BAB 1 PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Bertani adalah salah satu profesi yang ditekuni oleh sekian banyak penduduk Indonesia. Hasil pertanian yang sering dipasarkan adalah padi/gabah, jagung, rempah-rempah dan masih banyak yang lainnya. Dusun Kalijir Kidul salah satu daerah yang berada di Yogyakarta tepatnya di daerah Sleman, dan dusun tersebut termasuk suatu daerah yang kebanyakan penduduknya berpofesi sebagai petani padi/gabah. Permasalahan yang dihadapi oleh petani dusun Kalijir Kidul yaitu dalam proses pemasaran. Pemasaran produk pertanian seperti padi/gabah sering mengalami hambatan khususnya dalam memperoleh informasi harga yang pasti saat mereka hendak menjual hasil panen mereka. Harga padi/gabah yang petani jual selalu di tentukan oleh tengkulak atau juragan yang pada setiap musim panen mendatangi warga untuk membeli hasil panen para petani. Harga tersebut cendrung merugikan warga karena harga yang ditawarkan kurang sesuai dengan keinginan petani. Berdasarkan pendapat petani setempat bahwa harga yang ditawarkan tidak sebanding dengan harga yang ditawarkan di luar daerah tersebut. Namun karena keterbatasan informasi maka petani terpaksa menjual kepada tengkulak atau juragan tersebut karena tiak ada kepastian harga yang lebih menguntungkan petani. Maka melihat permasalahan tersebut dibutuhkan suatu solusi yang dapat membantu petani dalam membandingkan harga dari berbagai tempat penjualan hasil tani mereka. SMS Gateway adalah salah satu solusi agar penduduk dapat mengetahui harga-harga yang pasti dan petani dapat memperoleh harga yang terbaik. Selain itu juga akan dirancang sebuah sistem yang dapat membantu petani untuk mengetahui prediksi harga hasil tani mereka. Dalam memprediksi harga tersebut akan di gunakan sebuah metode yaitu regresi linier dengan parameter masa panen padi/gabah petani Indonesia. Dalam metode ini akan digunakan data-
1
data dari harga padi/gabah yang telah ada sebelumnya dan akan dibandingkan dengan harga beras sebelumnya juga. Dalam metode ini data harga yang digunakan untuk diprediksi adalah data harga padi/gabah dan beras. Padi/gabah yang secara umum dijual oleh petani terbagi menjadi dua jenis yaitu gabah kering dan gabah basah. dalam penelitian ini gabah yang diteliti adalah gabah yang basah. Gabah basah juga memiliki berbagai jenis berdasarkan kadar air pada gabah tersebut. Secara umum kadar air yang terkandung dalam gabah mencapai 14-30 %. Oleh sebab itu maka karena begitu banyaknya jenis gabah maka peneliti mengambil satu sampel aja untuk diteliti yaitu gabah yang bekadar air 24% . Sebagai pembandingnya peneliti juga menggunakan harga beras. Beras juga memiliki berbagai jenis mulai dari kualitas A atau super, B dan C. Dalam penelitian ini, beras yang digunakan sebagai pembanding adalah beras yang berkualitas A atau super. Dengan adanya sistem prediksi harga padi/gabah tersebut diharapkan supaya dapat membantu masyarakat khususnya bagi penduduk dusun Kalijir Kidul dalam memperoleh kepastian harga padi/gabah.
1.2. Rumusan Masalah Berdasarkan uraian pada Sub Bab 1.1 akan diuji: a. Apakah sistem yang akan dirancang dengan metode Regresi Linier dapat membantu petani dalam menentukan harga jual padi/gabah? b. Apakah teknologi SMS yang digunakan bernilai guna bagi para petani? c. Apakah sistem dapat membantu para petani dalam menentukan waktu yang tepat dalam menjual hasil tani mereka?
1.3. Batasan Masalah Batasan dalam pembuatan skripsi ini adalah; a. Perancangan sistem ini dikhususkan untuk petani dusun Kalijir Kidul.
2
b. Produk pertanian yang dianalisa dalam sistem ini hanyalah padi/gabah dan beras. c. Dalam merancang sistem tersebut metode yang dugunakan untuk memprediksi harga adalah regresi linier dengan masa panen padi/gabah sebagai parameternya. d. Data harga padi/gabah dan beras yang akan diprediksi adalah data padi/gabah pada masa panen. e. Padi.gabah yang diteliti adalah gabah yang kadar airnya sebesar 24% dan beras yang diteliti sebagai pembanding adalah beras yang berkualitas A atau super. f. Kebijakan pemerintah yang mempengaruhi harga padi/gabah diabaikan pada pembuatan sistem.
1.4. Tujuan Penelitian Skripsi ini bertujuan agar membuktikan bahwa; a. Metode regresi linier dapat memprediksi harga jual padi/gabah b. Teknologi SMS dalam sistem ini memiliki nilai guna bagi petani dalam memperoleh informasi harga
1.5. Metode/Pendekatan Untuk mengumpulkan data, akan dilakukan metode : a. Mengadakan survei terhadap masyarakat Kalijir Kidul serta mencari data dari penjual padi/gabah di pasar tradisonal untuk dianalisa dalam membangun sistem. b. Studi Pustaka, yaitu dengan mempelajari buku-buku, artikel, jurnal dan teori-teori yang terkait dengan pembangunan sistem degan SMS Gateway dan regresi linier. Untuk membangun dan pengembangan sistem ini, maka akan digunakan model Waterfall yang memiliki tahap sebagai berikut:
3
a. Requirement Analysis Dalam tahap ini semua kebutuhan harus didapatkan, termasuk didalamnya kegunaan sistem yang diharapkan pengguna dan batasan ssistem. Informasi ini dapat diperoleh melalui wawancara, survey atau diskusi terhadap penduduk dusun Kalijir Kidul
b. System Design Tahap ini dilakukan sebelum melakukan koding. Tahap ini bertujuan untuk memberikan gambaran apa yang seharusnya dikerjakan dan bagaimana tampilannya. Tahap ini membantu dalam menspesifikasikan kebutuhan hardware dan sistem serta mendefinisikan arsitektur sistem secara keseluruhan.
c. Implementation Dalam tahap ini dilakukan pemrograman. Pembuatan software dipecah menjadi modul-modul kecil yang nantinya akan digabungkan dalam tahap berikutnya. Selain itu dalam tahap ini juga dilakukan pemeriksaaan terhadap modul yang dibuat, apakah sudah memenuhi fungsi yang diinginkan atau belum.
d. Integration & Testing Di tahap ini dilakukan penggabungan modul-modul yang sudah dibuat dan dilakukan pengujian ini dilakukan untuk mengetahui apakah software yang dibuat telah sesuai dengan desainnya dan masih terdapat kesalahan atau tidak.
e. Operation & Maintenance Ini merupakan tahap terakhir dalam model waterfall. Sistem yang sudah jadi dijalankan serta dilakukan pemeliharaan. Pemeliharaan termasuk dalam memperbaiki kesalahan yang tidak ditemukan pada langkah sebelumnya.
1.6. Sistematika Penulisan Dalam penulisan skripsi ini dibagi kedalam 5 Bab. Bab 1 merupakan PENDAHULUAN yang berisi latar belakang masalah yang akan diteliti dan rencana penelitian yang akan dilakukan. Bab 2 berupa LANDASAN TEORI yang berisi uraian dari konsep-konsep atau teori-teori yang dipakai sebagai dasar pembuatan skrisp ini. Bab 3 merupakan RANCANGAN SISTEM, yang berisi rancangan pembuatan program dan prosedur-prosedur yang ada di dalamnya. Bab 4 merupakan IMPLEMENTASI SISTEM, yang berisi penjelasan tentang
4
bagaimana rancangan pada Bab 3 diimplementasikan dalam suatu bahasa pemrograman. Bab 5 merupakan KESIMPULAN DAN SARAN, yang berisi kesimpulan-kesimpulan yang diperoleh setelah penelitian pada skripsi ini selesai dilakukan. Bab ini juga berisi saran-saran pengembangan dari skripsi ini agar dapat
menjadi
bahan
pemikiran
bagi
para
pembaca
yang
ingin
mengembangkannya. Selain berisi bab-bab utama tersebut, skripsi ini juga dilengkapi dengan Intisari, Kata Pengantar, Daftar Isi, Daftar Tabel, Daftar Gambar, Daftar Pustaka dan Lampiran.
5