PENGARUH METODE MENGAJAR ANAK DI LUAR KELAS (OUTDOOR STUDY) TERHADAP KEMAHIRAN MENULIS PUISI SISWA KELAS X MADRASAH ALIYAH NEGERI BINTAN TAHUN PELAJARAN 2015/2016
ARTIKEL E-JOURNAL
Ista Rosalia NIM 120388201017
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI (UMRAH) TANJUNGPINANG 2016
1
2
ABSTRAK
Rosalia, Ista. 2016. Pengaruh Metode Mengajar Anak di Luar Kelas (Outdoor Study) Terhadap Kemahiran Menulis Puisi Siswa Kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan Tahun Pelajaran 2015-2016, Skripsi Tanjungpinang, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Maritim Raja Ali Haji Pembimbing I: Dra. Hj. Isnaini Leo Shanty, M.Pd., Pembimbing II: Tessa Dwi Leoni, M.Pd.,
Kata kunci : Metode mengajar di luar kelas, Kemahiran menulis, puisi. Pemahaman siswa dalam pembelajaran menulis adalah hal yang perlu diperhatikan, pemilihan medote mengajar yang tepat dapat menjadi satu acuan untuk meningkatkan kemahiran siswa dalam menulis. Menulis puisi adalah satu dari beberapa ragam bentuk menulis yang harus dipelajari dan dikuasai agar meningkatkan siswa dalam menghasilkan sebuah tulisan dalam bentuk puisi. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh yang signifikan pada kemahiran menulis puisi siswa dengan menggunakan metode mengajar anak di luar kelas pada siswa kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan ? Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kemahiran menulis puisi pada siswa sebelum dan sesudah menggunakan metode mengajar anak di luar kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan eksperimen menggunakan one group pretest-postest design. Dalam penelitian ini melibatkan populasi sebanyak 83 siswa. Sampelnya berjumlah 28 siswa terdiri dari 17 siswa laki-laki dan 11 siswa perempuan. Hasil penelitian berdasarkan rubrik penilaian menulis puisi. Dan data uji hipotesis yang menggunakan uji t hasil menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan pada kelas eksperimen one group design. Penelitian yang menggunakan metode mengajar anak di luar kelas pada pre-test mendapatkan nilai rata-rata 66,18 dan pada post-test mendapatkan nilai rata-rata 85. Diketahui bahwa perhitungan hasil analisis dari uji t, t hitung > ttabel yaitu 34,6>1,70 dengan taraf signifikan 0,05 berarti H0 ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan penjelasan hasil analisis uji t di atas, maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh metode mengajar anak di luar kelas terhadap kemahiran menulis puisi siswa kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan Tahun Pelajaran 2015-2016. Metode ini mampu mengembangkan kreatifitas siswa menuangkan ide-ide/gagasan dalam bentuk puisi.
.
3
ABSTRACT Rosalia, Ista. 2016. The Effect of The Method of Teaching Children Outside The Classroom (Outdoor Study) of The Poetry Writing Skills in Class X Madrasah Aliyah Negeri Bintan School Year 2015/2016. Thesis. Language and Literature Departement of Education of Indonesia, Faculty of Teacher Training and Education, Raja Ali Haji Maritime University. Preceptor I: Dra. Hj. Isnaini Leo Shanty, M.Pd. Preceptor II: Tessa Dwi Leoni, S.Pd., M.Pd. Keyword : Method of Teaching Children Outside The Classroom, Writing Skill, Poetry. Comprehension students in study of writing is a points to consider, the selection appropriate teaching methods could be a reference to improve the student proficiency in writing. Write poetry is one of a few various forms of writing that must be learned and mastered in order to improve the student to produce a written in form of poetry. The problem of this research is there a significant influence on poetry writing skills of student by used the method of teaching children outside the classroom in class X Madrasah Aliyah Negeri Bintan? The purpose of this study to determine the effect of poetry writing skills in students before and after using the method of teaching children outside the classroom X Madrasah Aliyah Negeri Bintan. This research use method quantitative with an approach experimental onegroup pretest-posttest design. That study was included the population as much 83 students. The samples amounted to 28 students comprised of 17 male students and 11 female students. The results based on the assessment rubric writing poetry. Data and hypothesis testing using t test results indicate that there are differences significant in the experimental class one group design. The study that using a method of teaching children outside the classroom in pre-test getting average value of 66.18 and the post-test getting average of 85. Known that the calculation results of analysis of the t test, thitung> ttable is 34.6> 1.70 with a significance level of 0.05 meant H0 was rejected and Ha accepted. Based on explanation the t test results analysis above, it can be concluded that there a effect of the method of teaching children outside the classroom of the poetry writing skills in class x madrasah aliyah negeri bintan school year 2015/2016. These methods be able to develop creativity of students to expressing ideas / ideas in the form poetry.
4
1. Pendahuluan Setiap penulis memiliki tujuan atas tulisannya yaitu untuk mengajak, menginformasikan, meyakinkan, dan menghimbau pembaca. Kegiatan menulis adalah bagian yang tidak bisa dipisahkan dalam kegiatan proses belajar mengajar yang dialami setiap orang, dengan menulis seseorang dapat mengembangkan dan mengenali potensi diri. Seseorang yang ingin terampil menulis harus memiliki latar belakang informasi yang luas. Tanpa itu, tulisan seseorang akan berputar-putar di sekitar rana masalah itu ke itu saja. Memiliki latar belakang informasi akan lebih mudah membuat sebuah tulisan dengan berbagai hal sehingga tulisan menarik untuk dibaca. Sebagai salah satu aspek dari kemahiran berbahasa, menulis merupakan kegiatan yang kompleks karena di dalam kegiatan menulis seseorang diharapkan mampu menata ide secara runtut dan logis. Oleh sebab itu, ide-ide yang terdapat di sekitar lingkup kehidupan seorang penulis bisa dikembangkan jika didukung dengan pengalaman yang didapat sehari-hari dan juga imajinasi yang baik, sebab kebanyakan seseorang dapat menulis sebuah tulisan dengan menggunakan daya hayal atau imajinasi. Pembelajaran menulis di sekolah memiliki beragam bentuk, salah satunya adalah menulis sebuah puisi. Hal utama yang harus kita miliki dalam menulis adalah penguasaan kosa kata, pandai memilih kata (diksi), serta mood dalam menulis. Dalam pembelajaran menulis puisi siswa tidak hanya dituntut agar dapat menulis puisi saja, melainkan siswa juga diharapkan dapat mengembangkan daya kreativitas berupa ide atau gagasan sehingga dapat menjadi sebuah karya puisi yang menarik untuk dibaca.
5
Dalam kegiatan menulis, siswa mampu mengungkapkan ide ke dalam sebuah tulisan adalah siswa yang terampil menulis. Untuk mendukung kreatitifas siswa dalam menulis sebuah puisi, dalam hal ini pengajar harus lebih kreatif dan inovatif.
2. Metode Penelitian Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan pendekatan eksperimen. Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme. Kemudian, metode penelitian eksperimen yang digunakan untuk mencari pengaruh perlakuan tertentu terhadap yang lain dalam kondisi yang terkendali.
3. Hasil Penelitian dan Pembahasan Berdasarkan hal tersebut hasil dari kemahiran menulis puisi siswa nilai rata-rata sebelum menggunakan metode mengajar anak di luar kelas (outdoor study) bahwa siswa yang memperoleh kualifikasi amat baik terdapat 1 siswa dengan jumlah nilai 92 persentase 4%, kemudian siswa yang memperoleh kualifikasi baik terdapat 10 siswa dengan jumlah nilai 75 persentase 32% dan nilai 83 persentasenya 4%, sedangkan siswa yang memperoleh kualifikasi sedang terdapat 18 siswa dengan nilai 50 persentase 28% dan nilai 67 persentasenya 32%. Adapun jumlah keseluruhan skornya 222 dengan jumlah keseluruhan nilai 1.853 dan jumlah rata-rata 66,18 termasuk dalam kualifikasi sedang, sehingga dapat disimpulkan bahwa nilai dari keseluruhan rata-rata
6
belum mencapai standar KKM yaitu 75. Sedangkan sesudah menggunakan metode mengajar anak di luar kelas yakni kualifikasi amat baik terdapat 15 siswa dengan jumlah nilai 92 persentase 50% dan nilai 100 persentasenya 4%, kemudian siswa yang memperoleh kualifikasi baik terdapat 13 siswa dengan jumlah nilai 75 persentase 18% dan nilai 83 persentasenya 28%. Adapun jumlah keseluruhan skornya 291 dengan jumlah nilai siswa 2.373 dan jumlah rata-rata 85 termasuk dalam kualifikasi baik, sehingga dapat disimpulkan bahwa nilai dari keseluruhan rata-rata sudah melampaui standar KKM yaitu 75. Hal ini membuktikan bahwa`adanya pengaruh setelah menggunakan metode mengajar anak di luar kelas (outdoor study) Siswa Kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan. Berdasarkan hasil analisis yang dijabarkan pada BAB IV, maka dapat dibuktikan bahwa adanya pengaruh metode mengajar anak di luar kelas (outdoor study) terhadap kemahiran menulis puisi siswa kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan Tahun Pelajaran 2015-2016. Untuk mengetahui perngaruuh tersebut dapat dilihat dari perbedaan nilai rata-rata, perbedaan nilai sebelum mendapatkan perlakuan diperoleh rata-rata 66,18 dan nilai sesudah mendapatkan perlakuan adalah 85. Berdasarkan hasil dari uji t-test manual, maka didapatkan nilai t dari perbedaan pre-test dan post-test yaitu 34,6. Dalam hal ini, peneliti menggunakan rumus di atas untuk menghitung deviasi masing-masing subjek, mean dari perbedaan pre-test dan post-test, dan jumlah kuadrat deviasi. Sehingga dapat diketahui perbandingan hasil eksperimen sebelum dan sesudah menggunakan
7
metode mengajar anak di luar kelas (outdoor study) pada siswa kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan Tahun Pelajaran 2015-2016. Kualitas dalam kegiatan menulis puisi meningkat dengan penggunaan metode mengajar anak di luar kelas (outdoor study). Pada saat dilakukan pembelajaran menulis puisi dengan menggunakan metode tersebut menunjukkan bahwa adanya perubahan sikap yang positif terhadap proses pembelajaran menulis puisi pada siswa. 4. Simpulan dan Rekomendasi Berdasarkan hal di atas, terbukti bahwa penggunaan metode mengajar anak di luar kelas (outdoor study) berhasil dan dapat mempengaruhi kemahiran menulis puisi siswa kelas X Madrasah Aliyah Negeri Bintan. Kemahiran yang dimiliki siswa berbeda-beda amat baik, baik, sedang dan kurang.
8
DAFTAR PUSTAKA Akhdiah, Sabarti, dkk. 2006. Pembinaan Kemampuan Menulis Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga. Akshanzani, Rozi. 2013.“Kemampuan Menulis Puisi Pada Siswa Kelas VII Sekolah Menengah Pertama Negeri 6 Tanjungpinang Tahun Pelajaran 2012/2013”. Skripsi. Fakulstas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Maritim Raja Ali Haji. (belum diterbitkan) Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta. Ardiani. 2014.“ Kemampuan Menulis Puisi dengan Pendekatan Kontekstual Komponen Pemodelan Siswa Kelas X SMA Negeri 4 Bintan Tahun Pelajaran 2013/2014”. Skripsi. Fakulstas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Maritim Raja Ali Haji. (belum diterbitkan) Djiwandono. Soenardi M. 2008. Tes Bahasa (Pengajaran Bagi Pengajar Bahasa). Jakarta: PT. Indeks. Huda, Raja Nurul. 2015.“ Pengaruh Metode Pengajaran Anak di Luar Kelas (Outdoor Study) Terhadap Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Pada Siswa Kelas X Madrasah Aliyah Madani Bintan Tahun Pelajaran 2014/2015”. Skripsi. Fakulstas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Maritim Raja Ali Haji.(belum diterbitkan) Husamah. 2013. Pembelajaran Luar Kelas OUTDOOR LEARNING. Jakarta: Prestasi Pustakaraya. Malik, Abdul dan Shanty, Isnaini Leo. 2003. Kemahiran Menulis. Pekanbaru: Unri Press. Maulana, Soni Farid. 2015. Apresiasi & Proses Kreatif Menulis Puisi. Bandung: Nuansa Cendekia. Mulyasa, E. 2012. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Bandung: Pt Remaja Rosdakarya. Pradopo, Rachmat Joko. 2009. Pengkajian Puisi. Yogyakarta: Gadjah Mada.
9
Pradita, Intan Kurnia. 2014.“Penelitian dengan judul Kemampuan Menulis Puisi Bebas Menggunakan Pembelajaran Di Luar Kelas Siswa Kelas V SD Negeri Karangwuni Selatan”. Skripsi PDF. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Yogyakarta. (belum diterbitkan) Putrayasa, Ida Bagus. 2010. Kalimat Efektif (Diksi, Struktur, dan Logika). Bandung: PT Refika Aditama. Sadirman. 2011. Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Rajawali Pers. Samosir, Tiorida. 2013. Apresiasi Puisi. Bandung: Yrama Widya. Santoso, Joko. 2013. Buku Pintar Pantun Puisi Lama Melayu dan Peribahasa Indonesia. Yogyakarta: Araska. Siswanto, Wahyudi. 2008. Pengantar Teori Sastra. Jakarta: Pt Grasindo, Sugiarto, Eko. 2015. Terampil Menulis Tips dan Trik Laporan Opini Cerpen Puisi Pantun. Yogyakarta: Morfalingua. Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: CV Alfabeta. Suryabrata, Sumadi. 2010. Metodologi Penelitian. jakarta: Rajawali Pers. Tarigan, Henry Guntur. 2009. Pengajaran Gaya Bahasa. Bandung: Angkasa. Vera, Adelia. 2012. Metode Mengajar Anak di Luar Kelas (Outdoor Study). Jogjakarta: Diva Press.
10