BAB IV PENGUJIAN DAN ANALISA SISTEM SCADA
4.1 Halaman Monitoring Untuk Water Level Kontrol Untuk memudahkan penggunaan user maka dibuat beberapa halaman penting diantaranya :
Halaman monitoring plant.
Halaman control.
Serta halaman - halaman pendukung diantaranya :
Halaman overview
Halaman about
Halaman profile
1. Halaman overview Halaman overview adalah tampilan awal pada saat melakukan running pada software vijeo citect. Tampilan awal ini dirancang untuk memperlihatkan judul dari sistem yang telah dibuat yaitu “SIMULASI SISTEM SCADA WATER LEVEL KONTROL MENGGUNAKAN SOFTWARE CITECT”. Dalam setiap tampilan halaman monitoring disediakan tombol menu, sehingga pengguna dapat memilih tampilan halaman yang ingin dibuka. Adapun pilihan dari menu tersebut diantaranya : OVERVIEW PLANT CONTROL PANEL 63
64
ABOUT PROFILE Berikut adalah tampilan dari halaman overview.
Gambar 4.1 Tampilan halaman overview
2. Halaman plant Halaman plant merupakan tampilan untuk melihat proses / simulasi dari plant water level kontrol. Pada halaman ini user dapat melakukan pemindahan tampilan dan dapat melakukan monitoring kejadian pada plant yang sedang berlangsung. Adapun animasi yang digambar adalah
monitoring level
ketinggian air, monitoring pendeteksi aliran air, simbol dari solenoid valve, pompa dan motor yang digunakan. Pada halaman ini, desain dari monitoring harus dibuat semirip mungkin dengan plant yang sebenarnya sehingga apa yang terjadi dengan plant dapat terlihat secara rill di layar monitor.
65
Gambar 4.2 Tampilan halaman plant sebelum Run
Gambar 4.3 Tampilan halaman plant setelah Run
66
3. Halaman control Halaman ini digunakan untuk melakukan controlling saja tidak dapat digunakan untuk memonitoring jalannya plant yang ada. Monitoring yang dapat dilakukan hanya melihat indikasi kerja dari pompa, valve, dan level dengan ditandai menggunakan indicator lampu.
Gambar 4.4 Tampilan halaman control sebelum Run
Gambar 4.5 Tampilan halaman control setelah Run
67
4. Halaman about Pada halaman ini menampilkan informasi tentang software SCADA Vijeo Citect. Pada halaman ini user tidak dapat melakukan eksekusi, karena yang ditampilkan hanya berupa tulisan dan tombol menu.
Gambar 4.6 Tampilan halaman about
5. Halaman profile Halaman profile merupakan tampilan dari personal penulis, dimana isi dari halaman ini hanya memuat foto dan idenstitas dari penulis yang mengerjakan project akhir “Perencanaan Simulasi Sistem SCADA Water Level Control Menggunakan Software Citect”.
68
Gambar 4.7 Tampilan halaman profile
4.2 Pengujian Sistem Monitoring Water Level Kontrol Setelah membuat sistem monitoring pada penggunaan plant stasiun pompa air, maka dari itu perlu dilakukan pengujian sehingga dapat diketahui apakah sistim monitoring yang telah dibuat dapat berkerja dengan baik atau benar.
BLOK DIAGRAM MONITORING AND CONTROLLING MASTER CONTROL
Modul PLC SLAVE
Plant Output valve Flow Switch1, dan 2 Motor Agitator 1 dan 2
Kabel Komunikasi RS 232
PLC GLOFA G7MDT30U (N) Motorized Valve 1 dan 2 Pompa 1
Supervisory Control And Data Acquisition menggunakan Software Vijeo Citect Ver 7.or3
Gambar 4.8 Blok diagram komunikasi antar PLC dengan Plant
Pompa 2
69
Karena pada pengujian sistem ini hanya menggunakan simulasi, maka yang dijalankan hanya softwarenya saja. Untuk hardware dan plant secara nyata tidak dapat dilakukan. Pengujian dilakukan dengan memonitoring dan eksekusi sesuai dengan kondisi kerja plant yaitu pengujian secara otomatis. Saat melakukan pengujian plant dan melakukan monitoring serta eksekusi pada vijeo citect yaitu dengan cara membuka Citect Graphics Builder kemudian setelah itu klik icon Run Project. Dengan mengklik Run Projcect dan menunggu proses run selesai maka secara otomatis project akan langsung masuk pada halaman overview sebagai tampilan awal. Dengan memilih halaman plant dan control panel maka user dapat melakukan eksekusi dan setting pengoperasian dari plant. Dibawah ini adalah tampilan yang dapat digunakan sebagai referensi pengamatan dalam pengujian. Informasi kerja pompa Informasi kondisi source water
Informasi tombol menu
Informasi kerja motor
Informasi indicator valve, pump & motor
Informasi alian air
Informasi nilai aktual tank
Informasi level tank
Informasi level source water & tank
Informasi output valve
70
Informasi trend Informasi tombol test
Informasi indicator test operation
Informasi indicator lamp
Informasi indicator level tank
Informasi level tank
Informasi indicator output valve
Nilai Actual Open Close Valve
Gambar 4.9 Tampilan Citect Graphics Builder saat melakukan pengujian (a). Halaman plant, (b) Halaman control
71
4.3 Analisa Penggunaan Sistem Monitoring Citect Pada Water Level Kontrol Setelah melakukan pengujian pada hasil monitoring water level kontrol didapatkan bahwa kondisi kerja dari sistem monitoring yang telah dibuat adalah sesuai dengan kejadian pada deskripsi yang sudah dibuat. Adapun hasil yang didapatkan dari penggunaan software vijeo citect merupakan hasil pembacaan dari event yang telah dibuat PC ( Vijeo Citect ) yang telah disetting melalui tag. Eksekusi dapat langsung dijalankan melalui software vijeo citect yang terdapat pada PC. Hasil yang didapat dari pengujian vijeo citect pada plant stasiun pompa air diantaranya pembacaan level air pada tangki dan pembacaan buka tutup gate valve. Selain dari pembacaan diatas dapat pula dilihat kondisi aliran air yang terjadi pada pipa dan juga lampu indicator pada masing - masing penggunaannya. Pengoperasian pada vijeo citect dilakukan dengan cara menekan tombol test pada menu operation. Untuk kondisi pompa bekerja secara bersamaan sesuai dengan kenaikan level air sedangkan pengoperasian pada ballvalve dilakukan sesuai setting awal pada fungsi event yang telah dibuat. Selain penjelasan diatas pada masing - masing tampilan monitor dilengkapi dengan tombol khusus yang digunakan untuk menampilkan tampilan menu sehingga user dapat memindahkan dari tampilan satu ke tampilan yang lainnya.
72
4.3.1 Hubungan Antar Halaman Monitoring
Halaman untuk melihat profile penulis
Halaman untuk melihat informasi software vijeo citect
Halaman untuk melakukan control dan eksekusi tanpa melihat plant
Halaman untuk melakukan control dan monitoring plant
Halaman untuk melihat judul dan sebagai tampilan awal tanpa bsa melakukan eksekusi
Gambar 4.10 Tampilan penggunaan halaman menu
Didalam penggunaan halaman menu jika user telah masuk ke salah satu halaman, maka halaman lain akan tertutup dan tidak bisa dilihat. Sehingga pada sistem monitoring ini hanya bisa menampilkan satu halaman saja.