BAB I PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang Stasiun televisi yang pertama kali muncul di Indonesia yaitu pada tahun 1962 adalah TVRI ( Televisi Republik Indonesia). Selama 27 tahun, sejak berdirinya TVRI penduduk Indonesia hanya bisa menyaksikan satu saluran saja. Namun pada tahun 1989, muncullah RCTI sebagai stasiun televisi swasta pertama yang diberi izin untuk mengudara, memberikan informasi kepada rakyat Indonesia. Jangkauan RCTI pada awal mengudara tidaklah luas, jangkauan frekuensinya. Hanya berada di beberapa daerah besar di Indonesia, selanjutnya muncullah stasiun- stasiun televisi swasta lainnya yang mengudara seperti RCTI. Namun demikian TVRI selaku televisi yang dimiliki dan dibiayai oleh Negara masih tetap mengudara walaupun peminatnya sudah semakin berkurang, karena kemasan program acara TVRI yang berisi tentang pendidikan, kebudayaan, ekonomi, keagamaan, dan hiburan acara
sangatlah membosankan dibandingkan program
yang
ditayangkan oleh televisi swasta. Di saat era demokrasi di Indonesia, stasiun televisi swasta yang pertama kali mengudara dan menyiarkan hanya informasi berita ialah stasiun televisi METRO TV dengan memunculkan konsep produksi acaranya lebih
1
banyak mengandung nilai berita di bandingkan dengan nilai hiburan. PT. Media Televisi Indonesia menjadikan Metro TV sebagai media yang memprioritaskan informasi yang bernilai berita dengan sangat kritis mengkritik kebijakan pemerintah yang dianggap tidak berpihak kepada rakyat kecil. Perkembangan dunia komunikasi di era demokrasi ini berkembang pesat, yang dahulu hanya terdapat media massa cetak, dan media massa elektronik. Media massa yang baru muncul saat ini ialah media massa online, media yang berbasis internet ini sangat memudahkan dalam hal informasi dari seluruh dunia, Metrotv pun mengikuti perkembangan di dunia komunikasi ini.
PT. Media Televisi Indonesia pun memiliki media online
yang berisikan nilai berita dan berisi nilai hiburan, yang dinamakan METROTVNEWS.COM. Kecanggihan dunia internetlah yang membuat Metro TV mengembangkan sayap di media online, isi berita di Metrotvnews.Com adalah ringkasan berita yang telah disiarkan melalui siaran televisi Metro TV. Namun isi dari berita website yang dimiliki oleh Metrotvnews.Com di ubah menjadi tanda baca umum yang sebelumnya tersusun dengan tanda baca naskah berita televisi. Kerja tim di dalam produksi suatu berita teramatlah penting, di dalam kelompok redaksi terdapat pemimpin redaksi yang memimpin redaksi, posisi inilah yang mengambil kebijakan di dalam suatu produksi berita dan bertanggung jawab atas materi berita tersebut, selain itu banyak pula yang mempunyai andil di dalam sebuah
2
produksi, seperti editor dan news writer. Editor dan news writer lah yang menyusun berita yang telah direkam oleh reporter dan juru kamera agar layak menjadi sebuah berita. Begitu pun di dalam metrotvnews.Com, editor dan news writer yang membuat sebuah berita agar menarik untuk disajikan di dalam sebuah media online yang bisa di akses melalui gadget, laptop, tablet, iPad, dll. Semakin berkembangnya informasi, membuat akses semakin mudah metrotvnews.Com untuk memberikan informasi terbaru ke khalayak luas. Kerja editor dan news writer ini lah yang memberikan tampilan menarik, dimana seorang news writer dan editor membenahi tulisan naskah berita televisi menjadi tulisan yang mudah dipahami oleh penikmat dunia internet dan menjadi sebuah berita yang ketika disajikan menjadi sebuah tayangan yang menarik dan bisa dinikmati pemirsa di rumah dengan tidak merasa basi.
1.2
Batasan dan Penegasan Judul Laporan ini hanya akan membahas mengenai tugas editor dan penulis berita di website metrotvnews.com di stasiun televisi MetroTV. Pembatasan pemilihan tugas editor dan penulis berita sebagai materi laporan tugas kuliah kerja praktek, dikarenakan penulis melakukan kuliah kerja praktek dan ikut serta dalam proses paska produksi metrotvnews.com.
3
Sehingga lebih memudahkan penulis untuk membahas lebih detail mengenai metrotvnews.com Tugas itu sendiri merupakan suatu hal wajib untuk dikerjakan, dan merupakan tanggung jawab bagi setiap individu yang melakukannya. Tugas editor dan penulis berita dalam pengemasan berita khususnya di dalam content website metrotvnews.com harus memiliki nilai informasi yang menarik dan tampilan berita yang berkualitas, dalam hal penulisan maupun gambar yang disajikan. Metrotvnews.com menampilkan beberapa pilihan berita yang telah disiarkan oleh tim produksi berita di MetroTV, metrotvnews.com menyiarkan berita selama 24 jam setiap harinya, dengan beberapa program program menarik yang ada di dalamnya. Metro TV sendiri merupakan televisi swasta yang berkomitmen sebagai stasiun televisi yang selalu berisikan informasi yang bernilai berita dan memberikan informasi tentang kinerja pemerintah, baik dalam kebijakan maupun keputusan pemerintah yang memberatkan rakyat. Hal ini dapat terlihat dari banyaknya program berita yang disiapkan oleh Metro TV untuk disiarkan kepada khalayak luas dan banyak pula program yang memberikan nilai motivasi dan edukasi yang menjadi unggulan seperti Metro Pagi, metro siang, metro sore, metro hari ini, metro malam, kick Andy dan Mario teguh golden ways.
4
1.3
Maksud dan Tujuan Laporan 1. Laporan ini dimaksudkan untuk mengetahui Tugas Editor dan Penulis Berita di Website Metrotvnews.com 2. Untuk mengetahui cara kerja tim yang diperlukan dibidang dunia media elektronik, sehingga menghasilkan sajian berita yang menarik. 3. Agar lebih bisa belajar mengedit sebuah video dan mengerti cara menulis berita yang sesuai dengan kaidah yang berlaku.
1.4
Manfaat Kuliah Kerja Praktik 1.4.1
Teoritis Hasil dari laporan ini untuk mengembangkan Ilmu Komunikasi di fakultas komunikasi umumnya dan pada jurusan Broadcast pada khususnya, selain itu pula dapat mengembangkan pengetahuan yang didapatkan mahasiswa tentang kinerja editor dan news writer dalam mengemas informasi yang di sajikan Metro TV.
1.4.2
Praktis Memberikan saran dan masukan kepada pihak Departement Multimedia metrotvnews.Com, dalam upaya meningkatkan kualitas berita website terbaru.
5
1.5
Lokasi dan Waktu 1.5.1
Lokasi Kuliah Kerja Praktik ( KKP ) dilaksanakan di:
Lokasi : PT. MEDIA TELEVISI INDONESIA, Metro TV, bagian Departement Multimedia metrotvnews.Com. jln. Pilar Mas Raya Kav A-D Kedoya – Kebon Jeruk, Jakarta 11520- Indonesia.
1.5.2
Phone
: ( 021) 58300077-
Fax
: ( 021 ) 58300066.
Website
: metrotvnews.com
Waktu KKP dilaksanakan selama kurun waktu 1 bulan, dari tanggal 13 Desember 2012 sampai dengan 13 Januari 2013 dan berlangsung setiap 5 hari dalam seminggu ( senin, selasa, rabu, kamis, minggu ) mulai pukul 15.30 WIB sampai dengan 24.00 WIB
6