perangkat lunak RescueLink pada PC.
3.
Sambungkan kabel ke port serial pada AED.
4.
Verifikasi bahwa prompt suara berbunyi “Mode Komunikasi”.
5.
Klik Komunikasi pada menu utama. Pilih Tanggal dan Waktu AED.
6.
Klik tombol Get untuk melihat waktu saat ini pada AED.
7.
Jika waktu dan tanggalnya salah, klik Set untuk menyetel waktu dan tanggal baru. Tanggal dan waktu AED akan diperbarui secara otomatis ke waktu dan tanggal PC.
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Prompt suara dan tampilan teks
Prompt suara dan tampilan teks Prompt suara akan diaktirkan bila penutup AED dibuka dan membantu memandu operator selama penyelamatan. Tampilan teks AED memberikan tampilan visual untuk hampir semua prompt suara. Tabel berikut ini berisi daftar prompt teks dan suara serta keterangan kapan prompt tersebut dikeluarkan. Tabel 3-1: Persiapan
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Robek pembungkus dan keluarkan pad.”
BUKA BUNGKUS KELUARKAN PAD
Meminta penyelamat untuk membuka kemasan dan mengeluarkan pad.
“Lepaskan satu pad dari pelapis plastik.”
LEPASKAN SATU PAD DARI PELAPIS PLASTIK
Diulangi setiap 3 detik sampai pad dipisahkan. Jika pad telah dilepaskan sebelum prompt dimulai, prompt ini akan dilewati. Prompt ini akan terhenti ketika pad dilepaskan.
“Tempelkan satu pad pada dada terbuka bagian atas.”
TEMPEL 1 PAD DI DADA ATAS YG TERBUKA
Meminta penyelemat untuk menempelkan satu pad ke pasien.
“Lepaskan pad kedua dan tempelkan pada dada bagian bawah seperti instruksi.”
LEPAS PAD KEDUA TEMPEL DI DADA BAWAH
Ulangi sampai penempatan pad kedua terdeteksi. Jika pad ditempelkan sebelum prompt dimulai maka prompt ini akan dilewati. Prompt ini akan terhenti ketika pad kedua ditempelkan.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
3-7
Memulai
Tabel 3-2: Analisis
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Jangan sentuh pasien! Menganalisa ritme. ”
JANGAN SENTUH PASIEN MENGANALISA RITME
Diulangi sampai amalisis ritme jantung pasien selesai. Prompt ini akan terhenti ketika siap untuk memberikan shock.
“Shock disarankan.”
SHOCK DISARANKAN
Diulangi selama AED mempersiapkan untuk memberi shock defibrilasi (mengisi daya).
“Charging.”
CHARGING
Diulangi selama AED mengisi daya.
Tabel 3-3: Memberikan shock - Hanya semi-otomatis
3-8
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Jauhi Pasien! Tekan tombol berkelip untuk memberi Shock.”
JAUHI PASIEN TKN TOMBOL UTK SHOCK
Prompt setelah AED terisi penuh dan siap untuk memberi shock defibrilasi. Indikator SHOCK MERAH berkedip dan frase ini diulangi selama 30 detik atau sampai tombol SHOCK ditekan.
“Shock telah diberikan”
SHOCK TELAH DIBERI
Prompt setelah shock diberikan.
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Prompt suara dan tampilan teks
Tabel 3-4: Memberikan shock - Hanya otomatis
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Jauhi pasien! Shock akan diberi dalam waktu”
JAUHI PASIEN SHOCK DALAM:
Setelah AED terisi penuh dan siap memberikan shock defibrilasi. SHOCK akan diberikan secara otomatis sekitar tiga detik setelah prompt suara berakhir.
“Tiga”
TIGA
Prompt sekitar tiga detik sebelum memberikan shock.
“Dua”
DUA
Prompt sekitar dua detik sebelum memberikan shock.
“Satu”
SATU
Prompt sekitar satu detik sebelum memberikan shock.
“Shock telah diberikan”
SHOCK TELAH DIBERI
Prompt setelah shock diberikan.
Tabel 3-5: Prompt RJP
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
Catatan: Direktur Medis dapat mengubah opsi RJP pada MDLink. Kecuali dinyatakan lain, prompt berlaku untuk RJP hanya
kompresi dan RJP tradisional (kompresi dan pernapasan).
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
3-9
Memulai
Tabel 3-5: Prompt RJP (lanjutan)
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Sekarang aman untuk menyentuh pasien.”
SEKARANG AMAN UTK MENYENTUH PASIEN
memberi tahu penyelamat sekarang aman untuk menyentuh pasien: Setelah AED memberikan shock Setelah AED mendeteksi ritme jantung yang tidak dapat diberi shock
“Lakukan 30 kompresi 30 KOMPRESI kemudian beri 2 napas buatan” 2X NAPAS BUATAN
Prompt ini diputar di awal interval RJP apabila AED mendeteksi ritme jantung yang tidak dapat diberi shock. Catatan: Prompt hanya untuk RJP tradisional.
“Mulai RJP”
MULAI RJP
(Biip)
“Lanjutkan RJP”
3-10
70-00966-40 A
Prompt untuk memulai RJP. Bunyi “Biip” akan terdengar dalam interval 30 detik selama RJP apabila diaktifkan oleh program perangkat lunak MDLink, “Biip” akan terdengar bila AED memerlukan perawatan.
LANJUTKAN RJP
Prompt selama interval RJP diaktifkan dalam set prompt Standar. Prompt saat penutup dibuka kembali selama siklus RJP.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Prompt suara dan tampilan teks
Tabel 3-6: Masalah pad
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Periksa pad.”
PERIKSA PAD
Terjadi bila impedansi pasien terlalu renah atau terlalu tinggi.
Tabel 3-7: Prompt lainnya
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Baterai lemah”
BATERAI LEMAH
Terjadi begitu tegangan baterai melemah, meskipun penyelamatan masih dapat dilakukan untuk sekitar 9 shock lagi. Apabila baterai terlalu lemah untuk melakukan penyelamatan, berikut ini akan terjadi: BATERAI LEMAH ditampilkan pada LCD Indikator status baterai Smartgauge berubah merah AED berbunyi biip sekali setiap 30 detik selama penutup tertutup Anda harus mengganti baterai sebelum melanjutkan penyelamatan. Jika baterai benar-benar kosong, semua aktivitas AED akan diakhiri.
(tidak ada)
LEPAS BATERAI SEPENUHNYA
AED akan menampilkan prompt ini bila baterai dikeluarkan sebagian. Tetapi ketika baterai perlu diganti (menampilkan BATERAI LEMAH), LEPAS BATERAI SEPENUHNYA tidak ditampilkan, hanya BATERAI LEMAH.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
3-11
Memulai
Tabel 3-7: Prompt lainnya (lanjutan)
3-12
Prompt suara
Tampilan teks
Situasi
“Analisa terganggu. Hentikan pergerakan pasien.”
ANALISA TERGANGGU HENTI GERAK PASIEN
Apabila AED mendeteksi jejak derau ECG, hentikan gerakan atau menyentuh pasien. Pindahkan perangkat elektronik lainnya dalam radius 5 meter.
“Buka penutup untuk melanjutkan penyelamatan.”
BUKA PENUTUP UTK LNJT PNYELAMATAN
Apabila penutup ditutup tanpa sengaja selama penyelamatan, prompt ini akan diulangi selama 15 detik.
“Ritme berubah. Shock dibatalkan.”
RITME BERUBAH SHOCK DIBATALKAN
Apabila perangkat siap untuk memberi shock kemudian mendeteksi perubahan retme dan oleh karena itu membatalkan shock.
“Pisahkan kabel untuk melanjutkan penyelamatan.”
PISAHKAN KABEL UTK LNJT PNYELAMATAN
Apabila kabel komunikasi serial tersambung ke AED selama penyelamatan, frase ini akan diulangi sampai kabel dipisahkan.
“Mode komunikasi”
MODE KOMUNIKASI
Apabila penutup terbuka dan kabel komunikasi serial tersambung ke AED.
“Servis diperlukan”
SERVIS DIPERLUKAN
Terjadi setelah uji sendiri menentukan bahwa AED tidak berfungsi dengan benar. Prompt “SERVIS DIPERLUKAN” akan terdengar bila penutup dibuka. Indikator SERVIS merah akan menyala. Setelah penutup ditutup, alarm akan berbunyi biip sampai baterai dikeluarkan atau benar-benar kosong.
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
4
Pengelolaan Data Daftar Isi ◆ Merekam data penyelamatan ◆ Meninjau data penyelamatan
4-1 4-2
AED dirancang untuk memudahkan pengelolaan dan peninjauan data. Data dapat diunduh dari AED dan ditampilkan pada layar PC menggunakan perangkat lunak RescueLink.
Merekam data penyelamatan AED merekam data Rescuelink secara otomatis dan dapat menyimpan hingga 60 menit waktu monitoring ECG di memori internal. Beberapa penyelamatan dapat disimpan di memori internal, memungkinkan penyelamat untuk melakukan penyelamatan tambahan tanpa mengunduh data ke komputer. Seandainya memori internal penuh, AED akan menghapus beberapa penyelamatan yang diperlukan, mulai dari penyelamatan terlama. Ketika mengunduh data, Rescuelink akan memungkinkan pengguna memilih penyelamatan mana yang akan diunduh. Lihat file bantuan aplikasi Rescuelink untuk informasi lebih lanjut.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
4-1
Pengelolaan Data
Meninjau data penyelamatan Untuk mengambil data dari memori internal: 1.
Buka penutup AED.
2.
Sambungkan kabel serial ke PC dan ke port serial AED di bawah penutup akses data karet biru. Prompt suara “Mode Komunikasi” akan terdengar.
3.
Jalankan program perangkat lunak RescueLink.
4.
Dari menu Komunikasi, pilih Ambil Data Penyelamatan.
5.
Piih Memori Internal AED lalu klik OK.
6.
Pilih peyelamatan dengan mengklik tanggal kemudian klik OK.
!
PERINGATAN! Bahaya Sengatan Listrik dan Kebakaran. Jangan sambungkan telepon atau konektor yang tidak disetujui ke soket pada peralatan ini.
!
Perhatian: Kabel Komunikasi Serial. Kabel komunikasi serial hanya untuk digunakan dengan AED; tidak untuk digunakan dengan telepon.
4-2
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
5
Pemecahan Masalah dan Perawatan Daftar Isi ◆ Uji sendiri ◆ Tabel indikator pemecahan masalah ◆ Perawatan terjadwal ◆ Servis perbaikan resmi ◆ Pertanyaan Umum
5-2 5-3 5-4 5-6 5-7
Bagian ini berisi informasi tentang uji sendiri diagnostik, perawatan, dan indikator servis AED.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
5-1
Pemecahan Masalah dan Perawatan
Uji sendiri AED dilengkapi sistem uji sendiri yang komprehensif yang menguji komponen elektronik, baterai, pad, dan sirkuit tegangan tinggi. Uji sendiri juga akan diaktifkan secara otomatis setiap kali Anda membuka dan menutup penutup AED. Ketika menjalankan uji sendiri, AED akan menyelesaikan langkahlangkah berikut secara otomatis: 1.
Menghidupkan sendiri, dan Indikator Status akan menyala merah.
2.
Menjalankan uji sendiri.
3.
Jika berhasil, Indikator Status akan berubah menjadi hijau.
4.
Mematikan sendiri jika penutupnya ditutup.
Ada tiga jenis uji sendiri otomatis: ◆
Uji sendiri harian memeriksa baterai, pad, dan komponen elektronik.
◆
Uji sendiri mingguan menyelesaikan pemberian muatan parsial komponen elektronik tegangan tinggi selain item-item yang diuji dalam uji sendiri harian.
◆
Selama uji sendiri bulanan, komponen elektronik tegangan tinggi diberi muatan energi penuh selain item-item yang diuji dalam uji sendiri harian.
Selain itu, uji sendiri akan dimulai ketika penutup dibuka dan sekali lagi ketika penutup ditutup. Jika uji sendiri mendeteksi kesalahan, Indikator Status tetap menyala merah. Ketika penutup ditutup, akan terdengar peringatan audio. Panel diagnostik di bawah penutup menunjukkan sumber masalah berdasarkan Tabel 5-1 di halaman 5-3.
5-2
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Tabel indikator pemecahan masalah
Tabel indikator pemecahan masalah Tabel berikut berisi daftar pemecahan masalah untuk indikator AED. Tabel 5-1: Tabel indikator pemecahan masalah
Lihat
0%
Gejala
Solusi
Indikator (LED) Servis merah menyala.
Diperlukan perawatan oleh teknisi servis resmi. Hubungi Dukungan Teknis Cardiac Science atau, di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
Indikator (LED) Pad merah menyala.
Sambungkan pad atau ganti dengan sepasang pad baru.
Indikator (LED) baterai terakhir menyala merah.
Baterai hampir habis. Ganti dengan baterai baru.
Indikator Status Siap Penyelamatan merah, dan tidakada indikator lain pada panel diagnostik yang menyala.
Ganti baterai. Jika indikator status masih menyala merah, hubungi Dukungan Teknis Cardiac Science atau, di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
100%
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
5-3
Pemecahan Masalah dan Perawatan
!
!
Perhatian: Suhu Ekstrem. Jangan sampai AED terpapar kondisi lingkungan ekstrem di luar parameter pengoperasiannya karena dapat mempengaruhi kemampuan AED untuk berfungsi dengan benar. Uji sendiri harian Siap Penyelamatan akan memverifikasi dampak kondisi lingkungan ekstrem pada AED. Jika uji sendiri harian menentukan bahwa kondisi lingkungan berada di luar parameter pengoperasian AED, indikator Siap Penyelamatan dapat berubah merah (tidak Siap Penyelamatan) dan AED mungkin mengeluarkan peringatan “SERVIS DIPERLUKAN” untuk meminta pengguna segera memindahkan AED ke kondisi lingkungan dalam parameter pengoperasian yang dapat diterima. Lihat Bab 6, Data Teknis, untuk kondisi lingkungan yang dapat diterima dan Indikator status Siap Penyelamatan di halaman 3-2 untuk informasi tentang indikator Siap Penyelamatan. Perhatian: Tidak Siap Penyelamatan. Masalah-masalah selain kondisi lingkungan ekstrem dapat menyebabkan AED menjadi tidak Siap Penyelamatan. Untuk informasi lebih lanjut, lihat Indikator status Siap Penyelamatan di halaman 3-2.
Perawatan terjadwal Catatan: AED Powerheart G3 memberi muatan energi parsial mingguan dan muatan energi penuh bulanan ke sirkuit tegangan tinggi sebagai bagian dari prosedur pengujian sendiri yang ekstensif. Oleh karena itu, Cardiac Science tidak merekomendasikan pengguna untuk menjalankan uji energi apa pun lainnya.
Jalankan uji berikut sesuai dengan jadwal yang ditunjukkan:
Perawatan harian Periksa Indikator Status untuk memastikan menyala HIJAU. Apabila indikator HIJAU, AED siap untuk penyelamatan. Jika indikator MERAH, lihat tabel pemecahan masalah di halaman 5-3.
5-4
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Perawatan terjadwal
Perawatan bulanan Jalankan prosedur berikut setiap bulan (28 hari): 1.
Buka penutup AED.
2.
Tunggu sampai AED menampilkan status: Perhatikan perubahan INDIKATOR STATUS ke MERAH. Setelah sekitar 5 detik, verifikasi bahwa INDIKATOR STATUS kembali menyala HIJAU.
3.
Periksa tanggal kedaluwarsa pada pad.
4.
Dengarkan petunjuk suara.
5.
Tutup penutup dan perhatikan perubahan INDIKATOR STATUS menjadi MERAH. Setelah sekitar 5 detik, verifikasi bahwa INDIKATOR STATUS kembali menyala HIJAU.
Perawatan tahunan Jalankan uji berikut untuk mengonfirmasi bahwa diagnostik berfungsi dengan benar dan memverifikasi integritas casing. Periksa integritas pad dan sirkuit: 1.
Buka penutup AED.
2.
Lepaskan pad.
3.
Tutup penutup.
4.
Konfirmasi bahwa INDIKATOR STATUS berubah MERAH.
5.
Buka penutup dan konfirmasikan bahwa indikator Pad menyala.
6.
Sambungkan kembali pad dan tutup penutup.
7.
Pastikan tanggal kedaluwarsa dapat dilihat dari jendela bening pada penutup.
8.
Periksa untuk memastikan bahwa INDIKATOR STATUS menyala HIJAU. Jika pad tidak terpasang dengan benar, indikator PAD akan menyala. Hubungi Dukungan Teknis Cardiac Science (lihat Informasi kontak di halaman 1-2) atau di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
9.
Buka penutup dan konfirmasikan bahwa tidak ada indikator diagnostik yang menyala.
10. Periksa tanggal kedaluwarsa pad, ganti jika telah kedaluwarsa. 11. Periksa integritas kemasan pad. 12. Tutup penutup
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
5-5
Pemecahan Masalah dan Perawatan
Periksa Integritas dari Indikator Servis (LED) dan Sirkuit: 1.
Segera setelah membuka penutup AED, tekan dan tahan tombol Shock dan konfirmasikan bahwa LED Servis menyala.
2.
Lepaskan tombol Shock (hanya untuk Powerheart G3 model 9300E).
3.
Tutup penutup.
4.
Verifikasi bahwa INDIKATOR STATUS tetap menyala MERAH.
5.
Buka penutup dan konfirmasikan bahwa tidak ada indikator panel diagnostik yang menyala.
6.
Tutup penutup.
7.
Verifikasi bahwa INDIKATOR STATUS berubah HIJAU.
Periksa integritas casing: Periksa cetakan casing AED apakah ada tanda-tanda peregangan. Jika casing menunjukkan tanda-tanda peregangan, hubungi Dukungan Teknis Cardiac Science (lihat Informasi kontak di halaman 1-2) atau di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
!
Perhatian: Kerusakan Peralatan. Untuk membersihkan perangkat, gunakan salah satu bahan berikut: Alkohol Isopropil, Etanol, larutan air sabun lembut, atau larutan hidrogen peroksida 3%.
!
Perhatian: Kerusakan Peralatan. Jauhkan semua larutan pembersih dan kelembapan dari bagian dalam semua pad defibrilasi dan celah penyambung kabel.
Servis perbaikan resmi Tidak ada komponen internal AED yang dapat diservis oleh pengguna. Cobalah mengatasi setiap masalah perawatan AED dengan menggunakan Tabel Pemecahan Masalah yang terdapat di bagian ini. Jika Anda tidak dapat mengatasi masalah tersebut, hubungi Dukungan Servis Cardiac Science (lihat Informasi kontak di halaman 1-2) atau di luar AS, perwakilan Cardiac Science setempat Anda.
! 5-6
PERINGATAN! Bahaya Shock. Jangan bongkar AED. Jika peringatan ini tidak dipatuhi dapat mengakibatkaan cedera atau kematian. Serahkan masalah perawatan kepada teknisi servis resmi Cardiac Science. 70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Pertanyaan Umum
Catatan: Pembongkaran atau servis AED secara tidak resmi akan membatalkan garansi.
Pertanyaan Umum P: Dapatkah saya memberi RJP ketika AED sedang menganalisis? J: Tidak. Seperti halnya dengan semua AED, operator harus menghentikan kompresi RJP selama fase analisis. P: Dapatkah saya mengangkut korban ketika AED sedang menganalisis? J: Tidak. Gerakan kendaraan dapat menyebabkan jejak derau yang dapat mengganggu analisis ritme jantung dengan benar. Hentikan kendaraan apabila analisis ritme jantung diperlukan. P: Apakah aman jika AED memberikan shock pada pasien yang terbaring di lantai penghantar, lantai antistatik, atau permukaan logam? J: Ya, aman. Menggunakan AED Powerheart pada pasien yang terbaring di lantai penghantar, lantai antistatik, atau permukaan logam tidak menimbulkan bahaya keselamatan baik pada pengguna perangkat maupun pasien. P: Apakah saya perlu menyiapkan dada sebelum menerapkan pad? J: Persiapan khusus biasanya tidak diperlukan. Dada harus sebersih dan sekering mungkin, dan bebas minyak. Ikuti petunjuk Direktur Medis Anda. P: Apa yang terjadi jika baterai hampir habis? J: Ada beberapa kondisi Baterai Lemah yang akan dideteksi oleh AED: Baterai Lemah terdeteksi - AED tidak digunakan: Jika kondisi baterai lemah terdeteksi selama uji sendiri, AED akan berbunyi biip setiap 30 detik. Keluarkan baterai dan ganti dengan baterai baru. Baterai Lemah terdeteksi – AED sedang digunakan: Ketika LED merah mulai menyala – saat penutup dibuka atau kapan saja selama penyelamatan – prompt BATERAI LEMAH akan ditampilkan sekaligus. Namun, AED masih mampu memberikan sedikitnya 9 shock defibrilasi lagi setelah prompt BATERAI LEMAH ditampilkan.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
5-7
Pemecahan Masalah dan Perawatan
Baterai terlalu lemah untuk mencatu AED selama penyelamatan: Apabila AED tidak mampu lagi memberikan shock, prompt BATERAI LEMAH akan ditampilkan sampai baterai diganti atau aktivitas AED selesai. Untuk melanjutkan upaya penyelamatan, biarkan penutup terbuka dan ganti baterai. Apabila penggantian baterai membutuhkan waktu lebih dari 60 detik, penyelamatan pertama akan diakhiri dan AED mulai mencatat kejadian berikutnya sebagai penyelamatan yang terpisah. Baterai benar-benar kosong – AED tidak berfungsi: Semua aktivitas AED herhenti sampai baterai diganti dengan baterai baru. P: Bagaimana cara menyetel jam internal AED? J: Setel jam menggunakan Program Perangkat Lunak Rescuelink dan PC. Lihat Menyetel Jam Internal AED pada Bab 3. P: Apa yang terjadi jika saya menutup penutup di tengah upaya penyelamatan? J: Jika Anda menutup penutup selama penyelamatan, Anda harus membukanya lagi dalam 15 detik untuk melanjutkan penyelamatan. Anda akan mendengar prompt, “Buka penutup untuk melanjutkan penyelamatan.” Jika penutup tetap tertutup selama lebih dari 15 detik, penyelamatan baru akan dimulai ketika penutup dibuka lagi. Catatan: Jika penutup ditutup selama penyelamatan ketika pad tersambung ke pasien, INDIKATOR STATUS tetap menyala HIJAU. Namun, ketika penutup dibuka lagi, INDIKATOR STATUS akan berubah MERAH kemudian kembali HIJAU. Penyelamatan dapat dilanjutkan. P: AED saya mengeluarkan peringatan audio. Mengapa? Bagaimana cara menghentikannya? J: Peringatan audio menunjukkan bahwa uji sendiri telah mendeteksi bahwa perawatan atau tindakan perbaikan diperlukan. Buka penutup perangkat dan lihat indikator pada panel diagnostik. Tentukan perawatan yang diperlukan dengan menggunakan tabel pemecahan masalah di halaman 5-3. P: AED tidak mengeluarkan peringatan audio ketika saya melepaskan pad dan menutup penutup. Mengapa? Catatan: Pastikan baterai telah terpasang. AED tidak akan berbunyi biip bila baterai dikeluarkan.
5-8
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Pertanyaan Umum
J: Uji sendiri pad saat penutup ditutup hanya mengaktifkan INDIKATOR STATUS. AED memberi waktu untuk mengganti pad – karena melepaskan pad adalah prosedur normal setelah penyelamatan – atau baterai selama prosedur pasca penyelamatan. P: Bagaimana jika saya harus melakukan penyelamatan di area yang terisolasi dan pada suhu di bawah nol? J: Apabila perjalanan menuju penyelamatan membuat AED terpapar suhu dingin yang ekstrem dalam waktu lama, jagalah agar pad dan baterai tetap hangat.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
5-9
Pemecahan Masalah dan Perawatan
5-10
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
6
Data Teknis Daftar Isi ◆ Parameter ◆ Bentuk gelombang bifase STAR
6-1 6-8
Bagian ini berisi daftar parameter AED dan menguraikan bentuk gelombang bifase STAR.
Parameter Tabel 6-1: Parameter
Parameter
Rincian
Operasi
Semi-Otomatis (shock yang disarankan) Otomatis
Peringatan Audio
Prompt Suara Peringatan Perawatan
Indikator Visual
Indikator Status Indikator Status Baterai Indikator Servis Indikator Pad Tampilan Teks
Penyimpanan Data Penyelamatan
Internal dengan data ECG 60 menit dengan anotasi kejadian
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
6-1
Data Teknis
Tabel 6-1: Parameter (lanjutan)
Parameter
Rincian
Dimensi
Tinggi: 8 cm (3,3 in) Lebar: 27 cm (10,6 in) Dalam: 31 cm (12,4 in)
Berat (Baterai dan Pad)
9300: 3,10 kg (6,6 lb)
Kondisi Lingkungan Operasi dan Siaga
Suhu: 0° C – 50° C (32° F – 122° F) Kelembapan: 5% – 95% (tanpa pengembunan) Tekanan: 57 kPa (+15.000 ft) – 103 kPa (-500 ft)
Kondisi lingkungan Pengiriman dan Transportasi (selama hingga 1 minggu)
Suhu: -30° C – 65° C (-22° F – 149° F) Kelembapan: 5% – 95% (tanpa pengembunan) Tekanan: 57 kPa (+15.000 ft) – 103 kPa (-500 ft)
Pad
Pad defibrilasi sekali pakai, berperekat sendiri Luas permukaan gabungan minimum: 228 cm2 Panjang kabel saat dipanjangkan: 1,3 m
Spesifikasi baterai Lithium Tegangan keluaran: 12VDC 9146 Baterai tidak dapat diisi ulang Kandungan lithium: 9,2 g Untuk informasi pembuangan periksa peraturan setempat Jaminan Penggantian Operasional Penuh (sejak tanggal pemasangan): 4 Tahun Perkiraan Masa Pakai (sejak tanggal produksi): 5 Tahun Shock Tipikal: 290 shock Catatan: Masa pakai baterai tergantung pada tipe
baterai, pengaturan perangkat, penggunaan sebenarnya, dan faktor lingkungan. Baterai dan Waktu Pengisian Kapasitor
6-2
70-00966-40 A
Baterai baru, setelah AED memberikan 15 shock 300 VE, biasanya membutuhkan waktu 10 detik untuk mengisi AED ke energi maksimum. Baterai dengan kapasitas yang berkurang akan membutuhkan waktu lebih lama untuk mengisi AED.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Parameter
Tabel 6-1: Parameter (lanjutan)
Parameter
Rincian
Urutan Uji Sendiri AED
Harian: Baterai, pad, elektronik internal, tombol Shock, dan perangkat lunak. Mingguan: Baterai, pad, elektronik internal, tombol Shock, perangkat lunak, dan siklus pengisian energi parsial. Bulanan (setiap 28 hari): Baterai di bawah beban, pad, elektronik internal, siklus pengisian energi penuh, tombol Shock, dan perangkat lunak. Buka Penutup (saat penutup dibuka): Baterai, pad, elektronik internal, tombol Shock, dan perangkat lunak. Tutup Penutup (saat penutup ditutup): Baterai, pad, elektronik internal, tombol Shock, dan perangkat lunak.
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
6-3
Data Teknis
Tabel 6-1: Parameter (lanjutan)
Parameter
Rincian
Keselamatan dan Kinerja
Model 9300 AED telah dirancang dan diproduksi untuk memenuhi standar keselamatan dan kinerja yang tertinggi termasuk kompatibilitas elektromagnetik (EMC). 9300 dan pad memenuhi persyaratan yang berlaku berikut ini:
CE: Ditandai CE oleh BSI 0086 sesuai Petunjuk Perangkat Medis 93/42/EEC.
CSA: Diklasifikasikan oleh CSA International dalam kaitannya dengan shock listrik, kebakaran, dan bahaya mekanis hanya berdasarkan UL 60601-1, CAN/CSA C22.2 No.601.1-M90, EN60601-1, dan EN60601-2-4. Memenuhi Standar UL UL60601-1. Bersertifikasi Standar CAN/CSA C22.2 No. 601.1-M90.
ETL: Diklasifikasikan oleh Intertek dalam kaitannya dengan shock listrik, kebakaran, dan bahaya mekanis hanya berdasarkan UL 60601-1, CAN/CSA C22.2 No.601.1-M90, EN60601-1, dan EN60601-2-4. Memenuhi Standar UL UL60601-1. Bersertifikasi Standar CAN/CSA C22.2 No. 601.1-M90.
6-4
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Parameter
Tabel 6-1: Parameter (lanjutan)
Parameter
Rincian Kelistrikan, Konstruksi, Keselamatan, dan Kinerja: IEC 60601-1:1998+ A1:1991, A2:1995 IEC 60601-2-4:2002 ANSI/AAMI DF-39 (1993) Kompatibilitas Elektromagnetik (EMC): IEC 60601-1-2:2001 + A1:2004 IEC 60601-2-4:2002 Bagian 36 ANSI/AAMI DF-39 (1993) Bagian 3.3.21
Emisi
EM: EN 55011/CISPR 11, Grup 1, Kelas B Magnetik: ANSI/AAMI DF-39 (1993), <0,5 mT di permukaan, kecuali dalam jarak 5 cm dari magnet penutup dan speaker RTCA DO-160D Bagian 21, Kategori M
Imunitas
EM • IEC 61000-4-3:2007, Level X, (20 V/m) • IEC 60601-2-4:2002, Bagian 36.202.3 (20 V/m) • AAMI DF-39 (1993), Bagian 3.3.21.2.1 Magnetik • IEC 61000-4-8:1993 + A1:2000 • IEC 60601-2-4:2002, Bagian 36.202.8 • AAMI DF-39 (1993), Bagian 3.3.21.2.3 80 A/m, 47,5 Hz – 1.320 Hz ESD • IEC 61000-4-2:2001, Level 3 • IEC 60601-2-4:2002, Bagian 36.202.2 • 6 kV pelepasan kontak, 8 KV pelepasan celah udara
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
6-5
Data Teknis
Tabel 6-1: Parameter (lanjutan)
Parameter
Rincian
Kondisi Lingkungan
Jatuh Bebas: IEC 60068-2-32:1975+A2:1990, 1 meter Benturan: IEC 60068-2-29:1987, 40g dan 6.000 benturan Getaran (Acak): IEC 60068-2-64:2008: 10 Hz – 2 kHz, 0,005 – 0,0012 g2/Hz Getaran (Sinus): IEC 60068-2-6:2007: 10 Hz – 60 Hz, 0,15 mm dan 60 Hz – 150 Hz, 2 g Perlindungan Penutup: IEC 60529:2001, IP24 Getaran (acak): RTCA DO-160D Bagian 8, kategori S, kurva B Variasi suhu: RTCA DO-160D Bagian 5, kategori C Dekompresi/tekanan berlebih suhu/ketinggian: RTCA DO-160D bagian 4, kategori A4, pengoeprasian 0° C – 50° C, ketahanan di permukaan tanah 0° C – 50° C
Kondisi Pengiriman dan Transportasi
ISTA Prosedur 2A
Kinerja Analisis ECG RHYTHMx
Sistem Analisis ECG RHYTHMx AED menganaalisis ECG pasien dan memberi tahu Anda apabila AED mendeteksi ritme yang daoat diberi shock atau tidak. Sistem ini memungkinkan seseorang, yang tidak terlatih dalam penafsiran ritme ECG, memberikan terapi defibrilasi kepada korban serangan jantung. Dengan baterai baru, setelah AED memberikan 15 shock 300 VE, waktu maksimum sejak analisis ritme dimulai sampai AED siap memberi shock adalah 17 detik.
6-6
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Parameter
Tabel 6-1: Parameter (lanjutan)
Parameter
Rincian
Ritme Jantung yang Digunakan untuk Menguji Sistem Deteksi Pengenalan Ritme untuk AED Powerheart G3
Ritme yang Dapat Diberi Shock – VF: Memenuhi persyaratan DF 39 AAMI dan rekomendasi Sensitivitas >90% AHA Defibrilator Eksternal Otomatis untuk Defibrilasi Akses Publik: Rekomendasi untuk Menetapkan dan Melaporkan Kinerja Algoritma Analisis Aritmia, Memadukan Bentuk Gelombang Baru dan Menyempurnakan Keselamatan, Gugus Tugas AED AHA dan disetujui oleh Komite Penasihat dan Koordinasi Ilmiah AHA. Sirkulasi, 1997(95), pp 1677-1682 Ritme yang Dapat Diberi Shock – VT: Memenuhi persyaratan DF 39 AAMI dan rekomendasi Sensitivitas >75% AHA Ritme yang Tidak Dapat Diberi Shock – NSR: Memenuhi persyaratan DF 39 AAMI (>95%) dan rekomendasi Spesifisitas (>99%) AHA Tidak Dapat Diberi Shock – Asistol Memenuhi persyaratan DF 39 AAMI dan rekomendasi Spesifisitas >95% AHA Tidak Dapat Diberi Shock: Memenuhi persyaratan DF 39 AAMI dan rekomendasi Soesifisitas AHA – semua ritme lainnya >95% Untuk informasi terperinci hubungi Cardiac Science untuk meminta laporan resmi: • P/N 112-2013-005 (Petunjuk Penggunaan Defibrilasi Pediatrik) • P/N 110-0033-001 (Laporan Resmi RHYTHMx) • P/N MKT-11081-01 (Laporan Resmi Bifase STAR)
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
6-7
Data Teknis
Bentuk gelombang bifase STAR Bentuk gelombang yang dihasilkan oleh AED adalah bentuk gelombang Eksponensial Terpotong Bifase yang memenuhi standar ANSI/AAMI DF2 dan DF39. Berikut ini grafik tegangan bentuk gelombang sebagai fungsi dari waktu ketika AED tersambung ke beban resistif 50 Ohm. Bentuk Gelombang Energi Tinggi dengan Beban Resistif 50 Ohm
Bentuk Gelombang Energi Tinggi dengan Beban Resistif 50 Ohm
2000.0
1500.0
1000.0
VOLT
500.0
0.0
-500.0
-1000.0
-1500.0 -1.000
0.000
1.000
2.000
3.000
4.000
5.000
6.000
7.000
8.000
9.000
10.000
WAKTU (ms)
Bentuk gelombang Eksponensial Terpotong Bifase (BTE) menggunakan energi variabel. Energi sebenarnya yang diberikan akan bervariasi dengan impedansi pasien dan perangkat akan memberikan shock apabila impedansi di antara 25 – 180 Ohm. Energi akan dikirimkan pada tiga tingkat yang berbeda yaitu energi variabel ultra rendah, energi variabel rendah, dan energi variabel tinggi seperti ditunjukkan pada tabel bentuk gelombang di halaman berikut.
6-8
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Bentuk gelombang bifase STAR
Tabel 6-2: Bentuk Gelombang Energi Variabel Ultra Rendah (150 VE) Powerheart G3
Fase 1
Fase 2
Impedansi Pasien (Ohm)
Tegangan* Durasi* (Volt) (MS)
Tegangan* Durasi* (Volt) (MS)
Energi** (Joule)
25
1.393
3,3
743
3,2
145 – 196
50
1.420
4,5
909
3,2
128 – 173
75
1.430
5,8
973
3,2
116 – 158
100
1.434
7,0
1.007
3,2
108 – 146
125
1.437
8,3
1.027
3,2
102 – 138
150
1.439
9,5
1.040
3,2
96 – 132
175
1.441
10,8
1.049
3,2
95 – 128
Tabel 6-3: Bentuk Gelombang Energi Variabel Rendah (200 VE) Powerheart G3
Fase 1
Fase 2
Impedansi Pasien (Ohm)
Tegangan* Durasi* (Volt) (MS)
Tegangan* Durasi* (Volt) (MS)
Energi** (Joule)
25
1.609
3,3
858
3,2
193 – 260
50
1.640
4,5
1.050
3,2
170 – 230
75
1.651
5,8
1.124
3,2
155 – 209
100
1.656
7,0
1.163
3,2
144 – 194
125
1.660
8,3
1.186
3,2
136 – 184
150
1.662
9,5
1.201
3,2
131 – 176
175
1.663
10,8
1.212
3,2
126 – 170
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
70-00966-40 A
6-9
Data Teknis
Tabel 6-4: Bentuk Gelombang Energi Variabel Tinggi Powerheart G3 (semua nilai tipikal)
Fase 1
Fase 2
Impedansi Pasien (Ohm)
Tegangan* Durasi* (Volt) (MS)
Tegangan* Durasi* Energi** (Volt) (MS) (Joule)
25
1.869
3,3
997
3,2
260 – 351
50
1.906
4,5
1.220
3,2
230 – 311
75
1.918
5,8
1.306
3,2
210 – 283
100
1.925
7,0
1.351
3,2
195 – 263
125
1.928
8,3
1.378
3,2
184 – 248
150
1.931
9,5
1.396
3,2
176 – 238
175
1.933
10,8
1.408
3,2
170 – 230
* Semua nilai tipikal. **Kisaran energi yang dibolehkan.
6-10
70-00966-40 A
Powerheart® AED G3 9300A dan 9300E
Cardiac Science Corporation • 3303 Monte Villa Parkway, Bothell, WA 98021 USA • 425.402.2000 • Bebas pulsa AS 800.426.0337 • Faks: 425.402.2001 •
[email protected] Pemesanan dan Layanan Pelanggan (AS dan Internasional) • 425.402.2000 • Bebas pulsa AS 800.426.0337 • Faks: 425.402.2001 •
[email protected] Dukungan Teknis • (AS) Faks: 425.402.2022 •
[email protected] • http://websupport.cardiacscience.com/webchat/ • (Internasional)
[email protected] Cardiac Science International A/S • Kirke Vaerloesevej 14, DK-3500 Vaerloese, Denmark • +45.4438.0500 • Faks: +45.4438.0501 •
[email protected] Inggris • The Manse, 39 Northenden Road, Sale, Manchester, M33 2DH, United Kingdom • +44.161.926.0000 •
[email protected] Prancis • Parc de la Duranne, 565, Rue René Descartes, F-13857 Aix-en-Provence Cedex 3, France • +33.4.88.19.92.92 •
[email protected] Eropa Tengah (D, A, CH) • Oskar-Schindler-Strasse 3, D-50769 Köln, Germany • +49.0.221.33734.300 •
[email protected] China • 6/F South Building, 829, Yi Shan Road, Shanghai 200233, China • +86.21.6495.9121 •
[email protected] Cardiac Science, logo Shielded Heart, Quinton, Burdick, HeartCentrix‚ Powerheart‚ FirstSave‚ Mastertrak‚ MDLink‚ STAR‚ Intellisense‚ Rescue Ready‚ RescueCoach‚ Rescuelink‚ RHYTHMx‚ and Survivalink adalah merek dagang dari Cardiac Science Corporation. Hak cipta © 2011 Cardiac Science Corporation. Semua Hak Dilindungi Undangundang.
70-00966-40 A
*70-00966-40*