14
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1. Deskripsi Kondisi Awal Sebelum diadakan kegiatan perbaikan pembelajaran atau sebelum pelaksanaan siklus I dan siklus II penulis terlebih dahulu melakukan observasi awal dengan tujuan mengetahui tingkat hasil belajar siswa tentang mengenal bangun datar sederhana pada siswa kelas I SD Negeri Banaran Kecamatan Banyuputih. Untuk mengetahui tingkat hasil belajar siswa tersebut, maka peneliti mengumpulkan data hasil belajar siswa. Dari hasil data tersebut dapat diketahui bahwa dari 19 siswa hanya 6 siswa yang mencapai tingkat penguasaan materi sebesar 31%, Jadi 13 siswa atau 69% siswa belum memahami materi (belum tuntas), padahal KKM yang ditetapkan sebesar 60. Seperti yang terlihat pada tabel 4.1. Tabel 4.1 Hasi Tes Formatif Matematika Prasiklus No
Interval
Frekuensi
Presentase
1 2 3 4 5
40 – 49 50 – 59 60 – 69 70 – 79 80 – 89 Jumlah
3 10 4 1 1 19
16 53 21 5 5 100
Tuntas Tuntas Tuntas Tuntas 31%
Keterangan Tidak Tuntas Tidak Tuntas Tidak Tuntas 69%
Rendahnya tingkat penguasaan siswa terhadap materi ini, dapat dikatakan pembelajaran yang telah dilaksanakan kurang berhasil. Dari masalah tersebut yang menjadi refleksi penulis salah satunya yaitu memanfaatkan alat peraga berupa alat peraga bangun datar dan kerja kelompok dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman siawa mengenai mengenal bangu datar sederhana sehingga hasil belajar akan meningkat.
15
4.2. Deskripsi Hasil Siklus I Pertemuan 1 1. Perencanaan Tindakan Tindakan pada siklus I direncanakan selama 4 jam pelajaran dengan 2 kali pertemuan. Setiap pertemuan alokasi waktunya 2 jam pelajaran selama 70 menit. Setiap kali pertemuan proses pembelajaran dibagi menjadi tiga tahap yaitu kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan akhir. Alokasi waktu untuk kegiatan awal kurang lebih 5 menit, kegiatan inti kurang lebih 50 menit dan kegiatan akhir kurang lebih 15 menit. Pada kegiatan awal bertujuan memotivasi siswa untuk memperhatikan pelajaran yang disampaikan oleh guru. Kegiatan awal antara lain menyampaikan tujuan pembelajaran, menyampaikan standar kompetensi yang harus dikuasai siswa, menyampaikan pola kegiatan yang akan dilakukan selama pembelajaran berlangsung, mengingatkan materi yang telah dipelajari siswa pada pertemuan sebelumnya. Kegiatan inti adalah kegiatan pokok yang dilakukan dalam pembelajaran. Dalam setiap pertemuan pada siklus I kegiatan intinya adalah sebagai berikut: (a) guru bersama siswa membentuk kelompok belajar, yang terbagi menjadi 5 kelompok, pada kesempatan ini guru menjelaskan tujuan, kebutuhan dan gambaran mengenai kegiatan-kegiatan yang harus dikerjakan oleh kelompok; (b) guru memberikan tugastugas kepada siswa menurut kelompoknya masing-masing, pada kesempatan ini guru memberikan petunjuk-petunjuk mengenai pelaksanaan tugas dan berbagai aspek kegiatan yang mungkin dilakukan oleh setiap kelompok dalam rangka mewujudkan hasil kerja kelompok sebagai satu kesatuan; (c) siswa bekerjasama menyelesaikan tugas yang dibebankan kepadanya dalam rangka mewujudkan hasil kerja kelompoknya masing-masing, guru mengawasi dan menjawab pertanyaan dalam rangka menjamin ketertiban dan kelancaran tugas kelompok; (d) guru dan siswa melakukan penilaian terhadap cara kerjasama dan aspek-aspek yang sesuai dengan tujuannya meliputi penilaian individual, kelompok maupun kelas sebagai satu kesatuan. Kegiatan akhir merupakan serangkaian kegiatan yang dilakuan untuk mengakhiri satu pertemuan. Kegiatan yang dilakukan pada kegiatan akhir antara lain
16
merefleksi pambelajaran yang telah dilaksanakan, guru bersama siswa membuat rangkuman untuk semua materi yang telah dibahas dan dipelajari, memberikan tugastugas yang harus diselesaikan secara kelompok maupun individu.
2. Pelaksanaan Tindakan Setelah diperoleh data mengenai tingkat pemahaman siswa yang kemudian dilanjutkan melaksanakan tindakan siklus I. Pada pertemuan pertama peneliti menyampaikan materi pelajaran tentang mengenal bangun datar sederhana dengan indikator : (a) menyebutkan bangun-bangun datar sederhana; (b) menggambar bangun-bangun datar sederhana; (c) memberi nama bangun-bangun datar sederhana. Langkah-langkah pelaksanaan pembelajaran pada kegiatan awal diantaranya adalah menyampaikan tujuan pembelajaran, menyampaikan standar kompetensi yang harus dikuasai siswa, menyampaikan pola ikegiatan yang akan dilakukan selama pembelajaran berlangsung, mengingatkan materi yang telah dipelajari siswa pada pertemuan sebelumnya. Pada kegiatan inti: (a) guru bersama siswa membentuk kelompok menjadi 5 kelompok; (b) secara berkelompok, dengan memperhatikan penjelasan guru, siswa menyelesaikan tugas sesuai dengan kelompoknya masing-masing; (c) bersama dengan siswa membahas hasil kerja kelompok tentang bangun datar sederhana tentang bangun segitiga; (d) siswa memberi warna yang termasuk bangun segitiga. Pada kegiatan akhir adalah pemantapan dan penguatan materi yang sudah diajarkan.
3. Pengamatan Pada saat pembelajaran berlangsung penulis meminta bantuan kepada observer/pengamat untuk mengamati atau merekam jalannya pembelajaran dari awal sampai akhir dengan cara mengisi lembar observasi yang telah disediakan. Hasil dari lembar observasi tersebut yang menjadi kelemahan atau kekurangan dalam pertemuan pertama diantaranya adalah kurangnya guru melibatkan siswa dalam prodes pembelajaran, dalam kerja kelompok masih didominasi oleh siswa yang pandai saja,
17
penggunaan media gambar belum efektif. Sedangkan yang menjadi keberhasilan dalam pertemuan pertama diantaranya adalah dalam proses pembelajaran guru sudah melakukan tanya jawab secara lisan, guru dan siswa bersama-sama menyimpulkan materi yang telah dipelajari, pemberian masukan oleh guru terhadap hasil jawaban siswa.
Pertemuan 2 1. Perencanaan Pada pertemuan kedua merupakan tindak lanjut dari pertemuan pertama, sebelum pelaksanaan pertemuan kedua, maka penulis terlebih dahulu merencanakan segala sesuatu yang nantinya digunakan dalam pertemuan kedua.Perencanaan tersebut diantaranya adalah mendiskusikan bersama observer/pengamat untuk menentukan waktu pelaksanaan pertemuan kedua, membuat rencana pelaksanaan pembelajaran, merancang kegiatan belajar yang lebih baik, dan membuat lembar pengamatan.
2. Pelaksanaan Pada pertemuan kedua penulis melanjutkan materi pada pertemuan pertama yaitu mengajar mata pelajaran matematika tentang mengenal banun datar. Langkahlangkah pelaksanaan pembelajaran pada kegiatan awal diantaranya adalah dengan mengulang pembelajaran yang lalu. Pada kegiatan inti: (a) guru bersama siswa membentuk kelompok menjadi 5 kelompok; (b) secara berkelompok, dengan memperhatikan penjelasan guru, siswa menyelesaikan tugas sesuai dengan kelompoknya masing-masing; (c) bersama dengan siswa membahas hasil kerja kelompok tentang bangun datar sederhana tentang bangun segiempat; (d) siswa memberi warna yang termasuk bangun segiempat.Pada kegiatan akhir adalah pemantapan dan penguatan materi yang sudah diajarkan.
18
3. Pengamatan Selama proses pembelajaran berlangsung, pengamat merekam jalannya pembelajaran melalui lembar observasi yang telah disediakan. Dari hasil pengamatan tersebut dapat diketahui apa yang menjadi kelemahan dan kelebihan selama pembelajaran berlangsung, diantaranya adalah banyak siswa yang belum terlibat dalam kelompoknya, alat peraga yang digunakan kurang menarik perhatian siswa, dalam mempresentasikan hasil kerja kelompok, kelompok yang lain kelihatan masa bodoh. Sedangkan yang menjadi keberhasilan pada pertemuan kedua ini adalah siswa berani meyebutkan masalah atau kendala dari materi pelajaran, siswa berani bertanya.
4. Refleksi Dari kekurangan tersebut maka penulis merencanakan suatu kegiatan belajar sebagai upaya mengatasi kendala selama proses pembelajaran. Kegiatan tersebut diantaranya adalah dari setiap pembelajaran guru memberikan masukan dari hasil jawaban siswa, menyediakan media gambar yang menarik perhatian siswa supaya siswa lebih aktif mengikuti pembelajaran.
4.3. Deskripsi Siklus II Pertemuan 1 1.
Perencanaan Pada pertemuan pertama siklus II ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan
sebelumnya, sebelum pelaksanaan pertemuan pertama siklus II ini, maka penulis terlebih dahulu merencanakan segala sesuatu yang nantinya digunakan dalam pertemuan kedua. Perencanaan tersebut diantaranya adalah mendiskusikan bersama observer untuk menentukan waktu pelaksanaan pertemuan kedua, membuat rencana pelaksanaan pembelajaran, merancang kegiatan belajar yang lebih baik, dan membuat lembar pengamatan.Tindakan pada siklus II direncanakan selama 4 jam pelajaran dengan 2 kali pertemuan. Setiap pertemuan alokasi waktunya 2 jam pelajaran selama 70 menit. Setiap kali pertemuan proses pembelajaran dibagi menjadi tiga tahap yaitu
19
kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan akhir. Alokasi waktu untuk kegiatan awal kurang lebih 5 menit, kegiatan inti kurang lebih 50 menit dan kegiatan akhir kurang lebih 15 menit. Pada kegiatan awal bertujuan memotivasi siswa untuk memperhatikan pelajaran yang disampaikan oleh guru. Kegiatan awal antara lain menyampaikan tujuan pembelajaran, menyampaikan standar kompetensi yang harus dikuasai siswa, menyampaikan pola kegiatan yang akan dilakukan selama pembelajaran berlangsung, mengingatkan materi yang telah dipelajari siswa pada pertemuan sebelumnya. Kegiatan inti adalah kegiatan pokok yang dilakukan dalam pembelajaran. Dalam setiap pertemuan pada siklus II kegiatan intinya adalah sebagai berikut: (a) guru bersama siswa membentuk kelompok belajar, yang terbagi menjadi 5 kelompok, pada kesempatan ini guru menjelaskan tujuan, kebutuhan dan gambaran mengenai kegiatan-kegiatan yang harus dikerjakan oleh kelompok; (b) guru memberikan tugastugas kepada siswa menurut kelompoknya masing-masing, pada kesempatan ini guru memberikan petunjuk-petunjuk mengenai pelaksanaan tugas dan berbagai aspek kegiatan yang mungkin dilakukan oleh setiap kelompok dalam rangka mewujudkan hasil kerja kelompok sebagai satu kesatuan; (c) siswa bekerjasama menyelesaikan tugas yang dibebankan kepadanya dalam rangka mewujudkan hasil kerja kelompoknya masing-masing, guru mengawasi dan menjawab pertanyaan dalam rangka menjamin ketertiban dan kelancaran tugas kelompok; (d) guru dan siswa melakukan penilaian terhadap cara kerjasama dan aspek-aspek yang sesuai dengan tujuannya meliputi penilaian individual, kelompok maupun kelas sebagai satu kesatuan.
2. Pelaksanaan Pada pertemuan pertama siklus II ini penulis melanjutkan materi pada pertemuan sebelumnya yaitu mengajar mata pelajaran matematika tentang mengenal bangun datar sederhana.Langkah-langkah pelaksanaan pembelajaran pada kegiatan awal diantaranya adalah dengan mengulang pembelajaran yang lalu.
20
Pada kegiatan inti: Pada kegiatan inti: (a) guru bersama siswa membentuk kelompok menjadi 5 kelompok; (b) secara berkelompok, dengan memperhatikan penjelasan guru, siswa menyelesaikan tugas sesuai dengan kelompoknya masingmasing; (c) bersama dengan siswa membahas hasil kerja kelompok tentang bangun datar sederhana tentang bangun lingkaran; (d) siswa memberi warna yang termasuk bangun lingkaran.Pada kegiatan akhir adalah pemantapan dan penguatan materi yang sudah diajarkan. Kegiatan akhir: menguji ketrampilan siswa dengan mengerjakan soal-soal latihan yang berkaitan dengan volume kubus dan balok dan guru mengadakan penilaian.
3. Pengamatan Selama proses pembelajaran berlangsung, pengamat merekam jalannya pembelajaran melalui lembar observasi yang telah disediakan. Dari hasil pengamatan tersebut dapat diketahui apa yang menjadi kelemahan dan kelebihan selama pembelajaran berlangsung, diantaranya adalah banyak siswa yang belum terlibat dalam kelompoknya, alat peraga yang digunakan menarik perhatian siswa hanya saja ukurannya kurang besar, dalam mempresentasikan hasil kerja kelompok, kelompok yang lain kelihatan masa bodoh. Sedangkan yang menjadi keberhasilan pada pertemuan kedua ini adalah siswa berani meyebutkan masalah atau kendala dari materi pelajaran, siswa berani bertanya.
Pertemuan 2 1. Perencanaan Pada pertemuan kedua merupakan tindak lanjut pada pertemuan pertama. Adapun perencanaan pembelajarannya pada kegiatan awal: melakukan tanya jawab berkaitan dengan pembelajaran sebelumnya, memberi penguatan dan motivasi, menyampaikan tujuan pembelajaran dan kegiatan-kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan. Sedangkan kegiatan inti: (a) guru bersama siswa membentuk kelompok belajar, yang terbagi menjadi 5 kelompok, pada kesempatan ini guru menjelaskan
21
tujuan, kebutuhan dan gambaran mengenai kegiatan-kegiatan yang harus dikerjakan oleh kelompok; (b) guru memberikan tugas-tugas kepada siswa menurut kelompoknya masing-masing, pada kesempatan ini guru memberikan petunjuk-petunjuk mengenai pelaksanaan tugas dan berbagai aspek kegiatan yang mungkin dilakukan oleh setiap kelompok dalam rangka mewujudkan hasil kerja kelompok sebagai satu kesatuan; (c) siswa bekerjasama menyelesaikan tugas yang dibebankan kepadanya dalam rangka mewujudkan hasil kerja kelompoknya masing-masing, guru mengawasi dan menjawab pertanyaan dalam rangka menjamin ketertiban dan kelancaran tugas kelompok; (d) guru dan siswa melakukan penilaian terhadap cara kerjasama dan aspek-aspek yang sesuai dengan tujuannya meliputi penilaian individual, kelompok maupun kelas sebagai satu kesatuan. Untuk kegiatan Akhir: menguji ketrampilan siswa dengan mengerjakan soalsoal latihan yang berkaitan dengan volume kubus dan balok, guru mengadakan penilaian.
2. Pelaksanaan Tindakan Pada pelaksanaan tindakan yaitu pada petemuan kedua siklus II ini merupakan pembelajaran yang terakhir pada siklus II, dimana pembelajarannya menekankan berbagai ulasan atau upaya dari kegagalan pada pertemuan sebelumnya. Langkahlangkah pembelajarannya adalah sebagai berikut: (a) guru bersama siswa membentuk kelompok menjadi 5 kelompok; (b) secara berkelompok, dengan memperhatikan penjelasan guru, siswa menyelesaikan tugas sesuai dengan kelompoknya masingmasing; (c) bersama dengan siswa membahas hasil kerja kelompok tentang bangun datar sederhana tentang bangun segitiga, segiempat dan lingkaran; (d) siswa memberi warna yang termasuk bangun lingkaran. Untuk kegiatan akhir guru menguji ketrampilan siswa dengan mengerjakan soal-soal latihan yang berkaitan dengan bangun datar sederhana, guru mengadakan penilaian.
22
3. Pengamatan Selama proses pembelajaran berlangsung, pengamat merekam jalannya pembelajaran melalui lembar observasi yang telah disediakan. Dari hasil pengamatan tersebut dapat diketahui apa yang menjadi keberhasilan selama pembelajaran berlangsung, diantaranya adalah banyak siswa yang aktif dalam kelompoknya, alat peraga yang digunakan menarik perhatian siswa baik warna maupun ukurannya, dalam mempresentasikan hasil kerja kelompok, kelompok yang lain dengan sunggug-sungguh menanggapinya. Dengan kata lain, pada pertemuan kedua siklus II ini pembelajaran berlangsung sesuai dengan yang diharapakan sehingga proses pembelajaran menjadi lebih bermakna.
4. Refleksi Setelah guru melakukan proses pembelajaran, maka yang menjadi refleksi pada siklus ini adalah tercapainya kriteria ketuntasan minimal, pembelajaran menjadi lebih optimal dengan adanya kerja kelompok dan media pembelajaran yang nyata sehingga pemahaman siswa menjadi meningkat dan dapat diaplikasikan ke dalam kehidupan sehari-hari.
4.4 . Perbandingan Kondisi Awal, Siklus I dan Siklus II Hasil penelitian disajikan dengan penjelasan pra siklus, siklus I dan siklus II. Adapun hasil penelitian tersebut adalah sebagai berikut: 1. Kondisi awal (Prasiklus) Deskripsi prasiklus disajikan sesuai dengan data tes formatif siswa yang berkaitan dengan perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Paparannya pada tabel 4.1 sebagai berikut.
23
Tabel 4.2 Hasi Tes Formatif Matematika Prasiklus No 1 2 3 4 5
Interval 40 – 49 50 – 59 60 – 69 70 – 79 80 – 89 Jumlah
Frekuensi 3 10 4 1 1 19
Persentase 16 53 21 5 5 100
Pada tabel 4.2dapat dilihat hasil evaluasi matematika tentang bangun datar sederhana kelas I semester II sebelum kegiatan perbaikan pembelajaran, dari 19 siswa yang memperoleh nilai 40 – 49 ada 3 siswa (16%), nilai 50 – 59 ada 10 siswa (53%), nilai 60 – 69 ada 4 siswa (21%), nilai 70 – 79 ada 1 siswa (5%), nilai 80 - 89 ada 1 siswa (5%). Hasil evaluasi matematika tentang bangun datar seserhana sebelum kegiatan perbaikan pembelajaran dilakukan bila disajikan dalam diagram batang seperti pada gambar 4.1 adalah sebagai berikut:
Hasil Tes Formatif Matematika Prasiklus 10 8 6 4 2 0 40 - 49
50 - 59
60 - 69
70 - 79
80 - 89
Gamabr 4.1 Hasil Tes Formatif Matematika Prasiklus
24
2. Siklus I Setelah dilakukan perbaikan pembelajaran pada siklus I, maka hasil evaluasi yang diperoleh pada akhir siklus I mengalami peningkatan yang dapat dilihat pada pada tabel 4.3. Tabel 4.3 Hasil Tes Formatif Matematika Siklus I No 1 2 3 4
Interval 50 – 59 60 – 69 70 – 79 80 – 89 Jumlah
Frekuensi 6 7 5 1 19
Persentase 32 37 26 5 100
Pada tabel 4.3 dapat dilihat hasil evaluasi matematika tentang bangun datar sederhana kelas I semester II pada kegiatan perbaikan pembelajaran siklus I, dari 19 siswa yang memperoleh nilai 50 – 59 ada 6 siswa (32%), nilai 60 – 69 ada 7 siswa (37%), nilai 70 – 79 ada 5 siswa (26%), nilai 80 89 ada 1 siswa (5%). Hasil evaluasi matematika tentang bangun datar sederhana pada kegiatan perbaikan pembelajaran siklus I bila disajikan dalam diagram batang seperti pada gambar 4.2 adalah sebagai berikut.
25
Hasil Tes Formatif Matematika Siklus I 7 6 5 4 3 2 1 0 50 - 59
60 - 69
70 - 79
80 - 89
Gambar 4.2 Hasil Tes Formatif Matematika Siklus I
3. Siklus II Setelah selesai perbaikan pembelajaran siklus II, maka hasil evaluasi pada akhir siklus II mengalami peningkatan, seperti yang ada pada tabel berikut: Tabel 4.4 Hasil Tes Formatif Matematika Siklus II NO 1 2 3
INTERVAL 60 – 69 70 – 79 80 – 89 Jumlah
FREKUENSI 10 6 3 19
PERSENTASE 53 32 15 100
Pada tabel 4.4.tersebut dapat dilihat hasil evaluasi matematika tentang bangun datar seserhana kelas I semester II pada kegiatan perbaikan pembelajaran siklus II, dari 19 siswa yang memperoleh nilai nilai 60 – 69 ada 10 siswa (53%), nilai 70 – 79 ada 6 siswa (32%), nilai 80 - 89 ada 3 siswa (15%).
26
Hasil evaluasi matematika tentang bangun datar sederhana pada kegiatan perbaikan pembelajaran siklus II bila disajikan dalam diagram batang adalah seperti pada gambar 4.3 sebagai berikut.
Hasil Tes Formatif Matematika Siklus II 10 9 8 7 6 5 4 3 2 1 0 60 - 69
70 - 79
80 - 89
Gambar 4.3 Hasil Tes formatif Matematika Siklus II
4. Hasil Belajar Tiap Siklus Perbandingan hasil belajar dari prasiklus, siklus I dan siklus II dipaparkan dalam tabel 4.5 berikut. Tabel 4.5 Perbandingan Hasil Beajar Prasiklus, Siklus I dan Siklus II No 1 2 3
Uraian Jumlah nilai Rata-rata kelas Ketuntasan klasikal
Pra Siklus 1071 56,36 32%
Siklus I 1210 63,68 69%
Siklus II 1357 71,10 100%
27
Pada tabel 4.5 dapat dilihat perbandingan tingkat ketuntasan klasikal dari sebelum perbaikan yaitu 32% (6 siswa) pada siklus I 69% (13 siswa) dan siklus II 100% (19 siswa).Sedangkan rata-rata hasil belajar yang diperoleh pada prasiklus 56,36, pada siklus I memperoleh 63,68 dan pada siklus II memperoleh 71,10. Hasil tersebut bila disajikan dalam bentuk diagram batang pada gambar 4.4 adalah sebagai berikut. 140 120 100 Prasiklus
80
siklus I 60
Sikus II
40 20 0 Jumlah Nilai
Rata-rata
Ketuntasan
Gambar 4.4 Perbandingan Hasil Belajar Prasiklus, Siklus I dan Siklus II
4.5. Pembahasan Tiap Siklus a. Siklus I Pada pembelajaran sebelum perbaikan yang hanya mengandalkan metode ceramah dengan menyisipkan sedikit tanya jawab dan media belajar yang dikesampingkan, sehingga hasil yang dicapai pada pembelajaran tersebut siswa yang tuntas belajar atau memperoleh nilai > 60 hanya 32% Hasil tersebut penulis bermaksud untuk meningkatkan hasil belajar matematika tentang bangun datar sederhana pada siswa kelas I SD Negeri
28
Banarandengan melaksanakan perbaikan pembelajaran dengan pola PTK pada pembelajaran berikutnya. Pelaksanaan perbaikan pembelajaran siklus I penulis melaksanakannya dari menyusun rencana perbaikan pembelajaran menggunakan media pembelajaran yaitu media gambar bangun datar dan kerja kelompok. Media merupakan wahana penyalur informasi belajar atau penyalur pesan. Pendapat ini dikemukakan oleh Djamarah dan Zain (1996). Menurut Suparman (1995) media adalah alat yang digunakan untuk menyalurkan pesan atau informasi dari pengirim pesan kepada penerima pesan. Dalam hal ini terkandung maksud bahwa media merupakan segala sesuatu yang dapat menyalurkan pesan sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan dan kemauan siswa. Hal senada juga diutarakan oleh Utomo (1995). Dengan media pembelajaran akan lebih efektif dan efiseien, setelah pelaksanaan tes formatif kami nilai dan kami analisis, ternyata proses perbaikan pembelajaran siklus I dapat meningkatkan hasil belajar pada siswa yaitu siswa yang mengalami tuntas belajar yaitu 69%.
b. Siklus II Setelah melakukan kegiatan pembelajaran siklus I maka penulis mendiskusikan kepada pengamat mengenai berbagai kelemahan dari pembelajaran tersebut. Dari lembar pengamatan tersebut didapat diantaranya adalah media pembelajaran berupa alat peraga bangun datar sederhana kurang besar dan warna tidak menarik sehingga siswa yang dibelakang kurang jelas, sedangkan yang menjadi keberhasilan pada pertemuan ini adalah siswa banyak yang terlibat dalam kegiatan pembelajaran, terutama dalam kerja kelompok, keberanian siswa dalam bertanya sehingga kegiatan pembelajaran terasa lebih bermakna. Setelah guru melaksanakan kegiatan pembelajaran, maka yang menjadi refleksi pada siklus II ini adalah tercapainya ketuntasan belajar, pembelajaran lebih bermakna, banyak siswa yang terlibat dalam kegiatan pembelajaran, siswa lebih
29
bersemangat dalam kegiatan pembelajaran, media pembelajaran yang digunakan memadai baik warna, jumlah maupun ukurannya. Berpijak dari refleksi dan observasi teman sejawat di atas, kami melaksanakan perbaikan pembelajaran siklus II dengan mengoptimalkan penggunaan media pembelajaran berupa bangun datar sederhana. Manfaat media tersebut dalam pembelajaran antara lain: penyampaian materi pelajaran dapat diseragamkan, proses pembelajaran menjadi lebih jelas dan menarik, proses pembelajaran menimbulkan interaksi aktif antara guru dan siswa,menjadikan penggunaan waktu dan tenaga menjadi lebih efisien, kualitas hasil belajar siswa meningkat. Setelah evaluasi pembelajaran siklus II kemudian kami nilai dan kami analisis ternyata hasilnya meningkat lagi, yaitu siswa yang pada siklus I mencapai tuntas belajar sebesar 69% yaitu meningkat sebesar 31% pada perbaikan pembelajaran siklus II menjadi 100%. Dengan mengamati nilai ketuntasan ini berarti hasil yang dicapai pada proses perbaikan pembelajaran siklus II sudah mencapai hasil yang diinginkan.