BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Perkembangan teknologi informasi membuat berbagai aktivitas dalam kehidupan manusia mengalami evolusi. Berbagai aktivitas mengalami perubahan dari cara konvensional yang secara praktiknya manual menjadi cara modern yang umumnya sudah berbentuk digital (menggunakan komputer). Masyarakat memilih untuk menggunakan cara modern karena menawarkan kecepatan, otomatisasi dan kemudahan dalam melakukan berbagai kegiatan sehari-hari, hal tersebut menyebabkan dituntut adanya teknologi dan perangkat elektronik yang lebih mudah dan bermanfaat dalam penggunaannya. Teknologi yang sedang mendapatkan banyak perhatian dari masyarakat adalah android. Android merupakan sebuah operation system yang mendukung era “opensource” dan menjanjikan kemudahan bagi pengguna mendapatkan aplikasi juga pihak pengembang software untuk mengembangkan aplikasi. Contoh penggunaa Android untuk kegiatan sehari-hari, ketika seseorang ingin membaca buku, dia tidak perlu membawa buku tersebut, cukup menggunakan e-book reader. Penggunaannya smartphone berbasis android semakin berkembang hingga menyentuh bidang bisnis, contohnya yaitu seorang sales perusahaan yang menawarkan produk ke toko menggunakan tablet berbasis android untuk menampilkan bentuk fisik, informasi serta cara penggunaan dan kinerja produk yang dijual. Proses tersebut mempermudah proses bisnis dan mengubah cara konvensional menjadi lebih mudah dan efisien. 1
2
Restoran merupakan bisnis yang tidak lepas dari perkembangan teknologi, sebagian besar restoran yang ada mulai menerapkan system komputerisasi dalam proses administrasinya. Namun masih terdapat berbagai aktivitas yang dilakukan manual seperti, mencari menu, pencatatan pesanan dan mengingat informasi dari sebuah menu. Penulis
mengangkat
masalah
system
operasional
restoran
untuk
membantu
mempermudah dan mempercepat system operasional khususnya proses pemesanan dalam sebuah restoran dengan aplikasi yang terintegrasi dengan system operasional restoran. Aplikasi pemesanan makanan yang telah dikembangkan oleh penulis akan diintegrasikan dengan system operasional restoran. Dengan adanya integrasi antara system operasional dan aplikasi pemesanan makanan diharapkan proses operasional restoran yang masih manual, terutama pemesanan makanan, dapat menjadi lebih mudah, efektif dan efisien.
1.2 Ruang Lingkup Berdasarkan latar belakang yang ada, maka ruang lingkup dari sistem operasional dan aplikasi pemesanan makanan adalah : 1.
Perancangan aplikasi pemesanan makanan melayani proses pemesanan makanan melalui tablet smartphone berbasis android sebagai client.
2.
Penggunaan web application berbasis PHP sebagai admin panel untuk digunakan mengatur informasi serta kegiatan operasional restoran.
3.
Perancangan system agar sistem operasional restoran dapat terintegrasi dengan aplikasi pemesanan makanan pada tablet client.
3
4.
Bagaimana data pemesanan dapat disimpan dan diproses dalam server oleh restoran.
5.
Auto calculation, total pesanan dari customer akan ditampilkan sehingga customer dapat langsung mengetahui jumlah total pesanan.
6.
Service message, customer dapat meminta bantuan dari aplikasi dan restoran akan membaca permintaan bantuan melalui admin panel.
7.
Request bill, ketika customer meminta tagihan, maka tagihan dapat ditampilkan langsung pada tablet client.
1.3 Tujuan dan Manfaat Tujuan yang ingin dicapai dari pengembangan system operasional dan aplikasi adalah : 1. Membuat sebuah aplikasi yang dapat digunakan oleh customer untuk memesan makanan secara mudah dan cepat. 2. Membuat sebuah aplikasi yang secara keseluruhan sanggup melayani kebutuhan seorang customer dalam memesan makanan seperti informasi menu dan menerima pesanan. 3. Membuat sebuah aplikasi yang terintegrasi dengan system, sehingga dapat mempermudah proses membaca dan menyimpan data – data yang dibutuhkan oleh perusahaan seperti data employee, data menu dan data order. 4. Menambahkan fitur untuk memandu customer dalam menggunakan aplikasi pemesanan makanan sehingga mudah digunakan. 5. Membuat sebuah system operasional restoran yang dapat menangani operasional dan administrasi restoran, sekaligus memberi pengaruh positif bagi restoran. Manfaat dari pengembangan sistem operasional dan aplikasi adalah :
4
1. Mempermudah proses pemesanan oleh customer, tidak perlu ke meja pemesanan, tidak perlu menunggu karyawan datang untuk menulis pesanan. 2. Mengurangi faktor kesalahan pesanan, customer dapat melakukan pemesanan sesuai keinginan tanpa harus kesulitan untuk menyampaikan keinginan kepada pelayan. 3. Mengotomatisasi (komputerisasi) proses bisnis dalam restoran seperti transaksi per customer, pesanan dan tagihan. 4. Membantu customer dalam mengendalikan aplikasi sehingga mudah dimengerti dan digunakan secara maksimal untuk memesan makanan. 5. Memberi sebuah trademark (ciri khas) restoran, karena masih sedikit restoran yang menggunakan aplikasi pemesanan yang digunakan langsung oleh customer.
1.4 Metode Penelitian Metodologi
penelitian
yang
digunakan
meliputi
metode
analisis
dan
perancangan. 1.4.1 Metode Analisis Dalam pembuatan system dan aplikasi, dilakukan penelitian terhadap bisnis restoran, terutama di Indonesia. Penelitian tersebut melingkupi : 1.
Studi Pustaka (Pengumpulan Data)
Penelitian dilakukan dengan mengumpulkan data dan informasi dari sumber literatur yang berhubungan dengan sistem operasional restoran, seperti buku, jurnal ilmiah, berita dan hasil pencarian melalui internet yang dapat membantu dalam perancangan. 2.
Observasi
5
Metode observasi dilakukan dengan mengumpulkan data langsung dari keadaan real restoran, seperti observasi system operasional restoran sejenis yang sedang berjalan, mempelajari alur (proses) system operasional restoran, mencari masalah yang terjadi pada system. 1.4.2 Metode Perancangan Metode yang digunakan dalam pengembangan aplikasi adalah waterfall model, yaitu proses pengembangan yang menggunakan prinsip sistematis dan sekuensial, dimulai dengan proses pengumpulan kebutuhan dan data, perancangan konsep, system dan tampilan, implementasi dan integrasi secara real, proses pengujian, lalu evaluasi. Dengan demikian, maka akan terdapat berbagai aktivitas, yaitu : 1.
Communication
Pembuatan aplikasi pemesanan makanan tentunya akan berkaitan dengan system sebuah restoran secara keseluruhan, sehingga perlu proses pengumpulan Requirement, data dan informasi terkait dengan system kerja, proses bisnis dan data-data yang akan diolah. Juga termasuk mengolah berbagai data dan informasi yang diperoleh untuk memperoleh hasil akhir berupa spesifikasi lengkap kebutuhan perangkat lunak, fungsi, kinerja, prosedur, dan dukungan perangkat keras yang dibutuhkan. 2.
Planning
Perencanaan project berupa penjadwalan proses pengembangan aplikasi dan integrasi ke dalam system operasional. Dalam proses pengembangan, dibuat point-point yang harus dicapai pada setiap tahapan dan setiap selesai maka tahapan disesuaikan dengan point-point apakah sudah tercapai (tracking). 3.
Design
6
Proses pembuatan storyboard dari aplikasi client dan admin panel. Perancangan system operasional restoran, dimana digunakan UML untuk merancang system yang akan digunakan. UML yang digunakan berupa Use-Case Diagram, Activity Diagram, Class Diagram, Sequence Diagram dan Entity Relationship Diagram (ERD). 4.
Construction
Proses pengujian kepada kode-kode program yang ada, apakah telah sesuai dengan requirement (kebutuhan) dan keinginan, apakah program telah bebas dari kesalahan logika (semantic) maupun sintaks. Meliputi proses pengintegrasian dan pengkompilasi hingga membentuk sebuah program siap digunakan. Hasil kode program dan desain diujicoba (disimulasikan), lalu dilakukan evaluasi. Evaluasi dilakukan berdasarkan data requirement yang berisi fitur-fitur serta solusi apa yang ingin dicapai dari pembuatan aplikasi. 5.
Deployment
Proses deployment yaitu ketika aplikasi telah selesai dibuat dan siap untuk digunakan. Aplikasi dijalankan pada system sederhana untuk mengintegrasikan dengan server, lalu dibuat evaluasi kepada user yang sudah menggunakan atau mencoba untuk mendapatkan feedback untuk aplikasi client.
1.5. Sistematika Penulisan Sistematika dalam penulisan skripsi menggunakan beberapa bab yang tersusun sebagai berikut : BAB 1 PENDAHULUAN
7
Bab pendahuluan akan membahas mengenai latar belakang masalah, ruang lingkup, tujuan dan manfaat, metodologi penelitian yang dilakukan, serta sistematika penulisan yang digunakan untuk menjelaskan pokok-pokok pembahasan. BAB 2 LANDASAN TEORI Bab landasan teori akan menguraikan teori-teori yang mendukung penelitian, yang menjadi dasar bagi pemecahan masalah pada proses pengembangan system dan aplikasi. Landasan teori terbagi menjadi dua, yaitu teori umum dan teori khusus. Teori umum berisikan teori-teori yang biasa digunakan untuk penelitian dan perancangan suatu aplikasi, teori khusus berisi teori-teori yang secara khusus digunakan untuk penelitian ini, diantaranya adalah teori mengenai Android. BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN Bab analisis dan perancangan membahas mengenai analisis system yang sedang berjalan, analisis masalah-masalah yang dihadapi, pemecahan masalah, serta perancangan system dan aplikasi secara lengkap. BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI Bab implementasi dan evaluasi menjelaskan mengenai proses implementasi system dan aplikasi, sarana yang dibutuhkan, contoh pengoperasian aplikasi, dan menguraikan evaluasi dari system dan aplikasi dari penelitian. BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN Bab kesimpulan dan saran akan menyampaikan kesimpulan dari penelitian yang dilakukan dan saran-saran yang diusulkan untuk pengembangan lebih lanjut agar tercapai hasil yang lebih baik.