BAB IV MATERI KERJA PRAKTIK
4.1.
Pengantar Laporan Kerja Praktik
Gambar 4.1 Struktur Organisasi
Praktikan bekerja di divisi desain yang tugasnya mengerjakan desain untuk keperluan produksi seperti desain cover VCD, DVD, dan Blu-ray dan juga untuk keperluan marketing/promosi seperti poster, banner, spanduk, iklan untuk majalah, katalog, dan sebagainya. Alur kerja dari bagian desain adalah tugas biasanya akan diberikan oleh Bapak Bambang dari Produksi dan PPIC untuk diberikan kepada divisi desain. Divisi desain biasanya akan memberikan print hasil desain untuk approved sebelum akhirnya dikirimkan ke percetakan. Meeting diadakan setiap hari rabu yang dihadiri oleh perwakilan dari semua bagian. Untuk divisi desain dihadiri oleh Bapak Bambang. Setelah meeting terkadang akan 42
diadakan briefing antara divisi produksi yaitu Bapak Bambang dengan divisi desain yaitu Indah (praktikan) dan Budi (senior desain). Di briefing itu hasil dari meeting, evaluasi hasil kerja juga tugas-tugas baru akan diberikan. Selain itu lintas unit juga terjadi jadi bagian desain juga berhubungan dengan bagian marketing untuk Movie Kiosk dan outlet. Tugas yang diberikan dari bagian marketing
biasanya
menggunakan
form
berisi
keterangan
permintaan desain yang harus dibuat dan dateline pengerjaan desain. Bentuk formnya adalah sebagai berikut :
ORDER
DATE
TO
DESIGN
DEPARTMENT
(Bp.
Bambang
/Head
Dept.)
Tanggal
No
Materi
Order
Dibuat
oleh
Mengetahui
Dateline
Keterangan
Diterima
Tgl
:
Gambar 4.2 Form Permintaan Desain
Tapi kebanyakan untuk beberapa tugas yang bersifat urgent tidak memakai form tersebut jadi langsung diberikan secara lisan oleh bagian marketing. Selain bagian marketing divisi desain juga 43
berhubungan dengan percetakan untuk separasi raster film dan percetakan cover. Divisi desain bertugas untuk mengecek film dan mengontrol warna pada hasil cetakan. Biasanya sebelum dicetak bagian desain akan mendapatkan print proof dari percetakan untuk mendapat persetujuan sebelum akhirnya dicetak dalam jumlah besar. 4.2 Laporan Kerja Praktik 4.2.1.
Laporan Minggu I (22 Maret s/d 30 Maret 2013) Hari pertama praktikan melakukan
briefing dengan bagian
desain untuk menjelaskan pekerjaan apa saja yang dilakukan di bagian ini dan pengenalan kepada setiap divisi di perusahaan. Setelah itu dilanjutkan dengan pengenalan alat kerja dan cara kerja yang biasanya dilakukan. Setelah tugas diberikan oleh Bapak Bambang maka praktikan dan Bapak Budi akan membagi-bagi
judul tersebut untuk dikerjakan
masing-masing. Pekerjaan yang dilakukan minggu ini oleh praktikan adalah pengerjaan cover film Silent Hill, Chernobyl Diaries, Possesion, The Awakening, Assasins, dan Sammy 2. Setelah desain cover selesai maka desain tersebut akan diprint untuk approved. Kemudian desain tersebut akan dimasukan kedalam mal/format untuk VCD, DVD Prime, DVD Top atau Blu-ray ,tergantung dari informasi divisi Produksi dan PPIC. Pengerjaan judul-judul tersebut harus diselesaikan dalam minggu ini. Setiap hari setelah pengerjaan cover untuk VCD, DVD, atau Blu-ray selesai maka akan di print oleh praktikan untuk dicheck dan meminta approved dari Bapak bambang. Apabila terdapat revisi akan di ubah. Revisi di tahap ini biasanya revisi data seperti no sls, barcode dan harga yang tercantum di cover belakang. Setelah finish selanjutnya dikirim ke percetakan dalam bentuk CD. 44
Gambar 4.3 Cover Chernobly Diaries
Gambar 4.4 Cover Sammy 2
4.2.2. Laporan Minggu II (01 April s/d 05 April 2013) Pekerjaan yang dilakukan minggu ini oleh praktikan adalah pengerjaan cover film Babymaker, Jesus Henry Christ, Baby Geniuses, Parker, dan Moonrise Kingdom. Setelah desain cover selesai maka desain tersebut akan diprint untuk approved. Kemudian desain tersebut akan dimasukan kedalam mal/format untuk VCD, DVD Prime, DVD Top atau Blu-ray, sesuai informasi divisi Produksi dan PPIC. Setelah pengerjaan 45
cover untuk VCD, DVD, atau Blu-ray selesai maka akan di print oleh praktikan untuk dicheck dan meminta approved dari Bapak bambang. Apabila terdapat revisi akan di ubah. Revisi di tahap ini biasanya revisi data seperti no sls, barcode dan harga yang tercantum di cover belakang. Setelah finish selanjutnya praktikan akan mengirim file tersebut ke percetakan dalam bentuk CD.
Gambar 4.5 Cover Jesus Henry Christ
Gambar 4.6 Cover Moonrise Kingdom
46
4.2.3. Laporan Minggu III (08 April s/d 12 April 2013) Pekerjaan yang dilakukan minggu ini oleh praktikan adalah pengerjaan cover film Hope Spring, The Impossible, Bait, Dangerous Liasons dan Kata Hati. Setelah desain cover selesai maka desain tersebut akan diprint untuk approved. Kemudian desain tersebut akan dimasukan kedalam mal/format untuk VCD, DVD Prime, DVD Top atau Blu-ray, sesuai informasi divisi Produksi dan PPIC. Setelah pengerjaan cover untuk VCD, DVD, atau Blu-ray selesai maka akan di print oleh praktikan untuk dicheck dan meminta approved dari Bapak bambang. Apabila terdapat revisi akan di ubah. Revisi di tahap ini biasanya revisi data seperti no sls, barcode dan harga yang tercantum di cover belakang. Setelah finish selanjutnya praktikan akan mengirim file tersebut ke percetakan dalam bentuk CD. Selain itu ada permintaan untuk pembuatan poster Last Stand dan Parker dari bagian marketing secara lisan. Poster dibuat dari cover yang sudah dikerjakan hanya di ubah ke ukuran yang sudah ditentukan. Setelah diapproved langsung dikirim kepercetakan berikut cover.
Gambar 4.7 Cover The Impossible
47
Gambar 4.8 Cover Kata Hati
4.2.4. Laporan Minggu IV (15 April s/d 19 April 2013) Pekerjaan yang dilakukan minggu ini oleh praktikan adalah pengerjaan cover film Silver Linings Playbook, Zero Dark 30, dan Warm Bodies. Setelah desain cover selesai maka desain tersebut akan diprint untuk approved. Kemudian desain tersebut akan dimasukan kedalam mal/format untuk VCD, DVD Prime, DVD Top atau Blu-ray, sesuai informasi divisi Produksi dan PPIC. Setelah pengerjaan cover untuk VCD, DVD, atau Blu-ray selesai maka akan di print oleh praktikan untuk dicheck dan meminta approved dari Bapak bambang. Apabila terdapat revisi akan di ubah. Revisi di tahap ini biasanya revisi data seperti no sls, barcode dan harga yang tercantum di cover belakang. Setelah finish selanjutnya praktikan akan mengirim file tersebut ke percetakan dalam bentuk CD.
48
Gambar 4.9 Cover Silver Linings
Gambar 4.10 Cover Warm Bodies
Selain itu setelah meeting mingguan ada permintaan untuk redesain website prime dari General Manager. Setelah permintaan ada briefing dengan bagian marketing dan IT tentang konsep website yang diinginkan dan fitur-fitur yang ingin dimasukkan. Tujuan redesain website dilakukan untuk penyegaran citra perusahaan, serta mempermudah konsumen 49
dalam menemukan produk-produk, menyampaikan saran dan juga menanyakan tentang produk dari perusahaan. Website yang dimaksudkan adalah website untuk berbelanja online. Dengan website baru ini diharapkan dapat memberikan pelayanan yang lebih baik lagi kepada konsumen. Berikut ini adalah tampilan website yang lama.
Gambar 4.11 Desain Website Awal (Sumber : Indah Dwi Tjandra, 2012)
Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah: a. Website akan memuat banyak produk b. Digunakan sebagai website belanja online c. Akan memuat Promo – promo d. Akan di update setiap minggunya e. Dapat memuat informasi tentang film secara jelas 50
4.2.5. Laporan Minggu V (22 April s/d 26 April 2013) Pekerjaan yang dilakukan minggu ini oleh praktikan adalah pengerjaan cover film Beautiful Creatures. Setelah desain cover selesai maka desain tersebut akan diprint untuk approved. Kemudian desain tersebut akan dimasukan kedalam mal/format untuk VCD, DVD Prime, DVD Top atau Blu-ray, sesuai informasi divisi Produksi dan PPIC. Setelah pengerjaan cover untuk VCD, DVD, atau Blu-ray selesai maka akan di print oleh praktikan untuk dicheck dan meminta approved dari Bapak bambang. Apabila terdapat revisi akan di ubah. Revisi di tahap ini biasanya revisi data seperti no sls, barcode dan harga yang tercantum di cover belakang. Setelah finish selanjutnya praktikan akan mengirim file tersebut ke percetakan dalam bentuk CD.
Gambar 4.12 Cover Beautiful Creatures
Pengerjaan redesain Web dilakukan dengan merombak ulang semua tampilan dari desain lama. Diinginkan tampilan yang 51
lebih informatif menyampaikan tentang produk juga seputar event atau promo yang akan diadakan. Selain itu diinginkan desain yang menampilkan kesan modern. Maka dilakukan proses sketsa layout tampilan web dan revisi-revisi.
Gambar 4.13 Gambar sketsa awal website (Sumber: Indah Dwi Tjandra, 2013)
4.2.6. Laporan Minggu VI (22 April s/d 26 April 2013) Pekerjaan yang dilakukan minggu ini oleh praktikan adalah 52
pengerjaan cover film Asterix and Obleix GOD Save Britania. Setelah desain cover selesai maka desain tersebut akan diprint untuk approved. Kemudian desain tersebut akan dimasukan kedalam mal/format untuk VCD, DVD Prime, DVD Top atau Blu-ray, sesuai informasi divisi Produksi dan PPIC. Setelah pengerjaan cover untuk VCD, DVD, atau Blu-ray selesai maka akan di print oleh praktikan untuk dicheck dan meminta approved dari Bapak bambang. Apabila terdapat revisi akan di ubah. Revisi di tahap ini biasanya revisi data seperti no sls, barcode dan harga yang tercantum di cover belakang. Setelah finish selanjutnya praktikan akan mengirim file tersebut ke percetakan dalam bentuk CD.
Gambar 4.14 Cover Asterix and Obelix GSB
Untuk pengerjaan redesain Web yaitu setelah proses sketsa, maka dilakukan pemilihan typografi dan warna untuk website. Tipografi yang digunakan sesuai dengan font yang digunakan pada logo prime.
53
ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890.,;:!? Arial
ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz 1234567890.,;:!? Arial Bold
Warna yang digunakan dengan pertimbangan bahwa dalam movie poster yang akan dipasang dalam website, warna yang digunakan sangat banyak. Sehingga agar tidak berkesan crowded warna yang akan dipilih adalah sebagai berikut:
Selanjutnya
adalah
proses
pengerjaan
secara
digital
menggunakan Adobe Illustrator. Illustrator digunakan untuk mengatur tata letak tampilan website dan juga pembuatan elemen di dalam layout.
4.2.7. Laporan Minggu VII (6 Mei s/d 10 Mei 2013) Pekerjaan redesain Web minggu ini adalah finishing tampilan website. 54
Gambar 4.15 Desain Layout Depan Website Prime Movie (Sumber: Indah Dwi Tjandra, 2013)
Gambar 4.16 Desain layout page Produk dan About Us (Sumber: Indah Dwi Tjandra, 2013)
55
4.2.8. Laporan Minggu VIII (20 Mei s/d 21 Mei 2013) Pekerjaan yang dilakukan minggu ini oleh praktikan adalah pengerjaan cover film Olympus Has Fallen. Setelah desain cover selesai maka desain tersebut akan diprint untuk approved. Kemudian desain tersebut akan dimasukan kedalam mal/format untuk VCD, DVD Prime, DVD Top atau Blu-ray, sesuai informasi divisi Produksi dan PPIC. Setelah pengerjaan cover untuk VCD, DVD, atau Blu-ray selesai maka akan di print oleh praktikan untuk dicheck dan meminta approved dari Bapak bambang. Apabila terdapat revisi akan di ubah. Revisi di tahap ini biasanya revisi data seperti no sls, barcode dan harga yang tercantum di cover belakang. Setelah finish selanjutnya praktikan akan mengirim file tersebut ke percetakan dalam bentuk CD. Untuk pengerjaan desain website layoutnya sudah diberikan ke bagian IT untuk pengaplikasian kepada web. Namum sampai saat ini website masih dalam proses pengcodingan dan lain sebagainya.
56