ANALISIS SUMBER DAN PENGGUNAAN KAS PADA PT. ASTRA INTERNATIONAL, TBK Nama NPM Kelas Jurusan Dosen Pembimbing
: Ghea Ditha Harsis Madkan : 23213702 : 3EB28 : Akuntansi : Susanti Usman, SE., MMSI.
Latar Belakang Masalah Kas merupakan salah satu aktiva yang sangat penting untuk melancarkan pelaksanaan kegiatan perusahaan. Dengan demikian, maka perlu diadakannya pengawasan dan perencanaan yang tepat dalam pengelolaan kas yang masuk dan kas yang keluar dalam
bentuk penerimaan maupun pengeluaran.
Laporan sumber dan penggunaan kas akan dapat digunakan sebagai dasar dalam menaksir kebutuhan dan kemungkinan sumber-sumber yang ada atau dapat digunakan sebagai dasar perencanaan dan peramalan kebutuhan kas di masa yang akan datang.
Rumusan Masalah
• Apa saja sumber dan penggunaan kas pada PT. Astra International, Tbk? • Berapa besar kenaikan atau penurunan kas pada PT. Astra International, Tbk? • Apakah PT. Astra International, Tbk sudah efektif dalam menggunakan sumber dan penggunaan kas?
Batasan Masalah
• Penulis membatasi permasalahan tentang sumber dan penggunaan kas pada PT. Astra International, Tbk dengan menggunakan Neraca dan Laporan Laba Rugi periode 2013 2015.
Tujuan Penelitian
• Untuk mengetahui sumber dan penggunaan kas pada PT. Astra International, Tbk. • Untuk mengetahui besarnya kenaikan atau penurunan kas pada PT. Astra International, Tbk. • Untuk mengetahui apakah PT. Astra International, Tbk sudah efektif dalam menggunakan sumber dan penggunaan kas.
METODOLOGI PENELITIAN Objek Penelitian : PT. Astra International, Tbk Jl. Gaya Motor Raya No. 8, Sunter II, Jakarta Utara, Indonesia. Jenis Data yang Digunakan Data Sekunder
:
Teknik Pengumpulan Data 1. Studi Pustaka 2. Studi Lapangan
:
Laporan Sumber dan Penggunaan Kas Sumber Kas
Penggunaan Kas
Berkurang :
Bertambah :
Aset
Aset
xxx
xxx
Bertambah :
Berkurang :
Kewajiban dan Modal
Kewajiban dan Modal
xxx
xxx
PEMBAHASAN Analisis Sumber dan Penggunaan Kas PT. Astra International, Tbk Periode 31 Desember 2013 – 31 Desember 2014
Sumber kas yang dimiliki oleh PT. Astra International, Tbk sebesar Rp. 45.596.000.000,- sedangkan penggunaan kas oleh PT. Astra International, Tbk sebesar Rp. 43.251.000.000,-. Hal ini menunjukkan adanya kenaikan kas yaitu sebesar Rp. 2.345.000.000,-.
PEMBAHASAN Analisis Sumber dan Penggunaan Kas PT. Astra International, Tbk Periode 31 Desember 2014 – 31 Desember 2015
Sumber kas yang dimiliki oleh PT. Astra International, Tbk sebesar Rp. 25.026.000.000,- sedangkan penggunaan kas oleh PT. Astra International, Tbk sebesar Rp. 18.826.000.000,-. Hal ini menunjukkan adanya kenaikan kas yaitu sebesar Rp. 6.200.000.000,-.
KESIMPULAN Berdasarkan uraian yang telah dikemukakan pada bab sebelumnya mengenai Analisis Sumber dan Penggunaan Kas PT. Astra International, Tbk pada tahun 2013, 2014, dan 2015, maka dapat disimpulkan bahwa : 1.
Pada PT. Astra International, Tbk yang termasuk sumber kas pada tahun 2013 – 2014 yaitu (aset) pembayaran dimuka lainnya, piutang lain-lain pihak ketiga, investasi pada pengendalian bersama entitas, property pertambangan, (likuiditas dan ekuitas) utang usaha pihak berelasi & pihak ketiga, liabilitas lain-lain pihak ketiga, utang pajak, liabilitas imbalan kerja jangka pendek, pendapatan ditangguhkan, bagian jangka pendek dari utang jangka panjang : pinjaman bank dan pinjaman lain-lain, liabilitas lain-
lain pihak ketiga, provisi, liabilitas imbalan kerja jangka panjang, utang jangka panjang, setelah dikurangi bagian jangka pendek : pinjaman bank dan pinjaman lain-lain, saldo laba belum dicadangkan, komponen ekuitas lainnya, dan kepentingan nonpengendali. Sumber kas pada tahun 2014 – 2015 yaitu (aset) piutang usaha pihak ketiga, piutang lain-lain pihak berelasi, piutang pembiayaan, investasi lain-lain, property pertambangan, (likuiditas dan ekuitas) pinjaman jangka pendek, utang usaha pihak berelasi & pihak ketiga, liabilitas lain-lain pihak berelasi & pihak ketiga, utang pajak, akrual, provisi jangka pendek, liabilitas imbalan kerja jangka
pendek, provisi jangka panjang, liabilitas imbalan kerja jangka panjang, utang jangka panjang, setelah dikurangi bagian jangka pendek : surat berharga yang diterbitkan & utang sewa pembiayaan, saldo laba belum dicadangkan, dan komponen ekuitas lainnya.
Sedangkan yang termasuk penggunaan kas pada tahun 2013 – 2014 yaitu (aset) investasi lain-lain, piutang usaha dan piutang lain-lain, piutang pembiayaan, persediaan, pajak dibayar dimuka, (likuiditas dan ekuitas) piutang pembiayaan, piutang lain-lain pihak berelasi, investasi pada entitas asosiasi, investasi lain-lain, asset pajak tangguhan, property investasi, tanaman perkebunan, asset tetap, hak konsesi, asset tak berwujud lainnya, aset lain-lain, pinjaman jangka pendek, liabilitas lain-lain pihak berelasi, akrual, bagian jangka pendek dari utang jangka panjang : surat berharga yang diterbitkan & utang sewa pembiayaan, pendapatan ditangguhkan, liabilitas pajak tangguhan, utang jangka panjang, setelah dikurangi bagian jangka pendek : surat berharga yang diterbitkan & utang sewa pembiayaan, dan penggunaan kas pada tahun 2014 – 2015 yaitu (aset) investasi lain-lain, piutang usaha pihak berelasi, piutang pembiayaan, piutang lain-lain pihak ketiga, persediaan, pajak dibayar dimuka, pembayaran dimuka lainnya, (likuiditas dan ekuitas) piutang lain-lain pihak berelasi & pihak ketiga, investasi pada entitas asosiasi, investasi pada pengendalian bersama entitas, asset pajak tangguhan, properti investasi, tanaman perkebunan, asset tetap, hak konsesi, goodwill, asset tak berwujud lainnya, aset lain-lain, pendapatan ditangguhkan, bagian jangka pendek dari utang jangka panjang : pinjaman bank dan pinjaman lain-lain, surat berharga yang diterbitkan & utang sewa pembiayaan, liabilitas lainlain pihak ketiga, pendapatan ditangguhkan, liabilitas pajak tangguhan, utang jangka panjang, setelah dikurangi bagian jangka pendek : pinjaman bank dan pinjaman lain-lain, dan kepentingan nonpengendali.
2.
Sesuai dengan hasil analisis dan dilihat dari laporan sumber dan penggunaan kas, diketahui bahwa pada tahun 2013 – 2014 PT. Astra International, Tbk mengalami kenaikan kas sebesar Rp. 2.345.000.000.000,- dan pada tahun 2014 – 2015 mengalami kenaikan kas sebesar Rp. 6.200.000.000.000,-
3. Berdasarkan Laporan Sumber dan Penggunaan Kas dan Laporan Laba Rugi pada periode 2013 – 2015 dapat dikatakan bahwa PT. Astra International, Tbk sudah menggunakan kasnya dengan baik dan sudah cukup efektif, walaupun jika dilihat dari laporan laba rugi pada periode 2013 – 2015 mengalami penurunan laba, tetapi secara keseluruhan perusahaan sudah menggunaan kasnya dengan baik karena dalam periode tersebut mengalami kenaikan kas.