TUGAS KARYA ILMIAH E-BISNIS “ SUMBER DAYA MANUSIA YANG TEPAT DALAM ORGANISASI KEWIRAUSAHAAN “
DISUSUN OLEH :
NAMA
: ANDOKO
NIM
: 08.11.1894
KELAS
: S1 TI 6A
SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMASI DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA 2011
BAB I PENDAHULUAN
A. Abstraksi
Ungkapan sumber daya manusia atau human resources yang tepat menunjuk pada individu-individu dalam organisasi kewirausahaan yang memberikan sumbangan yang berharga pada pencapaian tujuan sistem organisasi kewirausahaan. Tentu saja sumbangan ini adalah hasil dari produktifitas pada posisi yang mereka pegang. Prodkutifitas pada semua organisasi kewirausahaan ditentukan oleh bagaimana sumber daya manusia berinteraksi dan bergabung untuk menggunakan sumber daya sistem manajemen. Faktor-faktor seperti latar belakang, umur, pengalaman yang berhubungan dengan jabatan, dan tingkat pendidikan formal kesemuannya mempunyai peranan didalam menetukan tingkat ketepatan posisi individu-individu pada organisasi kewirausahaan.
Tugas penyediaan sumber daya manusia yang semestinya adalah sangat penting bagi wirausahawan. Di lain pihak, sumber daya yang tidak tepat menunjukan pada anggota organisasi kewirausahaan yang tidak memberikan sumbangan yang berarti bagi pencapaian tujuan sistem manajeman. Pada hakikatnya, individu-individu tersebut tidak efektif dalam jabatan mereka.
B. Perumusan masalah Berdasarkan latar belakang diatas maka dirumuskan suatu permasalahan yaitu bagaimana cara menyediakan sumber daya manusia yang tepat bagi organisasi kewirausahaan?
BAB II PEMBAHASAN
Untuk menyediakan sumber daya manusia yang tepat bagi organisasi kewirausahaan ketika berbagai posisi menjadi terbuka atau lowong, seorang manajer hendaknya mengikuti empat langkah dalam penyediaan sumber daya manusia, sebagai berikut:
1. Perekrutan Perekrutan atau penarikan tenaga kerja adalah langkah pertama didalam menyediakan sumber daya manusia bagi organisasi kewirausahaan setiap kali terdapat posisi yang kosong. Penarikan tenaga kerja adalah penyaringan dari calon sumber daya manusia yang tersedia untuk mengisi suatu posisi. Tujuannya adalah untuk memperkecil hingga jumlah yang relatif sedikit calon karyawan darimana seseorang akhirnya akan disewa. Agar efektif seorang wirausahawan harus mengetahui jabatan yang pada akhirnya akan diisi oleh calon karyawan, dimana sumber daya potensial bisa diperoleh, dan bagaimana hukum mempengaruhi usaha perekrutan. 2. Seleksi Seleksi adalah pemelihan individu untuk disewa dari semua individu-individu yang telah direkrut. Proses seleksi biasanya diwakili oleh serangkaian tahap melalui mana calon tenaga kerja yang harus melewatinya untuk disewa. Tiap tahap yang berurutan mengurangi kelompok total dari calon tenaga kerja sampai akhirnya individu bisa disewa. 3. Pelatihan Pelatihan adalah proses pengembangan kualitas sumber daya manusia yang pada akhirnya akan membuat sumber daya tersebut menjadi lebih produktif dan karenanya bisa menyumbang bagi pencapaian tujuan organisasional. Tujuan pelatihan adalah untuk meningkatkan produktifitas individu dalam organisasi. Pelatihan pada dasarnya merupakan empat proses langkah seperti dapat digambarkan pada bagan sebagai berikut:
4. Penilaian hasil kerja Langkah terakhir, penilaian hasil kerja merupakan proses menelaah aktifitas produktif individu-individu di masa lalu untuk mengevaluasi sumbangan yang mereka buat dalam mencapai tujuan sistem manajemen. Penilaian hasil kerja juga merupakan aktifitas yang kontinyu dan dipusatkan pada sumber daya manusia yang relatif baru maupun sudah mapan dala organisasi kewirausahaan dengan tujuan memberikan umpan balik agar mereka dapat lebih produktif. Kelemahan potensialnya adalah: 1. Individu-individu yang terlibat dalam penilaian hasil kerja bisa memandang penilain tersebut sebagai situs balas jasa-hukuman 2. Penekanan penilaian hasil kerja bisa menunda penyelesaian kertas kerja bukannya mengkritik hasil kerja individu 3. Menghasilkan beberapa tipe reaksi negatif dari bawahan ketika pengevaluasi memberikan komentar negatif. Seperti yang telah dikemukan diatas merupakan cara penyediaan sumber daya manusia yang tepat dalam organisasi kewirausahaan, semua dengan tujuan untuk produktifitas karyawan nantinya dalam menjalankan tugas untuk mencapai yujuan organisasi kewirausahaan.
DAFTAR PUSTAKA
Sulistiyani, Ambar Teguh. Manajemen Sumber Daya Manusia. Graha Ilmu. Yogyakarta:2003 http://lp3t.blog.unair.ac.id/files/2008/04/pidato_gubes_fendy.pdf diakses pada 6 Mei 2011 pukul 02.00 WIB http://iimrsch.wordpress.com/2009/10/12/peran-manajemen-sumber-daya-manusia-dalam-organisasi/ diakses pada 6 Mei 2011 pukul 02.00 WIB http://elearning.gunadarma.ac.id/docmodul/kewirausahaan/bab9sumber_daya_manusia_bagi_organisa si_kewirausahaan.pdf diakses pada 7 Mei pukul 17.00 WIB