GRUP MEDIATAMA terbittop.com wartatop.com
Tahun Ke-1 edisi XXIV 22 - 29 September 2014 / TH I Harga Rp3000 (Luar Kota Tambah Ongkos Kirim)
www.terbittop.com
KABINET JOKOWI-JK BATAL RAMPING JAKARTA (TERBITTOP) — Opsi kabinet ramping yang diusulkan Tim Transisi Jokowi-JK batal diimplementasikan. Pemerintahan mendatang tetap mempertahankan 34 kemeterian dengan komposisi 19 kementerian tetap, 6 kementerian nomenklatur baru, 6 kementerian gabungan dan 3 kementerian baru. Wakil Presiden terpilih, Jusuf Kalla (JK) mengatakan, tidak ada perubahan besar dalam kabinetnya nanti. Ia bersama Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) sepakat bila jumlah kementeriannya tetap sama dengan yang ada sekarang ini. “Posturnya tetap 34 kementerian. Perubahan tidak besar-besaran. Seperti apa, sekarang masih disusun, yang penting tim harus segera menyele-
saikannya sesuai jadwal,” kata JK usai berkomunikasi dengan Tim Transisi Jokowi-JK, Jumat lalu. Kepala Staf Kantor Transisi, Rini Soewandi menambahkan, setelah melakukan kajian secara menyeluruh memang tidak mudah merampingkan jumlah kabinet. Selain itu, jumlah kementerian tidak menjamin adanya efektifitas birokrasi. Ia bersama deputi tim transisi rencanannya akan berkonsultasi dengan Menteri Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Azwar Abubakar terkait komposisi artitektur kabinet. Sebab, kajian ini harus segera diselesaikan pada 15 September mendatang. “JK tadi sudah ingatkan kami agar opsi kabinet
yang kami usulkan ini bisa rampung Ahad (15/9). Jadi akhir pekan ini kami harus kejar. Makanya malam ini, tim ingin segera konsultasi dengan Menpan RB soal bagaimana reformasi birokrasi,” ujar Rini. Deputi Tim Transisi, Andi Widjayanto menambahkan, mekanisme perampingan kabinet bukan soal struktural, melainkan urusan kerja pemerintah. Artinya, lingkaran kerja pada bidang perencanaan, penganggaran, implementasi, evaluasi dan pertanggungjawaban lebih terarah. Menurut dia, Jokowi-JK juga sudah memberi masukan agar tim ini bisa memuluskan fungsi pemerintahan pada awal masa jabatan sehingga tak perlu ada perubahan besar-besaran. Ia menar-
getkan, kabinet baru bisa langsung beradaptasi maksimal satu bulan bekerja. “Salah satu opsinya, menyatukan urusan-urusan di kementerian agar kerjanya lebih fokus. Misalkan, basis data umum ada di BPS, basis data untuk demografi di lembaga lain, lalu kemiskinan berbeda lagi. Itu kalau soal basis data. Jadi ada line buisness,” ujar dia. Secara terpisah, Wamenpan RB, Eko Prasojo menyampaikan, rekonstruksi kabinet yang akan dilakukan harus memperhatikan kemampuan pemeritah baru nanti. Jangan sampai melakukan transformasi besar tanpa pertimbangan efisensi dan efektifitas dengan waktu singkat. Bersambung Ke Halaman 2
13 Calon Jaksa Agung Karier JAKARTA (TERBITTOP) — Setelah mengumumkan poster jumlah kementerian, posisi nama menteri mulai dipastikan akan diisi oleh kalangan profesional murni. Dari 18 Kementerian sudah dipastikan tujuh kementerian yang profesional terhindar dari intervensi politik. Namun siapa yang akan menjadi kandidat jaksa Agung menggantikan Basrief Arief SH MH ? Posisi ini bakal menjadi isu sentral dalam penegakan hukum. Sejumlah nama dari mantan pejabat dan orang karir yang masih aktif di kejaksaan mulai disebut sebut bakal menduduki posisi Jaksa Agung. Lalu siapa yang pantas sebagai Jaksa Agung Penuntut umum tertinggi di negeri ini ? Berdasarkan pengamatan TERBITTOP, sedikitnya ada tiga prasyarat figur jaksa Agung yang mampu mengembalikan citra kejaksaan sebagai aparat penegak hukum. Kandidat Jaksa Agung harus memiliki kemampuan plus, khususnya kemampuan tehnis dalam penegakan hukum. Daniel S. Lev, pengamat politik dan hukum dari Washington University mengatakan bahwa sebaiknya, Jaksa Agung ataupun jabatan-jabatan yang berkenaan penegakan hukum tidak diduduki oleh orang-orang dari partai-
AK Basyuni Masyarif
Andhi Nirwanto
Arminsyah
Bambang Waluyo
Muhamad Salim
Widyo Pramono
Burhanudin
Faried Harianto
Prasetyo
Damer Munthe
Marwan Effendi
Darmono
partai politik. “Orang tersebut harus memiliki rencana dan strategi untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang ada saat ini,” ujar Lev Apalagi kedudukan kejaksaan sebagai penuntut umum tertinggi di negara, dituntut lembaga ini memiliki jaksa agung orang pilihan, yang menguasai tehnis berkemampuan dalam penegakan hukum. Jabatan Jaksa Agung bisa dikatakan, bukan jabatan bersipat politis, tetapi tehnis sebagaimana diatur
Eddies Adelia Penghuni Rutan Pondok Bambu
dalam KUHAP dan UU No 16/2004 Tentang Kejaksaan. Sehingga sebaiknya posisi jaksa agung diisi oleh dalam kejaksaan yang mengetahui karakter kejaksaan. Dikatakan, bukan jabatan bersifat politis, tetapi tehnis sebagaimana diatur dalam KUHAP dan UU No 16/2004 tentang Kejak-
Mahfud Manan
saan. Senada dengan Daniel Lev, pensiunan Kejaksaan, Chairul Imam SH berpendapat sama, bahwa posisi Jaksa Agung haruslah diisi oleh orang dalam Kejaksaan, karena sifatnya tehnis dan sesuai dengan isi dan makna dalam KUHAP dan UU No16/ 2004 Kejaksaan itu sendiri.
RADJA NAINGGOLAN
Senang Debut di Liga Champions
JAKARTA (TERBIT TOP) — Pesinetron Eddies Adelia resmi menjadi tahanan Rutan Pondok Bambu, Kamis (18/9) karena kasus Tindak Poidana Pencucian Uang (TPPU). Ina Rachman, kuasa hukum Eddies mengatakan kondisi terakhir kliennya sebelum masuk Rutan dalam keadaan tegar dan siap menjalani hal terburuk. “Eddies kuat, tegar, dan sudah memprediksi hal ini. Ketika tahap dua dia sudah memperkirakan dan dia sudah siap dengan konsekuensi terburuk dari dampak kasus suaminya,” ujar Ina kepada wartawan, Jumat. Penahanan tersebut berlaku untuk 20 hari ke depan untuk membantu Kejaksaan agar tersangka tidak menghilangkan barang bukti. (bin)
ROMA (TERBIT TOP) — AS Roma sukses melakoni comeback Liga Champions yang sempurna kala menghantam CSKA Moskva lewat skor 5-1, pada matchday perdana Grup E Liga Champions, Kamis (18/9) dini hari WIB. Gelandang andalan Serigala ibu kota, Radja Nainggolan, mengaku bahagia bisa menjalani debutnya di ajang tertinggi antar klub Eropa tersebut dengan sempurna. "Kami memulainya dengan sangat kuat. Kami
melakukan segalanya di babak pertama dan menghabisi mereka secepat mungkin," ujar Nainggolan, seperti dikutip Radio Giallorossa. "Debut? Jujur saya melakoninya dengan tegang. Saya hanya bisa terdiam sepanjang laga, tapi untungnya saya tetap merasa nyaman dalam pertandingan." "Saya akan berikan segalanya bagi tim untuk bisa meraih sesuatu di kejuaraan ini. Roma memang menang besar, tapi tim ini masih bisa tumbuh berkembang," pungkasnya. (goal)
SETELAH LUTHFI DAN JOKO
Anas dan Atut Bisa Dicabut Hak Politiknya JAKARTA (TERBITTOP) — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengancam mencabut hak politik Anas Urbaningrum dan Ratu Atut Chosiyah. Adapun hak politik itu ialah hak untuk memilih dan dipilih dalam sebuah pemilihan umum. KPK menyatakan putusan kasasi perkara Luthfi Hasan Ishaaq oleh Mahkamah Agung (MA) bisa menjadi rujukan untuk menjatuhkan hukuman pencabutan hak politik terdakwa. “Dalam tuntutan atas Anas, KPK juga mengajukan pencabutan hak politik,” kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto di Jakarta, Selasa (16/9) pekan lalu. Mahkamah Agung memperberat hukuman mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera, Luthfi Hasan Ishaaq, dari 16 tahun menjadi 18 tahun penjara. Dalam putusan kasasinya, MA juga mencabut hak politik Luthfi untuk dipilih dalam jabatan publik. Luthfi merupakan terdakwa kasus korupsi kedua KPK yang dicabut hak politiknya pada tingkat kasasi. Sebelumnya, ada mantan Kepala Korps Lalu Lintas Kepolisian RI Irjen Djoko Susilo yang juga
Anas Urbaningrum
Ratu Atut Chosiyah
dicabut hak politiknya. Pencabutan hak politik Djoko diputuskan pada tingkat banding di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta. Kemudian pada tingkat kasasi, pencabutan hak politik Djoko tersebut diperkuat. Ia dijatuhi hukuman 10 tahun penjara, denda Rp500 juta, subsider enam bulan kurungan penjara. Ia menyatakan banding.
Bambang mengungkapkan, pencabutan hak politik juga bakal diterapkan terhadap terdakwa suap pengurusan sengketa Pemilukada Lebak, Banten, Gubernur Banten nonaktif Ratu Atut Chosiyah. Meski dalam vonisnya Atut sudah divonis 4 tahun penjara tanpa dicabut hak politiknya, bukan tidak mungkin KPK bakal membidik Atut pada kasus lain. “Atut kan masih ada perkara lainnya yang lebih signifikan yang sudah diperiksa KPK,” ujarnya. Dia menjelaskan, alasan KPK menghukum sejumlah tersangka koruptor dengan mencabut hak politiknya karena melanggar hukum dengan cara menyalahgunakan wewenang. “Sanksi hukum bertemu dengan sanksi sosial politik diharapkan bisa membuat efek deterent yang lebih kuat dan tegas,” ungkapnya.Sebelumnya, Majelis Hakim MA memperberat hukuman mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq.Dalam vonis hakim tingkat pertama, Luthfi dijatuhi hukuman 16 tahun penjara tanpa pencabutan hak politik. Bersambung Ke Halaman 2
Semua gerak langkah Jaksa agung harus mampu mengakomodasi dalam penegakan hukum yang bersifat tehnis. “Jabatan Jaksa Agung itu adalah setingkat menteri, yang dalam semua gerak langkah jaksa agung adalah penegakan hukum bukan politis. Yang menentukan politik hukum adalah Menteri Hukum dan HAM. Sehingga, jaksa agung harus memiliki kemampuan tehnis yang tinggi,” tutur Chairul Imam. Bersambung ke Halaman 2
Cumi Raksasa Seberat 350 Kg Diteliti Ilmuwan AUCKLAND (TERBIT TOP) — Cumi-cumi raksasa seukuran minibus dan berbobot 350 kg yang telah dibekukan selama 8 bulan di museum Te Papa, Wellington, Selandia Baru kini mulai dicairkan guna untuk penelitian. Para ilmuwan memiliki kesempatan untuk menguak salah satu mahkluk laut misterius itu. Salah seorang ilmuwan dari Auckland University of Technology, Kat Bolstad menggambarkan bahwa mahkluk itu sangat besar dan indah. “Ini pada dasarnya adalah sebuah spesimen utuh, yang memberi kesempatan kepada kami untuk menelitinya. Ini adalah kesempatan spektakuler,” katanya seperti dikutip Daily Mail, Rabu. Cumi raksasa itu merupakan spesimen kedua yang pernah ditemukan dalam keadaan utuh di lautan Antartika. Cumi yang diketahui berjenis kelamin betina itu memiliki 8 tentakel yang panjangnya masing-masing mencapai lebih dari 1 meter. (lie)
Bang TOP... KPK ancam cabut hak politik Anas dan Atut...! Pelajaran buat para koruptor..!
STOP PRESS
DIBUTUHKAN KORESPONDEN DI SELURUH INDONESIA SKU TERBITTOP membuka kesempatan bagi Anda yang ingin bergabung. Layangkan Surat Lamaran ke Divisi HRD TERBITTOP, Gedung Lingga Dharma Lt 1, Warung Buncit, Jakarta Selatan. Telp: (021) 7892550.
laporan utama
Email:
[email protected] atau Kontak Person Haris Fadillah - 0817854197.
T AJUK RENCANA Menunggu Kiprah Satgas Antimafia Migas PENETAPAN Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik sebagai tersangka oleh KPK merupakan pintu masuk untuk mengungkap praktik korupsi dalam pengelolaan sektor minyak bumi dan gas (migas). Korupsi yang disangkakan kepada Jero mengindikasikan kuat bahwa kongkalikong di sektor migas telah menembus pusat kebijakan dan pengelolaan energi di Kementerian ESDM. Adanya praktik tersebut sesungguhnya cerita lama. Cerita kongkalikong di sektor migas juga bukan cerita baru. Dalam praktik itu, penjarahan minyak mentah oleh mafia tersebut dapat mencapai 2.000 barel per hari atau 60 ribu barel per bulan. Mereka bisa beroperasi secara langgeng dalam empat tahun terakhir ini, dengan volume minyak mentah jarahan yang fantastis itu, karena dibekingi aparat keamanan. Di level hilir, baru-baru ini terungkap bahwa praktik mafia migas berlangsung tidak kalah ganasnya. Bareskrim Polri telah menahan pegawai negeri sipil di Pemerintah Kota Batam dan pengusaha kapal dalam kasus penyelundupan bahan bakar minyak. Praktik yang dijalankan ialah dengan mencuri BBM bersubsidi dari kapal di tengah laut kemudian hasil jarahan itu dijual dengan harga mendekati harga pasar ke luar negeri. Praktik itu diduga telah merugikan negara Rp1,3 triliun. Masih di sektor hilir, kita juga pernah dikejutkan oleh kasus ketika seorang Aiptu Labora Sitorus, polisi berpangkat bintara di Polres Sorong, ketahuan mempunyai transaksi mencurigakan dalam rekeningnya hingga Rp1,5 triliun dalam rentang 20072012. Terungkap kemudian bahwa uang Aiptu Sitorus itu salah satunya berasal dari bisnis jual beli BBM secara ilegal. Kemudian beberapa waktu lalu Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) bersama Bareskrim Polri berhasil mengungkap kasus penyelundupan migas senilai Rp 1,3 triliun. Tersangkanya adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemkot Batam dan pengusaha kapal Ahmad Mahbub alias Abop. Kini publik berharap banyak pada KPK untuk mengembangkan perkara ini lebih luas. Kita dulu pernah punya harapan yang sama ketika KPK menangkap mantan Kepala SKK Migas Rubi Rubiandini. Harapan itu kian melambung ketika Sekjen Kementerian ESDM Waryono Karno ditetapkan sebagai tersangka. Keduanya diproses secara hukum. Kini dengan penetapan tersangka kepada Jero Wacik, KPK mesti kita dorong untuk lebih keras mengurai simpul korupsi di sektor migas. Kita amat yakin, masih banyak pemain lain yang jauh lebih besar, jauh lebih ganas mengeruk fulus secara ilegal dari migas. KPK mesti menelusuri aliran dana korupsi ESDM, tidak terbatas pada Jero. Kita berharap penguraian tali-temali praktik korupsi di sektor migas dapat mengendus dugaan publik selama ini bahwa ada tangan-tangan jahat mafia yang mencengkeram di sana.
DITERBITKAN OLEH: Karya Panjang Mediatama SIUP: 0716/10-27/PK/XII/2013 NPWP: 03.350.979.5-412.000 TDP: 10.27.3.46.05022 Website: TERBITTOP.com Email:
[email protected] Penasehat/Pelindung Tarman Azzam Penasehat Hukum Petrus Selestinus SH Pemimpin Umum/Penjab Haris Fadillah Perusahaan Aswi Matrawi Pemimpin Redaksi Endang Suherman Wakil Pemimpin Redaksi Mustofa Abas, Arief Rahman Hakim Manajer IT Endang S Redaktur Nurcahyo, Budi Otomo Dewan Redaksi Tarman Azzam, Haris Fadillah, Endang Suherman, Supriadi, Mustofa Abas, Budi Otomo, Nurcahyo, Arief Rahman Hakim Staf Redaksi Mufreni, Sariaman, Nainggolan, Muhammad Nur Manajer Usaha/Pengembangan Mukhsin Nasir Manajer HRD Supriadi Sekretaris dan Administrasi Redaksi Theos Pormes, Bungaria Saputri, Topan Husanda Manajer Iklan/Pemasaran Mulyadi, Ririn Riany Astuti Desain Grafis Sabaragama, Budhi Permana Sirkulasi Yudi Permana Sandhi, Bima Kamandanu Koresponden Bangka Belitung: Yustami (Kepala Perwakilan). Kabupaten Belitung: Asri Cahyadi. Kabupaten Belitung Timur: Eko SJ. Kabupaten Serang: Riduan Surya. Banten: Yasril Nugraha (Kepala Perwakilan), Iman Esa Firmansyah, Lebak: Anwar. Pandeglang: Rustam. Depok: Abdul Aziz. Bandung: Bambang Ganefa. Tarif Iklan: Hitam Putih Rp9.000,- (per-mm kolom), Warna (Full Color) Rp16.000,- (per-mm kolom). Iklan Baris Rp9.000,(per-baris). Bank: BRI 7202-01-002432-50-3. Alamat Redaksi Gedung Lingga Dharma Lt. 1, Jl. Warung Buncit 17 Jakarta Selatan. Telepon: 021-7818635. Percetakan: PT Wahana Semesta Inter Media (isi di luar tanggung jawab percetakan)
Seluruh wartawan dan koresponden Koran TERBITTOP adalah yang tercantum di dalam boks redaksi. Di luar namanama yang dimuat, apabila mengaku sebagai wartawan Koran TERBITTOP bukan tanggungjawab redaksi.
Sektor Migas Ladang Korupsi Berjemaah JAKARTA (TERBITTOP) — Keberadaan mafia migas, yang sejak lama hanya dapat diendus tapi sulit dilacak keberadaannya, kini sedikit demi sedikit mulai terkuak. Ditetapkan Menteri ESDM, Jero Wacik sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan dilingkungan Kementerian ESDM menjadi pintu masuk untuk membongkar praktik mafia migas yang makin menggurita di sektor migas dan tambang. Pelaku mafia migas ini dinilai sudah terlalu banyak, sudah menjadi ladang bagi pelaku korupsi berjamaah. Wakil Ketua Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Agus Santoso,telah berkoordinasi dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait penanganan kasus korupsi di sektor minyak dan gas (Migas). Dalam kasus yang menyeret mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini, PPATK sudah menyerahkan delapan hasil analisis ke KPK. "Untuk membongkar kasus migas yang ditangani, PPATK sudah menyerahkan 8 hasil analisisnya," ujarnya di Gedung KPK, Selasa (9/ 9) pekan lalu. Dalam perkara yang di kementerian EDSM,mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini telah divonis tujuh tahun penjara oleh majelis hakim pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta. Dalam kasus ini KPK juga telah menjerat Ketua Komisi VII DPR Su-
2
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
tan Bhatoegana, mantan Sekjen ESDM Wahyono Karno, dan mantan kini Menteri ESDM Jero Wacik. Pengamat ekonomi politik dari Asosiasi Ekonomi Politik Indonesia (AEPI), Salamuddin Daeng, mengatakan, bisnis migas di Indonesia bernilai ribuan triliun. Sektor ini rawan kebocoran, korupsi, dan intervensi kekuasaan yang dikuasai mafia migas. "Nilai perdagangan bahan bakar minyak di Indonesia untuk kebutuhan industri, transportasi, dan rumah tangga, baik yang bersubsidi maupun tidak bersubsidi mencapai Rp286,7 triliun yang terdiri dari konsumsi premium dan solar," jelas Salamuddin Daeng. Dari data-data tersebut, secara garis besar transaksi dalam migas oleh berbagai level dan pelaku industri ini sedikitnya senilai Rp2.700 triliun. Fragmentasi dalam pengelolaan migas yang terpecah dari hulu sampai ke hilir, jelas Salamuddin, akan menjadi ruang bagi sindikat dan mafia. "Sindikat dan mafia ini dilakukan oleh pemerintah dan DPR yang sebagian terlibat secara langsung dan tidak langsung dalam industri migas," jelas Salamuddin. Ia pun memaparkan modusmodus mereka. Mulai dari para pengambil kebijakan secara terus
menerus memproduksi kebijakan dalam rangka memaksimalkan profit yang dapat diperoleh oleh sindikat dalam pengelolaan migas. Para kontraktor swasta pun akan melakukan berbagai macam upaya dalam memanipulasi produksi, dana cost recovery dalam rangka memaksimalkan penerimaan mereka. Secara terpisah Pengamat energi Kurtubi menyatakan, Indonesia dapat akan lebih berdaulat dalam sektor energi. Salah satu caranya adalah dengan membenahi tata kelola migas dan tak bergantung pada mafia. "Jadi kita harapkan pemerintahan Jokowi membuat sejarah besar mengubah tata kelola migas menuju kedaulatan kekayaan alam kita, tidak tergantung dengan mafia. Kita produksi sendiri, kita jual sendiri. Kenapa tidak?" kata Kurtubi. Sementara itu Pengamat ekonomi energi, Marwan Batubara, mengatakan, satgas Anti-mafia Migas yang dibentuk oleh Jokowi-JK diminta objektif. Dia menilai, rencana Tim Transisi Jokowi-JK membentuk satgas antimafia migas yang disampaikan Deputi Hasto Kristiyanto merupakan ide yang sangat baik. Tapi, satgas juga harus objektif dalam memberantas mafia migas yang saat ini menjadi satu masalah di Indonesia. "Saya kira rencana itu bagus, asalkan Satgas tersebut bisa obyektif dan tidak pandang bulu," kata Marwan. (ris)
13 CALON JAKSA KARIER ————————————————————————— (dari halaman I) Di dalam UU No16/2004 Kejaksaan lanjut Chairul Imam, sudah mengatur kedudukan dan fungsi dan tugas kejaksaan sebagai penuntut umum tertinggi. Dinyatakan, jaksa adalah berijazah sarjana hukum dan lulus dalam pembentukan jaksa. “Artinya jika diurut dalam 3 hal tadi,maka posisi jaksa agung haruslah orang dalam. Dan sangat bertentangan, apabila posisi jaksa agung diisi oleh politikus, akademesi atau advokat, tidak sejalan dengan KUHAP dan UU Kejaksaan sendiri,” tegas Chairul Imam. Karena jabatannya bersipat tehnis maka Jaksa Agung harus bebas dari intervensi politik.” Jabatan Jaksa Agung tetap berada dibawah presiden, tetapi bukan sebagai kepala pemerintahan, tetapi sebagai kepala negara,”tutur Chairul. Dia mengusulkan agar presiden terpilih Jokowi-JK dapat menunjuk Jaksa Agung dari dalam kejaksaan, agar sejalan dengan UU Kejaksaan dan aturan dalam KUHAP. Selain itu prasyarat karena kejaksaan selalu dibayangi dengan nama besar almarhum Baharuddin Lopa, yang memiliki integritas dan moral yang tinggi, selain memiliki kemampuan ilmu hukum tetapi juga berkemampuan plus. “Figur jaksa agung seperti itulah yang pantas menduduki posisi posisi agung,”ujar Chairul Imam kepada TERBITOP. Chairul mengatakan sedikitnya sudah ada 3 jaksa agung dari karir kejaksaan yang telah berhasil memimpin lembaga ini,yakni alm Baharudin Lopa SH, alm Singgih SH dan kini Basrief Arief SH. Praktisi Hukum Kusmayadi menyebutkan, ada tiga prasyarat figur jaksa agung yang mampu mengembalikan citra Kejaksaan Agung sebagai aparat penegak hukum. Pertama, figur jaksa agung harus memiliki visi yang jelas tentang proses penegakan hukum yang diperlukan hari ini dan ke depan.
Kedua, figur jaksa agung harus memiliki nilai-nilai moral yang harus dijaga dalam rangka proses penegakan hukum. Ketiga, figur jaksa agung harus mampu mengembalikan kepercayaan publik terhadap penegakan hukum, khususnya Kejaksaan Agung yang sampai pada titik nadir. Selain ketiga prasyarat tersebut, siapapun yang akan menjadi jaksa agung menggantikan Jaksa Agung Barief Arief, akan selalu dibayangi nama besar almarhum Baharuddin Lopa. Lopa dianggap sebagai jaksa agung yang memiliki integritas dan moral yang tinggi, selain memiliki kemampuan ilmu hukum dan berkemampuan plus. Jaksa agung juga harus mau lebih memberdayakan Kejaksaan Agung, seperti Komisi Kejaksaan, untuk mengawasi Kejagung dalam menjalankan tugas dan wewenangnya. “Hal ini penting untuk meningkatkan kepercayaan publik,”ujar pengamat hukum Kusmayadi SH. Karena begitu besarnya tanggung jawab seorang figur jaksa agung, banyak pihak yang berharap agar jaksa agung adalah seorang yang memiliki integritas tinggi, capable, profesional dan non partisan. Sejumlah nama orang karir kejaksaan baik yang masih aktif dan sedang berkarir disebut mempunyai peluang memimpin kejaksaan, diantaranya Andhi Nirwanto SH (Wakil Jaksa Agung), Arminsyah (Jam Intel), Widyopramono SH (Jampidsus), AK Basyuni Masyarif SH, (Jampidum), Mahfud Manan (Jamwas), Bambang Waluyo SH (Jambin) dan Muhamad Salim (Kepala Badan Diklat), Faried Harianto SH (Staf Ahli) dan Dahmer Munthe SH (Staf Ahli). Sedangkan mantan petinggi kejaksaan yang sudah purnatugas, diantaranya, Prof Marwan Effedi SH, (mantan Jamwas), Darmono SH (mantan Wakil Jaksa Agung), Prasetio SH (Mantan Jampidum) dan Baharudin (mantan Jamdatun). (haris)
KABINET JOKOWI-JK BATAL RAMPING—————————————————— (dari halaman I) “Kalau kami, ada dua pendekatan yakni level makro dan mikro. Kalau untuk makro terkait perampingan kabinet, sedangkan mikro hanya pengelompokan ditjen kementrian. Saya sarankan, lebih baik fokus pada level mikronya saja,” kata Eko. Selain kementerian, kata Eko, pemerintah mendatang juga harus memikirkan 28 LPNK dan 88 LNS yang diatur UU sehingga tidak bisa sembarang dalam melakukan perombakan. Itulah mengapa, ia lebih merekomendasikan adanya reformasi secara mikro. Untuk ditjen kementerian, pemerintah bisa melihat dari sisi bidang urusannya. Misalnya dalam kependudukan, mobilitas penduduk dipegang Kemenakertrans, sedangkan reproduksi kesehatan ada di BKKBN, dan administrasi kependudukan wewenang Kemendagri. Menurut dia, lingkup tersebut bisa dikelompokan sebagai satu urusan lembaga. Lain halnya dengan urusan kehutanan dan pertanian yang masuk dalam urusan tata ruang. Begitu juga kependidikan dalam hal pembangunan karakter dengan bidang kepemudaan. “Orang Indonesia itu paling sulit berkordinasi, jadi tujuan reformarsi ini untuk memperkecil keperluan kordinasi, bagaimana urusan bisa diselenggarakan sendiri, tidak lebih dari satu atau dua kementerian/ lembaga. Itu yang kita sebut sturktur konsolidasi,” kata dia. Pengamat politik dari UIN Syarif Hidayatullah, Gun Gun Heryanto menilai, 16 Menteri kader Parpol terlalu banyak,tak sesuai harapan publik. “Jumlahnya terlalu besar. Kalau 18 (profesional -red) sama 16 (dari
parpol -red) itu tak terlalu jauh,” kata, Gun Gun Heryanto. Menurut Gun Gun, jatah 16 kursi untuk parpol tak sesuai harapan publik. Dia menilai, awalnya publik mengira jatah menteri untuk parpol jauh lebih sedikit. “Kalau begini tidak berbeda dengan kabinet SBY. Ini perlu kita kritisi,” ujarnya. Gun Gun menilai Jokowi telah membuat publik kecewa. Pertama soal postur kabinet yang ternyata tak jadi ramping, dan kedua soal akomodasi orang parpol yang terlalu banyak. “Jokowi punya utang ke publik,” ujarnya. Sementara itu Waketum DKN Garda Bangsa, Anas Nasikhin komposisi Kabinet Bisa Bikin Ruwet Jokowi sendiri. “Buat apa pakai komposisi segala? Bukannya itu malah akan merepotkan? Sudah pasti anggota kabinet itu harus profesional berbasis kinerja dan keahlian, bukan latar belakang profesi. Dari manapun asalnya, partai atau bukan, ya tetap harus bisa kerja mencapai target kabinet dan membereskan politik di DPR,” ujar, Anas Nasikhin. Penetapan komposisi kabinet, menurut Anas, seperti memberi batasan pada diri sendiri. Ke depan jika ada kebutuhan untuk melakukan penguatan politik di DPR pasti akan merepotkan. “Ruang gerak politik presiden dan juga ruang gerak partai koalisi jadi sempit. Belum lagi mikir nyari tambahan partai agar bisa mayoritas minimal di DPR. Bakal makin ribet,” Anas meyakinkan. Keruwetan yang ditimbulkan dikhawatirkan juga bakal berdampak pada penguatan kinerja kabinet seperti yang dicita-citakan. (ris)
Agus Santoso Wakil Ketua PPATK PPATK telah berkoordinasi dengan KPK untuk mengusutnya. "Saya tidak menyebutkan satu persatu,lantaran dalam penyidikan di KPK," kata Agus.
Salamuddin Daeng Pengamat ekonomi politik dari Asosiasi Ekonomi Politik Indonesia (AEPI) Bisnis migas di Indonesia bernilai ribuan triliun. Sektor ini rawan kebocoran, korupsi, dan intervensi kekuasaan yang dikuasai mafia migas.
Kurtubi Pengamat Energi Indonesia dapat akan lebih berdaulat dalam sektor energi. Salah satu caranya adalah dengan membenahi tata kelola migas dan tak bergantung pada mafia.
Marwan Batubara Pengamat ekonomi energi Satgas Anti-mafia Migas yang dibentuk oleh Jokowi-JK diminta objektif. Rencana Tim Transisi Jokowi-JK membentuk satgas antimafia migas ide yang sangat baik. Tapi, satgas juga harus objektif dalam memberantas mafia migas.
SETELAH LUTHFI-- (dari I) Namun, dalam kasasi MA menghukumnya dengan 18 tahun penjara dan pencabutan hak politik sehingga dia tidak lagi memiliki hak untuk memilih dan dipilih dalam jabatan publik. Hukuman 18 tahun bui itu tertinggi di deretan politisi yang terjerat kasus korupsi. Namun untuk besaran hukuman khusus pasal korupsi saja, pemegang rekor masih dipegang Zulkarnain Djabar, politisi Golkar yang dihukum 15 tahun bui terkait korupsi proyek pengadaan Alquran. Di urutan ketiga, ada Angelina Sondakh dengan 12 tahun penjara. Vonis untuk Angie ini sudah berkekuatan hukum tetap lantaran diketok oleh hakim di tingkat kasasi. Di tingkat pertama dan banding, politikus Demokrat itu divonis 4,5 tahun penjara. Selain itu ada sejumlah politisi lain seperti Al Amin Nasution dengan delapan tahun penjara, M Nazaruddin dengan tujuh tahun bui dan juga Wa Ode Nurhayati dengan keharusan untuk berada di dalam jeruji besi selama enam tahun penjara. Dalam kasus Akil, majelis hakim memutuskan mantan politikus Partai Golkar itu tetap memiliki hak untuk dipilih dan memilih. Menurut majelis hakim yang menangani perkara Akil, penerapan pencabutan hak dipilih dan memilih belum dapat diterima oleh semua komponen masyarakat. Majelis hakim Tipikor juga menolak tuntutan jaksa KPK yang meminta pencabutan hak politik Atut Chosiyah. (ris)
politik 3
SEKJEN PPP DATANGI POLDA METRO JAYA Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy (tengah) tiba di Sentra Pelayanan Kepolisian Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta, Rabu (17/9). Kedatangan Sekjen DPP PPP Romahurmuziy tersebut untuk melaporkan mantan Menteri Agama Suryadharma Ali dan kubunya atas pelanggaran pasal 167 KUHP atas tindakannya menduduki properti umat tanpa izin yakni adanya sejumlah orang yang menduduki kantor DPP PPP.
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
ANTARA
Kisruh PPP Melahirkan Kepengurusan Ganda JAKARTA (TERBITTOP) — Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kembali mengalami kisruh yang kali ini lebih besar dari sebelumnya hingga terancam terjadi kepengurusan ganda. Kisruh kali ini diwarnai aksi saling pecat dari kelompok Emron Pangkapi dan kelompok Suryadharma Ali, sekaligus saling tuding bahwa pemecatan tersebut ilegal. Kelompok Emron Pangkapi memecat Suryadharma Ali karena dinilai melanggar AD/ART dan menunjuk pelaksana tugas (Plt) ketua umum, yakni Emron Pangkapi. Kelompok Emron ini juga sudah mendaftarkan kepengurusan baru ke Kementerian Hukum dan HAM di Jakarta, Senin (15/9), setelah melaksanakan rapat pimpinan nasional (rapimnas) secara mendadak di Jakarta, pada 14-15 September 2014. Pada kepengurusan baru tersebut, Emron Pangkapi sebagai ketua umum serta Muhammad Romahurmuziy sebagai sekretaris jenderal. Sementara itu, kelompok Suryadharma Ali ju-
ga melakukan pemecatan 15 orang Pengurus Harian Pusat (PHP) PPP dari jabatannya dan menilai pemberhentian dirinya tidak sah karena bukan melalui forum muktamar. Suryadharma Ali juga menunjuk wakil sekretaris jenderal Syaifullah Tamliha sebagai sekretaris jenderal. Sebelum Pemilihan Presiden 2014, PPP kisruh karena Suryadharma Ali menyatakan dukungan partainya terhadap Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Kisruh itu membuahkan islah dan dukungan PPP tetap pada Prabowo yang berpasangan dengan Hatta Rajasa. Pada kisruh kedua ini juga terendus isu adanya keinginan dari kelompok Empron Pangkapi untuk pindah haluan dari Koalisi Merah Putih ke pasangan Jokowi-Jusuf Kalla sebagai calon presiden dan calon wakil presiden terpilih. Ketua Majelis Syariah PPP KH Maimun Zubair yang tinggal di Rembang, Jawa Tengah, dan jarang bersuara, ikut menyatakan menyesal terjadinya perpecahan kembali di partai itu.
Jika Tidak Penuhi Janji Kampanye
Jokowi Tersandera Diri Sendiri
”Perpecahan pertama sudah saya islahkan (damaikan). Kini, terjadi lagi perpecahan yang lebih buruk dari pada sebelumnya,” kata Maimun Zubair, di Rembang, Minggu (14/9). Menyusul kisruh di tubuh PPP kelompok Emron Pangkapi melaporkan hasil rapat PHP PPP kepada KH Maimun Zubair di Rembang, pada Jumat (12/9). Hasil rapat PHP PPP itu keputusannya antara lain, memberhentikan Suryadharma Ali dari jabatan ketua umum dan mengangkat wakil ketua umum Emron Pangkapi sebagai pelaksana tugas (Plt) ketua umum. Keputusan lainnya, adalah menyiapkan rapat kerja nasional awal 2015. Kemudian, Suryadharma Ali yang didampingi kader PPP Djan Faridz serta beberapa kader lainnya mendatangi KH Maimun Zubair di Rembang, Minggu (14/ 9) dan melaporkan bahwa pemberhentian dirinya yang dilakukan kelompok Emron Pangkapi adalah ilegal. Suryadharma Ali juga menegaskan, dirinya tetap sebagai ketua umum PPP hasil muktamar VII di Bandung pada 2011. (nt)
JAKARTA (TERBITTOP) — Direktur eksekutif Poll Tracking Institute Hanta Yudha menilai Presiden terpilih Jokowi dalam menjalankan pemerintahannya ke depan akan tersandera oleh dirinya sendiri. ”Jadi, janji-janjinya yang meleset itulah yang akan menyandera dirinya sendiri sebagai Presiden RI. Seharusnya, dia berani membuktikan janji-janjinya, tentu dengan segala konsekuensinya. Tapi, faktanya meleset,” kata Hanta Yudha dalam dialektika demokrasi dinamika politik menjelang 20 Oktober 2014 bersama politisi Gerindra, Martin Hutabarat di Gedung DPR RI Jakarta. Lebih lanjut Hanta menjelaskan Jokowi akan tersandera dalam usaha memenuhi janji-janjinya selama kampanye pilpres selama ini. Misalnya yang menjanjikan akan membentuk kabinet ramping, menteri tidak boleh rangkap jabatan parpol, dan koalisi tanpa syarat atau tanpa bagi-bagi kekuasaan, namun dalam perjalanan fakta politik sampai saat ini semuanya meleset. Hanta sendiri mengakui sebelum dilantik pada 20 Oktober saja Jokowi sulit menemui ’kebaruan’ dari Jokowi seperti dalam pembentukan postur kabinet, rangkap jabatan parpol, dan koalisi tanpa syarat tersebut. Karena itu Hanta menyarankan, Jokowi diimbangi oleh Wapres Jusuf Kalla (JK). ”Hanya saja di internal Jokowi ada yang berusaha menghambat langkah JK. Padahal, kalau perlu tambahan kekuatan DPR RI, JK bisa turun gunung. Misalnya mendekati PPP, Golkar, Demokrat dan lainnya,” katanya.
LAWATAN TERAKHIR SBY Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (ketiga kiri) bersama Wapres Boediono (kedua kanan) dan Ibu Negara Ny. Ani Yudhoyono (kedua kiri) berjalan menuju pesawat khusus kepresidenan di Bandara Internasional Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur, Kamis (18/9). Kepala Negara beserta delegasi bertolak ke Lisabon, Portugal yang akan dilanjutkan ke Amerika Serikat dan Jepang dalam perjalanan selama 12 hari yang merupakan lawatan ke luar negeri terakhir SBY dalam kapasitasnya sebagai Presiden RI.
Kerentanan Politik Hanta menilai ada kerentanan politik di internal Jokowi sendiri, yang bisa mengganggu efektivitas pemerintahan. Semestinya, tambah Hanta, harus dilakukan perbaikan sistem. Sebab, sistem yang baik dengan presiden yang lemah, pemerintahan juga tidak efektif, dan sebaliknya. ”Presiden yang kuat seperti SBY dengan sistem yang buruk, maka akan seperti sekarang ini. Dalam demokrasi keduanya harus kuat,” katanya. Kalau keduanya lemah, lanjut Hanta, maka pemerintahan Jokowi akan mudah goyang oleh politik, dan sulit bisa bekerja efektif. (nt)
ANTARA
Kementerian Agama Ada atau Diganti Nama? JAKARTA (TERBITTOP) — Dalam jumpa pers di Rumah Transisi, Senin petang (15/9), Jokowi-JK mengumumkan postur kabinet pemerintahan mereka, yaitu terdiri atas 34 kementerian. Sebanyak 18 kementerian akan diisi profesional nonpartai politik dan 16 diisi profesional kader partai politik. ”Sudah final, hanya nama masih ada yang belum sesuai," ujar Jokowi saat itu. Menurut Jokowi, belum diumumkannya nama-nama jajaran kabinetnya itu karena masih menunggu masukan atau partisipasi publik. Hal lain yang kemudian hangat dibicarakan publik adalah kabar Jokowi-JK yang akan menghapus Kementerian Agama dan mengganti dengan Kementerian Haji, Zakat dan Wakaf. Kabar itu juga ditanggapi beragam. Beberapa organisasi kemasyarakatan Islam menolak rencana tersebut. Ketua Umum Pimpinan Pusat
Pemuda Muhammadiyah Saleh Partaonan Daulay menilai rencana penggantian nama Kementerian Agama menjadi Kementerian Haji, Zakat dan Wakaf oleh Jokowi-JK tidak perlu dan kurang tepat. ”Nama itu menimbulkan kesan persoalan agama hanya berkaitan dengan haji, zakat dan wakaf. Padahal, persoalan agama menyangkut hampir semua dimensi kehidupan, terutama bagaimana membumikan ajaranajaran suci agama,” katanya. Saleh mengatakan keberadaan Kementerian Agama meru-
pakan wujud implementasi sila pertama Pancasila ”Ketuhanan Yang Maha Esa”. Kementerian Agama juga merupakan wujud pelayanan pemerintah kepada umat beragama. Walau tidak boleh mencampuri keyakinan agama seseorang, tetapi menurut Saleh negara wajib memfasilitasi pengamalan ajaran agama yang diakui di Indonesia. ”Pembangunan tidak hanya bersifat fisik, tetapi juga rohani. Pembangunan infrastruktur harus diimbangi dengan pembangunan rohani. Kalau kedua hal itu timpang, kesejahteraan rakyat akan sulit diwujudkan,” tuturnya. Saleh menilai, Jokowi-JK tidak perlu mengganti nama Kementerian Agama. Selama ini, keberadaan kementerian tersebut masih dibutuhkan oleh masyarakat. Tinggal bagaimana posisi menteri agama diisi orang-orang terbaik dan berintegritas.
Potensi diskriminasi Saleh menilai kabar rencana Jokowi-JK mengganti nama Kementerian Agama menjadi Kementerian Haji, Zakat dan Wakaf juga berpotensi menimbulkan diskriminasi bagi umat beragama selain Islam. ”Haji, zakat dan wakaf hanya ada di dalam agama Islam. bagaimana urusan agama-agama lain yang seharusnya juga difasilitasi negara. Apakah mereka tidak merasa dikesampingkan?” katanya. Saleh mengatakan Kementerian Agama saat ini sudah menfasilitasi seluruh agama yang diakui di Indonesia dengan keberadaan lima direktorat jenderal pembinaan masyarakat, yaitu Ditjen Bimas Islam, Ditjen Bimas Katolik, Ditjen Bimas Kristen, Ditjen Bimas Hindu dan Ditjen Bimas Buddha. ”Kalau nama kementeriannya diubah, ditjen-ditjen itu akan ditempatkan di mana? Apakah bisa di kementerian lain?” tanyanya. (nt)
BPPT: Pilkada dengan e-Voting Lebih Akuntabel JAKARTA (TERBITTOP) — Badan Pengkajian dan Pengembangan Teknologi (BPPT) meyakini pemanfaatan teknologi pemungutan suara elektronik (e-Voting) pada pemilihan kepala daerah (pilkada) mampu menciptakan proses demokrasi yang akuntabel, cepat, dan akurat. ”E-Voting menjadi penting terkait penggunaan teknologi informasi dalam berdemokrasi,” kata Direktur Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi (PTIK) BPPT, Hamman Riza, dalam acara seminar dengan tema ’Pilkada Langsung dengan e-Voting, Kenapa Tidak’ di Gedung BPPT, Jakarta, Jumat. Menurut dia, BPPT terus berusaha agar ini dapat dilaksanakan mulai dari pemilihan kepala desa hingga presiden dan wakil presiden. Dia berharap dengan menggunakan e-Voting Indonesia akan memiliki pemilu yang akuntabel, cepat, akurat. Mampu menghilangkan dimensi jarak dan waktu dengan tetap berdasar pada enam azas pemilu Indonesia yakni langsung, umum, bebas, rahasia (luber), serta jujur dan adil (jurdil), selain juga reformasi dalam tata kelola sistem kepemiluan secara umum. Ia mengatakan, e-Voting telah diperbolehkan dalam pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) sesuai amar putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 147/PUUVII/2009 yang diusulkan dan sudah termaktub dalam RUU Pemilukada. Pada saat itu digunakan di Pemilukada Kabupaten Jembrana, Bali. Selain itu landasan hukum UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dapat menjadi payung hukum untuk segala aktifitas dan proses yang menggunakan teknologi informasi dan komunikasi dengan latar belakang bahwa Pemanfaatan Teknologi dan Transaksi Elektorinik dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan rasa aman, keadilan, dan kepastian hukum bagi pengguna dan penyelenggara Teknologi. (nt)
Tumpak Sidabutar SE:
Optimalisasikan Fungsi Pengawasan DPRD Tumpak Sidabutar SE BEKASI (TERBITTOP) — Anggota Komisi B DPRD Kota Bekasi dari Fraksi PDI Perjuangan, Tumpak Sidabutar SE, menyampaikan pandangannya bahwa sesuai Tupoksi Komisi B, ia akan berupaya untuk mengoptimalisasikan kinerjanya. ”Tentu tidak etis jika saya menilai atau mengevaluasi kinerja Komisi B sebelumnya,” ujar politisi muda PDI Perjuangan ini. Namun sebagai gambaran kerja-kerjanya nanti, ia akan melakukan banyak
hal yang mampu mensinergikan kebutuhan pengawasan jalannya pembangunan di Kota Bekasi dan tujuan pembangunan yang benarbenar diorientasikan untuk masyarakat Kota Bekasi. ”Tugas utama kita di lembaga legislatif ini kan memang untuk mendorong potensi pembangunan yang nyata-nyata di orientasikan pada kemaslahatan bersama, pengawasan yang kita lakukan dilandasi dalam bingkai kemitraan sebagai penyelenggara pemerintahan. Jika paradigma ini dijalankan, saya kira tak ada lagi kendala dalam mewujudkan pembangunan yang terpadu dan berkesinambungan,” paparnya. Komisi B DPRD Kota Bekasi membidangi perizinan dan pembangunan. Domain inilah yang menjadi pijakan anggota Komisi B untuk menjalin kemitraan dengan SKPD-SKPD terkait seperti BPPT, Disbangkar, Dinas PU, dan lain-lain. Untuk itu, dalam waktu dekat, setelah paripurna pene-
tapan pimpinan dan anggota-anggota komisi serta AKD lainnya disahkan. ”Tentu kita akan bangun komunikasi yang baik dengan SKPD terkait, mengawasi dalam pemahaman saya bukan kita jadi wasit, tapi kemitraan”, tutur anggota dewan yang berangkat dari daerah pemilihan Rawa Lumbu, Mustika Jaya dan Bantar Gebang ini. Disinggung skala prioritas, secara diplomatis ia mengedepankan bahwa kerja anggota DPRD melalui tahapan dan mekanisme yang di atur dalam TATIB DPRD Kota Bekasi. ”Kita belum bisa tetapkan hal-hal yang bersifat prioritas, tunggu sajalah, kita pasti bekerja,” jawabnya. Di Komisi B, anggota yang berasal dari FPDIP selain dirinya, juga ada Wasimin dan Reynold F Tambunan. Bersama dua rekannya ini ia berkomitmen untuk selalu bekerja dengan penuh tanggung jawab. Kami juga bersyukur bahwa rekan-rekan di fraksi selalu men-support kami,
utamanya mereka yang senior (incumbent) dengan terus-menerus membagi informasi dan referensi yang harus kami kerjakan saat duduk di komisi atau AKD lainnya. Hal ini sangat membantu kami bertiga untuk menduplikasi sistem kerja dan beradaptasi dengan anggota Komisi B pada umumnya. Iapun menambahkan, bahwa kesinambungan pembangunan di Kota Bekasi akan baik jika langsung dirasakan masyarakat. ”Tidak boleh ada bangunan tanpa ijin dan salah peruntukannya, apalagi menggunakan lahanlahan bermasalah,” timpalnya. Tak bisa dipungkiri bahwa problem-problem terkait perizinan memang masih menggejala kuat di Kota Bekasi. Untuk itu perlu memutus rantai yang menjadi sumber problemnya. DPRD harus transparan dalam menditeksi titik-titik problemnya, dan tak menutup peran stake holder atau partisipasi publik melalui tampungan infomasi dan aspirasi. (arief)
hukum
DIRESMIKAN Rumah Sakit Adyhaksa yang diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
4
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
HARIS FADILLAH
SBY: Kinerja Kejaksaan Terus Membaik JAKARTA (TERBITTOP) — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menilai kinerja kejaksaan di dalam penegakan hukum dewasa ini terus menunjukkan kinerja membaik. SBY mengungkapkan jumlah perkara yang ditangani sejak tahun 2004/ 2013 ada sekitar 7.000 penyidikan dan 6.700 penuntutan. Pada Januari-Juli 2014 ada 970 penyidikan dan 1332 penuntutan dan mengembalikan aset ke negara mencapai lebih kurang Rp13,33 triliun dan 19,06 juta dollar AS. ”Saya minta KPK,Kejaksaan dan Kepolisian kompak dalam pemberantasan korupsi di Indonesia, yang dinilai semakin membaik.Dengan peningkatan itu, sekaligus saya berharap kepada jajaran kejaksaan di seluruh tanah air, untuk melaksanakan tugas-tugas penegakan hukum dengan sebaik-baiknya,” kata SBY saat peresmian sarana dan prasarana Adhyaksaloka dan RSU Adhyaksa di Ceger, Jakarta Timur, Jumat (12/9) lalu.
Dengan semangat untuk melakukan pencegahan dan pemberantasan korupsi, SBY meminta semua penegak hukum, dapat bersinergi memberantas korupsi. ”Di samping KPK yang sekarang berada di barisan paling depan sebagai ujung tombak, dalam waktu tidak terlalu lama, jajaran warga hukum yang lain yaitu kejaksaan dan kepolisian bisa bergandengan tangan dan bersinergi dalam menjalankan tugas secara terpadu,”paparnya. SBY meminta semua lembaga penegak hukum dapat menjalankan tugasnya dengan baik, tanpa saling menyalahkan dan tidak perlu berkompetisi secara negatif. ”Tidak perlu saling menyalahkan dan tidak perlu berkompetisi secara negatif. Bukan hanya KPK, tapi semuanya melaksanakan tugas, maka cita-cita kita menjadikan negara kita bersih dan mencegah serta menindak kejahatan korupsi, akan dapat kita wujudkan dengan baik,” tuntasnya. Kawasan Adhyaksa yang merupakan pusat pen-
SINGKAT KORUPSI Djoko Suyanto Diperiksa Terkait Kasus Jero Wacik JAKARTA (TERBITTOP) — Menko Polhukam Djoko Suyanto memenuhi panggilan KPK untuk menjadi saksi dalam kasus pemerasan dengan tersangka Jero Wacik. Pihak Istana menyerahkan sepenuhnya kepada proses hukum di KPK. ”Biar proses itu berjalan, saya tidak bisa memberikan pandangan pendapat nanti bisa mempengaruhi pemeriksaan,” ujar Jubir Presiden Julian Aldrin Pasha di kantornya, Selasa (16/9) lalu. Julian mengatakan, Presiden SBY sudah mengetahui bahwa Djoko Suyanto diperiksa oleh KPK. Djoko juga tidak hadir mendampingi Presiden dalam pertemuan antara Presiden dan Wakil Ketua MPR Tiongkok. (ris)
didikan bagi jaksa dangan Rumah Sakit Umum Adhyaksa yang berlokasi di Ceger, Jakarta Timur. SBY berharap dua’ fasilitas nyo dapat meningkatkan kualitas dangan kesejahteraan para jaksa. ”Insya Allah ini juga mendatangkan kesejahteraan bagi keluarga besar kejaksaan,” kata Presiden saat membukanya di daerah Ceger, Jakarta Timur, Jumat. Presiden dalam kesempatan tersebut mengatakan, pendirian kawasan tersebut dan RSU merupakan upaya untuk meningkatkan kesejahtreaan para anggota korps. Untuk itu, presiden berpesan agar pimpinan kejaksaan agung selalu ingat untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya. ”Saya menilai apa yang dilakukan oleh pimpinan kejaksaan agung dengan membangun kawasan dan institusi ini juga diniatkan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga besar kejaksaan, pesan saya kepada para pimpinan kejaksaan agung jangan dilupakan itu bahwa kalau
ada rezeki dan tambahan pastikan itu juga dirasakan oleh keluarga besar termasuk karyawan yang ada di lembaga ini,” kata Presiden. Ia menambahkan, negara juga turut memperhatikan kesejahteraan korps kejaksaan tersebut. ”Saya satu dua minggu terakhir ini terus mendorong agar penyelesaian untuk pemberian remunerasi dan tunjangan,” kata SBY. Jaksa Agung Basrief Arief mengatakan, kawasan Adhyaksa memiliki luas delapan hektar. Tanah belum berasal dari barang rampasan negara dari Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Kawasan ini mulai dibangun terpadu Adhyaksa Loka, terdiri dari bebarapa bangunan, dormitory a, b, sarana diklat, disaster recovery center, club house sarana olahraga, Puri Adhyaksa, RSU Adhyaksa , masjid , Monumen Nurani adhyaksa , dangan power house. Anggarannya mencapai Rp1, 76 triliun dari APBN Dipa Kejaksaan dengan lama pelaksanaan tiga tahun. (haris)
Jokowi Siap Diperiksa Kejakgung J Kasus Transjakarta Jangan Berhenti di Udar
Kasus Korupsi Pengadaan Jaringan, Eks Dirut IM2 Dieksekusi JAKARTA (TERBITTOP) — Kejaksaan Agung (Kejagung) mengeksekusi putusan kasasi mantan Dirut IM2, Indar Atmanto. Indar dinyatakan bersalah atas kasus korupsi pengadaan jaringan 2,1 GHz/3G PT Indosat dan divonis delapan tahun bui. ”Kejaksaan Agung hari ini Selasa, 16 September 2014 melaksanakan putusan Mahkamah Agung No 787K/PID.SUS/2014 Tgl 10 juli 2014 dengan menyatakan terdakwa Indaratmanto (mantan Dirut PT, IM2) bersalah,” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Tony Spontana, Selasa lalu. (ris)
Mantan Wabup Bogor Diadili dalam Penyebaran Video Porno BANDUNG (TERBITTOP) — Mantan Wakil Bupati Bogor, Karyawan Faturahman (Karfat) menjalani sidang perdana perkara penyebaran video porno di Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Rabu (17/9). Dalam sidang yang digelar tertutup itu, Karfat diancam hukuman maksimal 12 tahun penjara. Karfat didakwa telah melakukan penyebaran video porno yang pelakunya mirip dengan mantan Wakil Ketua DPRD Jabar berinisial RHT. ”Dia dijerat dengan pasal 29 dan pasal 44 UU Nomor 22 tahun 2008 tentang Pornografi,” ujar JPU Nurhidayat usai sidang di ruang V PN Bandung, Jalan RE Martadinata, Rabu (17/9). Ancaman hukumannya, paling rendah 6 bulan dan paling tinggi 12 tahun penjara. Selain hukuman penjara, pelaku juga bisa dikenai denda minimal Rp 250 juta hingga maksimal Rp 6 miliar. Nurhidayat menjelaskan, dalam surat dakwaan disebutkan bahwa berdasarkan petunjuk dan alat bukti, Karfat adalah orang yang membiayai, menyuruh dan melakukan untuk menyebarkan video porno tersebut. Sebelumnya, sudah ada terdakwa lainnya yang telah dijatuhi vonis dalam perkara ini, yaitu Indra Sanjaya. (bambang)
ICW: Pencabutan Hak Politik Luthfi Jadi ’Shock Therapy’ JAKARTA (TERBITOP) — Indonesia Corruption Watch (ICW) menilai putusan kasasi Mahkamah Agung yang menambah masa hukuman mantan Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq, dan mencabut hak politiknya dapat menjadi shock therapy bagi politisi lainnya agar menjauhi praktik korupsi. ”Hukuman ini tidak hanya buat Luthfi, tapi juga jadi shock therapy dan deterrence effect buat seluruh politisi yang ada untuk tidak melakukan praktik korupsi," ujar Kooordinator Bidang Hukum dan Peradilan ICW, Emerson Yuntho, Selasa lalu. Emerson mengatakan, tren sanksi hukum tidak lagi persoalan menjerakan dan memiskinkan, tetapi juga menghilangkan haknya memilih dan dipilih sebagai pejabat publik. Menurut dia, semestinya kebijakan tersebut terus diterapkan bagi pejabat publik yang tersandung kasus korupsi. ”Sebenarnya ini jadi satu wacana baru, harusnya MA juga agak lebih progresif. Tidak hanya hak politik, tapi hak remisi pembebasan bersyarat harusnya tidak diberikan,” ucap Emerson. Putusan kasasi untuk Luthfi dijatuhkan pada Senin (15/9), dengan ketua majelis kasasi yang juga Ketua Kamar Pidana MA, Artidjo Alkostar, dengan anggota Majelis Hakim Agung M Askin dan MS Lumme. Hak politik Luthfi Hasan Ishaaq dicabut, hukumannya diperberat jadi 18 tahun. Ketua Kamar Pidana MA yang juga Ketua Majelis Kasasi Perkara Luthfi, Artidjo Alkostar mengatakan, perbuatan Luthfi sebagai anggota DPR dengan melakukan hubungan transaksional telah mencederai kepercayaan rakyat.Artidjo mengatakan, majelis kasasi menolak kasasi terdakwa karena hanya merupakan pengulangan fakta yang telah dikemukakan dalam pengadilan tingkat pertama dan banding. (ris)
ANTARA
DITAHAN KEJAKGUNG — Tersangka mantan Kadishub Pemprov DKI Jakarta, Udar Pristono (tengah), menjawab wartawan sebelum digiring ke ruang tahanan Kejaksaan Agung.
JAKARTA (TERBITTOP) — Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo mengatakan, siap untuk diminta keterangan oleh Kejaksaan Agung terkait dengan kasus dugaan korupsi proyek Bus Transjakarta yang merugikan negara Rp1,3 triliun. Sebelumnya Jokowi enggan berkomentar banyak soal penahanan eks Kadishub DKI Udar Pristono. Namun Jokowi mengaku siap untuk memberikan keterangan pada Kejagung. ”Itu wilayah hukum. Kalau memang ada undangan ya datang,” kata Jokowi di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (18/9). Ditempat terpisah Jaksa Agung Basrief Arief pun menyerahkan hal tersebut kepada penyidik. ”Saya kira untuk pemanggilan itu penyidik akan memberikan pendapat ketika pada saatnya nanti,” kata Basrief, Kamis (18/9). Sebelumnya Kapuspenkum Tony T Spontana mengatakan, pernyataan Udar Pristono (UP) untuk meminta Jokowi juga diperiksa tidak semata-mata menjadi alasan penyidik untuk kemudian
memeriksa Jokowi. ”Jampidsus memberi klarifikasi pernyataan tersangka UP, dia atasannya dimintai keterangan. Kita tidak semata-mata merespon yang dikatakan tersangka tapi alat bukti yang berbicara belum mencukupi ke arah itu,” kata Tony. Udar Pristono selalu menyerang Gubernur DKI Jokowi. Udar yang sudah ditahan penyidik Kejaksaan Agung menuding Jokowi tahu soal kasus TransJ ini. Termasuk soal adanya TransJ karatan. ”Pak Jokowi tahu lah, tidak mungkin tidak tahu. Saya punya video dan gambar-gambarnya,”
kata Udar. Udar mengaku dirinya sudah meminta perlindungan hukum kepada Jokowi, tapi dia merasa dibiarkan. ”Kami juga dibiarkan selama ini dan tidak ada hal-hal yang bisa meringankan beban kami. Hal-hal yang sifatnya perdata ini menjadi kriminal. Kami ini kan PNS, aturan-aturannya administrasi negara, kami bukan penjahat,” akunya. Kejaksaan Agung didesak untuk membongkar keterlibatan pihak lain selain Udar Pristono dan tersangka lainnya dalam kasus dugaan korupsi proyek pengadaan Bus Transjakarta. Dengan ditahanan mantan Kadishub Pemprov DKI Jakarta Udar Pristono diharapkan bukan akhir dari drama kasus korupsi proyek pengadaan Bus tersebut yang bernilai Rp1,5 triliun. ”Kejaksaan Agung harus lebih serius dalam mencari aktor-aktor lain yang terlibat dalam kasus tersebut. Demikian disampaikan praktisi hukum, Kusmayadi SH, kepada TERBITTOP, Minggu.
Dia menilai, Udar dikorbankan guna meredam desakan publik untuk membuka kasus korupsi Transjakarta. Keengganan Pemprov DKI memberi bantuan hukum terhadap Udar menguatkan dugaan tersebut. Kusmayadi menyayangkan langkah Pemprov DKI yang lepas tangan dengan Udar yang hingga kini masih tercatat sebagai PNS aktif di Pemprov DKI. ”Kami mengimbau Pemprov Jakarta dapat memberikan bantuan hukum bagi Udar. Asas hukum presumption of innocence atau praduga tidak bersalah dapat digunakan oleh Pemprov DKI Jakarta untuk Udar,” tuturnya. Lebih lanjut dia meminta Udar tidak takut mengungkap pihak-pihak yang ikut terlibat korupsi Transjakarta. Selain itu, dia juga meminta Kejaksaan Agung memanggil mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso dan Fauzi Bowo untuk menggali keterangan tentang prosedur pengadaan Bus Transjakarta. (nt/ris)
Dua Narapidana Lapas Bandung Kabur BANDUNG (TERBITTOP) — Dua narapidana Lapas Banceuy Bandung, Warsa Sena dua terpidana kasus 365 atau pencurian dengan kekerasan selasa (17/9) dini hari kabur dengan menjebol langit-langit di sel strap atau sel hukuman. Kaburnya dua napi tersebut diduga sellain telah direncanakan oleh kedua pelaku juga akibat kondisi bangunan lapas yang sudah tidak layak. Hal tersebut diakui Kepala Lapas Banceuy, Agus Irianto saat dikonfirmasi via telepon selulernya. Menurutnya, kondisi lapas memang yang sudah tak laik lagi. Mulai dari bangunan yang sudah rapuh hingga CCTV yang rusak. Dan hal tersebut menurutnya sudah ia laporkan pada Kanwil Hukum dan HAM supaya ada penambahan bangunan. ”Memang kalau lihat di Lapas Banceuy ini hampir semua rapuh. Dari awal saya sudah khawatir karena setelah eternit tidak ada pengamanan lagi. Dari segi sekuriti, Lapas
Banceuy sekarang ini masih ketinggalan,” ujar Agus saat dihubungi wartawan. Selain itu menurut Agus selain kondisi bangunan dan peralatan penunjang keamanan yang kurang memadai juga kekurangan sumber daya manusia (SDM). Dari sembilan orang yang tugas jaga, dua orang izin sehingga hanya tujuh petugas. Ditambah bantuan staf dan piket sembilan orang. ”Bisa anda bayangkan dengan personil yang ada sekarang ini harus mengawasi berapa puluh. Penghuni total 1.194 dari kapasitasnya yang hanya 600 orang,” tuturnya. Diungkapkan Agus, kaburnya dua napi tersebut sudah ia laporkan ke Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Hukum dan HAM Jabar, serta ke Polsek dan Polrestabes Bandung. ”Kami sudah membentuk tim untuk melakukan pelacakan dan pencarian bekerja sama dengan kepolisian,” jelas Agus. Sementara itu terkait dengan kaburnya
dua napi Banceuy Polrestabes Bandung membentuk tim khusus. Tim Khusus Polrestabes Bandung bergerak melacak keberadaan napi atas nama Warsa Sena (30) dan Rosid Mulya (30). ”Kami telah mrmbentuk tim khusus untuk membantu memburu napi yang kabur itu,” ucap Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Mashudi di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Rabu (17/9). Bahkan menurut Mashudi tim tersebut sudah mulai bergerak untuk melakukan dan melacak keberadaan Warsa dan Rosyid yang baru ketahuan tidak berada di penjara itu pada Rabu pagi tadi atau sekitar pukul 05.30 WIB. Kedua pria tersebut terpidana kasus pencurian disertai kekerasan. ”Tim sudah sebar untuk mrlacak keberadaan kedua napi yang kabur tersebut. Mudah-mudahan dalam waktu singkat kedua pelaku bisa kita bekuk kembali,” kata Mashudi. (bambang)
ekonomi 5
PERTAMAX KEMASAN KALENG Petugas SPBU menata kaleng berisi BBM jenis Pertamax octane 95 di SPBU Vitka Point, Tiban, Batam, Kamis. Untuk menyikapi tidak meratanya SPBU di beberapa daerah yang sulit dijangkau, Pertamina mengeluarkan produk BBM kemasan 1 liter, 5 liter dan 10 liter yang dijual dengan harga sedikit di atas harga Pertamax curah, saat ini produk itu masih dalam tahap pengenalan pasar.
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
ANTARA
SINGKAT EKONOMI
Bangun Mini LNG Storage Pertagas Investasi 50-60 Juta Dolar JAKARTA (TERBITTOP) — PT Pertagas membangun mini LNG storage, untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar pembangkit listrik milik PT PLN di Bali. Direktur Utama PT Pertagas, Hendra Jaya mengatakan, fasilitas ini akan menjadi yang pertama di Indonesia, sekaligus sebagai gebrakan baru dari PT Pertamina (Persero) melalui anak perusahaannya, dalam mendukung program konversi bahan bakar minyak (BBM) ke gas. Menurutnya, Investasi pembangunan mini LNG storage beserta unit regasifikasinya diperkirakan 50-60 juta dolar AS dengan kapasitas sekitar 0,3 MTPA atau 50 juta standar kaki kubik per hari (mmscfd). ”Suplai gas akan dipasok dari Bontang LNG yang berlokasi di Kalimantan dan Sengkang LNG secara bergantian,” kata Hendra, di Kampus Trisakti, Jakarta, Jumat. Dia, menjelaskan fasilitas ini diperkirakan mampu memenuhi kebutuhan bahan bakar pembangkit listrik berkapasitas 200 MW. ”Pertagas akan menyuplai kebutuhan anak usaha PLN, PT
Indonesia Power di Bali sebesar 3,36 MTPA selama 16 tahun untuk periode 2019-2035,” ujarnya. LNG akan diregasifikasi di Land Storage Regasification Unit (LSRU) di Pelabuhan Benoa, Bali. Gas kemudian akan disalurkan ke pembangkit melalui pipa sepanjang 3 kilometer. Ia, menjelaskan selain untuk kebutuhan listrik, Pertagas juga akan melihat potensi pasar di industri lain yang masih menggunakan bahan bakar minyak untuk bisa dialihkan ke gas. ”Harapannya Bali bisa menjadi Green Island yang menggunakan bahan bakar bersih dan bebas polusi,” ungkap Hendra. Kami juga akan coba mengembangkan pemasaran ke industri hotel dan resorts yang masih menggunakan bahan bakar minyak untuk beralih ke gas. Namun, kita jadikan Bali sebagai Green Island. Pertagas menargetkan proyek ini bisa beroperasi di akhir tahun 2015 atau 2016 dan saat ini dalam tahap pembebasan lahan. ”Perusahaan akan membeli kapal storage yang sudah siap dipakai dengan pertimbangan ber-
bendera Indonesia,” katanya. Sedangkan untuk pelabuhannya, perusahaan bekerjasama dengan PT Pelabuhan Indonesia III (Persero). Keberhasilan mini LNG storage di Bali akan menjadi brand mark perusahaan untuk pengembangan selanjutnya khususnya di wilayah Indonesia Timur baik untuk pembangkit maupun industri pertambangan. Terobosan Sementara itu, Pertagas juga terus melakukan terobosan konversi BBM ke gas di Industri pertambangan. ”Akhir tahun lalu, Pertagas memulai proyek perdana pemandaatan LNG di pertambangan batubara milik PT Indominco Mandiri. Saat ini sudah ada 4 tangki LNG yang dikirim ke sana melalui tangki darat,” ujar Hendra. Saat ini, pilot proyek di tambang PT Berau Coal sedang berjalan dengan menggunakan tangki darat juga. Pengangutan LNG untuk industri tambang akan terus disasar oleh perusahaan. ”Lokasi yang sulit dijangkau akan menggunakan small LNG carier,” ungkap dia. (dade)
Penyelamatan PT Merpati Buntu JAKARTA (TERBITTOP) — Menteri BUMN Dahlan Iskan mengakui kesulitan untuk menyelamatkan usaha PT Merpati Nusantara Airline (Merpati) karena hampir semua opsi yang rencananya akan ditempuh tidak mungkin lagi diterapkan. ”Boleh dikatakan buntu, karena opsi-opsi sudah disiapkan seperti kuasi reorganisasi, menjual aset perusahaan sudah tidak memungkinkan dilakukan,” kata Dahlan, usai menggelar Rapat Pimpinan Kementerian BUMN, di Kantor Pusat PT Djakarta Lloyd (Persero), Jakarta. (nt)
Pengembangan Gas Terganjal Infrastruktur JAKARTA (TERBITTOP) — Pelaksana Tugas Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Johannes Widjanarko mengatakan pengembangan gas di Indonesia masih terkendala infrastruktur sehingga pemanfaatan sumber daya tersebut tidak optimal. ”Contoh di Jawa Timur, di situ orang mengatakan kekurangan gas, yang aneh ada 50 juta kaki kubik gas tidak terserap, hal itu karena infrastruktur tidak ada,” kata Johannes dalam diskusi tentang tata kelola gas bumi di Jakarta. (nt)
Kelebihan Konsumsi BBM Capai 1,62 Juta Kiloliter
ANTARA
PELUNCURAN FUEL CARD BRI-PERTAMINA
Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Hanung Budya (kanan) bersama Wakil Wali Kota Batam, Rudi (tengah) dan Direktur BRI Toni Soetirto, melakukan uji transaksi dengan Fuel Card di SPBU Vitka Point, Tiban, Batam, baru-baru ini. Pertamina bekerja sama dengan BRI meluncurkan moda pembayaran nontunai untuk mengontrol pembelian BBM bersubsidi secara tertutup, setelah Batam, kartu sejenis akan diuji cobakan di Bintan, Tanjungpinang, Tarakan, dan Bali dalam waktu dekat.
Transaksi Garuda Travel Fair Capai Rp223 Miliar JAKARTA (TERBITTOP) — VP Corporate Communications Garuda Indonesia Pujobroto dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Kamis mengatakan Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) kedua yang dilaksanakan 12-14 September 2014, transaksi yang dibukukan mencapai Rp152,265 miliar dan jumlah pengunjung mencapai 68.527 orang. ”Angka ini meningkat sebesar 115 persen dibanding GATF pertama pada 11-13 April 2013 lalu yang membukukan transaksi sebesar Rp70,8 miliar dan jumlah pengunjung 44 ribu pengunjung,” katanya. Pada 2014, GATF dilaksanakan sebanyak dua kali, yaitu setiap April dan September, untuk me-
menuhi permintaan dan antusiasme masyarakat yang cukup tinggi terhadap travel fair ini. ”GATF 2014 ini dimaksudkan untuk memfasilitasi masyarakat untuk mendapatkan informasi mengenai daerah tujuan wisata terbaik di domestik maupun internasional, serta memfasilitasi para traveler dan masyarakat untuk
mendapatkan harga tiket dan paket wisata yang menarik, namun dengan harga terjangkau,” katanya. Selain itu, travel fair ini dimaksudkan juga untuk mendukung program pemerintah dalam pengembangan pariwisata nasional melalui penyiapan kegiatan pariwisata ini. Dalam pelaksanaan GATF 2014 periode 2 tersebut, Garuda Indonesia memperkenalkan destinasidestinasi domestik baru, khususnya di wilayah Timur Indonesia, seperti Labuan Bajo, Ende, di NTT, Bima di NTB, Bau Bau dan Kolaka di Sulawesi Tenggara, Jember dan Banyuwangi di Jawa Timur, Sibolga di Sumatera Utara dan desti-
nasi menarik lainnya di Papua. ”Semua penerbangan destinasi-destinasi tersebut ditawarkan dengan harga terbaik,” katanya. GATF 2014 periode 2 ini diikuti oleh Garuda Indonesia Group dan mitra usaha yang terdiri dari 44 agen travel, 14 industri hotel, 4 national tourism organization, 14 corporate & travel equipment, media partner, BNI sebagai bank partner, dan Telkomsel sebagai sponsor. Selain itu, pihaknya juga melibatkan beberapa pemerintah daerah (pemda) di antaranya Raja Ampat, Banyuwangi, Toraja dan Tapanuli Tengah, untuk semakin memperkenalkan daerah mereka kepada masyarakat. (nt)
JAKARTA (TERBITTOP) PT Pertamina (Persero) memperkirakan konsumsi bahan bakar minyak bersubsidi bakal berlebih 1,62 juta kiloliter dari kuota APBN Perubahan 2014 sebesar 46 juta kiloliter. Wakil Presiden Senior Pemasaran dan Distribusi BBM Pertamina Suhartoko dalam laporannya kepada Komisi VII DPR di Jakarta, Kamis mengatakan, sampai 31 Agustus 2014, konsumsi BBM subsidi sudah mencapai 30,884 juta kiloliter. ”Sementara, sampai akhir 2014, konsumsi diperkirakan mencapai 46,976 juta kiloliter atau berlebih 1,62 juta kiloliter,” katanya. Menurut dia, dengan kondisi tersebut, Pertamina memprediksi kuota premium habis pada 24 Desember 2014 dan solar pada awal Desember 2014. ”Sesuai UU APBN, maka setelah kuota habis, maka BBM dijual dengan harga nonsubsidi,” katanya. Kecuali, lanjutnya, pemerintah dan DPR baru memutuskan perubahan UU APBN yang memungkinkan penyaluran BBM subsidi melebihi kuota 46 juta kiloliter. ”Kelebihan kuota sebesar 1,6 juta kiloliter tersebut lebih tinggi dibandingkan perkiraan 'over kuota' per 31 Juli 2014 yang 1,39 juta kiloliter,” ujarnya. Hal itu dikarenakan pengendalian konsumsi BBM subsidi dengan pengitiran tidak berjalan sesuai rencana. Ditambah lagi, menurut dia, pengendalian BBM subsidi sesuai aturan BPH Migas juga tidak berjalan efektif. ”Akibatnya, konsumsi melebihi kuota,” ujarnya. Suhartoko menambahkan, kelebihan kuota 1,62 juta kiloliter terjadi pada semua jenis BBM. Konsumsi premium bersubsidi sampai 31 Desember 2014 diperkirakan mencapai 29,811 juta kiloliter yang berarti berlebih 521 ribu kiloliter atau 1,8 persen di atas kuota 29,29 juta kiloliter. Lalu, konsumsi solar diperkirakan 16,243 juta kiloliter yang berarti berlebih 1,078 juta kiloliter atau 7,1 persen di atas kuota 15,165 juta kiloliter dan minyak tanah akan mencapai 921 ribu atau berlebih 21 ribu atau 2,4 persen di atas kuota 900 ribu kiloliter. (nt)
ANTARA
PELUNCURAN T-MONEY
Direktur Enterprise & Business Service PT Telkom, Muhammad Awaluddin (kanan), bersama Direktur Pemasaran Bank Sumut, Ester Junita Ginting (kiri), Walikota Medan, Dzulmi Eldin (kanan), Bupati Karo Plt, Terkelin Berahmana (tengah), dan Bupati Serdang Bedagai, Soekirman (kiri), memegang kartu T-Money saat peluncurannya di Stasiun KA Bandara Kualanamu Medan, Sumut. PT Telkom dan Bank Sumut bekerja sama dalam rangka mendukung program BI guna meningkatkan layanan sistem pembayaran nontunai untuk memudahkan masyarakat dalam bertransaksi.
Kapan Industri Mebel Indonesia Bangkit? JAKARTA (TERBITTOP) — Asosiasi Mebel dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) akan menggelar perhelatan akbar untuk ajang promosi serta penjualan berbagai maha karya anak bangsa di seluruh Tanah Air pada 2015. Kegiatan besar itu adalah pameran International Furniture and Craf Fair Indonesia (IFFINA). Pameran tersebut akan berlangsung pada 1417 Maret 2015 di area Parkir Timur Senayan, Jakarta. Di sana akan ada pelaku usaha besar, kecil dan menengah serta 4.500 pembeli dari 100 negara. Mereka akan bertemu dan menjalin komunikasi bisnis terhadap produk-produk mebel. ”Ini merupakan harapan baru untuk kebangkitan industri mebel Tanah Air,” kata Deputi Menko Bidang Perniagaan dan Kewirausahaan, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Edy Putra Irawady, di Jakarta.
Pameran mebel dan kerajinan bertaraf internasional yang diharapkan terbesar di Asia Tenggara itu harus mampu memiliki transaksi senilai 600 juta dolar Amarika Serikat (AS). ”Kami yakin transaksi tersebut akan dicapai karena mebel Indonesia mendapat sentuhan artistik yang berbeda-beda dari daerah produksi,” katanya. Menurut dia, industri mebel atau furniture memberikan andil besar terhadap pencapaian pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 5,8 persen pada 2015. ”Industri mebel dan kerajinan termasuk salah satu dari sepuluh prioritas ekspor yang bisa diandalkan untuk memacu pertumbuhan ekonomi Indonesia,” katanya. Pada tahun 2013 Industri mebel yang memiliki empat juta orang tenaga kerja berkontribusi terhadap devisa negara dari ekspor sebesar 1,779 miliar dolar AS.
Peluang Industri Mebel Industri mebel dan kerajinan asal Indonesia yang dipadukan dengan sentuhan seni setiap daerah penghasil memiliki prospek cukup besar di pasar global. Pejabat di Kemenko Bidang Perekonomian Edy Putra Irawady mengatakan, peran Indonesia di dunia mebel kurang dari satu persen dari porsi pasar global industri mebel mencapai 440 miliar dolar Amerika Serikat (AS) pada 2013. ”Artinya, industri mebel dan kerajinan Indonesia memiliki peluang cukup besar untuk tumbuh dan berkembang dalam meningkatkan porsi di pasar global,” katanya. Menurut dia, salah satu upaya mendongkrak porsi industri mebel Indonesia di pasar global yakni dengan meningkatkan ekspor berbagai produk yang dihasilkan industri dalam negeri dari semua daerah. Pemerintah Dukung Pertumbuhan Kemente-
rian Koordinator Bidang Perekonomian akan mendukung sepenuhnya pertumbuhan industri mebel di seluruh Tanah Air dalam memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi dan ketersediaan lapangan kerja.. ”Kami akan melakukan harmonisasi dan sinkronisasi peraturan antar kementerian teknis untuk mendukung pertumbuhan industri mebel,” kata Deputi Menko Bidang Perniagaan dan Kewirausahaan Edy Putra Irawady. Ia menjelaskan, adanya harmonisasi dan sinkronisasi dengan berbagai kementerian teknis seperti Kementerian Perdagangan, Perindustrian, kehutanan, Koperasi dan UKM serta kementerian lainnya akan mampu mempercepat pertumbuhan industri mebel. Menurut dia salah satu persoalan yang sering muncul terhadap industri mebel adalah terkait bahan baku seperti kayu. (nt)
TOLAK RUU PILKADA Sejumlah mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Liga Mahasiswa Nasional Untuk Demokrasi (LMND) membawa poster saat berunjukrasa di depan Gedung DPRD, Malang, Jawa Timur, Jumat. Aksi gabungan tersebut menolak disahkannya RUU Pilkada karena dinilai akan semakin memberi peluang terhadap tindak pidana korupsi sekaligus mencederai demokrasi dengan tidak melibatkan warga negara dalam pemilihan pimpinan daerahnya. ANTARA FOTO
nusantara 6
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
SINGKAT Ratusan Telaga di Gunung Kidul Tercemar GUNUNG KIDUL (TERBITTOP) — Ratusan telaga di Gunung Kidul, Yogyakarta, tercemar bakteri e-coli dan detergen karena pemanfaatan dari masyarakat yang kurang memperhatikan aspek lingkungan. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Gunung Kidul Syarief Armunanto mengatakan, untuk mengatasi masalah pencemaran tersebut pihaknya berkoordinasi dengan Kepala Kantor Pengendali Dampak Lingkungan (Kapedal) dan Dinas Kesehatan. (nt)
Rusuh di Manokwari, 1 Kampung Dibakar Habis MONOKWARI (TERBITTOP) — Ratusan warga dari Distrik Oransabari, Kabupaten Manokwari Selatan, Minggu (14/9) pekan lalu menyerang Kampung Warneti, Distrik Tanah Rubuh, Kabupaten Manokwari, Papua Barat. Akibat penyerangan ini perumahan penduduk di kampung tersebut ludes terbakar. Penyerangan dan pembakaran rumah penduduk dilakukan akibat tewasnya salah satu warga Distrik Oransbari, Muslim Ridwan yang ditembak oleh warga Kampung Warneti. Aparat kepolisian dibantu Brimob Detasemen C Polda Papua yang tiba di lokasi kejadian hanya dapat menenangkan massa yang emosi. (nt)
8 Kabupaten di Banten Ikuti Kontes Kerbau LEBAK (TERBITTOP) — Kontes kerbau yang diikuti delapan kabupaten dan kota sepropinsi Banten di selenggarakan di desa Curug panjang. Kecamatan Cikulur kabupaten lebak. Kontes Propinsi Banten diselenggarakan dari Kementrian pertanian melalui direktorat jendral peternakan RI. Acara mulai dari tanggal 16 dan 17 September di kampung simpati desa curug panjang Kecamatan cikulur kabupaten lebak. Kontes diikuti 7 Kabupaten se-propinsi Banten. Peserta dari berbagai kabupaten di wajibkan membawa 2 ekor kerbau yang akan konteskan berumur 2 tahun keatas, adapun berat kerbau 3 kuwintal keatas, kerbau harus gemuk dan berbadan tanpa cacat apapun, kalau umur dan berat badan tidak termasuk katagori yang akan dikonteskan. "Kerbau kerbau tidak memenuhi syarat tidak mendapat penilaian," kata Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Lebak H. Iman Santoso. Dia brharap, semua kontestan dalam pertandingan nantinya jangan sampai tidak mentaati peraturan yang sudah ditetapkan oleh panitia. "Karena kontes ini terselenggara berkat kerja sama antara para peternakan dan masyarakat peternak," ujar H. Iman. Kepala Desa Curug Panjang. Oji Pahroji mengatakan, bangga diselenggarakan acara ini didesanya. (anwar)
Pemkot Hentikan Pembangunan Basement Mall Paris Van Java BANDUNG (TERBITTOP) — Pemerintah Kota (Pemkot Bandung) menghentikan kegiatan pembangunan basement parkir Mall Paris Van Java (PVJ) di Jalan Sukajadi Bandung karena tak sesuai izin mendirikan bangunan (IMB) dan tidak mengantongi izin dokumen analisis dampak lingkungan (amdal). Langkah tegas tersebut dilakukan Pemkot Bandung setelah sebelumnya memberikan peringatan kepada pengelola namun tidak digubris. Bahkan hal tersebut juga dilakukan kepada wartawan yang melakukan konfirmasi atas enyegelan yang dilakukan pemkot Bandung tersebut. "Maaf kami tidak akan memberikan komentar apapun terkait penyegrlan. Jadi percuma kalaupun anda mau menunggu karena kami msasih banyak pekerjaan lain," ujar dalah seorang karyawan pengelola PVJ setengah menghardik wartawan yang ingin konfirmasi. Walikota Bandung Ridwan Kamil membenarkan kalau pihaknya melakukan penghe tian dan penyegelan pembangunan parkir basement PVJ karena adanya pelanggaram yang dilakukan oleh pihak manajemen. Apalagi Ridwan Kamil yang notabene mempunyai latar brlakang pendidikan sebagai seorang arsitek. Selain itu, Indikasi pelanggaran basement parkir ini ramai diperbincangkan netizen via sosial media. (bambang)
DSDAP Banten Fasilitasi Rumah Negara untuk PNS SERANG (TERBITTOP) — Dinas Sumber Daya Air dan Pemukiman (DSDAP) Provinsi Banten terus memberikan fasilitasi kemudahan kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk mendapatkan rumah dari negara. Rumah merupakan kebutuhan dasar manusia. Mahalnya harga rumah adalah kendala utama yang mempengaruhi daya beli Pegawai Negeri. Laju pertumbuhan harga rumah yang melebihi pertambahan penghasilan mereka membuat harapan untuk bisa memiliki hunian yang layak tak lebih dari mimpi belaka. Demikian diungkapkan Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Pemukiman (DSDAP) Provinsi Banten, Iing Suwargi, saat ditemui ditemui wartawan diruang kerjanya,pekan lalu. Mengatasi hal tersebut, kata dia, pemerintah pun menerapkan berbagai kebijakan dalam perumahan. Hal itu, lanjutnya, dilakukan untuk membangkitkan semangat dan kegairahan kerja bagi pegawai negeri, disamping gaji dan tunjangan lainnya. Pemerintah juga memberikan fasilitas berupa rumah. "Rumah ini diberikan kepada pegawai negeri, pejabat pemerintah atau pejabat negara dalam menunjang tugas pokok dan fungsinya," jelas Iing. Secara terpisah, Kepala Bidang Perumahan dan Pemukiman pada DSDAP Banten, Helmy Nuddin Zein, menjelaskan, Rumah Negara adalah barang milik negara yang dibeli atau diperoleh atas beban APBN. Karena itu, lanjutnya, rumah negara merupakan aset negara yang pemanfaatannya ditujukan untuk kepentingan penyelenggaraan tugas pokok dan fungsi instansi pemerintahan. (esa)
FOTO ANTARA
SATPOL PP WANITA ACEH
Walikota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal (kanan) bersama personil Satuan polisi Pamong Praja (Satpol PP) wanita Pemerintah Kota Banda Aceh di Banda Aceh, Jumat. Sejak enam tahun terakhir personil Satpol PP di provinsi Aceh selain menertipkan peraturan daerah juga bertugas menegakkan hukum Syariat Islam bersama polisi syariat (Wilayatul Hisbah).
Sembilan Fraksi DPRD Banten Terbentuk SERANG (TERBITTOP) — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banten periode 2014-2019 pertama kalinya menggelar rapat paripurna DPRD, setelah wakil rakyat tersebut dilantik pada 11 Septermber 2014 dengan agenda penetapan sembilan fraksi. Rapat paripurna ini dihadiri 62 anggota dari 85 anggota DPRD Provinsi Banten. Rapat paripurna yang digelar di gedung DPRD Banten di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) di Serang, Senin, menetapkan sembilan fraksi dari 10 partai politik peserta Pemilu 2014 yang digelar 9 April lalu. Rapat Paripurna terkait pengumuman dan penetapan fraksifraksi DPRD Banten periode 20142019 dan pembentukan susunan keanggotaan dan unsur pimpinan sekaligus panitia khusus (Pansus) Penyusunan Tata Tertib (Tatib)
DPRD Banten tersebut, dipimpin oleh pimpinan sementara DPRD Banten Asep Rahmatullah dan Suparman. Adapun fraksi-fraksi DPRD Banten yang telah terbentuk dan disetujui melalui rapat rapat paripurna tersebut terdiri dari 9 fraksi yaitu, Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar), Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Fraksi Partai Demokrat, Fraksi Partai Amanat Per-
satuan Pembangunan, Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Fraksi Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dan Fraksi Partai Nasdem. Paripurna ini dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Sekertaris Daerah (Sekda) Provinsi Banten Asmuji HW, yang mewakili Plt Gubernur Ban-
ten H. Rano Karno. Selain itu, rapat juga dihadiri para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten, serta para tokoh masyarakat dan pejuang pembentukan Provinsi Banten serta unsur utusan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) di Provinsi Banten. "Untuk penetapan komisi-komisi dan alat kelengkapan lainnya, nanti menunggu jadwal penetapan ketua dan pimpinan definitif DPRD Banten 2014-2019," kata Ketua Sementara DPRD Banten, Asep Rahmatullah. Sebagaimana diketahui sebanyak 85 anggota DPRD Banten telah dilantik pada awal September 2014 terdiri dari 15 anggota dari PDI-P, Partai Golkar 15 kursi, Partai Nasdem 5 kursi, PKS 8 kursi, Partai Gerindra 10 kursi, Demokrat 8 kursi, PKB 7 kursi, PAN 3 kursi, PPP 8 kursi serta Hanura 6 kursi. (esa)
Pengelolaan Sampah di Banten Harus Serius SERANG (TERBITTOP) — Peningkatan jumlah penduduk selalu berbanding lurus dengan peningkatan jumlah sampah. Akibatnya, jika tidak ditanggulangi secara serius dan berkesinambungan keberadaan sampah akan menjadi sumber penyakit. Untuk mencegah hal tersebut, Pemerintah Indonesia merumuskan cara penanggulangan sampah yang baik. Rumusan itu tertuang dalam Undangundang (UU) Nomer 18 tahun 2008 tentang Pengelolaan sampah. Demikian disampaikan Kepala Bidang Perumahan dan Pemukiman pada Dinas Sumber Daya Air dan Pemukiman (DSDAP), Ir. Helmy Nuddin Zein, saat membuka Sosialisasi dan Pelatihan Pengolahan Sampah 3R (Reuse, Reduce, Recycle), di Hotel Ratu Bidakara, Kota Serang. Kata dia, UU No 18 ini memberikan arahan bahwa pengelolaan sampah terdiri dari pengurangan sampah dan penanggulangan sampah. Dijelaskannya, pengurangan sampah dilakukan dengan pembatasan timbulan sampah (reduce), pemanfaatan kembali (Reuse) dan pendaurulangan (Recycle). "Program ini dikenal dengan istilah 3R, yang merupakan singkatan dari Reuse, Reduce, Recycle," terangnya. Menurutnya, Banten, yang merupakan provinsi yang kotanya berkembang pesat, dengan peningkatan jumlah penduduk dan peningkatan jumlah bangunan serta pemukiman, berpotensi mengalami pencemaran dan penumpukan sampah. Untuk itu, lanjutnya, pengelolaan sampah di
Banten harus dilakukan sejak dini, sehingga dapat terwujud tempat tinggal dan lingkungan yang baik dan sehat. "Salah satunya melalui penggelolaan sampah berbasis 3R ini," ucapnya. Kata dia, upaya mewujudkan tempat tinggal dan lingkungan yang baik dan sehat merupakan kewajiban semua pihak. Karenanya, tambah Helmy, DSDAP memiliki tanggungjawab untuk memberikan pemahaman soal pengelolaan sampah, melalui berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat.
Kepala Seksi Air Minum dan Penyehatan Lingkungan pada DSDAP Banten, Adib Solihin, ST, MT., M.Si, mengungkapkan, kegiatan sosialisasi, yang didanai melalui APBD Provinsi Banten 2014 ini, diikuti oleh orang-orang yang peduli terhadap penanganan sampah berbasis 3R. Para peserta kegiatan ini, kata Adib, berasal dari Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) 3R, yang berjumlah 120 orang. "Kegiatan ini dimaksudkan sebagai media pelatihan dan pemahaman tentang pengelolaan sampah berbasis 3R," imbuhnya. (esa)
nusantara 7
PEMBUATAN BATIK TULIS Pekerja menyelesaikan pembuatan batik tulis di Desa Wijirejo, Pandak, Bantul, Yogyakarta, Jumat. Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengatakan pertumbuhan batik cenderung mengalami kenaikan antara lima sampai sepuluh persen per tahun dan mampu menyerap sebanyak 2.056 tenaga kerja pembatik. ANTARA FOTO
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
Kota Pangkalpinang Juara Umum Porprov IV Babel MANGGAR (TERBITTOP) — Perhelatan akbar 4 tahun sekali, Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Kepulauan Bangka-Belitung IV di Kabupaten Belitung Timur (Beltim) akhirnya resmi ditutup. Gubernur Babel Rustam Effendi yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Babel Syahrudin menekan sirine pemadaman api di obor kaldron sekaligus penurunan bendera Porprov IV Babel, Rabu (17/ 9) Malam. Acara penutupan yang berlangsung di Stadion Belitung Timur Pelangi (BTP) Kecamatan Damar Kabupaten Beltim ini diawali dengan pertunjukan Tari Kolosal Bujang Sejuta Pelangi. Tarian ini melibatkan ratusan siswa SMP dan SMA se-Kabupaten Beltim serta puluhan koreografer dan kru lainnya. Acara dilanjutkan dengan defile cabang olah raga (Cabor) Poprov Babel IV. Defile diawali de-
ngan pertunjukan drumband Bina Sahbari, dan di belakangnya diikuti oleh defile berbagai atlet dan kontingen yang berpartisipasi pada 9 hari ajang Porprov IV di Kabupaten Beltim. Ketua Umum Panitia Pelaksana Porprov IV Babel Zarkani Mukri dalam laporannya menyatakan Porprov IV Babel merupakan titik kulminasi pembinaan prestasi olah raga daerah dan sekaligus merupakan gambarab hasil pembinaan yang dilaksanakan oleh tiap-tiap induk organisasi cabor, KONI daerah kabupaten/ kota dan semua komponen yang ada di daerahnya. Kami menyadari sepenuhnya selama berlangsungnya Porprov IV di Kabupaten Beltim ini, baik dalam penyambutan, pelaksanaan pertandingan dan perlombaan serta hal-hal lain masih banyak terdapat kekurangan dan ketidak sempurnaan.
Untuk itu saya selaku pribadi dan mewakili seluruh panitia pelaksana memohon maaf yang setulustulusnya,” ungkap Zarkani. Pada ajang Porprov IV Babel ini Kota Pangkalpinang masih mampu mempertahankan gelarnya sebagai Juara Umum. Kabupaten Beltim sebagai tuan rumah hanya mampu meraih tempat kedua, dengan selisih perolehan dua medali emas dari Sang Juara Umum. Sedangkan urutan selanjutnya diraih oleh Kabupaten Belitung, Kabupaten Bangka, Kabupaten Bangka Selatan, Bangka Barat, dan Bangka Tengah. Meski kontingen Kabupaten Beltim tak mampu meraih tempat sebagai Juara Umum Porprov, Bupati Beltim Basuri Tjahja Purnama mengaku bangga atas perjuangan para atlet dan official Kabupaten Beltim. Ia juga dengan besar hati mengu-
capkan selamat kepada Kota Pangkalpinang yang telah berhasil mempertahankan gelarnya. “Saya bangga kepada kalian atlet-atletku. Kalian berjuang dengan gagah perkasa, terus mengejar pundi-pundi emas di dada kalian. Namun ingat, kalian jangan mudah berpuas diri. Kalian harus menunjukkan prestasi yang lebih tinggi lagi pada Pekan Olah Raga Wilayah (Porwil) dan Pekan olah Raga Nasional (PON) kalau perlu sampai berprestasi di kancah internasional,” kata Basuri. Ia pun menghanturkan permohonan maaf jika selama pelaksanaan Porprov ada kekurangan di sana-sini. “Terima kasih untuk semua-semuanya, kepada tukang sampah, cleaning service, panitia, dan para donatur. Ini merupakan kesuksesan kita bersama, masyarakat Beltim,” tutur Basuri. (eko/yustami)
SINGKAT TNI AL Latihan Perang, Pelabuhan Kamal Ditutup BANGKALAN (TERBITTOP) — Pelabuhan Kamal, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, ditutup sementara. Pasalnya, ada latihan perang dari anggota TNI AL, di perairan Selat Madura.Akibatnya, banyak calon penumpang yang terlanjur sampai ke dermaga balik kucing. Mereka kecewa pada pihak ASDP Pelabuhan Kamal, lantaran tidak ada pemberitahuan sebelumnya. Seharusnya, pihak ASDP mengumumkan bahwa ada penutupan dermaga. Sehingga, masyarakat tidak perlu ke Pelabuhan Kamal, melainkan bisa langsung lewat Jembatan Suramadu. (nt)
Sekdsa provinsi menyerahkan piala juara umum kepada kontingen Pangkal Pinang.
Tolak Digusur, Pedagang Pasar Matawai Ke DPRD
Kejari Tg Pandan Belum Kembalikan Mobil SKPD TANJUNG PANDAN (TERBITTOP) — Pengawasan Kejaksaan Agung didesak untuk memeriksa pejabat Kejaksaan Negeri Tanjung Pandan yang memperoleh pinjaman mobil dinas milik SKPD dilingkungan Pemkab Belitung Provinsi Bangkal Belitung. Aparat kejaksaan didaerah seharusnya dalam melaksanakan tugas sebagai aparat penegak hukum berkinerja Profesional dengan fasilitas yang diberikan oleh institusinya, tidak harus memanfaatkan jabatan dan kewenangannya memanfaatkan fasilitas Pemerintah Daerah. “Kami minta Jamwa Kejaksaan Agung memeriksa aparat di Kejaksaan Negeri Tanjung Pandan yang sengaja memanpaatkan dukungan mobil dinas dari SKPD, padahal kejari sudah mendapat fasilitas negara,”tegas Pembina LSM Merah Putih,M Siregar kepada TERBITTOP, Minggu lalu. Dikatakan, dari hasil penelurusuran menye-
butkan bahwa kejari mendapat fasiltas kendaraan diluar kebiasaan, karena dukungan mobil dinas SKPD bisa melemahkan kinerja kejaksaan membongkar korupsi di di didaerah ini. Padahal Kejaksaan Agung telah menginstruksikan jajarannya untuk meningkatkan profesionalisme penegakan hukum yang seharusnya tidak menggunakan fasilitas dari Pemda dan pihak swasta. Menurut dia,Kejaksaan Agung harus berani menindak bawahannya yang diduga tidak memiliki etika dalam melaksanakan tugas sebagai aparat penegak hukum. Siregar menambahkan kasus mobil dinas milik Dinas Pertambangan Dan Energi ini sudah menjadi perbincangan masyarakat di warung kopi dan diperkantoran, ada apa Kejaksaan Negeri Tanjungpandan meminjam mobil dinas milik SKPD, ini yang menjadi pertanyaan masyarakat Belitung. Apalagi kebenaran kasus tersebut diakui Kadin Pertambangan dan Energi Kabupaten Belitung H. HendraCaya, SE.MSi. LSM Merah Putih sudah konfirmasi ke SKPD tersebut “Benar kata kepala dinasnya, mobil dinas milik SKPDnya dipinjam oleh Kejaksaan Negeri Tanjungpandan,” ujar Ali Siregar.
Dikonfirmasi TERBITTOP,Kadis Pertambangan dan Energi Kabupaten Belitung H. Hendra Caya, SE. MSi mengakui mobil dinasnya, dipinjam pakai oleh Kejaksaan Negeri Tanjungpandan. “Kita bertanya ada apa jaksa menggunakan fasilitas mobil dinas milik SKPD Dinas Pertambangan Dan Energi yang nota bene dinas tersebut disinyalir banyak memiliki kasus hukum seperti dugaan penerbitan IUP yang tidak sesuai UU Minerba dan tidak tertutup kemungkinan diduga di dinas tersebut banyak terjadi gratifikasi antara pemilik usaha pertambangan dengan oknum pejabat di SKPD itu, seharusnya jaksa mendahulukan penyelidikan dan penyidikan dengan kasus korupsi dan kejahatan gratifikasi di SKPD tersebut,” ujarnya. Jadi sangat aneh ,tegas Siregar dengan nada marah, apalagi Kejaksaan Agung gencargencarnya mereformasi aparatnya di seluruh Indonesia. Perintah Kejaksaan Agung kepada seluruh jajarannya jangan melakukan tindakan konspirasi kepada pihak Eksekutif dan Legislatif kecuali untuk Koordinasi urusan pemerintahan dan pembangunan jangan mengesampingkan tugas pokok sebagai jaksa dalam penegakan supremasi hukum, tandas Politisi Golkar. Kejari Tanjungpandan belum berhasil di hubungi Terbit Top. (Yustami)
Basuri Lakukan Break Shot Pertandingan Biliar MANGGAR (TERBIT TOP ) — Bupati Belitung Timur (Beltim) Basuri Tjahja Purnama melakukan “Break Shot” atau memukul bola putih pertama saat membuka pertandingan Cabang Olah Raga Billiard pada Pekan Olah Raga Provinsi IV Kepulauan BangkaBelitung (Babel), Rabu (10/9). Pertandingan Billiard Porprov IV Kabupaten Beltim digelar di Lantai Bawah Kantor Bupati Beltim komplek perkantoran Manggar. Pembukaan disaksikan Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olah Raga Billiard Seluruh Indonesia (POBSI) ) Babel Welly Suhaili, Suvervisor Wasit dan Juri Billiard Robby Suarly, Wakil Ketua Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Beltim Umar Hasan dan para atlet. Pada Porpov IV Babel di Kabupaten Beltim, Cabor Billiard diikuti oleh 35 orang atlet putra dan putri dari seluruh kontingen. Cabang yang akan berlangsung dari 10 – 16 September ini akan memperebutkan 8 medali emas, 8 perak, dan 16 perunggu. Dengan mempertandingkan 8 ball singgel putra, 9 ball singgel putra dan putri, 10 ball singgel putra-putri, 10 ball double putra, 9 ball double putri, dan 10 ball double mix. Ketua Pengrov POBSI Babel Welly Suhaili mengungkapkan dirinya merasa terharu dan tersanjung Bupati Beltim dapat menyempatkan diri membuka pertandingan. Ia menganggap jarang-jarang ada pimpinan daerah yang mau membuka pertandingan billiard. Meski sempat diragukan kesiapan
WAINGAPU (TERBITTOP) — Puluhan pedagang Pasar Inpres Matawai, Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, NTT, melakukan aksi demo di gedung DPRD setempat. Aksi demo yang didominasi pedagang ikan dan sayur di pinggiran jalan sekitar area pasar inpres itu menuntut sikap DPRD terkait penertiban yang dilakukan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Pedagang Pasar Inpres Matawai menilai penertiban pedagang itu tidak adil dan cenderung memaksakan kehendak. “Kami siap melawan jika nanti Pol PP mau gusur dan tertibkan kami,” kata Muhamad S Wungo, juru bicara pedagang itu, saat berdialog dengan sejumlah anggota DPRD Sumba Timur, Kamis (18/9) lalu. (nt)
Kasat Reskrim Polresta Jayapura Dipecat PAPUA (TERBITTOP) — Selingkuh dengan polwan, Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polresta Jayapura Iptu Rangga, dicopot dari jabatannya. Divisi Profesi dan Keamanan (propam) kini masih melakukan penyidikan terhadap kasus perselingkuhan ini. Kapolda Papua Inspektur Jenderal Polisi Yotje Mende mengatakan, pencopotan jabatan Kasat Reskrim Polresta Jayapura itu merupakan buntut dari kasus perselingkuhan Iptu Rangga terhadap oknum polwan yang bertugas di Polres Jayapura Kota. ”Oknum polwan itu istri anggota Polda Papua. Sejak menerima laporan dari suami polwan, kami langsung melakukan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan,” kata Yotje, kepada wartawan, Rabu pekan lalu. (nt)
1.500 Buruh Krakatau Steel Dirumahkan CILEGON (TERBITTOP) — Sebanyak 1.500 buruh outsourcing PT Krakatau Steel (Persero) Tbk akan dirumahkan, pada 1 Oktober 2014. Sebabnya, perusahaan baja terbesar se-Asia Tenggara, ini terus mengalami kerugian dari tahun ketahun. “Kami tidak mampu lagi menampung kelebihan tenaga kerja yang ada, mengingat situasi dan kondisi perusahaan saat ini,” ujar General Manager Human Capital Administration & General Affair (HCA & GA) PT Krakatau Steel Agus Nizar Vidiansyah, kepada wartawan, Rabu pekan lalu. Dia menjelaskan, PT Krakatau Steel akan melakukan langkah-langkah strategis terhadap kelebihan tenaga kerja tersebut. Ini demi menyelamatkan perusahaan dan jumlah tenaga kerja secara keseluruhan yang lebih banyak. “Langkah ini akan berjalan selama enam bulan, setelah itu akan dievaluasi kembali. Dalam masa enam bulan tersebut kami akan tetap melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait, termasuk dengan Forum Serikat Buruh Krakatau Steel,” jelasnya. (nt)
14 Mantan Anggota DPRD Semarang Ditahan
venue untuk Cabor billiard namun panitia menilai venue sudh sesuai standar dan aturan. “Secara garis besar venue billiard sudah baik karena diset sedemikian rupa memenuhi standar pertandingan. Kalau ada kekurangan sidikit di sana sini, itu bukan merupakan hal prinsip,” kata Welly. Welly yang juga merupakan Technical Delegate Cabor Billiard ini berharap dari Cabor billiard akan tumbuh baik dari segi kualitas dan kuantitas atle-atlet yang akan dapat mengharumkan nama Babel pada level yang lebih tinggi. Sementara itu, Bupati Beltim mengaku
menyukai dan menikmati olah raga billiard. Untuk itu, ketika ada waktu Ia menyempatkan diri membuka dan menonton pertandingan pertama yang berlangsung. Basuri juga tetap Optimis Atlet-Atlet Beltim akan mampu berjuang memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Beltim. “Atlet kita kan sekarang masih berjuang, saya optimis mereka mampu. Jangan lihat peroleh medali yang sekarang ini belum final, kita tunggu saja sampai 17 September nanti. Saya yakin masih akan banyak atlet yang akan mengalungkan emas di dadanya,” ujar Basuri. (eko/yustami)
SEMARANG (TERBITTOP) — Kejaksaan Negeri (Kejari) Semarang menahan 14 mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang periode 1999-2004 yang menjadi tersangka korupsi modus Asuransi Fiktif Tahun Anggaran (TA) 2003, Kamis (18/9) lalu. Mereka ditahan sekitar pukul 17:00 WIB usai penyidik Unit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polrestabes Semarang melakukan pelimpahan tersangka dan barang bukti ke pihak kejaksaan (pelimpahan tahap II) “Betul, semuanya ditahan. Sebanyak 12 orang dititipkan ke Lapas Kedungpane, sedangkan yang dua lagi dititipkan di Lapas Bulu (karena perempuan),” ungkap Kepala Kejari Semarang, Abdul Azis,seperti dilansir sindonews.com melalui telepon seluler (ponsel). Para tersangka ini diduga merugikan uang negara Rp1,7miliar. “Para tersangka ini ditahan untuk 20 hari ke depan. Ini agar cepat prosesnya (hingga ke penuntutan),” lanjutnya. Para tersangka yang ditahan adalah Rudy Soehardjo, Achmad Munif, Adhi Khuntoro, Leonard Andhik Suryono, Bambang Suprayogie, Otok Riyanto, Heru Widyatmoko, Zaenuddin Bukhori, Sugiono AP, Idris Imron, Herman Yostam, Fajar Hidayati, Sri Munasir, dan Siti Markamah. (nt)
metropolis
PERBAIKAN SALURAN Seorang pekerja umum (PU) sedang mengerjakan saluran di wilayah Kramat Jati, Jakarta-Timur. Saluran tersebut untuk mencegah agar tidak mampet dan mencegah agar tidak banjir.
LINTAS METROPOLITAN Bekasi Siap Tampung Truk Sampah Bekas BEKASI (TERBITTOP) — Pemkot Bekasi siap menampung truk sampah milik Pemprov DKI Jakarta yang rencananya tidak lagi digunakan. Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan truk sampah dari Pemprov DKI Jakarta itu bisa menghemat anggaran Pemkot Bekasi. ”Pak Gubernur (DKI Jakarta) mau menghapus truk sampah, saya bilang jangan. Berikan saja ke kami,” kata Rahmat di Bekasi, Kamis lalu. Rahmat mengaku, Pemprov DKI akan menghapus semua truk sampahnya karena melihat kondisinya yang sudah tidak layak. (nt)
Ahok Ancam Pejabat yang Pungli Akan Distafkan
8
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
DADE
DPRD DKI: Bangunan Langgar IMB Ditindak JAKARTA (TERBITTOP) — Keberadaan bangunan melanggar izin di pusat kota, tepatnya di Jl Kotabumi Ujung, Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanahabang, Jakarta Pusat, disorot kalangan DPRD DKI. Mereka mendesak, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk menindak tegas. ”Kinerja pejabat Dinas Pengawasan dan Penertiban Bangunan (P2B) DKI dan Sudin P2B Jakarta Pusat patut dipertanyakan,” ujar M Syarif, anggota DPRD DKI Jakarta. Banyak bangunan melanggar IMB dibiarkan begitu saja sehingga merusak tatanan kota, termasuk bangunan empat lantai di Komplek Angkasa Pura, Jalan Mokmer se-
belah. Kantor RW 07 Gunung Sahari Utara. Syarif mengatakan, bangunan melanggar IBM di Jl Kotabumi Ujung yang lokasinya di belakang Plaza UOB itu bukti para pejabat tersebut telah lalai melaksanakan tugasnya. Kewenangan mereka untuk mengawasi dan menertibkan bangunan bermasalah di ibu kota tidak dijalankan. ”Kami berharap Gubernur dan Wakil Gubernur segera menindaklanjuti penyelewengan ini," katanya. Sebelumnya, Direktur Gerakan Manifestasi Rakyat (Gemitra) Sabam Manise mengungkapkan, prilaku pejabat di Dinas P2B dan Sudin Pengawasan Bangunan Pemkot Jakarta Pusat tetap tak berubah. ”Petugas ja-
ngan pilih kasih dalam menegakkan ketertiban bangunan,” ujar Sabam. Bangunan tiga lantai melanggar GSJ dan GSB itu diprotes warga. Gemitra mendesak Wagub Ahok untuk bertindak tegas kepada pejabat P2B yang terus menggerogoti tata ruang kota dengan modus membekingi bangunan bermasalah. Sebab, tidak hanya kerugian kerugian pemda atas pendapatan daerah namun juga terus merusak tata ruang kota. Kepala Dinas P2B DKI Jakarta I Putu Indiana benjanji akan mengecek langsung bangunan bermasalah di sekitar Bundaran HI tersebut. ”Itu wewenang P2B Jakarta. (aman/nur)
JAKARTA (TERBITTOP) — Laig-lagi, Wakil Gubernur DKI, Ahok mengancam akan menstafkan pejabat yang terlibat pungli. Ini menyusul ada temuan Ombudsman Republik Indonesia terkait dugaan penyelewengan untuk mengurus surat keterangan domisili perusahaan (SKDP) yang besarnya mencapai Rp1,2 miliar. Lelaki asal Bangka Belitung itu mengaku sudah mendapatkan sejumlah nama pejabat yang diduga melakukan pungli terhadap proses perizinan usaha kecil menengah (UKM). ”Sudah saya lihat laporannya, ya kalau ketahuan saya copot-copotin aja jadi staf.” (nt)
Distankan Depok Gelar Seleksi Hewan Kurban DEPOK (TERBITTOP) — Walikota Depok H Nurmahmudi Ismail menginstruksikan ke seluruh Camat dan Lurah sekota Depok, agar melakukan melokalisir tempat-tempat penampungan dan penjualan Hewan Kurban. Hal tersebut dimaksudkan, untuk memudahkan para petugas melakukan pemantauan dan pemeriksaan kesehatan hewan yang dijadikan hewan Kurban. Pelaksana pemantauan dan pemeriksaan kesehatan hewan di laksanakan 10 hari menjelang hari Idul Adha. Pemeriksaan tersebut, dilakukan oleh petugas dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Depok yang dibantu oleh para mahasiswa dari Fakultas Kedokteran Hewan Institut Pertanian Bogor. Sementara itu, Kepala Bidang Perenakan ( Dinas Pertanian dan Perikanan (Distankan) Kota Depok, Tinte Rosmiati, Gedung Sukar Peni Depok melakukan Sosialisasi Seleksi dan Penyelenggaraan Hewan Kurban bagi 100 pengurus DKM/Panitia Kurban di Kota Depok. Menurut Tinte, yang menjelaskan, bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan takmir masjid dalam persiapan penyembelian hewan kurban, apakah memenuhi standardisasi kelayakan hewan kurban yang akan potongan. Oleh karena itu, pihaknya menggunakan hygiene sanitasi dalam proses pemotomgan hewan kurban, serta penanganan dagingnya. Sosialisasi ini sebagai upaya pencegahan terjadinya penularan penyakit zoonotik yang berasal dari hewan kurban. Pada kesempatan lain Nur Mahmudi mengatakan, kegiatan ini sangat bagus agar para peserta mengetahui pedoman dan memiliki keberanian mengambil sikap. Karena di lapangan nanti, pada saat mereka melihat hewan yang tampak besar, harus berani mengatakan bahwa hewan ini belum memenuhi syarat. (azis)
ANTARA
PEMASANGAN TURAP KALI CIDENG
Sejumlah pekerja menyelesaikan pemasangan turap di Kali Cideng, Jakarta, Kamis. Pemasangan turap dilakukan untuk menormalisasi kali yang ada di wilayah Jakarta Pusat guna menahan luapan air dan juga menambah keindahan kota.
Tantang Pengacara Berkelahi dan Bilang Gila
Wakil Gubernur Ahok Dilaporkan ke Polisi JAKARTA (TERBITTOP) — Seperti biasa, ulah Wagub DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, yang biasa mengumbar kata-kata kasar akhirnya kena batunya. Ia kini telah dilaporkan sejumlah pengacara mantan Kadishub Udar Pristono ke Polda Metro Jaya karena menyebut mereka sebagai ’pengacara gila’.
DADE
KEMACETAN Setiap hari melintasi jalan di wilayah Dermaga-Bogor, selalu macet dengan roda dua dan roda empat. Jalan Dermaga tersebut, harusnya tiap hari harus ada seorang pengatur agar mengatasi kemacetan, dan lancar.
BLH Lengkapi Petugas dengan Surat Tugas DEPOK (TERBITTOP) — Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Depok, Ir H Widjayanto MSi, yang didampingi Kepala Bidang Perencanaan dan Pemberdayaan di BLH Kota Depok, Drs Sony Triyamin H, Jumat lalu, mengatakan, pihaknya mengharapkan seluruh pimpinan pengusahaan yang ada di Kota Depok, agar berhati-hati, jika ada tamu yang mengatasnamakan dari Pemerintah Kota Depok. Menurut Widjayanto, akhir-akhir tahun ini, telah maraknya aksi penipuan yang dilakukan orang-orang yang tidak bertanggug jawab. Kononnya dia menggunakan seragam PNS, dalam setiap aksinya di setiap perusahaan, yang dianggap mereka belum dilakukan pemeriksaan limbahnya oleh petugas BLH Kota Depok. Lanjut Widjayanto, oknum juga mengatasnamakan dari instansi Pemkot Depok, khususnya BLH Kota Depok. Sehingga sangat mudah untuk mengelabui para pimpinan perusahaan yang ada di Kota Depok. Mereka mengaku sebagai pengawas perusahaan di BLH Kota Depok. Oleh karena itu, BLH Kota Depok, sebelum melakukan kegiatan pemeriksaan keperusahan, BLH Kota Depok melayankan surat pemberitahuan terlebih dahulu, kepada perusahaan, sambil proses surat menyurat, mulai dari pemberitahuan proses pelaksanaan tugas ke lapangan. Juga setiap Pegawai di BLH kota Depok, bertugas ke lapangan selalu dilengkapi dengan surat tugas. Jadi segala bentuk upaya penipuan baik, melalui telepon, surat maupun secara langsung yang mengatasnamakan BLH Kota Depok, agar langsung dikonfirmasikan dan ditindaklanjuti oleh BLH Kota Depok Jalan Margonda Raya Nomor 54 Gedung Balai II Lantai 6 Depok Jawa Barat. (azis)
”Polda Metro Jaya telah memberikan perkembangan penyidikan yang artinya laporan kami sedang diproses,” ujar pengacara Hasan Basri SH di kawasan Menteng, kemarin. ”Kami telah melaporkan saudara Ahok atas perbuatan tidak menyenangkan melanggar Pasal 310 KUHP,” kata Hasan mewakili Tim Advokat Pembela Udar Pristono. Pelaporan itu berawal dari peristiwa ketika Ahok ditanya wartawan tentang kasus Udar Pristono, yang juga mantan Kadishub DKI Jakarta yang telah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi bus TransJakarta (kini telah ditahan). ”Saudara Ahok menyebut kami sebagai pengacara gila. Ini
penghinaan luar biasa kepada kami,” kata Hasan Basri. Dia mengaku bersama sejumlah pengacara sempat mendatangi tempat kerja Ahok di Balaikota untuk klarifikasi. ”Tapi kedatangan kami ditolak dan melalui media dia malah mau mengajak berantem, sehingga akhirnya kami terpaksa melapor ke Polda Metro Jaya tanggal 16 Juli 2014. Hasan Basri yang juga tergabung dalam Aliansi Advokat Merah Putih (A2MP) yang dipimpin Eggi Sudjana melakukan gugatan class action kepada Gubernur Jokowi yang dinilai ingkar janji menjalankan tugas sebagai gubernur selama lima tahun penuh. ”A2MP bersama Komunitas Ma-
Basuki Tjahaja Purnama syarakat Pecinta Jakarta (KMPJ) melakukan gugatan hukum kepada Jokowi,” ujar Eggi. Sebelum ada kepastian hukum Eggi mendesak DPRD untuk menolak permintaan Jokowi mengundurkan diri dari jabatan gubernur yang belum genap 50 persen dijalaninya. ”Kalau persoalan hukum belum selesai, jangan dulu dilantik menjadi presiden,” tandas Eggi. (nur)
Proses Lelang Belum Selesai, 2.037 Proyek Masih Telantar JAKARTA (TERBITTOP) — Sekitar 3.000 dari 5.000 proyek pembangunan hampir dipastikan tidak berjalan. Ini karena 2.037 proyek yang masih dalam proses lelang. DPRD DKI Jakarta meminta sisa lebih anggaran harus dianggarkan kembali untuk pembangunan. ”Ini wajib dianggarkan kembali. Sebab dana dari proyek yang tertunda tersebut sangat besar bisa mencapai Rp20 triliun,” kata M Taufik, wakil ketua DPRD DKI Jakarta, kemarin. Taufik mengingatkan agar masalah ini tidak terulang. ”Jika terus batal yang rugi warga Jakarta. Unit Lelang Pengadaan (ULP) tahun depan harus lebih profesional. Bila lamban tentu sisa lebih anggaran makin besar,” kata Taufik. Sementara itu, Kepala ULP DKI Jakarta, I Dewa Gede Sony Ariyawan, mengakui masalah tersebut. ”Memang baru 2.037 paket kegiatan. Di antaranya, sebanyak 1.084 paket dengan nilai kontrak Rp 2,623 miliar sudah masuk dalam proses kontrak setelah dilelang,” katanya. (aman/nur)
Pemda DKI Didesak Tindak Pengembang Tunggak Fasos JAKARTA (TERBITTOP) — Sekitar 3000 pengembang yang memiliki SIPPT masih menunggak Fasos dan Fasum yaitu berupa jalan dan marka. Untuk itu, Wagub DKI Jakarta Ahok segera menagihnya sebelum pemecahan Dinas Pekerjaan Umum (DPU). ”Jadi ada 3.000 SIPPT (Surat Izin Penunjukan Penggunaan Tanah) yang mesti dikejar. Pengembang) belum serahkan pada kita,” kata Ahok,kemarin. Menurut Ahok, ribuan fasos-fasum yang belum diserahkan antara lain jalan dan marka jalan. Tak tertagihnya fasos-fasum tersebut dikarenakan Pemprov DKI tak mampu meminta kewajiban para pengembang tersebut. ”Ini seharusnya tugas dari Dinas PU DKI un-
tuk mengejar 3.000 fasos-fasum tersebut. Tapi enggak terkejar, karena tugas Dinas PU terlalu luas, banyak dan berat. Akibatnya banyak yang enggak tertagih, masih ada di tangan pengembang,” ujarnya. Ahok mengharapkan dengan terbaginya Dinas PU menjadi PU Jalan dan PU Tata Air per Januari 2015, maka ribuan SIPPT yang menjadi fasos-fasum milik Pemprov DKI dapat tertagih semuanya. Nantinya yang akan menagih fasos-fasum tersebut dari tangan pengembang adalah Dinas PU Jalan. ”Makanya saya tanya komitmen Dinas PU, sanggup enggak menagih ini. Ternyata ada missing link segala macam. Saya harap dengan adanya dua dinas ini bisa dikejar se-
muanya,” ungkap mantan anggota DPR RI ini. Dinas PU Tata Air akan lebih fokus mengerjakan pengendalian banjir, pengendalian limbah dan pengendalian pantai. Sedangkan Dinas PU Jalan lebih konsentrasi mengerjakan empat urusan pokok, yakni pengembangan jalan strategis, jalan inpeksi, jalan khusus dan fly over. ”Kita ingin nambah jalan. Itu yang dituntut para pengamat. Kan kita sudah bikin jalan-jalan inspeksi. Kita juga mau bikin fly over dan underpass, pengelolaan jaringan utilitas, pengendalian area penembang. Semuanya itu bisa dikerjakan kalau kita pisahkan urusan jalan dengan urusan sumber daya air,” jelasnya. (aman/nur)
wisata 9
MASJID BAWAH TANAH TAMAN SARI Wisatawan mengamati tempat bersejarah Masjid Bawah Tanah, Taman Sari, Yogyakarta, Kamis. Masjid yang didirikan pada tahun 1765 tersebut merupakan peninggalan Sri Sultan Hamengkubuwono I dan difungsikan sebagai benteng perlindungan bawah tanah. FOTO ANTARA
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
Jepang Tarik Wisatawan dengan Tempat Kecantikan JAKARTA (TERBIT TOP) — Agen-agen pariwisata Jepang berusaha menarik wisatawan Indonesia dengan mempromosikan paket wisata ke tempat-tempat kecantikan. Agen perjalanan HIS termasuk di antara agen pariwisata Jepang yang berusaha menggunakan cara baru, seperti promosi tempat kecantikan, untuk menarik wisatawan ke Jepang. Pada peluncuran paket wisata baru Jepang di Jakarta, Rabu, Branch Manager HIS Matsui Taichi mengatakan promosi tempat-tempat penyedia layanan kecantikan bisa menjadi sarana untuk mendorong pertumbuhan bisnis pariwisata di Jepang. HIS bekerja sama dengan Kawaii Beauty Japan--media online khusus kecantikan ala Jepang-- membuat Japan Beauty Tour untuk wisatawan Indonesia. Tempat kecantikan yang menjadi tujuan dalam paket wisata itu ialah salon
FOTO ANTARA
FESTIVAL SITI NURBAYA — Sejumlah penari melakukan tarian kolosal "Tangkelek Batuduang" saat pembukaan Festival Siti Nurbaya, Padang, Sumbar, Kamis. Festival Siti Nurbaya yang berlangsung dari 18-27 September dengan menampilkan permainan tradisional dan pelombaan "manggiliang lado" (menggiling cabai), membuat jus pinang, "mangkukua karambia" (mengkukur kelapa), dan "malamang" (membuat lamang). dengan total hadiah Rp570 Juta.
Festival Siti Nurbaya Cuma Ada di Padang PEMERINTAH kota (Pemkot) Padang, Sumatera Barat (Sumbar) kembali menggelar Festival Siti Nurbaya IV yang diseleggarakan di sepanjang Pantai Purus, Padang dan bakal menyemarakkan daerah itu, 18 hingga 27 September 2014. PADANG (TERBIT TOP) — "Acara ini diharapkan dapar menjadi sarana untuk melestarikan budaya dan tradisi Minangkabau, dan membawa dampak terhadap perekonomian warga karena budaya merupakan salah satu hal
yang menarik wisatawan," kata Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno dalam sambutannya saat membuka acara tersebut di Padang, Kamis. Ia mengharapkan Festival Siti Nurbaya menjadi agenda yang rutin dilakukan setiap tahun agenda sehingga memberikan dampak terhadap pertumbuhan ekonomi masyarkat. Selain itu, Pemkot Padang juga diharapkan dapat membenahi wajah kota khususnya destinasi wisata dalam menarik wisatawan. "Mudah-mudahan para pesertanya juga termiotivasi dalam melestarikan budaya Minang, baik itu randai, tari, dan lainnya sehingga mereka aktif untuk mempersiapkan diri dalam setiap pertunjukan dan ini pasti menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan," katanya. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Padang, Dian Fikri menyebutkan digelarnya Festival Siti Nurbaya 4 diha-
rapkan mampu menjadi wadah dalam mempererat persatuan di setiap kecamatan. Acara yang digelar selama sembilan hari tersebut akan menghadirkan berbagai lomba dan diikuti peserta dari 11 kecamatan di Padang. Lomba yang digelar antara lain tari pasambahan, lomba sandal tempurung, lagu gamat, lagu minang, lomba foto dan kuliner. "Di Pantai Purus ini juga akan dimeriahkan dengan wahana permainan keluarga seperti contohnya jet ski dan parasailing," sebutnya. Sementara, Wakil Wali (Wawako) Padang, Emzalmi menyebutkan Fastival Siti Nurbaya ini dapat menjadi sarana dalam pelestarian budaya sebagai industri pariwisata. Di samping itu, Padang juga terkenal dalam hal kuliner. "Kalau ini terus dilestarikan, akan kian menjadi daya tarik pariwisata dan menjadikan Padang menjadi kawasan terpadu dan menarik," katanya. (nt)
Acqua di Shibuya dan tempat penyewaan Yukata. Direktur Kawaii Beauty Jepang Yamato Sasagawa, mengatakan, promosi semacam itu sebelumnya telah dilakukan di beberapa negara, salah satunya Thailand. Taichi mengatakan dalam beberapa tahun ini jumlah wisatawan asing, terutama dari Indonesia, yang mengunjungi Jepang tidak sebanyak di negara Asia yang lain seperti Singapura, Malaysia, dan Tiongkok. "Kami berusaha mencari tahu mengapa hal ini bisa terjadi. Padahal, kami memiliki sejumlah hal seperti lokasi wisata kebudayaan, pemandangan yang indah, makanan...," katanya. Ia menambahkan paket-paket wisata yang spesial dan unik, seperti paket wisata kecantikan, diharapkan bisa menarik wisatawan asing mengunjungi Jepang. (nt)
Dadap di Tangerang Jadi Kawasan Kuliner Malam TANGERANG (TERBITTOP) — Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten, berencana menjadikan Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi sebagai kawasan objek wisata kuliner malam. "Petugas terkait sudah membuatkan rancangan tentang Kawasan Dadap itu agar wisatawan dapat berkunjung sebagai salah satu daya tarik," kata Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar di Tangerang, Selasa. Dia mengatakan Kelurahan Dadap sangat strategis letaknya karena berbatasan langsung dengan Jakarta Utara dan Jakarta Barat. Bila kawasan wisata kuliner itu nantinya dikembangkan maka warga setempat dapat menjual aneka makanan laut karena memang Dadap merupakan wilayah pesisir Utara Kabupaten Tangerang. Menurut dia, pihaknya mengembalikan fungsi Dadap yang semula sebagai tempat belanja aneka ikan laut agar dapat berpengaruh terhadap perekonomian penduduk setempat. Namun pada era tahun 1970 hingga 1980, banyak pemilik bangunan di pinggir laut yang menjual minuman keras ditemani wanita berpakaian minim, menyebabkan kawasan itu berubah fungsi. Bahkan banyak pemilik restoran yang tutup akibat pengunjung enggan datang karena kawasan itu memiliki citra buruk terdapat tempat hiburan diduga sebagai prostitusi terselubung. Meski begitu, saat ini masih ada pemilik restoran hidangan laut yang masih bertahan karena telah memiliki pelanggan. Sebelumnya, Pemkab Tangerang melakukan sosialisasi sebelum pembongkaran kawasan prostitusi di Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi agar tidak menimbulkan dampak lain dari operasi tersebut. Dia mengatakan untuk tiga bulan ke depan, aparat terkait harus melakukan koordinasi rutin dan sosialisasi kepada pemilik bangunan. (nt)
Festival Danau Toba 2014 Baru Saja Dibuka BALIGE (TERBIT TOP) — Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Sapta Nirwandar membuka Festival Danau Toba (FDT) 2014 di Center Balige, Pagarbatu Balige, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Rabu. "Kiat-kiat untuk mempromosikan Danau Toba harus terus ditingkatkan," kata Sapta Nirwandar yang menandai pembukaan secara resmi dengan memukul gong FDT 2014 di Pagarbatu Balige, Rabu. Pembukaan (opening ceremony) FDT 2014 di kompleks yang berjarak sekitar tiga kilometer dari Balige ibukota Kabupaten Toba Samosir itu dipandu Letjend TNI (Purn) TB Silalahi. Dalam acara pembukaan yang juga dihadiri Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho, Bupati Tobasa dan sejumlah perwakilan Kepala daerah dari kabupaten se-kawasan Danau Toba itu tampil sejumlah atraksi dan permainan tradisional. Atraksi dan permainan tradisional dalam acara itu antara lain Martumba (menari) dan Margalah (sejenis olah raga gembira yang biasa dimainkan kaum muda) yang dipertunjukkan oleh ratusan siswa SD dan pelajar tingkat menengah atas dari kabupaten setempat.
Selanjutnya, berbagai acara budaya dan penyelenggaraan pameran ekonomi kreatif dilangsungkan di lapangan Singamangaraja, atau persis pinggir danau Toba di tengah kota Balige. Selain itu, pagelaran tarian kolosal berupa "tortor cawan" massal yang dipertunjukkan oleh 300 penari dari berbagai sekolah dari Kabupaten setempat juga menyemarakkan acara. Para penari asuhan sanggar Yayasan Pusuk Buhit itu juga membentangkan ulos sepanjang 500 meter yang telah dicatat sebagai pemegang rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) untuk ulos terpanjang hingga saat ini. Sapta Nirwandar menyebutkan pemerintah pusat senantiasa siap untuk mendukung pesta rakyat yang telah menjadi agenda tahunan dalam mengembangkan industri pariwisata di provinsi Sumatera tersebut. "Pelaksanaan FDT di Kabupaten Toba Samosir ini merupakan tahun kedua pelaksanaannya setelah namanya berganti dari Pesta Danau Toba yang digelar pertama kalinya di Kabupaten Samosir sebagai tuan rumah," katanya. (nt)
FOTO ANTARA
TAMAN NASIONAL BROMO
Sejumlah wisatawan mengabadikan momen matahari terbit di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) dari puncak Penanjakan I, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu. Kebakaran yang melanda kawasan savana Taman Nasional Bromo Tengger (TNBTS) yang terjadi baru-baru ini tak menyurutkan minat wisatawan domestik maupun mancanegara untuk tetap mengunjungi taman nasional dengan luas sekitar 50.276,2 hektar tersebut.
YUK KE MONAS, Lihat Gebyar Pariwisata Dunia JAKARTA (TERBIT TOP) — Gebyar Budaya Hari Pariwisata Dunia 2014 akan di gelar di Taman Monas, Jakarta Pusat, akhir bulan ini, kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budiman. "Acara ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan Kota Jakarta sebagai pusat budaya nusantara, destinasi pariwisata dan budaya utama di Indonesia," kata Arie Budiman dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu. Arie menjelaskan gebyar budaya tersebut akan menampilkan berbagai budaya nusantara dari Sabang sampai Merauke, sekaligus mengeksplorasi keanekaragaman budaya tradisional Nusantara.
Ari mengatakan gebyar budaya juga akan menjadi media apresiasi terhadap keragaman seni budaya nusantara sebagai kekayaan bangsa Indonesia yang patut dibanggakan. "Kita ingin meningkatkan promosi keragaman event seni budaya nusantara sebagai daya tarik pariwisata di Kota Jakarta," kata Arie. Ia berharap gebyar budaya mampu meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap seni budaya nusantara yang beranekaragam sebagai kebanggaan bangsa Indonesia. "Perayaan ini sengaja dilakukan untuk mendorong kesadaran masyarakat Internasional akan pentingnya pariwisata sebagai bagian dari pembangunan ekonomi, sosial, dan budaya
yang berkelanjutan," katanya. Arie mengatakan ke depannya kepedulian bisa tumbuh dari semua pihak baik pemerintah, dunia usaha pariwisata, dan masyarakat. Dia menjelaskan penerapan pembangunan pariwisata berkelanjutan (sustainable tourism development) dinilainya sangat tepat diterapkan dalam pengembangan produk pariwisata khususnya wisata budaya dan sejarah, wisata alam dan ecowisata, wisata olahraga rekreasi (menyelam, selancar, kapal layar, golf, sepeda, dan marathon) dengan mengoptimalkan potensi keragaman budaya dan keindahan alam yang dimiliki masyarakat setempat melalui ajang pariwisata.
"Jakarta juga merupakan melting potdan miniature Indonesia, merupakan pusat budaya nusantara, dimana keanekaragaman budaya nusantara tumbuh dan berkembang di Jakarta," katanya. Dia menambahkan sejalan dengan tema Hari Pariwisata Dunia 2014 ?tourism and community development? maka ajang-ajang budaya yang ditampilkan di Jakarta melibatkan seluruh potensi masyarakat dan komunitas yang dapat dinikmati oleh masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta. Hari Pariwisata Dunia (World Tourism Day) ditetapkan oleh United Nation World Tourism Organization (UNWTO) dan dirayakan setiap tanggal 27 September. (nt)
SEPEDA MOTOR BER-DNA BALAP
otomotif & hiburan
Predir PT Astra Honda Motor (AHM), Toshiyuki Inuma (ketiga kiri), dan Executive Vice President Director, Johannes Loman (kiri) memberi semangat kepada para pembalap muda Honda yang akan melakukan balap menggunakan All New Honda CBR150R yang diluncurkan, di Jakarta, Minggu. Motor premium ber-DNA balap dan saat ini sudah diproduksi di Indonesia, dan dipasarkan dengan harga Rp28,5 juta (versi standar) dan Rp29,1 juta (versi Repsol).
10
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
ANTARA
Toyota Investasi Rp800 M untuk Gerai Terpadu SURABAYA (TERBITTOP) — Toyota Indonesia menginvestasikan dana sekitar Rp800 miliar untuk penambahan 10 outlet atau gerai terpadu baru di sejumlah daerah yang rencananya direalisasikan pada tahun ini. Wakil Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor (TAM), Suparno Djasmin dalam penjelasan melalui surat elektronik kepada Antara di Surabaya, Minggu, mengatakan hingga saat ini, pihaknya telah memiliki sebanyak 268 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia, terdiri dari 180 gerai milik Auto2000 dan sisanya dibangun bersama mitra kerja Toyota. ”Hingga akhir tahun 2014, kami akan menambah tujuh gerai terpadu untuk memperkuat layanan di berbagai daerah. Tujuh gerai itu merupakan bagian dari sepuluh gerai terpadu yang dibangun sepanjang tahun ini,” katanya. Dua gerai terbaru Auto2000 di Probolinggo dan Kediri, Jatim, baru saja diresmikan pengoperasiannya secara bersamaan pada Jumat, dengan dihadiri langsung Presiden Direktur PT TAM, Hiroyuki Fukui. Pembangunan dua gerai tersebut, lanjut Suparno, menjadi upaya untuk memperkuat penetrasi pasar di Jatim yang memiliki potensi cukup besar dalam kontribusi penjualan. Selain di Probolinggo dan Kediri, satu gerai Auto2000 lagi di Jatim akan menyusul dibuka di Kabupaten Banyuwangi. ”Kami tidak ingin hanya berjualan, tetapi bagaimana memperkuat jaringan pelayanan untuk pelanggan, termasuk juga menyediakan suku cadang dan servis kendaraan,” ujar Suparno, dengan menambahkan investasi untuk membangun satu gerai terpadu, termasuk pembelian lahan, berkisar Rp60 miliar hingga Rp80 miliar. Menurut pria yang akrab disapa Abong itu, pertumbuhan ekonomi Indonesia yang terus membaik dan dukungan infrastruktur yang dibangun pemerintah di berbagai daerah, ikut mendorong pertumbuhan penjualan kendaraan (mobil). (nt)
Moge Victory dan Indian Masuk Pasar Indonesia JAKARTA (TERBITTOP) — Pasar motor gede (moge) di Indonesia semakin panas dengan hadirnya motor legendaris asal Amerika Serikat (AS), Indian Motor. Presiden Direktur agen tunggal pemegang merek moge Victory dan Indian, PT Arya Motor Indonesia, Denny Mulyono mengatakan, 16 moge Indian yang disediakannya sebelum peresmian gerai pertama di Jalan Fatmawati sudah ludes terjual. ”16 unit tipe Classic, Chieftain dan Vintage sudah terjual. Dua bulan lagi kami akan mendatangkan tipe Scout dan Roadmaster,” kata Denny di sela-sela perayaan pembukaan gerainya di Jakarta, Minggu. Denny menargetkan, dirinya mampu menjual hingga 250 unit moge Indian dan Victory hingga akhir 2015. Pabrikan kedua moge tersebut, diakui Denny tidak memberi beban penjualan. ”Mereka hanya ingin masyarakat mengenal kembali Indian motor, itu saja,” katanya. Moge yang dijual dengan harga fantastis mulai dari Rp800.000.000 hingga Rp950.000.000 itu ternyata memiliki sejarah yang lebih tua dari Harley Davidson, yang lebih dulu tenar di Indonesia. Selain di Jakarta, rencananya gerai Victory-Indian juga akan dibangun di sejumlah kota besar lain di Indonesia seperti Batam, Bogor, Bandung dan Surabaya untuk mendukung jaringan pemasaran moge dan layanan purna jualnya demi kepuasan pelanggan. (nt)
ANTARA
BOOTH TOYOTA — Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Suparno Djasmin (kanan) dan Direktur Marketing Rahmat Samulo, menunjukkan maket booth Toyota pada IIMS 2014, di Jakarta, Selasa. Toyota Indonesia kembali hadir pada Indonesia International Motor Show (IIMS) dengan booth terbesar seluas total 2.850 m2 dan berkonsep merah putih serta menampilkan berbagai kendaraan dengan teknologi terkini yang ramah lingkungan dan berbahan bakar hidrogen.
Selain Jualan Mobil
IIMS 2014 untuk Rekreasi Keluarga JAKARTA (TERBITTOP) — ”Sebenarnya masih banyak perusahaan yang ingin bergabung tetapi harus kami batasi. Perusahaan yang bergabung bertambah dari tahun lalu yang jumlahnya kurang dari 300 perusahaan,” ungkap Automotive Division Manager PT Dyandra Promosindo, Abiyoso Wietno kepada Antaranews, Senin. Ia mengatakan, luas area pameran tahun ini juga lebih luas yaitu 83.000 meter persegi, naik dari 76.000 meter persegi sehingga pameran ini bertambah besar dengan brand yang semakin lengkap. Abiyoso mengatakan, persentase pengerjaan area pameran secara keseluruhan sudah mencapai 80 persen pada hari Senin atau tiga hari menjelang pembukaan. ”Tinggal melakukan finishing pada H-2, dan secara keseluruhan pada H-1 sudah mencapai 100 persen.” Ia optimistis IIMS 2014 semakin menarik karena tidak hanya diperuntukkan bagi orang
dewasa tetapi juga untuk anak-anak, seperti Hot Wheels Rush Competition. Selain itu juga ada acara-acara yang lain seperti Race Swift, Subaru Touch Challenge, Subaru AWD Challenge dan test drive dari hampir semua merek mobil yang bergabung di IIMS ke-22 tersebut. Abiyoso mengatakan, dari pihak brand mobil memang menginginkan penjualan mobil sebanyak mungkin. ”Namun, kami dari pihak panitia ingin menjadikan ajang ini sebagai tempat bagi masyarakat untuk menambah pengetahuan seputar dunia otomotif dan bisa
Ia pun segera ke rumah sakit untuk memeriksakan telinganya. Telinga Pevita mengalami penyempitan saluran tuba. ”Nggak boleh berada di dalam air atau naik pesawat terbang,” kata Pevita saat dijumpai di konferensi pers film ’Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck’ di kantor Soraya Intercine Films, Selasa. Ironisnya, keesokan harinya adalah pengambilan gambar terakhir adegan di dalam air. Ia pun tetap menjalani syuting. ”Aku tetap turun, tapi nggak lebih dari 1 meter, naik lagi,” tuturnya. Pevita, bersama aktor Herjunot Ali dan Reza Rahadian membintangi film adaptasi dari novel karya HAMKA. Film garapan sutradara Sunil Soraya ini akan beredar pada 19 Desember 2013. (nt)
Ini Pengalaman Pevita Pearce Syuting Dalam Air JAKARTA (TERBITTOP) — Aktris Pevita Pearce punya pengalaman saat pengambilan gambar di dalam air untuk film terbarunya, ’Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck’. Dalam film itu, Hayati, tokoh yang diperankannya, berada di Kapal Van Der Wijck yang tenggelam di pesisir Jawa. Perempuan berusia 21 tahun itu menjalani syuting di dalam air mulai pukul 9 malam hingga 3 pagi. Demi adegan kapal tenggelam, Pevita harus berada di kedalaman lima meter. Berada di dalam air membuat telinganya mengalami tekanan. Alhasil, karena harus keluar-masuk air, telinganya berdengung dan terasa sakit.
RAIH PENGHARGAAN — Aktris Pevita Pearce meraih penghargaan sebagai ’Pemeran Utama Wanita Terpuji’ dalam Film ’Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck” pada Festival Film Bandung (FFB) ke-27, Bandung, Jawa Barat, Sabtu. ANTARA
Soekarno Terpilih Film Terpuji FFB 2014 BANDUNG (TERBITTOP) — Film sejarah Soekarno produksi MVP Film garapan sutradara muda, Hanung Bramantyo, terpilih menjadi film terpuji Festival Film Bandung (FFB) ke-27 2014 pada acara puncak di Kawasan Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat, Kota Bandung, Sabtu malam. Film berlatar cerita sejarah dan terinspirasi kiprah sosok sang proklamator, Ir Soekarno itu, akhirnya berhasil menjadi pemenang setelah bersaing ketat dengan film lainnya termasuk berlatar sejarah Sang Kiai (Rapi Film). Tiga film pesaing lain adalah Tenggelamnya Kapal Van Der Wijk (Soraya Intercine Film), Adriana
(Visi Lintas Film) dan film Sokola Rimba (Miles Film). Sukses film Soekarno menjadi film terpuji, juga diikuti Bramantyo yang menyabet predikat sutradara film terpuji FFB 2014. ”Apresiasi buat Forum Film Bandung (FFB) yang memberi penghargaan buat film sejarah. Bukan sejarah milik siapa namun di sini FFB menghargai tafsir sejarah yang dilakukan anak muda,” kata Bramantyo. Sukses dia di ajang FFB ini lanjutan sukses sebelumnya yang juga menghantarkan film Sang Pencerah tentang kiprah KH Ahmad Dahlan yang juga mendapat penghargaan serupa. ”Luar biasa bagi saya dan juga tim kami,” katanya. Penghargaan utama FFB 2014 diserahkan Gubernur Jawa Barat, H Ahmad Heryawan, dan Wakil Gubernur, Deddy Mizwar, yang disaksikan insan perfilman dan sinetron nasional yang hadir pada acara itu. Sementara itu pemeran pria terpuji FFB 2014 diraih Ikranagara yang bermain pada film Sang Kiai pro-
duksi Rafi Film serta Herjunot Ali dalam film Tenggelamnya Kapal van Der Wijk (Soraya Intercine Film). Keduanya mengungguli unggulan lain, Joe Taslim (La Tahzan), Ario Bayu (Soekarno) dan Alex Komang (Sebelum Pagi Terulang). ”Saya tak menyangka berdiri dan menerima piala FFB 2014, bahkan saya tadi sempat tak yakin dan tak mendengar nama saya disebut, bersyukur dan itulah yang bisa saya capai bagi (film) Sang Kiai,” kata Ikranagara. Sedangkan Pevita Pearce menjadi pemeran wanita terpuji kategori film atas perannya pada Tenggelamnya Kapal Van Der Wijk. Dia mengungguli Atiqah Hasiholan (Lah Tahzan), Adinia Wirasti (Laura dan Marsh), Prisia Nasution (Sokola Rimba) dan Eriska Rein (Bajaj Bajuri The Movie). Sementara kategori penata artistik film terpuji diraih Frans XR Paat dalam film Sang Kiai dan penata Kamera terpuji Yudi Sugandi dalam film Adriana. (nt)
Perusahaan-perusahaan otomotif siap memeriahkan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 pada 18-28 September di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
juga dijadikan tempat untuk berekreasi bersama keluarga,” kata dia. Melalui IIMS 2014 ia berharap agar pengetahuan otomotif masyarakat Indonesia semakin luas dengan mengetahui teknologi-teknologi terbaru dunia otomotif. Selain hal yang berhubungan dengan otomotif, ia mengatakan, pihaknya juga akan menghadirkan acara sosial seperti donor darah, sumbang buku, tour for disables, students day. Tiga hari menjelang pelaksanaan IIMS 2014, para petugas tampak sibuk menyelesaikan ruang pajang masing-masing perusahaan otomotif. ”Ada bagian-bagian yang belum selesai, jadi kami harus bekerja ekstra agar selesai tepat waktu,” kata salah satu pekerja booth BMW yang terletak di depan hall B1 JIExpo. Beberapa perusahaan juga telah menghadirkan kendaraan mereka, seperti Mitsubishi dan FAW yang sudah mendatangkan sejumlah kendaraan niaga. (nt)
Pemenang Anugerah Festival Film Bandung 2014 BANDUNG (TERBITTOP) — Film Soekarno garapan sutradara Hanung Bramantyo meraih penghargaan sebagai film terpuji pada Festival Film Bandung (FFB) 2014 yang digelar di Kompleks Monumen Perjuangan Rakyat Jabar (Monju) Kota Bandung, Sabtu malam. Berikut daftar pemenang insan film terpuji FFB 2014: Film Terpuji : Soekarno/MVP Pemeran Pria Terpuji : Herjunot Ali/Tenggelamnya Van der Wijk/Soraya Intercine dan Ikranegara/Sang Kiai/Rapi Film Pemeran Wanita Terpuji : Pevita Pearce/Tenggelamnya Van der Wijk/Soraya Intercine Film Pemeran Pembantu Pria Terpuji : Tanta Ginting/Soekarno/MVP Film Pemeran Pembantu Wanita Terpuji : Meriam Belina/Slank Ga Ada Matinya/Kharisma Starvision Sutradara Film Terpuji : Hanung Bramantyo (Soekarno/MVP) Penulis Sekenario Film Terpuji : Oka Aurora/12 Menit/Big Picture Production Editor Terpuji : Bounty Umbara/Comic 8/Falcon Penata Kamera Terpuji : Yadi Sugandi/Adriana/Visi Lintas Penata Artistik Terpuji : Frans XR Paat/Sang Kiai/Rapi Film Penata Musik Terpuji : Andika Triyadi/Mizan. (nt)
kesra 11
BUKU AJARAN TIDAK BENAR
EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I 22 - 29 SEPTEMBER 2014
Pengasuh Pondok Pesantren Daarul Hijrah, Habib Tohir Alkaf menunjukkan buku pelajaran MTS yang berisi ajaran tidak benar di Pondok Pesantren Daarul Hijrah Tegal, Jateng, Kamis. Pengasuh Pondok Pesantren itu, menuntut Kementerian Agama menarik kembali buku pelaran MTS kelas VII dan meminta maaf secara tertulis karena mengeluarkan buku ajaran yang tidak benar berkaitan tentang berhala. ANTARA
Walhi Ungkap Fenomena Kebakaran Hutan Tiap Tahun JAKARTA (TERBITTOP) — Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Nasional membeberkan beberapa gambaran fenomena kebakaran hutan yang terjadi di Indonesia setiap tahunnya. ”Kami membeberkan fenomena itu agar pemerintah bisa mengetahui dan sadar akan potensi kebakaran hutan serta bisa melakukan kebijakan dalam penegakan hukum,” kata Manajer Kampanye Hutan dan Perkebunan Walhi Nasional, Zenzi Suhadi. Ia mengatakan, kebakaran hutan pada 1982 hingga 1983 itu merupakan kebakaran hutan atau lahan yang terbesar pertama di Indonesia. Sedangkan tahun 1997 - 1998, terjadi di 23 provinsi dari 27 provinsi di Indonesia saat ini, dan akibat kebakaran tersebut hampir seluruh wilayah ASEAN terkena dampaknya. Untuk periode 1999 - 2007, kerugian dari kebakaran hutan dan lahan di tahun 2001 sampai dengan 2006 cukup besar, dan di wilayah Sumatera kerugian mencapai 7,8 miliar dolar AS. Selanjutnya di tahun yang sama untuk wilayah Kalimantan kerugian mencapai 5,8 miliar dolar AS, gabungan kedua keru-
gian di dua provinsi itu mencapai separuh dari total kerugian di seluruh Indonesia. ”Betapa hebatnya kebakaran hutan dan lahan di Indonesia ini setiap tahunnya dan selalu terjadi, kami berharap pemerintah baru nanti bisa mengatasi hal itu dan fokus untuk pelestarian lingkungan hidup,” tuturnya. Zenzi menerangkan, pada 2006 terdapat 146.264 titik api, 2007 terdapat 37.909 titik api, 2008 terdapat 30.616 titik api, 2009 terdapat 29.463 titik api, 2010 terdapat 9.898 titik api, 2011 terdapat 22.456 titik api dan 2012 terdapat 5.627 titik api, Bukan itu saja pada 16 September 2014 berdasarkan pantauan seteli NOAA ada sebanyak 236 titik api, dari setelit TERRA sebanyak 424 titik api dan dari setelit AQUA sebanyak 868 titik api. ”2014 ini sudah banyak hutan ataupun lahan yang terbakar dan ada dua negara yang bakal terdampak dari kebakaran di negeri ini, pemerintah harus buka mata dan melakukan penanggulangan,” ucapnya. (nt)
SEKELUMIT Penetapan Idul Adha PBNU Ikut Pemerintah JAKARTA (TERBITTOP) — Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) akan mengikuti keputusan pemerintah terkait penetapan Perayaan Hari Raya Idul Adha 1435 Hijriah atau 2014 Masehi. ”Tergantung keputusan pemerintah NU itu, karena di sana dibahas oleh banyak tokoh-tokoh baik dari NU atau organisasi lainnya. Dan NU menyerahkan kepada pemerintah,” kata Sekjen PBNU Marsyudi Syuhud, di Jakarta, Kamis. (nt)
Wapres Tegaskan Pendidikan Hak Asasi Warga Negara JAKARTA (TERBITTOP) — Wakil Presiden Boediono mengatakan pendidikan adalah hak asasi yang harus didapatkan oleh warga negara. ”Pendidikan adalah hak asasi warga negara. Semua harus mendapatkan akses pendidikan,” ujar Wapres dalam acara seminar Sarjana Mengajar di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM3T) di Jakarta, Kamis. Tapi sangat disayangkan, sambung dia, layanan pendidikan tersebut tidak bisa dikecap seluruh warga negara karena keterbatasan tenaga pendidik, geografis, dan sebagainya. (nt)
Kepala BKKBN Sebut Ledakan Penduduk Picu Konflik Sosial
ANTARA
ANTAR JEMPUT SEKOLAH
Sejumlah murid sekolah dasar di Kecamatan Sinaboi menggunakan jasa transportasi kendaraan roda empat yang telah dimodifikasi pemiliknya untuk antar jemput ke sekolah, di Rokan Hilir, Riau, Kamis. Setiap murid yang menggunakan jasa transportasi itu dikenakan tarif Rp1.000 untuk ongkos pergi dan pulang dari sekolah.
Menag Dituntut Miliki Peta Masalah Umat JAKARTA (TERBITTOP) — ”Itu bukan berarti Kementerian Agama (Kemenag) tidak memiliki peta masalah selama ini, tetapi perkembangan aktual harus dipahami,” kata Lukman Hakim Saifuddin di Jakarta, Kamis, seusai membuka Focus Group Discussion (FGD) di Hotel Mercy, Sabang, Jakarta. Hadir pada acara tersebut Sekjen Kemenag Nur Syam, Kepala Pusat Kerukunan Umat Beragama (PKUB) Mubarok, Dirjen Bimas Hindu Tri Guna, Dirjen Bimas Buddha Dasikin, Kepala Biro Hukum dan Kerja Sama Luar Negeri Ahmad Gunaryo, Staf Ahli Menteri Prof Mahasim, Kepala Kapuslitbang Pendidikan Agama dan Keagamaan Abd. Rahman Mas’ud. Nampak pula pada acara tersebut Agus Sartono, Deputi IV Kesra, pada pimpinan dari majelis-majelis agama. Menag Lukman Hakim Saifuddin menjelaskan, pertemuan yang terselenggara atas inisiatif PKUB tersebut dimaksudkan mencari masukan untuk memetakan masalah pelayanan umat beragama di Tanah Air. Sebagai bangsa yang besar, katanya, In-
donesia memiliki relasi kuat dengan agama dan warganya menempatkan agama secara spesifik. Namun di sisi lain Negara tidak menyatakan Indonesia sebagai negara sekuler. Indonesia menempatkan agama sebagai pemersatu warganya. Karena itu, agama ditempatkan dalam konstitusi dan menduduki peranan penting. Terkait dengan FGD, ia mengatakan, ada tiga isu besar yang akan dibahas. Pertama perlindungan negara terhadap umat beragama. Kasus Sampang, Madura dan Syiah, termasuk pengungsian Ahmadiyah di Nusa Tenggara Barat (NTB) akan dibicarakan pada FGD. Kedua, menyangkut pelayanan negara terhadap pendirian rumaha ibadah. Da-
lam kasus tertentu, pendirian rumah ibadah masih menimbulkan persoalan dan di kalangan tertentu masih ada perbedaan persepsi tentang pendirian rumah ibadah. Ketiga, menyangkut perlindungan negara terhadap umat beragama di luar enam agama yang sudah ada (Katolik, Protestan, Hindu, Buddha, Islam, Konghucu). Meski mereka minoritas, mereka butuh perlindungan dan negara wajib memberi pelayanan terhadap mereka. Semua persoalan tersebut, lanjut Lukman, akan dipetakan. Sehingga, siapa pun nanti yang akan menjadi menteri pada kabinet mendatang sudah punya peta masalah keumatan. Ia mengingatkan, ada dua yang bisa menjamin negara ke depan bisa baik. Yaitu, para ulama dan umaro (pemerintah). Jika umaro dan ulamanya (dalam hal ini tokoh agama, agama mana pun dia), jelek, maka ke depan negara itu juga bisa buruk. Karena itu, diharapkan FGD dapat dioptimalkan untuk menyusun peta masalah umat. (nt)
DEPOK (TERBITTOP) — Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Fasli Jalal mengatakan ledakan jumlah penduduk akan menimbulkan konflik sosial karena memperebutkan sandang, pangan, energi, air bersih dan lainnya. ”Tugas yang sangat berat adalah menurunkan angka kemiskinan seiring dengan jumlah penduduk yang terus meningkat," katanya dalam seminar yang diselenggarakan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (FE-UI) bertema Tantangan Masa Depan Indonesia di Auditorium Soeriaatmadja FE-UI Depok, Kamis. Untuk itu ia mengatakan memang diperlukan strategi efektif dalam menghadapi ledakan jumlah penduduk di Indonesia maupun di dunia. ”Daya dukung bumi ini hanya mencapai empat miliar penduduk, agar mampu memenuhi kebutuhan manusia untuk sejahtera,” katanya. Fasli menjelaskan ada beberapa wilayah di Indonesia seperti NTT dan Maluku yang belum mencapai bonus demografi yaitu bonus yang dinikmati suatu negara sebagai akibat dari besarnya proporsi penduduk produktif dalam evolusi kependudukan yang dialaminya. ”Banyak angkatan muda di NTT dan Maluku yang merantau,” katanya. Sedangkan wilayah Indonesia lain yang mengalami bonus demografi ini dikarenakan proses transisi demografi yang berkembang sejak beberapa tahun yang lalu yang dipercepat dengan keberhasilan program KB sehingga menurunkan tingkat fertilitas dan meningkatnya kualitas kesehatan serta suksesnya program-program pembangunan lainnya. Dikatakannya jika usia produktif ini tidak berkualitas malah akan menjadi beban negara, untuk itu perlu peningkatan pelaksanaan wajib belajar 12 tahun, peningkatan pembinaan pola asuh dan tumbuh kembang anak melalui posyandu dan PAUD, peningkatan usaha ekonomi keluarga, dan peningkatan segala bidang agar SDM Indonesia mampu bersaing di dunia international. (nt)
KPAI: Komite Sekolah Cegah Kenakalan Remaja JAKARTA (TERBITTOP) — Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Rita Pranawati mengatakan komite sekolah diharapkan mampu berperan sebagai alat yang mampu mengontrol dan mencegah kenakalan remaja dalam ruang lingkup sekolah. ”Peran komite sekolah kan menjadi jembatan antara orang tua dan sekolah, bagaimana anak di sekolah dan bagaimana anak di rumah,” katanya. Rita mengatakan, komite sekolah juga harus mengetahui alasan kenapa remaja melakukan tindakan menyimpang. Komite sekolah tidak boleh terjebak hanya pada dampak kenakalan remaja tapi juga harus paham penyebabnya. Selain itu, kata Rita, komite sekolah berkewajiban memberi edukasi kepada orang tua murid untuk mendidik anak-anaknya sebab karakter anak sangat dipengaruhi oleh lingkungannya dirumah. ”Komite sekolah jangan cuman ngurusi administrasi, seolah sekolah butuh ini itu hanya secara fisik. Tapi juga perhatian psikologis kepada anak,” katanya. Sementara itu, Koordinator Nasional Network for Educational Watch Abdul Waidl mengatakan peran komite sekolah saat ini belum optimal. Menurut dia, sistem komite sekolah saat ini hanya fokus pada capaian-capaian akademik siswa sehingga perilaku siswa terabaikan. ”Dengan begitu akhirnya yang dipentingkan hanya faktor kognitif, bukan moral,” katanya. Oleh karena itu, ia berharap komite sekolah mampu berkomunikasi secara aktif dengan pihak sekolah untuk membahas penyelenggaraan pendidikan secara utuh, serta tidak hanya mementingkan faktor komersil dari penyelenggaraan pendidikan agar kebutuhan siswa terpenuhi. (nt)
Prof Thaha: Gagal Ginjal Terdeteksi Melalui Urine SURABAYA (TERBITTOP) — Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya Prof dr Moch Thaha PhD, SpPDKGH, FINASIM, FACP, FASN, mengatakan, tes urine bisa mendeteksi potensi gagal ginjal pada seseorang. ”Gagal ginjal itu tidak tampak gejalanya dan biasanya baru tampak gejalanya bila sudah stadium 4, sehingga kondisinya sudah akut,” kata guru besar termuda di FK Unair itu, di Rektorat Unair Surabaya, kemarin. Guru besar kelahiran Surabaya pada 8 Mei 1972 yang dikukuhkan pada 20 September 2014 ini, mengatakan deteksi gagal ginjal sebelum stadium 4 bisa dilakukan dengan memeriksakan diri ke dokter melalui tes urine. ”Jadi, sebaiknya lakukan tes urine bila usia sudah di atas 45 tahun, sehingga akan ketahuan apakah ada potensi gagal ginjal atau tidak, bila terdeteksi posi-
tif, maka pencegahan bisa dilakukan tanpa menunggu stadium 4,” kata Prof Thaha. Pada stadium 4, kata konsultan ginjal dan hipertensi itu, pasien membutuhkan terapi pengganti fungsi ginjal yang berupa cuci darah, hemodialisis atau dialisis peritoneal, maupun cangkok ginjal. ”Baik cuci darah maupun cangkok ginjal tentu menimbulkan beban ekonomi pada pasien maupun negara dalam hal ini sebagai penjamin pelayanan kesehatan,” kata Guru Besar Bidang Ilmu Penyakit Dalam itu. Selain biaya yang besar, terapi pengganti fungsi ginjal ini tidak selalu memberikan hasil yang menjanjikan, karena itu tindakan preventif penyakit ginjal kronik (PGK) perlu dilakukan. ”Prevalensi penyakit ginjal kronik di Indonesia kini telah mencapai sembilan persen dari total penduduk Indonesia
atau 21 juta orang, meski data Kemenkes hanya menyebut 480 ribu orang,” kata alumnus doktoral Nephrology Juntendo University, Tokyo. Untuk pencegahan, ia mengatakan, risiko tradisional seperti merokok, obesitas, hipertensi, dan sebagainya bisa dihindari, namun faktor risiko nontradisional PGK juga penting dihindari. Faktor risiko non-tradisional PGK, di antaranya albuminuria, hiperhomosisteinemia, anemia, metabolisme kalsium-fosfat abnormal, ketidakseimbangan elektrolit, dan stres oksidatif. ”Dari beberapa studi telah ditemukan bahwa stres oksidatif meningkat setelah pemberian terapi besi pada pasien anemia. Sementara itu, pemberian antioksidan N-Acetyl Cystein (NAC) dapat mencegah peningkatkan stres oksidatif dan menurunkan kadar homosistein,” ungkap Prof Thaha. (nt)
ANTARA
LOMBA KOMPETENSI SISWA SMK
Pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) memasang komponen mesin mobil saat mengikuti Lomba Kompetensi Sekolah (LKS) antar pelajar SMK tingkat Provinsi Bali di SMK Negeri 1 Denpasar, Kamis. Kegiatan yang terdiri dari berbagai macam ketrampilan seperti Otomotif, Teknologi, Mesin dan Multimedia digelar dengan tujuan sebagai sarana pelajar untuk mengasah kemampuan dan sebagai aplikasi ilmu ketrampilan pelajar SMK.
Brooke Vincent Lebih Dikenal sebagai Lesbian
Puspenkum Kejaksaan RI
Brooke Vincent
LONDON (TERBITTOP) — Brooke Vincent, kekasih gelandang Chelsea Jason McEachran, lebih ingin dikenal sebagai aktris yang memerankan tokoh lesbian, Sophie Webster, dalam sinetron Coronation Street, daripada WAGs. Brooke sudah mengencani McEachran sejak 2011. Meski punya kekasih seorang pesepakbola, Brooke ternyata tidak mau dijuluki sebagai WAGs. ”Saya lebih suka dikenal sebagai pemeran lesbian,” EDISI KEDUAPULUH EMPAT / TH I kilahnya. (lie) 22 - 29 SEPTEMBER 2014
12
LUAR LAPANGAN UEFA Cabut Larangan Pertandingan di Israel NYON (TERBITTOP) — Badan sepak bola Eropa, UEFA, mencabut larangan menyelenggarakan pertandingan internasional di Israel, kata Sekjen UEFA Gianni Infantino, Kamis. ”Larangan menyelenggarakan pertandingan itu dicabut karena situasi di Isreal sudah semakin baik,” kata kata Infantino kepada wartawan. Israel dilarang mengadakan semua pertandingan Eropa pada Juli, baik pada laga level nasional mau pun level klub, karena situasi keamanan yang tidak kondusif di negara itu. (rtr/nt)
Spanduk Anti-Yahudi Dibentangkan Suporter BEOGRAD (TERBITTOP) — Para pendukung Partizan Belgrade memasang spanduk anti-semit (Yahudi) yang mengejek Tottenham Hotspur saat kedua klub itu bermain imbang 0-0 di Liga Europa, yang dimainkan di ibukota Serbia pada Kamis (Jumat WIB). Spanduk itu berbunyi ”Hanya Yahudi dan Para pengecut” dan dibuat dengan motif seperti tulisan serial komedi Inggris. (rtr/nt)
Penyerang Bastia yang berasal dari Brasil, Brandao, dilarang bermain selama enam bulan oleh komisi disiplin liga sepak bola Prancis pada Kamis, karena menanduk pemain Paris Saint Germain, Thiago Motta, demikian diumumkan klubnya.
Brandao
Menanduk Motta
Thiago Motta
Ofisial Diminta FIFA Kembalikan Arloji Mewah PARIS (TERBITTOP) Para ofisial FIFA pada Kamis mendapat waktu sampai 24 Oktober untuk mengembalikan arlojiarloji mewah yang ditawarkan sebagai ’hadiah’ oleh Konfederasi Sepak Bola Brazil (CBF). Perintah itu diturunkan dari Kamar Penyelidikan Komite Etis FIFA. CBF mengklaim bahwa mereka memperoleh arloji-arloji itu dengan harga 8.750 dolar per buah. (rtr/nt)
Saat Rayakan Gol Pemain Masuk Lubang RIO DE JANEIRO (TERBITTOP) — Perayaan gol penyerang Coritiba Joel Tagueu berlangsung tidak sesuai keinginan ketika ia melompati papan iklan dan menghilang masuk ke suatu lubang pada pertandingan kejuaraan Brazil. Pemain Kamerun itu harus diangkut setelah ia berlari dari garis tengah lapangan dan mengecoh kiper untuk mencetak gol keduanya di pertandingan itu, dan gol ketiga Coritiba, saat mereka menang 3-1 atas Sao Paulo pada Rabu malam. (rtr/nt)
PARIS (TERBITTOP) — Brandao telah diskors pada 21 Agustus, lima hari setelah ia berseteru dengan Thiago Motta di koridor Parc des Princes menyusul pertandingan kedua tim itu di kancah Liga Prancis. Ia baru dapat kembali bermain pada 21 Februasi tahun depan.
DELHI (TERBITTOP) — Salah satu bintang sepakbola terbesar dunia, Alessandro Del Piero, telah menginjakkan kakinya di India untuk memulai karier di Liga Super India bersama Dynamos FC. Legenda Juventus itu lantas mengungkapkan rasa bangganya dipilih sebagai duta sepakbola India. Seperti diketahui, kini sepakbola India tengah berkembang pesat dengan mendatangkan banyak pemain level dunia. ”Liga ini akan jadi titik mula perkembangan sepak bola India yang semakin luas. Saya pun bangga bisa jadi bagian dan duta untuk Liga Super India,” ujar Alex, seperti dikutip Goal Italia.
Alessandro Del Piero
Berkarier di India Jadi Kebanggaan Del Piero
”Kini saya sudah tidak sabar untuk berlatih bersama rekan-rekan saya yang sudah menunggu di Dynamo FC,” tandasnya bersemangat. (goal)
Pemain 34 tahun itu juga menghadapi dakwaan-dakwaan kriminal terkait dengan insiden yang terekam oleh kamera-kamera CCTV di dalam stadion. Ia akan menjalani persidangan pada 3 November dengan dakwaan melakukan penyerangan terencana di arena olahraga, dan mengakibatkan korbannya tidak dapat bekerja selama tujuh hari. Jika dinyatakan bersalah, Brandao dapat dipenjara dan didenda. Brandao menolak berkomentar setelah mengikuti persidangan selama dua jam, sehingga pengacaranya Olivier Martin yang berbicara untuknya.
”Hari ini kami menjelaskan alasan-alasan mengapa ia melakukan hal ini, provokasi-provokasi yang ia hadapi sebagai bagian dari pemain dan bahkan penonton, kondisi-kondisi psikologis yang terlibat ketika ia keluar lapangan,” kata Martin yang mengatakan kliennya menghadapi ejekan-ejekan ’bersifat rasis’. ”Kami menjelaskan dan memperlihatkan kepada komisi bahwa tidak ada perencanaan dalam tindakan ini, itu merupakan respon refleks terhadap tekanan dan frustrasi yang ia hadapi.” Martin menambahi bahwa ia berharap hukuman itu akan dapat dipangkas menjadi delapan pertandingan. (rtr/nt)
Penyesalan Terbesar Arsene Wenger Gagal Rekrut Ronaldo MANCHESTER (TERBITTOP) — Sebelum Ronaldo bergabung ke Manchester United, Arsene Wenger pernah targetkan sang striker. Manajer Arsenal, Arsene Wenger mengakui, kegagalan mendatangkan Cristiano Ronaldo saat masih remaja merupakan penyesalan terbesar dirinya. Wenger mengatakan, The Gunners memiliki peluang mendapatkan Ronaldo, yang kini sudah menjadi salah satu pemain sepakbola terbaik di dunia. Ronaldo bergabung ke Manchester United saat remaja, sebelum bintang asal Portugal itu pindah ke Real Madrid dengan rekor nilai trans-
Arsene Wenger fer 80 juta poundstrerling pada 2009. ”Penyesalan terbesar saya, saya nyaris mendapatkan Cristiano Ronaldo, dan tidak hanya soal saya tidak jadi merekrutnya, tapi dengan ia memilih bergabung ke Manchester united, tentu masih membuat hati terluka hingga hari ini,” ujar Wenger dalam sebuah wawancara dengan sponsor klub, Huawei. (goal)
Brendan Rogers Sebut Liverpool TakPerlu Temukan Formula Ajaib
Brendan Rodgers
LONDON (TERBITTOP) — Liverpool tidak perlu menemukan formula ajaib untuk memenangi pertandingan-pertandingan Liga Utama Inggris dan pemainpemain rekrutan baru mereka telah mulai beradaptasi dengan kehidupan di Anfield, kata pelatih Brendan Rodgers, Kamis. Setelah melampaui semua harapan pada musim lalu dan finis di peringkat kedua di bawah tim juara Manchester City, Liverpool tampil tidak konsisten pada awal musim baru, di mana mereka telah menelan dua kekalahan dari empat pertandingan Liga Utama Inggris. Namun setelah mendatangkan sejumlah pemain baru pada musim panas, Rodgers tidak berpikir bahwa proses integrasi akan berlangsung lama dan tim asuhannya akan segera
memanjat di klasemen. "Kami akan selalu melihat cara-cara yang berbeda untuk memenangi pertandinganpertandingan. Tidak ada formula ajaib, hanya pekerjaan konstan di lapangan latihan," kata Rodgers pada konferensi pers. ”Setahun silam saya ditanyai, 'Akankah kami mencetak gol demi gol?' dan tentu saja kami mengakhirinya dengan 103 gol pada musim lalu.” ”Kami harus mendatangkan banyak pemain baru di musim panas ini karena (partisipasi di) Liga Champions. Secara alami itu memerlukan lebih banyak waktu namun saya benar-benar senang dengan cara semua orang beradaptasi. Kami memiliki pemain-pemain yang beradaptasi dari negeri-negeri yang berbeda.” Mario Balotelli Salah satu rekrutan Rodgers, penyerang Mario Balotelli, menyarangkan gol pertamanya untuk Liverpool saat mereka menang atas Ludogorets pada ajang Liga Champions pada Selasa. Banyak hal yang diharapkan dari pemain Italia itu setelah ia menggantikan pencetak gol terbanyak musim lalu Luis Suarez di Anfield, dan Rodgers senang dengan kematangan Balotelli
yang diperlihatkannya sejak direkrut dari AC Milan. ”Ia menyesuaikan diri dengan sejarah, bukan hanya klub namun Liverpool,” kata Rodgers. ”Saya akan menghabiskan banyak waktu dengan banyak pemain, namun ia merupakan pemuda yang baik dan saya pikir Anda dapat melihat ia siap untuk bekerja.” ”Kami berusaha untuk meningkatkan (kemampuan) dia dalam transisi, maka ketika ia melakukan kesalahan kami dapat mengatasinya, namun saya pikir Anda dapat melihat bahwa ia berusaha untuk berbaur dalam tim. Ia perlu lebih banyak melakukannya, dan hal itu akan terjadi." Setelah menelan kekalahan mengejutkan dari tamunya Aston Villa pada akhir pekan silam, Liverpool yang saat ini menghuni peringkat kedelapan akan melawat ke markas West Ham United pada Sabtu, sambil berharap dapat memangkas selisih enam angka dengan pemuncak klasemen Chelsea. ”Pasukan Sam Allardyce mempersiapkan diri dengan baik. Itu akan menjadi ujian,” tambah Rodgers. ”Kami tahu West Ham akan menjadi ancaman, namun kami akan menatap pertandingan kami di sana, bekerja keras, dan mendapatkan tiga angka.” (rtr/nt)