1
BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Sekarang ini teknologi dari hari ke hari semakin bertambah maju dan berkembang dengan pesat. Hal ini ditunjukkan dengan banyaknya teknologi yang diterapkan
pada
seluruh
bagian
sekarang
ini.
Dengan
kemajuan
dan
perkembangan teknologi tersebut, maka perangkat komunikasi sekarang ini tidak luput dari perkembangan teknologi. Di era modern ini alat komunikasi sudah menjadi kebutuhan primer bagi manusia. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, perusahaan-perusahaan dari berbagai negara berlomba-lomba untuk mencapai kesuksesan di bidang teknologi mobile ini. Teknologi perangkat komunikasi yang sedang populer sekarang ini adalah teknologi smartphone. Smartphone mulai berkembang pada tahun 2007 semenjak munculnya iPhone. Dengan berkembangnya
smartphone ini merupakan
kesempatan pasar yang sangat luas bagi berbagai macam perusahaan Operation System (OS). Persaingan di tingkat OS ini cukup ketat mengingat persaingan antara beberapa vendors OS baru yang muncul belakangan ini. Dari data market share yang didapat pada quarter ke 4 tahun 2014 oleh International Data Corporation (IDC), persaingan pada OS sebagai pendukung smartphone masih didominasi oleh Android dengan 76,6%, iOS dengan 19,7%, Windows Phone 2,8%, Blackberry OS 0,4%, dan lain-lain sebesar 0,5%. Tabel 1.1 menunjukan market share OS dari periode quarter 4 tahun 2011 sampai quarter 4 tahun 2014: Tabel 1.1. Market Share OS Smartphone dari tahun 2011-2014 (diakses dari IDC tahun 2015) Periode
Android
iOS
Windows Phone
BlackBerry OS
Lain-Lain
Q4 2014
76,6 %
19,7 %
2,8 %
0,4 %
0,5 %
Q4 2013
78,2 %
17,5 %
3,0 %
0,6 %
0,8 %
Q4 2012
70,4 %
20,9 %
2,6 %
3,2 %
2,9 %
Q4 2011
52,8 %
23,0 %
1,5 %
8,1 %
14,6 %
2
Dari banyak persaingan yang terjadi di OS smartphone tersebut, ada juga persaingan pada pasar yang tak kalah luasnya yaitu persaingan pada tingkat toko aplikasi dan persaingan developer-developer dalam menciptakan produk aplikasiaplikasi yang akan dijalankan dalam OS smartsphone. Banyak perusahaanperusahaan bahkan perorangan yang ikut dalam persaingan pasar aplikasi smartphone ini. Sekarang ini menurut perusahaan analis aplikasi smartphone App Annie mencatat ada sekitar 1.498.806 aplikasi dan 347.646 publishers serta 155 negara pembuat aplikasi yang telah membuat persaingan dalam menciptakan aplikasi smartphone ini menjadi sangat ketat dan masih akan terus berkembang. Data pertumbuhan jumlah aplikasi yang ada di beberapa toko aplikasi smartphone
Jumlah Aplikasi (dalam Ribuan)
dapat dilihat pada Gambar 1.1.
Tahun
Gambar 1.1. Grafik Pertumbuhan Jumlah Aplikasi (AppFigures, 2015) Pertumbuhan jumlah aplikasi ini akan menciptakan persaingan kepada developer-developer aplikasi dalam menciptakan produk-produk yang sukses dan laku di pasaran untuk mencapai target penjualan dan mendapatkan profit. Perkembangan jumlah developer aplikasi pun juga meningkat pesat. Tercatat oleh AppFigures pada tahun 2014 hampir mencapai 400000 developer yang terdaftar pada toko aplikasi Google Play Store. Beberapa kategori produk yang di produksi
3
oleh industri aplikasi smartphone antara lain Games, Applications, Map & Navigation, Music, News, Travel & Transportation dan masih banyak lagi. Tentunya setiap produk yang dihasilkan oleh industri aplikasi tersebut tentu saja memiliki target pasar dan pencapaian kesuksesan masing-masing yang hendak dicapai oleh suatu perusahaan ataupun perorangan. Pada Gambar 1.2 dapat dilihat
Number of App (%)
data pertumbuhan kategori aplikasi pada tahun 2014 diambil dari AppFigures.
Month Gambar 1.2. Grafik Pertumbuhan Kategori Aplikasi pada Google Play (AppFigures, 2015) Dari data pada gambar 1.3 di atas maka dapat dilihat bahwa pertumbuhan aplikasi kategori games merupakan yang paling cepat tumbuh dalam setahun terakhir. Mobile games adalah contoh utama dari aplikasi mobile yang sukses dan menunjukkan bahwa terjadi peningkatan dari berbagai platform untuk industri media dan hiburan (Feijoo et al, 2012). Dalam persaingan developer aplikasi mobile games ini pastinya juga akan memanas pada tahun ini melihat perkembangan developer aplikasi yang kian meningkat tiap tahunnya. Maka para developer mobile games ini perlu dan harus memproduksi produk yang sukses untuk dapat terus eksis di pasar aplikasi yang ketat persaingannya. Beberapa contoh games yang sudah sukses di pasar aplikasi sekarang ini adalah Angry Bird, Flappy Bird, Clash of Clans, LINE Let’s Get Rich, Candy Crush, FIFA 15, Asphalt 8, Hay Day, dan masih banyak lagi. Aplikasi mobile games yang sukses
4
tersebut diproduksi dengan mempertimbangkan banyak aspek untuk memenangi pasar dan dapat memuaskan para penggila mobile games diseluruh dunia. Kesuksesan produk perlu diprediksi sejak awal pembuatan produk tersebut. Prediksi kesuksesan produk berguna sebagai arahan dalam proses penciptaan produk. Proses prediksi kesuksesan produk ini memungkinkan perusahaan mengetahui lebih dini akan kemungkinan kesuksesan produknya. Hal ini penting karena dengan melakukan prediksi kesuksesan produk, perusahaan diuntungkan dengan didapatkannya informasi mengenai estimasi tingkat penerimaan produk oleh pasar sebelum produk tersebut diproduksi (Wijaya, 2011). Hingga saat ini, terdapat berbagai alat prediksi kesuksesan produk yang sudah dikembangkan. Salah satunya ialah model matematis prediksi kesuksesan produk. Model ini tersusun atas variabel-variabel kesuksesan produk dengan pembobotan
yang
berbeda-beda.
Semakin
penting
variabel
tersebut
mempengaruhi kesuksesan produk maka pembobotan variabelnya akan semakin besar (Wijaya, 2011). Untuk mendapatkan produk aplikasi games yang sukses maka para developer perlu mempertimbangkan beberapa faktor atau variabel yang dapat mempengaruhi kesuksesan produk tersebut, kemudian menyusun suatu persamaan yang dapat memodelkan hubungan variabel-variabel tersebut terhadap kesuksesan produk. Maka pada penelitian ini akan disusun persamaan yang dapat digunakan untuk mengukur atau memprediksi kesuksesan produk aplikasi mobile games pada smartphone sehingga dapat membantu para developer dan publisher dalam mengestimasi kesuksesan produknya.
1.2. Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang diatas, maka yang masalah yang akan dibahas pada penelitian ini adalah; a. Apa sajakah variabel yang berpengaruh dan dapat digunakan dalam membuat persamaan untuk memprediksi kesuksesan produk aplikasi mobile games pada smartphone?
5
b. Bagaimana model matematis dari prediksi kesuksesan produk aplikasi mobile games smartphone berdasarkan variabel-variabel yang telah didapatkan?
1.3. Asumsi dan Batasan Masalah Asumsi batasan dalam penelitian ini ialah sebagai berikut: 1. Produk aplikasi smartphone yang dipilih adalah aplikasi kategori games. 2. Penelitian dilakukan pada aplikasi mobile games yang dijalankan oleh OS Android dan iOS. 3. Mobile games yang diteliti adalah games yang terdapat pada Google Play Store dan Apple Store.
1.4. Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini ialah: 1. Menenetukan variable atau faktor yang berpengaruh dalam kesuksesan aplikasi mobile games pada smartphone dan dapat digunakan dalam pembuatan persamaan. 2. Membangun model prediksi kesuksesan produk aplikasi games smartphone.
1.5. Manfaat Penelitian Manfaat yang diperoleh dari penelitian ini ialah untuk mengetahui variabel atau faktor-faktor apa saja yang dapat berpengaruh dalam kesuksesan produk mobile games dan didapatkannya model prediksi kesuksesan produk aplikasi mobile games pada smartphone yang dapat digunakan perusahaan, developer, dan publisher sebagai acuan dalam penciptaan produk aplikasi mobile games baru.