BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1 Gambaran Umum Objek Penelitian 4.1.1 Sejarah Singkat NET.1 P.T. NET Mediatama Indonesia adalah bagian dari kelompok usaha Indika Group. Meskipun bergerak di bidang usaha energi dan sumber daya di bawah naungan Indika Energy Tbk, berdirinya Indika dimulai dari sebuah visi untuk membangun usaha di bidang media hiburan dan teknologi informasi. Nama Indika sendiri merupakan singkatan dari Industri Multimedia dan Informatika. Saat ini, melalui PT, Indika Multimedia, Indika Group bergerak di bidang usaha Event Organizer, Promotor, Broadcast Equipment, Production House, dan Radio. Sesuai perkembangan teknologi informasi, PT. NET Mediatama Indonesia didirikan dengan semangat bahwa konten hiburan dan informasi di masa mendatang akan semakin terhubung, lebih merakat, lebih mendalam, lebih pribadi, dan mudah diakses dimanapun. Pada tahun 2012, NET. Merealisasikan impiannya dengan membangun sebuah televisi yang membawa sebuah revolusi media yang maju dan lebih modern yang diprakasai oleh Wishnutama dan Agus Lasmono. Untuk memulai bisnisnya di bidang penyiaran tersebut, PT. NET. Mediatama mengakuisisi sebagian saham kepemilikan PT. Televisi Anak Spacetoon sebesar 95%.
1
http://www.netmediatama.co.id/about – diakses pada tanggal 18 November 2015
50 http://digilib.mercubuana.ac.id/
51
Tepat pada tanggal 18 Mei 2013, nama stasiun televisi Spacetoon digantikan dengan NET. yang juga pada saat itu memulai siaran percobaan untuk pertama kalinya. NET. melakukan siaran percobaan kurang lebih selama satu pekan sampai acara Grand Launching diadakan. Dengan diadakannya Grand Launching ini juga merupakan pengumuman bahwa stasiun televisi NET. secara resmi telah mengudara pada tanggal 26 Mei 2013. Dengan slogannya yaitu “Televisi Masa Kini”, NET. menayangkan program
melalui
berbagai
platform,
NET.
mempermudah
pengaksesan
programnya dengan berbagai cara, diantaranya adalah tayangannya kini tidak hanya bisa dinikmati melalui layar kaca televisi saja, tetapi juga bisa melalui laptop atau personal computer dengan cara mengakses situs resminya www.netmediatama.co.id, dan YouTube yang juga memiliki hubungan sebagai media patner, selain itu situs NET. juga bisa di unduh menggunakan aplikasi pada smartphone yang berbasis iOS dan Android, sehingga para pengguna dapat menikmati informasi dan hiburan secara tidak terbatas. Pada tahun 2014, NET. memperluas jangkauan siaran ke kota-kota besar lainnya di Indonesia. Hingga saat ini terdapat 31 kota besar yang menjadi wilayah siaran NET. Meskipun mengalami dampak perubahan terhadap pola acaranya yaitu yang awalnya hanya ditujukan untuk anak-anak (SpaceToon), saat ini NET. telah memperluas jenis tayangannya kepada keluarga dan masyarakat muda. Melalui tayangannya pula, NET. berusaha menghasilkan konten media yang kreatif, informative, inspiratif, sekaligus menghibur.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
52
4.1.2 Logo NET.
Logo NET. TV menggunakan font tulisan Idlewild dan Gotham yang memberikan kesan “bold, strong, and makes waves” dan “Friendly, Conversational, Soft”. Makna tersebut dapat tercerminkan dari komitmen yang dibangun oleh NET. untuk mengabdi dan memberikan informasi kepada khalayak dalam bidang news dan entertainment baik nasional maupun internasional dengan penuh keyakinan akan mencapai misinya. Sedangkan symbol titik pada akhir kata NET. sebetulnya menggambarkan titik pusat yang memiliki efek gelombang yang memberi makna terhadap target audiens dan jangkauan siaran NET. yang kian lama diharapkan akan semakin meluas. Efek gelombang tersebut biasanya tampil dalam setiap commercial break.
4.1.3 Visi dan Misi NET.
Visi NET. : Membangun perusahaan media yang menarik dan menciptakan konttribusi positif untuk kehidupan masyarakat Indonesia.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
53
Misi NET. : Menghasilkan konten yang kreatif, menghibur dan menarik dengan kualitas terbaik yang penerapannya melalui berbagai platform, memberikan para stakeholder media yang inovatif untuk mencapai audiens yang muncul, untuk menarik, mengembangkan dan mempertahankan bakat-bakat terbaik dalam industri. 4.1.4 Susunan Direksi NET. •
Chairman
: Agus Lasmono
•
Chief Executive Officer
: Wishnutama
•
Deputy CEO
: Deddy Sudarijanto
•
Chief Finance Officer
: Kurnia
•
Chief Operating Officer
: Azuan Syahrial
4.1.5 Lokasi NET. TV Sejak resmi mengudara pada 18 Mei 2013, hingga kini NET. TV. masih berlokasi di gedung The East kawasan Mega Kuningan Jakarta Selatan. Sedangkan untuk studio yang menjadi lokasi shooting tarsebar di beberapa tempat, yaitu : Studio The East Mega Kuningan, Jakarta Selatan
http://digilib.mercubuana.ac.id/
54
Studio Mitra, Jakarta Selatan
Studio PSI Pengadegan,
Studio Surya Kencana Kedoya,
Jakarta Selatan
Jakarta Barat
Studio Hanggar Pancoran, Jakarta Selatan
http://digilib.mercubuana.ac.id/
55
4.1.6 Karakteristik dan Jangkauan Siaran NET. Stasiun televisi NET. mengarahkan sebagian siarannya untuk kalangan menengah ke atas. Dengan mengangkat tagline “Televisi Masa Kini” NET. menampilkan acara-acara berkualitas yang berbeda dengan stasiun televisi lain di Indonesia. Hal ini sejalan dengan positioning yang telah ditentukan oleh NET. Positioning merupakan sikap dari suatu media untuk menyatakan diri sebagai media yang mengkhususkan siarannya pada sasaran pemirsa tertentu. Hal ini perlu dilakukan bagi setiap media karena positioning inilah yang akan menentukan arah siaran dari media tersebut. Untuk jangkauan siarannya sendiri, saat ini NET telah menjangkau di 23 kota di seluruh Indonesia dengan 86% kota Nielsen. Kota-kota tersebut yaitu : Jabodetabek
Pasuruan
Palangkaraya
Surabaya
Banjar
Timika
Bandung
Kediri
Jayapura
Medan
Malang
Manokwari
Tasikmalaya
Jember
Ternate
Ciamis
Pariaman
Cirebon
Garut
Padang
http://digilib.mercubuana.ac.id/
56
Dan di tahun 2015 ini NET. telah memperluas wilayah jangkauan siarannya hingga mencapai 37 kota di seluruh Indonesia, yaitu: Makassar
Palembang
Banda Aceh
Yogyakarta
Semarang
Batam
Lampung
Pontianak
Pekanbaru
Balikpapan
Jambi
Manado
Kupang
Gorontalo
Karena NET. merupakan televisi lokal berjaringan maka setiap daerah memiliki gelombang siaran yang berbeda, seperti: •
Garut di 26 UHF
•
Jakarta di 27 UHF
•
Palangkaraya di 27 UHF
•
Bandung di 30 UHF
•
Padang di 35 UHF
•
Denpasar di 39 UHF
•
Medan di 43 UHF
•
Surabaya di 58 UHF
http://digilib.mercubuana.ac.id/
57
4.1.7 Program-program NET.2 Stasiun televisi NET. memiliki sasaran pendengar menengah ke atas dengan lebih mengangkat citra positif dari suatu berita, dan meminimalisir berita negative. Maka dari itu untuk siarannya NET. juga menyesuaikan dengan sasaran pemirsa seperti yang sudah peneliti jelaskan di atas. Hingga saat ini NET sudah memiliki sekitar 28 program acara. Yaitu sebagai berikut: NET. Music a) Music Everywhere (Jumat, 16.00 WIB) b) Breakout (Senin – Jumat jam 14.30 WIB) c) Berpacu dalam Melodi (Senin – Jumat, 18.00 WIB)
NET. Entertainment a) The comment (Senin – Jumat. 22.00 WIB) b) We Sing for You (Minggu, 21.00 WIB) c) Tonight Show (Senin – Jumat, 23.00 WIB) d) Sarah Sechan (Senin – Jumat 08.00 dan 19.00 WIB) e) Ini Talkshow (Senin – Minggu, 20.00 WIB) f) Tetangga Masa Gitu? (Senin - Jumat, 18.30 WIB) g) Celebrity Lipsync Combat
NET. Playground a) Dragon Force (Senin – Jumat, 14.30 WIB) 2
http://www.netmediatama.co.id/about – diakses pada tanggal 18 November 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
58
b) Shelldon (Senin – Jumat, 15.30 WIB) c) Roary The Racing Car (Senin – Jumat, 14.00 WIB) d) Totally Spices (Senin – Jumat, 13.30 WIB) e) Waktunya Kido (Senin – Jumat, Senin – Jumat, 15.00 WIB) f) Bukan Sekedar Wayang (Senin – Minggu, 17.30 WIB)
NET. Magazine a) dSIGN (Sabtu – Minggu, 16.00 WIB) b) iLook (Sabtu – Minggu, 10.30 WIB) c) Weekend List (Sabtu – Minggu, 10.00 WIB) d) Queen at Home (Sabtu, 09.00 WIB) e) Chefs Table (Sabtu – Minggu, 16.30 WIB)
NET. Sport a) X-Games (Sabtu 09.30 WIB, dan Minggu 09.00 WIB) b) NET. Sport c) ESPN FC (Senin – Jumat 00.30 WIB dan Sabtu – Minggu 13.00 WIB)
NET. News a) Entertainment News (Senin – Minggu) b) NET.5 (Senin – Minggu, 05.00 WIB) c) Indonesia Morning Show (Senin – Minggu, 06.00) d) NET. 10 (Senin – Jumat, 10.00 WIB) e) NET. 12 (Senin – Minggu, 12.00 WIB)
http://digilib.mercubuana.ac.id/
59
f) NET. 17 (Senin – Minggu, 17.00 WIB) g) 86 (Senin – Minggu, 21.30 WIB) h) NET. 24 (Senin – Minggu, 24.00 WIB) i) 1 (Satu) Indonesia (Minggu, 23.00 WIB) NET. Documentary a) Indonesia Bagus (Sabtu – Minggu, 15.00 WIB) b) Lentera Indonesia (Sabtu – Minggu, 15.30 WIB)
4.2 Gambaran Umum Im-a-gin-e3
Im-a-gin-e atau PT. Impian Indonesia salah satu rumah produksi yang berdomisili di Jakarta yang memproduksi program-program televisi berkualitas, Commercials, Film layar lebar, dan event organizing. Tidak hanya itu im-a-gin-e juga mempunyai artist management. Sebagai rumah produksi yang baru saja berdiri, Im-a-gin-e yakin dapat bersaing dengan rumah produksi terdahulu. Sejak didirikan, Im-a-gin-e telah memproduksi beberapa serial televisi dalam industri hiburan di Indonesia, seperti beberapa judul Bioskop Indonesia Premiere Trans TV, dan Single and (Hopefully) Happy di Kompas TV. Tidak hanya mampu menghasilkan program televisi, Im-agin-e juga memproduksi beberapa film layar lebar Anak Ajaib (2008), Loe, Gue, End (2012), dan Bidadari Terakhir (2015). Jangkauan dan pertumbuhan
3
http://im-a-gin-e.com/about-us/
http://digilib.mercubuana.ac.id/
60
perusahaan telah meningkat secara signifikan. Im-a-gin-e memiliki motto “Making dreams come true. Cause We Believe, Everything that we do we believe, We believe in thinking differently, We believe our products”.
4.3 Gambaran Umum Tetangga Masa Gitu 4.3.1 Overview Program
Tetangga Masa Gitu? merupakan salah satu tayangan NET. TV yang bekerja sama dengan rumah produksi Im-a-gin-e (Impian Indonesia) bergenre drama komedi. Program ini pertama kali tayang pada tanggal 22 Maret 2014, pada awalnya jam tayang Tetangga Masa Gitu? setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 19.00 WIB. Namun sempat mengalami beberapa perubahan jam tayang, hingga kini Tetangga Masa Gitu? tayang setiap Senin – Jumat pukul 18.30 – 19.00 WIB. Dan sudah memasuki season ketiga. Tetangga Masa Gitu? bercerita tentang kehidupan sehari-hari dari masyarakat modern. Garis besar cerita ada pada empat orang dan dua rumah tangga. Angelica Schweinsteiger (diperankan oleh Sophia Latjuba), seorang pengacara kaya, yang sudah menikah selama 10 tahun dengan pria bernama Adi Putranto (diperankan oleh Dwi Sasono), seorang pelukis yang cenderung pengangguran. Adi dan Angel (sama-sama A) bertetangga dengan pasangan muda
http://digilib.mercubuana.ac.id/
61
yang baru saja menikah yakni Bintang Howard Bornsteine (diperankan oleh Chelsea Islan) dan Bastian Irawan (diperankan oleh Deva Mahenra). Bintang mempunyai bisnisOnline Shop, sedangkan Bastian alias Bas pernah diceritakan sebagai seorang freelance, namun pada season berikutnya Bastian telah memiliki pekerjaan tetap.4 Mereka adalah dua pasang suami istri. Kedua pasangan ini tinggal dalam satu komplek perumahan dan bersosialisasi layaknya tetangga. Pasangan pertama adalah pasangan yang sudah lama menikah, Angel dan Adi. Kehidupan mereka kerap diwarnai dengan konflik dan kontradiksi. Perbedaan pendapat yang memicu pertengkaran kerap terjadi. Masalah sepele, ataupun hanya karena salah paham. Walaupun pada akhirnya bisa diselesaikan, namun kesalahpahaman sering kali membuat mereka harus berdebat dan bahkan saling mengacuhkan. Bahkan cara mereka berkomunikasi terkesan kurang harmonis. Meski sudah lama menikah namun mereka belum mempunyai anak. Istrinya sibuk berkarir, dia seorang pekerja keras yang pantang mengisi hari liburnya dengan bermalas-malasan. Apalagi dengan kecanggihan jaman sekarang. Dengan telepon genggam dan internet, istri pekerja keras ini selalu bisa memanfaatkan waktunya untuk bekerja. Hal ini bertentangan dengan kebiasaan sang suami yang merupakan seniman, lebih khususnya seorang pelukis. Selain kesehariannya mengajar sebagai guru seni di sebuah sekolah menengah kejuruan, dia menghabiskan waktunya untuk bersantai. Apalagi ketika hari libur tiba, dia bisa seharian menghabiskan waktunya menonton televisi dan bermalas-malasan.
4
http://ariesadhar.com/2014/10/09/review-tetangga-masa-gitu/ diakses pada 14 November 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
62
Sementara pasangan yang kedua adalah pasangan yang baru saja menikah, Bastian dan Bintang (sama-sama B). Dikarenakan mereka belum begitu lama menjalani kehidupan sebagai pasangan suami istri (pada tayangan season pertama pasangan ini baru 8 hari menjalani pernikahan). Pasangan ini terlihat selalu romantis. Bintang digambarkan sebagai sosok cerdas tapi tampak bloon. Lebih tinggi tingkat pendidikannya, dan jauh lebih cerdas dibanding suaminya, namun Bintang tetap merendah demi menghargai suaminya.. Sedangkan karakter Bastian konyol, selalu pura-pura kuat didepan istrinya, pura-pura pintar, penakut, kurang pintar, tapi cinta sekali dengan Bintang dan sebaliknya. Dan Bastian punya panggilan kesayangan untuk istrinya dengan sebutan Bee. Meskipun seringkali berbeda pendapat, mereka saling mengalah dan mencoba memahami pasangannya. Jarang terjadi pertengkaran meskipun mereka berbeda pendapat. Mereka mencoba menyelesaikan masalah dengan sabar. Tetangga Masa Gitu? Tayangan drama komedi ini, pada awalnya diperuntukkan lebih kepada penonton 17 tahun keatas. Namun, tidak dipungkiri dibawah 17 tahun juga dapat menonton nya, karena bahasa yang digunakan juga lugas dan mudah dipahami oleh berbagai kalangan. Cerita yang berbeda dengan sinetron umumnya membuat pemirsa tertarik dan selalu menunggu tayangan ini terbukti dengan jumlah episode yang saat ini sudah berhasil menembus anga 370 episode (hingga 18 Desember 2015) dan memiliki share cukup bagus di NET. TV.
4.3.2 Data Program Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu 1. Nama Acara
: Tetangga Masa Gitu
http://digilib.mercubuana.ac.id/
63
2. Format Acara
: Situasi Komedi
3. Target Penonton
: B+ hingga C / 17-30 ke atas / Male – Female
4. Durasi
: 30 Menit
5. Sistem Produksi
: Multi Kamera
4.4 Hasil Penelitian Suatu produksi program khususnya drama harus mempunyai strategistrategi khusus yang disusun secara matang, karena sekarang ini banyak stasiun televisi yang berlomba-lomba memproduksi program drama sebagai program unggulan. Dalam Tetangga Masa Gitu? pun mempunyai strategi kreatif khusus, seperti dari segi cerita yang dalam kenyataannya kebanyakan masyarakat lebih menyukai sinetron dan program dengan tema percintaan atau penderitaan. Pada Tetangga Masa Gitu inti cerita hanya ada pada 4 karakter yaitu Adi – Angel, Bastian – Bintang. Mereka berempat harus membangun dan mengemas skenario dengan baik sehingga penonton terpuaskan dengan akting mereka. Ide cerita Tetangga Masa Gitu diambil dari kehidupan sehari-hari yang mungkin pernah dirasakan oleh penontonnya. Tidak hanya itu, untuk menarik penontonnya hingga bisa mempertahankan eksistensinya sampai sekarang, Tetangga Masa Gitu juga memanfaatkan media lain untuk promosi. Seperti event meet and greet dengan para pemainnya, penggunaan media sosial seperti twitter dan instagram yang digunakan setiap hari untuk update kegiatan syuting kepada para followersnya.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
64
Dalam program Tetangga Masa Gitu, strategi kreatif berjalan beriringan dengan proses produksi yang tentu tidak hanya melibatkan beberapa orang saja, namun secara menyeluruh harus mencangkup kerjasama dengan semua komponen yang termasuk pihak Im-a-gin-e dan NET. itu sendiri. Seperti Sutradara, Tim Penulis serta kru yang terlibat bertanggung jawab untuk membuat ide yang baru, dan memproduksi tayangan yang sesuai dengan kualitasnya. Di sisi lain, produser program Tetangga Masa Gitu juga bertanggung jawab menjaga konsep isi program acara yang telah ditentukan, mempersiapkan strategi pengembangan program karena suatu strategi yang terencana dengan baik mampu membuat program tersebut memiliki jangka waktu yang lama. Itu sebabnya, hasil pengamatan peneliti di lapangan mengungkapkan bahwa program Tetangga Masa Gitu juga menggunakan elemen-elemen kreatif yang termasuk ke dalam strategi yang telah disusun. Elemen-elemen tersebut antara lain :
4.4.1 Tahapan Strategi Kreatif Program Tetangga Masa Gitu? a) Target Penonton Target penonton atau audiens adalah memilih satu atau beberapa segmen yang akan menjadi focus kegiatan-kegiatan pemasaran program dan promosi.5 Secara teoritis, penerapan target audiens diperlukan karena umumnya khalayak audiens memiliki sifat yang sangat heterogen, sehingga akan sulit bagi media penyiaran untuk bisa melayani semuanya. 5
Morissan, M.A. Manajemen Media Penyiaran : Strategi Mengelola Radio & Televisi. Jakarta:Kencana, 2009. hal : 185
http://digilib.mercubuana.ac.id/
65
Oleh sebab itu, dengan memahami segmen audiensnya, maka praktisi penyiaran dapat menetukan bagaimana cara menjangkaunya, program apa yang dibutuhkan, dan bagaimana mempertahankan audiens dari program pesaing. Berdasarkan hasil wawancara dengan produser Yenni Pujiastuti yang dilakukan peneliti di lapangan, target penonton yang dituju oleh program Tetangga Masa Gitu, yaitu : “target penonton Tetangga Masa Gitu kelas B+, B dan C, karena yang menyaksikan program ini adalah kalangan bagian menengah ke bawah. Yang dimaksud dengan kelas B+ yaitu kelas menengah atas, sedangkan B yaitu kelas menengah ke bawah, dan kelas C yaitu kelas bagian bawah”
Berdasarkan
pengklasifikasian
segmentasi
audiens
tersebut,
Tetangga Masa Gitu menetapkan audiensnya di kelas sosial menengah, untuk kategori usia remaja hingga 30 ke atas dan tanpa membedakan jenis kelamin. Menurut Yenni Pujiastuti, alasannya adalah : “program Tetangga Masa Gitu kan lebih membahas tema yang bersifat umum yang sering terjadi di kehidupan masyarakat. Cerita yang dihadirkan dari sudut pandang yang sesuai dengan keseharian hidup berumah tangga, jadi kita pikir pesan akan mudah tersampaikan dan cukup bisa dicerna oleh semua umur”6
Berdasarkan temuan peneliti yang terjun langsung di lapangan, apa yang dilakukan oleh program Tetangga Masa Gitu dengan menetapkan target/sasaran penontonnya adalah telah sesuai dengan yang direncanakan 6
Wawancara Pribadi dengan Produser Tetangga Masa Gitu Yenni Pujiastuti, Jakarta,08 Desember 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
66
pada saat persiapan sebuah produksi siaran televisi. Dengan mengetahui secara pasti siapa target penontonnya, maka akan mempermudah dalam pengambilan keputusan terkait produksi programnya, karena tim produksi tahu apa yang dibutuhkan oleh target penontonnya itu. “kita kan punya akun media sosial seperti, twitter dan instagram dan kebanyakan dari followers kita adalah remaja, yang menyukai karakterkarakter pemain Tetangga Masa Gitu dan tidak jarang memberi masukan 7
dan kritikan terhadap Tetangga Masa Gitu”
Berdasarkan penjelasan tersebut, dapat penulis simpulkan bahwa target penonton yang diterapkan program Tetangga Masa Gitu adalah tepat dan sesuai dengan konsep program, yang di lihat dari banyaknya jumlah followers akun sosial media Tetangga Masa Gitu adalah kalangan remaja dan usia 30 ke atas.
b) Bahasa Naskah Skenario adalah sebuah tulisan deskriptif yang disusun dengan gambaran yang abstrak, yaitu imajinasi. Imajinasi adalah bayangan atau gambaran-gambaran yang cukup jelas di pikiran seseorang. Supaya gambaran-gambaran itu dapat menjadi konkret, imajinasi itu harus dituliskan. Itu sebabnya, untuk membantu supaya imajinasi mudah dituliskan disusun, penulis memerlukan suatu susunan ringkas terlebih dahulu dari kisah yang dideskripsikan secara lengkap. Sinopsis merupakan ringkasan seluruh gagasan atau ide setelah penulis berhadapan dengan
7
Ibid.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
67
materi produksi dan memilih tema. “karena program Tetangga Masa Gitu situasi komedi, jadi naskahnya bersifat script, yaitu naskah dengan adanya dialog atau skenario. Dalam program ini yang bertanggung jawab membuat skenario dari pihak penulis yang telah bekerja sama dengan NET yaitu dari Im-a-gin-e. Biasanya penulis mengirim sinopsis terlebih dahulu, sinopsis yang mendapatkan approval baru dibuat skenario”8
Kemudian setelah mendapatkan sinopsis yang akan dibuat, langkah berikutnya membuat treatment adalah rincian global dari sinopsis. Dalam treatment, cerita mudah dibagi dalam kumpulan adegan-adegan yang disebut sekuen. Di dalam sekuen diuraikan kejadian-kejadian dan isi yang ingin diungkapkan dibagian sekuen itu. Urutan sekuen yang tersusun akan menjadi cerita dengan adegan-adegannya, tokoh-tokohnya sudah lebih rinci dikemukakan. Selain itu, setting dari setiap kejadian atau peristiwa, sudah disebutkan. Bahkan beberapa hal khusus yang menyangkut perlengkapan atau peralatan yang diperlukan dalam setiap sekuen harus jelas. Dari kalimat-kalimat verbal dalam sinopsis dan treatment inilah kemudian gagasan visual dimunculkan. Biasanya untuk itu digunakan ialah yang disebut story board, yaitu papan dengan kertas-kertas sebesar kartu pos yang berisi sketsa dari gambar yang dibayangkan nantinya akan merupakan visualisasi gagasan yang ada di dalam treatment. Penulis skenario Tetangga Masa Gitu, Aldi Samosa mengatakan dalam wawancara
8
Wawancara Pribadi dengan Produser Tetangga Masa Gitu Yenni Pujiastuti, Jakarta,08 Desember 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
68
kepada peneliti, bahwa: “penulisan skenario tetangga masa gitu kadang berdasarkan dari cerita-cerita atau pengalaman pasangan yang telah menikah yang kemudian diolah menjadi skenario atau update-update berita yang lagi jadi hits di masyarakat”9
Skenario Tetangga Masa Gitu
Kemudian mengenai bahasa naskah maupun bahasa obrolan, adalah menggunakan bahasa santai, yaitu bahasa-bahasa yang easy listening dan tidak membingungkan penonton, dan tentunya menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Karena sasaran audiens program Tetangga Masa Gitu merupakan khalayak dengan kelas sosial B+ sampai C. Dengan menerapkan strategi kreatif berupa bahasa naskah, program Tetangga Masa Gitu telah melakukan tugasnya yaitu membuat 9
Wawancara Pribadi dengan Penulis Tetangga Masa Gitu Aldi Samosa Karim, Jakarta,27 November 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
69
script.
c) Format Acara Berhasil atau tidaknya sebuah program televisi adalah ditentukan dengan design/konsep program itu sendiri. Tidak mudah untuk menarik perhatian khalayak untuk menyaksikan sebuah program drama komedi, hal ini disebabkan karena image yang melekat di masyarakat bahwa program komedi seperti komedi slaptik kebanyakan, yang hanya mengandalkan kelucuan dari gerak adegan ketimbang dialog atau monolog yang dibangun pemainnya. Maka dari itu dalam mendesign program Tetangga Masa Gitu di NET. proses yang dilalui pun tidak mudah. Dengan perencanaan yang cukup matang, program Tetangga Masa Gitu tampil ingin beda dari program komedi lainnya baik dari segi design atau formatnya. Dalam wawancara peneliti bersama produser Yenni Pujiastuti menuturkan, bahwa : “Tujuan utama dari program komedi situasi Tetangga Masa Gitu adalah menghadirkan program komedi di tengah masyarakat dengan harapan selain dapat dengan mudah diterima dengan baik oleh masyarakat juga diharapkan bisa menjadi suatu tontonan dan tuntunan dalam hal berumah tangga khususnya”.
Dengan mengutamakan keunggulan dalam hal kualitas materi serta penyajian program situasi komedi, program Tetangga Masa Gitu tidak membutuhkan waktu terlalu lama untuk diterima di hati masyarakat.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
70
Karena masyarakat senang dengan cerita dan karakter yang diperankan para pemainnya.
d) Punching Line Penggunaan punching line (kejutan-kejutan dalam dialog naskah) dalam program Tetangga Masa Gitu menjadi salah satu pertimbangan penulis skenario. Dalam produksi program Tetangga Masa Gitu, Punching Line ada pada beberapa tayangan. Berdasarkan hasil observasi peneliti dengan melihat tayangan program Tetangga Masa Gitu di Youtube dan pengamatan di lapangan. Dalam tayangan Tetangga Masa Gitu, Punching line biasanya digunakan hampir disetiap episode, seperti pada episode tayangan 246 season 3 dengan judul “Blast from The Past”. Ada dialog dimana Angel memarahi Adi yang menaruh semua kerisnya di tempat tidur, kemudian Adi meminta maaf dengan wajah yang sedih dan intonasi suara yang manja.
Naskah Skenario episode 246 “Blast from The Past”
http://digilib.mercubuana.ac.id/
71
Pada Tayangan episode 246 “Blast from The Past” (setting kamar tidur diubah menjadi di ruang makan)
Atau contoh lainnya yaitu Puncing line pada sitcom Tetangga Masa Gitu? pada saat Bastian (Deva Mahenra) pulang kantor dan memanggil istrinya dengan sebutan Bee dan nada yang manja, seperti “Bee, I’m Home”.
e) Gimmick dan Funfare Gimmick adalah trik-trik yang digunakan untuk mendapatkan perhatian penoton dalam bentuk sound effect, musik ilustrasi, adegan suspense (tegang), mimik, ekspresi dan akting pemain, jokes (kelucuan), teknik editing dan penggerakan kamera. Peneliti melakukan observasi dengan menonton tayangan Tetangga Masa Gitu, dan menarik kesimpulan bahwa gimmick yang ada pada satu karakter akan dijadikan ciri khas dari tokoh tersebut. Contoh pada hampir setiap episode karakter Bastian dan Bintang melakukan trik-trik seperti Bastian yang kalau kaget melihat Mas Adi berada di rumahnya teriak
http://digilib.mercubuana.ac.id/
72
sekeras-kerasnya dengan ekspresi yang berlebihan. Selain itu Bintang yang sering kali menangis dengan gaya merengek seperti anak kecil manja kepada Bastian.
Gimmick gaya menangis Bintang terdapat dalam episode 13 season 1 “Bisnis Online”
Gimmick Bastian kaget melihat Adi ada di rumahnya terdapat dalam episode 13 season 1 “Bisnis Online”
Sedangkan Funfare adalah puncak acara yang dimeriahkan dengan kegembiraan, kemewahan, keindahan, dan kebersamaan. Biasanya funfare diletakkan di akhir acara. Contoh dari Funfare dalam program Tetangga Masa Gitu ada di beberapa episode, ketika Bastian dan Bintang bernyanyi bersama kemudian selalu diakhiri dengan berpelukan. Berdasarkan penemuan di lapangan dan hasil observasi terhadap
http://digilib.mercubuana.ac.id/
73
naskah dan tayangan menunjukkan bahwa penerapan gimmick dan funfare memang dibutuhkan. Strategi kreatif gimmick dan funfare dimanfaatkan oleh produser program Tetangga Masa Gitu untuk menutupi kekurangan serta menarik minat penonton. f) Clip Hanger Dalam program Tetangga Masa Gitu tidak terdapat Clip Hanging. Namun produser sudah paham di mana letak kartu AS materinya dan kapan akan memanfaatkan kartu AS tersebut dengan membagi 3 part sebagai sebuah strategi jitu dalam menahan penonton. Hal ini ditegaskan oleh produser: “Tidak ada, cliphanging pada program Tetangga Masa Gitu. namun kami tahu secene mana saja yang dapat membuat penonton penasaran”10
Berdasarkan hasil wawancara langsung dengan produser Yenni Pujiastuti mengemukakan, bahwa dia yakin betul dengan pemilihan shot untuk mengakhiri setiap segmennya walaupun tanpa adanya clip hanging. Dengan begitu, pemirsa yang mungkin akan mengganti channel televisi, menjadi berubah pikiran dan mengurungkan niat karena merasa penasaran dan takut melewatkan tayangan selanjutnya.
10
Wawancara Pribadi dengan Produser Tetangga Masa Gitu Yenni Pujiastuti, Jakarta,08 Desember 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
74
g) Tune and Bumper
Tune atau Opening tune yang dalam teori merupakan identitas pembuka acara dengan durasi 30 detik sampai 2,5 menit, maka di lapangan, opening tune program Tetangga Masa Gitu atau oleh produser disebut OBB (opening bilboard) berdurasi 19 detik.11 Dalam pembuatan opening tune, produser Tetangga Masa Gitu mengaku kurang begitu memperhatikan durasi, karena yang menjadi perhatiannya adalah efektivitas opening tune tersebut untuk diingat pemirsa, seperti disampaikan oleh produser : “Opening tune program Tetangga Masa Gitu merupakan sebuah opening tune sederhana, hal tersebut sengaja dibuat demikian oleh produser program Tetangga Masa Gitu dengan tujuan agar lebih mudah
11
Observasi pada bulan November 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
75
diingat oleh pemirsa.”12
Sedangkan bumper yang digunakan untuk pemenggalan tiap segment program Tetangga Masa Gitu merupakan penggalan dari opening tune dengan durasi 05 detik.
Materi opening tune program Tetangga Masa Gitu berupa animasi grafis dengan dominasi warna abu-abu untuk background, putih untuk tulisan Tetangga Masa Gitu dan biru – ungu background teksnya. Seperti halnya beberapa strategi kreatif yang telah penulis paparkan di atas, produser program Tetangga Masa Gitu tidak melewatkan perhatiannya pada tune dan bumper. Tune dan bumper dibuat sederhana agar mudah diingat oleh pemirsa. Tidak terdapat perbedaan antara teori dan praktik yang terjadi di lapangan. Jika dalam teori, Yenni menyebutkan bahwa bumper merupakan prinsip the Golden 5 Seconds karena durasinya hanya 5 detik, yang terjadi di lapangan sesuai dengan teori, yaitu pada
12
Wawancara Pribadi dengan Produser Tetangga Masa Gitu Yenni Pujiastuti, Jakarta,08 Desember 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
76
program Tetangga Masa Gitu bumper berdurasi 05 detik. h) Penataan Artistik Dalam sebuah teori, artistik kaitannya dengan televisi adalah segala sesuatu, baik teknik maupun pemahaman yang terdapat dalam suatu kegiatan pengkomposisian dekorasi suatu program acara dengan tujuan diperoleh nilai–nilai estetis/keindahan. Berdasarkan hasil pengamatan peneliti di lokasi syuting Tetangga Masa Gitu. Set lokasi di dalam program Tetangga Masa Gitu terdiri dari 4 set, yaitu set kamar tidur Adi-Angel, set ruang tamu Adi – Angel, set kamar tidur Bastian-Bintang, set ruang tamu Bastian – Bintang. Keempat set tersebut telah dibangun dan didekorasi sedemikian rupa sesuai karakter pemilik rumah. Dan 1 set yang dapat diubah – ubah. Hal ini dijelaskan produser dalam wawancara kepada peneliti.
Set Kamar Adi - Angel
http://digilib.mercubuana.ac.id/
77
Set Kamar Bastian Bintang
“kita syuting di studio indoor yang telah di setting seperti rumah pada umumnya, dan keempat set tersebut tidak perlu di ubah-ubah. Sistem syuting kita hanya berpindah blocking kamera dan lighting saja tanpa merubah set karena set sudah siap”
Peneliti menyimpulkan bahwa, program Tetangga Masa Gitu sangat memperhatikan keindahan dari sebuah dekorasi set lokasi. i) Music dan Fashion Musik dan fashion merupakan elemen pendukung dalam produksi siaran televisi. Menurut Eva Arifin, musik adalah merupakan bagian yang sangat penting dan berpengaruh, dapat dikatakan musik adalah “Nyawa” dalam produksi penyiaran radio dan broadcasting televisi.13 Demikian pula bagi program Tetangga Masa Gitu, disampaikan oleh produser: “kita menggunakan dua theme song, lagu pertama dinyanyikan oleh Soulful berjudul Semua Indah yang menjadi lagu opening Tetangga Masa Gitu. Pada ending program menggunakan lagu berjudul So Falling in Love yang dinyanyikan Maya Septha dan Boy William. 13
Ibid.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
78
Fungsinya untuk menutupi kekosongan pada awal dan ending program.”
Tidak hanya musik pada awal dan ending program, dalam Tetangga Masa Gitu juga menggunakan sound effect suara orang tertawa, yaitu tambahan suara untuk lebih mempertegas arti, makna shot atau adegan. Sound effect berhubungan erat dengan dramatisasi, yaitu usaha untuk tetap mengikat penonton agar tidak mengalihkan perhatiannya dari tayangan kita. Sedangkan fashion, yang menjadi perhatian adalah tata busana dan tata rias talent. Fashion yang dipakai oleh para pemain Tetangga Masa Gitu disesuaikan dengan karakter masing-masing. Contoh, Angel yang berprofesi sebagai pengacara lebih banyak menggunakan baju semi formal untuk bekerja, sedangkan suaminya yang merasa dirinya seniman lebih menyukai pakaian yang berwarna gelap dan santai. Berdasarkan pada apa yang penulis amati selama penelitian dan hasil wawancara dan observasi, penulis menyimpulkan bahwa produser menggunakan element Music and Fashion dalam produksinya sebagai salah satu strategi kreatif produser. Penulis memahami suatu hal, bahwa meskipun terlihat simpel ternyata memperhatikan dan menata secara matang fashion dari talent berpengaruh pada nilai estetika sebuah program.
j) Ritme dan Birama Acara Setelah mendapatkan hasil wawancara seputar bahasa naskah dan hasil observasi peneliti pada setiap tayangan, peneliti dapat menyimpulkan
http://digilib.mercubuana.ac.id/
79
bahwa dalam membuat naskah program Tetangga Masa Gitu juga memperhatikan ritme dan birama program yaitu dengan menempatkan materi perbincangan yang tepat pada segmen yang tepat untuk menahan pemirsa memindahkan channel.
Contoh Skenario Tetangga Masa Gitu pada episode “Menahan Amarah” draft 2
Dari
sisi
penggunaan
sound
effect
suara
tertawa
juga
memperlihatkan bahwa terdapat penempatan klimaks dialog yang diisaratkan melalui backsound. Di mana klimaks bisa berupa perbincangan yang makin seru, mengharukan, ataupun kelucuan. k) Logo and Music Track untuk ID Tune Program Tetangga Masa Gitu mempunyai logo dan musik track
http://digilib.mercubuana.ac.id/
80
khusus. Hal ini dikuatkan oleh Yenni Pujiastuti : “Kemudian
mengenai
logo
Tetangga
Masa
Gitu
tidak
mempunyai makna apa-apa. Logo itu diambil dari opening tune program”
Id tune program Tetangga Masa Gitu merupakan karya in house NET. Setelah pada hasil interview tersebut, peneliti menyimpulkan bahwa strategi kreatif terkait logo dan music track meskipun diterapkan pada program Tetangga Masa Gitu, namun tidak menjadi sesuatu yang mendapat perhatian khusus oleh produser. l) General Rehearsel (GR) General Rehearsel merupakan latihan yang dilakukan sebelum syuting berlangsung. Tujuan dilakukannya general rehearsel menurut Naratama adalah untuk meminimalisir kesalahan yang mungkin terjadi ketika produksi, dan yang menjadi perhatian ketika general rehearsel yaitu camera bloking, tata lampu, dan tata suara. Berdasarkan pengamatan peneliti secara langsung di lokasi syuting, pada program Tetangga Masa Gitu, general rehearsel diganti dengan reading (membaca ulang skenario) untuk meminimalisir kesalahan pada saat take. m) Interactive Program Interaktif program juga dimanfaatkan oleh program Tetangga Masa Gitu untuk mengetahui respon penonton. Seperti yang sudah peneliti jelaskan pada bab sebelumnya, selama ini program Tetangga Masa Gitu
http://digilib.mercubuana.ac.id/
81
untuk mengetahui minat dan respon penonton NET. yaitu dengan memanfaatkan media jejaring sosial seperti email, twitter, dan instagram. Contoh disini memakai jejaring sosial seperti email, twitter, dan instagram yaitu seseorang dapat mengirimkan saran dan kritikannya untuk program Tetangga Masa Gitu. “ Interaktif dengan permisa kita gunakan untuk mengetahui minat pemirsa terhadap program Tetangga Masa Gitu. Kemudian interaktif juga bermanfaat untuk pengembangan ide-ide kreatif acara selanjutnya, karena tidak jarang pemirsa program Tetangga Masa Gitu ini menyampaikan kesan dan memberi saran yang membangun.”
Berdasarkan data wawancara dengan produser tersebut, penulis dapat
melihat
bahwa
produser
program
Tetangga
Masa
Gitu
memanfaatkan dengan baik jejaring sosial untuk memasarkan program dan menerima saran-saran dari penonton setianya. Berbagai strategi kreatif diterapkan oleh berbagai pihak yang mempunyai tanggung jawab masing – masing, seperti sutradara, penulis skenario dan produser demi mempertahankan eksistensi program Tetangga Masa Gitu. Beberapa strategi kreatif tersebut kebanyakan terdapat pada proses pra produksi, hal ini terkait dengan target penonton, bahasa naskah, format acara, punching line, gimmick funfare, clip hanger, tune and bumper, penataan artistik, music and fashion, ritme dan birama acara, logo dan music track, untuk ID tune, general rehearsel, dan interactive program. Dan dari 13 elemen strategi kreatif tersebut, yang menjadi perhatian khusus produser adalah target penonton, bahasa naskah, format acara, penataan artistik, serta music and fashion.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
82
Dari hasil wawancara yang sudah dilakukan peneliti kepada sutradara, penulis skenario, dan produser menyimpulkan bahwa strategi khusus lain nya yang digunakan dan menjadi perhatian utama program Tetangga Masa Gitu adalah tema cerita yang menarik, tidak kebanyakan dengan tema yang sudah ada seperti percintaan dan penderitaan. Tetangga Masa Gitu menjadikan ide cerita “tombak” utama dalam menghasilkan kualitas program. Setiap tayangan program tentu memiliki pesan khusus yang ingin disampaikan oleh penulis skenario dari program tersebut. Lalu apa maksud dari penulis skenario tersebut dengan mengetengahkan
dua
pasangan
yang
berbeda
latar
belakang
dan
menyandingkannya menjadi bertetangga di dalam Tetangga Masa Gitu. Disini khalayak atau penonton tentu saja memiliki interpretasi masing- masing. Tergantung dari sudut pandang mereka. Sementara dari sudut pandang peneliti, yaitu, bahwa penulis skenario ingin menunjukan kepada penonton bagaimana sebuah perjalanan hidup yang dinamis. Yang berubah seiring perjalanan waktu. Kehidupan rumah tangga yang diawali dengan perasaan bahagia, penasaran, saling menghargai, saling menghormati dan dengan rasa sayang yang berlebih. Akan mulai berkurang sedikit demi sedikit seiring perjalanan waktu. Proses berkurangnya keharmonisan tersebut bukan hanya karena rasa bosan atau karena sering bertemunya mereka setiap hari. Namun, lebih kearah bagaimana perdebatan, kontradiksi, pertentangan karena perbedaan pendapat, atau karena kesalahpahaman yang terjadi terus menerus, setiap hari, terakumulasi hingga akhirnya menimbulkan efek berkurangnya rasa kepercayaan diantara masingmasing pasangan.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
83
Indonesia termasuk salah satu negara tertinggi angka perceraiannya se Asia. Maka tayangan ini seolah menjadi pengingat untuk para pasangan suami istri. Bahwa ada kehidupan yang indah diawal-awal hari pernikahan yang secara tidak sadar terlupakan. Apalagi untuk pasangan yang sudah menjalin hubungan rumah tangga selama bertahun - tahun. Suatu tindakan yang menghasilkan akhir yang tidak diduga, yang pada awalnya selalu bisa dipahami oleh masing-masing, tiba-tiba berubah. Sehingga konsekuensi yang harus dialami oleh pasangan tersebut jauh lebih berat. Dibandingkan dengan mereka yang baru memulai kehidupan bersama sebagai pasangan suami istri. Penerapan berbagai strategi kreatif tersebut rupanya cukup efektif. Terbukti program Tetangga Masa Gitu masih tetap mengudara hingga 370 episode (hingga 18 Desember 2015) dan kini sudah memperoleh dukungan sponsor dengan masuknya beberapa built in dalam program. Upaya yang dilakukan oleh sutradara, penulis skenario, dan produser program Tetangga Masa Gitu dan tim mungkin akan lebih efektif jika dibarengi dengan publikasi yang maksimal. 4.4.2 Tahapan Pra Produksi Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu di NE. TV Banyaknya jumlah stasiun televisi dengan berbagai jenis program yang sangat beragam, pengelola program idealnya akan berupaya agar audiens dapat terus menerus menonton acara yang disiarkan oleh media penyiaran yang bersangkutan, dan program yang dituntut untuk mendapatkan banyak pemirsa adalah genre drama. Dalam memproduksi sebuah program drama, Production House dituntut untuk membuat program semenarik mungkin yang nantinya akan di tayangkan di
http://digilib.mercubuana.ac.id/
84
televisi. Sebelumnya, Production House akan mempresentasikan programnya kepada stasiun televisi yang dituju, dalam hal ini Im-a-gin-e adalah kepada NET. Bagian akuisisi membeli program yang dijual oleh Im-a-gin-e. Dalam mendapatkan program yang baik atau layak tayang, bagian akuisisi harus pintar memilah dan memilih program yang akan dibelinya. Pada program Tetangga Masa Gitu, gagasan awal dikemukan oleh Wishnutama selaku pimpinan NET. TV, kemudian mengajak production house im-a-gin-e untuk bekerja sama. Seperti yang diutarakan sutradara Tetangga Masa Gitu, Archie Hekagery : “Pada awalnya pihak NET. yaitu mas Wishnutama memanggil saya untuk membicarakan ide dasar Tetangga Masa Gitu yang ketika itu berjudul “Saya Terima Nikahnya”. Penggagasnya mas Wishnutama CEO NET. Ide cerita dari dia, saya yang menulis dan menciptakan karakter Adi, Angel, Bastian, dan Bintang.”14
Pada tahap pra produksi, produser, sutradara beserta tim dari Im-a-gin-e berupaya melakukan perencanaan dan persiapan baik dari segi teknis maupun konsep cerita, pemilihan pemain, pencarian lokasi, dan sebagainya. Sutradara Archie Hekagery menuturkan : “Pra Produksi persiapan script, membangun studio, menentukan pemain dan terutama deal budget dengan pihak NET. mendapatkan budget yang tepat adalah segalanya, karena tanpa budget yang seusai maka produksi akan tidak sehat (contoh : di Indonesia banyak sinetron yang dibeli TV dengan harga murah sehingga mereka harus shooting sampe pagi subuh. Tetangga Masa Gitu termasuk produksi sehat” 14
Wawancara Pribadi dengan Sutradara Tetangga Masa Gitu Archie Hekagery, pada 27 November 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
85
Setelah mendapatkan sinopsis dan karakter, kemudian Brainstorming dengan EP (Executive Producer) program ini yaitu Pak Ikhsan dan Pak Chetan Samtani, shooting Pilot (materi presentasi masih dengan lokasi Set yang seadanya). Pihak NET. TV menyetujui materi pilot yang telah dipresentasikan. Kemudian tahap pra produksi selanjutnya, tim penulis mengirimkan sinopsis yang disupervisi langsung oleh Archie Hekagery. Sinopsis yang sudah ditentukan segera dibuat skenario dan selanjutnya masuk tahap produksi. 4.4.3 Tahapan Produksi Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu di NET. Dalam tahap ini, semua rencana yang telah disusun dan disepakati bersama dalam tahap pra produksi, selanjutnya direalisasikan. Semua kru yang terlibat berangkat ke lokasi syuting, termasuk produser dan pastinya aktor serta aktris yang terlibat. Saat melakukan pengambilan gambar, produser dengan sutradara dan kru utama harus selalu melakukan koordinasi dengan baik. Ini dilakukan agar semua proses produksi berjalan sesuai dengan yang sudah direncanakan. Produser dan sutradara juga mengawasi cara kerja kru utama dan kru-kru lain agar tidak ada yang melakukan kesalahan pada saat syuting berlangsung. Sutradara mengatakan kepada peneliti, bahwa : “Pada tahap produksi, shooting menggunakan multi cam, dengan kamera DSLR Canon 5D mark3, kamera ini sebenernya kamera buat Fotografi hehehe kami sitcom pertama di Indonesia bahkan mungkin di dunia yang menggunakan DSLR untuk shooting”15
Selain peralatan yang mendukung pada saat proses syuting, sutradara juga 15
Ibid.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
86
punya konsep atau strategi khusus dalam men-direct situasi komedi, yaitu : “Konsep saya adalah "Seperti Pemain catur, Kita harus menggerakkan bidak catur tapi tanpa bidak caturnya sadar kalo sedang digerakkan" hehehehe... Konsep saya adalah kebebasan. Pemain harus merasa bebas (Padahal sebenernya saya lagi mengarahkan mereka ke satu tujuan, tapi merekanya tidak sadar kalo sedang saya gerakkan). Its an Invisible technique. Apalagi 4 pemain TMG punya karakter berbeda yang harus diakomodir. Bagaimana menyatukan mereka supaya tidak ada gesekan, itu yang sangat sulit.”
Dalam proses produksi ini juga terdapat kendala-kendala yang bersifat non teknis maupun teknis yang sewaktu-waktu dapat terjadi. Tapi semua kendala yang dihadapi selalu dapat diatasi dengan baik. Dalam situasi komedi Tetangga Masa Gitu juga mempunyai kendala pada saat berlangsungnya proses produksi, seperti yang dituturkan oleh Archie Hekagery selaku sutradara Tetangga Masa Gitu. “Kendala terbesar adalah menyatukan ego menjadi power. Pemain Tetangga Masa Gitu semuanya punya Ego yang besar, disatu sisi ini adalah bahaya, namun disisi lain kalo kita bisa mengolahnya ini akan jadi kekuatan. Alhamdulillah menurut saya, saya cukup berhasil mengolahnya.”
Sebuah keberhasilan suatu produksi program pasti dibutuhkan strategistrategi. Strategi digunakan ketika sebuah program ingin mencapai titik kesuksesan. Dalam situasi komedi Tetangga Masa Gitu, Sutradara Archie Hekagery juga mempuyai strategi untuk kemajuan dan keberhasilan programya. “strategi saya dan tim untuk menjaga alur cerita supaya tidak monoton yaitu dengan Up to date sama berita-berita masa kini. Saya dan para penulis selalu mencari dan membaca hal-hal yang lagi trend atau hitz saat ini dari mana-mana”
http://digilib.mercubuana.ac.id/
87
4.4.4 Tahapan Pasca Produksi Program Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu Setelah melakukan produksi, di pasca produksi ini akan dilakukan beberapa tahap, yaitu melakukan pemeriksaan materi. Di tahap ini akan diperiksanya hasil shooting dengan memperhatilan kualitas gambar dan suara serta pemilihan komposisi gambar. Kemudian menyiapkan kemasan produksi, pada tahap ini akan membuat outline editing, menyiapkan ilustrasi yang diperlukan, membuat catatan dan lain-lain. Selain itu produser juga mengontrol pelaksanaan editing sekaligus melaksanakan review kembali bersama orang-orang terkait, revisi apabila terjadi kesalahan cerita, dan jika sudah siap semua akan dipersiapkan untuk peluncuran tayangan programnya. Seperti yang diutarakan oleh Sutradara program Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu kepada peneliti. “Setelah syuting, otomatis dari lapangan akan dikirim ke editing. Waktu di awal-awal saya masih ikut ke QC, tapi sekarang hanya orang editing saja yang ke QC. Pada program Tetangga Masa Gitu proses outline editing dikerjakan oleh editor di luar NET.TV yaitu oleh mas Gita Miaji. Format tayang NET adalah HD 1080 X 1920 yang artinya gambar dengan resolusi tinggi. dan data akhir materi di NET diserahkan cukup dalam bentuk Hard Disk, kalo televisi lain masih kaset DVCPro.”
Kemudian NET. juga mempunyai strategi-strategi tersendiri dalam mensukseskan situasi komedi Tetangga Masa Gitu. Strategi ini dilakukan ketika share situasi komedi Tetangga Masa Gitu sedang turun, yaitu dengan melakukan twist-twist baru, mengungkapkan kerahasiaan, memasukkan bintang tamu, dan sebagainya. Selain itu NET. tidak mengubah jam tayang, artinya situasi komedi Tetangga Masa Gitu tetap berada pada jam prime time.
http://digilib.mercubuana.ac.id/
88
4.5 Pembahasan Dalam penelitian ini peneliti mengumpulkan data yang berkaitan dengan penelitian dengan melakukan wawancara mendalam (indepth interview) secara langsung dengan narasumber yang telah peneliti tentukan. Wawancara di lakukan secara bertahap di Studio Surya Kencana Kedoya, Jakarta Barat dengan Sutradara Archie Hekagery. Setelah itu, peneliti mewawancarai Yenni Pujiastuti selaku Produser program Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu di NET. Ditambah dengan mempelajari
buku-buku,
mengumpulkan
dokumen-dokumen
pendukung,
membaca literature dari berbagai macam buku, serta membuka situs-situs internet yang berkaitan, maka peneliti dapat menjelaskan secara terperinci permasalahan yang menjadi objek penelitian dan menerangkan secara keseluruhan strategi kreatif situasi komedi Tetangga Masa Gitu di NET. dalam mempertahankan eksistensi programnya. Setiap stasiun penyiaran pasti mempunyai program yang menjadi andalan dan unggulannya. Termasuk stasiun televisi NET. TV ini juga mempunyai program-program unggulan. NET. bekerjasama dengan Im-a-gin-e dalam memproduksi program yang mempunyai kualitas dan mutu yang baik. Situasi Komedi yang sangat menjadi unggulan di NET. yang tayang pada waktu prime time dimana semua anggota keluarga berkumpul pada waktu tersebut. Dan program yang menjadi unggulan di NET. ini adalah Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu. Peneliti melihat bahwa program tayangan situasi komedi Tetangga Masa Gitu memiliki beberapa kelebihan yang menjadi daya tarik tersendiri. Pertama,
http://digilib.mercubuana.ac.id/
89
jalan ceritanya yang menarik dan dekat dengan keseharian masyarakat Indonesia dan menciptakan “sense of belonging” atau rasa memiliki yang kuat sehingga tidak membuat penonton bosan. Kedua, pemain - pemain yang terlibat dalam situasi komedi Tetangga Masa Gitu merupakan pemain-pemain yang sedang naik daun dan berkompeten dibidangnya sehingga penonton juga tidak ingin meninggalkan Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu. Ketiga, situasi komedi Tetangga Masa Gitu memiliki karakter-karakter penokohan yang kuat, sehingga para penonton tidak merasa jenuh dengan sentralitas satu tokoh saja seperti program drama lain pada umumnya. Dalam memproduksi situasi komedi Tetangga Masa Gitu, produser dari rumah produksi Im-a-gin-e sebelumya melakukan penjualan program ke stasiun televisi. Produser mempresentasikan programnya yang disaksikan oleh manajer akuisisi, sales and marketing, program analyst, manager programming dari stasiun televisi NET. Ada beberapa pertimbangan mengapa situasi komedi Tetangga Masa Gitu di akuisisi. Pertama, karena konsep ceritanya oke, pemainnya, performance, secara image dan kualitas juga diperhatikan. Dan yang paling penting apakah bisa komersil, karena suatu program dilihat dari aspek image dan aspek komersil. Dalam tahapan pra produksi, peran produser pelaksana sangatlah penting, produser pelaksana mempersiapkan dana untuk proses pembuatan situasi komedi Tetangga Masa Gitu. Keuangan dalam pembuatan situasi komedi Tetangga Masa Gitu harus dibuat anggaran perencanaan. Karena setiap biaya yang keluar harus tidak ada yang berlebih atau keluar dari apa yang sudah dianggarkan, kemudian
http://digilib.mercubuana.ac.id/
90
ikut dalam menentukan konsep cerita, terlibat dalam pembuatan skenario, pencarian lokasi yang akan digunakan dalam produksi situasi komedi Tetangga Masa Gitu. Dalam proses produksi, peran produser juga sangat penting. Biasanya produser pelaksana turun langsung ke lokasi untuk memberikan pengarahan dan mengawasi kru yang sedang bertugas, agar tidak ada yang melakukan kesalahan pada saat proses syuting berlangsung. Dalam tahap produksi ini pasti ada kendalakendala yang dihadapi. Salah satunya faktor pemain. Hal di luar teknis seperti sisi manusiawi, seperti menjaga dan mengarahkan para pemain yang tadinya bukan apa-apa menjadi seorang bintang. Hal tersebut merupakan tugas tersendiri bagi para produser. Pada tahap pasca produksi produser dari pihak NET. juga terlibat, walaupun hanya mengawasi jalannya proses editing. Selain itu, produser juga kembali mempreview adegan-adegan yang diambil pada saat proses syuting berjalan. Dengan selesainya packaging dari situasi komedi Tetangga Masa Gitu, maka siap ditayangkan di televisi. Dengan harapan situasi komedi ini akan sukses, menarik pemirsa yang banyak, pengiklan banyak berdatangan sehingga menciptakan ratingdan share yang tinggi. Bicara soal rating, rating adalah peringkat program yang berupa data statistik yang diperoleh dari banyak penonton yang menonton sebuah program acara. Rating diperoleh dari perusahaan lembaga rating yaitu Nielsen Audience Measurement. Setiap stasiun penyiaran berlangganan data rating dan share. Hal ini untuk mengetahui apakah setiap program yang tayang masih disukai oleh
http://digilib.mercubuana.ac.id/
91
pemirsanya atau ditinggalkan oleh pemirsanya. Kemunculan situasi komedi Tetangga Masa Gitu pada stasiun NET. bisa dikatakan berhasil. Situasi komedi Tetangga Masa Gitu mampu mengikat hati pemirsanya sehingga pada setiap episode Tetangga Masa Gitu dapat meraih rating dan share tertinggi pada genre sitkom di NET. TV dibanding program sitkom lainnya.
Data Rating dan Share Program NET. pada tanggal 03 November 2015
http://digilib.mercubuana.ac.id/
92
Data Rating dan Share Program NET. pada tanggal 04 November 2015
Setiap program tayangan pasti mempunyai strategi dalam mensukseskan program tersebut. Strategi adalah sebuah rencana yang disusun demi tercapainya suatu tujuan. Seluruh tim Tetangga Masa Gitu seperti, Sutradara, Penulis Skenario dan Produser situasi komedi Tetangga Masa Gitu Yenni Pujiastuti ini juga mempunyai strategi demi keberhasilan programnya. Seperti dibuat cerita yang menarik dengan menonjolkan karakter- karakter yang kuat, dimana di dalamnya terdapat banyak konflik, dan lain-lain. Strategi tersebut diciptakan ketika rating dari situasi komedi Tetangga Masa Gitu mengalami penurunan. Sebuah strategi awalnya dibuat atas hasil diskusi dari pihak dari stasiun televisi dengan pihak production house, dalam hal ini NET. dengan Im-a-gin-e. Mengapa NET. juga menentukan strategi dalam situasi komedi Tetangga Masa Gitu? Karena NET. memegang data-data rating dan share yang keluar tiap
http://digilib.mercubuana.ac.id/
93
harinya. Dan NET. juga bertanggung jawab atas keberhasilan program tersebut. Jadi NET. juga harus menentukan strategi-strategi apa yang akan digunakan dalam situasi komedi Tetangga Masa Gitu. Ketika situasi komedi Tetangga Masa Gitu mengalami penurunan rating dan share, maka strategi yang digunakan adalah membuat twist-twist baru, mendatangkan bintang tamu atau konflik baru, memperbanyak bagian yang disukai pemirsa, dan lain sebagainya. Hal ini diharapkan dapat menaikkan kembali rating dan share situasi komedi Tetangga Masa Gitu sehingga bisa tetap eksis hingga saat ini.
http://digilib.mercubuana.ac.id/