UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR DENGAN MENGGUNAKAN STRATEGI PEER LESSON MATA PELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 05 JEPON KECAMATAN JEPON KABUPATEN BLORA SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 2011/2012 SKRIPSI Disusun untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Pendidikan pada Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga oleh RAHMITA DWI CHOVALINA 292008112
PROGRAM S1 PEDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS KRISTEN SATYA WACANA SALATIGA 2012
i
ABSTRAK
Dwi Chovalina, Rahmita. 2012. Upaya Peningkatan Hasil Belajar Dengan Menggunakan Strategi Peer Lesson Mata Pelajaran IPS Pada Siswa Kelas V Sd Negeri 05 Jepon Kecamatan Jepon Kabupaten Blora.Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Kristen Satya Wacana. Pembimbing : Dr. Bambang Ismanto, M.Si. Kata kunci: hasil belajar IPS, strategi Peer Lesson.
Berdasarkan observasi awal di SDN 05 Jepon Blora, ditemukan masalah dalam pembelajaran di kelas V. Siswa kurang memahami materi yang disampaikan dan kurang aktif selama pembelajaran sehingga hasil belajar siswa kurang memuaskan. Guru masih menggunakan strategi belajar yang kurang bervariasi saat pembelajaran IPS, sehingga keterampilan guru kurang terasah dan berakibat pada proses pembelajaran yang jurang menarik. Oleh karena itu, perlu adanya tindakan untuk meningkatkan aktivitas siswa dan keterampilan guru. Salah satunya dengan menggunakan strategi pembelajaran aktif Peer Lesson. Penelitian ini bertujuan untuk (1) meningkatkan keterampilan guru, (2) meningkatkan aktivitas siswa, (3) meningkatkan hasil belajar IPS dengan strategi Peer Lesson. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan menggunakan strategi pembelajaran aktif tipe Peer Lesson yang dilakukan dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas V SD Negeri jepon 05 Kabupaten Blora. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I, keterampilan guru dalam pembelajaran IPS diperoleh skor rata-rata 2,9 dengan kategori baik. Aktivitas siswa pada pembelajaran IPS mendapatkan skor rata-rata 2,3 dengan kategori cukup. Setelah dilakukan tindakan penelitian pada siklus I nilai rata-rata 62,6 dengan kategori kurang, dan pencapaian ketuntasan sebesar 38,3%. Tetapi pada siklus I guru dalam membimbing kelompok masih kurang, siswa kurang dapat dikondisikan dan hasil belajar belum memenuhi kriteria keberhasilan yang ditentukan sehingga perlu dilakukan tindakan siklus II. Pada siklus II, keterampilan guru meningkat menjadi skor rata-rata 5,6 dengan kategori sangat baik. Aktivitas siswa meningkat menjadi 2,58 dengan kategori baik. Ketuntasan hasil belajar meningkat dengan nilai rata-rata 77,42 dengan kategori baik dan pencapaian ketuntasan sebesar 93%. Pada siklus II sudah memenuhi kriteria keberhasilan yang ditentukan sehingga tidak dilakukan tindakan siklus berikutnya. Kesimpulan dari penelitian ini adalah melalui penerapan strategi Peer Lesson dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa dan hasil belajar IPS. Saran bagi guru adalah strategi Peer Lesson dapat digunakan sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan hasil belajar IPS.
ii
iii
iv
MOTTO Guru adalah akar pendidikan yang dapat menumbuhkan kejayaan Ataupun kehancuran berdirinya suatu Negara. Sesungguhnya tidak akan mendatangimu Sebelum kamu berusaha mengarahkan semua kemampuanmu. Kebaikan tidak bernilai selama diucapkan akan tetapi bernilai sesudah dikerjakan. Cara untuk menjadi di depan adalah memulai sekarang. Jika memulai sekarang, tahun depan Anda akan tahu banyak hal yang sekarang tidak diketahui, dan Anda tak akan mengetahui masa depan jika Anda menunggu-nunggu.
v
PERSEMBAHAN Skripsi berjudul “UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR DENGAN MENGGUNAKAN STRATEGI PEER LESSON MATA PELAJARAN IPS
PADA SISWA SISWA KELAS V SD NEGERI 05 JEPON KECAMATAN JEPON KABUPATEN BLORA SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 2011/2012 “, peneliti sembahkan kepada : 1. Ayah, Ibu, Mertua, Kakak dan Adik yang telah dengan tulus memberikan semangat, dorongan, serta mencurahkan kasih sayang sehingga terselesailah skripsi ini. 2. Suami dan anakku yang selalu memberikan doa dan semangat hingga akhirnya skripsi ini dapat terselesaikan. 3. Almamaterku Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga angkatan 2008. 4. SD Negeri 05 Jepon Kecamatan Jepon Kabupaten Blora yang telah menyediakan kesempatan atas terselenggaranya penelitian ini. 5. Teman-teman kelas G Reguler S1 PGSD angkatan 2008. 6. Semua pihak yang membantu peneliti dalam menyelesaikan penelitian ini.
vi
KATA PENGANTAR Dengan Asma Allah Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang, atas Kasih Sayang-Nya penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Untuk itu penulis ucapkan rasa syukur kehadirat-Nya seraya mengucapkan segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam, dengan terselesaikannya skripsi ini yang merupakan salah satu persyaratan akademik guna memperoleh gelar Sarjana Pendidikan dalam Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Program Sarjana Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga Penulis menyadari bahwa dalam proses penyelesaian skripsi ini telah melibatkan berbagai pihak, baik secara langsung maupun tidak langsung, perorangan maupun lembaga yang telah memberikan kontribusi dalam penyelesaian penyusunan skripsi ini. Untuk itu dalam kesempatan ini penulis ucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada yang penulis hormati: Pertama, Bapak Dr. Bambang Suteng Sulasmono, M.Si selaku dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga yang telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk menempuh studi program S1 serta telah memberikan bekal ilmu dan wawasan bagi penulis untuk menyelesaikan skripsi ini. Kedua, Bapak Herry Sanoto, S.Si., M.Pd. selaku Kaprogdi S1 PGSD UKSW Salatiga dan wali studi kelas RS’08G yang ikut serta memberikan informasi dan memberikan dorongan, saran dalam penyusunan skripsi ini.
vii
Ketiga, Bapak Dr Bambang Ismanto ,MSi selaku Pembimbing, beliau dengan kesibukannya telah meluangkan waktu dan memberikan kontribusi bagi terwujudnya skripsi ini. Melalui beliau dengan kesabaran, perhatian dan keikhlasannya telah memberikan dorongan, koreksi dan saran baik dari aspek metodologi penelitian maupun penyajian isi skripsi secara keseluruhan. Penulis benar-benar merasakan melalui beliau telah membuka cakrawala/pandangan, mendorong munculnya gagasan, ide-ide pembaharuan khususnya dalam bidang pendidikan. Untuk itu sekali lagi penulis menghaturkan penghormatan dan penghargaan yang setinggi-tingginya serta mengucapkan terima kasih dengan iringan doa “semoga amal baik beliau diterima dan mendapat balasan dari Allah Yang Maha Kasih, Maha Sayang dan Maha Pemurah”. Keempat, Segenap dosen dan staff pengajar jurusan PGSD FKIP-UKSW yang telah memberikan bekal pengetahuan, ketrampilan kepada penulis dan kelengkapan data dalam penyusunan skripsi ini . Kelima, Bapak Eko Putut Wijayanto,S.Pd,M.Pd (Kepala Sekolah SD Negeri 05 Jepon) beserta Bapak dan Ibu guru masing-masing tersebut yang telah memberikan ijin untuk melakukan penelitian, yaitu telah memberikan data yang penulis perlukan selama pengumpulan data dalam penyelesaian skripsi ini. Keenam, teman-teman sebimbingan Bunga Apriliana, Rina Atik Wahyuni, Kukuh Efendi, Endah Tri Fatmawati. Kepada teman-teman yang disebutkan di atas penulis kesekian kali mengucapkan terima kasih atas motivasinya serta saling
viii
memberi kabar dan dorongan terhadap kemajuan dan terselesaikannya studi S1 di UKSW ini. Ketujuh, ayahanda Serma Suratman dan ibunda Sri Ayem,SPd. telah memberikan dasar-dasar utama yang sangat penting dalam pembentukan karakter pada penulis serta motivasi yang kuat khususnya ibunda beliau merupakan guru besar penulis, yang setiap saat pesan-pesan dan wejangannya senantiasa penulis ingat dan penulis ucapkan dalam mengisi aktivitas keseharian. Begitu juga kepada mertua ayahanda Sukarbi (almarhum) dan ibunda Ngarijah yang senantiasa memberikan nasehat, dorongan, doa kepada penulis sekeluarga dalam kesempatan ini penulis iringkan dan panjatkan doa kepada beliau. “Robbighfirlii waliwaalidaiya warkhamhumaa kamaa robbayaanii shoghiiroo” (Ya Allah ya Tuhan kami, ampunilah dosa-dosaku dan dosa kedua orang tuaku dan kasihanilah keduanya/beliau sebagaimana mereka mengasihiku sejak aku kecil). Kedelapan, saudara-saudara penulis Kanda Rokhmat, Kanda Briptu Yanto, Kanda Ratih Deviana Muliani,SPd, Dinda Bripda Supriyanto, Dinda Pandu Aji Setiawan, Dinda Rahmat Tri Widodo, Dinda Yeshika Mayangsari. Penulis betul-betul menghaturkan terima kasih, atas dorongan/dukungan yang tiada henti serta doanya, sehingga penulis berhasil menyelesaikan studi S1 Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga. Kesembilan, teristimewa dan lebih khusus yang penulis cintai suami tersayang Agus Busono , anak penulis yang terkasih Ananda Deana Choirunisa Wibisono
ix
(2 tahun) dengan karakter dan keceriaan, kelucuan mendorong penulis secepatnya menyelesaikan penyusunan skripsi ini. Yang paling penting dan berharga melalui keluarga inilah (suami dan anak-anak tercinta dan tersayang), penulis terus belajar dan mendapat pelajaran khususnya pemaknaan kekuatan kata syukur, sabar dan ikhlas. Melalui keluarga inilah penulis mendapatkan dasar pijakan pembelajaran dan pentingnya terus dihidupsuburkan peran dan fungsi institusi keluarga, yang akhir-akhir ini dikenal dengan istilah Home Schooling, sebagai rasa syukur dalam kesempatan ini penulis panjatkan doa: “Robbi auzi’ni an asykuro ni’matakallatii an’amta ‘alaiya wa’alaa waalidaiya wa an ‘akmala shoolikhan tardhoohu wa ashlikhlii fii dzurriyyatii ini tubtu ilaika wa innii minalmuslimiina” (Ya Tuhanku, tunjukilah/ilhamilah daku untuk mensyukuri nikmat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang sholeh yang Engkau ridhoi, berilah kebaikan kepadaku dengan (memberikan kebaikan) kepada anak cucuku, sesungguhnya aku bertaubat kepada Engkau dan sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang berserah diri). Kesepuluh, semua handai taulan, khususnya teman-teman seangkatan yang tergabung di RS’08G dengan ucapan “Alhamdulillah“ penulis dapat mewujudkan terselesainya tugas akhir skripsi ini. Kesebelas, saudara-saudara penulis dan semua handai taulan yang tidak dapat penulis sebutkan nama mereka satu persatu yang ikut andil memberikan kontribusi baik langsung maupun tidak langsung yakni memberikan dorongan moril maupun materiel, sehingga penyusunan penulisan skripsi ini dapat terwujud.
x
Penulis menyadari bahwa penyusunan penulisan tugas akhir yang berupa skripsi ini laksana setetes air yang jatuh dalam luasnya samudra, permasalahan dan carut marutnya pendidikan di Indonesia khususnya pendidikan Dasar
yaitu masih
diperlukannya format dan desain yang pas yang mengarah sesuai dengan yang diamanatkan tujuan pendidikan nasional yang sangat ideal. Penulis berharap semoga skripsi ini dapat sedikit memberikan manfaat bagi para praktisi pendidikan dan perkembangan ilmu pengetahuan, khususnya bidang Pendidikan serta dapat dijadikan salah satu rujukan bagi peneliti atau penulis karya ilmiah lainnya. Akhir kata penulis berbesar hati apabila para pembaca sudi memberikan kritik, saran dan masukan dalam rangka proses penulisan dan penelitian berikutnya.
Salatiga, April 2012
Penulis
xi
DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL ......................................................................................
i
ABSTRAK ......................................................................................................
ii
SURAT PERNYATAAN ...............................................................................
iii
HALAMAN PERSETUJUAN ……………………………………………..
vi
MOTTO ..........................................................................................................
v
HALAMAN PERSEMBAHAN ....................................................................
vi
KATA PENGANTAR ....................................................................................
vii
DAFTAR ISI ...................................................................................................
viii
DAFTAR TABEL ....................................................................................... ..
xii
DAFTAR DIAGRAM ................................................................................. .
xv
DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................
xvi
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang………………………………………....
1
1.2 Perumusan Masalah……………………………………
5
1.3 Tujuan…………………………………………………
7
1.4 Manfaat Penelitian…………………………………….
7
BAB II KAJIAN PUSTAKA 2.1 Kajian Teori…………………………………………..
9
2.1. Kajian Penelitian yang Relevan………………………
43
2.2. Kerangka Berpikir…………………………………….
48
2.3. Hipotesis Tindakan…………………………………...
50
xii
BAB III METODE PENELITIAN 3.1. Setting dan Karakteristik Subyek Penelitian…………
51
3.2. Variabel Penelitian……………………………………
51
3.3 Prosedur Penelitian…………………………………..
52
3.4 Subyek Penelitian ……………………………………
58
3.5 Data dan Cara Pengumpulan Data…………………...
59
3.6 Tehnik Pengumpulan Data………………………….
60
3.7 Indicator kinerja ……………………………………
66
3.8 Tehnik Analisis Data………………………………
67
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1. Gambaran Umum Subyek Penelitian………………..
70
4.2. Kondisi Awal………………………………………..
71
4.3. Hasil Penelitian Siklus I dan Siklus II……………..
72
4.4. Pembahasan ………………………………………..
91
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1. Kesimpulan………………………………………..
104
5.2. Saran………………………………………………
105
DAFTAR PUSTAKA…………………………………………...
xiii
106
DAFTAR TABEL Tabel 4.1 kondisi Awal Sebelum diadakan penelitian ....................
74
Tabel 4.2 Hasil Observasi ketrampilan guru Siswa Siklus I ............
77
Tabel 4.3 Hasil observasi aktivitas siswa Siklus I ...........................
79
Tabel 4.4 Hasil belajar IPS siklus I……………………....................
81
Tabel 4.5 Hasil Observasi Ketrampilan Guru Siklus II......................
87
Tabel 4.6 Hasil observasi Aktivitas Siswa Siklus II..............................
89
Tabel 4.7 Hasil Belajar IPS Siklus II....................................................
91
Tabel 4.8 Peningkatan Aktivitas Guru..............................................
94
Tabel 4.9 Peningkatan aktivitas Siswa ……………...........................
98
Tabel 4.10 Rekapitulasi Peningkatan Hasil Belajar…………………
103
xiv
DAFTAR GAMBAR Gambar 1. Hasil perolehan nilai sebelum diadakan tindakan ...................
75
Gambar 2. Ketrampilan guru Siklus I.......................................................
78
Gambar 3. Hasil observasi aktivitas siswa Siklus I..................................
80
Gambar 4. Hasi Belajar Siswa Siklus I....................................................
82
Gambar 5. Hasi Observasi Ketrampilan Guru Siklus II..........................
87
Gambar 6. Hasil Observasi Aktivitas Siswa Siklus II..............................
89
Gambar 7. Hasil Belajar IPS Siklus II......................................................
92
Gambar 8. Peningkatan Ketrampilan Guru.............................................
94
Gambar 9. Peningkatan Aktivitas Hasil Siswa.......................................
99
Gambar 10. Rekapitulasi Hasil Belajar ……………..............................
103
Gambar 11. Peningkatan Rata-rata Hasil Belajar Siswa………………..
104
xv
DAFTAR LAMPIRAN 1. Catatan Lapangan ....................................................................................... 104 2. Kisi-kisi Instrumen ...................................................................................... 117 3. Lembar Observasi Keterampilan Guru ........................................................ 124 4. Lembar Observasi Aktivitas Siswa.............................................................. 131 5. Daftar Nama Siswadan Nilai Pra Siklus…………......................................137 6. RPP Siklus I ................................................................................................. 140 7. RPP Siklus II .............................................................................................. 165 8. Hasil Observasi Keterampilan Guru Siklus I.............................................. 191 9. Hasil Observasi Keterampilan Guru Siklus II ............................................ 202 10. Hasil Observasi Aktivitas Siswa Siklus I .................................................... 213 11. Hasil Observasi Aktivitas Siswa Siklus I I .................................................. 218 12..Hasil Belajar Siswa Siklus I ......................................................................... 223 13. Hasil Belajar Siswa Siklus II........................................................................ 224 14. Foto-foto Kegiatan ....................................................................................... 225 15. Surat Keterangan Penelitian ......................................................................... 229
xvi