BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
Pada bab ini akan dibahas mengenai Hasil dan Pembahasan Perangkat Lunak Game Halma menggunakan Metode Deep First Search (DFS). Untuk itu perlu dilakukan proses pengujian perangkat lunak yang bertujuan memastikan bahwa program perangkat lunak yang dibuat berjalan baik dan benar.
IV.1. Pengujian Pengujian program dilakukan untuk meyakinkan bahwa fungsi-fungsi program aplikasi yang dirancang telah bekerja dengan baik. Pengujian menu bernilai benar jika setiap menu yang dipilih dapat menampilkan tampilan hasil yang telah dirancang sebelumnya. Pengujian permainan bernilai benar apabila pada saat permainan dimulai, langkah-langkah biji halma tersebut sudah sesuai dengan ketentuan peraturan permainan.
IV.1.1. Perangkat Pengujian Pengujian dilakukan dengan menggunakan satu set perangkat komputer atau satu buah notebook dengan spesifikasi perangkat keras dan perangkat lunak masing-masing. Perangkat keras laptop sebagai berikut : 1. Komputer dengan processor Intel Pentium Core 2 Duo 2.2 Ghz. 2. RAM berukuran 1 Gb.
54
55
3. Hardisk berukuran 320 Gb. 4. LCD. 5. Mouse dan keyboard.
Perangkat keras komputer adalah sebagai berikut : 1. Komputer dengan processor Intel Pentium IV 2. RAM berukuran 1 Gb. 3. Hardisk berukuran 80 Gb. 4. LCD. 5. Mouse dan keyboard.
Perangkat lunak yang digunakan terdiri dari : 1. Netbeans IDE 7.0 2. Sistem Operasi Windows Seven
IV.2. Hasil Pengujian Pengujian perangkat lunak permainan halma ini dilakukan dengan menampilkan menu-menu yang terdapat pada permainan halma. Hasil pengujian dari setiap menu dapat dilihat berikut ini.
56
IV.2.1. Pengujian Menu Permainan Pengujian pertama untuk tampilan menu permainan yaitu menu Player versus Player. Dimana pemain dapat bermain dengan pemain lain melalui aplikasi perangkat lunak game halma ini.
Gambar IV.1. Tampilan Menu Player versus Player
57
IV.2.2. Pengujian Menu Player versus Computer Pada menu Player versus Computer, pemain dapat bermain dengan komputer. Dimana pemain dapat menguji kemampuan dari permainan komputer seberapa jauh ketangkasan dalam permainan halma tersebut.
Gambar IV.2. Tampilan Menu Player versus Computer
58
IV.2.3. Pengujian Menu Berhenti Untuk mengakhiri permainan halma ini pemain dapat memilih menu berhenti yang tampilan hasil programnya dapat dilihat pada gambar dibawah ini.
Gambar IV.3. Tampilan Menu Berhenti
59
IV.2.4. Pengujian Menu Informasi Pada menu informasi, pemain hanya dapat melihat bahwa perangkat lunak yang dimainkan adalah permainan halma
Gambar IV.4. Tampilan Menu Informasi
60
IV.3. Pembahasan Setelah melakukan pengujian perangkat lunak permainan halma, maka dapat disimpulkan bahwa hasil output pengujian telah sesuai dengan konsep dasar rancangan. Untuk menu permainan yaitu menu player versus player, hasil pengujian yang menampilkan pemain satu dengan pemain lainnya dapat bermain pada aplikasi permainan halma tersebut. Setiap langkah pada permainan harus sesuai dengan aturan permainan halma yang telah dibuat. Jika langkah biji halma yang dimainkan oleh pemain tidak sesuai dengan aturan permainan halma maka tampilan permainan halma akan terjadi error, permainan halma dapat dilanjutkan jika langkah biji halma sesuai dengan aturan permainan halma. Pada menu player versus komputer, dimana pemain dapat menguji ketangkasan dari permainan komputer. Setiap langkah biji halma dari pemain harus juga sesuai dengan aturan permainan halma. Jika langkah biji tidak sesuai maka permainan komputer akan menunggu langkah biji dari pemain yang sesuai dengan aturan permainan halma. Jika ingin mengakhiri permainan halma, pemain dapat memilih menu berhenti, yang secara otomatis akan mengakhiri permainan, walaupun permainan tersebut belum menemukan pemenangnya. Tetapi pemain tetap diberi pilihan command box yang meyakinkan ingin mengakhiri permainan apa tidak. Menu
terakhir
yaitu
menu
informasi,
yang
tampilannya
hanya
memberitahukan bahwa permainan yang sedang dimainkan adalah permainan halma.
61
Pembahasan dari menu-menu tersebut menunjukkan bahwa fungsi-fungsi dari permainan halma dapat berjalan dengan baik. Kelebihan dari perangkat lunak permainan halma ini antara lain : 1. Dalam permainan halma ini terdapat Artificial Intelligence (AI) 2. Permainan halma ini tidak membutuhkan kapasitas hardisk yang besar. 3. Permainan halma ini tidak membutuhkan spesifikasi hardware yang bagus. Adapun kekurangan dari perangkat lunak permainan halma ini adalah : 1. Tidak terdapatnya database yang dapat menyimpan data pemain dan nilai yang diperoleh pemain. 2. Permainan halma ini tidak dapat dimainkan dengan multiplayer. 3. Desain tampilan permainan halma ini masih jauh dari sempurna.