BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi maka semakin tinggi pula persaingan bisnis dan perkembangan teknologi informasi yang akan memberi peluang bagi perusahaan bisnis untuk menyusun strategi dan menambah inovasi, sehingga dapat meningkatkan kualitas proses bisnis bagi perusahaan. Dengan adanya sistem informasi, maka perusahaan dapat mengelola informasi dengan lebih baik. Menurut Santo Fernandi Wijaya (2011: 64) mengatakan bahwa “Keberhasilan penerapan suatu sistem informasi yang didukung perangkat teknologi informasi, merupakan tujuan manajemen agar terciptanya cara kerja yang efektif dan efisien”. Namun sebelum mengambil keputusan untuk berinvestasi perlu melakukan analisa investasi. Pengambilan keputusannya adalah dengan mempertimbangkan tingkat pengembalian dari beberapa alternatif investasi. Investasi merupakan salah satu usaha untuk mendapatkan keuntungan nyata (tangible) dan tidak nyata (intangible). Perusahaan perlu menyadari pentingnya pengembalian investasi yang telah dijalankan dengan mengetahui seberapa besar keuntungan yang didapat. Menurut Sudana I Made (2011: 6) menyatakan bahwa “Keputusan investasi berkaitan dengan proses pemilihan satu atau lebih alternatif investasi yang dinilai menguntungkan dari sejumlah alternatif investasi yang tersedia bagi perusahaan”. Evaluasi sistem informasi dilakukan untuk menganalisa pengembalian investasi, manfaat yang didapat serta mampu memberikan nilai tambah bagi perusahaan sehingga dapat disimpulkan bahwa investasi yang dilakukan dapat menguntungkan. Metode yang digunakan untuk menganalisa biaya serta manfaat yang mengarah pada metode Cost Benefit Analysis yaitu Net Present Value, Payback Period, Return on Investment.
1
2
PT. Padang Golf Modern (PGM) merupakan sebuah unit bisnis dari PT. Modernland Realty Tbk yang terletak di Modern Golf Raya Kota Modern, Tangerang. PGM didirikan pada tanggal 27 Oktober 1995 oleh Haryono Isman. Perusahaan ini bergerak di bidang properti, tetapi untuk sekarang perusahaan ini memiliki beberapa fasilitas yaitu Sport Club and Bungalows, Food and Beverages dan Banquet. Masalah yang dihadapi oleh PT. Padang Golf Modern merupakan bahan utama dalam penelitian skripsi karena topik dan perminatan yang diambil sesuai dengan sistem yang digunakan di Banquet
PT. Padang
Golf Modern yaitu sistem Point of Sales (POS). Penelitian pada sistem Point of Sales (POS) digunakan untuk menghasilkan data menjadi informasi yang akurat dan relevan. Karena selama ini tidak ada evaluasi yang dilakukan terhadap investasi sistem informasi yang telah di implementasikan oleh perusahaan. Berdasarkan hal tersebut, maka ingin melakukan evaluasi atas investasi yang telah di implementasikan oleh perusahaan dengan judul “Evaluasi Investasi Sistem Point of Sales (POS) pada Banquet PT. Padang Golf Modern”.
1.2 Ruang Lingkup
Pembatasan Ruang Lingkup penulisan skripsi ini, meliputi : a. Menganalisa manfaat tangible dan intangible yang didapat dari sistem Point of Sales (POS) yaitu menginput data yang dilakukan oleh user, melakukan proses pembayaran oleh customer, dan membuat laporan penjualan untuk bagian Finance. b. Mengetahui investasi sistem Point of Sales layak atau tidak untuk di implementasikan di Banquet PT. Padang Golf Modern.
1.3 Tujuan dan Manfaat
Tujuan dari evaluasi, ialah : 1. Dapat mengukur hasil biaya investasi sistem Point of Sales (POS) di Banquet pada PT. Padang Golf Modern.
3
2. Menganalisa pengembalian biaya yang dikeluarkan untuk investasi sistem Point of Sales (POS) di Banquet secara pasti. 3. Mengukur persentase manfaat yang dihasilkan oleh investasi sistem Point of Sales di Banquet. Manfaat dari evaluasi, ialah : 1. Dapat menjadi bahan pertimbangan dan masukan dalam pengambilan keputusan untuk meneruskan sistem atau memperbaiki sistem Point of Sales yang telah diimplementasikan. 2. Dapat menjadi literatur dan referensi untuk menerapkan aplikasi sistem Point of Sales bagi perusahaan lainnya.
1.4 Metodelogi Penelitian
Metodologi yang digunakan dalam melakukan penelitian ini, adalah :
1.4.1 Studi Pustaka
Melakukan studi dengan mengumpulkan teori dan informasi yang relevan dari buku-buku, artikel, journal dan lainnya yang berhubungan dengan evaluasi sistem investasi.
1.4.2 Studi Lapangan
Melakukan penelitian langsung ke Banquet PT. Padang Golf Modern untuk mendapatkan data dan informasi yang tepat. Penelitian langsung ke lapangan dilakukan dengan cara : a. Wawancara Mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan sistem Point of Sales (POS) pada Banquet dan sejarah perusahaan. b. Survei Mengumpulkan data dan informasi secara langsung dari Banquet PT. Padang Golf Modern.
4
c. Studi Dokumentasi Mempelajari dari dokumentasi sistem berjalan di PT. Padang Golf Modern. d. Cost Benefit Analysis Melakukan analisis biaya dan manfaat dengan menggunakan metode kuantitatif untuk menentukan kelayakan suatu investasi yang dilakukan, metode tersebut yaitu Net Present Value (NPV), Payback Period (PP), dan Return on Investment (ROI). e. Kuisioner Melakukan riset dengan menggunakan pertanyaan untuk memperoleh data dari sumbernya secara langsung.
1.5 Sistematika Penulisan
Pada sistematika penulisan dapat membantu untuk memberikan gambaran singkat mengenai isi pada setiap bab yang ada, yaitu :
BAB 1 Pendahuluan Pada bab ini menjelaskan mengenai latar belakang pemilihan topik pembahasan dan menjelaskan tentang sejarah singkat dari perusahaan PT. Padang Golf Modern. BAB II Landasan Teori Pada bab ini menjelaskan mengenai teori-teori yang berkaitan dengan topik yang dibahas mulai dari teori umum hingga teori khusus. BAB III Analisis Sistem Berjalan Pada bab ini menjelaskan mengenai profil perusahaan, sistem informasi yang berjalan, rincian biaya investasi awal, diagram sistem informasi yang berjalan dan mengidentifikasi masalah yang di hadapi. BAB IV Evaluasi dan Pembahasan Pada bab ini menjelaskan mengenai solusi dari masalah yang di hadapi, identifikasi biaya dan manfaat, rincian perhitungan biaya yang dikeluarkan dan hasil evaluasi sistem Point of Sales pada Banquet PT. Padang Golf Modern.
5
BAB V Simpulan dan Saran Pada bab ini menjelaskan mengenai simpulan dari keseluruhan topik yang telah dibahas serta menjelaskan usulan atau saran untuk perusahaan dan pembaca sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan mengenai investasi sistem Point of Sales.
6
6