BAB V KESIMPULAN
Berdasarkan penelitian yang telah di peroleh mengenai Aktivitas Sub Penerangan Setjen DPR Dalam Sosialisasi Kelembagaan DPR Pada Mahasiswa Melalui Program Kunjungan Studi Periode Juni- September 2015. Mulai dari metode penelitian, definisi konsep, hasil penelitian dan saran-saran maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut :
5.1
Kesimpulan
Berdasarkan penelitian
yang telah dilakukan melalui wawancara
mendalam dan studi kepustakaan serta dilengkapi dengan keabsahan data melalui triangulasi sumber, maka penulis dapat menarik beberapa kesimpulan sebagai berikut : A. Humas Setjen DPR menjalankan aktivitas kehumasan mengacu pada langkah-langkah public relation menurut Cutlip yaitu fact finding (mendefinisikan masalah), tahap planning (perencanaan), tahap action and communicating ( aksi dan komunikasi) serta tahap evaluating (evaluasi). Penjabarannya sebagai berikut: 1. Tahap Fact Finding: Kunjungan studi merupakan tugas pokok humas untuk mengedukasi dan mensosialisasikan kelembagaan DPR, sosialisasi kelembagaan DPR merupakan kesepakatan internasional parlementary Unit, sosialisasi kelembagaan DPR adalah upaya DPR
85
http://digilib.mercubuana.ac.id/
86
memberitahu tentang DPR ke masyarakat, lalu setelah tahu di harapkan masyarakat jadi menumbuhkan rasa cinta kepada DPR, kendala yang terjadi yaitu kurangnya SDM yang berkapasistas dalam program ini, kurangnya sarana dan prasarana program ini sehingga keterbatasan penerimaan kunjungan studi. 2. Tahap Planning : Menentukan segemntasi target yaitu masyarakat dari tingkat sekolah dasar kelas 4 atau sudah mendapat pelajaran kewarganegaraan hingga mahasiswa dan organisasi yang bersifat pendidikan, memilih tempat atau aula yang tepat, disini humas DPR hanya mendapat jatah 1 ruangan yaitu operations room yang memiliki teknologi canggih dan sistem pendukung yang cukup baik, konsep untuk program ini di buat diskusi ringan, mengasikan dan ramah. karena
tujuan
DPR
yaitu
memasyarakatkan
DPR
kepada
masyarakat.Pemilihan waktu dipilih pada pagi hari yaitu jam 9 sampai jam 12 siang, dan diakhiri makan siang bersama untuk menambah kesan keakraban. 3. Tahap Action and communication: menggunakan media untuk mempublikasikan program kunjungan studi ini, media yang di pilih yaitu
website
DPR,
facebook
DPR,
twitter
DPR,
majalah
parlementaria. Penerangan yaitu memberikan presentasi materi mengenai kinerja, mekanisme DPR dan seluruh ketentuan di DPR sampai syarat menjadi anggota DPR ini yang di sebut juga kegiatan sosialisasi kelembagan DPR. Sesi question answer yaitu sesi tanya
http://digilib.mercubuana.ac.id/
87
jawab atau diskusi ringan membahas isu-isu yang sedang berkembang di masyarakat tentang DPR. ini juga merupakan moment yang baik untuk memperbaiki citra DPR di depan masyarkat karena DPR bisa memberikan jawaban yang mengimbangi berita di luar. Tour building dilakukan untuk melihat-lihat sekitaran DPR yang di pilih menjadi tujuan yaitu ruang sidang paripurna 1 dan meseum edukasi DPR. 4. Tahap evaluation :Meliburkan penerimaan kunjungan studi setiap hari jumat, Mengadakan penelitian pelayanan humas ke peserta kunjungan yaitu dengan system penyebaran quisioner yang nantinya di olah untuk mengetahui sudah efektifkah program ini, untuk kendala yang terjadi masih terus di komunikasikan ke pimpinan DPR agar mendapat solusi., Humas setjen DPR mendapatkan beberapa kendala selama berjalannya program ini dari sisi luar maupun sisi
dalam humas
sendiri, sisi luar yaitu gempuran isu dari media yang semakin memberatkan tugas humas untuk mensosialisasikan lembaga DPR pada masyarakat dan memperbaiki citra DPR dengan mengedukasi masyarakat serta memberikan informasi yang cukup mengenai aktvitas DPR sebagai instansi pemerintah. Dan kendala dari sisi dalam humas yaitu kurang nya SDM yang menguasai materi tentang DPR, yang cukup memahami tugas pokok humas. B. Kegiatan sosialisasi lembaga DPR melalui program kunjungan studi yang sudah berjalan sejak tahun 1990-an dan mampu bertahap sampai sekarang sebagai salah satu upaya instansi DPR memberikan edukasi dan informasi
http://digilib.mercubuana.ac.id/
88
kepada masyarakat di sambut positif oleh masyarakat dan sangat berpengaruh terhadap citra dan reputasi DPR. terbukti dengan semakin banyaknya instansi pendidikan yang mengajukan kunjungan ke DPR pada tahun 2015. 5.2
Saran Berdasarkan hasil penelitian, selain dari kesimpulan di atas tentang aktvitas
humas setjen dpr dalam sosialisasi kelembagaan DPR pada mahasiswa melalui program kunjungan studi periode juni-september 2015. peneliti memiliki beberapa saran yang diharapkan dapat menjadi masukan bagi humas setjen DPR, maupun bagi akademis. sehingga dapat bermanfaat bagi pihak- pihak yang ingin melakukan penelitian serupa di kemudian hari. 5.2.1
Saran akademis
Penelitian ini sebagai upaya meninjau aktivitas humas yang sedang berjalan. Hasil penelitian ini sebaiknya dilakukan penelitian lanjutan untuk mengkasi dan mengoptimalkan mengenai aktivitas humas dalam kegiatan sosialisasi kepada masyarakat. diharapkan penelitian yang sama sekiranya bisa melakukan pendekatan yang berbeda agar dapat lebih banyak menggali secara mendalam dengan bukti-bukti yang konkret mengenai aktivitas humas dalam kegiatan sosialisasi masyarakat. 5.2.2
Saran Praktis
1. Humas harus memanfaatkan media publikasi lainnya semisal media massa elektronik yaitu seperti iklan layanan masyarakat di radio dan tv agar masyarakat mengetahui adanya program kunjungan studi ke DPR.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
89
dan memaksimalkan penggunaan website untuk masyarakat mengakses informasi kunjungan studi mulai dari cara dan persyaratan, jadwal kunjungan sampai dokumentasi kunjungan studi. 2. SDM yang masih kurang memahami mengenai DPR dan tugas pokok humas, sebaiknya staf humas di tambah oleh orang-orang yang kredibel dan berkualitas tinggi sehingga staf humas dapat memberikan pemecahan masalah yang cepat dan memuaskan serta mendukung semua aktivitas kehumasan sehingga dapat berjalan dengan baik.
http://digilib.mercubuana.ac.id/