BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Metode adalah suatu prosedur atau cara untuk mengetahui sesuatu yang merupakan langkah-langkah sistematis.1 Sedangkan metode penelitian adalah suatu cara yang digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis data, yang dikembangkan untuk memperoleh pengetahuan dengan menggunakan prosedur yang reliable dan terpercaya. Prosedur tersebut dikembangkan secara sistematis sebagai suatu rencana ia menghasilkan data tentang masalah penelitian tertentu.2 A. Tujuan Penelitian Dalam setiap kegiatan apapun pasti mempunyai tujuan. Tujuan yang ingin dicapai melalui penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan orang tua terhadap minat menyekolahkan anak ke Madrasah Diniyah al-Ikhlas Dusun Kalikidang Desa Kliris Kec. Boja Kab. Kendal. 2. Untuk mengetahui pengaruh pendapatan orang tua terhadap minat menyekolahkan anak ke Madrasah Diniyah al-Ikhlas Dusun Kalikidang Desa Kliris Kec. Boja Kab. Kendal. 3. Untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan dan pendapatan orang tua terhadap minat menyekolahkan anak ke Madrasah Diniyah al-Ikhlas Dusun Kalikidang Desa Kliris Kec. Boja Kab. Kendal.
B. Tempat dan Waktu Penelitian Dalam penelitian ini, penulis mengambil lokasi penelitian di Dusun Kalikidang Desa Kliris Kec. Boja Kab. Kendal. Untuk lebih jelasnya mengenai lokasi penelitian adalah sebagai berikut: 1. Sebelah Barat berhimpitan dengan Dusun Balak 1
Husaini Usman dan Purnomo Setiadi Akbar, Metodologi Sosial, (Jakarta: Bumi Aksara, 1996), hlm. 42. 2 Ibnu Hadjar, Dasar-dasar Metodologi Penelitian Kuantitatif dalam Pendidikan, (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 1996), hlm. 10.
2. Sebelah Timur berhimpitan dengan Dusun Tompak 3. Sebelah Selatan berhimpitan dengan Dusun Jawu 4. Sebelah Utara berhimpitan dengan Desa Bubakan Adapun waktu untuk pleaksanaan penelitian adalah mulai tanggal 1 Juni – 15 Juni 2006.
C. Variabel Penelitian Variabel adalah obyek penelitian atau apa saja yang menjadi titik perhatian suatu penelitian.3 Dalam penelitian ini terdapat dua variabel independen atau bebas (X) yaitu tingkat pendidikan orang tua sebagai variabel bebas pertama (X1) dan pendapatan orang tua sebagai variabel kedua (X2) dan satu variabel dependent atau terikat (Y) yaitu minat menyekolahkan anak ke Madrasah Diniyah. 1. Variabel bebas pertama: Tingkat pendidikan orang tua (X1), indikatornya adalah: a. SD/MI dan sederajat b. SMP/MTs dan sederajat c. SMA/MA/MAN dan sederajat d. PT atau sederajat. 2. Variabel bebas kedua: Pendapatan orang tua (X2), indikatornya adalah: Rata-rata pendapatan perbulan orang tua, dengan pengelompokan sebagai berikut: a. Di atas 1.500.000 b. Rp. 1.000.000 – 1.500.000 c. Rp. 500.000 – 1.000.000 d. Di bawah 500.000 3. Variabel terikat (Y): minat menyekolahkan anak ke Madrasah Diniyah, indikatornya adalah sebagai berikut: a. Perasaan tertarik 3
Suharsimi Arkunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, (Yogyakarta: Rineka Cipta, 2002), hlm. 96.
b. Perasaan senang c. perhatian d. Motif dan tujuan
D. Metode Penelitian 1. Metode Angket (kuesioner) Angket adalah suatu daftar pertanyaan yang harus diisi oleh orang yang akan diukur (responden).4 Metode ini penulis gunakan untuk memperoleh data dari orang tua yang berhubungan dengan tingkat pendidikan, pendapatan dan minat orang tua menyekolahkan anaknya ke Madrasah Diniyah. Adapun angket (kuesioner) yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner (angket) tertutup, yaitu angket terstruktur yang telah memuat alternatif jawaban sehingga responden tinggal memilih jawaban yang tersedia.5 2. Metode Dokumentasi Dokumentasi yaitu mencari atau menyelidiki benda-benda tertulis seperti buku-buku, majalah, dokumen, peraturan-peraturan, notulen rapat, catatan harian, dan sebagainya.6 Metode dokumentasi ini penulis gunakan untuk memperoleh data tentang nama-nama orang tua yang terdapat di dusun Kalikidang Desa Kliris Kec. Boja Kab. Kendal pada tahun 2006 yang anaknya sekolah di Madrasah Diniyah al-Ikhlas.
E. Populasi Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian.7 Sedangkan menurut Muslim, populasi adalah sejumlah individu yang akan diselidiki yang paling sedikit mempunyai satu sifat yang sama.8 4
Mustaqim, Psikologi Pendidikan, (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2001), hlm. 171. Zubaidi, Evaluasi Pembelajaran, (Semarang: Fakta IAIN Walisongo, 2001), hlm. 40. 6 Suharsimi Arikunto, Opcit., hlm. 112. 7 Suharsimi Arikunto, Ibid., hlm. 108. 5
Dari dua pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan populasi adalah keseluruhan individu yang akan diselidiki yang paling sedikit mempunyai satu sifat yang sama. Dalam penelitian ini populasi mencakup seluruh orang tua di Dusun Kalikidang Desa Kliris Kec. Boja Kab. Kendal yang anaknya sekolah di madrasah diniyah al-Ikhlas yang terdiri dari 50 kepala keluarga. Menurut Suharsimi, dalam bukunya yang berjudul Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, disebutkan bahwa “Apabila subjeknya kurang dari 100, lebih baik diambil semua, sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi, selanjutnya jika jumlah subjeknya lebih besaar dari 100 dapat diambil 10-15% atau 20-25% atau lebih”.9 Karena dalam penelitian ini populasi yang ada kurang dari 100, maka populasi diambil secara keseluruhan, sehingga penelitian ini merupakan penelitian populasi.
F. Teknik Pengumpulan Data Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan teknik angket. Proses pengumpulan data penelitian dilakukan melalui dua tahapan yaitu: 1. Persiapan Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan teknik angket. Penulis berupaya menentukan indikator penelitian berdasarkan variabel penelitian yaitu X1, X2 dan Y kemudian menyusun kisi-kisi soal dan menentukan nomer butir pertanyaan dilanjutkan menyusun item soal berdasarkan indikator yang dilengkapi dengan petunjuk pengisian. Dalam pembuatan angket ini penulis menggunakan jenis angket tertutup, yaitu jenis angket yang sudah disediakan jawabannya sehingga responden tinggal memilih. 2. Pelaksanaan Angket yang sudah dilengkapi dengan petunjuk pengisiannya dibagikan kepada responden dengan sistem random. Dalam pembagian 8 9
Muslim, Aplikasi Statistik, (Semarang: Fakta IAIN Walisongo, 1996), hlm. 106. Suharsimi Arikunto, Opcit., hlm. 120.
angket tersebut diharapkan responden langsung mengisi angket. Agar angket yang dibagikan tidak hilang dan memang benar-benar diisi. Dan dalam proses pembagian angket tersebut, dilakukan kurang lebih dua minggu.
G. Teknik Analisis Data Analisis ini digunakan untuk menguji kebenaran hipotesis yang diajukan. Adapun jalan analisisnya adalah melalui pengolahan data yang akan mencari pengaruh antara variabel independent (X1 dan X2) dengan variabel dependent (Y) dengan dicari melalui teknik regresi. Dalam hal ini penulis menggunakan analisis regresi dua prediktor,10 yaitu sebagai berikut: 1. Uji Hipotesis I dan II Dengan langkah-langkah sebagai berikut: 1) Mencari korelasi antara predictor (X1) dengan kriterium (Y) dengan menggunakan teknik korelasi momen tangkar dari Pearson, dengan rumus sebagai berikut:11
∑ XY (∑ x )(∑ y
rxy =
2
2
)
2) Uji signifikansi korelasi melalui uji t, dengan rumus: th =
r n−2 1− r2
3) Mencari persamaan garis regresi dengan menggunakan rumus regresi sederhana, sebagai berikut:12 a) Uji Hipotesis I
Yˆ = a + bx1 b=
10
n.∑ X 1Y − ∑ X 1 .∑ Y n.∑ X 1 − (∑ X 1 ) 2
2
Sutrisno Hadi, Analisis Regresi, (Yogyakarta: Andi Offset, 2004), hlm. 20-24. Ibid, hlm. 4. 12 Sugiyono, Metode Penelitian Administrasi, (Bandung: ALFABETA, 2001), hlm. 169. 11
a = yˆ − bX 1
b) Uji Hipotesis II
Yˆ = a + bx 2 b=
n.∑ X 2Y − ∑ X 2 .∑ Y n.∑ X 2 − (∑ X 2 ) 2
2
a = yˆ − bX 2
Keterangan:
Yˆ = (baca: Y topi), subjek variabel terikat yang diproyeksikan x = Variabel bebas yang mempunyai nilai tertentu untuk diprediksikan a = Nilai konstanta harga Y jika X = 0, dan b = Nilai arah sebagai penentu ramalan (prediksi) yang menunjukkan nilai peningkatan (x) atau nilai penurunan (-) variabel Y. 4) Mencari varian regresi Mencari varian regresi dengan meggunakan rumus regresi sederhana, sebagai berikut;13 Sumber
Db
JK
RK
Freg
JK reg
RK reg
dbreg
RK res
Variasi
Regresi
1
(∑ xy ) ∑x (∑ xy ) ∑y − x ∑ ∑y 2
2
Residu
N–2
2
2
2
Total
13
N–1
Sutrisno Hadi, op. cit., hlm. 16.
2
JK res dbres
2. Uji Hipotesis III a. Uji Hipotesis III dengan langkah-langkah sebagai berikut: 1) Mencari persamaan regresi untuk dua prediktor14 dengan rumus sebagai berikut:15 Yˆ = a + b1 x1 + b2 x 2
Untuk menghitung harga-harga a, b1, b2 dapat menggunakan persamaan sebagai berikut: b1
b2
(∑ x )(∑ x y ) − (∑ x x )(∑ x y ) = (∑ x )(∑ x ) − (∑ x x ) (∑ x )(∑ x y ) − (∑ x x )(∑ x y ) = (∑ x )(∑ x ) − (∑ x x ) 2 2
1
1 2
2 1
2 1
2
2
2
2 2
1 2
1 2
2 1
2 2
1
2
1 2
a = Yˆ + b1 X 1 + b2 X 2
2) Mencari korelasi antara predictor (x12) dengan kriterium (Y) dengan rumus:16 R(1, 2 ) =
b1 ∑ x1 y + b2 ∑ x 2 y
(∑ y ) 2
Keterangan: Ry(1,2) = koefisien korelasi antara Y dengan X1 dan X2 a1
= koefisien prediktor X1
a2
= koefisien prediktor X2
∑ x y = jumlah produk antara X1 dan Y 1
∑x ∑y
2 2
y = jumlah produk antara X2 dan Y
= jumlah kuadrat kriterium Y.
3) Mencari signifikansi korelasi melalui uji t th =
14
r n−2 1− r2
Sugiyono, Metode Penelitian Bisnis, (Bandung: Alfabeta, 1999), hlm. 211-213. Muslim, Aplikasi Statistik, Diktat IAIN WS Semarang, 1998, hlm. 188. 16 Sutrisno Hadi, op. cit., hlm. 22. 15
4) Mencari varian regresi dengan menggunakan rumus regresi sebagai berikut:17 Sumber Variasi Regresi
Residu
Total
17
Ibid., hlm. 24.
Db
M N–m -1 N–1
JK R2
RK
(∑ y ) 2
Freg
(∑ y )
RK reg
2
R2
m
(1 − R )(∑ y ) (1 − R )(∑ y ) 2
2
2
RK res -
N − m −1
∑y
2
-
-