BUPATI KULONPROGO Sambutan Pada Acara LOMBA BALAP SEPEDA TINGKAT NASIONAL DAN LOKAL TAHUN 2013 Tanggal, 16 Februari 2013
Assalamu’alaikum Wr. Wb. Selamat Pagi, salam sejahtera bagi kita sekalian. Salam Olah Raga ! Yang kami hormati, Pengurus Ikatan Sport Sepeda Daerah Istimewa Yogyakarta, Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Kulon Progo, Segenap Kepala SKPD dilingkungan Pemerintah Kulonprogo, Para Atlet,Tamu Undangan dan hadirin yang berbahagia.
1 Sepeda Lomba
Puja
puji
syukur
marilah
senantiasa
kita
panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas limpahan nikmat dan hidayah-Nya, kita masih diperkenankan untuk berkumpul di tempat ini dalam rangka “Pelaksanaan Lomba Balap Sepeda Jenis Road Race ”, dalam keadaan sehat . Kami selaku pimpinan di jajaran Pemerintahan dan
atas
nama
warga
Kabupaten
Kulonprogo,
menyambut baik serta menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya, kepada Pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta, dan semua
pihak yang telah terlibat dalam
penyelenggaraan acara ini. Semoga kegiatan ini tersendiri
dapat menjadi motivasi
bagi perkembangan olahraga bersepeda,
utamanya guna tumbuhnya atlit-atlit baru yang berkualitas. 2 Sepeda Lomba
Hadirin yang berbahagia, Manfaat olah raga untuk kesehatan memang sudah terbukti, yaitu kesehatan mental dan daya pikir akan bertambah jernih, serta yang menggembirakan dapat mengurangi
stress
sehingga
membuat
perasaan
menjadi riang, dan kepercayaan diripun meningkat. Oleh karena itu, sudah semestinya kita senantiasa melakukan olah raga secara teratur dan terukur sesuai dengan kondisi fisik kita masing-masing demi menjaga kesehatan jasmani dan rohani kita.
Hadirin dan seluruh atlit yang saya banggakan, Perlu
kami
sampaikan,
bahwa
Pemerintah
Kabupaten Kulonprogo senantiasa menaruh perhatian terhadap
pertumbuhan
serta
peranan
klub-klub
olahraga yang ada di wilayah Kulonprogo. Upaya mewujudkan
generasi muda, yang sehat, kuat dan 3
Sepeda Lomba
mandiri
perlu
dilakukan,
antara
lain
dengan
menghidupkan kembali gairah olah raga di kalangan masyarakat, pelajar dan remaja yang salah satunya adalah melalui olah raga bersepeda. Seiring dengan semakin banyaknya penggemar olahraga sepeda
dikalangan masyarakat Indonesia
pada umumnya, dan di pulau Jawa pada khususnya, merupakan bukti nyata bahwa kesadaran masyarakat akan hidup sehat sudah mulai tinggi, sehingga kondisi seperti ini tentu harus didukung oleh semua pihak. Menjamurnya komunitas sepeda serta tingginya antusias anak-anak usia remaja terhadap olahraga bersepeda, merupakan aset yang harus dikelola, dibina dan dikembangkan, sehingga mampu menumbuhkan prestasi yang harapan akhirnya, mampu mengangkat nama daerah.
4 Sepeda Lomba
Tanpa konstruktif
adanya seperti
saluran yang positif dan event ini, dikhawatirkan akan
terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan, salah satunya tentang kenakalan remaja. Gejala ini sudah mulai nampak dan kita rasakan, karena itu wadah-wadah penyaluran minat dan bakat generasi muda di bidang olahraga perlu ditumbuhkembangkan.
Saudara-saudara yang berbahagia, Penyelenggaraan
Lomba
balap
sepeda
ini
hendaknya dibarengi pula dengan semangat kebersamaan para atlet, kami juga berharap dari kejuaraan yang dilaksanakan ini, mampu mendukung program pemerintah dalam memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, khususnya untuk menumbuh kembangkan minat terhadap olahraga bersepeda, guna mendorong lahirnya bibit atlet yang 5 Sepeda Lomba
berkualitas sehingga semangat dalam menggunakan dan berolahraga sepeda bukan hanya musiman atau sesaat. Selain dari pada itu saya berharap, event ini mampu menjadi wahana pengenalan serta sosialisasi dan promosi pariwisata Kabupaten Kulonprogo, yang mempunyai potensi dan keanekaragaman wisata yang sangat layak untuk dikunjungi, pesan saya adalah kenalkan dan ajaklah keluarga serta masyarakat disekitar saudara, untuk berwisata di Kabupaten Kulonprogo nan indah ini. Selanjutnya kegiatan ini mudah-mudahan mampu menjadi virus kebaikan yang akan menularkan wabah bagi tumbuh kembangnya rasa cinta dan bangga bersepeda sebagai jalan menuju sehat yang ramah lingkungan, dan melahirkan bibit-bibit berbakat yang berprestasi, selain juga dapat untuk membina tali 6 Sepeda Lomba
silaturahim diatara peserta atau atlit dengan warga masyarakat pecinta olahraga bersepeda. Tidak kalah pentingnya, hendaknya senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas, kemenangan tiada artinya jika tanpa didasari dengan sportifitas dalam bermain. Hadirin dan para Atlit yang saya banggakan, Demikianlah beberapa hal yang dapat kami sampaikan, ada kurang dan khilaf mohon maaf yang setulus-tulusnya. SELAMAT BERLOMBA.. KAYUH SEPEDA MU... KEJAR PRESTASIMU.
Sekian dan terimakasih. Wassalamu’alaikum Wr. Wb. BUPATI KULONPROGO
dr. H. HASTO WARDOYO, Sp.OG(K) 7 Sepeda Lomba