BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN Jenis-Jenis Predator Pada Tanaman Jagung Jenis-jenis predator yang tertangkap pada tanaman jagung dengan sistem pola tanam monokultur dan tumpangsari adalah sama yakni sebagai berikut: Menochilus sp Phylum
: Arthropoda
Klas
: Insekta
Sub klas
: Pterygota
Ordo
: Coleoptera
Family
:Coccinelidae
Gambar 1. Menochilus sp Ciri ciri spesimen : memiliki panjang tubuh 5-6mm, merupakan predator dari kutu daun dan kutu hijau berwarna orange kemerahan ada titik hitam, dan punya titik hitam seperti bulan sabit, memiliki sepasang antena.dengan gerak lambat. Mangsa/inang adalah Aphid sp, kutu daun, dan kutu hijau. Capung besar Phylum
: Arthropoda
Klas
: Insekta
Ordo
: Odonata
Famili
: Libellulidae
Gambar 2. Odonata sp Ciri-ciri spesimen : Memiliki 3 pasang tungkai, jarang berada/jauh dari air, memiliki 2 pasang sayap, memiliki antena kecil, tubuh tersusun atas caput, thoraks, abdomen, dan memiliki mata yang besar. Mangsa/inang adalah walang sangit. Paederus sp Phylum
: Arthropoda
Klas
: Insekta
Ordo
: Coleoptera
Famili
: Staphylinidae
Gambar 3. Paederus sp Ciri-ciri spesimen : Ukuran Tomcat berkisar antara 1 hingga 35 mm (1,5 inci) dengan bentuk umumnya memanjang. Kepalanya warna hitam, dada dan perut berwarna oranye, dan sayap kebiruan. Warna yang mencolok ini berfungsi sebagai peringatan bagi predatornya. Biasanya, serangga ini terlihat merangkak di kawasan sekelilingnya dengan menyembunyikan sayapnya dan dalam pandangan sekilas ia
lebih menyerupai semut. Apabila diganggu, kumbang ini akan menaikkan bagian abdomen (perut) agar ia terlihat seperti kalajengking untuk menakutkan musuh. Stagmomantis sp Phylum
: Arthoropoda
Klas
: Insekta
Ordo
: Orthoptera
Famili
: Mantidae
Gambar 4. Stagmomantis sp Ciri-ciri spesimen : sepasang kaki depan bersifat seperti menyembah, memiliki 3 pasang kaki. dua pasang kaki belakang di gunakan untuk berjalan sedangkan sepasang kaki depan berguna untuk menangkap mangsa. Tetraganatha sp Phylum
: Arthropoda
Klas
: Arachnida
Ordo
: Araneae
Famili
: Tetragnathidae
Gambar 5. Tetragnatha sp Ciri-ciri spesimen : panjang tubuh 10 - 25 mm, memiliki rahang, tungkai tungkainya panjang dan dalam keadaan diam / beristrihat sering terjulur dalam satu garis. Rentang hidupnya 150 hari dan jumlah telur yang dihasilkan 120 butir / betina . Kebiasan hidupnya adalah berada pada daun dimana laba - laba tersebut membentuk saranganya. Mangsa/inang adalah wereng coklat,wereng hijau,wereng pungguh putih. lycosa sp Phylum
: Artrhropoda
Klas
: Arachnida
Ordo
: Araida
Famili
: Lycosidae
Gambar 6. Lycosa sp Ciri-ciri spesimen : Laba - laba ini mempunyai ukuran 7 - 10 mm, merupakan hewan berbuku-buku, , pada tungkai terdapat duri - duri yang panjang dengan mata berbentuk segi enam, matanya berwarna gelap (hitam). Laba - laba ini merupakan
laba - laba aktif yang memburu mangsanya. Mangsa/ inang adalah aphid sp dan kutu daun.
JUMLAH KEHADIRAN
4.2 Populasi Predator 4.2.1 Intensitas Kehadiran Predator
8 Menochilus
6
Odonata
4
Lycosa
2
Stagmomantis
0
Paederus Monokultur
Tumpangsari
Tetragnatha
POLA TANAM
Gambar 7. Intensitas Kehadiran Predator Di Pertanaman Jagung Dengan Sistem Tanam Monokultur dan Tumpangsari Gambar diatas menunjukkan bahwa kehadiran semua jenis predator tidak mempunyai pola baik pada sistem pola tanam monokultur dan tumpangsari. Kehadiran predator tidak dipengaruhi oleh pola tanam, predator jenis tertentu kadangkadang hadir selalu. Untuk spesies Odonata sp, Stagmomantis sp, dan Tetragnatha sp mempunyai tingkat kehadiran lebih tinggi pada sistem tanam tumpangsari. Sedangkan Paederus sp dan Menochilus sp lebih tinggi pada sistem tanam monokultur. Hal ini disebabkan kelembaban pada setiap kanopi sistem tanam berbeda. Setelah di ukur tingkat kelembaban yang tertinggi yaitu pada sistem tanam monokultur 93% sedangkan pada sistem tanam tumpangsari 90%, keadaan inilah yang membuat kehadiran spesies- spesies predator pada kedua sistem tanam berbeda . Spesies Odonata sp hadir 8 kali pengamatan pada sistem tanam tumpangsari, sedangkan pada sistem tanam monokultur 7 kali. Intensitas kehadiran selanjutnya adalah spesies Menochilus sp, pada sistem tanam monokultur Menochilus sp hadir sebanyak 7 kali, dan pada sistem tanam tumpangsari hadir sebanyak 6 kali
pengamatan. Dan untuk spesies Paederus sp hadir 4 kali pada pertanaman monokultur sedangkan pada pertanaman tumpangsari hadir 4 kali selama 8 kali pengamatan. Untuk spesies Lycosa sp muncul 4 kali pada sistem tanam monokultur dan tumpangsari. Dari hasil pengamatan bahwa intensitas kehadiran tertinggi sepanjang pengamatan adalah spesies Menochilus sp dan Odonata sp baik pada sistem pola tanam monokultur maupun tumpangsari. Hal ini diduga karena predator Menochilus sp merupakan predator utama pada tanaman jagung, dan kemungkinan besar ketersediaan mangsa yang banyak dan terjadi melimpah di pertanaman. Menochilus sp merupakan family dari Coccinelidae, sementara Coccinelidae bersifat generalis terhadap semua kutu daun. Menurut Hendrival et.al, (2011) bahwa family Coccinelidae diketahui sebagai predator berbagai jenis serangga hama dan lebih memangsa kutu daun. Sedangkan Odonata sp kemungkinan besar merupakan predator yang berimigrasi ke pertanaman jagung dan diketahui bahwa Odonata sp adalah predator pada tanaman padi sawah. ( Ansori 2009), serta letak lahan penelitian berdekatan dengan pertanaman padi. Sedangkan predator Menochilus sp dan Paederus sp lebih tinggi pada monokultur diduga iklim mikro berupa kelembaban pada tanaman monokultur lebih tinggi dibanding tumpangsari akibat daun jagung saling menyatu pada sistem tanam monokultur. Sedangkan pada sistem tanam tumpangsari masih ada jarak karena ada tanaman kacang tanah diantara tanaman jagung. Kehadiran Stagmomantis sp dan Tetragnatha sp lebih dominan pada tanaman tumpangsari dibanding monokultur, diduga masing-masing spesies ini memiliki habitat dan mangsa tertentu, sehingga kehadiran dari spesies-spesies ini kurang. Meskipun demikian kehadiran predator tersebut dapat menekan populasi hama pada setiap pertanaman.
4.2.2 Fluktuasi Populasi Predator Pada Tanaman Jagung Dengan Sistem Pola Tanam Monokultur Dan Tumpangsari Dari hasil pengamatan jumlah individu predator yang terkoleksi pada tanaman jagung dengan sistem pola tanam monokultur dan tumpangsari menunjukkan fluktuasi yang berbeda, dapat dilihat pada gambar 7. SISTEM TANAM MONOKULTUR (a) 12
SISTEM TANAM TUMPANGSARI (b) 12 lycosa
10 Populasi ekor/m²
10
8
capung besar menochilus
8
6
6
4 2 0
3
4
5
6
7
8
9 10
Waktu Pengamatan (minggu ke)
4
stagmoman tis paederus
2
tetraganath a
0 3 4 5 6 7 8 9 10
Waktu Pengamatan (minggu ke )
Gambar 7. Fluktuasi Populasi Predator Pada Tanaman Jagung Dengan SistemTanam Berbeda. Monokultur (a) dan Tumpangsari (b) Gambar di atas menunjukkan bahwa
pada sistem tanam monokultur
Menochilus sp hadir pada pengamatan minggu ke-4 , mencapai puncak pada minggu ke-6 dan menurun sampai pada minggu ke-10. Sedangkan pada sistem tanam tumpangsari Menochilus sp hadir pada pengamatan minggu ke-4, mencapai puncak pada minggu ke-6, menurun pada minggu ke-7, dan mencapai puncak kembali pada minggu ke-8. Predator selanjutnya adalah spesies Paederus sp hadir pada vase generatif baik pada sistem tanam monokultur maupun tumpangsari. Pada sistem
tanam monokultur Paederus sp muncul pada minggu ke-7 dan mencapai puncak pada minggu ke-9. Sedangkan pada sistem tanam tumpangsari Paederus sp meningkat pada minggu ke-8. Dan untuk predator lain seperti Lycosa sp, Stagmomantis sp, Tetragnatha sp, dan capung besar populasinya merata namun kehadiran predator tersebut dapat menekan populasi serangga hama pada pertanaman jagung. Dari hasil pengamatan bahwa fluktuasi Menochilus sp dua kali mencapai puncak pada pertanaman tumpangsari, diduga keadaan ekosistem pada sistem tanam tumpangsari sangat sesuai dan sangat mendukung untuk perkembang biakan Menochilus sp. Menurut Deptan (2012) bahwa predator Menochilus sp membutuhkan waktu 1-2 minggu untuk satu siklus hidup. Sementara pada monokultur keadaan ekosistemnya tidak mendukung untuk terjadi pekembang biakan yang maksimal. Tingginya fluktuasi Menochilus sp pada sistem tanam monokultur
pada
minggu ke-6 diduga karena pada minggu ke-4 dan pada minggu ke-6 sudah meningkat dan selanjutnya mengalami penurunan populasi sampai pada minggu ke10. Sedangkan pada tumpangsari daya dukung lingkungan mampu memberikan dukungan kepada Menochilus sp untuk mengalami dua kali siklus yaitu pada minggu ke-6 dan ke-8. Spesies Paederus sp muncul pada vase generatif baik pada sistem tanam monokultur dan tumpangsari diduga karena Paederus sp mulai aktif mencari mangsa apabila tanaman mulai berbunga. Sedangkan tingginya fluktuasi Paederus sp pada sistem tanam monokultur disebabkan karena faktor predator itu berkembang biak karena paederus sp meningkat apabila musim hujan dan keadaan lingkungan yang cukup lembab. Menurut Arifin (2012) bahwa serangga kumbang tomcat bersifat kompolit (berada dimana-mana) dan berhabitat di tanah yang lembab.
4.2.3 Total Populasi Predator Pada Tanaman Sistem Tanam Monokultur Dan Tumpangsari. Total populasi predator pada tanaman jagung dengan sistem pola tanam
total populasi
monokultur dan tumpangsari dapat dilihat pada gambar 9’ 60 50 40 30 20 10 0
Populasi monokultur Populasi Tumpangsari
jenis Predator
Gambar 8. Total Populasi Predator Pada Sistem Tanam Yang Berbeda.
Dari Gambar 8 diatas tampak bahwa populasi predator tertinggi pada kedua sistem tanam adalah spesies Menochilus sp. Total populasinya pada sistem tanam monokultur adalah 42 ekor, sedangkan pada sistem tanam tumpangsari 48 ekor. Tingginya Menochilus sp diduga berkaitan dengan ketersediaan makanan, perkembang biakan predator, serta siklus hidupnya yang pendek. Total populasi paling sedikit pada sistem tanam monokultur dan tumpangsari adalah stagmomantis sp dan tetragnatha sp. Stagmomantis sp merupakan serangga karnivora yang makan segala macam serangga dan terkadang bersifat kanibal. Makanannya adalah jangkrik, ulat, belalang, dan beberapa jenis kutu. Kurangnya populasi Stagmomantis sp kemungkinan karena keadaan ekosistem pertanaman tidak mendukung habitat dari Stagmomantis sp. Diketahui predator Stagmomantis sp merupakan belalang pengembara yang selalu mencari mangsa dari satu tanaman ketanaman yang lainnya (Puslitan, 2012). Sehingga kemungkinan memiliki mobilitas
yang tinggi yang artinya ketika pengamatan predator ini sedang berada pada tanaman lain. Sedangkan spesies Tetragnatha sp. Predator ini habitatnya berada pada persawahan. Salah satu sebab munculnya spesies Tetragnatha sp pada tanaman jagung kemungkinan karena spesies tersebut berimigrasi untuk mencari makanannya. Karena ekosistem penelitian ini berdekatan dengan persawahan. Dari hasil pengamatan bahwa total populasi predator tertinggi hampir pada semua Sistem tanam tumpangsari. Tumpangsari merupakan salah satu teknik untuk meningkatkan populasi serangga pada suatu pertanaman. Peningkatan populasi serangga ini merupakan konservasi musuh alami atau peningkatan pada agroekosistem yang menyebabkan interaksi tinggi diantara spesies-spesies yang ada.( Nurindah 2008). Jadi keefektifan predator dalam memangsa sangat bergantung pada kemampuan mencari mangsa dan menanganinya pada keadaan lingkungan tertentu seperti keadaan suhu, kelembaban, umur tanaman, dan kerapatan mangsa. ( Nelly et.al, 2012).
4.3 Kelimpahan Predator Pada Sistem Tanam Monokultur Dan Tumpangsari
Pada Gambar 10 dibawah jumlah masing masing predator yang terkoleksi pada sistem pola tanam monokultur dan tumpangsari selama 8 kali pengamatan pada tanaman jagung.
50 40 30 20 10 0
monokultur tumpangsari
Gambar 10. Kelimpahan Predator Pada Sistem Tanam Berbeda.
Hasil identifikasi dan perhitungan kelimpahan predator yang terdapat pada tanaman jagung dengan sistem pola tanam monokultur dan tumpangsari secara keseluruhan kelimpahan tertinggi pada kedua sistem ini adalah famili coccinelidae, dimana spesies ini memiliki populasi rata-rata kehadiran yang sangat tinggi 44,21 %. Hal ini diduga bahwa famili coccinelidae sangat efektif mencari mangsa pada sistem pola tanam monokultur maupun tumpangsari. Menurut Untung (1993), dalam Udiarto, et al (2010) coccinelidae selain imago, larvanya juga aktif mencari mangsa dan bisasanya lebih rakus daripada imago. Mangsa yang ditangkap akan dihisap cairan tubuhnya, bangkainya akan dibuang dalam keadaan kering. Sedangkan kelimpahan yang paling rendah pada sistem tanam monokultur dan tumpangsari adalah famili Mantidae karena spesies dari famili ini sulit ditemukan pada setiap tanaman karena populasinya mulai sedikit disebabkan karena keseimbangan kondisi alam yang kurang stabil. Sedangkan menjaga keseimbangan alam adalah cara untuk mendukung adanya predator untuk mengontrol lonjokan-lonjokan hama. (Puslittan, 2012).
Dengan
demikian
bertambahnya
umur
tanaman
berarti
semakin
berkembangnya pertumbuhan tanaman, tajuknya semakin terbuka, kelimpahan populasi artropoda predator yang ditemui semakin meningkat, Hal ini disebabkan pada umur tanaman tersebut semakin banyak relung yang bisa digunakan serangga fitofag yang merupakan mangsa dari artropoda predator. Taulu, et, al (2001)
4.4 Keanekaragaman Hasil pengamatan terhadap keanekaragaman predator seluruh famili pada sistem pola tanam monokultur dan tumpangsari disajikan pada tabel berikut. Tabel. keanekaragaman predator seluruh famili pada sistem pola tanam monokultur dan tumpangsari
Sistem Tanam
Nilai Keanekaragaman (H’)
Monokultur
0,6
Tumpangsari
0,5
Dari hasil analisis data diperoleh nilai keanekaragaman (H) familia secara umum termasuk dalam kategori sangat rendah –rendah yaitu hanya berkisar dari 0,80,9 atau kisaran H<1. Diduga bahwa sistem tanam sistem yang dilakukan yaitu sistem tanam monokultur jagung-jagung-jagung dan sistem tanam tumpangsari jagungkacang tanah-jagung dalam jangka waktu yang lama dan keberadaan predator pada kedua sistem tanam tersebut akan mengalami presaingan, sehingga predator yang akan unggul akan akan lebih potensial daripada yang lain seperti spesies Tetragnatha, Stagmomantis, Lycosa. Sistem tanam monokultur dan tumpangsari merupakan salah satu praktek budidaya suatu agroekosistem yang terdapat keragaman yang tinggi. Hal inilah yang menyebabkan sistem tanam tumpangsari sangat menguntungkan, karena keragaman populasi dan musuh alami (parasitoid dan predator) relatif tinggi. Nurindah (2008). Menurut Pratiwi et.al, (1991) dalam Meidiwarman (2010) ada berbagai faktor yang mempengaruhi keanekaragaman yaitu pola rantai makanan, macam sedimen, kompetisi antar dan intra jenis atau individu. Kesamaan faktor ini merupakan gabungan kompleksitas yang sulit dijabarkan.